tata tertib

7
TATA TERTIB SISWA Pendahuluan Tujuan utama pendidikan adalah mewujudkan sumber daya manusia yang berilmu, beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, terampil, berdisiplin serta memiliki budi pekerti yang luhur. Diharapkan dari usaha ini, siswa akan dapat mandiri, berwawasan yang pada akhirnya dapat berperan dalam pembangunan bangsa dan negara. Untuk dapat mewujudkan tujuan pendidikan tersebut, Sekolah Menengah Pertama Lematang Lestari (SMP. LL) menerbitkan peraturan/tata tertib siswa sebagai berikut : Pasal 1 Maksud dan Tujuan 1. Tata tertib siswa ini adalah peraturan untuk mengatur siswa agar terwujud suasana masyarakat sekolah yang berdisiplin, teratur dan tenteram 2. Dapat terlaksananya program sekolah khususnya proses belajar mengajar yang aktif, dinamis, kreatif, sesuai dengan yang diharapkan. Pasal 2 Waktu Belajar 1. Waktu belajar dimulai pukul 07.30 wib s/d 14.45 wib 2. Sepuluh menit sebelum mulai belajar, siswa sudah berada di sekolah 3. Lima menit sebelum mulai belajar, bel tanda masuk dibunyikan dan semua siswa harus sudah masuk ke kelas masing-masing dengan tertib 4. Bila siswa terlambat masuk, diwajibkan melapor kepada guru piket dan meminta ijin kepada guru mata pelajaran yang sedang mengajar 5. Selama dalam waktu belajar, siswa dilarang keluar dari pekarangan sekolah tanpa ijin dari guru piket 6. Semua siswa diwajibkan mengikuti upacara bendera atau kegiatan lain yang telah diprogramkan oleh sekolah 7. Semua siswa diminta aktif belajar, baik secara perorangan, berkelompok atau mengikuti pendalaman materi pelajaran, les/kursus/kegiatan ekstrakurikuler yang diprogramkan oleh sekolah dan dilaksanakan oleh guru mata pelajaran/instruktur Pasal 3 Berhalangan Masuk Sekolah 1. Jika siswa berhalangan masuk sekolah harus mengajukan surat ijin terlebih dahulu kepada kepala sekolah/guru piket, surat tersebut harus dibuat oleh orang tua/wali siswa yang bersangkutan 2. Bila berhalangan masuk sekolah karena sakit, harus disertai surat keterangan dokter rumah sakit/puskesmas yang berwenang

Upload: geong17

Post on 08-Apr-2016

10 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: Tata Tertib

TATA TERTIB SISWA

PendahuluanTujuan utama pendidikan adalah mewujudkan sumber daya manusia yang berilmu, beriman dan

bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, terampil, berdisiplin serta memiliki budi pekerti yang luhur.

Diharapkan dari usaha ini, siswa akan dapat mandiri, berwawasan yang pada akhirnya dapat berperan dalam pembangunan bangsa dan negara.

Untuk dapat mewujudkan tujuan pendidikan tersebut, Sekolah Menengah Pertama Lematang Lestari (SMP. LL) menerbitkan peraturan/tata tertib siswa sebagai berikut :

Pasal 1Maksud dan Tujuan

1. Tata tertib siswa ini adalah peraturan untuk mengatur siswa agar terwujud suasana masyarakat sekolah yang berdisiplin, teratur dan tenteram

2. Dapat terlaksananya program sekolah khususnya proses belajar mengajar yang aktif, dinamis, kreatif, sesuai dengan yang diharapkan.

Pasal 2Waktu Belajar

1. Waktu belajar dimulai pukul 07.30 wib s/d 14.45 wib2. Sepuluh menit sebelum mulai belajar, siswa sudah berada di sekolah3. Lima menit sebelum mulai belajar, bel tanda masuk dibunyikan dan semua siswa harus sudah

masuk ke kelas masing-masing dengan tertib4. Bila siswa terlambat masuk, diwajibkan melapor kepada guru piket dan meminta ijin kepada

guru mata pelajaran yang sedang mengajar5. Selama dalam waktu belajar, siswa dilarang keluar dari pekarangan sekolah tanpa ijin dari guru

piket6. Semua siswa diwajibkan mengikuti upacara bendera atau kegiatan lain yang telah diprogramkan

oleh sekolah7. Semua siswa diminta aktif belajar, baik secara perorangan, berkelompok atau mengikuti

pendalaman materi pelajaran, les/kursus/kegiatan ekstrakurikuler yang diprogramkan oleh sekolah dan dilaksanakan oleh guru mata pelajaran/instruktur

Pasal 3Berhalangan Masuk Sekolah

1. Jika siswa berhalangan masuk sekolah harus mengajukan surat ijin terlebih dahulu kepada kepala sekolah/guru piket, surat tersebut harus dibuat oleh orang tua/wali siswa yang bersangkutan

2. Bila berhalangan masuk sekolah karena sakit, harus disertai surat keterangan dokter rumah sakit/puskesmas yang berwenang

3. Bila orang tua/wali siswa berkeinginan membawa anak ikut cuti ke luar daerah atau keperluan lainnya agar dilaksanakan pada waktu libur sekolah

Pasal 4Kebersihan dan Keindahan

1. Setiap siswa harus menjaga kebersihan diri pribadi, tempat duduk, kelas dan lingkungan sekolah2. Setiap siswa harus menjaga kebersihan dan keindahan kelas dan lingkungan sekolah3. Siswa dilarang bermain di taman sekolah atau merusak tanaman di lingkungan sekolah4. Siswa dilarang membuang sampah sembarangan, dibuang ditempat yang telah disediakan5. Siswa dilarang mencoret-coret, baik dimeja belajar, ruang kelas, ruang wc dan bangunan lainnya

dalam lingkungan sekolah6. Semua siswa wajib melaksanakan piket kelas/umum sesuai jadwal

Page 2: Tata Tertib

P asal 5 Pakaian dan Perlengkapan

1. Setiap siswa harus menggunakan pakaian seragam yang telah ditentukan oleh sekolah, yaitu :Senin s/d Selasa : Seragam putih – biru + dasi dan atribut sekolah+ Rompi biru +

jilbab putih bagi yg memakai jilbabRabu s/d Kamis : Seragam Yayasan YP.TeL (Celana panjang untuk putra dan rok

panjang untuk putri)Jum’at : Seragam krida olahraga + jilbab biru bagi yg memakai jilbabSabtu : Seragam Pramuka, tanpa setangan leher + jilbab coklat bagi yang

memakai jilbab

2. Bagi siswa perempuan yang berambut panjang harus mengikat rambut dan dilarang mengecat rambut

3. Menggunakan sepatu hitam dan kaos kaki putih kecuali hari Sabtu kaos kaki hitam4. Pada saat olah raga harus menggunakan pakaian olah raga yang telah ditentukan5. Setelah selesai olahraga pakaian harus diganti dengan pakaian seragam sekolah.6. Untuk siswa laki-laki dilarang berambut gondrong dan siswa perempuan dilarang berkuku

panjang7. Dilarang menggunakan perhiasan emas atau yang berharga lainnya di lingkungan sekolah8. Dilarang membawa handphone ke lingkungan sekolah.9. Dilarang menggunakan Asessoris gelang, kalung, topi gaya di lingkungan sekolah.10. Dilarang membawa senjata tajam.

Pasal 6Keamanan

1. Dilarang keras berkelahi antar sesama siswa atau orang lain, baik di lingkungan sekolah atau di luar lingkungan sekolah

2. Dilarang bermain terlalu kasar; berbicara yang tidak sopan, baik sesama siswa ataupun dengan guru/pegawai sekolah

3. Dilarang mengendarai dan membawa kendaraan bermotor ke dalam lingkungan sekolah.4. Siswa dilarang keras membawa dan atau menyebarkan dan atau menggunakan narkoba/nafza

dan sejenisnya di dalam maupun di luar lingkungan sekolah.5. Sewaktu-waktu (sesuai program), sekolah akan melakukan razia kepada seluruh siswa untuk

memonitor keterlaksanaan tata tertib siswa

Pasal 7Prestasi Belajar

1. Bagi siswa yang mencapai prestasi tertinggi di kelasnya masing-masing akan diberikan hadiah/penghargaan

2. Bentuk hadiah/penghargaan akan diatur di kemudian hari dan disesuaikan dengan kemampuan sekolah

Pasal 8Sangsi-sangsi dan Hukuman

Bila terjadi pelanggaran terhadap tata tertib ini, maka siswa yang bersangkutan akan diberikan sangsi, antara lain :

Jenis Sangsi Yang memberi sangsi01. Teguran secara lisan Pegawai, guru, wali kelas, kepala sekolah02. Tugas untuk kepentingan siswa Guru, wali kelas, kepala sekolah03. Tugas untuk kepentingan sekolah Wali kelas, wakasek/kepala sekolah04. Peringatan kepada orang tua Wali kelas, guru BP/BK, kepala sekolah05. Skorsing belajar Kepala sekolah

Page 3: Tata Tertib

06. Di keluarkan dari sekolah Kepala sekolah07. Diserahkan ke pihak berwajib Kepala sekolah

Pasal 9Lain-lain

1. Orang tua/wali siswa diharapkan turut bertanggung jawab atas terlaksananya tata tertib ini dan bekerja sama dengan pihak sekolah untuk pelaksanan segala sesuatu yang berhubungan dengan pendidikan di SMP Lematang Lestari.

2. Hal-hal yang belum tercantum dalam tata tertib ini akan diatur dan ditambahkan kemudian.

Banuayu, Januari 2012 Kepala Sekolah

Mugiarsih, S.Pd, M.MYP. 12.01.044

TATA TERTIB PEGAWAI

1. Semua pegawai telah hadir ditempat kerja paling lambat 15 (lima belas) meniat sebelum jam kerja (Pkl. 07.15 wib), menandatangani daftar hadir dan baru boleh meninggalkan pekerjan setelah jam kerja selesai (Pkl. 14.00 wib), kecuali hari jum’at (Pkl. 11.15 wib) atau setelah kegiatan sekolah / ekskul berakhir.

2. Pegawai administrasi berupaya agar selalu dapat menyelesaikan tugas-tugasnya dengan baik.

3. Pegawai cleaning service agar selalu dapat menyelesaikan tugas-tugasnya dengan baik.

4. Pegawai membantu tugas kepala sekolah untuk kelancaran tugas kegiatan sekolah.

5. Pegawai harus membantu / mengikuti kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan oleh sekolah, baik pada jam kerja maupun di luar jam kerja.

6. Pegawai harus menggunakan pakaian kerja dengan rapi dan menggunakan badge pegawai selam di lingkungan sekolah pada jam kerja dengan ketentuan sebagai berikut :

a. Senin – Selasa : Seragam Putih – Birub. Rabu – Kamis : Seragam Biru Benhur - Biruc. Jum’at : Seragam Olahragad. Sabtu : Seragam Batike. Pada saat SKJ seluruh pegawai harus menggunakan seragam olahraga.f. Pada saat kegiatan khusus / upacara resmi. Pegawai menggunakan pakaian resmi

sesuai dengan seragam yang ditetapkan.

Page 4: Tata Tertib

7. Pegawai yang berhalangan hadir harus membuat surat izin tertulis dan bila sakit harus disertai dengan surat keterangan dokter yang merawat.

8. Pegawai harus selalu berusaha agar pendidikan di sekolah berjalan lancar dan meningkatkan ketahanan sekolah.

Kepala SekolahSMP Lematang Lestari,

Mugiarsih, S.Pd

TATA TERTIB GURU

1. Semua guru telah hadir di tempat kerja paling lambat 15 (lima belas) menit sebelum jam kerja (pkl. 07.15 wib), menandatangani daftar hadir dan baru boleh meninggalkan pekerjaan setelah jam kerja selesai (pkl. 14.00 wib), kecuali hari jum’at (pkl. 11.15 wib) atau setelah kegiatan sekolah / ekskul berakhir.

2. Guru harus mematuhi jadwal pelajaran yang telah ditetapkan dan hadir / meninggalkan kelas tepat waktu.

3. Guru harus dapat memanfaatkan sebaik-baiknya jam mengajarnya dan waktu luang di sekolah untuk kerjakan tugas sekolah dan meningkatkan kemampuannya.

4. Sebelum melaksanakan tugas mengajar / kegiatan yang dipercayakan kepadanya, guru supaya mempersiapkan diri sebaik-baiknya dan selama di sekolah guru harus berpakaian kerja.

5. Guru harus selalu memberikan motivasi, bimbingan dan teladan yang baik kepada siswa dalam berbagai hal, baik di lingkungan sekolah maupun di masyarakat.

6. Guru harus selalu meningkatkan wawasan, kemampuan penguasaan materi dan keterampilan mengajar bidang study yang diajarkannya.

7. Guru harus selalu berusaha melaksanakan tugas sesuai dengan kode etik guru.8. Guru harus selalu berusaha agar pendidikan di sekolah berjalan lancar dan meningkatkan

ketahanan sekolah.9. Guru yang bertugas sebagai guru piket, guru mata pelajaran dan guru pembina supaya

melaksanakan tugas sesuai dengan tugas dan fungsinya dengan baik.10. Guru yang ditunjuk untuk ikuti / membina kegiatan yang di selenggarakan sekolah di luar jam

kerja hendaknya dapat melaksanakannya dengan baik dan penuh rasa tanggung jawab.11. Guru harus dapat menyelesaikan / menyimpulkan / menyerahkan semua administrasi guru /

administrasi pengajaran dan lainnya paling lambat sesuai dengan waktu yang telah di tentukan.12. Guru harus berpakaian dinas dengan rapi dan selalu menggunakan badge pegawai dengan

ketentuan sebagai berikut :a. Senin – Selasa : Seragam Putih – Birub. Rabu – Kamis : Seragam Biru Benhur - Biruc. Jum’at : Seragam Olahragad. Sabtu : Seragam Batike. Pada saat SKJ seluruh guru harus menggunakan seragam olahragaf. Pada saat kegiatan khusus / upacara resmi, guru menggunakan pakaian sesuai

dengan seragam yang ditetapkan.13. Guru yang berhalangan hadir harus membuat surat izin tertulis dan bila sakit harus disertai

dengan surta keterangan Dokter yang merawat.

Page 5: Tata Tertib

Kepala SekolahSMP Lematang Lestari,

Mugiarsih, S.Pd

PELAYANAN KEBERSIHAN (Cleaning Service)

1. Membuka dan menutup ruang kantor dan kelas.

2. Membersihkan ruang kepala sekolah, guru, administrasi, baik lantai maupun dinding.

3. Membersihkan halaman sekolah, baik di bagian depan, belakang, samping bangunan sekolah di

dalam pagar dan 2 meter di luara pagar sekolah.

4. Menyiram tanaman, baik yang berada di dalam pot maupun di halaman sekolah setiap hari.

5. Menata dan membersihkan taman sekolah.

6. Membuat dan menyediakan minum guru / pegawai

7. Menjaga barang-barang milik sekolah dan mengawasinya.

8. mengambil / mengantarkan surat / barang dari yayasan atau instansi lain.

9. Mengerjakan hal-hal yang bersifat insidentil yang harus segera ditanggulangi.

10. Membantu pekerjaan lainnya yang diperlukan sekolah.