modulpraktek.files.wordpress.com€¦  · web viewuntuk melakukan pemadaman api robot playmaker...

12
BAGIAN SATU : INFORMASI TENTANG TIM PESERTA 1. Tim Nama Tim PLAYMAKER Nama ketua Tim Fransiskus Muliadi No Hp 082227370095 Nama Instruktur Dian Artanto No HP 081328448740 2. Intitusi Nama lengkap institusi Politeknik Mekatronika Sanata Dharma Nama Departemen/fakultas Prodi Mekatronika Alamat Kontak: Kampus Politeknik Mekatronika Sanata Dharma, Paingan, Maguwoharjo, Depok Sleman Yogyakarta Nomor Telepon : (0274)883037 ext.2266 Nomor FAX : (0274)8822098 Nomor HP : 081328448740 Alamat email : [email protected] 3. Alamat Lengkap, E-mail dan No. HP Contact Person Kampus Politeknik Mekatronika Sanata Dharma, Paingan, Maguwoharjo, Depok Sleman Yogyakarta. [email protected] , 082227370095 1

Upload: ngoanh

Post on 08-Jul-2019

217 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

BAGIAN SATU : INFORMASI TENTANG TIM PESERTA1. Tim

Nama Tim

PLAYMAKERNama ketua Tim

Fransiskus Muliadi

No Hp 082227370095

Nama Instruktur

Dian Artanto

No HP 081328448740

2. Intitusi

Nama lengkap institusi

Politeknik Mekatronika Sanata Dharma

Nama Departemen/fakultas

Prodi Mekatronika

Alamat Kontak:Kampus Politeknik Mekatronika Sanata Dharma, Paingan, Maguwoharjo, Depok Sleman Yogyakarta

Nomor Telepon : (0274)883037 ext.2266 Nomor FAX : (0274)8822098 Nomor HP : 081328448740 Alamat email : [email protected]

3. Alamat Lengkap, E-mail dan No. HP Contact Person

Kampus Politeknik Mekatronika Sanata Dharma, Paingan, Maguwoharjo, Depok Sleman Yogyakarta. [email protected], 082227370095

4. Divisi

Beroda √Berkaki

1

BAGIAN DUA: INFORMASI TENTANG (MESIN) ROBOT

1. Nama Tim Robot : PLAYMAKER

2. Robot3.1 Deskripsi umum robot

Robot playmaker didesain seperti mobil yang berjalan dengan

menggunakan dua buah roda dibelakang dan satu buah roda roll di depan,

desain ini bertujuan agar robot dapat bermanuver dengan lincah

Dalam melaksanakan perintah/tugas, robot ini dilengkapi dengan

beberapa sensor guna menunjang kinerja dari robot ini, adapaun sensor-sensor

itu adalah ultrasonic, sensor thermal, sensor photodiode, digital compass, dan

sound detector. Sensor-sensor tersebut lebih lanjut akan dijelaskan pada

bagian sensor.

Untuk melakukan pemadaman api robot playmaker menggunakan kipas

yang digerakkan oleh sebuah motor DC. Dan sebagai penentu arah kipas

digunakan dua buah motor servo dimana servo pertama digunakan untuk

mengarahkan kipas atas dan bawah, sedangkan servo kedua mengarahkan

kipas ke kiri dan ke kanan.

Robot playmaker menggunakan baterai (aki kering) dengan tegangan

12v sebagai sumber tegangannya.

2.2 Sistem Pergerakkan RobotRobot playmaker memilikii sistem penggerak berupa dua buah motor

DC diletakkan di bagian kanan dan kiri robot digunakan untuk menggerakkan

roda. Dengan sistem penggerak ini robot playmaker dapat bergerak maju,

mundur, belok ke ke kiri, belok ke kanan, dan berputar.

2.3 Bahan robotRoda robot : Teflon / plastik ABS

Kerangka : Plat Alumunium , acrylic

2

2.4 Sensor-sensorDalam menjalankan perintah mencari serta mematikan lilin, robot playmaker

dilengkapi dengan beberapa sensor sebagai berikut :

2.4.1 UltrasonicSensor ultrasonic digunakan sebagai pengukur jarak antara robot dengan

dinding dan halangan. Sensor ini terdiri dari dua bagian yaitu transmitter dan

receiver. Pada robot playmaker, dipasang 6 buah pasang sensor ultrasonic.

Satu buah dibagian depan, 2 buah di samping kiri robot, 2 buah di samping

kanan robot ,dan satu buah di bagian belakang Sensor ultrasonic yang dipakai

adalah Ping Ultrasonic Range Finder. Seperti pada gambar di bawah ini.

Gambar 1. Sensor Ultrasonik

Interfacing dari Ping Ultrasonic Range Finder dengan mikrokontroller

lebih jelasnya dapat dilihat pada gambar di bawah ini:

Gambar 2. Interfacing ultasonic dengan mikrokontrol

2.4.2 Sensor Flame

3

Sensor Panas Api atau Flame detector yang digunakan adalah TPA81 8x1

Thermal Array Sensor. Robot playmaker menggunakan flame detector sebagai

pendeteksi api lilin. Flame detector digunakan sebagai pendeteksi ada tidaknya

lilin dalam ruangan dan sebagai pendeteksi posisi lilin. Lebih jelasnya TPA81

8x1 Thermal Array Sensor dapat dilihat pada gambar di bawah ini:

Gambar 3. Sensor Termal

2.4.3 Compass DigitalPada robot playmaker dipasang digital compass yang berfungsi untuk

mengetahui posisi robot, serta memudahkan robot dalam navigasinya. Digital

compass yang dipakai adalah CMPS 03 Magnetic Compass.. CMPS 03

Magnetic Compass dan konfigurasi pinnya dapat dilihat pada gambar di bawah

ini.

Gambar 4. Kompas Digital

2.4.5 FotodiodaUntuk mendeteksi garis putih yang ada di lantai pintu masuk ruangan dan

lingkaran putih sebagai penanda bahwa jarak lilin sudah dekat, pada robot

playmaker terdapat sensor garis putih yang terdiri dari photodiode dan LED

4

infra red yang dipasang di bagian bawah robot. Dimana LED infra red sebagai

pemancar (Tx) dan photodiode sebagai penerima (Rx).

Gambar 5. Photodiode dan infrared

Rangkaian driver dari sensor garis putih ditunjukan seperti pada gambar

di bawah ini.

Gambar 6. Rangkaian driver Photodiode & infrared

2.4.6 Aktivasi SuaraSound activation merupakan metode pengaktifkan robot pada saat start

dengan menggunakan gelombang bunyi. Secara umum sound activation terbagi

menjadi dua, yaitu sound transmitter dan sound receiver. Sound Transmitter

merupakan alat di luar robot yang menghasilkan gelombang bunyi.

5

Gambar 7. Sound Transmitter

Sound receiver merupakan seperangkat alat yang berfungsi seperti

tombol switch tetapi aktif pada saat ada gelombang bunyi pada frekuensi

tertentu. Pada sound receiver terdapat bandpass filter yang hanya bisa

menerima sinyal dengan frekwensi sebesar 3 kHz sampai 4 kHz. Kemudian

dihubungkan dengan rangkaian aktivator pada robot. Blok diagram Sound

Receiver dapat dilihat pada gambar di bawah ini:

Gambar 8. Diagram blok penerima suara

3. Strategi3.1 Target dari robot pemadam api playmaker

1. Target pertama, mampu menelusuri lorong dan menghindari penghalang

Langkah-langkahnya:

a. Robot akan berjalan lurus ketika tidak ada penghalang di depan

b. Robot akan berbelok ke kiri apabila di depan ada penghalang

c. Robot akan berbelok ke kanan apabila di depan dan di kiri ada

penghalang.

2. Target kedua, mampu mendeteksi api di dalam ruangan

Langkah-langkahnya:

6

a. Robot mendeteksi lantai warna putih dan atau sensor termal

mendeteksi panas (mendeteksi adanya api).

b. Sensor akan berputar 180 derajat mencari titik api yang diperkuat

dengan sensor suhu.

3. Target ketiga, mampu memadamkan api

Langkah-langkahnya:

a. Ketika titik api ditemukan, robot bergerak menuju titik api kemudian

motor kipas dihidupkan.

b. Motor kipas tersebut dihidupkan selama 5 detik, kemudian sensor api

memeriksa apakah api sudah padam.

c. Apabila belum padam, motor kipas dihidupkan kembali.

d. Dan diulang kembali sampai api betul-betul padam.

4. Target keempat, menuju ke daerah lawan dan memadamkan api di ruang 2

(daerah lawan).

Gambar 9. Strategi mencari dan mematikan lilin

3.2 Metode pendeteksian bonekaRobot playmaker mendeteksi boneka dengan menggunakan sensor

ultasonic, ketika sensor ultrasonic terhalang maka robot akan menjauhi

halangan tersebut agar robot playmaker tidak menabrak boneka atau

furniture.

7

4. Sketch Robot Playmaker

Gambar 10. Desain robot tampak Isometris

Gambar 11. Desain robot tampak depan

8

Gambar 12. Desain robot tampak samping

Gambar 13. Desain robot tampak atas

9