perma pemira unram.sukses

32
 dhgt251658240fLayoutInCell1fAllowOverlap1fBehindDocument 1fHidden0fLayoutInCell1 Rancangan Peraturan Mahasiswa Universitas Mataram Nomor 3 Tahun 2011  Tentang Pemilihan Umum Raya Mahasiswa Unram DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA KETUA BADAN EKSEKUTIF MAHASISWA UNIVERSITAS MATARAM, Menimbang : a.Bahwa untuk memilih Anggota Dewan Perwakilan Mahasiswa Universitas Mataram, Ketua dan Wakil Ketua Badan Eksekutif Mahas iswa Univ ersit as Mata ram sebagai penyal ur aspir asi mahasiswa Universitas Mataram sebagaimana diamanatkan dalam Piagam Mahasiswa Universitas Mataram, diselenggarakan Pemilihan Umum Raya Mahasiswa Universitas Mataram;

Upload: ade-irma-setya-negara

Post on 15-Jul-2015

138 views

Category:

Documents


7 download

TRANSCRIPT

Page 1: Perma Pemira Unram.sukses

5/13/2018 Perma Pemira Unram.sukses - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/perma-pemira-unramsukses 1/32

 

dhgt251658240fLayoutInCell1fAllowOverlap1fBehindDocument

1fHidden0fLayoutInCell1

RancanganPeraturan Mahasiswa Universitas MataramNomor 3 Tahun 2011 TentangPemilihan Umum Raya Mahasiswa Unram

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

KETUA BADAN EKSEKUTIF MAHASISWA UNIVERSITAS MATARAM,

Menimbang :

a.Bahwa untuk memilih Anggota Dewan Perwakilan Mahasiswa

Universitas Mataram, Ketua dan Wakil Ketua Badan Eksekutif 

Mahasiswa Universitas Mataram sebagai penyalur aspirasi

mahasiswa Universitas Mataram sebagaimana diamanatkan

dalam Piagam Mahasiswa Universitas Mataram,

diselenggarakan Pemilihan Umum Raya Mahasiswa

Universitas Mataram;

Page 2: Perma Pemira Unram.sukses

5/13/2018 Perma Pemira Unram.sukses - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/perma-pemira-unramsukses 2/32

 

b.Bahwa pemilihan Anggota Dewan Perwakilan Mahasiswa

Universitas Mataram, Ketua dan Wakil Ketua Badan Eksekutif 

Mahasiswa Universitas Mataram diselenggarakan secara

demokratis dan beradab melalui partisipasi mahasiswa

seluas-luasnya berdasarkan asas langsung, umum, bebas,

rahasia, jujur dan adil;

c.Bahwa pemilihan Anggota Dewan Perwakilan Mahasiswa

Universitas Mataram, Ketua dan Wakil Ketua Badan Eksekutif 

Mahasiswa Universitas Mataram secara langsung oleh

mahasiswa merupakan sarana perwujudan kedaulatan

mahasiswa guna menghasilkan Lembaga Dewan Perwakilan

Mahasiswa Universitas Mataram dan Badan Eksekutif 

Mahasiswa Universitas Mataram yang demokratis

berdasarkan Pancasila, Undang-Undang Dasar Negara

Republik Indonesia Tahun 1945 dan Tri Dharma Perguruan

 Tinggi;

d.Bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud

dalam huruf a, huruf b, dan huruf c, perlu membentuk

Peraturan Mahasiswa Universitas Mataram tentang Pemilihan

Umum Raya Mahasiswa Universitas Mataram;

Mengingat :

1. Undang-Undang Nomor 20 tahun 2003 Tentang Sistem Pendidikan

Nasional;

2. Peraturan Pemerintah Nomor 60 Tahun 1999 Tentang Pendidikan

 Tinggi;3. Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia

Nomor 155/U/1998 Tentang Pedoman Umum Organisasi

Kemahasiswaan di Perguruan Tinggi;

4. Piagam Mahasiswa Universitas Mataram;

Page 3: Perma Pemira Unram.sukses

5/13/2018 Perma Pemira Unram.sukses - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/perma-pemira-unramsukses 3/32

 

Dengan Persetujuan Bersama

DEWAN PERWAKILAN MAHASISWA UNIVERSITAS MATARAM

danKETUA BADAN EKSEKUTIF MAHASISWA UNIVERSITAS MATARAM

MEMUTUSKAN :

Menetapkan :

PERATURAN MAHASISWA TENTANG PEMILIHAN UMUM RAYA MAHASISWA

UNIVERSITAS MATARAM

BAB I

KETENTUAN UMUM

Pasal 1

Dalam Peraturan Mahasiswa ini yang dimaksud dengan:

(1)Pemilihan Umum Raya Mahasiswa Universitas Mataram yang

selanjutnya disebut Pemira Mahasiswa Unram adalah pemilihan

umum untuk memilih Anggota Dewan Perwakilian Mahasiswa

Universitas Mataram, Ketua dan Wakil Ketua Badan Eksekutif 

Mahasiswa Universitas Mataram.

(2)Mahasiswa Universitas Mataram adalah mahasiswa Universitas

Mataram strata satu dan mahasiswa Universitas Mataram

diploma, baik reguler maupun nonreguler dan masih aktif 

sebagai mahasiswa di Universitas Mataram.

(3)Dewan Perwakilan Mahasiswa Universitas Mataram dan Badan

Eksekutif Mahasiswa Universitas Mataram yang selanjutnya

masisng-masing disebut DPM Unram dan BEM Unram adalah

Organisasi Kemasiswaan Universitas Mataram di tingkat

Universitas di Universitas Mataram.

(4)Badan Pengawas Pemilihan Umum Raya Mahasiswa Universitas

Page 4: Perma Pemira Unram.sukses

5/13/2018 Perma Pemira Unram.sukses - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/perma-pemira-unramsukses 4/32

 

Mataram yang selanjutnya disebut BP Pemira Mahasiswa Unram

adalah lembaga pengawas pelaksanaan Pemira Mahasiswa

Unram yang bersifat independen, terbuka dan bertanggung

 jawab.

(5)Komisi Pemilihan Umum Raya Mahasiswa Universitas Mataram

yang selanjutnya disingkat KPRM Unram adalah penyelenggra

Pemilihan Umum Raya Mahasiswa Universitas Mataram yang

bersifat independen, terbuka dan bertanggung jawab.

(6)Unit Kegiatan Mahasiswa Universitas Mataram yang selanjutnya

disebut UKM Unram adalah Organisasi Kemahasiswaan

Universitas Mataram dalam bidang penalaran, minat, bakat dan

kegemaran mahasiswa Universitas Mataram di tingkat

universitas.

(7) Dewan perwakilan mahasiswa fakultas yang selanjutnya disebut

DPM Fakultas adalah organisasi yang menggali, menampung,

mempertimbangkan, menampung dan menyalurkan aspirasi

mahasiswa di tingkat fakultas.

(8) Peserta Pemilu adalah Mahasiswa yang mencalonkan diri sebagai

Calon Anggota DPM Unram, Ketua dan wakil ketua BEM Unram

dalam Pemira Mahasiswa Unram.

(9) Verifikasi adalah tahap pemeriksaan, penelitian dan penetapan

untuk menyeleksi Bakal Calon anggota DPM Unram, Ketua dan

Wakil Ketua BEM Unram yang dilakukan oleh KPRM Unram

berdasarkan syarat – syarat yang ditetapkan oleh KPRM Unram

dalam keputusan KPRM Unram.

(10)Verfikasi Kedua adalah proses verifikasi yang dilakukan setelah

dilakukan perpanjangan pendaftaran sesuai dengan aturan yang

telah ditetapkan dalam Keputusan KPRM Unram.

(11) Calon adalah bakal calon yang telah lolos melalui proses

verifikasi dan verifikasi kedua oleh KPRM Unram.

Page 5: Perma Pemira Unram.sukses

5/13/2018 Perma Pemira Unram.sukses - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/perma-pemira-unramsukses 5/32

 

(12)Kampanye adalah kegiatan untuk meyakinkan para pemilih

dengan menawarkan visi, misi dan program calon Anggota DPM

Unram, Ketua dan Wakil Ketua BEM Unram.

(13)Kampanye Lisan adalah kampanye yang dilakukan secara lisandan langsung bertatap muka dengan pemilih.

(14)Kampanye Dialogis adalah kampanye yang dilakukan secara

lisan dalam forum tatap muka berbentuk dialog langsung dengan

pemilih yang ditetapkan oleh KPRM Unram.

(15)Tempat Pemungutan Suara yang selanjutnya disebut TPS

adalah tempat bagi mahasiswa Universitas Mataram untuk

menyalurkan langsung hak pilihnya dalam Pemira MahasiswaUnram.

(16)Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara yang selanjutnya

desebut KPPS adalah kelompok yang dibentuk KPRM Unram

untuk menyelenggarakan pemungutan suara di setiap fakultas di

Universitas Mataram.

(17)Saksi ialah seseorang atau kelompok orang yang ditunjuk oleh

UKM Unram atau gabungan UKM Unram atau calon perorangan

yang mengusulkan calon Anggota DPM Unram, Ketua dan Wakil

Ketua BEM Unram sebagai saksi dalam pelaksanaan Pemira

Mahasiswa Unram.

BAB II

ASAS, PELAKSANAAN, DAN LEMBAGA PENYELENGGARA PEMIRA

MAHASISWA UNRAM

Pasal 2

Pemira Mahasiswa Unram dilaksanakan secara efektif dan efisien berdasarkan

asas langsung, umum, bebas, rahasia, jujur dan adil.

Pasal 3

Page 6: Perma Pemira Unram.sukses

5/13/2018 Perma Pemira Unram.sukses - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/perma-pemira-unramsukses 6/32

 

(1)Pemira Mahasiswa Unram dilaksanakan setiap satu tahun sekali.

(2)Pemungutan suara dilaksanakan secara serentak pada hari aktif kuliah.

(3)Hari, tanggal, dan waktu pemungutan suara Pemira Mahasiswa Unram

ditetapkan dengan Keputusan KPRM Unram.

(4)Tahapan penyelenggraan PEMIRA Mahasiswa Unram:

a. Pembentukan BP Pemira Mahasiswa Unram;

b. Pembentukan KPRM Unram;

c. Penetapan daftar pemilih yang ditetapkan oleh KPRM Unram;

d. Pendaftran bakal calon anggota DPM Unram, Ketua dan Wakil Ketua BEM

Unram;

e. Penetapan calon anggota DPM Unram, Ketua dan Wakil Ketua BEM Unram;

f. Masa kampanye calon anggota DPM Unram;

g. Masa kampanye calon Ketua dan Wakil Ketua BEM Unram;

h. Masa tenang;

i. Pemungutan suara;

  j. Penetapan hasil Pemira Mahasiswa Unram dan penetapan anggota DPM

Unram , Ketua dan Wakil Ketua BEM Unram terpilih.

(5)KPRM Unram menetapkan Anggota DPM Unram, Ketua dan Wakil Ketua

BEM Unram terpilih paling lambat 3 (tiga) hari setelah hari

pemungutan suara.

(6)KPRM Unram merekomendasikan pelantikan Anggota DPM Unram,

Ketua dan Wakil Ketua BEM Unram terpilih kepada Rektor Universitas

Mataram paling lambat 4 (empat) hari setelah penetapan Anggota DPM

Unram, Ketua dan Wakil Ketua BEM Unram terpilih.

Pasal 4

(1)Pemira Mahasiswa Unram diselenggarakan oleh KPRM Unram.

(2)Pengawasan penyelenggaraan Pemira Mahasiswa Unram dilakukan oleh BP

Pemira Mahasiswa Unram.

(3)BP Pemira Mahasiswa Unram dibentuk oleh DPM Unram melalui keputusan

Page 7: Perma Pemira Unram.sukses

5/13/2018 Perma Pemira Unram.sukses - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/perma-pemira-unramsukses 7/32

 

Ketua DPM Unram.

(4)KPRM Unram dibentuk oleh BEM Unram melalui Keputusan Ketua BEM Unram .

BAB III

BP Pemira Mahasiswa Unram

Bagian Pertama

Umum

Pasal 5

1) Pengawasan penyelenggaraan Pemira Mahasiswa Unram dilaksanakan oleh

BP Pemira Mahasiswa .

2) BP Pemira Mahasiswa sebagaimana ayat (1) bersifat independen, terbuka

dan bertanggung jawab.

Bagian Kedua

Keanggotaan

Pasal 6

1) Keanggotan BP Pemira Mahasiswa Unram sekurang-kurangya terdiri atas

15 orang yang berasal dari DPM fakultas, dan/atau UKM, dan/atauperseorangan.

2) Anggota BP Pemira Mahasiswa dipilih melalui mekanisme uji kelayakan

dan kepatutan oleh Anggota DPM UNRAM.

3) Uji kelayakan dan kepatutan yang dimaksud ayat (2) diatur lebih lanjut

dalam ketetapan DPM Unram.

4) Anggota BP Pemira Mahasiswa ditetapkan dengan keputusan Ketua DPM

Unram.

Bagian Ketiga

Hak, Kewajiban, larangan dan sanksi

Pasal 7

Hak BP Pemira Mahasiswa Universitas Mataram

Page 8: Perma Pemira Unram.sukses

5/13/2018 Perma Pemira Unram.sukses - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/perma-pemira-unramsukses 8/32

 

1) Mendapat perlindungan hukum dan keamanan dari Universitas Mataram.

2) Mengamati dan mengumpulkan informasi proses tahapan penyelenggaraan

Pemira Mahasiswa Unram.

3) Memantau proses pemungutan dan penghitungan suara di Tempat

Pemungutan Suara (TPS).

4) Mendapatkan akses informasi yang tersedia dari KPRM Unram .

5) Menggunakan perlengkapan untuk mendokumentasikan kegiatan BP Pemira

Mahasiswa Unram sepanjang berkaitan dengan pelaksanaan Pemira

Mahasiswa Unram.

Pasal 8

Kewajiban BP Pemira Mahasiswa Universitas Mataram

1) Mematuhi peraturan perundang-undangan yang berlaku di Universitas

Mataram.

2) Mematuhi Kode Etik BP Pemira Mahasiswa Unram.

3) Kode Etik BP Pemira Mahasiswa Unram sebagaimana yang dimaksud pada

ayat (2) diatur kemudian dalam ketetapan DPM Unram.

4) Menggunakan tanda pengenal selama melaksanakan tugas sebagai BP

Pemira Mahasiswa Unram.

5) Melaporkan jumlah dan keberadaan personil BP Pemira Mahasiswa serta

tenaga pendukung administratif kepada DPM Unram.

6) Menghormati peran, kedudukan, tugas dan wewenang penyelenggaraan

Pemira Mahasiswa Universitas Mataram.

7) Bersikap netral dan obyektif dalam melaksanakan tugas sebagai BP Pemira

Mahasiswa Unram.

Page 9: Perma Pemira Unram.sukses

5/13/2018 Perma Pemira Unram.sukses - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/perma-pemira-unramsukses 9/32

 

8) Menjamin akurasi data dan informasi hasil Pengawasan yang dilakukan

dengan mengklarifikasi kepada KPRM Unram.

9) Melaporkan hasil akhir BP Pemira Mahasiswa Unram kepada DPM Unram.

Page 10: Perma Pemira Unram.sukses

5/13/2018 Perma Pemira Unram.sukses - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/perma-pemira-unramsukses 10/32

 

Pasal 9

Larangan Bagi BP Pemira Mahasiswa Unram

1) Melakukan kegiatan yang dapat mengganggu proses pelaksanaan Pemira

Mahasiswa Unram.

2) Mempengaruhi pemilih dalam menggunakan haknya untuk memilih.

3) Memihak kepada peserta Pemira Mahasiswa Unram tertentu.

4) Menggunakan seragam, warna atau atribut lain yang memberikan kesan

mendukung peserta Pemira Mahasiswa Unram.

5) Menerima atau memberikan hadiah, imbalan atau fasilitas apapun dari atau

kepada peserta Pemira Mahasiswa Unram.

6) Membawa senjata, bahan peledak dan/atau bahan berbahaya lainnya selama

melakukan tugas sebagai Anggota BP Pemira Mahasiswa Unram.

7) Melakukan kegiatan lain yang tidak sesuai dengan tujuan sebagai BP Pemira

Mahasiswa Unram.

Pasal 10

Sanksi Bagi Pelanggaran Anggota BP Pemira Mahasiswa Unram

Anggota BP Pemira Mahasiswa Unram yang melanggar kewajiban dan

larangan, dilaporkan ke Anggota DPM Unram untuk ditindaklanjuti.

BAB IV

KOMISI PEMILU RAYA MAHASISWAUNIVERSITAS MATARAMBagian Pertama

Keanggotaan

Pasal 111) Rekrutmen Anggota KPRM Unram dilaksanakan dengan memperhatikan

keterwakilan fakultas dan UKM Unram.

Page 11: Perma Pemira Unram.sukses

5/13/2018 Perma Pemira Unram.sukses - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/perma-pemira-unramsukses 11/32

 

2) Syarat menjadi Anggota KPRM Unram adalah:

a.Mahasiswa Universitas Mataram, minimal semester 3

(Tiga);

b.Tidak menjadi bakal calon Anggota DPM Unram atau

bakal calon Ketua dan Wakil Ketua BEM Unram dalam

Pemira Mahasiswa Unram;

c.Memiliki independensi;

d.Memiliki integritas kepribadian yang kuat, jujur dan adil;

e.Mempunyai komitmen dan dedikasi terhadap suksesnya

Pemira Mahasiswa Unram;

f.Mengetahui dan memahami tentang Pemira Mahasiswa

Unram; dan

g.Tidak sedang menjadi Anggota BEM Unram.

(3). Kepengurusan KPRM Unram terdiri dari seorang Ketua, sekretaris,

bendahara, dan anggota.

(4). Anggota KPRM Unram berhenti atau diberhentikan apabila:

a. Meninggal dunia;

b. Mengundurkan diri; dan

c. Menjadi bakal calon anggota DPM Unram atau bakal calon Ketua dan

Wakil Ketua BEM Unram dalam Pemira Mahasiswa Unram.

d. Sudah tidak lagi memenuhi syarat untuk menjadi anggota KPRM Unram.

(5). Apabila Anggota KPRM Unram berhenti atau diberhentikan dalam masa

kerjanya, maka digantikan oleh Anggota KPRM Unram baru yang dipilih oleh

Ketua BEM Unram dengan tetap berpegang pada prinsip keterwakilan.

Page 12: Perma Pemira Unram.sukses

5/13/2018 Perma Pemira Unram.sukses - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/perma-pemira-unramsukses 12/32

 

Bagian kedua

Tugas, Kewajiban dan WewenangPasal 12

 Tugas dan Kewajiban KPRM adalah:

1) Merencanakan penyelenggaraan Pemira Mahasiswa Unram;

2) Membuat struktur dan pembagian tugas anggota KPRM;

3) Melaksanakan sosialisasi penyelenggaraan Pemira Mahasiswa Unram

kepada seluruh Mahasiswa Unram;

4) Membuat syarat administratif bagi calon anggota DPM Unram, Ketua dan

Wakil ketua BEM Unram.

5) Menetapkan calon Anggota DPM Unram, Ketua dan Wakil ketua BEM Unram

berdasarkan verifikasi.

6) Menetapkan waktu dan tempat pelaksanaan kampanye, pemungutan suara

dan perhitungan suara;

7) Membuat tata cara pelaksanaan kampanye, pemungutan suara dan

perhitungan suara;

8) Melakukan evaluasi dan pelaporan pelaksanaan Pemira Mahasiswa Unram

paling lambat 1 bulan setelah penetapan hasil Pemira Mahasiswa Unram;

9) Menetapkan dan mengumumkan hasil penghitungan suara;

10)Membuat berita acara penghitungan suara dan wajib menyerahkannya

kepada saksi dan BP Pemira Mahasiswa Unram.

11)Membuat dan menyerahkan laporan pertanggungjawaban

penyelenggaraan Pemira Mahasiswa Unram kepada BEM Unram, BP Pemira

Mahasiswa Unram dan DPM Unram.

12)Bersikap tidak diskriminatif dalam menjalankan tugas dan wewenangnya;

13)Memperlakukan calon anggota DPM Unram dan pasangan calon Ketua dan

Page 13: Perma Pemira Unram.sukses

5/13/2018 Perma Pemira Unram.sukses - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/perma-pemira-unramsukses 13/32

 

Wakil ketua BEM Unram secara adil dan setara;

14)Memelihara arsip dan dokumen serta mengelola barang inventaris KPRM

Unram;

15)Menyampaikan informasi kegiatan kepada peserta Pemira Mahasiswa

Unram;

Pasal 13

Wewenang KPRM Unram adalah:

1) Memberikan sanksi terhadap pelanggaran tata tertib Pemira Mahasiswa

UNRAM;

2) Sanksi yang dimaksud pada ayat 1 (satu) adalah sanksi yang terdapat dalam

ketetapan KPRM Unram;

3) Membuat peraturan yang tidak bertentangan dengan Piagam Mahasiswa

Unram, PERMA No. 3 tahun 2011 tentang Pemira Mahasiswa Unram;

4) Melarang pihak-pihak yang tidak berkepentingan terlibat dalam Pemira

Mahasiswa Unram;

5) Behubungan dengan pihak-pihak lain yang dianggap perlu serta tidak

bertentangan dengan peraturan yang berlaku.

BAB V

HAK MEMILIH

Pasal 14

(1)Mahasiswa Universitas Mataram mempunyai hak memilih

dalam Pemira Mahasiswa Unram.

(2)Hak memilih mahasiswa Universitas Mataram sebagaimana

dimaksud pada ayat (1) dapat dilaksanakan apabila terdaftar

dalam daftar pemilih tetap.(3)Dalam menyalurkan hak pilihnya, mahasiswa harus

menunjukan Kartu Tanda Mahasiswa Universitas Mataram atau

Kartu Rencana Studi.

(4)Apabila mahasiswa tersebut tidak terdaftar dalam daftar

pemilih tetap tetapi memiliki KTM atau KRS maka mahasiswa

Page 14: Perma Pemira Unram.sukses

5/13/2018 Perma Pemira Unram.sukses - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/perma-pemira-unramsukses 14/32

 

tersebut harus menunjukkan sekurang-kurangnya lima orang

saksi.

(5)Lima orang saksi sebagaimana yang dimaksud dalam ayat

(4) harus terdaftar dalam daftar pemilih tetap.

BAB VI

DPM Unram

Bagian Kesatu

Keanggotaan

Pasal 15

Anggota DPM Unram terdiri atas :

1) Perwakilan DPM Fakultas; dan

2) Perwakilan UKM Unram, atau gabungan UKM Unram, atau

Perseorangan yang dipilih melalui proses Pemira Mahasiswa Unram.

Mekanisme penentuan keanggotaan

Pasal 16

1) Perwakilan dari setiap DPM Fakultas sebagaimana yang dimaksud pada butir

1 (satu) berjumlah satu orang.

2) Mekanisme dan penunjukkan perwakilan dari DPM Fakultas akan diputuskan

dalam sidang paripurna di tingkat DPM Fakultas.

Bagian Kedua

 Jumlah Kursi Anggota DPM Unram

Pasal 17

(1)Jumlah kursi Anggota DPM Unram yang dipilih melaluiproses Pemira Mahasiswa Universitas Mataram ditetapkan

sebanyak 33 (Tiga puluh tiga).

(2)Pengisian kursi DPM Unram dilakukan dengan

memperhatikan prinsip keterwakilan semua fakultas di

Universitas Mataram.

Page 15: Perma Pemira Unram.sukses

5/13/2018 Perma Pemira Unram.sukses - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/perma-pemira-unramsukses 15/32

 

Bagian Kedua

Pembagian Kursi DPM UNRAM

Pasal 18(1)Jumlah pembagian kursi Anggota DPM Unram untuk setiap

fakultas ditentukan oleh persentase jumlah mahasiswa

masing-masing fakultas terhadap total jumlah mahasiswa

Universitas Mataram yang kemudian dikalikan jumlah kursi

Anggota DPM Unram.

(2)Perolehan kursi Anggota DPM Unram ditentukan oleh

perolehan suara terbanyak berurut di fakultas dalam Pemira

Mahasiswa Unram.

(3)Ketentuan lebih lanjut mengenai pembagian kursi DPM

Unram diatur dalam Peraturan KPRM Unram.

BAB VII

PESERTA DAN PERSYARATAN MENGIKUTI PEMIRA MAHASISWA UNRAM

Pasal 19

Peserta Pemilu adalah Mahasiswa yang mencalonkan diri sebagai Anggota DPM

Unram, Ketua dan wakil ketua BEM Unram dalam Pemira Mahasiswa Unram.

Pasal 20

(1)UKM Unram atau gabungan UKM Unram dapat menjadi

peserta Pemira Mahasiswa Unram apabila terdaftar secara sah

sebagai UKM Unram.

(2)Perseorangan untuk calon Ketua dan Wakil Ketua BEM Unram

dapat menjadi Peserta Pemira Mahasiswa Unram apabila

mendapat dukungan dari sekurang-kurangnya 50 (lima puluh)

mahasiswa di Fakultas asal dan masing-masing 15 (lima belas)

mahasiswa dari fakultas lain di Universitas Mataram.

Page 16: Perma Pemira Unram.sukses

5/13/2018 Perma Pemira Unram.sukses - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/perma-pemira-unramsukses 16/32

 

(3)Perseorangan untuk calon Anggota DPM Unram dapat

menjadi peserta Pemira Mahasiswa Unram, apabila

memperoleh dukungan dari sekurang-kurangnya 15 (lima

belas) Mahasiswa Fakultas asal calon Anggota DPM Unram.

Pasal 21

(1) Persyaratan menjadi calon Ketua dan Wakil Ketua BEM Unram adalah

a. Bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa;

b. Tercatat masih aktif sebagai mahasiswa Universitas Mataram;

c. Tidak pernah melakukan penghianatan terhadap Universitas

Mataram, serta tidak pernah melakukan tindak pidana yang

ancaman hukumanya di atas lima tahun penjara;

d. Mampu secara rohani dan jasmani untuk menjalankan tugas

sebagai Ketua dan Wakil Ketua BEM Unram;

e. Belum pernah menjabat sebagi Ketua dan Wakil Ketua BEM

Unram;

f. Indeks prestasi komulatif paling rendah 2,7 (dua koma tujuh);

g. Minimal semeter 3 (tiga) ;

h. Diusulkan sebagai calon Ketua dan Wakil Ketua BEM Unram

oleh UKM Unram atau gabungan UKM Unram atau perseorangan

yang di dukung sekurang-kurangnya 50 ( lima puluh )

mahasiswa di Universitas Mataram dan masing-masing 15 (lima

belas) mahasiswa dari fakultas lain di Universitas Mataram;

i. Bukan pengurus partai politik;

 j. Bersedia untuk tidak diwisuda selama menjabat sebagai Ketua

dan Wakil Ketua BEM Unram;k. Tidak sedang menjadi calon Anggota DPM Unram;dan

l. Memiliki visi, misi dan program dalam melaksanakan tugas dan

fungsi BEM Unram;

m. Menyerahkan SKCK dari pihak kepolisian setempat.

Page 17: Perma Pemira Unram.sukses

5/13/2018 Perma Pemira Unram.sukses - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/perma-pemira-unramsukses 17/32

 

(2) Persyaratan menjadi calon Anggota DPM Unram adalah:

a. Bertaqwa kepada tuhan yang maha Esa;

b. Tercatat masih aktif sebagai mahasiswa Universitas Mataram;

c. Tidak pernah melakukan penghianatan terhadap Universitas Mataram,

serta tidak pernah melakukan tindak pidana yang ancaman

hukumanya di atas lima tahun penjara;

d. Mampu secara rohani dan jasmani untuk menjalankan tugas sebagai

Anggota DPM Unram;

e. Indeks prestasi komulatif paling rendah 2,7 (dua koma tujuh) ;

f. Minimal semester 3 (tiga);

g. Diusulkan sebagai calon Anggota DPM Unram oleh UKM Unram atau

gabungan UKM Unram atau berasal dari perseorangan dengan

menunjukan bukti dukungan sekurang-kurangnya 15 (lima belas)

mahasiswa fakultas asal calon Anggota DPM Unram;

h. Tidak sedang menjadi calon Ketua dan Wakil Ketua BEM Unram.

i. Bukan pengurus partai politik; dan

 j. Memiliki visi, misi dan program dalam melaksanakan tugas dan fungsi

sebagai Anggota DPM Unram.

k. Bersedia untuk tidak diwisuda selama menjabat sebagai Anggota DPM

Unram;

l. Menyerahkan SKCK dari pihak kepolisian setempat.

Pasal 22

KPRM UNRAM melakukan penelitian dan penetapan keabsahan syarat-syarat

sebagaimana dimaksud dalam Pasal 20 dan Pasal 21.

BAB VIII

PENDAFTARAN DAN VERIFIKASI BAKAL CALON ANGGOTA DPM UNRAM,

KETUA DAN WAKIL KETUA BEM UNRAM SERTA PENETAPAN CALON

ANGGOTA DPM UNRAM, KETUA DAN WAKIL KETUA BEM UNRAM

Page 18: Perma Pemira Unram.sukses

5/13/2018 Perma Pemira Unram.sukses - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/perma-pemira-unramsukses 18/32

 

Bagian Kesatu

Pendaftaran Bakal Calon Anggota DPM Unram, Ketua dan Wakil Ketua

BEM Unram

Pasal 23

(1)Bakal calon Anggota DPM Unram, Ketua dan Wakil Ketua BEM

Unram didaftarkan oleh UKM Unram atau gabungan UKM

Unram atau perseorangan.

(2)Berkas pendaftaran bakal calon Anggota DPM Unram, Ketua

dan Wakil Ketua BEM Unram ditandatangani oleh ketua UKM

Unram pengusul atau para ketua dari gabungan UKM Unram

pengusul.

(3)Berkas pendaftaran bakal calon Ketua dan Wakil Ketua BEM

Unram yang berasal dari perseorangan dilengkapi dengan

bukti dukungan dari sekurang-kurangnya 50 (lima puluh )

mahasiswa fakultas asal dan masing-masing 15 (lima belas)

mahasiswa di fakultas lain di Universitas Mataram.

(4)Berkas pendaftaran bakal calon Anggota DPM Unram yang

berasal dari perseorangan harus menunjukan bukti dukungan

dari sekurang-kurangnya 15 (lima belas) mahasiswa fakultas

asal calon Anggota DPM Unram.

Pasal 24

1) Pendaftaran bakal calon Anggota DPM Unram, Ketua dan Wakil Ketua BEM

Unram sebagaimana yang dimaksud dalam Pasal 21 dilengkapi dengan

persyaratan sebagai berikut:

a. Kartu Tanda Mahasiswa Universitas Mataram bakal calon Anggota DPMUnram, Ketua dan Wakil Ketua BEM Unram;

b. Kartu Hasil Studi terakhir bakal calon Anggota DPM Unram, Ketua dan

Wakil Ketua BEM Unram;

c. Surat pengusulan sebagai bakal calon Anggota DPM Unram, Ketua dan

Wakil Ketua BEM Unram yang telah ditandatangani oleh ketua UKM

Page 19: Perma Pemira Unram.sukses

5/13/2018 Perma Pemira Unram.sukses - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/perma-pemira-unramsukses 19/32

 

Unram pengusul atau para ketua dari gabungan UKM Unram pengusul;

d. Fotokopi Kartu Tanda Mahasiswa Universitas Mataram dari para

pendukung bakal calon Anggota DPM Unram, Ketua dan Wakil Ketua

BEM Unram yang dari perseorangan;

e. Surat pernyataan bersedia untuk diusulkan oleh UKM Unram atau

gabungan UKM Unram sebagai bakal calon Anggota DPM Unram atau

bakal calon Ketua dan Wakil Ketua BEM Unram;

f. Surat pernyataan bersedia menjadi bakal calon Anggota DPM Unram

atau bakal calon Ketua dan Wakil Ketua BEM Unram bagi bakal calon

yang berasal dari perseorangan; dan

g. Daftar riwayat hidup dan profil singkat bakal calon Anggota DPM

Unram, Ketua dan Wakil Ketua BEM Unram;

h. Surat bersedia untuk tidak diwisuda selama menjadi Anggota DPM

Unram, Ketua dan Wakil Ketua BEM Unram .

2) Masa pendaftaran bakal calon Anggota DPM Unram, Ketua dan Wakil Ketua

BEM Unram dilaksanakan paling lama 6 (enam) hari terhitung semenjak

tanggal dibukanya pendaftaran.

3) Dalam hal tidak adanya bakal calon Anggota DPM Unram atau bakal calon

Ketua dan Wakil Ketua BEM Unram yang mendaftar dalam 6 (enam) hari

masa pendaftaran atau hanya terdapat satu bakal calon Ketua dan Wakil

Ketua BEM Unram yang mendaftar dalam 6 (enam) hari masa pendaftaran,

maka KPRM Unram memperpanjang masa pendaftaran paling lama 2 (dua)

hari terhitung semenjak berakhirnya masa pendaftaran tahap pertama.

Bagian Kedua

Verifikasi bakal calon Anggota DPM Unram dan Bakal Calon Ketua dan

Wakil Ketua BEM Unram

Pasal 25

(1)KPRM Unram melakukan verifikasi terhadap kelengkapan dan kebenaran

dokumen persyaratan administratif bakal calon Anggota DPM Unram, Ketua

Page 20: Perma Pemira Unram.sukses

5/13/2018 Perma Pemira Unram.sukses - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/perma-pemira-unramsukses 20/32

 

dan Wakil Ketua BEM Unram paling lambat 1 (satu) hari terhitung sejak

berakhirnya masa pendaftaran.

(2)Verifikasi sebagaimana dimaksud pada ayat (1) dapat dilakukan pada masa

pendaftaran bakal calon Anggota DPM Unram atau bakal calon Ketua dan

Wakil Ketua BEM Unram.

Bagian Ketiga

Penetapan calon Anggota DPM Unram , Calon Ketua dan Wakil Ketua

BEM Unram

Pasal 26

(1)KPRM Unram menetapkan dan mengumumkan nama-nama

calon Anggota DPM Unram dan nama-nama calon Ketua dan

Wakil Ketua BEM Unram yang memenuhi syarat sebagai

peserta Pemira Mahasiswa Unram dalam sidang pleno tertutup

KPRM Unram, paling lambat 1 (satu) hari setelah berakirnya

masa verifikasi.

(2)Penetapan nomor urut calon Anggota DPM Unram, Ketua dan

Wakil Ketua BEM Unram dilakukan secara undi dalam sidang

pleno penetapan dan pengumuman nama-nama calon Anggota

DPM Unram dan nama-nama calon Ketua dan Wakil Ketua BEM

Unram oleh KPRM Unram.

(3)KPRM Unram mengumumkan naman-nama calon Anggota

DPM Unram dan nama-nama calon Ketua dan Wakil Ketua BEM

Unram secara luas melalui selebaran yang ditempel terbuka.

Pasal 27

UKM Unram atau gabungan UKM Unram atau perseorangan yang mengusulkan

bakal calon Anggota DPM Unram atau bakal calon Ketua dan Wakil Ketua BEM

Unram, tidak dapat menarik kembali calon Anggota DPM Unram dan calon Ketua

dan Wakil Ketua BEM Unram yang telah ditetapkan oleh KPRM Unram.

Page 21: Perma Pemira Unram.sukses

5/13/2018 Perma Pemira Unram.sukses - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/perma-pemira-unramsukses 21/32

 

BAB IX

KAMPANYE

Pasal 28

(1)Kampanye dilakukan dengan prinsip jujur, terbuka, dialogis,

serta bertanggung jawab.

(2)Kampanye dilaksanakan oleh Pelaksana kampanye, Petugas

kampanye dan diikuti oleh Peserta kampanye.

(3)Masa kampanye dimulai paling lambat 2 (dua) hari terhitung

semenjak ditetapkannya nama-nama calon anggota DPM

Unram , Ketua dan Wakil Ketua BEM Unram.

(4)Masa kampanye untuk calon Anggota DPM Unram

berlangsung selama 5 (enam) hari terhitung semenjak dimulai

masa kampanye.

(5)Masa kampanye untuk calon Ketua dan Wakil Ketua BEM

Unram berlangsung selama 5 (enam) hari setelah

diselenggarakannya kampanye untuk calon Anggota DPM

Unram.

(6)Masa tenang berlangsung selama 1 (satu) hari setelah

berakhirnya masa kampanye.

Pasal 29

(1)Pelaksana kampanye terdiri atas pengurus UKM Unram atau

gabungan UKM Unram atau perseorangan yang

mengusulkan calon Anggota DPM Unram, Ketua dan WakilKetua BEM Unram.

(2)Penyelenggara kampanye adalah KPRM Unram dan BP

Pemira Mahasiswa Unram.

(3)Peserta kampanye ialah mahasiswa Universitas Mataram.

Page 22: Perma Pemira Unram.sukses

5/13/2018 Perma Pemira Unram.sukses - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/perma-pemira-unramsukses 22/32

 

Pasal 30

(1)Materi kampanye meliputi visi, misi dan program calon

anggota DPM Unram, Ketua dan Wakil Ketua BEM Unram.

(2)Dalam masa kampanye, Pelaksana, Petugas, Peserta

kampanye dilarang.

a. Menjelek-jelekan kandidat lain, mengeluarkan kata-kata yang

menyinggung SARA, Penghinaan, Umpatan, dan lain-lain dalam

suasana Pemira Mahasiswa Unram yang menjatuhkan kandidat lain.

b. Kampanye yang langsung difasilitasi oleh KPRM Unram :

1. Kandidat tidak hadir tanpa pemberitahuan terlebih dahulu.

2. Promotor (min 1 org) tidak hadir tanpa alasan yang jelas.3. Kandidat telat lebih dari 15 menit.

c. Kandidat dilarang untuk tidak menyerahkan laporan pelaksanaan

kampanye H+1 masa kampanye atau kandidat dilarang untuk tidak

menyerahkan rencana pelaksanaan kampanye H-1 masa kampanye.

d. Melakukan kampanye di luar rencana kampanye yang sudah

ditetapkan tanpa pemberitahuan kepada KPRM Unram.

e. Menggunakan media kampanye tanpa sepengetahuan KPRM Unram.

f. Selebaran gelap yang menjatuhkan kandidat lain.

g. Penimpaan media kampanye oleh kandidat lain.

h. Perusakan media kampanye oleh kandidat lain.

i. Ketidaksesuaian laporan dengan kenyataan.

 j. Pada masa reses masih ada media kampanye tidak langsung.

k. Melakukan kampanye di luar masa kampanye.

l. Kekerasan fisik (di dalam atau di luar kampus).

(3)Ketentuan lebih lanjut mengenai tata cara kampanye

diatur dalam peraturan KPRM Unram.

 

BAB X

PEMUNGUTAN SUARA

Page 23: Perma Pemira Unram.sukses

5/13/2018 Perma Pemira Unram.sukses - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/perma-pemira-unramsukses 23/32

 

Pasal 31

(1)Pemungutan suara dilaksanakan paling lambat 1 (satu) hari

terhitung semenjak berakhirnya masa tenang.

(2)Pemungutan suara dilaksanakan oleh sebuah KPPS yang

dibentuk oleh KPRM Unram.

(3)KPPS dibentuk berdasarkan keputusan KPRM Unram.

Pasal 32

(1)Pemungutan suara dilaksanakan di satu TPS yang tersebar di

setiap fakultas di Lingkungan Universitas Mataram.

(2)Mahasiswa menyalurkan hak pilihnya di TPS Fakultas masing-

masing.

(3)Dalam menyalurkan hak pilihnya, mahasiswa Universitas

Mataram memberikan satu tanda untuk satu calon Anggota

DPM Unram dan satu pasang calon Ketua dan Wakil Ketua BEM

Unram.

(4)TPS dibentuk oleh KPRM Unram.

(5)Pelaksanaan pemungutan suara diawasi oleh BP Pemira

Mahasiswa Unram dan saksi-saksi.

(6)Ketentuan lebih lanjut mengenai pemungutan suara diatur

dalam peraturan KPRM Unram.

BAB XI

PENGHITUNGAN SUARA

Pasal 33

(1)Penghitungan suara di setiap TPS dilaksanakan setelahwaktu pemungutan suara berakhir.

(2)Penghitungan suara sebagaimana dimaksud pada ayat (1)

hanya dilakukan dan diselesaikan di satu tempat pada hari

dan tanggal pemungutan suara.

(3)Tempat penghitungan suara sebagaimana yang dimaksud

Page 24: Perma Pemira Unram.sukses

5/13/2018 Perma Pemira Unram.sukses - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/perma-pemira-unramsukses 24/32

 

pada ayat (2) akan ditentukan lebih lanjut oleh KPRM Unram.

Pasal 34

(1)Proses penghitungan suara sebagaimana dimaksud dalam Pasal 31 diikuti

oleh KPPS, BP Pemira Mahasiswa Unram, dan saksi-saksi.

(2)Proses penghitungan suara sebagaimana dimaksud pada ayat (1) berakhir

paling lambat 1 hari setelah hari dan tanggal pemungutan suara.

Pasal 35

(1)KPRM Unram menetapkan hasil rekapitulasi penghitungan

suara dari semua TPS yang ada, paling lambat 1 (satu) hari

setelah hari pemungutan suara.

(2)Ketentuan lebih lanjut mengenai penghitungan suara diatur

dalam peraturan KPRM Unram.

BAB XII

PENETAPAN HASIL PEMIRA MAHASISWA UNRAM

Pasal 36

(1)Calon anggota DPM Unram yang memperoleh suara

terbanyak berurut di fakultas dalam Pemira Mahasiswa

Unram ditetapkan sebagai anggota DPM Unram terpilih.

(2)Calon anggota DPM Unram yang ditetapkan sebagai

Anggota DPM Unram, apabila memperoleh jumlah suara

sekurang-kurangnya 30 (tiga puluh) suara.

(3)Pasangan Calon Ketua dan Wakil Ketua BEM Unram yang

memperoleh suara terbanyak dalam Pemira Mahasiswa

Unram ditetapkan sebagai Ketua dan Wakil Ketua BEM

Unram terpilih.(4)KPRM Unram menetapkan hasil Pemira Mahasiswa Unram

dan mengumumkan nama-nama Anggota DPM Unram,

nama Ketua dan Wakil Ketua BEM Unram terpilih dalam

sidang pleno terbuka yang dihadiri oleh BP Pemira

Mahasiswa Unram, para calon dan saksi-saksi, paling lambat

Page 25: Perma Pemira Unram.sukses

5/13/2018 Perma Pemira Unram.sukses - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/perma-pemira-unramsukses 25/32

 

2 (dua) hari setelah penetapan hasil rekapitulasi

penghitungan suara.

(5)KPRM Unram merekomendasikan pelantikan Anggota DPM

Unram terpilih, Ketua dan Wakil Ketua BEM Unram terpilih

kepada Rektor Universitas Mataram paling lambat 4 (empat)

hari setelah penetapan hasil Pemira Mahasiswa Unram.

BAB XIII

KETENTUAN SANKSI ATAS PELANGGARAN

Pasal 37

1) Sanksi pelanggaran dalam Pemira Mahasiswa Unram ditentukan oleh

KPRM Unram.

2) Penjatuhan sanksi pelanggaran Pemira Mahasiswa Unram oleh KPRM

Unram dilaksanakan dalam bentuk penjatuhan sanksi :

a. Peringatan

b. Peringatan keras

c. Diskualifikasi kandidat

3) Sanksi peringatan sebagaimana dimaksud pada ayat (2) huruf a adalah

apabila melakukan pelanggaran Pemira Mahasiswa Unram sebagaimana

dimaksud dalam pasal 30 ayat (2) huruf b bagian 2 dan 3, c, dan huruf e.

4) Sanksi peringatan keras sebagaimana dimaksud pada ayat (2) huruf b

adalah apabila melakukan pelanggaran Pemira Mahasiswa Unram

sebagaimana dimaksud dalam pasal 30 ayat (2) huruf a,d,f, g, h, i, j, k, l,

dan huruf m.

5) Sanksi diskualifikasi sebagaimana dimaksud pada ayat (2) huruf c adalahapabila kandidat dan/ atau promotor mendapatkan 3 kali peringatan

keras berturut-turut.

6) Apabila kandidat dan promotor telah berturut-turut mendapatkan 3 kali

peringatan maka kandidat tersebut secara langsung akan mendapatkan

1 peringatan keras.

Page 26: Perma Pemira Unram.sukses

5/13/2018 Perma Pemira Unram.sukses - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/perma-pemira-unramsukses 26/32

 

BAB XIV

PENGULANGAN PEMIRA MAHASISWA UNRAM

Pasal 38

(1)Temuan pelanggaran dalam Pemira Mahasiswa Unram oleh

BP Pemira Mahasiswa Unram dan KPRM Unram ditindaklanjuti

oleh DPM Unram dalam sidang paripurna.

(2)Sidang paripurna sebagaimana dimaksud pada (1) berfungsi

untuk memutuskan telah ada atau tidak adanya pelanggaran

Pemira Mahasiswa Unram.

(3)Apabila DPM Unram memutuskan melalui sidang paripurna

telah terjadi pelanggaran dalam Pemira Mahasiswa Unram,

maka Pemira Mahasiswa Unram digelar ulang.

(4)Pelanggaran Pemira Mahasiswa Unram sebagaimana

dimaksud pada ayat (3) adalah pelanggaran menurut Pasal 30

ayat (2) huruf g, h, i, j, k, dan huruf l.

(5)Pengulangan Pemira Mahasiswa Unram sebagaimana

dimaksud pada ayat (3) adalah pengulangan pemungutan

suara.

(6)Penghitungan suara dan penetapan hasil pengulangan

Pemira Mahasiswa Unram dilakukan sesuai dengan ketentuan

dalam Pasal 33, Pasal 34, Pasal 35 dan Pasal 36.

BAB XVKETENTUAN PERALIHAN

Pasal 39

Peraturan Mahasiswa Universitas ini tetap berlaku sampai ditetapkannya Peraturan

Mahasiswa Universitas Mataram yang baru untuk menggantikan Peraturan

Mahasiswa Universitas Mataram ini.

Page 27: Perma Pemira Unram.sukses

5/13/2018 Perma Pemira Unram.sukses - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/perma-pemira-unramsukses 27/32

 

BAB XVI

KETENTUAN PENUTUP

Pasal 40

Pada saat peraturan mahasiswa ini mulai berlaku, Peraturan Mahasiswa

Universitas Mataram Nomor 2 tahun 2010 tentang Pemira Unram dicabut dan

dinyatakan tidak berlaku.

Pasal 41

Peraturan Mahasiswa Universitas Mataram ini mulai berlaku semenjak tanggal

ditetapkan . Agar semua orang mengetahuinya dan memerintahkan penetapan

dari Dewan Perwakilan Mahasiswa Universitas Mataram.

Page 28: Perma Pemira Unram.sukses

5/13/2018 Perma Pemira Unram.sukses - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/perma-pemira-unramsukses 28/32

 

PENJELASAN

ATAS

PERATURAN MAHASISWA UNIVERSITAS MATARAM

NOMOR 3 TAHUN 2011

TENTANG

PEMILIHAN UMUM RAYA MAHASISWA UNIVERSITAS MATARAM

I. UMUM

Mewujudkan tatanan Organisasi Kemahasiswaan Intra Universitas Mataram yangkondusif, kompetitif dan demokratis harus ditunjang dengan partisipasi mahasiswa

yang menyeluruh. Peran PEMIRA Mahasiswa UNRAM sebagai sarana perwujudan

kedaulatan mahasiswa haruslah terlaksana secara tertib dan terarah sebagai

 jaminan rasa keadilan mahasiswa. Untuk itu, diperlukan sebuah regulasi PEMIRA

Mahasiswa UNRAM yang responsif terhadap lingkungan Universitas Mataram.

Peraturan Mahasiswa Universitas Mataram tidak hanya sebagai acuan yuridis

untuk memilih Anggota DPM UNRAM dan Ketua dan Wakil Ketua BEM Unram saja,

melainkan juga sebagi legalitas dari keberadaan demokrasi mahasiswa di

Universitas Mataram yang ilmiah serta bermartabat ini.

II. PASAL DEMI PASAL

Pasal 1

Cukup jelas

Pasal 2

 Asas Langsung artinya mahasiswa secara langsung menyalurkan hak pilihnya,

tanpa diwakili oleh orang lain.

 Asas Umum artinya pelaksanaan PEMIRA MAHASISWA UNRAM berlaku bagi seluruh

mahasiswa strata satu Universitas Mataram, baik reguler maupun non reguler.

Page 29: Perma Pemira Unram.sukses

5/13/2018 Perma Pemira Unram.sukses - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/perma-pemira-unramsukses 29/32

 

 Asas Bebas artinya mahasiswa menyalurkan hak pilihnya atas kehendak sendiri

tanpa adanya tekanan atau intimidasi dari pihak lain.

 Asas Rahasia artinya jaminan kerahasisaan di dalam menetukan pilihan pada saat

menyalurkan hak pilih mahasiswa.

 Asas Jujur artinya jaminan pelaksanaan Pemira Mahasiswa unram yang jauh dari

kecurangan-kecurangan.

 Asas adil artinya jaminan pelaksanaan Pemira Mahasiswa yang anti diskriminasi.

Pasal 3

Ayat (4) huruf h

Masa Tenang adalah masa persiapan pemungutan suara yang harus seteril dari

kegiatan kampanye.

Pasal 4

Cukup jelas

Pasal 5

Cukup jelas

Pasal 6

Cukup jelas

Pasal 7

Cukup jelas

Pasal 8

Cukup jelasPasal 9

Cukup jelas

Pasal 10

Page 30: Perma Pemira Unram.sukses

5/13/2018 Perma Pemira Unram.sukses - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/perma-pemira-unramsukses 30/32

 

Cukup jelas

Pasal 11

Ayat (1)

Prinsip keterwakilan fakultas artinya harus adanya wakil fakultas yang menjadi

Anggota DPM UNRAM.

Pasal 12

Cukup jelas

Pasal 13

Cukup jelas

Pasal 14

Cukup jelas

Pasal 15

Cukup jelas

Pasal 16

Cukup jelas

Pasal 17

Ayat (1)

Rumusan Pembagian Kursi Tiap Fakultas adalah:

Pasal 18

Cukup jelas

Page 31: Perma Pemira Unram.sukses

5/13/2018 Perma Pemira Unram.sukses - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/perma-pemira-unramsukses 31/32

 

Pasal 19

Cukup jelas

Pasal 20

Ayat (1) huruf c dan Ayat (2) huruf c

Penghianatan terhadap Universitas Mataram adalah perkataan dan/atau perbuatan

calon Anggota DPM UNRAM atau calon Ketua dan Wakil Ketua BEM Unram yang

mengakibatkan rusaknya nama baik Universitas Mataram dalam masyarakat.

Pasal 21

Cukup jelas

Pasal 22

Cukup jelas

Pasal 23

Cukup jelas

Pasal 24

Cukup jelas

Pasal 25

Cukup jelas

Pasal 26

Cukup jelas

Pasal 27

Cukup jelas

Pasal 28Cukup jelas

Pasal 29

Cukup jelas

Page 32: Perma Pemira Unram.sukses

5/13/2018 Perma Pemira Unram.sukses - slidepdf.com

http://slidepdf.com/reader/full/perma-pemira-unramsukses 32/32

 

Pasal 30

Cukup jelas

Pasal 31

Cukup jelas

Pasal 32

Ayat (1)

  Yang dimaksud dengan waktu pemungutan suara berakhir adalah setelah

berakhirnya seluruh proses pemungutan sura, baik untuk waktu reguler maupun

waktu untuk yang nonreguler.

Pasal 33

Cukup jelas

Pasal 34

Cukup jelas

Pasal 35

Cukup jelas

Pasal 36

Cukup jelas

Pasal 37

Cukup jelas

Pasal 38

Cukup jelas

Pasal 39

Cukup jelas

Pasal 40Cukup jelas

Pasal 41

Cukup jelas