10 tips untuk meningkatkan intensitas latihan anda

Upload: daengmaduppa

Post on 12-Oct-2015

29 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

10 tips untuk meningkatkan intensitas latihan Anda

Email

Like

Twitter

Google+

Oleh: Brahmantio PrayogoMungkin Anda hobi ke gym, kena kutu binaraga, atau hanya ikut trend terbaru. Apa sih tujuannya? Macam-macam, mau gaul, cari jodoh, healthy lifesyle, mau gedein badan, ikutan sama pacar, mau sembuh dari diabetes, dll. Apapun tujuan Anda jikalau Anda serius akan hasil latihan maka INTENSITAS harus Anda terapkan tiap kali Anda membuang waktu di gym atau diatas treadmill di rumah, karena tanpa INTENSITAS maka hasilnya pun akan minimum.

Simak beberapa tips berikut untuk meningkatkan intensitas latihan Anda :1. Jangan lupakan preworkout meal

Anda ingin melatih otot Anda sekeras mungkin sehingga stimulasinya membuat tubuh kita dibantu nutrisi akan membentuk sel-sel otot baru sehingga otot anda bertumbuh dan membesar. Untuk berlatih keras anda butuh energi, jangan remehkan preworkout meal, makan 1 jam sebelum latihan kombinasikan antara karbohidrat berserat dan protein. Suplementasi alam amino dan kreatine sebelum berlatih bisa membantu meningkatkan stamina otot dan tubuh saat berlatih.

2. Cari partner latihan yang sehati

Lebih bagus lagi jika itu lawan jenis, karena percaya atau tidak disatu ruangan gym jika ada lawan jenis yang menarik hati , hormone tertosterone anda terpacu dan anda akan berusaha mengangkat lebih kuat lebih berat lebih maksimal, agak narsis tapi efektif. Nah jika ada partner latihan tetapyang bisa berlatih bersama dan berbarengan tentu akan saling memotivasi dan berkompetisi sehat untuk hasil yang lebih maksimal.

3. Jangan datang latihan disaat jam ramai

Mungkin untuk beberapa orang sulit karena waktunya latihan dijam sepulang kerja dimana gym penuh seperti pasar, well, anda harus menemukan waktu lain atau gym lain jika Anda mau mendapatkan intensitas itu. Antri alat adalah bukan satu tips yang baik untuk mendapatkan intensitas latihan, PERHATIKAN selain menambah BEBAN, menambah REPETISI, mengurangi waktu istirahat antar set juga penting, bagaimana Anda bisa memperpendek waktu istirahat kalau harus antri alat.

4. Coffee please

Secangkir caffeine yang bisa memboost stamina dan mood anda untuk berlatih lebih keras lebih gila lagi, suplementasi thermogenic dengan stimulant juga dapat membantu Anda, namun perhatikan kondisi fisik anda, namun perhatikan kondisi fisik Anda, jika Anda kelainan jantung, darah tinggi, sejarah stroke jangan coba-coba minum stimulant.

5. Lift heavy

Saya perhatikan dari minggu ke minggu orang yang sama, berpindah dari satu alat ke alat lain, dan angkatannya dari minggu ke minggu sama saja, yang demikian itu tidak lebih dari mengisi waktu luang dan tanpa tujuan. Set your goal put your mind into it them lift! dari minggu ke minggu variasikan berat beban dan repetisi tinggi, usahakan beban makin bertambah seiring bertambahnya otot anda, dan jangan lupa NUTRISI yang seimbang.

6. Fokus fokus fokus

Weider mengajarkan prinsip Mind Muscle Connection, maksudnya adalah Anda harus berfokus kepada otot yang anda latih, bukan kepada siaran tv didepan Anda. kalau berlatih bicep rasakan otot biceps anda berkontraksi kuat, jaga sikap sempurna dan fokus pikiran anda, hasil akan jauh lebih maksimal dan lebih intens.

7. Jangan pegangan dong

Perhatikan orang yang berkardio diatas tredmill, sebagian besar berpegangan pada handrail, kalau Anda jeli, saat Anda berthredmill sambil berpegangan detak jantung Anda akan menurun dan Anda kehilangan intesitas, kecuali Anda orang jompo, lepaskan pegangan itu, berjalan atau berlari, cepat seperti dijalanan, feel the different!

8. Quality not quantity

Latihan anda akan lebih intens jika Anda stick to a program, masuk ke gym dengan mode menyerang alias attack mode, selesaikan latihan anda lalu pulang dan habiskan makanan anda untuk rekuperasi. Dari pada Anda menghabiskan waktu di gym ngerumpi atau ngobrol atau nonton tv, well kecuali tujuan Anda ke gym untuk cari jodoh 45 menit waktu latihan intens lebih baik daripada 3 jam ngerumpi, you do the math.

9. Coba teknik lanjutan

Teknik-teknik lanjutan latihan seperti drop set, superset, dll ditujukan untuk menembus barier tubuh Anda supaya Anda bisa bertumbuh lebih lagi dan lagi maka maksimalkan latihan Anda dengan teknik-teknik tersebut, ingat tidak ada satu jenis program latihanpun yang cocok untuk semua orang, cocok untuk ronie coleman belum tentu cocok untuk Anda, karena gen tiap orang berbeda. Yang jelas teknik lanjutan ini jelas-jelas bisa menantang tubuh Anda untuk tingkat intensitas yang lebih tinggi.

10. Get motivated

Tanpa tujuan tidak ada motivasi, set tujuan Anda dan berusaha mencapainya, bacalah Reps sebanyak-banyaknya atau majalah luar negeri yang bermutu agar Anda selalu termotivasi. Bergaullah dengan orang-orang yang berbadan ideal, karena prinsipnya mudah, kalau Anda gaul dengan orang-orang gendut maka Anda akan merasa gendut itu tidak apa-apa, kalau Anda bergaul dengan orang berbadan ideal maka Anda akan merasa malu dan tertantang, get motivated then you can get your intenity!