bagian mesin dan fungsinya_muhtadin halim_2 tm 2

Post on 04-Aug-2015

23 Views

Category:

Documents

2 Downloads

Preview:

Click to see full reader

TRANSCRIPT

ENGINE PART AND FUNCTION

Muhtadin Halim2 TM 2

Blok Silinder

Block silinder, atau biasa disingkat block, dan komponen utama yang dipasang di bagian dalam block mempunyai lubang vertikal yang disebut silinder, dimana jumlahnya bervariasi (ada yang 1 silinder, 2 silinder, 3 silinder, dst). Pada saat kepala silinder dipasang, kepala silinder ini dibaut ke bagian permukaan atas dari block dan menutup ujung bagian atas dari silinder.

Piston

Piston memindahkan tekanan hasil pembakaran campuran bahan bakar dan udara melalui con rod ke crankshaft.

Piston Ring

sebagai sealing/perapat antara piston dan silinder untuk mencegah kebocoran kompresi.

mengontrol oli pelumas pada dinding silinder.

meneruskan panas piston ke pendinginan dengan perantaraan ring dan silinder.

mengatur fleksibilitas penyekatan antara piston dan silinder dalam berbagai tekanan dan temperatur.

Piston Pin

Pin piston berfungsi untuk mengikat piston terhadap connecting rod. Selain itu, pin piston juga berfungsi sebagai pemindah tenaga dari piston ke connecting rod supaya gerak bolak-balik dari piston dapat diubah menjadi gerak berputar pada cran shaft.

Connecting Rod

Connecting rod menerima gerak reciprocating dari piston dan diteruskan ke crankshaft untuk dirubahmenjadi gerak putar. 

Crankshaft

Fungsi crankshaft adalah untuk merubah gerak bolak balik piston menjadi gerak putar. Crankshaft ini terletak di bagian dasar dari block engine pada daerah yang disebut crankcase.

Rocker Arm

Rocker arm terpasang pada rocker arm shaft dan dihubungkan dengan push rod yangmenggerakan valve intake dan exhaust.

Noken As

Bertugas membuka, menahan dan menutup klep/katup secara halus sesuai dengan langkah kerja mesin motor.

Kadang pula Noken-as berfungsi sebagai penggerak platina, pompa bensin, distributor pengapian dll.

Valve

Valve terbuka dan tertutup secara teratur untuk memasukkan udara ke dalam cylinder danmembuang gas bekas pembakaran keluar.

Valve Insert

Permukaan valve yangbersentuhan dengan cylinder head dan selalu menerima benturan dan gas panas yang tinggi

Valve Guide

Valve guide sebagai penuntun pergerakan valve secara sliding antara permukaan stem dan valveguide dengan gerakan vertikal dan juga sebagai pengontrol pelumasan pada valve stem.

Valve Spring

Valve spring mengangkat valve hingga merapat pada valve seat saat valve sedang menutup. Valvespring juga bekerja mengambalikan rocker arm, push rod dan tappet ke posisi normal dengan cepat.

Injection Pump

Fungsi Pompa Injeksi Bahan BakarPompa injeksi bahan bakar (Fuel Injection Pump) berfungsi untuk mensuplai bahan bakar keruang bakar melalui nozzle dengan tekanan tinggi (max 300 kg/cm2).

Injector Nozzle

Injector nozzle menyemprotkan bahan bakar dengan pressure tinggi yang dipompakan olehinjection pump.

Clutch

Clutch merupakan komponen yang bergesekan dan berfungsi menghubungkan dan melepaskan tenaga mesin ke transmisi pada saat melakukan pergantian gigi (gear).

Release Fork (Pedal Pembebas)

Memungkinkan pengendara mengkopling dengan pedal kaki

Flywheel

Memberikan suatu permukaan gesek (kasar) pada plat kopling

Clutch Shaft

Adalah tuas yang memberi gaya bearing pembebas melawan plat penekan

Pilot Bearing

Mendukung atau menyangga bagian ujung depan dari poros input transmisi

Clutch Plate

 Piringan gesek yang dipasangkan ke poros input transmisi. Memuat permukaan gesek(kasar) antara roda gila dengan plat penekan.

Pressure Plate

Plat yang ditekan dengan spring(per) memberi gaya plat kopling melawan roda gila (flywheel)

Oil Filter

Menyaring oli sebelum beredar menuju sistem mesin

Oil Pump

Pompa oli (oil pump) berfungsi menghisap oli dari bak oli (oil pan) kemudian menekan dan menyalurkan ke bagian-bagian mesin yang bergerak.

Radiator

Radiator adalah suatu bagian atau komponen dari sistem pendinginan yang menggunakan sistem pendinginan air. karena itu fungsi radiator adalah mendinginkan mesin.

Water Pump

Pompa Air / Water Pump Pompa air (water pump) mengirimkan cairan pendingin melalui system pendingin dengan tekanan.

top related