universitas islam negeri syarif hidayatullah jakarta ... · penetapan kenaikan angka kredit dosen...

2
Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta Knowledge, Piety, Integrity Lantai Dasar Gedung Auditorium Prof. Dr. Harun Nasution Kampus I UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Jl. Ir. H. Juanda No. 95 Ciputat Tangerang Selatan 15412 Tlp. (62-21) 7401925 ext.1857 Fax (62-21) 7402982 No.19/Th.II/Desember 2017/Rabiul Akhir 1439 H Website: www.uinjkt.ac.id - Email: [email protected] memberikan pertimbangan kepada Rektor dalam rangka penetapan kenaikan angka kredit dosen dalam jabatan Lektor Kepala dan Guru Besar/Profesor. Kedelapan, memberikan pertimbangan dalam pemberian gelar Doktor Kehormatan kepada yang memenuhi persyaratan sesuai peraturan perundang-undangan. Kesembilan, melakukan analisis uji kesetaraan terhadap calon dosen terkait capaian pembelajaran yang setara dengan jenjang kualifikasi 8 atau 9 pada Kerangka Kualifikasi Nasional Indonesia (KKNI) bidang pendidikan tinggi sebelum pengusulan izin penyelenggaraan Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL) kepada Direktur Jenderal. Sementara itu, Senat Fakultas/Sekolah Pascasarjana memiliki tugas dan wewenang sebagai berikut, di antaranya adalah pertama, menetapkan norma dan ketentuan akademik serta mengawasi penerapannya. Kedua, memberikan pertimbangan/masukan kepada Dekan/Direktur dalam menyusun dan/atau mengubah Renstra atau Rencana Kerja Anggaran dalam bidang akademik. Ketiga, memberi pertimbangan pada Dekan/Direktur terkait dengan pembukaan, penggabungan, atau penutupan fakultas, jurusan, dan program studi. Keempat, mengawasi kebijakan dan pelaksanaan Tridharma Perguruan Tinggi yang telah ditetapkan dalam Renstra. Kelima, mengawasi kebijakan dan pelaksanaan penjaminan mutu pendidikan. Keenam, memberikan pertimbangan kepada Rektor mengenai calon yang diusulkan untuk diangkat menjadi Dekan/Direktur melalui Panitia Pemilihan Dekan/Direktur yang diangkat oleh Rektor. Ketujuh, memberikan pertimbangan kepada Dekan/Direktur untuk mengusulkan pengangkatan/pemberhentian Wakil Dekan/ Wakil Direktur, Ketua, dan Sekretaris Jurusan/Program Studi kepada Rektor. Kedelapan, memberikan pertimbangan kepada Senat Universitas melalui Dekan/Direktur dan Rektor dalam rangka pemberian gelar Doktor Kehormatan kepada seseorang yang memenuhi persyaratan sesuai peraturan perundang- undangan. Kesembilan, menilai pertanggungjawaban Dekan/ Direktur atas pelaksanaan tugas yang ditetapkan. Kesepuluh, memberikan pertimbangan kepada Rektor dalam rangka penetapan kenaikan angka kredit dosen dalam jabatan Asisten Ahli dan Lektor. Kesebelas, melakukan analisis uji kesetaraan terhadap calon dosen terkait capaian pembelajaran yang setara dengan jenjang kualifikasi 8 atau 9 pada Kerangka Kualifikasi Nasional Indonesia (KKNI) bidang perididikan tinggi sebelum pengusulan izin penyelenggaraan Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL) kepada Direktur Jenderal melalui Rektor. Demikian beberapa hal penting perihal tugas dan wewenang Senat Universitas dan Fakultas/Sekolah Pascasarjana yang terdapat dalam Tata Kerja Senat terbaru. Diharapkan kehadiran tata kerja ini dapat meningkatkan kinerja Senat Universitas dan Fakultas/Sekolah Pascasarjana sehingga dapat menghasilkan output yang lebih maksimal dan bermanfaat bagi seluruh civitas akademika UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. (SAA) Keberadaan Senat Universitas dan Fakultas/Paskasarjana UIN Syarif Hidayatullah Jakarta sebagai badan normative dan perwakilan tertinggi Universitas yang menjalankan fungsi perumusan, penetapan, pertimbangan, dan pengawasan kebijakan Rektor dalam pelaksanaan otonomi dan Tri Dharma Perguruan Tinggi saat ini semakin diakui banyak kalangan. Hal ini dikarenakan banyaknya torehan kinerja Senat Universitas dan Fakultas/Sekolah Pascasarjana yang dihasilkannya. Namun demikian, kondisi ini belum terlalu ideal dan menuntut adanya perubahan tata kerja Senat Universitas dan Fakultas/Sekolah Pascasarjana yang baru demi memaksimalkan output keinerja yang dihasilkan. Keputusan Rektor Nomor 743 Tahun 2016 tentang Tata Kerja Senat Universitas dan Senat Fakultas/Sekolah Pascasarjana saat ini dipandang tidak memadai lagi dengan dinamika pelaksanaan tugas-tugas Senat Universitas dan Senat Fakultas/Sekolah Pascasarjana yang saat ini sedang berjalan. Melihat kondisi dan kebutuhan ini maka Rektor UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, Prof. Dr. Dede Rosyada, MA telah menerbitkan Keputusan Rektor Nomor 767 Tahun 2017 tentang Tata Kerja Senat Universitas dan Fakultas/Sekolah Pascasarjana UIN Syarif Hidayatullah Jakarta berdasarkan draft dari Senat Universitas. Kehadiran tata kerja baru ini penting untuk menjamin keberlangsungan eksistensi, peran, dan manfaat Senat Universitas dan Fakutas/Sekolah Paskasarjana UIN Syarif Hidayatullah Jakarta untuk seluruh civitas akademika UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Menurut Sekretaris Senat Universitas, Prof. Dr. Suwito, terdapat beberapa hal penting dalam Tata Kerja Senat terbaru ini, di antaranya adalah tentang Tugas dan Wewenang Senat Universitas dan Fakutas/Sekolah Pascasarjana. Senat Universitas misalnya memiliki tugas dan wewenang yaitu pertama, menetapkan norma, kode etik perguruan tinggi dan ketentuan akademik serta mengawasi penerapannya. Kedua, memberikan pertimbangan/masukan kepada Rektor dalam menyusun dan/atau mengubah Renstra atau Rencana Kerja Anggaran dalam bidang akademik. Ketiga, memberi pertimbangan kepada Rektor terkait dengan pembukaan, penggabungan, atau penutupan fakultas, jurusan, dan program studi serta penerimaan mahasiswa. Keempat, mengawasi kebijakan dan pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi yang telah ditetapkan dalam Renstra. Kelima, mengawasi kebijakan dan pelaksanaan penjaminan mutu pendidikan. Keenam, menyampaikan usulan calon Rektor kepada Menteri. Ketujuh, Tugas dan Wewenang Senat Universitas dan Fakultas/Sekolah Paskasarjana

Upload: lengoc

Post on 02-Mar-2019

230 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta ... · penetapan kenaikan angka kredit dosen dalam jabatan Lektor Kepala dan Guru ... Kerja Anggaran dalam bidang ... di antaranya

Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah JakartaKnowledge, Piety, Integrity

Lantai Dasar Gedung Auditorium Prof. Dr. Harun

Nasution Kampus IUIN Syarif Hidayatullah Jakarta

Jl. Ir. H. Juanda No. 95 Ciputat Tangerang Selatan 15412

Tlp. (62-21) 7401925 ext.1857 Fax (62-21) 7402982

No.19/Th.II/Desember 2017/Rabiul Akhir 1439 H Website: www.uinjkt.ac.id - Email: [email protected]

memberikan pertimbangan kepada Rektor dalam rangka penetapan kenaikan angka kredit dosen dalam jabatan Lektor Kepala dan Guru Besar/Profesor. Kedelapan, memberikan pertimbangan dalam pemberian gelar Doktor Kehormatan kepada yang memenuhi persyaratan sesuai peraturan perundang-undangan. Kesembilan, melakukan analisis uji kesetaraan terhadap calon dosen terkait capaian pembelajaran yang setara dengan jenjang kualifikasi 8 atau 9 pada Kerangka Kualifikasi Nasional Indonesia (KKNI) bidang pendidikan tinggi sebelum pengusulan izin penyelenggaraan Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL) kepada Direktur Jenderal.

Sementara itu, Senat Fakultas/Sekolah Pascasarjana memiliki tugas dan wewenang sebagai berikut, di antaranya adalah pertama, menetapkan norma dan ketentuan akademik serta mengawasi penerapannya. Kedua, memberikan pertimbangan/masukan kepada Dekan/Direktur dalam menyusun dan/atau mengubah Renstra atau Rencana Kerja Anggaran dalam bidang akademik. Ketiga, memberi pertimbangan pada Dekan/Direktur terkait dengan pembukaan, penggabungan, atau penutupan fakultas, jurusan, dan program studi. Keempat, mengawasi kebijakan dan pelaksanaan Tridharma Perguruan Tinggi yang telah ditetapkan dalam Renstra. Kelima, mengawasi kebijakan dan pelaksanaan penjaminan mutu pendidikan. Keenam, memberikan pertimbangan kepada Rektor mengenai calon yang diusulkan untuk diangkat menjadi Dekan/Direktur melalui Panitia Pemilihan Dekan/Direktur yang diangkat oleh Rektor. Ketujuh, memberikan pertimbangan kepada Dekan/Direktur untuk mengusulkan pengangkatan/pemberhentian Wakil Dekan/Wakil Direktur, Ketua, dan Sekretaris Jurusan/Program Studi kepada Rektor. Kedelapan, memberikan pertimbangan kepada Senat Universitas melalui Dekan/Direktur dan Rektor dalam rangka pemberian gelar Doktor Kehormatan kepada seseorang yang memenuhi persyaratan sesuai peraturan perundang-undangan. Kesembilan, menilai pertanggungjawaban Dekan/Direktur atas pelaksanaan tugas yang ditetapkan. Kesepuluh, memberikan pertimbangan kepada Rektor dalam rangka penetapan kenaikan angka kredit dosen dalam jabatan Asisten Ahli dan Lektor. Kesebelas, melakukan analisis uji kesetaraan terhadap calon dosen terkait capaian pembelajaran yang setara dengan jenjang kualifikasi 8 atau 9 pada Kerangka Kualifikasi Nasional Indonesia (KKNI) bidang perididikan tinggi sebelum pengusulan izin penyelenggaraan Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL) kepada Direktur Jenderal melalui Rektor.

Demikian beberapa hal penting perihal tugas dan wewenang Senat Universitas dan Fakultas/Sekolah Pascasarjana yang terdapat dalam Tata Kerja Senat terbaru. Diharapkan kehadiran tata kerja ini dapat meningkatkan kinerja Senat Universitas dan Fakultas/Sekolah Pascasarjana sehingga dapat menghasilkan output yang lebih maksimal dan bermanfaat bagi seluruh civitas akademika UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. (SAA)

Keberadaan Senat Universitas dan Fakultas/Paskasarjana UIN Syarif Hidayatullah Jakarta sebagai badan normative dan perwakilan tertinggi Universitas yang menjalankan fungsi perumusan, penetapan, pertimbangan, dan pengawasan kebijakan Rektor dalam pelaksanaan otonomi dan Tri Dharma Perguruan Tinggi saat ini semakin diakui banyak kalangan. Hal ini dikarenakan banyaknya torehan kinerja Senat Universitas dan Fakultas/Sekolah Pascasarjana yang dihasilkannya.

Namun demikian, kondisi ini belum terlalu ideal dan menuntut adanya perubahan tata kerja Senat Universitas dan Fakultas/Sekolah Pascasarjana yang baru demi memaksimalkan output keinerja yang dihasilkan. Keputusan Rektor Nomor 743 Tahun 2016 tentang Tata Kerja Senat Universitas dan Senat Fakultas/Sekolah Pascasarjana saat ini dipandang tidak memadai lagi dengan dinamika pelaksanaan tugas-tugas Senat Universitas dan Senat Fakultas/Sekolah Pascasarjana yang saat ini sedang berjalan.

Melihat kondisi dan kebutuhan ini maka Rektor UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, Prof. Dr. Dede Rosyada, MA telah menerbitkan Keputusan Rektor Nomor 767 Tahun 2017 tentang Tata Kerja Senat Universitas dan Fakultas/Sekolah Pascasarjana UIN Syarif Hidayatullah Jakarta berdasarkan draft dari Senat Universitas. Kehadiran tata kerja baru ini penting untuk menjamin keberlangsungan eksistensi, peran, dan manfaat Senat Universitas dan Fakutas/Sekolah Paskasarjana UIN Syarif Hidayatullah Jakarta untuk seluruh civitas akademika UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.

Menurut Sekretaris Senat Universitas, Prof. Dr. Suwito, terdapat beberapa hal penting dalam Tata Kerja Senat terbaru ini, di antaranya adalah tentang Tugas dan Wewenang Senat Universitas dan Fakutas/Sekolah Pascasarjana. Senat Universitas misalnya memiliki tugas dan wewenang yaitu pertama, menetapkan norma, kode etik perguruan tinggi dan ketentuan akademik serta mengawasi penerapannya. Kedua, memberikan pertimbangan/masukan kepada Rektor dalam menyusun dan/atau mengubah Renstra atau Rencana Kerja Anggaran dalam bidang akademik. Ketiga, memberi pertimbangan kepada Rektor terkait dengan pembukaan, penggabungan, atau penutupan fakultas, jurusan, dan program studi serta penerimaan mahasiswa. Keempat, mengawasi kebijakan dan pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi yang telah ditetapkan dalam Renstra. Kelima, mengawasi kebijakan dan pelaksanaan penjaminan mutu pendidikan. Keenam, menyampaikan usulan calon Rektor kepada Menteri. Ketujuh,

Tugas dan Wewenang Senat Universitas dan Fakultas/Sekolah Paskasarjana

Page 2: Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta ... · penetapan kenaikan angka kredit dosen dalam jabatan Lektor Kepala dan Guru ... Kerja Anggaran dalam bidang ... di antaranya

Lembaga) UIN Syarif Hidaytullah Jakarta (2000-2003); Pembantu Rektor I (Bidang Akademik) UIN Syarif Hidaytullah Jakarta (2003-2007), di samping Direktur Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia (PPSDM) UIN Syarif Hidaytullah Jakarta (1998-2009). Sekretaris Bidang

Penanggung Jawab dan Dewan Redaksi: Prof. Dr. Suwito, Pemimpin Redaksi: Sholehudin, MA, Desain/Tata Letak: Arif Erha, Tata Usaha dan Distributor: Puji Pandu Dinillah, SH, Alamat Redaksi: Lantai Dasar Gedung Auditorium Prof. Dr. Harun Nasution Kampus I UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Jl. Ir. H. Juanda No. 95 Ciputat Tangerang Selatan 15412 Tlp. (62-21) 7401925

ext.1857 Fax (62-21) 7402982, Email Redaksi: [email protected], Penerbit: Senat UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Terbit setiap sebulan sekali.

Profile Ketua Pokja Penyusunan Renstra Senat UIN Syarif Hidayatullah JakartaDr. Syopiansyah Jaya Putra, M.Sis

Profile Ketua Pokja Penyusunan Pedoman Integrasi Keilmuan Senat UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, Prof. Dr. H. Masykuri Abdillah

Sahid, MM Program-Universitas Bandar Lampung, Magister Teknik Universitas Mercu Buana [UMB], Institut Pendidikan Pengembangan Manajemen (IPPM), Universitas Trisakti dan Universitas Bina Nusantara.

Fokus area penelitian Syopian

Dr. Syopiansyah Jaya Putra, M.Sis adalah dosen senior Fakultas Sains dan Teknologi (FST) UIN Syarif Hidayatullah Jakarta (UIN Jakarta). Ia memiliki latar belakang pendidikan Sarjana Tehnik dibidang Manajemen Industri dari Institut Teknologi Indonesia, dan Master of Science in Information System dari University of Colorado, USA, serta Doctor of Management Science (Information Management) dari Technological University of The Philippines, Filipina. Sementara pendidikan dasar dan menengahnya ditamatkan di Bandar Lampung dan Bandung.

Laki-laki kelahiran Bandar Lampung, 17 Januari 1968, sebelum bergabung dalam dunia pendidikan memiliki pengalaman profesional 10 tahun sebagai IT Specialist di Freeport McMoran-USA, IT Consultant di IBM-Singapore dan Management Consultan di PriceWaterhouseCoopers (PwC). Beberapa proyek dibelbagai perusahan multinasional: Astra International, Rounce Poulence (AVENTIS), CONOCO, Astra International [AI], Astra Graphia[AG], dan Astra Mobil [ASMO], serta perusahaan asing yaitu Singapore Trading Center [STC], Carsem Semi Conductor-Ipoh Malaysia, Eagle Brand – Guangzho China. Ia juga menjadi Tenaga Ahli di pelbagai instansi pemerintah dan lembaga, yaitu: Kementerian Komunikasi dan Informatika, Department Kelautan dan Perikanan, Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) serta KemenkoPolhukam.

Aktif di UIN Jakarta sejak tahun 2001, Syopian, demikian mantan Dekan FST pertama (periode 2002-2012) itu disapa, pernah menjadi dosen di Pascsarjana Universitas

Masykuri Abdillah adalah guru besar Fakultas Syariah dan Hukum (FSH) dan Direktur Sekolah Pascasarjana (SPs) UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Laki-laki kelahiran Weleri Kendal, 22 Desember 1958 menyelesaiakan pendidikan Sarjana Muda pada Fakultas Syariah Perguruan Tinggi Ilmu Al-Quran (PTIQ) Jakarta (1981). Sedangkan gelar Sarjana Lengkap ia raih dari Fakultas Syariah, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Syarif Hidayatullah Jakarta (1985).

Setelah tamat dari IAIN Jakarta, Masykuri melanjutkan studi Program Doktor bidang Islamic Studies pada Department of Middle Eastern History and Culture, Hamburg University (1995). Profesor bidang Fikih Siyasah (Fikih Politik) FSH ini juga pernah mengikuti Post-Doctoral Program pada Department of Oriental Studies, Bonn University (1998) dan Post-Doctoral Program (Visiting Scholar) pada Department of Anthropology, Boston University (2002). Kemudian menjadi pengajar tamu (Fulbrights Visiting Specialist Program) di Worcaster College, Massachusset, AS (2006).

Dalam meniti karir, Masykuri termasuk sosok yang sukses. Sejumlah jabatan yang pernah diamanahkan kepada alumni Madrasah Aliyah Tebu Ireng, Jawa Timur ini, yaitu, Pembantu Rektor IV (Bidang Kerjasama antar-

dibidang IT Management, System Development, dan Text Mining, memiliki publikasi beberapa paper dibidang tersebut pada Jurnal Internasional bereputasi serta proceeding international conferences (Scopus index). Ia juga memiliki 3 Hak Kekayaan Intelektual (HKI) dibidang information system and Text Mining. Syopian perintis dan koordinator Research Grup ICT dan Islam, dimana salah satu area penelitian dan pengembangan mengenai Text Mining dan Indonesian Translation of the Quran (ITQ). Ia juga aktif dan tergabung dalam Research Grup Information System Development and Managemen (ISDM). Untuk area System Development dan Kepemiluan, saat ini melakukan penelitian dan pengembangan Sistem Informasi Peradilan Etika Penyelenggara Pemilu (SIPEPP).

Syopian aktif juga diberbagai organisasi profesional, sebagai Vice President International Organization@WAS, berpusat di Austria, serta juga organisasi di Indonesia yaitu Asosiasi Dosen Indonesia (ADI), Persatuan Insinyur Profesional Indonesia[PIPI], Ikatan Cendikiawan Muslim Indonesia (ICMI). Ia aktif mengembangkan lembaga ekonomi kerakyatan Nusantara Sejahtera (NuStra). (SAA)

Kehidupan Beragama, Dewan Pertimbangan Presiden RI pada 2008-2014, Direktur Sekolah Pascasarjana (SPs) UIN Syarif Hidaytullah Jakarta (2015-2019), dan lain-lainnya.

Beberapa karya Masykuri, antara lain, Responses of Indonesian Muslim Intellectuals to the Concept of Democracy, (versi Ind. Islam, Demokrasi Respons Intelektual Muslim Indonesia terhadap Konsep Demokrasi 1966-1993), Islam dan Dinamika Sosial Politik di Indonesia, dan sebagainya. Di samping itu, ia menulis artikel di berbagai media massa, seperti Kompas, Republika, Gatra, dan sebagainya, serta jurnal dan antologi. Selain sebagai akademisi, pendiri Yayasan Darussa'adah Rowosari Kendal ini juga aktif di organisasi Nahdlatul Ulama (NU). ia diberi amanah sebagai Ketua Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) pada 2006-2010, dan Rais Syuriyah PBNU pada 2016-2021. (SAA)

Berita Senat2 No.19/Th.II/Desember 2017 - ISSN 2527-9386