11 map composer dengan qgis 2.4

27
Map Composer

Upload: openstreetmap-indonesia

Post on 21-Jun-2015

684 views

Category:

Data & Analytics


3 download

DESCRIPTION

langkah-langkah dalam membuat layout peta dan mencetak peta

TRANSCRIPT

Page 1: 11 Map Composer dengan QGIS 2.4

Map Composer

Page 2: 11 Map Composer dengan QGIS 2.4
Page 3: 11 Map Composer dengan QGIS 2.4
Page 4: 11 Map Composer dengan QGIS 2.4
Page 5: 11 Map Composer dengan QGIS 2.4

Elemen Peta

● Judul peta● Sub judul● Peta utama● Grid peta● Arah mata angin● Skala batang● Skala angka● Legenda● Inset peta● Sumber data● Pembuat peta● Logo instansi

Page 6: 11 Map Composer dengan QGIS 2.4

MAP COMPOSER

Page 7: 11 Map Composer dengan QGIS 2.4

Map Composer pada QGIS memungkinkan Anda untuk mengatur tata letak elemen-elemen pada peta dan mempersiapkannya untuk dicetak.

• Pergi ke Project → New Print Composers. Kemudian, berilah sebuah nama unik untuk layout peta Anda, misalnya: Peta Sleman. Klik OK, dan sebuah jendela baru akan terbuka dan tampak seperti ini

Map Composer

Page 8: 11 Map Composer dengan QGIS 2.4

• Ini adalah jendela dimana Anda dapat membuat sebuah layout dari peta yang ingin Anda cetak. Area putih kosong yang tampak adalah “kanvas” Anda,

• Lihat pada panel sebelah kanan. Pada Tab Composition.

• Anda dapat mengubah ukuran kertas, orientasi kertas, warna kertas dan kualitas gambar peta

Pengaturan Kertas

Page 9: 11 Map Composer dengan QGIS 2.4

Tools pada Map Composer

Page 10: 11 Map Composer dengan QGIS 2.4

Menambahkan Peta Baru• Pada jendela Print Composer, klik pada ikon “Add New Map”.

• Berikutnya, klik dan geser mouse pada kanvas untuk membuat sebuah kotak. Peta Anda akan nampak mirip seperti ini ketika Anda sudah selesai:

Page 11: 11 Map Composer dengan QGIS 2.4

• Setelah itu, jika Anda ingin mengatur skala dari peta Anda, caranya pilih Tab “Item Properties” pada panel di sebelah kanan

• Edit skala nya dan tekan Enter, Anda akan melihat bahwa skala atau tingkat perbesaran (zoom level) dari elemen peta telah berubah. Sesuaikan skala sesuai dengan luas wilayah Anda.

• Anda juga dapat menambahkan bingkai dengan memberi tanda pada kotak yang bertuliskan “Frame”. Dan Anda dapat mengubah warna bingkai dan juga garis ketebalannya.

• Anda juga dapat menggeser isi dari peta Anda dengan menggunakan ‘Move item content’

Page 12: 11 Map Composer dengan QGIS 2.4

Menambahkan Grid

• Sekarang silahkan buat sebuah grid pada peta Anda.

• Pilih pada alat “Select” dan klik pada peta.

• Pada panel di sebelah kanan Anda akan melihat “Show Grid” lalu klik.

• Ceklis kotak disamping “Show Grid” dan masukkan nilai grid sesuai yang Anda inginkan. Jika Anda ingin memasukkan grid dengan nilai degree minute second (dms) maka nilai interval x dan interval y harus 0,xxxx akan tetapi jika anda ingin grid dengan nilai meter (UTM) maka interval x dan y harus xxxx,0000

• Pada contoh kali ini digunakan grid dengan nilai UTM

Page 13: 11 Map Composer dengan QGIS 2.4

Note:

▪ Jika Anda mengalami eror pada saat menampilkan grid, hal ini berarti semua data Anda tidak dalam sistem proyeksi yang sama.

▪ Cek kembali data Anda, apakah Anda menggunakan data dengan proyeksi yg sama (misalnya UTM), kemudian cek kembali extent pada peta Anda, apakah sudah menandakan sistem koordinat UTM

Page 14: 11 Map Composer dengan QGIS 2.4

Peta Anda kurang lebih akan seperti berikut :

Page 15: 11 Map Composer dengan QGIS 2.4

Menambahkan Judul

Sekarang kita telah memasukkan hal paling penting yang ingin kita tambahkan pada layout peta kita, yaitu petanya itu sendiri. Namun, mari kita tambahkan beberapa elemen tambahan untuk membuat peta ini menjadi lebih informatif. • Mari kita tambahkan judul pada peta kita.

Klik pada tombol “Add New Label”.

• Sesuaikan ukuran dari elemennya. Kita akan mengatur teksnya pada Item Properties → Label → Main Properties..

• Klik pada tombol “Font” dan ubah ukutan huruf dengan text size dan buatlah menjadi tebal (bold). Ubah alignment menjadi center agar posisi teks berada di tengah. Terakhir, tambahkan teks berikut ini, atau buat sesuai yang Anda mau:

Page 16: 11 Map Composer dengan QGIS 2.4

Setelah diberikan Judul,hasilnya akan seperti ini :

Page 17: 11 Map Composer dengan QGIS 2.4

Menambahkan Mata Angin

• Pilih Add Image

• Gambarlah sebuah kotak pada peta Anda.

• Kemudian Pilih Search Directories. Akan muncul banyak pilihan gambar.

• Pilih gambar mata angin yang anda inginkan

Page 18: 11 Map Composer dengan QGIS 2.4

Peta Anda kurang lebih akan seperti berikut :

Page 19: 11 Map Composer dengan QGIS 2.4

Menambahkan Skala

• Mari kita menambahkan scale bar atau skala batang, sehingga semua orang yang melihat peta kita akan memahami berapa besar area yang ditampilkan oleh peta. Klik pada tombol “Add scale bar”.

• Gambar elemen skala baru pada peta Anda.

• Berikutnya kita perlu menyesuaikan pilihan skala. Karena proyek kita ini menggunakan UTM maka pengukuran kita ini menggunakan meter. Masukkan nilai berikut ini pada pengaturan skala:

Page 20: 11 Map Composer dengan QGIS 2.4

Peta Anda kurang lebih akan seperti berikut :

Page 21: 11 Map Composer dengan QGIS 2.4

Menambahkan Legenda

• Klik pada tombol “Add Legend“

• Gambarlah sebuah kotak pada tempat kosong yang tersisa pada peta Anda. Anda akan melihat sebuah legenda dengan seluruh simbologi muncul dalam sebuah daftar.

• Pada sebuah panel yang terletak di sebelah kanan, klik pada “Legend items” gunakan tombol edit untuk mengubah nama dari legenda tersebut. Gunakan tombol + dan – untuk menambahkan atau menghapus item atau objek dalam legenda tersebut. Anda dapat memilih elemen mana saja yang paling penting untuk ditampilkan. Simbol kertas dan pensil untuk mengubah nama legenda. Simbol panah biru ke atas dan bawah untuk mengubah susunan legenda

Page 22: 11 Map Composer dengan QGIS 2.4

Peta Anda kurang lebih akan seperti berikut :

Page 23: 11 Map Composer dengan QGIS 2.4

Menambahkan Sumber

• Mari kita tambahkan data yang kita gunakan untuk membuat peta kita. Klik pada tombol “Add New Label”.

• Sesuaikan ukuran dari elemennya. Kita akan mengatur teksnya pada Item Properties → Label → Main Properties..

• Klik pada tombol “Font” dan ubah ukutan huruf dengan text size dan buatlah menjadi tebal (bold). Ubah alignment menjadi center agar posisi teks berada di tengah. Terakhir, tambahkan teks berikut ini, atau buat sesuai yang Anda mau:

Page 24: 11 Map Composer dengan QGIS 2.4

Menambahkan Logo

• Pilih Add Image

• Pilih Main Properties. Kemudian pada “Path” pilih gambar logo yang Anda ingin masukkan.

Page 25: 11 Map Composer dengan QGIS 2.4

Peta Anda kurang lebih akan seperti berikut :

Page 26: 11 Map Composer dengan QGIS 2.4

Mencetak Peta

• Yang terakhir, mari kita cetak peta Anda. Bagian ini sangat mudah, Anda tinggal melakukan klik pada tombol “Cetak” dan ikuti dialog nya.

• Anda juga dapat menyimpan petanya sebagai gambar PNG.

• Sebagai tambahan Anda dapat menyimpan peta sebagai PDF, yang nantinya dapat dengan mudah Anda kirim melalui email atau ingin Anda cetak di kemudian hari.

Page 27: 11 Map Composer dengan QGIS 2.4

TERIMA KASIH