universitas airlanggarepository.unair.ac.id/29551/1/halaman depan .pdf · penerimaan amplop dari...

12
1 Tesis PRAKTIK JURNALIS AMPLOP (Pemahaman Wartawan Politik dan Pemerintahan Surabaya terhadap Praktik Penerimaan Amplop) Oleh : Guntur Yudinata (071314853013 ) Program Studi Pasca Sarjana Departemen Ilmu Komunikasi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Airlangga Tahun Ajaran 2015-2016 ADLN-PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA Tesis PRAKTIK JURNALIS AMPLOP ( PEMAHAMAN WARTAWAN POLITIK DAN PEMERINTAHAN) GUNTUR YUDINATA

Upload: others

Post on 18-Jan-2020

5 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: Universitas Airlanggarepository.unair.ac.id/29551/1/HALAMAN DEPAN .pdf · penerimaan amplop dari humas PT Sumber Alfaria Trijaya, Ima menganggap penerimaan amplop sebagai etika menghargai

1

Tesis

PRAKTIK JURNALIS AMPLOP (Pemahaman Wartawan Politik dan Pemerintahan

Surabaya terhadap Praktik Penerimaan Amplop)

Oleh :

Guntur Yudinata

(071314853013 )

Program Studi Pasca Sarjana Departemen Ilmu Komunikasi

Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Airlangga Tahun Ajaran 2015-2016

ADLN-PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

Tesis PRAKTIK JURNALIS AMPLOP ( PEMAHAMAN WARTAWAN POLITIK DAN PEMERINTAHAN)GUNTUR YUDINATA

Page 2: Universitas Airlanggarepository.unair.ac.id/29551/1/HALAMAN DEPAN .pdf · penerimaan amplop dari humas PT Sumber Alfaria Trijaya, Ima menganggap penerimaan amplop sebagai etika menghargai

2

Tesis

PRAKTIK JURNALIS AMPLOP (Pemahaman Wartawan Politik dan Pemerintahan

Surabaya terhadap Praktik Penerimaan Amplop)

TESIS

Untuk Memperoleh Gelar Magister dalam Studi Media dan Komunikasi pada Program Magister Fakultas Ilmu Sosial dan

Ilmu Politik Universitas Airlangga Oleh :

Guntur Yudinata (071314853013 )

Program Studi Pasca Sarjana Departemen Ilmu Komunikasi

Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Airlangga Tahun Ajaran 2015-2016

ADLN-PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

Tesis PRAKTIK JURNALIS AMPLOP ( PEMAHAMAN WARTAWAN POLITIK DAN PEMERINTAHAN)GUNTUR YUDINATA

Page 3: Universitas Airlanggarepository.unair.ac.id/29551/1/HALAMAN DEPAN .pdf · penerimaan amplop dari humas PT Sumber Alfaria Trijaya, Ima menganggap penerimaan amplop sebagai etika menghargai

3

ADLN-PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

Tesis PRAKTIK JURNALIS AMPLOP ( PEMAHAMAN WARTAWAN POLITIK DAN PEMERINTAHAN)GUNTUR YUDINATA

Page 4: Universitas Airlanggarepository.unair.ac.id/29551/1/HALAMAN DEPAN .pdf · penerimaan amplop dari humas PT Sumber Alfaria Trijaya, Ima menganggap penerimaan amplop sebagai etika menghargai

4

ADLN-PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

Tesis PRAKTIK JURNALIS AMPLOP ( PEMAHAMAN WARTAWAN POLITIK DAN PEMERINTAHAN)GUNTUR YUDINATA

Page 5: Universitas Airlanggarepository.unair.ac.id/29551/1/HALAMAN DEPAN .pdf · penerimaan amplop dari humas PT Sumber Alfaria Trijaya, Ima menganggap penerimaan amplop sebagai etika menghargai

5

Kata Pengantar

Puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Kuasa atas segala limpahan

Rahmatnya sehingga peneliti dapat melaksanakan dan menyelesaikan penyusunan

laporan tesis yang berjudul “ Jurnalis Amplop ( Pemahaman Wartawan Pos

Peliputan Kantor DPRD Surabaya dan Kantor Pemkot Surabaya) “.

Terselesaikannya tesis ini, saya sadari karena bantuan berbagai pihak.

Karena itu, pada kesempatan ini saya perlu menyampaikan ucapan terima kasih

pada pembimbing ketua yaitu Prof. Rachmah Ida, Dra., M.Comms., PhD dan

pembimbing ke dua Drs. Suko Widodo, M.si.

Peneliti menyadari bahwa laporan mash jauh dari sempurna sehingga

peneliti sangat mengharapkan saran dan kritik dari semua pihak yang sifatnya

membangun. Semoga penelitian ini dapat berguna bagi semua kalangan

masyarakat maupun kalangan akademis.

Surabaya, 21 Desember 2015

Peneliti

ADLN-PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

Tesis PRAKTIK JURNALIS AMPLOP ( PEMAHAMAN WARTAWAN POLITIK DAN PEMERINTAHAN)GUNTUR YUDINATA

Page 6: Universitas Airlanggarepository.unair.ac.id/29551/1/HALAMAN DEPAN .pdf · penerimaan amplop dari humas PT Sumber Alfaria Trijaya, Ima menganggap penerimaan amplop sebagai etika menghargai

6

Ringkasan

Jurnalis Amplop (Pemahaman Wartawan Politik dan Pemerintahan Surabaya

terhadap Praktik Penerimaan Amplop)

Studi ini membahas pemahaman wartawan terhadap praktik penerimaan amplop dan fungsi profesi jurnalis sebagai pelaku kontrol publik terhadap penyelenggaraan pemerintahan di Surabaya. Ruang lingkup penelitian ini adalah wartawan yang bertugas di pos peliputan wartawan politik dan pemerintahan yang berada di Kantor DPRD Surabaya maupun kantor Pemerintah Kota Surabaya. Dalam studi ini ditemukan, praktik penerimaan amplop ini dipicu oleh masalah ekonomi wartawan karena jumlah gaji yang dianggap tidak lagi memenuhi kebutuhan layak. Pemicu lainnya adalah etika menghargai pemberian narasumber berita, karena amplop diberikan dengan istilah uang transport dan uang makan. Sementara pemicu lainnya adalah kebiasaan meniru kalangan wartawan junior kepada wartawan senior.

Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Pendekatan yang digunakan adalah studi kasus dan analisis tekstual. Pendekatan dengan data kualitatif digunakan untuk menggambarkan pendapat tentang pemahaman wartawan terhadap praktik penerimaan amplop, sementara untuk analisis tekstual digunakan untuk menginterpretasi naskah – naskah berita yang dibuat, informasi yang digali meliputi angle berita, keterlibatan narasumber berita, tendensi pemberitaan, kata – kata yang dipilih dalam pembuatan judul berita. Pendekatan pada analisis tekstual ialah mengenai menelaah pengaruh amplop terhadap independensi penulisan berita.

Dalam studi ini digali mengenai pendapat wartawan mengenai pengalaman praktik penerimaan amplop pada suatu pengalaman proses pemberitaan tertentu, serta keterlibatan wartawan terhadap narasumber berita, dan pengaruh penerimaan amplop terhadap proses pemberitaan meliputi check and re check, cover both said, dan penentuan narasumber berita dalam suatu berita. Didalam studi ini dibahas, sejumlah kasus yaitu kasus praktik penerimaan amplop wartawan Radar Surabaya pada penutupan minimarket tak berijin, kasus penerimaan amplop wartawan Koran Sindo pada pemberitaan konflik Pedagang Pasar Turi dengan Investor PT Gala Bumi Perkasa, dan praktik penerimaan amplop wartawan Tempo.co.id pada pemberitaan press release calon tunggal Pilkada Surabaya 2015, dan yang terakhir adalah penerimaan amplop wartawan Kompas tv pada pemberitaan press release Ketua KPU RI tentang calon tunggal pada Pilkada Surabaya 2015.

Kasus penerimaan amplop yang dilakukan oleh Ima Azahra wartawan Radar Surabaya yang menulis “Penutupan Toko Modern Berpotensi PHK Ribuan Karyawan” ( Radar Surabaya 13 Maret 2014), terindikasi

ADLN-PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

Tesis PRAKTIK JURNALIS AMPLOP ( PEMAHAMAN WARTAWAN POLITIK DAN PEMERINTAHAN)GUNTUR YUDINATA

Page 7: Universitas Airlanggarepository.unair.ac.id/29551/1/HALAMAN DEPAN .pdf · penerimaan amplop dari humas PT Sumber Alfaria Trijaya, Ima menganggap penerimaan amplop sebagai etika menghargai

7

penerimaan amplop dari humas PT Sumber Alfaria Trijaya, Ima menganggap penerimaan amplop sebagai etika menghargai pemberian narasumber berita, sementara teknik penulisan yang terkesan tendensius Ima mengaku hal tersebut adalah upaya intervensi dari redaksi, karena pihak PT Sumber Alfaria Trijaya telah memasang iklan di Koran Radar.

Kasus penerimaan amplop dipemberitaan Koran Sindo “Koalisi Pedagang Pasar Turi Perang Lawan Investor” ( Koran Sindo 24 Januari 2015) terindikasi wartawan Lukman Hakim menerima amplop dari beberapa kegiatan press realease. Hal itu diakui oleh Humas PT Gala Bumi Perkasa Adhy Samsetyo bahwa wartawan Koran Sindo bernama Lukman telah sering menerima amplop. sementara teknik penulisan dari judul dan isi berita, menurut Lukman adalah cara untuk menyajikan berita yang menarik untuk pangsa pasar pembaca.

Kasus penerimaan amplop pada pemberitaan Tempo.co.id yang berjudul “ Pilkada Surabaya gagal Tri Risma Ungkap Biang Keroknya” ( Tempo.co.id 24 Agustus 2015) wartawan Tempo Muhammad Syarrafa mengaku tidak menerima amplop. Namun sejumlah teknik penulisan pemberitaannya adalah bagian dari intervensi dewan redaksi untuk menugaskan Muhammad Syarrafa menulis judul dan isi berita tersebut.

Sementara untuk, pemberitaan Kompas TV “KPU Tuding Munculnya Calon Tunggal Adalah Kesalahan Parpol” ( Kompastv 1 Agustus 2015) terindikasi wartawan Finsa Firmansyah telah menerima amplop pada kegiatan press realease KPU Surabaya. Dalam teknik pemberitaan itu, meliputi judul, dan penentuan narasumber Finza Firmansyah mengaku merupakan bagian dari penugasan redaksi.

Hasil penelitian ini menunjukan, ke empat informan memahami praktik penerimaan amplop merupakan etika menghargai pemberian narasumber. Empat informan merasa sungkan untuk menolak pemberian amplop. Mereka beranggapan penerimaan amplop bukan sebagai pelanggaran etika dalam kategori fatal. Dan beberapa informan memberi pendapat, bahwa amplop saat ini masih dibutuhkan bagi wartawan yang digaji di bawah UMR Kota.

Sementara hasil penelitian mengenai pengaruh amplop terhadap independensi pemberitaan, ke empat informan mengatakan penulisan naskah sebagian besar ditentukan oleh intervensi redaksi masing – masing, bukan karena niat individual masing – masing. Intervensi dari redaksi tersebut, salah satunya disebabkan pemasangan iklan, tetapi saat bertemu dengan wartawan juga memberikan amplop sebagai uang transport.

ADLN-PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

Tesis PRAKTIK JURNALIS AMPLOP ( PEMAHAMAN WARTAWAN POLITIK DAN PEMERINTAHAN)GUNTUR YUDINATA

Page 8: Universitas Airlanggarepository.unair.ac.id/29551/1/HALAMAN DEPAN .pdf · penerimaan amplop dari humas PT Sumber Alfaria Trijaya, Ima menganggap penerimaan amplop sebagai etika menghargai

8

ABSTRAK

Guntur Yudinata (2015). Jurusan Media Komunikasi, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Airlangga Surabaya. Jurnalis Amplop ( Studi Kasus Pemahaman Wartawan Pos Peliputan Kantor DPRD Surabaya dan Kantor Pemerintah Kota Surabaya). Dibimbing Prof. Rachmah Ida, Dra., M.Comms., PhD dan Drs. Suko Widodo, M.si. Praktik jurnalis amplop terjadi karena laju pertumbuhan industri media yang cukup pesat di mana tak diimbangi dengan standar operasional pengupahan yang layak bagi wartawan. Praktik penerimaan amplop menjadi jalan keluar permasalahan ekonomi wartawan, sehingga perilaku ini dianggap wajar oleh sebagian besar wartawan. Beragam tafsiran mengenai haram atau tidaknya perilaku penerimaan amplop yang hingga saat ini masih terkesan kontroversial. Sangat memungkinkan apabila sikap permisif wartawan terhadap praktik penerimaan amplop akan berdampak banyak terhadap independensi pemberitaan dalam mengemban fungsinya membangun frame rekontruksi sosial kepada publik melalui proses pemberitaan mereka. Penelitian ini berfokus pada pemahaman wartawan terhadap praktik penerimaan amplop di Kantor DPRD Surabaya dan Kantor Pemerintah Kota Surabaya, lokasi tersebut dipertimbangkan karena memiliki potensi bias kepentingan elit politik dan birokrasi yang memanfaatkan media sebagai agen propaganda. Penelitian ini, bertujuan untuk lebih kritis terhadap produk – produk naskah pemberitaan yang bias kepentingan, maupun bertujuan untuk memahami penerapan kode etik jurnalistik pada kalangan wartawan DPRD pemkot Surabaya. Metode penelitian ini menggunakan, metode deskriptif dengan data kualitatif, di mana menggali informasi melalui empat orang wartawan dari berbagai media melalui wawancara mendalam dan observasi partisipatif dalam sejumlah kasus praktik penerimaan amplop. Temuan data dalam penelitian ini, menunjukan bahwa praktik penerimaan amplop di kalangan wartawan di ruang lingkup peliputan Kantor DPRD dan Pemkot dapat dikatakan bersifat masif. Sebagian besar wartawan memahami penerimaan amplop sebagai tanda hubungan interpersonal dengan narasumber. Sementara motif narasumber memberikan amplop untuk menjaga hubungan baik dengan harapan tidak adanya pemberitaan negatif dalam kepentingan mereka. Penerimaan amplop wartawan dari narasumber dapat dikatakan mempengaruhi konten atau independensi pemberitaan yang ditulis, hal tersebut dapat dilihat dari tendesi penulisan maupun pelibatan narasumber dalam tulisan informan. Kata Kunci : Kasus Praktik Penerimaan amplop, Pemahaman Wartawan

amplop, Independensi Pemberitaan.

ADLN-PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

Tesis PRAKTIK JURNALIS AMPLOP ( PEMAHAMAN WARTAWAN POLITIK DAN PEMERINTAHAN)GUNTUR YUDINATA

Page 9: Universitas Airlanggarepository.unair.ac.id/29551/1/HALAMAN DEPAN .pdf · penerimaan amplop dari humas PT Sumber Alfaria Trijaya, Ima menganggap penerimaan amplop sebagai etika menghargai

9

ABSTRAK

Guntur Yudinata (2015). Major Media of Communication, Faculty of Social and Political Science, Airlangga University Surabaya. Envelope Journalism ( Case Study The Interpretation of Reporters at Surabaya House of Representatives and Surabaya Government Office). Guided Prof. Rachmah Ida, Dra., M.Comms., PhD dan Drs. Suko Widodo, M.si.

Implementation of envelope journalism happen because growth rate media industry rapidly and no accompanied by standard operation of wage that appropriate for reporters. The implementation of envelope journalism be a way out of economic problems for reporters, so this behavior considered reasonable by most reporters. Various commentary about sacred or failure the behaviour of envelope journalism up to now is still impressed contoversial. There's a possibility if the permissive attitude of the reporters to the practical of envelope journalism will affect much to independence of the news to do the function to build “frame” social reconstruction for public through their news report.

This study focused on comprehension reporters to the acceptance of envelope journalism at Surabaya House of Representatives and Surabaya Government Office, that location considered has a potential bias to the interests of the political elite and bureaucracy who use the media as an agent of propaganda. This research, aims to more critical to the products news manuscripts that has bias interests,and aims to understand the code of conduct journalistic among the reporters at Surabaya House of Representatives and Surabaya Government Office. This research, aims to more critical to the products news manuscripts that has bias interests,and aims to understand the code of conduct journalistic among the reporters at Surabaya House of Representatives and Surabaya Government Office. The methodology of this research uses a method of descriptive with qualitative data, where obtain information through four journalists from various media through in depth interviews and observation participatory in some cases of the implementation of envelope journalism.

The findings data in this research, showed that the implementation of envelope journalism among reporters atSurabaya House of Representatives and Surabaya Government Office could be described massive. Most reporters understands the acceptance of envelope journalism as a sign for interpersonal relations with the speaker. While motive of the speakers giving an envelope to keep good relation with hope absence of the news negative in their interest. The acceptance of envelope from the speakers can be said will affect content or independence of the news that written, it can be seen from tendensi writing and involvement informants source of the writings of informant. Keywords : Implementation of Envelope Journalism Cases, Understanding of Envelope Reporter, Independence of the news.

ADLN-PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

Tesis PRAKTIK JURNALIS AMPLOP ( PEMAHAMAN WARTAWAN POLITIK DAN PEMERINTAHAN)GUNTUR YUDINATA

Page 10: Universitas Airlanggarepository.unair.ac.id/29551/1/HALAMAN DEPAN .pdf · penerimaan amplop dari humas PT Sumber Alfaria Trijaya, Ima menganggap penerimaan amplop sebagai etika menghargai

10

DAFTAR ISI

SAMPUL DALAM............................................................................. i

LEMBAR PERSETUJUAN................................................................... ii

HALAMAN TIDAK MENYATAKAN PLAGIAT................................ iii

KATA PENGANTAR.................................................................................. iv

ABSTRAK.................................................................................................... v

ABSTRACT........................................................................................ vi

Daftar Isi

Bab I Pendahuluan

1.1 Latar Belakang Masalah..................................................... 1

1.2 Fokus Masalah ............................................................................... 8

1.3 Manfaat Dan ................................................................................. 10

1.4 Tujuan Penelitian........................................................................... 11

Bab II Kerangka Teori

2.1 Teori Hirarki Pamela Soemaker.................................................... 12

2.2 Media Sebagai Institusi Ekonomi (Dennis Mcquail).................... 15

2.3 Media Dan Hegemoni (Antonio Gramsci)................................... 19

2.4 Fungsi pers Sebagai Pilar Ke Empat ............................................ 21

2.5 Independensi Jurnalis.................................................................... 24

2.6 Kode Etik Jurnalis......................................................................... 29

Bab III Metode Penelitian Kualitatif

3.1 Tahap – tahap Penelitian ...................................................... 33

3.1.1 Penentuan Informan Penelitian......................................... 34

3.1.2 Teknik Pengumpulan Data....................................................... 36

3.1.2.1 Observasi Partisipan.................................................... 37

ADLN-PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

Tesis PRAKTIK JURNALIS AMPLOP ( PEMAHAMAN WARTAWAN POLITIK DAN PEMERINTAHAN)GUNTUR YUDINATA

Page 11: Universitas Airlanggarepository.unair.ac.id/29551/1/HALAMAN DEPAN .pdf · penerimaan amplop dari humas PT Sumber Alfaria Trijaya, Ima menganggap penerimaan amplop sebagai etika menghargai

11

3.1.2.2 Wawancara Mendalam................................................. 38

3.1.2.3 Data Pendukung.......................................................... 40

3.2 Teknik Analisis Data..................................................................... 41

Bab IV Hasil Penelitian dan Analisis Data

4.1 Pemahaman Wartawan Terhadap Penerimaan Amplop................ 44

4.2 Kasus Penerimaan Amplop

Pada Rencana Penutupan Minimarket..... ……………..48

4.2.1 Kasus Wartawan Menerima Amplop dari

PT Sumber Alfaria Trijaya. ..........................................48

4.2.2 Pengaruh Amplop Terhadap Konten Pemberitaan................... 53

4.2.3 Hubungan interpersonal Wartawan dengan Narasumber ......... 59

4.3 Kasus Penerimaan Amplop Dalam Polemik Pasar Turi................ 62

4.3.1 Kasus Wartawan Terima Amplop

Humas PT Gala Bumi Perkasa..................................... 62

4.3.2 Hubungan Interpersonal Wartawan dengan

Humas PT Gala Bumi..................................................... 67

4.3.3 Pengaruh Amplop pada

Konten Pemberitaan Pasar Turi.................................. 71

4.4 Kasus Pemberian Amplop Dalam Pilkada Surabaya......................75

4.4.1 Kasus Pemberian Amplop Kubu Risma Pada Wartawan........ 75

4.4.2 Hubungan Interpersonal

Wartawan dengan Tri Rismaharini............................... 80

4.4.3 Pengaruh Pemberian Amplop

Pada Pemberitaan Tempo............................................ 83

4.5 Kasus Penerimaan Amplop

ADLN-PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

Tesis PRAKTIK JURNALIS AMPLOP ( PEMAHAMAN WARTAWAN POLITIK DAN PEMERINTAHAN)GUNTUR YUDINATA

Page 12: Universitas Airlanggarepository.unair.ac.id/29551/1/HALAMAN DEPAN .pdf · penerimaan amplop dari humas PT Sumber Alfaria Trijaya, Ima menganggap penerimaan amplop sebagai etika menghargai

12

Dalam Peliputan Sidak KPU RI.................................. 89

4.5.1 Kasus Wartawan Menerima

Amplop dari Komisioner KPU.................................... 89

4.5.2 Hubungan Interpersonal

Wartawan dengan Tri Rismaharini.............................. 95

4.5.3 Pengaruh Pemberian Amplop

Pada Konten Pemberitaan........................... ….......... 98

Bab 5 Kesimpulan dan Penutup

5.1 Kesimpulan........................................................................... 104

5.2 Saran............................................................................................... 106

Daftar Pustaka

Lampiran

ADLN-PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

Tesis PRAKTIK JURNALIS AMPLOP ( PEMAHAMAN WARTAWAN POLITIK DAN PEMERINTAHAN)GUNTUR YUDINATA