pengertian kemiskinan dan kerentanan

4

Click here to load reader

Upload: latifah-noor-fauziah

Post on 04-Oct-2015

15 views

Category:

Documents


6 download

DESCRIPTION

Kemiskinan Dan Kerentanan dari berbagai sumber

TRANSCRIPT

PENGERTIAN KEMISKINAN DAN KERENTANANA. Pengertian Kemiskinan1. Menurut Bank DuniaKemiskinan adalah kondisi terjadinya kekurangan pada taraf hidup manusia yang bisa berupa fisik dan social. Kekurangan fisik adalah ketidakcukupan kebutuhan dasar materi dan biologis, termasuk kekurangan nutrisi, kesehatan, pendidikan, dan perumahan, ketidakcukupan sosial adalah adanya resiko kehidupan, kondisi ketergantungan, ketidakberdayaan, dan kepercayaan diri yang kurang.2. Menurut BAPPENASKemiskinan adalah situasi serba kekurangan karena adanya keadaan yang tidak dapat dihindari oleh seseorang dengan kekuatan yang dimilikinya.3. Menurut Badan Pusat Statistik (BPS)Kemiskinan adalah ket idakmampuan individu dalam memenuhi kebutuhan dasar minimal untuk hidup layak. Yaitu kondisi yang berada di bawah garis nilai standar kebutuhan minimum yang disebut garis kemiskinan atau batas kemiskinan.4. Menurut EllisKemiskinan adalah sebuah gejala multidimensional yang bisa dikaji dari dimensi ekonomi dan sosial politik.5. Menurut Faturachman dan Marcelinus MoloKemiskinan adalah ketidakmampuan seseorang atau beberapa orang (rumah tangga) untuk memenuhi kebutuhan dasarnya.6. Menurut FriedmanKemiskinan adalah ketidaksamaan kesempatan untuk memformulasikan kekuasaan berupa asset, sumber keuangan, organisasi sosial politik, jaringan sosial, barang atau jasa, pengetahuan dan keterampilan, serta informasi.7. Menurut Reitsma dan KleinpenningKemiskinan adalah ketidakmampuan individu untuk memenuhi kebutuhannya, baik yang bersifat material maupun non-material.8. Menurut SuparlanKemiskinan adalah standar tingkat hidup yang rendah karena kekurangan materi pada sejumlah atau golongan orang bila dibandingkan dengan standar kehidupan yang berlaku di masyarakat sekitarnya.9. Menurut LevitanKemiskinan adalah kekurangan barang dan pelayanan yang dibutuhkan untuk mencapai standar hidup yang layak.10. Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI)Kemiskinan adalah situasi penduduk atau sebagian penduduk yg hanya dapat memenuhi makanan, pakaian, dan perumahan yg sangat diperlukan untuk mempertahankan tingkat kehidupan yg minimum.11. Menurut Sajogyo, dalam bukunya Sosiologi PedesaanKemiskinan adalah keadaan penghidupan dimana orang tidak dapat memenuhi kebutuhan dasar.12. Menurut Prastyo (2010) Kemiskinan adalah suatu intergrated concept yang memiliki lima dimensi, yaitu: 1) kemiskinan (proper), 2) ketidakberdayaan (powerless), 3) kerentanan menghadapi situasi darurat (state of emergency), 4) ketergantungan (dependence), dan 5) keterasingan (isolation) baik secara geografis maupun sosiologis.13. Menurut Yulianto (2005) Kemiskinan adalah kekurangan barang-barang dan pelayanan-pelayanan yang dibutuhkan untuk mencapai suatu standar hidup yang layak.14. Menurut Effendi (1993) Kemiskinan dapat ditinjau dari tinjauan ekonomi, sosial dan politik. Secara ekonomi kemiskinan adalah kekurangan sumber daya yang dapat digunakan untuk meningkatkan kesejahteraan. Secara sosial kemiskinan diartikan kekurangan jaringan sosial dan struktur untuk mendapatkan kesempatan-kesempatan meningkatkan produktivitas. Sedangkan secara politik kemiskinan diartikan kekurangan akses terhadap kekuasaan.15. Menurut Nugroho dan Dahuri (2004)Dari aspek ekonomi, kemiskinan merupakan kesenjangan antara lemahnya daya pembelian (positif) dan keinginan untuk memenuhi kebutuhan dasar (normatif). Dari aspek sosial, kemiskinan mengindikasikan potensi perkembangan masyarakat yang rendah. Sedangkan dari aspek politik, kemiskinan berhubungan dengan rendahnya kemandirian masyarakat.

B. Pengertian Kerentanan1. Menurut World Bank Institute (2002)Kerentanan sebagai peluang atau risiko menjadi miskin atau jatuh menjadi lebih miskin pada waktu-waktu mendatang. Konsep kerentanan ini adalah forward looking dan secara implisit memperhitungkan ketidakpastian kejadian masa depan. Kerentanan bermakna tingginya peluang saat ini untuk mengalami kekurangan di masa depan, sementara kemiskinan bermakna kekurangan di masa kini (Baulch dan Hoddinot, 2000 dalam Christiaensen dan Boisvert, 2000).

Sumber :http://dilihatya.com/2146/pengertian-kemiskinan-menurut-para-ahlihttp://kbbi.web.id/miskinhttp: //www.bps.go.id//Sajogyon & Jiwati Sajogyo.1983.Sosiologi Pedesaan.Yogyakarta: Gajahmada UniversityPress