bahaya narkoba

5
BAHAYA NARKOBA Hadirin sidang Jumat yang di rahmati Allah Salah satu penyakit masyarakat yang berbahaya adalah narkoba. Penyakit ini semakin hari semakin mewabah di masyarakat kita, terutama dikalangan anak-anak muda dan para pelajar. Mereka yang disebut-sebut sebagai generasi penerus bangsa dan harapan bangsa dimasa mendatang, tidak memikirkan apa akibat yang akan ditimbulkan dengan mengkonsumsi barang haram tersebut. Yang mereka bayangkan hanyalah akan mendapat kesenangan, sementara mereka tidak menyadari akan kehilangan masa depan karena jaringan tubuh dan otak mereka menjadi rapuh. Narkoba adalah singkatan dari narkotika, psikotropika dan bahan adiktif lainnya. Istilah lainnya adalah Napza (narkotika, psikotropika dan zat adiktif). Istilah ini banyak dipakai oleh para praktisi kesehatan dan rehabilitasi. Narkoba sudah kita ketahui bersama bagaimana dampak bahaya nya. Narkoba dapat merusak jiwa dan akal seseorang. Berbagai efek berbahaya sudah banyak dijelaskan oleh pakar kesehatan. Begitu pula mengenai hukum penggunaan narkoba telah dijelaskan oleh para ulama madzhab sejak masa silam. Dalam istilah para ulama, narkoba ini masuk dalam pembahasan mufattirot (pembuat lemah) atau mukhoddirot (pembuat mati rasa). Para ulama sepakat haramnya mengkonsumsi narkoba ketika bukan dalam keadaan darurat. Ibnu Taimiyah rahimahullah berkata, "Narkoba sama halnya dengan zat yang memabukkan diharamkan berdasarkan kesepakatan para ulama. Allah Ta'ala berfirman dalam Al Qur'an Surat Al A'rof ayat 157: "Dan menghalalkan bagi mereka segala yang baik dan mengharamkan bagi mereka segala yang buruk" Setiap yang khobits terlarang dengan ayat ini. Di antara makna khobits adalah memberikan efek negatif. Allah Ta'ala berfirman dalam Al Qur'an Surat Al Baqarah ayat 195: "Dan janganlah kamu menjatuhkan dirimu sendiri kedalam kebinasaan" Dan Allah berfirman didalam Al Qur'an Surat An Nisa' ayat 29: "Dan janganlah kamu membunuh dirimu, sesungguhnya Allah adalah Maha Penyayang kepadamu" Ayat diatas menunjukkan akan haramnya merusak diri sendiri atau membinasakan diri sendiri. Yang namanya narkoba sudah pasti merusak badan dan akal seseorang. Sehingga dari Ayat inilah kita dapat menyatakan bahwa narkoba itu haram.

Upload: dennisadriansulaiman

Post on 16-Jan-2016

229 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

mari kita menjauhi narkoba

TRANSCRIPT

Page 1: BAHAYA NARKOBA

BAHAYA NARKOBA

Hadirin sidang Jumat yang di rahmati Allah

Salah satu penyakit masyarakat yang berbahaya adalah narkoba. Penyakit ini semakin hari semakin mewabah di masyarakat kita, terutama dikalangan anak-anak muda dan para pelajar. Mereka yang disebut-sebut sebagai generasi penerus bangsa dan harapan bangsa dimasa mendatang, tidak memikirkan apa akibat yang akan ditimbulkan dengan mengkonsumsi barang haram tersebut. Yang mereka bayangkan hanyalah akan mendapat kesenangan, sementara mereka tidak menyadari akan kehilangan masa depan karena jaringan tubuh dan otak mereka menjadi rapuh.

Narkoba adalah singkatan dari narkotika, psikotropika dan bahan adiktif lainnya. Istilah lainnya adalah Napza (narkotika, psikotropika dan zat adiktif). Istilah ini banyak dipakai oleh para praktisi kesehatan dan rehabilitasi.

Narkoba sudah kita ketahui bersama bagaimana dampak bahaya nya. Narkoba dapat merusak jiwa dan akal seseorang. Berbagai efek berbahaya sudah banyak dijelaskan oleh pakar kesehatan. Begitu pula mengenai hukum penggunaan narkoba telah dijelaskan oleh para ulama madzhab sejak masa silam.

Dalam istilah para ulama, narkoba ini masuk dalam pembahasan mufattirot (pembuat lemah) atau mukhoddirot (pembuat mati rasa).Para ulama sepakat haramnya mengkonsumsi narkoba ketika bukan dalam keadaan darurat. Ibnu Taimiyah rahimahullah berkata, "Narkoba sama halnya dengan zat yang memabukkan diharamkan berdasarkan kesepakatan para ulama.

Allah Ta'ala berfirman dalam Al Qur'an Surat Al A'rof ayat 157:

"Dan menghalalkan bagi mereka segala yang baik dan mengharamkan bagi mereka segala yang buruk"Setiap yang khobits terlarang dengan ayat ini. Di antara makna khobits adalah memberikan efek negatif.

Allah Ta'ala berfirman dalam Al Qur'an Surat Al Baqarah ayat 195:

"Dan janganlah kamu menjatuhkan dirimu sendiri kedalam kebinasaan"

Dan Allah berfirman didalam Al Qur'an Surat An Nisa' ayat 29:

"Dan janganlah kamu membunuh dirimu, sesungguhnya Allah adalah Maha Penyayang kepadamu"

Ayat diatas menunjukkan akan haramnya merusak diri sendiri atau membinasakan diri sendiri. Yang namanya narkoba sudah pasti merusak badan dan akal seseorang. Sehingga dari Ayat inilah kita dapat menyatakan bahwa narkoba itu haram.

Allah Ta'ala berfirman dalam Al Qur'an Surat Al-Maidah ayat 90:

"Hai orang-orang yang beriman, sesungguhnya (meminum) Khamar, (berkorban) untuk Berhala, mengundi nasib dengan panah adalah perbuatan syaitan, maka jauhilah perbuatan-perbuatan itu agar kamu mendapat keberuntungan".

Sidang Jamaah Jumat Rahimakumullah

Narkoba sebagaimana disebutkan diatas menimbulkan dampak negatif baik bagi pribadi, keluarga, masyarakat maupun bagi bangsa dan negara. Dampak negatif tersebut adalah sebagai berikut;

Bahaya yang bersifat pribadi:- Narkoba akan merobah kepribadian si korban secara drastis, seperti berubah

menjadi pemurung, pemarah, melawan dan durhaka.- Menimbulkan sifat masa bodoh sekalipun terhadap dirinya seperti tidak lagi

memperhatikan pakaian, tempat tidur, dan sebagainya. Hilangnya ingatan, dada nyeri, dan dikejar rasa takut.

- Semangat belajar menurun dan suatu ketika bisa saja si korban bersifat seperti orang gila karena reaksi dari penggunaan narkoba.

Page 2: BAHAYA NARKOBA

- Tidak lagi ragu untuk mengadakan hubungan seks karena pandangnya terhadap norma-norma masyarakat, adat kebudayaan, serta nilai-nilai agama sangat longgar. Dorongan seksnya menjadi brutal, makanya terjadilah kasus-kasus perkosaan.

- Menjadi pemalas bahkan hidup santai.- Bagi anak-anak sekolah, prestasi belajarnya akan menurun karena banyak

berkhayal dan berangan-angan sehingga merusak kesehatan dan mental.

Bahaya yang bersifat keluarga:- Tidak lagi segan untuk mencuri uang dan bahkan menjual barang-barang dirumah

untuk mendapatkan uang secara cepat.- Tidak lagi menjaga sopan santun dirumah bahkan melawan kepada orang tua.- Kurang menghargai harta milik yang ada seperti mengendarai kendaraan tanpa

perhitungan rusak atau menjadi hancur sama sekali.- Mencemarkan nama baik keluarga.

Bahaya bagi bangsa dan negara:- Rusaknya pewaris bangsa yang seyogyanya siap untuk menerima tongkat estafet

kepemimpinan bangsa.- Hilangnya rasa patriotisme atau rasa cinta bangsa yang pada gilirannya mudah

untuk dikuasai oleh bangsa asing.- Pada akhirnya bangsa dan negara kehilangan identitas yang disebabkan karena

perubahan nilai budaya.

Kaum Muslimin Rahimakumullah

Dari uraian diatas tentang bahaya yang di akibatkan mengkonsumsi narkoba, kami berharap kepada seluruh kaum muslimin, marilah kita menjaga kondisi tubuh kita, keluarga kita, iman kita, tetangga dan masyarakat kita agar jangan sampai terjerumus untuk mengkonsumsi obat-obat terlarang tersebut.

Undang-undang RI Nomor 35 tentang Narkotika Pasal 104, 105, dan 106:"Setiap masyarakat mempunyai kesempatan dan kewajiban serta mempunyai peran untuk mencegah penyalah gunaan peredaran gelap narkoba."

Dalam pencegahan dan pemberantasan narkoba ini bukan hanya tugas aparat Polri saja, akan tetapi kita semua punya peran ditengah-tengah masyarakat.Jamaah Jumat yang dirahmati Allah

Dalam kesempatan ini khatib mengajak para Jamaah, agar menyarankan kepada anak-anak kita untuk menjauhi narkoba, karena dinegara kita sudah darurat narkoba, yang akan menghancurkan sendi-sendi kehidupan ditengah masyarakat.

Kesimpulan:

Pertama, narkoba sama halnya dengan zat yang memabukkan diharamkan berdasarkan kesepakatan para Ulama.Kedua, narkoba adalah jenis obat terlarang yang sangat berbahaya yang dapat menghancurkan jaringan-jaringan syaraf pada otak sehingga sangat mengganggu kenormalan dan kesehatan berfikir dan akan mempercepat kematian.

Semoga Allah SWT senantiasa melindungi kita, keluarga kita, dan masyarakat kita serta senantiasa pula memberikan petunjuk kejalan yang lurus. Amin Ya Robbal Alamin..

� �م �ع�ظ�ي آن� ال ر� �ق��� �م� ف�ي ال �ك �ي� و�ل ك� الل��ه� ل ار� ب����ر� �ات� و�الذ�ك �آلي �ه� م�ن� ا �م�ا ف�ي �م� ب $اك �ي �ي� و�إ �ف�ع�ن و�ن�غ�ف�ر� الل��ه� ت س���

� ذ�ا و�أ �ي� ه��� و�ل �ق�و�ل� ق��� �. أ �م �ي �ح�ك ال�ب3 �ل� ذ�ن �ن� م�ن� ك �م�ي ل �م�س� �ر� ال ائ �س� �م� و�ل �ك �ي� و�ل ل

. �م� ي ح� �غ�ف�و�ر� الر$ $ه� ه�و� ال �ن و�ه� إ �غ�ف�ر� ت ف�اس�

Page 3: BAHAYA NARKOBA
Page 4: BAHAYA NARKOBA