pengaruh variasi multimedia presentasi terhadap hasil belajar

10
358 Artikel diterima 16/06/2014; disetujui 18/11/2014 Jurnal Pendidikan Humaniora Vol. 2 No. 4, Hal 358-367, Desember 2014 Tersedia Online di http://journal.um.ac.id/index.php/jph ISSN: 2338-8110 Pengaruh Variasi Multimedia Presentasi terhadap Hasil Belajar Bahasa Inggris Peserta Didik yang Memiliki Gaya Belajar Berbeda Ahmad Bahruddin Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah (STIT) Muhammadiyah Berau Kaltim Jl. Bukit Berbunga Km. 01 Sambaliung RT.03/98 Berau Kaltim 77371 Email: [email protected]. HP: 08125403726 Abstract: This study investigated the effects of multimedia presentation variety on English achieve- ment among students with different learning styles.The main purposes of this study were to examine: (1) the difference of English achievement among students instructed with variety of multimedia pre- sentation namely: Macromedia Flash, Power Point and Prezi; (2) the difference of English achievement of students with different learning styles namely: auditory, kineasthetic and visual visual; (3) the in- teraction among variety of multimedia presentation and learning styles on students English achieve- ment. The findings of the study were: (1) there was a significant effect of the multimedia presentation variety on English achievement. The group of students instructed by using Power Point presentation gained the highest score among those two others; (2) there was significant difference among students with different learning styles. The group of students with visual learning style gained the highest score among those two others; and (3) there was a significant interaction on multimedia presentation variety and learning styles on English achievement. Key Words: multimedia presentation variety, learning styles, english achievement Abstrak: Penelitian ini menguji dampak penggunaan variasi multimedia presentasi terhadap hasil belajar bahasa Inggris peserta didik yang memiliki gaya belajar berbeda. Tujuan utama penelitian ini adalah untuk menguji: (1) perbedaan hasil belajar bahasa Inggris peserta didik yang dibelajarkan de- ngan menggunakan multimedia presentasi yang berbeda, yaitu, Macromedia Flash, Power Point dan Prezi; (2) perbedaan hasil belajar bahasa Inggris peserta didik yang memiliki gaya belajar berbeda, yaitu auditory, kinestetik dan visual; dan (3) interaksi antara variasi multimedia presentasi dan gaya belajar terhadap hasil belajar bahasa Inggris. Hasil penelitian menunjukkan: (1) terdapat perbedaan hasil belajar yang meyakinkan antara kelompok peserta didik yang dibelajarkan dengan menggunakan variasi multimedia presentasi, kelompok peserta didik yang dibelajarkan menggunakan multimedia presentasi Power Point memiliki rerata nilai hasil belajar tertinggi dibandingkan dengan dua kelompok peserta didik yang lain; (2) terdapat perbedaan yang meyakinkan antara kelompok peserta didik yang memiliki gaya belajar berbeda, kelompok peserta didik yang memiliki gaya belajar visual mendapatkan rerata hasil belajar tertinggi dibandingkan dengan peserta didik yang memiliki gaya belajar lain; (3) terdapat interaksi antara variasi multimedia presentasi dan gaya belajar terhadap hasil belajar bahasa Inggris peserta didik. Kata kunci: variasi multimedia presentasi, gaya belajar, hasil belajar bahasa Inggris Disadari atau tidak, kualitas proses dan produk pem- belajaran masih belum memuaskan semua pihak, lebih-lebih kalau dikaitkan dengan upaya menyeleng- garakan pembelajaran yang dinamis, mengakomodasi minat dan kebutuhan belajar peserta didik. Sebagian besar kegiatan pembelajaran yang dilaksanakan hanya sekedar menjelaskan materi, menyuruh peserta didik mengerjakan tugas-tugas yang ada dalam LKS (Lembar Kerja Siswa), kemudian ditinggalkan begitu saja. Guru hampir tidak memberikan pendampingan dan waktu khusus untuk mendiskusikan permasalah- an-permasalahan yang dihadapi peserta didik selama

Upload: lamnhi

Post on 31-Dec-2016

213 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: Pengaruh Variasi Multimedia Presentasi terhadap Hasil Belajar

358 JURNAL PENDIDIKAN HUMANIORA, HAL 358-367

Volume 2, Nomor 4, Desember 2014358 Artikel diterima 16/06/2014; disetujui 18/11/2014

Jurnal Pendidikan HumanioraVol. 2 No. 4, Hal 358-367, Desember 2014

Tersedia Online di http://journal.um.ac.id/index.php/jphISSN: 2338-8110

Pengaruh Variasi Multimedia Presentasi terhadap HasilBelajar Bahasa Inggris Peserta Didik yang Memiliki

Gaya Belajar Berbeda

Ahmad BahruddinSekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah (STIT) Muhammadiyah Berau KaltimJl. Bukit Berbunga Km. 01 Sambaliung RT.03/98 Berau Kaltim 77371

Email: [email protected]. HP: 08125403726

Abstract: This study investigated the effects of multimedia presentation variety on English achieve-ment among students with different learning styles.The main purposes of this study were to examine:(1) the difference of English achievement among students instructed with variety of multimedia pre-sentation namely: Macromedia Flash, Power Point and Prezi; (2) the difference of English achievementof students with different learning styles namely: auditory, kineasthetic and visual visual; (3) the in-teraction among variety of multimedia presentation and learning styles on students English achieve-ment. The findings of the study were: (1) there was a significant effect of the multimedia presentationvariety on English achievement. The group of students instructed by using Power Point presentationgained the highest score among those two others; (2) there was significant difference among studentswith different learning styles. The group of students with visual learning style gained the highestscore among those two others; and (3) there was a significant interaction on multimedia presentationvariety and learning styles on English achievement.

Key Words: multimedia presentation variety, learning styles, english achievement

Abstrak: Penelitian ini menguji dampak penggunaan variasi multimedia presentasi terhadap hasilbelajar bahasa Inggris peserta didik yang memiliki gaya belajar berbeda. Tujuan utama penelitian iniadalah untuk menguji: (1) perbedaan hasil belajar bahasa Inggris peserta didik yang dibelajarkan de-ngan menggunakan multimedia presentasi yang berbeda, yaitu, Macromedia Flash, Power Pointdan Prezi; (2) perbedaan hasil belajar bahasa Inggris peserta didik yang memiliki gaya belajar berbeda,yaitu auditory, kinestetik dan visual; dan (3) interaksi antara variasi multimedia presentasi dan gayabelajar terhadap hasil belajar bahasa Inggris. Hasil penelitian menunjukkan: (1) terdapat perbedaanhasil belajar yang meyakinkan antara kelompok peserta didik yang dibelajarkan dengan menggunakanvariasi multimedia presentasi, kelompok peserta didik yang dibelajarkan menggunakan multimediapresentasi Power Point memiliki rerata nilai hasil belajar tertinggi dibandingkan dengan dua kelompokpeserta didik yang lain; (2) terdapat perbedaan yang meyakinkan antara kelompok peserta didik yangmemiliki gaya belajar berbeda, kelompok peserta didik yang memiliki gaya belajar visual mendapatkanrerata hasil belajar tertinggi dibandingkan dengan peserta didik yang memiliki gaya belajar lain; (3)terdapat interaksi antara variasi multimedia presentasi dan gaya belajar terhadap hasil belajar bahasaInggris peserta didik.

Kata kunci: variasi multimedia presentasi, gaya belajar, hasil belajar bahasa Inggris

Disadari atau tidak, kualitas proses dan produk pem-belajaran masih belum memuaskan semua pihak,lebih-lebih kalau dikaitkan dengan upaya menyeleng-garakan pembelajaran yang dinamis, mengakomodasiminat dan kebutuhan belajar peserta didik. Sebagianbesar kegiatan pembelajaran yang dilaksanakan

hanya sekedar menjelaskan materi, menyuruh pesertadidik mengerjakan tugas-tugas yang ada dalam LKS(Lembar Kerja Siswa), kemudian ditinggalkan begitusaja. Guru hampir tidak memberikan pendampingandan waktu khusus untuk mendiskusikan permasalah-an-permasalahan yang dihadapi peserta didik selama

Page 2: Pengaruh Variasi Multimedia Presentasi terhadap Hasil Belajar

Bahruddin, Pengaruh Variasi Multimedia Presentasi terhadap ... 359

proses pembelajaran berlangsung. Tidak mengheran-kan, jika hasil pembelajaran belum berhasil memberi-kan dampak maksimal terhadap pengembanganpotensi peserta didik. Salah satu buktinya adalah pe-serta didik belum memiliki pengetahuan yang menda-lam terhadap materi pembelajaran yang telah disam-paikan.

Permasalahan-permasalahan di atas banyak di-sebabkan oleh dua faktor utama, yaitu faktor guruyang belum maksimal dalam menyelenggarakanpembelajaran. Hal ini bisa dilihat dari kurang variasi-nya penggunaan model dan media pembelajaran, guruhampir tidak pernah mempertimbangkan kebutuhanbelajar peserta didik, misalnya gaya belajar, motivasidan lain sebagainya. Faktor peserta didik yang masihberpikir bahwa kegiatan pembelajaran hanyalah kegi-atan rutin untuk mendengarkan, mencatat materi, me-ngerjakan tugas atau latihan dan mendapatkan nilai.Faktor-faktor di atas diduga menjadi penyebab kegiat-an pembelajaran yang dilakukan belum memberikandampak maksimal terhadap pengembangan potensipeserta didik.

Menyikapi masih banyaknya permasalahan da-lam pembelajaran, Setyosari dan Sihkabuden (2005)menegaskan, berkenaan dengan persoalan rendahnyapartisipiasi dan kualitas hasil belajar, guru hendaknyaterus berupaya meningkatkan kualitas pembelajaranmelalui bermacam-macam aktivitas antara lain: (1)meningkatkan komitmen terhadap perbaikan kualitaspembelajaran; (2) merancang pembelajaran secarasistematis; (2) memberdayakan teknologi dan mediapembelajaran di dalam kelas. Pada akhirnya, upaya-upaya yang dilakukan oleh guru tersebut mampu me-ningkatkan kualitas hasil pembelajaran.

METODE

Penelitian ini dimaksudkan untuk menguji penga-ruh penggunaan variasi multimedia presentasi, yangterdiri dari Macromedia Flash, Power Point danPrezi, terhadap perolehan belajar dengan mempertim-bangkan adanya faktor lain yang juga menjadi salahsatu pendukung keberhasilan pencapaian tujuan pem-belajaran, yaitu gaya belajar, auditory, kinestetik danvisual. Hal ini disebabkan karena gaya belajar diindi-kasikan berpotensi menguatkan atau bahkan mem-perlemah pengaruh variabel bebas (variasi multime-dia presentasi) terhadap pencapaian hasil pembelajar-an bahasa Inggris.

Thompson, dkk. (2003:17) menyatakan:We categorize five types of media researchin educational technology, including evalu-ation research, media comparison studies,intra-medium studies, aptitude-treatmentinteraction studies, and alternative re-search designs.

Dengan demikian, konteks penelitian ini sejalandengan pendapat di atas yang menegaskan bahwabeberapa kategori yang termasuk dalam kawasanpenelitian teknologi pendidikan yaitu, penelitian evalu-asi, penelitian perbandingan media pembelajaran, Pe-nelitian ATI (Aptitude, Treatment dan Interaction),dan desain penelitian alternatif lainnya. Hubunganantar variabel yang dilibatkan dalam penelitian inidisajikan dalam Gambar 1.

Desain dalam penelitian ini adalah penelitianjenis eksperimen yang berkenaan dengan sebab aki-bat, atau keterkaitan antara satu variabel dengan vari-abel lainnya, bisa juga investigasi variabel yang ter-kendali sehingga menghasilkan hipotesis untuk diujidan dibuktikan. Ardhana (1987) mengemukakan, pe-nelitian eksperimen merupakan metode penelitianyang benar-benar dapat menguji hipotesis mengenaihubungan sebab dan akibat. Terdapat tiga ciri utamapenelitian eksperimen, yaitu: 1) penentuan kelompok-kelompok eksperimennya ditentukan secara ram-bang; 2) penunjukan kelompok-kelompok ke dalamkelompok eksperimen dan kelompok kontrol secararambang; 3) terdapat kemungkinan dalam memanipu-lasi variabel bebas.

Penelitian ini dikategorikan sebagai penelitianquasi experimental yang bertujuan untuk mencariketerkaitan hubungan antara suatu variabel tertentu,namun peneliti tidak memberikan kontrol penuh terha-dap semua variabel yang dilibatkan. Penelitian inimenggunakan rancangan the version of nonequiva-lent control group design (Tuckman, 1999). Ran-cangan ini merupakan satu rancangan quasi experi-

Variasi multimedia presentasi - Macromedia Flash - Power Point - Prezi

Gaya belajar - Auditory - Kinestetik - Visual

Hasil belajar

Gambar 1. Hubungan antar VariabelPenelitian

Page 3: Pengaruh Variasi Multimedia Presentasi terhadap Hasil Belajar

360 JURNAL PENDIDIKAN HUMANIORA, HAL 358-367

Volume 2, Nomor 4, Desember 2014

ment yang paling sering dilakukan, terutama ketikatidak memungkinkan atau sulit menetapkan subjeksecara random untuk pengelompokan. Peneliti meng-gunakan kelompok utuh, dengan pertimbangan bah-wa hal ini serta merta dapat menurunkan kekuatanrancangan untuk menetapkan hubungan sebab akibat.Hal ini disebabkan karena ada keraguan tentang kese-padanan kelompok sebelum eksperimen dimulai (Sal-kind, 2006). Keraguan terhadap kesepadanan inimengakibatkan desain ini disebut non-equivalentcontrol group design.

Peneliti menerapkan rancangan faktorial 3x3 de-ngan memperhatikan terdapatnya variabel moderatoryang diduga dapat mempengaruhi hasil perlakuan.Pemilihan kelompok dilakukan secara rambang, pe-serta didik yang berada di kelas X berjumlah 6 rom-bongan belajar. Sedangkan yang dijadikan subjek pe-nelitian yaitu kelas X-1, X-2 dan X-4 dipilih secaraacak melalui undian. Kelompok peserta didik yangterpilih dijadikan sebagai subjek penelitian diberikanpretes terlebih dahulu untuk mengetahui keadaanawal, setelah itu diberikan perlakuan yaitu membela-jarkan mereka dengan pembelajaran langsung ber-bantuan multimedia presentasi yang bervariasi. Ada-pun rancangan faktorial kelompok subjek penelitiandidasarkan jumlah perlakuan dan variasi kelompokyang diteliti.

HASIL

Penjabaran hasil penelitian adalah jumlah peser-ta didik kelas X SMA Negeri 4 Berau yang dijadikansebagai subjek penelitian berjumlah 91 orang, terdiri

dari 28 laki-laki dan 63 perempuan. Data tentangpreferensi gaya belajar dihasilkan melalui penyebaranangket gaya belajar dan klasifikasi multimedia presen-tasi berdasarkan undian, seperti disajikan pada Tabel1 dan 2 di bawah ini:

Tabel 3 menunjukkan bahwa rerata nilai subjekpenelitian berdasarkan kelompok variasi multimediapresentasi Power Point adalah; auditory (88,50), ki-nestetik (89,14), dan visual (91,00), multimedia pre-sentasi Macromedia Flash: auditory (72,22), kineste-tik (74,40) dan visual (85,83), dan multimedia presen-tasi Prezi: auditory (79,50), kinestetik (83,27), danvisual (81,73). Kelompok peserta didik yang dibelajar-kan dengan menggunakan multimedia Power Pointmenunjukkan rerata paling besar, yaitu 89,61, disusulkelompok peserta didik yang dibelajarkan denganmenggunakan multimedia Prezi, yaitu 82,00 dan yangterakhir adalah kelompok peserta didik yang dibelajar-kan dengan menggunakan multimedia presentasi Ma-cromedia Flash, yaitu 77,86.

Tabel 4 menunjukkan hasil perhitungan statistik,interaksi variasi multimedia presentasi dengan gayabelajar, menunjukkan bahwa taraf kepercayaan di-peroleh sebesar, 0,00. Sedangkan taraf kepercayaanyang ditentukan dalam penelitian ini adalah sebesar0,05. Peneliti menyimpulkan bahwa, taraf kepercaya-an hasil perhitungan statistik sebesar 0,00 lebih besardari taraf kepercayaan yang ditetapkan yaitu 0,05.Dengan kata lain dapat diperjelas bahwa pada bagianTest of Between-Subjects Effects, bagian ME-DIA*GAYA, dirumuskan jika Ho, maka tidak adainteraksi antara media pembelajaran dan gaya belajar,jika rumusan H1, maka tidak interaksi antara media

Tabel 1. Keadaan Subjek Penelitian Berdasarkan Klasifikasi Gaya Belajar

MULTIMEDIA PRESENTASI

JUMLAH GAYA BELAJAR

PPT

(X-1)

FLASH

(X-2)

PREZI

(X-4)

Auditory 12 4 9 25 Kinestetik 7 11 10 28 Visual 12 15 11 38

JUMLAH 31 30 30 91

Tabel 2. Keadaan Subjek Penelitian Berdasarkan Jenis Kelamin

PPT FLASH PREZI JMLH TOTA

L L P JML L P JML L P JML

Visual 5 7 12 4 7 11 6 9 15 38 Auditory 3 9 12 4 5 9 1 3 4 25 Kinestetik 0 7 7 2 8 10 2 9 11 28 JUMLAH 9 23 31 10 20 30 9 21 30 91

Page 4: Pengaruh Variasi Multimedia Presentasi terhadap Hasil Belajar

Bahruddin, Pengaruh Variasi Multimedia Presentasi terhadap ... 361

pembelajaran dan gaya belajar. Setelah ditetapkankriteria pengujian bahwa Ho diterima apabila probabi-litas > 0,05, dan Ho ditolak apabila probabilitas < 0,05atau Ho diterima apabila F hitung < Ftabel, dan Ho ditolakapabila F hitung > Ftabel. Dari perhitungan dengan SPSSdan dari Tabel 4 didapatkan hasil probabilitas (Sig.)=0,000, Fhitung sebesar 7,116 dan Ftabel (4 ; 82 ; 0,05) sebesar2,483. Maka keputusan penelitian adalah bahwa adainteraksi antara media dan gaya belajar karena nilaiSig. (0,000) < 0,05. dan Fhitung (7,116) > Ftabel (2,483),atau ada pengaruh interaksi yang meyakinkan antaravariasi multimedia presentasi dalam pembelajaranlangsung dan gaya belajar terhadap hasil belajar baha-sa Inggris peserta didik kelas X SMA Negeri 4 BerauKalimantan Timur.

PEMBAHASAN

Hasil penelitian ini mendiskusikan perbandinganantara teori dan temuan penelitian sebelumnya, pe-nafsiran serta implementasi teoritis terhadap prosespembelajaran yang sudah dilakukan. Peneliti menitik-beratkan pembahasan pada variabel-variabel yangada dalam penelitian ini, yaitu pengaruh penggunaanvariasi multimedia presentasi yang diperinci menjaditiga bagian, yaitu multimedia presentasi menggunakanMacromedia Flash, Power Point dan Prezi dalampembelajaran langsung. Variabel moderator dalampenelitian ini adalah gaya belajar peserta didik yangterdiri dari auditory, kinestetik dan visual terhadapvariabel terikat yaitu hasil belajar bahasa Inggris pe-serta didik kelas X SMA Negeri 4 Berau KalimantanTimur.

Tabel 3. Hasil Pascates

Media Presentasi Gaya Belajar Mean Std. Deviation N Power Point Auditory 88.5000 3.82575 12

Kinestetik 89.1429 4.14039 7 Visual 91.0000 3.86123 12 Total 89.6129 3.94696 31

Prezi Auditory 79.5000 6.60808 4 Kinestetik 83.2727 6.82775 11 Visual 81.7333 4.06143 15 Total 82.0000 5.48352 30

Flash Auditory 72.2222 3.92994 9 Kinestetik 74.4000 5.14674 10 Visual 85.6364 4.88411 11 Total 77.8667 7.59189 30

Total Auditory 81.2000 8.64099 25 Kinestetik 81.5714 8.06193 28 Visual 85.7895 5.70992 38 Total 83.2308 7.58811 91

Tabel 4. Hasil Uji ANOVA Dua Jalur

Source Type III Sum of

Squares df Mean Square F Sig. Corrected Model 3325.681a 8 415.710 18.362 .000

Intercept 545208.094 1 545208.094 24081.716 .000 Media 2223.119 2 1111.560 49.097 .000 Gaya 535.184 2 267.592 11.819 .000

Media * Gaya 644.378 4 161.095 7.116 .000 Error 1856.473 82 22.640 Total 635572.000 91

Corrected Total 5182.154 90

Page 5: Pengaruh Variasi Multimedia Presentasi terhadap Hasil Belajar

362 JURNAL PENDIDIKAN HUMANIORA, HAL 358-367

Volume 2, Nomor 4, Desember 2014

Terdapat tiga hal utama yang menjadi fokuspembahasan, yaitu: (a) pengaruh penggunaan variasimultimedia presentasi (Macromedia Flash, PowerPoint dan Prezi) dalam pembelajaran langsung terha-dap hasil belajar bahasa Inggris; (b) pengaruh gayabelajar (auditory, kinestetik dan visual) terhadap hasilbelajar bahasa Inggris; (c) pengaruh interaksi antarapenggunaan variasi multimedia presentasi dalampembelajaran langsung dan gaya belajar terhadap ha-sil belajar bahasa Inggris.

Pengaruh Variasi Multimedia Presentasiterhadap Hasil Belajar Bahasa Inggris

Hasil yang didapatkan melalui pemberian tes ha-sil belajar dijadikan sebagai data utama kegiatan pene-litian ini, berdasarkan hasil tes pilihan ganda dan esaiyang dilaksanakan setelah pemberian perlakuan ke-pada masing-masing kelompok subjek penelitian ber-dasarkan penggunaan variasi multimedia presentasi(Macromedia Flash, Power Point dan Prezi). Ber-dasarkan hasil perhitungan ANOVA dua jalur antarkelompok perlakuan, diperoleh hasil bahwa nilai 0,00pada taraf kepercayaan (α) 0,05, dari hasil ini dapatdisimpulkan bahwa hipotesis nol (Ho) yang menyata-kan tidak ada pengaruh penggunaan variasi multime-dia presentasi terhadap hasil belajar ditolak. Hasilperhitungan statistik ini dapat dijadikan sebagai sim-pulan penelitian bahwa penggunaan variasi multime-dia presentasi memberikan pengaruh yang bervariasiterhadap hasil belajar bahasa Inggris peserta didikkelas X SMA Negeri 4 Berau.

Hasil penelitian di atas sejalan dengan apa yangdikemukakan oleh Smaldino, dkk. (2007) yang menya-takan bahwa penggunaan teknologi dan media yangterintegrasi dengan strategi pembelajaran yang teren-cana dengan baik dapat meningkatkan belajar, terle-pas dari bidang studi, guru atau lingkungan belajaryang mempengaruhi hasil belajar tersebut. Arsyad(2011) juga menyatakan bahwa pemakaian mediapembelajaran dalam proses pembelajaran dapatmembangkitkan keinginan dan minat yang baru, mem-bangkitkan motivasi dan rangsangan kegiatan bela-jar, dan bahkan membawa pengaruh-pengaruh psiko-logi terhadap siswa. Multimedia presentasi merupa-kan bagian dari media berbasis informasi dan teknolo-gi juga telah memberikan banyak kontribusi bagi pe-ningkatan hasil belajar. Butler and Mautz (1996) me-nyatakan: “Multimedia presentations improvedshort-term memory of those students who preferan imagery representation, students have more

favorable attitudes toward both the presenter andthe presentation”. Menguatkan hasil temuan danpendapat tersebut, Salim, dkk. (2011) melakukan pe-nelitian tentang pengaruh penggunaan media presen-tasi ini dengan pendekatan konstruktivis dalam me-ningkatkan keefektifan pembelajaran fisika padakonsep gaya, juga menyimpulkan bahwa media multi-media presentasi berbasis Flash mampu meningkat-kan efektifitas belajar fisika pada konsep gaya.

Sakti, dkk. (2012) juga melakukan kegiatan pene-litian tentang pengaruh model pembelajaran langsungmelalui media animasi berbasis Flash terhadap minatbelajar dan pemahaman konsep Fisika menghasilkansimpulan bahwa baik pembelajaran langsung maupunpenggunaan media animasi berbasis Flash secarasignifikan meningkatkan motivasi belajar dan pema-haman konsep Fisika. Lieu (2012) menyimpulkan ha-sil kajian bahwa: “The contribution made by Flashis clear: animation plus interactivity, and weshould remember that interactivity is the greatestadvantage that multimedia contributes to teach-ing”.

Hasil penelitian yang dilakukan beberapa ahli diantaranya adalah oleh:

Nouri dan Syahid (2005) menyimpulkan:Power Point improves students’ attitudestoward the instructor and course presenta-tion. In addition, the results suggest thatPower Point presentations may improveshort-term memory depending on the topicunder discussion and the students’ prefer-red representation style.

Strasser (2013) menyimpulkan hasil penelitian:Using Prezi in the Higher Education class-room can be a benefit to the educationalexperience. Lectures facilitated by Prezican keep students’ interest high and facili-tate an understanding of the intercon-nectedness of topics… Students can benefitfrom the collaborative nature of the Prezienvironment making their presentationsmore collaborative and creative. Prezi isone of many tools that can be used to keepthe classroom an exciting and interactiveplace.

Mustaffa, dkk. (2012) juga menghasilkan temu-an penelitian yang menegaskan “Teaching andlearning by using Prezi provides a new techniquein terms of focusing and attracting students’ atten-tion in teaching and learning process”. Jadi, se-

Page 6: Pengaruh Variasi Multimedia Presentasi terhadap Hasil Belajar

Bahruddin, Pengaruh Variasi Multimedia Presentasi terhadap ... 363

cara umum dapat disimpulkan bahwa penggunaanvariasi multimedia presentasi dalam pembelajaranlangsung memberikan dampak yang positif terhadappencapaian hasil belajar peserta didik. Dengan tetapmempertimbangkan bahwa penggunaan multimediapresentasi tersebut dikemas dan disajikan sesuai de-ngan kebutuhan belajar peserta didik.

Peneliti melakukan kajian mendalam pada ketigavariabel tersebut yaitu dengan cara menguji perbeda-an rerata antar perlakuan. Hal ini dilakukan untukmengetahui dan mengukur perlakuan mana yangmemberikan pengaruh yang berbeda. Apakah pem-berian perlakuan pada masing-masing variabel benar-benar memberikan pengaruh yang meyakinkan atauhanya sekadar kebetulan saja. Dengan menggunakanteknik analisis Multiple Comparisons, dapat diketa-hui bahwa penggunaan variasi multimedia memberi-kan dampak terhadap hasil belajar, sekaligus teknikini digunakan untuk mengetahui jenis multimedia ma-na yang memberikan dampak paling besar terhadappeningkatan hasil belajar bahasa Inggris peserta didikkelas X SMA Negeri 4 Berau.

Berdasarkan hasil perhitungan statistik, diketa-hui bahwa kedua jenis multimedia ini memberikandampak yang meyakinkan terhadap peningkatan hasilbelajar peserta didik, kedua jenis multimedia presen-tasi ini sama-sama efektif dipergunakan sebagai me-dia penyampai materi pembelajaran, khususnya dalampembelajaran langsung. Kelompok peserta didik yangdibelajarkan dengan menggunakan multimedia pre-sentasi Macromedia Flash maupun peserta didikyang dibelajarkan dengan bantuan multimedia pre-sentasi Prezi sama-sama mendapatkan manfaatyang positif. Hal ini dapat dilihat dari kenaikan reratahasil belajar mereka setelah diberikan perlakuan.

Dengan demikian, upaya untuk meningkatkanhasil belajar mata pelajaran bahasa Inggris kelas Xdi SMA Negeri 4 Berau dapat dilakukan melalui im-plementasi pembelajaran langsung berbantuan baikmultimedia presentasi Macromedia Flash maupunPrezi. Meskipun terdapat perbedaan rerata berdasar-kan penggunaan kedua variasi multimedia presentasitersebut, yaitu: (1) kelompok peserta didik yang dibel-ajarkan dengan menggunakan multimedia presentasiMacromedia Flash, rerata hasil belajar pascates se-besar 77,86; (2) kelompok peserta didik yang dibela-jarkan dengan menggunakan multimedia presentasiPower Point, rerata hasil pascates sebesar 89,61;dan (3) kelompok peserta didik yang dibelajarkan de-ngan menggunakan multimedia presentasi Prezi, re-rata hasil belajar pascates sebesar 82,00. Perbedaan

rerata ini tidak dapat ditafsirkan bahwa salah satulebih baik daripada yang lainnya, namun, kedua jenismultimedia presentasi dapat membantu peserta didikmeningkatkan hasil belajar sehingga dapat mencapaitujuan pembelajaran lebih baik.

Pengaruh Gaya Belajar terhadap HasilBelajar Mata Pelajaran Bahasa Inggris

Berdasarkan perhitungan statistik menunjukkanbahwa terdapat perbedaan antara hasil belajar peser-ta didik berdasarkan gaya belajar mereka masing-masing. Temuan ini sejalan dengan kajian psikologibelajar mengajar yang banyak mengupas pembahas-an tentang efektivitas pembelajaran yang salah satu-nya ditentukan oleh perlakuan guru kepada pesertadidik berdasarkan gaya belajar mereka. Hasil peneliti-an ini sejalan dengan temuan penelitian Kirna (2010),Hariadi (2011) yang menyimpulkan bahwa pemanfa-atan suatu teknologi dalam pembelajaran dapat sajaefektif untuk karakteristik gaya belajar tertentu, te-tapi kadang-kadang menghambat belajar bagi pesertadidik yang memiliki gaya belajar berbeda. Bostrom(2011:1) juga menyimpulkan hasil penelitian bahwa“learning-styles methodology provided a practi-cal, positive means of individualizing instructionand simultaneously improving learners’ attitudestoward learning grammar”. Hasil temuan ini tidaksemata-mata dapat dijustifikasi bahwa gaya belajarsatu lebih baik mengunakan media tertentu, akan te-tapi pada kondisi tertentu gaya belajar satu akan lebihmudah terakomodasi jika dibelajarkan dengan mediatertentu pula.

Dalam penelitian ini, dihasilkan temuan bahwapeserta didik lebih banyak yang memiliki gaya belajarvisual, hal ini sejalan dengan hasil temuan Gilakjani(2012:110) yang telah mengadakan penelitian tentangkecenderungan gaya belajar yang dimiliki mahasiswajurusan penerjemahan bahasa Inggris Universitas Is-lam Azad di Iran. Hasil temuan tersebut dinyatakanbahwa dari 100 mahasiswa terdiri dari 40 mahasiswadan 60 mahasiswa, berusia antara 23-28 tahun, diper-oleh data bahwa: 50 orang responden bergaya belajarvisual, 35 orang bergaya belajar auditory dan 15 orangbergaya belajar kinestetik. Di samping itu, penelitianini juga menghasilkan temuan bahwa peserta didikyang memiliki gaya belajar visual cenderung memilikikeunggulan dalam penguasaan materi jika dibanding-kan dengan gaya belajar lain. Hal ini dapat saja dise-babkan karena tampilan visual lebih disukai dan dimi-nati oleh peserta didik. Dengan kata lain, peserta di-

Page 7: Pengaruh Variasi Multimedia Presentasi terhadap Hasil Belajar

364 JURNAL PENDIDIKAN HUMANIORA, HAL 358-367

Volume 2, Nomor 4, Desember 2014

dik yang memiliki gaya belajar visual mendapatkanmanfaat yang lebih dari pada peserta didik yang me-miliki gaya belajar lain. Berdasarkan hasil perhitunganstatistik, hasil belajar peserta didik yang memiliki bayabelajar auditory sebesar 81,20, kinestetik sebesar81,57 sedangkan visual sebesar 85,78.

Hasil temuan penelitian di atas menunjukkanbahwa peserta didik yang memiliki gaya belajar visualdalam pembelajaran langsung mendapatkan reratapaling tinggi dibandingkan dengan peserta didik yangmemiliki gaya belajar lain. Sejalan dengan temuanini, Pasaribu (2005), Nurlela (2007) dan Baharudin(2012) juga menghasilkan temuan yang menyatakanbahwa peserta didik yang memiliki gaya belajar visualmemiliki hasil belajar lebih tinggi daripada pesertadidik yang memiliki gaya belajar lain.

Peneliti melakukan pengamatan selama berlang-sungnya proses penelitian, pengamatan tersebutmenghasilkan beberapa catatan mengenai kecende-rungan peserta didik yang memiliki rerata hasil belajarpaling tinggi. Bebarapa cacatan tersebut antara lainadalah: (a) peserta didik yang memiliki gaya belajarvisual lebih menyukai materi yang disajikan secaravisual atau dapat dilihat dengan jelas; (b) merekamenyukai seni dan teliti membuat catatan-catatangaris besar materi pembelajaran. Catatan tersebutsesuai dengan karakteristik seseorang yang dominanmemiliki gaya belajar visual, yaitu: (1) senantiasa meli-hat bibir guru yang sedang mengajar; (2) menyukaiinstruksi tertulis, foto dan ilustrasi untuk dilihat; (3)saat petunjuk untuk melakukan sesuatu diberikan bi-asanya mereka akan melihat teman-teman lainnyabaru dia sendiri bertindak; (4) cenderung mengguna-kan gerakan tubuh untuk mengekspresikan ataumengganti sebuah kata saat mengungkapkan sesuatu;(5) kurang menyukai berbicara di depan kelompokdan kurang menyukai untuk mendengarkan orang lain;(6) biasanya tidak dapat mengingat informasi yangdiberikan secara lisan; (7) menyukai diagram, kalen-der maupun grafik time-line untuk mengingat bagianperistiwa; (8) selalu mengamati seluruh elemen fisikdari lingkungan belajar; (9) lebih menyukai peragaandaripada penjelasan lisan; (10) biasanya tipe ini dapatduduk tenang di tengah situasi yang ribut atau ramaitanpa merasa terganggu; (11) mengorganisir materibelajarnya dengan hati-hati; (12) berusaha mengingatdan memahami menggunakan diagram, tabel dan pe-ta; (13) mempelajari materi dengan membaca catatandan membuat ringkasan.

Pengaruh Interaksi antara Variasi Multimediadan Gaya Belajar terhadap Hasil Belajar

Memberhatikan hasil perhitungan ANOVA 2 ja-lur, interaksi antara penggunaan variasi multimediapresentasi dalam pembelajaran langsung dan gayabelajar terhadap hasil belajar menunjukkan bahwanilai kepercayaan sebsaar 0,00, sedangkan nilai ke-percayaan yang ditetapkan sebesar 0,05, menunjuk-kan bahwa nilai kepercayaan hasil perhitungan lebihbesar daripada nilai kepercayaan yang ditetapkan.Maka dapat disimpulkan bahwa terdapat interaksiantara penggunaan variasi multimedia presentasi da-lam pembelajaran langsung dan gaya belajar terhadaphasil belajar bahasa Inggris peserta didik kelas X SMANegeri 4 Berau.

Gambar 2 menunjukkan terjadinya interaksi yangordinal yang menunjukkan bahwa adanya pengaruhinteraksi antara penggunaan variasi multimedia pre-sentasi dalam pembelajaran langsung. Seperti yangditegaskan oleh Hair, dkk. (2006:421) bahwa:

When signififant interactiosn are ordinal,the researcher must interpret the interactionterm to ensure that the results are accept-able conceptually. Here the researcher mustidentify where the variation relates to theconceptual model underlying the analysis.If so, then the effects of each treatment mustbe described in terms of the other treat-ments it interacts with.

Berdasarkan penegasan oleh Hair dan berdasar-kan deskripsi pada Gambar 2, simpulan pengujianhipotesis tidak serta merta dapat dinyatakan secara

Gambar 2. Pola Interaksi antara VariasiMultimedia Presentasi dan Gaya Belajar

terhadap Hasil Belajar

Page 8: Pengaruh Variasi Multimedia Presentasi terhadap Hasil Belajar

Bahruddin, Pengaruh Variasi Multimedia Presentasi terhadap ... 365

sederhana dengan hanya menyatakan bahwa ada dantidaknya efek atau pengaruh kelompok perlakuan ter-hadap variabel terikat. Adanya interaksi ordinal dapatdijadikan sebagai simpulan bahwa uji hipotesis dapatmenjelaskan lebih luas mengenai: (1) penggunaanmultimedia presentasi Power Point menunjukkan re-rata nilai yang lebih besar daripada menggunakanmultimedia presentasi Macromedia Flash dan Prezi,atau dengan kata lain penggunaan multimedia presen-tasi Power Point lebih efektif dibandingkan denganpenggunaan multimedia presentasi MacromediaFlash dan Prezi dalam pembelajaran langsung; (b)penggunaan multimedia presentasi Power Point me-ningkatkan hasil pembelajaran peserta didik lebih ting-gi dibandingkan dengan multimedia presentasi Ma-cromedia Flash dan Prezi dalam pembelajaran lang-sung peserta didik yang memiliki gaya belajar berbe-da; (c) kelompok peserta didik yang memiliki gayabelajar visual menunjukkan rerata nilai hasil belajarlebih tinggi daripada kelompok peserta didik yang me-miliki gaya belajar auditory dan kinestetik.

Gambar 2 juga menunjukkan hasil bahwa: (a)kelompok peserta didik yang memiliki gaya belajarvisual memiliki hasil belajar lebih unggul dalam peng-gunaan multimedia presentasi yang bervariasi dalampembelajaran langsung; (b) penggunaan variasi mul-timedia presentasi dalam pembelajaran langsung ti-dak menjadi hambatan bagi peserta didik yang memili-ki gaya belajar berbeda; (c) kelompok peserta didikyang memiliki gaya belajar visual memiliki superioritaslebih tinggi daripada peserta didik yang memiliki gayabelajar auditory dan kinestetik dalam pembelajaranlangsung.

Hair (2006:422) mengemukakan bahwa interaksidapat terjadi apabila variabel-variabel bebas tidakmembawa sebab akibat secara terpisah atau sendiri-sendiri. Adanya interaksi dalam variasi multimediapresentasi yang dipergunakan dalam penelitian inidengan gaya belajar menjelaskan bahwa visualisasipenggunaan variasi multimedia presentasi memilikipengaruh yang positif terhadap peserta didik yangmemiliki gaya belajar yang barvariasi, hal ini jugadapat memberikan kontribusi terhadap peningkatanhasil belajar mereka dalam mata pelajaran bahasaInggris. Peserta didik yang memiliki gaya belajar visu-al mendapatkan manfaat yang lebih banyak dari padapeserta didik yang memiliki gaya belajar auditory dankinestetik dalam pembelajaran langsung mempergu-nakan variasi multimedia presentasi.

Terjadinya interaksi antara variasi multimediapresentasi dan gaya belajar terhadap hasil belajar

disebabkan adanya kerjasama dua variabel atau lebihdalam mempengaruhi suatu variabel terikat. Interaksiterjadi manakala suatu variabel bebas memiliki efekyang berbeda terhadap variabel terikat pada berbagaitingkat dari suatu variabel bebas lainnya. Dalam pe-nelitian ini terjadi interaksi yang kuat antara multime-dia presentasi Power Point dan gaya belajar visualterhadap hasil belajar peserta didik dalam mata pela-jaran bahasa Inggris. Ini menandakan bahwa keung-gulan multimedia presentasi tergantung pada jenisgaya belajar peserta didik. Kelompok peserta didikyang dibelajarkan dengan multimedia presentasiPower Point berdasarkan jenis gaya belajar berbedasama-sama menunjukkan peningkatan hasil belajar.Hal ini berarti peningkatan hasil belajar peserta didikberdasarkan gaya belajar berbeda tidak semata-matadipengaruhi oleh penggunaan multimedia presentasiPower Point, namun penggunaan variasi multimediayang lain juga turut berkontribusi meningkatkan hasilbelajar mereka.

Peneliti mengidentifikasi beberapa faktor yangmenyebabkan terjadinya interaksi antara variasipenggunaan multimedia presentasi dan gaya belajarterhadap hasil belajar di antaranya adalah: (1) lang-kah-langkah pembelajaran langsung dengan menggu-nakan variasi multimedia pembelajaran memberikankesempatan kepada peserta didik untuk mengikutipembelajaran sesuai dengan gaya belajar merekamasing-masing; (2) peserta didik memiliki kemampu-an untuk menyerap informasi yang disajikan melaluivariasi multimedia pembelajaran dalam pembelajaranlangsung sehingga memudahkan mereka dalam men-cerna informasi tersebut melalui pengerjaan tugas-tugas yang terstruktur dan adanya bimbingan atauarahan dari guru; dan (3) pembelajaran dapat dilaksa-nakan dengan nyaman karena kebutuhan belajar pe-serta didik terakomodasi, khususnya yang berkenaandengan gaya belajar masing-masing.

Adanya temuan mengenai interaksi penggunaanvariasi penggunaan multimedia presentasi dalampembelajaran langsung dan gaya belajar terhadap ha-sil belajar dapat dimaknai bahwa hasil belajar pesertadidik dipengaruhi oleh penggunaan variasi multimediapresentasi dengan mempertimbangkan perbedaangaya belajar masing-masing peserta didik. Oleh ka-rena itu, guru hendaknya memiliki kemampuan dalammemilih, membuat atau mengembangkan media pem-belajaran sekaligus menerapkan dalam model pem-belajaran tertentu sehingga mampu menghasilkanpembelajaran yang baik dan lebih efektif.

Page 9: Pengaruh Variasi Multimedia Presentasi terhadap Hasil Belajar

366 JURNAL PENDIDIKAN HUMANIORA, HAL 358-367

Volume 2, Nomor 4, Desember 2014

SIMPULAN DAN SARAN

Simpulan

Berdasarkan hasil pengujian hipotesis, simpulanpenelitian dapat dirumuskan sebagai berikut: (1) ter-dapat perbedaan yang meyakinkan, antara hasil bela-jar kelompok peserta didik yang dibelajarkan menggu-nakan variasi multimedia presentasi, yaitu (1) Macro-media Flash, (2) Power Point, dan (3) Prezi; (2)terdapat perbedaan hasil belajar yang meyakinkanantara peserta didik yang memiliki gaya belajar ber-beda, yaitu auditory, kinestetik dan visual; (3) terdapatinteraksi antara variasi multimedia presentasi dangaya belajar terhadap hasil belajar.

Multimedia presentasi jenis Power Point memi-liki keunggulan dibandingkan dengan kedua jenis yanglain yaitu: Macromedia Flash dan Prezi. Hal ini di-buktikan dengan nilai rerata hasil belajar pascateskelompok peserta didik yang dibelajarkan denganmultimedia presentasi Power Point sebesar 89,61,sedangkan kelompok peserta didik yang dibelajarkandengan menggunakan multimedia MacromediaFlash (77,86), dan Prezi (82,00).

Kelompok peserta didik yang memiliki gaya bel-ajar visual memiliki keunggulan rerata hasil belajarpascates, yaitu sebesar 85,78 dibandingkan dengankelompok peserta didik yang memiliki gaya belajarauditory (81,20) dan kinestetik (81,57). Adanya inter-aksi antara variasi multimedia presentasi dan gayabelajar terhadap hasil belajar menunjukkan adanyaketerkaitan antara variabel moderator yang terbuktimenguatkan dampak variabel bebas (variasi multime-dia presentasi) terhadap variabel terikat (hasil belajar).Terdapat interaksi antara multimedia presentasi dangaya belajar, hal ini berarti menjelaskan visualisasimultimedia presentasi memiliki pengaruh yang kuatterhadap peserta didik yang memiliki gaya belajarbervariasi.

Saran

Beberapa saran dapat dijadikan sebagai ma-sukan dan bahan kajian untuk perbaikan-perbaikankualitas pembelajaran di masa mendatang, yaitu seba-gai berikut. (1) Guru bidang studi lain hendaknya me-nerapkan model pembelajaran langsung berbantuanvariasi multimedia presentasi untuk meningkatkan ha-sil belajar. (2) Guru lebih sering menggunakan variasimultimedia presentasi jenis lain juga diperlukan agardapat membantu peserta didik mencapai tujuan pem-belajaran dengan lebih baik.

DAFTAR RUJUKAN

Ardhana, W. 1987. Bacaan Pilihan alam Metode Peneliti-an Pendidikan, Jakarta: P2LPTK. Ditjend DIKTI.

Arsyad, A. 2009. Media Pembelajaran. Jakarta: PT. Raja-grafindo Persada.

Baharuddin, R. 2012. Pengaruh Penerapan Strategi Pem-belajaran Problem Based Learning (PBL) versusExspository berbantuan Multimedia Interaktifdan Gaya Belajar terhadap Hasil Belajar Fiqihdan Retensi Mahasiswa. Disertasi tidak diterbit-kan. Malang: PPs Universitas Negeri Malang.

Bostrom, L. 2011. Effects of Learning Style ResponsiveVersus Traditional Approaches on GrammarAchievement. Institute for Learning Styles Jour-nal , 1:1-27.

Butler, J.B. & R.D. Mautz, Jr. 1996. Multimedia Presenta-tions and Learning: A Laboratory Experiment.Issues in Accounting Education, 11(2):259-280.

Gilakjani, A.P. 2012. Visual, Auditory, Kinaesthetic Learn-ing Styles and Their Impacts on English LanguageTeaching. Journal of Studies in Education, 2(1).

Hair, J.F., W.C., Babin, B.J., Anderson, R.E., & Tatham,R.I,. 2010. Multivariat Data Analysis (6th) edition.Upper Sadlle River: Pearson Education Inc.

Hariadi. 2011. Pengaruh Strategi Pembelajaran Koopera-tif Tipe STAD Berbasis WEB vs TEKS dan GayaBelajar terhadap Hasil Belajar Mahasiswa. Diser-tasi tidak diterbitkan. Malang: Pascasarjana Univer-sitas Negeri Malang.

Kirna, IM. 2010 Pengaruh Penggunaan Hypermedia da-lam Pembelajaran Menggunakan Strategi SiklusBelajar terhadap Pemahaman dan Aplikasi danKonsep Kimia pada siswa SMP dengan dua GayaBerbeda. Disertasi tidak diterbitkan. Malang: Pro-gram Studi Teknologi Pembelajaran, Pascasarjana,Universitas Negeri Malang.

Lieu, D. 2013. Using Interactive Multimedia ComputerTutorials for Engineering Graphics Education.Journal for Geometry and Graphics, (Online),3(1):85–91, (http://weili602.wikispaces.com/file/view/Interactive+multimedia+animat ion+with+macromedia+flash+in+descr ipt ive+geometry+teaching.pdf, diakses tanggal 01 Mei2014).

Mustaffa, A., Nazid, Norazura E., Mohd., S., & Salwa,S.MD. 2012. Students’ Perceptions and Attitudestowards the effectiveness of Prezi Uses in learningIslamic Subject, (Online), diakses tanggal 09 April2014.

Nouri, H. & Shahid, A. 2005. The Effect of Power PointPresentation On Student Learning and Attitudes.

Page 10: Pengaruh Variasi Multimedia Presentasi terhadap Hasil Belajar

Bahruddin, Pengaruh Variasi Multimedia Presentasi terhadap ... 367

Journal of Global Perspectives on AccountingEducation, 2:53-73.

Nurlela, L. 2007. Pengaruh Model Pembelajaran, GayaBelajar dan Kemampuan Membaca Terhadap Ha-sil Belajar Siswa SD di Kota Surabaya. Disertasitidak diterbitkan. Malang: Program Studi TeknologiPembelajaran, Pascasarjana Universitas NegeriMalang.

Pasaribu, J.F.T. 2005. Pengaruh Penggunaan Media yangBerbeda dan Gaya Belajar Warga Belajar Terha-dap Keterampilan Menulis Deskriptif bahasa In-donesia kelas I Kejar Paket B Binaan SKB Endedi Susteran CIJNNDONA Ende Nusa Tenggara Ti-mur. Tesis tidak diterbitkan. Malang: Program StudiTeknologi Pembelajaran, Pascasarjana, UniversitasNegeri Malang.

Thompson, A. D., M. R. Simonson, & C. P. Hargrave. 2003.Educational Technology: A Review of Research.California: Association for Educational Communi-cations and Technology.

Salkind, J. N. 2006. Encyclopedia of Educational Psychol-ogy. Colorado: Sage Publications.

Sakti, I., Puspasari, YM., & Risdianto, E. 2012. PengaruhModel Pembelajaran Langsung (Direct Instruc-

tion) melalui Media Animasi Berbasis Macrome-dia Flash Terhadap Minat Belajar dan Pemaham-an Konsep Fisika Siswa di SMA PLUS Negeri 7Kota Bengkulu. Jurnal Exacta, X(1).

Salim, A., Ishafit., & Toifur, M. 2011. Pemanfaatan MediaPembelajaran (Macromedia Flash) dengan Pen-dekatan Konstruktivis dalam MeningkatkanEfektivitas Pembelajaran Fisika pada KonsepGaya. Makalah Ilmiah disampaikan pada ProsidingSeminar Nasional Penelitian, Pendidikan dan Pene-rapan MIPA, Fakultas MIPA Universitas NegeriYogyakarta, 14 Mei 2011.

Smaldino, S.E., Lowther, D. L., & Russel, James D. 2007.Instructional Technology and Media for Learning.Canada: Pearson Merril Prentice Hall.

Strasser, N. 2013. Using Prezi In Higher Education, TheClute Institute International Colorado: AcademicConference Breckenridge. (Online), (http://www.cluteinsti tute.com/index.html, diakses tanggal 01April 2014)

Tuckman, B.W, 1999. Conducting Educational Research.New Jersey Ohio: Merrill and Imprint of PrenticeHall.