bab i pendahuluan 1.1 gambaran umum objek penelitian … file4 1.1.4 struktur organisasi cv jesam...

15
1 BAB I PENDAHULUAN 1.1 Gambaran Umum Objek Penelitian 1.1.1 Sejarah Perusahaan CV Jesam Ojak Lestari adalah sebuah perusahaan jasa konsultasi yang menyediakan layanan dalam bidang pengelolaan sumber daya alam dan lingkungan yang meliputi perencanaan, studi dan desain. CV Jesam Ojak Lestari merupakan sebuah perencanaan dan impian beberapa tim yang telah bekerja dalam bidang layanan tersebut sejak tahun 2009. Hingga saat ini CV Jesam Ojak Lestari terus menerus menghasilkan karya dalam bentuk penawaran jasa konsultasi lingkungan yang didukung oleh tenaga profesional dari berbagai bidang keahlian dan tenaga personil penunjang lainnya. Logo dari perusahaan CV Jesam dapat dilihat pada gambar 1.1. Gambar 1.1 Logo Perusahaan CV Jesam Ojak Lestari Sumber : Company Profile pdf CV Jesam Ojak Lestari, edisi Juli 2013 CV Jesam Ojak Lestari mempunyai komitmen untuk menangani setiap pekerjaan dengan intensif dan bersungguh-sungguh sehingga menghasilkan kualitas jasa yang baik, sesuai dengan keinginan pengguna jasa melalui penggunaan sumberdaya yang tersedia. Kebijaksanaan ini merupakan prinsip dasar bagi seluruh stake holder perusahaan dan menjadi pedoman bagi para karyawan perusahaan dalam bekerjasama dengan instansi pemerintah maupun perusahaan swasta baik lokal maupun asing. Oleh karena itu pada tahun 2013 telah disepakati untuk mendirikan satu badan usaha untuk menaungi tim yang disebut dengan nama CV Jesam Ojak Lestari dengan kedudukan di Jakarta Utara dan workshop di Tangerang Selatan. CV Jesam Ojak Lestari berlokasi di Gedung WTC Mangga Dua Lantai UG Blok C-71, Jl. Mangga Dua Raya No.8, Jakarta Utara, serta kantor cabang yang berlokasi di Komplek BSD (Bumi Serpong Damai), Jalan Lingkar Cilenggang 2, Serpong, Tangerang Selatan. Adapun peta lokasi dari

Upload: lymien

Post on 21-Jun-2019

224 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: BAB I PENDAHULUAN 1.1 Gambaran Umum Objek Penelitian … file4 1.1.4 Struktur Organisasi CV Jesam Ojak Lestari dipimpin oleh satu orang direktur dan langsung membawahi empat divisi

1

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Gambaran Umum Objek Penelitian

1.1.1 Sejarah Perusahaan

CV Jesam Ojak Lestari adalah sebuah perusahaan jasa konsultasi yang menyediakan layanan

dalam bidang pengelolaan sumber daya alam dan lingkungan yang meliputi perencanaan, studi dan

desain. CV Jesam Ojak Lestari merupakan sebuah perencanaan dan impian beberapa tim yang telah

bekerja dalam bidang layanan tersebut sejak tahun 2009. Hingga saat ini CV Jesam Ojak Lestari terus

menerus menghasilkan karya dalam bentuk penawaran jasa konsultasi lingkungan yang didukung oleh

tenaga profesional dari berbagai bidang keahlian dan tenaga personil penunjang lainnya. Logo dari

perusahaan CV Jesam dapat dilihat pada gambar 1.1.

Gambar 1.1

Logo Perusahaan CV Jesam Ojak Lestari

Sumber : Company Profile pdf CV Jesam Ojak Lestari, edisi Juli 2013

CV Jesam Ojak Lestari mempunyai komitmen untuk menangani setiap pekerjaan dengan intensif

dan bersungguh-sungguh sehingga menghasilkan kualitas jasa yang baik, sesuai dengan keinginan

pengguna jasa melalui penggunaan sumberdaya yang tersedia. Kebijaksanaan ini merupakan prinsip dasar

bagi seluruh stake holder perusahaan dan menjadi pedoman bagi para karyawan perusahaan dalam

bekerjasama dengan instansi pemerintah maupun perusahaan swasta baik lokal maupun asing. Oleh

karena itu pada tahun 2013 telah disepakati untuk mendirikan satu badan usaha untuk menaungi tim yang

disebut dengan nama CV Jesam Ojak Lestari dengan kedudukan di Jakarta Utara dan workshop di

Tangerang Selatan.

CV Jesam Ojak Lestari berlokasi di Gedung WTC Mangga Dua Lantai UG Blok C-71, Jl.

Mangga Dua Raya No.8, Jakarta Utara, serta kantor cabang yang berlokasi di Komplek BSD (Bumi

Serpong Damai), Jalan Lingkar Cilenggang 2, Serpong, Tangerang Selatan. Adapun peta lokasi dari

Page 2: BAB I PENDAHULUAN 1.1 Gambaran Umum Objek Penelitian … file4 1.1.4 Struktur Organisasi CV Jesam Ojak Lestari dipimpin oleh satu orang direktur dan langsung membawahi empat divisi

2

kantor CV Jesam dapat dilihat pada gambar 1.2 dan lokasi kantor cabang CV Jesam dapat dilihat pada

gambar 1.3.

Gambar 1.2

Peta Lokasi Kantor CV Jesam

Sumber : Googles Maps (15 Januari 2014)

Gambar 1.3

Peta Lokasi Kantor Cabang CV Jesam

Sum

ber : Googles Maps (15 Januari 2014)

Page 3: BAB I PENDAHULUAN 1.1 Gambaran Umum Objek Penelitian … file4 1.1.4 Struktur Organisasi CV Jesam Ojak Lestari dipimpin oleh satu orang direktur dan langsung membawahi empat divisi

3

1.1.2 Legalitas Perusahaan

CV Jesam Ojak Lestari sudah memiliki legalitas dengan pemaparan sebagai berikut :

Akte Perusahaan : CV Jesam Ojak Lestari

Nomor : 325, Tanggal 30 Januari 2013, Notaris : Netty Maria Machdar, SH.

SIUP Nomor : 0618-02/PK/1.824.271

TDP Nomor : 09.01.3.70.07205 berlaku sampai dengan 26 Juni 2018

SKDP Nomor : 334/1.824.01/2013

NPWP Nomor : 03.282.830.3-044.000

SKTP Nomor : PEM-00552/WPJ.21/KP.0203/2013

Transaksi : Rekening Perusahaan

1.1.3 Visi dan Misi CV Jesam Ojak Lestari

CV Jesam Ojak Lestari memiliki visi dan misi dalam menjalankan roda bisnis perusahaannya,

berdasarkan Company Profile pdf CV Jesam Ojak Lestari edisi Juli 2013, visi misi perusahaan tersebut

adalah :

Visi

Membangun perusahaan jasa layanan konsultasi yang eksistensinya didasarkan pada

profesionalisme dan memberikan pelayanan yang memuaskan para pengguna jasa serta mampu

menjalin kerjasama yang strategis dengan pemerintah, swasta serta kelompok usaha ataupun

perorangan.

Misi

Menciptakan lingkungan kerja yang kondusif bagi terciptanya sumberdaya manusia yang

profesional, kreatif, berdedikasi tinggi dan bertanggung jawab baik secara ilmiah maupun moral.

Memberikan solusi yang tuntas dan menyeluruh bagi pengguna jasa dengan pendekatan yang

ilmiah dan rasional. Memberikan solusi berupa kontribusi yang positif bagi peningkatan

sumberdaya manusia dan sumberdaya alam dalam rangka pembangunan yang berkelanjutan dan

jangka panjang.

Page 4: BAB I PENDAHULUAN 1.1 Gambaran Umum Objek Penelitian … file4 1.1.4 Struktur Organisasi CV Jesam Ojak Lestari dipimpin oleh satu orang direktur dan langsung membawahi empat divisi

4

1.1.4 Struktur Organisasi

CV Jesam Ojak Lestari dipimpin oleh satu orang direktur dan langsung membawahi empat

divisi. Lebih jelasnya dapat dilihat pada gambar 1.4 dibawah ini.

Gambar 1.4

Struktur Organisasi

Sumber : Company Profile pdf CV Jesam Ojak Lestari, edisi Juli 2011.

Posisi Direktur CV Jesam diduduki oleh satu orang, dan membawahi empat Manajer. Keempat divisi

tersebut terdapat pada tabel 1.1.

Tabel 1.1

Jumlah dan Posisi Karyawan di CV Jesam Ojak Lestari

No. Divisi Posisi dan Jumlah Karyawan

1. Divisi Marketing 1 orang manajer dan 4 orang staff

2. Divisi Proyek 1 orang manajer dan 15 orang tim konsultan

3. Divisi Akuntan 1 orang manajer dibantu oleh 1 orang admin dan finance

4. Divisi SDM 1 orang manajer dan dibantu oleh 1 orang staff

Sumber : Linus, 2013

DIRECTOR

Finance Admin Consultant

s

Accounting

Divison

HRD & GA

Divison

Project

Division

Marketing

Division

Page 5: BAB I PENDAHULUAN 1.1 Gambaran Umum Objek Penelitian … file4 1.1.4 Struktur Organisasi CV Jesam Ojak Lestari dipimpin oleh satu orang direktur dan langsung membawahi empat divisi

5

Dengan demikian, jumlah total karyawan yang ada di CV Jesam Ojak Lestari adalah 25 orang termasuk

Direktur.Tabel 1.2 menyebutkan fungsi dan wewenang dari tiap bagian struktur organisasi CV Jesam

Ojak Lestari.

Tabel 1.2

Fungsi dan Wewenang Jabatan di CV Jesam Ojak Lestari

Nama Jabatan Fungsi dan Wewenang

Director Jabatan tertinggi di perusahaan dan bertanggung

jawab penuh atas kendali perusahaan.

Marketing Division Fokus pada kegiatan operasional marketing untuk

menjalin hubungan yang baik dengan client dari

perusahaan lain maupun untuk mencari klient yang

baru.

Project Division Memiliki sejumlah tim konsultan ahli yang

ditugaskan untuk fokus pada perencanaan, desain,

pengerjaan proyek serta memiliki akses untuk terjun

ke lapangan dan berhubungan langsung dengan

dinas Lingkungan Hidup.

Accounting Division Fokus pada pengelolaan keuangan perusahaan dan

pembuatan laporan keuangan perusahaan.

HRD & GA Division Fokus pada kegiatan manajemen sumber daya

manusia perusahaan.

Sumber : Linus, 2013

1.1.5 Bidang Usaha

Sebagai perusahaan konsultan dan pengelolaan lingkungan hidup, bidang usaha CV Jesam Ojak

Lestari mengarah kepada penawaran jasa terhadap klien mengenai pengurusan dokumen lingkungan yang

berhubungan dengan sertifikat maupun kelayakan industri untuk beroperasi dan tidak merugikan

lingkungan. Adapun penawaran jasa yang ditawarkan adalah berupa layanan :

1) Perencanaan : Evaluasi pengembangan hasil studi ( bidang sosial ekonomi, demografi dan geografi),

penelaahan tata guna tanah dan infrastruktur, pengembangan sistem informasi, dan pemilihan terapan

teknologi untuk batasan suatu proyek.

Page 6: BAB I PENDAHULUAN 1.1 Gambaran Umum Objek Penelitian … file4 1.1.4 Struktur Organisasi CV Jesam Ojak Lestari dipimpin oleh satu orang direktur dan langsung membawahi empat divisi

6

2) Studi : Survei dan pemetaan, studi-studi yang berhubungan dengan pengelolaan lingkungan hidup

seperti studi AMDAL, UKL-UPL, pengawasan dan monitoring lingkungan , pengelolaan dan

penanganan limbah, studi kelayakan, pre-investment study dan studi ekonomi.

3) Desain : perencanaan secara detail hingga berupa gambar kerja, pembuatan dokumen kontrak,

menyusun besaran pekerjaan dan membuat spesifikasi teknik.

4) Studi Lingkungan : Jasa konsultasi untuk pelestarian lingkungan yang diakibatkan oleh aktivitas

gedung maupun industri.

5) Studi Kelayakan : mengevaluasi dan menentukan teknik serta teknologi yang tepat sehingga

memberikan sumbangan yang cukup berarti untuk masyarakat sekitar dan pelestarian lingkungan

6) IPAL – IPAB : untuk mengantisipasi dan menekan dampak negatif limbah terhadap lingkungan

dengan cara program pengelolaan air limbah dan air bersih.

7) Pemetaan : berupa layanan pemetaan digital, mulai dari pemasukan data analog (digitasi), updating

data sampai penyajiannya dalam bentuk peta cetak maupun program aplikasi sistem informasi grafis

(SIG)

8) Studi Pengelolaan Sumber Daya Alam : Pengembangan studi yang berkaitan dengan pengelolaan

sumber daya alam secara lestari dan berkelanjutan.

1.2 Latar Belakang Penelitian

Pada era modern ini, pertumbuhan industri di Indonesia mengalami peningkatan. Sekjen

Kementerian Perindustrian (Kemenperin), Anshari Bukhari, mengatakan dalam empat tahun terakhir

industri nasional tumbuh tiga kali lipat, seiring dengan pertumbuhan investasi di Indonesia. Hal tersebut

dapat dilihat pada gambar 1.5.

Gambar 1.5

Pertumbuhan Industri di Indonesia (dalam persen)

Page 7: BAB I PENDAHULUAN 1.1 Gambaran Umum Objek Penelitian … file4 1.1.4 Struktur Organisasi CV Jesam Ojak Lestari dipimpin oleh satu orang direktur dan langsung membawahi empat divisi

7

Sumber : Fardaniah, 2014.

Dari gambar 1.5 dapat dilihat grafik pertumbuhan industri yang dari 2,5 persen di tahun 2009 hingga di

tahun 2013 naik menjadi 6,83 persen. Anshari juga menambahkan bahwa pertumbuhan industri tersebut

disebabkan oleh investasi di sektor industri yang tumbuh rata – rata 30 sampai 40 persen setiap tahun,

yang didominasi investasi asing (http://www.antaranews.com/berita/398019/kemenperin-industri-

tumbuh-hampir-tiga-kali-lipat, diakses pada tanggal 28 Januari 2014). Pertumbuhan industri tersebut juga

membuat banyak kawasan industri baru yang akan bermunculan di Indonesia. Berdasarkan data

Kementrian Perindustrian, dikatakan bahwa Indonesia akan memiliki sejumlah kawasan industri baru

yang terdapat di luar Pulau Jawa (http://m.bisnis.com/industri/read/20130829/257/159655/ini-daftar-21-

kawasan-industri-baru, diakses pada tanggal 28 Januari 2014). Adapun calon kawasan industri tersebut

tertulis pada tabel 1.3.

Tabel 1.3

Calon – Calon Kawasan Industri Baru di Indonesia

Provinsi Calon Daerah Kawasan Industri Ha

Jawa Barat Cilamaya/Karawang

Majalengka

3.100

877

Jawa Tengah Kendal

Boyolali

795,6

282

Jawa Timur Gresik

Lamongan

Jombang

4.285

950

812.2

DI Yogyakarta Kulonprogo 2.646

Page 8: BAB I PENDAHULUAN 1.1 Gambaran Umum Objek Penelitian … file4 1.1.4 Struktur Organisasi CV Jesam Ojak Lestari dipimpin oleh satu orang direktur dan langsung membawahi empat divisi

8

Sumatera Utara Sei Mengkei

Kuala Tanjung

2.002

2.000

Kepulauan Bangka Belitung Bangka 765.4

Riau Tanjung Buton 1.000

Lampung Tanggamus 2.000

Sulawesi Selatan Gowa 842,1

Sulawesi Tengah P.Palu 1.500

Kalimantan Selatan Batu Licin 530

Kalimantan Timur Kariangau 1.989,5

Maluku Utara Halmahera Timur 300

Papua Barat Tangguh 2.152

Sulawesi Utara Bitung 610

Sumber : Astria, 2013.

Pertumbuhan industri akan sejalan dengan banyaknya perusahaan industri yang berdiri maupun

yang melakukan ekspansi bagi perusahaan industri yang sudah pernah beroperasi sebelumnya. Banyaknya

kawasan industri baru yang akan dibuka tentu menjadi pangsa pasar baru bagi perusahaan ataupun

lembaga konsultan lingkungan, karena akan ada banyak permintaan untuk pengurusan surat – surat atau

dokumen yang menyatakan perusahaan industri merupakan perusahaan yang berwawasan ramah

lingkungan.

Kepala Badan Pengkajian Kebijakan, Iklim, dan Mutu Industri Kementerian Perindustrian,

Arryanto Sagala mengatakan masih banyak industri di Indonesia yang belum menerapkan prinsip efisiensi

penggunaan sumber daya alam. Hal tersebut terlihat dari tahun 2010 – 2012 dimana tercatat perusahaan

yang sukarela mengikuti penghargaan industri hijau, namun yang sukses memperoleh predikat sebagai

industri hijau sebanyak 66 perusahaan. Tahun 2013, sebanyak 74 perusahaan mendaftarkan diri sebagai

peserta penghargaan industri hijau. Namun, hanya 69 perusahaan yang lolos penilaian Kementerian

Perindustrian. Pembangunan industri ramah lingkungan atau industri hijau perlu didorong, Sebab, sumber

daya alam, seperti cadangan energi fosil, makin menipis dan daya dukung lingkungan makin terbatas.

Alasan lainnya adalah tuntutan produk yang berkriteria ramah lingkungan meningkat dalam sistem

perdagangan global (http://www.tempo.co/read/news/2013/11/26/090532580/Banyak-Industri-Tak-

Ramah-Lingkungan, diakses tanggal 28 Januari 2014).

Pertumbuhan industri yang meningkat atau banyaknya aktivitas industri tentu memiliki potensi

tingkat pencemaran lingkungan yang tinggi, seperti limbah dan emisi dari industri pabrik.

Di Indonesia, banyak dampak kegiatan industri yang mencemari atau merusak lingkungan. Salah satu

kasus yang sangat terkenal sejak lima tahun yang lalu yaitu kasus lumpur Lapindo Brantas, dimana

Page 9: BAB I PENDAHULUAN 1.1 Gambaran Umum Objek Penelitian … file4 1.1.4 Struktur Organisasi CV Jesam Ojak Lestari dipimpin oleh satu orang direktur dan langsung membawahi empat divisi

9

ribuan perumahan tenggelam oleh lumpur panas. Dampak dari lumpur tersebut juga membuat ribuan

orang kehilangan tempat tinggal dan banyak juga yang kehilangan pekerjaannya. Sejak semburan

tersebut, Pemerintah Indonesia telah mengeruk lumpur panas tersebut dan mengalirkannya ke sungai dan

akhirnya menuju ke laut. Lumpur tersebut menyebabkan rusaknya ekosistem laut dan mencemari air

(http://www.voaindonesia.com/content/ geolog-inggris -pengeboran-lapindo-penyebab-semburan-lumpur-

sidoarjo-122849564/93842.html, diakses 30 Januari 2014). Selain kasus lumpur Lapindo, terdapat kasus

pencemaran lainnya yang cukup parah yaitu adanya pembuangan limbah industri ke daerah sungai

Citarum Jawa Barat yang menyebutkan bahwa sungai terpanjang di Jawa Barat tersebut dicemari oleh

sekitar 230 perusahaan. Pembuangan limbah yang tanpa diolah tersebut membuat kualitas air di sungai

Citarum sangat buruk, akibat banyaknya zat kimia yang berbahaya dan membuat ekosistem di air pun

rusak.(http://nasional.kompas.com/read/2012/07/04/16413372/230.Perusahaan.Diduga.Cemari.Citarum,

diakses 30 Januari 2014).

Pada kasus lain, Kementerian Lingkungan Hidup (KLH) juga merilis hasil program penilaian peringkat

kinerja perusahaan dalam pengelolaan lingkungan (Proper) 2013. Hasilnya ada 17 perusahaan besar yang

masuk dalam daftar kategori hitam. Perusahaan ini sangat berpotensi mencemari lingkungan karena

melanggar aturan kelestarian lingkungan hidup, jadi harus diberikan sanksi dan teguran yang tegas

terhadap para pelaku usaha industri (http://www.jpnn.com/read/2013/12/11/205137/17-Perusahaan-Besar-

Cemari-Lingkungan-, diakses 30 Januari 2014).

Masih banyak lagi kasus pencemaran lingkungan yang disebabkan oleh aktivitas industri.

Fenomena permasalahan lingkungan yang ditimbulkan oleh perusahaan sudah menjadi perhatian yang

serius oleh pemerintah melalui Kementrian Lingkungan Hidup. Namun pemerintah sebagai pengatur

masih kesulitan dalam mengontrol dan mendidik para pelaku industri agar memperhatikan kelestarian

lingkungan. Pihak perusahaan juga mungkin terlalu sibuk dalam mengurusi hal lain dalam perusahaan,

sehingga dampak lingkungan yang disebabkan oleh aktivitas industrinya kurang serius diperhatikan.

Pada kasus ini, perlu ada pihak lain seperti perusahaan jasa konsultasi lingkungan yang bisa membantu

pemerintah dalam mengatasi ataupun memberikan solusi bagi pelaku industri agar perusahaan yang

dikelolanya memperhatikan kelestarian lingkungan sehingga tidak merugikan lingkungan maupun

masyarakat. Pihak konsultan sangat penting dalam kasus ini, oleh karena itu penulis memilih yaitu CV

Jesam Ojak Lestari sebagai objek penelitian penulis. CV Jesam Ojak Lestari merupakan perusahaan

konsultasi lingkungan yang belum lama berdiri, namun sudah banyak pengerjaan proyek konsultasi

lingkungan yang sudah dikerjakan. Adanya dorongan dan regulasi dari pemerintah agar perusahaan

bergerak dalam bisnis yang ramah lingkungan tentu membuat perusahaan konsultasi lingkungan, seperti

CV Jesam dapat menawarkan jasa konsultasi nya kepada perusahaan agar mengimplementasikan kegiatan

perlindungan terhadap lingkungan.

Page 10: BAB I PENDAHULUAN 1.1 Gambaran Umum Objek Penelitian … file4 1.1.4 Struktur Organisasi CV Jesam Ojak Lestari dipimpin oleh satu orang direktur dan langsung membawahi empat divisi

10

Adapun layanan yang dapat ditawarkan seperti AMDAL (Analisis Dampak Lingkungan), UKL – UPL

(Usaha Pengelolaan dan Pemantauan Lingkungan), dan pengolahan limbah. Layanan tersebut berlaku

terlebih kepada industri kecil maupun menengah keatas.

Kepala Divisi Proyek CV Jesam, Junedi Edward menyebutkan bahwa, selain dari pada kawasan

industri atau pabrik, ada bidang usaha lain yang dapat dijadikan target penawaran jasa lingkungan.

Penawaran jasa lingkungan ini adalah Surat Pernyataan Pengelolaan Lingkungan Hidup (SPPL). SPPL

ditujukan untuk kegiatan/usaha/industri kecil yang menghasilkan limbah dan tidak berdampak penting

bagi lingkungan. Sebagai contoh usaha/kegiatan praktek dokter bersama, klinik 24 jam, laboratorium

klinik, rumah sakit bersalin, balai pengobatan/kesehatan, hotel kelas melati, rumah makan (restaurant),

klub/bar/karaoke, pergudangan, minimarket (berupa indomart/alfamart/7eleven dan lain - lain),

pertokoan, ruko, bengkel kecil, showroom sepeda motor/mobil, papan reklame/iklan dan lain sebagainya.

Hampir keseluruhan layanan konsultasi yang ditawarkan adalah untuk mengantisipasi tercemarnya

lingkungan karena limbah. Berdasarkan UU RI no.32 Tahun 2009 tentang perlindungan dan pengelolaan

lingkungan hidup , mengatakan bahwa setiap orang yang menghasilkan limbah B3 wajib melakukan

pengelolaan limbah agar tidak mencemari lingkungan ( http://www.naztamabumiraya.com/, diakses pada

16 januari 2014).

Untuk tahap awal, perusahaan industri di Indonesia khususnya di daerah Jakarta, Banten dan

Jawa Barat menjadi wilayah yang dapat dijadikan pangsa pasar oleh CV Jesam maupun perusahaan jasa

konsultasi lingkungan lainnya. Namun, tidak menutup kemunginan juga untuk menerima tawaran dari

luar daerah kawasan industri tersebut. Dari 74 kawasan industri yang beroperasi, 55 kawasan industri

berlokasi di Pulau Jawa dengan luas sekitar 75,89 persen dari total luas kawasan industri di Indonesia.

Dari jumlah tersebut konsentrasi terbesar di provinsi Jawa Barat sebesar 44.07 persen dari total luas

kawasan 28.526 ha (http://m.bisnis.com/industri/read/20130829/257/159655/ini-daftar-21-kawasan-

industri-baru, diakses 29 Januari 2013). Lokasi CV Jesam tentu sangat menguntungkan dalam

menargetkan calon klien, dimana kawasan industri dapat diakses dengan mudah oleh CV Jesam.

Ada banyak kegiatan industri yang berlangsung tidak jauh dari aktivitas maupun lokasi workshop

perusahaan yang berada di kabupaten Tangerang. Berdasarkan data dari Dinas Perindustrian dan

Perdagangan Kabupaten Tangerang, terdapat 17 Kawasan Industri yang berada di kabupatenTangerang

tersebut, lebih jelasnya dapat dilihat pada tabel 1.4.

Tabel 1.4

Kawasan Industri Kabupaten Tangerang

No. Nama Kawasan Lokasi Kecamatan

1. PT Cipta Cakra Murdaya Balaraja

Page 11: BAB I PENDAHULUAN 1.1 Gambaran Umum Objek Penelitian … file4 1.1.4 Struktur Organisasi CV Jesam Ojak Lestari dipimpin oleh satu orang direktur dan langsung membawahi empat divisi

11

2. PT Adhibalaraja Balaraja

3. PT Bumi Citra Permai Milenium Cikupa

4. PT Benua Permai Lestari Tigaraksa

5. PT Putra Daya Perkasa Pasar Kemis

6. PT Purati Kencana Alam Cikupa

7. PT Mitra Tangerang Bumimas Cikupa

8. PT Kwarta Sejahtera Cikupa

9. PT Trisula Indah Lestari Kosambi

10. PT Bangun Kosambi Sukses Kosambi

11. PT Angkasa Putra Bersaudara Kosambi

12. PT Kukuh Mandiri Kosambi

13. PT Agusindo Binatama Kosambi

14. PT Parung Harapan Kosambi

15. Yusuf Ngadiman Kosambi

16. Welirang Utama Kosambi

17. PT Bintang Mahailex Kosambi

Sumber : http://indag.tangerangkab.go.id/database/data-kawasan.php?op=lihat&halaman=2, diakses 7

April 2014

Luasnya pangsa pasar bagi perusahaan konsultasi lingkungan, juga berdampak pada banyak perusahaan

konsultasi lingkungan yang berdiri, salah satunya CV Jesam untuk bergerak di bidang konsultasi

tersebut.

Sebagai perusahaan konsultasi yang belum lama berdiri, CV Jesam Ojak Lestari sangat perlu membuat

perumusan strategi yang tepat untuk memperoleh banyak klien dalam pengurusan dokumen lingkungan

serta strategi yang tepat untuk bersaing dengan banyak perusahaan konsultan lainnya.

Di ruang lingkup persaingan sebagai perusahaan konsultasi lingkungan, CV Jesam bersaing dengan

banyak perusahaan konsultasi lingkungan juga, berdasarkan informasi dari internal perusahaan tahun

2013 menyebutkan pesaing CV Jesam beberapa diantaranya adalah :

1. PT. Medialab Indonesia

2. PT. Envirolab Indonesia

3. PT. Laboratorium Medio Pratama

4. PT Satria Buana Lestari

5. PT Karsa Buana Lestari

Page 12: BAB I PENDAHULUAN 1.1 Gambaran Umum Objek Penelitian … file4 1.1.4 Struktur Organisasi CV Jesam Ojak Lestari dipimpin oleh satu orang direktur dan langsung membawahi empat divisi

12

Junedi Edward, Kepala Divisi Proyek CV Jesam menyebutkan bahwa pesaing CV Jesam di bidang jasa

konsultasi lingkungan biasanya sudah memiliki banyak klien ataupun hubungan kerja sama jangka

panjang dengan perusahaan besar. Layanan konsultasi lingkungan yang ditawarkan juga memiliki banyak

variasi yang tidak dimiliki oleh CV Jesam seperti Analisis Parameter Lingkungan dan Keselamatan dan

Kesehatan Kerja (K3). Brand dari perusahaan incumbent juga tentunya sudah dikenal banyak oleh

perusahaan industri. Selain itu, perusahaan incumbent juga sudah dikenal dengan baik oleh Dinas

Lingkungan Hidup setempat, sehingga proses pengerjaan suatu proyek terasa lebih nyaman.

Dalam hal penawaran jasa lingkungan, CV Jesam kebanyakan fokus dalam penawaran jasa UKL

– UPL (Upaya Pengelolaan dan Pemantauan Lingkungan). Hal tersebut dilakukan karena prosesnya yang

lebih cepat walaupun biayanya yang lebih murah, disamping itu sumber daya yang dimiliki CV Jesam

masih terbatas jika mengerjakan dua proyek yang besar sekaligus seperti AMDAL. Meskipun demikian,

sepanjang tahun 2013 hingga awal Januari 2014, CV Jesam sudah menyelesaikan sebanyak 31 proyek

jasa lingkungan, yang diantaranya 28 perusahaan untuk proyek jasa UKL – UPL, satu perusahaan untuk

proyek implementasi RKL – RPL dan dua perusahaan untuk proyek SPPL dan BKPM. Proyek konsultasi

tersebut dapat dilihat pada gambar 1.5.

Gambar 1.6

Proyek Konsultasi Lingkungan yang Telah Selesai Dikerjakan oleh CV Jesam

Pada Mei 2013 – 05 Januari 2014

Sumber : Internal Perusahaan (2014)

Page 13: BAB I PENDAHULUAN 1.1 Gambaran Umum Objek Penelitian … file4 1.1.4 Struktur Organisasi CV Jesam Ojak Lestari dipimpin oleh satu orang direktur dan langsung membawahi empat divisi

13

Layanan yang ditawarkan CV Jesam seperti yang dijelaskan pada sub bab 1.1.4 mengenai bidang

usaha, belum dapat ditawarkan secara keseluruhan. CV Jesam kebanyakan bergerak pada penawaran jasa

pembuatan dokumen UKL – UPL, sedangkan penawaran jasa yang lain belum dapat dioptimalkan

penjualannya.

Dengan beberapa permasalahan yang telah dipaparkan diatas, sangat penting untuk CV Jesam

Ojak Lestari untuk mengetahui posisi CV Jesam dalam lingkup persaingan serta perumusan strategi yang

tepat untuk diterapkan di perusahaan. Pangsa pasar yang sangat luas tentu sangat menguntungkan jika

perusahaan menggunakan dan menjalankan strategi yang tepat. Terlebih CV Jesam merupakan

perusahaan yang baru berdiri, jadi sangat berguna bagi perusahaan dalam memilih dan menjalankan

layanan bisnis yang sesuai bagi CV Jesam dengan mengoptimalkan sumber daya yang dimiliki dan

meminimalisasi tingkat resiko ataupun kerugian.

David (2011 : 366) mengungkapkan esensi dari perumusan strategi adalah penilaian apakah suatu

organisasi melakukan hal yang tepat dan bagaimana perumusan strategi dapat menjadi lebih efektif dalam

penerapannya. Metode yang dapat digunakan dalam perumusan strategi suatu perusahaan adalah dengan

mengetahui menggunakan IFE (Internal Factor Evaluation) Matrix dan EFE (External Factor

Evaluation) Matrix.

Dari metode tersebut, perusahaan dapat melihat kekuatan dan kelemahan yang terdapat dalam internal

perusahaan, serta melihat ancaman dan peluang yang berasal dari eksternal perusahaan. Sehingga

perusahaan dapat mengoptimalkan peluang dan meminimalisasi ancaman atau kerugian yang ada.

1.3 Perumusan Masalah

1. Apa saja yang menjadi faktor – faktor internal dan eksternal yang mempengaruhi strategi bisnis

dari CV Jesam Ojak Lestari?

2. Dimanakah posisi CV Jesam Ojak Lestari pada matriks Internal dan eksternal?

3. Apa formulasi strategi alternatif yang paling tepat untuk diimplementasikan oleh CV Jesam Ojak

Lestari?

1.4 Tujuan Penelitian

1. Mengetahui item – item faktor internal dan eksternal CV Jesam Ojak Lestari.

2. Mengetahui posisi CV Jesam Ojak Lestari pada industri jasa konsultan lingkungan.

3. Mengetahui strategi alternatif yang paling tepat untuk diimplementasikan oleh CV Jesam Ojak

Lestari.

1.5 Kegunaan Penelitian

Page 14: BAB I PENDAHULUAN 1.1 Gambaran Umum Objek Penelitian … file4 1.1.4 Struktur Organisasi CV Jesam Ojak Lestari dipimpin oleh satu orang direktur dan langsung membawahi empat divisi

14

1. Kegunaan Teoritis

Penelitian ini berguna bagi peneliti untuk mengaplikasikan teori yang diperoleh semasa

perkuliahan, khususnya untuk mata kuliah Manajemen Strategi. Dimana teori tersebut

dihubungkan langsung dengan situasi bisnis yang nyata di lapangan. Selebihnya penelitian ini

dapat dijadikan refrensi yang berhubungan dengan perumusan strategi.

2. Kegunaan Praktis

Penelitian ini dapat dijadikan alternatif bagi CV Jesam dalam menjalankan bisnis konsultasi

lingkungannya. Dengan demikian, diharapkan CV Jesam dapat memiliki competitive advantage

yang baik dalam melakukan persaingan yang sangat ketat dan memiliki keunggulan untuk

memperoleh banyak klien.

1.6 Sistematika Penulisan

Penulisan penelitian ini terdiri atas lima bab dimana setiap bab nya saling berkaitan dan tersusun

secara berurutan seperti berikut :

1. BAB I PENDAHULUAN

Bab ini terdari dari tinjauan objek penelitian yang akan menjelaskan secara singkat lingkup objek

yang akan diteliti,kemudian latarbelakang permasalahan yang diangkat sesuai dengan alasan yang

mendasari peneliti untuk melakukan penelitian, lalu diikuti dengan perumusan masalah beserta

tujuan dari penelitian ini serta sistematika penulisan yang menjabarkan urutan dari penulisan

penelitian ini.

2. BAB II KAJIAN PUSTAKA

Bab ini terdiri dari teori-teori serta pembahasan dari hasil penelitan sejenis sebelumnya yang

mendukung dan dapat dijadikan landasan oleh peneliti dalam melakukan penelitian.

3. BAB III METODE PENELITIAN

Bab ini menjelaskan tentang lokasi penelitian, objek penelitian, operasional variabel, jenis dan

sumber data, responden penenlitian, metode pengumpulan data, pengujian instrument penelitian,

dan teknis analisis data.

4. BAB IV PEMBAHASAN HASIL PENELITIAN

Bab ini memaparkan data penelitian serta hasil yang diperoleh dari penelitian kemudian disajikan

dalam pembahasan yang menyeluruh sesuai dengan tujan penelitian.

5. BAB V KESIMPULAN & SARAN

Page 15: BAB I PENDAHULUAN 1.1 Gambaran Umum Objek Penelitian … file4 1.1.4 Struktur Organisasi CV Jesam Ojak Lestari dipimpin oleh satu orang direktur dan langsung membawahi empat divisi

15

Bab ini menyajikan kesimpulan yang diperoleh dari hasil pembahaasan di bab sebelumnya yang

disesuaikan dengan tujan awal penelitian serta dilengkapi dengan saran yang disesuaikan dengan

kekurangan yang masih ada dalam proses dan hasil dari penelitian.

1.7 Daftar Istilah

CV (Comanditaire Venootschap)

UKL (Upaya Pengelolaan Lingkungan Hidup)

UPL (Upaya Pemantauan Lingkungan Hidup)

AMDAL (Analisis Mengenai Dampak Lingkungan)

SPPL (Surat Pernyataan Pengelolaan Lingkungan Hidup)

IPAL (Instalasi Pengolahan Air Limbah)

IPAB (Instalasi Pengolahan Air Bersih)

SIUP (Surat Izin Usaha Perdagangan)

TDP (Tanda Daftar Perusahaan)

SKDP (Surat Keterangan Domisili Perusahaan)

NPWP (Nomor Pokok Wajib Pajak)

SKTP (Surat Keputusan Tunjangan Profesi)