bab v penutup a. kesimpulan - eprints.stainkudus.ac.ideprints.stainkudus.ac.id/194/8/8. bab...

3
68 BAB V PENUTUP A. Kesimpulan Berdasarkan data yang diperoleh dari lapangan dan analisis tentang analisis pengelolaan limbah sebagai bentuk tanggung jawab sosial pengusaha tahu di Dukuh Kemang, maka dapat penulis simpulkan sebagai berikut: Respon masyarakat dukuh kemang sebagian besar menerima usaha tahu di sekitar apalagi dengan adanya UMKM tersebut kondisi ekonomi masyarakat Kemang mengalami peningkatan hal ini dikarenakan pengusaha tahu di Dukuh Kemang mangangkat karyawan dari Dukuh Kemang itu sendiri. Namun masyarakat di Dukuh Kemang juga merasa terganggu dengan bau yang dihasikan oleh UMKM tahu. Bau tersebut berasal dari limbah cair tahu yang proses pembuangannya dialirkan kesapiteng kemudian jika sapiteng itu penuh maka air limbah tersebut dialirkan kesungai. Sampai saat inipun resiko bau dari limbah cair tahu masih belum ada jalan keluarnya, sedangkan disisi lain produk tahu sudah merupakan makanan favorit yang hampir harus selalu ada dalam konsumsi masyarakat kecil sampai dengan masyarakat golongan atas. Masyarakat di Dukuh Kemang merasa sangat tertolong oleh adanya pabrik tahu ini hususnya dalam bidang ekonomi. Hal tersebut di karenakan pengusaha tahu di Dukuh Kemang mengangkat karyawannya dari masyarakat sekitar pabrik tahu. Pengusaha tahu di Dukuh Kemang juga sering memberikan bantuan-bantuan sosial kepada masyarakat sekitar seperti memberikan santunan kepada anak yatim piatu, fakir miskin, dhuafa dan menjadi donator pada kegiatan keagamaan yang dilaksanakan di sekitar Dukuh Kemang. Pengusaha tahu di Dukuh Kemang juga sangat ramah kepada masyarakat sekitar itulah yang menyebabkan hubungan

Upload: ledung

Post on 10-Aug-2019

223 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

68

BAB V

PENUTUP

A. Kesimpulan

Berdasarkan data yang diperoleh dari lapangan dan analisis tentang

analisis pengelolaan limbah sebagai bentuk tanggung jawab sosial

pengusaha tahu di Dukuh Kemang, maka dapat penulis simpulkan sebagai

berikut:

Respon masyarakat dukuh kemang sebagian besar menerima usaha

tahu di sekitar apalagi dengan adanya UMKM tersebut kondisi ekonomi

masyarakat Kemang mengalami peningkatan hal ini dikarenakan

pengusaha tahu di Dukuh Kemang mangangkat karyawan dari Dukuh

Kemang itu sendiri. Namun masyarakat di Dukuh Kemang juga merasa

terganggu dengan bau yang dihasikan oleh UMKM tahu. Bau tersebut

berasal dari limbah cair tahu yang proses pembuangannya dialirkan

kesapiteng kemudian jika sapiteng itu penuh maka air limbah tersebut

dialirkan kesungai. Sampai saat inipun resiko bau dari limbah cair tahu

masih belum ada jalan keluarnya, sedangkan disisi lain produk tahu sudah

merupakan makanan favorit yang hampir harus selalu ada dalam konsumsi

masyarakat kecil sampai dengan masyarakat golongan atas.

Masyarakat di Dukuh Kemang merasa sangat tertolong oleh adanya

pabrik tahu ini hususnya dalam bidang ekonomi. Hal tersebut di karenakan

pengusaha tahu di Dukuh Kemang mengangkat karyawannya dari

masyarakat sekitar pabrik tahu. Pengusaha tahu di Dukuh Kemang juga

sering memberikan bantuan-bantuan sosial kepada masyarakat sekitar

seperti memberikan santunan kepada anak yatim piatu, fakir miskin,

dhuafa dan menjadi donator pada kegiatan keagamaan yang dilaksanakan

di sekitar Dukuh Kemang. Pengusaha tahu di Dukuh Kemang juga sangat

ramah kepada masyarakat sekitar itulah yang menyebabkan hubungan

69

antara masyarakat sekitar dengan pengusaha tahu masih terjalin dengan

baik.

Bentuk-bentuk tanggung jawab sosial yang dilakukan oleh

pengusaha tahu di Dukuh Kemang Desa Karangbener Kecamatan Bae

Kabupaten Kudus yaitu: mengelola limbah yang dihasilkan pada saat

proses produksi, mengurangi pengangguran, memberikan keringanan kerja

kapada karyawan, memberikan santunan kapada yatim piatu, fakir miskin,

dan dhuafa, menjadi donator pada kegiatan keagamaan yang dilaksanakan

di sekitar desa karangbener kecamatan bae kabupaten kudus.

B. Saran-saran

Berdasarkan dari hasil penelitian dan kesimpulan yang telah di sajikan

maka peneliti menyampaikan saran-saran yang kiranya dapat memberikan

manfaat kepada pihak-pihak yang terkait atas hasil dari penelitian ini.

Adapun saran-saran yang dapat peneliti sampaikan antara lain:

1. Bagi UMKM tahu yang berada di Dukuh Kemang Desa Karangbener

Kecamatan Bae Kabupaten Kudus ini bisa lebih meningkatkan lagi

tanggung jawab sosialnya kepada masyarakat sekitar dan lingkungan.

Utamanya dalam mengatasi masalah limbah yang dihasilkan pada saat

proses produksi, agar dampak yang dihasilkan tidak merugikan

masyarakat sekitar.

2. Bagi peneliti selanjutnya bisa meneliti kembali judul ini dengan

metode yang berbeda yaitu metode kuantitatif sehingga bisa

digunakan sebagai pembanding dengan hasil penelitian ini.

3. Hasil penelitian ini diharapkan menjadi referensi bagi peneliti

selanjutnya untuk bidang yang sama.

C. Penutup

Segala puji bagi Allah SWT, dengan karunianya telah dapat

disusun tulisan yang jauh dari kesempurnaan. Shalawat dan salam semoga

tetap dilimpahkan kepada junjungan nabi besar Muhammad SAW.

70

Dengan berjuang sekuat tenaga, disusun tulisan sederhana ini

dengan menyadari mungkin adanya kesalahan atau kekeliruan sebagai

hasil keterbatasan wawasan penulis, terlebih lagi bila ditinjau dari aspek

metodologi maupun kaidah bahasanya. Karenanya segala kritik dan saran

yang bersifat membangun menjadi harapan. Akhir kata penulis

mengucapkan Alhamdulillah semoga tulisan di atas ada manfaatnya bagi

pembaca. Amiin.