141207 warming iccp

3
KEGIATAN KOMUNITAS MINGGU INI TOM akan mengadakan Persekutuan Doa Tema : “Joy to the world” Pembicara : Father Cyprian Hari/Tanggal: Minggu, 07 Desember 2014 Waktu : 18.30 Tempat : Pater Noster Hall- Myaree Meditasi Kristiani Hari/Tanggal : Rabu, 10 Desember 2014 Waktu : 17.45 Tempat : Pater Noster Meeting Room – Myaree JADWAL KEGIATAN UMAT SEPUTAR NATAL & TAHUN BARU 2014/2015 Tanggal Jam Keterangan Tempat Rabu, 17/12/14 19.00 Sakramen Tobat (Untuk Umum)* Pater Noster Church Myaree Rabu, 24/12/14 21.30 Vigili Natal Pater Noster Church Myaree Kamis, 25/12/14 17.00 Hari Raya Natal Pater Noster Church Myaree Minggu, 28/12/14 17.00 Misa Keluarga (Pesta Keluarga Kudus) Pater Noster Church Myaree Kamis, 01/01/15 11.00 Misa Pengharapan Tahun 2015 (Hr SP Maria Bunda Allah)** Pater Noster Church Myaree *) Sakramen Tobat/ Rekonsiliasi terbuka untuk umum. Umat dihimbau untuk menerima Sakramen Rekonsiliasi sebelum Natal. Jika umat tidak bisa mengambil waktu yang telah ditentukan di atas, silakan melakukannya di paroki terdekat. Hati yang bersih adalah gua bagi kelahiran Yesus di hati dan hidup kita. **) Setengah jam sebelum Misa di mulai, jam 10.20, akan diadakan Pentahtaan Sakramen Mahakudus dan Berdoa Rosario. Jika sepanjang Tahun 2015 nanti Anda berharap untuk menjalani hidup dan pekerjaan lebih baik, nyatakan harapan itu dalam Misa Kudus. Hadirlah! WARTA MINGGUAN KOMUNITAS KATOLIK INDONESIA PERTH Minggu Adven II, Tahun B 07 Desember 2014 Kami mengucapkan Selamat Datang kepada Anda yang baru pertama kali menghadiri Misa Bahasa Indonesia ini. Kehadiran dan partisipasi Anda pada kegiatan- kegiatan lainnya sangat kami harapkan. Kami mohon bantuan Anda untuk menyebarluaskan kegiatan-kegiatan ini kepada Saudara- saudari kita yang St. Yohanes Pembaptis “BERTOBATLAH”

Upload: evan-triendy-buntoro

Post on 25-Sep-2015

235 views

Category:

Documents


1 download

DESCRIPTION

141207 Warming ICCP

TRANSCRIPT

KEGIATAN KOMUNITAS MINGGU INITOM akan mengadakan Persekutuan Doa

Tema

: Joy to the world

Pembicara: Father Cyprian

Hari/Tanggal: Minggu, 07 Desember 2014

Waktu

: 18.30

Tempat: Pater Noster Hall- Myaree

Meditasi Kristiani

Hari/Tanggal: Rabu, 10 Desember 2014

Waktu: 17.45

Tempat: Pater Noster Meeting Room Myaree

JADWAL KEGIATAN UMAT SEPUTAR NATAL & TAHUN BARU 2014/2015TanggalJamKeteranganTempat

Rabu, 17/12/1419.00Sakramen Tobat (Untuk Umum)*Pater Noster Church

Myaree

Rabu, 24/12/1421.30Vigili NatalPater Noster Church

Myaree

Kamis, 25/12/1417.00Hari Raya NatalPater Noster Church

Myaree

Minggu, 28/12/1417.00Misa Keluarga (Pesta Keluarga Kudus)Pater Noster Church

Myaree

Kamis, 01/01/1511.00Misa Pengharapan Tahun 2015 (Hr SP Maria Bunda Allah)**Pater Noster Church

Myaree

*) Sakramen Tobat/ Rekonsiliasi terbuka untuk umum. Umat dihimbau untuk menerima Sakramen Rekonsiliasi sebelum Natal. Jika umat tidak bisa mengambil waktu yang telah ditentukan di atas, silakan melakukannya di paroki terdekat. Hati yang bersih adalah gua bagi kelahiran Yesus di hati dan hidup kita.

**) Setengah jam sebelum Misa di mulai, jam 10.20, akan diadakan Pentahtaan Sakramen Mahakudus dan Berdoa Rosario.

Jika sepanjang Tahun 2015 nanti Anda berharap untuk menjalani hidup dan pekerjaan lebih baik, nyatakan harapan itu dalam Misa Kudus. Hadirlah!

WARTA MINGGUAN KOMUNITAS KATOLIK INDONESIA PERTHMinggu Adven II, Tahun B 07 Desember 2014

RENUNGANSaudara-saudariku sekomunitas, hari ini kita memasuki Minggu Adven II. Dua tokoh besar Masa Adven tampil bareng pada hari ini, yaitu Yesaya dan Yohanes Pembaptis. Keduanya adalah nabi, utusan Allah, jurubicara Allah, yang jika berbicara mereka memperdengarkan seruannya dengan lantang. Nabi Yesaya misalnya, berseru-seru, Persiapkanlah di padang gurun jalan untuk Tuhan, luruskanlah di Padang belantara jalan raya bagi Allah kita!(Yes.40:3). Seruan ini dikutip oleh penginjil Markus yang menjadi bacaan Injil hari ini (Mrk.1:1-8; lih. Ay3). Kemudian, Yohanes Pembaptis sendiri sendiri juga tampil. Ia tampil dengan pakaian padang gurun, yakni jubah bulu unta, ikat pinggang kulit (lih. Lukisan di halaman 1).

Makanannya belalang dan minumannya madu hutan. Inilah nabi besar yang juga berjiwa matiraga besar.Bertobatlah dan berilah dirimu dibaptis dan Allah akan mengampuni dosamu (Mrk.1:4). Para audiens pun mendengarkan dengan antusian, tidak ngobrol sendiri. Sebab mereka mendengarkan suatu pemberitaan yang penting buat hidup dan masa depan mereka, hidup dalam semangat pertobatan, suatu hal baru bagi mereka.

Hari ini, Gereja juga diajak untuk mendengarkan seruan mereka sebagai suatu pemberitaan yang penting untuk meluruskan jalan bagi Tuhan. Hal ini terjadi melalui apa yang Yohanes Pembaptis sebutbertobatlah. Melalui jalan inilah hati kita layak bagi kedatangan Yesus. Hati kita siap untuk menerima Yesus sebagai Raja Damai bagi kita. Dengan demikian, Natal nanti benar-benar menjadi sebuah perayaan iman, bukan seremonial semata. Selamat memasuki Minggu Adven II . RUANG INFORMASIMisa berbahasa Indonesia diselenggarakan:Minggu Sore: Pk. 17.00 di Pater Noster Church, 460 Marmion St - Myaree

Jumat Pertama dalam bulan: Pk. 19.00 bertempat di Pater Noster Church, 460 Marmion St. Myaree.

Rite of Christian Initiation for Adults (RCIA)Telah dibuka pendaftaran Katekese dan calon penerima Sakramen Krisma. Keterangan & pendaftaran dapat langsung menghubungi Bpk. Ign Budiharsa (0410 415 905) atau email: [email protected]. Atau Ibu Yohana Moelyadi (0402028157).Pelajaran Krisma akan dimulai : 01 Februari 2015.

MENU MAKANAN ROHANI UMAT MINGGU INI

A. Menu Harian selama seminggu.Senin, 08 Desember : HrRy SP Maria Dikandung Tanpa Noda; Kej.3:9-15,20;Mzm.98;Ef.3:3-6.11-12; Luk.1:26-38.Selasa, 09 Desember: Yes.40:1-11; Mzm.96; Mat.18:12-14.Rabu, 10 Desember: Yes.40:25-31; Mzm.103; Mat.11:28-30Kamis,11 Desember: Yes.41:13-20; Mzm.145; Mat. 11:11-15. Jumat,12 Desember: Yes. 48:17-19; Mzm.1; Mat.11:16-19Sabtu, 13 Desember: PW St. Lusia; Sir.48:1-9-11; Mzm.80; Mat.17:10-13.B Menu Minggu Depan: Hari Minggu Adven III: 14 Desember 2014; Yes.61:1-2a.10-11; MT Luk 1:46-48.49-50.53-54; 1 Tes 5:16-24; Yoh.1:6-8.19-28.

Kami mengucapkan Selamat Datang kepada Anda yang baru pertama kali menghadiri Misa Bahasa Indonesia ini. Kehadiran dan partisipasi Anda pada kegiatan-kegiatan lainnya sangat kami harapkan.

Kami mohon bantuan Anda untuk menyebarluaskan kegiatan-kegiatan ini kepada Saudara-saudari kita yang belum mengetahuinya. Kami sangat menghargai dan mengharapkan partisipasi Anda.

TERIMA KASIH!

St. Yohanes Pembaptis

BERTOBATLAH

INDONESIAN CATHOLIC COMMUNITY OF PERTH (ICCP)

Chaplain: Romo Remigius Asnabun, Tlp : 0423 728 407

Alamat: 460, Marmion Str.- Myaree WA 6154

Postal Address: PO BOX 1131, Booragoon WA 6954

E-mail: [email protected]