presentasi geologi struktur indonesia

14

Upload: peweaje

Post on 05-Dec-2014

79 views

Category:

Documents


3 download

TRANSCRIPT

Page 1: presentasi Geologi Struktur Indonesia
Page 2: presentasi Geologi Struktur Indonesia

JEBAKAN HIDROKARBON (OIL TRAP)

Jebakan minyak (an oil trap) adalah sebuah area atau lapangan dimana minyak atau gas bumi terakumulasi dan terkonsentrasi dari suatu perjalanan atau migrasi. Suatu jenis jebakan juga harus impermeable, hal ini bertujuan agar menjadi perangkap yang efektif untuk keberadaan hydrocarbon itu sendiri. Contohnya pada batuan permeable reservoir seperti batupasir yang berpori atau limestone yang terdapat retakan.Jebakan struktur harus ada sebelum proses generasi hydrocarbon berhenti. Untuk akumulasi gas dan minyak, perangkap dan reservoir harus dibutuhkan sebagai persyaratan geometry dan posisi relative untuk membentuk jebakan tersebut.

Jebakan-jebakan sebagai kejadaian gabungan yang cocok dari tipe batuan yang terdeposisi pada lingkungan pengendapan, contoh dimana batuan reservoir dari permeable passir sungai terperangkap oleh lempung yang mana terakumulasi pada rawa disekelilingnya. Pada kenyataannya kebanyakan jebakan terbentuk oleh kejadian sequence yang rumit.

Page 3: presentasi Geologi Struktur Indonesia

JEBAKAN STRATRIGRAFI Jenis perangkap stratigrafi dipengaruhi oleh variasi

perlapisan secara vertikal dan lateral, perubahan facies batuan dan ketidakselarasan dan variasi lateral dalam litologi pada suatu lapisan reservoar dalam perpindahan minyak bumi. Prinsip dalam perangkap stratigrafi adalah minyak dan gas bumi terperangkap dalam perjalanan ke atas kemudian terhalang dari segala arah terutama dari bagian atas dan pinggir, hal ini dikarenakan batuan reservoar telah menghilang atau berubah fasies menjadi batu lain sehingga merupakan penghalang permeabilitas (Koesoemadinata, 1980, dengan modifikasinya). Dan jebakan stratigrafi tidak berasosiasi dengan ketidakselarasan seperti Channels, Barrier Bar, dan Reef, namun berasosiasi dengan ketidakselarasan seperti Onlap Pinchouts, dan Truncations.

Page 5: presentasi Geologi Struktur Indonesia

JEBAKAN PATAHAN

Jebakan patahan merupakan patahan yang terhenti pada lapisan batuan. Jebakan ini terjadi bersama dalam sebuah formasi dalam bagian patahan yang bergerak, kemudian gerakan pada formasi ini berhenti dan pada saat yang bersamaan minyak bumi mengalami migrasi dan terjebak pada daerah patahan tersebut, lalu sering kali pada formasi yang impermeabel yang pada satu sisinya berhadapan dengan pergerakan patahan yang bersifat sarang dan formasi yang permeabel pada sisi yang lain. Kemudian, minyak bumi bermigrasi pada formasi yang sarang dan permeabel. Minyak dan gas disini sudah terperangkap karena lapisan tidak dapat ditembus pada daerah jebakan patahan ini.

Page 6: presentasi Geologi Struktur Indonesia
Page 7: presentasi Geologi Struktur Indonesia

JEBAKAN ANTIKLIN

Kemudian, pada jebakan struktural selanjutnya, yaitu jebakan antiklin, jebakan yang antiklinnya melipat ke atas pada lapisan batuan, yang memiliki bentuk menyerupai kubah pada bangunan. Minyak dan gas bumi bermigrasi pada lipatan yang sarang dan pada lapisan yang permeabel, serta naik pada puncak lipatan. Disini, minyak dan gas sudah terjebak karena lapisan yang diatasnya merupakan batuan impermeabel.

Page 8: presentasi Geologi Struktur Indonesia
Page 9: presentasi Geologi Struktur Indonesia

JEBAKN KUBAH GARAM ( SALT DOME )

Kubah garam merupakan salah satu perangkap yang penting untuk akumulasi minyakbumi. Kubah garam merupakan semacam suatu perlipatan bersifat diaper.

Suatu lapisan garam yang terdapat pada kedalaman tertentu, karena sifat garam yang plastis dan juga karena berat jenis yang rendah sering menusuk ke dalam sedimen yang berada di atasnya dan membentuk semacam suatu tiang atau suatu pilar dan menyundul sedimen yang ada di atasnya sehingga berbentuk suatu kubah.

Page 10: presentasi Geologi Struktur Indonesia
Page 11: presentasi Geologi Struktur Indonesia

PERANGKAP KOMBINASI

Kemudian perangkap yang selanjutnya adalah perangkap kombinasi antara struktural dan stratigrafi. Dimana pada perangkap jenis ini merupakan faktor bersama dalam membatasi bergeraknya atau menjebak minyak bumi. Dan, pada jenis perangkap ini, terdapat leboh dari satu jenis perangkap yang membenuk reservoar. Sebagai contohnya antiklin patahan, terbentuk ketika patahan memotong tegak lurus pada antiklin. Dan, pada perangkap ini kedua perangkapnya tidak saling mengendalikan perangkap itu sendiri.

Page 12: presentasi Geologi Struktur Indonesia
Page 13: presentasi Geologi Struktur Indonesia

PERANGKAP HIDRODINAMIK Kemudian perangkap yang terakhir adalah

perangkap hidrodinamik. Perangkap ini sangta jarang karena dipengaruhi oleh pergerakan air. Pergerakan air ini yang mampu merubah ukuran pada akumulasi minyak bumi atau dimana jebakan minyak bumi yang pada lokasi tersebut dapat menyebabkan perpindahan. Kemudian perangkap ini digambarkan pergerakan air yang biasanya dari iar hujan, masuk kedalam reservoar formasi, dan minyak bumi bermigrasi ke reservoar dan bertemu untuk migrasi ke atas menuju permukaan melalui permukaan air. Kemudian tergantung pada keseimbangan berat jenis minyak, dan dapat menemukan sendiri, dan tidak dapat bergerak ke reservoar permukaan karena tidak ada jebakan minyak yang konvensional.

Page 14: presentasi Geologi Struktur Indonesia