tugas ppt pio

11
BAB II METODE PENELITIAN DALAM PSIKOLOGI INDUSTRI & ORGANISASI Riza Hasbullah (933403611) Ida Farida (933401011) M. Wahyu Imam B. (933400511) Umi Nurmalia (933) Hanik mufarikah (933401511)

Upload: elmakrufi

Post on 29-Apr-2015

1.038 views

Category:

Documents


1 download

DESCRIPTION

 

TRANSCRIPT

Page 1: Tugas ppt pio

BAB IIMETODE PENELITIAN DALAM PSIKOLOGI

INDUSTRI & ORGANISASI

Riza Hasbullah (933403611)

Ida Farida (933401011)

M. Wahyu Imam B. (933400511)

Umi Nurmalia (933)

Hanik mufarikah (933401511)

Page 2: Tugas ppt pio

A. TIPE PENELITIAN BERDASARKAN KEPENTINGAN

Penelitian dapat dibedakan berdasarkan kepentingan yang mendasarinya menjadi dua tipe yaitu ; penelitian dasar & penelitian terapan.

• Penelitian dasar diawali dengan keingintahuan peneliti terhadap suatu topik atau persoalan. Pemilihan topik dan persoalan ditentukan secara bebas oleh peneliti.

• Penelitian terapan lebih diarahkan untuk pemecahan masalah yang sedang dihadapi pada saat itu.

Page 3: Tugas ppt pio

B. PERBEDAAN PENELITIAN BERDASARKAN PARADIGMA YANG

DIGUNAKAN

Paradigma mengacu pada suatu set proposisi yang menerangkan bagaimana dunia dan kehidupan dipersepsikan.

Masing-masing paradigma biasanya akan menurunkan teori dan konsepnya sendiri. Ataupun apabila dua paradigma mempunyai suatu teori dan konsep yang sama maka pemaknaannya akan berbeda.

Teori mempunyai 3 fungsi yaitu; pengorganisasian, merangkum dan panduan.

Page 4: Tugas ppt pio

a. Pengorganisasian berarti teori menyediakan suatu cara untuk mengorganisasir data dalam jumlah besar menjadi suatu proposisi yang bermakna.

b. Merangkum berarti teori membantu merangkum sekian banyak informasi menjadi suatu bagian yang mudah dimengerti.

c. Teori berfungsi sebagai panduan bagi ilmuan guna mengidentifikasi area masih butuh diteliti.

Page 5: Tugas ppt pio

Paradigma Penelitian yang Berkembangsecara umum, paradigma penelitian

dapat dibedakan menjadi 3 paradigma yaitu; positivisme, interpretetif / fenomenologis dan kritikal. Ketiga paradigma ini kemudian menurunkan , secara garis besar, dua besar metode penelitian yaitu; metode penelitian kuantitatif dan kualitatif.

Page 6: Tugas ppt pio

C. MODEL-MODEL PENELITIAN DALAM PSIKOLOGI INDUSTRI & ORGANISASI

Model penelitian kuantitatif pada psikologi industri & organisasi

penerapan penelitian kuantitatif dalam dunia psikologi industri & organisasi dapat dipilah menjadi 3 kategori berdasarkan tujuan yang ingin dicapai yaitu;

1. Penelitian deskriptiftipe penelitian ini bertujuan untuk

memberikan suatu deskripsi mengenai suatu fenomena atau perilaku manusia. Teknis statistik yang digunakan relatif sederhana seperti rata, median, modus dan standar deviasi.

Page 7: Tugas ppt pio

1. Penelitian eksplansi Ada dua desain penelitian yang dapat

digunakan untuk mencari penjelasan atas terjadinya suatu kejadian atau perilaku individu tertentu. Dua metode penelitian tersebut adalah;

a. Survey Metode penelitian ini adalah yang

paling populer dan banyak digunakan dalam psikologi indusrti & organisasi karena mudah digunakan dalam berbagai berbagai topik.

b. EksperimenMetode ini biasanya digunakan apabila

peneliti ingin mengetahui hubungan sebab- akibat antara dua variabel atau lebih secara tepat.

Page 8: Tugas ppt pio

Model penelitian kualitatif pada Psikologi Industri & Organisasi

Dalam paparan dibawah ini hanya akan diberikan beberapa contoh metode yang biasa digunakan dalam psikologi industri & organisasi.

a. Fenomena Suatu cara untuk menggambarkan sesuatu

yang ada sebagai bagian dari dunia di mana kita hidup. Fenomena ini dapat berupa kejadian, situasi, pengalaman atau suatu konsep.

b. EtnografiMetode ini bertujuan untuk

menggambarkan, menginterpretasikan dan memahami karakteristik suatu seting sosial tertentu dengan segala keragaman budaya dan berbagai ekspresinya. Pengumpulan data dilakukan dengan melakukan kerja lapangan, terjun langsung ke lapangan.

Page 9: Tugas ppt pio

c. Studi kasus Penelitian studi kasus merupakan salah

satu jenis penelitian yang dapat dilakukan dengan menggunakan pendekatan kualitatif maupun kuantitatif. Dalam pendekatan kualitatif, nilai lebih dari studi kasus adalah kedalaman analisis dari sebuah atau sejumlah kecil. Studi kasus digunakan untuk menggambarkan suatu identitas yang dapat berbentuk suatu unit tunggal seperti orang, organisasi atau lembaga. Tetapi beberapa penelitian studi kasus menggambarkan suatu rangkaian kasus dengan melacak berbagai kejadian yang berkembang pada aktor yang sama dalam suatu rentang waktu tertentu.

Page 10: Tugas ppt pio

d. Grounded Research/ Riset DasarMetodedelogi ini awlnya merupakan

penelitian dari Galser dan Strauss mengenai interaksi antara petugas kesehatan profesional dan pasien yang tengah sekarat. Ciri utama metode ini adalah pengembangan teori baru melalui pengumpulan dan analisis data mengenai suatu fenomena. Pada dasarnya, penelitian ini serupa dengan penelitian fenomenologi, perbedaannya adalah penjelasan yang memunculkan pengetahuan baru yang orisinil dan digunakan untuk mengembangkan teori baru mengenai suatu fenomena.

Page 11: Tugas ppt pio

D. KESIMPULAN

Sebagai suatu ilmu (science) Psikologi Industri & Organisasi mengikuti kaidah-kaidah tertentu dalam mendapatkan pengetahuan. Cara mendapatkan pengetahuan tersebut itulah yang dikenal sebagai metode penelitian. Sebagai ilmu, maka pengetahuan dalam Psikologi Industri Organisasi berada dalam rana publik, yang dapat diuji secara luas oleh komunitas keilmuan. Penggunaan metode penelitian yang jelas memudahkan pengujian pengetahuan yang diperoleh oleh publik.