revisi ke 2 pedoman ta

54
Pedoman Penulisan dan Penyusunan Tugas Akhir Mahasiswa PEDOMAN PENULISAN DAN PENYUSUNAN TUGAS AKHIR MAHASISWA FAKULTAS TEKNIK - JURUSAN SIPIL UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA BANTEN 2012 REVISI 2

Upload: muhamad-ferhad

Post on 05-Aug-2015

162 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: Revisi Ke 2 Pedoman Ta

Pedoman Penulisan dan Penyusunan Tugas Akhir Mahasiswa

PEDOMAN

PENULISAN DAN PENYUSUNAN

TUGAS AKHIR MAHASISWA

FAKULTAS TEKNIK - JURUSAN SIPIL

UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA BANTEN 2012

REVISI 2

Page 2: Revisi Ke 2 Pedoman Ta

Pedoman Penulisan dan Penyusunan Tugas Akhir Mahasiswa

PEDOMAN

PENULISAN DAN PENYUSUNAN

TUGAS AKHIR MAHASISWA

Di Susun Oleh

Irma Suryani ST.,MSc

Rama Indera Kusuma ST.,MT

Restu Wigati ST., M.Eng

Rindu Twidi Bethary ST.,MT

Soelarso ST., M.Eng

Zulmahadi Darwis ST.,M.Eng

FAKULTAS TEKNIK - JURUSAN SIPIL

UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA BANTEN 2012

Page 3: Revisi Ke 2 Pedoman Ta

Pedoman Penulisan dan Penyusunan Tugas Akhir Mahasiswa

LEMBAR PENGESAHAN

Dengan tersusunnya Pedoman Tugas Akhir Jurusan Teknik Sipil, maka hal

ini dapat menjadi pegangan/ pedoman/ petunjuk yang sah bagi mahasiswa Teknik

Sipil yang akan menyelesaikan Tugas Akhir mulai dari proses pengajuan,

penyususnan sampai pada tahap pengumpulan laporan TugasAkhir. Hal ini

berlaku sampai ada peninjauan kembali terhadap Pedoman Tugas Akhir ini atau

sampai ada penetapan Pedoman Tugas Akhir Jurusan Teknik Sipil yang baru.

Cilegon, 04 Oktober 2012

Disetujui Penyusun,

Ketua Jurusan Teknik Sipil Kordinator Tugas Akhir

M. Fakhruriza Pradana , ST,.MT Irma Suryani, ST.M.Sc .

NIP. 198107232006041002 NIP. 198304232010122008

Mengetahui

Dekan Fakultas Teknik UNTIRTA

Kurnia Nugraha, ST.,MT .

NIP.197101042001011001

Page 4: Revisi Ke 2 Pedoman Ta

Pedoman Penulisan dan Penyusunan Tugas Akhir Mahasiswa

KATA PENGANTAR

Puji dan syukur kita panjatkan kehadirat Allah SWT, yang telah

mencurahkan hidayah dan rahmat-Nya sehingga Pedoman Tugas Akhir Jurusan

Teknik Sipil dapat terselesaikan.

Pedoman Tugas Akhir ini bertujuan untuk menjadi pegangan dan arahan

yang jelas/pasti bagi mahasiswa Teknik Sipil yang ingin menyelesaikan tugas

akhir yang merupakan salah satu mata kuliah dalam kurikulum Teknik Sipil

UNTIRTA. Dengan adanya Pedoman Tugas Akhir ini, diharapkan segala proses

pelaksanaan Tugas Akhir mahasiswa Teknik Sipil dapat berjalan dengan lancar

dan dapat mencapai sasaran serta tujuan utama dari Tugas Akhir.

Ucapan terimakasih kami ucapkan kepada semua rekan-rekan dosen

Teknik Sipil yang telah banyak membantu dalam mewujudkan dan

menyempurnakan Pedoman Tugas Akhir Jurusan Teknik Sipil ini. Semoga dapat

bermanfaat baik bagi Jurusan Teknik Sipil, dosen pembimbing Tugas Akhir,

mahasiswa dan semua pihak yang terkait dengan Tugas Akhir Teknik Sipil.

Cilegon, 04 Oktober 2012

Kordinator Tugas Akhir

Irma Suryani ST,.M.Sc

NIP. 198304232010122008

Page 5: Revisi Ke 2 Pedoman Ta

Pedoman Penulisan dan Penyusunan Tugas Akhir Mahasiswa

DAFTAR ISI

Halaman

LEMBAR PENGESAHAN .................................................................... i

KATA PENGANTAR ............................................................................ ii

DAFTAR ISI .......................................................................................... iii

BAB I PENDAHULUAN ...................................................................... 1

BAB II PERATURAN AKADEMIS ....................................................... 2

A. Status .................................................................................... 2

B. Tujuan ................................................................................... 2

C. Tempat Tugas Akhir ............................................................. 2

D. Kewajiban Selama Tugas Akhir ........................................... 3

E. Syarat Pendaftaran Tugas Akhir ........................................... 4

F. Jangka Waktu Tugas Akhir .................................................. 4

G. Ketentuan Pembimbing Tugas Akhir ................................... 5

H. Prosedur Seminar dan Sidang Tugas Akhir .......................... 5

BAB III FORMAT TUGAS AKHIR ...................................................... 9

A. Bagian Awal ........................................................................... 9

1. Halaman Sampul ............................................................... 9

2. Halaman Judul ................................................................... 10

3. Halaman Pernyataan Orisinalitas ...................................... 10

4. Halaman Pengesahan ........................................................ 10

5. Ungkapan Terimakasih ..................................................... 10

6. Halaman Persembahan ...................................................... 10

7. Abstrak .............................................................................. 11

8. Daftar isi ............................................................................ 11

9. Daftar Tabel, Daftar Gambar, dan Daftar Lain ................. 11

B. Bagian Isi ................................................................................ 12

C. Bagian Akhir ........................................................................... 12

1. Daftar Pustaka ................................................................... 12

2. Daftar Lampiran ................................................................ 12

BAB III TATA CARA PENULISAN TUGAS AKHIR .......................... 13

A. Kertas ...................................................................................... 13

B. Pengetikan ............................................................................... 13

C. Penomeran Halaman ............................................................... 14

1. Angka Romawi Kecil ....................................................... 14

2. Angka Arab ...................................................................... 14

D. Halaman Sampul .................................................................... 14

E. Halaman Judul ....................................................................... 15

F. Halaman Pernyataan Orisinalitas ........................................... 15

G. Halaman Pengesahan ............................................................. 15

H. Ungkapan Terimakasih .......................................................... 16

I. Halaman Persembahan ........................................................... 16

J. Abstrak ................................................................................... 16

K. Daftar Isi ................................................................................ 16

L. Daftar Tabel, Daftar Gambar dan Daftar Lain ....................... 17

Page 6: Revisi Ke 2 Pedoman Ta

Pedoman Penulisan dan Penyusunan Tugas Akhir Mahasiswa

M. Gambar dan Tabel .................................................................. 17

N. Persamaan Matematika ............................................................ 19

O. Angka ....................................................................................... 20

P. Isi Tugas Akhir ......................................................................... 20

Q. Format Kutipan dan Daftar Pustaka........................................... 20

R. Format Lampiran ....................................................................... 20

DAFTAR PUSTAKA .................................................................................

LAMPIRAN ...............................................................................................

Page 7: Revisi Ke 2 Pedoman Ta

Pedoman Penulisan dan Penyusunan Tugas Akhir Mahasiswa

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1. Contoh Halaman Sampul dan punggung buku

Lampiran 2. Contoh Halaman Judul

Lampiran 3. Contoh Halaman Pernyataan Orisinalitas

Lampiran 4. Contoh Halaman Pengesahan

Lampiran 5. Contoh Halaman Prakata

Lampiran 6. Contoh Halaman Persembahan

Lampiran 7. Contoh Halaman Intisari

Lampiran 8. Contoh Penulisan Abstrak

Lampiran 9. Contoh Penulisan Daftar Isi

Lampiran 10. Contoh Penulisan Daftar Tabel

Lampiran 11. Contoh Penulisan Daftar Gambar

Lampiran 12. Contoh Penulisan Daftar Lampiran

Lampiran 13. Contoh Penulisan Daftar Singkatan

Lampiran 14. Contoh Penulisan Daftar Pustaka

Page 8: Revisi Ke 2 Pedoman Ta

Pedoman Penulisan dan Penyusunan Tugas Akhir Mahasiswa

BAB I

PENDAHULUAN

Tugas Akhir (TA) adalah karya ilmiah mahasiswa berbentuk tulisan ilmiah

yang merupakan persyaratan dalam menyelesaikan jenjang studi strata satu (S1) di

Fakultas Teknik, Jurusan Teknik Sipil, UNTIRTA. Pedoman Penulisan Tugas

Akhir ini diterbitkan untuk menjamin keseragaman format penulisan skripsi

(konsistensi) dan menjaga penelitian yang dilakukan sesuai dengan kaidah etis

(standar kualitas) dalam penulisan karya ilmiah. Pedoman Penulisan Tugas Akhir

berisi tata cara penulisan, ketentuan dasar dan arahan yang merupakan pedoman

utama yang wajib dirujuk oleh mahasiswa Teknik Jurusan Sipil, UNTIRTA dalam

penyusunan Tugas Akhir. Pedoman Penulisan Tugas Akhir ini terdiri dari dua

bagian:

a. Pedoman Penulisan Tugas Akhir, adalah tata cara yang menjamin konsistensi

dan ketepatan penggunaan gaya penulisan karya ilmiah Tugas Akhir yang

mencakup format penulisan, komposisi, dan tata letak. Pedoman Penulisan Tugas

Akhir ini berlaku untuk Jurusan Sipil Fakultas Teknik UNTIRTA.

b. Pedoman Penyusunan Tugas Akhir, adalah kumpulan ketentuan dasar yang

memberi arahan tentang penyusunan Tugas Akhir termasuk bentuk, isi, dan

sistematika. Pedoman Penyusunan Tugas Akhir ini bersifat khusus yang berarti

berlaku hanya untuk Jurusan Sipil. Mahasiswa wajib mengikuti aturan

penyusunan Tugas Akhir sesuai dengan Pedoman Penyusunan Tugas Akhir.

Pedoman Penulisan Tugas Akhir dihadirkan dalam rangkaian sebagai

berikut. Pedoman diawali dengan pembahasan mengenai format dan komposisi

Tugas Akhir. Secara umum berlaku ketentuan bahwa Tugas Akhir mahasiswa

harus sekurang-kurangnya terdiri dari 3 (tiga) bagian: awal, isi, dan akhir. Pada

bagian ini dijelaskan ketentuan mengenai isi dari tiap bagian di atas serta

susunannya dalam buku Tugas Akhir. Selain itu, informasi mengenai pemilihan

kertas, bentuk dan warna sampul, marjin dan layout tulisan, dan lain-lain juga

disampaikan. Selanjutnya, Pedoman Penulisan Tugas Akhir memberikan

Page 9: Revisi Ke 2 Pedoman Ta

Pedoman Penulisan dan Penyusunan Tugas Akhir Mahasiswa

penjelasan rinci mengenai tata cara penulisan, termasuk: pemilihan huruf, angka,

penomoran halaman, gambar, tabel, daftar pustaka, dan sebagainya.

Page 10: Revisi Ke 2 Pedoman Ta

Pedoman Penulisan dan Penyusunan Tugas Akhir Mahasiswa

BAB II

PERATURAN AKADEMIK

A. Status

Tugas Akhir di Jurusan Teknik Sipil Universitas Sultan Ageng Tirtayasa

(Untirta) merupakan kegiatan akademik yang bersifat wajib dan harus dilakukan

oleh mahasisawa jurusan Teknik Sipil serta merupakan salah satu syarat untuk

mendapatkan gelar Sarjana Teknik (ST). Dalam Kurikulum jurusan Teknik Sipil

Untirta, kegiatan, tugas akhir berbobot 4 (empat) sks pada semester 8 (delapan)

dengan kode mata kuliah TSP 406. Waktu kegiatan Tugas Akhir bersifat fleksibel

artinya dapat dilakukan pada semester genap ataupun semester ganjil.

B. Tujuan

Kegiatan Tugas akhir bagi mahasiswa Jurusan Teknik Sipil Untirta

mempunyai tujuan sebagai berikut:

1. Memberi kesempatan kepada mahasiswa untuk merancang dan

melaksanakan penelitian secara langsung yang berkaitan dengan bidang

ilmu teknik sipil.

2. Memberi kesempatan kepada mahasiswa untuk dapat merumuskan

permasalahan suatu penelitian atau kemudian melakukan analisis

berdasarkan pengetahuan yang telah diperolehnya dari kuliah bidang

teknik sipil.

3. Memberi kesempatan kepada mahasiswa untuk dapat menarik suatu

kesimpulan dari penelitian yang telah dilakukan.

C. Tempat Tugas Akhir

Penelitian tugas akhir (TA) dapat dilaksanakan di:

1. Laboratorium Teknik Sipil

2. Instansi pemerintah yang berkaitan dengan ilmu teknik sipil

3. Lembaga penelitian yang berkaitan dengan ilmu teknik sipil

4. Industri/perusahaan yang berbasis ilmu teknik sipil

Page 11: Revisi Ke 2 Pedoman Ta

Pedoman Penulisan dan Penyusunan Tugas Akhir Mahasiswa

5. Laboratorium jurusan lain di Untirta yang sesuai dengan topik Tugas

Akhir.

6. Dan lain-lain

D. Kewajiban Selama Tugas Akhir

Adapun kewajiban yang harus dipenuhi oleh mahasiswa selama proses

penyusunan tugas akhir adalah:

1. Mahasiswa wajib mendaftarkan diri kepada koordinator Tugas Akhir

setelah memenuhi persyaratan akademik untuk mendapatkan pembimbing

I dan pembimbing II tugas akhir. Pembimbing dipilih berdasarkan hasil

rapat KBK.

2. Mahasiswa wajib menyusun dan mengajukan proposal tugas akhir yang

telah ditandatangani oleh pembimbing kepada koordinator Tugas Akhir

untuk melaksanakan seminar proposal tugas akhir.

3. Mahasiswa melakukan penelitian atau menganalisa suatu penelitian

dengan tema yang telah disetujui dalam seminar proposal tugas akhir di

bawah bimbingan dosen pembimbing I dan pembimbing II.

4. Mahasiswa membuat laporan tugas akhir sesuai dengan format penulisan

tugas akhir yang dikeluarkan jurusan teknik sipil UNTIRTA.

5. Mahasiswa membuat proposal Tugas Akhir dan melakukan seminar

proposal Tugas Akhir yang dihadiri oleh minimal 10 peserta.

6. Mahasiswa membuat naskah hasil penelitian/perancangan Tugas Akhir

dan melakukan seminar hasil Tugas Akhir yang dihadiri oleh minimal 10

peserta.

7. Mahasiswa wajib melaksanakan sidang akhir Tugas Akhir, setelah

melaksanakan seminar Hasil Tugas Akhir,

8. Mahasiswa wajib mengumpulkan laporan tugas akhir setelah melakukan

revisi dan disahkan oleh pembimbing, penguji dan ketua jurusan.

9. Mahasiswa yang akan melakukan seminar proposal diwajibkan menghadiri

5/10 kali seminar(proposal/hasil) dibuktikan dengan daftar hadir yang

ditandatangani ketua seminar.

Page 12: Revisi Ke 2 Pedoman Ta

Pedoman Penulisan dan Penyusunan Tugas Akhir Mahasiswa

10. Pembimbing dan penguji seminar (proposal/hasil) dan sidang TA wajib

mengisi daftar hadir.

E. Syarat Pendaftaran Tugas Akhir

Dibawah ini adalah syarat-syarat yang harus dipenuhi oleh mahasiswa pada

saat pendaftaran Tugas Akhir:

1. Sudah lulus minimal 120 SKS (terlampir transkrip nilai dari sekretariat)

2. IPK minimal 2,00

3. Nilai D maksimal 12 SKS

4. Sudah melakukan seminar Kerja Praktek,

5. Mengisi form pendaftaran TA + draft proposal yang disetujui oleh calon

dosen pembimbing I dan II.

6. Pelaksanaan tugas akhir diperbolehkan maksimum 2 (dua) orang dalam

satu laporan jika disetujui oleh pembimbing, ketua KBK dan koordinator

tugas akhir.

7. Terdaftar sebagai mahasiswa pada semester berjalan.

F. Jangka Waktu Tugas Akhir

Waktu penyusunan Tugas Akhir diatur seperti yang tertulis dibawah ini:

1. Masa berlaku Tugas Akhir adalah selama satu semester pada semester

berjalan.

2. Apabila setelah masa berlaku habis, tugas akhir belum selesai dilakukan

maka dengan keputusan pembimbing dan diketahui koordinator Tugas

Akhir ditentukan satu dari dua alternatif yaitu:

a) Tugas akhir dilanjutkan dan sks Tugas Akhir tersebut wajib

diambil pada semester berikutnya.

b) Tugas akhir dinyatakan batal dan harus menggantinya dengan

penelitian yang baru. Penelitian tugas akhir yang baru harus

berbeda dengan tugas akhir sebelumnya dan sks tugas akhir baru

dicantumkan pada semester bersangkutan.

3. Tugas Akhir dinyatakan selesai jika memenuhi persyaratan sebagai

berikut:

a) Sudah melaksanakan sidang Tugas Akhir dan dinyatakan lulus.

Page 13: Revisi Ke 2 Pedoman Ta

Pedoman Penulisan dan Penyusunan Tugas Akhir Mahasiswa

b) Menyerahkan CD/soft copy laporan Tugas Akhir ke administrasi

jurusan.

c) Laporan Tugas Akhir sudah dicetak hard cover yang

ditandatangani oleh Pembimbing, Penguji, Ketua Jurusan dan

diserahkan ke Koordinator Tugas Akhir

4. Apabila dalam ujian sidang, dinyatakan tidak lulus, maka mahasiswa yang

bersangkutan diberikan kesempatan untuk perbaikan dan sidang kembali

sesuai dengan berita acara.

5. Laporan Tugas Akhir + CD/soft copy sebagaimana disebutkan pada butir

3, harus diserahkan kepada Koordinator Tugas Akhir paling lambat tiga

minggu setelah sidang tugas akhir dilaksanakan dan sebelum wisuda.

Mahasiswa yang terlambat menyerahkan laporan tugas akhir tidak berhak

mengikuti wisuda pada periode bersangkutan.

G. Ketentuan Pembimbing Tugas Akhir

Pembimbing Tugas Akhir diatur dalam ketentuan-ketentuan seperti yang

tertulis dibawah ini:

1. Selama tugas akhir, mahasiswa dibimbing oleh pembimbing I dan

pembimbing II.

2. Ketentuan Pembimbing I :

a) Bergelar S-3 dengan pangkat fungsional minimal Asisten Ahli

b) Bergelar S-2 dengan pangkat fungsional minimal Asisten Ahli

c) Bergelar S-1 dengan pangkat fungsional Lektor

3. Ketentuan Pembimbing II:

a) Bergelar S-1 dengan pangkat fungsional minimal Asisten Ahli

b) Bergelar S-2 dengan pangkat fungsional minimal Asisten Ahli

c) Karyawan suatu instansi atau lembaga pemerintah atau perusahaan

bergerak di bidang teknik sipil dengan gelar minimal strata satu

jurusan teknik sipil.

d) Terdaftar sebagai tenaga pengajar di FT Untirta

Page 14: Revisi Ke 2 Pedoman Ta

Pedoman Penulisan dan Penyusunan Tugas Akhir Mahasiswa

H. Prosedur Seminar Dan Sidang Tugas Akhir

Dalam proses seminar mulai dari seminar proposal, seminar hasil sampai

pada seminar sidang akhir memiliki prosedur seperti yang tertulis dibawah ini:

Seminar Proposal

Prosedur Pendaftaran Seminar Proposal Tugas Akhir :

1. Mahasiswa mendaftar seminar proposal Tugas Akhir harus memenuhi

persyaratan yang sudah ditentukan.

2. Mahasiswa peserta seminar proposal Tugas Akhir menyerahkan persyaratan

tersebut ke bagian administrasi, (setelah konfirmasi waktu seminar dengan

dosen Pembimbing & Penguji) untuk dibuatkan undangan seminar proposal

TA oleh Ketua Jurusan Teknik Sipil.

3. Mahasiswa mempersiapkan draft proposal yang akan di seminarkan untuk

dibagikan kepada dosen Pembimbing & Penguji minimal 2 hari sebelum

seminar dilaksanakan.

4. Kelengkapan administrasi seminar (Berita Acara, Lembar Saran & Masukan,

Daftar Hadir Seminar) dan ruangan dipersiapkan oleh Mahasiswa.

5. Setelah pelaksanaan seminar proposal TA, point.4 yang asli yang sudah terisi

dikembalikan ke admin jurusan/Koordinator TA.

6. Administrasi jurusan menyimpan berkas-berkas dalam point 5, ke dalam file

khusus, tujuannya adalah untuk seminar lanjutan fotocopy berkas saran dan

masukan, dijadikan lampiran pada seminar hasil.

Seminar Hasil

Prosedur Pendaftaran Seminar Hasil Tugas Akhir :

1. Mahasiswa mendaftar seminar Hasil Tugas Akhir harus memenuhi

persyaratan yang sudah ditentukan,

2. Mahasiswa peserta seminar Hasil Tugas Akhir menyerahkan persyaratan

tersebut ke bagian administrasi, (setelah konfirmasi waktu seminar dengan

dosen Pembimbing & Penguji) untuk dibuatkan undangan seminar Hasil TA

oleh Ketua Jurusan Teknik Sipil.

3. Mahasiswa mempersiapkan naskah TA dan naskah seminar hasil TA yang

akan diseminarkan, serta lembar saran & masukan pada seminar proposal

Page 15: Revisi Ke 2 Pedoman Ta

Pedoman Penulisan dan Penyusunan Tugas Akhir Mahasiswa

untuk dibagikan kepada dosen Pembimbing & Penguji minimal 2 hari

sebelum seminar dilaksanakan.

4. Kelengkapan administrasi seminar (Berita Acara, Lembar Saran & Masukan,

Daftar Hadir Seminar) dan ruangan dipersiapkan oleh Mahasiswa.

5. Setelah pelaksanaan seminar hasil TA, point.4 yang asli yang sudah terisi

dikembalikan ke admin jurusan/Koordinator TA.

6. Administrasi jurusan menyimpan berkas-berkas dalam point 5, ke dalam file

khusus. Tujuan nya adalah untuk seminar lanjutan fotocopy berkas saran dan

masukan,dijadikan lampiran pada sidang Akhir TA.

Sidang Tugas Akhir

Prosedur Pendaftaran Sidang Tugas Akhir:

1. Sidang Tugas Akhir dilakukan setelah seminar hasil Tugas Akhir.

2. Mengisi formulir pendaftaran untuk sidang Tugas Akhir setelah naskah Tugas

Akhir di setujui oleh Pembimbing I dan Pembimbing II.

3. Mahasiswa mempersiapkan naskah Tugas Akhir yang diserahkan kepada

Pembimbing dan Penguji, minimal 3 hari sebelum sidang Tugas Akhir

dilakukan.

4. Format sidang Tugas Akhir:

a. Sidang Pendahuluan

1) Merupakan klarifikasi dan penjelasan pembimbing terhadap mahasiswa

yang meliputi aspek pengetahuan tentang penelitian/perancangan yang

dilakukan serta attitude mahasiswa selama melaksanakan Tugas Akhir.

b. Sidang Utama

1) Terdiri dari 2 (dua) sesi utama yaitu presentasi dan Tanya jawab.

2) Sesi presentasi berlangsung selama 15 menit.

3) Sesi Tanya jawab berlangsung antara penguji dan calon sarjana (maksimal

45 menit setiap penguji).

4) Tanya jawab bersifat buka buku.

c. Sidang Penutup

1) Merupakan rapat kelulusan yang dipimpin oleh Ketua Sidang.

Page 16: Revisi Ke 2 Pedoman Ta

Pedoman Penulisan dan Penyusunan Tugas Akhir Mahasiswa

2) Ketua Sidang merekapitulasi penilaian yang telah dilakukan oleh

pembimbing dan penguji.

3) Ketua Sidang mengumumkan hasil rapat kelulusan kepada calon sarjana.

4) Sidang penutup bersifat tertutup.

d. Materi penilaian Tugas Akhir:

Materi penilaian Tugas Akhir terdiri dari :

Nilai laporan Tugas Akhir:

1) Penggunaan bahasa yang baik dan benar.

2) Kerapihan penulisan.

3) Penggunaan materi tugas akhir.

4) Ketepatan menyelesaikan tugas (khusus penilaian pembimbing).

5) Kesesuaian penulisan dengan pedoman TA.

Nilai Sidang:

1) Presentasi.

2) Menjawab pertanyaan.

3) Sikap, perilaku dan kesopanan.

e. Yang berhak menilai Tugas Akhir adalah pembimbing dan Penguji.

f. Nilai akhir Tugas Akhir merupakan penjumlahan 60% nilai rata-rata

pembimbing dan 40% nilai rata-rata penguji.

5. Setelah menyelesaikan sidang Tugas Akhir dan dinyatakan lulus, mahasiswa

wajib mengumpulkan sebanyak 3 eksemplar hard cover Tugas Akhir yang

telah disetujui oleh Pembimbing, Penguji dan disahkan oleh Ketua Jurusan,

diserahkan kepada Koordinator Tugas Akhir paling lambat tiga minggu

setelah sidang sarjana dilaksanakan dengan pendistribusian sebagai berikut:

a. Perpustakaan Untirta Pusat 1 eksemplar.

b. Perpustakaan FT Untirta 1 eksemplar.

c. Perpustakaan Teknik Sipil FT Untirta 1 eksemplar.

6. Untuk Dosen Pembimbing dan Penguji, diberikan soft copy dalam bentuk CD

dan lembar pengesahan dari laporan Tugas Akhir.

Page 17: Revisi Ke 2 Pedoman Ta

Pedoman Penulisan dan Penyusunan Tugas Akhir Mahasiswa

BAB III

FORMAT TUGAS AKHIR

Tugas akhir terdiri dari tiga bagian sebagai berikut:

A. Bagian Awal

B. Bagian Isi

C. Bagian Akhir

A. Bagian awal

Bagian awal tugas akhir secara berurutan terdiri dari:

1. Halaman Sampul

2. Halaman Judul

3. Halaman Pernyataan Orisinalitas

4. Halaman Pengesahan

5. Ungkapan Terima Kasih (Prakata)

6. Halaman Persembahan

7. Abstrak (Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris)

8. Daftar Isi

9. Daftar Tabel

10. Daftar Gambar

11. Daftar Rumus

12. Daftar Notasi

13. Daftar Lain

14. Daftar Lampiran

1. Halaman Sampul

Halaman sampul merupakan halaman terdepan dari tugas akhir. Informasi

yang disajikan pada halaman ini meliputi judul, jenis karya ilmiah (skripsi), nama

penulis, NIM, identitas Universitas Sultan Ageng Tirtayasa dan tahun pengesahan.

Informasi yang disajikan pada halaman ini harus singkat, jelas dan tidak bermakna

ganda (ambigu) bagi pembaca tugas akhir. Ketentuan lebih lanjut mengenai

penulisan halaman sampul diatur pada bab III bagian D, sedangkan contoh

halaman sampul terdapat pada Lampiran 1.

Page 18: Revisi Ke 2 Pedoman Ta

Pedoman Penulisan dan Penyusunan Tugas Akhir Mahasiswa

2. Halaman Judul

Secara garis besar, informasi yang disajikan pada halaman judul adalah

sama dengan halaman sampul. Perbedaannya adalah bahwa pada halaman judul,

dicantumkan informasi untuk tujuan apa dan dalam rangka apa karya ilmiah itu

dibuat. Ketentuan lebih lanjut mengenai penulisan halaman judul diatur pada bab

III bagian E, sedangkan contoh halaman judul terdapat pada Lampiran 2.

3. Halaman Pernyataan Orisinalitas

Isi dari halaman ini adalah pernyataan tertulis dari penulis bahwa tugas

akhir yang disusun merupakan hasil karyanya sendiri dan semua sumber, baik

yang dikutip maupun dirujuk, telah dinyatakan dengan benar. Ketentuan lebih

lanjut mengenai halaman pernyataan orisinalitas diatur pada bab III bagian F

sedangkan contoh halaman pernyataan orisinalitas terdapat pada Lampiran 3.

Pedoman Penulisan dan Penyusunan Tugas Akhir Mahasiswa.

4. Halaman Pengesahan

Pengesahan diperlukan untuk menjamin keabsahan karya ilmiah dan sebagai

pernyataan diterimanya tugas akhir oleh Universitas. Ketentuan lebih lanjut

mengenai halaman pengesahan diatur pada bab III bagian G sedangkan contoh

halaman pengesahan terdapat pada Lampiran 4.

5. UngkapanTerima Kasih (Acknowledgment)

Halaman ungkapan terima kasih berisi ucapan terima kasih atau

penghargaan kepada berbagai pihak yang telah membantu penyusunan tugas

akhir. Ketentuan lebih lanjut mengenai ungkapan terima kasih diatur pada bab III

bagian H sedangkan contoh ungkapan terima kasih terdapat pada Lampiran 5.

6. Halaman Persembahan

Halaman ini berisi ucapan persembahan dan terimakasih atau penghargaan

kepada berbagai pihak yang telah membantu seperti kedua orangtua, pihak

keluarga maupun teman, halaman ini sifatnya tidak terikat. Contoh halaman

persembahan terdapat pada Lampiran 6.

Page 19: Revisi Ke 2 Pedoman Ta

Pedoman Penulisan dan Penyusunan Tugas Akhir Mahasiswa

7. Abstrak (Abstract)

Abstrak berisikan ringkasan isi tugas akhir yang meliputi tujuan penulisan,

metode penelitian yang digunakan, hasil analisis serta simpulan. Abstrak

dituliskan untuk memudahkan pembaca mengerti isi karya tulis. Ketentuan yang

menyangkut penulisan abstrak dapat dilihat pada bab III bagian I, sedangkan

contoh abstrak dapat dilihat pada Lampiran 7.

8. Daftar Isi

Daftar isi berisikan judul-judul bab dan sub bab disertai nomor halaman

masing-masing. Ketentuan yang menyangkut penulisan daftar isi dapat dilihat

pada bab III bagian K, sedangkan contoh daftar isi dapat dilihat pada Lampiran 9.

9. Daftar Tabel, Daftar Gambar, dan Daftar Lain

Daftar tabel, daftar gambar, dan daftar lain memuat nama tabel, nama

gambar atau lainnya yang tercantum dalam isi tugas akhir disertai nomor halaman

masing-masing. Ketentuan yang menyangkut penulisan dapat dilihat pada butir

bab III bagian L dan M, sedangkan contoh daftar tabel dan daftar gambar dapat

dilihat pada Lampiran 10 dan 11.

Page 20: Revisi Ke 2 Pedoman Ta

Pedoman Penulisan dan Penyusunan Tugas Akhir Mahasiswa

B. Bagian Isi

Isi dari skripsi terbagi dalam sejumlah bab yang dimulai dari bab

Pendahuluan dan diakhiri dengan bab Simpulan. Pembagian bab adalah sebagai

berikut:

BAB I : Pendahuluan

A. Latar Belakang

B. Rumusan Masalah

C. Tujuan Penelitian

D. Manfaat Penelitian

E. Ruang Lingkup Penelitian

(termasuk Lokasi Penelitian)

BAB II : Tinjauan Pustaka

BAB III : Landasan Teori

BAB IV : Metode Penelitian

BAB V : Analisis dan Pembahasan

BAB VI : A. Kesimpulan

B. Saran

Bagian isi diatur dalam peraturan yang terdapat pada bab III bagian P.

C. Bagian akhir

Bagian akhir tugas akhir terdiri dari:

1. Daftar Pustaka

2. Lampiran (jika ada)

1. Daftar Pustaka

Daftar pustaka memuat daftar bacaan yang dijadikan rujukan dalam

penulisan tugas akhir. Daftar bacaan tersebut dapat berupa buku, artikel, ataupun

sumber data yang lain. Dianjurkan agar daftar pustaka yang berupa text book

menggunakan edisi terbaru. Ketentuan penulisan daftar pustaka dapat dilihat pada

bab III bagian Q, sedangkan contoh penulisan daftar pustaka dapat dilihat pada

Lampiran 15.

Page 21: Revisi Ke 2 Pedoman Ta

Pedoman Penulisan dan Penyusunan Tugas Akhir Mahasiswa

2. Lampiran

Lampiran memuat data atau dokumen pelengkap atau penunjang yang

tidak dicantumkan dalam isi tugas akhir, atau dicantumkan hanya berupa

ringkasannya. Ketentuan penulisan lampiran dapat dilihat pada bab III bagian L,

sedangkan contoh penulisan daftar lampiran dapat dilihat pada Lampiran 12.

Page 22: Revisi Ke 2 Pedoman Ta

Pedoman Penulisan dan Penyusunan Tugas Akhir Mahasiswa

BAB IV

TATA CARA PENULISAN NASKAH TUGAS AKHIR

A. Kertas

Ketentuan penggunaan kertas adalah sebagai berikut:

1. Spesifikasi kertas yang digunakan:

2. Jenis : HVS

3. Ukuran : A4 (21,5 cm x 29,7 cm)

4. Berat : 80 gram

5. Warna : Putih polos

B. Pengetikan

Ketentuan dalam pengetikan adalah sebagai berikut:

1. Pencetakan dilakukan pada satu sisi kertas (single side).

2. Batas-batas penempatan teks (margin) :

a. Batas kiri : 4 cm (termasuk 1 cm untuk penjilidan) dari tepi kertas

b. Batas kanan : 3 cm dari tepi kertas

c. Batas atas : 3 cm dari tepi kertas (4 cm untuk halaman pertama bab)

d. Batas bawah : 3 cm dari tepi kertas.

3. Setiap halaman naskah, mulai abstrak sampai daftar pustaka harus diketik

menggunakan aplikasi komputer program pengolah kata (word processor).

4. Huruf yang digunakan adalah jenis huruf Times New Roman 12 poin (ukuran

sebenarnya) dan diketik rata kiri kanan (justify).

5. Jarak pengetikan adalah 1,5 spasi.

6. Huruf dicetak dengan warna hitam pekat.

7. Setiap awal paragraf menggunakan indentation.

8. Nomor bab menggunakan angka romawi besar. Nomor bab dan judul bab baru

ditulis dengan huruf besar dan tebal dan diletakkan di bagian tengah atas

halaman. Sub bab dan sub-sub bab yang mengikutinya ditulis disebelah kiri

dengan huruf tebal dan kecil kecuali huruf pertama pada setiap kata ditulis

dengan huruf besar.

Page 23: Revisi Ke 2 Pedoman Ta

Pedoman Penulisan dan Penyusunan Tugas Akhir Mahasiswa

C. Penomoran Halaman

Jenis nomor halaman ada dua macam, yaitu angka romawi kecil (i, ii, iii,

……dst) dan angka arab (1, 2, 3, 4, ……dst).

1. Angka Romawi Kecil

a. Digunakan untuk bagian awal tugas akhir (lihat butir 2.1), kecuali

halaman sampul.

b. Letak: kanan bawah.

c. Halaman judul, penomorannya tidak ditulis tetapi tetap diperhitungkan.

2. Angka Arab

a. Digunakan berurutan untuk bagian isi dan bagian akhir tugas akhir.

b. Letak: kanan bawah.

c. Khusus untuk halaman pertama setiap bab, penomorannya diletakkan di

tengah bawah.

D. Halaman Sampul

Ketentuan halaman sampul tugas akhir adalah:

1. Spesifikasi karton yang digunakan untuk halaman sampul tugas akhir

adalah karton tebal yang dilapisi kertas linen tidak bercorak menggunakan

warna biru tua.

2. Logo Universitas Sultan Ageng Tirtayasa diletakkan di tengah (center),

ukuran tinggi 3,5 cm dan lebar 4,5 cm yang dicetak dengan warna emas.

3. Ukuran huruf adalah 14, dengan spasi tunggal (line spacing= single),

diketik simetris di tengah (center) dan dicetak dengan warna emas.

4. Judul tidak disusun dalam kalimat tanya, tidak menggunakan singkatan

kecuali nama atau istilah (contoh: PT, TNI, Tbk) dan tidak perlu ditutup

dengan tanda baca apa pun.

5. Bulan dan Tahun disahkannya tugas akhir dicantumkanan dalam huruf dan

angka (contoh: Januari 2011).

6. Informasi yang dicantumkan pada punggung buku adalah nama, NIM,

judul tugas akhir, nama Universitas Sultan Ageng Tirtayasa dan tahun

pengesahan.

Page 24: Revisi Ke 2 Pedoman Ta

Pedoman Penulisan dan Penyusunan Tugas Akhir Mahasiswa

7. Informasi yang dicantumkan pada punggung buku seluruhnya

menggunakan huruf besar, dengan jenis huruf Times New Roman,

ukuran huruf 12.

8. Halaman sampul muka tidak diberi siku besi pada sudutnya.

Secara keseluruhan, urutan informasi yang disajikan pada halaman sampul adalah:

Judul

Tugas Akhir

Logo Universitas Sultan Ageng Tirtayasa

Nama

NIM

Fakultas

Program Studi

Tempat

Bulan & Tahun disahkannya Tugas Akhir

Contoh halaman sampul dan punggung buku terdapat pada Lampiran 1.

E. Halaman Judul

Ketentuan halaman judul tugas akhir adalah:

1. Seluruh informasi dan format halaman judul sama dengan halaman sampul,

ditambah keterangan tujuan disusunnya tugas akhir.

2. Semua huruf ditulis dengan jenis huruf Times New Roman ukuran 14 (kecuali

untuk keterangan tujuan disusunnya tugas akhir, ukuran huruf adalah 12),

menggunakan spasi tunggal (line spacing = single). Contoh halaman judul

terdapat pada Lampiran 2.

F. Halaman Pernyataan Orisinalitas

Halaman pernyataan orisinalitas ditulis dengan jenis huruf Times New Roman,

ukuran huruf 12, posisi di tengah halaman (center alignment), menggunakan spasi

ganda (line spacing = double). Contoh halaman pernyataan orisinalitas terdapat

pada Lampiran 3.

Page 25: Revisi Ke 2 Pedoman Ta

Pedoman Penulisan dan Penyusunan Tugas Akhir Mahasiswa

G. Halaman Pengesahan

Halaman pengesahan tugas akhir ditulis dengan jenis huruf Times New

Roman, ukuran huruf 12, menggunakan spasi tunggal (line spacing= single).

Contoh halaman pengesahan terdapat pada Lampiran 4.

H. UngkapanTerima Kasih

Ketentuan untuk halaman ungkapan terima kasih adalah:

1. Judul ungkapan terima kasih dicetak tebal dan menggunakan huruf besar.

2. Semua huruf ditulis dengan jenis huruf Times New Roman, ukuran huruf 12,

spasi 1,5 (line spacing = 1.5 lines).

3. Urutan pihak-pihak yang dicantumkan dimulai dari pihak luar, lalu keluarga

atau teman.

4. Jarak antara judul dan isi ungkapan terima kasih adalah 2 x 1,5 spasi.

Contoh ungkapan terima kasih terdapat pada Lampiran 5.

I. Halaman Persembahan

Halaman persembahan bersifat tidak terikat, artinya jenis dan ukuran huruf

dapat dipilih sesuai keinginan penulis Contoh halaman pernyataan persetujuan

publikasi terdapat pada Lampiran 6.

J. Abstrak/Abstract

Abstrak ditulis mengikuti ketentuan sebagai berikut.

1. Abstrak adalah penjelasan ringkas dari tugas akhir.

2. Abstrak memuat permasalahan, tujuan, metode, hasil dan kesimpulan tugas

akhir.

3. Jumlah kata dalam abstrak minimum 100 kata dan maksimum 200 kata ,

diketik dengan tipe Times New Roman 12 poin, spasi tunggal (line spacing =

single).

4. Abstrak ditulis dalam bahasa Indonesia dan bahasa Inggris.

5. Sertakan maksimum 5 kata kunci untuk masing masing bahasa.

6. Istilah asing dicetak miring (italic), kecuali nama.

7. Contoh Abstrak dapat dilihat pada Lampiran 7 dan 8.

Page 26: Revisi Ke 2 Pedoman Ta

Pedoman Penulisan dan Penyusunan Tugas Akhir Mahasiswa

K. Daftar Isi

Ketentuan halaman daftar isi tugas akhir adalah:

1. Semua huruf ditulis dengan huruf Times New Roman 12 poin dengan spasi

tunggal (line spacing = single).

2. Jarak antara judul halaman dengan isi Daftar Isi adalah 3 spasi.

3. Judul tiap bab ditulis dengan huruf Times New Roman 12 poin, dicetak

tebal dan huruf besar (kapital).

4. Titik-titik digunakan antara judul bab dan halaman.

5. Contoh daftar isi dapat dilihat pada Lampiran 9.

L. Daftar Tabel, Daftar Gambar, dan Daftar Lain

Ketentuan daftar tabel/gambar/lain tugas akhir adalah:

1. Semua huruf ditulis dengan huruf Times New Roman 12 poin dalam spasi

tunggal (line spacing = single) sesuai dengan contoh pada Lampiran 9 dan

Lampiran 10.

2. Jarak antara judul halaman dengan isi daftar tabel/gambar/lain adalah 3

spasi.

3. Judul tiap tabel/gambar/lain ditulis dengan huruf Times New Roman 12

poin, dicetak tebal dan huruf besar (kapital).

4. Titik-titik digunakan antara judul tabel/gambar/lain dan halaman.

M. Gambar dan Tabel

Gambar adalah gambar, grafik, atau diagram. Format dan penempatan

gambar/tabel:

1. Gambar harus disunting dan disimpan dalam format digital Tagged

Image File Format (TIFF) tanpa kompresi kecuali bila langsung

disisipkan ke dalam naskah yang ditulis dengan menggunakan Microsoft

Word.

2. Gambar dengan level kontras tinggi harus dibuat dengan menggunakan

resolusi 600 dpi atau lebih.

3. Gambar dengan level kontras normal harus dibuat dengan menggunakan

resolusi 300 dpi atau lebih.

Page 27: Revisi Ke 2 Pedoman Ta

Pedoman Penulisan dan Penyusunan Tugas Akhir Mahasiswa

4. Jangan menggunakan garis tepi pada gambar.

5. Tabel dibuat tanpa gridlines kecuali untuk bagian header dan tepi table.

6. Gambar/tabel harus berukuran lebar maksimum dan panjang

maksimum sesuai lebar dan panjang naskah dalam satu halaman isi. Jika

ukuran gambar/tabel melebihi ukuran naskah, letakkan dalam lampiran

dengan tata cara rujukan mengikuti aturan pada bab III.

7. Gambar/tabel sedapatnya ditempatkan dengan posisi mendatar terhadap

lebar kertas dengan perataan tengah. Jika gambar/tabel harus ditempatkan

dengan posisi mendatar terhadap panjang kertas maka sisi atas

gambar/tabel ditempatkan pada sisi kertas yang akan menjadi punggung

buku.

8. Teks naskah tugas akhir tidak boleh melingkupi gambar/tabel. Teks

naskah tugas akhir hanya boleh berada di atas dan/atau di bawah gambar.

9. Gambar/tabel berjarak 1.5 (satu setengah) baris dari teks naskah tugas

akhir yang mendahului dan menyertainya.

10. Nomor, judul dan nama, dan keterangan gambar/tabel:

11. Gambar/tabel harus diberi nomor yang beraturan dan berurutan menurut

nomor urut gambar/tabel ditempatkan.

12. Nomor gambar (tabel) dimulai dengan awalan Gambar atau Tabel

kemudian diikuti dengan spasi dan nomor gambar, Contoh: Gambar 2,

Tabel 3, dst.

13. Gambar/tabel harus diberi judul atau nama yang spesifik dan yang

menerangkan gambar/tabel yang bersangkutan.

14. Nomor dan judul atau nama gambar/tabel ditulis dengan menggunakan

huruf besar di setiap awal kata menggunakan jenis huruf Times New

Roman berukuran 10 pts dan diberi aksen tebal (bold). Contoh: Gambar

2. Grafik Penurunan Tingkat Pendapatan Penduduk.

15. Gambar/tabel dapat memiliki keterangan yang berdiri sendiri terlepas

dari naskah dan ditulis mengikuti judul atau nama gambar/table.

16. Keterangan ditulis menggunakan jenis huruf Times New Roman

berukuran 10 pts dengan jumlah baris maksimum 4.

Page 28: Revisi Ke 2 Pedoman Ta

Pedoman Penulisan dan Penyusunan Tugas Akhir Mahasiswa

17. Arah penulisan nomor, judul atau nama, dan keterangan gambar/tabel

disesuaikan dengan arah penempatan gambar/table. Contoh penempatan

nomor tabel/gambar dapat dilihat pada Lampiran L dan M.

18. Nomor, judul atau nama dan keterangan gambar ditulis di bawah gambar

dengan jarak 1,5 (satu setengah) baris serta mengikuti aturan perataan

kiri.

19. Nomor, judul atau nama dan keterangan tabel ditulis di atas tabel spasi

1,5 (satu setengah) baris serta mengikuti aturan perataan kiri. Sumber

rujukan tabel ditulis di bawah tabel dengan mengikuti aturan perataan

kiri.

20. Gambar/tabel disisipkan dalam bagian naskah tugas akhir yang paling

banyak merujuk kepadanya.

21. Pastikan setiap gambar/tabel dirujuk oleh naskah. Jangan menyisipkan

gambar/tabel yang tidak dirujuk atau merujuk kepada gambar/tabel yang

tidak disisipkan.

22. Teks dalam gambar:

a. Gambar dapat mengandung teks, label atau legenda.

b. Teks/label/legenda harus berukuran huruf minimum 8 poin.

c. Jika gambar berupa grafik atau diagram, garis yang ditampilkan

harus berukuran minimum 1 poin.

d. Jika gambar berupa grafik atau diagram, penulisan label sumbu

(axis) harus dalam bentuk kata, bukan symbol atau singkatan.

Contoh: “Persentasi” tidak boleh ditulis sebagai “P” atau ditulis

dengan menggunakan symbol “%”.

e. Label pada grafik/diagram yang mengandung faktor pengali harus

ditulis dalam format, contohnya, “Kecepatan (Kbps)”, atau

“Kecepatan (103 bps)”, atau “Kecepatan (103 bits/second)”. Cara

penulisan label sumbu yang tidak baik adalah, misalnya:

“Kecepatan (bps) x 1000”.

Page 29: Revisi Ke 2 Pedoman Ta

Pedoman Penulisan dan Penyusunan Tugas Akhir Mahasiswa

N. Persamaan Matematika

Untuk penggunaan persamaan matematika, diatur seperti yang tertulis

dibawah ini:

1. Seluruh persamaan matematika yang dirujuk oleh naskah harus disisipkan

dalam naskah dan bukan dimasukkan dalam lampiran.

2. Persamaan matematika harus ditulis dalam bentuk yang lazim dalam

matematika.

3. Jika naskah ditulis dengan menggunakan Microsoft Word, persamaan

matematika dapat disisipkan dengan menggunakan fitur Microsoft Equation

Editor.

4. Persamaan matematika ditulis dengan huruf berukuran 10 pts dan harus

diberikan nomor di sisi kanan-nya.

5. Penomoran mengikuti aturan penomoran gambar/tabel pada bab III, akan

tetapi tanpa menyertakan awalan.

O. Angka

Angka yang digunakan dalam naskah adalah angka Arab yang ditulis

mengikuti aturan penulisan Pedoman Ejaan yang Disempurnakan edisi terbaru.

P. Isi Tugas Akhir

Isi tugas akhir memuat uraian, analisis dan simpulan yang dilakukan oleh

penulis. Penjabaran dari uraian, analisis dan simpulan tersebut.

Q. Kutipan dan Daftar Pustaka

Format penulisan kutipan dan daftar pustaka berdasarkan format American

Psychological Association (APA). Penulisan kutipan dan daftar pustaka dapat

dilihat pada Lampiran 14 dan 15.

R. Lampiran

Format untuk Pencantuman lampiran dalam Tugas Akhir diatur seperti yang

tertulis dibawah ini :

1. Lampiran dikelompokkan serta disusun urutannya sesuai dengan urutan.

Page 30: Revisi Ke 2 Pedoman Ta

Pedoman Penulisan dan Penyusunan Tugas Akhir Mahasiswa

2. Nomor dan judul untuk setiap kelompok lampiran dituliskan di pojok-

kanan-atas halaman dengan menggunakan huruf Times New Roman

berukuran 12 pts. Contoh dapat dilihat pada Lampiran 12.

Page 31: Revisi Ke 2 Pedoman Ta

Pedoman Penulisan dan Penyusunan Tugas Akhir Mahasiswa

DAFTAR PUSTAKA

Departemen Pendidikan dan Kebudayaan R. I. 1975. Pedoman Umum

Ejaan Bahasa Indonesia yang Disempurnakan. Balai Pustaka,

Jakarta.

Institut Pertainian Bogor. 2001. Pedoman Penulisan dan Penyajian Karya

Ilmiah. Pustaka IPB, Bogor.

Institut Teknologi Bandung. 2004. Format Penulisan Tesis Magister. ITB,

Bandung.

Jurusan Sipil Fakultas Teknik Universitas Hasanuddin 1999. Buku

Pedoman Tugas Akhir. UNHAS, Makassar.

Program Pascasarjana Universitas Hasanuddin. 2005. Pedoman Penulisan

Tesis dan Disertasi. UNHAS, Makassar.

Universitas Negeri Malang (UM). 2000. Pedoman Penulisan Karya

Ilmiah. UM Press, Malang.

Universitas Indonesia. 2008. Pedoman Teknis Penulisan Tugas Akhir

Mahasiswa UI. UI, Depok.

Page 32: Revisi Ke 2 Pedoman Ta

Pedoman Penulisan dan Penyusunan Tugas Akhir Mahasiswa

JUDUL

( Ukuran: Times New Roman 14 Bold )

TUGAS AKHIR

Nama ( TNR 14 Bold )

Nim (TNR 12 Bold )

JURUSAN TEKNIK SIPIL

FAKULTAS TEKNIK

UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA

BANTEN

TAHUN........

JUDUL

3 CM 3 CM

1.5 CM

2 CM

5 CM

2 CM

5 CM

2 CM

Times New

Roman 14

Bold

NA

MA

MA

HA

SIS

WA

NIM

J

UD

UL

SK

RIP

SI

Lampiran 1: Contoh Halaman Sampul dan

Punggung Buku

Page 33: Revisi Ke 2 Pedoman Ta

Pedoman Penulisan dan Penyusunan Tugas Akhir Mahasiswa

( Ukuran: Times New Roman 14 Bold )

TUGAS AKHIR

Sebagai salah satu syarat untuk mencapai gelar Sarjana S-1

Jurusan Teknik Sipil

Nama ( TNR 14 Bold )

Nim (TNR 12 Bold )

JURUSAN TEKNIK SIPIL FAKULTAS TEKNIK

UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA

BANTEN

TAHUN........

1,5 CM

5 CM

2 CM

5 CM

2 CM

Times New

Roman 14

Bold

2 CM

Lampiran 2: Contoh Halaman Judul

Page 34: Revisi Ke 2 Pedoman Ta

Pedoman Penulisan dan Penyusunan Tugas Akhir Mahasiswa

LEMBAR PENGESAHAN

PERNYATAAN KEASLIAN PENELITIAN

Yang bertanda tangan dibawah ini:

Nama : .....................

Nim : .....................

Mahasiswa Jurusan Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Sultan Ageng

Tirtayasa.

“MENYATAKAN”

Bahwa tugas akhir ini adalah hasil karya sendiri dan tidak ada duplikasi karya

orang lain, kecuali yang telah disebutkan sumbernya. Bila kemudian hari

ditemukan ada unsur-unsur plagiat maka saya bersedia dicabut gelar kesarjanaan

saya

Cilegon, september 2012

(Materai Rp. 6000,00)

Penulis

Lampiran 3: Contoh Halaman

Pernyataan

Orisinalitas

Page 35: Revisi Ke 2 Pedoman Ta

Pedoman Penulisan dan Penyusunan Tugas Akhir Mahasiswa

JUDUL ( TNR 14 Bold)

Disusun dan diajukan oleh :

NAMA : (TNR 12) / NIM (TNR 12)

Telah Dipertahankan di depan Dewan Penguji

Pada Tanggal : .....

Dewan Penguji

Pembimbing I Pembimbing II

Nama Dosen Nama Dosen

Nip. ............. Nip. ............

Penguji I Penguji II

Nama Dosen Nama Dosen

Nip. ............. Nip. ............

Tugas Akhir ini telah diterima

sebagai salah satu persyaratan untuk memperoleh gelar Sarjana

Tanggal : ...............................

Ketua Jurusan Teknik Sipil

M.Fakhruriza Pradana, ST., MT.

Nip: 198107232006041002

Lampiran 4: Contoh Halaman Pengesahan

Page 36: Revisi Ke 2 Pedoman Ta

Pedoman Penulisan dan Penyusunan Tugas Akhir Mahasiswa

PRAKATA (TNR 14 Bold)

Puji syukur penulis panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa, karena atas berkat

dan rahmat-Nya, penulis dapat menyelesaikan Tugas Akhir ini. Penulisan Tugas

Akhir ini dilakukan dalam rangka memenuhi salah satu syarat untuk mencapai

gelar Sarjana Teknik Jurusan………… pada Fakultas …………….. Universitas

Sultan Ageng Tirtayasa. Saya menyadari bahwa, tanpa bantuan dan bimbingan

dari berbagai pihak, dari masa perkuliahan sampai pada penyusunan Tugas Akhir

ini, sangatlah sulit bagi saya untuk menyelesaikannya. Oleh karena itu, saya

mengucapkan terima kasih kepada:

1. Gelar. Nama, selaku dosen pembimbing yang telah menyediakan waktu,

tenaga, dan pikiran untuk mengarahkan saya dalam penyusunan skripsi ini.

2. Gelar. Nama, selaku dosen penguji yang telah menyediakan waktu, tenaga,

dan pikiran untuk memberikan masukan-masukan yang membantu saya

dalam penyusunan skripsi ini.

3. Ketua Jurusan dan Sekretaris Jurusan.

4. Pihak X Company yang telah banyak membantu dalam usaha memperoleh

data yang saya perlukan.

5. Orang tua dan keluarga saya yang telah memberikan bantuan dukungan

material dan moral; dan

6. Sahabat yang telah banyak membantu saya dalam menyelesaikan skripsi ini.

Akhir kata, penulis berharap Tuhan Yang Maha Esa berkenan membalas segala

kebaikan semua pihak yang telah membantu. Semoga Tugas Akhir ini membawa

manfaat bagi pengembangan ilmu.

Cilegon, 21 September 2012

Penulis

Lampiran 5: Contoh Halaman PRAKATA

Page 37: Revisi Ke 2 Pedoman Ta

Pedoman Penulisan dan Penyusunan Tugas Akhir Mahasiswa

HALAMAN PERSEMBAHAN

“Sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan”

( QS. Alam Nasyrah : 6 )

“ Bersyukurlah kepadaku dan kepada dua orang ibu bapakmu, hanya kepada-

kulah kembalimu”

( QS. Luqman : 14 )

Allah menganugerahkan pengetahuan (al hikmah ) kepada siapa

yang dikehendaki−Nya. Dan barangsiapa yang dianugerahi, ia

benar-benar telah dianugerahi karunia yang banyak. Dan hanya

orang-orang yang berakallah yang dapat mengambil pelajaran

( QS. Ali imran : 269 )

KARYA SKRIPSI INI KUPERSEMBAHKAN UNTUK :

Mahluk tuhan yang paling berharga dan berjasa yang ada dalam sepanjang

hidupku ini yaitu Ayahanda dan Ibunda yang telah memberikan doa restu,

dukungan (materi maupun moral), dan telah membuatku eksis untuk selalu

bercita−cita, dan buat calon kekasihku tercinta yang telah memberi support dan

dukungan moriil, serta semua Keluarga Besarku, Sahabat dan Rekan-rekan

Mahasiswa seperjuangan Thanks for all.

Lampiran 6: Contoh Halaman Persembahan

Page 38: Revisi Ke 2 Pedoman Ta

Pedoman Penulisan dan Penyusunan Tugas Akhir Mahasiswa

Judul Tugas Akhir

Ex : Tinjauan Analitis dan Eksperimental Kekuatan

Baja Tulangan Beton Bertulang Pasca Kebakaran

Nama Penulis

INTISARI

Penelitian ini membahas tentang kekuatan baja tulangan yang mendukung

lentur pada beton bertulang yang bertujuan untuk mengetahui reduksi/degradasi

kapasitas tarik baja tulangan beton bertulang pasca kebakaran dan

membandingkannya dengan perlakuan pemadaman panas yang berbeda.

Benda uji beton bertulang dimodel dengan dimensi 10 cm x 10 cm x 40

cm berisi baja tulangan ( 10 mm) pada as memanjang (selimut beton 45 mm

keliling). Benda uji di bakar dengan variasi temperatur 500oC, 700

oC dan

900oC serta variasi lama pembakaran 2 jam, 3 jam dan 4 jam. Pemadaman panas

setelah pembakaran dilakukan secara normalizing dan water quenching.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara normalizing, baja tulangan

tereduksi kekuatannya setelah diuji tarik seiring peningkatan temperatur dan lama

pembakaran. Secara water quenching, kekuatannya bahkan meningkat pada

temperatur 500oC dan 700

oC. Pada temperatur 900

oC kekuatannya kembali

menurun. Kuat tarik sisa secara normalizing berkisar antara 80,125% hingga

99,741% tereduksi dari kekuatan baja tulangan normal (tanpa perlakuan

pembakaran). Secara water quenching, berkisar antara 80,125% hingga

105,321%, khususnya pada lama pembakaran 4 jam untuk temperatur

500oC dan 700

oC melampaui kekuatan baja tulangan normal. Kekuatan baja

tulangan pada kondisi ini meningkat.

Kata Kunci: kekuatan baja, baja tulangan, temperatur

Lampiran 7: Contoh penulisan Intisari

Page 39: Revisi Ke 2 Pedoman Ta

Pedoman Penulisan dan Penyusunan Tugas Akhir Mahasiswa

Title

Ex : Analytical and Experimental Study on the Strength of Post-fired

Concrete Reinforcing Bar

Nama Penulis

ABSTRACT

The research aimed at analyzing the flexural strength of concrete

reinforcing bars post fire.

Test samples were made with the dimension of 10 cm x 10 cm x 40 cm,

using one diameter 10 mm rebars for each sample. The rebars were placed along

the length of samples having concrete cover of 45 mm. The samples were heated

at temperature 500oC, 700

oC, and 900

oC; with the heating duration of 2, 3, and 4

hours. The cooling of samples was conducted in two ways, normalizing and

water quenching.

The research revealed that using the normalizing method, the reinforcing

bars loss the strength in accordance with the temperature increase and duration

of heating. By water quenching, the strength increased for the temperature

500oC and 700

oC. The strength decreased for the temperature 900

oC. The

residual strength of rebar using the normalizing cooling system between

80,125% and 99,741% compared with the original strength. For the water

quenching cooling system, the residual strength between 80,125% and

105,321%. The strength increased especially for 4-hours heating at 500oC and

700oC.

Keyword : ...........

Lampiran 8: Contoh Penulisan Abstract

Page 40: Revisi Ke 2 Pedoman Ta

Pedoman Penulisan dan Penyusunan Tugas Akhir Mahasiswa

1

DAFTAR ISI

Halaman

PRAKATA ............................................................................................................ iv

ABSTRAK ............................................................................................................ vi

ABSTRACT ......................................................................................................... vii

DAFTAR ISI ....................................................................................................... viii

DAFTAR TABEL ................................................................................................. xi

DAFTAR GAMBAR .......................................................................................... xiv

DAFTAR LAMPIRAN ....................................................................................... xvi

I. PENDAHULUAN ............................................................................................... 1

A. Latar Belakang .......................................................................................... 1

B. Hipotesa Penelitian ................................................................................... 3

C. Perumusan Masalah .................................................................................. 3

D. Tujuan Penelitian ...................................................................................... 4

E. Manfaat Penelitian .................................................................................... 5

F. Batasan Penelitian ..................................................................................... 5

G. Kerangka Pikir Penelitian 6

II. TINJAUAN PUSTAKA DAN LANDASAN TEORI

A. Tinjauan Pustaka ...................................................................................... 7

B. Landasan Teori ....................................................................................... 14

C. Teori X ..................................................................................................... 14

D. Teori Y .................................................................................................... 17

E. Teori Z ....................................................................................................... 18

III. METODE PENELITIAN ............................................................................... . 23

IV. HASIL DAN PEMBAHASAN ...................................................................... 30

V. KESIMPULAN DAN SARAN ...................................................................... 70

A. Kesimpulan ..................................................................................................... .. 70

B. Saran ................................................................................................................ 71

DAFTAR PUSTAKA

LAMPIRAN

Lampiran 9: Contoh Penulisan Daftar

isi

Page 41: Revisi Ke 2 Pedoman Ta

Pedoman Penulisan dan Penyusunan Tugas Akhir Mahasiswa

2

DAFTAR TABEL

Halaman

Tabel 1. Kuat tarik baja pada suhu 800oC (M. Teguh, 1998) .............................. 11

Tabel 2. Kuat tekan beton sisa (Crizier, et al, 1998) ............................................ 22

Tabel 3. Tegangan leleh tulangan baja (Irma A., 2000)........................................ 25

Tabel 4. Sifat mekanis baja struktural (SNI-03-1729-2002) ................................ 31

Contoh Tabel disertai keterangan dan sumber :

Tabel 1. Kesimpulan Tujuan dan Ekspresi Visual Karya Seni Lukis Aliran De Stijl

(TNR 10 Bold)

NO TUJUAN

1 Menciptakan sebuah bahasa bentuk yang memiliki keterkaitan erat dengan

realitas “kekinian” dan membersihkan sejarah dari residu yang diwariskan

ekletikisme abad ke 19

2 Pencarian akan keseimbangan baru antara individu dan universal dan

liberalisasi seni terhadap tekanan budaya dan individu

NO EKSPRESI VISUAL KARYA

1 Pembatasan penggunaan warna pada warna-warna primer

2 Komposisi visual objek abstarak total (non-figuratif) 2 dimensi

3 Penggunaan garis-garis tegas vertikal-horizontal

4 Prinsip bentuk-bentuk bujur sangkar dan persegi panjang (bentuk murni)

5 Komposisi penataan secara asimetri

Sumber: Hasil Analisis,Tahun (TNR 10 Bold)

Lampiran 10: Contoh Penulisan Daftar Tabel

Page 42: Revisi Ke 2 Pedoman Ta

Pedoman Penulisan dan Penyusunan Tugas Akhir Mahasiswa

DAFTAR GAMBAR

Halaman

Gambar 1. Kerangka pikir penelitian ................................................................... 6

Gambar 2. Grafik Reduksi Tegangan Tarik Pada Suhu 800oC(M. Teguh,1998) ..8

Gambar 3. Giagram fase besi-karbon (Tikupasang, Y. S., 2005) ........................ 17

Gambar 4. Batang baja yang dikenai gaya tarik (Potma, A. V.) .......................... 18

Gambar 5. Diagram Tegangan-Regangan (J. E. De Vries) .................................. 19

Contoh Gambar disertai keterangan dan sumber gambar:

Gambar XX. Komposisi Bentuk Bidang Pada Fasade Bangunan De Stijl

Sumber: Analisis Penulis, Tahun (TNR 10 Bold)

Lampiran 11: Contoh Penulisan Daftar Gambar

FASADE BANGUNAN KOLONIAL

BELANDA PERTAMA

Menggunakan tekstur halus

HASIL FOTO BANGUNAN

KOLONIAL BELANDA

PERTAMA

Page 43: Revisi Ke 2 Pedoman Ta

Pedoman Penulisan dan Penyusunan Tugas Akhir Mahasiswa

DAFTAR LAMPIRAN

1. Analisa Statistik Regresi Linear Banyak Variabel Kuat

Tarik Baja Tulangan

2. Diagram Tegangan-regangan baja tulangan hasil Pengujian

3. Data Hasil Pengujian Laboratorium

4. Hasil Analisis Perhitungan

5. Foto-foto Penelitian

Lampiran 12: Contoh penulisan Daftar Lampiran

Page 44: Revisi Ke 2 Pedoman Ta

Pedoman Penulisan dan Penyusunan Tugas Akhir Mahasiswa

DAFTAR ARTI LAMBANG DAN SINGKATAN

Lambang/singkatan Arti dan keterangan

Ao Satuan panjang Angstrom

Ca Calsium

DNA Deoxyribonucleic acid, asam deoksiribonukleat

g Satuan bobot gram

h Tetapan Blank

IPK Indeks prestasi komulatif

k Tetapan Boltzman

no. Nomor

sks Satuan kredit semester

T Suhu mutlak

Lampiran 13: Contoh Penulisan Daftar Singkatan

Page 45: Revisi Ke 2 Pedoman Ta

Pedoman Penulisan dan Penyusunan Tugas Akhir Mahasiswa

Format penulisan kutipan harus sama dengan format yang digunakan pada

penulisan daftar pustaka. Jika penulisan kutipan menggunakan format American

Psychological Association (APA), maka penulisan daftar pustaka harus

menggunakan format APA.

Jenis Kutipan

A. Kutipan tidak langsung: Kutipan tidak langsung adalah ide/konsep orang

yang dikutip dengan menggunakan kata-kata penulis/peneliti sendiri.

B. Kutipan langsung: Kutipan langsung adalah ide/konsep orang yang disalin

sesuai dengan aslinya.

Penulisan Kutipan dengan Format American Psychological Association

(APA)

A. Penulisan Kutipan Tidak Langsung

Pada format APA, kutipan tidak langsung dituliskan dalam kalimat/teks dengan

mencantumkan nama pengarang dan tahun penerbitan, tanpa menuliskan halaman

karya yang dikutip.

Nama penulis disebutkan dalam kalimat

Hendriksen (1997) defined that disclosure is as information needed to optimalize

the operation of efficient stock market.

Nama penulis tidak disebutkan dalam kalimat

Disclosure is defined as information neede to optimalize the operation of efficient

stock market (Hendriksen, 1997).

B. Penulisan Kutipan Langsung

Kutipan langsung dengan menggunakan format APA ditulis dengan menyebutkan

nama pengarang,tahun terbit, dan halaman kalimat/teks yang dikutip. Kutipan

langsung dibedakan atau dua jenis, yaitu: kutipan langsung pendek dan kutipan

langsung panjang.

Lampiran 14: Contoh Penulisan Kutipan

Page 46: Revisi Ke 2 Pedoman Ta

Pedoman Penulisan dan Penyusunan Tugas Akhir Mahasiswa

1. Kutipan langsung pendek

Kutipan langsung pendek adalah kalimat yang dikutip kurang atau sama dengan 4

baris. Kutipan langsung pendek dituliskan dalam teks dengan memberi tanda petik

diawal dan di akhir kutipan.

Nama penulis tidak disebutkan dalam kalimat

He stated, "The impact of technology on student learning is best observed when

conducting focus group" (Gallati, 1988, p. 38), but he did not go in to much more

detail.

Nama penulis disebutkan dalam kalimat

Gallati (1988) contended that, "the impact of technology on student learning is

best observed when conducting focus group" (p. 38).

2. Kutipan langsung panjang

Kutipan langsung panjang adalah kalimat yang dikutip lebih dari 4 baris.

Kutipanlangsung panjang ditulis dalam paragraf tersendiri, dengan jarak 5

ketuk/spasi dari margin kiri, dan tetap dalam jarak 1,5 spasi (seperti teks).

Nama penulis tidak disebutkan dalam kalimat

He stated: The impact of technology on student learning is best observed when

conducting focus group (Gallati, 1988, p. 38).

Nama penulis disebutkan dalam kalimat

Gallati (1988) study found the following: The impact of technology on student

learning is best observed when conducting focus group (p. 38).

Karya dengan 2 sampai 6 penulis: Nama keluarga/nama belakang penulis

disebutkan semua.

Zinkmund, Babin, Carr, and Griffin (2010), basic business research (sometimes

referred to as pure research) is conducted without a specific decision in mind, and

it usually does not address the needs of a specific organization, atau Basic

business research (sometimes referred to as pure research) is conducted without a

specific decision in mind, and it usually does not address the needs of a specific

organization (Zinkmund, Babin, Carr, & Moore, 2010).

Karya lebih dari 6 penulis: Jika karya yang dikutip ditulis lebih dari 6

pengarang, yang ditulis hanya nama keluarga/belakang penulis pertama,

dengan memberi inisial et al.

Page 47: Revisi Ke 2 Pedoman Ta

Pedoman Penulisan dan Penyusunan Tugas Akhir Mahasiswa

The business researcher can employ techniques from four basic categories to

obtain insights and gain a clearer idea of the problem: previous research, pilot

studies, cases studies, and experience surveys (Zinkmund et al., 2010).

Lebih dari 1 karya dengan penulis yang sama: Semua tahun penerbitan

publikasi harus disebutkan semua.

The Technology Acceptance Model (TAM) was developed by Davis (1986) to

explain computer-usage behavior, Davis (1989) had observed that the omission of

subjective norm from TAM represented an important area needing further

research.

Mengutip dari beberapa karya dari penulis yang berbeda dan tahun

penerbitandalam 1 kalimat (kutipan diambil dari sumber yang berbeda).

Polatoglu and Ekin (2001); Jruwachirathanakul and Fink (2005); Jahangir and

Begum (2008) found the greater the perceived usefulness of using electronic

banking service, the more likeky that electronic banking will be adopted.

Across a range of service industries, technology is dramatically changing the

service delivery process as it requires more employess and customers to interact

with technology-based systems either as a substitute for or complement to face-to-

face service interactions (Currant, Meuter, & Suprenant, 2003; de Jong, de Ruyter,

& Lemmink, 2003; Rose & Fogarty, 2006).

Karya dengan nama belakang penulis sama: Jika mengutip dari karya

dengan nama belakang penulis yang sama dengan kutipan sebelumnya,

nama depan penulis perlu dicantumkan pada kutipan berikutnya

Cost-Volume-Profit (CVP) results are only one input into business decisions,

there are many other factors that may bear on decisions to choose one type of

process over another (Hansen & Mowen, 2010).

Jika dalam 1 kutipan:

M. H. White (2008) and J. L. White (2010) supported a survey of is related to

reduction audit quality, including premature sign-off.

Mengutip rumus, hasil penelitian/exact quotation: Harus mencatumkan

nomor halaman.

Lathan, Ostrowski, and Pavlock (1987, p.36) found that fewer female public

accountants expected to become parteners, as compared to their male counterparts

Page 48: Revisi Ke 2 Pedoman Ta

Pedoman Penulisan dan Penyusunan Tugas Akhir Mahasiswa

(38% versus 51%), and slightly greater percentage of the women expected to

leave public accounting within the first six year (61% versus 55%).

Mengutip dari kutipan: Jika mengutip dari sumber yang mengutip, nama

penulis asli dicantumkan pada kalimat, dan nama penulis yang mengutip

dicantumkan pada akhir kalimat kutipan.

Gaertner et al. (1987) surveyed people who had actually left public accounting

and found that women were generally more dissatisfied, especially with overtime

hours (Baird, Zelin, & Marxen, 1998, p. 36).

Tidak ada nama penulis: Jika tidak ada nama penulis, tuliskan 1 atau 2 kata

pertama dari judul buku/halaman web. Jika mengutip dari buku atau

website, judul ditulis dalam cetak miring. Jika mengutip dari artikel

jurnal/majalah/surat kabar, judul ditulis dalam huruf tegak dengan

memberi tanda petik di awal dan akhir kutipan.

Massachusetts state and municipal governments have initiated several programs

toimprove public safety, including community policing and after school activities

(Innovations, 1997).

Artikel tanpa nama penulis dan tahun penerbitan

In another study of students and research decisions, it was discovered that

studentssucceeded with tutoring (“Study Finds,” n.d.).

Lembaga sebagai penulis

Each references cited in text must appear in the reference list, and each entry in

the reference list must be cited in text (American Psychological Association,

2010)

Komunikasi pribadi (emails, lectures, interviews): kutip nama orang yang

memberikan informasi, tunjukkan sebagai komunikasi pribadi, bulan,

tanggal dan tahun.

This information was verified a few weeks later (J. L. Black, personal

communication, July 4, 1999).

Catatan: komunikasi pribadi hanya dikutip dalam teks dan sumber ini tidak

dimasukkan dalam daftar pustaka.

Mengutip dari Website: Mengutip dari website atau sumber elektronik sama

dengan mengutip dari sumber tercetak. Mengutip dari website atau media

Page 49: Revisi Ke 2 Pedoman Ta

Pedoman Penulisan dan Penyusunan Tugas Akhir Mahasiswa

elektronik, yang dicantumkan adalah nama penulis, tahun penerbitan, nomor

halaman (untuk kutipan langsung) atau jika tidak ada nomor halaman, sebutkan

nomor bab (chapter), nomor gambar, tabel atau paragraf. Alamat website (URL)

dan informasi lain dituliskan pada Daftar Referensi. (Romeo & Juliet, 2010, p.

332) (Shintasari, 2007 chapter 3).

Page 50: Revisi Ke 2 Pedoman Ta

Pedoman Penulisan dan Penyusunan Tugas Akhir Mahasiswa

Daftar pustaka adalah kumpulan informasi tentang rujukan yang digunakan

dalam sebuah tulisan yang disusun menurut aturan tertentu. Rujukan dalam hal ini

adalah sumber kutipan, pendapat, maupun data.

Ketentuan Umum Penulisan Daftar Referensi

A. Daftar pustaka memuat seluruh rujukan yang digunakan oleh naskah. Jangan

merujuk pada rujukan yang tidak dimuat dalam daftar pustaka, atau memuat

rujukan yang tidak dirujuk dalam naskah

B. Informasi tentang rujukan ditulis dengan mendahulukan nama keluarga/nama

belakang penulis. Aturan penulisan nama penulis adalah:

1. Nama Cina, Jepang, Korea, serta lainnya yang telah menempatkan nama

keluarga sebagai suku kata pertama ditulis sesuai urutan aslinya, misal:

Kwik Kian Gie, ditulis sebagai Kwik Kian Gie,

2. Jangan mencantumkan gelar kebangsawanan, akademik, keagamaan, dan

sebagainya, misal: Sir Matt Busby cukup ditulis sebagai Busby, Matt;

K.H. Ahmad Dahlan cukup ditulis sebagai Dahlan, Ahmad,

3. Pastikan penulisan nama keluarga telah tepat. Nama keluarga yang terdiri

dari lebih dari 1 (satu) suku kata harus dituliskan dengan lengkap, misal:

Joyce Elliot-Spencer ditulis sebagai Elliot-Spencer, Joyce,

4. Urutan generasi jangan dituliskan sebagai nama keluarga, misal: John D.

Rockfeller IV ditulis sebagai Rockfeller, John D., IV; George Bush Jr.

ditulis sebagai Bush, George, Jr,

C. Daftar Pustaka ditulis menurut aturan APA dan disusun ascending berdasarkan

abjad

FORMAT DALAM BENTUK :

F. Buku

Penulis tunggal

Mercuri, R. (2002), A Better Ballot Box, IEEE Spectrum.

Penulis dua atau lebih dari dua

Lampiran 15: Contoh Penulisan Daftar Pustaka

Page 51: Revisi Ke 2 Pedoman Ta

Pedoman Penulisan dan Penyusunan Tugas Akhir Mahasiswa

Jefferson, D., Rubin, A., Simons, B., & Wagner, D. (2004), A Security Analysis of

the Secure Electronic Registration and Voting Experiment (SERVE), a report for

U.S. DoD‟s FVAP

Tidak ada nama penulis

Facts About Electronic Voting. (2005), VotersUnite, www.votersunite.org, 2005

Bukan edisi pertama

Mitchell, T.R., & Larson, J.R. (1987). People in organizations: An introduction to

organizational behavior (3rd ed.). New York: McGraw-Hill.

Penulis berupa tim atau lembaga

National Institute of Standard and Technology. (2006), Requiring Software

Independence in VVSG 2007: STS Recommendations for the TGDC, Washington,

DC: Author

Buku berseri/multi volume (editor sebagai penulis)

Koch, S. (Ed.). (1959-1963). Psychology: A study of science (Vols. 1-6). New

York:McGraw-Hill.

Terjemahan

Kotler, Philip. (1997). Manajemen pemasaran: Analisis, perencanaan,

implementasi (Hendra Teguh & Ronny Antonius Rusli, Penerjemah). Jakarta:

Prenhallindo.

Artikel atau bab dalam buku yang diedit

Eiser, S., Redpath, A., & Rogers, N. (1987). Outcomes of early parenting:

Knowns

and unknowns. In A. P. Kern & L. S. Maze (Ed.). Logical thinking in children

(pp.58-87). New York: Springer.

Artikel/istilah dalam buku referensi

Mercuri, R. (2002), Voting Machine. In Florida 2002: Sluggish Systems,

Vanishing Votes, Inside Risks 149, CACM 45

Makalah seminar, konferensi, dan sejenisnya.

Mercuri, R. (1992), The Business of Elections. Paper presented at the3rd

Conference on Computers: Freedom and Privacy

Page 52: Revisi Ke 2 Pedoman Ta

Pedoman Penulisan dan Penyusunan Tugas Akhir Mahasiswa

B. Serial

Artikel Jurnal

Jones, S. A., Kanchelkis, G., & Roman, P. (2000). The influence of mother‟s

emotional behavior upon autistic children. Journal of Parenting, 79, 274-285.

Artikel Majalah

Greening, G. (2001, April 13). Do we really need America? Street Voices, 36-41.

Artikel surat kabar

Basset, B. (1998, January 23). America launched first attack on copyright

infringement. Daily Blur, A4.

Artikel surat kabar, tanpa penulis

The world don‟t need e-voting. (1999, May 4). The End Note Journal, p. 8.

Resensi buku dalam jurnal

Gunawan, C. M., & Kasnoto, N. J. (2009). Penanggulangan demam berdarah pada

anak: Pendekatan terpadu masyarakat untuk kasus demam berdarah di Surabaya

[Review of the book Demam Berdarah Indonesia 2008]. Journal of Epidemic, 28,

115 116.

Resensi film dalam jurnal

Lane, A. (2000, December 11). Come fly with me [Review of the motion picture

Crouching tiger, hidden dragon]. The New Yorker, 129-131

C. Wawancara

Fals, I. (1997, December 15). Personal interview.

D. Karya Lain dan Karya Noncetak

Acara Televisi

Carrie, L. (Executive Producer). (1999, November 11). Morning talk with ABC.

[Television broadcast]. Jakarta and Islamabad: Public Broadcasting Service.

Kaset Video/VCD

Gerakan Nasional Peduli Kemiskinan (Producer). (2001). In the shadow of

hunger. [Videotape]. Jakarta: Komunitas Peduli.

Kaset Audio

McAuley, J. (Vocalist). (1990). Healing Tunes [Audio Recording]. Ohio, EBI-

USA.

Perangkat lunak komputer

Page 53: Revisi Ke 2 Pedoman Ta

Pedoman Penulisan dan Penyusunan Tugas Akhir Mahasiswa

Armand, D.R. (2010). Bogus (Version 4.0) [Computer software]. Champaign,

IL: Bintang Aplikasi Indonesia. (Manual Book No.CH7-22510)

F. Publikasi Elektronik

Karya lengkap

McDempsey, M.N. (2011). Using technology to support academic teaching.

October 13, 2011. Universitas Sultan Ageng Tirtayasa, Riset Pengajaran

Berkelanjutan.

http://www.untirta.ac.id/~RPB/

Artikel dari pangkalan data online

Senior, B. (1997, September). Team roles and team performance: Is there really a

link? Journal of Occupational and Organizational Psychology, 70, 241-258. June

6, 2001. ABI/INFORM Global (Proquest) database.

Artikel jurnal di website

Lodewijkx, H. F. M. (2001, May 23). Individual- group continuity in cooperation

and competition undervarying communication conditions. Current Issues in

SocialPsychology,6(12),166-182.September14,2001.

http://www.uiowa.edu/~grpproc/crisp/crisp.6.12.htm

Dokumen lembaga

NAACP (1999, February 25). NAACP calls for Presidential order to halt police

brutalitycrisis.June3,2001.

http://www.naacp.org/president/releases/police_brutality.htm

Dokumen lembaga, tanpa nomor halaman, tanpa informasi tahun penerbitan

Greater Hattiesburg Civic Awareness Group, Task Force on Sheltered Programs.

(n.d.). Fund-raising efforts. November 10, 2001. http://www.hattiesburgcag.org

Penulis dan informasi waktu penerbitan tidak diketahui

GVU's 8th WWW user survey. (n.d.). September 13, 2001.

http://www.gvu.gatech.edu/user_surveys/survey-1997-10/

Email

Maryatun, E. S. (1999, March 24). Doha reporting data. Child Malnutrition

Research. March 30, 1999. [email protected]

CD-ROM

Page 54: Revisi Ke 2 Pedoman Ta

Pedoman Penulisan dan Penyusunan Tugas Akhir Mahasiswa

Ridwan, H. (1999). Kompetensi. Ensiklopedi Terbuka Indonesia (DVD version

1.5). Jakarta: Guyub