peraturan dan tata tertib lomba debat bahasa indonesia

15
PERATURAN DAN TATA TERTIB LOMBA DEBAT BAHASA INDONESIA TINGKAT SMA/SEDERAJAT SE-JAWA BARAT A. Tata Tertib Peserta Lomba 1. Peserta wajib hadir pukul 07.30 di tempat pelaksanaan 2. Peserta menggunakan seragam sekolah masing- masing 3. Peserta harap registrasi pendaftaran untuk mengambil nomor peserta dengan menunjukan bukti pembayaran lunas 4. Peserta merupakan utusan hasil rekomendasi sekolah masing-masing dengan menunjukan surat rekomendasi dari kepala sekolah 5. Setiap sekolah hanya diperbolehkan untuk mengirimkan maksimal 3 tim yang terdiri dari 3 orang setiap tim 6. Peserta wajib mengikuti acara pembukaan

Upload: billy-andreas

Post on 09-Aug-2015

335 views

Category:

Education


19 download

TRANSCRIPT

Page 1: Peraturan dan tata tertib lomba debat bahasa indonesia

PERATURAN DAN TATA TERTIB LOMBA DEBAT BAHASA

INDONESIA

TINGKAT SMA/SEDERAJAT SE-JAWA BARAT

A.  Tata Tertib Peserta Lomba

1.    Peserta wajib hadir pukul 07.30 di tempat pelaksanaan

2.    Peserta menggunakan seragam sekolah masing-masing

3.    Peserta harap registrasi pendaftaran untuk mengambil nomor peserta

dengan menunjukan bukti pembayaran lunas

4.    Peserta merupakan utusan hasil rekomendasi sekolah masing-masing

dengan menunjukan surat rekomendasi dari kepala sekolah

5.    Setiap sekolah hanya diperbolehkan untuk mengirimkan maksimal 3 tim

yang terdiri dari 3 orang setiap tim

6.    Peserta wajib mengikuti acara pembukaan

7.    Peserta wajib membawa alat-alat tulis yang dibutuhkan

8.    Selama mengikuti lomba, peserta harus berprilaku sopan, tertib dan

tidak melakukan kegiatan yang merugikan orang lain

9.    Peserta terdiri dari 20 pendaftar pertama

10.                     Peserta yang terlambat datang akan di diskualifikasi

B.  Tanggal, Waktu dan Tempat Pelaksanaan

Tanggal : 30 s.d. 31 Oktober 2012

Waktu : 07.30 s.d. selesai

Page 2: Peraturan dan tata tertib lomba debat bahasa indonesia

Tempat : Gedung Mandala Universitas Siliwangi

C.  Ketentuan Teknis Lomba

1.    Penentuan nomor tim dilakukan dengan pengundian dalam Teknical

Meeting.

2.    Penentuan Tim Pro dan Tim Kontra dilakukan dengan pengundian/

Toscoin. Pemenang berhak menentukan pilihan untuk menjadi pihak Pro

atau Kontra. Pemenang juga berhak memilih amplop yang berisi mosi

(pernyataan).

3.    Debat berlangsung 2 tim yang saling bertolak belakang dalam memihak

mosi (pihak pro dan pihak kontra). Dengan pihak pro yang mendukung

mosi, serta pihak kontra yang menolak mosi.

4.    Setiap tim terdiri dari 3 pembicara utama, masing - masing diawali oleh

pembicara Affirmative (pro) dan diakhiri oleh pembicara Negative

(kontra).

5.    Debat terbagi ke dalam 2 sesi, sesi pertama yaitu sesi Debat Parlementer

dan yang kedua yaitu sesi Debat Rapidfire (Debat Kusir).

a.     Sesi debat parlementer

1)   Debat diawali oleh pembicara pertama dari tim Affirmative, kemudian

diteruskan oleh pembicara pertama daari tim Negative. Lalu dilanjutkan

oleh pembicara kedua dari tim Affirmative, dan seterusnya sampai

diakhiri oleh pembicara ketiga dari tim Negative.

2)   Setiap pembicara diharapkan berbicara dalam selang waktu 2’00’’ –

2’20’’. Apabila pembicara berbicara dibawah waktu 2’00’’, maka

Page 3: Peraturan dan tata tertib lomba debat bahasa indonesia

pembicara dinyatakan under-time. Sedangkan apabila pembicara

berbicara lebih dari waktu 2’20’’, maka pembicara dinyatakan over-

time. Baik under-time maupun over-time akan mempengaruhi penilaian.

3)   Pembicara yang sedang tidak berbicara diperbolehkan untuk

menyampaiakn interupsi/ Points of Information (POI) dari menit 1’00’’

sampai dengan 2’00’’.

4)   POI yang disampaikan maksimum selama 15 detik.

5)   Tugas masing – masing pembicara :Pembicar

aTim Affirmative Tim Negative

Pertama Menjelaskan Background yang terjadi

Menjelaskan definisi mosi

Menjelaskan Tim (Goal)

Menjelaskan argumen

Menjelaskan sanggahan atas argumen pembicara pertama tim Affermative

Menjelaskan tujuan tim

Menjelaskan argumenKedua Menjelaskan

sanggahan atas argumen/ sanggahan pembicara pertama dari tim Negative

Menjelaskan efek jangka panjang (further implication) mosi

Menjelaskan point dari

Menjelaskan sanggahan atas argumen/ sanggahan pembicara kedua dari tim Affermative

Menjelaskan efek jangka panjang (further implication) mosi

Menjelaskan point

Page 4: Peraturan dan tata tertib lomba debat bahasa indonesia

sudut pandang aktor-aktor yang berperan didalam mosi, seperti masyarakat, pemerintah, dsb.

Menjelaskan argumen

dari sudut pandang aktor-aktor yang berperan didalam mosi, seperti masyarakat, pemerintah, dsb.

Menjelaskan argumenKetiga Menjelaskan

sanggahan atas argumen/ sanggahan pembicara kedua dari tim Negative

Menjelaskan sanggahan atas argumen/ sanggahan pembicara ketiga dari tim Affermative

6)   Setiap pembicara dari 1 tim diharapkan membawa argumen yang

berbeda. Pembawaan argumen yang sama/ berulang akan berdampak

pada penilaian tim.

7)   Team Keeper akan memberi sinyal waktu kepada pembicara yang

berbicara dengan mengetuk sekali untuk mengisyaratkan bahwa

pembicara sudah berbicara selama satu menit. Di menit kedua dan di

menit akhir, team keeper mengetuk sebanyak 2 kali, dan pembicara

diharapkan menyelesaikan pembicaraan/ pidatonya. Dan team keeper

akan mengetuk secara non-stop bila waktu berbicara melebihi waktu

2’20’’.

b.    Sesi debat rapidfire

1)   Debat berupa debat kusir

2)   Waktu yang diberikan untuk berdebat yaitu selama 6 menit

Page 5: Peraturan dan tata tertib lomba debat bahasa indonesia

3)   Setiap pembicara diberi waktu 30 detik, tanpa adanya interupsi (POI)

4)   Pembicara dari tim pro diperkenankan memulai lebih dulu

5)   Jika tim tidak mempunyai sanggahan, tim yang sebelumnya

diperkenankan untuk berbicara selama 30 detik kembai selama waktu

berdebat belum habis

6)   Jika selama 15 detik tidak ada yang berbicara, maka sesi dinyatakan

selesai

c.     Sesi kesimpulan

1)   Kesimpulan cukup diambil oleh salah satu pembicara dari masing-

masing tim, kecuali pembicara ketiga

2)   Setiap pembicara diberi waktu untuk berbicara selama 1’00’’ sampai

1’20’’ tanpa interupsi (POI) untuk meringkas debat atau untuk me-

review apa yang terjadi selama perdebatan

3)   under-time maupun over-time akan mempengaruhi penilaian

6.    Sistem kompetisi yang digunakan adalah sisstem gugur

7.    Hal-hal yang tidak boleh dilakukan peserta :

a.     Peserta tidak boleh emosi

b.    Peserta tidak boleh berbicara yang menjelek-jelekan SARA tertentu

c.     Peserta tidak boleh memukul-mukul meja

d.    Peserta tidak boleh memprovokasi lawan

8.    Jika terjadi pelanggaran, peserta /tim akan didiskualifikasi dan

dinyatakan gugur

Page 6: Peraturan dan tata tertib lomba debat bahasa indonesia

9.    Peserta wajib datang dalam technical meeting pada hari sabtu, tanggal

27 oktober 2012

10.                     Keputusan juri bersifat final dan tidak dapat diganggu gugat

D.  Kriteria Penilaian

1.    Matter, argumen yang dibawa oleh masing-masing pembicara

2.    Manner, kelakuan pembicara selama berdebat. Terdiri dari kesopanan

dan tata berbicara yang baik

3.    Method, cara penyampaian argumen yang disampaiakn oleh masing-

masing pembicara

Page 7: Peraturan dan tata tertib lomba debat bahasa indonesia

Peraturan & Hal Teknis Pelaksanaan Debat Kelompok

Peraturan

1. Peraturan dalam debat kelompok ini secara umum masih mengikuti peraturan dari forum kita ini yang sudah ditetapkan dalam Peraturan Forum.

2. Dalam lomba ini, terdiri dari 2 kelompok yaitu: Kelompok Affirmative (Pro) dan Kelompok Negative (Kontra). Pemilihan atas kelompok tersebut didasarkan pada pengundian yang akan dilakukan oleh Tim juri dengan seobyektif mungkin.

3. Jika salah satu kelompok sudah ditetapkan masuk ke dalam yang pro atau kontra, maka semua anggotanya harus memposisikan diri dan berargumen dengan berdasarkan hal tersebut.

4. Hindari postingan yang out of topic, karena hal tersebut akan mengurangi penilaian dan akan merugikan kelompok anda secara keseluruhan. Dalam hal ini koordinator harus mengawasi anggota kelompoknya.

5. Semua anggota kelompok berhak untuk memposting argumennya, tidak mesti harus diwakilkan kepada salah satu anggota atau koordinator.

6. Jangan memposting hal-hal yang berbau SARA, iklan, spamming dan junk post. Postingan seperti itu akan dihapus.

7. Untuk user diluar anggota kelompok tertentu dari yang sudah ditetapkan, jika melakukan posting pada thread, maka dianggap tidak sah dan akan dihapus tanpa perlu pemberitahuan.

8. Dilarang keras posting dengan hanya menggunakan one smiley atau hanya berupa smiley.

9. Sesuai dengan ketentuan peraturan di forum debat yang sudah ditetapkan, debat kelompok ini masih akan tetap menggunakan polling, dengan option hanya soal pro dan kontra saja, dengan tujuan untuk mengetahui berapa banyak anggota dari satu kelompok yang ikut aktif.

10. Berdebatlah dengan santun. Jangan menyerang personal, karena dalam berdebat yang diserang adalah argumen dari lawan debat.

11. Hindari postingan yang sekiranya bisa memicu flamming.12. Akan sangat lebih baik jika sebelum anda posting, konsultasikan terlebih dahulu

dengan rekan sesama kelompok. Namun jika anda sudah yakin bahwa postingan anda akan memberikan keuntungan dan nilai tambah untuk kelompok anda, bisa langsung diposting.

Teknis Pelaksanaan

1. Debat ini mengadopsi sistem debat kompetitif terutama gaya debat proposal (policy debate), dengan sedikit dimodifikasi sehingga bisa fleksibel untuk diterapkan dalam debat pada sebuah forum.

2. Topik akan dibuat oleh tim juri.3. Setelah topik dibuat, maka tim juri akan mengundi kelompok mana yang masuk

sebagai tim kontra dan kelompok mana yang masuk dalam tim pro.4. Pengundian akan dilakukan dengan cara yang sejujur mungkin tanpa ada

keberpihakan kepada salah satu kelompok.5. Jika satu kelompok sudah ditetapkan masuk ke dalam tim tertentu, para anggota

kelompok dipersilahkan langsung untuk memposting.

Page 8: Peraturan dan tata tertib lomba debat bahasa indonesia

6. Dalam memposting, kelompok merah menggunakan warna merah dengan kode warna "red", dan kelompok hijau menggunakan warna hijau dengan kode warna "darkgreen", pada tulisan postingan.

7. Jika anda kesulitan untuk mewarnai tulisan anda karena beberapa sebab, semisal karena menggunakan Hp, maka beri saja kode kelompok anda di awal postingan, semisal kode 'merah' untuk kelompok merah dan 'hijau' untuk kelompok hijau, nanti tim juri akan mengedit untuk menjadikan tulisan sesuai dengan kelompoknya.

8. Debat akan dihentikan dan akan segera dinilai jika dalam satu kelompok debat sudah tidak bisa menyanggah argumen dari kelompok lawan dalam waktu 4 hari atau jika ini tidak tercapai, maka waktu debat akan dihentikan sesuai tenggat waktu yang dibuat berdasarkan periode polling berakhir.

9. Yang perlu juga jadi perhatian adalah, apapun yang akan anda posting, postingan anda tersebut mewakili kelompok anda. Jadi sebisa mungkin cara berpikir dan berargumennya berdasarkan pada tim yang sudah ditentukan untuk kelompok anda.

10. Apapun pendapat dan postingan anda, asalkan masih sesuai dengan topik, pasti akan berguna bagi kelompok anda. Jadi jangan ragu untuk mengeluarkan pendapat anda.

Penilaian

Hal-hal yang akan dinilai adalah meliputi:

1. Konten dari penyampaian peserta debat. Ini termasuk argumen maupun bantahan yang diberikan. Permasalahan yang ditanggapi harus bersifat unik, realistik serta mendalam sesuai dengan tim yang telah ditentukan.

2. Kekompakan dan keselarasan kelompok dalam berdebat.3. Kesesuaian postingan dengan topik yang sudah ditentukan.

Penilaian juri tidak dapat diganggu gugat, tidak menerima bentuk protes apapun sehubungan dengan keputusan juri nantinya. Tapi jika akan mengirim SMS Bintang untuk para juri, sangat diperbolehkan walaupun tidak akan mempengaruhi penilaian tapi pasti akan dibalas oleh Tuhan.

Topik-Topik

Topik-topik yang direncanakan untuk diangkat dalam debat kelompok ini adalah:

Sistem pendidikan Home-Schooling jauh lebih efektif daripada Public School.o PRO:

Dengan sistem Home-Schooling, perhatian guru akan jauh lebih fokus pada 1 orang murid sehingga murid yang diajar-pun pasti akan jauh lebih cepat menguasai materi yang diajarkan. Sedangkan Public School merupakan sitem pendidikan yang umum namun tidak efektif, sebab dalam 1 kelas, seorang guru harus mengajar sekitar 30 sampai 40 orang murid. Walau ada banyak murid yang tidak mengerti-pun si guru belum tentu tahu dan belum tentu bersedia untuk menjelaskan lebih detail pada perorangan murid.

o KONTRA:Selama ini banyak masyarakat Indonesia yang menjalani public school, namun jumlah orang cerdas di Indonesia juga sangat banyak. Jadi Home-Schooling

Page 9: Peraturan dan tata tertib lomba debat bahasa indonesia

atau Public School, selama murid yang diajar mau belajar dengan serius, pasti tidak akan ada bedanya.

Politik Reaksioner, yaitu sikap rakyat yang selalu mempertanyakan dan banyak menuntut sikap pemerintah akan membuat negara Indonesia semakin cepat berkembang.

o PRO:Harus diakui, Indonesia merupakan negara yang memiliki banyak masalah. Jadi wajar apabila banyak rakyatnya yang mengadakan protes demi keadilan dan tujuan yang lebih baik. Sikap ketidakpuasan rakyat terhadap pemerintah dimana rakyat menganggap bahwa apa yang dirasakan / yang diterima oleh rakyat sekarang tidak lebih baik dari masa lampau, dengan kata lain ada perasaan tidak puas terhadap Pemerintah, justru dapat memacu cara kerja Pemerintah untuk bekerja lebih baik lagi demi kepentingan Bangsanya. Lagipula Indonesa adalah negara Demokratis, jadi segala sesuatu adalah dari rakyat dan untuk rakyat. Dengan banyaknya tuntutan dari rakyat, dan apabila tuntutan-tuntutan tersebut masuk akal dan dipenuhi oleh Pemerinah, otomatis negara Indonesia akan menjadi negara yang harmonis, rakyatnya senang karena pendapatnya didengar dan dilaksanakan, dan dengan suasana hamonis tersebut, akan membuat Indonesia menjadi negara yang cepat berkembang, baik dari segi sosial-budaya, politik, teknologi, dan terutama ekonomi.

o KONTRA:Sayangnya Politik Reaksioner sendiri sudah berkonotasi negatif. Bagaimana jadinya apabila rakyat terus-menerus tidak puas dan terus-menerus menuntut kinerja Pemerintahan Indonesia?? Sampai kapan hal itu akan berlanjut? Mungkinkah pada akhirnya rasa butuh perhatian rakyat itu dapat terpuaskan?? Justru apabila rakyat tidak pernah puas akan hasil kerja Pemerintahan, maka akhirnya Pemerintahan akan menjadi putus asa, merasa bekerja secara sia-sia, merasa tidak dihargai dan tidak dihormati, dan akhirnya malah menimbulkan hasil kerja yang benar-benar buruk. Dan itu tidak akan membuat Indonesia semakin cepat berkembang.

Peran jurnalisme dalam membangun moral bangsa lebih menjurus pada pembentukan moral yang destruktif.

o PRO: Jurnalisme di Indonesia ini memiliki peran dalam pembentukan moral Bangsa, ada yang konstruktif, ada yang destruktif, yaitu jurnalisme yang terkadang malah mempersuasi masyarakat untuk melakukan tindak kriminal. Walau pesan tersebut tidak secara langsung dikemukakan, namun ada beberapa informasi yang begitu menggoda masyarakat kita untuk melakukan tindak korupsi, melakukan aksi plagiat, pemalsuan produk, dan lain sebagainya.

o KONTRA:Jurnalisme Indonesia sebagian memang dapat memberikan dampak destruktif bagi bangsa kita, namun hal itu sangatlah minim. Sebab jurnalisme kita justru memiliki tujuan mulia untuk menyebarkan informasi yang benar secara jujur. Bahkan tujuan jurnalisme sebenarnya lebih menjurus ke arah yang positif, yaitu memperingatkan kepada masarakat secara dini tentang akibat-akibat suatu tindakan. Apabila masyarakat salah mengambil kesimpulan dari informasi yang disebarkan kaum jurnalis, maka itu bukanlah kesalahan jurnalisme, melainkan cara berpikir masyarakat itu sendiri.

Page 10: Peraturan dan tata tertib lomba debat bahasa indonesia

Dan beberapa topik lagi yang masih dipikirkan.

Catatan:

1. Tim juri terdiri dari:1. the-architect2. Megha3. Dipi76

2. Hadiah bagi pemenang masih dipikirkan, dan sesegera mungkin akan disampaikan.