tahun akademik 2021/2022

245
TAHUN TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Upload: others

Post on 08-Nov-2021

14 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

TAHUN

TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Page 2: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

1

KATA PENGANTAR

Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakaatuh

Salam sejahtera dan kebahagiaan semoga dilimpahkan kepada Bapak/Ibu, Saudara/i, dan selalu mendapat rahmat serta hidayahnya. Aamiin YRA.

Dengan mengucapkan Alhamdulillah, Buku Petunjuk Teknis Pelaksanaan Pendidikan Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Universitas Trisakti Tahun Akademik 2021/2022 ini telah selesai disusun.

Buku Petunjuk Teknis ini adalah merupakan pelengkap dari Buku Pedoman Program Pendidikan Universitas Trisakti Tahun Akademik 2021/2022 yang berisikan informasi mengenai kurikulum yang telah disusun berdasarkan Outcome Base Education (OBE) dan Merdeka Belajar - Kampus Merdeka (MB-KM). Kurikulum Operasional (KO) Tahun Akademik 2021/2022 yang mengkonversikan kurikulum operasional Tahun Akademik 2019/2020, kurikulum tersebut mengacu pada Kerangka Kurikulum Nasional Indonesia (KKNI) yang digunakan dengan menyesuaikan kepada OBE dan MB-KM, diterapkan pada ke empat Program Studi yang ada di FTKE USAKTI, yaitu Program Sarjana Teknik Perminyakan, Teknik Geologi dan Teknik Pertambangan serta Program Magister Teknik Perminyakan. Buku ini berisi informasi yang perlu diketahui oleh seluruh civitas akademika di lingkungan FTKE USAKTI, yang terdiri atas Visi Misi dan Tujuan Fakultas maupun Prodi; Sejarah berdirinya ke 4 Prodi di FTKE; Struktur Organisasi dan Sumber Daya Manusia; Program Pendidikan, Kurikulum dan Akuntabilitas; Proses Belajar Mengajar; Penjaminan Mutu; Kemahasiswaan; Layanan dan Fasilitas; dan Kerja sama.

Buku Petunjuk Teknis ini wajib menjadi pedoman bagi seluruh Dosen, Tendik dan Mahasiswa di lingkungan FTKE USAKTI. Buku Petunjuk Teknis Tahun 2021/2022 ini telah diperbaharui dari Buku Petunjuk Teknis tahun sebelumnya. Pada tahun ini kurikulum sudah disusun berdasarkan Outcome Base Education (OBE), sehingga dicantumkan pula Profil Lulusan maupun Capaian Pembelajaran dari masing-masing Program Studi. Selain itu buku petunjuk teknis ini juga sudah dilengkapi dengan Standar Operasional Prosedur (SOP) yang sering kali diperlukan oleh Mahasiswa. Selanjutnya peraturan dan ketentuan sebelumnya yang bertentangan dengan yang tercantum di dalam

Page 3: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

2

buku ini dinyatakan tidak berlaku lagi.

Dengan membaca, memahami dan mengikuti petunjuk-petunjuk yang dicantumkan dalam buku Pedoman, buku Petunjuk Teknis dan Peraturan di Universitas, Fakultas dan Program Studi akan membantu kelancaran studi, tercapainya Visi Misi Fakultas dan Program Studi, yang akan menunjang terwujudnya pembangunan bangsa Indonesia yang sejahtera. Aamiin YRA.

Ucapan terima kasih disampaikan kepada Tim Penyusun Buku ini yang terdiri atas para Wakil Dekan, para Ketua Program Studi, para Asisten Wakil Dekan, Para Dosen, Ketua Tata Usaha, Para Kasubbag, Ka UPT dan Tenaga Kependidikan, semoga memperoleh pahala dari Allah SWT. Aamiin YRA.

Wassalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakaatuh

Dekan

Ttd.

Dr. Ir. M. Burhannudinnur, M.Sc., IPM.

Page 4: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

3

DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR .............................................................................................. i

DAFTAR ISI …………................................................................................................. ii

I. NILAI LUHUR, VISI, MISI DAN TUJUAN...................................................... I-1

II. SEJARAH FAKULTAS TEKNOLOGI KEBUMIAN DAN ENERGI ...................... II-1

III. STRUKTUR ORGANISASI DAN SUMBERDAYA MANUSIA........................... III-1

IV. PROGRAM PENDIDIKAN DAN KURIKULUM ............................................... IV-1

V. MANAJEMEN AKADEMIK – PROSES BELAJAR MENGAJAR ....................... V-1

VI. KEMAHASISWAAN ....................................................................................... VI-1

VII. LAYANAN DAN FASILITAS ......................................................................... VII-1

VIII. PENJAMINAN MUTU …............................................................................... VIII-1

IX. KERJA SAMA ……………................................................................................... IX-1

LAMPIRAN

Page 5: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

4

DAFTAR LAMPIRAN

LAMPIRAN A. 1 - SURAT PERMOHONAN TRANSKRIP NILAI AKADEMIK

LAMPIRAN A. 2 – SURAT KETERANGAN KELAKUAN BAIK

LAMPIRAN A. 3 - SURAT PERMOHONAN KETERANGAN MAHASISWA

LAMPIRAN A. 4 – PROSES PENGISIAN KARTU RENCANA STUDI (KRS)

LAMPIRAN A. 5 – SURAT PERMOHONAN CUTI AKADEMIK

LAMPIRAN A. 6 - SURAT PERMOHONAN MAHASISWA AKTIF KULIAH

LAMPIRAN A. 7 – SURAT PERMOHONAN PENGUNDURAN DIRI

LAMPIRAN A. 8 – SURAT PERMOHONAN PINDAH STUDI

LAMPIRAN A. 9 – FORM PENDAFTARAN SIDANG SARJANA

LAMPIRAN A. 10 – SURAT KETERANGAN BEBAS PUSTAKA

LAMPIRAN A. 11 – FORM PENDAFTARAN WISUDA

LAMPIRAN A. 12 – SURAT PERMOHONAN KETERANGAN LULUS

LAMPIRAN A. 13 – SURAT PERMOHONAN PERSETUJUAN KEGIATAN MAHASISWA

LAMPIRAN A. 14 – KALENDER AKADEMIK

Page 6: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akademik 2021/2022

I-1

A. NILAI LUHUR

Nilai-nilai luhur sebagai pandangan hidup merupakan pijakan dasar yang menjadi

nilai-nilai bersama dari warga Universitas Trisakti. Melalui nilai-nilai ini

Universitas Trisakti meyakini sebagai sebuah nilai yang harus dijunjung secara

bersama dalam hidup keseharian baik secara pribadi maupun dalam semangat

organisasi yang lebih besar. Nilai ini akan menjadi komitmen bersama dan

menjadi jiwa dari tata pergaulan bagi sivitas akademika dalam memperjuangkan

Visi Misi Tujuan Sasaran yang ada.

Sebagai warga Universitas Trisakti, warga FTKE perlu menghayati dan

menjunjung, serta mengamalkan sesuai kemanusiaan Nilai-nilai Luhur tersebut

berdasarkan Trikrama Universitas Trisakti yang terdiri atas:

B. VISI, MISI DAN TUJUAN

Suatu perencanaan jangka panjang yang berwawasan masa depan perlu

dijabarkan dengan rumusan Visi, Misi, Tujuan dan Sasaran yang jelas, realistis,

terukur serta terjangkau, dengan tetap memperhatikan kondisi internal dan

eksternal FTKE. Visi, Misi, Tujuan dan Sasaran serta organisasinya disesuaikan

dengan tantangan yang akan dihadapi di masa depan dan peningkatan quality of

life dalam lingkup mikro maupun makro. Sesuai dengan arah Rencana

Pembangunan Pendidikan Nasional Jangka Panjang 2005-2030, serta menjawab

tantangan era globalisasi, maka Visi, Misi dan Tujuan FTKE Universitas Trisakti di

I. NILAI LUHUR, VISI, MISI DAN TUJUAN

1. Takwa, Tekun dan Terampil adalah representasi dari diri masing-

masing sumberdaya manusia (sivitas akademika dan tenaga

kependidikan) Universitas Trisakti.

2. Asah, Asih dan Asuh adalah sikap antar sumberdaya manusia di

lingkup Universitas Trisakti.

3. Satria, Setia dan Sportif adalah sikap sumberdaya manusia Universitas

Trisakti dengan masyarakat di luar Universitas Trisakti.

Page 7: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akademik 2021/2022

I-2

masa kini dan mendatang berdasarkan Keputusan Senat FTKE nomor 001/Senat

FTKE/Usakti/III/2013 adalah sebagai berikut:

VISI

“Menjadi Fakultas yang andal, berstandar Internasional dengan

tetap memperhatikan nilai-nilai lokal dalam mengembangkan

ilmu pengetahuan, teknologi kebumian dan energi, untuk

meningkatkan kualitas hidup dan peradaban”

MISI

1. Meningkatkan peran serta FTKE dalam menghasilkan sumber

daya manusia bidang kebumian dan energi yang memiliki

kemampuan intelektual, berstandar internasional, dan

berkarakter Trikrama Universitas Trisakti melalui kegiatan

pendidikan dan pengajaran.

2. Meningkatkan kegiatan penelitian untuk mengembangkan ilmu

pengetahuan, teknologi bidang kebumian dan energi berbasis

nilai-nilai lokal guna menjawab permasalahan nasional dan

meningkatkan kualitas hidup dan peradaban

3. Meningkatkan peran serta FTKE bidang kebumian dan energi

dalam mendukung kebutuhan masyarakat dan industri melalui

kegiatan pengabdian kepada masyarakat

4. Meningkatkan komitmen FTKE dalam menegakkan good faculty

governance.

Page 8: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akademik 2021/2022

I-3

TUJUAN

1. Mewujudkan visi & misi FTKE melalui peningkatan pemahaman

oleh pemangku kepentingan dengan semangat membangun yang

bersinergi dan menjadikannya sebagai pedoman

penyelenggaraan Tridarma Perguruan Tinggi.

2. Memantapkan pelaksanaan good faculty governance guna

mempertahankan kejayaan FTKE dalam penguasaan ilmu

pengetahuan dan teknologi di bidang kebumian dan energi yang

berstandar internasional.

3. Menghasilkan lulusan bidang kebumian dan energi yang

berpengetahuan, berbudi luhur, cerdas, sehat, mandiri, kreatif,

inovatif, berkarakter Trikrama Trisakti, memiliki kepekaan sosial,

mampu bekerja sama, berkomunikasi dan mengembangkan jiwa

kewirausahaan (entrepreneurship) yang adil, arif, menghormati

kemajemukan bangsa, serta memiliki daya saing global.

4. Meningkatkan kualifikasi dan kompetensi sumber daya manusia

dibidang kebumian dan energi yang berstandar internasional

guna meningkatkan daya saing bangsa.

5. Mewujudkan budaya akademik yang memacu pengembangan

diri melalui proses penyelenggaraan Tridarma Perguruan Tinggi

yang produktif, efektif dan efisien dalam ikut membangun

masyarakat adab (civil society).

6. Meningkatkan sistem pengelolaan, kualitas, dan ketersediaan

sarana prasarana, dana, dan sistem informasi, untuk mendukung

terlaksananya Tridarma Perguruan Tinggi dibidang kebumian dan

energi.

7. Memantapkan budaya meneliti, publikasi ilmiah, dan

menyumbangkan karya nyata dibidang kebumian dan energi

yang bermanfaat kepada masyarakat, bangsa dan negara untuk

meningkatkan kualitas hidup dan peradaban.

8. Mengembangkan kemitraan pada bidang kebumian dan energi

dengan lembaga pendidikan tinggi lain, asosiasi profesi, dunia

industri, pemerintah, dan masyarakat dalam dan luar negeri.

Page 9: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akademik 2021/2022

I-4

Visi dan misi dari masing-masing Program Studi di FTKE yang mencakup Program

Studi Teknik Perminyakan, Program Studi Teknik Geologi, Program Studi Teknik

Pertambangan dan Program Studi Magister Teknik Perminyakan sesuai dengan

surat keputusan Rektor Kurikulum Operasional 2021 yang ditetapkan tanggal 22

Juli 2021 dengan nomor keputusan 675/USAKTI/SKR/VII/2021.

B.1 TEKNIK PERMINYAKAN

B.1.1 PROGRAM STUDI TEKNIK PERMINYAKAN

MISI PROGRAM STUDI TEKNIK PERMINYAKAN

1. Meningkatkan peran serta Program Studi Teknik Perminyakan

dalam menghasilkan sumber daya manusia bidang kebumian

dan energi yang memiliki kemampuan intelektual, berstandar

internasional, dan berkarakter Trikrama Universitas Trisakti

melalui kegiatan pendidikan dan pengajaran.

2. Meningkatkan kegiatan penelitian untuk mengembangkan ilmu

pengetahuan, teknologi bidang kebumian dan energi berbasis

nilai-nilai lokal guna menjawab permasalahan nasional dan

meningkatkan kualitas hidup dan peradaban.

3. Meningkatkan peran serta Program Studi Teknik Perminyakan

bidang kebumian dan energi dalam mendukung kebutuhan

masyarakat dan industri melalui kegiatan pengabdian kepada

masyarakat.

4. Meningkatkan komitmen Program Studi Teknik Perminyakan

dalam menegakkan good department governance.

VISI PROGRAM STUDI TEKNIK PERMINYAKAN

‘’Menjadi Jurusan Teknik Perminyakan yang andal berstandar

internasional dengan memperhatikan nilai-nilai lokal untuk

meningkatkan kualitas hidup dan peradaban.’’

Page 10: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akademik 2021/2022

I-5

B.1.2 PROGRAM MAGISTER TEKNIK PERMINYAKAN

MISI PROGRAM MAGISTER TEKNIK PERMINYAKAN

1. Meningkatkan peran serta Prodi Magister Teknik Perminyakan

dalam menghasilkan sumber daya manusia di bidang

pengelolaan lapangan migas yang memiliki kemampuan

intelektual, berstandar internasional, dan berkarakter Trikrama

Uiversitas Trisakti melalui kegiatan pendidikan dan pengajaran.

2. Meningkatkan kegiatan penelitian untuk mengembangkan ilmu

pengetahuan dan teknologi di bidang pengelolaan lapangan

migas berbasis nilai-nilai lokal guna menjawab permasalahan

nasional melalui peningkatan nilai tambah dan lingkungan

hidup.

3. Meningkatkan peran serta Prodi Magister Teknik Perminyakan di

bidang pengelolaan lapangan migas dalam mendukung

kebutuhan masyarakat dan industri melalui kegiatan

pengabdian kepada masyarakat.

4. Meningkatkan komitmen Prodi Magister Teknik Perminyakan

dalam menegakkan good department governance.

VISI PROGRAM MAGISTER TEKNIK PERMINYAKAN

‘’Menjadi Program Studi Magister Teknik Perminyakan yang

andal, dan berstandar internasional dengan tetap memperhatikan nilai

nilai lokal dalam mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi

pengelolaan lapangan migas untuk meningkatkan nilai tambah dan

kualitas lingkungan hidup.’’

Page 11: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akademik 2021/2022

I-6

B.2 TEKNIK GEOLOGI

MISI PROGRAM STUDI TEKNIK GEOLOGI

1. Meningkatkan peran serta Program Studi Sarjana Teknik Geologi

dalam menghasilkan sumberdaya manusia di bidang kebumian

dan energi yang memiliki kemampuan intelektual, berstandar

internasional, dan berkarakter Trikrama Universitas Trisakti.

2. Meningkatkan kegiatan penelitian untuk menerapkan ilmu

pengetahuan, dan teknologi di bidang kebumian dan energi

berbasis nilai-nilai lokal guna menjawab permasalahan nasional

dan meningkatkan kualitas hidup dan peradaban.

3. Meningkatkan peran serta Program Studi Sarjana Teknik Geologi

dalam mendukung kebutuhan masyarakat dan industri melalui

kegiatan pengabdian kepada masyarakat

4. Meningkatkan komitmen Program Studi Sarjana Teknik Geologi

dalam menegakkan good governance.

VISI PROGRAM STUDI TEKNIK GEOLOGI

‘’Menjadi Program Studi Sarjana Teknik Geologi yang andal, berstandar

internasional dengan tetap memperhatikan nilai-nilai lokal dalam

mengaplikasikan ilmu pengetahuan, teknologi kebumian dan energi

untuk meningkatkan kualitas hidup dan peradaban.’’

Page 12: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akademik 2021/2022

I-7

B.3 TEKNIK PERTAMBANGAN

VISI PROGRAM STUDI TEKNIK PERTAMBANGAN

‘’Menjadi Program Studi yang andal, berstandar Internasional dengan

tetap memperhatikan nilai-nilai lokal dalam mengembangkan ilmu

pengetahuan, teknologi Pertambangan mineral dan energi, untuk

meningkatkan kualitas hidup

dan peradaban.’’

ilmu pengetahuan, teknologi kebumian dan energi, untuk

meningkatkan kualitas hidup dan peradaban”

MISI PROGRAM STUDI TEKNIK PERTAMBANGAN

1. Meningkatkan peran serta Program Studi Teknik Pertambangan dalam menghasilkan sumber daya manusia di bidang teknologi pertambangan yang memiliki kemampuan intelektual, berstandar internasional, dan berkarakter Trikrama Universitas Trisakti melalui kegiatan pendidikan dan pengajaran.

2. Meningkatkan kegiatan penelitian untuk mengembangkan ilmu pengetahuan, teknologi di bidang teknik pertambangan berbasis nilai-nilai lokal guna menjawab permasalahan nasional dan meningkatkan kualitas hidup dan peradaban

3. Meningkatkan peran serta Program Studi Teknik Pertambangan di bidang teknik pertambangan dalam mendukung kebutuhan masyarakat dan industri melalui kegiatan pengabdian kepada masyarakat

4. Mendukung komitmen FTKE dalam menegakkan good faculty governance.

Page 13: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akdemik 2021/2022

II - 1

Sejarah Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi (FTKE) dimulai ketika pada dekade

1970-1980an minyak dan gas bumi memegang peranan, dimana petrodolar

memegang peranan penting bagi keuangan negara sehingga mendorong

beroperasinya Perusahaan asing sebagai kontraktor Pertamina yang mencapai

sekitar 80 Perusahaan. Usaha eksplorasi dan eksploitasi minyak dan gas bumi baik di

daratan (onshore) maupun di lepas pantai (offshore) banyak mempekerjakan tenaga

ahli asing (Petroleum Engineer dan Geologist), mulai level bawah sampai level tenaga

ahli.

Puncaknya pada tahun 1978, tercatat 738 orang tenaga ahli asing bekerja di

perusahaan minyak (main contractors), dimana hal ini dirasakan oleh Pemerintah

sebagai suatu kendala dalam membina potensi bangsa. Terdorong oleh rasa ingin

memanfaatkan tenaga putra bangsa, maka tercetus oleh pemerintah untuk

mengadakan “Indonesianisasi” di perusahaan-perusahaan asing tersebut.

Dalam rangka menindaklanjuti pemikiran pemerintah tersebut, Pertamina sebagai

“Perusahaan Negara” yang bertugas mengelola minyak dan gas bumi berinisiatif

mendirikan Jurusan/Program Studi Teknik Perminyakan dan Teknik Geologi di

Universitas Trisakti.

Dengan dasar piagam Bersama antara Pertamina dan Universitas Trisakti, yang

ditandatangani Direktur Utama Pertamina Mayor Jenderal Piet Haryono dan Rektor

Universitas Trisakti Ir. Poedjono; pada tanggal 7 Juli 1979 Direktur E.P. Pertamina ,

Ir. Trisulo, bersama Dekan Fakultas Teknik Ir. P.K. Haryasudirdja, bersepakat

mendirikan kedua program studi tersebut dalam satu Departemen Teknik Energi

yang bernaung dan merupakan bagian Fakultas Teknik Universitas Trisakti, kedua

program mulai dioperasikan pada tahun 1980/1981.

Berdasarkan SK Menteri Pendidikan dan Kebudayaan nomor 0589/01/1983 tanggal

13 Desember 1983, Fakultas Teknik, Universitas Trisakti dikembangkan menjadi

Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan, Fakultas Teknologi Industri dan Fakultas

Teknologi Mineral. Saat itu Fakultas Teknologi Mineral terdiri atas Jurusan Teknik

Perminyakan dan Jurusan Teknik Geologi. Pada tanggal 26 April 1993 telah

mendapatkan status “DISAMAKAN” dengan SK DIKTI No. 170/DIKTI/Kep/1993.

II. SEJARAH FAKULTAS TEKNOLOGI KEBUMIAN DAN ENERGI

Page 14: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akdemik 2021/2022

II - 2

Untuk memperlancar pelaksanaan perkuliahan dan praktikum mahasiswa,

Pertamina bersama kontraktor minyak asing, membangun gedung dan berbagai

Laboratorium antara lain: Laboratorium Kimia, Laboratorium Fisika, Laboratorium

Teknik Pemboran dan Produksi, Laboratorium Analisa Batuan Reservoir,

Laboratorium Analisa Fluida Reservoir dan Laboratorium Konservasi Peralatan

Pemboran dan Produksi untuk Jurusan/Program Studi Teknik Perminyakan, serta

Laboratorium Petrologi-Mineralogi, Laboratorium Paleontologi dan Stratigrafi,

Laboratorium Geodinamik, Laboratorium Geokimia, Laboratorium Geofisika dan

Laboratorium Geoteknik untuk Jurusan/Program Studi Teknik Geologi. Pada Tabel

2.1 menunjukkan daftar Sponsor Pendiri Fakultas Teknologi Kebumian Dan Energi

(Dulu Departemen Teknik Energi - Fakultas Teknik), Universitas Trisakti periode

tahun 1980-1981.

Tabel 2.1 Daftar Perusahaan Sponsor Pendiri FTKE

Periode Tahun 1980-1981

No. Nama Perusahaan No. Nama Perusahaan

1. Pertamina 14. Arco Kangean Elf Aquitaine Maruwi

2. Mobil Natuna D. I 15. Kerr Mc. Gee Bawean

3. Mobil Natuna D. II 16. Offshore Oil Asahan

4. Total Sepatu 17. Jackson Exploration Kutai

5. Total Natuna 18. Scepter Recources NW Java A & B

6. Union Texas Tomori 19. Promet Energy Arafura

7. Union Oil N. E. Madura 20. LL & E Pelabuhan Ratu

8. Chevron Jambi 21. Union Texas Java, Inc

9. Chevron Singkarak 22. Elf Aquataine Indonesie Ritan

10. Chevron Langsa 23. Mobil Semayang

11. Conoco Sumatra 24. Amoco (Indonesia) Lombok Petroleum Co

12. Conoco Java Sea 25. Inpex Aceh Ltd

13. Agip North Sahala 26. Hudbay Oil International Ltd

Pada tahun 1994 Fakultas Teknologi Mineral Universitas Trisakti membuka

Jurusan/Program Studi Teknik Pertambangan dan pada tanggal 18 Mei 1994

mendapat persetujuan dari DIKTI dengan status “TERDAFTAR” dengan SK. No.

Page 15: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akdemik 2021/2022

II - 3

134/DIKTI/Kep/1994. Pada tahun 1997 dibangun Laboratorium Batubara dan

Laboratorium Pengolahan Bahan Galian secara lengkap.

Selanjutnya berdasarkan surat Keputusan Rektor Universitas Trisakti No:

308/USAKTI/SKR/IX/2005 tertanggal 1 September 2005, Fakultas Teknologi Mineral

diubah menjadi Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi.

Pada tanggal 6 Februari 2009, Fakultas Teknologi Mineral (FTM) yang sudah berganti

nama menjadi Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi (FTKE) membuka program

studi baru yaitu Magister Teknik Perminyakan.

Pada Tabel 2.2 menunjukkan status akreditasi terakhir dari masing-masing

Jurusan/Program Studi pada Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Universitas

Trisakti menurut Surat Keputusan Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-

PT) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia:

Tabel 2.2 Status Akreditasi Jurusan/Program Studi di Lingkup FTKE

Jurusan/

Program Studi Nomor SK BAN-PT Tanggal

Berakhir

Tanggal

Status

Akreditasi

Sarjana Teknik

Perminyakan

6572/SK/BAN-

PT/Akred/S/X/2020

20 Oktober

2020

20 Oktober

2025 B

Sarjana Teknik

Geologi

4670/SK/BAN-

PT/Akred/S/VIII/2020

18 Agustus

2020

18 Agustus

2025 A

Sarjana Teknik

Pertambangan

6049/SK/BAN-

PT/Akred/S/XI/2020

29 September

2020

29 September

2025 B

Magister Teknik

Perminyakan

7678/SK/BAN-

PT/Akred/M/XI/2020

24 November

2020

24 November

2025 B

Pada tahun 2018 Prodi. Sarjana Teknik Perminyakan dan Prodi. Sarjana Teknik

Pertambangan telah mendapatkan Provisional Accredition dari Indonesian

Accreditation Board For Engineering Education (IABEE). Nomor Accredition-nya

adalah No. 00026.P untuk Teknik Perminyakan No. 00027.P tanggal 11 Desember

2018 untuk Teknik Pertambangan.

Page 16: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

III -1

3.1. STRUKTUR ORGANISASI

Struktur organisasi Fakultas disusun berdasarkan pada kebutuhan pengelolaan

program dan pengembangannya. Unit-unitnya mengikuti ketentuan baku dari

Universitas Trisakti.

Unsur pimpinan terdiri atas Dekan dengan empat Wakil Dekan yaitu Wakil Dekan I

yang membidangi bidang akademik, Wakil Dekan II yang membawahi bidang

administrasi umum dan keuangan, Wakil Dekan III yang membidangi bidang

kemahasiswaan dan alumni, serta Wakil Dekan IV yang mengurus bidang perencanaan

pengembangan dan kerja sama. Organisasi FTKE dilengkapi dengan Senat Fakultas,

Badan Pertimbangan Kepegawaian (BPK), Dewan Riset Penelitian dan Pengabdian

kepada Masyarakat Fakultas (DRPMF), Komisi Disiplin, Jaminan Mutu Fakultas (JMF)

dan Bagian Tata Usaha.

Dekan membawahi tiga Jurusan terdiri atas empat Program Studi, yaitu Program Studi

Sarjana: Teknik Perminyakan, Teknik Geologi, Teknik Pertambangan dan Program Studi

Magister Teknik Perminyakan.

Unsur pimpinan di tingkat Jurusan/Program Studi terdiri atas Ketua Jurusan/Program

Studi dan Sekretaris Jurusan/Program Studi. Dalam menjalankan fungsi akademik,

pimpinan Jurusan/Program Studi mempunyai perangkat struktural yaitu para Kepala

Laboratorium dan perangkat fungsional yaitu para Koordinator Mata Kuliah.

Pembinaan kemahasiswaan dalam bidang bimbingan akademik dan penunjang

akademik dilaksanakan oleh Dosen Pembimbing Akademik (DPA) dan Asisten Wakil

Dekan III. Struktur organisasi di Jurusan/Program Studi dilengkapi satu badan normatif

yang disebut Majelis Jurusan.

Dekan mempunyai perangkat lain untuk mendukung interaksi dengan masyarakat

yaitu Badan Afiliasi Teknologi Mineral (BATM), Pusat Studi dan Koperasi. Perangkat

organisasi diangkat oleh Dekan atas nama Rektor dan bertanggung jawab pada Dekan.

III. STRUKTUR ORGANISASI DAN SUMBERDAYA MANUSIA

Page 17: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

III -2

Keterangan:

1. BPK = Badan Pertimbangan Karyawan

2. DRPMF = Dewan Riset Pengabdian kepada Masyarakat Fakultas

3. BATM = Badan Afiliasi Teknologi Mineral

4. JMF = Jaminan Mutu Fakultas

5. PSSDM & MPK = Pusat Studi Sumber Daya Mineral dan Manajemen Pesisir Kelautan

6. PSB = Pusat Studi Batubara

7. PSPPM = Pusat Studi Peningkatan Perolehan Minyak

8. PSKE = Pusat Studi Kebijakan Energi

9. PSBPW = Pusat Studi Bencana dan Pengembangan Wilayah

10. BAG. TU = Bagian Tata Usaha

11. SUBBAG. I-A = Administrasi Perkuliahan dan Ujian

12. SUBBAG. I-B = Administrasi Sumber Daya Manusia

13. SUBBAG. II = Administrasi Umum dan Keuangan

14. SUBBAG. III = Adm.Penelitian, Pengabdian Kepada Masyarakat, Kemahasiswaan dan Alumni

15. UPT. KOMP = Unit Pelaksanaan Teknis Komputasi

16. UPT PERPUS = Perpustakaan

17. KMK = Kelompok Mata Kuliah

18. DPA = Dosen Penasihat Akademik

19. KD = Kelompok Dosen

20. ------- = Garis koordinasi

21. _____ = Garis perintah dan melapor

Page 18: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

III -3

3.2. SUMBERDAYA MANUSIA

3.2.1 Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

a. Senat Fakultas

1. Ketua : Syamidi Patian, Ir., M.T.

2. Sekretaris : Mulia Ginting, Ir., M.S.

b. Pimpinan Fakultas

1. Dekan : Muhammad Burhannudinnur, Ir., M.Sc.,

Dr., IPM.

2. Wakil Dekan I : Suryo Prakoso, Ir., M.T., Dr.

3. Wakil Dekan II : Dewi Syavitri, Ir., M.Sc., Ph.D

4. Wakil Dekan III : Bayu Satyawira, S.T., M.T.

5. Wakil Dekan IV : Pantjanita Novi Hartami, S.T., M.T.,

Dr., IPM

6. Asisten Wakil Dekan III : Pauhesti, Ir., M.T.

Cahyaningratri Prima R, S.T., M.T.

Reza Aryanto, S.T., M.T.

c. Badan Pertimbangan Kepegawaian

1. Ketua : Lestari, Ir., M.T.

2. Sekretaris : Suliestyah, Dra., M.Si.

d. Jaminan Mutu Fakultas

1. Ketua : Suherman Dwi Nuryana, S.T., M.T., Dr.

2. Koordinator Sekretariat : Ririn Yulianti, S.T., M.T.

3. Koordinator Bidang Sistem : Suryo Prakoso, S.T., M.T., Dr. Penjaminan Mutu 4. Koordinator Bidang Audit Internal : Dewi Syavitri, Ir., M.Sc., Ph.D.

5. Koordinator Akreditasi : Rini Setiati, Ir., M.T., Dr.

6. Koordinator Pengkajian dan : Suliestyah, Dra., M.Si. Pengembangan Instruksional

Page 19: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

III -4

e. DRPMF FTKE

1. Ketua : Fajar Hendrasto, Ir., Dip.Geoth., M.T., Dr.

2. Wakil Ketua : Moeh. Ali Jambak, Ir. M.T., Dr.

3. Koordinator Bidang Penelitian : Suryo Prakoso, S.T., M.T., Dr.

Anggota (Koordinator Prodi) : Novi Triany, S.T., M.T. (TG)

Ririn Yulianti, S.T., M.T. (TT)

Widia Yanti, S.Si., M.T. (TP)

- (MTP)

4. Koordinator Bidang PKM : Mixsindo Korra Herdyanti, S.T., M.T.

Anggota (Koordinator Prodi) : Mira Meirawaty, S.T., M.T. (TG)

Christin Palit, S.T., M.T. (TT)

Sigit Rahmawan, S.T., M.T. (TP)

- (MTP)

e. Unsur Pelaksana Akademis

1. Kepala Bagian Tata Usaha : Yuniar Susanti, S.T.

2. Ka. Subbag Dikjar : Susan Yuni Hartati, S.T.

3. Ka. Subbag Adm. SDM : Eka Nuraisyah, S.Pd.

4. Ka. Subbag Umum dan Keuangan : Dwi Budi Karyanti

5. Ka. Subbag Litdimaslum : Eli Puspita, S.P.

6. Ka. UPTF Perpustakaan Fakultas : Agus Sumantoro, S.Sos.

7. Kasubbag. Adm. Perencanaan, : Etty Solehah, S.H. Kehumasan dan Kerjasama

8. Korlak. SIS dan PDPT : Robiansyah

f. Pusat Studi dan Afiliasi

1. Pusat Sumber Daya Mineral dan : Afiat Anugrahadi, Dr., Ir., M.S.

Manajemen Pesisir Kelautan (SDM

dan MPK)

2. Pusat Studi Produksi Minyak dan : -

Gas Bumi

3. Pusat Studi Batubara : Masagus Ahmad Azizi, S.T., M.T.Dr. ,IPM

Page 20: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

III -5

4. Pusat Studi Bencana dan : Abdurachman Asseggaf, Dr., Ir., M.T.

Pengembangan Wilayah (BPW

5. Pusat Studi Kebijakan Energi : Syamsul Irham, Dr., Ir., M.T.

6. Badan Afiliasi Teknologi Mineral : M. Burhannudinnur, Ir., M.Sc., Dr., IPM.

3.2.2. Jurusan Teknik Perminyakan

a. Majelis Jurusan Teknik Perminyakan

1. Ketua : Mu’min Priyono Tamsil, Ir., M.S.

2. Sekretaris : Onnie Ridaliani, Ir., M.T.

b. Pimpinan Jurusan

1. Ketua : Onnie Ridaliani Prapansya, Ir., M.T.

2. Sekretaris. Bidang Akademik : Samsol, S.T., M.T.

c. Unsur Pejabat Jurusan

1. Koord. Kelompok Mata Kuliah : Asri Nugrahanti, Ir., M.S., Ph.D.,

Penilaian Formasi I.P.U., Prof.

2. Koord. Kelompok Mata Kuliah : Onnie Ridaliani, Ir., M.T.

Keahlian Teknik Reservoir

3. Koord. Kelompok Mata Kuliah : Djoko Sulistyanto, Ir., M.T.

Keahlian Teknik Produksi

4. Koord. Kelompok Mata Kuliah : Apriyandi Rizkina Rangga W., S.T., M.T.

Keahlian Teknik Pemboran

5. Koord. Kelompok Mata Kuliah : Samsol, S.T., M.T.

Kerja Praktek, Kuliah Lapangan

dan Tugas Akhir

6. Koord. Kelompok Mata Kuliah : Syamsul Irham, Ir., M.T., Dr

Regulasi dan Ekonomi

7. Koord. Kelompok Mata Kuliah : Widia Yanti, S.Si., M.T.

Keahlian Panas Bumi

8. Koord. Kelompok Mata Kuliah : Mulia Ginting Ir., M.S.

Teknik Gas Bumi

9. Koord. MKDU Matematika : Mustamina Maulani, Dra., M.T.

Page 21: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

III -6

10. Ka. Lab.Batuan Reservoir : Onnie Ridaliani Prapansya, Ir., M.T.

- Ka. Prak. Conventional Static : Ridha Husla, ST., M.T.

Core

- Ka. Prak. Special Core : Aqlina Fathannisa, ST., M.T.

- Ka. Prak. Properties Core : Marmora Titi Malinda, S.T., M.T.

Analysis

11. Ka. Lab. Pemboran dan Produksi : Apriyandi Rizkina Rangga W., S.T., M.T.

- Ka. Prak. Lumpur Pemboran : Yusraida Khairani D., S.Pd., M.Sc.

- Ka. Prak. Cementing : Maman Djumantara, S.T., M.T.

- Ka. Prak Teknik Produksi : Widia Yanti, S.Si., M.T.

12. Ka. Lab. Peralatan Pemboran : Djoko Sulistiyanto, Ir., MT.

dan Produksi

- Ka. Prak. Peralatan Bor : Rizki Akbar, ST., MT.

- Ka. Prak. Peralatan Produksi : Listiana Satiyawati, Ir., MT. Dr.

- Ka. Prak. Peralatan Simulasi : Prayang Sunny Yulia, S.T., M.T.

13. Ka. Lab. Enhanced Oil Recovery : Samsol, ST., MT.

- Ka. Prak Miscible Flooding : Shabrina Sri Riswati, S.T., Dr.Eng.

- Ka. Prak Polimer Flooding : Pauhesti Rusdi, Ir., M.T.

- Ka. Prak. Surfactant Flooding : Rini, Setiati, Ir., M.T., Dr.

- Ka. Prak Thermal Flooding : Arinda Ristawati, S.T., M.T.

- Ka. Prak. Microba Flooding : Reno Pratiwi, S.T., M.T.,

14. Ka. Lab. Penilaian Formasi : Puri Wijayanti, S.T., M.T.

- Ka. Prak. Cased Hole Logging : Mustamina Maulani, Dra., M.T.

- Ka. Prak. Open Hole Logging : Harin Widiyatni, S.T., M.T.

- Ka. Prak. Analisa Data Log : Dina Asmaul Chusniyah, S.Si., M.Si.

- Ka. Prak.Software Formation : Lisa Samura, Dra., M.T.

Evaluation

15. Ka. Lab. Komputer dan Simulasi : Mulia Ginting, Ir., M.S.

Reservoir

- Ka. Prak. Pemograman : Sri Feni, S.T., M.T.

- Ka. Prak. Software Produksi : Ghanima Yasmaniar, S.T., M.T.

- Ka. Prak.Software Reservoir : Sigit Rahmawan, S.T., M.T.

- Ka. Prak. Aplikasi : R. Hari K. Oetomo, M.Sc

Pengembangan Software

- Ka. Prak. Artificial Intelligent : M. Taufiq Fathaddin, Ir., M.T., Ph.D.

Page 22: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

III -7

16. Ka. Lab. Fluida Reservoir : Bayu Satiyawira, Ir., M.Si.

- Ka. Prak. Analisa Air : Havidh Pramadika, S.T., M.T.

- Ka. Prak Analisa Minyak : Cahaya Rosyidan, S.Si., M.Sc.

- Ka. Prak Analisa Gas : Ziad, S.Pd., M.T.

17. Ka. Lab. FDP : Suryo Prakoso, Ir., M.T., Dr.

- Ka. Prak.Evaluasi Keekonomian : Syamsul Irham, Ir., M.T.

Lapangan Migas

- Ka. Prak.Evaluasi Perencanaan : Djunaedi Agus Wibowo, S.T, M.T.

Lapangan

- Ka. Prak. Evaluasi Pengembangan : Andri Prima, S.T., M.T. Data Lapangan

3.2.2.1. Program Studi Sarjana Teknik Perminyakan

a. Pimpinan Program Studi

1. Ketua Prodi : Onnie Ridaliani, Ir., M.T.

2. Sekretaris. Bidang Akademik : Samsol, S.T., M.T.

b. Dosen Tetap

NO NAMA NIK NIDN/ NIDK EMAIL

1. Andry Prima, S. T., M.B.A., M.T. 3044 0308067304 [email protected]

2. Apriandi Rizkina Rangga Wastu, S.T. M.T.

3607

0320049301 [email protected]

3. Aqlyna Fattahanisa, S.T., M.T. 3568 0315089301 [email protected]

4. Arinda Ristawati, S.T., M.T. 3567 0320049202 [email protected]

5. Asri Nugrahanti, Ir., M.S., Ph.D., I.P.U., Prof.

0479 0321045402 [email protected]

6. Bayu Satiyawira, Ir., M.Si. * 2026 0307086401 [email protected]

7. Cahaya Rosyidan, S.Si., M.Sc. * 3102 0323018602 [email protected]

8. Darmasetiawan Hakim, Ir., M.T. 3104 [email protected]

9. Dina Asmaul Chusniyah, S.Si., M.Si.

3201 0309118704 [email protected]

10. Djoko Sulistyanto, Ir., M.T. 2202 0315096504 [email protected]

11. Djunaedi Agus Wibowo, S.T., M.T.

3045 0301057003 [email protected]

12. Ghanima Yasmaniar, S.T., M.T. 3565 0320119501 [email protected]

13. Harin Widiyatni, S.T., M.T. 3079 0317046805 [email protected]

14. Havidh Pramadika, S.T., M.T. 3566 0313119302 [email protected]

15. Kartika Fajarwati Hartono, S.T., M.T. *

3196 0303028801 [email protected]

Page 23: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

III -8

NO NAMA NIK NIDN/ NIDK EMAIL

16. Kris Pudyastuti, Dra., M.Sc., M.M.

- 8804660018 [email protected].

17. Lestari, Ir., M.T. 0398 0019015501 [email protected]

18. Lilik Zabidi, Ir., M.S. 0352 0326085604 [email protected]

19. Lisa Samura, Dra., M.T. 3475 0320046709 [email protected]

20. Listiana Satiawati, Ir., M.Si. Dr. 3063 0310096103 [email protected]

21. Maman Djumantara, S.T., M.T.* 2200 0321076902 [email protected]

22. Marmora Titi Malinda, S.T., M.T 3727 0328129301 [email protected]

23. Mulia Ginting, Ir., M.T. 2201 0312126201 [email protected]

24. Mu'min Prijono Tamsil, Ir., M.S. 0480 0311125401 [email protected]

25. Mustamina Maulani, Dra., M.T. 3441 0313033706 [email protected]

26. Onnie Ridaliani Prapansya, Ir., M.T.

2027 0326016405 [email protected]

27. Pauhesti, Ir., M.T. 3197 0312116510 [email protected]

28. Prayang Sunny Yulia, S.T., M. T. 3513 0308079101 [email protected]

29. Puri Wijayanti, S.T., M.T. 3198 0326028701 [email protected]

30. R. Hari Karyadi Oetomo, Bs.P.E., Ms.P.E.

3478 0330036005 @trisakti.ac.id

31. Reno Pratiwi, S.T., M.T. * 3059 0030107203 [email protected]

32. Ridha Husla, S.T., M. T. 3552 0325029401 [email protected]

33. Rizki Akbar, S.T., M. T. * 3553 0325108404 [email protected]

34. Samsol, S.T., M.T. 3042 0303118603 [email protected]

35. Shabrina Sri Riswati, S.T., Dr. Eng

3141 0313059201 [email protected]

36. Sigit Rahmawan, S.T., M.T. 3611 0322119103 [email protected]

37. Sri Feni Maulindani, S.T., M.T.* 3105 0301027906 [email protected]

38. Suryo Prakoso, S.T., M.T., Dr. 2907 0324017002 [email protected]

39. Syamsul Irham, Ir., M.T. 1550 0307125901 [email protected]

40. Widia Yanti, S.Si., M.T. * 3103 0306078504 [email protected]

41. Yusraida Khairani Dalimunthe, S.Pd., M.Sc.*

3200 0319078901 [email protected]

42. Ziad, S.Pd., M.T. 3043 0314018104 [email protected]

Keterangan:

* program pendidikan Doktor

3.2.2.2. Program Magister Teknik Perminyakan

a. Pimpinan Program Magister

1. Ketua Prodi : M. Taufiq Fathaddin, Ir., M.T., Ph.D.

2. PLT Sekretaris Bidang Akademik : Rini Setiati, Dr. Ir. M.T., IPM.,

Page 24: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

III -9

b. Dosen Tetap

NO NAMA NIK NIDN/ NIDK EMAIL

1. Dwi Atty Mardiana, ST., M.T., Dr. 3413 0325038104 [email protected]

2. M. Taufiq Fathaddin, Ir., M.T.,

Ph.D.

2029 0315026702 [email protected]

3. Pri Agung Rakhmanto, S.T.,

M.Sc., Dr.

3039 0318087504 [email protected]

4. Rini Setiati, Ir., M.T., Dr. 1893 0302026401 [email protected]

3.2.3. Jurusan Teknik Geologi

a. Majelis Jurusan Teknik Geologi

1. Ketua : Eko Widianto, Ir., M.T., Dr., IPU.

2. Sekretaris : Suherman Dwi N., S.T., M.T., Dr.

b. Pimpinan Jurusan/Program Studi

1. Ketua : Suherman Dwi N., S.T., M.T., Dr.

2. Sekretaris. Bidang Akademik : M. Apriniyadi, S.Si., M.Sc.

c. Unsur Pejabat Jurusan

1. Koord. Kelompok Mata Kuliah : Suherman Dwi N., S.T., M.T., Dr.

Tugas Akhir dan Kuliah Lapangan

2. Koord. Kelompok Mata Kuliah : M. Burhannudinnur, Ir., M.Sc., Dr.,

Keahlian Geofisika, Geothermal IPM.

dan Komputasi

3. Koord. Kelompok Mata Kuliah : Abdurrachman Asseggaf, Ir., M.T., Dr.

Keahlian Geologi Teknik, Hidrogeologi

dan Geologi Tata Lingkungan

4. Koord. Kelompok Mata Kuliah : Budi Wijaya, Ir., M.T.

Keahlian Petrologi dan Mineralogi

5. Koord. Kelompok Mata Kuliah : Afiat Anugrahadi, Ir. M.S., Dr.

Keahlian Geologi Dinamis

6. Koord. Kelompok Mata Kuliah : Moeh. Ali Jambak, Ir., M.T., Dr. Keahlian Paleontologi Stratigrafi

Page 25: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

III -10

d. Dosen Tetap

NO NAMA NIK NIDN/ NIDK EMAIL

1. Abdurrachman Asseggaf, Ir., M.T., Dr.

1091 8802470018 [email protected]

2. Afiat Anugrahadi, Ir., M.S., Dr.

1663 0322096001 [email protected]

3. Agus Guntoro, Ir., M.Si., Ph.D.

1694 0312086204 [email protected]

4. Benyamin, Ir., M.T., Dr. 2973 0330096303 [email protected]

5. Budi Wijaya, Ir., M.T. 2024 0307106601 [email protected]

6. Cahyaningratri Prima Riyandhani, S.T., M.T.

3143 0317058403 [email protected]

7. Dewi Syavitri, Ir., M.Sc., Ph.D.

1977 0308016702 [email protected]

8. Dyah Ayu Setyorini, S.T., M.T.

3084 0317118702 [email protected]

9. Eko Widianto, Ir., M.T., Dr., IPU

2972 8801270018 [email protected]

10. Fajar Hendrasto, Ir., Dip.Geoth., M.T., Dr.

2023 0312046701 [email protected]

11. Firman Herdiansyah, S.T., M.T.

3202 0310068805 [email protected]

12. Himmes Fitra Yuda, S.T., M.T.

3496 0317058903 [email protected]

13. Imam Setiaji Ronoatmojo, Ir., M.T., Dr.

3474 0301076001 [email protected]

14. M. Adimas Amri, S.T., M. T. 3539 0304089003 [email protected]

15. Mira Meirawaty, S.T., M.T. 3204 0321058205 [email protected]

16. Moehammad Ali Jambak, Ir., M.T., Dr.

1897 0321016301 [email protected]

17. Mohammad Apriniyadi, S.Si., M.Sc.

3144 0301048502 [email protected]

18. Muhammad Burhannudinnur, Ir., M.Sc., Dr., IPM

1978 0310106704 [email protected]

19. Novi Triany, S.T., M.T.* 3203 0307118304 [email protected]

20. Ramadhan Adithama, S.T., M.Sc.

3205 0312048903 [email protected]

21. Rendy, S.T., M.Eng.* 3140 0304019202 [email protected]

22. Rosmalia Dita Nugraheni, S.T., M.Sc.

3477 0311018604 [email protected]

23. Suherman Dwi Nuryana, S.T., M.T., Dr

2959 0316097003 [email protected]

24. Surya Darma Hafiz, S.T., M. T.

3554 0316089201 [email protected]

Page 26: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

III -11

NO NAMA NIK NIDN/ NIDK EMAIL

25. Untung Sumotarto, Ir., M.Sc., Dr.

2970 8803020719 [email protected]

26. Wildan Tri Koesmawardani, S.T., M.T.

3637 0305039201 [email protected]

27. Yarra Sutadiwiria, Ir., S.T., Dr.

3621 0311066304 [email protected]

Keterangan:

* program pendidikan Doktor

3.2.4. Jurusan Teknik Pertambangan

a. Majelis Jurusan Teknik Pertambangan

1. Ketua : Taat Tri Purwiyono, Ir., M.T.

2. Sekretaris : Wiwik Dahani, Dra., M.T.

b. Pimpinan Jurusan/Program Studi

1. Ketua : Irfan Marwanza, ST., MT., IPM., Dr.

2. Sekretaris. Bidang Akademik : Subandrio, Ir., M.T.

c. Unsur Pejabat Jurusan /Program Studi

1. Koord. Kelompok Mata Kuliah : Irfan Marwanza, S.T., M.T., Dr., IPM

Keahlian Geologi dan Eksplorasi

2. Koord. Kelompok Mata Kuliah : Masagus Ahmad Azizi, Ir., M.T., Dr. IPM

Keahlian Batubara

3. Koord. Kelompok Mata Kuliah : Pancanita Novi Hartami, S.T., M.T.,

Keahlian Perencanaan dan Sistem Dr., IPM

Penambangan

4. Koord. Kelompok Mata Kuliah : Subandrio, Ir., M. T.

Keahlian Pengolahan dan Metalurgi

5. Koord. Kelompok Mata Kuliah : Wiwik Dahani, Dra. M.T.

Keahlian Kimia

6. Koord. Kelompok Mata Kuliah : Irfan Marwanza, S.T., M.T., IPM., Dr.

Praktek Lapangan dan Kuliah Kerja

7. Ka. Lab. Analisa Kualitas Batubara : Suliestyah, Dra., M.Si.

- Ka. Prak. Analisa Batubara : Suliestyah, Dra., M.Si.

8. Ka. Lab. Pengolahan Bahan Galian : Subandrio, Ir., M.T.

Page 27: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

III -12

- Ka. Prak. Kominusi dan Konsentrasi : Christin Palit, S.T., M.T.

- Ka. Prak. Leaching dan Electrowinning: Riskaviana Kurniawati, S.Pd., M.Si.

9. Ka. Lab Geomekanika : Pancanita Novi H., S.T., M.T., Dr.

- Ka. Prak. Mekanika Batuan : Masagus Ahmad Azizi, S.T., M.T., Dr.

- Ka. Prak. Peledakan : Pancanita Novi H, S.T., M.T., Dr.

- Ka. Prak. Ventilasi Tambang : Ririn Yulianti, S.T., M.T.

- Ka. Prak. Hidrologi : Reza Aryanto, S.T., M.T.

- Ka. Prak. Survey dan Pemetaan : Taat Tri Purwiyono, Ir., M.T.

- Ka. Prak. Survey dan Pemetaan : Edy Jamal Tuheteru, S.T., M.T.

10. Ka. Lab Kimia : Fadliah, S.Si., M.Sc.

- Ka. Prak. Kimia Dasar : Wiwik Dahani, Dra., M.T.

- Ka. Prak. Kimia Fisika : Fadliah, S.Si., M.Sc.

- Ka. Prak. Kimia Analitik : Emmy Fatmi Budhya, Dra. MT

10. Ka. Lab Komputasi Pertambangan : Mixsindo Korra Herdyanti, S.T., M.T.

- Ka. Prak. Permodelan Sumberdaya : Danu Putra, S.T., M.T.

& Geostatistik

- Ka. Prak. Simulasi Perancangan : Christin Palit, S.T., M.T.

Bahan Galian

d. Dosen Tetap

NO NAMA NIK NIDN/ NIDK EMAIL

1. Bani Nugroho, Ir., M.T., Dr. 1547 0314085401 [email protected]

2. Christin Palit, S.T., M.T. 3574 0325019003 [email protected]

3. Danu Putra, S.T., M.T.* 3714 0319089301 [email protected]

4. Edy Jamal Tuheteru, S.T., M.T.* 2685 0315108102 [email protected]

5. Emmy Fatmi Budhya, Dr., M.T. 1151 0302055701 [email protected]

6. Irfan Marwanza, S.T., M.T., IPM

Dr. 2511 0316077201 [email protected]

7. Fadliah, S.Si., M.Sc. 3476 0312049003 [email protected]

8. Masagus Ahmad Azizi, Ir. M.T.,

IPM., Dr. 2507 0318107001 [email protected]

9. Mixsindo Korra Herdyanti, S.T.,

M.T. 3510 0314129002 [email protected]

10. Pantjanita Novi Hartami, S.T.,

M.T., IPM., Dr. 2389 0326117002 [email protected]

11. Reza Aryanto, S.T., M.T. 3330 0306108304 [email protected]

12. Ririn Yulianti, S.T., M.T. 3544 0303079103 [email protected]

Page 28: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

III -13

13. Riskaviana Kurniawati, S.Pd. M.Si. 3700 0320089302 [email protected]

14. Subandrio, Ir., M.T. 2261 0327116401 [email protected]

15. Suliestyah, Dra.,M.Si. 1437 0318036301 [email protected]

16. Syamidi Patian, Ir., M.T. 1132 0326105303 [email protected]

17. Taat Tri Purwiyono, Ir., M.T. 3412 0316026309 [email protected]

18. Wiwik Dahani, Dra., M.T. 1539 0324056202 [email protected]

19. Yuga Maulana, S.T., M.T. - - `[email protected]

Keterangan:

* program pendidikan Doktor

3.3. Dosen Tetap Penugasan Dan Dosen Tidak Tetap

a. Dosen Tetap Penugasan

Dosen tetap penugasan adalah dosen tetap Universitas Trisakti yang berasal dari

fakultas lain untuk melakukan pengajaran di FTKE. Tabel berikut menunjukkan daftar

dosen tetap penugasan.

No. NAMA No. NAMA

1. Agung Sasongko, S.T., M.T. 8. Jamal Muhammad Affif, Ir., M.Eng.

2. Indah Permata Sari, S.Pd., M.Si. 9. Rosyida Permatasari, Ir., M.T., Dr

3. Bambang Cholis, Drs., M.S. 10. Dr. Dra. Agustin Rebeca, MS.

4. Bambang Sucondro, S.H., M.H., Dr. 11. Gita Handayani Tarigan

5. Muhammad Syahrul Annas, Dr. 12. Moh Najih, Drs., M.Sc.

6. Harumi Yuniarti, Ir., M.Sc. 13. Rini Purwaningsih, SH.MH

7. Ishak Kasim, Ir., M.T.

b. Dosen Tidak Tetap

Dosen Tidak Tetap merupakan dosen yang di luar Universitas Trisakti dengan latar

belakang praktisi dan akademisi. Tabel berikut ini menunjukkan daftar dosen luar biasa

yang ada di lingkup Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi (FTKE).

No. NAMA No. NAMA

1. Dr. Ir. Yusuf Surachman Djajadihardja, M.Sc.

18. Gatot Suradji, MSc., Dr., Prof.

2. Prof. Dr. Ir. Made Emmy Relawati 19. I Gusti Lanang, S.Ag., M. Hum.

3. Ir. Wahyu Budi Setiawan, MT. 20. Marshelly, S.T., M.T.

4. Arini Dian Lestari, S.T., M.T. 21. Dr. Arief Yunan, M.Si.

Page 29: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

III -14

5. Andradiet I.J Alis, Ir., M.B.A. 22. Dr. Ing. Bonar Tua Halomoan Marbun

6. Jimmy Gunarso, S.T, M.T. 23. Ir. Andry Halim, MM, MT

7. Ir. Retno Witjahjati, MT 24. Julianta Parlindungan Panjaitan, ST, MT.

8. Dr.Supriyadi, M.Eng.Sc 25. Drs Parwadi, SAB

9. Dra. Desrina, MSc 26. Drs. Olo Tahe Sinaga, MM

10. Henk Subekti, Ir., Dipl. Eng 27. Drs Suparman Winoto, M.M

11. Ir. Adiatma Sarjito, M.T. 28. Dedes Purwantoro, A.MTrU., MACM.

12. Wayan Mahendra Ernata, ST., MT. 29. Fitrianti Wulandari, S.Pd., M.Hum.

13. Prof. Dr. H. Gatot Suradji, MSc. 30. Hendrikus Jehamat, SS.,B.Th.,M.Pd.

14. Ramadhan Primantara Harmanto, S.T., M.T.

31. Riri Handha Yani S.S., M.Si.

15. Hasyim Mohammad Nur, S.T., M.T. 32. Dra Ani Mariani, M.Pd.

16. Cornelia Wahyu Himawan Putri, SPd,M.KKK.

33. Drs. Endang Kosasih, MM, MH.

17. Dr.Ir. Soekoesen Soemarinda, Dipl, Geoth.

34. Drs. Agus Wahid, MM.

Page 30: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 1

Kurikulum adalah rancangan seluruh kegiatan pembelajaran mahasiswa sebagai

rujukan program studi dalam merencanakan, melaksanakan, memonitor dan

mengevaluasi seluruh kegiatan untuk mencapai tujuan program studi. Kurikulum

Universitas Trisakti disusun berdasarkan kajian mendalam tentang hakikat keilmuan

bidang studi dan kebutuhan pemangku kepentingan terhadap bidang ilmu dan

penjaminan tercapainya kompetensi lulusan yang dicakup oleh suatu program studi

dengan memperhatikan standar mutu, visi dan misi perguruan tinggi.

Sesuai dengan Pedoman Penyelenggaraan Pendidikan Universitas Trisakti, kurikulum

yang digunakan oleh semua Program Studi yang ada dalam lingkup Fakultas

Teknologi Kebumian dan Energi adalah kurikulum berbasis kompetensi yang

mengacu kepada Kerangka Kualifikasi Nasional Indonesia (KKNI). Adapun

karakteristik proses pembelajaran yang dilakukan bersifat interaktif, holistik,

integratif, saintifik, kontekstual, tematik, efektif, kolaboratif dan berpusat pada

mahasiswa sehingga mahasiswa menjadi subjek belajar atau student center learning

(SCL). SCL bertujuan menerapkan prinsip belajar sepanjang hayat (lifelong learning)

dengan mempelajari keterampilan yang dapat digunakan untuk mengembangkan

kemampuan diri secara mandiri. Metode pembelajaran yang digunakan adalah

”Cooperative” and ”Collaborative Learning System” yang lebih mengarahkan

mahasiswa kepada active learning.

Mulai tahun akademik 2019 sejalan dengan visi Universitas Trisakti yang berstandar

internasional kurikulum disusun berdasarkan OBE (Outcomes Based Educations).

OBE adalah sistem pendidikan yang fokus pada kemampuan yang dapat dilakukan

mahasiswa diakhir pengalaman belajar. ‘’Pendidikan Berbasis Luaran (OBE) adalah

bukan tentang apa yang diajarkan dosen, tetapi tentang apa yang dicapai para

mahasiswa.’’

Kurikulum pada setiap program studi wajib dinyatakan dalam Kurikulum Operasional

yang disahkan oleh Rektor Universitas Trisakti. Penyusunan dan pelaksanaannya

harus mengacu pada Pedoman Penyelenggaraan Pendidikan Universitas Trisakti

yang berlaku. FTKE saat ini memberlakukan Kurikulum Operasional Tahun 2021 yang

BAB IV. PROGRAM PENDIDIKAN DAN KURIKULUM

Page 31: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 2

merupakan hasil evaluasi Kurikulum Operasional 2019. Kurikulum akan ditinjau dan

dievaluasi sesuai dengan perkembangan tuntutan pengguna lulusan.

1. KURIKULUM

1.1 Kurikulum Berbasis Luaran

Kurikulum yang digunakan oleh semua program studi yang ada dalam lingkup

Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi, Universitas Trisakti adalah kurikulum yang

berbasis pada luaran atau outcome based sesuai profil lulusan yang ditetapkan.

Kurikulum ini tetap mengacu pada Kerangka Kualifikasi Nasional Indonesia (KKNI)

sesuai dengan jenjang pendidikan, dengan karakteristik dalam proses pembelajaran

yang sudah ditentukan Capaian Pembelajarannya untuk setiap mata kuliah. Setiap

program studi wajib memiliki dokumen Kurikulum Operasional yang ditinjau dan

diperbarui paling sedikit setiap dua (2) tahun sekali (perubahan minor). Kurikulum

Operasional disahkan oleh Rektor Universitas Trisakti.

1.2 Program Fast-Track

Program Fast Track adalah program pendidikan yang diselenggarakan untuk

memfasilitasi mahasiswa yang unggul dan mempunyai motivasi tinggi sehingga

dapat menyelesaikan masa studi pada program sarjana/sarjana terapan dan

magister dalam waktu paling lama 10 (sepuluh) semester. Program Fast Track

bertujuan memfasilitasi mahasiswa jenjang sarjana/sarjana terapan yang unggul dan

mempunyai motivasi tinggi untuk melanjutkan ke jenjang magister serta

meningkatkan jumlah mahasiswa Universitas Trisakti. Program Fast Track

diselenggarakan dengan ketentuan sebagai berikut:

a. sesuai dengan kalender akademik yang ditetapkan oleh Universitas dalam waktu

paling lama 10 (sepuluh) semester;

b. status akreditasi Program Studi Sarjana/Sarjana Terapan dan Program Studi

Magister minimal B;

c. Program Magister harus pada bidang yang sama atau linier dengan Program

Sarjana/Sarjana Terapan;

d. mahasiswa Program Fast Track mendapatkan NIM Program Magister setelah lulus

dari Program Sarjana/Sarjana Terapan;

e. pembiayaan atas penyelenggaraan pendidikan Program Fast Track ditetapkan

dengan Peraturan Rektor atau Peraturan Dekan tentang Biaya Pendidikan.

Beban studi mahasiswa Program Fast Track pada Program Sarjana/Sarjana Terapan

minimal 144 SKS (termasuk maksimal 18 SKS merupakan mata kuliah pada Program

Page 32: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 3

Sarjana/Sarjana Terapan yang disetarakan dengan mata kuliah Program Magister).

Beban studi pada Program Magister minimal 36 SKS (termasuk maksimal 18 SKS

merupakan mata kuliah pada Program Sarjana/Sarjana Terapan yang disetarakan

dengan mata kuliah Program Magister). Peraturan lengkap tentang penyelenggaraan

Fast Track mengacu pada Peraturan Rektor Universitas Trisakti Nomor 1 Tahun 2021

tentang Penyelenggaraan Program Fast Track Jenjang Sarjana/Sarjana Terapan ke

Magister dan pedoman atau petunjuk teknis yang berlaku pada masing-masing

fakultas.

1.3 Program Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL)

Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL) bertujuan untuk memberikan kesempatan

bagi masyarakat untuk masuk dalam sistem pendidikan formal atau disetarakan

dengan kualifikasi tertentu berdasarkan pada pendidikan formal, nonformal,

informal atau pengalaman kerja pada bidang yang sangat khusus atau langka dan

dibutuhkan oleh negara seperti dosen, instruktur, guru, tenaga kesehatan dan

profesi tertentu lainnya yang sangat spesifik. Merujuk pada Peraturan Menteri Riset,

Teknologi, dan Pendidikan Tinggi Nomor 26 Tahun 2016 tentang Rekognisi

Pembelajaran Lampau, pasal 2 disebutkan bahwa RPL digolongkan menjadi 2 (dua)

tipe: a. RPL untuk melanjutkan pendidikan formal (tipe A); dan b. RPL untuk

mendapatkan pengakuan kesetaraan dengan kualifikasi level KKNI tertentu (tipe B).

Masyarakat dapat menggunakan RPL untuk melanjutkan pendidikan formal (tipe A)

guna mengajukan permohonan pengakuan kredit (satuan kredit semester/SKS) atas

CP atau pengalaman kerja yang telah dimilikinya untuk melanjutkan pendidikan ke

jenjang yang lebih tinggi, sehingga yang bersangkutan tidak perlu mengambil semua

SKS. Setelah menyelesaikan sisa SKS-nya di perguruan tinggi, masyarakat dapat

memperoleh ijazah. RPL untuk mendapatkan pengakuan kesetaraan dengan

kualifikasi tertentu sesuai dengan level KKNI (tipe B) dapat digunakan perguruan

tinggi untuk melakukan asesmen kepada individu, misalnya untuk mengetahui

apakah pengalaman belajar atau kerjanya selama ini telah mencapai kesetaraan

dengan CP pada program studi tertentu. RPL untuk mendapatkan pengakuan

kesetaraan dengan kualifikasi tertentu (Tipe B) ini diperuntukkan untuk dosen serta

pemohon yang bekerja di perguruan tinggi. Penyelenggaraan RPL di Universitas

Trisakti mengacu pada Keputusan Direktur Jenderal Pembelajaran dan

Kemahasiswaan Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi Republik

Indonesia Nomor 123/B/Sk/2017 tanggal 30 Maret 2017 tentang Pedoman Tata Cara

Penyelenggaraan Rekognisi Pembelajaran Lampau.

Page 33: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 4

1.4 Mata Kuliah Wajib Umum (MKWU)

Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2012 Pasal 35 Ayat 3 menyatakan bahwa

kurikulum pendidikan tinggi wajib memuat mata kuliah Agama, Pancasila,

Pendidikan Kewarganegaraan, dan Bahasa Indonesia untuk Program Sarjana dan

Diploma. Selanjutnya agar pelaksanaan mata kuliah tersebut berjalan lancar maka

Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi Hal menerbitkan keputusan Nomor

84/E/KPT/2020 Tanggal 19 Oktober 2020 tentang Pedoman Pelaksanaan Mata

Kuliah Wajib pada Kurikulum Pendidikan Tinggi yang kemudian dijadikan acuan

dalam penerbitan Peraturan Rektor Universitas Trisakti Nomor 625 Tahun 2021

Tanggal 17 Juni 2021 tentang Pedoman Pelaksanaan Mata Kuliah Wajib pada

Kurikulum Program Studi dalam Lingkup Universitas Trisakti. Mata Kuliah Wajib

Umum (MKWU) terdiri atas MKWU nasional yang ditujukan untuk membangun

karakter manusia Indonesia melalui mencapai capaian pembelajaran sikap yang

ditentukan dalam KKNI dan tujuan Universitas Trisakti dalam menghasilkan lulusan

yang berbudi pekerti luhur, berpengetahuan luas, cerdas, sehat, mandiri, inovatif,

mampu berkomunikasi dan bekerjasama; sedangkan MKWU universitas bertujuan

untuk mendukung tercapainya lulusan yang mampu mengembangkan jiwa

kewirausahaan (entrepreneurship), menghormati kemajemukan bangsa yang

memiliki semangat Kampus Pejuang Reformasi mampu berkarya di dalam maupun

di luar negeri. Kurikulum pada Program Studi Diploma dan Sarjana wajib memuat

bahan kajian/mata kuliah Agama, Pancasila, Pendidikan Kewarganegaraan, dan

Bahasa Indonesia yang masing-masing memiliki bobot minimal setara 2 SKS. Mata

Kuliah/Bahan Kajian Wajib Umum Universitas Trisakti memiliki bobot 2-3 SKS:

a. Kadeham, berupa bahan kajian yang dimasukkan ke dalam mata kuliah wajib

Kewarganegaraan

b. Kewirausahaan

c. Bahasa Inggris.

Penyelenggaraan MKWU pada kurikulum program studi mengandung muatan yang

aktual dan kontekstual. Khusus program studi pada Fakultas Kedokteran dan

Fakultas Kedokteran Gigi pelaksanaan MKWU berupa Bahan Kajian yang dimasukkan

dalam Modul dengan beban belajar setara dengan minimal 2 (dua) SKS. Capaian

Pembelajaran Lulusan (CPL) dan Capaian Pembelajaran Mata Kuliah (CPMK) serta

Bahan Kajian Mata Kuliah Wajib Umum ditentukan sendiri oleh Fakultas masing-

masing selama belum diatur di tingkat universitas

Page 34: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 5

2. PROGRAM STUDI SARJANA TEKNIK PERMINYAKAN

2.1 Profil Lulusan Program Studi Sarjana Teknik Perminyakan :

Menjadi Sarjana Teknik Perminyakan yang andal: menguasai ilmu

pengetahuan Teknik Pemboran, Teknik Produksi, Teknik Reservoir, EOR,

Interpretasi Logging, Panas Bumi, Ekonomi Migas, yang berkarakter mandiri

dan berjiwa wirausaha.

2.2 Capaian Pembelajaran

Capaian Pembelajaran (CP) merupakan nilai atau atribut yang harus dicapai

oleh mahasiswa setelah menyelesaikan tingkat pembelajaran tertentu. Pada

Program Studi Teknik Perminyakan Capaian Pembelajaran tersebut meliputi

Capaian Pembelajaran Pengetahuan (ada 8 CP), Capaian Pembelajaran Sikap

(ada 10 CP), Capaian Pembelajaran Keterampilan Umum (ada 4 CP), dan

Capaian Pembelajaran Keterampilan Khusus (sebanyak 5 CP).

Mahasiswa di Prodi Teknik Perminyakan akan menempuh pendidikan

Sarjananya dengan masa studi selama 8 semester dan paling lama 14

semester dengan beban kredit sebanyak 145 SKS.

Adapun persebaran mata kuliah yang dapat diambil oleh mahasiswa mulai

dari Semester 1 hingga Semester 8 dapat dilihat pada Kurikulum Operasional

2019 Prodi Teknik Perminyakan.

2.2.1 Capaian Pembelajaran Pengetahuan (CPP)

▪ Pa : Mampu menerapkan pengetahuan dasar matematika, ilmu

pengetahuan alam, teknologi informasi dan keteknikan untuk

mendapatkan pemahaman menyeluruh yang mendukung

prinsipprinsip teknik perminyakan dan atau panas bumi.

2.2.2 Capaian Pembelajaran Keterampilan Umum (CPKU)

▪ KUa : Mampu mengidentifikasi, merumuskan, menganalisis,

evaluasi dan menyelesaikan permasalahan di Industri Migas dan atau

panas bumi

▪ Kub : Mampu memahami kebutuhan akan pembelajaran

sepanjang hayat, termasuk akses terhadap pengetahuan terkait isu-

isu kekinian bidang sumber daya energi fosil, baru dan terbarukan

yang relevan.

Page 35: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 6

2.2.3 Capaian Pembelajaran Khusus (CPK)

▪ KKa : Mampu merancang sistem dan/atau proses pada industri

migas dan panas bumi untuk memenuhi kebutuhan yang diharapkan

▪ dalam menghadapi permasalahan ekonomi, lingkungan, sosial, politik,

kesehatan dan keselamatan, keberlanjutan serta untuk mengenali

dan/atau memanfaatkan potensi sumber daya lokal dan nasional

dengan wawasan global.

KKb : Mampu merancang dan melaksanakan hasil penelitian dan

uji coba laboratorium dan/atau lapangan serta menganalisis data

untuk memperkuat penilaian keteknikan.

▪ KKc : Mampu mengaplikasikan metode, keterampilan dan

piranti/perangkat lunak teknik yang modern yang diperlukan untuk

praktek keteknikan pada industri migas dan atau panas bumi.

▪ KKd : Mampu merencanakan, melaksanakan, menyelesaikan

dan mengevaluasi tugas/rekayasa project dan tanggung jawab.

2.2.4 Capaian Pembelajaran Sikap (CPS)

▪ Sa : Mampu berkomunikasi secara efektif baik lisan maupun

tulisan pada lingkup nasional dan internasional.

▪ Sb : Mampu untuk berkontribusi, beradaptasi, kerjasama,

disiplin, dan bertanggungjawab kepada masyarakat dan mematuhi

etika profesi dalam menyelesaikan permasalahan keteknikan dan

keekonomian.

Page 36: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 7

2.2.5 Distribusi Matakuliah Program Studi Teknik Perminyakan

Kurikulum Operasional 2021

SEMESTER 1

KODE MATA KULIAH sks PRA-SYARAT

MPM6301 Matematika 1 3

MGF6301 Fisika Dasar 1 3

MTK6301 Kimia Dasar 1 3

UBA6201 Bahasa Indonesia 2

Pendidikan Agama 2

UAG6201 Pendidikan Agama Islam

UAG6202 Pendidikan Agama Kristen Protestan

UAG6203 Pendidikan Agama Katholik

UAG6204 Pendidikan Agama Budha

UAG6205 Pendidikan Agama Hindu

MFU6201 Pengantar Teknologi Kebumian dan Energi 2

MFU6102 Ekskursi Pengantar Teknologi Kebumian dan Energi

1

UBA6202 Bahasa Inggris 2

MGD6217 Geologi Fisik 2

20 sks

SEMESTER 2

KODE MATA KULIAH sks PRA-SYARAT

MPM6302 Matematika 2 3 C MPM6301

MGF6202 Fisika Dasar 2 2 D MGF6201

MGF6103 Praktikum Fisika Dasar 1 N MGF6201

MTK6202 Kimia Dasar 2 2 D MTK6301

MTK6103 Praktikum Kimia Dasar 1 N MTK6201

MTK6204 Kimia Fisika 2 D MTK6301

UPA6200 Pendidikan Pancasila 2

UKD6200 Kewarganegaraan, Demokrasi dan Hak Asasi Manusia

2

MPU6211 Metode Penulisan Ilmiah 2

MGN6226 Mineralogi Dasar 2

MPE6204 Energi Baru Terbarukan dan Konversi Energi 2

21 sks

Page 37: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 8

SEMESTER 3

KODE MATA KULIAH sks PRA-SYARAT

MPM6206 Matriks dan Ruang Vektor 2 C MPM6302

MPB6204 Peralatan Pemboran & Produksi 2 N/= 38 sks

MPB6105 Prak. Peralatan Pemboran & Produksi

1 P/ MPB6204

MPU6201 Thermodinamika Dasar 2 D MTK6301

MPR6201 Karakteristik Fluida Reservoir 2

MPR6102 Prak. Analisa Fluida Reservoir 1 P/ MPR6201

MPF6203 Karakteristik Batuan Reservoir 2

MPF6104 Prak. Analisa Batuan Reservoir 1 P/ MPF6203

MGS6216 Sedimentologi dan Stratigrafi 2 D MGD6217

MGG6216 Pengantar Geofisika Eksplorasi 2 D MGD6217

MGG6322 Teknik Eksplorasi Migas 3 D MGD6217

20 sks

SEMESTER 4

KODE MATA KULIAH sks PRA-SYARAT

MPM6305 Matematika Teknik 3 D MPM6302

MPB6301 Teknik Pemboran 1 3 N/= 40 sks

MPB6103 Prak. Teknik Pemboran dan Produksi 1 P MPB6301

MPF6201 Penilaian Formasi 2 N/= 40 sks

MPF6102 Praktikum Penilaian Formasi 1 P/=MPF6201

MPR6303 Teknik Reservoir 3 C MPR6201, C MPF6203

MPA6101 Kuliah Lapangan 1 N/ MFU6102

UBA6205 Report Writing 2

MPU6210 Mekanika Fluida 2

XXXX Pilihan bebas 2

20 Sks

Page 38: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 9

SEMESTER 5

KODE MATA KULIAH Sks PRA-SYARAT

MPM6207 Metode Numerik 2

MPU6112 Praktikum Algoritma dan Pemrograman

1 P/=MPM6207

MPB6302 Teknik Pemboran 2 3 D MPB6301

MPE6201 Teknik Eksploitasi Panas Bumi 2 D MPU6201

MPP6301 Teknik Produksi 3 N/= 60 sks

MPF6305 Analisa Hasil Uji Sumur 3 N/= 50 sks, MPR6303

MPM6204 Statistika Dasar 2 D MPM6301

MPK6206 Health, Safety, Environment (HSE) dan CSR

2 N/= 70 sks

XXXX Pilihan bebas 2

20 Sks

SEMESTER 6

KODE MATA KULIAH sks PRA-SYARAT

MPR6206 Simulasi Reservoir 2 C MPR6303

MPR6107 Praktikum Aplikasi Sofware Perminyakan 1 P MPR6206

MPP6205 Komplesi & Kerja Ulang Sumur 2 D MPP6301, MPB6301

MPP6204 Pengolahan dan Transportasi Migas 2 C MPP6301

MPG6301 Teknik Eksploitasi Gas Bumi 3 D MPR6303

MPP6202 Stimulasi Reservoir 2 D MPP6301

MPA6102 Kerja Praktek 1 N 80 sks, N MPA6101, IPK ≥2.0

MPG6205 Teknik Produksi Gas Bumi 2 P MPG6301

MPE6205 Teknik Produksi Panas Bumi 2 D MPE6201

UKR6300 Kewirausahaan 3

20 Sks

Page 39: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 10

SEMESTER 7

KODE MATA KULIAH sks PRA-SYARAT

MPP6303 Teknik Pengangkatan Buatan 3 C MPP6301

MPR6304 Enhanced Oil Recovery 3 C MPR6303

MPK6306 Ekonomi Migas dan Panas Bumi 3 N/= 80 sks

MPK6302 Pengembangan Lapangan Migas 3 C (11 Mata Kuliah Prasyarat*)

MPR6105 Praktikum EOR 1 C MPR6304

MPA6103 Proposal Skripsi 1 N 120 sks, IPK ≥ 2.00

XXXX Pilihan Keahlian 3

XXXX Pilihan Keahlian 3

20 sks

SEMESTER 8

NO. KODE MATA KULIAH SKS PRASYARAT

1 MPA6404 Skripsi 4 ≥ 134 SKS, IPK ≥ 2.00, C MPA6102, N MPA6103

Jumlah 4

Distribusi Mata Kuliah Pilihan

DAFTAR MATA KULIAH PILIHAN KEAHLIAN

NO KODE KO 2021 SKS PRASYARAT

1 MPB6306 Teknologi Lepas Pantai 3 C MPB6204, C

MPP6301

2 MPB6307 Teknik Lumpur Pemboran 3 C MPB6301

3 MPB6308 Pemboran Horizontal 3 C MPB6301

4 MPB6309 Pengendalian Sumur 3 C MPB6301

5 MPE6302 Teknik Eksploitasi Panas Bumi lanjut 3 C MPE6201

6 MPF6306 Production Logging 3 C MPF6201

7 MPF6307 Penilaian Formasi Lanjut 3 C MPF6201

8 MPF6308 Karakteristik Batuan Reservoir Lanjut 3 C MPF6203

9 MPG6302 Teknologi Coalbed Methane & shale gas

3 C MPG6301

10 MPK6303 Skenario Pengembangan Lapangan Migas

3 C MPK6301

Page 40: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 11

12 MPK6305 Pengelolaan Lapangan Migas 3 C MPK6301

11 MPK6304 Pemasaran dan Perdagangan Migas 3 C MPK6301

13 MPP6306 Problema Khusus Teknik Produksi 3 N=100, C MPP6301,

MPP6202, MPP6205

14 MPP6307 Pengelolaan Fasilitas Produksi Migas 3 N=80 sks, C MPP6301

15 MPR6308 Reservoir Rekah Alami 3 C MPR6303

16 MPR6309 Pengolahan Data Lapangan 3 C MPR6303

17 MPR6310 Teknik Reservoir Lanjut 3 C MPR6303

18 MPR6311 Problema Khusus Teknik Reservoir 3 C MPR6303

19 MPG6303 Teknik Eksploitasi Gas Bumi lanjut 3 C MPG6301

MATA KULIAH PILIHAN BEBAS

NO NOTASI

2021 MATA KULIAH sks PRA-SYARAT

1 MPU6203 Perpindahan Panas (Heat Transfer)

2 C MPU6201

2 MPU6204 Pompa & Kompresor 2 C MPU6201

3 MPU6205 Pengelolaan Industri 2

4 MPU6206 Komunikasi Bisnis 2

5 MPU6207 Kepemimpinan 2

6 MFU6207 Komputasi Dasar 2

7 UBA6206 Etika Kerja dan Keteknikan 2

8 UKT6200 KUM ITT 2 90 sks

9 MPM6203 Matematika 3 2 C MPM6302

Keterangan :

KETENTUAN KODE PRA-SYARAT :

Kode Pra-

Syarat Mata Kuliah

I Mengikuti dan memenuhi persyaratan perkuliahan dan ujian

semester

N Pernah mengambil mata kuliah dan memiliki nilai.

D Pernah mengambil mata kuliah dengan minimal D

C Pernah mengambil mata kuliah dan lulus dengan nilai minimal C

P Mata Kuliah diambil bersamaan pada semester reguler

Page 41: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 12

Ketentuan Jumlah Beban Studi Sesuai IPS : Ketentuan Status Nilai :

Perolehan

IPS

Maksimum Beban Studi

(SKS) IN Incomplete

≥ 3,00 24 MG Missing grade

2,50 - 2,99 22

NR No Record of

Attendance

2,00 - 2,49 20 FR Fraud

1,50 - 1,99 18

1,00 - 1,49 16

< 1,00 14

2.2.6 Distribusi Matakuliah Program Studi Teknik Perminyakan Kurikulum 2017

(Berlaku Untuk Angkatan Selain 2019-2021)

SEMESTER 1

NO KODE MATA KULIAH SKS PRASYARA

T

1 MPM6301 Matematika 1 3

2 MGF6301 Fisika Dasar 1 3

3 MTK6301 Kimia Dasar 1 3

4 UBA6201 Bahasa Indonesia 2

5

Agama dan Etika 2

UAG6206 Agama & Etika Islam

UAG6207 Agama & Etika Kristen

UAG6208 Agama & Etika Katholik

UAG6209 Agama & Etika Budha

UAG6210 Agama & Etika Hindu

6 MGD6301 Geologi Dasar 3

7 MFU6201 Pengantar Ilmu Kebumian

dan Energi 2

8 MGN6201 Mineralogi 2

JUMLAH 20

Page 42: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 13

SEMESTER 2

NO. KODE MATA KULIAH SKS PRASYARAT

1 MPM6302 Matematika 2 3

2 MGF6202 Fisika Dasar 2 2

3 MGF6103 Praktikum Fisika Dasar 1

4 MTK6202 Kimia Dasar 2 2

5 MTK6103 Praktikum Kimia Dasar 1

7 MPM6204 Statistika Dasar 2

8 UBA6202 Bahasa Inggris 2

9 MTK6204 Kimia Fisika 2 D MTK6301

10 MFU6102 Ekskursi Pengantar Ilmu

Kebumian dan Energi 1

11 UKW6200 Pendidikan Kewarganegaraan 2

JUMLAH 18

SEMESTER 3

NO KODE MATA KULIAH SKS PRASYARAT

1 MPM6206 Matriks dan Ruang Vektor 2 C MPM6302

2 MPM6303 Matematika 3 3 C MPM6302

3 MPB6204 Peralatan Pemboran & Produksi 2 N/= 38 sks

4 MPB6105 Praktikum Peralatan Pemboran

& Produksi 1 P/ MPB6204

5 MPU6201 Thermodinamika Dasar 2 D MTK6301

6 MPR6201 Karakteristik Fluida Reservoir 2

7 MPF6203 Karakteristik Batuan Reservoir 2

8 MGS6312 Prinsip Stratigrafi dan

Sedimentologi 3 D MGD6301

9 MPU6210 Mekanika Fluida 2

10 UBA6205 Report Writing 2

JUMLAH 21

Page 43: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 14

SEMESTER 4

NO KODE MATA KULIAH SKS PRASYARAT

1 MPM6305 Matematika Teknik 3 D MPM6303

2 MPB6301 Teknik Pemboran 1 3 N/= 40 sks

3 MPB6103 Praktikum Teknik Pemboran dan Produksi

1 P MPB6301

4 MPF6201 Penilaian Formasi 2 N/= 40 sks

5 MPR6303 Teknik Reservoir 3 C MPR6201, C MPF6203

6 MPF6104 Praktikum Analisa Batuan Reservoir

1 N/ MPF6203

7 MPR6102 Praktikum Analisa Fluida Reservoir

1 N/ MPR6201

8 MPU6109 Praktikum Pemrograman dan Aplikasi Komputer Perminyakan

1

9 MGG6216 Pengantar Geofisika Eksplorasi 2 D MGD6301, D MGS6312

10 MPA6101 Kuliah Lapangan 1 N/ MFU6102

11 Pilihan bebas 2

JUMLAH 20

SEMESTER 5

NO KODE MATA KULIAH SKS PRASYARAT

1 MPM6207 Metode Numerik 2 D MPU6109

2 MPB6302 Teknik Pemboran 2 3 D MPB6301

3 MPE6201 Teknik Eksploitasi Panas Bumi 2 D MPU6201

4 MPP6301 Teknik Produksi 3 N/= 60 sks

5 MPF6102 Praktikum Penilaian Formasi 1 C MPF6201

6 MPF6305 Analisa Hasil Uji Sumur 3 N/= 50 sks,

MPR6303

7 MPU6211 Metode Penulisan Ilmiah 2

8 MGS6309 Geologi Migas 3 D MGD6301

9 Pilihan bebas 2

JUMLAH 21

Page 44: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 15

SEMESTER 6

NO KODE MATA KULIAH sks PRASYARAT

1 MFU6203 Kewirausahaan Kebumian 2

2 MPP6205 Komplesi & Kerja Ulang Sumur 2 D MPP6301

3 MPK6301 Ekonomi Migas 3 N/= 80 sks

4 MPU6212 Health, Safety & Environment

(HSE) dan CSR 2 N/= 80 sks

5 MPP6302 Stimulasi Reservoir 3 D MPP6301

6 MPA6102 Kerja Praktek 1

N 80 sks, N

MPA6101,

IPK ≥2.0

7 MPR6304 Enhanced Oil Recovery 3 C MPR6303

8 UPA6201 Pendidikan Pancasila 2

9 Pilihan Keahlian 3

JUMLAH 21

SEMESTER 7

NO KODE MATA KULIAH SKS PRASYARAT

1 MPP6303 Teknik Pengangkatan Buatan 3 C MPP6301

2 MPP6204 Pengolahan dan Transportasi

Migas 2 C MPP6301

3 MPR6206 Simulasi Reservoir 2 C MPR6303

4 MPR6107

Praktikum Aplikasi Sofware

Perminyakan 1 P MPR6206

5 MPG6301 Teknik Eksploitasi Gas Bumi 3 C MPR6303

6 MPK6302 Pengembangan Lapangan Migas 3

C (13 Mata

Kuliah

Prasyarat*)

7 MPR6105 Praktikum EOR 1 C MPR6304

Page 45: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 16

8 MPA6103 Proposal Skripsi 1 N 120 sks,

IPK ≥ 2.00

9 Pilihan Keahlian 3

JUMLAH 19

SEMESTER 8

NO. KODE MATA KULIAH SKS PRASYARAT

1 MPA6404 Skripsi 4

≥ 134 sks, IPK ≥

2.00, N

MPA6103

Jumlah 22

DISTRIBUSI MATA KULIAH PILIHAN

NO. KODE MATA KULIAH SKS PRASYARAT

A. Pilihan Bebas

1 MPU6203 Perpindahan Panas (Heat

Transfer) 2 C MPU6201

2 MPU6204 Pompa & Kompresor 2 C MPU6201

3 MPU6205 Pengelolaan Industri 2

4 MPU6206 Komunikasi Bisnis 2

5 MPU6207 Kepemimpinan 2

6 MPU6208 Konsep Teknologi 2

7 UBA6204 Engineering Ethic 2 C UBA6202

8 UKN6201 KUM ITT 2 90 sks

9 MPU6213 Kapita Selekta 1 2

10 MPU6214 Kapita Selekta 2 2

Jumlah 20

B. Pilihan Keahlian

1 MPB6306 Teknologi Lepas Pantai 3

C

MPB6204,

C MPP6301

2 MPB6307 Teknik Lumpur Pemboran 3 C MPB6301

Page 46: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 17

3 MPB6308 Pemboran Horizontal 3 C MPB6301

4 MPB6309 Pengendalian Sumur 3 C MPB6301

5 MPE6302 Teknik Eksploitasi Panas Bumi

Lanjut 3 C MPE6201

6 MPF6306 Production Logging 3 C MPF6202

7 MPF6307 Penilaian Formasi Lanjut 3 C MPF6202

8 MPG6302 Teknologi Coalbed Methane &

Shale Gas 3 C MPG6301

9 MPK6303 Skenario Pengembangan

Lapangan Migas 3 C MPK6301

10 MPK6304 Pemasaran dan Perdagangan

Migas 3 C MPK6301

11 MPK6305 Pengelolaan Lapangan Migas 3 C MPK6301

12 MPP6306 Problema Khusus Teknik

Produksi 3 C MPP6301

13 MPP6307 Pengelolaan Fasilitas Produksi

Migas 3 C MPP6301

14 MPR6308 Reservoir Rekah Alami 3 C MPR6303

15 MPR6309 Pengolahan Data Lapangan 3 C MPR6303

16 MPR6310 Teknik Reservoir Lanjut 3 C MPR6303

17 MPR6311 Problema Khusus Teknik

Reservoir 3 C MPR6303

Jumlah 58

Page 47: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 18

3. PROGRAM STUDI MAGISTER TEKNIK PERMINYAKAN

3.1 Profil Lulusan Program Studi Magister Teknik Perminyakan

Menjadi magister teknik perminyakan dengan melaksanakan penerapan,

pengembangan, inovasi, dan penemuan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi

Perminyakan, Panas bumi, Energi Non Konvensional, atau Energi

Terbarukan, meningkatkan kepekaan terhadap permasalahan kemandirian

energi, sosial kemasyarakatan dan secara berkesinambungan dalam

pemecahan permasalahan ketahanan energi.

3.2 Capaian Pembelajaran

3.2.1 Capaian Pembelajaran Pengetahuan

1. Menguasai teori sains rekayasa, rekayasa perancangan, metode dan

teknik terkini bidang Reservoir Migas, Panasbumi, Enhanced Oil

Recovery dan Improved Oil Recovery yang diperlukan untuk analisis

dan perancangan pengelolaan lapangan.

2. Menguasai teori sains rekayasa, rekayasa perancangan, metode dan

teknik terkini bidang produksi dan pengolahan lapangan migas,

panasbumi, dan non-konvensional energi yang diperlukan untuk

analisis dan perancangan sistem, proses, dan produk.

3. Menguasai teori sains rekayasa, rekayasa perancangan, metode dan

teknik terkini bidang Pemboran Reservoir Migas, Panasbumi,

Enhanced Oil Recovery dan Improved Oil Recovery yang diperlukan

untuk analisis dan perancangan pengembangan lapangan.

4. Menguasai teori, metode dan pengetahuan terkini bidang

keekonomian dan linkungan yang diperlukan untuk pengambilan

keputusan dengan memperhatikan keselamatan kerja dan

kelestarian lingkungan hidup.

3.2.2 Capaian Pembelajaran Keterampilan Umum

1. Mampu menyajikan argumen yang dapat dipertanggungjawabkan

secara ilmiah berdasarkan etika akademik dan

mengkomunikasikannya melalui berbagai bentuk media kepada

masyarakat umum atau implementasi ilmu pengetahuan teknologi

Perminyakan, Panas Bumi, Energi Non Konvensional atau Energi

Terbarukan.

Page 48: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 19

2. Mampu memimpin, mengelola, dan mengambil keputusan dalam

suatu tim kerja atau tim riset untuk memecahkan masalah pada

bidang Perminyakan Panas Bumi, Energi Non Konvensional atau

Energi Terbarukan.

3. Mampu mengembangkan pemikiran logis, kritis, sistematis, dan

inovatif dan memelihara jaringan kerja sama dengan kolega dan

sejawat di dalam institusi dan komunitas riset nasional atau

internasional.

4. Meningkatkan kapasitas pembelajaran secara mandiri, bertanggung

jawab pada pekerjaannya dan dapat diberi tanggung jawab atas

pencapaian hasil kerja.

3.2.3 Capaian Pembelajaran Khusus

1. Mampu mengelola dan melaksanakan riset di bidang Perminyakan

dan Energi Terbarukan berdasarkan kaidah keilmuan yang hasilnya

disusun dalam bentuk tesis dan publikasi saintifik pada jurnal ilmiah

yang terakreditasi.

2. Mampu mengidentifikasi bidang riset Perminyakan dan Energi

Terbarukan dan memposisikan ke dalam suatu peta jalan riset serta

mampu berkontribusi dalam riset yang bersifat multidisiplin.

3. Mampu mengelola (mendokumentasikan, menyimpan, mengaudit,

dan mengamankan) data riset untuk keperluan otentikasi,

orijinalitas, dan studi pengulangan (reproducibility).

4. Mampu melakukan pendalaman atau perluasan keilmuan terapan

untuk memberikan kontribusi original dan teruji melalui riset secara

mandiri.

5. Mampu memformulasikan ide-ide baru dari hasil riset yang

dilaksanakan untuk pengembangan teknologi.

6. Mampu mengadaptasi perubahan ilmu pengetahuan, teknologi, dan

hukum yang terjadi terhadap proses pelaksanaan dan substansi riset

yang dihadapi.

3.2.4 Capaian Pembelajaran Sikap

1. Bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan mampu menunjukkan

sikap religius.

2. Menjunjung tinggi nilai kemanusiaan dalam menjalankan tugas

berdasarkan agama, moral dan etika.

Page 49: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 20

3. Berkontribusi dalam peningkatan mutu kehidupan bermasyarakat,

berbangsa, bernegara, dan kemajuan peradaban berdasarkan

Pancasila.

4. Berperan sebagai warganegara yang bangga dan cinta tanah air,

memiliki nasionalisme serta rasa tanggung jawab pada negara, dan

bangsa.

5. Menghargai keanekaragaman budaya, pandangan, agama, dan

kepercayaan, serta pendapat atau temuan orisinal orang lain.

6. Bekerja sama dan memiliki kepekaan sosial serta kepedulian

terhadap masyarakat dan lingkungan.

7. Taat hukum dan disiplin dalam kehidupan bermasyarakat dan

bernegara.

8. Menginternalisasi nilai, norma, dan etika akademik.

9. Menunjukkan sikap bertanggung jawab atas pekerjaan di bidang

keahliannya secara mandiri.

10. Menginternalisasi semangat kemandirian, kejuangan, dan

kewirausahaan.

3.2.5 Distribusi Matakuliah Program Studi Magister Teknik Perminyakan

Kurikulum Operasional 2021

SEMESTER 1

NO. KODE MATA KULIAH SKS PRASYARAT

1. MPK8306 Ekonomi Migas Lanjutan 3

2. MPR8312 Teknik Reservoir Lanjutan 3

3. MGS8310 Geologi Minyak dan Gas Bumi

Lanjutan 3

4. MPU8315 HSE dan CSR Lanjutan 3

Jumlah 12

SEMESTER 2

NO. KODE MATA KULIAH SKS PRASYARAT

1. MPF8308 Penilaian Formasi Lanjutan 3

2. MPB8310 Teknik Pemboran Lanjutan 3

3. MPP8308 Manajemen Produksi Lanjutan 3

4. Pilihan *) 3

Jumlah 12

Page 50: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 21

SEMESTER 3

NO. KODE MATA KULIAH SKS PRASYARA

T

1. MPR8313 Manajeman Peningkatan Produksi

Lanjutan 3

2. MPK8307 Pengelolaan, Perencanaan, dan

Pengembangan Migas Lanjutan 3

3. MPU8316 Metode Riset 3

4. Pilihan **) 3

Jumlah 12

SEMESTER 4

NO. KODE MATA KULIAH SKS PRASYARA

T

1. MPU8417 Tesis 4

Jumlah 4

Distribusi Mata Kuliah Pilihan

NO. KODE MATA KULIAH SKS PRASYARAT

1. MPB8311* Pemboran Horizontal Lanjutan 3

2. MPE8303* Teknik Eksploitasi Panas Bumi Lanjutan

3

3. MPG8303* Teknik Eksploitasi Gas Bumi Lanjutan

3

4. MPR8314* Simulasi Reservoir Lanjutan 3

5. MGS8311** Model Statik Geologi dan Geofisika

3

6. MPF8309** Uji Tekanan Sumur Lanjutan 3

7. MPG8304** Hidrokarbon Non-Konvensional

Lanjut 3

8. MPR8315** Manajemen Reservoir 3

9. MPE8304 Energi Terbarukan Lanjutan 3

Jumlah 27

Mata Kuliah Kompetensi Jurusan/Program Studi Perminyakan

1. Teknik Reservoir

2. Teknik Pemboran

Page 51: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 22

3. Teknik Produksi

4. Teknik Eksploitasi Gas Bumi

5. Peningkatan Perolehan Minyak

6. Penilaian Formasi

7. Pengelolaan Lapangan

Matakuliah Matrikulasi:

1. Pengantar teknik perminyakan 6. Penilaian formasi

2. Geologi minyak dan gas bumi 7. Teknik eksploitasi panas bumi

3. Teknik reservoir 8. Teknik Energi terbarukan

4. Teknik Produksi 9. Ekonomi migas

5. Teknik Pemboran

Keterangan :

KETENTUAN KODE PRA-SYARAT :

Kode Pra-Syarat

Mata Kuliah

I Mengikuti dan memenuhi persyaratan perkuliahan dan ujian semester

N Pernah mengambil mata kuliah dan memiliki nilai.

D Pernah mengambil mata kuliah dengan minimal D

C Pernah mengambil mata kuliah dan lulus dengan nilai minimal C

P Mata Kuliah diambil bersamaan pada semester reguler

Ketentuan Jumlah Beban Studi Sesuai IPS : Ketentuan Status Nilai :

Perolehan IPS Maksimum Beban Studi

(SKS) IN Incomplete

≥ 3,00 24

MG

Missing grade

2,50 - 2,99 22

NR No Record of Attendance

2,00 - 2,49 20 FR Fraud

1,50 - 1,99 18

1,00 - 1,49 16

< 1,00 14

Page 52: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 23

4. PROGRAM STUDI SARJANA TEKNIK GEOLOGI

4.1 Profil Lulusan Program Studi Sarjana Teknik Geologi :

Sarjana Teknik Geologi yang menguasai Teknik Eksplorasi Geologi dan

Geologi Tata Lingkungan yang mampu mengembangkan diri di dunia kerja

dan usaha.

4.2 Capaian Pembelajaran

Capaian pembelajaran lulusan (CPL) disebut juga sebagai Capaian

Pembelajaran Operasional (CPO) adalah capaian pembelajaran yang harus

dipenuhi oleh mahasiswa setelah menyelesaikan kuliahnya di suatu Program

Studi.

Capaian Pembelajaran Lulusan terdiri atas: CP Sikap, CP Pengetahuan, CP

Keterampilan Umum dan CP Keterampilan Khusus.

CPL Program studi Teknik Geologi Universitas Trisakti disusun dengan unsur

utamanya adalah Capaian Pembelajaran Lulusan yang disyaratkan oleh

Kemenristekdikti (KKNI), khususnya untuk Capaian Pembelajaran Sikap dan

Keterampilan Umum, sedangkan untuk Capaian Pembelajaran Pengetahuan

dan Keterampilan Khusus, mengambil unsur yang telah disepakati bersama

dengan Asosiasi Program Studi Teknik Geologi (Asproditegi).

Selanjutnya karena Prodi Teknik Geologi bercita-cita mencapai akreditasi

khusus untuk bidang keteknikan yang berbasis OBE (Outcome Base

Education) maka dalam penyusunan CPL tersebut juga mengambil 10 unsur

yang dipersyaratkan oleh badan akreditasi internasional IABEE.

Pada akhirnya CPL Prodi Teknik Geologi juga memuat Visi Misi maupun

Trikrama Universitas Trisakti yang merupakan nilai-nilai luhur yang diemban

bersama.

CPL Prodi Teknik Geologi berjumlah 12 yang terdiri atas: 2 Capaian

Pembelajaran Sikap, 3 Capaian Pembelajaran Pengetahuan, 3 Capaian

Pembelajaran Ketrampilan Umum dan 4 Capaian Pembelajaran Ketrampilan

Khusus .

Mahasiswa di Prodi Teknik akan menempuh pendidikan Sarjananya dengan

masa studi selama 8 semester dan paling lama 14 semester dengan beban

kredit sebanyak 146 SKS. Dalam kurikulumnya terdiri dari 64 mata kuliah

wajib dan 4 mata kuliah pilihan yang dapat dipilih dari 23 mata kuliah pilihan

yang ada yang wajib diambil oleh mahasiswa pada Prodi Teknik Geologi

Page 53: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 24

Universitas Trisakti. Adapun persebaran mata kuliah yang dapat diambil

oleh mahasiswa mulai dari Semester 1 hingga Semester 8 dapat dilihat pada

Kurikulum Operasional 2021 Prodi Teknik Geologi.

4.2.1 Capaian Pembelajaran Pengetahuan

▪ Pa: Mampu menguasai konsep teoritis ilmu kebumian, aplikasi

matematika rekayasa, prinsip rekayasa, sains rekayasa dan

desain rekayasa.

▪ Pb: Menguasai pengetahuan tentang teknik komunikasi dan

perkembangan IPTEKS terkini di bidang kebumian

▪ Pc: Menguasai prinsip dan isu isu terkini dalam keekonomian

sumberdaya geologi dan sosial budaya yang relevan

4.2.2 Capaian Pembelajaran Keterampilan Umum

▪ KUa: Mampu mendokumentasikan, mengkomunikasikan ide

dan pemikiran logis secara tertulis maupun lisan secara efektif

dengan menghindari plagiarisme

▪ KUb: Mampu memahami kebutuhan akan pembelajaran diri

sepanjang hayat.

▪ KUc: Mampu mengidentifikasi, merumuskan, menyelesaikan

permasalahan keteknikan dan melakukan evaluasi kinerja

4.2.3 Capaian Pembelajaran Khusus

▪ KKa: Mampu menerapkan pengetahuan dasar Matematika, IPA

dan Kebumian serta Teknologi Informasi dalam memahami

prinsip keteknikan serta menyelesaikan permasalahan Geologi

▪ KKb: Mampu mengidentifikasi, memformulasikan dan

menganalisis data secara terintegrasi berdasarkan pendekatan

eksperimental dan/atau lapangan untuk memberikan

rekomendasi terhadap penyelesaian masalah rekayasi geologi

▪ KKc: Mampu merencanakan, mendesain komponen,

menyelesaikan, mengevaluasi, serta memberikan saran atau

solusi terhadap permasalahan rekayasa geologi sesuai dengan

batasan yang ada.

▪ KKd: Mampu menerapkan metode dan perangkat geologi yang

tepat dalam menganalisis dan menyelesaikan permasalahan

Page 54: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 25

geologi, terkait sumber daya serta bencana geologi dan geologi

perkotaan

4.2.4 Capaian Pembelajaran Sikap

● Sa: Memiliki komitmen terhadap tanggung jawab profesi, etika

profesi bagi kepentingan masyarakat bangsa dan negara yang

bertrikrama Trisakti.

● Sb: Mampu bersikap mandiri dan bekerjasama dalam tim, lintas

disiplin dan budaya serta memiliki jiwa kewirausahaan

4.2.5 Distribusi Matakuliah Program Studi Teknik Geologi Kurikulum

Operasional 2021

SEMESTER 1

NO. KODE MATA KULIAH SKS PRASYARAT

1. Pendidikan Agama

2

UAG6201 Islam

UAG6202 Kristen

UAG6203 Katholik

UAG6204 Budha

UAG6205 Hindu

2. MGD6301 Geologi Dasar 3

3. MGD6102 Praktikum Geologi Dasar 1 P MGD6301

4. MGF6301 Fisika Dasar 1 3 -

5. MTK6301 Kimia Dasar 1 3 -

6. MTK6102 Praktikum Kimia Dasar 1 1 P MTK6301

7. MFU6201

Pengantar Teknologi Kebumian

dan Energi (PTKE) 2 -

8. MPM6301 Matematika 1 3 -

9. UPA6200 Pendidikan Pancasila 2 -

Jumlah 20

Page 55: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 26

SEMESTER 2

NO KODE NAMA MATAKULIAH SKS PRASYARAT

1. MGN6414 Mineralogi 4 -

2. MGN6102 Praktikum Mineralogi 1 P MGN6414

3. MGF6202 Fisika Dasar 2 2 D MGF6301

4. MGF6103 Praktikum Fisika Dasar 1 P MGF6202

5. MTK6204 Kimia Fisika 2 D MKI6301

6. MPM6302 Matematika 2 3 D MPM6301

7. MFU6102 Ekskursi PTKE 1 D MFU6201

8. MGS6203 Sedimentologi Stratigrafi 2 D MGD6301

9. MGS6104

Praktikum Sedimentologi

Stratigraf 1 P MGS6203

10. MPM6311 Statistika 1 3

Jumlah 20

SEMESTER 3

NO. KODE MATA KULIAH SKS PRASYARAT

1. MGG6217 Geofisika 2 D MGD6301

D MGF6202

2. MGG6118 Praktikum Geofisika 1 P MGG6217

3. MPM6206 Matriks dan Ruang vektor 2 D MPM6302

4. MGD6203 Geomorfologi 2 D MGD6301

5. MGD6104 Praktikum Geomorfologi 1 P MGD6203

D MGD6102

6. MGN6415 Petrologi 4 C MGN6414

7. MGN6225 Praktikum Petrologi 2 D MGN6102

P MGN6415

8. MGD6205 Geologi Struktur 2 D MGD6301

9. MGD6106 Praktikum Geologi Struktur 1 P MGD6205

D MGD6102

10. MGS6217 Paleontologi dan

Mikropaleontologi 2 D MGS6203

Page 56: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 27

11. MGS6115 Praktikum Paleontologi dan

Mikropaleontologi 1

P MGS6312

D MGS6104

Jumlah 20

SEMESTER 4

NO. KODE MATA KULIAH SKS PRASYARAT

1 MGG6219 Geofisika Eksplorasi 2 D MGD6205

D MGG6217

2 MGG6120 Praktikum Geofisika Eksplorasi 1 D MGG6118

P MGG6219

3 MGK6201 Geokimia 2

D

MGN6414

D MTK6204

4 MPM630 Matematika 3 3 D

MPM6302

5 MGA6301 Kuliah Lapangan 3

C MGD6203

C MGD6205

C MGN6415

C MGS6203

C MGN6414

C MGD6106

C MGD6104

C MGD6301

C MGD6102

C MGS6104

C MGN6224

C MGN6225

6 MFU6207 Komputasi Dasar 2

7 MGD6216 Teknologi Geomatika 2

P

MPM6212

D MGD6203

8 MPM621

2 Statistika 2 2

D

MPM6311

9 MTT6202 Mekanika Batuan 2 D

MGN6415

Page 57: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 28

D MGD6205

P

MPM6303

10 MTT6103 Praktikum Mekanika Batuan 1

P MTT6202

N

MGD6106

N

MGN6225

Jumlah 20

SEMESTER 5

NO. KODE MATA KULIAH SKS PRASYARAT

1 MGA6205 Kerja Praktek 2 S 75 SKS

2 MGT6303 Hidrogeologi 3 D MGS6203

D MGG6217

3 MGG6203 Vulkanologi 2 D MGN6415

D MGF6202

4 MGT6201 Geologi Teknik 2

D MTT6202

D MPM6303

P MGD6210

5 MGT6102 Praktikum Geologi Teknik 1 P MGT6201

P MGT6201

6 MGG6322 Teknik Eksplorasi Migas 3

D MGG6219

D MGG6120

D MGK6201

7 MFU6204 Energi Baru Terbarukan dan

Konservasi Energi (EBTKE) 2

D MFU6201

D MFU6102

8 MGD6314 Tektonika dan Stratigrafi

Indonesia 3

D MGD6205

D MGS6217

9 MGS6205 Geologi Sejarah 2 D MGS6217

10 MGD6210 Sistem Informasi Geografis 2 D MGD6216

Jumlah 22

SEMESTER 6

NO. KODE MATA KULIAH SKS PRASYARAT

Page 58: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 29

1 MGA6302 Pemetaan Geologi 3

C MGA6301

C MGS6205

C MGD6314

2

MGN6316

Teknik Eksplorasi Mineral

Ekonomi 3

D MGG6217

D MGK6201

C MGD6205

C MGN6415

3 MGT6311 Geologi Tata Lingkungan dan

Bencana Geologi 3

D MGG6203

D MGD6210

D MGT6201

4 * Matakuliah Pilihan 1 2

5 ** Matakuliah Pilihan 2 2

6 MGS6213 Teknik Eksplorasi Batubara 2 D MGN6415

D MGS6203

7 MGG6221 Teknik Eksplorasi Panas Bumi 2

D MGG6217

D MFU6204

D MGG6203

8 UKR6300 Kewirausahaan 3 -

Jumlah 21

SEMESTER 7

NO. KODE MATA KULIAH SKS PRASYARAT

1 UBA6202 Bahasa Inggris 2 -

2 MGA6208 Seminar Laporan Pemetaan 2 C MGA6302

P UBN6200

3 MGU6306 Proyek Rekayasa Geologi 3

C MGA6302

C MGN6316

C MGG6221

C MGT6311

C MGS6213

4 UKD6200 Kewarganegaraan, Demokrasi

dan Hak Asasi 2 -

5 MFU6206 Etika Kerja dan Keteknikan 2 -

6 UBN6200 Bahasa Indonesia 2 -

7 MGA6107 Proposal Skripsi 1 P UBN6200

Page 59: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 30

D MGA6302

8 *** Matakuliah Pilihan 3 2

9 **** Matakuliah Pilihan 4 3

Jumlah 19

SEMESTER 8

NO. KODE MATA KULIAH SK

S PRASYARAT

1 MGA6406 SKRIPSI 4

S 134 SKS,

IPK ≥ 2,5

C MGA6207

Jumlah 4

MATA KULIAH PILIHAN

NO. KODE MATA KULIAH SKS PRASYARAT

1 MGD6213 Geologi Laut 2 C MGD6205

2 MGD6318 Geologi Struktur Lanjut 3 C MGD6205

3 MGG6212 Karakterisasi Formasi 2 C MPM6207

4 MGG6214 Tata Kelola Sumber Daya Geologi 2 S 100 SKS

5 MGG6325 Geofisika Reservoir 3 C MGG6205

6 MGG6222 Geofisika Dangkal 2 C MGG6205

7 MGK6304 Geokimia Mineral 3 C MGK6201

8 MGK6203 Geokimia Migas 2 C MGK6201

9 MGN6214 Petrogenesa Batuan Kristalin 2 C MGN6415

C MGN6109

10 MGN6215 Petrologi Batubara 2 C MGN6203

11 MGN6329 Eksplorasi Energi Non

Konvensional 3 S 100 SKS

12 MGN6216 Mineral Jarang 2 S 100 SKS

13 MGS6211 Stratigrafi Terapan 2 C MGS6203

14 MGS6318 Mikrofosil Terpadu 3 C MGA6302

15 MGT6208 Geologi Kuarter 2 C MGS6205

16 MGT6210 Tata Kelola Bencana Alam 2 C MGT6311

Page 60: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 31

17 MGT6213 Hidrogeologi Lanjut 3 C MGT6303

18 MGU6307 Kapita Selekta 3 S 100 SKS

19 MGN6211 Mineral Alterasi 2 C MGN6415

C MGN6104

20 UKN6201 KUM ITT 2 S 100 SKS

21 MPU6210 Mekanika Fluida 2 D MPM6206

D MGF6202

22 MPK6206 Health, Safety, Environment (HSE)

dan CS 2 S 100 SKS

23 MTT6201 Mekanika Tanah 2 S 100 SKS

51

4.2.6 Distribusi Matakuliah Program Studi Teknik Geologi Kurikulum 2017

(Berlaku Untuk Angkatan Selain 2019-2021)

SEMESTER 1

NO. KODE MATA KULIAH SKS PRASYARAT

1. MFU6201 Pengantar Teknologi Kebumian dan Energi (PTKE)

2

2. MGD6301 Geologi Dasar 3

3. MGD6102 Praktikum Geologi Dasar 1 P MGD6301

4. MGF6301 Fisika Dasar 1 3

5. MTK6301 Kimia Dasar 1 3

6. MPM6301 Matematika 1 3

7. MGN6201 Mineralogi 2

8. MGN6102 Praktikum Mineralogi 1 P MGN6201

9. Pendidikan Agama & Etika :

2

UAG6206 Islam

UAG6207 Kristen

UAG6208 Katholik

UAG6209 Budha

UAG6210 Hindu

Jumlah 20

Page 61: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 32

SEMESTER 2

NO KODE NAMA MATAKULIAH SKS PRASYARAT

1. MFU6102 Ekskursi Teknologi Kebumian dan Energi (PTKE)

1

2. UBA6202 Bahasa Inggris 2

3. MGF6202 Fisika Dasar 2 2

4. MGF6103 Praktikum Fisika Dasar 1

5. MTK6204 Kimia Fisika 2 D MKI6301

6. MTK6103 Praktikum Kimia Dasar 1

7. MPM630

2 Matematika 2 3

8. MPM620

4 Statistika Dasar 2

9. MGD6203 Geomorfologi 2 N MGD6301, N MGD6102

10. MGD6104 PraktikumGeomorfologi 1 P MGD6203

11. MGN6203 Petrologi 2 C MGN6201, C MGN6102

12. MGN6104 Praktikum Petrologi 1 C MGN6201, C MGN6102

Jumlah 20

SEMESTER 3

NO. KODE MATA KULIAH SKS PRASYARAT

1. MGD6205 Geologi Struktur 2

N

MGD6301,

N MGD6102

2. MGD6106 Praktikum Geologi Struktur 1 P MGD6205

3. MGS6201 Paleontologi 2

N

MGD6301,

N MGD6102

4. MGS6102 PraktikumPaleontologi 1 P MGS6201

5. MGN6205 Mineral Optik 2 C MGN6203,

C MGN6104

6. MGN6106 Praktikum Mineral Optik 1 N MGD.321

Page 62: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 33

7. MGS6203 Sedimentologi-Stratigrafi 2

N

MGD6301,

N MGD6102

8. MGS6104 Praktikum Sedimentologi-Stratigrafi 1 P MGS6203

9. MPM6206 Matriks dan Ruang Vektor 2 N MPM6302

10. MGD6207 Penginderaan Jauh 2

T MGD6205, N MGD6203, N MGD6104

11. MGK6201 Geokimia 2

D MGN6201, D MGN6102, D

MGN6203,

D MGN6104

12. MGD6208 Pengukuran Geodesi 2 N MPM6301 N MPM6204

Jumlah 20

SEMESTER 4

NO. KODE MATA KULIAH SKS PRASYARAT

1. MGG6201 Geofisika Eksplorasi 1 2

D MGD6301, D MGD6102, D MGF6202

2. MGG6102 Praktikum Geofisika Eksplorasi 1 1 P MGG6201

3. MGS6205 Geologi Sejarah 2

C MGS6201, C MGS6102 C MGS6203, C MGS6104 P MGS6206, P MGS6107

4. MGG6203 Vulkanologi 2

D MGD6301,

D MGD6102,

D MGN6203, D MGN6104

Page 63: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 34

5. MGS6206 Mikropaleontologi 2 N MGS6201, N MGS6102

6. MGS6107 Praktikum Mikropaleontologi 1 P MGS6206

7. MGS6208 Geologi Batubara 2 D MGN6203, D MGN6104

8. MGA6301 Kuliah Lapangan 3

C MGN6203, C MGN6104, C MGN6201, C MGN6102, C MGS6201, C MGS6102, C MGS6203, C MGS6104, C MGD6205, C MGD6106 C MGD6203 C MGD 6104 C MGD 6301 C MGD 6102

9. MGG6204 Teknologi Informasi 2 -

10. UPA6201 Pendidikan Pancasila 2 -

11. UBA6201 Bahasa Indonesia 2 -

Jumlah 21

SEMESTER 5

NO. KODE MATA KULIAH SKS PRASYARAT

1. MGG6205 Geofisika Eksplorasi 2 2 D MGG6201, D MGG6102

2. MGG6106 Praktikum Geofisika Eksplorasi 2 1 P MGG6205

3. MGG6207 Geologi Panas Bumi 2

D MGG6201,

D MGG6102,

D MGK6201

4. MGS6309 Geologi Migas 3

D MGD6205, D MGD6106 D MGS6203, D MGS6104

5. MGD6209 Tektonika 2 N MGD6301,

Page 64: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 35

N MGD6205, N MGN6203 N MGS6203

6. MGT6201 Geologi Teknik 2

D MGN6203,

D MGN6104 D MGD6205, D MGD6106

7. MGT6102 Praktikum Geologi Teknik 1 P MGT6201

8. MGN6207 Endapan Mineral 2

C MGN6203, C MGN6104 C MGD6301, C MGD6102

9. MGN6208 Petrografi 2

D MGN6203, D MGN6104, D MGN6205, D MGN6106

10. MGN6109 Praktikum Petrografi 1 P MGN6208

11. MGT6303 Hidrogeologi 3 D MGS6203, D MGS6104

Jumlah 21

SEMESTER 6

NO. KODE NAMA MATAKULIAH SKS PRASYARAT

1. MGA6302 Pemetaan Geologi 3

C MGA6301, C MGN6208, C MGN6109, C MGS6205, C MGS6206, C MGS6107, P MGD6211 C MGN 6205 C MGN 6106

2. MGT6204 Mekanika Batuan 2 D MGT6201 D MGT6102

3. MGT6105 Praktikum Mekanika Batuan 1 P MGT6204

4. MGT6206 Bencana Geologi 2

D MGG6203, D MGD6209

Page 65: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 36

5. MGA6203 Metodologi Penelitian 2 C UBA6201 P MGA6302

6. MGD6210 Sistem Informasi Geografis 2

N MGD6205, N MGD6106, N MGD6203, N MGD6104

7. MGN6210 Eksplorasi Mineral dan Batubara 2

D MGN6207, D MGS6208

8. MGD6211 Geologi Indonesia 2 D MGD6205, D MGD6106

MK Pil 1 2

MK Pil 2 2

Jumlah 20

SEMESTER 7

NO. KODE MATA KULIAH SKS PRASYARAT

1. MGA6304 Seminar Pemetaan 3 C MGA6302, C UBA6201

2. MGG6208 Eksplorasi Panas Bumi 2 C MGG6207

3. MGT6207 Geologi Tata Lingkungan 2

D MGT6303, D MGT6201, D MGT6102, D MGD6210

4. MFU6203 Kewirausahaan Kebumian 2

N MGN6207, N MGS6309, N MGS6208, N MGG6207

5. MGU6201 Etika Kerja dan Keteknikan 2 -

6. UKD6201 Pendidikan Kewarganegaran 2 -

7. MGG6209 Eksplorasi Migas 2 C MGA6302, D MGG6205, D MGS6309

8. - MK Pil 3 2

- MK Pil 4 3

Jumlah 20

Page 66: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 37

SEMESTER 8

NO. KODE MATA KULIAH SKS PRASYARAT

1 MGA6406 SKRIPSI 4 S 134 SKS, IPK ≥ 2,5

C MGA6203

Jumlah 4

MATA KULIAH PILIHAN

NO KODE NAMA MATAKULIAH SKS PRASYARAT

1 MGG6310 Geofisika Reservoir 3 C MGG6205

2 MGG6311 Geofisika Terapan 3 C MGG6205

3 MGG6212 Karakterisasi Formasi 2 C MGG6205, C MGS6309

4 MGG6313 Pemodelan Geostatistik 3 C MGS6309, C MPM6204

5 MGG6214 Tata Kelola Sumber Daya Geologi 2

6 MGG6215 Non Konvensional Energi 2 S 100 SKS

7 MGK6202 Geokimia Mineral 2 C MGK6201

8 MGN6211 Mineral Alterasi

2 C MGN6208, C MGN6109

9 MGN6212 Petrogenesa Batuan Beku-Metamorf 2 C MGN6208, C MGN6109

10 MGN6213 Petrografi Batuan Reservoir 2 C MGN6208, C MGN6109

11 MGK6203 Geokimia Migas 2 C MGK6201, C MGS 6309

12 MGS6310 Mikrofosil Terpadu 3

C MGS6201, C MGS6102, C MGS6203, C MGS6104, C MGS6206, C MGS6107

13 MGS6211 Stratigrafi Terapan 2 C MGS6203, C MGS6104

14 MGT6208 Geologi Kuarter 2 C MGS6205, C MGD6209

15 MGT6307 Hidrogeologi Lanjut 3 C MGT6303

16 MGA6205 Kerja Praktek 2 S 100 SKS, N MGA6302 N MGA6304

Page 67: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 38

17 MGT6210 Tata Kelola Bencana Alam 2 C MGT6201, C MGT6206

18 MGD6215 Geologi Struktur Lanjut 2 C MGD6205, C MGD6106 C MGD6209

19 MGD6213 Geologi Laut 2 C MGD6205

20 MGU6202 Kapita Selekta 1 2 S 100 SKS

21 MGU6303 Kapita Selekta 2 3 S 100 SKS

22 UKN6201 KUM ITT 2 S 100 SKS

Jumlah 50

Mata Kuliah Kompetensi Program Studi Teknik Geologi

1. Geologi Dasar 2. Petrologi 3. Sedimentologi dan Stratigrafi 4. Paleontologi 5. Geomorfologi 6. Geologi Struktur 7. Geologi Sejarah 8. Geofisika Eksplorasi 9. Eksplorasi Mineral dan Batubara 10. Eksplorasi Panas Bumi 11. Eksplorasi Migas 12. Mekanika Batuan 13. Geologi Teknik 14. Geologi Tata Lingkugan 15. Pemetaan Geologi

Keterangan :

KETENTUAN KODE PRA-SYARAT :

Kode Pra-Syarat

Mata Kuliah

I Mengikuti dan memenuhi persyaratan perkuliahan dan ujian semester

N Pernah mengambil mata kuliah dan memiliki nilai.

D Pernah mengambil mata kuliah dengan minimal D

C Pernah mengambil mata kuliah dan lulus dengan nilai minimal C

P Mata Kuliah diambil bersamaan pada semester reguler

Page 68: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 39

Ketentuan Jumlah Beban Studi Sesuai IPS : Ketentuan Status Nilai :

Perolehan IPS Maksimum Beban Studi (SKS) IN Incomplete

≥ 3,00 24 MG Missing grade

2,50 - 2,99 22 NR No Record of Attendance

2,00 - 2,49 20 FR Fraud

1,50 - 1,99 18

1,00 - 1,49 16

< 1,00 14

5. PROGRAM STUDI SARJANA TEKNIK PERTAMBANGAN

5.1 Profil Lulusan Program Studi Sarjana Teknik Pertambangan

Profil lulusan profesional mandiri dari Program Studi Teknik Pertambangan

adalah menghasilkan Sarjana Teknik Pertambangan yang profesional,

unggul, dan berakhlak luhur serta menguasai konsep dasar dan mampu

mengaplikasikan pengetahuan rekayasa pertambangan dan pengetahuan

pendukung pertambangan yang bermanfaat, aman, dan ramah lingkungan

yang bekerja pada Instansi Pemerintah, Perusahaan Tambang, Konsultan,

Kontraktor Pertambangan, dan jasa-jasa lain yang berhubungan dengan

Pertambangan.

5.2 Capaian Pembelajaran

Capaian Pembelajaran (CP) merupakan nilai atau atribut yang harus dicapai

oleh mahasiswa setelah menyelesaikan tingkat pembelajaran tertentu.

Pada Program Studi Teknik Pertambangan, capaian pembelajaran telah

ditetapkan oleh Kemenristekdikti. Capaian Pembelajaran tersebut meliputi

Capaian Pembelajaran Pengetahuan (ada 5 CP), Capaian Pembelajaran

Sikap (ada 10 CP), Capaian Pembelajaran Keterampilan Umum (ada 9 CP),

dan Capaian Pembelajaran Keterampilan Khusus (sebanyak 7 CP). Namun

dalam kurikulumnya, Prodi Teknik Pertambangan juga memasukkan

muatan lokal, dimana hal ini sebagai penciri dari Prodi Teknik

Pertambangan yang sesuai dengan perkembangan ilmu pengetahuan yaitu

subyek matakuliah Batubara dan Bahan Galian Industri.

Mahasiswa di Prodi Teknik Pertambangan akan menempuh pendidikan

Page 69: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 40

Sarjananya dengan masa studi selama 8 semester dan paling lama 14

semester dengan beban kredit sebanyak 146 SKS. Dalam kurikulumnya

terdiri dari 71 mata kuliah wajib dan 5 mata kuliah pilihan yang dapat

dipilih dari 27 mata kuliah pilihan yang ada yang wajib diambil oleh

mahasiswa pada Prodi Teknik Pertambangan Trisakti.

Adapun persebaran mata kuliah yang dapat diambil oleh mahasiswa mulai

dari Semester 1 hingga Semester 8 dapat dilihat pada Kurikulum

Operasional 2021 Prodi Teknik Pertambangan.

5.2.1 Capaian Pembelajaran Pengetahuan

▪ Pa : Menguasai konsep ilmu alam, matematika, dan prinsip-

prinsip rekayasa yang diperlukan untuk analisis dan perancangan

aktivitas dalam bidang pertambangan

▪ Pb : Mampu menguasai prinsip dan isu lingkungan, ekonomi,

sosial, teknik komunikasi dan perkembangan teknologi terbaru dan

terkini yang berhubungan dengan industri pertambangan maupun

global.

▪ KUa : Mampu menerapkan pemikiran logis, kritis, sistematis,

inovatif dan nilai-nilai humaniora dalam mengimplementasikan ilmu

pengetahuan dan teknologi dalam bidang pertambangan

▪ KUb : Mampu bekerja secara mandiri, memiliki tanggung jawab

profesional serta menerapkan etika profesi dalam rekayasa

pertambangan

5.2.2 Capaian Pembelajaran Keterampilan Umum

▪ KUa : Mampu menerapkan pemikiran logis, kritis, sistematis,

inovatif dan nilai-nilai humaniora dalam mengimplementasikan ilmu

pengetahuan dan teknologi dalam bidang pertambangan

▪ KUb : Mampu bekerja secara mandiri, memiliki tanggung jawab

profesional serta menerapkan etika profesi dalam rekayasa

pertambangan

▪ KUc : Mampu memahami kebutuhan akan pembelajaran

sepanjang hayat serta mengenali dan menyerap informasi-informasi

terbaru di bidang pertambangan

▪ KUd : Memiliki kemampuan bekerjasama dalam tim dan

berinteraksi dengan disiplin yang sama maupun multidisiplin

Page 70: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 41

▪ KUe : Mampu berkomunikasi secara lisan dan tulisan dengan

baik dan efektif

5.2.3 Capaian Pembelajaran Keterampilan Khusus

▪ KKa : Mampu menerapkan ilmu alam, matematika, dan prinsip-

prinsip rekayasa untuk menyelesaikan masalah-masalah dalam

bidang pertambangan

▪ KKb : Mampu mengidentifikasi, merumuskan dan menganalisis

masalah di bidang pertambangan dengan menggunakan metodologi

dan teknik rekayasa dengan pendekatan sistem terintegrasi

▪ KKc : Mampu mendesain dan melaksanakan penelitian lapangan

dan laboratorium serta melakukan interpretasi berdasarkan data-

data yang ada untuk menyelesaikan masalah yang terkait rekayasa

pertambangan serta melakukan pelaporan yang diperlukan

▪ KKd : Mampu merancang proses, sistem dan operasi

penambangan serta menyelesaikan masalah dalam bidang

pertambangan dengan pendekatan analitis dan mempertimbangkan

standar teknis, kinerja, keberlanjutan serta memperhatikan faktor

ekonomi, K3, sosial budaya, dan kelestarian lingkungan

▪ KKe : Mampu menerapkan konsep, prinsip dan teknik

pengelolaan lingkungan pasca tambang

▪ KKf : Mampu menerapkan konsep, prinsip dan teknik

pengelolaan lingkungan pasca tambang

5.2.4 Capaian Pembelajaran Sikap

▪ Sa : Mampu bersikap dan berperilaku sesuai Trikrama Trisakti

(takwa tekun terampil, asah asih asuh, setia satria sportif)

Page 71: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 42

5.2.5 Distribusi Matakuliah Program Studi Teknik Pertambangan Kurikulum

2021.

SEMESTER 1

NO KODE NAMA MATAKULIAH SKS PRASYARAT

1. MPM6213 Matematika 1 2

2. MGF6205 Fisika Dasar 1 2

3. MTK6308 Kimia Dasar 3

4. MTK6103 Praktikum Kimia Dasar 1

5. MPM6204 Statistika Dasar 2

6. MGD6217 Geologi Fisik 2

7. MFU6207 Komputasi Dasar 2

8. UBA6202 Bahasa Inggris 2

9. MFU6201 Pengantar Teknologi Kebumian

dan Energi

2

10. MFU6102 Ekskursi Pengantar Teknologi

Kebumian dan Energi

1

11 MTU6202 Menggambar Teknik 2

Jumlah 21

SEMESTER 2

NO KODE NAMA MATAKULIAH SKS PRASYARAT

1. MPM6214 Matematika 2 2

2. MGF6202 Fisika Dasar 2 2

3. MGF6103 Praktikum Fisika Dasar 1

4. MTK6204 Kimia Fisika 2

5. MTK6105 Praktikum Kimia Fisika 1

6. MPM6206 Matriks dan Ruang Vektor 2

7. MTU6203 Mekanika Teknik 2

8. MGD6205 Geologi Struktur 2

9. MGN6227 Mineralogi dan Petrologi 2

Page 72: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 43

10. MGN6128 Praktikum Mineralogi dan

Petrologi

1

11. MTE6301 Ilmu Ukur Tanah 3

12. MTP6101 Praktek Lapangan 1

C-MGD6217

P-MGN6227

P-MGN6128

P-MGD6206

P-MTE6301

N-MFU6102

Jumlah 21

SEMESTER 3

NO KODE NAMA MATAKULIAH SKS PRASYARAT

1. MTK6206 Kimia Analitik 2 N-MTK6308

2. MTK6107 Praktikum Kimia Analitik 1 N-MTK6206 /

P-MTK6206

3. MTU6205 Penggerak Mula 2 N-MGF6202

4. MTT6201 Mekanika Tanah 2 N MGF6202

P-MTU6203

5. MTU6204 Teknik Tenaga Listrik 2 N MGF6202

6. MPM620

7 Metode Numerik 2

N-MPM6214

7. MTU6206 Pengantar Teknik dan Mesin Fluida 2 N-MTU6203

8. MTE6203 Teknik Eksplorasi Mineral dan

Batubara 2

N-MTE6202

9. MTE6202 Genesa dan Model Bahan Galian 2 N-MGD6217

10. MTT6204 Sistem dan Metode Penambangan 2

N-MGD6217

N-MFU6201

P-MTT6205

11. MTT6205 Peralatan Tambang 2 N-MFU6201

P-MTT6204

Jumlah 21

Page 73: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 44

SEMESTER 4

NO KODE NAMA MATAKULIAH SKS PRASYARAT

1. MTE6204 Permodelan Sumber Daya 2 N-MTE6203

2. MTE6105 Praktikum Permodelan Sumber Daya 1

N-

MTE6204/

P-MTE6204

3. MTT6207 Pemindahan Tanah Mekanis 2 N-MTT6205

4. MTT6328 Teknik Pemboran dan Peledakan 3 N-MTT6204

5. MTT6206 K3 dan Peraturan Tenaga Kerja 2 N-MTT6204

6. MTT6202 Mekanika Batuan 2 N MTU6203

N MGD6217

7. MTT6103 Praktikum Mekanika Batuan 1

N

MTT6202/

P MTT6202

8. MTT6229 Lingkungan Pertambangan 2 N-MTT6204

9. MTB6205 Batubara 2

10. MTB6102 Praktikum Analisa Batubara 1

11. MTG6201 Bahan Galian Industri 2

12. MTP6102 Kuliah Kerja 1 N MTP6101

Jumlah 21

SEMESTER 5

NO KODE NAMA MATAKULIAH SKS PRASYARAT

1. UBN6200 Bahasa Indonesia 2

2. MTU6207 Metode Penelitian dan Penulisan

Ilmiah 2

3. MTG6209 Pengolahan Bahan Galian 3 N MTG6201

4. MTG6102 Praktikum Pengolahan Bahan Galian 1

N-

MTG6209/

P-MTG6209

5. MTT6215 UU dan Kebijakan Tambang 2 N-MTT6204

6. MTT6211 Manajemen Tambang 2 N-MTT6204

7. MTT6210 Analisis Investasi 2

8. MTT6213 Geoteknik Tambang 2 N-MTT6202

9. MTT6216 Pembangunan Berkelanjutan dan

CSR 2

N-MTT6229

Page 74: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 45

10. MTT6230 Kestabilan Tambang Bawah Tanah 2 N-MTT6202

11. MTP6203 Kerja Praktek 2 N MTP6102

S 80 SKS

Jumlah 21

SEMESTER 6

NO KODE NAMA MATAKULIAH SKS PRASYARAT

1.

Pendidikan Agama

2

UAG6201 Pendidikan Agama Islam

UAG6202 Pendidikan Agama Kristen

Protestan

UAG6203 Pendidikan Agama Katholik

UAG6204 Pendidikan Agama Budha

UAG6205 Pendidikan Agama Hindu

2. UKD6200 Kewarganegaraan, Demokrasi dan

Hak Asasi Manusia 2

3. MFU6206 Etika Kerja dan Keteknikan 2

4. MTT6217 Ekonomi Mineral 2 N-MTG6201

5. MTT6224 Reklamasi dan Pasca Tambang 2 N-MTT6229

6. MTT6209 Ventilasi Tambang 2 N-MTK6204

7. MTT6212 Sistem Penirisan Tambang 2 N-MTU6206

8. MTT6218 Perencanaan Tambang 2 N-MTE6204

9. Mata Kuliah Pilihan 1 2

10 Mata Kuliah Pilihan 2 2

Jumlah 20

SEMESTER 7

NO KODE NAMA MATAKULIAH SKS PRASYARAT

1. UBA6203 Mining Seminar 2 N-UBA6202

2. UPA6200 Pendidikan Pancasila 2

3. UKR6300 Kewirausahaan 2

4. MTT6331 Pengembangan Proyek Tambang 3 P-MTT6218

5. MTP6104 Seminar Proposal Skripsi 1 N MTU6207

6. Mata Kuliah Pilihan 3 2

Page 75: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 46

7. Mata Kuliah Pilihan 4 2

8. Mata Kuliah Pilihan 5 2

Jumlah 17

SEMESTER 8

NO KODE NAMA MATAKULIAH SKS PRASYARAT

1. MTP6405 Skripsi 4 C-MTP6104

132 SKS

IPK > 2,5

Jumlah 4

MATA KULIAH PILIHAN

NO KODE NAMA MATAKULIAH SKS PRASYARAT

1. MTB6203 Teknologi Pemanfaatan Batubara 2 C MTB6301

2. MTB6204 Kualitas Batubara 2 C MTB6205

3. MTG6204 Teknologi Pemanfaatan Bahan

Galian Industri 2 C MTG6201

4. MTG6205 Kimia Mineral 2

C MFK6206

C

MGM6201

5. MTG6206 Pengantar Metalurgi 2 C MTG6209

6. MTG6210 Pengantar Processing Plant 2 C-MTG6209

7. MTG6208 Flotasi 2 C-MTG6209

8. MTE6206 Geostatistik 2 C MPM6204

C MTE6203

9. MTE6207 Pemetaan Topografi

Unkonvensional 2 C MTE6301

10. MTE6208 Geographic Information System 2 C MTE6301

11. MTT6220 Teknik Terowongan 2 C-MTT6202

12. MTT6221 Simulasi Kestabilan Lereng 2 C-MTT6202

13. MTT6222 Infrastruktur Tambang 2 C MTT6205

14. MTT6223 Coal and Mineral Handling 2 C MTT6205

Page 76: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 47

15. MFU6204 Energi Baru dan Terbarukan 2

16. MTT6225 Analisis Dampak Lingkungan

(AMDAL) 2 C-MTT6229

17. MTT6226 Operation Research 2 C-MTU6211

18. MTT6227 Strategi Bisnis Pertambangan 2 C MTT6210

19. MGG6216 Pengantar Geofisika Eksplorasi 2 C MTE6203

20. MFU6204 Energi Baru Terbarukan dan

Konversi Energi

2 D MFU6201

21. UKN6201 KUM ITT 2

22. MTU6209 Kapita Selekta 2

23. MTT6232 Pengelolaan Limbah

Pertambangan 2 C-MTT6229

24. MTT6233 Artificial Intelligence

Pertambangan 2 C-MFU6207

25. MTT6234 Manajemen Risiko

Pertambangan 2 C-MTU6211

26. MTT6235 Hidrologi Lanjut 2 C-MTU6212

27. MTT6236 Hidrogeologi 2 C-MTU6212

28. MGK6201 Geokimia 2 C-MTT6229

Jumlah 54

Mata Kuliah Kompetensi Jurusan/Program Studi Teknik Pertambangan :

1. Teknik Eksplorasi Mineral dan Batubara

2. Permodelan Sumberdaya dan Praktikum Permodelan

3. Mekanika Batuan dan Praktikum Mekanika Batuan

4. Pemindahan Tanah Mekanis

5. Sistem dan Metode Penambangan

6. Teknik Pemboran dan Peledakan

7. Pengolahan Bahan Galian dan Praktikum PBG

8. Ekonomi Mineral

9. Perencanaan Tambang

10. Pengembangan Proyek Tambang

11. Batubara dan Praktikum Analisis Kualitas Batubara

Page 77: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 48

Keterangan :

KETENTUAN KODE PRA-SYARAT :

Kode Pra-

Syarat Mata Kuliah

I Mengikuti dan memenuhi persyaratan perkuliahan dan ujian

semester

N Pernah mengambil mata kuliah dan memiliki nilai.

D Pernah mengambil mata kuliah dengan minimal D

C Pernah mengambil mata kuliah dan lulus dengan nilai minimal

C

P Mata Kuliah diambil bersamaan pada semester reguler

Ketentuan Jumlah Beban Studi Sesuai IPS : Ketentuan Status Nilai :

Perolehan IPS Maksimum Beban Studi

(SKS) IN Incomplete

≥ 3,00 24

M

G Missing grade

2,50 - 2,99 22

NR No Record of

Attendance

2,00 - 2,49 20 FR Fraud

1,50 - 1,99 18

1,00 - 1,49 16

< 1,00 14

Page 78: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 49

5.2.6 Distribusi Matakuliah Program Studi Teknik Pertambangan Kurikulum 2017

(Berlaku Untuk Angkatan Selain 2019-2021)

SEMESTER 1

NO KODE NAMA MATAKULIAH SKS PRASYARAT

1. MPM6301 Matematika 1 3

2. MGF6301 Fisika Dasar 1 3

3. MTK6301 Kimia Dasar 1 3

4. Agama dan Etika 2

5. UAG6206 - Islam

6. UAG6207 - Kristen

7. UAG6208 - Katolik

8. UAG6209 - Budha

9. UAG6210 - HIndu

10. MGD6301 Geologi Dasar 3

11. MGN6201 Mineralogi 2

12. UBA6201 Bahasa Indonesia 2

13. MFU6201 Pengantar Ilmu Kebumian dan

Energi

2

Jumlah 20

SEMESTER 2

NO KODE NAMA MATAKULIAH SKS PRASYARAT

1. MPM6302 Matematika 2 3

2. MGF6202 Fisika Dasar 2 2

3. MGF6103 Praktikum Fisika Dasar 1

4. MTK6202 Kimia Dasar 2 2

5. MTK6103 Praktikum Kimia Dasar 1

6. MPM6204 Statistika Dasar 2

7. UBA6202 Bahasa Inggris 2

Page 79: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 50

8. UKD6201 Pendidikan Kewarganegaraan 2

9. MTU6201 Konsep Teknologi 2

10. MTU6202 Menggambar Teknik 2

11. MFU6102 Ekskursi Teknologi Kebumian 1

Jumlah 20

SEMESTER 3

NO KODE NAMA MATAKULIAH SKS PRASYARAT

1. MTK6204 Kimia Fisika 2 N-MTK6202

2. MTK6105 Praktikum Kimia Fisika 1 N-MTK6202

atau P-MTK6204

3. MPM6206 Matriks Dan Ruang Vektor 2 N-MPM6302

4. MTU6203 Mekanika Teknik 2 N-MGF6202

5. MTU6204 Teknik Tenaga Listrik 2 N-MGF6202

6. MTU6205 Penggerak Mula 2 N-MGF6202

7. MTT6201 Mekanika Tanah 2 N-MGF6202

P-MTU6203

8. MTE6301 Ilmu Ukur Tanah 3 N-MTU6202

9. MTE6202 Genesa dan Model Bahan Galian 2 N-MGD6301

10. MGD6205 Geologi Struktur 2 N-MGD6301

11.

MTP6101 Praktek Lapangan 1 C-MGD6301

C-MGM6201

P-MTE6301

P-MGD6205

Jumlah 21

SEMESTER 4

NO KODE NAMA MATAKULIAH SKS PRASYARAT

1. MTK6206 Kimia Analitik 2 N-MTK6202

2.

MTK6107 Praktikum Kimia Analitik 1 N-MTK6206

atau P-MTK6206

3. MTU6206 Pengantar Teknik dan Mesin Fluida 2 N-MTU6203

Page 80: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 51

4. MPM6207 Metode Numerik 2 N-

MPM6302

5. MTU6207 Metode Penelitian dan Penulisan

Ilmiah

2 N-UBA6201

6.

MTT6202 Mekanika Batuan 2 N-MTU6203

N-

MGD6301

7.

MTT6103 Praktikum Mekanika Batuan 1 N-MTT6202

atau P-MTT6202

8. MTE6203 Teknik Eksplorasi Mineral dan

Batubara

2 N-MTE6202

9.

MTT6204 Sistem dan Metode Penambangan 2 N-

MGD6301

N-

MFU6201

P-MTT6205

10. MTT6205 Peralatan Tambang 2 N-MFU6201

P-MTT6204

11.

MTG6201 Bahan Galian Industri 2 N-

MGD6301

N-MTE6202

12. MTP6102 Kuliah Kerja 1 N-MTP6101

Jumlah 21

SEMESTER 5

NO KODE NAMA MATAKULIAH SKS PRASYARAT

1. MTT6206 K3 dan Peraturan Tenaga Kerja 2 N-MTT6204

N-MTT6205

2. MTT6207 Pemindahan Tanah Mekanis 2 N-MTU6205

N-MTT6205

3. MTG6302 Pengolahan Bahan Galian 3 N-MTG6201

4. MTG6103 Praktikum Pengolahan Bahan Galian 1 N-MTG6302

atau P-MTG6302

Page 81: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 52

5. MTB6301 Batubara 3 N-MGD6301

N-MTT6204

6. MTB6102 Praktikum Analisa Batubara 1 N-MTB6301

atau P-MTB6301

7. MTE6204 Permodelan Sumber Daya 2 N-MTE6303

N-MTE6202

8. MTE6105 Praktikum Permodelan Sumberdaya 1 N-MTE6204

atau P-MTE6204

9. MTT6208 Teknik Pemboran dan Peledakan 2 N-MTT6202

N-MTT6205

10. MTT6209 Ventilasi Tambang 2 N-MTK6204

N-MTU6206

11. MTP6203 Kerja Praktek 2 N-MTP6102

S-80 sks

Jumlah 21

SEMESTER 6

NO KODE NAMA MATAKULIAH SKS PRASYARAT

1. MTT6210 Analisis Investasi 2

2. MTT6211 Manajemen Tambang 2 N-MTT6204

P-MTT6210

3. MTT6212 Sistem Penirisan Tambang 2 N-MTU6206

N-MTT6204

4. MTT6213 Geoteknik Tambang 2 N-MTT6202

N-MTT6204

5. MTT6214 Pengelolaan Lingkungan Tambang 2 N-MTT6204

6. UPA6201 Pendidikan Pancasila 2

7. UBA6203 Mining Seminar 2 N-UBA6202

8. Mata Kuliah Pilihan 1 2

9. Mata Kuliah Pilihan 2 2

10 Mata Kuliah Pilihan 3 2

Jumlah 20

Page 82: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 53

SEMESTER 7

NO KODE NAMA MATAKULIAH SKS PRASYARAT

1. MTT6215 UU dan Kebijakan Tambang 2

2. MTT6216 Pembangunan Berkelanjutan dan

CSR

2 N-MTT6214

3. MTT6217 Ekonomi Mineral 2 N-MTG6201

N-MTT6210

4.

MTT6218 Perencanaan Tambang 2 N-MTE6204

N-MTT6207

N-MTT6212

N-MTT6213

N-MTT6211

5. MTT6219 Pengembangan Proyek Tambang 2 P-MTT6218

6. MTU6208 Etika Kerja 2 P-MTP6104

7. UKN6202 Kewirausahaan 2

8. MTP6104 Seminar Proposal Skripsi 1 N-MTU6207

C-MTP6203

9. Mata Kuliah Pilihan 4 2

10. Mata Kuliah Pilihan 5 2

Jumlah 19

SEMESTER 8

NO KODE NAMA MATAKULIAH SKS PRASYARAT

1. MTP6405 Skripsi 4 C-MTP6104

132 SKS

IPK > 2,5

Jumlah 4

MATA KULIAH PILIHAN

NO KODE NAMA MATAKULIAH SKS PRASYARAT

1. MTG6204 Teknologi Pemanfaatan Bahan Galian

Industri

2 C-MTG6201

2. MTG6205 Kimia Mineral 2 C-MTK6206

C-MGN6201

Page 83: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 54

3. MTG6206 Pengantar Metalurgi 2 C-MTG6302

4. MTG6207 Crushing Plan 2 C-MTG6302

5. MTG6208 Flotasi 2 C-MTG6302

6. MTE6206 Geostatistik 2 C-MPM6204

C-MTE6203

7. MTE6207 Pemetaan Topografi Unkonvensional 2 C-MTE6301

8. MTE6208 Geographic Information System 2 C-MTE6301

9. MTT6220 Teknik Terowongan 2 C-MTT6202

10. MTT6221 Simulasi Kestabilan Lereng 2 C-MTT6202

11. MTT6222 Infrastruktur Tambang 2 C-MTT6205

12. MTT6223 Coal and Mineral Handling 2 C-MTT6205

13. MTT6224 Reklamasi dan Pasca Tambang 2 C-MTT6214

14. MTT6225 Analisis Dampak Lingkungan (AMDAL) 2 C-MTT6214

15. MTT6226 Operation Research 2 C-MTU6201

16. MTT6227 Strategi Bisnis Pertambangan 2 C-MTT6210

17. MGG6216 Pengantar Geofisika Eksplorasi 2 C-MTE6203

18. UKN6201 KUM ITT 2

19. MTU6209 Kapita Selekta 2

20. MTB6203 Teknologi Pemanfaatan Batubara 2 C-MTB6301

21. MTB6204 Kualitas Batubara 2 C-MTB6301

Jumlah 44

Mata Kuliah Kompetensi Jurusan/Program Studi Teknik Pertambangan :

1. Teknik Eksplorasi Mineral dan Batubara

2. Permodelan Sumberdaya dan Praktikum Permodelan

3. Mekanika Batuan dan Praktikum Mekanika Batuan

4. Pemindahan Tanah Mekanis

5. Sistem dan Metode Penambangan

6. Teknik Pemboran dan Peledakan

7. Pengolahan Bahan Galian dan Praktikum PBG

8. Ekonomi Mineral

9. Perencanaan Tambang

Page 84: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 55

10. Pengembangan Proyek Tambang

11. Batubara dan Praktikum Analisis Kualitas Batubara

6. MERDEKA BELAJAR – KAMPUS MERDEKA (MBKM)

6.1 Kebijakan Merdeka Belajar

Universitas Trisakti mendukung kebijakan Merdeka Belajar – Kampus Merdeka yang

dicanangkan oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan pada Tahun 2020 dengan

menerbitkan Peraturan Rektor tentang Merdeka Belajar – Kampus Merdeka dan

Pedoman Pelaksanaan Merdeka Belajar – Kampus Merdeka Tahun 2020. Universitas

Trisakti berkomitmen memfasilitasi “hak belajar tiga semester di luar program studi”

untuk meningkatkan kompetensi lulusan, baik soft maupun hard skills, agar lebih

siap dan relevan dengan kebutuhan zaman, menyiapkan lulusan sebagai pemimpin

masa depan bangsa yang unggul dan berkepribadian. Hak belajar tiga semester di

luar program studi dapat digunakan untuk: a. mengambil SKS di luar perguruan tinggi

paling lama 2 semester atau setara dengan 40 SKS; b. mengambil SKS di program

studi yang berbeda di perguruan tinggi yang sama sebanyak 1 semester atau setara

dengan 20 SKS.

Pelaksanaan merdeka belajar tersebut dilaksanakan dengan opsi-opsi bentuk

kegiatan sebagai berikut:

1. pertukaran mahasiswa baik antar program studi di Universitas Trisakti

maupun dengan PT lain baik pada program studi yang sama maupun

program studi yang berbeda,

2. magang/praktik kerja,

3. asistensi mengajar di satuan pendidikan,

4. penelitian/riset,

5. proyek kemanusiaan,

6. kegiatan wirausaha,

7. studi/proyek independen,

8. membangun desa/kuliah kerja nyata tematik.

Pelaksanaan pertukaran mahasiswa antar program studi dalam lingkup Universitas

Trisakti maupun dengan perguruan tinggi mitra dapat dilakukan secara luring

maupun daring sebagai berikut:

Page 85: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 56

1. Fakultas membuat perjanjian kerja sama dengan mitra untuk menyepakati

mata kuliah yang ditawarkan, kuota, dan pendanaan. Proses pembuatan

perjanjian kerja sama disesuaikan dengan ketentuan yang berlaku.

2. Fakultas mensosialisasikan program pertukaran mahasiswa kepada dosen

dan mahasiswa.

3. Mahasiswa berkonsultasi dengan ketua program studi dan atau dosen

pembimbing akademik

4. Mahasiswa mendaftar untuk mengikuti program pertukaran mahasiswa dan

mengunggah persetujuan orang tua dan ketua program studi. Ketua

program studi melaksanakan seleksi peserta jika diperlukan

5. Mahasiswa mengikuti perkuliahan/dosen melaksanakan perkuliahan dan

asesmen

6. Ketua program studi dan Wakil Dekan I melaksanakan monitoring dan

evaluasi pelaksanaan program

7. Mahasiswa memperoleh nilai dari perguruan tinggi mitra

8. Ketua program studi melakukan rekognisi mata kuliah dan melaporkan ke

PDDikti melalui SIS .

6.2 Landasan Hukum

Berdasarkan Surat Edaran Mendikbud Nomor 1/2020 tentang Kebijakan

Merdeka Belajar tanggal 7 Februari 2020; dan Peraturan Rektor Universitas

Trisakti Nomor : 1 Tahun 2020 Tentang Merdeka Belajar.

Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi mendukung kebijakan Merdeka

Belajar, secara bertahap akan melaksanakan Surat Edaran Mendikbud dan

Peraturan Rektor tersebut. Namun Kurikulum Operasional di Program Studi

di lingkup FTKE saat ini perlu dilakukan perubahan kedepannya untuk

menyesuaikan kebijakan tersebut, tetapi FTKE berusaha dengan semaksimal

mungkin dalam pelaksanaannya.

Bersarkan Surat Edaran Mendikbud nomor 1/2020, tentang Merdeka

Belajar, kegiatan yang bisa dilakukan antara lain :

1. Pertukaran Mahasiswa

2. Magang/Praktik Kerja

3. Asistensi Mengajar

4. Penelitian/Riset

Page 86: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 57

5. Proyek Kemanusiaan

6. Kegiatan Wirausaha

7. Studi/Proyek Independen

8. Membangun Desa/KKNT

6.3 Mata kuliah yang bisa diambil oleh mahasiswa dalam lingkup Universitas

Trisakti pada pelaksanaan Program Merdeka Belajar – Kampus Merdeka,

antara lain:

Mata kuliah yang bisa diambil di lingkup Universitas Trisakti pada dasarnya

dibebaskan sesuai minat mahasiswa dengan mengikuti aturan dan Juknis yang

ditentukan di universitas dan fakultas. Mata kuliah yang bisa diambil disesuaikan

dengan jadwal dan tata cara yang dibuka pada Prodi yang dituju. Contoh-contoh

mata kuliah yang dapat diambil di prodi lain dalam lingkup Universitas Trisakti

sebagai berikut:

NO KODE MK MATA KULIAH BOBOT SEMESTER PRODI YANG DITUJU

1 MPM6204 Statistika Dasar 2 1 Prodi Teknik

Perminyakan

2 MGD6217 Geologi Fisik 2 1 Prodi Teknik Geologi

3 MGN6227 Mineralogi dan

Petrologi 2 1 Prodi Teknik Geologi

5 MGD6205 Geologi Struktur 2 2 Prodi Teknik Geologi

6 MFU6207 Komputasi Dasar 2 2 Prodi Teknik

Informatika

7 MTT6201 Mekanika Tanah 2 3 Prodi Teknik Sipil

8 MTU6203 Mekanika Teknik 2 3 Prodi Teknik Sipil

9 UPA6200 Pendidikan Pancasila 2 7

10 UKR6300 Kewirausahaan 2 7 Prodi Teknik Industri

11 MTE6208 Geographic

Information System 2 Pilihan Prodi Teknik Geologi

12 MGG6216 Pengantar Eksplorasi

Geofisika 2 Pilihan Prodi Teknik Geologi

13 MTT6226 Operation Research 2 Pilihan Prodi Teknik Industri

14 MFU6204 Energi Baru dan

Terbarukan 2 Pilihan Prodi Teknik

Perminyakan 15 MGK6201 Geokimia 2 Pilihan Prodi Teknik Geologi

16 MGG6322 Teknik Eksplorasi

Migas

3 5 Prodi Teknik Geologi

Page 87: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

IV - 58

6.4 Matakuliah yang bisa diambil oleh mahasiswa di prodi lain antar universitas

dalam pelaksanaan Program Merdeka Belajar – Kamus Merdeka, antara lain:

NO KODE MK MATA KULIAH BOBOT KETERANGAN

1 MTT6202 Mekanika Batuan 2 Semester 4

2 MTT6103 Praktikum Mekanika

Batuan 1 Semester 4

3 MTT6328 Teknik Pemboran dan

Peledakan 3 Semester 4

4 MTT6229 Lingkungan

Pertambangan 2 Semester 4

5 MTB6205 Batubara 2 Semester 4

6 MTG6201 Bahan Galian Industri 2 Semester 4

7 MTT6206 K3 dan Peraturan

Tenaga Kerja 2 Semester 4

8 MTT6230 Kestabilan Tambang

Bawah Tanah 2 Semester 5

9 MTT6213 Geoteknik Tambang 2 Semester 5

10 MTT6216 Pembangunan

Berkelanjutan dan CSR 2 Semester 5

11 MTT6224 Reklamasi dan Pasca

Tambang 2 Semester 6

12 MTT6217 Ekonomi Mineral 2 Semester 6

13 MTT6209 Ventilasi Tambang 2 Semester 6

14 MTT6212 Sistem Penirisan

Tambang 2 Semester 6

15 MTB6204 Teknologi Pemanfaatan

Batubara 2 Pilihan

16 MTG6203 Teknologi Pemanfaatan

Bahan Galian 2 Pilihan

17 MTT6221 Simulasi Kestabilan

Lereng 2 Pilihan

Page 88: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 1

Proses belajar mengajar merupakan serangkaian kegiatan yang saling

berkesinambungan dan saling mendukung satu dengan lainnya. Berkaitan dengan

hal tersebut proses belajar mengajar di Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

telah mengadopsi paradigma baru pendidikan tinggi yang berorientasi pada

mahasiswa (student centered learning) dengan sistem Outcomes Based Education

(OBE) dengan mempertimbangkan Revolusi Industri 4.0 dan mengaplikasikan secara

bertahap Sustainable Development Goals. Keseluruhan proses tersebut bermula dari

adanya masukan dan diakhiri dengan keluaran yang merupakan hasil proses belajar

mengajar yang sesuai dengan capaian pembelajaran yang dituju dan diharapkan dari

pendidikan yang telah dijalani.

Dalam melaksanakan proses belajar mengajar, maka Fakultas Teknologi Kebumian

dan Energi (FTKE) Universitas Trisakti mengacu pada faktor-faktor berikut:

keabsahan sebagai mahasiswa, program pembelajaran, biaya pendidikan, sistem

pembelajaran, proses pengisian KRS, proses pembelajaran, cuti akademik, batas

masa studi, Skripsi/Tesis, dan kelulusan.

1. MAHASISWA

Untuk menjadi mahasiswa FTKE Universitas Trisakti yang sah, setiap mahasiswa atau

calon mahasiswa FTKE Universitas Trisakti wajib memenuhi berbagai persyaratan

yang ditentukan.

1.1 Keabsahan sebagai Mahasiswa Baru

Untuk dapat dinyatakan sebagai mahasiswa baru FTKE Universitas Trisakti, semua

calon harus memenuhi persyaratan sebagai berikut:

1. Telah lulus seleksi penerimaan mahasiswa baru (PMB) Universitas Trisakti

yang ditetapkan dengan Surat Keputusan Rektor atau Wakil Rektor Bidang

Akademik’

V. MANAJEMEN AKADEMIK - PROSES BELAJAR MENGAJAR

Page 89: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 2

2. Telah mendaftarkan diri dengan menyerahkan kelengkapan administrasi

akademik dan memenuhi persyaratan keuangan yaitu pembayaran SPP, BPP

Pokok, BPP SKS dan lainnya yang sudah ditentukan.

3. Menyerahkan persyaratan administrasi akademik dan keuangan sebagai

berikut:

a. Persyaratan Umum:

1) Dua lembar fotokopi ijazah yang telah dilegalisir oleh Kepala Sekolah,

bagi SMA negeri maupun swasta dan yang sederajat.

2) Dua lembar fotokopi Nilai Ujian Akhir Nasional (UAN) yang dilegalisir

3) Dua lembar fotokopi Akte Kelahiran/Surat Kenal Lahir

4) Surat Keterangan sehat dan bebas Narkoba dari Pusat Medis Trisakti

(PMT)

5) Dua lembar fotokopi KTP/SIM/Kartu Pelajar

6) Bukti - bukti pembayaran.

7) Hasil Isian Formulir Sistem Informasi Manajemen (SIM)

8) Menandatangani dan menyerahkan surat pernyataan kesediaan untuk

mentaati semua peraturan dan tata tertib yang berlaku di Universitas

Trisakti dan FTKE.

b. Persyaratan Khusus:

Bagi calon mahasiswa Warga Negara Asing (WNA) yang telah lulus Ujian

Saringan Masuk, wajib mengajukan permohonan ijin belajar kepada Rektor

melalui Dekan untuk dibuatkan surat rekomendasi ijin belajar yang

ditujukan kepada Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Departemen

Pendidikan Nasional dan memiliki Surat Ijin Belajar dan KITAS (Kartu Izin

Tinggal Terbatas).

1.2 Mahasiswa Lama

Keabsahan dari mahasiswa harus selalu diperbaharui pada setiap semester dengan

melakukan registrasi yang terdiri atas:

1. Membayar biaya BPP Pokok.

2. Membayar Dana Kesehatan Mahasiswa

3. Membayar Dana Kegiatan Mahasiswa (DKM) pada awal semester gasal.

4. Membayar BPP Tambahan/SKS.

Page 90: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 3

1.3 Mahasiswa Pindahan

Mahasiswa pindahan adalah mahasiswa aktif yang dikarenakan sesuatu dan lain hal

melakukan perpindahan dengan membawa sejumlah SKS tertentu. Mahasiswa

Pindahan dibedakan menjadi dua, yaitu:

1. Program Perpindahan Dalam Satu Program Pendidikan (akademik ke

akademik) dalam level / jenjang yang setara dan belum memiliki ijazah.

2. Program Perpindahan Antar Program Pendidikan (vokasi ke akademik) yaitu

lulusan dari sebuah program studi yang ingin melanjutkan pendidikan

formalnya.

Universitas Trisakti dapat menerima mahasiswa pindahan dari berbagai universitas

dengan ketentuan bahwa mahasiswa yang bersangkutan dapat memenuhi segala

persyaratan yang ditetapkan. Terdapat empat jenis mahasiswa pindahan, yaitu:

1. Mahasiswa Pindahan antar Program Studi dalam lingkup satu Fakultas

Universitas Trisakti.

2. Mahasiswa Pindahan antar Program Studi antar Fakultas dalam lingkup

Universitas Trisakti.

3. Mahasiswa Pindahan dari Universitas lain di Dalam Negeri.

4. Mahasiswa Pindahan dari Universitas Luar Negeri

Syarat dan ketentuan bagi Calon Mahasiswa Pindahan adalah sebagai berikut:

1. Program mahasiswa pindahan hanya untuk level sarjana dan magister.

2. Mendaftar sebagai calon mahasiswa baru ke Universitas Trisakti

3. Berasal dari program studi dengan akreditasi minimal B.

4. IPK minimal Mahasiswa Pindahan:

a. Program Perpindahan Dalam Satu Program Pendidikan: Program Studi

Sarjana 2,5 dan Program Studi Magister 3,0.

b. Program Perpindahan Antar Program Pendidikan: 2,75 dari Program

Pendidikan sebelumnya.

5. Bersedia membuat surat pernyataan tertulis untuk menaati semua ketentuan

yang berlaku di Universitas Trisakti.

Ketentuan untuk calon mahasiswa pindahan untuk Program Perpindahan Dalam

Satu Program Pendidikan harus memenuhi hal sebagai berikut:

1. Masih dalam batas masa studi dan tidak putus studi (drop out – DO).

2. Sudah menjalani kuliah minimal 2 (dua) semester, dengan IPK minimal 2,50

dari perguruan tinggi asal.

Page 91: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 4

3. Melampirkan surat pengantar dari Perguruan Tinggi asal dan transkrip nilai.

4. Masa studi maksimal diperhitungkan berdasarkan PP No 17/2010 pasal 88 dan

Surat Edaran Kopertis Wilayah III No 122/K3/KM/2014 adalah sebagai berikut:

(total SKS lulus PT penerima – total SKS yang diakui) = X sem

12 SKS

Ketentuan administrasi bagi mahasiswa pindahan adalah sebagai berikut:

1. Mendaftarkan diri secara daring melalui situs web Universitas Trisakti, dengan

memilih jalur transfer kredit;

2. Memasukkan semua nilai yang sudah pernah diperoleh (transkrip nilai) dari

perguruan tinggi asal;

3. Fakultas/Program Studi akan membuat/melakukan penyetaraan terhadap

transkrip tersebut, dan kemudian mengirimkan ke Universitas (u.p. BAA) untuk

proses verifikasi;

4. Universitas menerbitkan Surat Keputusan Rektor tentang persetujuan hasil

verifikasi penyetaraan tersebut untuk disampaikan/dikirimkan kepada calon

mahasiswa baru;

5. jika calon mahasiswa baru tidak setuju terhadap hasil penyetaraan yang telah

ditetapkan tersebut, maka proses berhenti dan calon mahasiswa baru tidak

jadi masuk ke Universitas Trisakti;

6. Jika calon mahasiswa baru menyetujui, maka dilanjutkan dengan proses

pembayaran biaya pendidikan dan melengkapi persyaratan lain;

7. Setelah semua persyaratan administrasi akademik maupun keuangan

dipenuhi, maka dilanjutkan dengan registrasi calon mahasiswa baru dan

penerbitan Nomor Pokok Mahasiswa (NPM) bagi yang bersangkutan;

8. Universitas melakukan proses cetak hasil penyetaraan yang

disetujui/ditandatangani oleh Wakil Rektor Bidang Akademik dan Dekan

Fakultas terkait, yang kemudian akan dilaporkan di PD-Dikti oleh Program

Studi terkait.

1.4 Mahasiswa Asing

Mahasiswa asing adalah mahasiswa yang bukan warga negara Indonesia tetapi

menempuh pendidikan di Universitas Trisakti dengan memenuhi persyaratan

kemampuan akademik dan administrasi, termasuk keimigrasian dan izin belajar.

Adapun aturan yang menjadi rujukan bagi mahasiswa asing adalah sebagai berikut:

Page 92: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 5

1. Permendikbud Nomor 25 tahun 2007 tentang Persyaratan dan Prosedur bagi

WNA untuk Menjadi Mahasiswa pada Perguruan Tinggi di Indonesia

2. Surat Edaran Dirjen Imigrasi no. IMI-IZ.01.10-1217 tanggal 07 Juni 2010 tentang

Persyaratan Visa dan Izin Tinggal Terbatas Pelajar/Mahasiswa Asing.

Mahasiswa asing dalam lingkup Universitas Trisakti merupakan mahasiswa dari:

1. Program Reguler

2. Program Pertukaran

3. Program Gelar Ganda

4. Program Kerja Sama

Persyaratan

Untuk mengurus penerbitan izin belajar bagi mahasiswa asing, persyaratan yang

ditetapkan oleh Pemerintah RI sebagai berikut

(https://indonesia.go.id/layanan/pendidikan/sosial/mengurus-izin-belajar-bagi-

mahasiswa-asing):

1. Hasil pindaian surat permohonan izin belajar bagi mahasiswa asing dari

perguruan tinggi ditujukan kepada Direktur Pembinaan Kelembagaan Perguruan

Tinggi.

2. Informasi terkait program studi dan data pribadi

3. Hasil pindaian surat diterima di perguruan tinggi

4. Hasil pindaian ijazah atau transkrip akademik.

5. Hasil pindaian paspor.

6. Hasil pindaian surat pernyataan untuk tidak akan bekerja selama belajar di

Indonesia.

7. Tidak berpartisipasi di dalam aktivitas politik

8. Mematuhi peraturan perundang-undangan yang ada di Indonesia.

9. Hasil pindaian surat pernyataan dari penjamin atau penanggung jawab selama

belajar.

10. Hasil pindaian surat keterangan jaminan biaya.

11. Hasil pindaian surat keterangan sehat

12. Hasil pindaian foto berwarna ukuran paspor

13. Hasil pindaian KITAS dan STM/SKLD

Page 93: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 6

14. Hasil pindaian transkrip akademik.

Persyaratan Berdasarkan Jenis Permohonan:

1. Izin Baru: Nomor 1 -10

2. Perpanjang izin: Nomor 1 -12

Prosedur permohonan:

1. Mahasiswa Asing mempersiapkan persyaratan izin belajar dan menyampaikan

kepada perguruan tinggi

2. Perguruan tinggi melengkapi dokumen yang dipersyaratkan dan mengajukan

permohonan izin belajar kepada Direktur Pembinaan Kelembagaan Perguruan

Tinggi cq. Subdit Kerjasama Perguruan Tinggi (KPT) melalui aplikasi Izin Belajar

Mahasiswa Asing

3. Subdit KPT menerima dan memproses permohonan izin belajar.

4. Subdit KPT mempersiapkan proses clearing house untuk melakukan evaluasi dan

pengawasan mahasiswa asing.

5. Subdit KPT menyampaikan surat izin belajar hasil clearing house kepada

perguruan tinggi

6. Perguruan tinggi menyampaikan surat izin belajar kepada mahasiswa asing.

1.5 Mahasiswa Lanjutan (Ekstensi)

Mahasiswa lanjutan atau ekstensi adalah mahasiswa yang melanjutkan

pendidikannya dengan mengambil program ekstensi. Selain persyaratan umum,

persyaratan untuk dapat diterima sebagai mahasiswa ekstensi adalah telah lulus dari

Program Diploma Tiga (D-3). Cara untuk masuk adalah mendaftar dengan

menggunakan jalur pindahan atau transfer kredit.

1.6 Mahasiswa Aktif dan Tidak Aktif

Mahasiswa berkewajiban mendaftar kembali setiap awal semester dengan

membayar penuh biaya akademik dan mengisi KRS (Kartu Rencana Studi) sampai

dinyatakan lulus pada saat Yudisium. Mahasiswa dibedakan menjadi mahasiswa aktif

dan mahasiswa tidak aktif.

1. Mahasiswa aktif adalah mahasiswa yang telah membayar lunas biaya pendidikan

yang menjadi kewajibannya untuk semester yang akan berjalan atau mahasiswa

Page 94: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 7

yang membayar biaya pendidikan yang menjadi kewajibannya untuk semester

yang akan berjalan melalui mekanisme cicil, tunda bayar, sponsor ataupun bentuk

lain yang telah memperoleh persetujuan universitas.

2. Mahasiswa tidak aktif adalah

a. Mahasiswa tanpa izin tidak aktif karena tidak melaksanakan pembayaran biaya

pendidikan yang menjadi kewajibannya untuk semester yang akan berjalan,

sehingga masa tidak aktif diperhitungkan dalam masa studi;

b. mahasiswa yang diizinkan oleh Rektor karena sesuatu hal dan dengan alasan

yang dapat dipertanggungjawabkan untuk cuti akademik, baik terencana atau

tidak (atas permintaan sendiri atau karena alasan sakit, bela atau tugas negara,

atau tugas Universitas Trisakti) dengan memenuhi ketentuan cuti akademik

yang ditetapkan yaitu diambil sebelum batas masa studinya berakhir, dan

maksimal 4 (empat) semester. Dalam hal ini masa tidak aktif mahasiswa

diperhitungkan dalam masa studi.

1.7 Mahasiswa Asisten Dosen

Mahasiswa Asisten Dosen adalah mahasiswa yang diangkat secara resmi dengan

Surat Keputusan Rektor (SKR) untuk membantu kelancaran dan mengintensifkan

proses belajar mengajar dalam lingkungan Universitas Trisakti khusus dalam

kegiatan praktikum dan lapangan. Mahasiswa Asisten Dosen hanya diizinkan untuk

program pendidikan Sarjana dan Diploma.

Adapun persyaratan yang harus dipenuhi untuk dapat diangkat sebagai Mahasiswa

Asisten Dosen adalah:

1. Mahasiswa yang telah mengumpulkan minimal 90 SKS dengan IPK minimal 3

2. Minimal mempunyai nilai B untuk mata kuliah yang diasuh

3. Pengangkatan Mahasiswa Asisten Dosen dapat dilakukan setiap semester

dan dapat diusulkan kembali dengan beban maksimal 15 jam tatap muka

perminggu atau 60 jam perbulan.

Adapun prosedur pengangkatannya adalah sebagai berikut:

1. Membuat surat lamaran yang ditujukan kepada kepala laboratorium untuk

asisten laboratorium atau kepada ketua Jurusan/Program Studi untuk

Asisten Mata Kuliah dengan melampirkan data berikut ini:

a. Surat permohonan pelamar

b. Daftar riwayat hidup

Page 95: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 8

c. Evaluasi prestasi akademik mulai semester pertama /transkrip akdemik

(Form Permohonan Transkrip Nilai Akademik dapat dilihat pada

Lampiran A.1)

d. Pasfoto ukuran 4 x 6 cm sebanyak 1 lembar

e. Rekomendasi dari dosen mata kuliah yang bersangkutan khusus untuk

asisten mata kuliah

f. Surat Keterangan Kelakuan Baik dari Fakultas (Form Surat Keterangan

Kelakuan Baik dapat dilihat pada Lampiran A.2)

2. Usulan yang memenuhi persyaratan diajukan Ketua Jurusan ke Dekan untuk

dimintakan persetujuan Rektor

3. Pengangkatan Mahasiswa Asisten Dosen ditetapkan dengan Surat

Keputusan Rektor berdasarkan persetujuan tertulis dari Rektor/ Wakil

Rektor I.

Catatan:

1. Prosedur yang sama tanpa melampirkan data kelengkapan berlaku bagi

Mahasiswa Asisten Dosen yang diusulkan kembali.

2. Kepada mereka yang diangkat sebagai Mahasiswa Asisten Dosen

diberikan honorarium menurut ketentuan yang berlaku. Prosedur

pengajuan honorarium maksimal 1 (satu) bulan setelah pelaksanaan

kegiatan diajukan ke Biro Administrasi Akademik (BAA) untuk verifikasi

dana.

2. DOSEN

Dosen adalah pendidik profesional dan ilmuwan dengan tugas utama

mentransformasikan, mengembangkan, dan menyebarluaskan ilmu pengetahuan,

teknologi melalui pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat, yang

telah memenuhi standar dosen minimal tentang kualifikasi akademik dan

kompetensi pendidik, sehat jasmani dan rohani, serta memiliki kemampuan untuk

menyelenggarakan pendidikan dalam rangka pemenuhan capaian pembelajaran

lulusan.

Berdasarkan Permenristekdikti Nomor 2 Tahun 2016 tentang Perubahan Atas

Peraturan Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi Nomor 26 Tahun 2015

Tentang Registrasi Pendidik Pada Perguruan Tinggi, dosen terdiri atas dosen tetap

dan dosen tidak tetap. Dosen wajib memiliki NIDN atau NIDK atau NUP (terdaftar

sistem registrasi dosen nasional) dan memiliki jabatan akademik (P).

Page 96: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 9

2.1 Dosen Tetap

Dosen tetap adalah dosen yang bekerja penuh waktu yang berstatus sebagai tenaga

pendidik tetap pada satuan pendidikan tinggi tertentu dan diberikan/dimohonkan

NIDN (Nomor Induk Dosen Nasional) atau NIDK (Nomor Induk Dosen Khusus) serta

berstatus sebagai pendidik tetap yang diangkat oleh Universitas Trisakti, tidak

menjadi pegawai tetap pada satuan kerja atau pendidikan lainnya. Jumlah dosen

tetap minimal 60% dari jumlah seluruh dosen dengan paling sedikit 5 orang dan wajib

memiliki keahlian di bidang ilmu yang sesuai dengan disiplin ilmu pada Program

Studi. Adapun tugas seorang dosen tetap dihitung dengan beban kerja dosen yang

didasarkan pada kegiatan pokok dosen yang mencakup pelaksanaan pendidikan dan

pengajaran, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat (Tridharma Perguruan

Tinggi), kegiatan tugas tambahan dan kegiatan pendukung.

Yang termasuk Dosen Tetap (DT):

1. CPNS/PNS Dosen yang bekerja di Universitas Trisakti;

2. Dosen DPK (dipekerjakan) Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDikti) yang

ditempatkan di Universitas Trisakti;

3. Dosen Tetap Non PNS yang diangkat sesuai persyaratan yang diatur

Permendikbud Nomor 84 Tahun 2013.

2.2 Dosen Tidak Tetap

Adalah dosen yang bekerja paruh waktu yang berstatus sebagai tenaga pendidik

tidak tetap pada satuan pendidikan tinggi tertentu. Dosen tidak tetap diangkat oleh

Pimpinan Universitas Trisakti untuk jangka waktu tertentu.

2.3 Dosen dengan Perjanjian Kerja

Adalah dosen yang direkrut dengan perjanjian kerja minimal 2 (dua) tahun dan dapat

diperpanjang sesuai kebutuhan, diberikan/dimohonkan NIDK (Nomor Induk Dosen

Khusus), serta dapat bekerja paruh waktu atau penuh waktu.

2.4 Dosen yang Bertindak sebagai Instruktur

Adalah pendidik yang menekankan pembinaan pada penguasaan aspek

keterampilan di perguruan tinggi dan diberikan/dimohonkan NIDN/NIDK atau NUP

(Nomor Urut Pendidik) jika tidak memenuhi syarat diberikan NIDN atau NIDK.

Page 97: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 10

2.5 Dosen yang Bertindak sebagai Tutor

Adalah pendidik yang diangkat untuk membantu dosen dan berfungsi memfasilitasi

belajar mahasiswa dalam sistem pendidikan tinggi dan diberikan/dimohonkan

NIDN/NIDK atau NUP (Nomor Urut Pendidik) jika tidak memenuhi syarat diberikan

NIDN atau NIDK.

2.6 Dosen Purna Tugas

Adalah dosen yang sudah menyelesaikan masa tugas formal di tempat kerjanya dan

dapat diberikan NIDK (Nomor Induk Dosen Khusus) jika program studi masih

membutuhkan keahliannya. Berdasarkan Permenristekdikti Nomor 2 Tahun 2016

tentang Perubahan Atas Peraturan Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi

Nomor 26 Tahun 2015 Tentang Registrasi Pendidik Pada Perguruan Tinggi Pasal 6

ayat (9) NIDK bagi dosen purna tugas berlaku sampai dengan usia:

1. 79 (tujuh puluh sembilan) tahun bagi dosen dengan jabatan akademik terakhir

profesor;

2. 70 (tujuh puluh) tahun bagi dosen dengan jabatan akademik terakhir selain

profesor.

2.7 Kualifikasi Akademik dan Kompetensi Pendidik Seorang Dosen

1. Dosen Program Sarjana merupakan tingkat pendidikan paling rendah lulusan

magister atau magister terapan yang relevan dengan program studi dan

dibuktikan dengan ijazah, sedangkan Kompetensi Pendidik dinyatakan dengan

sertifikat pendidik, dan/atau sertifikat profesi yang relevan dengan program

studi dan berkualifikasi paling rendah setara dengan jenjang 8 (delapan) KKNI.

2. Dosen program profesi harus berkualifikasi akademik paling rendah lulusan

magister atau magister terapan yang relevan dengan program studi dan

berpengalaman kerja paling sedikit 2 (dua) tahun dan bersertifikat profesi

yang relevan dengan program studi dan memiliki pengalaman kerja paling

sedikit 2 (dua) tahun serta berkualifikasi paling rendah setara dengan jenjang

8 (delapan) KKNI.

3. Dosen program magister dan program magister terapan harus berkualifikasi

akademik lulusan doktor atau doktor terapan yang relevan dengan program

studi dapat menggunakan dosen bersertifikat profesi yang relevan dengan

program studi dan berkualifikasi setara dengan jenjang 9 (sembilan) KKNI.

4. Dosen program doktor dan program doktor terapan:

Page 98: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 11

a. harus berkualifikasi akademik lulusan doktor atau doktor terapan yang

relevan dengan program studi, dan dapat menggunakan dosen

bersertifikat profesi yang relevan dengan program studi dan berkualifikasi

setara dengan jenjang 9 (sembilan) KKNI; dan

b. dalam hal sebagai pembimbing utama, dalam waktu 5 (lima) tahun terakhir

telah menghasilkan paling sedikit:

1) (satu) karya ilmiah pada jurnal nasional terakreditasi atau jurnal

internasional yang bereputasi; atau

2) (satu) bentuk lain yang diakui oleh kelompok pakar yang ditetapkan

senat perguruan tinggi.

2.8 Pengelompokan Dosen Berdasarkan Fungsi

Berdasarkan fungsinya dosen dikelompokkan menjadi:

1. Dosen Pengampu Mata Kuliah

2. Dosen Pembimbing Akademik (Dosen Wali)

3. Dosen Pembimbing:

a. Dosen Pembimbing Lapangan, Studio, Bengkel, Kerja Praktik, Klinik,

Laboratorium

b. Dosen Pembimbing Tugas Akhir (D4)/Skripsi (Sarjana)/Tesis (Magister)

/ Disertasi (Doktor).

4. Dosen Penguji Skripsi/tugas Akhir, Tesis, Disertasi adalah dosen yang

bertugas sebagai ketua penguji atau anggota penguji pada ujian akhir.

5. Dosen Pembina Kegiatan Mahasiswa

2.8.1 Dosen Pengampu Mata Kuliah

Dosen Pengampu Mata Kuliah adalah dosen tetap atau dosen tidak tetap di lingkup

Universitas Trisakti yang telah memiliki NIDN/NIDK, yang ditugaskan melalui SK

Dekan untuk memiliki kewenangan dan tanggung jawab dalam proses belajar

mengajar menurut bidang keilmuannya dan keahliannya.

2.8.2 Dosen Pembimbing Akademik (Dosen Wali)

Dosen Pembimbing Akademik atau Dosen Wali adalah dosen, yang mendapat surat

tugas dari Dekan, mempunyai wewenang, tanggung jawab dan hak secara penuh

untuk berperan mendampingi mahasiswa dalam menyelesaikan masa belajar. Peran

Dosen Pembimbing Akademik adalah:

1. Menumbuhkan disiplin mahasiswa;

Page 99: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 12

2. memberikan pandangan dan saran-saran yang memungkinkan mahasiswa

membuat keputusan bagi dirinya sendiri;

3. Mengidentifikasi dan menganalisis faktor-faktor pendukung dan penghambat

kelancaran proses belajar di Perguruan Tinggi untuk meningkatkan efisiensi dan

efektivitas studi.

Tugas Dosen Pembimbing Akademik adalah:

1. Memberikan bantuan/pengarahan kepada mahasiswa mengenai:

a. cara menyusun strategi urutan pengambilan mata kuliah;

b. pelaksanaan proses pendaftaran ulang pada setiap awal semester;

c. kebijakan studi;

d. peraturan dan ketentuan yang berlaku dari pemerintah, universitas, fakultas

dan jurusan/program studi.

2. Memberikan pertimbangan kepada mahasiswa rencana pengambilan mata kuliah

per semester tentang jumlah dan nama mata kuliah sesuai kemampuan dan

kurikulum operasional yang berlaku (tentang jumlah SKS yang diambil per

semester).

3. Menyetujui mata kuliah yang direncanakan mahasiswa.

4. Mengesahkan usulan cuti akademik.

5. Membantu memacu kelancaran studi mahasiswa asuhannya dengan cara:

a. mendorong mahasiswa untuk mengikuti perkuliahan dengan sebaik mungkin;

b. memberi pengarahan mengenai cara belajar yang baik;

c. memberi pengarahan cara menggunakan kepustakaan dan fasilitas belajar

lainnya;

d. memonitor kelancaran studi mahasiswa bimbingannya.

6. Mengevaluasi perkembangan kemajuan belajar mahasiswa berdasarkan IPS, IPK

dan jumlah SKS yang telah diselesaikan mahasiswa.

7. Mengidentifikasi dan menganalisis masalah-masalah yang dihadapi mahasiswa

untuk kemudian memberikan bantuan pemecahannya. Bila diperlukan dosen wali

dapat meminta bantuan ke unit khusus yang ditugaskan di tingkat Universitas.

8. Menjadi penghubung dengan dosen penanggung jawab suatu mata kuliah apabila

ada masalah dalam mata kuliah tersebut.

Page 100: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 13

9. Membuat laporan secara lisan atau tulisan kepada Ketua Program Studi/Ketua

Jurusan bila ada mahasiswa bimbingannya yang tidak aktif atau terancam putus

studi.

Kriteria yang harus dimiliki oleh Dosen Pembimbing Akademik adalah sebagai

berikut:

1. Mampu menyediakan waktu terjadwal minimal satu minggu satu kali.

2. Mampu memahami tujuan serta fungsi pendidikan dan kedudukannya dalam

negara dan masyarakat.

3. Mampu mengidentifikasi dan menganalisis faktor-faktor pendukung dan

penghambat kelancaran proses belajar di perguruan tinggi untuk meningkatkan

efisiensi dan efektivitas studi.

Seorang Dosen Pembimbing Akademik harus memiliki catatan atau laporan terkait

data pribadi, rencana dan hasil studi setiap semester dan data perkembangan

prestasi akademik serta data administrasi mahasiswa bimbingan akademiknya.

Beban normal seorang Dosen Pembimbing Akademik adalah 20 orang mahasiswa

per semester dan harus menyediakan waktu minimal 1 jam perminggu untuk

konsultasi terhadap masalah-masalah yang dihadapi oleh para mahasiswanya

sehingga dosen mengenal setiap mahasiswa yang dibinanya.

2.8.3. Dosen Pembimbing

Dosen Pembimbing adalah dosen, yang mendapat surat tugas dari Dekan,

mempunyai wewenang, tanggung jawab dan hak secara penuh untuk berperan

membimbing mahasiswa dalam bidang-bidang tertentu baik kegiatan kurikuler dan

ko-kurikuler. Dosen Pembimbing dikelompokan sebagai berikut:

1. Dosen Pembimbing Lapangan, Studio, Bengkel, Kerja-Praktik, Klinik,

laboratorium, Pelatihan adalah dosen yang bertugas untuk mengarahkan

mahasiswa dalam melakukan kegiatan akademik maupun non akademik

agar mereka dapat mencapai capaian pembelajaran yang telah ditetapkan.

2. Dosen Pembimbing Tugas Akhir (D4), Skripsi (Sarjana), Tesis (Magister),

Disertasi (Doktor), adalah dosen yang membimbing sebagai pembimbing

utama atau pendamping dalam menghasilkan Tugas Akhir, Skripsi, Tesis,

Disertasi. Beban kerja Dosen sebagai Pembimbing Utama dalam penelitian

terstruktur dalam rangka penyusunan Skripsi/Tugas Akhir, Tesis, Disertasi

diupayakan paling banyak 10 (sepuluh) mahasiswa (Permendikbud Nomor 3

Page 101: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 14

Tahun 2020 Pasal 30(3)).

Wewenang dan tanggung jawab dosen dalam melaksanakan bimbingan Tugas Akhir

sesuai Pedoman Operasional Penilaian Angka Kredit Kenaikan Jabatan

Akademik/Pangkat Dosen (PO PAK 2019) dapat dilihat pada Tabel 5.1. Wewenang

dan tanggung jawab dosen dalam melaksanakan bimbingan dijelaskan sebagai

berikut:

1. Asisten Ahli melaksanakan bimbingan tugas akhir penelitian mahasiswa sebagai

berikut:

a. Asisten Ahli yang berijazah Magister melaksanakan (M) bimbingan pembuatan

Tugas Akhir/Skripsi;

b. Asisten Ahli yang berijazah Doktor melaksanakan (M) bimbingan pembuatan

Tugas Akhir/Skripsi, membantu (B) kegiatan bimbingan pembuatan Tesis.

2. Lektor melaksanakan bimbingan tugas akhir penelitian mahasiswa untuk

pembuatan Tugas Akhir/Skripsi, Tesis dan Disertasi sebagai berikut:

a. Lektor yang berijazah Magister melaksanakan (M) bimbingan pembuatan

Tugas Akhir/Skripsi;

b. Lektor yang berijazah Doktor melaksanakan (M) bimbingan pembuatan Tugas

Akhir/Skripsi dan Tesis, membantu (B) kegiatan bimbingan pembuatan

Disertasi.

3. Lektor Kepala melaksanakan bimbingan tugas akhir penelitian mahasiswa untuk

pembuatan Tugas Akhir/Skripsi, Tesis dan Disertasi sebagai berikut:

a. Lektor Kepala yang berijazah Magister melaksanakan (M) bimbingan

pembuatan Tugas Akhir/Skripsi;

b. Lektor Kepala yang berijazah Doktor:

1) melaksanakan (M) bimbingan pembuatan Tugas Akhir/Skripsi dan Tesis,

2) membantu (B) pembuatan Disertasi, dan

3) dapat melaksanakan (M) bimbingan pembuatan Disertasi jika memiliki karya

ilmiah sebagai penulis pertama pada jurnal ilmiah internasional bereputasi.

4. Profesor melaksanakan (M) bimbingan pembuatan Tugas Akhir/Skripsi, Tesis, dan

dapat melaksanakan bimbingan pembuatan Disertasi jika memiliki karya ilmiah

sebagai penulis pertama atau sekurang-kurangnya penulis korespondensi pada

jurnal ilmiah internasional bereputasi.

Page 102: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 15

Tabel 5.1 Wewenang dan Tanggung jawab Dosen dalam Bimbingan Tugas Akhir,

Skripsi, Tesis dan Disertasi (PO PAK 2019)

N

O

JABATAN

AKADEMIK

DOSEN

KUALIFIKASI

PENDIDIKAN

BIMBINGAN TUGAS AKHIR

SKRIPSI/ TUGAS

AKHIR TESIS DISERTASI

1 Asisten Ahli Magister M

Doktor M B

2 Lektor Magister M

Doktor M M B

3 Lektor Kepala Magister M - -

Doktor M M B/M*

4 Profesor Doktor M M M**

Catatan: M = Melaksanakan, B = Membantu Bimbingan * = Memiliki karya ilmiah sebagai penulis pertama pada jurnal ilmiah internasional

Bereputasi

** = Memiliki karya ilmiah sebagai penulis pertama atau sekurang-kurangnya

penulis korespondensi pada jurnal ilmiah internasional bereputasi

Berdasarkan penjabaran Wewenang dan Tanggung Jawab dalam melaksanakan

bimbingan Tugas Akhir, maka ditetapkan bahwa Pembimbing Utama Tugas Akhir

harus memiliki NIDN/NIDK dan memenuhi persyaratan sebagai berikut:

1. Laporan Tugas Akhir Diploma, minimal dengan jabatan akademik Asisten Ahli (P)

dan berpendidikan Magister.

2. Tugas Akhir/Skripsi Sarjana, minimal dengan jabatan akademik Asisten Ahli (P)

dan berpendidikan Magister.

3. Tesis Magister, minimal dengan jabatan akademik Lektor (L) dan berpendidikan

Doktor.

Page 103: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 16

4. Disertasi Doktor, minimal dengan jabatan akademik Lektor Kepala yang memiliki

karya ilmiah sebagai penulis pertama pada jurnal ilmiah internasional bereputasi

atau Profesor yang memiliki karya ilmiah sebagai penulis pertama atau sekurang-

kurangnya penulis korespondensi pada jurnal ilmiah internasional bereputasi.

Untuk ketentuan jumlah pembimbing dalam melakukan pembimbingan pada tugas

akhir adalah sebagai berikut:

1. Laporan Tugas Akhir Diploma, Tugas Akhir/Skripsi Sarjana, dan Tesis Magister

jumlah Pembimbing Utama 1 orang dan dapat dibantu Pembimbing Pendamping

1 orang.

2. Disertasi Doktor, jumlah Pembimbing Utama 1 orang dan Pembimbing

Pendamping 1-2 orang.

2.8.4. Dosen Penguji / Ketua Sidang Skripsi Tugas Akhir, Skripsi, Tesis, dan

Disertasi.

Dosen Penguji Skripsi/Tugas Akhir, Tesis, Disertasi, adalah Dosen yang memiliki NIDN

atau NIDK, memiliki Jabatan Akademik Pemerintah (P) dan diberi tugas untuk

menguji oleh Dekan.

a. Ketentuan untuk Program pendidikan Diploma dan Sarjana:

1) Memiliki jenjang pendidikan minimal S2/Spesialis dengan Jabatan

Akademik Asisten Ahli (P)

2) Mempunyai NIDN/ NIDK

3) Bukan sebagai dosen pembimbing mahasiswa yang diuji

4) Memiliki kompetensi sesuai bidang ilmu

5) Syarat tambahan lain sesuai dengan kebijakan fakultas

b. Ketentuan untuk Program pendidikan Magister, Profesi dan Spesialis:

1) Memiliki jenjang pendidikan minimal doktor /Sp2 dengan jenjang

kepangkatan Lektor

2) Mempunyai NIDN/ NIDK

3) Penguji eksternal wajib memiliki reputasi ilmiah nasional dan

internasional

4) Bukan sebagai dosen pembimbing mahasiswa yang diuji

5) Memiliki kompetensi sesuai bidang ilmu

6) Syarat tambahan lain sesuai dengan kebijakan fakultas

c. Ketentuan untuk program pendidikan Doktor:

1) Memiliki jenjang pendidikan minimal doktor dengan jenjang

Page 104: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 17

kepangkatan Lektor Kepala yang memiliki karya ilmiah sebagai penulis

pertama pada jurnal ilmiah internasional bereputasi;

2) Penguji internal harus mempunyai NIDN/ NIDK;

3) Penguji eksternal wajib memiliki memiliki jenjang pendidikan minimal

Doktor dan memiliki karya ilmiah sebagai penulis pertama pada jurnal

ilmiah internasional bereputasi;

4) Bukan sebagai pembimbing mahasiswa yang diuji;

5) Memiliki kompetensi sesuai bidang ilmu

6) Syarat tambahan lain sesuai dengan kebijakan fakultas.

Ketua Sidang adalah Dosen yang memenuhi syarat Dosen Penguji dan memiliki

sertifikat pendidik.

Jumlah penguji (selain pembimbing) dalam pelaksanaan sidang Tugas Akhir adalah

sebagai berikut:

1. penguji Tugas Akhir Program Diploma, Tugas Akhir/Skripsi Sarjana, dan Tesis

Magister berjumlah 2-3 orang.

2. penguji Disertasi Doktor berjumlah 4-5 orang, minimal satu diantaranya penguji

eksternal.

3. Untuk semua program studi dimungkinkan ada penguji eksternal/luar dengan

kriteria sesuai profesi keahliannya.

Prosedur Pelaksanaan Sidang Tugas Akhir, Skripsi, Tesis, Disertasi, atau Karya

Desain/Seni

1. Prosedur Pelaksanaan Sidang Tugas Akhir/Skripsi dan Tesis Setelah laporan

Tugas Akhir/Skripsi/Tesis selesai maka mahasiswa harus mengikuti sidang Tugas

Akhir/Skripsi/Tesis untuk memperoleh penilaian Tugas Akhirnya. Mahasiswa

dapat mengikuti Sidang Tugas Akhir/Skripsi/Tesis jika sudah memenuhi

persyaratan yang ditentukan oleh masing-masing Program Studi. Sidang Tugas

Akhir/Skripsi/Tesis dilakukan dengan jumlah tim penguji termasuk pembimbing

adalah minimal 3 orang. Tata cara pelaksanaan sidang Tugas Akhir/Skripsi/Tesis

ditentukan oleh masing-masing Program Studi.

2. Prosedur Pelaksanaan Sidang Disertasi

Setelah laporan Disertasi selesai maka mahasiswa harus mengikuti Sidang

Disertasi untuk memperoleh penilaian Disertasinya. Mahasiswa dapat mengikuti

Sidang Disertasi jika sudah memenuhi persyaratan yang ditentukan oleh masing-

masing Program Studi. Sidang Disertasi terdiri dari dua tahap sidang tertutup dan

sidang terbuka. Sidang tertutup memfokuskan pada materi Disertasi sedangkan

Page 105: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 18

sidang terbuka memfokuskan pada promosi Disertasi.

2.8.5. Dosen Pembina Kegiatan Mahasiswa

Dosen Pembina Kegiatan Mahasiswa adalah dosen yang mendampingi/

membimbing mahasiswa dalam melakukan kegiatan-kegiatan yang bersifat kurikuler

dan kokurikuler, serta kergiatan ekstra kurikuler seperti pembinaan minat, penalaran

dan kesejahteraan mahasiswa.

3. TENAGA KEPENDIDIKAN

Tenaga Kependidikan adalah anggota masyarakat yang mengabdikan diri dan

diangkat untuk menunjang penyelenggaraan pendidikan tinggi. Menurut Pasal 32

Permendikbud Nomor 3 Tahun 2020, tenaga kependidikan (kecuali tenaga

administrasi) memiliki kualifikasi akademik paling rendah lulusan program Diploma

Tiga (D-3) yang dinyatakan dengan ijazah sesuai dengan kualifikasi tugas pokok dan

fungsinya. Tenaga administrasi sebagaimana dimaksud memiliki kualifikasi akademik

paling rendah SMA atau sederajat. Tenaga kependidikan yang memerlukan keahlian

khusus wajib memiliki sertifikat kompetensi sesuai dengan bidang tugas dan

keahliannya.

4. BENTUK PROGRAM PEMBELAJARAN

Universitas Trisakti mengenal 3 jenis program dalam melaksanakan bentuk kegiatan

pembelajarannya, yaitu program reguler, program perbaikan dan program

percepatan.

4.1 Program Reguler

Program reguler adalah program pembelajaran yang membagi satu tahun akademik

menjadi 2 (dua) semester, yaitu semester Gasal dan Genap. Program ini juga dikenal

sebagai program perkuliahan biasa dan dilakukan pada semua perguruan tinggi.

Program ini disebut sebagai semester reguler, beberapa Fakultas menyelenggarakan

program semester reguler pada pagi dan sore hari.

Dalam setiap semester diatur jadwal pelaksanaan kegiatan akademik minimal

selama 16 (enam belas) minggu dan dapat disesuaikan dengan kebutuhan setiap

program studi (PS). Termasuk dalam kurun waktu tersebut adalah pelaksanaan

Page 106: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 19

perkuliahan, praktikum, kegiatan pendukung akademik lainnya serta dan kegiatan

penilaian atau evaluasi.

4.2 Program Remedial

Program remedial adalah program untuk meningkatkan prestasi sehingga memenuhi

capaian yang ditetapkan. Program ini bertujuan memberi kesempatan kepada

mahasiswa agar dapat lulus tepat waktu dan meningkatkan indeks prestasinya

Ada 2 jenis program remedial di Universitas yaitu remedial semester berjalan dan

remedial semester lampau. FTKE menjalankan remedial semester berjalan. Yang

dimaksud remedial semester berjalan adalah program peningkatan prestasi yang

dilakukan untuk mata kuliah yang sedang diambil. Nilai pencapaian maksimum B.

Pelaksanaan program akan diumumkan pada setiap semesternya.

4.3 Program Percepatan

Program percepatan ini diselenggarakan untuk melaksanakan Pasal 16 Ayat (3)

Permendikbud Nomor 3 Tahun 2020 yaitu satu tahun akademik terdiri atas dua

semester dan perguruan tinggi dapat menyelenggarakan semester antara.

Penyelenggaraan semester antara ini terkait dengan program percepatan masa studi

atau akselerasi bagi mahasiswa yang mempunyai kemampuan diatas rata rata.

Pelaksanaan semester antara hanya dilakukan satu kali pada setiap tahun akademik

berada pada antara semester gasal dan genap dalam tahun akademik yang sama.

Adapun persyaratan pelaksanaan semester antara adalah sebagai berikut:

1. Waktu pelaksanaan minimal 8 (delapan) minggu

2. Beban belajar mahasiswa paling banyak 9 (sembilan) SKS.

3. Apabila dilaksanakan dalam bentuk perkuliahan maka tatap muka minimal

adalah 16 kali termasuk UTS dan UAS.

4. Mahasiswa yang dapat mengikuti semester ini memiliki IPK minimal 3,50

5. Mata kuliah yang diambil adalah mata kuliah baru.

6. Sistem penilaian mengikuti penilaian pada semester reguler.

7. Memenuhi persyaratan administrasi.

8. Teknis penyelenggaraan program percepatan diatur oleh masing-masing

Program Studi/Fakultas.

9. Program ini tidak berlaku untuk program pendidikan profesi, magister dan

doktor.

Page 107: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 20

5. METODE PEMBELAJARAN

Menurut Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 20 tahun 2003 tentang Sistem

Pendidikan Nasional dan Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 12 Tahun 2012

tentang Pendidikan Tinggi, dinyatakan bahwa Pembelajaran adalah interaksi antara

pendidik, peserta didik, dan sumber belajar, di dalam Iingkungan belajar tertentu.

Proses pembelajaran melalui kegiatan kurikuler wajib diIakukan secara sistematis

dan terstruktur melalui berbagai mata kuliah dengan beban belajar yang terukur dan

menggunakan metode pembelajaran yang efektif sesuai dengan karakteristik mata

kuliah. Di dalam SN-Dikti pasal 14 disebutkan beberapa metode pembelajaran, yang

intinya adalah berpusat pada mahasiswa, yaitu diskusi kelompok, simulasi, studi

kasus, pembelajaran kolaboratif, pembelajaran kooperatif, pembelajaran berbasis

proyek, pembelajaran berbasis masalah, atau metode pembelajaran lain, yang dapat

secara efektif memfasilitasi pemenuhan capaian pembelajaran lulusan. Dalam

menentukan metode pembelajaran, perlu diperhatikan:

1. capaian pembelajaran mata kuliah;

2. tingkat keluasan dan kedalaman mata kuliah;

3. sumber daya yang dimiliki;

4. rasio dosen mahasiswa per kelas;

5. jumlah mahasiswa dalam satu kelas;

6. ketersediaan sarana dan prasarana

6. Pembelajaran Bauran (Blended Learning)

Kemajuan teknologi informasi dan komunikasi (TIK) dapat dimanfaatkan untuk

membantu mahasiswa mencapai capaian pembelajaran yang telah ditetapkan baik

dalam kegiatan pembelajaran pada umumnya, khususnya dalam kondisi darurat.

Salah satu caranya adalah dengan penerapan pembelajaran bauran atau Blended

Learning. Pembelajaran bauran memungkinkan mahasiswa terlibat (engage) dalam

pembelajaran secara aktif, dan dengan demikian pembelajaran berpusat pada

mahasiswa (SCL). Di dalam implementasi program MBKM, pembelajaran bauran

menjadi salah satu strategi pembelajaran yang efektif untuk memfasilitasi

mahasiswa pada saat mengikuti proses pembelajaran di luar program studinya.

Dalam pembelajaran bauran, mahasiswa tidak hanya mendapatkan pengalaman

belajar saat didampingi dosen di kelas ataupun di luar kelas, namun juga

mendapatkan pengalaman belajar yang lebih luas secara mandiri. Saat belajar di

kelas bersama dosen, mahasiswa mendapatkan materi pembelajaran dan

pengalaman belajar (orientasi, latihan dan umpan balik), praktik baik, contoh, dan

Page 108: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 21

motivasi langsung dari dosen. Sedangkan pada saat belajar secara daring mahasiswa

akan dapat mengendalikan sendiri waktu belajarnya, dapat belajar di mana saja,

kapan saja dan tidak terikat dengan metode pengajaran dosen. Mahasiswa dapat

belajar secara mandiri atau berinteraksi baik dengan dosen maupun sesama

mahasiswa serta memiliki akses ke berbagai sumber belajar daring yang dapat

diperoleh dengan menggunakan gawai dan aplikasi-aplikasi yang ada dalam

genggamannya secara mudah. Ragam objek pembelajaran lebih kaya, dapat berupa

buku-buku elektronik atau artikel-artikel elektronik, simulasi, animasi, augmented

reality (AR), virtual reality (VR), video-video pembelajaran atau multimedia lainnya

yang dapat diakses secara daring.

Blended Learning ini dapat diatur dengan proporsi pembelajaran daring 30-79%

daring. Secara substansial proporsi penyampaian materi pembelajaran dan proses

pembelajaran, termasuk asesmen dilaksanakan secara daring (Panduan Penyusunan

KPT 2020). Pembelajaran bauran dalam pelaksanaanya, baik dalam perspektif dosen

maupun mahasiswa, memiliki beberapa model praktik baik. Program studi dapat

menerapkan berbagai model pembelajaran bauran, salah satu model rotasi (rotation

model), yaitu flipped learning dilaksanakan dengan cara mahasiswa belajar dan

mengerjakan tugas-tugas sesuai dengan rencana pembelajaran yang diberikan oleh

dosen secara daring di luar kelas. Kemudian saat berikutnya mahasiswa belajar tatap

muka di kelas, mahasiswa melakukan klarifikasi dengan kelompok belajarnya apa

yang telah dipelajari secara daring, dan juga mendiskusikannya dengan dosen.

Tujuan model flipped learning ini untuk mengaktifkan kegiatan belajar mahasiswa di

luar kelas, mahasiswa akan didorong untuk belajar menguasai konsep dan teori-teori

materi baru di luar kelas dengan memanfaatkan waktu 2x60 menit penugasan

terstruktur dan belajar mandiri setiap satu SKS nya. Belajar di luar kelas dilakukan

oleh mahasiswa dengan memanfaatkan teknologi informasi, misalnya menggunakan

learning management system (LMS). Belajar di luar kelas juga dapat menggunakan

video pembelajaran, buku elektronika, dan sumber-sumber belajar lainnya yang

dapat diperoleh mahasiswa dari internet. Pada tahap selanjutnya mahasiswa akan

belajar di dalam kelas mendemonstrasikan hasil belajar dari tahap sebelumnya,

berdiskusi, melakukan refleksi, presentasi, mengklarifikasi, dan pendalaman dengan

dosen dan teman belajar dengan memanfaatkan waktu 50 menit per satu SKS. Model

flipped learning ini dapat dilakukan untuk tiap tahapan belajar yang memerlukan

waktu satu minggu, dua minggu, atau lebih sesuai dengan tingkat kesulitan

pencapaian kemampuan akhir (Sub-CPMK). Ilustrasi mengenai model rotasi

Page 109: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 22

pembelajaran flipped learning dapat dilihat pada Gambar 3.1. Pelaksanaan wajib

memenuhi syarat-syarat sebagai berikut:

1. dosen menyiapkan materi dalam bentuk modul mata kuliah audio visual,

dapat dilengkapi dengan teks dan/atau presentasi;

2. ada interaksi dalam bentuk diskusi atau tanya jawab;

3. ada produk hasil interaksi dalam bentuk laporan, presentasi dan produk

lainnya yang dapat diakui sebagai karya ilmiah. Pelaksanaan Blended

Learning diatur oleh fakultas berkoordinasi dengan Pusat Pembelajaran

Daring Universitas Trisakti (PPDT) sebagai penyedia fasilitas pembelajaran

daring dan LMS di lingkup Universitas Trisakti.

7. Karakteristik Pembelajaran

Mengacu pada SN-Dikti 2020, proses pembelajaran dilakukan secara interaktif,

holistik, integratif, saintifik, kontekstual, tematik efektif, kolaboratif dan berpusat

pada mahasiswa atau Student Centered Learning (SCL) yang diuraikan sebagai

berikut:

1. interaktif: capaian pembelajaran lulusan diraih dengan mengutamakan

proses interaksi dua arah antara mahasiswa dan dosen;

2. holistik: proses pembelajaran mendorong terbentuknya pola pikir yang

komprehensif dan luas dengan menginternalisasi keunggulan dan kearifan

lokal maupun nasional;

3. integratif: capaian pembelajaran lulusan diraih melalui proses pembelajaran

yang terintegrasi untuk memenuhi capaian pembelajaran lulusan secara

keseluruhan dalam satu kesatuan program melalui pendekatan antar disiplin

dan multidisiplin;

4. saintifik: capaian pembelajaran lulusan diraih melalui proses pembelajaran

yang mengutamakan pendekatan ilmiah sehingga tercipta lingkungan

akademik yang berdasarkan sistem nilai, norma, dan kaidah ilmu

pengetahuan serta menjunjung tinggi nilai-nilai agama dan kebangsaan;

5. kontekstual: capaian pembelajaran lulusan diraih melalui proses

pembelajaran yang disesuaikan dengan tuntutan kemampuan

menyelesaikan masalah dalam ranah keahliannya;

6. tematik: capaian pembelajaran lulusan diraih melalui proses pembelajaran

yang disesuaikan dengan karakteristik keilmuan Program Studi dan dikaitkan

dengan permasalahan nyata melalui pendekatan transdisiplin;

Page 110: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 23

7. efektif: capaian pembelajaran lulusan diraih secara berhasil guna dengan

mementingkan internalisasi materi secara baik dan benar dalam kurun

waktu yang optimum;

8. kolaboratif: capaian pembelajaran lulusan diraih melalui proses

pembelajaran bersama yang melibatkan interaksi antar individu pembelajar

untuk menghasilkan kapitalisasi sikap, pengetahuan, dan keterampilan;

9. Berpusat pada mahasiswa: capaian pembelajaran lulusan diraih melalui

proses pembelajaran yang mengutamakan pengembangan kreativitas,

kapasitas, kepribadian, dan kebutuhan mahasiswa, serta mengembangkan

kemandirian dalam mencari dan menemukan pengetahuan.

8. BIAYA PENDIDIKAN

Untuk menempuh pendidikan di FTKE Universitas Trisakti setiap mahasiswa

dikenakan biaya pendidikan yang terdiri atas sumbangan pengembangan pendidikan

(SPP), biaya penyelenggaraan pendidikan (BPP), biaya praktikum, biaya remedial,

serta biaya lain-lain. Jenis dan besarnya biaya pendidikan pada setiap Tahun

Akademik ditetapkan dengan Surat Keputusan Rektor.

8.1 Biaya bagi Mahasiswa Warga Negara Indonesia

Mahasiswa warga negara Indonesia yang masuk ke FTKE Universitas Trisakti akan

dikenakan biaya pendidikan yang terdiri atas:

8.1.1. Sumbangan Pengembangan Pendidikan (SPP)

Dikenakan satu kali, yaitu pada saat yang bersangkutan tercatat sebagai

mahasiswa FTKE Universitas Trisakti.

Tabel 5.2. SPP FTKE 2021-2022

Peringkat Prodi Jumlah (Rp)

1 Teknik Perminyakan 31.000.000

Teknik Geologi 20.000.000

Teknik Pertambangan 20.000.000

2 Teknik Perminyakan 33.500.000

Page 111: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 24

Teknik Geologi 22.000.000

Teknik Pertambangan 22.000.000

3 Teknik Perminyakan 36.000.000

Teknik Geologi 25.000.000

Teknik Pertambangan 25.000.000

8.1.2. Biaya Penyelenggaraan Pendidikan (BPP)

Biaya Penyelenggaraan Pendidikan (BPP) terdiri atas:

a. BPP Pokok

Dibayarkan setiap awal semester, dalam jumlah yang tetap

b. BPP Tambahan

Dibayarkan setiap awal semester, dalam jumlah yang bervariasi menurut

jumlah SKS yang akan diambil.

Besaran BPP Pokok dan BPP Tambahan per SKS untuk setiap mahasiswa

berlaku sama/tetap selama 10 (sepuluh) semester terhitung sejak terdaftar

menjadi mahasiswa. Ketentuan besaran BPP-Pokok dan BPP-Tambahan

bagi mahasiswa yang telah memasuki semester ke-11 (sebelas) akan

disesuaikan dengan ketentuan besaran BPP-Pokok dan BPP-Tambahan

yang berlaku bagi mahasiswa angkatan terbaru.

Tabel 5.3. BPP FTKE 2021-2022

Angkatan

Jenis

BPP

Jumlah BPP (Rp)

Teknik

Perminyakan

Teknik

Geologi

Teknik

Pertambangan

2021-2022 Pokok

Per Semester

12.000.000 10.000.000 10.000.000

2020-2021 12.000.000 10.000.000 10.000.000

2019-2020 12.000.000 10.000.000 10.000.000

Page 112: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 25

2018-2019 12.000.000 10.000.000 10.000.000

2017-2018 12.000.000 10.000.000 10.000.000

2016-2017 12.000.000 10.000.000 10.000.000

2015-2016 11.000.000 9.000.000 9.000.000

2014-2015 11.000.000 9.000.000 9.000.000

2013-2014 10.000.000 8.000.000 8.000.000

2021-2020 Tambahan

Per SKS

325.000 325.000 325.000

2020-2021 300.000 300.000 300.000

2019-2020 300.000 300.000 300.000

2018-2019 300.000 300.000 300.000

2017-2018 300.000 300.000 300.000

2016-2017 300.000 300.000 300.000

2015-2016 300.000 300.000 300.000

2014-2015 300.000 300.000 300.000

2013-2014 225.000 225.000 225.000

8.1.3. Biaya Praktikum

Dibayarkan 1 (satu) kali selama menjadi mahasiswa Universitas Trisakti untuk

pelaksanaan seluruh kegiatan praktikum yang akan ditempuh mahasiswa.

Dibayarkan pada saat yang bersangkutan tercatat sebagai mahasiswa FTKE

Universitas Trisakti.

Page 113: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 26

Tabel 5.4. Biaya Praktikum FTKE 2021-2022

PRODI Biaya Praktikum (Rp)

Program Studi Teknik Perminyakan 6.000.000

Program Studi Teknik Geologi 5.000.000

Program Studi Teknik Pertambangan 5.000.000

8.1.4. Biaya Remedial

Biaya Program Remedial dibayar saat mahasiswa mendaftar untuk mengikuti

Program Remedial. Besaran biaya pembayaran sesuai dengan jumlah mata

kuliah yang diambil. Peraturan mengenai besaran ditentukan kemudian setiap

tahun akademik berjalan.

Untuk tahun akademik 2021-2022, biaya remedial dikenakan sebesar Rp.

600.000,- per 1 matakuliah

8.1.5. Biaya lain-lain

Biaya ini terdiri atas:

a. Dana Kegiatan Mahasiswa (DKM)

Dibayarkan setiap tahun di awal semester gasal sebesar Rp 50.000,- per

mahasiswa.

b. Dana Kesehatan Mahasiswa (DKMK)

Dibayarkan setiap semester sebesar Rp 60.000,- per mahasiswa.

c. Uang jaket

Dibayarkan satu kali pada saat masuk di Universitas Trisakti

d. Biaya Pembuatan Kartu Tanda Mahasiswa

Dibayarkan satu kali pada saat masuk di Universitas Trisakti

e. Biaya email

Dibayarkan setiap semester sebesar Rp 10.000,- per mahasiswa.

f. Pendaftaran ulang (registrasi)

Dibayarkan setiap semester

g. Biaya Bimbingan dan Ujian Skripsi/Tesis

Dibayarkan saat mahasiswa menempuh ujian Skripsi/Tesis

g. Biaya lainnya yang ditentukan oleh SK Rektor atau SK Dekan seperti

kerja praktek atau kuliah lapangan.

Page 114: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 27

8.2 Biaya bagi Mahasiswa Warga Negara Asing

Biaya pendidikan bagi mahasiswa berkewarganegaraan asing ditetapkan oleh Surat

Keputusan Rektor, sebagai berikut:

1. Seluruh biaya dikenakan 2 (dua) kali lipat dari ketentuan yang berlaku untuk

mahasiswa Indonesia (SPP, BPP Pokok dan tambahan SKS, dan Praktikum)

2. Sumbangan Pengembangan Pendidikan (SPP) yang dikenakan adalah

ketentuan SPP mahasiswa berkewarganegaraan Indonesia Peringkat III (tiga)

8.3 Biaya bagi Mahasiswa Tidak Aktif

Mahasiswa yang tidak aktif tanpa izin cuti akademik atau terkena skorsing,

dikenakan biaya pendidikan sama dengan mahasiswa aktif, sedangkan bagi

mahasiswa yang tidak aktif dengan izin cuti akademik sebelum masa Ujian Tengah

Semester (UTS), diberi keringanan BPP Pokok sebesar 50%.

8.4 Biaya Wisuda

Biaya Wisuda dibayar saat mahasiswa yang telah dinyatakan lulus sidang yudisium

dan akan melaksanakan wisuda melakukan pendaftaran sebagai peserta wisuda.

Besaran biaya wisuda ditetapkan setiap semester dengan Surat Keputusan Rektor

Universitas Trisakti.

8.5 Tata Cara Pembayaran

Mulai tahun akademik 2019-2020, pembayaran SPP, BPP Pokok dan tambahan, dan

biaya praktikum dilakukan menggunakan sistem VIRTUAL ACCOUNT (VA) yang

dikeluarkan dari System Information Student (SIS) Universitas Trisakti bekerja sama

dengan BNI untuk tagihan pembayaran kepada semua mahasiswa.

Virtual Account adalah nomor identifikasi pelanggan perusahaan (Universitas

Trisakti) yang dibuka oleh Bank atas permintaan Universitas Trisakti untuk

selanjutnya diberikan oleh Universitas Trisakti kepada para mahasiswa sebagai No

Rekening Tujuan penerimaan (collection). Dimana setiap setoran atas Virtual

Account, sistem secara otomatis membuku ke Rekening Utama dengan

mencantumkan Nomor dan Nama Rekening Virtual, dengan jumlah tagihan yang

sudah ditentukan (closed payment).

Page 115: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 28

Pembayaran secara VA bisa dilakukan dengan cara:

a. Melalui Bank dengan menunjukan Nomor kode VIRTUAL ACCOUNT, atau

b. Dapat juga dilakukan melalui Transfer ATM, mobile banking atau internet

banking dengan menggunakan kode pembayaran VIRTUAL ACCOUNT.

Untuk pembayaran biaya lain-lain dilakukan mengikuti mekanisme yang diatur oleh

masing-masing Prodi dan unit kemahasiswaan.

8.6 Beasiswa

Beasiswa diberikan oleh Universitas Trisakti sebagai bentuk penghargaan kepada

mahasiswa yang berprestasi baik akademik maupun non akademik. Beasiswa ini

hanya diberikan selama 1 (satu) semester yang besarannya ditetapkan oleh Surat

Keputusan Rektor. Mahasiswa penerima beasiswa diusulkan melalui fakultas. Jumlah

mahasiswa penerima beasiswa adalah 1% dari jumlah mahasiswa fakultas.

Layanan administrasi beasiswa bagi mahasiswa:

a. beasiswa Universitas Trisakti (Online Student Competition - OSC), prestasi

akademik, organisasi kemahasiswaan dan prestasi non akademik;

b. beasiswa dari luar Universitas Trisakti (Kartu Indonesia Pintar Kuliah, PT

Adaro dan lain-lain.

Untuk beasiswa dari luar Universitas Trisakti, FTKE akan membantu dalam persiapan

dokumen akademik seperti surat keterangan mahasiswa aktif kuliah (Formulir

Permohonan Mahasiswa Aktif Kuliah dapat dilihat pada Lampiran A.3) dan

rekomendasi.

8.6.1 Mekanisme Beasiwa

Beasiswa adalah bantuan dana yang diberikan oleh Universitas Trisakti untuk

mahasiswa yang berhasil menunjukkan prestasi dalam bidang:

1. Akademik : prestasi di bidang pendidikan

2. Non Akademik : prestasi di bidang olahraga, seni budaya, serta dalam

bidang kemahasiswaan

Seorang mahasiswa hanya berhak mendapatkan beasiswa dari Universitas,

maksimal sebanyak 2 (dua) kali, dan sedang tidak mendapat beasiswa dari

Page 116: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 29

sumber lain. Besaran beasiswa dan jumlah penerima beasiswa, ditetapkan

berdasarkan Surat Keputusan Rektor.

1. Persyaratan dan Tata cara untuk mendapatkan beasiswa bagi mahasiswa

yang berprestasi dalam bidang Akademik :

a. Mahasiswa aktif KODE ETIK DAN PERATURAN KEMAHASISWAAN 159

b. Berada pada semester 3 (tiga) s.d. semester 8 ( delapan)

c. Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) > 3.00 untuk seluruh mata kuliah yang

sudah ditempuh

d. Tidak pernah melanggar peraturan kemahasiswaan maupun peraturan

perundangan yang berlaku

e. Mengajukan permohonan beasiswa kepada Dekan Fakultas dengan

melampirkan transkrip akademik

f. Tidak terikat dengan beasiswa dari instansi lain

2. Persyaratan dan Tata cara untuk mendapatkan beasiswa bagi mahasiswa

yang berprestasi dalam bidang Olahraga, Seni Budaya dan Kegiatan llmiah

a. Mahasiswa aktif

b. Berada pada semester 3 s.d. semester 8

c. IPK > 2,50 untuk seluruh mata kuliah yang sudah ditempuh

d. Tidak pernah melanggar peraturan kemahasiswaan maupun Peraturan

Perundangan yang berlaku

e. Meraih Juara l, ll atau lll pada Kejuaraan Tingkat Regional, Nasional atau

internasional, yang dibuktikan dengan surat dari induk organisasi/KONI

dan dilengkapi dengan Piagam/Penghargaan lain yang sah

f. Permohonan diajukan oleh Wakil Rektor lll melalui Biro Administrasi

Kemahasiswaan dengan dilampirkan transkrip akademik yang telah

dilegalisir oleh Fakultas

3. Persyaratan dan Tata cara untuk mendapatkan beasiswa bagi Mahasiswa

Pengurus Organisasi Kemahasiswaan:

a. Dinilai berprestasi baik sepanjang kepengurusannya, atas rekomendasi

dari Wakil Dekan lll untuk Pengurus Ormawa tingkat Fakultas, dari Wakil

Rektor lll melalui Biro Administrasi Kemahasiswaan untuk Pengurus

Ormawa tingkat Universitas.

Page 117: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 30

b. IPK > 2,75 untuk seluruh mata kuliah yang sudah ditempuh c. Tidak

pernah melanggar Peraturan Kemahasiswaan maupun Peraturan

perundang- undangan yang berlaku

4. Beasiswa lain

a. Universitas Trisakti dalam hal tertentu dapat juga memberikan beasiswa di

luar beasiswa rutin, antara lain: beasiswa bagi korban bencana alam,

beasiswa bagi mahasiswa yang berasal dari daerah tertinggal, dan lain - lain

yang ditetapkan berdasarkan Surat Keputusan Rektor. KODE ETIK DAN

PERATURAN KEMAHASISWAAN 160

b. Beasiswa dari luar Universitas Trisakti yang ketentuannya diatur dengan

prosedur sebagai berikut:

1. Surat penawaran pemberian beasiswa beserta persyaratannya,

ditujukan kepada Universitas Trisakti up. Wakil Rektor I atau Wakil

Rektor III.

2. Penawaran akan diinformasikan kepada Fakultas dalam lingkup

Universitas Trisakti melalui Dekan/Wakil Dekan I atau Wakil Dekan III

untuk diumumkan kepada mahasiswa

3. Mahasiswa yang berminat, mengajukan permohonan kepada Wakil

Dekan I atau Wakil Dekan III disertai dengan kelengkapan

persyaratannya.

4. Bagi yang memenuhi syarat, akan diusulkan ke Universitas untuk

diteruskan kepada pihak pemberi dana beasiswa

5. Pemberi dana beasiswa akan menetapkan yang berhak memperoleh

beasiswa melalui surat keputusan yang akan disampaikan kepada

Pimpinan Universitas dilanjutkan kepada tiap fakultas yang

bersangkutan

9. SISTEM PEMBELAJARAN

Sistem pendidikan yang diacu oleh seluruh Jurusan/Program Studi di lingkup

Universitas Trisakti adalah Sistem Kredit Semester (SKS), yang dapat didefinisikan

sebagai sistem penyelenggaraan pendidikan yang menggunakan satuan kredit

semester (SKS) untuk menyatakan beban studi mahasiswa, pengalaman belajar

mahasiswa, beban kerja dosen dan beban penyelenggaraan program.

Page 118: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 31

Semester merupakan penggal waktu yang berkelanjutan dimana mahasiswa belajar

dengan sejumlah beban SKS yang telah direncanakan pada awal semester. Dalam

setiap semester diatur jadwal pelaksanaan kegiatan akademik selama 14 sampai

dengan 16 minggu. Selain pelaksanaan perkuliahan maupun praktikum, dalam masa

ini dilakukan kegiatan pendukung akademik lainnya termasuk penilaian atau evaluasi

hasil belajar.

9.1 Satuan Kredit Semester (SKS)

Satuan Kredit Semester selanjutnya disingkat SKS, adalah takaran penghargaan

terhadap pengalaman belajar yang diperoleh selama satu semester, baik melalui

kegiatan perkuliahan terjadwal, praktikum, kerja lapangan ataupun kerja mandiri.

Sesuai dengan ketentuan yang berlaku di Universitas Trisakti, pada Tabel

5.25memberi pedoman untuk mengatur jam masing-masing jenis perkuliahan dalam

hubungannya dengan bobot SKS mata kuliah yang bersangkutan dalam satu

semester. Pengertian yang ada pada Tabel 5.5 menyiratkan adanya beban, baik

untuk dosen maupun mahasiswa yang harus dipenuhi untuk setiap SKS dengan

menggunakan ketentuan sebagai berikut:

Tabel 5.5 Padanan Beban Belajar 1 SKS terhadap Waktu Belajar

Bentuk Pembelajaran Kegiatan Pembelajaran Estimasi Waktu (mnt/mg/smt)

Kuliah/Responsi/Tutorial Kegiatan proses belajar 50

170

Kegiatan penugasan terstruktur 60

Kegiatan Mandiri 60

Seminar/Bentuk Lain Sejenis

Kegiatan proses belajar 100 170

Kegiatan Mandiri 70

Praktikum, Praktik Studio, Praktik Bengkel, Praktik Lapangan, Praktek Kerja, Penelitian, Perancangan atau Pengembangan, Pelatihan Militer

170 Di luar program studi-merdeka belajar: pertukaran pelajar, magang/praktik kerja, kegiatan wirausaha, asistensi mengajar di satuan pendidikan, penelitian/riset di lembaga penelitian, studi/proyek independen, membangun desa/KKN tematik atau proyek kemanusiaan

(Catatan: 1 jam kegiatan setara dengan 50 menit).

Page 119: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 32

9.2 Beban Belajar

Untuk dapat mencapai gelar kesarjanaan, setiap mahasiswa harus dapat

menyelesaikan sejumlah beban yang telah ditetapkan oleh masing-masing

Jurusan/Program Studi. Beban studi mahasiswa dalam satu semester adalah jumlah

SKS yang dapat diambil oleh mahasiswa dalam semester yang berjalan. Semester

merupakan satuan waktu proses pembelajaran efektif selama 16 minggu termasuk

ujian tengah semester (UTS) dan ujian akhir semester (UAS)

Pada semester pertama, mahasiswa wajib mengambil seluruh beban belajar yang

tersaji sebagai paket yang telah ditetapkan. Besar beban belajar mahasiswa yang

dapat diambil pada tiap semester berikutnya tergantung pada prestasi mahasiswa

yang bersangkutan yang dinyatakan dengan Indeks Prestasi Semester (IPS) yang

telah diperoleh pada semester sebelumnya (Tabel 5.6)

Tabel 5.6 Perolehan IPS dan Jumlah Beban Studi

Perolehan IPS Maksimum Beban Studi

(SKS)

≥ 3,00 24

2,50 - 2,99 22

2,00 - 2,49 20

1,50 - 1,99 18

1,00 - 1,49 16

< 1,00 14

9.3 Bentuk Pembelajaran

Berdasarkan Permendikbud Nomor 3 Tahun 2020 Pasal 14(5) yang termasuk dalam

bentuk pembelajaran adalah sebagai berikut: kuliah; responsi dan tutorial; seminar;

praktikum, praktik studio, praktik bengkel, praktik lapangan, praktek kerja;

penelitian, perancangan, atau pengembangan; pelatihan militer; pertukaran pelajar;

Page 120: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 33

magang; wirausaha; dan/atau bentuk lain pengabdian kepada masyarakat. Selain itu,

bagi program pendidikan Sarjana dan Magister, wajib ditambah dengan bentuk

pembelajaran berupa penelitian, perancangan atau pengembangan. Bentuk

pembelajaran berupa Pengabdian kepada Masyarakat wajib ditambahkan sebagai

bentuk pembelajaran bagi program pendidikan Sarjana di FTKE.

Bentuk pembelajaran ini disampaikan dengan menggunakan metode antara lain

diskusi kelompok, simulasi, studi kasus, kolaboratif, kooperatif, project based,

problem based, dan lainnya.

Berdasarkan materi, tujuan dan tuntutan kompetensi yang terkandung dalam

program pembelajaran, dibedakan atas:

1. Pembelajaran yang bersifat teori, yaitu suatu program pembelajaran yang

mengkaji (dengan memberikan) teori-teori ilmu pengetahuan tertentu

dengan tujuan membina (memberi dan menambah) kemampuan akademik

mahasiswa.

Penyampaiannya dapat dilakukan dengan berbagai cara, seperti pemberian

kuliah, ceramah, diskusi kelompok, seminar, penugasan dan cara-cara lain

yang dianggap perlu.

Pemberian kuliah dilakukan oleh seorang Dosen yang membahas materi mata

kuliah sesuai dengan silabus dan rencana pembelajaran yang telah ditentukan.

Penyampaian materi mata kuliah dapat dilakukan dalam dua bahasa, yaitu

bahasa Indonesia dan bahasa Inggris sebagai bahasa kedua.

2. Pembelajaran yang bersifat praktek ialah suatu program pembelajaran

simulatif yang melatih mahasiswa untuk membuat rencana dan rancangan

atau melakukan eksperimen atau percobaan dalam bidang ilmu pengetahuan

dan teknologi tertentu. Program ini berisikan praktikum di Laboratorium atau

di tempat praktek lainnya. Praktikum diberikan oleh Dosen dan/atau Asisten

Dosen dan dapat dibantu oleh Mahasiswa Asisten Dosen.

3. Pembelajaran yang bersifat Kerja Lapangan ialah suatu program pembelajaran

yang memberi pengalaman nyata kepada mahasiswa dalam bidang studinya

di luar kampus untuk memperoleh pengetahuan dan kemampuan profesional

yang dituntut oleh Jurusan/Program Studi yang dipilihnya. Pembelajaran yang

bersifat Kuliah Usaha Mandiri Ilmu Teknologi Terapan (KUM-ITT) adalah suatu

program pembelajaran yang memberi pengalaman nyata kepada mahasiswa

untuk memperoleh kemampuan memecahkan masalah di lingkungan

Page 121: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 34

masyarakat dengan pendekatan multi/interdisiplin. Kegiatannya meliputi

kuliah pembekalan di ruang kuliah dan kerja lapangan.

4. Pembelajaran yang bersifat Asistensi/Tutorial/Responsi adalah kegiatan yang

menunjang atau melengkapi perkuliahan. Tugas ini membantu mahasiswa

dalam kegiatan terstruktur, atau dalam melakukan eksperimen/percobaan di

laboratorium atau di tempat praktek lainnya. Pemberian asistensi/tutorial ini

dilakukan oleh Dosen Mata Kuliah yang bersangkutan dan/atau oleh seorang

Asisten Dosen, serta dapat pula dilakukan oleh Mahasiswa Asisten Dosen yang

ditugaskan untuk hal tersebut.

5. Bimbingan Skripsi/Tesis

Dalam rangka memenuhi salah satu syarat penyelesaian Pendidikan,

mahasiswa dibimbing untuk dapat menghasilkan suatu karya

ilmiah/rancangan, antara lain berupa penulisan Skripsi untuk Program Sarjana

dan penulisan Tesis untuk Program Magister.

9.4 Indeks Prestasi

Indeks Prestasi (IP) adalah nilai prestasi rata-rata mahasiswa pada akhir semester

yang menggambarkan mutu hasil proses belajar mengajar. Indeks Prestasi

dinyatakan dalam bilangan dengan dua angka dibelakang koma, yang dihitung

dengan menggunakan formula:

IPS atau IPK = Σ (K x N) / Σ N

Dengan K dan N masing-masing adalah bobot SKS dan nilai dari setiap mata kuliah

yang telah diselesaikan oleh mahasiswa.

1. Indeks Prestasi Semester (IPS)

Indeks Prestasi Semester (IPS)merupakan indeks prestasi dari hasil kegiatan

proses belajar-mengajar pada satu semester. Dengan demikian, IPS dihitung

dengan menggunakan formula di atas, dengan mata kuliah yang

diperhitungkan hanyalah mata kuliah yang diambil pada semester tersebut.

2. Indeks Prestasi Kumulatif (IPK)

Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) merupakan indeks prestasi dari hasil kegiatan

proses belajar-mengajar selama mahasiswa mengikuti kegiatan proses belajar

mengajar, yaitu sejak awal menjadi mahasiswa sampai akhir atau sampai

dengan saat evaluasi. Dengan demikian, IPK dihitung dengan menggunakan

formula di atas. Dalam hal ini, nilai yang disertakan adalah nilai terbaik dari

setiap mata kuliah yang pernah diambil.

Page 122: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 35

9.5 Masa Studi

Masa dan beban belajar penyelenggaraan program pendidikan berdasarkan

Permendikbud Nomor 3 Tahun 2020 Pasal 17 dapat dilihat pada Tabel 5.7. Jika

mahasiswa tidak dapat menyelesaikan jumlah beban belajar minimalnya, maka

mahasiswa tersebut akan dinyatakan putus studi atau DO (drop out), yang secara

rinci dapat dilihat pada sub bab Evaluasi Kelangsungan Pembelajaran.

Tabel 5.7 Jumlah Beban Belajar dan Masa Belajar (masa studi)

Setiap Jenjang Program Pendidikan

Program Pendidikan Jumlah Beban

Belajar (Minimal)

Maksimal (termasuk Cuti

tahun)

Diploma 3 108 SKS 10 Semester/ 5 tahun

Sarjana / Diploma 4 (Sarjana Terapan)

144 SKS 14 Semester/7 tahun

Profesi 1) 24 SKS 6 Semester/3 tahun

Magister / Magister Terapan / Spesialis 1)

36 SKS 8 Semester/4 tahun

Doktor / Doktor Terapan / Sub Spesialis 2)

42 SKS 14 Semester/7 tahun

Keterangan:

1. Setelah menyelesaikan Program Sarjana/Diploma Empat (Sarjana Terapan)

2. Setelah menyelesaikan Program Magister/Magister Terapan/Spesialis

10. PENGISIAN KRS

Pada setiap awal semester semua mahasiswa diwajibkan menentukan matakuliah-

matakuliah yang akan diambil dengan bimbingan Dosen Pembimbing Akademik.

Nama Dosen Pembimbing Akademik untuk setiap mahasiswa ditetapkan oleh

Jurusan/Program Studi masing-masing. Proses pengisian KRS dapat dilihat pada

Lampiran A.4

Page 123: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 36

10.1 Proses Pengisian KRS

Proses pengisian KRS pada awal semester dilakukan secara On Line dengan

persyaratan sebagai berikut:

1. Proses pengisian KRS dilaksanakan pada jadwal yang telah ditentukan, dan

dilakukan oleh mahasiswa bersangkutan. Setiap mahasiswa memiliki “User

ID” dan “Password” masing-masing.

2. Status mahasiswa aktif dan telah melunasi BPP Pokok/BPP Tambahan dan

sudah melapor ke Bagian Keuangan FTKE.

3. Konsultasi dengan Pembimbing Akademik dan mengisi KRS dengan

memperhatikan jumlah SKS maksimum yang diizinkan sesuai ketentuan yang

tercantum pada Buku Pedoman dan Bimbingan Akademik. Pengisian KRS

hendaknya seteliti mungkin, karena tanggung jawab pengisian sepenuhnya

ada pada mahasiswa.

4. KRS sebagai bukti peserta kuliah dapat diunduh sendiri.

5. Untuk mengetahui kebenaran proses pemasukan dari KRS mahasiswa dapat

melihat pada Akademik “On Line” dan apabila ternyata ada hal yang tidak

sesuai, maka mahasiswa wajib melaporkannya kepada Pembimbing

Akademik pada jadwal yang telah ditentukan. Bila pada jadwal tersebut

mahasiswa tidak melapor, maka kesalahan ini merupakan tanggung jawab

mahasiswa sendiri.

6. Selain buku petunjuk teknis ini, setiap awal semester Fakultas menerbitkan

pengumuman yang berisi petunjuk atau informasi yang lebih rinci.

7. Mahasiswa harap selalu memperhatikan pengumuman di jurusan maupun

fakultas.

8. Surat Keterangan Bebas Penyalahgunaan Narkoba dari PMT atau Rumah

Sakit yang direkomendasi oleh BNN.

11. PROSES PEMBELAJARAN

Setelah sah menjadi mahasiswa Universitas Trisakti, mahasiswa akan menjalani

seluruh proses pembelajaran yang telah ditetapkan oleh Jurusan/Program Studi

dalam berbagai jenis pembelajaran dengan masing-masing ketentuan untuk setiap

jenis pengajaran tersebut.

Page 124: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 37

Pembelajaran dapat dilakukan secara tatap muka. Selama masa normal baru

(pandemi Covid-19) kegiatan belajar mengajar dapat dilaksanakan dengan sistem

pembelajaran daring/online. Universitas Trisakti telah menyediakan fasilitas

Learning Manajemen System (LMS) diantaranya dengan Video conference (Vidcon)

dari Pusat Pembelajaran Daring Trisakti (PPDT), login untuk mahasiswa dengan

menggunakan NIM masing-masing, dan login untuk Dosen dengan menggunakan

alamat e-mail ... @trisakti.ac.id. Tautan atau link sebagai berikut:

https://conference.ppdt.trisakti.ac.id/v2/

11.1 Ketentuan Pelaksanaan Kuliah, Asistensi/Responsi dan Praktikum

Ketentuan Pelaksanaan Kuliah, Asistensi/Responsi dan Praktikum adalah sebagai

berikut:

1. Kuliah, Asistensi/Responsi dan Praktikum dilaksanakan tepat waktu sesuai

dengan jadwal.

2. Mahasiswa diwajibkan hadir mengikuti Kuliah, Asistensi/Responsi dan

Praktikum sesuai dengan yang tercantum dalam Kartu Rencana Studi masing-

masing. Kehadiran mahasiswa dicatat dalam daftar hadir mahasiswa.

3. Pada kuliah pertama, Dosen memberitahukan:

a. Visi Misi Program Studi

b. Capaian Pembelajaran Prodi dan Mata kuliah.

c. Rencana Pembelajaran Semester (RPS)

d. Daftar buku acuan (buku teks/referensi) yang digunakan

e. Tata tertib Perkuliahan dan Sistem penilaian dan (serta) pembobotan

masing-masing komponen penilaian yang digunakan

f. Ada atau tidaknya kuis dan tugas

g. Tata tertib dan peraturan yang berlaku di Universitas Trisakti

h. Bahaya penyalahgunaan Narkoba dan sanksinya

4. Pelaksanaan kuliah, asistensi, responsi, praktikum harus sesuai dengan RPS /

RT yang sudah ditentukan

5. Jika Dosen berhalangan, sehingga kehadirannya tidak sesuai dengan

ketentuan jadwal perkuliahan, maka:

1. Dosen akan memberitahukan ketidakhadirannya kepada Subbag

Perkuliahan dan Ujian di Fakultas atau Sekretariat Jurusan/Program

Studi.

2. Dosen akan menggantikan kuliahnya pada kesempatan yang lain atau

diisi dengan kegiatan yang sama oleh dosen pengganti.

Page 125: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 38

3. Mahasiswa wajib menunggu kehadiran dosen di kelas dalam waktu 15

menit. Apabila sesudah 15 menit ternyata dosen belum juga hadir tanpa

pemberitahuan, maka ketua kelas melaporkan kepada Subbag

Perkuliahan dan Ujian di Fakultas atau Sekretariat Jurusan/Program

Studi. Apabila sudah ada kepastian bahwa dosen pengganti belum (tidak)

ada, mahasiswa dapat meninggalkan ruang kuliah, setelah

menandatangani daftar hadir.

6. Untuk membantu kelancaran perkuliahan, dipilih salah satu mahasiswa untuk

menjadi ketua kelas.

11.2 Kehadiran Mahasiswa Dalam Perkuliahan

Kehadiran mahasiswa dalam semua bentuk pembelajaran adalah bagian dari proses

pembelajaran itu sendiri, sehingga mahasiswa diwajibkan untuk hadir mengikuti

semua bentuk pembelajaran sesuai yang tercantum dalam Kartu Rencana Studi (KRS)

masing-masing.

Persentase kehadiran tatap muka minimal tidak kurang dari 75% dari jumlah tatap

muka termasuk sakit dan ijin. Petugas administrasi perkuliahan menghitung jumlah

kehadiran tiap mahasiswa yang digunakan sebagai prasyarat untuk dapat mengikuti

Ujian Akhir Semester.

Jumlah kehadiran mahasiswa minimal 75% dari 14 kali pertemuan (mahasiswa wajib

mengisi daftar hadir meskipun dosen berhalangan tidak terencana).

Jumlah ketidakhadiran 25% termasuk izin: umroh, kerja praktek, sakit, alpa dan lain-

lain, terkecuali ibadah wajib misalnya haji.

11.3 Pengembangan Materi Pembelajaran

Program pendidikan pembelajaran dioptimalkan dengan program pembelajaran

yang bersifat perkuliahan maupun praktek yang dilengkapi dengan buku ajar, modul,

paket belajar dan audio visual yang dapat dipergunakan oleh mahasiswa, dan dosen

dalam proses belajar mengajar. Di samping itu, dilakukan juga perbaikan yang terus

menerus terhadap materi pembelajaran, sesuai dengan kemajuan ilmu dan

teknologi serta kekinian.

11.4 Evaluasi Hasil Belajar

Ada 2 jenis evaluasi hasil belajar (EHB), yaitu evaluasi untuk melihat capaian yang

diperoleh mahasiswa dan evaluasi belajar untuk kelangsungan proses pembelajaran.

Page 126: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 39

11.4.1 Evaluasi Pencapaian Hasil Belajar

Evaluasi hasil belajar dapat dilaksanakan dengan berbagai cara ujian dan evaluasi

terstruktur sesuai dengan jenis serta tingkat kompetensi yang dituntut dalam

Kurikulum Operasional (KO). Adapun evaluasi tersebut adalah sebagai berikut:

1. Ujian

Jenis ujian adalah sebagai berikut:

a. Ujian Reguler

Termasuk dalam hal ini adalah

1). Ujian Tengah Semester (UTS)

UTS adalah ujian yang diselenggarakan pada pertengahan semester

2). Ujian Akhir Semester (UAS)

UAS adalah ujian yang diselenggarakan pada akhir semester

Peserta ujian reguler harus memenuhi persyaratan berikut ini:

1) Terdaftar sebagai mahasiswa yang sah pada program studi

2) Memenuhi jumlah kehadiran kuliah minimal 70%.

3) Telah terdaftar di dalam Kartu Rencana Studi (KRS) dan mempunyai/

membawa Kartu Peserta Ujian (KPU)

4) Mentaati tata tertib ujian

b. Ujian Perbaikan, termasuk dalam hal ini adalah:

1) Ujian Remedial adalah ujian dilaksanakan apabila ada mata kuliah

mahasiswa yang nilainya kurang dari B. Aturan dan pelaksanaan

terkait ujian remedial dapat dilihat pada bagian Program Remedial.

2) Ujian Susulan adalah yang ujian yang dilaksanakan diluar jadwal ujian

reguler tetapi masih dalam periode semester berjalan untuk

memberikan kesempatan bagi mahasiswa karena sesuatu dan lain hal

berhalangan ikut ujian tengah dan atau akhir semester. Ujian susulan

dilaksanakan 1 minggu setelah ujian berakhir dan dapat diberikan jika

mahasiswa mengalami hal-hal sebagai berikut:

A. Kategori tidak berbayar

a) Sakit (rawat inap) yang dibuktikan dengan surat keterangan sakit

(rawat inap) dari rumah sakit, surat pernyataan orang tua/wali

resmi di atas materai, bukti pembayaran dokter, salinan resep

Page 127: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 40

dari apotek, bukti pembayaran obat dari apotik, bukti etiket/label

obat, bukti pembayaran rumah sakit (jika rawat inap).

b) Menjalani ibadah haji yang dibuktikan dengan surat keterangan

mengikuti ibadah dari instansi terkait;

c) Menjalankan tugas negara/ universitas/ fakultas/ jurusan/

program studi.

d) mengalami musibah (keluarga inti ada yang meninggal dan

mahasiswa yang bersangkutan mengalami kecelakaan)

dilengkapi dengan bukti surat kematian dari kelurahan, surat

pernyataan dari orang tua/wali, kartu keluarga.

e) Mengalami bencana (force major), yang dimaksud dalam kondisi

force major adalah banjir atau kebakaran, atau bencana alam

lainnya di tempat tinggal sendiri. (Dibuktikan dengan surat

keterangan dari kelurahan setempat dan bukti foto)

B. Kategori Berbayar

Kategori ini diberikan kepada mahasiswa yang ketika ujian

berlangsung (UTS) atau UAS berhalangan mengikutinya dengan aturan

sebagai berikut:

(1) Maksimum 3 Mata Kuliah baik 3 SKS maupun 2 SKS dalam 1

periode ujian

(2) Menyerahkan Kartu Peserta Ujian (KPU)

(3) Membayar biaya ujian susulan sesuai ketentuan yang berlaku di

FTKE

Pelaksanaan Ujian Susulan

(1) Ujian susulan dilaksanakan 2 (dua) periode, yaitu:

i. Periode UTS, dilaksanakan setelah UTS diselenggarakan

ii. Periode Ujian Akhir Semester diselenggarakan

(2) Jadwal ujian ditentukan oleh Program Studi

Persyaratan Ujian Susulan adalah sebagai berikut:

(1) Melaporkan dan mendaftarkan diri Ke Prodi masing-masing (Prodi akan

melaporkan ke Fak) sesuai jadwal yang telah ditentukan kecuali bagi mereka

yang sakit berat atau lama,

Page 128: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 41

(2) Mengisi formulir ujian susulan dengan melampirkan dokumen pendukung

sesuai dengan peraturan yang berlaku, untuk diklarifikasikan kebenarannya,

(3) Bagi kategori ujian susulan berbayar, wajib membayar biaya Ujian Susulan

sesuai ketentuan yang berlaku di FTKE (hubungi pelayanan/administrasi

Fak.).

c. Ujian Akhir

Termasuk dalam hal ini adalah ujian akhir sarjana dan magister.

Bentuk ujian tersebut adalah:

1) Ujian Proposal

adalah ujian yang diselenggarakan untuk menilai kelayakan proyek

studi skripsi/ laporan magang/ tesis mahasiswa, termasuk

didalamnya ujian komprehensif. Ujian proposal dapat

diselenggarakan sebagai matakuliah tersendiri atau bagian dari

matakuliah metodologi penelitian.

2) Ujian Skripsi/ Laporan Magang / Tesis

adalah ujian yang diselenggarakan untuk menilai kemampuan

mahasiswa dalam penguasaan materi terkait.

2. Evaluasi Terstruktur

Selain ujian-ujian tersebut di atas terdapat pula evaluasi dalam bentuk

kegiatan terstruktur yang berbentuk:

a. Penulisan Karya Ilmiah

b. Pekerjaan Rumah atau Tugas

c. Partisipasi Aktif dalam Kelas

d. Presentasi

e. Kuis atau Tes Kecil

11.4.2 Evaluasi Kelangsungan Pembelajaran

Evaluasi kelangsungan pembelajaran akan dilaksanakan pada setiap akhir semester

genap. Evaluasi ini dilaksanakan untuk menjaga agar mahasiswa tetap terjaga masa

belajarnya sehingga dapat memenuhi target rencana pembelajarannya atau setidak-

tidaknya memenuhi masa belajar maksimal yang diijinkan oleh Permenristekdikti

sehingga tidak terjadi putus studi atau DO.

Evaluasi dilakukan berdasarkan dua faktor (lihat Tabel 5.8) sebagai berikut:

1. Evaluasi IPK

Page 129: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 42

IPK minimal yang diijinkan adalah 2,00 untuk angkatan 2015 dan sebelumnya

atau 2,25 untuk angkatan 2016 dan setelahnya setiap akhir semester genap

2. Evaluasi jumlah SKS yang telah diambil.

Jumlah SKS yang sudah lulus pada akhir semester genap setiap tahun

akademik harus memenuhi persyaratan sebagai berikut:

a. Evaluasi Semester Pertama

Pada akhir semester pertama, bila mahasiswa tidak memperoleh Indeks

Prestasi Semester (IPS) minimal 2,00 untuk angkatan 2015 dan

sebelumnya atau 2,25 untuk angkatan 2016, akan diberi ’peringatan

tertulis’.

b. Evaluasi Semester Kedua

Pada akhir semester kedua, mahasiswa minimal wajib memperoleh 20

SKS dengan IPK minimal 2,00 untuk angkatan 2015 dan sebelumnya

atau 2,25 untuk angkatan 2016. Apabila tidak mencapai ketentuan

tersebut, mahasiswa akan diberi ‘peringatan tertulis’, yang menyatakan

bahwa mahasiswa yang bersangkutan disarankan untuk mengundurkan

diri atau pindah Jurusan/Program Studi.

c. Evaluasi Semester Ketiga s/d Semester Kedua Belas

Pada setiap akhir semester, mulai semester ketiga sampai dengan

semester kedua belas, mahasiswa wajib memperoleh minimal n x 10

SKS dengan IPK minimal 2,00 untuk angkatan 2015 dan sebelumnya

atau 2,5 untuk angkatan 2016 (n adalah semester yang telah dijalani)

Apabila tidak tercapai, maka mahasiswa yang bersangkutan diminta

mengundurkan diri atau pindah Jurusan/Program Studi atau dinyatakan

putus studi (DO).

d. Evaluasi Akhir

Setelah mengikuti studi pada Jurusan/Program Studi, mahasiswa

diwajibkan untuk menyelesaikan seluruh beban SKS yang

dipersyaratkan dengan Indeks Prestasi Kumulatif ≥ 2,00 untuk angkatan

2015 dan sebelumnya atau 2,5 untuk angkatan 2016 dan setelahnya.

Apabila tidak memenuhi ketentuan tersebut, maka yang bersangkutan

diminta mengundurkan diri atau dinyatakan putus studi (DO).

11.4.3 Tata Cara dan Persyaratan Peserta Ujian

1. Terdaftar sebagai mahasiswa pada semester berjalan

Page 130: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 43

2. Memenuhi jumlah kehadiran kuliah minimal 75%.

3. Mata Kuliah yang diambil terdaftar di dalam Kartu Rencana Studi (KRS) dan

Kartu Peserta Ujian (KPU).

4. Telah menyelesaikan pembayaran; BPP Pokok untuk Ujian Tengah Semester,

dan BPP SKS untuk Ujian Akhir Semester.

5. Kartu Peserta Ujian (KPU) dicetak melalui Portal www.spmb.trisakti.ac.id

dengan menggunakan “User ID” mahasiswa masing-masing.

6. Setelah dicetak KPU harus ditempel fakultas, untuk KPU yang belum ada pas

foto mahasiswa agar menyerahkan pas foto untuk di “upload” oleh bagian

dikjar.

Tabel 5.8 Evaluasi Keberlangsungan Pembelajaran

Semester

Ketentuan Angkatan

2015

(dan sebelumnya)

Ketentuan Angkatan

2016

(dan setelahnya) Tindakan jika tidak

memenuhi Ketentuan *)

Jumlah SKS IPK Jumlah SKS IPK

1 11 2,00 11 2,25 SP 1

2 22 2,00 22 2,25 SP 2, BK

3 33 2,00 33 2,25 SP 3, BK

4 44 2,00 44 2,25 SP 4/DO/MD

5 55 2,00 55 2,25 SP/DO/MD

6 66 2,00 66 2,25 SP/DO/MD

7 77 2,00 77 2,25 SP/DO/MD

8 88 2,00 88 2,25 SP/DO/MD

9 99 2,00 99 2,50 SP/DO/MD

10 110 2,00 110 2,50 SP/DO/MD

11 121 2,00 121 2,50 SP/DO/MD

12 132 2,00 132 2,50 SP/DO/MD

13 143 2,00 143 2,50 SP/DO/MD

14 Sesuai Syarat

kelulusan 2,00

Sesuai Syarat kelulusan

2,50 SP/DO/MD

Page 131: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 44

*) SP: Surat Peringatan, DO: Drop Out, MD: Mengundurkan diri, BK: Bimbingan Konseling

11.4.4 Pelanggaran Ujian

Pelanggaran yang terjadi selama ujian akan mendapatkan sanksi sesuai tingkat

pelanggarannya sebagai berikut:

1. Segala bentuk kecurangan akademik akan ditindak sesuai dengan tata tertib

dan ketentuan yang berlaku.

2. Pembocoran soal/kunci jawaban ujian, pemalsuan nilai dan transkrip,

praktek perjokian dan perbuatan curang lainnya maka kepada kedua-duanya

dikenakan sanksi diberhentikan sebagai mahasiswa. Jika joki bukan

mahasiswa Universitas Trisakti akan diproses melalui jalur hukum.

3. Diberikan nilai akhir 0 (tidak lulus) status FR.

11.5 Tata Nilai

Dalam menentukan keberhasilan studi mahasiswa ditetapkan pedoman penilaian

yang terdiri dari 3 komponen yakni Tugas terstruktur, Ujian Tengah Semester (UTS)

dan Ujian Akhir Semester (UAS). Nilai akhir semester merupakan hasil gabungan dari

nilai-nilai UAS, UTS dan berbagai komponen nilai lain yang telah ditetapkan dengan

pedoman penilaian dapat dilihat pada Tabel 5.9.

Tabel 5.9 Pedoman Pembobotan Penilaian

Komponen Rentang Nilai

(Angka)

Bobot

(dalam %)

Tugas, Project dll 0 – 100 ≥ 50

Ujian Tengah Semester 0 – 100 20 – 30

Ujian Akhir Semester 0 – 100 20 – 30

Jumlah Bobot 100

Nilai Akhir Semester (angka) dinyatakan dengan notasi huruf yang merupakan

penyetaraan dari nilai akhir semester, sesuai dengan ketentuan pada Buku Pedoman

Pendidikan Program Sarjana Universitas. Setiap Nilai huruf berpadanan dengan nilai

bobot tertentu, seperti yang disajikan pada Tabel 5.10

Page 132: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 45

Mahasiswa yang karena sesuatu hal tidak memenuhi syarat untuk diberi nilai huruf

tersebut diatas, akan diberikan nilai huruf lain dengan ketentuan seperti pada Tabel

5.11.

Tabel 5.10 Hubungan antara Nilai dalam Huruf, Bobot dan Angka

HURUF BOBOT ANGKA

A 4,00 80,00 ≤ n ≤ 100,00

A - 3,75 77,00 ≤ n ≤ 79,99

B + 3,50 74,00 ≤ n ≤ 76,99

B 3,00 68,00 ≤ n ≤ 73,99

B - 2,75 65,00 ≤ n ≤ 67,99

C + 2,50 62,00 ≤ n ≤ 64,99

C 2,00 56,00 ≤ n ≤ 61,99

D 1,00 45,00 ≤ n ≤ 55,99

E 0 n ≤ 44,99

IN 0 Incomplete

MG 0 Missing grade

NR 0 No Record of

Attendance

FR 0 Fraud

Tabel 5.11 Nilai dan Status Nilai

Status Nilai Keterangan Nilai Akhir

Tugas UTS UAS

CO Complete Lengkap. √ √ √ Sesuai Tabel 5.10

Page 133: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 46

IN Incomplete Tugas belum lengkap.

- √ √

Nilai E dengan keterangan.

MG

Missing Grade

Tidak mengikuti UTS.

√ - √

Tidak mengikuti UAS.

√ √ -

NR No Record of Attendance

Kehadiran kurang dari ketentuan.

FR Fraud Melakukan Kecurangan

Keterangan:

a. Nilai huruf dipergunakan untuk nilai akhir.

b. Nilai huruf penyetaraan skala 0-4 dipergunakan untuk menghitung IPS dan

IPK.

c. Nilai angka penyetaraan skala 0-100 dipergunakan dalam penilaian dari

tiap kegiatan.

d. Nilai E berarti gagal, dan wajib diulang dengan mengisi KRS pada semester

reguler berikutnya.

e. Nilai D berarti tidak lulus harus diulang dengan remedial pada semester

yang sama (berlangsung) atau mengulang mengisi KRS pada semester

reguler berikutnya.

f. IN dapat diperbaiki dengan melengkapi tugas dalam waktu maksimal 2

(dua) minggu, bila tidak dipenuhi nilai menjadi gagal/E dan mahasiswa

wajib mengulang dengan mengisi KRS semester reguler berikutnya.

g. Bagi memenuhi syarat ujian susulan status MG dapat diperbaiki dengan

mengikuti ujian susulan pengganti UTS dan UAS sebelum berakhirnya

semester terkait dan mengikuti jadwal dari prodi masing-masing.

h. NR Jumlah Kehadiran tidak memenuhi syarat minimal 75 %, setara dengan

nilai E.

i. FR mahasiswa melakukan kecurangan dalam Ujian Tengah Semester (UTS)

dan Ujian Akhir Semester (UAS). Jika FR pada UTS maka mahasiswa tidak

berhak mengikuti UAS. Sanksi lanjutan mengikuti aturan yang berlaku.

Page 134: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 47

j. IN yang tidak diperbaiki, MG, NR, dan FR, setara dengan 0 (atau E) dan

diperhitungkan dalam IPS, mahasiswa yang bersangkutan tidak

diperkenankan mengikuti perbaikan program remedial.

k. Bagi yang tidak ikut UTS, maka nilai UTS adalah kosong (0)

11.6 Permohonan Transkrip Nilai

Hasil studi sementara atau Transkrip Nilai informal dapat diunduh dan dicetak sendiri

melalui portal mahasiswa (www.spmb.trisakti.ac.id) yang bersangkutan. Jika

mahasiswa memerlukan transkrip sementara yang formal untuk keperluan

administrasi akademik maupun kepentingan formal lainnya mahasiswa dapat

mengajukan ke Fakultas melalui loket layanan mahasiswa, dengan cara sebagai

berikut:

1. Mengisi Form Permohonan Transkrip Nilai (Lihat Lampiran A.1) yang telah

disediakan oleh sekretariat Prodi/loket pelayanan Mahasiswa.

2. Form Permohonan ditandatangan serta diketahui oleh Kaprodi dan Dosen

Pembimbing Akademik kemudian di stempel prodi terkait.

3. Form Permohonan setelah lengkap semua diserahkan kembali ke subbag.

Dikjar.

4. Dari subbag. Dikjar diserahkan ke ke Kepala Bagian Tata Usaha

5. Kepala Bagian Tata Usaha mendisposisi (ya/tidak) jika ya diserahkan melalui

Kasubbag. Dikjar ke Pangkalan Data Fakultas untuk dicetak dan jika tidak

surat dikembalikan ke mahasiswa.

6. Setelah dicetak Transkrip Nilai diparaf oleh Pangkalan Data Fakultas, Dikjar,

Kepala Bagian Tata Usaha dan Wadek I kemudian ditandatangan Dekan.

7. Jika Dekan berhalangan atau tidak ada di tempat maka tanda tangan diwakili

oleh Wakil Dekan I (ub).

8. Transkrip Nilai telah selesai dan dapat diambil.

12. CUTI AKADEMIK

Cuti Akademik adalah cuti yang diberikan kepada mahasiswa untuk tidak mengikuti

kegiatan akademik tanpa mempengaruhi perhitungan masa studinya. Cuti diambil

sebelum batas masa studinya berakhir, dapat dilakukan per semester atau maksimal

2 (dua) semester jika diambil berturut-turut. Hak cuti akademik mahasiswa adalah:

Page 135: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 48

a. Maksimal 4 semester untuk Program Diploma IV, Sarjana dan Program Doktor.

b. Maksimal 2 semester untuk program Diploma III, Profesi dan Magister.

Cuti akademik dikelompokkan menjadi dua yaitu cuti terencana dan tidak terencana.

Cuti akademik terencana dapat diberikan atas permintaan sendiri atau karena alasan

sakit, bela atau tugas negara, atau tugas Universitas Trisakti.

Adapun persyaratan mengajukan cuti akademik terencana adalah sebagai berikut:

1. Mengajukan surat permohonan cuti kepada Dekan selambat-lambatnya 1 bulan

setelah kuliah dimulai, sebelum pengiriman laporan PDPT.

Surat permohonan itu harus berisi:

a. Nama Mahasiswa

b. Nomor Induk Mahasiswa (NIM)

c. Alamat

d. Fakultas/ Jurusan/ Program Studi

e. Alasan mengajukan cuti akademik

f. Mulai dan berakhirnya cuti akademik

ditandatangani oleh mahasiswa pengusul dan disetujui oleh orang tua atau wali.

Contoh formulir dapat dilihat pada Lampiran A.5

2. Sudah mengikuti kegiatan akademik minimal 2 (dua) semester.

Cuti akademik karena sakit dapat diajukan mahasiswa apabila mahasiswa tidak dapat

mengikuti proses pembelajaran karena sakit minimal selama 1 (satu) bulan atau

setara dengan 4 (empat) kali tatap muka berturut-turut yang didukung dengan Surat

Keterangan Rawat Inap. Dengan kondisi ini maka maka yang bersangkutan dapat

segera mengajukan cuti akademik pada saat itu juga yang berlaku untuk semester

berjalan.

Cuti akademik karena membela atau melakukan tugas negara atau universitas dapat

dilakukan dengan mengajukan surat permohonan cuti yang dilampirkan surat tugas

yang ditandatangani oleh Wakil Rektor bidang kemahasiswaan. Cuti ini berlaku sejak

diterbitkannya surat keputusan pemberian cuti oleh dekan fakultas.

Cuti akademik tidak terencana adalah cuti akademik yang diberikan kepada

mahasiswa oleh karena sebab tertentu sampai pada batas masa pengisian KRS

mahasiswa tidak melakukan pendaftaran ulang. Cuti akademik tidak terencana bisa

diberikan untuk 2 semester berturut-turut. Jika setelah diberikan cuti tidak

Page 136: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 49

mendaftar ulang maka ketentuan putus studi diberlakukan (Point J.1). Cuti tidak

terencana diputuskan melalui rapat antara dosen wali dan pimpinan jurusan/Prodi/

fakultas. Cuti ini dapat dilaksanakan setelah Dekan menerbitkan surat keputusan

pemberian cuti.

Setelah cuti selesai maka untuk aktif kembali mahasiswa harus mengajukan surat

permohonan aktif kembali kepada Dekan, yang diketahui Dosen Wali dan Ketua

Jurusan atau Ketua Program Studi, selambat-lambatnya 1 (satu) bulan sebelum

berakhirnya masa cuti (Lampiran A.6). Pada kasus cuti tidak terencana mahasiswa

harus melengkapi syarat-syarat seperti pengajuan cuti akademik terencana

dilengkapi dengan laporan kronologis kejadian yang ditandatangani wali/orang tua

dan dosen wali diketahui Kaprodi/Ketua Jurusan.

Selain itu mahasiswa juga harus menyelesaikan semua kewajiban administrasi

akademik dan keuangan serta melakukan registrasi ulang sesuai dengan ketentuan

yang berlaku.

13. PENGUNDURAN DIRI DAN PUTUS STUDI

13.1 Pengunduran Diri

Mahasiswa yang mengundurkan diri diwajibkan mengajukan permohonan kepada

Dekan Fakultas, untuk kemudian akan diterbitkan Surat Keputusan Rektornya sesuai

ketentuan yang berlaku, dilampiri dengan transkrip akademik asli yang sah. Putus

studi diberlakukan bagi mahasiswa apabila:

1. Tidak memenuhi ketentuan evaluasi akhir semester ketiga sampai dengan

jumlah semester (n) sesuai dengan program studi pendidikannya

2. Selama 3 semester berturut-turut tidak melakukan pendaftaran ulang

dan/atau tidak mengisi KRS tanpa cuti akademik.

3. Selama 2 tahun pertama secara berturut-turut tiga kali memperoleh IPS di

bawah 1,5.

4. Secara berturut-turut pada tahun berikutnya tiga kali memperoleh IPS

dibawah 1,5.

Untuk melakukan pengunduran diri dan putus studi dilakukan dengan tata cara dan

persyaratan sebagai berikut:

Page 137: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 50

1. Mahasiswa mengisi form pengunduran diri (Lampiran A.7) yang telah

disediakan di bagian Subbag. Dikjar dan diketahui oleh orang tua, kaprodi

dan Pembimbing Akademik kemudian diserahkan kepada Dekan.

2. Surat dari Dekan didisposisikan ke Wakil Dekan I.

3. Dari Wakil Dekan I surat didisposisikan ke Kabag. Tata Usaha.

4. Selanjutnya dari Kabag. Tata Usaha melalui subbag. Umum surat

didisposisikan ke kasubbag. Dikjar untuk dibuatkan Surat pengunduran diri

ke Rektor.

5. Setelah dicetak surat pengunduran diri diparaf oleh Ka. subbag. Dikjar dan

Kepala Bagian Tata Usaha serta Wakil Dekan I kemudian ditandatangan oleh

Dekan.

6. Kemudian surat dikirim ke Rektor

7. Dari Rektor akan mengeluarkan Surat Keputusan Rektor tentang

pengunduran diri dan dikirim kepada yang bersangkutan melalui dikjar.

13.2 Pindah Studi

Mahasiswa yang akan pindah studi diwajibkan mengajukan permohonan kepada

Dekan Fakultas yang diketahui oleh Pembimbing Akademik dan Ketua Program Studi

(Formulir Permohonan Pindah Studi dapat dilihat pada Lampiran A.8). Untuk

melakukan pindah studi dilakukan dengan tata cara dan persyaratan sebagai berikut:

1. Surat permohonan disampaikan kepada Dekan selambat-lambatnya 1

(satu) bulan sebelum semester dimulai.

2. Surat pengunduran diri dapat diambil setelah sepuluh hari dari pengajuan

ke Dekan.

13.3 Putus Studi

Putus studi akan dilakukan apabila:

1. Pada semester 4 dan semester selanjutnya jika tidak memenuhi ketentuan

dan sudah diberikan peringatan sebelumnya (Tabel 5.8)

2. Selama 3 semester berturut-turut tidak melakukan pendaftaran ulang dan

/ atau tidak mengisi KRS tanpa cuti akademik.

Prosedur pelaksanaan putus studi adalah

1. Mahasiswa yang tidak memenuhi ketentuan yang berlaku akan diminta

untuk mengundurkan diri dengan mengajukan surat permohonan kepada

Dekan, untuk dapat diterbitkan Surat Keputusan Rektor. Jika mahasiswa

Page 138: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 51

yang tidak memenuhi ketentuan tidak bersedia mengajukan pengunduran

diri maka Rapat Pimpinan Prodi dan Fakultas bersama dengan Dosen

Pembimbing akademik (Dosen Wali) mengadakan rapat untuk

merekomendasikan drop out mahasiswa tersebut kepada Dekan.

2. Dekan akan mengajukan surat tersebut kepada Rektor untuk menerbitkan

Surat Keputusan Rektor.

3. Jika mahasiswa yang bersangkutan tidak mengundurkan diri maka Dekan

akan mengajukan surat kepada Rektor untuk mengeluarkan Surat Putus

Studi atau DO (drop out)

14. SKRIPSI /TESIS

Skripsi/Tesis adalah karya tulis ilmiah yang disusun oleh seorang mahasiswa untuk

memenuhi salah satu persyaratan untuk menyelesaikan pendidikan pada

Jurusan/Program Studi Sarjana dalam lingkup FTKE dengan bobot 4 sampai dengan

5 SKS dan untuk program Magister mempunyai bobot 4 SKS

Fungsi Skripsi/Tesis dalam keseluruhan Jurusan/Program Studi ialah untuk menguji

secara komprehensif pencapaian tujuan pendidikan Program Sarjana dan Program

Magister

Pelaksanaan penyusunan proposal dan laporan Skripsi/Tesis dituangkan dalam Buku

Pedoman Penyusunan Skripsi/Tesis

14.1. Persyaratan Skripsi/Tesis

Persyaratan dikelompokkan menjadi dua, yaitu persyaratan Skripsi dan persyaratan

Tesis. Persyaratan diatur sebagai berikut:

14.1.1. Persyaratan Skripsi

Untuk dapat menyusun Skripsi mahasiswa harus telah menempuh mata kuliah yang

diwajibkan oleh Jurusan/Program Studi masing-masing dengan syarat sebagai

berikut:

1. Telah menempuh mata kuliah dengan total SKS minimal 134 dan

mendapatkan nilai B untuk mata kuliah yang berkaitan dengan materi Skripsi

2. Angkatan 2016 dan setelahnya dengan IPK ≥ 2.50, untuk angkatan 2015 dan

sebelumnya IPK ≥ 2.00.

Page 139: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 52

3. Memenuhi persyaratan lain yang ditentukan oleh Fakultas/Jurusan/Program

Studi tentang Pedoman Penyusunan Skripsi

14.1.2 Persyaratan Tesis

Untuk dapat menyusun Tesis mahasiswa harus telah menempuh mata kuliah yang

diwajibkan oleh Program Studi Magister dengan syarat sebagai berikut:

1. Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimum untuk dapat mengikuti ujian akhir

tesis adalah 3,25 dengan syarat telah lulus 36 SKS dengan nilai B- tidak lebih

dari 2 mata pelajaran (6 SKS).

2. Khusus untuk nilai B- dapat diperbaiki melalui paper/tugas tambahan

dengan menghubungi dosen mata kuliah yang bersangkutan. Nilai akhir

perbaikan yang diperoleh maksimum B.

14.2 Jangka Waktu Bimbingan Skripsi /Tesis

Bimbingan Skripsi/Tesis adalah kegiatan institusional dosen berupa pemberian

pengarahan dan petunjuk kepada seorang mahasiswa yang memenuhi syarat dalam

menyusun Skripsi/Tesisnya.

1. Jangka waktu penyelesaian Skripsi/Tesis adalah 1 (satu) semester.

2. Jika tidak dapat selesai dalam 1 (satu) semester mahasiswa mendapat nilai IN

(Incomplete) dan untuk semester berikutnya harus mengisi kembali

Skripsi/Tesis pada KRS.

3. Bimbingan dilaksanakan dalam bentuk tatap muka minimal 10 (sepuluh) kali.

4. Skripsi/Tesis wajib ditandatangani oleh semua pembimbing Skripsi/Tesis.

14.3 Penilaian

Kriteria penilaian Skripsi/Tesis mahasiswa meliputi hal-hal sebagai berikut:

1. Kesesuaian materi Skripsi/Tesis dengan capaian pembelajaran.

2. Metode Penulisan dan atau Penelitian.

3. Penguasaan Materi.

4. Penyajian materi Skripsi/ Tesis

Formulir penilaian diatur oleh Dikjar dan Program Studi

Page 140: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 53

14.4 Plagiat

Skripsi/Tesis mahasiswa yang terbukti hasil plagiat dinyatakan tidak lulus dan

dikenakan sanksi sesuai ketentuan tentang plagiat yang mengacu pada

Permendiknas RI no 17 Tahun 2010 Tentang Pencegahan dan Penanggulangan

Plagiat di Perguruan Tinggi dan aturan yang terkait dari Universitas Trisakti.

14.5 Pembimbing Skripsi/Tesis

Pembimbing Skripsi/Tesis terdiri atas:

1. Pembimbing Utama

Adalah Dosen Tetap yang oleh Dekan diberi tugas membimbing Skripsi/Tesis

dan bertanggung jawab penuh atas keseluruhan kegiatan bimbingan

Skripsi/Tesis mahasiswa yang bersangkutan. Syarat pembimbing utama

mengacu pada Tabel 5.1.

2. Pembimbing Pendamping/Co-Pembimbing

Adalah Dosen Tetap/Dosen Tidak Tetap/Praktisi industri/Dosen honorer

yang diberi tugas oleh Dekan untuk mendampingi Pembimbing Utama dalam

semua atau sebagian kegiatan bimbingan Skripsi/Tesis.

Setiap pembimbing utama dan pembimbing pendamping, dapat membimbing

maksimal 8 mahasiswa untuk program sarjana, 4 mahasiswa untuk program

magister, 2 mahasiswa untuk program doktor pada setiap semester, kecuali ada

ketetapan lain dari Dekan.

14.6 Sidang Skripsi/Tesis

Mahasiswa yang telah memenuhi syarat mengikuti sidang sarjana atau sidang

magister dapat mendaftar sidang secara daring (Online).

1. Mendaftarkan diri untuk mengikuti Sidang Skripsi/Tesis.

Tata cara pendaftaran adalah sebagai berikut:

Mengisi Formulir Pendaftaran Sidang di Bagian Pendidikan dan Pengajaran

(Dikjar), Gedung D Lt. 5, atau di sekretariat Program Magister untuk Program

S-2 Teknik Perminyakan dengan menyerahkan berkas sebagai berikut:

a. Pas foto berwarna ukuran 3 x 4 sebanyak 1 lembar dengan latar belakang

warna biru, dengan ketentuan sebagai berikut:

● Pria (memakai kemeja putih, jas hitam dan dasi)

Page 141: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 54

● Wanita (memakai kemeja putih dan blazer hitam)

b. Pas foto hitam putih ukuran 3 x 4 sebanyak 5 lembar, dengan ketentuan

sebagai berikut:

● Pria (memakai kemeja putih, jas hitam dan dasi)

● Wanita (memakai kemeja putih dan blazer hitam)

c. Foto copy judul skripsi/tesis dalam bahasa Indonesia & Inggris sebanyak

sebanyak 1 lembar.

d. Foto copy Ijazah SMA/SMK sebanyak 1 lembar dan Ijazah S-1 untuk

program S-2

e. Foto copy KRS (Kartu Rencana Studi) sebanyak 1 lembar.

f. Foto copy hasil tes Bahasa Inggris setara dengan TOEFL 450 untuk Prodi

Sarjana dan TOEFL 500 untuk Prodi Pasca Sarjana, dikeluarkan oleh Pusat

Bahasa Usakti atau Lembaga yang yang ada dalam daftar Pusat Layanan

Tes Indonesia (PLTI), https://plti.co.id/, sebanyak 1 lembar.

g. Foto copy transkrip nilai sebanyak 1 lembar (yang sudah di-acc oleh

Pembimbing Akademik)

Formulir Pendaftaran Sidang dapat dilihat pada Lampiran A.9

2. Surat Keterangan Bebas Pustaka untuk Perpustakaan Pusat & FTKE (Surat

Keterangan Bebas Pustaka dapat dilihat pada Lampiran A.10)

3. Surat Keterangan Bebas Penyalahgunaan Narkoba dari PMT atau Rumah Sakit

yang direkomendasi oleh BNN

4. Tes kesamaan (plagiasi) dengan aplikasi turnitin (setara), untuk program

sarjana (skripsi) tidak melebihi 30%, program magister (tesis) tidak melebihi

20%, dan 10% untuk program doktor.

5. Ketentuan-ketentuan lain akan ditentukan oleh masing-masing

Jurusan/Program Studi.

Pelaksanaan sidang beserta formulirnya diatur oleh Dikjar Fakultas dan Program

Studi masing-masing

15. KELULUSAN

Seorang mahasiswa dinyatakan lulus bila telah menyelesaikan seluruh matakuliah

dengan jumlah 146 SKS untuk Teknik Geologi dan Teknik Perminyakan, 147 SKS untuk

Teknik Pertambangan dan 40 SKS untuk Magister Teknik Perminyakan sesuai yang

tercantum pada Buku Petunjuk Teknis Pelaksanaan Pendidikan TA 2020/2021 ini,

serta tidak bertentangan dengan Surat Keputusan Menristekdikti melalui sidang

Page 142: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 55

yudisium. Selanjutnya, Rektor akan menerbitkan Surat Keputusan tentang

Pelaksanaan Yudisium untuk Fakultas/Jurusan/Program Studi pada setiap

semesternya.

15.1 Syarat Kelulusan

Ketentuan mengenai persyaratan kelulusan adalah sebagai berikut:

a. Jumlah SKS sesuai kurikulum yang ada (146 SKS untuk Teknik Geologi dan

Teknik Perminyakan, 147 SKS untuk Teknik Pertambangan dan 40 SKS untuk

Magister Teknik Perminyakan)

b. Lulus (nilai sidang) minimal B-

c. Telah menyerahkan Laporan yang telah disetujui pembimbing ke Program

Studi dan Perpustakaan Fakultas. Laporan diserahkan dalam bentuk hard

cover dalam standar yang berlaku di FTKE, data digital dalam CD (compact

disc), dan berbentuk format karya ilmiah siap publikasi.

d. Memperoleh IPK > 2,5 dimulai mahasiswa angkatan 2016, mahasiswa

sebelum angkatan 2016 memperoleh IPK > 2,0

e. Bagi program Magister, IPK ≥3,25

f. Mata kuliah Pendidikan Agama, Pendidikan Pancasila, Bahasa Indonesia

mempunyai nilai minimal B.

g. Tidak ada nilai D dan E pada keseluruhan matakuliah yang diambil

h. Nilai TOEFL minimal 450 untuk Prodi Sarjana dan 500 untuk Prodi Pasca

Sarjana dengan masa berlaku minimal 6 bulan

i. Sudah mengisi SKPI (Surat Keterangan Pendamping Ijazah)

j. Memenuhi kewajiban publikasi sesuai jenjang pendidikannya

k. Memenuhi syarat-syarat administrasi dan keuangan lainnya di tingkat

Program Studi, Fakultas dan Universitas

Ketentuan mengenai predikat kelulusan adalah sebagai berikut:

a. Predikat kelulusan terdiri atas 3 tingkat yaitu: Memuaskan, Sangat

Memuaskan dan Dengan Pujian (Cum Laude) yang dinyatakan pada transkrip

akademik.

b. Indeks prestasi kumulatif (dalam dua digit di belakang koma) sebagai dasar

penentuan tingkatan predikat kelulusan program Sarjana:

1). IPK 2,00 – 2,75 : -

2). IPK 2,76 – 3,00 : Memuaskan / Good

3). IPK 3,01 – 3,50 : Sangat Memuaskan / Very Good

Page 143: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 56

4). IPK 3,51 – 4,00 : Dengan pujian / Cum Laude

Predikat kelulusan dengan pujian atau Cum Laude ditentukan dengan

memperhatikan masa studi tidak lebih dari 8 (delapan) semester untuk

program sarjana, 4 semester untuk program magister. Apabila masa studi

lebih dari yang ditentukan predikat dengan pujian diberikan untuk

mahasiswa yang bukan pindahan atau ekstensi.

15.2 Kewajiban Publikasi

Dalam rangka melaksanakan Surat Edaran Dirjen Dikti No. B/323/B.B1/SE/2019

tanggal 31 Mei 2019 tentang Publikasi Karya Ilmiah Program Sarjana, Magister dan

Doktor maka kewajiban publikasi dalam lingkup Universitas Trisakti adalah sebagai

berikut:

1. Program Sarjana. Lulusan Program Sarjana dan Program Sarjana Terapan

menyusun Skripsi atau Tugas Akhir dan mengunggahnya ke repositori perguruan

tinggi yang diintegrasikan di portal Repositori Tugas Akhir Mahasiswa (Rama)

Kemenristek/BRIN (rama.ristekbrin.go.id) kecuali jika dipublikasikan di jurnal.

2. Program Magister. Lulusan Program Magister menyusun Tesis atau bentuk lain

yang setara dan makalah yang diterbitkan di jurnal ilmiah terakreditasi atau diterima

untuk diterbitkan di jurnal internasional. Lulusan Program Magister Terapan,

menyusun Tesis atau bentuk lain yang setara dan karya yang dipresentasikan atau

dipamerkan.

3. Program Doktor. Lulusan program Doktor menyusun Disertasi dan makalah yang

telah diterbitkan di jurnal internasional bereputasi. Lulusan program Doktor Terapan

menyusun Disertasi dan makalah yang telah diterbitkan di jurnal nasional yang

terakreditasi minimal peringkat Sinta 3 atau diterima di jurnal internasional atau

karya yang dipresentasikan atau dipamerkan dalam forum internasional.

Untuk meningkatkan mutu karya ilmiah di perguruan tinggi, maka jurnal ilmiah yang

telah terbit wajib terdaftar pada portal Garuda (garuda.ristekbrin.go.id) dan yang

telah terbit selama dua tahun berturut-turut wajib didaftarkan akreditasinya pada

portal Arjuna (arjuna.ristekbrin.go.id). Untuk repositori karya ilmiah yang sudah

tersedia di perguruan tinggi diharapkan dapat diintegrasikan pada portal Rama

(rama.ristekbrin.go.id) sehingga duplikasi penelitian dan plagiasi dapat terhindar

secara dini.

Page 144: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 57

Materi publikasi merupakan hasil penelitian yang berkaitan dengan penelitian Tugas

Akhir/Skripsi/Tesis/Disertasi yang ditulis dengan memenuhi kaidah makalah karya

ilmiah dengan judul yang berbeda dari judul Tugas Akhir/Skripsi/Tesis/Disertasi, dan

bukan merupakan duplikasi/plagiasi karya ilmiah lain termasuk karya ilmiah sendiri

(autoplagiat). Ketentuan tentang plagiat mengacu pada Permendiknas RI Nomor 17

Tahun 2010 Tentang Pencegahan dan Penanggulangan Plagiat di Perguruan Tinggi

dan aturan yang terkait dari Universitas Trisakti.

15.3 Hak Lulusan

Setiap mahasiswa yang sudah dinyatakan lulus selain berhak untuk menggunakan

gelar akademik sesuai bidang ilmu kelulusannya sesuai dengan nomenklatur yang

dikeluarkan oleh Kemenristekdikti, juga berhak untuk memperoleh ijazah, transkrip

hasil studi dan Surat Keterangan Pendamping Ijazah (SKPI).

15.4 Nilai Kelulusan

Nilai kelulusan adalah gabungan semua nilai proses pembelajaran selama mahasiswa

memenuhi beban studinya. Nilai kelulusan diperoleh jika sudah memenuhi

persyaratan kelulusan ditentukan melalui yudisium tingkat fakultas dan atau

universitas.

Nilai kelulusan akan menentukan predikat yang diperoleh mahasiswa. Adapun

predikat kelulusan tersebut mengikuti aturan sebagai berikut:

1. Peringkat Predikat Kelulusan

Ada 3 tingkat predikat kelulusan pada Universitas Trisakti, yaitu:

a. Dengan Pujian atau Cum Laude

b. Sangat Memuaskan

c. Memuaskan

Tingkat kelulusan ditentukan oleh nilai kelulusan

2. Hubungan antara nilai kelulusan dengan tingkat kelulusan dapat dilihat pada

Tabel 5.12 di bawah ini.

Page 145: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 58

Tabel 5.12 Penyetaraan antara Nilai Kelulusan dengan Peringkat

Predikat Kelulusan

Tingkat Pendidikan

Nilai Kelulusan Predikat Kelulusan

Diploma, Sarjana

2,76 – 3,00 Memuaskan

3,01 – 3,50 Sangat Memuaskan

3,51 – 4,00 Dengan Pujian – Cum Laude

Magister, Doktor, Profesi, Spesialis

3,00 – 3,49 Memuaskan

3,50 – 3,74 Sangat Memuaskan

3,75 – 4,00 Dengan Pujian – Cum Laude

3. Predikat kelulusan “dengan pujian” (cum laude) baru dapat diberikan jika

nilai kelulusan memenuhi persyaratan rentang nilai, masa studi tepat waktu

dan bukan mahasiswa pindahan atau ekstensi. Jika nilai kelulusan memenuhi

rentang nilai tetapi tidak lulus tepat waktu maka akan diberikan predikat

kelulusan “sangat memuaskan”.

Adapun ketentuan lama masa studi untuk predikat kelulusan “dengan

pujian” (cum laude) dapat dilihat pada Tabel 5.13

Tabel 5.13 Padanan antara lama Studi dengan Tingkat Pendidikan

untuk Predikat Kelulusan Cum Laude

Tingkat Pendidikan Lama Masa Studi

Diploma – 3 Maksimal 6 semester atau 3 tahun

Diploma – 4 Maksimal 8 semester atau 4 tahun

Sarjana Reguler Maksimal 8 semester atau 4 tahun

Sarjana Ekstensi Maksimal 4 semester atau 2 tahun

Magister Maksimal 4 semester atau 2 tahun

Doktor Maksimal 6 semester atau 3 tahun

Page 146: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 59

Profesi Maksimal 5 semester atau 2,5 tahun

Spesialis Maksimal 5 semester atau 2,5 tahun

4. Predikat “Lulusan Terbaik” diberikan kepada Lulusan yang mempunyai nilai

kelulusan tertinggi pada masa yudisiumnya dan memenuhi persyaratan lain

sebagai berikut:

a. Lulusan cumlaude memiliki nilai kelulusan atau IPK

1) Minimal 3,75 untuk Program Magister dan Doktor

2) Minimal 3,51 untuk Program Sarjana

b. Lulus tepat waktu.

c. Tidak pernah mengulang sidang/tugas akhir/skripsi

d. Tidak pernah terkena sanksi akademik maupun non akademik.

e. Lulusan terbaik ada hanya apabila jumlah lulusan minimal 3 orang.

f. Bukan mahasiswa pindahan atau ekstensi.

Bagi mahasiswa angkatan 2016 dan seterusnya penentuan lulusan terbaik

mendapat tambahan persyaratan sebagai berikut:

a. Tidak mengulang mata kuliah

b. Tidak pernah mengikuti program remedial

Apabila terdapat sejumlah lulusan yang memiliki nilai kelulusan yang sama

tinggi dan memenuhi semua kriteria yang diberikan, maka penentuan lulusan

terbaik didasarkan kepada prestasi non akademik yang dimiliki kandidat.

Penentuan predikat lulusan terbaik dilakukan pada sidang Yudisium.

15.5 Yudisium

Yudisium adalah pernyataan kelulusan mahasiswa menjadi Sarjana yang dilakukan

melalui Sidang Yudisium yang dilakukan secara tertutup antara pimpinan Fakultas

dengan pimpinan Program Studi

15.5.1 Penyelenggaraan Sidang Yudisium

1. Yudisium adalah suatu proses pemeriksaan nilai yang telah dikumpul oleh

Ketua Program Studi untuk kemudian diverifikasi oleh bagian Pendidikan

dan Pengajaran

2. Sidang yudisium adalah forum yang diadakan untuk melakukan evaluasi dan

menyatakan kelulusan mahasiswa menjadi Sarjana.

Page 147: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 60

3. Dasar penyelenggaraan sidang adalah surat keputusan rektor mengenai

penyelenggaraan sidang yudisium. Dekan dapat menerbitkan surat perintah

untuk melaksanakan sidang yudisium tersebut.

4. Tujuan penyelenggaraan Sidang Yudisium adalah untuk menetapkan

kelulusan mahasiswa menjadi Sarjana berikut predikat kelulusannya.

5. Sifat sidang adalah tertutup dan terbatas, dengan peserta Sidang adalah:

● Dekan, para Wakil Dekan, Ketua Jurusan, Ketua Program Studi, Kepala

Bagian, Sekretaris Jurusan, Kepala Tata Usaha/Kasubag terkait

● Pejabat dan dosen yang dianggap perlu dan terkait dengan kelulusan

mahasiswa yang bersangkutan

4. Pimpinan Sidang adalah Dekan, yang bilamana berhalangan akan diwakili

oleh Wakil Dekan I.

5. Sidang dinyatakan sah apabila dihadiri oleh dihadiri oleh Dekan / Wakil

Dekan I Bidang Akademik

6. Jika diperlukan, Fakultas melalui Program Studi dapat menyelenggarakan

sidang Pra Yudisium

15.5.2 Persyaratan Diikutkan dalam Sidang Yudisium

Persyaratan yang harus dipenuhi oleh mahasiswa adalah bilamana yang

bersangkutan telah memenuhi ketentuan sebagaimana tertuang dalam Surat

Keputusan Dekan mengenai Syarat dan Predikat Kelulusan yang tertulis dalam Buku

Petunjuk Teknis Pelaksanaan Pendidikan dan Pengajaran FTKE, serta Ketentuan

Jurusan/Program Studi sebagai tambahan.

15.5.3 Keputusan Sidang Yudisium

Hasil Keputusan sidang yudisium adalah:

1. Pernyataan lulus atau tidak lulus sebagai Sarjana/Magister.

2. Predikat kelulusan setiap mahasiswa.

3. Lulusan terbaik.

15.5.4 Prosedur Sidang Yudisium

Prosedur sidang yudisium, dilakukan dengan tahapan berikut ini:

1. Mahasiswa yang telah dinyatakan lulus sidang di program studi dengan

jumlah SKS memenuhi syarat minimal.

Page 148: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 61

2. Melunasi semua administrasi keuangan (tidak ada tunggakan).

3. Menyerahkan Skripsi yang telah diuji, disetujui dan disahkan oleh

pembimbing dan/atau tim penguji dalam bentuk buku hard cover, softcopy

dan ringkasan tesis.

4. Menyerahkan surat keterangan bebas pinjaman buku Perpustakaan serta

persyaratan lain yang ditentukan oleh Fakultas.

5. Memenuhi syarat tes kesamaan (plagiasi) dengan aplikasi turnitin atau

setara.

6. Melengkapi SKPI (Surat Keterangan Pendamping Ijazah).

15.6 Wisuda

Wisuda adalah upacara akademik berupa rapat terbuka Senat Universitas yang

dilaksanakan dalam rangka pelantikan dan penyerahan ijazah kepada para lulusan

Program Sarjana dan Program Magister FTKE Universitas Trisakti, yang ditetapkan

berdasarkan surat Keputusan Rektor Universitas Trisakti.

Wisudawan/Wisudawati adalah peserta didik yang telah lulus ujian Sarjana/Magister

yang telah mendaftarkan diri sebagai peserta wisuda.

15.6.1 Pelaksanaan Wisuda

Pelaksanaan wisuda di bawah tanggungjawab Bidang Akademik, yang dilaksanakan

2 (dua) kali dalam setahun, yakni pada Semester Gasal dan Semester Genap. Pada

upacara wisuda, setiap peserta wisuda wajib mengenakan pakaian dan atribut sesuai

dengan ketentuan yang berlaku di lingkungan Universitas Trisakti.

15.6.2 Syarat-syarat Wisudawan/Wisudawati

1. Setiap mahasiswa yang telah memenuhi syarat kelulusan akademik dan

administratif berhak untuk diwisuda pada semester yang bersangkutan.

2. Melakukan pendaftaran sebagai Peserta Wisuda di Sub.Bag. Penelitian,

Pengabdian Kepada Masyarakat, Mahasiswa dan Alumni (Sub.Bag.

Litdimaslum). Pendaftaran dilakukan dengan mengisi Form Pendaftaran

Wisuda dan Biodata Wisudawan (Formulir dapat dilihat pada Lampiran

A.11).

3. Membayar uang wisuda.

4. Bagi yang berhalangan mengikuti upacara wisuda, maka data pribadi, foto,

judul Skripsi / Tesis akan tetap dicantumkan dalam buku wisuda sesuai pada

Page 149: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 62

semester kelulusan dan dapat diwisuda pada semester berikutnya dengan

seizin Dekan Fakultas yang bersangkutan.

5. Hal-hal lain yang ditentukan oleh Universitas sebagai kewajiban sebelum

wisuda.

15.7 Gelar Lulusan

Gelar lulusan yang diberikan kepada lulusan Program Sarjana dan Program Magister

FTKE Universitas Trisakti adalah seperti terlihat pada Tabel 5.11.

15.8 Ijazah dan Daftar Prestasi Akademik

Mahasiswa yang telah mencapai kelulusan program Sarjana berhak memperoleh

ijazah. Ijazah beserta Daftar Prestasi Akademik diberikan setelah pelaksanaan

Wisuda.Tata Cara pengambilan Ijazah adalah sebagai berikut:

1. Ijazah beserta Daftar Prestasi Akademik diberikan setelah pelaksanaan

wisuda.

2. Membawa surat Tanda Terima pengumpulan Skripsi/Tesis yang asli yang

dikeluarkan oleh perpustakaan FTKE.

3. Mengisi dan menandatangani buku pengambilan ijazah.

4. Pengambilan Ijazah tidak dapat diwakilkan.

Gelar Lulusan Program Sarjana dan Program Magister FTKE dapat dilihat pada

Tabel 5.14 pada halaman V-62.

Tabel 5.14 Gelar Lulusan Program Sarjana dan Program Magister FTKE

Program Pendidikan

Program Studi

Program Studi Sesuai Dikti

Gelar Bahasa Indonesia

Bahasa Inggris

Magister Teknik Perminyakan

Program Magister Teknik Perminyakan

Petroleum Engineering

Magister Teknik (M.T.)

Sarjana Teknik Perminyakan

Program Sarjana Teknik Perminyakan

Petroleum Engineering

Sarjana Teknik (S.T.)

Page 150: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 63

Teknik Geologi Program Sarjana Teknik Geologi

Geological Engineering

Sarjana Teknik (S.T.)

Teknik Pertambangan

Program Sarjana Teknik Pertambangan

Mining Engineering

Sarjana Teknik (S.T.)

15.9 Surat Keterangan Lulus

Mahasiswa yang telah selesai sidang sarjana dan dinyatakan lulus dapat mengurus

Surat Keterangan Lulus. Adapun tata cara dan persyaratan mengurus Surat

Keterangan Lulus, diantaranya:

1. Membawa foto copy Tanda Terima pengumpulan Skripsi/Tesis yang

dikeluarkan oleh Perpustakaan FTKE

2. Mengisi form permohonan (Form Permohonan Keterangan Lulus lihat

Lampiran A.12 atau dapat diperoleh di bagian Dikjar) dan diserahkan ke

Wakil Dekan I.

3. Surat Keterangan Lulus dapat diambil setelah sepuluh hari dari pengajuan ke

Wakil Dekan I.

15. ETIKA DAN SANKSI AKADEMIK

Etika akademik adalah seperangkat aturan dan kesepakatan tertulis yang disusun

sebagai salah satu penciri atmosfer akademik di lingkungan FTKE. Pelanggaran

terhadap etika akademik berakibat dijatuhkannya sanksi akademik.

Etika dan sanksi akademik yang dapat dikenakan adalah sebagai berikut:

1. Mahasiswa yang tidak melakukan pendaftaran ulang sampai dengan batas

waktu yang ditentukan tidak diperkenankan mengikuti semua kegiatan

akademik.

2. Mahasiswa yang tidak mengisi KRS sampai dengan batas waktu yang

ditentukan tidak diperkenankan mengikuti semua kegiatan akademik.

3. Mahasiswa yang dalam rentang waktu satu semester tidak melaksanakan

pelunasan biaya penyelenggaraan pendidikan sampai dengan batas waktu

yang ditentukan tidak diperkenankan mengikuti kegiatan akademik semester

berikutnya, kecuali bagi mahasiswa yang menjalani cuti akademik.

4. Mahasiswa yang terbukti menyontek dalam pelaksanaan ujian, praktikum dan

mengerjakan tugas akademik lainnya, dikenakan sanksi berupa status Fraud

Page 151: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 64

(FR). Pemberian status FR akan menyebabkan mahasiswa gagal dalam

matakuliah tersebut dan nilai FR akan menjadi nilai E pada saat PDPT.

Mahasiswa dengan status FR tidak diijinkan untuk mengikuti remedial dan

harus menunggu maksimal satu tahun akademik sebelum dapat mengambil

kembali mata kuliah tersebut. Jika mahasiswa melakukan pelanggaran ini lebih

dari satu kali dalam masa studi dapat dikenakan sanksi skorsing sampai

dinyatakan putus studi (DO).

5. Sanksi berupa diberhentikan sebagai mahasiswa diberikan kepada mahasiswa

pelaku dan pengguna jasa joki dalam kegiatan ujian, tes TEPT/TOEFL (atau

sejenisnya), praktikum atau kegiatan lainnya di lingkungan Universitas Trisakti.

Apabila joki tersebut bukan mahasiswa Universitas Trisakti maka joki akan

diproses melalui jalur hukum.

6. Mahasiswa yang terbukti melakukan plagiasi karya ilmiah (sesuai dengan

ketentuan perundang-undangan yang berlaku) diberi sanksi seberat-beratnya

hingga putus studi.

7. Bagi lulusan yang terbukti melakukan plagiasi karya ilmiah (sesuai dengan

ketentuan perundang-undangan yang berlaku) diberi sanksi dicabut gelar

akademiknya

8. Mahasiswa yang melakukan pemalsuan dokumen akademik, manipulasi nilai,

dan pelanggaran pemalsuan administrasi akademik lainnya diberi sanksi

berupa skorsing sampai putus studi.

Segala bentuk kecurangan dan pelanggaran akademik lain yang belum tersebut di

atas akan ditindak sesuai dengan tata tertib dan ketentuan yang berlaku. Pemberian

sanksi terhadap pelanggaran akademik dilaksanakan secara langsung oleh Pimpinan

Fakultas.

16. PELAPORAN KE PANGKALAN DATA PENDIDIKAN TINGGI (PDDIKTI)

Aktivitas proses pembelajaran harus dilaporkan kepada Mendikbud melalui PDDikti

sesuai dengan Keputusan Menristekdikti Nomor 61 Tahun 2016 tanggal 23

September 2016.

Adapun data yang harus dilaporkan adalah:

1. Biodata mahasiswa;

2. Transaksi dosen meliputi jadwal perkuliahan dan jumlah kehadiran dosen;

3. Progres akademik mahasiswa meliput jumlah SKS semester, ips, jumlah SKS

kumulatif, dan ipk, serta status mahasiswa (aktif, tidak aktif, cuti, dan keluar);

Page 152: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

V - 65

4. Transaksi mahasiswa meliputi krs dan khs mahasiswa pada semester berjalan;

5. Pelaporan kelulusan mahasiswa meliputi SKS total, ipk, judul tugas akhir, tanggal

yudisium, skr yudisium, dan nomor ijazah/sertifikat.

Pelaporan PD-Dikti dilakukan 2 kali tiap semester, yaitu satu bulan setelah:

1. Dimulainya perkuliahan program studi untuk pelaporan KRS;

2. Selesainya semester berjalan untuk pelaporan nilai mahasiswa.

Pelaporan dilakukan oleh setiap Program Studi menggunakan fasilitas pelaporan

PDDikti yang ada di SIS (Student Information System) Universitas Trisakti. Sesuai

dengan Surat Keputusan Rektor Nomor 1048/USAKTI/SKR/X/2016, pelaporan

dikoordinasikan oleh BARENSIF sebagai pengelola feeder PDDikti di Universitas

Trisakti. Pelaporan hanya dapat dilakukan pada periode pelaporan yang dibuka oleh

PDDikti (Oktober dan April), sehingga diperlukan kedisiplinan Program Studi dalam

hal:

1. NIDN dan NIDK pendidik harus tercatat di PDDikti melalui penugasan oleh BSDM;

2. Nilai mahasiswa harus masuk ke SIS (Student Information System) sebelum

periode pelaporan ditutup;

3. Mahasiswa transfer/pindahan harus melaporkan nilai penyetaraan dilengkapi

dengan Kode dan Nama Mata Kuliah asal, Program Studi asal, dan Perguruan

Tinggi asal; pada semester mahasiswa masuk sebagai mahasiswa baru.

Monitoring pelaporan

1. Wakil Dekan Bidang Akademik memastikan pelaksanaan pelaporan PDDikti

secara benar dan prosedural.

2. Ketua/Sekretaris Program Studi dapat melakukan monitoring kemajuan

3. Dosen dapat melihat status pelaporan kelasnya melalui login masing-masing.

4. Mahasiswa dapat melihat status pelaporan nilainya melalui login masing-

masing.

Page 153: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

VI- 1

A. KODE ETIK MAHASISWA

1. Ketentuan Umum

a. Kode Etik Mahasiswa Universitas Trisakti adalah norma yang mengatur tentang

sikap dan perilaku mahasiswa serta hubungannya dengan segenap warga kampus

sesuai dengan kedudukan, hak dan kewajibannya masing-masing. Kode etik tersebut

wajib ditaati dan dilaksanakan oleh seluruh mahasiswa Universitas Trisakti agar

tercipta kehidupan kampus yang harmonis, tertib, aman dan dinamis, dalam

pengertian sebagai berikut:

Harmonis: Adanya kehidupan yang serasi dan seimbang antara sesama mahasiswa,

antar mahasiswa dengan segenap warga Kampus, sesuai dengan tugas dan fungsinya

masing – masing dengan mengadakan interaksi yang baik, melalui sikap saling

menghormati serta saling Asah, Asih, Asuh

Tertib: Semua Mahasiswa dan warga Kampus lainnya senantiasa mematuhi

peraturan yang berlaku di lingkup Universitas Trisakti, dengan penuh disiplin yang

kuat dan penuh tanggungjawab

Aman: Adanya perasaan tenang, terlindungi dan bebas dari rasa takut bagi seluruh

Mahasiswa serta warga Kampus lainnya dalam menjalankan tugas dan perannya

masing-masing

Dinamis: Adanya aktifitas Mahasiswa dan seluruh warga Kampus dalam

menjalankan tugas dan perannya masing – masing, dalam mengembangkan kreasi

dan prestasi guna meningkatkan keterampilan serta pengetahuannya sesuai dengan

tuntutan dan perkembangan jaman

b. Kode Etik Mahasiswa Universitas Trisakti didasarkan pada nilai luhur, yaitu

Trikrama Universitas Trisakti sebagai pedoman tata nilai yang harus dijunjung tinggi

dan dihayati dalam melaksanakan pola pikir, pola sikap dan perilaku seluruh

mahasiswa Universitas Trisakti.

VI. KEMAHASISWAAN

Page 154: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

VI- 2

c. Setiap Mahasiswa Universitas Trisakti wajib mengerti, menghayati dan

mengamalkan TriKrama Universitas Trisakti yaitu:

1) Krama Pertama: Taqwa, Tekun, dan Terampil

Taqwa: adalah ketaatan melaksanakan perintah Tuhan Yang Maha Esa dan

menjauhkan segala larangan-NYA, berlandaskan keimanan dan ketaqwaan terhadap

Tuhan Yang Maha Esa, sehingga terbina kualitas toleransi dan kerukunan antar umat

beragama dalam usaha memperkokoh persatuan dan kesatuan warga Universitas

Trisakti untuk mencerdaskan bangsa yang bermoral.

Tekun: adalah kerja keras, rajin dan disiplin dalam belajar. Budaya tersebut dapat

mempercepat tercapainya tujuan pendidikan tinggi dan terwujudnya Universitas

Trisakti sebagai lembaga pendidikan tinggi yang terkemuka sebagaimana tertuang

dalam Visi Universitas Trisakti.

Terampil: adalah mampu dan cekatan dalam menghadapi tantangan dan peluang.

Apabila keterampilan tersebut, terus dikembangkan dan ditingkatkan kemampuan

dalam bidang disiplin ilmu yang ditekuni, dapat meningkatkan penguasaan ilmu

pengetahuan, teknologi dan seni sesuai dengan fungsi dan tanggung jawabnya

2) Krama Kedua: Asah, Asih dan Asuh

Asah: adalah mempertajam pikiran dan meningkatkan pengetahuan serta

keterampilan untuk semakin meningkatkan kemampuan berpikir. Atas dasar saling

asah, dikembangkan sikap saling meningkatkan daya pikir dan daya penalaran

sehingga akan meningkatkan kualitas dan kreativitas warga Universitas Trisakti

dalam menghasilkan buah pikiran yang unggul di bidang keilmuan.

Asih: adalah sifat saling kasih sayang, sikap peduli kepada sesama, jauh dari sikap

individualistik. Atas dasar saling asih dikembangkan sikap saling menyayangi, saling

menghargai dan menghormati dalam suasana yang harmonis, dalam kesejawatan

dan kekeluargaan sehingga dapat diwujudkan persatuan dan kebersamaan dalam

mencapai tujuan.

Asuh: adalah sikap dan upaya mendidik, membimbing dan membina menjadi

manusia yang baik dan berguna. Sikap saling asuh perlu dikembangkan dan dihayati

Page 155: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

VI- 3

oleh setiap pribadi, unit maupun unsur yang satu dengan yang lainnya, sehingga

dapat diwujudkan suasana yang saling membina agar dapat melaksanakan tugas

belajar secara baik dan benar.

3) Krama Ketiga: Satria, Setia dan Sportif

Satria: adalah sifat baik hati, rendah hati, jujur dan gagah berani dalam menegakkan

keadilan dan kebenaran. Atas dasar sikap ksatria, dikembangkan perbuatan-

perbuatan yang dilandasi oleh moral dan etika yang tinggi dalam pergaulan dan

hubungan sesama warga kampus dan masyarakat.

Setia: adalah sikap loyal terhadap Universitas Trisakti, patuh dalam melaksanakan

tugas, bertanggung jawab dan mempunyai komitmen yang tinggi. Atas dasar

kesetiaan dikembangkan sikap pribadi yang menghindarkan diri dari perbuatan-

perbuatan tercela dalam seluruh aspek kehidupan kampus serta mentaati peraturan

yang berlaku di Universitas Trisakti, menjunjung tinggi nama baik almamater, serta

siap membela bangsa dan negara.

Sportif: adalah sikap mau mengakui keunggulan dan kemampuan orang lain. Atas

dasar sikap tersebut perlu dikembangkan sikap keberanian untuk berjiwa besar dan

bijaksana dalam menghadapi kebenaran maupun kemampuan orang lain, serta

berjiwa besar untuk mengakui kekurangan ataupun kelemahan yang ada pada diri

pribadinya.

d. Kode Etik mahasiswa Universitas Trisakti seperti tersebut diatas, dalam

pelaksanaannya tetap mengacu pada norma – norma etika yang berlaku umum di

masyarakat.

2. Hak dan Kewajiban Mahasiswa

a. Hak Mahasiswa

Mahasiswa Universitas Trisakti mempunyai Hak:

1) Menggunakan kebebasan akademik, menuntut serta mengkaji ilmu sesuai

dengan kaidah susila yang berlaku dalam lingkungan akademik

2) Memperoleh pengajaran, bimbingan dan atau konseling bidang akademik dan

non akademik sesuai dengan minat, bakat, kegunaan serta kemampuannya

Page 156: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

VI- 4

3) Memanfaatkan fasilitas, sarana dan prasarana yang ada di Kampus dalam

rangka kelancaran proses belajar mengajar

4) Mendapatkan bimbingan dari Dosen, yang bertanggung jawab atas program

pendidikan yang diikuti dalam rangka menyelesaikan studi

5) Memperoleh layanan informasi yang berkaitan dengan program pendidikan

yang diikuti dan hasil belajarnya

6) Menyelesaikan studi lebih awal dari jadwal yang ditetapkan sesuai dengan

persyaratan yang berlaku

b. Kewajiban Mahasiswa

Mahasiswa Universitas wajib:

1) Menjunjung tinggi harkat dan martabat manusia

2) Menjunjung tinggi nilai-nilai Budaya Bangsa

3) Menjaga kewibawaan citra dan nama baik Universitas Trisakti

4) Turut serta mewujudkan Visi, Misi dan Tujuan Universitas Trisakti

5) Berperilaku jujur, bersikap sopan dan menghormati pimpinan, dosen,

karyawan, tamu dan sesama mahasiswa Universitas Trisakti

6) Turut memelihara sarana-prasarana, kebersihan, keamanan dan ketertiban

kampus

7) Turut mencegah terjadinya pelanggaran, gangguan keamanan dan

ketertiban kampus

8) Tidak melakukan perbuatan yang dapat mengganggu proses belajar-mengajar

9) Membina dan memelihara persatuan dan kesatuan sesama warga kampus

10) Berperan aktif dalam menciptakan kehidupan Kampus yang harmonis

11) Membina dan menjaga kampus yang bebas narkoba, minuman keras, perjudian,

rokok, tindak kekerasan, tindak asusila dan tindakan tidak terpuji lainnya

12) Menjunjung tinggi etika pergaulan, saling menghormati dan menghargai tanpa

memandang suku, agama dan ras

13) Menaati semua peraturan yang berlaku di Universitas Trisakti

14) Menghayati dan mengamalkan Kode Etik Mahasiswa Universitas Trisakti

15) Melaksanakan semua kewajiban dengan penuh rasa tanggung jawab

Page 157: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

VI- 5

B. ORGANISASI MAHASISWA

1. Ketentuan Umum Organisasi Mahasiswa

a. Organisasi Mahasiswa adalah Organisasi Intra Perguruan Tinggi sebagai wahana

dan sarana pengembangan diri mahasiswa ke arah perluasan wawasan dan

peningkatan kecendekiawanan serta integritas kepribadian untuk mencapai

tujuan Pendidikan Tinggi.

b. Organisasi Intra Perguruan Tinggi adalah organisasi mahasiswa yang berfungsi

sebagai wadah pengembangan kemahasiswaan di dalam kampus perguruan

tinggi dan eksistensinya secara formal diakui oleh Pimpinan Perguruan Tinggi

yang bersangkutan.

c. Organisasi Mahasiswa diselenggarakan berdasarkan prinsip dari, oleh dan untuk

mahasiswa dengan memberikan peranan dan keleluasaan kepada mahasiswa,

sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

d. Kedudukan Organisasi Mahasiswa merupakan kelengkapan non-struktural pada

struktur organisasi Universitas Trisakti.

e. Organisasi Mahasiswa merupakan wadah yang berfungsi dan bertugas :

1) Perwakilan mahasiswa untuk menampung dan menyalurkan aspirasi

mahasiswa, melaksanakan kegiatan Organisasi Mahasiswa berdasarkan

program kerja yang telah ditetapkan atau pedoman yang berlaku di

lingkup Universitas Trisakti;

2) Komunikasi dan kerjasama antar mahasiswa/Organisasi Mahasiswa,

organisasi mahasiswa dengan alumni serta dengan stakeholders;

3) Mengembangkan potensi jati diri mahasiswa sebagai insan akademis,

calon ilmuwan dan intelektual yang berguna di masa depan ;

4) Mengembangkan pelatihan dan keterampilan tentang organisasi,

manajemen, dan kepedulian sosial mahasiswa;

5) Membina dan mengembangkan kader-kader bangsa yang berpotensi

dalam melanjutkan kesinambungan Pembangunan Nasional;

6) Memelihara dan mengembangkan ilmu pengetahuan, teknologi dan seni,

yang dilandasi oleh norma agama, etika moral, akademis, wawasan

kebangsaan, demokrasi dan hak asasi manusia (Kadeham).

f. Organisasi Mahasiswa dalam melaksanakan fungsi, tugas dan kegiatannya,

berpedoman pada peraturan Organisasi Mahasiswa yang telah disepakati dalam

forum yang telah ditetapkan, tidak bertentangan dengan perundang-undangan

Page 158: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

VI- 6

yang berlaku, Peraturan yang berlaku di lingkup Universitas Trisakti dalam

rangka mencapai tujuan Pendidikan.

g. Derajat kebebasan dan mekanisme tanggung jawab Organisasi Mahasiswa

terhadap Universitas, ditetapkan melalui kesepakatan antara Pimpinan

Organisasi Mahasiswa dan Pimpinan Universitas, dengan berpedoman bahwa

Pimpinan Universitas Trisakti (Rektor) merupakan Penanggung Jawab segala

kegiatan di Universitas Trisakti dan/atau yang mengatasnamakan Universitas

Trisakti.

h. Organisasi Mahasiswa harus dikelola secara transparan dalam rangka

pencapaian Visi dan Misi Universitas. Pengelolaan Organisasi Mahasiswa

dilakukan sesuai dengan prinsip good governance, terutama akuntabilitas,

transparan, kesetaraan, tertib hukum dan menghargai perbedaan pendapat.

2. Bentuk dan Susunan

Bentuk dan susunan badan kelengkapan Organisasi Mahasiswa ditetapkan

berdasarkan antar organisasi/perwakilan fungsionaris organisasi mahasiswa

Universitas/Fakultas dan Jurusan. Adapun wadah tunggal secara keseluruhan

bernama Masyarakat Mahasiswa Universitas Trisakti (MM-USAKTI) dengan bentuk

dan susunan elemen organisasi sebagai berikut:

● Universitas: Kongres Universitas Trisakti, Kepresidenan Mahasiswa (KEPRESMA)

Universitas Trisakti, Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM).

● Fakultas: Parlemen Mahasiswa FTKE, Badan Eksekutif Mahasiswa FTKE, Sie

Kerohanian Islam (SKI) Al-Fath FTKE dan Sie Kerohanian Kristen Poutri FTKE.

Student Chapter of Indonesian Geothermal Association/ Asosiasi Panasbumi

Indonesia (INAGA/API)

● Jurusan: Himpunan Mahasiswa Teknik Perminyakan (HMTP), Society of

Petroleum Engineers Student Chapter Trisakti University (SPE SC USAKTI), Ikatan

Ahli Teknik Perminyakan Indonesia Seksi Mahasiswa Universitas Trisakti (IATMI

SM USAKTI), Himpunan Mahasiswa Teknik Geologi (HMTG), Student Chapter of

American Association of Petroleum Geologists (AAPG) Trisakti, Seksi Mahasiswa

Ikatan Ahli Geologi Indonesia (IAGI) dan Himpunan Mahasiswa Teknik

Pertambangan (HMTT), Perhimpunan Ahli Pertambangan Indonesia Seksi

Mahasiswa Universitas Trisakti (PERHAPI SM USAKTI).

Page 159: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

VI- 7

3. Kepengurusan Organisasi Mahasiswa

a. Kepengurusan Organisasi Mahasiswa di Universitas Trisakti pada masing-

masing tingkatan ditetapkan oleh mahasiswa berdasarkan ketentuan yang

berlaku, sekurang-kurangnya terdiri atas Ketua Umum atau nama lain yang

sederajat, Sekretaris, Bendahara dan Anggota Pengurus.

b. Masa bakti pengurus Organisasi Mahasiswa adalah 1(satu) tahun periode

kepengurusan.

c. Pengurusan Organisasi Mahasiswa ditetapkan melalui pemilihan yang

demokratis. Tata cara dan mekanismenya ditetapkan oleh Organisasi

Mahasiswa berdasarkan ketentuan yang telah disepakati, serta dilaksanakan

secara langsung, umum, rahasia, jujur dan adil.

d. Persyaratan untuk menjadi Ketua dan Wakil Ketua Ormawa harus mempunyai

wawasan yang luas tentang dunia pendidikan, dinamika kemahasiswaan, dan

mempunyai indeks prestasi baik.

e. Pengurus dan anggota Organisasi Mahasiswa pada masing-masing tingkatan

adalah mahasiswa terdaftar secara sah dan masih aktif dalam kegiatan

akademik di Universitas Trisakti.

f. Pengukuhan Organisasi Mahasiswa apabila menyalahi tugas dan fungsinya

dapat diberikan sanksi administrasi dan/atau akademik oleh Pimpinan

Universitas/Fakultas sesuai dengan peraturan yang berlaku di Universitas

Trisakti, serta dapat diproses menurut hukum berdasarkan ketentuan peraturan

perundang-undangan yang berlaku.

4. Kegiatan Organisasi Mahasiswa

a. Kegiatan Organisasi Mahasiswa merupakan kegiatan ekstra dan kokurikuler

yang terencana dan terpadu dalam bentuk program kerja tahunan, yang

mendukung dan melengkapi kegiatan kokurikuler dalam rangka mencapai

tujuan Pendidikan Tinggi di Universitas Trisakti.

b. Kegiatan Organisasi Mahasiswa bertujuan agar mahasiswa mampu menghadapi

persaingan global berdasarkan pada Nilai Luhur Universitas Trisakti dan

Wawasan Kebangsaan, Demokrasi dan menghormati Hak Asasi Manusia

(Kadeham), mendorong perubahan sikap mahasiswa menjadi dewasa

khususnya dalam bidang keilmuan, tingkah laku dan manajemen hidup.

c. Kegiatan Organisasi Mahasiswa mengacu pada Visi dan Misi

Universitas/Fakultas, memberikan kontribusi terhadap upaya perwujudan

suasana akademik yang kondusif, meningkatkan daya nalar dan kreativitas

Page 160: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

VI- 8

mahasiswa, meningkatkan kepekaan mahasiswa terhadap permasalahan

kehidupan masyarakat, mengangkat nama baik Universitas/Fakultas, serta

melestarikan kekayaan budaya bangsa.

d. Setiap kegiatan Organisasi Mahasiswa harus didampingi oleh Pembimbing

Kemahasiswaan yang terdiri atas dosen, tenaga kependidikan yang karena tugas

atau jabatannya ditetapkan menangani bidang kemahasiswaan atau

pembimbing internal dari kalangan mahasiswa yang dinilai memiliki

kemampuan dan kompetensi dalam suatu kegiatan tertentu.

e. Pembimbing kemahasiswaan merupakan pembimbing pembelajaran agar

potensi yang dimiliki oleh mahasiswa dapat membentuk kompetensi yang

berguna dalam kehidupannya.

f. Kegiatan Organisasi Mahasiswa meliputi:

1) Penalaran dan Keilmuan

2) Bakat, Minat, dan Kemampuan

3) Organisasi

4) Kesejahteraan dan Kepedulian Sosial

5) Kegiatan Penunjang

g. Perencanaan dan pelaksanaan kegiatan Organisasi Mahasiswa wajib

memperhatikan bobot keseimbangan bidang kegiatan pada butir 3 secara

rasional dan proporsional, serta waktu pelaksanaannya disesuaikan dengan

kalender kegiatan akademik mahasiswa Universitas Trisakti.

h. Perencanaan dan pelaksanaan kegiatan Organisasi Mahasiswa harus

memperhatikan kesinambungan/keberlanjutan dari program kerja Organisasi

Mahasiswa periode sebelumnya.

i. Pelaksanaan kegiatan Organisasi Mahasiswa harus sesuai dengan program kerja

tahunan Organisasi Mahasiswa serta melibatkan partisipasi aktif mahasiswa

secara optimal sesuai dengan Rencana Strategis Universitas/Fakultas.

j. Pelaksanaan program kerja Organisasi Mahasiswa ditentukan berdasarkan skala

prioritas dengan berpedoman pada prestasi keberhasilan, jumlah mahasiswa

yang terlibat, jumlah dan frekuensi kegiatan serta manfaat yang diperoleh baik

untuk mahasiswa maupun untuk institusi.

k. Untuk kepentingan akreditasi dan penjaminan mutu institusi, pengurus

Organisasi Mahasiswa wajib memelihara dan menjaga tertib administrasi.

l. Setiap awal Bulan Agustus pengurus Organisasi Mahasiswa wajib menyampaikan

Laporan Tahunan atas pelaksanaan program kerja yang sudah berjalan kepada

Page 161: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

VI- 9

Universitas/Fakultas sebagai bahan penyusunan Laporan Tahunan, Penjaminan

Mutu Program Studi/Institusi dan untuk kepentingan Akreditasi.

Untuk pengajuan kegiatan mahasiswa maka dapat digunakan formulir sebagaimana

terlampir pada Lampiran A.13 (Surat Permohonan Kegiatan Mahasiswa)

C. PERATURAN KEMAHASISWAAN

Peraturan kemahasiswaan terkait dengan penggunaan nama, Lambang dan Bendera

Universitas Trisakti, Atribut Identitas diri mahasiswa Universitas Trisakti, tata tertib

kampus, perijinan, pelaksanaan dan penghentian kegiatan organisasi mahasiswa

serta penggunaan fasilitas kampus oleh mahasiswa/organisasi mahasiswa

selengkapnya dapat dilihat pada Buku Peraturan Mahasiswa, Keputusan Rektor

Universitas Trisakti Nomor: 216/SKR/USAKTI/R/VIII/2010

D. PRESTASI MAHASISWA

Prestasi mahasiswa Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi berprestasi baik

akademik maupun non akademik, berikut adalah daftar prestasi mahasiswa selama

4 tahun terakhir:

1. 1st Winner of Paper Competition at OGIP 2021, UPN, Yogyakarta, Indonesia

2. 3rd Winner of Mud Innovation Competition at IPFEST 2021, 26 Februari 2021,

ITB, Bandung, Indonesia

3. 3rd Winner of Paper and Poster Competition at IPFEST 2021, 26 Februari 2021,

ITB, Bandung, Indonesia

4. 2nd Runner Up of Youth Tech Winners YMCC UPN 2021, 28 Juni 2021, UPN,

Yogyakarta, Indonesia

5. 3rd Winner of Mine Plan Design Competition YMCC UPN 2021, 28 Juni 2021,

UPN, Yogyakarta, Indonesia

6. Runner Up smart competition, Petroweek 2020, 12 September 2020,

Universitas Trisakti, Jakarta, Indonesia

7. 1st Winner of Paper Competition, Oceano 2020, 21 November 2020, ITS,

Surabaya, Indonesia

8. 2nd Runner Up Oil Rig Design, IPFEST 2020, 22 Februari 2020, ITB, Bandung,

Indonesia.

Page 162: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

VI- 10

9. 2nd Runner Up Jazz Song of Earth Festival, 22 Februari 2020, Trisakti, Jakarta,

Indonesia

10. 3rd Winner Kompetisi Esai dan Poster Inovasi Pengelolaan Sampah, 5 September

2020, Trisakti, Jakarta, Indonesia

11. 2nd Runner Up National Petrowell Event 2020, 29 November 2020, Universitas

Pertamina, Jakarta, Indonesia

12. 2nd Runner Up of Design Poster Mining Aggression VII Unsyiah, 19 November

2020, Unsyiah, Banda Aceh, Indonesia

13. Favorite Champion of Public Speaking Mining Aggression VII Unsyiah, 19

November 2020, Unsyiah, Banda Aceh, Indonesia

14. Best Presenter of 3rd International Conference on Earth Science, Mineral and

Energy (ICEMINE) 2020, 25 November 2020, UPN, Yogyakarta, Indonesia

15. Runner Duta Kampus, 2 Desember 2020, USAKTI, Jakarta, Indonesia

16. Runner Up, IP FEST 2019, 16 Februari 2019, ITB, Bandung, Indonesia

17. 2nd Runner Up, PGD UI, 22 Maret 2019 di UI, Jakarta, Indonesia

18. 3rd Winner of study case SEQC Central & Eastern Indonesia Petroleum Summit

(CEIPS) 2019, Balikpapan, Indonesia

19. 3rd Winner of Kompetisi Ilmu Geologi 2019 Universitas Jenderal Soedirman, 31

Agustus 2019, Purwokerto, Indonesia

20. 2nd Runner Up of Gebar Geber 2019 HMG UNPAD, 14 September 2019, Bandung,

Indonesia

21. 3rd Winner of IAGI Geostudent Competition 2019, 2 November 2019, Jakarta,

Indonesia

22. 1st Winner of NATION 2.0 GTSC-AAPG Usakti, 5 November 2019, Jakarta,

Indonesia

23. 3rd Winner of NATION 2.0 GTSC-AAPG Usakti, 5 November 2019, Jakarta,

Indonesia

24. Best Topic Paper of Asian Young Scholar Summit 2019 (Paper Presentation)

Tianjin China, 17 Mei 2019, Tianjin, China

25. 2nd Best Presenter and 2nd Best Paper of Kompetisi Paper PIT PAAI (Perhimpunan

Ahli Airtanah Indonesia) 4.0, 7 November 2019, Bandung, Indonesia

26. Student Best Oral of Kompetisi Paper INTERNATIONAL CONGRESS ON EARTH

SCIENCES IN SE ASIA yang ke 2, 20 November 2019, Bali, Indonesia

27. Juara III pada Kompetisi The 42nd annual IPA Convention & Exhibition, 2 – 4 Mei

2018, Jakarta, Indonesia.

Page 163: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

Tahun Akademik 2021/2022

VI- 11

28. Runner Up 2018 International Petroleum Association Petro Challenge, May 3rd

2018, Jakarta, Indonesia

29. 1st Winner of Smart Competition SPE SC Trisakti Petro Smart, May 2018, Jakarta,

Indonesia.

30. 1st Winner of Paper Competition SPE SC Trisakti Petro Smart, May 2018, Jakarta,

Indonesia

31. 1st Winner of Oil Rig Design Competition SPE SC Trisakti Petro Smart, May 2018,

Jakarta, Indonesia

32. 1st Runner Up of Oil Rig Design Competition, SPE SC Trisakti Petro Smart, May

2018, Jakarta, Indonesia

33. Juara I pada Kejuaraan Taekwondo "2nd Milenia CUP Taekwondo

Championship”,24 – 25 Maret 2018, Jakarta, Indonesia.

34. 3rd Winner Oil Rig Design Competition, Boyers International, March 9th 2018,

UNPAD, Indonesia.

35. Juara 1 Tie In Underground Blasting, Juara 3 Bench Blasting, Juara 3

Underground Mine Supporting, 10th International Student Mining Competition

2018, Program Studi Teknik Pertambangan , ITB , Bandung , Februari 2018.

Page 164: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku JuknisFakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

VII -1

Dalam rangka menunjang kegiatan kademik agar proses belajar mengajar dapat

berjalan dengan baik dan lancar maka Universitas telah menyediakan berbagai

fasilitas dan layanan akademik di lingkup Universitas. Ada berbagai layanan yang

didukung oleh berbagai fasilitas yang telah disediakan.

A. LAYANAN ADMINISTRASI AKADEMIK

A.1 Fungsi Layanan Administrasi Akademik

Layanan administrasi akademik mempunyai fungsi sebagai berikut :

1. Memberikan sumber informasi terkati peraturan/ketentuan akademik yang

berlaku di Universitas Trisakti dan mengenaik kalender akademik, sebagai

rujukan/pedoman semua fakultas/program studi dalam menentukan jadwal

proses belajar mengajar.

2. Memberikan pelayanan administrasi akademik sehubungan dengan:

a. proses belajar mahasiswa, yaitu sejak proses pendaftaran sebagai

calon mahasiswa baru hingga dinyatakan lulus menyelesaikan

program pendidikannya;

b. kerja sama dan koordinasi dengan DIKTI sehubungan dengan status

mahasiswa asing selama menjalani pendidikan di Universitas

Trisakti, yaitu penerbitan surat rekomendasi izin belajar dan

pengurusan Kartu Izin Tinggal Terbatas;

c. pengajuan pembukaan program studi baru, perpanjangan masa

akreditasi Institusi Perguruan Tinggi/Program Studi, penyesuaian

nama program studi/ nomenklatur;

d. penerbitan Surat Keputusan Rektor sehubungan dengan kegiatan

belajar mengajar di fakultas/program studi;

e. Proses verifikasi dan evaluasi usulan dana yang berkaitan dengan

proses belajar mengajar di fakultas/program studi;

f. kebutuhan data statistik akademik untuk keperluan laporan

tahunan, akreditasi, evaluasi semester program studi, dll.

VII. LAYANAN DAN FASILITAS

Page 165: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku JuknisFakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

VII -2

A.2 Ruang Lingkup Layanan Adminstrasi Akademik

Ruang lingkup layanan meliputi :

1. Layanan administrasi akademik sejak seseorang mendaftar sebagai calon

mahasiswa, proses seleksi (jalur: PSSB, UTBK, USM, SPMB Nusantara, Beasiswa,

dll), dinyatakan diterima sebagai mahasiswa baru (dalam bentuk Surat

Keputusan Wakil Rektor Bidang Akademik), proses perkuliahan, dan sampai

dinyatakan berhasil menyelesaikan program pendidikan di Universitas Trisakti,

dengan rincian sebagai berikut:

a. verifikasi dan registrasi data mahasiswa : status aktif kuliah, cuti akademik,

perpanjangan batas masa studi, putus studi, pengunduran diri, mahasiswa

pindahan, mahasiswa asisten dosen, penyelenggaraan wisuda (lulus dengan

predikat ’terbaik’ dan ’cumlaude’), serta penerbitan SKR tentang mahasiswa

yang dinyatakan lulus menyelesaikan program pendidikan;

b. layanan administrasi akademik bagi mahasiswa asing;

c. penyusunan data statistik mahasiswa untuk keperluan evaluasi diri, laporan

tahunan, akreditasi, perencanaan akademik, evaluasi program studi, dll.

2. Perencanaan akademik dalam bentuk penyusunan Kalender Akademik yang

berlaku setiap Tahun Akademik (2 semester).

3. Proses layanan administrasi sehubungan dengan pengajuan / usulan /

permohonan:

a. akreditasi Institusi Perguruan Tinggi/Program Studi;

b. pembukaan Program Studi baru;

c. penyesuaian nama Program Studi yang merujuk pada ketentuan

Nomenklatur sesuai Surat Keptusan Menteri;

d. perpanjangan pemberlakuan Kurikulum Operasional Program Studi setiap 2

(dua) tahun sekali dalam bentuk Surat Keputusan Rektor;

e. persyaratan lamaran pekerjaan untuk lulusan:

1. legalisasi berkas ijazah dan transkrip,

2. bukti status akreditasi (Institusi Perguruan Tinggi dan/atau Program

Studi) yang sudah dilegalisir oleh BAA;

f. penerbitan surat Keterangan pengganti Ijazah yang hilang/rusak atau

kesalahan penulisan data.

Page 166: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku JuknisFakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

VII -3

4. Proses verifikasi dan evaluasi pengajuan dana dari Fakultas untuk keperluan:

a. kuliah/studi lapangan/kerja praktek;

b. penyusunan: Buku Petunjuk Teknis/Katalog/Buku Pedoman;

c. penyusunan/penyempurnaan/evaluasi: Kurikulum, mata kuliah, RPS,

modul, dll;

d. honorarium kegiatan proses belajar mengajar di Fakultas/Program Studi

(UTS, UAS, remedial, sidang, bimbingan, dll);

e. honorarium dosen DLB;

f. honorarium Mahasiswa Asisten Dosen.

5. Layanan administrasi Dosen Mata Kuliah Wajib Umum (MKWU):

a. pendataan/perencanaan kebutuhan dosen dana perencanaan kelasnya;

b. proses distribusi lamaran DLB MKWU Fakultas/Program Studi terkait, untuk

kemudian proses tindak lanjut ke BSDM apabila lamaran tersebut disetujui

oleh Fakultas/Program Studi tersebut.

6. Layanan administrasi BEASISWA bagi mahasiswa :

a. beasiswa Universitas Trisakti;

b. beasiswa dari luar Universitas Trisakti (Kartu Indonesia Pintar Kuliah, PT

Adaro dll)

7. Sebagai media Universitas untuk berhubungan dan berkoordinasi dengan pihak

luar (Kementerian, Badan Akreditasi Nasional, Direktorat Jenderal Pendidikan

Tinggi, LLDikti Wilayah III, dll) yang berhubungan dengan pelayanan administrasi

akademik, baik tingkat Universitas maupun Fakultas.

A.4. Lokasi dan Informasi

Sub Bagian Pendidikan dan Pengajaran (Dikjar) FTKE terletak di Gedung D Lantai 5

Kampus A Universitas Trisakti. Informasi dapat diperoleh dengan menghubungi :

Telepon : (021) 5663232

Faksimili : (021) 25565637

E-mail : [email protected]

Layanan Biro Administrasi Akademik (BAA) terletak di Gedung dr. Sjarief Thajeb

(Gedung M) Lantau 7 Kampus A Universitas Trisakti. Informasi dapat diperoleh

dengan menghubungi:

Page 167: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku JuknisFakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

VII -4

Telepon : 021-5663232 / 021-56943434, ext. 8110, 8116, 8124 dan

8126

Faksimili : [email protected]

Website : www.baa.trisakti.ac.id

B. LAYANAN ADMINISTRASI UMUM

Layanan ini dilaksanakan oleh Biro Aministrasi Umum yang bertugas

memberikan pelayanan di bidang administrasi umum dalam lingkungan Universitas.

B.1 Fungsi

Melaksanakan kebijakan pimpinan Universitas Trisakti

dalam rangka meningkatkan kualitas di bidang prasarana dan sarana.

B.2 Ruang Lingkup

Pelayanan administrasi umum terdiri dari :

1. pengadaan sarana dan prasarana;

2. penggunaan sarana dan prasarana;

3. pemeliharaan sarana dan prasarana;

4. pengembangan sarana dan prasarana;

5. perizinan penggunaan fasilitas.

B.3 Jenis/Macam-Macam Fasilitas Kampus

1. Ruangan auditorium gedung D dan ruang utama dan seminar gedung M

2. Bus dan truk kampus

3. Sound system

4. Sarana upacara

5. Peminjaman gambar gedung/blueprint

6. Permintaan daya listrik untuk suatu kegiatan

7. Permintaan data pemakaian listrik, telepon, air dan AC dalam rangka

penelitian tugas akhir (skripsi)

Page 168: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku JuknisFakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

VII -5

B.4 Prosedur

Setiap mahasiswa yang akan menggunakan fasilitas kampus wajib/harus :

1. mempunyai surat izin kegiatan/SIK yang dikeluarkan oleh Wakil Rektor III

sesuai dengan peruntukannya;

2. bertanggung jawab terhadap penggunaan fasilitas kampus apabila terjadi

kerusakan;

3. mengajukan surat permohonan penggunaan fasilitas kampus ke Biro

Administrasi Umum dengan tembusan Biro Administrasi Kemahasiswaan.

B.5 Lokasi

Kampus A - Gedung Sjarief Thajeb (gedung M) Lantai VII

B.6 Layanan Informasi

Telpon : 021-5663232 ext. 8153, 8103, 8160, 8148, 8183

Email : [email protected]

Website : www.baum.trisakti.ac.id

C. LAYANAN PERPUSTAKAAN

C.1 Fungsi

Fungsi layanan perpustakaan adalah sebagai berikut :

1. Fungsi edukasi sebagai sumber belajar bagi sivitas akademika USAKTI.

2. Fungsi Informasi sebagai sumber informasi yang bisa diakses oleh pencari

dan pengguna informasi.

3. Fungsi Riset yang menyediakan sumber-sumber yang paling mutakhir

sebagai bahan penelitian.

4. Fungsi Deposit dimana perpustakaan menjadi pusat deposit untuk seluruh

karya yang dihasilkan oleh sivitas akademika Usakti.

5. Fungsi Publikasi Untuk menyebarluaskan karya yang dihasilkan oleh sivitas

akademika Usakti.

C.2 Keanggotaan

1. Sivitas Akademika Usakti

Page 169: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku JuknisFakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

VII -6

a. Seluruh mahasiswa, staf pengajar tetap, tenaga kependidikan tetap Usakti

dapat menjadi anggota Perpustakaan Universitas Trisakti.

b. Untuk mahasiswa baru wajib mengikuti introduction course/bimbingan

pemakai di Perpustakaan.

c. Pengaktifan Keanggotaan:

1) Memperlihatkan Kartu Mahasiswa, memperlihatkan KTP asli dan

menyerahkan Pas Foto ukuran 3x4 sebanyak 1 lembar ke Perpustakaan

Usakti.

2) Setelah proses pengaktifan keanggotaan selesai, setiap anggota akan

mendapatkan login (hak akses) dan kartu anggota perpustakaan.

d. Keanggotaan mahasiswa berakhir setelah selesai masa studi.

2. Alumni/Umum

a. Alumni/Umum tidak dapat menjadi anggota Perpustakaan Universitas Trisakti.

b. Mengisi formulir permohonan kunjungan yang disediakan oleh Bagian

Administrasi Perpustakaan di Lantai 5.

c. Dikenakan biaya administrasi setiap kali kunjungan sesuai dengan ketentuan

yang berlaku di seluruh perpustakaan yang berada di lingkungan Universitas

Trisakti.

C.3 Koleksi

Menunjang pelaksanaan Tridarma Perguruan Tinggi dengan menyediakan koleksi :

a. Buku teks sirkulasi

b. Buku referensi

c. Jurnal/majalah (dalam dan luar negeri)

d. CD/DVD/Video/Kaset

e. E-Journal

f. Kumpulan Berita Indonesia (KBI)

g. Bursa Efek Jakarta (BEJ)

h. Usakti-ana

C.4 Jenis-Jenis Layanan

a. Layanan Bimbingan Pemakai

b. Layanan Sirkulasi

Page 170: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku JuknisFakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

VII -7

c. Layanan Referensi

d. Layanan Multimedia

e. Warnet dan Scanning

f. Layanan Internet

g. Layanan jurnal/majalah

h. Layanan fotokopi

i. Peminjaman ruang diskusi

j. Silang layan

k. Layanan BI Corner

C5. Peraturan dan Tata Tertib

1. Hak dan Kewajiban

1. Hak

Setiap pengunjung perpustakaan berhak memperoleh layanan sesuai dengan

ketentuan yang berlaku.

2. Kewajiban

Setiap pengunjung perpustakaan wajib:

a. Mengisi daftar pengunjung (Khusus untuk pemustaka/pengunjung dari

luar Universitas Trisakti harus menunjukkan Surat Kunjungan).

b. Menjaga ketenangan, kesopanan dan kebersihan bahan pustaka yang

digunakan/dipinjam.

c. Menitipkan tas, jaket, map dan semua barang yang tidak diperlukan

dalam lemari/loker yang telah disediakan dengan meninggalkan Kartu

Identitas. (Catatan: Keamana barang di dalam lemari penitipan menjadi

tanggung jawab penitip).

d. Tidak membawa makanan dan minuman ke dalam ruangan.

e. Bagi Anggota yang melakukan peminjaman diharuskan atas nama sendiri.

3. Sanksi dan Denda

Sanksi dan denda yang diberlakukan oleh pengelola pepustakaan dapat dilihat

pada Tabel 7.1.

Page 171: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku JuknisFakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

VII -8

Tabel 7.1. Sanksi dan Denda

Jenis Koleksi Denda Keterlambatan

(Rupiah) Hilang/Rusak

Buku Teks 1.000/buku/hari*

Mengganti dengan koleksi

yang sama/judul sejenis, jika

tidak ada mengganti uang

sebesar 3x lipat harga buku

ditambah biaya administrasi.

Buku

Tandon/Referensi 1000/jam -sda-

Locker 5.000/hari Kunci hilang mengganti

dengan biaya Rp 25.000,-

KETERANGAN *:

1. Jika terlambat > 1 bulan, di samping denda, yang bersangkutan tidak

diperbolehkan meminjam buku selama 1 bulan.

2. Jika melakukan kesalahan yang sama seperti pada poin 1) sebanyak 2 kali,

yang bersangkutan tidak diperbolehkan meminjam buku selama 3 bulan.

3. Jika kesalahan yang sama dilakukan sebanyak 3 kali, maka keanggotaannya

akan dihentikan selama 1 (satu) semester.

4. Surat Keterangan Tidak Mempunyai Pinjaman Perpustakaan (Surat Bebas

Pinjam Pustaka)

Bagi mahasiswa yang telah menyelesaikan tugas akhir wajib meminta Surat

Bebas Pinjam Pustaka (SBPP) dengan ketentuan sebagai berikut: Surat Bebas

Pinjam Pustaka ditandatangani oleh Perpustakaan Fakultas, kemudian

disahkan oleh Perpustakaan Universitas.

C.6. Jumlah dan Waktu Peminjaman Koleksi Buku

Ketentuan tentang jumlah dan lama waktu peminjaman koleksi buku sesuai dengan

Tabel 7.2.

Page 172: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku JuknisFakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

VII -9

Tabel 7.2 Jumlah dan Waktu Peminjaman Koleksi Buku

Kategori Mahasiswa

Staff Dosen

Keterangan Mhs Mhs TA DB DLB

Jumlah buku yang dipinjam 2 2 2 4 2

Waktu peminjaman 1 M 2 M 1M 2M 2M

Frekuensi perpanjangan 2 x 2x 2x 2 x 1 x

Perpanjangan

dapat melalui

telepon

Waktu perpanjangan 1 M 2M 1M 2M 2 M

Keterangan : M = Minggu; Mhs: Mahasiswa tidak sedang Tugas AKhir; TA: Mahasiswa

yang sedang Tugas Akhir; DB: Dosen Biasa; DLB: Dosen Luar Biasa

C.7. Penggunaan Koleksi, Ruang dan Fasilitas

1. Bahan pustaka berupa buku referansi, majalah, brosur, tugas akhir, laporan

kerja praktek, buku tandon, kliping surat kabar hanya dapat dibaca di tempat.

2. Buku tandon tertentu dapat dipinjam keluar dengan waktu tertentu sesuai

dengan peraturan yang berlaku.

3. Buku teks, dapat dipinjam keluar perpustakaan sesuai dengan peraturan yang

berlaku.

4. Penggunaan masing-masing ruang dan fasilitas diatur dengan peraturan

sebagai berikut :

a. Penggunaan Ruang Diskusi

i. Mengisi formulir yang telah disediakan di ruang administrasi lantai 5.

ii. Menyerahkan Kartu Mahasiswa/tanda pengenal lain untuk ditukar

dengan kunci ruangan.

iii. Lama menggunakan ruangan 1 jam dan dapat diperpanjang selama 1

jam.

b. Penggunaan Layanan Multimedia, Internet dan Warnet

i. Pemustaka harus mendaftarkan diri (booking) terlebuh dahulu kepada

petugas jika ingin menggunakan layanan multimedia, internet dan

warnet dengan mengisi langsung daftar pemustaka yang telah

disediakan atau melalui nomor telepon 5663232 ext.8112.

Page 173: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku JuknisFakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

VII -10

ii. Bagi yang sudah mendaftarkan diri (booking) batas waktu

keterlambatan ditunggu sampai 15 menit, jika tidak ada

pemberitahuan kami berikan kepada pemustaka lain.

iii. Pemustaka harus menyerahkan Kartu Tanda Mahasiswa jika akan

menggunakan layanan multimedia, internet dan warnet.

iv. Pemustaka hanya diberikan waktu 1 jam/hari untuk menggunakan

layanan multimedia dan internet.

v. Mematikan handphone.

vi. Biaya print-out sesuai dengan aturan yang berlaku.

C.8. Lokasi dan Jam Buka Layanan

Perpustakaan pusat berlokasi Kampus A Gedung M lantai 2,3, dan 5 sedangkan

perpustakaan FTKE berlokasi di Kampus A Gedung D, lantai 3. Untuk informasi lebih

lanjut bisa menghubungi:

1. Perpustakaan Pusat

No. Telepon : (021) 5663232 ext. 8112/8113/8114/8151/8194/8437

Email : [email protected]

Link :

1. Link Website Perpustakaan Universitas Trisakti

http://www.library.trisakti.ac.id/

2. Link Website Repository Perpustakaan Universitas Trisakti

http://repository.trisakti.ac.id/webopac usaktiana/

3. Link Profile Perpustakaan Universitas

https://www.youtube.com/watch?v=vD1ZrSoxApY

4. Link Animasi Perpustakaan Universitas Trisakti

https://www.youtube.com/watch?v=70ICCQ14eXI

5. Link MPustaka Universitas Trisakti

https://www.youtube.com/watch?v=zB_dbfVHR78

Download aplikasi melalui Playstore : MPustaka USAKTI

Jam Buka Layanan:

Senin-Kamis = 08.00 - 16.00 WIB

Page 174: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku JuknisFakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

VII -11

Jumat = 08.00 - 16.00 WIB

2. Perpustakaan Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi

No. Telepon : (021) 5663232 ext. 8513

Email : [email protected]

Website : http://www.library.trisakti.ac.id

Jam Buka Layanan:

Senin-Kamis = 08.00 - 16.00 WIB

Jumat = 08.00 – 11.00 WIB dan 13.00 – 16.00 WIB

D. LAYANAN BIMBINGAN DAN KONSELING

D.1 UPT Psikologi dan Konseling

UPT Psikologi dan Konseling adalah badan konsultasi resmi di Universitas yang

berorientasi kepada pembinaan kesejahteraan dalam masalah psikologi, guna

mendukung antara lain peningkatan prestasi belajar mahasiswa.

D.2 Fungsi

Fungsi layanan Bimbingan dan Konseling adalah sebagai berikut :

1. Fungsi Bimbingan mahasiswa berfungsi membantu mahasiswa yang

bermasalah, agar mampu mengembangkan dirinya baik dalam bidang

akademik maupun non akademik

2. Fungsi Konseling berfungsi membantu mahasiswa agar dapat menyelesaikan

masalahnya.

D.3 Jenis Layanan

1. Bagi Mahasiswa Baru

Bagi mahasiswa baru semua fakultas dalam lingkup Universitas Trisakti

diwajibkan mengikuti kegiatan pendataan dini deteksi gaya belajar melalui

modalitas penerimaan informasi secara visual/auditorik/kinestetik dan

pengolahan informasi oleh belahan otak kanan dan otak kiri.

2. Bagi semua mahasiswa

Page 175: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku JuknisFakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

VII -12

a. Tes Minat & Bakat

b. Tes Profil Kepribadian

c. Tes Gaya Belajar

d. Tes Pengolahan Informasi

e. Konsultasi Pribadi

D.4 Syarat dan Ketentuan

Prosedur layanan Bimbingan dan Konseling bagi mahasiswa adalah seperti berikut

ini :

1. Mahasiswa datang sendiri dengan membawa surat rujukan yang dibuat Dosen

wali yang menyatakan bahwa bimbingan yang telah dilakukan belum

menghasilkan sesuai yang diinginkan.

2. Mahasiswa datang sendiri dengan membawa surat pengantar dari pimpinan

fakultas.

3. Mahasiswa datang sendiri dengan membawa surat pengantar dari Ketua

Program Studi.

4. Datang sendiri secara pribadi ke UPT Bimbingan dan Konseling.

D.5 Lokasi dan Informasi

UPT Psikologi dan Konseling Universitas Trisakti terletak di Gedung M (Gedung Sjarief

Thajeb) Lantai VI Kampus A Universitas Trisakti. Informasi dapat diperoleh dengan

menghubungi:

Telepon : (021) 5663232 ext. 8152

E-mail : [email protected]

E. Layanan Kerja Sama

E.1 Fungsi

1. Membantu Fakultas/Lembaga/Unit yang akan mengadakan kerja sama,

mulai dari perintisan sampai dengan penandatanganan kerja sama, serta

melakukan pendataan data kerja sama.

2. Memberikan informasi tentang kerja sama yang ada

3. Memberikan pelayanan keimigrasian bagi mahasiswa asing

4. Memberikan pelayanan beasiswa yang berkaitan dengan kerja sama.

Page 176: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku JuknisFakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

VII -13

E.2 Manfaat

1. Memberikan fasilitas dalam pendidikan dan pengajaran, antara lain lokasi

kerja praktik, magang, praktik profesi, tugas akhir dan penelitian mahasiswa

2. Peningkatan kapasitas bidang penelitian dan pengabdian kepada masyarakat

yang juga melibatkan dosen dan mahasiswa

3. Pengayaan wawasan dosen dan mahasiswa melalui kegiatan seminar

bersama, publikasi, dosen tamu, pertukaran dosen, pertukaran mahasiswa

4. Perluasan akses dan jejaring

5. Mempersingkat waktu tunggu bekerja bagi lulusan

E.3 Mitra Kerja Sama

Pada Tahun 2019 terdapat 106 mitra luar negeri dan 376 mitra dalam negeri. Daftar

mitra dapat diakses http://uptkerjasama.trisakti.ac.id/

E.4 Lokasi

Kampus A - Gedung Dr. Sjarief Thajeb Lantai VI Jl. Kyai Tapa 1, Grogol, Jakarta Barat

E.5 Informasi

Bagi mahasiswa yang memerlukan keterangan lebih lanjut, dapat menghubungi:

1. Fakultas masing masing, melalui Wakil Dekan IV, untuk kegiatan kerja

sama yang diselenggarakan/diadakan di Fakultas

2. Lembaga Penelitian (Lemlit), untuk kegiatan kerja sama yang berkaitan dengan

penelitian dan diselenggarakan oleh Lemlit

3. Lembaga Pengabdian kepada Masyarakat (LPM), untuk kegiatan kerja sama yang

berkaitan dengan pengabdian kepada masyarakat dan diselenggarakan oleh LPM

4. UPT KERJASAMA

Telepon : 021 5651931; 021 5663232 ext 8102 Faksimili : 021 565193

E-mail : [email protected]

Website : http://uptkerjasama.trisakti.ac.id

F. Layanan Pusat Karir

F.1 Fungsi

1. Memberikan layanan kepada mahasiswa dan alumni dalam lingkup Universitas

Page 177: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku JuknisFakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

VII -14

Trisakti agar mendapatkan kesempatan magang, Co-Op dan pekerjaan secara

lebih cepat dan tepat

2. Memberikan informasi, data dan bimbingan dalam mencari pekerjaan

3. Menyelenggarakan seminar, pelatihan, workshop dalam melamar kerja atau

penyiapan penempatan dan atau melaksanakan pekerjaan.

4. Menyelenggarakan bursa kerja daring melalui web: www.cdc.trisakti.ac.id

5. Menyelenggarakan jobfair setahun 2 (dua) kali sekitar wisuda sarjana

Universitas Trisakti.

6. Berperan sebagai fasilitator antara Universitas Trisakti dengan Dunia

Industri/Usaha dan Pemerintah seperti Kementerian Pendidikan Tinggi,

Kementerian Tenaga kerja, Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan

Reformasi Birokrasi.

7. Melaksanakan Kegiatan Penelusuran Alumni Universitas Trisakti (Tracer Study)

dan Pengguna Lulusan di tingkat Universitas.

8. Mengkoordinasikan kegiatan penelusuran alumni/tracer study bersama

dengan Program Studi, Jurusan dan Fakultas.

F.2 Tujuan dan Manfaat

Tujuan

1. Mengetahui penyerapan, proses dan posisi lulusan dalam dunia kerja.

2. Menyiapkan lulusan sesuai dengan kompetensi yang diperlukan di dunia

kerja.

3. Membantu program pemerintah dalam rangka memetakan dan

menyelaraskan kebutuhan dunia kerja dengan pendidikan tinggi di Indonesia

Manfaat :

1. Mendapatkan kesempatan magang, Co-Op, pekerjaan secara efisien dan

efektif.

2. Memperluas pengetahuan, keterampilan dan wawasan untuk karier diri

sendiri.

3. Sebagai pusat informasi mahasiswa dan alumni

Page 178: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku JuknisFakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

VII -15

F.3 Jenis Layanan

1. Informasi magang, Co-Op dan informasi peluang kerja, rekrutmen,

presentasi, seminar, pelatihan, melalui:

a. Madding di UPT, di lingkup Universitas Trisakti dan Fakultas

b. Media daring

c. Website: www.cdc.trisakti.ac.id

d. Email: [email protected], [email protected]

e. Milis – milis terkait dunia kerja.

2. Magang/Co-Op

3. Bursa Kerja/Job Fair

4. Bursa Kerja daring

Seiring kemajuan teknologi, bursa kerja daring adalah bursa kerja yang

memanfaatkan teknologi informasi dalam mempertemukan/memfasilitasi

antara pencari kerja dan pemberi kerja melalui web: www.cdc.trisakti.ac.id

5. Rekrutmen

6. Pelatihan, Seminar dan Workshop

7. Konseling Kerja/Karir

8. Tracer Study

Kegiatan Penelusuran Alumni Universitas Trisakti (Tracer Study) dan

Pengguna Lulusan dilaksanakan di tingkat Universitas.Tracer Study ini

merupakan pelacakan jejak lulusan/alumni yang dilakukan 2 tahun setelah

lulus, diantaranya bertujuan untuk mengetahui: masa tunggu kerja, proses

pencarian kerja, situasi kerja terakhir dan aplikasi kompetensi di dunia

kerja. Berkaitan dengan tracer study ini diharapkan partisipasi aktif dari para

lulusan memberikan informasi baik ke prodi, jurusan, fakultas maupun ke

Universitas. Tracer Study Universitas Trisakti bersekretariat di UPT.

Pemagangan dan Hubungan Alumni - Gedung M Lantai 6 Telp. 021-5663232

Ext. 8122. Tracer Study Universitas Trisakti dapat diakses melalui Web:

www.tracerstudy.trisakti.ac.id.

F.4 Sasaran

Setiap mahasiswa semester akhir dan alumni dari fakultas di lingkup Universitas

Trisakti.

Page 179: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku JuknisFakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

VII -16

F.5 Syarat dan Ketentuan

1. Setiap mahasiswa dan alumni Usakti dapat datang pada saat jam kerja untuk

memperoleh informasi.

2. Semua layanan informasi diberikan secara gratis

F.6 Mitra Kerja

1. Pihak Pemerintah (Kementerian Tenaga Kerja, Kementerian Pendidikan Tinggi,

Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi).

2. Pihak Swasta : Dunia Usaha dan Industri, KADIN, PERBANAS, BUMN.

3. Dewan Pengembangan Program Kemitraan (DPPK) untuk program Magang dan

Co-Op

F.7 Informasi

Telepon : 021-5663232 Ext. 8122

Fax : 021-5671356

E-mail : [email protected] dan [email protected]

F.8 Lokasi Kampus A - Gedung Dr. Sjarief Thajeb (Gedung M ) Lantai VI Universitas Trisakti

G. LAYANAN TEKNOLOGI INFORMASI

G.1 Fungsi

Fungsi dari layanan Teknologi dan Informasi adalah :

1. Melayani pengembangan perangkat lunak dan pemeliharaan perangkat

keras dan jaringan komputer

2. Melayani pelatihan bagi karyawan

3. Melayani web hosting unit organisasi dan kemahasiswaan

4. Melayani e-mail karyawan dan mahasiswa

5. Melayani internet surfing

6. Melayani informasi akademik

7. Melayani kerja praktek dan tugas akhir

Page 180: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku JuknisFakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

VII -17

G.2 Prosedur Layanan

1. Internet Surfing

Universitas Trisakti tidak membatasi waktu dan jumlah jam akses internet

bagi seluruh sivitas akademika. Pembatasan dilakukan hanya pada sisi batas

pemakaian bandwidth dan download. Untuk download antara jam 10:00 s/d

14:00 , dibatasi besarnya tidak boleh lebih besar dari 2 MB. Mahasiswa dapat

melakukan akses internet di Laboratorium dan fasilitas komputer di Fakultas

sesuai peraturan Fakultas masing-masing tanpa dipungut biaya apapun

2. E-mail

Setiap mahasiswa berhak mendapatkan Account mail.

Account mail dibuat sesuai dengan User Id yang tercantum pada kartu seleksi

ujian saringan masuk. Apabila mahasiswa belum mendapatkan Account mail

karena suatu hal, maka yang bersangkutan dapat menghubungi Tim ICT

pada jam kerja.

3. Web-hosting

Web-hosting dilayani oleh Tim ICT.

4. Informasi akademik

Informasi mengenai nilai, rencana studi, hasil studi, transkrip dan lainnya

dapat diakses melalui web, dan sarana lainnya di fakultas.

5. Jaringan Komputer

Untuk mendapatkan akses ke jaringan komputer Universitas Trisakti, unit

kerja / organisasi harus mengajukan surat permohonan yang telah disetujui

oleh Dekan / Kepala Unit dan diajukan kepada Tim ICT. Apabila terjadi

masalah pada jaringan komputer, maka akan diselesaikan oleh Tim ICT.

G.3 Lokasi dan Layanan Informasi

1. Lokasi

a. BARENSIF

Kampus A - Gedung E Lantai VIII

Jl Kyai Tapa No 1 - Grogol Jakarta Barat

b. Tim ICT

Kampus A - Gedung M Lantai VI

Jl Kyai Tapa No 1 - Grogol Jakarta Barat

Page 181: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku JuknisFakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

VII -18

2. Informasi

a. BARENSIF

Telepon : 021 - 5663232 ext 8426, 8178

E-mail : [email protected]

b. Tim ICT

Telepon : 021 - 5663232 ext 8176

E-mail : [email protected]

H. LAYANAN BUDAYA

Layanan Budaya berfungsi sebagai layanan pembinaan mengenai budaya

bangsa ke dalam kampus (internal) yang bersifat sosial edukatif bagi Mahasiswa,

Dosen dan Tenaga Kependidikan (Tendik), disamping juga berfungsi sebagai

layanan ke luar (eksternal) yang bersifat public service bagi masyarakat luar.

Dalam pelaksanaan aktivitas tersebut, layanan budaya pada Lembaga Budaya

meliputi Dua Pusat yaitu Pusat Bahasa dan Pusat Seni.

a. Pusat Bahasa berfungsi sebagai Layanan untuk meningkatkan kemampuan

berbahasa Indonesia dan berbahasa Asing.

b. Pusat Seni berfungsi sebagai wadah berkreasi untuk menyalur kemampuan

berkarya seni.

H.1 Syarat dan Ketentuan

Peserta Layanan Bahasa maupun Layanan Seni dan Olahraga dapat

mendaftarkan diri seperti yang tercantum pada bagian layanan informasi.

Setelah mendaftar dan membayar biaya kursus, peserta kursus dapat

mengikuti kursus sesuai jadwal, demikian juga dengan tes bahasa.

H.2 Lokasi dan Informasi

Kampus A Lantai I, Gedung E (FTI), Kampus A, Universitas Trisakti. Telepon : 021-5606113 pesawat 8188 ; 021-25569002 e-mail : [email protected]

[email protected] website : www.pusatbahasa.trisakti.ac.id

Page 182: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku JuknisFakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

VII -19

I. LAYANAN LABORATORIUM

Tabel 7.3 Layanan Fasilitas Laboratorium

NAMA

LABORATORIUM

PERALATAN YANG

DIUNGGULKAN PELAYANAN

A. PRODI TEKNIK PERMINYAKAN

Laboratorium Analisa

Batuan Reservoir

1. Shieve Shaker

2. Mercury Pump

3. Porosimeter

4. Permeameter

Hassle Core Holder

Praktikum

Tugas Akhir

Penelitian

Laboratorium Fluida

Reservoir

1. Cloud and Pour Point

Apparatus

2. Densitometer

3. Flash and Fire Cleveland

Appartus

4. Hidrometer

5. Viscometer Ostwald

6. Spectrophotometer UV-

Vis

Praktikum

Penelitian

Laboratorium Teknik

Pemboran dan

Produksi

1. HTHP Filter Press

2. API Filter Press

3. Mixer

4. Hot Roller

5. Swelling Test

6. Mud Balance

7. Marsh Funnel

8. Hydraulic Press

9. Water bath

10. Vicat

11. Wiring Blender

Praktikum

Tugas Akhir

Tesis

Penelitian

Laboratorium Penilaian

Formasi

1. Log MSFL

2. Log Neutron/CNT

3. Log SGT

Praktikum

Page 183: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku JuknisFakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

VII -20

NAMA

LABORATORIUM

PERALATAN YANG

DIUNGGULKAN PELAYANAN

4. Log NGT

5. Log Dual Induction

6. Log Litho Density Tool

7. Chart Logging

8. Pengukur Alat Logging

Techlog

Laboratoum Komputer

dan Simulasi

1. Software Eclipse

2. Software OFM

3. Software Merak

4. Software Pipesim

5. Software Drillbench

6. Software Olga

7. Techlog tNavigator

8. RFD

9. Software Leafrog

10. Compass Software

Praktikum

Penelitian

Tugas Akhir

Ujian Software

Pelatihan Software

Tesis

Laboratorium

Konservasi Peralatan

Pemboran dan

Produksi

1. Electrical Submersible

Pump

2. Bit

3. Subsurface SRP

4. Gas Lift Valve

5. Surface Valve

Praktikum

Laboratorium

Enhanced Oil Recovery

1. Core Flooding

2. Charateristic sPetroleum

Testing

3. Imbibition test

4. Durability Test

5. Surfactant and Polymer

Characteristics

6. Thermal Stability

Praktikum

Tugas Akhir

Tesis

Penelitian

Studio Pengembangan

Lapangan Migas

Studio/kuliah Pengembangan

Lapangan Migas

Page 184: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku JuknisFakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

VII -21

NAMA

LABORATORIUM

PERALATAN YANG

DIUNGGULKAN PELAYANAN

B. PRODI TEKNIK GEOLOGI

1. LABORATORIUM GEOFISIKA, GEOTHERMAL, DAN KOMPUTASI

1. Geolistrik Single Channel

Dan Multichannel

1. Praktikum Geofisika

Eksplorasi

2. Tugas Akhir Tentang

Geolistrik

3. Penelitian Dalam Bidang

Geolistrik

Pkm Tentang Air Tanah Dan

Lingkungan

2. Geomagnet

1. Praktikum Geofisika

Eksplorasi

2. Tugas Akhir Tentang

Geomagnet

3. Penelitian Dalam Bidang

Geomagnet

3. Sonic Viewer 1. Penelitan Dosen Dan

Mahasiswa

4. Software Petrel

1. Praktikum Geofisika

Eksplorasi 2

2. Praktikum Geologi

Ekplorasi Dan Eksplorasi

Migas

3. Penelitian Dalam Bidang

Modeling

4. Tugas Akhir Mahasiswa

5. Software Micromine

1. Penelitian Dalam Bidang

Modeling Pertambangan

2. Tugas Akhir Mahasiswa

6. Software Res2d Dan

Res3d

1. Praktikum Geofisika

Eksplorasi

Page 185: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku JuknisFakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

VII -22

NAMA

LABORATORIUM

PERALATAN YANG

DIUNGGULKAN PELAYANAN

2. Penelitian Dalam Bidang

Geolistrik

3. Tugas Akhir Mahasiswa

Dalam Bidang Geolistrik

2. LABORATORIUM PALEONTOLOGI DAN STRATIGRAFI

1. Mikroskop Binokuler Zeiss

Dan Kamera

2. Mikroskop Polarisasi

Nikon Dan Kamera

3. Mineral Berat Separator

4. Mikroskop Nanofosil

Nikon

5. Mini Laboratory Cutting

Machine

6. Oven

7. Vibration Mill

1. Penyusunan Biosratigrafi

Berdasarkan Foraminifera

Dan Nannofossil

2. Pengukuran Mineal Berat

3. Analisis Kalsimetri

3. LABORATORIUM PETROLOGI DAN MINERALOGI

1. Mikroskop Nikon, 2. Mikroskop Polarisasi 3. Mikroskop Ortholux 4. Mikroskop Refraksi 5. Kamera Micro BW

1. Praktikum Mineralogi Dan

Petrografi

2. Analisis Mineral

3. Analisis Petrografi

4. LABORATORIUM GEOLOGI TEKNIK DAN LINGKUNGAN

1. Pemboran Tanah

1. Mendapatkan hasil sampel

tanah bawah permukaan

1. melihat litologi bawah

permukaan buat korelasi

jenis-jenis tanah

2. Smich hammer

mengetahui kekuatan tanah

dilapangan untuk penelitian

mahasiswa

3. Abrasive test

mendapatkan nilai keausan

dari batuan mendapatkan nilai

untuk kekuatan pondasi

Page 186: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku JuknisFakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

VII -23

NAMA

LABORATORIUM

PERALATAN YANG

DIUNGGULKAN PELAYANAN

4. Point load test

mendapatkan kekuatan batuan

penelitian buat mahasiswa dan

dosen

5. vane test

untuk mendapatkan nilai sifat

fisik tanah dilapangan untuk

penelitian

6. double infiltration mendapatkan hasil resapan air

di tanah peneltian

7. Liquid limit

mendapatkan nilai atterberg

melihat kandungan air di tanah

maupun dibatuan

8. uniaxial tes mendapatkan nilai kekuatan

atuan di lab

9. CBR mendapat nilai stabilitas tanah

terhdap pembebanan

10. Sondir mendapatkan nilai daya

dukung tana

5. LABORATORIUM GEOLOGI DINAMIS

1. Kompas Geologi

2. GPS

3. Palu Geologi

4. Theodolite digital

11. Loupe

5. Peraga Batuan Beku,

Batuan Sedimen dan

Batuan Metamorf

6. Maker Geomorfologi

7. Diagram Blok

Geomorfologi

8. Peraga Geologi Struktur

9. Peta Geologi

1. Kuliah Lapangan

2. Pemetaan Geologi

3. Pembuatan peta topografi

4. Praktikum Geologi Dasar

5. Praktikum Geomorfologi

6. Praktikum Geologi Struktur

6. LABORATORIUM GEOKIMIA

1. Carbon Detector with PC 1. Praktikum Geokimia Gas

Page 187: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku JuknisFakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

VII -24

NAMA

LABORATORIUM

PERALATAN YANG

DIUNGGULKAN PELAYANAN

2. Liguid limit device

3. Furnace

C. PRODI TEKNIK PERTAMBANGAN

1. LABORATORIUM ANALISA KUALITAS BATUBARA

1.Oven

2. Muffle Furnace

3. C & H Analyzer

4. Quick Ash Analyzer

5. Bomb Kalorimeter LECO

AC 500

6. Neraca Analitik

7. Heating Mantle

8. Hot Plate

9. Buret

10. pH meter

11. Desikator

12. Water Destiller

1. Pelayanan Praktikum

2. Tugas Akhir Mahasiswa

3. Kegiatan Pkm

4. Penelitian Dosen

2. LABORATORIUM KIMIA

1.pH Meter Ohaus

2. Magnetic Stirer & Hot

Plate

3. Oven

4. Neraca Analitik

5. Spektrofotometer

6. Seperangkat Alat Destilasi

7. Seperangkat Alat

Ekstraksi Sochlet

1. Pelayanan Praktikum

2. Tugas Akhir Mahasiswa

3. Penelitian Dosen

3. LABORATORIUM PENGOLAHAN BAHAN GALIAN

Page 188: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku JuknisFakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

VII -25

NAMA

LABORATORIUM

PERALATAN YANG

DIUNGGULKAN PELAYANAN

1. Sieve Shaker

2. Magnetic Separator

3. Sel Flotasi

4. Humprey Spiral

5. Jaw Crusher

6. Hammer Mill

7. Dryer

8. Mesin Filter Pengering

9. Ball Mill

10. Shaking Table

11. Jigging

12. pHmeter

13. Microscope stereo sz x

16 olympus

14. Oven

15. Bola bola baja (6MM,8

MM,10MM)

16. XRF Handle

1. Pelayanan Praktikum

2. Tugas Akhir Mahasiswa

3. Penelitian Dosen

4. LABORATORIUM KOMPUTASI TAMBANG

HARDWARE

KOMPUTER

1.Pc Dan Monitor

2.Server

3.Wifi

4.Scanner

5.Plotter

6.Printer

Pelayanan Praktikum

Komputasi Tambang

SOFTWARE KOMPUTER 1.Variowin & Sgems Pelayanan Praktikum

Geostatistik

2. Linear Programing Pelayanan Praktikum

Managemen Tambang

3.Rockscience 2019

Pelayanan Praktikum

Geoteknik

(Stereographic Projection; Rock

Slope Stability, Limit

Page 189: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku JuknisFakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

VII -26

NAMA

LABORATORIUM

PERALATAN YANG

DIUNGGULKAN PELAYANAN

Equilibrium dan Finite Element

Analysis, Pemodelan 2D Dan

3D)

4. Minescape 7.1

1. Pelayanan Praktikum

Permodelan Sumberdaya

2. Pelayanan Praktikum

Perencanaan Tambang

3. Pelayanan Praktikum

Pengembangan Proyek

Tambang

5.Micromine 2021

1. Pelayanan Praktikum

Permodelan Sumberdaya

2. Pelayanan Praktikum

Perencanaan Tambang

3. Pelayanan Praktikum

Pengembangan Proyek

Tambang

6. Shotplus 5 STandard Pelayanan Praktikum Teknik

Pemboran dan Peledakan

7.Kazemaru Pelayanan Praktikum Ventilasi

Tambang

8.Ventsim 5 Premium Pelayanan Praktikum Ventilasi

Tambang

9. Program DIPS Pelayanan Praktikum Mekanika

Batuan dan Geoteknik

5. LABORATORIUM MEKANIKA BATUAN

1. Kuat Tekan Pompa

2. Kuat Tekan

3. Kuat Tarik

4. Kuat Geser

5. Point Load

6. Kuat Tekan Matest

7. Oven

8. Desikator

1. Pelayanan Praktikum

2. Tugas Akhir Mahasiswa

3. Penelitian Dosen

Page 190: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku JuknisFakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

VII -27

NAMA

LABORATORIUM

PERALATAN YANG

DIUNGGULKAN PELAYANAN

9. Vaccum Pump

10. Alat timbang digital

11. V-Meter

12. Alat pemotong (cutter)

13. Drilling Milling Machine

14. Jangka Sorong

15. Kompor listrik

16. Toolkit

17. Digital Thermometer

18. Sling Psychometer

19. Gas Detector

20. Tabung Pembakaran

21. Digital Anemometer

22. Barometer

23. Drone

24. Theodolit

Page 191: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akademik 2021/2022

VIII- 1

A. LATAR BELAKANG

Sistem Penjaminan Mutu Pendidikan Tinggi adalah kegiatan sistemik untuk

meningkatkan mutu pendidikan tinggi secara berencana dan berkelanjutan (Pasal 52

ayat (1) UU No. 12 Tahun 2012 tentang Pendidikan Tinggi). Berdasarkan Peraturan

Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia No. 50 Tahun 2014 tentang

Sistem Penjaminan Mutu Pendidikan Tinggi Pasal 1 ayat (3), kegiatan sistemik

penjaminan mutu pendidikan tinggi pada setiap perguruan tinggi dilaksanakan oleh

Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI) yang secara otonom mengendalikan dan

meningkatkan penyelenggaraan pendidikan tinggi secara berencana dan

berkelanjutan. Dalam hal ini Perguruan Tinggi mempunyai tugas dan wewenang:

a) merencanakan, melaksanakan, mengendalikan dan mengembangkan SPMI; b)

menyusun dokumen SPMI; dan c) membentuk unit penjaminan mutu atau

mengintegrasikan SPMI pada manajemen Perguruan Tingg; d) mengelola Pangkalan

Data Pendidikan Tinggi pada tingkat perguruan tinggi (Pasal 11 ayat 3).

B. BADAN JAMINAN MUTU (BJM)

Pada awal pembentukan unit jaminan mutu Universitas Trisakti bernama Pusat

Pengembangan Jaminan Mutu (PPJM) yang dibentuk berdasarkan Surat Keputusan

Rektor No. 161/Usakti/SKR/VI/2004, tanggal 17 Juni 2004. Selanjutnya, berdasarkan

SK Rektor No. 057/USAKTI/SKR/III/2006 berganti nama dengan Badan Pembinaan

dan Pengembangan Jaminan Mutu (BPPJM). Pada tahun 2015, berdasarkan Statuta

Tahun 2015 nomenklatur BPPJM menjadi Badan Jaminan Mutu (BJM). Merujuk pada

Peraturan Senat Universitas Trisakti No. 21 Tahun 2015 tentang Anggaran Rumah

Tangga Universitas Trisakti Pasal 100 ayat (1), Badan Jaminan Mutu (BJM) adalah

Unsur Pelaksana Khusus yang bertanggung jawab atas pembinaan dan

pengembangan sistem penjaminan mutu, peningkatan mutu, monitoring dan

evaluasi, serta melakukan audit internal pada semua program studi di lingkup

Universitas.

VIII. SISTEM PENJAMINAN MUTU INTERNAL

Page 192: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akademik 2021/2022

VIII- 2

VISI

Terwujudnya sebuah pusat penjaminan mutu internal yang independen dan

profesional

MISI

1. Mendorong sumberdaya manusia di lingkup Universitas Trisakti agar selalu

memiliki kesadaran dan tanggungjawab terhadap mutu akademik.

2. Meningkatkan kompetensi BJM secara terus menerus agar bisa menangani

penjaminan mutu akademik secara independen, profesional dan kolegial.

3. Menggalakkan, menciptakan, mengembangkan dan memelihara sistem

penjaminan mutu akademik secara berkelanjutan.

B.1 Organisasi

Berdasarkan Peraturan Rektor Universitas Trisakti No. 14 Tahun 2015 tanggal 28

Oktober 2015 Pasal 4 susunan organisasi BJM terdiri atas: Direktur sebagai unsur

Pimpinan yang membawahi Kepala Bidang Sistem Penjaminan Mutu dan Kepala

Bidang Monitoring dan Evaluasi serta Audit Internal sebagai unsur pelaksana dan

Kepala Sekretariat sebagai unsur pelaksana administrasi.

Kepala Bidang

Sistem Penjaminan

Mutu

Kepala Bidang

Monitoring dan Evaluasi,

serta Audit Internal

Direktur

Badan Jaminan Mutu

Kepala

Sekretariat

Gambar 8.1. Organisasi Badan Jaminan Mutu (BJM)

Page 193: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akademik 2021/2022

VIII- 3

Direktur BJM adalah pimpinan tertinggi dalam BJM yang diangkat dan diberhentikan

oleh Rektor atas pertimbangan Senat Universitas dan bertanggung jawab kepada

Rektor melalui Wakil Rektor Bidang Akademik.

B.2 Dokumen Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI)

Kebijakan Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI) ini ditetapkan oleh Senat

Universitas Trisakti berdasarkan Surat Keputusan Senat Universitas Trisakti No. 005a

/SKS/Usakti/III/2017. Dokumen ini merupakan pernyataan yang memuat arah

kebijakan penyelenggaraan Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI) di Universitas

Trisakti secara menyeluruh, yang wajib dipahami dan dilaksanakan oleh seluruh

unsur pelaksana akademik dan non-akademik serta dimuat dalam buku Kebijakan

Sistim Penjaminan Mutu Internal (SPMI) Universitas Trisakti Tahun 2017. Sejalan

dengan terbitnya peraturan perundangan baru untuk pendidikan tinggi antara lain

UU No. 12 Tahun 2012 tentang Pendidikan Tinggi, Peraturan Menteri Riset,

Teknologi, dan Pendidikan Tinggi No. 44 Tahun 2015, serta terbitnya Statuta

Universitas Trisakti 2015 dan Anggaran Rumah Tangga Univerversitas Trisakti 2015,

maka Universitas Trisakti berkomitmen penuh dengan mutu pendidikan melalui

Badan Jaminan Mutu (BJM) dengan kewajibannya memberikan pelayanan terkait

dengan kondisi mutu, melaksanakan mandat peningkatan jaminan mutu serta

memiliki tanggung jawab untuk mengawasi mutu sistem pendidikan di Universitas

Trisakti. Kebijakan, standar, manual, dan perangkat SPMI lainnya yang diperlukan

untuk melakukan penjaminan mutu harus dikembangkan secara berkesinambungan.

Dokumen SPMI diharapkan menjadi dasar pelaksanaan berbagai kegiatan dalam

lingkup Universitas Trisakti.

Universitas Trisakti memiliki dokumen Sistem Penjaminan Mutu yang meliputi:

1. Kebijakan Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI)

Pada tahun 2008, Universitas Trisakti telah memiliki Kebijakan Akademik,

kemudian direvisi pada tahun akademik 2010 menjadi: Kebijakan

Perguruan Tinggi, Kebijakan Akademik dan Kebijakan Sistem Penjaminan

Mutu Internal dan kemudian pada tahun 2017 direvisi menjadi Kebijakan

Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI) Universitas Trisakti

2. Manual SPMI.

Dokumen ini terdiri atas prinsip-prinsip manajemen mutu yang mencakup:

penetapan standar, pemenuhan standar, pengendalian standar dan

Page 194: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akademik 2021/2022

VIII- 4

peningkatan/pengembangan standar untuk diterapkan di Universitas

Trisakti.

3. Standar Mutu.

Dalam dokumen standar mutu terdapat Pernyataan Mutu yang

diwujudkan dalam penentuan masing-masing standar dengan indikator

capaian. Standar mutu proses pembelajaran disusun berdasarkan

peraturan perundangan, visi dan misi Universitas Trisakti, serta

memperhatikan kompetensi lulusan yang dibutuhkan stakeholders. Sejak

dikeluarkannya dokumen jaminan mutu oleh BJM, dokumen Standar Mutu

telah mengalami beberapa kali revisi disesuaikan peraturan perundangan

yang berlaku serta pengembangan sistem jaminan mutu di Universitas

Trisakti.

Dokumen Standar Mutu Universitas Trisakti Tahun 2016 telah mengacu

pada Peraturan Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi RI No. 44

Tahun 2015 tentang Standar Nasional Pendidikan Tinggi. Standar dan

cakupan standar SPMI Universitas memuat 51 standar mutu, yang dibagi

dalam 4 kelompok, yaitu:

a. Standar Pendidikan (24 standar) yang terdiri atas; 1) Standar

Kompetensi Lulusan; 2) Standar Isi Pembelajaran; 3) Standar Proses

Pembelajaran; 4) Standar Penilaian Pembelajaran (7 standar), terdiri

atas: 4.1 Standar Persiapan Penilaian Pembelajaran, 4.2 Standar

Prinsip Penilaian Pembelajaran, 4.3 Standar Teknik dan Instrumen

Penilaian Pembelajaran, 4.4 Standar Mekanisme dan Prosedur

Penilaian Pembelajaran, 4.5 Standar Pelaksanaan Penilaian

Pembelajaran, 4.6 Standar Pelaporan Pembelajaran, 4.7 Standar

Kelulusan Mahasiswa; 5) Standar Dosen dan Tenaga Kependidikan

(11 standar), terdiri atas: 5.1 Standar Sistem Pengelolaan Dosen, 5.2

Standar Ketersediaan Dosen, 5.3 Standar Kualifikasi dan Kompetensi

Dosen, 5.4 Standar Penugasan dan Beban Kerja Dosen, 5.5 Standar

Pembinaan dan Pengembangan Kualifikasi Akademik Dosen, 5.6

Standar Pemantauan dan Evaluasi Rekam Jejak Kinerja Dosen, 5.7

Syandar Kepuasan Dosen dan Tenaga Kependidikan, 5.8 Standar

Pengelolaan Tenaga Kependidikan, 5.9 Standar Ketersediaan Tenaga

Kependidikan, 5.10 Standar Pembinaan dan Pengembangan

Kualifikasi Akademik Tenaga Kependidikan, 5.11 Standar Sistim

Rekrutmen; 6) Standar Sarana dan Prasarana Pembelajaran; 7)

Page 195: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akademik 2021/2022

VIII- 5

Standar Pengelolaan Pembelajaran; 8) Standar Pendanaan dan

Pembiayaan Pembelajaran.

b. Standar Penelitian (9 standar) yang terdiri atas; 1) Standar Hasil

Penelitian; 2) Standar Isi Penelitian; 3) Standar Proses Penelitian; 4)

Standar Penilaian Penelitian; 5) Standar Peneliti; 6) Standar Sarana

dan Prasarana Penelitian; 7) Standar Pengelolaan Penelitian; 8)

Standar Pendanaan dan Pembiayaan Penelitian; 9) Standar Penilai

Penelitian

c. Standar Pengabdian Kepada Masyarakat (11 standar) yang terdiri

atas; 1) Standar Hasil PKM; 2) Standar Isi PKM; 3) Standar Proses PKM

(3 standar), terdiri atas: 3.1 Standar Perencanaan Kegiatan PKM, 3.2

Standar Pelaksanaan Kegiatan PKM dan 3.3 Standar Laporan Kegiatan

PKM; 4) Standar Penilaian PKM; 5) Standar Pelaksana PKM; 6) Standar

Sarana dan Prasarana PKM; 7) Standar Pengelolaan PKM; 8) Standar

Pendanaan dan Pembiayaan PKM; 9) Standar Penilai Internal PKM

d. Standar Lain (7 standar) yang terdiri atas; 1) Standar Tata Pamong; 2)

Standar Kepemimpinan; 3) Standar Sistem Pengelolaan; 4) Standar

Pengelolaan SPMI; 5) Standar Kemahasiswaan dan Almuni; 6) Standar

Sistem Informasi; 7) Standar Kerjasama.

4. Prosedur Mutu

Prosedur Mutu dilengkapi dengan Pedoman Penyusunan Standar

Operasional Prosedur (SOP). Setiap unit telah memiliki SOP yang

terdokumentasi sebagai pedoman pelaksanaan kerja unit.

5. Instruksi Kerja,

Dalam setiap SOP dilengkapi Instruksi Kerja yang berisi uraian urut-urutan

langkah kerja dan pihak penanggungjawab pada setiap tahapan.

6. Manual Prosedur Audit Mutu Internal yang dilengkapi dengan 8

formulir audit, yaitu;

a. TAU – 001; Program Audit

b. TAU – 002; Surat Tugas Audit

c. TAU – 003; Program Kerja Audit

d. TAU – 004; Checklist Audit

e. TAU – 005; Temuan Audit

f. TAU – 006; Permintaan Tidakan Perbaikan dan Pencegahan

g. TAU – 007: Verifikasi Tindakan Perbaikan dan Pencegahan

Page 196: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akademik 2021/2022

VIII- 6

h. TAU – 008; Daftar Registrasi Permintaan Perbaikan dan

Pencegahan

7. Dokumen Organisasi dan Tata Kerja Badan Jaminan Mutu (BJM) dan

Jaminan Mutu Fakultas (JMF).

Pentahapan Capaian Sasaran Mutu, dalam Renstra dan Renop setiap Kategori

Program memiliki indikator kinerja yang memuat program kerja dan target-target

yang harus dicapai. Dalam uapaya untuk mencapai target tersebut disusun tahapan

pencapaiannya. Pelaksanaan peningkatan mutu secara berkelanjutan berpegang

pada prinsip Plan-Do-Check-Action (PDCA) dan mengimplementasikan SPMI

melalui siklus kegiatan yang disingkat sebagai PPEPP, yaitu terdiri atas:

1) Penetapan (P) Standar Dikti, yaitu kegiatan penetapan standar yang terdiri atas

SN Dikti dan Standar Dikti yang telah ditetapkan oleh perguruan tinggi;

2) Pelaksanaan (P) Standar Dikti, yaitu kegiatan pemenuhan standar yang terdiri

atas SN Dikti dan Standar Dikti yang telah ditetapkan oleh perguruan tinggi;

3) Evaluasi (E) pelaksanaan Standar Dikti, yaitu kegiatan pembandingan antara

luaran kegiatan pemenuhan standar dengan standar yang terdiri atas SN Dikti

dan Standar Dikti yang telah ditetapkan oleh perguruan tinggi;

4) Pengendalian (P) pelaksanaan Standar Dikti, yaitu kegiatan analisis penyebab

standar yang terdiri atas SN Dikti dan Standar Dikti yang telah ditetapkan oleh

perguruan tinggi yang tidak tercapai untuk dilakukan tindakan koreksi; dan

5) Peningkatkan (P) Standar Dikti, yaitu kegiatan perbaikan standar yang terdiri

atas SN Dikti dan Standar Dikti agar lebih tinggi daripada standar yang terdiri atas

SN Dikti dan Standar Dikti yang telah ditetapkan.

Setelah satu atau beberapa siklus SPMI diimplementasikan oleh perguruan tinggi, SPMI sebagai suatu sistem secara utuh perlu dievaluasi dan kemudian dikembangkan secara berkelanjutan oleh perguruan tinggi yang bersangkutan.

C. IMPLEMENTASI SISTEM PENJAMINAN MUTU INTERNAL

Implementasi penjaminan mutu di tingkat Fakultas dilaksanakan oleh Jaminan

Mutu Fakultas (JMF), yang secara struktural bertanggung jawab kepada Dekan.

Ketua JMF diangkat berdasarkan Surat Keputusan Rektor dan tidak sedang

menjabat struktural. Anggota JMF mewakili program studi dan dipilih oleh Majelis

Jurusan.

Page 197: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akademik 2021/2022

VIII- 7

Tugas Pokok dan Fungsi Kepala Jaminan Mutu Fakultas

1. Melakukan pembinaan, pengembangan, memfasilitasi, mengawasi,

memantau serta mengevaluasi proses penerapan sistem penjaminan mutu di

tingkat Fakultas dan program studi yang mengacu pada Standar Mutu

Universitas Trisakti.

2. Menyampaikan hasil audit internal dan memberikan masukan terhadap

perbaikan mutu kepada pimpinan Unit dalam lingkup Fakultas.

3. Melaporkan hasil audit internal di lingkup Fakultas kepada Dekan.

4. Melaporkan secara berkala dalam Laporan Tahunan mengenai hasil

pencapaian kinerja JMF kepada Dekan.

5. Melakukan koordinasi pelaksanaan penjaminan mutu di tingkat Fakultas

dan Program Studi dalam lingkup Fakultas dengan BJM.

6. Universitas Trisakti telah melaksanakan sistem penjaminan mutu internal

dan sudaj dijalankan kepada seluruh unit kerja, yang didalamnya mencakup

siklus perencanaan, pelaksanaan, analisis, evaluasi yang diakhir dengan

tindakan perbaikan sesuai dengan hasil audit.

Ketua JMF diangkat berdasarkan SK Rektor No. 043/USAKTI/SKR/II/2018,

tanggal 28 Februari 2018 untuk masa jabatan 2 (dua) tahun. Dalam menjalankan

tugasnya Ketua JMF dibantu oleh 5 anggota JMF yaitu Kepala Bidang Sekretariat,

kepala Bidang Penjaminan Mutu, Kepala Bidang Audit, Kepala Bidang Akreditasi

dan Kepala Bidang Pengkajian dan Pengembangan Instruksi. Kepala Bidang ini

diangkat berdasarkan SK Dekan No. 423/C.1/FTKE/USAKTI/I/2019.

Tugas Pokok dan Fungsi Koordinator Bidang Sistem Penjaminan Mutu Fakultas

1. Mengembangkan dan menyusun dokumen mutu yang terdiri atas manual

mutu, standar mutu, standar operasional prosedur (SOP), instruksi kerja dan

rekam mutu (database) dengan menggunakan prinsip continuous

improvement.

2. Menggali dan mendokumentasikan aspirasi pemangku kepentingan

(stakeholders) dalam rangka merumuskan penyempurnaan standar mutu

input, proses, dan keluaran proses pendidikan tinggi.

3. Melakukan kegiatan pendampingan dalam proses penyusunan dokumen

mutu di unit kerja Fakultas dan program studi.

4. Menyelenggarakan koordinasi kerja dengan unit-unit kerja dalam lingkup

Fakultas terwujudnya keberhasilan sistem penjaminan mutu di Fakultas.

Page 198: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akademik 2021/2022

VIII- 8

Tugas Pokok dan Fungsi Koordinator Bidang Audit Mutu Internal Fakultas

1. Melaksanakan fungsi akuntabilitas, dengan melakukan akuntabilitas

pemeriksaan dan verifikasi Program Studi apakah upaya mempertahankan

dan meningkatkan mutu akademik dan non-akademik sesuai dengan

standar, tepat dan efektif serta tanggung jawab dilaksanakan dengan baik.

2. Melaksanakan fungsi peningkatan, dengan membantu Program Studi agar

lebih memahami kondisinya, mengindentifikasi kekuatan dan kelemahan

dalam kebijakan, prosedur dan praktek penyelenggaraan akademik dan non-

akademik.

Hubungan koordinasi BJM dengan JMFsebagai Gambar 8.2 berikut;

Rektor

WR I WR II WR III WR IV

Direktur

Badan

Jaminan Mutu

Dekan

WD I WD II WD III WD IV

Kepala

Jaminan Mutu

Fakultas

Jurusan/

Program Studi

Gambar 8.2. Organisasi dan Tata Kerja antara BJM dan JMF

Universitas Trisakti telah melaksanakan sistem penjaminan mutu internal dan sudah

dijalankan kepada seluruh unit kerja, yang didalamnya mencakup siklus

perencanaan, pelaksanaan, analisis, evaluasi yang diakhiri dengan tindakan

perbaikan sesuai dengan hasil audit.

Page 199: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akademik 2021/2022

VIII- 9

D. AUDIT MUTU AKADEMIK INTERNAL

Dalam melaksanakan Audit Mutu Akademik Internal, Bidang Monitoring dan Evaluasi

serta Audit Internal mempersiapkan dokumen mutu, formulir rencana kunjungan

serta daftar pertanyaan.

Tahapan pelaksanaan Audit Internal adalah sebagai berikut;

1. Tahap Perencanaan Audit oleh Manajemen Audit JMF mencakup;

a. Penyusunan program audit internal.

b. Penetapan tujuan audit (ruang lingkup dan sasaran)

c. Penunjukkan tim Auditor.

2. Tahap Persiapan oleh Tim Auditor, yaitu;

a. Tinjauan dokumen meliputi informasi/standard/SOP/peraturan/

instruksi kerja/metode kerja terkait.

b. Penyusunan program kerja audit (Form TAU-003/R0)

c. Persiapan checklist (5 W 1 H) (Form TAU-004/R0)

d. Pembuatan jadwal untuk Auditor dan Auditi yang disepakati.

e. Pertemuan Auditor untuk briefing.

3. Pelaksanaan Audit oleh Tim Auditor.

4. Pelaporan Hasil Temuan Audit oleh Tim Auditor (Form TAU – 005/R1)

5. Rekapitulasi laporan dan tindak lanjut oleh Manajemen BJM (Form TAU –

006/ R1).

Hasil audit dilaporkan kepada Pimpinan Universitas, Fakultas/Jurusan/Program Studi

untuk ditindaklanjuti dengan baik, dan dijadikan pijakan dalam perbaikan dan

menyusunan kebijakan tahap berikutnya. Selain itu, hasil evaluasi didesiminasi

melalui rapat fakultas, rapat jurusan dan rapat program studi. Hasil temuan audit

diverifikasi oleh Tim Audit pada semester genap berikutnya, karena program studi

membutuhkan waktu selama 4 (empat) sampai 6 (enam) bulan untuk

menindaklanjuti hasil temuan audit tersebut. Proses verifikasi dilaksanakan sesuai

jadwal yang disepakati. Pada saat verifikasi Tim Auditor dengan dibekali Surat Tugas

seperti pada saat audit memverifikasi Permintaan Tindakan Perbaikan dan

Pencegahan TAU-006 dengan mengisi TAU-007. Hasil verifikasi dari seluruh unit oleh

Page 200: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akademik 2021/2022

VIII- 10

BJM di rangkum dalam Daftar Registrasi Permintaan Perbaikan dan Pencegahan

(TAU-008).

E. PENDAMPINGAN PENYUSUNAN BORANG AKREDITASI

Jaminan Mutu Fakultas (JMF) bersama-sama dengan Badan Jaminan Mutu

(BJM) dengan asesor BAN-PT yang dimiliki Universitas Trisakti melaksanakan

pendampingan penyusunan dokumen akreditasi. Mekanisme pendampingan

penyusunan dokumen akreditasi BAN-PT sebagai berikut;

1. Jaminan Mutu Fakultas (JMF) melalui Wakil Dekan Bidang Akademik

mengirimkan surat kepada Ketua Jurusan mengingatkan bahwa program

studi yang berada dibawah pimpinannya untuk membentuk Tim re-akreditasi

program studi. Pengiriman surat dilakukan 1 (satu) tahun sebelum masa

berlaku akreditasi saat ini berakhir (H-12 bulan)

2. Dekan menugaskan Wakil Dekan Bidang Akademik bersama dengan Ketua

Program Studi membentuk Tim re-akreditasi yang ditetapkan berdasarkan

Surat Tugas Dekan. Waktu diterbitkan surat tugas Dekan paling lambat 11

bulan sebelumnya (H-11 bulan).

3. JMF melalui Wakil Dekan Bidang Akademik menugaskan evaluator internal

yang merupakan asesor BAN-PT untuk melakukan bimbingan penyusunan

borang akreditasi dan evaluasi diri program studi (H-10 bulan).

4. Proses penyusunan borang Fakultas, borang program studi serta evaluasi diri

paling lambat diselesaikan dalam waktu 2 bulan (H-8 bulan).

5. Tim evaluator internal melakukan simulasi berdasarkan analisis kecukupan

dan analisis lapangan. Skor hasil simulasi disampaikan kepada JMF.

Disamping itu, program studi melakukan finalisasi terhadap kelengkapan

administrasi (H-7 bulan)

6. JMF menyampaikan ke program studi apabila program studi mempunyai

target A maka skor harus lebih besar dari 360 atau bagi program studi yang

mempunyai target B maka skor harus lebih besar dari 300.

7. Apabila target belum tercapai dan masih ada waktu, maka dokumen re-

akreditasi di revisi dengan penambahan informasi. Sebaliknya bila telah

mencapai batas waktu 6 bulan sebelum berakhir masa akreditasi maka

dokumen harus segera diperbaiki dan finalisasi dokumen re-akreditasi.

8. Dokumen re-akreditasi dikirim ke BAN-PT pada 6 (enam) bulan sebelum masa

Page 201: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akademik 2021/2022

VIII- 11

akreditasi program studi berakhir.

F. PROGRAM MERDEKA BELAJAR KAMPUS MERDEKA (MBKM)

Dalam upaya mendukung Program Pemerintah – Program Merdeka Belajar

Kampus Merdeka, maka dalam rangka untuk dapat melaksanakan Kegiatan

MBKM agar berjalan dengan baik maka Badan Jaminan Mutu Universitas

membuat beberapa Standart Operasional Prosedur pada berbagai kegiatan

dalam Program MBKM. Prosedur ini digunakan sebagai acuan pelaksanaan

kegiatan bagi program studi, unite terkait serta mahasiswa Universitas Trisakti

yang terlibat dalam pelaksanaan. Ada 6 SOP Kegiatan yang telah dibuat yaitu:

1. SOP Kegiatan Pertukaran Mahasiswa Perguruan Tinggi Mitra Inisiasi Internal.

2. SOP Kegiatan Pertukaran Mahasiswa Perguruan Tinggi Mitra Inisiasi

Eksternal.

3. Prosedur Kegiatan Pertukaran Mahasiswa Lintas Program Studi

4. Prosedur Kegiatan Pertukaran Mahasiswa Dari Perguruan Tinggi Mitra

5. Prosedur Proses Kegiatan Magang Inisiasi Internal

6. Prosedur Proses Kegiatan Magang Inisiasi Eksternal

F.1. Kegiatan Pertukaran Mahasiswa Perguruan Tinggi Mitra Inisiasi Internal

A. Tujuan Prosedur

Memberikan mekanisme pelaksanaan program pertukaran Mahasiswa

MBKM agar dapat terlaksana dengan baik dan memberikan dampak positif

bagi mahasiswa Universitas Trisakti sebagai peserta pertukaran mahasiswa

MBKM.

B. Prosedur

B.1. Prosedur Perencanaan Kegiatan Pertukaran Mahasiswa Lintas Program

Studi

1. Kaprodi bersama tim kurikulum menetapkan dan menyiapkan MK

beserta RPS yang ditawarkan untuk kegiatan pertukaran

Mahasiswa kepada Program Studi Mitra.

2. Kaprodi menginisiasi / melakukan penjajagan Kerjasama Kegiatan

Pertukaran Mahasiswa program MBKM dengan Program Studi

Page 202: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akademik 2021/2022

VIII- 12

Mitra membuat kesepakatan dengan Program Studi PT mitra

antara lain proses pembelajaran, pengakuan kredit semester dan

penilaian, serta skema kuota untuk mahasiswa inbound maupun

mahasiswa outbound serta skema pembiayaannya.

3. Kaprodi melaporkan penjajakan yang dilakukan kepada Wakil

Dekan I untuk dilaporkan kepada Dekan.

4. Dekan melaporkan kepada Wakil Rektor I dan disposisi ke BAA.

5. Wakil Rektor I menindaklanjuti dalam bentuk dokumen Kerjasama

(Perjanjian Kerjasama /PKS) berdasarkan panduan Kerjasama

Universitas Trisakti tahun 2020, dan melaporkannya kepada Wakil

Rektor IV melalui Direktur Kantor Urusan Internasional, Kerjasama

dan Kebudayaan

6. Kaprodi bersama tim kurikulum menyusun petunjuk teknis dan

menetapkan persyaratan peserta kegiatan pertukaran Mahasiswa.

7. Kaprodi memasukan matakuliah, penyetaraan, dan membuat

jadwal perkuliahan PT luar ke sistem Usakti

8. Mahasiswa mendaftar pengambilan matakuliah eksternal.

9. Kaprodi melaksanakan proses seleksi mahasiswa peserta

pertukaran Mahasiswa.

10. Mahasiswa mengikuti seleksi peserta kegiatan pertukaran

Mahasiswa program MBKM dengan Program Studi/ Perguruan

Tinggi Mitra

11. Mahasiswa dengan status diterima melakukan persetujuan dan

membuat komitmen keikutsertaan program.

12. Dosen PA memverifikasi dan menyetujui usulan KRS mata kuliah

program MBKM

B.2 Prosedur Pelaksanaan Kegiatan Pertukaran Mahasiswa Perguruan Tinggi

Mitra Inisiasi Internal

1. Mahasiswa mengikuti perkuliahan di program studi penerima

sesuai mekanisme yang telah ditentukan

2. Mahasiswa membuat refleksi diri kegiatan Pertukaran Mahasiswa

MKBM

3. Dosen Pembimbing / Dosen Wali melakukan monitoring dan

evaluasi aktivitas pembelajaran

4. Kaprodi penerima memberikan nilai dan hasil evaluasi akhir

terhadap mahasiswa untuk direkognisi di prodi asalnya

Page 203: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akademik 2021/2022

VIII- 13

5. Kaprodi asal melakukan pengakuan dan penyetaraan hasil evaluasi

akhir melaporkan hasil kegiatan belajar ke Direktorat Jenderal

Pendidikan Tinggi melalui Pangkalan Data Pendidikan Tinggi.

B.3 Prosedur Evaluasi Kegiatan Pertukaran Mahasiswa Perguruan

Tinggi Mitra Inisiasi Internal.

1. Kaprodi memberikan surat pemberitahuan terhadap mahasiswa

dan dosen wali untuk mengisi survey kepuasan.

2. Mahasiswa dan dosen wali mengisi form kepuasan terhadap

kegiatan proses pembelajaran

3. Kaprodi melakukan evaluasi pelaksanaan kegiatan pertukaran

Mahasiswa Perguruan Tinggi Mitra Inisiasi Internal berdasarkan

nilai dan hasil evaluasi pembelajaran dari program studi tempat

mahasiswa belajar serta hasil monitoring oleh dosen wali dan hasil

survey Kepuasan Mahasiswa.

F.2. Kegiatan Pertukaran Mahasiswa Perguruan Tinggi Mitra Inisiasi Eksternal

A. Tujuan Prosedur

Memberikan mekanisme pelaksanaan program pertukaran Mahasiswa

MBKM agar dapat terlaksana dengan baik dan memberikan dampak positif

bagi mahasiswa Universitas Trisakti sebagai peserta pertukaran mahasiswa

MBKM.

B. Prosedur

B.1. Prosedur Perencanaan Kegiatan Pertukaran Mahasiswa Perguruan

Tinggi Mitra Inisiasi Eksternal

1. Warek I melalui BAA mensosialisasikan Program Pertukaran

Mahasiswa Inisiasi Eksternal kepada Dekan.

2. Dekan mensosialisasikan Program Pertukaran Mahasiswa Inisiasi

External kepada Kaprodi

3. Kaprodi mensosialisasikan Program Pertukaran Mahasiswa Inisiasi

External dan panduan rekognisi MK dan SKS untuk bentuk kegiatan

Program Mahasiswa program MBKM kepada Dosen wali dan

Mahasiswa

Page 204: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akademik 2021/2022

VIII- 14

4. Mahasiswa melaporkan rencana keikutsertaan Kegiatan

Pertukaran Mahasiswa yang diinisiasi oleh pihak eksternal kepada

Kaprodi

5. Kaprodi memberikan persetujuan dan meminta surat rekomendasi

kepada Dekan.

6. Dekan mengeluarkan surat rekomendasi

7. Kaprodi memasukan mata pelajaran dan kelas ke sistem Usakti.

8. Mahasiswa mengikuti seleksi peserta kegiatan Pertukaran

Mahasiswa Program MBKM yang diinisiasi pihak Eksternal.

9. Mahasiswa memasukan keikutsertaan seleksi ke sistem USakti

10. Mahasiswa yang diterima mengupdate data status penerimaan ke

sistem Usakti dibuktikan dengan keterangan penerimaan dan bila

mahasiswa tidak diterima, maka mahasiswa mendaftar MK di prodi

asal

11. BAA melakukan verifikasi status penerimaan mahasiswa dan

memberikan informasi nama-nama mahasiswa yang diterima

kepada Dekan.

12. Dekan memberikan informasi hasil verifikasi BAA kepada Kaprodi

13. Kaprodi asal bersama tim kurikulum program studi melakukan

penyetaraan Mata Kuliah serta menetapkan sks berdasarkan

panduan pengakuan dan penyetaraan Mata kuliah, yaitu sebagai

Mata Kuliah Penguatan Kompetensi yang memenuhi CPL prodi

atau Mata Kuliah Perluasan Kompetensi atau capaian

pembelajaran lulusan (CPL) tambahan.

14. Mahasiswa melihat informasi penyetaraan di sistem Usakti dan

memutuskan mengikuti program atau tidak.

15. Dosen PA memverifikasi dan menyetujui usulan KRS mata kuliah

program MBKM

B.2. Prosedur Pelaksanaan Kegiatan Pertukaran Mahasiswa Perguruan Tinggi

Mitra Inisiasi Eksternal

1. Mahasiswa mengikuti perkuliahan di program studi penerima

sesuai mekanisme yang telah ditentukan

2. Mahasiswa membuat refleksi diri kegiatan Pertukaran Mahasiswa

MKBM

3. Dosen Pembimbing melakukan monitoring dan evaluasi aktivitas

pembelajaran

Page 205: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akademik 2021/2022

VIII- 15

4. Program Studi penerima memberikan nilai dan hasil evaluasi akhir

terhadap mahasiswa untukdirek ognisi di prodi asalnya

5. Kaprodi asal melakukan pengakuan dan penyetaraan hasil evaluasi

akhir melaporkan hasil kegiatan belajar ke Direktorat Jenderal

Pendidikan Tinggi melalui Pangkalan Data Pendidikan Tinggi.

B.3. Prosedur Evaluasi Kegiatan Pertukaran Mahasiswa Perguruan Tinggi

Mitra Inisiasi Eksternal.

1. Kaprodi memberikan surat pemberitahuan terhadap mahasiswa

dan dosen wali untuk mengisi survey kepuasan kegiatan

pembelajaran

2. Mahasiswa dan dosen wali mengisi form kepuasan mahasiswa

terhadap kegiatan proses pembelajaran

3. Kaprodi melakukan evaluasi pelaksanaan kegiatan pertukaran

Mahasiswa Program MKBM berdasarkan hasil monitoring,

penilaian oleh Pihak Mitra, dan hasil survey Kepuasan Mahasiswa

dan Mitra.

F.3. Kegiatan Pertukaran Mahasiswa Lintas Program Studi

A. Tujuan Prosedur

Memberikan mekanisme pelaksanaan program pertukaran Mahasiswa

MBKM agar dapat terlaksana dengan baik dan memberikan dampak positif

bagi mahasiswa Universitas Trisakti sebagai peserta pertukaran mahasiswa

MBKM.

B. Prosedur

B.1. Prosedur Perencanaan Kegiatan Pertukaran Mahasiswa Lintas Program

Studi

1. Kaprodi menyiapkan daftar mata kuliah (MK) dan jadwal

perkuliahan yang ditawarkan sebagai MK program MBKM lintas

prodi dalam lingkup Universitas Trisakti.

2. Subag dikjar memasukan penjadwalan kelas merdeka belajar ke

sistem.

Page 206: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akademik 2021/2022

VIII- 16

3. Kaprodi melaporkan daftar MK yang ditawarkan sebagai Mata

Kuliah program MBKM lintas prodi dalam lingkup Universitas

Trisakti kepada Wakil Dekan I.

4. Dekan melaporkan daftar MK yang ditawarkan sebagai MK

program MBKM lintas prodi dalam lingkup Universitas Trisakti

kepada Wakil Rektor I dan disposisi ke Ka BAA.

5. Wakil Rektor I menyetujui / mengetahui mata kuliah yang

ditawarkan.

6. Kaprodi mensosialisasikan mata kuliah dan jadwal perkuliahan

kepada program studi di lingkup Universitas Trisakti.

7. Mahasiswa mendaftar matakuliah yang ditawarkan.

8. Kaprodi Penerima melaksanakan seleksi peserta kegiatan

Pertukaran Mahasiswa Program MBKM lintas Prodi dalam lingkup

Universitas Trisakti.

9. Kaprodi Asal melakukan pemeriksaan dan persetujuan

pengambilan matakuliah MBKM.

10. Apabila mahasiswa tidak diterima, maka mahasiswa mendaftar MK

di prodi asal.

11. Kaprodi Asal bersama tim kurikulum program studi melakukan

penyetaraan Mata Kuliah serta menetapkan sks berdasarkan

panduan pengakuan dan penyetaraan Mata kuliah, yaitu sebagai

Mata Kuliah Penguatan Kompetensi yang memenuhi CPL prodi

atau Mata Kuliah Perluasan Kompetensi atau capaian

pembelajaran lulusan (CPL) tambahan.

12. Mahasiswa memutuskan mengikuti program atau tidak.

13. Dosen Pembimbing Akademik memverifikasi dan menyetujui

usulan KRS mata kuliah program MBKM lintas prodi dalam lingkup

Universitas Trisakti.

B.2 Prosedur Pelaksanaan Kegiatan Pertukaran Mahasiswa Lintas Program

Studi

1. Mahasiswa mengikuti perkuliahan di program studi penerima

sesuai mekanisme yang telah ditentukan.

2. Mahasiswa membuat refleksi diri kegiatan Pertukaran Mahasiswa

MKBM.

3. Dosen pengampu kata kuliah melakukan monitoring dan evaluasi

aktivitas pembelajaran

Page 207: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akademik 2021/2022

VIII- 17

4. Program Studi penerima memberikan nilai dan hasil evaluasi akhir

terhadap mahasiswa untuk direkognisi di prodi asalnya

5. Kaprodi asal melakukan pengakuan dan penyetaraan hasil evaluasi

akhir melaporkan hasil kegiatan belajar ke Direktorat Jenderal

Pendidikan Tinggi melalui Pangkalan Data Pendidikan Tinggi.

B.3. Prosedur Evaluasi Kegiatan Pertukaran Mahasiswa Lintas Program Studi

1. Kaprodi memberikan surat pemberitahuan terhadap mahasiswa

dan dosen wali program studi asal untuk mengisi survey kepuasan

serta kepada dosen pengampu mata kuliah untuk membuat rekap

evaluasi kegiatan pembelajaran selama 1 semester.

2. Mahasiswa dan dosen wali program studi asal mengisi form

kepuasan mahasiswa terhadap kegiatan proses pembelajaran

3. Kaprodi melakukan evaluasi pelaksanaan kegiatan pertukaran

Mahasiswa Program MKBM berdasarkan hasil monitoring,

penilaian oleh Pihak Mitra, dan hasil survey Kepuasan Mahasiswa

dan Mitra.

F.4. Kegiatan Pertukaran Mahasiswa Dari Perguruan Tinggi Mitra

A. Tujuan Prosedur

Memberikan mekanisme pelaksanaan program pertukaran Mahasiswa

MBKM bagi peserta mahasiswa Perguruan Tinggi Mitra (inbound) di Program

Studi dalam lingkup Universitas Trisakti, agar dapat terlaksana dengan baik

dan memberikan dampak positif bagi mahasiswa peserta pertukaran

mahasiswa MBKM.

B. Prosedur B.1. Prosedur Kegiatan Pertukaran Mahasiswa dari Perguruan Tinggi Mitra di

Lingkup Universitas Trisakti

1. Kaprodi menyiapkan daftar mata kuliah (MK) dan jadwal

perkuliahan yang ditawarkan sebagai MK program MBKM lintas

Perguruan Tinggi bagi mahasiswa di luar Universitas Trisakti

(inbound).

2. Subag DIKJAR memasukan penjadwalan kelas merdeka belajar ke

sistem.

Page 208: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akademik 2021/2022

VIII- 18

3. Kaprodi melaporkan daftar MK yang ditawarkan sebagai Mata

Kuliah program MBKM lintas Perguruan Tinggi bagi mahasiswa di

luar Universitas Trisakti kepada Wakil Dekan I

4. Dekan melaporkan daftar MK yang ditawarkan sebagai MK

program MBKM lintas Perguruan Tinggi bagi mahasiswa di luar

Universitas Trisakti kepada Wakil Rektor I melalui Ka BAA

5. Wakil Rektor I menyetujui / mengetahui mata kuliah yang

ditawarkan

6. Kaprodi mensosialisasikan mata kuliah dan jadwal perkuliahan

kepada Perguruan Tinggi lain Mahasiswa inbound mendaftar lewat

jalur Merdeka belajar termasuk di dalamnya mendaftar matakuliah

yang ditawarkan

7. Kaprodi Penerima melaksanakan seleksi peserta kegiatan

Pertukaran Mahasiswa Program MBKM lintas Perguruan Tinggi

bagi mahasiswa di luar Universitas Trisakti

8. Mahasiswa memberikan konfirmasi keikutsertaan dengan

membuat pernyataan komitmen mengikuti program secara

paripurna

9. Mahasiswa memesan tanggal verifikasi data pendaftaran dan

pengambilan matakuliah

10. Mahasiswa mengikuti kegiatan verifikasi data sesuai dengan

tanggal yang dipesan.

11. BAA membuat NIM mahasiswa inbound dan memasukkan ke

dalam daftar peserta kelas sesuai dengan Mata Kuliah yang

diambil.

B.2 Prosedur Pelaksanaan Kegiatan Pertukaran Mahasiswa dari Perguruan

Tinggi Mitra di Lingkup Universitas Trisakti

1. Mahasiswa mengikuti perkuliahan di program studi penerima

sesuai mekanisme yang telah ditentukan

2. Mahasiswa inbound membuat refleksi diri kegiatan Pertukaran

Mahasiswa MKBM

3. Dosen Pengampu Mata Kuliah melakukan monitoring dan evaluasi

aktivitas pembelajaran secara periodik

4. Program Studi penerima di lingkup Universitas Trisakti

memberikan nilai dan hasil evaluasi akhir, serta melaporkan hasil

Page 209: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akademik 2021/2022

VIII- 19

kegiatan belajar ke Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi melalui

Pangkalan Data Pendidikan Tinggi.

B.3 Prosedur Evaluasi Kegiatan Pertukaran Mahasiswa dari Perguruan Tinggi

Mitra di Lingkup Universitas Trisakti

1. Kaprodi memberikan surat pemberitahuan terhadap mahasiswa

dan mitra untuk mengisi form survey kepuasan serta kepada dosen

pengampu untuk merekap hasil evaluasi kegiatan pembelajaran

selama 1 semester.

2. Mahasiswa dan mitra mengisi form kepuasan mahasiswa terhadap

kegiatan proses pembelajaran serta dosen pengampu merekap

hasil evaluasi kegiatan pembelajaran.

3. Kaprodi melakukan evaluasi pelaksanaan kegiatan pertukaran

Mahasiswa Program MKBM lintas perguruan tinggi bagi peserta

mahasiswa dari Program Studi di luar lingkup Universitas Trisakti

berdasarkan hasil monitoring, hasil survey kepuasan mahasiswa

serta penilaian dan hasil kepuasan mitra.

F.5. Kegiatan Magang Inisiasi Internal

A. Tujuan Prosedur

1. Memberikan panduan kepada Program Studi, dosen dan mahasiswa

program

2. Sarjana/Sarjana Terapan dalam mekanisme proses pengajuan serta

pelaksanaan Kegiatan Magang Program MBKM Universitas Trisakti.

3. Meningkatkan efektivitas dan efisiensi pelaksanaan Kegiatan Magang

Program MBKM di Universitas Trisakti

4. Menjamin pencapaian standar mutu akademik Kegiatan Magang MBKM

mencakup; perencanaan, pelaksanaan, monitoring dan evaluasi,

perbaikan dan peningkatan proses pembelajaran.

B. Prosedur

B.1. Prosedur Perencanaan Kegiatan Magang Inisiasi Internal

1. Kaprodi menginisiasi / melakukan penjajakan Kerjasama dengan Mitra Kegiatan Magang.

2. Kaprodi melaporkan penjajakan yang dilakukan kepada Wakil Dekan IV untuk dipelajari dan dilaporkan kepada Dekan.

Page 210: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akademik 2021/2022

VIII- 20

3. Dekan melaporkan kepada Wakil Rektor IV. 4. Wakil Rektor IV mellalui Dir. Lembaga Budaya menindaklanjuti

dalam bentuk dokumen kerja sama (nota kesepahaman / MoU dan Perjanjian Kerja Sama/PKS) berdasarkan panduan Kerjasama Universitas Trisakti tahun 2020.

5. Kaprodi bersama tim kurikulum menyusun petunjuk teknis dan menetapkan persyaratan peserta kegiatan magang.

6. Kaprodi bersama tim kurikulum menetapkan SKS magang berdasarkan panduan rekognisi MK dan SKS untuk bentuk kegiatan magang program MBKM

7. Kaprodi membuat RPS kegiatan Magang program MBKM yang memenuhi capaian pembelajaran lulusan (CPL) prodi

8. Kaprodi memasukan matakuliah magang, RPS, dan penyetaraan, serta jadwal kegiatan ke sistem

9. Mahasiswa mendaftar kegiatan magang di sistem. 10. Kaprodi melaksanakan proses seleksi 11. Bila lulus seleksi mahasiswa merencanakan kegiatan magang

MBKM bersama Dosen Pembimbing Akademik. 12. Mahasiswa mengikuti pembekalan hard skill, soft skill, dan

lapangan. 13. Kaprodi mengusulkan pada Dekan Surat Tugas Dosen Pembimbing

Magang 14. Dekan mengeluarkan surat Tugas Dosen Pembimbing Magang dan

menerima surat tugas Dosen Pembimbing Mitra/Mentor

B.2 Prosedur Pelaksanaan Kegiatan Magang 1. Kaprodi menyampaikan kepada Dosen Pembimbing tentang

sistem informasi kegiatan magang 2. MBKM yang meliputi portfolio-logbook, sistem penilaian, survey

kepuasan mitra (Form Kepuasan Mitra) kepada dosen pembimbing mitra untuk diisi oleh pihak mitra

3. Kaprodi dan mahasiswa menandatangani kontrak perjanjian kegiatan magang MBKM.

4. Mahasiswa mengikuti kegiatan program MBKM memulai magang sebagaimana dijadwalkan dengan penuh tanggung jawab sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

5. Mahasiswa mengisi dan membuat rekaman kegiatan yaitu portofolio-log book dan dan mahasiswa (Form Kepuasan mahasiswa)

6. Dosen pembimbing melaksanakan pembimbingan baik secara sinkronus maupun asinkronus.

7. Dosen pembimbing internal dan mitra memberikan penilaian

Page 211: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akademik 2021/2022

VIII- 21

8. Kaprodi mengakses sistem informasi untuk kegiatan magang MBKM yang meliputi portfoliologbook, sistem penilaian, survey kepuasan mitra (Form Kepuasan Mitra) dan mahasiswa (Form Kepuasan mahasiswa) dari Kepala Biro Perencanaan dan Pengembangan Sistem Informasi (Ka Barensif)

B.3 Prosedur Evaluasi Kegiatan Magang 1. Kaprodi memberikan surat pemberitahuan terhadap dosen

pembimbing usakti, Mitra dan mahasiswa untuk mengisi form survey kepuasan.

2. Dosen Pembimbing Usakti dan Mitra mengisi form survey kepuasan terhadap kegiatan magang MBKM.

3. Mahasiswa mengisi form survey kepuasan mahasiswa terhadap kegiatan magang MBKM.

4. Kaprodi melakukan evaluasi pelaksanaan kegiatan Magang MKBM berdasarkan hasil monitoring, penilaian oleh Pihak Dosen Usakti, Mitra serta form survey kepuasan mahasiswa.

F.6. Magang Inisiasi Eksternal

A. Tujuan Prosedur

1. Memberikan panduan kepada Program Studi, dosen dan mahasiswa

program

2. Sarjana/Sarjana Terapan dalam mekanisme proses pengajuan serta

pelaksanaan Kegiatan Magang Program MBKM Universitas Trisakti.

3. Meningkatkan efektivitas dan efisiensi pelaksanaan Kegiatan Magang

Program MBKM di Universitas Trisakti

4. Menjamin pencapaian standar mutu akademik Kegiatan Magang MBKM

mencakup; perencanaan, pelaksanaan, monitoring dan evaluasi,

perbaikan dan peningkatan proses pembelajaran.

B.1. Prosedur Perencanaan Kegiatan Magang Inisiasi Eksternal

1. Warek III melalui UPT PHA mensosialisasikan Program Magang

Inisiasi External kepada Dekan.

2. Dekan mensosialisasikan Program Magang Inisiasi External kepada

Kaprodi.

3. Kaprodi mensosialisasikan Program Magang Inisiasi External dan

panduan rekognisi MK dan SKS untuk bentuk kegiatan magang

program MBKM kepada Dosen wali dan Mahasiswa.

Page 212: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akademik 2021/2022

VIII- 22

4. Mahasiswa mengajukan tempat magang yang diminati.

5. Kaprodi menetapkan SKS dan RPS magang berdasarkan panduan

rekognisi MK untuk bentuk kegiatan Magang program MBKM yang

memenuhi CPL prodi, dan memastikan informasi terkait masuk ke

dalam SIS.

6. Kaprodi memasukan tempat magang dan penyetaraan ke sistem

magang.

7. Mahasiswa mendaftar Rencana Magang di sistem magang.

8. Kaprodi melakukan seleksi dan memberikan persetujuan rencana

magang mahasiswa.

9. Kaprodi mengusulkan surat rekomendasi magang mahasiswa

kepada Dekan.

10. Dekan membuat surat rekomendasi magang untuk mahasiswa

kepada Wakil Rektor III.

11. Wakil rektor III memberikan surat pengantar rekomendasi magang

mahasiswa kepada Dekan.

12. Dekan memberikan surat pengantar rekomendasi magang

mahasiswa kepada Kaprodi.

13. Kaprodi memberikan surat pengantar rekomendasi magang

mahasiswa kepada Mahasiswa.

14. Mahasiswa mengikuti seleksi peserta kegiatan Magang MBKM.

15. Kaprodi mengusulkan pada Dekan Surat Tugas Dosen Pembimbing

Magang.

16. Dekan mengeluarkan surat Tugas Dosen Pembimbing Magang dan

Dosen Pembimbing Mitra/Mentor.

17. Mahasiswa merencanakan kegiatan Magang-MBKM bersama

Dosen Pembimbing Akademik.

B.2 Prosedur Pelaksanaan Kegiatan Magang

1. Kaprodi menyampaikan kepada Dosen Pembimbing Usakti dan

Mitra tentang sistem informasi kegiatan magang MBKM yang

meliputi portfolio-logbook, sistem penilaian, survey kepuasan

mitra (Form Kepuasan Mitra) kepada dosen pembimbing mitra

untuk diisi oleh pihak mitra

2. Kaprodi dan mahasiswa menandatangani kontrak perjanjian

kegiatan magang MBKM.

Page 213: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akademik 2021/2022

VIII- 23

3. Mahasiswa mengikuti kegiatan program MBKM memulai magang

sebagaimana dijadwalkan

4. dengan penuh tanggung jawab sesuai dengan ketentuan yang

berlaku.

5. Mahasiswa mengisi dan membuat rekaman kegiatan yaitu

portofolio-log book dan dan mahasiswa (Form Kepuasan

mahasiswa)

6. Dosen pembimbing melaksanakan pembimbingan baik secara

sinkronus maupun asinkronus.

7. Dosen pembimbing eksternal dan mitra memberikan penilaian

Kaprodi mengakses sistem informasi untuk monitoring kegiatan

magang MBKM yang meliputi portfolio-logbook, sistem penilaian,

survey kepuasan mitra (Form Kepuasan Mitra) dan mahasiswa

(Form Kepuasan mahasiswa) dari Kepala Biro Perencanaan dan

Pengembangan Sistem Informasi (Ka Barensif)

B.3 Prosedur Evaluasi Kegiatan Magang

1. Kaprodi memberikan surat pemberitahuan terhadap dosen

pembimbing usakti, Mitra dan mahasiswa untuk mengisi form

survey kepuasan.

2. Dosen Pembimbing Usakti dan Mitra mengisi form survey

kepuasan terhadap kegiatan magang MBKM.

3. Mahasiswa mengisi form survey kepuasan mahasiswa terhadap

kegiatan magang MBKM.

4. Kaprodi melakukan evaluasi pelaksanaan kegiatan Magang MKBM

berdasarkan hasil monitoring, penilaian oleh Pihak Dosen Usakti,

Mitra serta form survey kepuasan mahasiswa.

Page 214: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akademik 2021/2022

IX - 1

Program kerjasama merupakan kegiatan bersama antara Fakultas Teknologi

Kebumian dan Energi dengan pihak luar yang dilaksanakan atas dasar

kepentingan dan manfaat bersama. Pihak luar disini adalah Instansi/Lembaga

Pemerintah, Lembaga Swasta/Asing, Perguruan Tinggi dalam maupun luar negeri.

Tujuan dari kerjasama adalah untuk membantu peningkatan kualitas dan

pengembangan Tridarma Perguruan Tinggi yaitu: pendidikan dan pengajaran

Jurusan/Program Studi, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat yang ada

di lingkungan Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi, Universitas Trisakti.

Sejak berdirinya Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi, kerjasama dengan

pihak luar sudah dilaksanakan dengan beberapa Instansi/Lembaga seperti tertera

pada Tabel 9.1

Selain kerjasama seperti tercantum pada Tabel 9.1 di atas yang telah dituangkan

secara formal dalam bentuk nota kesepahaman atau perjanjian kerjasama,

Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi secara aktif banyak melaksanakan

kegiatan dengan pihak luar, baik dengan institusi dalam negeri dan luar negeri,

instansi pemerintah, lembaga penelitian, maupun organisasi profesi di lingkup

ilmu kebumian dan energi. Beberapa kegiatan tersebut adalah seperti tertera

pada Tabel 9.2

IX. KERJASAMA

Page 215: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akademik 2021/2022

IX - 1

Tabel 9.1 Mitra Kerjasama Dalam dan Luar Negeri

No Nama Instansi Kurun Waktu Kerja Sama

JENIS PERJANJIAN KERJA SAMA

ISI KERJA SAMA

A. DALAM NEGERI

1 TOTAL Indonesie 27/01/2011

s.d. 26/01/2016

MoU Hibah Licence Software dan Perjanjian Pemberian Beasiswa Ikatan Dinas.

2 Badan Geologi Departemen Energi dan Sumber Daya Mineral

01/08/2006 s.d.

01/08/2011 MoU Peningkatan dan Pengembangan Kelembagaan Bidang Geologi

3 PT. Micromine Indonesia Perdana

18/10/2012 s.d.

20/12/2018 MoA

Hibah Donasi Licence Software, Pendidikan, dan Penelitian untuk TT dan TG Rp. 13.500.000.000,-

4 Fakultas Teknik Geologi Universitas Padjadjaran

31/05/2013 s.d.

13/03/2023 MoA

Program Riset, Pemanfaatan Peralatan Penelitian dan Publikasi Bersama di Bidang Geologi

5

Direktorat Jenderal Minyak Dan Gas Bumi Departemen Energi Dan Sumber Daya Mineral RI

04/02/2014 s.d.

04/02/2019 MoU

Kajian Potensi Migas, Survei Geosains, pemrosesan dan peningkatan mutu data, pengembangan dan studi tentang migas

Page 216: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akademik 2021/2022

IX - 2

6

Fakultas Teknologi Mineral Dan Kelautan (FTMK) Institut Teknologi Adhi Tama Surabaya

07/04/2014 s.d.

07/04/2019 MoA

Pendidikan, Penelitian & Pelatihan : Bimbingan Tugas Akhir Mahasiswa di bidang Geologi, Peningkatan Kemampuan Sumber Daya Manusia

7

Pusat Pendidikan & Pelatihan Minyak dan Gas Bumi (Pusdiklat) Migas, Cepu

19/08/2014 s.d.

19/08/2019 MoA

Penelitian, PKM, Guest Lecture, Seminar, Publikasi, Kegiatan Kuliah Lapangan, Kerja Praktek maupun Tugas Akhir

8

PUSAT PENELITIAN & PENGEMBANGAN TEKNOLOGI MINYAK & GAS BUMI (PPPTMGB) "LEMIGAS"

05/12/2014 s.d.

23/05/2023 MoU

Penelitian, Pengembangan Teknologi Minyak Gas Bumi, PKM, Guest Lecture, Seminar Publikasi, Jasa Laboratorium

9 PT PERTAMINA (PERSERO)

1/05/2015 s.d.

14/02/2020 MoU

Pendidikan, Penelitian, Pengabdian Kepada Masyarakat, Guest Lecture, Seminar, Publikasi

10 PT. Bukit Asam (Persero) Tbk.

05/11/2015 s.d.

05/11/2020 MoU

Pendidikan, Pelatihan, Penelitian, dan Pengabdian Masyarakat serta Pengembangan Sumber daya Manusia

11

Badan Pendidikan dan Pelatihan Energi dan Sumber Daya Mineral Kementerian ESDM, Asosiasi Dinas Pengelola Energi dan Sumber Daya

13/05/2015 s.d.

13/05/2015 MoU

Meningkatkan Kompetensi Sumber Daya Manusia (SDM) Bidang Sumber Daya Mineral

Page 217: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akademik 2021/2022

IX - 3

Manusia se Provinsi se Indonesia

12 Perusahaan Listrik Negara (PLN)

13/09/2017 s.d.

13/09/2020 MoU

Kerja Sama Pendidikan, Penelitian, PKM dan Riset Pengembangan & Pemanfaatan Sumber Daya Panas Bumi

13 PT KALTIM PRIMA COAL 01/11/2017

s.d. 01/11/2022

MoU Pendidikan, Penelitian & PKM

14 Persatuan Insinyur Indonesia (PII)

01/11/2017 s.d.

01/11/2019 MoU

Pendidikan Profesi Insinyur (PSPPI) dan Sertifikasi Insinyur Profesional (SIP) Pelatihan, Guest Lecture, Seminar, Penelitian

15 Balai Penelitian Teknologi Mineral - Lipi Lampung

09/11/2017 s.d.

09/11/2022 MoA

Pendidikan, Penelitian, Pengabdian Kepada Masyarakat, Pemanfaatan Ilmu Pengetahuan & Teknologi, Seminar, Workshop, Pelatihan, Guest Lecture, Seminar, Penelitian

16 Institut Teknologi Bandung (ITB)

10/11/2017 s.d.

10/11/2022 MoU

Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat, Pelatihan, Guest Lecture, Seminar

17 Badan Pengelola Geopark Pulau Belitung

24/11/2017 s.d.

24/11/2022 MoA Pendidikan, Penelitian, Pengabdian Kepada Masyarakat

18

Satuan Kerja Khusus Pelaksanaan Kegiatan Usaha Hulu Minyak Dan Gas Bumi (SKK MIGAS)

06/02/2018 s.d.

06/02/2021 MoU Pendidikan, Penelitian, dan Pengembangan

Page 218: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akademik 2021/2022

IX - 4

19 SMK Migas Cibinong 15/02/2018

s.d. 15/02/2020

MoA Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat, DAN Uji Kompetensi Kejuruan (UKK) SMK MIGAS Cibinong

20 PT. Titan Infra Energy 06/03/2018

s.d. 06/03/2023

MoU Pendidikan, Penelitian dan PKM

21 Universitas Gajah Mada (UGM)

15/03/2018 s.d.

15/03/2023 MoU Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat

22 Universitas Syah Kuala 16/04/2018

s.d. 16/04/2022

MoU Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat

23 Universitas Pattimura 02/05/2018

s.d. 02/05/2023

MoU Pengembangan Kompetensi dan Peningkatan Kualitas SDM, Pendidikan, Penelitian dan PKM

24

Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Energi Dan Sumber Daya Mineral (BPSDME & SDM RI)

04/05/2018 s.d.

04/05/2023 MoU

Pelatihan, Guest Lecture, Seminar, Penelitian Pengembangan Sumber Daya Manusia Bidang Energi dan Sumber Daya Mineral

25 Fakultas Teknologi Mineral IST-AKPRIND Yogyakarta

05/07/2018 s.d.

05/07/2023 MoA

Pendidikan, Penelitian, Pelatihan, dan Pengkajian di Bidang Lingkungan Geologi, Kebencanaan Geologi, dan Ekstraksi Sumber Daya Geologi

26 Petrochina International Jabung Ltd.

12/07/2018 s.d.

12/07/2019 MoU Pelatihan, Guest Lecture, Seminar, Penelitian

Page 219: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akademik 2021/2022

IX - 5

27 PT. TIMAH 17/07/2018

s.d. 16/07/2019

MoU Pendidikan, Penelitian, PKM, Pengembangan Sumber Daya Eksplorasi & Pertambangan

28 Perhimpunan Ahli Pertambangan Indonesia (PERHAPI)

31/10/2018 s.d.

31/10/2023 MoA Pendidikan, Pelatihan, PKM

29

Balai Informasi dan Konservasi Kebumian (BIKK) LIPI – Karangsambung

12/01/2019 s.d.

12/01/2024 MoA

Pendidikan, Penelitian, Pengabdian Kepada Masyarakat, Pemanfaatan Pengembangan sarana dan prasarana dan Pemanfaatan Lokasi Pengamatan Geologi milik kampus BIKK Karangsambung,

30 Balai Besar Teknologi Konversi Energi (B2TKE) BPPT

20/06/2019 s.d.

20/06/2022 MoA

Penelitian, Publikasi Ilmiah, Kerja Praktek, Tugas Akhir, Penggunaan Perangkat Lunak dan Laboratorium Energi, Guest Lecture, Penyelenggaraan Training, Workshop dan Seminar Bidang Energi

31 Pusat Reaktor Serba Guna Badan Tenaga Nuklir Nasional (BATAN)

26 Maret 2020 s.d. 26

Maret 2023 (3 tahun)

MoA Penelitian, Pertukaran Informasi dan Data Ilmiah Pertemuan Ilmiah dan Publikasi Bersama

32

PT. Landmark Concurrent Solusi Indonesia (Afiliasi PT. Halliburton Indonesia)

02 Agustus 2019 s.d. 02

Agustus 2022 (3 tahun)

MoU Donasi Software, Kunjungan Industri, University Grant Program, Guest Lecture, Review Kurikulum, Internship, Final Project for Students, dan External

Page 220: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akademik 2021/2022

IX - 6

33 Ikatan Ahli Geologi Indonesia (IAGI)

28 November 2019 s.d. 28 November

2024

MoU

Penelitian, Pertukaran Informasi dan Data Ilmiah Pertemuan Ilmiah dan Publikasi Bersama

34 PT Menuju Usaha Sukses

10 Maret 2021 s.d.10 Maret 2024

MoU Pendidikan, Penelitian, Pengabdian Kepada Masyarakat, Pengembangan dan Perekrutan Fresh Graduate di Bidang Pertambangan

35 PT Pranata Energi Nusantara

28 April 2021 s.d. 28 April

2024 MoU Penelitian dan Pengembangan Teknologi Minyak dan Gas Bumi

B. LUAR NEGERI

1 Victoria University Of Wellington (New Zealand)

07/01/2013 s.d.

07/01/2018 MoU

Exchanges of Academic staff, Joint research activities and publications, including seminars, conferences and public lectures, exchanges of publications, academic materials and other information, collaborative degree programs at the undergraduate and postgraduate student, Articulation agreements and joint programmes that give credit towards degrees for courses taken at the partner university

2 DILI INSTITUTE OF TECHNOLOGY (DIT)

15 Mei 2013 s.d. 15 Mei

2018 MoU

Joint Education and training, joint research and publication in the areas of common interest,

Page 221: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akademik 2021/2022

IX - 7

3 HERIOT-WATT University (Scotland)

02/09/2013 s.d.

02/09/2016 MoU

Establishment of an undergraduate programme articulation agreement in the first instance in Petroleum Engineering. The earliest when such an agreement could be implemented is the academic year commencing September 2015. other discipline areas shall be considered prior to the expiry of this MoU, collaboration in the delivery of masters programmes in areas of common interest, opportunities to deliver short professional development courses of interest in petroleum engineering and geoscience to industry within Indonesia

4

Faculty Of Mathematics And Natural Sciences University Of OSLO (Swedia)

17/02/2014 s.d.

17/02/2017 MoA Research Collaboration, Exchange of staff

5 PT. MITRAIS 23/05/2013

s.d. 23/05/2019

MoA Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat.

6 PT. PARADIGM 25/10/2013

s.d. 30/11/2013

MoA Hibah Licence Software

7 Technische Universität Bergakademie Freiberg (Jerman)

14/04/2014 s.d.

14/04/2017 MoU

The Organization of joint academic and scientific activities, The Exchange of academic staff for lectures, conferences and research, the exchange of students for courses and specialized programs, and The exchange of publications and other materials of common interest

Page 222: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akademik 2021/2022

IX - 8

8 L'universite D'antananarivo, (Madagascar)

27/5/ 2014 s.d.

27/5/2019 MoA

Exchanges of Academic staff, Joint research activities, including seminars, conferences and public lectures, exchanges of publications, academic materials and other information, collaborative degree programs at the undergraduate and postgraduate levels

9 PT. Gilbert Management 03/06/2016

s.d. 03/06/2021

MoA Pendidikan, Pelatihan, dan Pengembangan Sumber daya Manusia

10 PT. SCHLUMBERGER Indonesia

16/05/2017 s.d.

16/05/2020 MoU

Hibah Donasi Licence Software, Pendidikan, dan Penelitian, Rp. 460,000,000,000,- Guest Lecture, Seminar

11 Faculty Of Regional Design Utsunomiya University, Japan

09/5/ 2018 s.d.

09/5/2023 MoA Field Trip, exchange of staff, Research Collaboration

12 Akita University, Japan

10/6/2014 s.d.

10/6/2019 13/5/2019

s.d. 13/5/2024

MoU

Exchange researchers and administrative staff, students, and conduct joint researches to hold lectures and organize symposia, exchange academic information and materials, to promote other academic cooperation as mutually agreed

13 Faculty Of International Resource Sciences, Akita University, Japan

28/04/2015 s.d.

28/04/2020 MoA

Grand Laboratory Facilities (Nanno fossil Polarization and Foraminifera Binocular Microscopes), joint use microscopes and equipment set for educational and research, train Lecturers and Laboratory staff.

14 Sejong University, Korea Selatan

25/02/2016 s.d.

25/02/2021 MoU

Exchange of student and staff, research collaboration, postgraduate student and postdoc

Page 223: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akademik 2021/2022

IX - 9

15 Universiti Teknologi Malaysia (Malaysia)

02/08/2010 s.d.

02/08/2013 09/08/2016

s.d. 09/08/2019

MoC /MoU

Education and research (Double Degree Program), Further training of staff, exchange of lecturers, post doctoral, exchange of lecturers, exchange of scholarly materials and information, and any other fields related

16 Universitas Kebangsaan Malaysia

5-1-2010 26/10/2016 s.d. 26/10

2021

ILC / MoU Research and course of exchanges, collaborative or research activities

17 Rock Flow Dynamics (RFD) LTD

06/12/2017 s.d.

06/12/2019 MoA

Licence software untuk pendidikan Teknik Perminyakan dan Teknik Geologi tNavigator Software from Russia Value ± 10,851,900 USD

18 Lloyd’s Register 31/01/2018

s.d. 31/01/2021

MoA Pelatihan, Guest Lecture, Seminar, Penelitian

19 Institute Of Technology Petronas Sdn. BHD (UTP)

02/05/2018 s.d.

02/05/2023 MoU

Staff Exchange, Research Collaboration, Student Mobility, Pelatihan, Guest Lecture, Seminar, Penelitian

20 Eco Orient Energy LTD Bangkok , Thailand

07/04/2018 s.d.

07/04/2023 LOI

Field Trip, exchange of staff, Pelatihan, Guest Lecture, Seminar, Penelitian

21 Petroleum Expert 02/12/2017

s.d. 01/12/2019

LOI Hibah Licence software untuk Pendidikan dan Penelitian senilai 28 Miliar Rupiah.

Page 224: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akademik 2021/2022

IX - 10

22 GNS Science, New Zealand

19/01/2018 s.d. 19/01/

2021 LOI

Seminar, Exchange of staff, research collaboration, field trip, Pelatihan, Guest Lecture, Penelitian

23 SEEQUENT 12/06/2018

s.d. 12/06/2020

MoA Hibah Software senilai 233,555 USD (annual individual)

24 Incheon National University (INU) Republic of Korea

12/12/2018 s.d.

12/12/2023 MoU

Exchange of Students, Knowledge and experience, Joint Research

25 Petrochina International Jabung Ltd.

12 Juli 2018 s.d. 12 Juli

2019 (1 tahun)

MoU Pelatihan, Guest Lecture, Seminar, Penelitian

26 Institute of Technology PETRONAS SDN. BHD

02 Mei 2018 s.d. 02 Mei

2021 MoU

Collaboration to Enhance Their Respective Scientific, technical and Engineering Competencies and to develop beneficial programmes Pursuant Thereto

Page 225: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akademik 2021/2022

IX - 1

Tabel 9.2 Kegiatan Bersama Dengan Mitra

No.

MITRA

KEGIATAN

MoU

Ada Tidak Ada

A. DALAM NEGERI

1. Adaro, PT Pendidikan; Penyelenggaraan kuliah dari dosen tamu

2. Antam, PT TbK Pendidikan: Penyelenggaraan kuliah dari dosen tamu

3. Asosiasi Guru Geografi Indonesia

PKM: Olimpiade Sains Nasional (OSN) tingkat Provinsi DKI

4. Bakosurtanal Pendidikan: Pelaksanaan workshop

5.

Dinas Pendidikan Provinsi Daerah Khusus Ibukota Jakarta

PKM: Pembinaan OSN bidang kebumian

6. Freeport, PT Pendidikan: Penyelenggaraan kuliah dari dosen tamu

7. Halliburton,PT

Pendidikan; - Penyelenggaraan kuliah

dari dosen tamu - Workshop tentang lumpur - Donasi Software

8. HAS, PT

Pendidikan: - Training alat laboratorium:

Blastmate III Instatel & Air Velocity Meter

- Training alat laboratorium: Sokkia Digital dan Theodolit

Page 226: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akademik 2021/2022

IX - 2

9. Holcim, PT

Rekrutmen lulusan: Melakukan perekrutan lulusan langsung di Fakultas/Prodi

10. HRH Geology Pendidikan: Penyelenggaraan Workshop penggunaan software

11. Indocement, PT Pendidikan: Penyelenggaraan kuliah dari dosen tamu

12. Institut Teknologi Bandung, Geothermal

Pendidikan: - Presenter dalam workshop - Training of trainer - Menguji Sidang Sarjana

13. JOB Pertamina, PT Petrochina Tuban

Pendidikan: Penyelenggaraan Kerja Praktek Mahasiswa

14. JOB Pertamina, PT Bumi Siak Pusako, Pekan Baru, Riau

Pendidikan: Penyelenggaraan Kerja Praktek Mahasiswa

15. LIPI Pendidikan: Penyelenggaraan Kuliah Lapangan di Karang Sambung

16. Universitas Pattimura

Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat

17.

Pertamina Geothermal Energi, PT

Pendidikan: - Penyelenggaraan Kerja

Praktek Mahasiswa - Training of Trainer Dosen

Mata Kuliah Teknik Eksploitasi Panas Bumi

18. PERHAPI Pendidikan: Penyelenggaraan kuliah dari dosen tamu

Page 227: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akademik 2021/2022

IX - 3

19. Pertamina EP,Asset 1 - Asset 5

Pendidikan: Penyelenggaraan Kerja Praktek Mahasiswa

20. Pertamina UTC Pendidikan: Penyelenggaraan kuliah dari dosen tamu

21. Perusahaan Gas Negara

Pendidikan: Bantuan peralatan Laboratorium Geofisika dan Laboratorium Geodinamis

22.

Petrochina Bermuda International, PT Papua

Pendidikan: Penyelenggaraan Kerja Praktek Mahasiswa

23. Vanadia Utama, Jakarta

Pendidikan: Penyelenggaraan kuliah dari dosen tamu

24. Universitas Islam Riau

Pengabdian kepada masyarakat (PKM): Penyelenggaraan bersama Pengabdian Kepada Masyarakat

25. Universitas Gajah Mada

PKM: Penyelenggaraan bersama Pengabdian Kepada Masyarakat

26. Universitas Indonesia

PKM: Penyelenggaraan bersama Pengabdian Kepada Masyarakat

B. LUAR NEGERI

1. Cobalt International Energy, Houston, Texas

Pendidikan: Penyelenggaraan kuliah dari dosen tamu

Page 228: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akademik 2021/2022

IX - 4

2. Chiangmay University, Thailand

Pendidikan: Penyelenggaraan kuliah dari dosen tamu

3. Chulalongkorn University, Thailand

Pertukaran mahasiswa, field trip dan kolaborasi kerja sama.

4.

JFE Civil Engineering and Construction Corp - JFE Shoji Trade Corp.

Pendidikan: Penyelenggaraan kuliah dari dosen tamu

5. Shell International, EP, Netherland

Pendidikan: Penyelenggaraan kuliah dari dosen tamu

6. University Teknologi Petronas

Pendidikan: Penyelenggaraan kuliah dari dosen tamu Memberikan kuliah sebagai Dosen Tamu

7. Cobalt International Energy, Houston, Texas

Pendidikan: Penyelenggaraan kuliah dari dosen tamu

8. University of Parma, Italia

Pendidikan: Penyelenggaraan kuliah dari dosen tamu

Page 229: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

Lampiran 1 - 1

LAMPIRAN A.1

PERMOHONAN TRANSKRIP Kepada Yth. Wakil Dekan I Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Universitas Trisakti Jakarta Yang bertanda tangan di bawah ini :

Nama :

NIM :

NO. TELP. /HP :

PROGRAM STUDI : S-1 TEKNIK PERMINYAKAN

S-1 TEKNIK GEOLOGI

S-1 TEKNIK PERTAMBANGAN

S-2 TEKNIK PERMINYAKAN

Mengajukan permohonan Transkrip Nilai Akademik, untuk keperluan :

PERSYARATAN TUGAS AKHIR

PERSYARATAN SIDANG SARJANA S-1 / S-2

BEA SISWA di ...

(sebutkan nama perusahaan)

Demikian, atas perhatian dan perkenannya, kami ucapkan terima kasih. Jakarta, .........................................

Pemohon,

(.......................................) NIM:

MENGETAHUI:

Ketua Program Studi Dosen Wali

( .......................................................) ( .......................................................) Tembusan : 1. Dosen Penasehat Akademik (DPA)

Page 230: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

Lampiran 1 - 2

LAMPIRAN A.2

SURAT KETERANGAN KELAKUAN BAIK Nomor : /E.3/FTKE/Usakti/ /20

Persyaratan untuk menjadi Asisten Laboratorium

Dekan Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi, Universitas Trisakti dengan ini menerangkan bahwa:

N a m a : _______________________________________________ NIM : _______________________________________________ Semester : _______________________________________________ Program Studi : _______________________________________________ Alamat : _______________________________________________ _______________________________________________ _______________________________________________

adalah mahasiswa Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi, Universitas Trisakti, terdaftar sebagai mahasiswa tahun akademik 20 /20 , dan selama mengikuti kuliah yang bersangkutan berkelakuan baik.

Surat keterangan ini diberikan guna persyaratan sebagai Asisten Mahasiswa pada Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi, Universitas Trisakti. Demikian, harap yang berkepentingan menjadi maklum.

Jakarta,.........................................................

a.n. Dekan Wakil Dekan III

(_________________) NIK: /USAKTI

Nb : Paraf Dosen Wali

Page 231: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

Lampiran 1 - 3

LAMPIRAN A.3

FORMULIR PERMOHONAN KETERANGAN MAHASISWA Kepada Yth : Bapak Dekan Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Universitas Trisakti Yang bertanda tangan di bawah ini :

N a m a*) : ………………..………………………………………………………

N I M*) : …………..…………………………………………..……………….

Program Studi*) : ……………………………………………………………………….

Email/HP*) : ……………………………………………………………………….

Mengajukan permohonan pembuatan surat keterangan, untuk keperluan*) : □ Permohonan beasiswa kepada **) ……………………………………………………… □ BPJS □ Pengurusan pasport □ Pernah kuliah □ Asisten mahasiswa □ Lainnya **) …………………………………………………………………………………………. Demikian, atas perhatian dan perkenannya kami ucapkan terima kasih. Jakarta, …………………………………….. Pemohon, ( ………………………………………………….. ) Mengetahui : Ketua Program Studi, Dosen wali, ( ………………………………… ) ( …………………………………….. ) Tembusan Yth : Dosen wali Catatan : - formulir ini tidak berlaku dan tidak akan diproses bila ada coretan/tipex.

- *) wajib diisi mahasiswa

- **) Dosen wali agar memberi garis setelah isian mahasiswa agar tidak ada

tambahan kalimat lagi.

Page 232: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

Lampiran 1 - 4

LAMPIRAN A.4

PROSES PENGISISIAN KARTU RENCANA STUDI (KRS)

Page 233: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

Lampiran 1 - 5

LAMPIRAN A.5

SURAT PERMOHONAN CUTI AKADEMIK Kepada Yth. : Wakil Dekan I Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Universitas Trisakti J a k a r t a. Yang bertanda tangan di bawah ini : N a m a : ………………....…………………………………….. N I M : ……………………………………………………….. Tempat/Tgl Lahir : ……………………………………………………….. Alamat: : .…………..........…………………………………… ……………………………………………………….. No. Telpon : ……………………………………………………….. mengajukan permohonan cuti akademik : Selama : ………………………………………………………… Semester : ………………………………………………………… Tahun Akademik : ………………………………………………………… Alasan : ………………………………………………………… Demikian, atas perkenan Bapak/Ibu diucapkan terima kasih. Jakarta, …………………….. Mengetahui : Pemohon,

1. Orangtua/ Wali Mahasiswa ( ………………………………) ( ……………………………….. ) 2. Ketua Jurusan 3. Dosen Wali ( ……………………………...) ( ……………………………….. ) Tembusan :

1. Program Studi Teknik …………..…… 2. Dosen Wali 3. Mahasiswa Ybs

Page 234: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

Lampiran 1 - 6

LAMPIRAN A.6

SURAT PERMOHONAN MAHASISWA AKTIF KULIAH

Kepada Yth. : Wakil Dekan I Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Universitas Trisakti J a k a r t a. Yang bertanda tangan di bawah ini :

N a m a : ……………………………………………………….. N I M : ……………………………………………………….. Tempat / Tgl Lahir : ……………………………………………………….. Alamat : ……………………………………………………….. ……………………………………………………….. No. Telpon : ………………………………………………………..

mengajukan permohonan aktif kuliah kembali terhitung mulai :

Semester : …………………………………………………………. Tahun Akademik : ………………………………………………………….

Demikian, atas perkenan Bapak/Ibu diucapkan terima kasih.

Jakarta, ……………….............…….. Mengetahui : Pemohon, 1. Orangtua/ Wali Mahasiswa ( ………………………………) ( ………………………………….. ) 2. Ketua Jurusan 3. Dosen Wali

( ……………………………...) ( ……………………………….. )

Page 235: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

Lampiran 1 - 7

LAMPIRAN A.7 SURAT PERMOHONAN PENGUNDURAN DIRI

Kepada Yth. : Wakil Dekan I Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Universitas Trisakti J a k a r t a. Yang bertanda tangan di bawah ini :

N a m a : ……………………………………………………….. N I M : ……………………………………………………….. Program Studi : ……………………………………………………….. Tempat / Tgl Lahir : ……………………………………………………….. Alamat : ……………………………………………………….. ……………………………………………………….. No. Telpon : ………………………………………………………..

mengajukan permohonan pengunduran diri terhitung mulai : Semester : ………………………………………………………….

Tahun Akademik : …………………………………………………………. Alasan Pengunduran diri : ………………………………………………………….

Demikian, atas perkenan Bapak/Ibu diucapkan terima kasih. Jakarta, ……………………….. Mengetahui : Pemohon, 1. Orangtua/ Wali Mahasiswa ( ………………………………) ( ………………………………….. ) 2. Ketua Jurusan 3. Dosen Wali ( …………………………… ) ( ……………………………….. )

Page 236: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

Lampiran 1 - 8

LAMPIRAN A.8 SURAT PERMOHONAN PINDAH STUDI

Kepada Yth. : Wakil Dekan I Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Universitas Trisakti J a k a r t a. Yang bertanda tangan di bawah ini :

N a m a : ……………………………………………………….. N I M : ……………………………………………………….. Program Studi : ……………………………………………………….. Tempat / Tgl Lahir : ……………………………………………………….. Alamat : ……………………………………………………….. ……………………………………………………….. No. Telpon : ………………………………………………………..

mengajukan permohonan pindah Program Studi terhitung mulai : Semester : ………………………………………………………….

Tahun Akademik : …………………………………………………………. Pindah ke Program Studi : …………………………………………………………. Alasan Pindah : ………………………………………………………….

Demikian, atas perkenan Bapak/Ibu diucapkan terima kasih. Jakarta, ……………………….. Mengetahui : Pemohon, 1. Orangtua/ Wali Mahasiswa ( ………………………………) ( ………………………………….. ) 2. Ketua Jurusan 3. Dosen Wali ( …………………………… ) ( ……………………………….. )

Page 237: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

Lampiran 1 - 9

LAMPIRAN A.9 PENDAFTARAN SIDANG SECARA DARING (ONLINE)

FORM PENDAFTARAN

SIDANG TUGAS AKHIR SARJANA DAN MAGISTER FAKULTAS TEKNOLOGI KEBUMIAN DAN ENERGI USAKTI

I. BIO DATA MAHASISWA

N I M : ………………………………………………..

Nama lengkap sesuai Ijazah terakhir : ………………………………………………..

(agar melampirkan surat ket. pergantian nama jika ada)

Alamat rumah :

Jalan : ………………………………………………..

Rt/Rw : ………………………………………………..

Propinsi : ………………………………………………..

Kabupaten : ………………………………………………..

Kecamatan : ………………………………………………..

Kelurahan : …………………………Kode pos .............

Telphon : Rumah ……………… HP …………………

Tempat tgl lahir : ………………………………………………..

Jenis kelamin : ……………………………………………….

Agama : ……………………………………………….

E-mail : ……………………………………………….

Lama tugas akhir : ……… semester

II. BIO DATA ORANG TUA

Nama Ayah (Lengkap) : ……………………………………….………………………….....

Pekerjaan dan Jabatan : ………………………………………………………………….......

No. HP : …………………………………………………………………........

Nama Ibu : …………………………………………………………………......

No. HP : ..........................................................................

Page 238: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

Lampiran 1 - 10

Alamat : ..........................................................................

III. LAMPIRAN

1. Pas photo (bahan dasar kertas drop)

a. Ukuran 3 x 4 : 1 lembar (latar belakang warna biru)

b. Ukuran 3 x 4 : 5 lembar (hitam putih)

c. Pria (memakai jas hitam, dasi), wanita (memakai blazer hitam),

d. Photo bagian belakang ditulis nama & NIM

2. Lembar pengesahan, Skripsi/Tesis yang sudah tanda tangan asli pembimbing dan cover depan skripsi bahasa Indonesia dan Inggris.

3. Ijazah SMA / SMK (foto copy 1 lembar)

4. KPU (Kartu Peserta Ujian) dan KRS (Kartu Rencana Studi), terakhir dengan mata kuliah Tugas Akhir.

5. Foto copy sertifikat TOEFL dengan nilai > 450 untuk program sarjana dan nilai > 500 untuk program Magister dari Pusat Bahasa Universitas Trisakti atau lembaga penyelenggara TOEFL yang masuk PLTI (https://plti.co.id/), menunjukkan sertifikat aslinya.

6. Foto copy slip pembayaran BPP Pokok (menunjukkan aslinya)

7. Sudah lulus semua mata kuliah selain Tugas Akhir/Skripsi dan tidak ada nilai D.

8. Transkrip nilai yang sudah dikoreksi, dan ditandatangani oleh mahasiswa, diketahui oleh dosen wali dengan ketentuan :

a. Mata kuliah elektif / pilihan minimal ( TP = 8 sks, TG = 9 sks dan TT = 8 sks)

b. Nilai mata kuliah Pend. Agama, Bahasa Indonesia dan Pend. Pancasila minimal

nilai B.

9. Menyerahkan surat permohonan sidang tugas akhir dari dosen pembimbing

Skripsi/Tesis.

10. Melampirkan foto copy print out SKPI

11. Surat bebas narkoba (asli)

12. Telah melengkapi semua, menyelesaikan buku TA, Keuangan dan bebas pinjaman Lab.

Jakarta, ............................................. Calon peserta sidang ( .............................................. )

Page 239: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

Lampiran 1 - 11

LAMPIRAN A.10 SURAT KETERANGAN BEBAS PUSTAKA

No: /USAKTI/Perp.Pel/ / Yang bertanda tangan di bawah ini, Kepala Perpustakaan Fakultas dan Kasub. Unit Pelayanan Pemakai UPT Perpustakaan Universitas Trisakti, menerangkan : Nama : ............................................................................................. Fakultas/Jurusan : ............................................................................................. NIM : ............................................................................................. No. Anggota : ............................................................................................. Alamat : ............................................................................................. Sudah tidak mempunyai pinjaman lagi di Perpustakaan Fakultas dan UPT Perpustakaan Universitas Trisakti. Surat keterangan ini dapat digunakan sesuai dengan keperluannya.

Jakarta : ........................................

Mengetahui: Kepala Perpustakaan Fakultas, Ka. Sub. Unit Pelayanan Pemakai UPT Perpustakaan USAKTI (........................................) (........................................) Catatan : Surat keterangan ini sah kalau kedua tanda tangan dan cap sudah terisi.

Page 240: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

Lampiran 1 - 12

LAMPIRAN A.11

FORM PENDAFTARAN WISUDA

I. BIO DATA MAHASISWA

NIM : ............................................................................................... Nama lengkap : ............................................................................................... (agar melampirkan surat ket. pergantian nama jika ada) Alamat tetap : ............................................................................................... ............................................................................................... Telepon : Rumah ............................... HP .......................................... Tempat tgl lahir : ............................................................................................... Jenis kelamin : ............................................................................................... Agama : ............................................................................................... E-mail : ............................................................................................... Lama tugas akhir : ............. semester Pembimbing : 1. ................................................................... 2. ...................................................................

II. BIO DATA ORANG TUA

Nama lengkap : ......................................................................... Alamat tetap : ......................................................................... ......................................................................... Telepon : ......................................................................... Pekerjaan : ......................................................................... Jabatan : .........................................................................

III. LAMPIRAN

1. Pas photo a. Ukuran 3 x 4 : 1 lembar (latar belakang warna biru) (bahan dasar kertas dop) b. Ukuran 3 x 4 : 5 lembar (hitam putih) Pria (memakai jas hitam, dasi) Wanita (memakai blazer hitam) Photo bagian belakang ditulis nama & NIM 2. Judul skripsi (cover depan skripsi Bahasa Indonesia & Inggris) 3. Ijazah SMA/SMK (foto copy 1 lembar) 4. KRS (Kartu Rencana Studi) 5. Toefl 450 (foto copy) untuk S1 & Toefl 500 (foto copy) untuk S2 6. Transkrip nilai (yang sudah disetujui oleh dosen PA/wali) dengan ketentuan :

a. Nilai mata kuliah elektif/pilihan minimal C (TP = 8 sks, TG = 9 sks dan TT = 8 sks) b. Nilai mata kuliah kompetensi ≥ C c. Nilai mata kuliah pendukung kompetensi ≥ C

Jakarta, ...............................

Calon wisudawan/wisudawati

(.............................................)

Page 241: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

Lampiran 1 - 13

LAMPIRAN A.12 SURAT PERMOHONAN KETERANGAN LULUS

Kepada Yth. : Wakil Dekan I Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Universitas Trisakti J a k a r t a. Yang bertanda tangan di bawah ini :

N a m a : ……………………………………………………….. N I M : ……………………………………………………….. Tanggal Lahir : ……………………………………………………….. Program Studi : ……………………………………………………….. Tanggal Sidang : ……………………………………………………….. Alamat & No. Telpon : ……………………………………………………….. ……………………………………………………….. No. Telpon : ………………………………………………………..

mengajukan permohonan pembuatan surat keterangan LULUS, untuk :

Keperluan : ……………………………………………………….. ………………………………………………………..

Demikian, atas perkenan Bapak/Ibu diucapkan terima kasih. Jakarta, ………………………….. Pemohon, ( ………………………………….. )

Catatan : Harus melampirkan tanda terima pengumpulan skripsi dari perpustakaan FTKE.

Page 242: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

Lampiran 1 - 14

LAMPIRAN A.13

SURAT PERMOHONAN PERSETUJUAN KEGIATAN MAHASISWA

No : ................................................................................ (Diisi oleh: DIMASLUM atau PM/ BEM dan Prodi untuk HMJ/ Ormawa Profesi)

Kepada Yth. (Dekan /WDI /WDII /WDIII /WDIV /Ka.TU) Perihal : ........................................................................................................................................... Yang bertanda tangan dibawah ini dari Ormawa : HMJ............................................../PM/BEM/ Ormawa Profresi*).............................................................................................................................................. ....... Jabatan di isi dengan : Ketua/ Sekretaris/ Panitia/ Bidang/ Seksi Ormawa, dll

NO NIM NAMA JABATAN

1

2

3

4

Mengajukan permohonan untuk :……………………………………………………………………………. Tempat : ........................................................................................................................ Hari/Tanggal Pelaksanaan : ............................................................................................................... Jumlah Peserta / TIM : ............................................ (orang) Terlampir Proposal/ Undangan /Brosur/ Lainnya*)...................................................................Set/lembar Diusulkan untuk mendapat Surat Izin Kegiatan/ dana/ lainnya*) : ………………………………………..

Pengusul Setuju/ Tidak setuju*)

Setuju/ Tidak setuju*)

Setuju/ Tidak setuju*)

Setuju/ Tidak

setuju*)

Setuju/ Tidak

setuju*)

Setuju/ Tidak

setuju*)

Ketua Ormawa

Advisor/ Faculty sponsor

AS. WDIII Ka.Prodi WD III WD II Dekan

Tgl. Tgl. Tgl. Tgl. Tgl. Tgl. Tgl.

(PM/BEM tdk diisi)

Catatan:

Page 243: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Buku Juknis Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Tahun Akdemik 2021/2022

Lampiran 1 - 15

Kontrol Tahapan Pelaksanaan persiapan Administrasi

Ka. TU Kasubbag IA/ IB/ II/ III/ IV*)

Surat selesai Keuangan selesai

Surat Di terima

Dana Di terima

Tgl. Tgl. Tgl. Tgl. Tgl. Tgl.

*)coret yang tidak perlu. (Diisi oleh Sekretaris Dekan):

No. Agenda : Tgl. Penerimaan:

Nomor Surat : Tgl. Surat :

Asal Surat :

Page 244: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Ys/en

Takwa-Tekun-Terampil, Asah-Asih-Asuh, Satria-Setia-Sportif

SURAT TUGAS Nomor : 428/C-4/FTKE-USAKTI/VII-2021

Dekan Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi Universitas Trisakti dengan ini memberikan tugas kepada nama-nama sebagai berikut :

Tim Penyusun Buku Petunjuk Teknis (Juknis) Pelaksanaan Pendidikan FTKE Tahun Akademik 2021-2022, mulai tanggal 1 Juli 2021 s.d. 30 Juni 2022.

Demikian agar Saudara yang bersangkutan dapat menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya serta penuh rasa tanggung jawab.

Jakarta, 25 Juli 2021 Dekan,

Dr. Ir. M. Burhannudinnur, M.Sc., IPM NIK : 1978/Usakti

Tembusan : - yang bersangkutan

Penanggung Jawab : Dr. Ir. Muhammad Burhannudinnur, M.Sc., IPM Dekan

Ketua : Dr. Ir. Fajar Hendrasto, Dipl. Geoth, M.T. Wakil Dekan I

Narasumber Dr. Ir. Masagus Ahmad Azizi, M.T., IPM Wakil Dekan II

: Ir. Lilik Zabidi, M.S. Wakil Dekan III

: Dr. Suryo Prakoso, S.T., M.T. Wakil Dekan IV

: Ir. Onnie Ridaliani Prapansya, M.T. PLH. Ka. Prodi TP

: Ir. Dewi Syavitri, M.Sc., Ph.D. Ka. Prodi TG

: Dr. Irfan Marwanza , S.T., M.T., IPM. Ka. Prodi TT

: Ir. M.Taufiq Fathaddin, M.T., Ph.D. Ka. Prodi MTP

: Dr. Suherman Dwi Nuryana, S.T.., M.T. Ka. JMF

Koordinator Pelaksana : Wildan Tri Koesmawardani, S.T., M.T. Dosen TG

Tim Pelaksana : Sigit Rahmawan, S.T., M.T. Dosen TP

: Christin Palit, S.T., M.T. Dosen TT

Verifikator data : Samsol, S.T., M.T. PLH. Sek. Prodi TP

: Mohammad Apriniyadi, S.Si., M.Sc. Sek. Prodi TG

: Ir. Subandrio, M.T. Sek. Prodi TT

: Dr. Ir. Rini Setiati, M.T., IPM. Sek. Prodi MTP

Kesekretariatan : Yuniar Susanti, S.T. Kabag TU

: Susan Yuni Hartati, S.T. Ka. Subbag Dikjar

: Robiansah Koord PDPT

: Dwi Budi Karyanti Ka.Subbag Umum & Keuangan

: Kardjo Staff Dikjar

: Eka Nuraisyah, S.Pd. Pjs. Ka.Subbag. SDM

: Etty Solehah, S.H. Ka.Subbag. PPKK

UNIVERSITAS TRISAKTI FAKULTAS TEKNOLOGI KEBUMIAN DAN ENERGI Kampus A, Jalan Kyai Tapa No.1, Jakarta 11440 Telp. (021)5670496, 5663232 Ext. 8505, 8510, Fax. (021) 2556 5637 Webiste : www.ftke.trisakti.ac.id E-mail : [email protected]

REVISI

Page 245: TAHUN AKADEMIK 2021/2022

AHD SNN SLS RBU KMS JMT SBT AHD SNN SLS RBU KMS JMT SBT AHD SNN SLS RBU KMS JMT SBT AHD SNN SLS RBU KMS JMT SBT1 2 3 4 5 6 7 29 30 31 1 2 3 4 3 4 5 6 7 8 9 5 31 1 2 3 4 5 6 9

8 9 10 11 12 13 14 5 6 7 8 9 10 11 1 10 11 12 13 14 15 16 6 7 8 9 10 11 12 13 10

15 16 17 18 19 20 21 12 13 14 15 16 17 18 2 17 18 19 20 21 22 23 7 14 15 16 17 18 19 20 11

22 23 24 25 26 27 28 19 20 21 22 23 24 25 3 24 25 26 27 28 29 30 8 21 22 23 24 25 26 27 12

29 30 31 1 2 3 4 26 27 28 29 30 1 2 4 31 9 28 29 30 1 2 3 4 13

10 Tahun Baru Hijrah 1443 17 Wisuda Semester Genap 2020/2021 Ujian Tengah Semester (UTS)

11 Batas Akhir Laporan Epsbed Pertemuan Mahasiswa Baru dan PPKMB di FTKE Ujian Tengah Semester (UTS) 8 Mulai bayar BPP SKS

17 Hari Kemerdekaan RI 3 19 Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 H 15 Batas Inputing dan Publikasi Nilai UTS

18 Batas Akhir Sidang Sarjana dan Magister 4 29 Dies Natalis Usakti

18-29 Inputing jadwal Reguler ke SIS 5 Mulai cetak Presensi Kuliah

25 Pra Yudisium di Prodi 6

27 Yudisium FTKE Sem. Genap 2020-2021 7 Batas Akhir Laporan EPSBED ke Barensif

10 Batas akhir BKD Dosen

30 11 -14

31 13

14

15

16 Rapat mahasiswa bermasalah (akademik)

16

AHD SNN SLS RBU KMS JMT SBT AHD SNN SLS RBU KMS JMT SBT AHD SNN SLS RBU KMS JMT SBT AHD SNN SLS RBU KMS JMT SBT9 28 29 30 1 2 3 4 26 27 28 29 30 31 1 17 30 31 1 2 3 4 5 27 28 1 2 3 4 510 5 6 7 8 9 10 11 13 2 3 4 5 6 7 8 18 6 7 8 9 10 11 12 6 7 8 9 10 11 12 1

11 12 13 14 15 16 17 18 14 9 10 11 12 13 14 15 19 13 14 15 16 17 18 19 13 14 15 16 17 18 19 2

12 19 20 21 22 23 24 25 15 16 17 18 19 20 21 22 20 21 22 23 24 25 26 20 21 22 23 24 25 26 3

13 26 27 28 29 30 31 1 16 23 24 25 26 27 28 29 27 28 1 2 3 4 5 27 28 29 30 31 1 2 4

30 31 1 2 3 4 5

1 Tahun Baru Imlek 1 Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW

13 Batas akhir pembayaran BPP SKS 1 Tahun Baru Masehi 2022 Pelaksanaan Remedial 2 Batas akhir Approval KRS oleh Dosen PA/ wali

Libur Natal dan Tahun Baru USAKTI (Tentatif) 7 Mulai Cetak KPU 8 Nilai Akhir Remedial 2 Yudisium FTKE Sem. Gasal 2021/2022

25 Hari Raya Natal 2019 10-20 Ujian Akhir Semester (UAS) 8 Approval Nilai Reg, Remed. oleh Ka/Sek Prodi 3 Hari Raya Nyepi

21 Libur Mahasiswa dan Periode Remedial 8 4 Batas akhir Approval KRS oleh Ka/Sek Prodi

21 Mulai KL/PL/Pemetaan TP/TG/TT s.d. 13-2-2022 14 Rapat roster 5 Mulai cetak Absen Kuliah

26 Batas Inputing Nilai Akhir 15-19 Inputing jadwal Reguler ke SIS 7

27-28 16 Rapat mahasiswa bermasalah akademik (1) 8 Laporan EPSBED

29 Rekap MK Remed yang diselenggarakan 21 Batas akhir pembayaran BPP Pokok 15 Rapat mahasiswa bermasalah akademik (2)

31 Pembayaran Remedial 12 -15

31 Mulai Pembayaran BPP Pokok 24 Batas Akhir Sidang Sarjana dan Magister 15

Pelaksanaan Remedial 25 Batas Akhir BKD Dosen 16

28 Pra Yudisum di Prodi 17 Rapat mahasiswa bermasalah akademik (2)

18

21-25 Verifikasi dan Kompilasi EPSBED

Batas akhir Approval KRS oleh Dosen PA/ wali

(s.d. Jam 24.00)

KALENDER AKADEMIK FTKE USAKTI SEMESTER GASAL TAHUN AKADEMIK 2021/2022

Batas akhir Approval KRS Batal-Tambah oleh

Dosen PA/wali (s.d. Jam 24.00)

Pemberitauan cuti akademik bagi Mhs yang

tidak mendaftar ulang (isi KRS)

Batas akhir Approval KRS Batal-Tambah oleh

Dosen PA/ wali (s.d. Jam 24.00)

Batas akhir Approval KRS Batal-Tambah oleh

Ka/Sek Prodi (s.d. Jam 24.00)

Batas akhir Approval KRS oleh Ka/Sek Prodi

(s.d. Jam 24.00)

Pertemuan Mahasiswa Baru dan PPKMB di

FTKE

Pemberitauan cuti akademik bagi Mhs yang

tidak mendaftar ulang (isi KRS)

Pengisian KRS Reguler Gasal 2021/2022 (s.d. 3

Sept. 2021 Jam 16.00)

Batas akhir Approval KRS Batal-Tambah oleh Ka/Sek

Prodi (s.d. Jam 24.00)31 Jan-7 Feb

31 Jan-7 Feb

21 Feb.- 1 Mar

Batas Akhir pembayaran BPP Pokok Gasal

2021-2022

FEBRUARI 2022

NOVEMBER 2021

25 Okt.-4 Nov.

AGUSTUS 2021 SEPTEMBER 2021 OKTOBER 2021

Pengisian KRS Remedial

30 Agt.-3 SeptPengisian KRS Reguler (s.d. 3 Sept. 2021 Jam

16.00)

25 Okt.- 4 Nov

Batas Akhir Pendaftaran Sidang Sarjana, Magister

31 Agts-2 Sep

31 Agts-2 Sep

23 Des-2 Jan

Pengisian KRS Batal Tambah (s.d. 14 Sept.

2021 Jam 16.00)

Pengisian KRS Reguler Genap 2021/2022 (s.d.

1 Mar. 2022, Jam 16.00)

MARET 2022

Mulai kuliah Reguler Sem. Gasal 2021/2022

Mulai kuliah Reguler Sem. Genap 2021/2022

Batas Akhir Lap. Data Lulusan Sem. Genap 2020/2021

Pengisian KRS Batal Tambah (s.d. 15 Maret

2021 Jam 16.00)

DESEMBER 2021 JANUARI 2022

Pengenalan Kehidupan Kampus Bagi

Mahasiswa Baru (PKKMB) di Univ

30 Agt.-3 Sept

(1 Sept.2021)