petunjuk penyelenggaraan lks

6
SURAT KEPUTUSAN DEWAN PENDIRI IKATAN ALUMNI LATIHAN KEPEMIMPINAN SISWA NOMOR : 002/PPB IKA-LKS/2010 TENTANG PETUNJUK PENYELENGGARAAN LATIHAN KEPEMIMPINAN SISWA BAB I P E N D A H U L U A N 1. U M U M a. Berdasarkan Anggaran Dasar IKA-LKS Pasal 6, dan Anggaran Rumah Tangga IKA-LKS Pasal 6, Ikatan Alumni Latihan Kepemimpinan Siswa melaksanakan pendidikan kepemimpinan dikalangan pemuda dalam rangka mencapai tujuan nasional sebagaimana tercantum dalam pembukaan Undang-Undang dasar 1945. b. Untuk mencapai maksud tersebut, IKA-LKS harus memberi gambaran kepada pemuda dan masyarakat luas tentang Ikatan Alumni Latihan Kepemimpinan Siswa serta Pendidikan yang diajarkan didalamnya. c. Untuk memberi gambaran itu, Ikatan Alumni Latihan Kepemimpinan Siswa harus menyelenggarakan pendidikan dan pelatihan yang isinya dapat cukup memberi gambaran kepada pemuda dan masyarakat tentang Ikatan Alumni Latihan Kepemimpinan Siswa, sehingga pemuda dan masyarakat dapat mengetahui dan mengerti tentang Ikatan Alumni Latihan Kepemimpinan Siswa dan tergugah minatnya untuk memberi dukungan dan bantuan kepada Ikatan Alumni Latihan Kepemimpinan Siswa. d. Pendidikan dan pelatihan tersebut disebut Latihan Kepemimpinan Siswa disingkat LKS yang pelaksanaannya disesuaikan dengan kedudukan, waktu, tugas yang dihadapi dan kepentingan para pesertanya. 2. MAKSUD DAN TUJUAN a. Maksud dari Petunjuk Penyelenggaraan ini adalah untuk memberi pedoman bagi IKA-LKS yang tersebar diseluruh wilayah Indonesia tentang Latihan Kepemimpinan Siswa (LKS).

Upload: yayanskom

Post on 07-Dec-2014

112 views

Category:

Documents


2 download

DESCRIPTION

Petunjuk Penyelenggaraan Lks

TRANSCRIPT

Page 1: Petunjuk Penyelenggaraan Lks

SURAT KEPUTUSAN

DEWAN PENDIRI

IKATAN ALUMNI LATIHAN KEPEMIMPINAN SISWA

NOMOR : 002/PPB IKA-LKS/2010

TENTANG

PETUNJUK PENYELENGGARAAN LATIHAN KEPEMIMPINAN

SISWA

BAB I

P E N D A H U L U A N

1. U M U M

a. Berdasarkan Anggaran Dasar IKA-LKS Pasal 6, dan Anggaran

Rumah Tangga IKA-LKS Pasal 6, Ikatan Alumni Latihan

Kepemimpinan Siswa melaksanakan pendidikan kepemimpinan

dikalangan pemuda dalam rangka mencapai tujuan nasional

sebagaimana tercantum dalam pembukaan Undang-Undang dasar

1945.

b. Untuk mencapai maksud tersebut, IKA-LKS harus memberi

gambaran kepada pemuda dan masyarakat luas tentang Ikatan Alumni

Latihan Kepemimpinan Siswa serta Pendidikan yang diajarkan

didalamnya.

c. Untuk memberi gambaran itu, Ikatan Alumni Latihan Kepemimpinan

Siswa harus menyelenggarakan pendidikan dan pelatihan yang isinya

dapat cukup memberi gambaran kepada pemuda dan masyarakat

tentang Ikatan Alumni Latihan Kepemimpinan Siswa, sehingga

pemuda dan masyarakat dapat mengetahui dan mengerti tentang

Ikatan Alumni Latihan Kepemimpinan Siswa dan tergugah minatnya

untuk memberi dukungan dan bantuan kepada Ikatan Alumni Latihan

Kepemimpinan Siswa.

d. Pendidikan dan pelatihan tersebut disebut Latihan Kepemimpinan

Siswa disingkat LKS yang pelaksanaannya disesuaikan dengan

kedudukan, waktu, tugas yang dihadapi dan kepentingan para

pesertanya.

2. MAKSUD DAN TUJUANa. Maksud dari Petunjuk Penyelenggaraan ini adalah untuk memberi

pedoman bagi IKA-LKS yang tersebar diseluruh wilayah Indonesia

tentang Latihan Kepemimpinan Siswa (LKS).

b. Tujuannya adalah untuk mengatur dan memperlancar usaha membina

pengertian dan hubungan baik dengan pemuda dan masyarakat.

3. RUANG LINGKUPPetunjuk penyelenggaraan ini meliputi ;

a. Pendahuluan.

b. Tujuan, sasaran dan macam Latihan Kepemimpinan Siswa.

c. Kurikululm, waktu dan metoda.

d. Penyelenggaraan.

e. Lain-lain.

f. Penutup.

BAB II

TUJUAN, SASARAN DAN MACAM

LATIHAN KEPEMIMPINAN SISWA

4. T U J U A N

Page 2: Petunjuk Penyelenggaraan Lks

Tujuan Latihan Kepemimpinan Siswa adalah untuk memberi kepada pemuda

dan masyarakat gambaran yang cukup tentang Ikatan Alumni Latihan

Kepemimpinan Siswa dan tentang pendidikannya, sehingga pemuda dan

masyarakat dapat mengetahui dan mengerti tentang Ikatan Alumni Latihan

Kepemimpinan Siswa dan tergugah minatnya untuk memberi dukungan dan

bantuan kepada Ikatan Alumni Latihan Kepemimpinan Siswa.

5. SASARAN

Sasaran pendidikan dan pelatihan ini, ialah agar para peserta setelah selesai

mengikuti pendidikan dan pelatihan, mampu ;

a. Mengambil langkah-langkah untuk menunjang pembentukan

pengurus Ikatan Alumni Latihan Kepemimpinan Siswa.

b. Memberi dukungan dan bantuan, baik finansial maupun materiil

kepada organisasi Ikatan Alumni Latihan Kepemimpinan Siswa.

c. Memberi penjelasan tentang Ikatan Alumni Latihan Kepemimpinan

Siswa kepada pemuda dan masyarakat.

6. MACAM LATIHAN KEPEMIMPINAN SISWA

Mengingat kedudukan, waktu, tugas yang dihadapi dan kepentingan para

peserta, maka Latihan Kepemimpinan Siswa ada 4 (empat) macam :

a. Latihan Kepemimpinan Siswa Tingkat Unit.

b. Latihan Kepemimpinan Siswa Tingkat Kota/Kabupaten.

c. Latihan Kepemimpinan Siswa Tingkat Propinsi.

d. Latihan Kepemimpinan Siswa Tingkat Nasional.

BAB III

KURIKULUM, WAKTU DAN METODA

7. K U R I K U L U M

a. Kurikulum Latihan Kepemimpinan Siswa terdiri dari :

1) Babak Pengantar.

2) Babak Inti.

3) Babak Pelengkap.

b. Mata pelajaran di dalam babak-babak tersebut masing-masing

dikelompokkan dalam paket-paket latihan, yang harus dilaksanakan secara

berurutan.

c. Penjabaran kurikulum Latihan Kepemimpinan Siswa harus disesuaikan

dengan tema kegiatan yang selaras dengan kepentingan bangsa dan negara

8. W A K T U

a. Latihan Kepemimpinan Siswa Tingkat Unit, dilaksanakan lamanya 1

sampai 2 hari dalam kurun waktu 1 tahun.

b. Latihan Kepemimpinan Siswa Tingkat Kota/Kabupaten, dilaksanakan

lamanya 3 sampai 4 hari dalam kurun waktu 1 tahun.

c. Latihan Kepemimpinan Siswa Tingkat Propinsi, dilaksanakan lamanya

5 sampai 6 hari dalam kurun waktu 1 tahun.

d. Latihan Kepemimpinan Siswa Tingkat Nasional, dilaksanakan lamanya

7 sampai 8 hari dalam kurun waktu lima tahun.

e. Latihan Kepemimpinan Siswa dapat diselenggarakan sewaktu-waktu

berdasarkan keperluan dan atau atas permintaan.

f. Jadwal pendidikan dan pelatihan harus disesuaikan dengan macam

Latihan Kepemimpinan Siswa. Keadaan dan kebutuhan peserta.

Page 3: Petunjuk Penyelenggaraan Lks

9. M E T O D A

a. Metoda yang digunakan dalam pendidikan dan pelatihan ini adalah metoda

mutakhir yang digunakan dalam pendidikan orang dewasa :

1) Ceramah.

2) Dinamika Kelompok.

3) Diskusi.

4) Peninjauan.

5) Demonstrasi.

b. Dalam pelaksanaan metoda tersebut supaya menggunakan alat Bantu

berupa alat pandang dengar dan alat peraga yang sesuai, serta

diperlengkapi dengan bahan-bahan bacaan yang ada hubungannya dengan

Ikatan Alumni Latihan Kepemimpinan Siswa.

BAB IV

PENYELENGGARAAN

10. PENYELENGGARAAN

a. Latihan Kepemimpinan Siswa diselenggarakan untuk :

1) Tingkat Unit, oleh PB IKA-LKS Unit yang bersangkutan.

2) Tingkat Kota/Kabupaten, oleh PB IKA-LKS Kota/Kabupaten yang

bersangkutan.

3) Tingkat Propinsi, oleh PB IKA-LKS Propinsi yang bersangkutan.

4) Tingkat Nasional, oleh PPB IKA-LKS selaku pengurus Pusat.

b. Bila dianggap perlu pelaksanaan Latihan Kepemimpinan Siswa dapat

dilimpahkan kewenangannya sebagai berikut :

1) PB IKA-LKS Indonesia kepada PB IKA-LKS Propinsi.

2) PB IKA-LKS Propinsi kepada PB IKA-LKS Kota/Kabupaten.

3) PB IKA-LKS Kota/Kabupaten kepada PB IKA-LKS Unit, disertai

petunjuk sesuai dengan keperluannya.

c. Bila dalam penyelenggaraan Latihan Kepemimpinan Siswa memerlukan

bantuan tenaga pemberi materi/pelatihan maka :

1) PB IKA-LKS Unit kepada PB IKA-LKS Kota/Kabupaten.

2) PB IKA-LKS Kota/Kabupaten kepada PB IKA-LKS Propinsi.

3) PB IKA-LKS Propinsi kepada PPB IKA-LKS.

11. P E S E R T A

a. Peserta Latihan Kepemimpinan Siswa adalah mereka yang bukan

Dewan Pembina Ikatan Alumni Latihan Kepemimpinan Siswa.

b. Peserta Latihan Kepemimpinan Siswa adalah putra/putri dan Pemuda

Indonesia, pelajar tingkat SLTA, dari golongan masyarakat lainnya

yang sekiranya perlu digugah minatnya untuk memberi dukungan dan

bantuan kepada oganisasi Ikatan Alumni Latihan Kepemimpinan

Siswa.

b. Jumlah peserta disesuaikan dengan kemampuan dan kondisi

kepengurusan, namun sedikitnya 15 orang dan sebanyak-banyaknya

300 orang.

12. PENDIDIK/PEMBERI MATERI

a. Pendidik/pemberi materi dipilih dan ditunjuk oleh Kepengurusan yang

bersangkutan dari antara pengurus itu sendiri, Dewan Pembina/Alumni,

Page 4: Petunjuk Penyelenggaraan Lks

unsur pimpinan pemerintahan, tokoh pemuda dan atau orang-orang lain

yang menurut pertimbangan pengurus, yang bersangkutan memiliki

pengetahuan cukup dan pengalaman mutakhir tentang Ikatan Alumni

Latihan Kepemimpinan Siswa dan pendidikan Latihan Kepemimpinan

Siswa.

b. Team pendidikan dan pelatihan yang dibentuk oleh kepengurusan

diwilayahnya masing-masing.

13. ADMINISTRASI

a. Untuk pembiayaan pelatihan, peserta diminta membayar uang pelatihan

yang besarnya ditetapkan oleh kepengurusan yang bersangkutan.

b. Laporan pelaksanaan Latihan Kepemimpinan Siswa dibuat oleh ketua

Panitia Pelaksana kegiatan dan disampaikan kepada Ketua

kepengurusan yang bersangkutan. Ketua Kepengurusan melaporkan

kegiatannya kepada Pelindung Organisasi, Penasihat Organisasi,

Dewan Pembina Organisasi dan kepada Kepengurusan tertinggi sesuai

dengan jajarannya masing-masing.

c. Kepada peserta yang telah selesai mengikuti pelatihan setelah

dinyatakan LULUS oleh Panitia Pelaksana yang bersangkutan diberi

Ijazah/Sertifikat sebagai penghargaan telah mengikuti Latihan

Kepemimpinan Siswa. Ijazah/Sertifikat tersebut ditanda tangani oleh

Ketua Panitia Pelaksana dan Ketua Kepengurusan dibagian depan,

Sedangkan bagian belakang Ijazah/Sertifikat tersebut ditanda tangani

oleh Ketua Dewan Pembina.

d. Adapun bentuk dan contoh Ijazah/Sertifikat tersebut seperti terlampir.

BAB V

LAIN-LAIN

14. PERUBAHAN

a. Pengurus Pusat Ikatan Alumni Latihan Kepemimpinan Siswa dapat

merubah sebagian atau seluruh isi bahan materi Latihan Kepemimpinan

Siswa yang telah ada dan mengganti dengan yang baru.

b. Selain bahan materi, maka Pengurus Pusat Ikatan Alumni Latihan

Kepemimpinan Siswa juga dapat merubah, mengurangi dan atau

menambah referensi yang telah ada.

BAB VI

P E N U T U P

15. PENUTUP

Hal-hal lain tentang Latihan Kepemimpinan Siswa yang belum diatur dalam

Petunjuk Penyelenggaraan ini akan diatur oleh PPB IKA-LKS.

Ditetapkan di : PalembangPada Tanggal : 14 Pebruari 2010

atas nama Dewan Pendiri

Agus Sulaiman Husyam, ST, S.SosNAO:0601.210675.0002 NAO:0601.250675.0001