studi komperatif tingkat efektifitas buku siswa geografi …eprints.ums.ac.id/61420/8/naskah...

16
STUDI KOMPERATIF TINGKAT EFEKTIFITAS BUKU SISWA GEOGRAFI DENGAN BUKU MENGKAJI ILMU GEOGRAFI MATERI PERSEBARAN FLORA DAN FAUNA DI INDONESIA DAN DUNIA DENGAN STRATEGI SNOWBALL THROWING KELAS XI DI SMA MUHAMMADIYAH 1 SURAKARTA Sebagai Salah Satu Syarat Menyelesaikan Program Studi Strata I Pada Jurusan Pendidikan Geografi Fakultas Keguruan Ilmu Pendidikan oleh: ANIS MUNAWAR A610120043 PROGRAM STUDI PENDIDIKAN GEOGRAFI FAKULTAS KEGRURUAN DAN ILMU KEPENDIDIKAN UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SURAKARTA 2018

Upload: others

Post on 15-Nov-2019

10 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: STUDI KOMPERATIF TINGKAT EFEKTIFITAS BUKU SISWA GEOGRAFI …eprints.ums.ac.id/61420/8/Naskah Publikasi.pdf · kelas, dimana kedua kelas adalah kelas eksperimen. Tes berupa soal-soal

STUDI KOMPERATIF TINGKAT EFEKTIFITAS BUKU SISWA

GEOGRAFI DENGAN BUKU MENGKAJI ILMU GEOGRAFI MATERI

PERSEBARAN FLORA DAN FAUNA DI INDONESIA DAN DUNIA

DENGAN STRATEGI SNOWBALL THROWING KELAS XI DI SMA

MUHAMMADIYAH 1 SURAKARTA

Sebagai Salah Satu Syarat Menyelesaikan Program Studi Strata I Pada Jurusan

Pendidikan Geografi Fakultas Keguruan Ilmu Pendidikan

oleh:

ANIS MUNAWAR

A610120043

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN GEOGRAFI

FAKULTAS KEGRURUAN DAN ILMU KEPENDIDIKAN

UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SURAKARTA

2018

Page 2: STUDI KOMPERATIF TINGKAT EFEKTIFITAS BUKU SISWA GEOGRAFI …eprints.ums.ac.id/61420/8/Naskah Publikasi.pdf · kelas, dimana kedua kelas adalah kelas eksperimen. Tes berupa soal-soal
Page 3: STUDI KOMPERATIF TINGKAT EFEKTIFITAS BUKU SISWA GEOGRAFI …eprints.ums.ac.id/61420/8/Naskah Publikasi.pdf · kelas, dimana kedua kelas adalah kelas eksperimen. Tes berupa soal-soal
Page 4: STUDI KOMPERATIF TINGKAT EFEKTIFITAS BUKU SISWA GEOGRAFI …eprints.ums.ac.id/61420/8/Naskah Publikasi.pdf · kelas, dimana kedua kelas adalah kelas eksperimen. Tes berupa soal-soal
Page 5: STUDI KOMPERATIF TINGKAT EFEKTIFITAS BUKU SISWA GEOGRAFI …eprints.ums.ac.id/61420/8/Naskah Publikasi.pdf · kelas, dimana kedua kelas adalah kelas eksperimen. Tes berupa soal-soal

1

STUDI KOMPARATIF TINGKAT EFEKTIFITAS BUKU SISWA

GEOGRAFI DENGAN BUKU MENGKAJI ILMU GEOGRAFI MATERI

PERSEBARAN FLORA DAN FAUNA DI INDONESIA DAN DUNIA

DENGAN STRATEGI SNOWBALL THROWING KELAS XI DI SMA

MUHAMMADIYAH 1 SURAKARTA

ABSTRAK

SMA Muhammadiyah 1 Surakarta yang beralamat Jl. Raden Mas Said no.

35, Ketelan, Banjarsari, Kota Surakarta, Provonsi Jawa Tengah. Strategi yang

digunakan dalam pembelajaran dalam kelas sangat berpengaruh terhadap hasil

belajar. Dalam penelitian ini menggunakan strategi Snowball Throwing untuk

menguji seberapa besar tingkat efektifitas bahan ajar dan perbedaan hasil

pembelajaran. Karena strategi yang aktif akan meransang siswa agar cepat menerima

ilmu pengetahuan yang sesuai dengan tujan pembelajaran. penelitian menggunakan

dua kelas sebagai populasi yaitu kelas XII IPS 2 dan XII IPS 3. Kedua kelas itu juga

menjadi kelas eksperimen sekaligus. Penentuan kelas dilihat dari nilai rata-rata siswa

dalam ulangan mid semester, kelas XI IPS 2 memakai Buku Mengkaji Ilmu Geografi

sedangkan kelas XI IPS 3 memakai Buku Siswa Geografi, kedua kelas tersebut

menggunakan strategi snowball throwing dengan perlakuan yang sama. Teknik

pengujian instrumen menggunakan uji validitas, uji reliabilitas. Pengambilan data

yang dinilai adalah tingkat pengetahuan siswa dengan perhitungan soal pretest dan

postest. Teknik analisa data menggunakan uji normalitas, uji homogenitas, dan uji

hipotesa semua memakai bantuan software SPSS 21. Data yang diperoleh

menunjukan bahwa pada Buku Mengkaji Ilmu Geografi mengalami kenaikan

pembelajaran 10,53% sedangkan Buku Siswa naik 14,75%. Jadi dapat disimpulkan

bahwa hasil nilai rata-rata kelas XI IPS 3 lebih besar dari kelas XI IPS 2, kemudian

kelas XI IPS 3 menunjukkan kenaikan nilai lebih besar dibandingkan kelas XI IPS 2.

Kata Kunci : Bahan Ajar, Snowball Throwing.

ABSTRACT

SMA Muhammadiyah 1 Surakarta which is located at Jl. Raden Mas Said no. 35,

Ketelan, Banjarsari, Kota Surakarta, Provonsi Central Java. The strategies used in

classroom learning are very influential on learning outcomes. In this research use

Snowball Throwing strategy to test how much level of teaching material

effectiveness and difference of learning result. Because the active strategy will

stimulate students to quickly accept the knowledge that is appropriate to the learning

tujan. research uses two classes as a population that is class XII IPS 2 and XII IPS 3.

Both classes also become experimental class at once. Determination of the class seen

from the average grade of students in the mid-semester test, class XI IPS 2 using

Geographic Science Books Books while class XI IPS 3 using Student Book

Geography, the two classes using snowball throwing strategy with the same

treatment. Instrument testing techniques using validity test, reliability test. The

retrieval of assessed data is the level of students' knowledge with pretest and posttest

Page 6: STUDI KOMPERATIF TINGKAT EFEKTIFITAS BUKU SISWA GEOGRAFI …eprints.ums.ac.id/61420/8/Naskah Publikasi.pdf · kelas, dimana kedua kelas adalah kelas eksperimen. Tes berupa soal-soal

2

calculations. Data analysis techniques using normality test, homogeneity test, and

hypothesis test all use SPSS 21 software assistance. The data obtained showed that in

Book Review Geography experience increased learning 10.53% while Student Book

up 14.75%. So it can be concluded that the average value of class XI IPS 3 is bigger

than class XI IPS 2, then class XI IPS 3 shows a bigger increase value than class XI

IPS 2.

Keywords: Teaching Materials, Snowball Throwing.

1. PENDAHULUAN

Menurut Yusufhadi Miarso (dalam Yamin, 2013:5) pembelajaran adalah

suatu usaha yang disengaja, bertujuan, dan terkendali agar orang lain belajar atau

terjadi perubahan yang relatif menatap pada diri orang lain. Jadi sekolahan

menjadi tempat yang tepat untuk melakukan kegiatan, karena disana ada proses

pembelajaran, kemudian tidak hanya pembelajaran sekolah juga ada bahan ajar

yang sudah disiapkan dalam pembelajaran, dimana bahan ajar tersebut menjadi

alat yang penting dalam kegiatan pembelajaran. Adanya strategi pembelajaraan

bermanfaat sebagai langkah atau rangkaian untuk mencapai suatu tujuan, maka

dalam pembelajaran guru harus membuat suatu strategi untuk mencapai suatu

tujuan pembelajaran. Pada penelitian ini, penelitian dilakukan di SMA

Muhammadiyah 1 Surakarta dengan mengambil dua kelas yang mempunyai nilai

rata-rata hampir sama yang nantinya akan diberikan perlakuan dengan strategi

Snowball Throwing dikedua kelas tersebut.

Strategi Snowball Throwing (melempar bola) merupakan jenis

pembelajaran kooperatif yang didesain seperti permainan melempar bola.

Metode ini bertujuan untuk memancing kreatifitas dalam membuat soal

sekaligus menguji daya serap materi yang disampaikan oleh ketua kelompok.

Karena berupa permainan, siswa harus dikondisikan dalam keadaan santai tetapi

tetap terkendali tidak ribut, kisruh atau berbuat onar. Strategi ini memiliki ciri-

ciri yaitu : (1). Komunikatif (2). Sistem belajar dua arah ( guru dan siswa sama-

sama berperan aktif) (3). Menyenangkan. Kelebihan strategi Snowball Throwing

yaitu untuk melatih kesiapan siswa, saling memberikan pengetahuan dan

terciptanya suasana belajar yang komunikatif. Strategi tersebut digunakan dalam

pembelajaran materi Persebaran Flora dan Fauna di Indonesia dan Dunia dengan

Page 7: STUDI KOMPERATIF TINGKAT EFEKTIFITAS BUKU SISWA GEOGRAFI …eprints.ums.ac.id/61420/8/Naskah Publikasi.pdf · kelas, dimana kedua kelas adalah kelas eksperimen. Tes berupa soal-soal

3

dua sumber yang berbeda yaitu Buku Mengkaji Ilmu Geografi dan Buku Siswa

yang nantinya akan dibandingkan keefektivitasaannya.

Berdasarkan keterkaitan antara strategi dan bahan ajar yang diuraikan

diatas penelitian ini bertujuan untuk menguji efektifitas bahan ajar antara dua

buku yang berbeda penerbit tersebut mana yang lebih efektif untuk siswa kelas

XI di SMA Muhammadiyah 1 Surakarta. Sehingga dengan penelitian dapat

diketahui tingkat pengetahuan siswa, Maka dari itu saya memakai judul

penelitian “STUDI KOMPARATIF TINGKAT EFEKTIFITAS BUKU

SISWA GEOGRAFI DENGAN BUKU MENGKAJI ILMU GEOGRAFI

MATERI PERSEBARAN FLORA DAN FAUNA DI INDONESIA DAN

DUNIA DENGAN STRATEGI SNOWBALL THROWING KELAS XI DI

SMA MUHAMMADIYAH 1 SURAKARTA”.

Rumusan masalah pada penelitian ini adalah Seberapa besar tingkat

efektifitas bahan ajar buku siswa Geografi dan buku mengkaji ilmu Geografi

kelas XI pada materi Persebaran Flora dan Fauna di Indonesia dan Dunia

melalui Snowball Throwing di SMA Muhammadiyah 1 Surakarta dan Apakah

ada perbedaan hasil pembelajaran antara buku siswa Geografi dan buku

mengkaji ilmu Geografi kelas XI pada materi Persebaran Flora dan Fauna di

Indonesia dan Dunia melalui Snowball Throwing di SMA Muhammadiyah 1

Surakarta.

Tujuan penelitian ini mengetahui seberapa besar tingkat efektifitas bahan

ajar buku siswa Geografi dan buku mengkaji ilmu Geografi kelas XI pada materi

Persebaran Flora dan Fauna di Indonesia dan Dunia melalui Snowball Throwing

di SMA Muhammadiyah 1 Surakarta dan mengetahui perbedaan hasil

pembelajaran antara buku siswa Geografi dan buku mengkaji ilmu Geografi

kelas XI pada materi Persebaran Flora dan Fauna di Indonesia dan Dunia

melalui Snowball Throwing di SMA Muhammadiyah 1 Surakarta.

2. METODE PENELITIAN

Penelitian ini dilakukan di SMA Muhammadiyah 1 Surakarta, yang

beralamatkan Jl.Raden Mas Said No.35, Ketelan, Banjarsari, Kota Surakarta,

Provinsi Jawa Tengah. Terletak pada koordinat X 480353 dan Y 9163854.

Page 8: STUDI KOMPERATIF TINGKAT EFEKTIFITAS BUKU SISWA GEOGRAFI …eprints.ums.ac.id/61420/8/Naskah Publikasi.pdf · kelas, dimana kedua kelas adalah kelas eksperimen. Tes berupa soal-soal

4

Penelitian ini dilakukan pada semester ganjil Tahun Ajaran 2016/2017 dari

bulan September sampai Februari 2017 dan dilaksanakan secara bertahap.

Adapun tahap penelitiannya adalah persiapan meliputi pengajuan judul,

pembuatan proposal, survei di sekolahan yang menjadi obyek, permohonan ijin,

kemudian tahap pelaksanaan meliputi kegiatan dilapangan baik uji coba

instrumen dan pengambilan data. Tahap selanjutnya adalah pengolahan data dan

menyusun laporan penelitian.

Penelitian menggunakan 2 kelas sebagai populasi, kedua kelas tersebut

merupakan kelas eksperimen. Keduanya pun digunakan sebagai penelitian bahan

ajar dan strategi. Kedua kelas tersebut digunakan sebagai pembanding untuk

melihat tingkat keberhasilan penggunaan bahan ajar dan strategi. Yaitu dengan

perbandingan pembelajaran menggunakan Buku Mengkaji Ilmu Geografi dan

pembelajaran menggunakan Buku Siswa yang dengan kedua bahan ajar tersebut

menggunakan strategi Snowball Throwing. Kelas eksperimen pertama XI IPS 1

dan kelas eksperimen kedua XI IPS 2 di SMA Muhammadiyah 1 Surakarta.

Jenis Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimen, dalam penelitian

eksperimen memiliki beberapa desain, dimana penelitian ini menggunakan Pre-

Experiment Desaign. Bentuk desain penelitian ini memakai One-Gruop Pretest-

Posttest Design, maka pada desain ini terdapat pretest, sebelum diberi perlakuan

atau tindakan. Hasil perlakuan dapat diketahui lebih jelas dan akurat, karena

dapat membandingkan keadaan sebelum diberi perlakuan.

Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah menggunakan

metode tes, Observasi dan dokumentasi.

Metode tes, pengambilan data melalui tes yang dilakukan dalam dua

kelas, dimana kedua kelas adalah kelas eksperimen. Tes berupa soal-soal valid

yang berdasarkan bahan ajar dari Buku Mengkaji Ilmu Geografi dan Buku Siswa

dengan materi Persebaran Flora dan Fauna di Indonesia dan Dunia. Soal

berjumlah 10 soal yang semuanya pilihan ganda.

Metode observasi, metode ini dilakukan secara langsung di area SMA

Muhammadiyah 1 Surakarta pada saat pelaksanaan proses kegiatan belajar-

mengajar dimulai dan diluar kegiatan belajar-mengajar

Page 9: STUDI KOMPERATIF TINGKAT EFEKTIFITAS BUKU SISWA GEOGRAFI …eprints.ums.ac.id/61420/8/Naskah Publikasi.pdf · kelas, dimana kedua kelas adalah kelas eksperimen. Tes berupa soal-soal

5

Metode dokumentasi, metode ini dilakukan untuk memberikan bukti

kepada peneliti baik itu gambar, tulisan maupun monumental dari seseorang.

Sehingga data yang diambil menjadi jelas bahwa ada data yang sebenarnya. Data

yang menjadi pendukung penelitian ini seperti dokumen tentang nilai rata-rata

siswa, absen siswa dan profil sekolah.

Penelitian ini menggunakan beberapa teknik analisis dan uji prasyarat

analisis dengan sebagai berikut:

Uji Validitas, Validitas digunakan untuk mengetahui valid tidaknya suatu

data dari instrumen yang ada. Jadi suatu penelitian akan diketahui baik atau

tidaknya jika instrumen penelitiannya sudah melalui uji validitas.Uji Normalitas

Uji Reliabilitas, Reliabilitas merupakan tingkat keandalan suatu

instrument penelitian, keandalan yang dimaksud disini adalah tingkat konsisten

suatu instrument pengumpul data yang mana nanti pada akhirnya juga akan

menentukan konsistensi data penelitian itu sendiri

Uji normalitas Uji Normalitas digunakan untuk mengetahui sampel dari

populasi berdistribusi normal atau tidak. Pengujian nomalitas ini menggunakan

metode One Kolmogorov-Smirnov Test dengan taraf 5% atau didesimalkan

0,05.

Uji homogenitas, Uji homogenitas digunakan untuk menguji apakah

populasi mempunyai variansi sama. Uji ini dilakukan terhadap data kelas kontrol

dan kelas eksperimen, baik data pretest dan posttest.

Uji Hipotesa, Uji hipotesa dilakukan untuk mengetahui perbedaan tingkat

pemahaman peserta didik. Tingkat pemahaman terhadap bahan ajar materi

Persebaran Flora dan Fauna di Indonesia dan Dunia dengan menggunakan

strategi Snowball Throwing. Uji hipotesa dalam penelitian ini menggunakan dua

tipe yaitu dengan Indenpendent Simples t Test dan Paired Samples t Test.

Indenpendent Simples t Test digunakan untuk mengetahui tingkat perbedaan

populasi dari penelitian sebelum diberi pelakuan dan sesudah diberi perlakuan

dengan dua bahan ajar melalui strategi tersebut. Sedangkan uji hipotesa yang

melalui Paired Simles t Test digunakan untuk mengetahui peningkatan hasil

belajar antara kedua kelas eksperimen tersebut.

Page 10: STUDI KOMPERATIF TINGKAT EFEKTIFITAS BUKU SISWA GEOGRAFI …eprints.ums.ac.id/61420/8/Naskah Publikasi.pdf · kelas, dimana kedua kelas adalah kelas eksperimen. Tes berupa soal-soal

6

3. HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

Proses belajar dan mengajar yang menarik di kelas sangat diperlukan

untuk menarik perhatian siswa agar lebih aktif dalam kegiatan belajar mengajar.

Strategi pembelajaran yang menarik juga harus dipilih sesuai materi yang

disampaikan agar pembelajaran dikelas dapat mencapai tujuan yang diinginkan

dan siswa lebih aktif dalam mengikuti pembelajaran. Penelitian ini

menggunakan strategi snowball trhowing yang artinya bola salju yang dilempar

dan strategi ini menitik beratkan pada kerja kelompok siswa dan bertanggung

jawab secara mandiri. Strategi ini siswa dibagi menjadi 7 kelompok dengan cara

berhitung, setiap kelompok beranggota 5-6 siswa. Setelah siswa berkumpul

dengan kelompoknya masing-masing siswa diberi materi sesuai materi sub

persebaran flora dan fauna di Indonesia dan Dunia. Siswa diberi waktu beberapa

menit untuk mempelajari materi tersebut dan membuat soal beserta jawaban

berdasarkan materi yang meraka dapatkan dan kemudian dilemparkan ke

kelompok lain untuk dijawab. Untuk mengetahui jawaban benar atau salah soal

dikembalikan pada kelompok yang membuat untuk dikoreksi dan nilai

tergantung juga pada kelompok yang membuat soal. Strategi yang digunakan

tersebut peneliti bermaksud ingin menguji efektifitas buku siswa dan buku

mengkaji ilmu geografi melalui strategi snowbal throwing terhadap hasil belajar

siswa kelas XI SMA Muhammdiyah 1 Surakarta.

Pengambilan data dalam penelitian ini melalui tes pretest dan postest.

Tes dalam penelitian berisi 20 soal pilihan ganda yang tentunya semua dengan

meteri persebaran flora dan fauna di Indonesia dan Dunia. Sebelum diajukan

kepada responden soal di validkan terlebih dahulu dan hasilnya soal yang valid

berjumlah 10 soal. Dokumentasi dalam penelitian ini berupa foto yang diambil

ketika pembelajaran berlangsung dan data nilai kenaikan kelas siswa kelas XI

IPS 2 dan kelas XI IPS 3 SMA Muhammdiyah 1 Surakarta. Kedua kelas tersebut

merupakan kelas eksperimen. Data yang diambil peneliti diperlukan untuk

mengetahui efektifitas bahan ajar antara buku siswa atau buku mengkaji ilmu

geografi dengan strategi Snowball Throwing.

Page 11: STUDI KOMPERATIF TINGKAT EFEKTIFITAS BUKU SISWA GEOGRAFI …eprints.ums.ac.id/61420/8/Naskah Publikasi.pdf · kelas, dimana kedua kelas adalah kelas eksperimen. Tes berupa soal-soal

7

Penelitian ini untuk mengetahui efektivitas buku siswa yang diterbitkan

oleh PT. Wangsa Jatra Lestari dengan buku mengkaji ilmu geografi yang

diterbitkan oleh PLATINUM untuk kelas XI tingkat SMA. Penelitian ini

menggunkan strategi pembelajaran yang inovatif yang memudahkan siswa

memahami materi persebaran flora dan fauna di Indonesia dan Dunia. Proses

pelaksanaan pembelajaran berlangsung 2 jam pelajaran di kelas XI IPS 2 dan 2

jam pelajaran di kelas XI IPS 3 SMA Muhammadiyah 1 Surakarta. Pengambilan

data dalam penelitian ini melalui pre-tes dan post-tes serta dokumentasi untuk

bukti bahwa telah melakukan penelitian. Sebelum melakukan pengambilan data

soal harus divalidkan terlebih dahulu, soal pilihan ganda sejumlah 20 butir

divalidkan di sekolah yang sama atau setara dengan sekolah yang diteliti. Dari

20 soal pilihan ganda tersebut terdapat 10 soal pilihan ganda yang valid. Soal

yang valid tersebut digunakan untuk pengambilan data melalui pre-tes dan post-

tes. Data yang diambil peneliti diperlukan untuk mengetahui buku mana yang

lebih efektif untuk kelas XI IPS pada SMA Muhammdiyah 1 Surakarta dengan

strategi Snowbal Throwing.

Sesuai dengan rumusan masalah pada penelitian ini adalah untuk

mengetahui tingkat efektifitas bahan ajar Buku Siswa dan Buku Mengkaji Ilmu

Geografi dan untuk mengetahui perbedaan hasil pembelajaran antara Buku

Siswa dan Buku Mengkaji Ilmu Geografi yang dilakukan di SMA

Muhammadiyah 1 Surakarta. Kedua kelas tersebut setelah diberikan perlakuan

pembelajaran dengan bahan ajar Buku Siswa dan Buku Mengkaji Ilmu Geografi

memiliki peningkatan hasil belajar, terbukti dari diberi pre test dan pos test.

1) Hasil pembelajaran dengan menggunakan Buku Mengkaji Ilmu Geografi

Pembelajaran dalam penelitian ini memiliki perbedaan dalam buku

yang digunakan untuk kegiatan belajar-mengajar. Kelas XI IPS 2

menggunakan Buku Mengkaji Ilmu Geografi, sedangkan kelas XI IPS 3

dengan menggunakan Buku Siswa. Kedua kelas tersebut setelah diberikan

perlakuan pembelajaran dengan menggunakan strategi Snowball Throwing

dengan materi Persebaran Flora dan Fauna di Indonesia dan Dunia memiliki

Page 12: STUDI KOMPERATIF TINGKAT EFEKTIFITAS BUKU SISWA GEOGRAFI …eprints.ums.ac.id/61420/8/Naskah Publikasi.pdf · kelas, dimana kedua kelas adalah kelas eksperimen. Tes berupa soal-soal

8

peningkatan hasil belajar, terbukti dari diberi pre test dan pos test. Seperti

yang ditunjukan oleh grafik dibawah ini:

Hasil dari tabulasi data yang diolah peneliti dikelas XI IPS 2 dengan

menggunakan Buku Mengkaji Ilmu Geografi yang berjumlah 40 siswa

,menunjukan bahwa nilai pree test rata-ratanya 72,36 dan nilai pos test 82,89

dengan selisih angka sebesar 10,53. Strategi yang digunakan dalam kelas ini

adalah startegi Snowball Throwing. Siswa dikelas ini memang banyak yang

rame, tapi sesekali meraka menanyakan kepada peneliti ketika meraka tidak

mengerti atau tidak paham dengan materi yang disampaikan. Sehingga hasil

dari post test mendapatkan nilai rata-rata yang cukup tinggi yaitu 82,89. Nilai

seperti ini merupakan nilai yang cukup memuaskan. Nilai tersebut merupakan

hasil dari pembelajaran dengan materi Flora Fauna dari Buku Mengkaji Ilmu

Geografi di kelas XI IPS 2.

Gambar 1 Grafik Nilai Rata-Rata Hasil Pembelajaran Kelas XI IPS 2

2) Hasil pembelajaran dengan menggunakan Buku Siswa

Pada pembelajaran dengan menggunakan Buku Siswa menunjukan

bahwa nilai pree test lebih rendah dari nilai pos test. Nilai pree test sebesar

63,25 dan nilai post test sebesar 78 dengan selisih angka sebesar 14,75. Kelas

XI IPS 3 dengan menggunakan strategi yang sama yaitu strategi Snowball

Throwing, tetapi dengan menggunakan buku yang berbeda yaitu Buku Siswa.

Page 13: STUDI KOMPERATIF TINGKAT EFEKTIFITAS BUKU SISWA GEOGRAFI …eprints.ums.ac.id/61420/8/Naskah Publikasi.pdf · kelas, dimana kedua kelas adalah kelas eksperimen. Tes berupa soal-soal

9

Nilai rata-ratanya lebih rendah dibandingkan dengan kelas XI IPS 2 dengan

menggunakan Buku Mengkaji Ilmu Geografi. Kelas XI IPS 2 mendapat rata-

rata 82,89 sedangkan kelas XI IPS 3 mendapat rata-rata 78. Jadi dapat

disimpulkan, bahwa materi Flora dan Fauna di Indonesia dan Dunia dari

Buku Mengkaji Ilmu Geografi dalam pembelajaran lebih efektiv dari pada

kelas yang menggunakan Buku Siswa dengan strategi yang sama.

Gambar 2 Grafik Nilai Rata-Rata Hasil Pembelajaran Kelas XI IPS 3

Hasil dari penelitian diatas secara garis besar bahwa metode Snowball

Throwing memiliki pengaruh terhadap semangat dan motivasi siswa

kemudian hasil belajar siswa, dengan menggunakan Snowball Throwing ada

perbedaan dari pembelajaran sebelumnya. Peningkatan tersebut terjadi pada

motivasi siswa maupun hasil belajar siswa. Terlihat dari hasil post-test yang

dilakukan penelitian-penitian sebelumnya yang memakai Snowball Throwing

dengan bahan ajar yang digunakan dalam pembelajaran. penelitian diatas juga

menunjukan bahwa Buku Mengkaji Ilmu Geografi termasuk buku yang baik.

Menurut hasil penelitian yang dilakukan oleh Yuyun Munawaroh

(2013). Dalam penelitiannya yang berjudul “Penerapan Pembelajaran

Kooperatif Tipe Snowball Throwing Untuk Meningkatkan Efektifitas Belajar

Siswa Kelas VII MTs MA’ARIF Munggung Pulung Tahun Pelajaran

2012/2013”. Menyatakan bahwa ada pengaruh strategi pembelajaran tipe

Page 14: STUDI KOMPERATIF TINGKAT EFEKTIFITAS BUKU SISWA GEOGRAFI …eprints.ums.ac.id/61420/8/Naskah Publikasi.pdf · kelas, dimana kedua kelas adalah kelas eksperimen. Tes berupa soal-soal

10

Snowball Throwing terhadap hasil belajar pada mata pelajaran matematika di

SMP. Dari hasil tes belajar, diperoleh presentase hasil belajar siswa yang

tuntas atau memenuhi KKM yang sudah ditetapkan (KKM 70) pada siklus I

mencapai 75% dan siklus II mencapai 90,63%, sedangkan nilai rata-ratanya

pada siklus I mencapai 77,3 dan siklus II 81,09 berarti adanya kenaikan

dalam persentase hasil belajar dari siklus I sampai siklus II. Hal ini

menunjukan bahwa pembelajaran matematika dengan strategi Snowball

Throwing dapat meningkatkan hasil belajar matematika.

Aminatul Mukaromah (2016). ”Analisis Perbandingan Buku Sekolah

Elektronik (BSE) dengan Non-BSE Fisika SMA Kelas X Berdasarkan

Science Textbook Rating System (STRS) pada Aspek Kriteria Isi, Organisasi

Buku, dan Indeks Serta Glosarium”. Dapat disimpulkan bahwa berdasarkan

validasi dengan content validity dan perbandingan dengan instrumen

penilaian dari BSNP, instrumen STRS memenuhi kriteria untuk

mendiskripsikan kualitas buku teks BSE dan non-BSE. Ke empat buku teks

yang dianalisis merupakan buku teks termasuk kategori baik sampai amat

baik dan layak digunakan. Hasil analisis membuktikan tidak ada perbedaan

yang signifikan dari kualitas ke empat buku yang dianalisis. Berdasarkan

hasil analisis uji X2, didapatkan X2 untuk kriteria isis sebesar 4,150; untuk

kriteria organisasi buku sebesar 1,783; dan kriteria indeks dan glosarium

sebesar 0,316. Semua hasil perhitungan lebih kecil dari pada X2 dengan

persen kesalahan 5% dan dk 3 dari tabel sebesar 7,815, hingga dapat

dikatakan tidak ada perbedaan antara buku teks BSE dan non-BSE untuk

kriteria isi, organisasi buku, dan indeks serta glosarium.

Hasil penelitian dari Rita Triasafifah, Edy Chandra, Ina Rosdiana L

(2013), dalam penelitiannya yang berjudul “Analisis Tingkat Ketepatan

Konsep dan Tingkat Akomodasi Scientific Approach ( Pendekatan Saintifik)

buku Teks IPA Biologi Kurikulum 2013 Kelas XI SMA Pada Konsep Sistem

Peredaran Darah”. Hasil penelitian menujukan bahwa tingkat ketepatan

konsep pada buku Erlangga relatif baik dengan presentase paling tinggi yaitu

87.2% konsep memadai. Tingkat akomodasi aspek observing Buku Mengkaji

Page 15: STUDI KOMPERATIF TINGKAT EFEKTIFITAS BUKU SISWA GEOGRAFI …eprints.ums.ac.id/61420/8/Naskah Publikasi.pdf · kelas, dimana kedua kelas adalah kelas eksperimen. Tes berupa soal-soal

11

Ilmu Geografi memiliki presentase relatif tinggi yaitu 22%. Tingkat

akomodasi aspek questioning buku Grafindo memiliki presentase relatif lebih

besar yaitu 21.3%. Tingkat akomodasi aspek associating relatif lebih tinggi

pada buku Erlangga yaitu 8.5%. Tingkat akomodasi aspek experimenting

antara buku Erlangga dan Platinum memiliki presentase sama yaitu 4.9%.

Tingkat akomodasi aspek networking pada Buku Mengkaji Ilmu Geografi

relatif lebih besar yaitu 16.3%.

4. PENUTUP

4.1.KESIMPULAN

a. Hasil yang didapatkan pada Buku Mengkaji Ilmu Geografi mendapatkan nilai

rata-rata sebesar 72,36, sedangkan nilai postest naik menjadi 82,89 dengan

begitu adanya peningkatan hasil belajar sebesar 10,53% pada pembelajaran

menggunakan Buku Mengkaji Ilmu Geografi. Berbeda dengan hasil belajar

dengan menggunakan Buku Siswa mendapatkan nilai rata-rata pada pretest

sebesar 63,25 sedangkan pada postest mendapatkan rata-rata 78, dengan

begitu ada peningkatan hasil belajar sebesar 14,75% menggunakan Buku

Siswa. Hasil yang didapatkan diatas dapat disimpulkan bahwa pembelajaran

menggunakan Buku Siswa lebih efektif dibandingkan dengan Buku Mengkaji

Ilmu Geografi.

b. Kemudian apabila dilihat dari hasil peningkatan hasil pembelajaran di kelas

XI IPS 2 yang menggunakan Buku Mengkaji Ilmu Geografi menunjukan

kenaikan nilai hasil rata-rata siswa sebesar 10%. Sedangkan kelas XI IPS 3

dengan menggunakan Buku Siswa menunjukan kenaikan nilai rata-rata

sebesar 15%. Jadi dapat disimpukan bahwa hasil nilai rata-rata kelas XI IPS 2

Lebih besar dan kelas XI IPS 3 menunjukan kenaikan nilai lebih besar

dibandingkan kelas XI IPS 2

DAFTAR PUSTAKA

Lestari,Ika.2001.Pengembangan Bahan Ajar Berbasis Kompetens. Padang:

Akademia.

Page 16: STUDI KOMPERATIF TINGKAT EFEKTIFITAS BUKU SISWA GEOGRAFI …eprints.ums.ac.id/61420/8/Naskah Publikasi.pdf · kelas, dimana kedua kelas adalah kelas eksperimen. Tes berupa soal-soal

12

Mukaromah,Aminatul.2016.Analisis Perbandingan Buku Sekolah Elektronik

(BSE) dengan Non-BSE Fisika SMA Kelas X Berdasarkan Science

Textbook Rating System (STRS) pada Aspek Kriteria Isi, Organisasi

Buku, dan Indeks Serta Glosarium. http://eprints.uny.ac.id/38738/.

Diunduh Pada 16 Oktober 2016,pukul 20.30WIB.

Munawaroh, Yuyun.2013. Penerapan Pembelajaran Kooperatif Tipe Snowball

Throwing Untuk Meningkatkan Efektifitas Belajar Siswa Kelas VII MTs

MA’ARIF Munggung Pulung Tahun Pelajaran 2012/2013.

http://digilib.umpo.ac.id/files/disk1/9/jkptumpo-gdl-yuyunmunaw-435-1-

abstrak,-h.pdf. Diunduh 16 Oktober 2016, pukul 19:15WIB.

Nazir,Moh.1985.Metode Penelitian.Jakarta:Ghalia Indonesia

Rusman. 2012. Belajar dan Pembelajaran berbasis Komputer. Bandung:

ALFABETHA.

Triasafifah,Rita. Edy Candra dan Ina Rosdiana L. 2015. Analisis Tingkat

Ketepatan Konsep dan Tingkat Akomodasi Scientific Approach

(Pendekatan Saintifik) Buku Teks IPA Bioogi Kurikulum 2013 Kelas XI

SMA pada Konsep Sistem Peredaran Darah.

http://biodiversitas.mipa.uns.ac.id/D/D0802/D080217.pdf. Diunduh pada

16 Maret 2018, pukul 15:00 WIB

Yamin, Martinis. 2013. Strategi dan Metode dalam Model Pembelajaran. Jakarta:

GP Press group