akuntansi perusahaan dagang.pdf

5
Akuntansi Perusahaan Dagang_Isnin Hariati Page 1 PERUSAHAAN DAGANG Pendapatan : berasal dari transaksi Penjualan, sesuai dengan prinsip accrual basis (untuk perusahaan dagang), bahwa pendapatan diakui ketika barang dialihkan dari penjual ke pembeli, yaitu saat transaksi penjualan selesai dan harga jual ditetapkan baik secara tunai maupun kredit. Beban a) Harga Pokok Penjualan (HPP) : harga kulakan/ at cost (pengeluaran dalam rangka memperoleh barang dagang) b) Beban Operasi : beban yang dikeluarkan dalam proses menghasilkan pendapatan penjualan. Perbedaan siklus operasi perusahaan jasa dan dagang terletak pada Persediaan. Jenis-jenis FOB (free on board): 1) FOB Shipping point (frangko gudang penjual): Biaya angkut ditanggung oleh pembeli Pengakuan persediaan (guna penyesuaian): Pembeli : Saat barang dagang masih dalam perjalanan pembeli sudah dapat mengakui sebagai penambahan saldo persediaan. Penjual : Saat barang dagang dalam perjalanan penjual boleh mengurangkan saldo persediaannya. 2) FOB Destination point (Frangko gudang pembeli) Biaya angkut ditanggung penjual Pengakuan persediaan (guna penyesuaian): Pembeli : saat barang dagang dalam perjalanan pembeli tidak boleh mengakui adanya penambahan saldo persediaan. Penjual : saat barang dagang dalam perjalanan penjual masih boleh mengakui adanya persediaan, sehingga persediaan tidak berkurang. Sistem Persediaan Perusahaan Dagang 1. Periodik ( HPP tidak disesuaikan terus menerus) Harga pokok penjualan barang dagang ditentukan/ dihitung hanya pada akhir periode akuntansi. Dengan perhitungannya sbb:

Upload: isnin-nadjama-fitri

Post on 02-Sep-2015

228 views

Category:

Documents


94 download

TRANSCRIPT

  • Akuntansi Perusahaan Dagang_Isnin Hariati Page 1

    PERUSAHAAN DAGANG

    Pendapatan : berasal dari transaksi Penjualan, sesuai dengan prinsip

    accrual basis (untuk perusahaan dagang), bahwa pendapatan diakui ketika barang

    dialihkan dari penjual ke pembeli, yaitu saat transaksi penjualan selesai dan harga

    jual ditetapkan baik secara tunai maupun kredit.

    Beban

    a) Harga Pokok Penjualan (HPP) : harga kulakan/ at cost (pengeluaran dalam

    rangka memperoleh barang dagang)

    b) Beban Operasi : beban yang dikeluarkan dalam proses menghasilkan

    pendapatan penjualan.

    Perbedaan siklus operasi perusahaan jasa dan dagang terletak pada Persediaan.

    Jenis-jenis FOB (free on board):

    1) FOB Shipping point (frangko gudang penjual):

    Biaya angkut ditanggung oleh pembeli

    Pengakuan persediaan (guna penyesuaian):

    Pembeli : Saat barang dagang masih dalam perjalanan pembeli sudah

    dapat mengakui sebagai penambahan saldo persediaan.

    Penjual : Saat barang dagang dalam perjalanan penjual boleh

    mengurangkan saldo persediaannya.

    2) FOB Destination point (Frangko gudang pembeli)

    Biaya angkut ditanggung penjual

    Pengakuan persediaan (guna penyesuaian):

    Pembeli : saat barang dagang dalam perjalanan pembeli tidak boleh

    mengakui adanya penambahan saldo persediaan.

    Penjual : saat barang dagang dalam perjalanan penjual masih boleh

    mengakui adanya persediaan, sehingga persediaan tidak berkurang.

    Sistem Persediaan Perusahaan Dagang

    1. Periodik ( HPP tidak disesuaikan terus menerus)

    Harga pokok penjualan barang dagang ditentukan/ dihitung hanya pada akhir

    periode akuntansi. Dengan perhitungannya sbb:

  • Akuntansi Perusahaan Dagang_Isnin Hariati Page 2

    Persediaan awal barang dagang xxx

    Pembelian Barang dagang xxx

    Less: retur dan pot pembelian (xxx)

    Less: diskon pembelian (xxx) (xxx)

    Pembelian bersih xxx

    Add: Biaya angkut pembelian xxx

    Harga pokok pembelian xxx

    Barang tersedia untuk dijual xxx

    Less: Persediaan akhir (diketahui dengan perhitungn fisik) (xxx)

    Harga pokok penjualan xxx

    Jurnal penyesuaian untuk sistem periodik:

    untuk menghapus persediaan awal (saldo sudah tersedia)

    Ikhtisar L/R xxx

    Persediaan barang dagang xxx

    untuk mencatat persediaan akhir (dilakukan dengan perhitungan fisik di

    akhir periode akuntansi)

    Persediaan barang dagang xxx

    Ikhtisar L/R xxx

    2. Perpetual (HPP disesuaikan terus menerus)

    Point penting:

    Harga pokok penjualan ditentukan setiap kali terjadi penjualan.

    Saldo akun persediaan dan harga pokok penjualan akan salaing hapus,

    artinya jika persediaan tidak terjual maka akun hpp jumlahnya tetap. Namun

    jika persediaan terjual, maka akun HPP menunjukkan sejumlah yang terjual.

    Dinama persediaan akan berkurang dan Hpp akan bertambah.

    Akun persediaan dan HPP selalu update yaitu menunjukkan jumlah yang

    sesuai, sehingga memudahkan manajemen dalam pengambilan keputusan

    dan mengurangi tindakan fraud.

    Pada akhir periode akuntansi jumlah akun persediaan yang ada di catatan

    dan perhitungan fisik akan dibandingkan. Jika ada selisih maka harus dubuat

    jurnal penyesuaian sbb:

  • Akuntansi Perusahaan Dagang_Isnin Hariati Page 3

    Jika catatan > fisik

    HPP xxx

    Persediaan barang dagang xxx

    Jika catatan < fisik

    Persediaan barang dagang xxx

    HPP xxx

    NB: Intinya kita harus menyesuaikan persediaan sesuai dengan perhitungan

    fisik (persediaan yang bener-bener ada digudang pada saat sekarang/

    persediaan aktul).

    Perbedaan Retur dan Potongan, Diskon

    Misalnya dalam transaksi pembelian

    Retur : kita mengembalikan barang yang dibeli kepada penjual karena

    terjadi kerusakan atau cacat, berkualitas buruk, tidak memenuhi spesifikasi.

    NB: ada dua jurnal at selling price dan jurnal at cost yang mempengaruhi HPP

    dan persediaan.

    Potongan : Terjadi kerusakan atau cacat, berkualitas buruk, tidak memenuhi

    spesifikasi, namun si pembeli tetap mau menerima/ menyimpan barang yang

    dipesan asalkan penjual mau memberikan potongan harga.

    NB: (tidak mempengaruhi akun HPP dan persediaan barang dagang)

    Diskon : terjadi ketika pembeli membayar pada periode diskon. Ex: syarat

    penjualan 2/10, n/30. Pembeli bayar hutang atas pembelian barang dagang 10

    hari, maka pembeli akan dapat diskon 10%, dengan batas max. 30 hari.

    NB: (tidak mempengaruhi akun HPP dan persediaan barang dagang)

    Perbedaan antara Nota debit dan Nota kredit

    Nota/ memo kredit : terjadi akibat adanya retur penjualan (dibuat oleh pihak

    penjual saat menerima barang retur dari pihak pembeli)

    Jika penjualannya secara kredit, maka nota/ memo ini menginformasikan

    pada pihak pembeli, bahwa pihak penjual telah/ sudah mengkredit piutang

    usaha yang timbul akibat penjualan secara kredit dengan pihak pembeli

    (mengurangi piutang usaha pembeli)

  • Akuntansi Perusahaan Dagang_Isnin Hariati Page 4

    Jika penjualan dilakukan secara tunai, maka memo/ nota ini

    menginformasikan kepada pihak pembeli, bahwa pihak penjual telah/sudah

    mengkredit akun kas penjual untuk dibayarkan kembali kepada pihak

    pembeli.

    Nota/ memo Debit: terjadi akibat adanya retur pembelian (dibuat oleh pihak

    pembeli saat mengirimkan barang retur ke pihak penjual).

    Jika pembelian dilakukan secara kredit, nota/ memo ini menginformasikan

    pada pihak penjual bahwa pihak pembeli sudah/ telah mendebit akun utang

    usaha yang timbul dari transaksi pembelian scr kredit dengan pihak penjual

    (mengurangi utang usaha pembeli)

    Jika pembelian dilakukan secara tunai, maka memo/ nota ini

    menginformasikan kepada pihak penjual, bahwa pihak pembeli telah/sudah

    mendebit akun kas pembeli, sebagai akibat dari penerimaan uangnya kembali.

    NB: loginya akun kontra dari piutang (K) dan utang (D)

    Perbedaan PPN masukan Vs PPN keluaran

    PPN masukan

    Timbul akibat pembelian barang dagang

    Perlakuannya sama seperti piutang usaha karena pihak pembeli sebenarnya

    sudah membayar pajak kepada Negara, namun uang yang dibayarkan tsb

    masih dititipkan pada pihak penjual, sehingga timbulah piutang PPN.

    PPN keluaran

    Timbul akibat penjualan barang dagang

    Perlakuannya hamper sama dengan hutang usaha, karena pihak penjual masih

    menahan uang hasil pembayaran pajak pembeli yang seharusnya dibayarkan

    kepada Negara, sehingga munculah Utang PPN.

    NB:

    PPN : pajak pertambahan nilai

    PPn : pajak penjualan (terjadi hanya u/ transaksi penjualan).

    Selisih PPN masukan dan PPN keluaran

    Jika PPN masukan (piutang) > PPN keluaran (utang), maka terjadi Piutang PPN

    Jika PPN masukan (piutang) < PPN keluaran (utang), maka terjadi Utang PPN

  • Akuntansi Perusahaan Dagang_Isnin Hariati Page 5

    Perbedaan Lap. L/R Jasa Vs Dagang

    Perusahaan jasa

    Perusahaan dagang

    NB. Perhitungan HPP liat seperti yang dijelaskan di halaman 2.

    Malang, 22 November 2013

    Pendapatan jasa xxx

    Beban operasi (xxx)

    Laba bersih xxx

    Penjualan xxx

    Less: Harga pokok penjualan (xxx)

    Laba Kotor xxx

    Less: Beban operasi (xxx)

    Laba bersih xxx