anamnes idr

2
1. Data umum pasien a. Nama pasien Sebaiknya nama lengkap bukan nama panggilan atau alias. b. Jenis kelamin Sebagai kelengkapan harus juga ditulis datanya c.Umur Terutama penting pada pasien anak-anak karena kadang-kadang digunakan untuk menentukan dosis obat. Juga dapat digunakan untuk memperkirakan kemungkinan penyakit yang diderita, beberapa penyakit khas untuk umur tertentu. d. Alamat Apabila pasien sering berpindah-pindah tempat maka tanyakan bukan hanya alamat sekarang saja tetapi juga alamat pada waktu pasien merasa sakit untuk pertama kalinya. Data ini kadang diperlukan untuk mengetahui terjadinya wabah, penyakit endemis atau untuk data epidemiologi penyakit. e. Pekerjaan Bila seorang dokter mencurigai terdapatnya hubungan antara penyakit pasien dengan pekerjaannya, maka tanyakan bukan hanya pekerjaan sekarang tetapi juga pekerjaan- pekerjaan sebelumnya. f. Perkawinan Kadang berguna untuk mengetahui latar belakang psikologi pasien g.Agama Keterangan ini berguna untuk mengetahui apa yang boleh dan tidak boleh (pantangan) seorang pasien menurut agamanya. h. Suku bangsa Berhubungan dengan kebiasaan tertentu atau penyakit-penyakit yang berhubungan dengan ras/suku bangsa tertetu. 2. Keluhan Utama Keluhan utama adalah keluhan yang paling dirasakan atau yang paling berat sehingga mendorong pasien datang berobat atau mencari pertolongan medis. Tidak jarang pasien datang dengan beberapa keluhan sekaligus, sehingga seorang dokter harus jeli dan cermat untuk menentukan keluhan mana yang merupakan keluhan utamanya. Pada tahap ini sebaiknya seorang dokter sudah mulai memikirkan beberapa kemungkinan diagnosis banding yang berhubungan dengan keluhan utama tersebut. Pemikiran ini akan membantu dalam mengarahkan pertanyaan-pertanyaan dalam anamnesis selanjutnya. Pertanyaan diarahkan untuk makin menguatkan diagnosis yang dipikirkan atau menyingkirkan kemungkinan- kemungkinan diagnosis banding. 3. Riwayat Penyakit Sekarang Dari seluruh tahapan anamnesis bagian inilah yang paling penting untuk menegakkan diagnosis. Tahapan ini merupaka inti dari anamnesis. Terdapat 4 unsur utama dalam anamnesis riwayat penyakit sekarang, yakni : (1) kronologi atau perjalanan penyakit, (2)gambaran atau deskripsi keluhan utama, (3) keluhan atau gejala penyerta, dan (4) usaha berobat. Selama melakukan anamnesis keempat unsur ini harus ditanyakan secara detail dan

Upload: satria-malindo-setiawan

Post on 19-Nov-2015

215 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

efEW

TRANSCRIPT

1. Data umum pasiena. Nama pasienSebaiknya nama lengkap bukan nama panggilan atau alias.b. Jenis kelaminSebagai kelengkapan harus juga ditulis datanyac.Umur Terutama penting pada pasien anak-anak karena kadang-kadang digunakan untuk menentukan dosis obat. Juga dapat digunakan untuk memperkirakan kemungkinan penyakit yang diderita, beberapa penyakit khas untuk umur tertentu.d. Alamat Apabila pasien sering berpindah-pindah tempat maka tanyakan bukan hanya alamatsekarang saja tetapi juga alamat pada waktu pasien merasa sakit untuk pertama kalinya.Data ini kadang diperlukan untuk mengetahui terjadinya wabah, penyakit endemis atauuntuk data epidemiologi penyakit.e. Pekerjaan Bila seorang dokter mencurigai terdapatnya hubungan antara penyakit pasien denganpekerjaannya, maka tanyakan bukan hanya pekerjaan sekarang tetapi juga pekerjaan-pekerjaan sebelumnya.f. Perkawinan Kadang berguna untuk mengetahui latar belakang psikologi pasieng.Agama Keterangan ini berguna untuk mengetahui apa yang boleh dan tidak boleh (pantangan)seorang pasien menurut agamanya.

h. Suku bangsa Berhubungan dengan kebiasaan tertentu atau penyakit-penyakit yang berhubungandengan ras/suku bangsa tertetu.

2. Keluhan UtamaKeluhan utama adalah keluhan yang paling dirasakan atau yang paling berat sehinggamendorong pasien datang berobat atau mencari pertolongan medis. Tidak jarang pasiendatang dengan beberapa keluhan sekaligus, sehingga seorang dokter harus jeli dan cermatuntuk menentukan keluhan mana yang merupakan keluhan utamanya. Pada tahap inisebaiknya seorang dokter sudah mulai memikirkan beberapa kemungkinan diagnosis bandingyang berhubungan dengan keluhan utama tersebut. Pemikiran ini akan membantu dalammengarahkan pertanyaan-pertanyaan dalam anamnesis selanjutnya. Pertanyaan diarahkanuntuk makin menguatkan diagnosis yang dipikirkan atau menyingkirkan kemungkinan-kemungkinan diagnosis banding.

3. Riwayat Penyakit SekarangDari seluruh tahapan anamnesis bagian inilah yang paling penting untuk menegakkandiagnosis. Tahapan ini merupaka inti dari anamnesis. Terdapat 4 unsur utama dalamanamnesis riwayat penyakit sekarang, yakni : (1) kronologi atau perjalanan penyakit, (2)gambaran atau deskripsi keluhan utama,(3) keluhan atau gejala penyerta, dan(4) usaha berobat. Selama melakukan anamnesis keempat unsur ini harus ditanyakan secara detail danlengkap. Kronologis atau perjalanan penyakit dimulai saat pertama kali pasien merasakan munculnya keluhan atau gejala penyakitnya. Setelah itu ditanyakan bagaimana perkembangan penyakitnya apakah cenderung menetap, berfluktuasi atau bertambah lama bertambah berat sampai akhirnya datang mencari pertologan medis. Apakah munculnya keluhan atau gejala tersebut bersifat akut atau kronik, apakah dalam perjalanan penyakitnya ada faktor-faktor yang mencetuskan atau memperberat penyakit atau faktor-faktor yang memperingan. Bila keluhan atau gejala tersebut bersifat serangan maka tanyakan seberapa sering atau frekuensi munculnya serangan dan durasi atau lamanya serangan tersebut.Keluhan atau gejala penyerta adalah semua keluhan-keluhan atau gejala yang menyertaikeluhan atau gejala utama. Dalam bagian ini juga ditanyakan usaha berobat yang sudahdilakukan untuk penyakitnya yang sekarang. Pemeriksaan atau tindakan apa saja yang sudahdilakukan dan obat-obat apa saja yag sudah diminum.

4. Riwayat Penyakit dahulu Seorang dokter harus mampu mendapatkan informasi tentang riwayat penyakit dahulu secara lengkap, karena seringkali keluhan atau penyakit yang sedang diderita pasien saat inimerupakan kelanjutan atau akibat dari penyakit-penyakit sebelumnya

5. Riwayat penyakit Keluarga Untuk mendapatkan riwayat penyakit keluarga ini seorang dokter terkadang tidak cukup hanya menanyakan riwayat penyakit orang tuanya saja, tetapi juga riwayat kakek/nenek,paman/bibi, saudara sepupu dan lain-lain. Untuk beberapa penyakit yang langka bahkan dianjurkan untuk membuat susunan pohon keluarga, sehingga dapat terdeteksi siapa saja yang mempunyai potensi untuk menderita penyakit yang sama.

6 Riwayat Kebiasaan/Sosial Beberapa kebiasaan berakibat buruk bagi kesehatan dan bahkan dapat menjadi penyebab penyakit yang kini diderita pasien tersebut. Biasakan untuk selalu menanyakan apakah pasien mempunyai kebiasaan merokok atau minum alkohol. Tanyakan sudah berapa lama dan berapa banyak pasien melakukan kebiasaan tersebut. Pada masa kini bila berhadapan dengan pasien usia remaja atau dewasa muda harus juga ditanyakan ada atau tidaknya riwayat penggunaan obat-obatan terlarang seperti narkoba, ekstasi dan lai-lain.

7. Anamnesis SistemAnamnesis sistem adalah semacam review dimana seorang dokter secara singkat dansistematis menanyakan keluhan-keluhan lain yang mungkin ada dan belum disebutkan olehpasien. Keluhan ini mungkin saja tidak berhubugan dengan penyakit yang sekarang diderita tapi mungkin juga merupakan informasi berharga yang terlewatkan.