tugas ptm alat berat angkut

14
ALAT PENGANGKUT DALAM PERTAMBANAGAN Oleh MARTHIN CHRISTIAN YUSUF ( 11.2014.1.00493 ) RIKE SATRIA PRAMBUDI ( 11.2014.1.00494 ) AINUR ROSYID ( 11.2014.1.00507 )

Upload: marthin-yusuf

Post on 06-Nov-2015

24 views

Category:

Documents


6 download

DESCRIPTION

gd luck

TRANSCRIPT

ALAT PENGANGKUT DALAM PERTAMBANAGAN

OlehMARTHIN CHRISTIAN YUSUF( 11.2014.1.00493 )RIKE SATRIA PRAMBUDI( 11.2014.1.00494 )AINUR ROSYID( 11.2014.1.00507 )

TEKNIK PERTAMBANGAN-FAKULTAS TEKNOLOGI MINERAL DAN KELAUTANINSTITUT TEKNOLOGI ADHI TAMA SURABAYA (ITATS)2014

SCRAPER

A. PengertianScraper adalah alat gali tanah, umumnya digunakan di tambang terbuka.Alat ini mampu melakukan tiga tugas sekaligus:1. Memuat,2. Mengangkut, dan 3. Membongkar muatan

Bentuk scraper mirip dengan truk biasa Yang membedakannya yaitu bak bawah scraper dapat diturunkan dengan ujungnya berbentuk seperti bilah.Saat scraper bergerak maju, bilah akan menggaruk tanah mirip cara kerja sekop. Tanah garukan ini langsung ditampung dalam bak. Setelah bak penuh bilah kemudian diangkat, dan melajulah scraper ke tempat pembongkaran muatan.

Alat ini cocok digunakan di lapisan yang tidak terlalu keras. Begitu pula, tanah dengan banyak bongkah batu juga tidak cocok untuk scraper. Scraper efektif digunakan jika jarak angkut tidak terlalu jauh. Artinya, tempat pemuatan dan pembongkaran mesti berdekatan.

Contoh gambar scraperScraper berukuran besar umumnya mempunyai dua mesin untuk menggerakkan roda depan dan belakang. Besar mesin dapat mencapai 550 hp per buahnya. Selain bermesin sendiri, dikenal pula scaper tanpa mesin. Scraper jenis ini perlu ditarik alat lain untuk pengoperasiannya.

Hanya sedikit yang masih menggunakan alat jenis ini, Dua scraper dapat dioperasikan bersama dengan formasi push-pull. Dalam formasi ini kedua scraper digandengkan hingga dapat saling menarik-mendorong untuk mengoptimalkan kinerja.

Di medan yang berat, scraper juga sering dibantu oleh bulldozer, Tugas bulldozer mendorong scraper untuk memberi tambahan tenaga.

B. Kegunaan/Fungsi

Scraper digunakan untuk memuat, memindahkan, menyebarkan dan membuang material dalam rangka pemeliharaan jalan. dan bisa juga digunakan untuk menggali muatannya sendiri, lalu mengangkut ke tempat yang ditentukan, kemudian muatan itu disebarkan dan diratakan.

Scraper mampu menggali/ mengupas permukaan tanah sampai setebal + 2,5 mm atau menimbun suatu tempat sampai tebal minimum + 2,5 mm pula.

Pemilihan scraper untuk pekerjaan ini tergantung pada :1) Karakteristik Material yang di operasikan2) Panjang jarak tempuh3) Kondisi jalan4) Alat bantu yang diperlukan

Scraper dapat digunakan untuk memotong lereng tanggul atau lereng bendungan, menggali tanah yang terdapat diantara bangunan beton, meratakan jalan raya atau lapangan terbang.

Efisiensi penggunaan scraper tergantung pada: 1) kedalaman tanah yang digali, 2) kondisi mesin, dan 3) operator yang bekerja.

Jika ditinjau dari penggeraknya, jenis scraper ada dua macam yakni:1) Scraper yang ditarik Buldoser (Down Scrapper Tractor), dan 2) Scraper yang memiliki mesin penggerak sendiri (Self Propelled Scrappers)Scraper umumnya digolongkan berdasarkan typenya, scraper yang ditarik (towed scraper), scraper bermotor (motorized scraper), dan scraper yang mengisi sendiri (self loading scraper). Towed scraper umumnya ditarik crawler traktor dengan kekuatan mesin 300 hp atau lebih. Scraper jenis ini dapat menampung material sebanyak 6-30 m3. Daya tampung motorized scraper adalah sebanyak 15-30 m3.

Motorized scraper mempunyai kekuatan 500 hp atau lebih dengan kecepatan mencapai 60 km/jam karena menggunakan alat penggerak ban. Akan tetapi daya cengkeram ban terhadap tanah kurang sehingga scraper tipe ini dalam operasinya memerlukan bantuan crawler traktor yang dilengkapi blade atau scraper lain.

Pengoperasian dengan alat bantu ini dilakukan dengan dua cara :1) Push LoadedAlat bantu dipakai hanya pada saat pengerukan dan pengisian. Pada saat bak penampung telah penuh, scraper dapat bekerja sendiri. Dengan demikian alat bantu dapat membantu tiga hingga lima scraper. Dengan adanya alat bantu, jarak tempuh scraper dapat mencapai 3 km. Ukuran dozer yang dipakai tergantung dari daya muat scraper.2) Push PullDua buah scraper dioperasikan dengan cara ini, keduanya saling membantu didalam pengerukan.Scraper yang dibelakang mendorong scraper yang didepannya pada saat pengerukan dan scraper didepannya menarik scraper yang dibelakang pada saat pengerukan.

Karena kedua tipe scraper di atas tidak dapat memuat sendiri hasil pengerukannya, maka scraper tertentu dilengkapi semacam conveyor untuk memuat tanah. Scraper seperti ini dinamakan self loading scraper. Dengan adanya tambahan alat ini maka berat aklat bertambah sekitar 10 15 %.Seperti disebutkan di atas, scraper dipakai untuk pengerukan top soil. Top soil yang dipindahkan berkisar pada kedalaman 10 cm sampai 30 cm. Jika lahan yang akan diangkat top soilnya mempunyai luas sedang maka self loading scrapr yang kecil atau crawler traktor dengan scraper bowl dapat dipilih. Untuk lahan yang luas push loader scraper dengan kecepatan tinggi menjadi pilihan.Scraper juga dapat di gunakan untuk meratakan tanah di sekitar bangunan. Pekerjaan ini di lakukan dalam jarak tempuh yang pendek. Jila jarak tempuh kurang dari 100 m, biaya penggunaan alat ini sebaiknya dibandingkan dengan biaya penggunaan dozer atau grader.

C. Jenis - Jenis Scraper

Ada 2 macam Scraper yaitu :1) Towed ScraperDalam operasinya ditarik buldozer karena memang tidak bermesin, tenaganya diambil dari buldozer. Towed Scrapper jarak angkut tidak lebih dari 500 meter. Towed scraper umumnya ditarik crawler traktor dengan kekuatan mesin 300 hp atau lebih. Scraper jenis ini dapat menampung material 8 30 m3.2) Motor ScraperDalam pengoperasiannya ada yang menggunakan mesin tunggal / Front dan ada yang menggunakan mesin ganda / Front and Rear. Scraper yang bermesin tunggal harus dibantu pendorong (buldozer), sedangkan yang bermesin ganda tidak harus dibantu pendorong buldozer. Jarak angkut motor scraper antara (500 2000 meter), sangat effektif material/tanah yang diambil tidak terlalu keras dan medan operasi memotong/meratakan bukit yang cukup luas.

Gambar Scraper bermesin ganda

D. Pengoperasian Scraper

Scraper terdiri dari beberapa bagian dengan masing-masng fungsinya.Bagian-bagian tersebut adalah bowl,apron,dan tail gate. Bowl adalah bak penampung muatan yang terletak diantara ban belakang. Bagian depan bowl dapat digerakkan ke bawah untuk operasi pengerukan dan pembongkaran muatan. Apron adalah dinding bowl bagian depan yang dapat diangkat pada saat pengerukan dan pembongkaran. Apron dapat menutup kembali pada saat pengangkutan material. Tali gate atau ejector merupakan dinding belakang bowl. Pada saat pemuatan dan pengangkutan material dinding ini tidak bergerak, namun pada saat pembongkaran muatan ejector bergerak maju untuk mendorong material keluar dari bowl.

Pada saat pemuatan material, ejector berada di belakang dan bowl diturunkan sampai cutting edge mengenai tanah. Apron juga dibuka lebar, alat kemudian bergerak maju secara perlahan. Pada saat alat bergerak maju, tanah masuk kedalam bowl.

Pengangkutan material dilakukan pada kecepatan tinggi. Baik bowl apron, maupun ejector tidak melakukan gerakan. Bowl harus tetap pada posisi di atas supaya cutting edge tidak mengenai tanah yang menyebabkan kerusakan pada cutting edge dan permukaan tanah terganggu.

Pembongkaran muatan dilakukan dengan menaikkan apron dan menurunkan bowl sampai material di dalam bowl keluar dengan ketebalan tertentu. Kemudian apron diangkat setingginya dan ejector bergerak maju untuk mendorong sisa material yang ada di dalam bowl. Pada saat pembongkaran selesai apron diturunkan, bowl dinaikkan, dan ejector ditarik kembali pada posisi semula.

E. Produktivitas SraperProduktivitas scraper tergantung pada jenis materisl, tenaga untuk mengangkut kondisi jalan, kecepatan alat, efisiensi alat. Pertama-tama banyaknya material yang akan dipindahkan dan jumlah pegangkutan dalamsatu jam ditentukan. Volume material yang akan dipindahkan akan mempengaruhi kapasitas scraper yang dipilih. Sedangkan jumlah pengangkutan perjam terganyung pada waktu siklus scraper.

Waktu siklus scraper merupakan penjumlahan dari waktu muat (LT), waktu pengangkutan (HT), waktu pembongkaran muatan (DT), waktu kembali (RT), dan waktu antri (ST). Selain itu ada tambahan waktu berputar atau turning time (TT), dan waktu percepatan, perlambatan pengereman atau accerelating.

Aplikasi loaderFungsi loader adalah yang paling umum adalah untuk memuat material kedalam alat pengangkut. Pada area yang datar alat pengangkut dapat diletakkan didekat loader sehingga gerakan loader akan lebih mudah. Terdapat 3 metode pemuatan material dari kedalam truck yaitu I shape loading, V shape loading, dan pass loading.Awalnya pemuatan material kedalam alat pengangkut dilakukan oleh power shovel atau front shovel, namun karena kapasitas loader makin besar maka penggunaan loader menjadi lebih seriing. Fungsi lain dari loader adalah untuk menggali basement dan fondasi dengan lebar yang sama dengan lebar bucket.

Produktivitas LoaderFactor-faktor yang harus diperhatikan didalam penentuan produktivitas loader adalah sebagai berikut:a. Kondisi materialb. Tipe bucket dan kapasitasnyac. Area untuk pergerakan loaderd. Waktu siklus loadere. Waktu efisien loader.