pengaruh financial stability, external pressure dan...

110
i PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN FINANCIAL TARGET TERHADAP FINANCIAL STATEMENT FRAUD Skripsi Diajukan kepada Fakultas Ekonomi dan Bisnis Untuk Memenuhi Syarat-Syarat Guna Meraih Gelas Sarjana Akuntansi Oleh: Muhamad Deyan Chandra Wijaya 1113082000083 JURUSAN AKUNTANSI FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SYARIF HIDAYATULLAH JAKARTA 1440 H/ 2019M

Upload: others

Post on 14-Feb-2020

6 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

i

PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN

FINANCIAL TARGET TERHADAP FINANCIAL STATEMENT FRAUD

Skripsi

Diajukan kepada Fakultas Ekonomi dan Bisnis

Untuk Memenuhi Syarat-Syarat Guna Meraih Gelas Sarjana Akuntansi

Oleh:

Muhamad Deyan Chandra Wijaya

1113082000083

JURUSAN AKUNTANSI

FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS

UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SYARIF HIDAYATULLAH

JAKARTA

1440 H/ 2019M

Page 2: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

ii

PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN

FINANCIAL TARGET TERHADAP FINANCIAL STATEMENT FRAUD

Skripsi

Diajukan kepada Fakultas Ekonomi dan Bisnis

Untuk Memenuhi Syarat-Syarat Guna Meraih Gelar Sarjana Akuntansi

Oleh:

Muhammad Deyan Chandra Wijaya

NIM: 1113082000083

Di Bawah Bimbingan

Pembimbing

Atiqah, SE, M.S.AK

NIP: 198201202009122004

JURUSAN AKUNTANSI

FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS

UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SYARIF HIDAYATULLAH

JAKARTA

1440 H/ 2019

Page 3: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

iii

LEMBAR PENGESAHAN UJIAN KOMPREHENSIF

Hari ini, 11 Juni 2017 telah dilakukan ujian Komprehensif atas Mahasiswa:

1. Nama : Muhamad Deyan Chandra Wijaya

2. NIM : 1113082000083

3. Jurusan : Akuntansi

4. Judul Skripsi : “Pengaruh Financial Stability, External Pressure dan

Financial Target terhadap Financial Statement Fraud”

Setelah mencermati dan memperhatikan penampilan dan kemampuan yang

bersangkutan selama proses ujian komprehensif, maka diputuskan bahwa

mahasiswa tersebut di atas dinyatakan lulus dan diberi kesempatan untuk

melaksanakan ke tahap Ujian Skripsi sebagai salah satu syarat untuk memperoleh

gelar Sarjana Akuntansi pada Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis

Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta.

Ciputat, 3 April 2018

1. Wilda Farah, SE., M.Si.,CPA.,CA ( )

NIP: 19830326 0000901 2 006 Penguji 1

2. Hepi Prayudiawan, SE., MM., Ak., CA. ( )

NIP: 19720516 200901 1 006 Penguji 2

Page 4: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

iv

LEMBAR PENGESAHAN UJIAN SKRIPSI

Hari ini, Jum’at 17 Mei 2019 telah dilakukan ujian Skripsi atas Mahasiswa:

1. Nama : Muhammad Deyan Chandra Wijaya

2. NIM : 1113082000083

3. Jurusan : Akuntansi

4. Judul Skripsi : “Pengaruh Financial Stability, External Pressure dan

Financial Target terhadap Financial Statement Fraud”

Setelah mencermati dan memperhatikan penampilan dan kemampuan yang

bersangkutan selama proses Ujian Skripsi, maka diputuskan bahwa mahasiswa

tersebut di atas dinyatakan lulus dan skripsi ini diterima sebagai salah satu syarat

untuk memperoleh gelar Sarjana Akuntansi pada Jurusan Akuntansi Fakultas

Ekonomi dan Bisnis Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta.

Jakarta, 28 November 2018

1. Yessi Fitri, SE., M.Si., Ak., CA. ( )

NIP: 19760924 200604 2 002 Ketua Penguji

2. Atiqah, SE.,MS.,Ak ( )

NIP: 19800416 200901 2 006 Sekretaris

3. Drs. Abdul Hamid Cebba, MBA., Ak., CPA., CA. ( )

NIP: 19620502 199303 1 003 Penguji Ahli

Page 5: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

v

LEMBAR PERNYATAAN KEASLIAN KARYA ILMIAH

Yang bertanda tangan di bawah ini:

Nama : Muhammad Deyan Chandra Wijaya

NIM : 1113082000083

Fakultas : Ekonomi dan Bisnis

Jurusan : Akuntansi

Dengan ini menyatakan bahwa dalam penulisan skripsi ini, saya:

1. Tidak menggunakan ide orang lain tanpa mampu mengembangkan

dan mempertanggungjawabkan.

2. Tidak melakukan plagiat terhadap naskah orang lain.

3. Tidak menggunakan karya ilmiah orang lain tanpa menggunakan

sumber asli atau tanpa menyebut pemilik karya,

4. Mengerjakan sendiri karya ilmiah ini dan mampu bertanggung jawab

atas karya ini.

Apabila dikemudian hari ada tuntutan dari pihak lain atas karya saya, dan telah

melalui pembuktian yang dapat dipertanggungjawabkan, ternyata ditemukan bukti

bahwa saya melanggar pernyataan di atas, maka saya siap untuk dikenakan sanksi

berdasarkan aturan yang berlaku di Fakultas Ekonomi dan Bisnis UIN Syarif

Hidayatullah Jakarta.

Demikian pernyataan ini saya buat dengan sesungguhnya.

Jakarta, 17 April 2018

Yang Menyatakan,

(Muhammad Deyan Chandra Wijaya)

Page 6: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

vi

DAFTAR RIWAYAT HIDUP

I. IDENTITAS DIRI

1. Nama Lengkap : Muhammad Deyan Chandra Wijaya

2. Tempat Tanggal Lahir : Kepahiang, 01 Agustus 1995

3. Alamat : Jl. Salim batu bara No. 08, Kec.

Kepahiang, Kab. Kepahiang

4. Telepon : 082378764465

5. Email : [email protected]

II. PENDIDIKAN

1. SD (2001-2007) : SDN 01 Kepahiang

2. SMP (2007-2010) : SMPN 01 Kepahiang

3. SMA (2010-2013) : SMAN 01 Kepahiang

4. S1 (2013-2019) : UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

III. PENGALAMAN ORGANISASI

1. Ketua Himpunan Mahasiswa Bumi Rafflessia (Bengkulu) periode

2016-2017

2. Pengurus Himpunan Mahasiswa Islam (Hmi) periode 2015-2016

3. Anggota Divisi Pemuda Dan Olahraga Dema Fakultas Ekonmi Dan

Bisnis Periode 2015-2016

IV. DATA KELUARGA

1. Ayah : Husni Dinata

2. Ibu : Suryana

3. Anak ke : 2 dari 2 Bersaudara

Page 7: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

vii

PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN

FINANCIAL TARGET TERHADAP FINANCIAL STATEMENT FRAUD

ABSTRAK

This research purpose to detect the influence of financial stability, external

pressure and financial target at manufactur company in bursa efek Indonesia in

2014-2017. This research use 34 sample from Indonesia company. This research

use purposive sampling method. The hypotheses of this research use the analysis

of doubled regression. The result of this research show that financial stability give

a significant influence of financial statement fraud. Ehile external pressure is not

give a influence of financial statement fraud.

Key words: Financial Stability, External Pressure, Financial Target

Page 8: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

viii

PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN

FINANCIAL TARGET TERHADAP FINANCIAL STATEMENT FRAUD

ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh financial stability,

external pressure dan financial target, study pada perusahaan manufaktur pada

perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2014-2017.

Penelitian ini menggunakan sampel sebanyak 34 perusahaan. Metode penentuan

sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah purposive sampling. Hipotesis

dalam penelitian ini diuji dengan menggunakan analisis regresi berganda. Hasil

penelitian ini menunjukan bahwa financial stability berpengaruh signifikan

terhadap financial statement fraud. Sedangkan external pressure dan financial

target tidak berpengaruh signifikan terhadap financial statement fraud.

Kata kunci: Financial Stability, External Pressure, Financial Target.

Page 9: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

ix

KATA PENGANTAR

Assalamualaukum Wr. Wb

Segala puji bagi Allah Subhanahu wa ta’ala yang telah memberikan rahmat dan

hidayah-Nya kepeda penulis, sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi ini yang

berjudul “PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN

FINANCIAL TARGT TERHADAP FINANCIAL STATEMENT FRAUD”. Skripsi ini

merupakan tugas akhir yang harus diselesaikan guna meraih gelar sarjana Akuntansi di

Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta.

Penulis menyadari sepenuhnya bahwa banyak sekali pihak yang telah membantu

dalam proses penyelesaian skripsi ini. Oleh karena itu, syukur Alhamdulillah penulis

hanturkan atas kekuatan Allah SWT yang telah memberikan karunia-Nya, sehingga

skripsi ini dapat diselesaikan. Selain itu penulis juga ingin menyampaikan ucapan terima

kasih kepada semua pihak yang telah membantu dalam penyusunan skripsi ini, yaitu

kepada:

1. Kedua orang tua dan seluruh keluarga yang tidak pernah lelah memberikan

semangat, motivasi, pelajaran hidup yang sangat berharga serta bimbingan dan

dukungan moril maupun materil kepada penulis.

2. Bapak Prof. Dr. Amilin, S.E.AK.,M.Si.,CA.,QIA.,BKP.,CEMP. selaku Dekan

Fakultas Ekonomi dan Bisnis UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.

3. Ibu Yessi Fitri, SE, M.Si.,Ak.,CA. selaku Ketua Jurusan Akuntansi Fakultas

Ekonomi dan Bisnis UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.

4. Bapak Hepi Prayudiawan, SE, MM, Ak., CA. selaku Sekretaris Jurusan Akuntansi

Fakultas Ekonomi dan Bisnis UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.

5. Ibu Atiqah, SE, M.S.AK. selaku Dosen Pembimbing Skripsi yang telah dengan

sabar membimbing serta memberikan waktu dan nasihatnya yang sangat berharga

untuk penulis selama penyusunan skripsi.

6. Semua dosen, guru dan pendidik yang telah memberikan ilmu-ilmu serta nasihat-

nasihat kepada penulis sejak Sekolah Dasar hingga Perguruan Tinggi.

7. Destri Nuraini yang telah memberi dukungan dan semangat

Page 10: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

x

8. Sahabat seperjuangan selama kuliah genk “Parto Bols” ( Rifki, Irsan, Harun, Jibril,

Taufik, Cerdik, Cakra, Ivan, Yefananda, Iqbal. Terima kasih atas kebersamaan,

canda dan tawanya selama ini.

9. Teman-teman yang memberi support di akhir kuliah, Andre, Iskandar, David,

Dimas, Wasim, Neza dan Dina

10. Anak-anak di “Kosan Burung” yang telah membantu dan membimbing selama

proses penulisan skripsi, Diko, Rizza, Atinio, Dion, Riyan, Dkk.

11. Teman-teman di Himpunan Mahasiswa Bumi Raflessia Bengkulu, terima kasih atas

kebersamaannya dan semnagatnya.

12. Keluarga besar Akuntansi angkatan 2013 UIN Syarif hidayatullah Jakarta, terima

kasih atas dukungan, kekompakan serta kenangan-kenangan manis selama 4 tahun

ini.

13. Teman-teman KKN Harmoni dan Desa Ancol Pasir, terima kasih atas keramahan,

kekompakan, perjuangan, dan pengalaman hidup yang singkat namun sangat

berharga.

14. Guru-guru di SMP Cendikia Madani, Terima kasih atas dukungan dan semangatnya

selama ini, Ibu Indah, Ibu Fitroh, Ibu Dian, Ibu Nurul, Bapak Wahyu, Bapak Arul,

Bapak Bayu, dan siswa-siswi SMP Cendikia Madani.

15. Seluruh pihak yang telah memberikan bantuan kepada penulis yang tidak dapat

disebutkan satu persatu, terima kasih atas kerjasama, bantuan dan dukungan yang

kalian berikan sehingga skripsi ini dapat diselesaikan dengan baik.

Penulis menyadari bahwa skripsi ini masih perlu banyak penyempurnaan

dikarenakan terbatasnya pengalaman dan pengetahuan yang dimiliki penulis. Oleh karena

itu, penulis berharap segala bentuk saran kritik serta masukan yang membangun dari

berbagai pihak dapat diterima. Semoga skripsi ini dapat bermanfaat bagi yang

membacanya.

Wassalamualaikum Wr. Wb.

Jakarta, 29 Maret 2019

Muhammad Deyan Chandra Wijaya

Page 11: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

xi

DAFTAR ISI

COVER ...................................................................................................................................... i

LEMBAR PENGESAHAN SKRIPSI .................................................................................... ii

LEMBAR PENGESAHAN UJIAN KOMPREHENSIF ..................................................... iii

LEMBAR PENGESAHAN UJIAN SKRIPSI ...................................................................... iv

LEMBAR PERNYATAAN KEASLIAN KARYA ILMIAH ............................................... v

DAFTAR RIWAYAT HIDUP ............................................................................................... vi

ABSTRACT ............................................................................................................................. vii

ABSTRAK ............................................................................................................................. viii

KATA PENGANTAR ............................................................................................................. ix

DAFTAR ISI............................................................................................................................ xi

DAFTAR TABEL ................................................................................................................. xiv

DAFTAR GAMBAR .............................................................................................................. xv

DAFTAR LAMPIRAN ......................................................................................................... xvi

BAB I PENDAHULUAN ......................................................................................................... 1

A. Latar Belakang Penelitian ............................................................................................ 1

B. Perumusahan Masalah ................................................................................................. 8

C. Tujuan Penelitian dan Manfaat penelitian .................................................................... 9

BAB II TINJUAN PUSTAKA .............................................................................................. 11

A. Landasan Teori ........................................................................................................... 11

1. Agency Theory ...................................................................................................... 11

2. Fraud .................................................................................................................... 13

3. Fraud Triangel ..................................................................................................... 19

4. Financial Statement Fraud ................................................................................... 23

5. Earning Manajement ............................................................................................ 25

6. Laporan Keuangan ............................................................................................... 28

B. Penelitian Terdahulu ................................................................................................... 32

C. Kerangka Pemikiran ................................................................................................... 44

Page 12: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

xii

D. Perumusan Hipotesis .................................................................................................. 45

BAB III METODOLOGI PENELITIAN ............................................................................ 49

A. Ruang Lingkup Penelitian .......................................................................................... 49

B. Metode Penentuan Sampel ......................................................................................... 49

C. Metode Pengumpulan Data ........................................................................................ 50

D. Metode Analisis Data ................................................................................................. 50

1. Stastistik Deskriptif .............................................................................................. 37

2. Uji Asumsi Klasik ................................................................................................ 38

3. Uji Hipotesis ......................................................................................................... 39

E. Operasional Variabel Penelitian ........................................................................................ 56

BAB IV ANALISIS DAN PEMBAHASAN ......................................................................... 62

A. Gambaran Umum Objek Penelitian ........................................................................... 62

B. Hasil Uji Analisis Data Penelitian .............................................................................. 63

1. Hasil Uji Statistik Deskrptif ................................................................................. 63

2. Hasil Uji Asumsi Klasik ....................................................................................... 65

3. Uji Hipotesis ......................................................................................................... 72

C. Pembahasan ................................................................................................................ 76

BAB V PENUTUPAN ............................................................................................................ 77

A. Kesimpulan ................................................................................................................. 77

B. Keterbatasan ............................................................................................................... 78

C. Saran ........................................................................................................................... 78

DAFTAR PUSTAKA ............................................................................................................. 64

LAMPIRAN-LAMPIRAN

Page 13: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

xiii

DAFTAR TABEL

2.1 Hasil Penelitian Terdahulu ................................................................................................. 16

4.1 Prosedur Pemilihan Sampel ............................................................................................... 62

4.2 Uji Statistik Deskriptif ....................................................................................................... 64

4.3 Hasil Uji Kolmogorov-Smirnov (K-S) .............................................................................. 66

4.4 Hasil Uji Autokorelasi ....................................................................................................... 70

4.5 Hasil Uji Multikolinearitas ................................................................................................ 72

4.6 Hasil Uji Koefisien Determinasi ........................................................................................ 73

4.7 Hasil Uji Statistik T ........................................................................................................... 74

4.8 Hasil Uji Statistik F ............................................................................................................ 75

Page 14: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

xiv

DAFTAR GAMBAR

2.1 Kerangka Pemikiran........................................................................................................... 44

4.1 Grafik Histogram ............................................................................................................... 67

4.2 Grafik P-Plot ...................................................................................................................... 68

Page 15: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

xv

DAFTAR LAMPIRAN

Daftar Nama Perusahaan Sampel............................................................................................. 83

Hasil Perhitungan Keseluruhan................................................................................................ 84

Hasil Uji Statistik Deskriptif .................................................................................................... 88

Hasil Uji Normalitas ................................................................................................................ 89

Hasil Uji Multikolinearitas ...................................................................................................... 90

Hasil Uji Autokorelasi ............................................................................................................. 90

Hasil Uji Heteroskedastisitas ................................................................................................... 91

Hasil Uji Koefisien Determinasi .............................................................................................. 92

Hasil Uji F ................................................................................................................................ 93

Hasil Uji T................................................................................................................................ 94

Page 16: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

1

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Penelitian

Laporan keuangan secara sederhana adalah informasi mengenai

keuangan sebuah perusahaan yang dapat digunakan untuk melihat bagaimana

kinerja perusahaan tersebut dalam suatu periode tertentu. Laporan keuangan

yakni bertujuan memberikan informasi mengenai posisi keuangan, kinerja

keuangan dan arus kas entitas yang bermanfaat bagi sebagian besar kalangan

pengguna laporan dalam pembuatan keputusan ekonomi sebagaimana yang

dinyatakan dalam Standar Akuntansi Keuangan (SAK) 2009. FASB

berpendapat bahwa pemegang saham, investor lain, dan kreditor adalah

pemakai utama laporan keuangan (Hendriksen, 2000) dikutip Sihombing

(2016).

Laporan keuangan akan berfungsi maksimal jika disajikan sesuai

dengan unsur–unsur kualitatifnya, antara lain: mudah dimengerti, andal, dapat

dibandingkan (comparable) dan relevan. Laporan keuangan disajikan kepada

para pemegang sahamkepentingan (stakeholder) yaitu: pihak manajemen,

karyawan, investor, kreditor, supplier, pelanggan, maupun pemerintah.

Laporan keuangan menyajikan informasi lebih dari sekadar angka-angka

karena seharusnya mencakup informasi yang menyangkut posisi keuangan

dan kinerja perusahaan yang berguna untuk pengambilan keputusan ekonomi.

Pada saat perusahaan publik menerbitkan laporan keuangannya,

sesungguhnya perusahaan tersebut ingin menggambarkan kondisinya dalam

Page 17: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

2

keadaan yang terbaik. Keadaan ini menyebabkan perusahaan berusaha untuk

menampilkan laporan perusahaan yang menarik bagi stakeholder, terutama

investor. Perusahaan dalam perkembangannya selalu berusaha untuk

mempertahankan dan meningkatkan nilai yang dimilikinya. Apabila adanya

salah saji material dalam laporan keuangan, maka informasi tersebut tidak

valid untuk dijadikan pengambilan keputusan karena analisis tidak dilakukan

berdasarkan informasi yang sebenarnya.

Ada beberapa pihak pelaku bisnis yang melakukan fraud atau

kecurangan dalam laporan keuangan untuk menampilkan gambaran kondisi

keuangan yang terbaik sehingga dapat menarik keuntungan bagi perusahaan

tersebut. Akibatnya kemungkinan terjadinya kecurangan (fraud) pada laporan

keuangan yang dilakukan oleh manajemen maupun karyawan muncul. Fraud

tidak hanya merusak rantai kepercayaan antara manajemen dan investor

namun juga mencederai nilai–nilai akuntansi itu sendiri.

Kecurangan (fraud) merupakan kesalahan penyajian dari fakta material

yang dibuat oleh salah satu pihak ke pihak yang lain dengan niatan untuk

menipu dan menyebabkan pihak lain yang mengandalkan fakta tersebut

mengalami kerugian (James Hall, 2011). Tindakan pemanipulasian laporan

keuangan ini adalah salah satu bentuk tindakan kecurangan atau fraud.

Kecurangan pelaporan keuangan yang disebut fraud didefinisikan sebagai

“penyimpangan atau penghapusan dalam laporan keuangan yang disengaja,

yang dalam keadaan demikian para pengambil keputusan berubah

Page 18: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

3

keputusannya penyimpangan laporan seperti ini biasanya menyesatkan bagi

pemakai.” (dikutip oleh Anisa Putri, 2012)

Corporate governance juga telah dikaitkan dengan kecurangan

pelaporan keuangan Dechow et al. (1996) dan Skousen et al. (2009)

menentukan bahwa insiden fraud yang tertinggi adalah perusahaan dengan

sistem Corporate Governance yang lemah. Selanjutnya menemukan bahwa

perusahaan yang melakukan kecurangan lebih memungkinkan dengan

background yang didominasi oleh orang dalam dan cenderung tidak memiliki

komite audit dikutip oleh Widarti (2015).

Menurut Priantara (2013), fraud pelaporan keuangan biasanya

dilakukan karena tekanan berupa ekspektasi terhadap prestasi kerja

manajemen. Oleh karena itu fraud seperti ini dinamakan fraud manajemen

atau fraud yang dilakukan untuk kepentingan manajemen. Selain itu

fenomena ini diperkuat oleh hasil penelitian yang dilakukan oleh ACFE

(Association of Certified Fraud Examiners) dalam Susmita dan Nanik (2015),

menunjukkan bahwa 58% dari kasus kecurangan yang dilaporkan dilakukan

oleh karyawan pada tingkat manajerial, 36% dilakukan oleh manajer tanpa

melibatkan orang lain, dan 6% dilakukan oleh manajer dengan melakukan

kolusi bersama karyawan.

Menurut Association of Certified Fraud Examiners (ACFE), Fraud

(kecurangan) merupakan kesalahan penyajian dari fakta material yang dibuat

oleh salah satu pihak ke pihak yang lain dengan niatan untuk menipu dan

menyebabkan pihak lain yang mengandalkan fakta tersebut mengalami

Page 19: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

4

kerugian. (James Hall, 2011). The Association of Certified Fraud Examiners

(ACFE) mengungkapkan bahwa Fraud akan menjadi pilihan pertama dari

kejahatan di abad 21 dan merupakan kejahatan yang akan sering terjadi dan

beragam jenis kejahatannya (Dikutip oleh Githa, 2016). The 12th

Global

Fraud Survey oleh Ernst & Young, 2011 mengungkapkan bahwa Fraud tetap

menjadi salah satu isu yang paling bermasalah untuk bisnis atau perusahaan

di seluruh dunia (Priantara, 2013).

Berdasarkan survei terbaru di United Kingdom mengindikasikan bahwa

kerugian dari kecurangan yang dilakukan oleh karyawan pada perusahaan

yang terdaftar saja berjumlah £2 milyar setahun (Management Issues

News,2005 dalam Rae & Subramaniam, 2008). Pada 2004, KPMG Australia

dan Selandia Baru melakukan studi terhadap 491 bisnis besar dan

memperlihatkan bahwa terjadi 27.657 peristiwa kecurangan yang dilakukan

oleh karyawan dalam dua tahun mulai dari April 2002 sampai Maret 2004,

dengan total kerugian berjumlah A$456.7 juta (KPMG Forensic, 2004).

Selain itu skandal kecurangan juga terdapat di sektor Perusahaan

Manufaktur, meskipun telah menggunakan teknologi tinggi (computerized)

namun sulit terdeteksi jika terjadi kolusi antara oknum karyawan dengan

pihak lain. Contoh seperti PT Kimia Farma Tbk. PT Kimia Farma (PT KF)

adalah badan usaha milik negara yang sahamnya telah diperdagangkan di

bursa. Berdasarkan indikasi oleh Kementerian BUMN dan pemeriksaan

Bapepam (Bapepam, 2002) ditemukan adanya salah saji dalam laporan

keuangan yang mengakibatkan lebih saji (overstatement) laba bersih untuk

Page 20: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

5

tahun yang berakhir 31 Desember 2001 sebesar Rp 32,7 miliar yang

merupakan 2,3 % dari penjualan dan 24,7% dari laba bersih. Salah saji ini

terjadi dengan cara melebih sajikan penjualan dan persediaan pada 3 unit

usaha, dan dilakukan dengan menggelembungkan harga persediaan yang telah

diotorisasi oleh Direktur Produksi untuk menentukan nilai persediaan pada

unit distribusi PT KF per 31 Desember 2001. Selain itu manajemen PT KF

melakukan pencatatan ganda atas penjualan pada 2 unit usaha. Pencatatan

ganda itu dilakukan pada unit-unit yang tidak disampling oleh auditor

eksternal.

Perusahaan yang Go Public berkemungkinan melakukan kecurangan

(Fraud) yang tinggi dibandingkan perusahaan yang belum listing di Bursa

Efek. Banyak hal yang melatar belakangi manajemen melakukana kecurangan

(Fraud) antar manajemen dengan pihak investor sebagai Principal yang

menguntungkan kedua belah pihak sehingga terjadinya Financial Statement

Fraud.

Financial Statement Fraud merupakan suatu masalah yang sangat

signifikan karena dampak yang ditimbulkan. Penelitian mengenai Financial

Statement Fraud menarik untuk diteliti. Kasus-kasus skandal akuntansi dalam

beberapa tahun belakangan ini memberikan bukti yang kuat adanya kegagalan

audit yang berdampak kerugian para pelaku bisnis. Walaupun beberapa kasus

salah saji yang terjadi belum tentu terkait dengan masalah kecurangan, tetapi

faktor resiko yang berkaitan dengan kecurangan oleh manajemen terbukti

ada.

Page 21: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

6

Berdasarkan laporan dari Association of Certified Fraud Examiners

(ACFE), pada tahun 2002 kerugian Financial Statement Fraud menjadi suatu

masalah yang sangat signifikan karena dampak yang ditimbulkan. Oleh

karena itu, peran profesi auditor (Fraud Examiner and Forensic Auditor)

harus lebih efisien agar Fraud dapat dihindari.

Penelitian ini mengenai Financial Statement Fraud menarik untuk di

teliti. Kasus-kasus skandal akuntansi tahun belakangan ini memberikan bukti

yang kuat adanya kegagalan audit yang berdampak kerugian para pelaku

bisnis. Walaupun beberapa kasus salah saji yang terjadi belum tentu berkaitan

dengan masalah kecurangan, tetapi banyak faktor yang resiko kecurangan

oleh manajemen terbukti ada. Penelitian ini dimaksudkan untuk mendeteksi

dan memprediksi Financial Statement Fraud menggunakan analisis Fraud

Triangle.

Cressey (dikutip oleh Skousen et al., 2009) menyimpulkan bahwa

kecurangan secara umum mempunyai tiga sifat umum. Faktor resiko

kecurangan tersebut adalah Pressure, Opportunity, dan Rationalization yang

disebut juga sebagai “Fraud Triangle”. Menurut teori Crassey, Pressure,

Opportunity, dan Rationalization selalu hadir pada situasi Fraud. Konsep

Fraud Triangle diperkenalkan dalam literatur professional pada SAS No.99,

Consideration of Fraud in a Financial Statement Audit (Skousen et al.,

2009).

Teori yang mendasar penelitian ini adalah fraud triangle theory.

Konsep segitiga kecurangan pertama kali diperkenalkan oleh Cressey (1953).

Page 22: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

7

Melalui serangkaian wawancara dengan 113 orang yang telah di hukum

karena melakukan penggelapan uang perusahaan yang disebutnya “trust

violators” atau “pelanggar kepercayaan”, Cressey (1953) dalam Gagola

(2011) menyimpulkan bahwa : Orang yang dipercaya menjadi pelanggar

kepercayaan ketika ia melihat dirinya sendiri sebagai orang yang mempunyai

masalah keuangan yang tidak dapat diceritakannya kepada orang lain,

Sadar bahwa masalah ini secara diam-diam dapat diatasinya dengan

menyalahgunakan kewenangannya sebagai pemegang kepercayaan di bidang

keuangan, dan tindak-tanduk sehari-hari memungkinkannya menyesuaikan

pandangan mengenai dirinya sebagai seseorang yang biasa dipercaya dalam

menggunakan dana atau kekayaan yang dipercayakan.

Ilustrasi faktor risiko kecurangan dari standar kecurangan yang ada

(yakni SAS 99, ISA 240, TSAS 43), serta oleh Institut Akuntan Publik

Indonesia (IAPI) dalam Pernyataan Standar Akuntansi No. 70 didasarkan

pada teori segitiga kecurangan yang dicetuskan oleh D. R. Cressey pada

tahun 1953 dalam Lou and Wang (2009), Cressey menyimpulkan terdapat

kondisi yang selalu hadir dalam kegiatan kecurangan perusahaan yakni yaitu

tekanan/motif, kesempatan, dan Rasionalisasi.

Menurut SAS No. 99 terdapat empat jenis Pressure yang mungkin

mengakibatkan kecurangan pada laporan keuangan. Jenis Pressure

tersebut adalah Financial Stability, External Pressure, dan Financial

Target. Terdapat juga tiga jenis Opportunity yaitu nature of industry,

Ineffective monitoring, dan Organizational structure.

Page 23: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

8

Terdapat beberapa penelitian yang dilakukan oleh peneliti

terdahulu yang menghasilkan kesimpulan yang berbeda-beda. Serta riset

yang membahas topik ini juga masih terbilang jarang di Indonesia,

sehingga peneliti termotivasi untuk melakukan penelitian ini dan untuk

mengkaji kembali secara lebih dalam.

Berdasarkan latar belakang dan fenomena yang terjadi pada

Financial Statement Fraud, maka dilakukan penelitian yang diberi judul

“PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

DAN FINANCIAL TARGET TERHADAP FINANCIAL

STATEMENT FRAUD”

B. Perumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah diatas penelitian ini akan

menggunakan analisis fraud Triangle dengan membahas pressure yang

diproksikan dengan Financial Stability, External Pressure, dan Financial

Targets. Selain dapat mendeteksi kecurangan, faktor resiko kecurangan

juga dapat berguna dalam memprediksi kecurangan. Sebagai model

pengukuran, penelitian ini menggunakan variable Earnings Management

sebagai variabel dependen.

a. Apakah Financial Stability berpengaruh terhadap Financial Statement

Fraud ?

b. Apakah External Pressure berpengaruh terhadap Financial Statement

Fraud ?

Page 24: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

9

c. Apakah Financial Targets berpengaruh terhadap Financial Statement

Fraud ?

d. Apakah Financial Stability, External Pressure, dan Financial Target,

berpengaruh terhadap Financial Statement Fraud ?

C. Tujuan penelitian dan Manfaat Penelitian

a. Penelitian bertujuan untuk mendapatkan bukti empiris :

1. Pengaruh Financial Stability terhadap Financial Statement Fraud

2. Pengaruh External Pressure terhadap Financial Statement Fraud

3. Pengaruh Financial Targets terhadap Financial Statement Fraud

4. Pengaruh Financial Stability, External Pressure, dan Financial Target

terhadap Financial Statement Fraud

b. Manfaat Penelitian

a. Bagi Peneliti

Penelitian ini diharapkan mahasiswa dapat menambah pengetahuan

dan juga memperoleh gambaran langsung mengenai Pengaruh

Financial Stability, External Pressure, Financial Targets, dan inffective

Monitoring pada Financial Statement Fraud dalam Perspektif Fraud

Triangle dan dapat melakukan penelitian yang lebih mendalam pada

judul terkait.

b. Bagi Akademik

Penelitian ini diharapkan bertujuan memberikan kontribusi

terhadap pengembangan ilmu akuntansi khususnya manajemen

Page 25: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

10

keuangan karena penelitian mengacu pada variable aproksi dari Fraud

Triangel.

c. Bagi Peneliti Lain

Penelitian ini diharapkan dapat digunakan sebagai referensi dan

bahan pertimbangan untuk mengetahui lebih lanjut lagi dalam

mengadakan penelitian lanjutan.

d. Bagi Perusahaan

Penelitian diharapkan mampu memberikan bahan untuk

pengambilan kebijakan dengan pencegahan tindakan kecurangan

keuangan.

e. Bagi Investor

Penelitian ini diharapkan dapat memberikan informasi untuk

memahami faktor–faktor yang dapat menyebabkan terjadinya Financial

Statement Fraud.

Page 26: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

11

BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

A. Landasan Teori

1. Agency Theory (Teori Keagenan)

Teori keagenan dalam perusahaan mengidentifikasikan adanya

pihak-pihak dalam perusahaan yang memiliki berbagai kepentingan untuk

mencapai tujuan dalam perusahaan yang memiliki berbagai kepentingan

untuk mecapai tujuan dalam kegiatan perusahaan. Teori ini muncul karena

adanya hubungan antara principal (pemegang saham) dan agent

(manajemen). Jensen dan Meckling (1976) di kutip Hanifah (2015)

mendefinisikan teori agensi sebagai sebuah kontrak di mana satu atau lebih

pemegang saham (principal) melibatkan manajemen (agent) untuk

melakukan beberapa jasa atas nama mereka. Pemegang saham (principal)

diasumsikan hanya tertarik kepada hasil keuangan yang bertambah atau

yang berinvestasi di perusahaan mereka. Manajemen (agent) diasumsikan

menerima kepuasan berupa kompensasi keuangan dan syarat-syarat yang

menyertai hubungan mereka.

Adanya konflik kepentingan antara agent dan principal mendorong

timbulnya biaya keagenan (agency cost). Biaya tersebut dapat berupa

pengeluaran untuk mengawasi agent (monitoring expenditure), yaitu

pengeluaran yang berupa pengeluaran yang terkait dengan fungsi

pemantauan terhadap agent. Bentuk pemantauan dilakukan guna untuk

penyusunan laporan keuangan periodik untuk kepentingan pemilik

Page 27: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

12

(stewardsip accountability). Bonding expenture, yaitu pengeluaran untuk

menjamin bahwa agent akan bertindak sesuai dengan keinginan pemilik.

residual loss, merupakan pengorbanan yang berupa berkurangnya

kemakmuran principal sebagai akibat perbedaan praktek yang diambil.

(Warsidi dan Pramuka, 2007) dalam Iqbal dan Martanto (2016).

Dalam konteks perusahaan dimana terdapat pemisahan antara

pemilik sebagai principal dan manajer. Sebagai agent yang menjalankan

perusahaan maka akan muncul permasalahan agensi karena masing-

masing pihak tersebut akan selalu berusaha untuuk memaksimalkan fungsi

utilitasnya tersebut. Pada dasarnya, antara principal dan agent memiliki

tujuan yang berbeda. Principal menginginkan return yang tinggi atas

investasinya, sedangkan agent memiliki kepentingan untuk mendapatkan

kompensasi yang besar atas hasil kerjanya.

Hal ini juga disebabkan karena adanya asimetri informasi di antara

kedua belah pihak tersebut. Para agent memiliki informasi tentang operasi

dan kinerja perusahaan lebih banyak dibandingkan para principal. Peran

akuntansi memegang peranan penting sebagai penyampaian informasi

mengenai kinerja perusahaan. Informasi akuntansi disajikan dalam suatu

laporan yang disebut laporan keuangan.

Timbulnya asimetris informasi, agent dapat memanfaatkan

kesempatan dengan cara menyembunyikan beberapa informasi dari

principal. Dengan adanya keinginan kompensasi yang tinggi, maka

kemungkinan besar agent akan melakukan moral hazard, yaitu suatu

Page 28: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

13

keadaan yang berkaitan dengan sifat, pembawaan dan karakter manusia

yang dapat menambah besarnya kerugian.

Agent akan selalu mencari keuntungannya sendiri dengan

memanipulasi angka-angka dalam laporan keuangan, penyembunyian

informasi yang sebenarnya dan penyajian yang keliru dapat menyesatkan

para pembaca laporan keuangan (Fraud Auditing & Investigation, 2013).

Oleh karena itu Conflict of Interest inilah membuat perusahaan

sebagai Agent menghadapi berbagai tekanan (Pressure) untuk menemukan

kinerja perusahaan selalu meningkat dengan harapan adanya peningkatan

kinerja, maka Principal akan memberikan suatu yang apresiasi

(Rationalization). Maka Fraud akan semakin terbuka apabila manajemen

memiliki akses yang luas serta kesempatan dan peluang untuk menaikan

laba (Opportunity). Semakin tinggi tingkat pengambilan investasi (berupa

dividen) yang diperoleh oleh Principal maka semakin tinggi kompensasi

yang diberikan kepada agent (Sihombing, 2014).

2. Fraud

a. Definisi Fraud

Fraud merupakan suatu kata yang masih asing di telinga

masyarakat. Namun tanpa disadari, di Indonesia sudah banyak terjadi

praktik–praktik Fraud yang sudah menjadi perbincangan sehari-hari di

media.

Association of Certified Fraud Examiners (ACFE) merupakan

organisasi antifraud terbesar di dunia dan sebagai penyedia utama

Page 29: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

14

pendidikan dan pelatihan antifraud. ACFE mendefinisikan kecurangan

(Fraud) sebagai tindakan penipuan atau kekeliruan yang dibuat oleh

seseorang atau badan yang mengetahui bahwa kekeliruan tersebut dapat

mengakibatkan beberapa manfaat yang tidak baik kepada individu atau

entitas atau pihak lain (Ernst & Young LLP, 2009).

Fraud merupakan suatu tindakan kecurangan yang dilakukan

dengan tujuan untuk mendapatkan keuntungan pribadi dan

mengakibatkan kerugian bagi pihak lain. Fraud berbeda dengan

kesalahan yang tidak disegaja (unintentional error). Ketika seseorang

keliru untuk memasukan data yang salah saat mencatat transaksi, maka

itu tidak dapat dikategorikan sebagai Fraud (Githa, 2016).

Menurut Statement of Auditing Standar No 99 Fraud didefinisikan

sebagai tindakan yang disengaja untuk menghasilkan salah saji material

dalam laporan keuangan yang merupakan subjek audit. Dari beberapa

definisi atau pengertian fraud (kecurangan) di atas, maka dapat

diketahui bahwa pengertian fraud sangat luas dan dapat dilihat pada

beberapa kategori kecurangan. Menurut Binbangkum (n.d.) secara

umum, unsur-unsur dari kecurangan adalah:

1) Harus terdapat salah pernyataan (misrepresentation)

2) Suatu masa lampau (past) atau sekarang (present)

3) Fakta bersifat material (material fact)

4) Dilakukan secara sengaja atau tanpa perhitungan (make-knowingly

or recklessly)

Page 30: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

15

5) Dengan maksud (intent) untuk menyebabkan suatu pihak beraksi

6) Pihak yang dirugikan harus beraksi (acted) terhadap salah

pernyataan tersebut (misrep resentation)

7) Yang merugikannya (detriment).

b. Tipologi Fraud

Secara sistematis, Association of Certified Fraud (ACFE)

mengambarkan occupational fraud dalam bentuk Fraud Tree.

Association of Certified Fraud (ACFE) membagi Fraud dalam 3 (tiga)

bentuk atau tripologi berdasarkan perbuatan :

1) Asset Misappropation (Penggelapan Aset)

Asset Misappropation adalah kecurangan yang melibatkan

pencurian atas asset milik suatu entitas. Asset Misappropation

merupakan bentuk fraud yang dapat mudah untuk di deteksi karena

sifat nya tangible atau dapat diukur/dihitung.

2) Financial Statement Fraud (Kecurangan Laporan Keuangan)

Financial Statement Fraud adalah tindakan yang dilakukan oleh

pajabat atau eksekutif suatu perusahaan/instansi pemerintah untuk

menutupi kondisi keuangan yang sebenarnya dengan melakukan

rekayasa keuangan dalam penyajian laporan keuangan guna untuk

memperoleh keuntungan.

3) Corruption (Korupsi)

Corruption merupakan fraud yang paling sulit untuk dideteksi

karena biasanya dilakukan oleh lebih dari satu orang. Kerjasama

Page 31: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

16

yang dimaksud dapat berupa penyalahgunaan wewenang, penyuapan

(bribery), penerimaan hadiah yang illegal (gratuities), dan

pemerasan secara ekonomis (economic gratuities).

Delf (2004) menambahkan satu lagi tipologi Fraud yaitu

Cybercrime. Ini merupakan jenis fraud yang paling cangih karena

hanya dilakukan oleh orang yang memiliki keahlian khusus yang

tidak selalu dimiliki oleh pihak lain. Dapat mengancam dan ditakuti

dimasa depan karena perkembangannya yang pesat dari waktu ke

waktu ke waktu.

c. Jenis Fraud

Menurut Albrecht et al (2011), Fraud berdasarkan pihak yang

melakukan yaitu:

1) Employee Emberzzlement

Merupakan jenis Fraud yang sering ditemukan. Karyawan

(employee) kepada pimpinannya. Jenis Fraud ini dilakukan

karyawan dengan melakukan kecurangan pada pimpinannya secara

langsung maupun tidak langsung.

2) Vendor Fraud

Merupakan jenis fraud yang biasanya melibatkan karyawan

yang terlibat secara langsung dalam proses pembelian bahan baku

(perusahaan manufaktur) dan transaksi berhubungan dengan

pemasok (vendor).

Page 32: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

17

3) Customer Fraud

Customer Fraud merupakan jenis fraud dimana pelanggan

melakukan penipuan dengan tidak membayar barang yang telah

dibeli maupun menipu perusahaan dengan mengatakan bahwa

perusahaan memberikan barang yang tidak sesuai dengan pesanan.

4) Management Fraud

Management Fraud sering kali dikaitkan dengan Financial

Statement Fraud. Metode yang sering kali dilakukan dengan

melibatkan top management dalam hal memanipulasi laporan

keuangan.

5) Investment Scams and Other Consumer Fraud

Fraud ini yang kerap dikaitkan dengan management fraud. Pada

kasus ini, penipuan dilakukan agar investor tertarik terhadap peluang

investasi yang seolah-olah bernilai tinggi padahal yang terjadi malah

sebaliknya. Apabila investor lalai maka akan sagat dirugikan oleh

jenis fraud ini.

6) Other (Miscellanaeous) Type of Fraud

Mencakup bentuk fraud lainnya yang berpotensi menyebabkan

kerugian pihak lain.

Page 33: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

18

d. Faktor Pemicu Fraud

Menurut teori GONE yang di kutip (Agiyata dkk, 2018) seorang

pemikir bernama Bologne menjelaskan bahwa penyebab terjadinya

Fraud ada 4 (empat) yaitu :

1) Greed (Ketamakan)

Keinginan seseorang untuk selalu memperoleh sebanyak-

banyaknya yang menjadi kebutuhannya (KBBI Daring, 2008).

Ketamakan sangat berhubungan dengan moral individu.

2) Opportunity (Kesempatan)

Suatu keadaan yang biasa datang kapan saja. Selain itu, peluang

juga sangat bergantung pada tingkat kedudukan jabatan seseorang.

Semakin tinggi jabatan maka semakin tinggi pula kemungkinan

Fraud terjadi.

3) Need (Kebutuhan)

Kebutuhan dapat menjadi suatu faktor yang menyebabkan

terjadinya Fraud saat kebutuhan seseorang sangat mendesak. Maka

karena tuntutan pemenuhan kebutuhan inilah yang membuat

seseorang akhirnya mengambil jalan pintas dengan bertindak curang.

4) Exposure (Pengungkapan)

Dengan terungkapnya Fraud dalam perusahaan tidak menutup

kemungkinan terulangnya hal yang sama apabila hukuman dan saksi

tidak membuat jera. Greed dan need sering disebut sebagai faktor

Page 34: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

19

individu sedangkan Opportunity dan Exprosure disebut sebagai

factor generic atau umum.

3. Fraud Triangle

a. Definisi Fraud Triangle

Fraud triangle adalah konsep yang mengambarkan faktor-faktor

yang menyebabkan Financial Statement Fraud. Konsep dari Fraud

Triangle diperkenalkan dalam literatur professional pada Statement of

Auditing Standar (SAS) NO 99.

Fraud Triangle theory merupakan suatu gagasan yang meneliti

tentang penyebab terjadinya kecurangan. Gagasan ini pertama kali

diciptakan oleh Donald R. Cressey (1953) dikutip Hanifa (2015) yang

dinamakan Fraud Triangle atau segitiga kecurangan. Penelitian Cressey

ini secara umum menjelaskan alasan mengapa orang–orang melakukan

fraud.

Konsep ini disebut Cressey’s Theory. Fraud Triangle terdapat tiga

kondisi yang umumnya ada pada saat fraud tersebut terjadi, yaitu

Pressure (Tekanan), Opportunity (Peluang), Rationalization

(Rasionalisasi) .

Page 35: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

20

Gambar 2.1

Fraud Triangle

Sumber : Fraud Trianlel Theory (Cressey, 1953), Dikutip Oleh Githa

(2016)

b. Elemen Fraud Triangle

Terdapat 3 (tiga) elemen yang melatarbelakangi terjadinya tindak

kecurangan , yaitu :

1) Tekanan (Pressure)

2) Peluang (Opportunity)

3) Rasinonilisasi (Rationalization)

Adanya peluang atau dorongan membuat seseorang melakukan

tindakan kecurangan. Biasanya tekanan dapat berupa bermacam-macam

termasuk gaya hidup, tuntutan ekonomi, dan lain–lain. Tekanan dapat

mencakup hampir semua hal termasuk keuangan dan non keuangan.

Menurut SAS No. 99 terdapat empat faktor tekanan yang

mengakibatkan terjadiya kecurangan ,yaitu :

TEKANAN (PRESSURE)

PELUANG (OPPORTUNITY) RASIONALISASI

Page 36: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

21

1) Financial Stability

Financial Stability adalah keadaan yang memaksa suatu

perusahaan harus menggambarkan kondisi keuangan perusahaan

dalam kondisi stabil. Contoh : perusahaan mungkin memanipulasi

laba ketika stabilitas keuangan atau profitabilitasnya terancam oleh

kondisi ekonomi.

2) External Pressure

External Pressure adalah tekanan yang berlebihan bagi

manajemen untuk memenuhi persyaratan atau harapan dari pihak

ketiga. Contoh : ketika perusahaan menghadapi adanya tren tingkat

ekspektasi para analisis investasi, tekanan untuk memberikan kinerja

terbaik bagi investor dan kreditor yang signifikan bagi perusahaan

atau pihak eksternal lainnya.

3) Financial Target

Financial Targets adalah tekanan yang berlebihan pada

manajemen untuk mencapai target keuangan yang dipatok oleh

direksi atau manajemen. Contoh: perusahaan mungkin memanipulasi

laba untuk memenuhi perkiraan atau tolak ukur para analis seperti

laba tahun sebelumnya.

4) Peluang (Opportunity)

Peluang memungkinkan terjadinya fraud dapat disebabkan oleh

lemahnya pengendalian internal suatu organisasi dan kurangnya

pengawasan dari atasan instansi tersebut.

Page 37: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

22

Menurut SAS No. 99 terdapat empat faktor peluang yang

mengakibatkan terjadinya kecurangan yaitu:

a) Nature of Industry

Nature of Industry adalah munculnya risiko bagi perusahaan

yang berkecimpung dalam industri yang melibatkan estimasi dan

pertimbangan yang signifikan jauh lebih besar. Contoh : penilaian

persediaan mengandung resiko salah saji yang lebih besar bagi

perusahaan yang persediaanya terbesar di banyak lokasi. Risiko

salah saji persediaan ini semakin meningkat jika persediaan itu

using.

b) Ineffective Monitoring

Ineffective Monitoring adalah keadaan perusahaan dimana

perusahaan tidak memiliki unit pengawasan yang efektif

memantau kinerja perusahaan. Contoh : adanya dominasi

manajemen oleh satu orang atau kelompok kecil, tanpa kontol

kompensasi, tidak efektifnya pengawasan dewan direksi dan

komite audit atas proses pelaporan keuangan dan pengendalian

internal dan sejenisnya.

c) Organizational Struktur

Organizational Struktur adalah suatu organisasi yang

kompleks dan tidak stabil. Contoh : struktur organisasi yang

terlalu kompleks, perangkapan jabatan yang mengurangi

Page 38: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

23

efektifitas pengawasan , perputaran personil perusahaan seperti

senior manajer atau direksi yang tinggi.

d) Rationalization

Rationalization menjadi elemen penting dalam terjadinya

Fraud, dimana pelaku Fraud selalu mencari pembenaran secara

rasional untuk membenarkan perbuatannya (Molida, 2011). Sikap

atau rasionalisasi anggota dewan, manajemen, atau karyawan

yang memungkinkan mereka untuk terlibat dalam dan

membenarkan kecurangan pelaporan keuangan. Contoh: jika CEO

atau manajer puncak lainnya sangat tidak peduli pada proses

pelaporan keuangan, seperti terus mengeluarkan perkiraan yang

terlalu optimistic, pelaporan keuangan yang curang lebih mungkin

terjadi.

4. Financial Statement Fraud

a. Definisi Statement Financial Fraud

Definisi Financial Statement Fraud menurut Association of

Certified Fraud Examiners (ACFE) adalah (Rezaee, 2009) dikutip oleh

M. iqbal dan Murtanto (2016) : “the intentional, deliberate,

misstatement or omission of material facts, or accounting data which is

misleading and, when considered with all the information made

available, would case the reader to change or alter his or her judgment

or decision.”

Page 39: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

24

Yang dapat diartikan sebagai “Kesenjangan, salah saji, kelalaian

dari faktor nilai atau data akuntansi yang menyesatkan, ketika semua

informasi tersebut dianggap tersedia, maka akan dapat membuat si

pembaca mengganti atau mengubah penilaian atas keputusannya”.

Financial Statement Fraud merupakan kesenjangan ataupun

kelalaian dalam pelaporan keuangan dimana pelaporan keuangan yang

disajikan tidak sesuai dengan prinsip akuntansi yang berlaku. Menurut

SAS No. 99 Financial Statement Fraud dapat dilakukan dengan :

1) Manipulasi, pemalsuan, atau perubahan catatan akuntansi dan

dokumen pendukung dari laporan keuangan tersebut.

2) Kekeliruan dan kelalaian yang disegaja dalam informasi yang

signifikan terhadap laporan keuangan.

3) Melakukan secara segaja penyalahgunaan prinsip–prinsip yang

berkaitan dengan jumlah, klasifikasi, cara penyajian atau

pengungkapan

Financial Statement Fraud didefinisikan sebagai “kecurangan yang

sengaja dilakukan oleh manajemen yang melukai investor dan kreditor

melalui laporan keuangan yang secara material menyesatkan (Indarti

dkk, 2016). Menurut Taylor (2004) dalam Molida (2011), terdapat dua

kelompok utama pelaku utama Statement Financial Fraud. Urusan

keterlibatan pelaku dijelaskan sebagai berikut :

1) Senior manajemen (CEO,CFO dan lain-lain), CEO terlibat fraud

pada tingkat 72% sedangkan CFO pada tingkat 43%.

Page 40: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

25

2) Karyawan tingkat menengah dan tingkat rendah. Karyawan ini

bertanggung jawab pada anak perusahaan, divisi, atau unit lain dan

mereka dapat melakukan kecurangan pada laporan keuangan untuk

melindungi kinerja mereka yang buruk atau mendapatkan bonus

berdasarkan hasil kinerja yang lebih tinggi.

b. Tipe Financial Statement Fraud

Menurut SAS No. 99 terdapat dua jenis kesengajaan

penyalahsajian yang relevan dengan audit atas laporan keuangan dan

pertimbangan auditor atas terjadinya Fraud , yaitu :

1) Fraudulent financial reporting adalah salah saji yang disegaja atau

kelalaian dalam jumlah atau pengungkapan dalam laporan keuangan

didesain untuk merugikan laporan keuangan.

2) Misappropriation of asset adalah penyalahgunaan asset dapat

dilakukan dalam berbagai cara (mengelapkan penerimaan, mencuri

asset berwujud dan asset tidak berwujud atau menyebabkan

membayar untuk barang atau jasa yang diterima).

5. Earning Management

Menurut Rezaee (2002) dalam jurnal Widarti (2015) manajemen laba

merupakan salah satu bentuk dari tindakan kecurangan laporan keuangan.

Secara umum manajemen laba didefinisikan sebagai upaya manajer

perusahaan untuk mengintervensikan atau mempengaruhi informasi–

informasi dalam laporan keuangan dengan tujuan untuk mengelabuhi

Stakeholder yang ingin mengetahui kinerja dan kondisi perusahaan.

Page 41: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

26

Menurut Sulistyanto (2008:17) dalam Iqbal dan Mutranto (2015)

secara umum manajemen laba dapat dilakukan karena dasar pencatatan

transaksi yang dipakai adalah akrual yaitu pencatatan transaksi yang

dilakukan tanpa harus disertai dengan penerimaan kas dan atau

pengeluaran kas. Laporan keuangan yang disusun dengan menggunakan

basis akrual dapat memberikan informasi yang lebih lengkap dan

komprehesif.

Akuntansi berbasis akrual menggunakan prosedur akrual, deferral,

pengalokasian yang bertujuan untuk menghubungkan pendapatan, biaya,

keuntungan dan kerugian selama periode tertentu, meski kas belum

diterima atau dikeluarkan. Maka esensi penggunaan akuntansi akrual

terletak pada upaya untuk mempertemukan seluruh pendapatan dan biaya

untuk mengukur kinerja perusahaan (Sulistyanto, 2008:18). Scott (2000)

dalam Rahmawati dan Marsono (2014) membagi cara pemahaman atas

manajemen laba yaitu :

a. Melihatnya sebagai perilaku oportunistik manajer untuk

memaksimumkan utilitasnya dalam menghadapi kontrak kompensasi,

kontrak utang, dan political costs (Opportunistic earning management).

b. Memandang manajemen laba dari perspektif efficient contracting

(efficient earning management), dimana manajemen laba memberi

manajer suatu fleksibilitas untuk melindungi diri mereka dan

perusahaan dalam mengatisipasi kejadian – kejadian yang tak terduga

untuk kepentingan pihak–pihak yang terlibat dalam kontrak.

Page 42: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

27

Manajemen laba merupakan area yang kontroversial dan penting

dalam akuntansi keuangan. Manajemen laba tidak selalu diartikan sebagai

upaya negative yang merugikan karena tidak selamanya manajemen laba

berorientasikan pada manipulasi laba. Manajemen laba sulit untuk

dideteksi dari laporan keuangan kecenderungan manajemen laba untuk

tidak terlihat. Tindakan Earning Management merupakan cikal bakal

terjadinya suatu skandal akuntansi.

Cornett et al (dikutip oleh Widarti 2015) menyatakan bahwa tindakan

Earning Management telah memunculkan beberapa kasus skandal

pelaporan akuntansi yang secara luas diketahui, antara lain Enron, Merck,

World Com dan perusahaan lainnya. Dengan melihat beberapa kasus

tersebut, sangat relevan bila dikatakan bahwa earning management

merupakan bagian dari fraud. Financial Statement fraud sering kali

diawali dengan salah saji atau manajemen laba dari laporan keuangan

kuartal yang dianggap tidak material tetapi akhitnya tumbuh menjadi fraud

dan menghasilkan laporan keuangan tahunan yang menyesatkan secara

material (Rezaee, 2002) dalam Jurnal M Iqbal dan Murtanto (2016).

Earning management juga tidak dapat secara langsung diamati.

Sehingga dibutuhkan suatu proksi untuk dapat mengindikasi terjadinya

manajemen laba. Dalam beberapa penelitian, Discretionary Accruals

sebagai proksi manajemen laba dihitung dengan menggunakan Modified

jones Model Deschow et al. (dikutip oleh Widarti 2015).

Page 43: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

28

6. Laporan Keuangan

a. Definisi Laporan Keuangan

Menurut PSAK No. 1 (Refisi 2009), laporan keuangan dapat

didefinisikan sebagai suatu penyajian terstruktur dari posisi keuangan

dan kinerja keuangan suatu entitas. Kieso et al, (2011) mendefinisikan

Financial Reporting sebagai informasi keuangan yang disediakan oleh

perusahaan untuk membantu pengguna laporan keuangan dalam

memutuskan alokasi modal terhadap perusahaan.

Dari definisi tersebut, dapat disimpulkan bahwa laporan keuangan

adalah suatu wadah yang digunakan untuk menyampaikan infromasi

kepada para penggunanya untuk mengambil keputusan (Githa, 2016).

Oleh sebab itu sebuah laporan keuangan sebaiknya disajikan secara

baik dan benar.

b. Tujuan Laporan Keuangan

Laporan keuangan memiliki tujuan untuk menyediakan informasi

yang bermanfaat bagi pengguna laporan keuangan untuk mengambil

keputusan ekonomis. Informasi tersebut mencakup mengenai posisi

keuangan, kinerja keuangan dan arus kas perusahaan (Menurut PSAK

No. 1 Refisi 2009). Tujuan lainnya dari laporan keuangan adalah

menyediakan informasi dengan manfaat setinggi mungkin dengan biaya

serendah mungkin (Kieso, et al, 2011).

Page 44: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

29

c. Pengguna Laporan Keuangan

PSAK – Kerangka Dasar Penyusunan dan Penyajian Laporan

Keuangan (LDPPLK) menjelaskan Pengguna laporan keuangan tersebut

antara lain sebagai berikut :

1) Investor

Para investor memiliki kepentingan terkait dengan keputusan

investasi mereka terkait dengan aksi yang akan dilakukan seperti

membeli, menahan, atau menjual.

2) Karyawan

Para karyawan membutuhkan informasi terkait dengan imbalan–

imbalan yang akan diperoleh, peluang kerja yang tersedia dan

manfaat–manfaat yang akan diterima.

3) Pemberi Pinjaman

Pemberi Pinjaman membutuhkan informasi mengenai keadaan

perusahaan untuk menilai apakah perusahaan mampu membayar

pinjaman tersebut beserta dengan bunganya dengan tepat waktu.

4) Pemasok dan Kreditur lainnya

Pemasok dan Kreditur lainnya membutuhkan informasi

mengenai apakah perusahaan akan mampu memenuhi kewajibannya

secara tepat waktu.

5) Pelanggan

Pelanggan membutuhkan informasi mengenai kelangsungan

kehidupan perusahaan. Informasi tersebut akan sangat berguna jika

Page 45: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

30

pelanggan tergantung pada perusahaan ataupun karena adanya

perjanjian jangka panjang.

6) Pemerintah

Pemerintah membutuhkan informasi untuk menetapkan

kebijakan dan untuk memperoleh data statistic terkait pendapatan

nasional dan lainnya.

7) Masyarakat

Masyarakat Membutuhkan informasi untuk mengetahui

bagaimana perkembangan perusahaan dan apa saja aktivitasnya.

d. Karakteristik Kualitatif Laporan Keuangan

IASB dalam Kieso et al (2011) menjelaskan bahwa karakteristik

kualitatif, informasi yang baik dengan informasi yang tidak bermutu

dapat dipisahkan dalam hal untuk mengambil keputusan ekonomis.

Kualitatif laporan keuangan terdiri dari Fundamental Qualities dan

Enhancing Qualities. Fundamental Qualities adalah relevance. Dengan

adanya relevance, informasi akuntansi akan bermanfaat untuk

mengambil keputusan. Agar relevan, predictive value (peramalan) dan

confirmatory value (penugasan) harus diperhatikan. Untuk itu,

informasi yang disajikan harus lengkap (completeness), netral (neutral)

dan bebas dari eror (free from error).

Karakteristik kualitatif lainnya, enhancing value berfungsi untuk

membedakan informasi yang lebih bermanfaat dan yang kurang

Page 46: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

31

bermanfaat. Kualitas terdiri dari comparability, verifiability, timeless

dan understandbility.

Menurut PSAK – KDPPLK terdapat empat karakteristik kualitatif

pokok yang membuat informasi laporan keuangan bermanfaat bagi

pengguna laporan keuangan, yaitu :

1) Dapat Dipahami

Kualitas ini dinilai penting bagi laporan keuangan karena akan

memberikan kemudahan bagi pengguna laporan keuangan untuk

segera memahami informasi yang tersaji.

2) Relevan

Relevansi dibutuhkan agar informasi yang disajikan bermanfaat

dan memenuhi kebutuhan penggunaan dalam mengambil keputusan

ekonomis. Ciri–ciri dari informasi yang relevan adalah mampu

membantu pengguna dalam melakukan evaluasi atas masa lalu, masa

kini dan masa depan.

3) Keandalan

Informasi yang andal harus bebas dari pengertian yang

menyesatkan, salah saji material dan disajikan secara tulus dan jujur.

4) Dapat Dibandingkan

Perbandingan yang akan dilakukan oleh pengguna laporan

keuangan adalah perbandingan antar periode dan perbandingan antar

perusahaan. Perbandingan antar periode digunakan untuk melihat

kecenderungan posisi dan kinerja perusahaan.

Page 47: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

32

B. Penelitian Terdahulu

Tabel 2.1

Ringkasan Penelitian Terdahulu

No

Nama

Peneliti

Judul

Penelitian

Variabel-Variabel

Penelitian

Hasil Penelitian

1 Resti

Molida

(Mei

2011)

Pengaruh

Financial

Stability,

Personal

Financial Need

Dan

Ineffective

Monitoring

Pada Financial

Statement

Fraud dalam

Perspektif

Fraud Triangle

Variabel Dependen :

Financial Statement

Fraud. Variabel

Independen:

a. Pressure yang

diproksikan

dengan Financial

Stability, Personal

Financial Need

b. Opportunity yang

diproksikan

dengan

Ineffectiv

monitoring

Financial

Stability,

Personal

Financial Need

berpengaruh

signifikan

terhadap

Financial

Statement Fraud ,

Ineffective

Monitoring Tidak

Berpengaruh

terhadap

Financial

Statement Fraud

Page 48: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

33

No

Nama

Peneliti

Judul

Penelitian

Variabel-Variabel

Penelitian

Hasil Penelitian

2 Yung - I

lou &

Ming-

Long

Wang

(February

2009)

Fraud

RiskFactor of

The Fraud

Triangel

AssessingThe

Likehood of

Fraudulent

Financial

Reporting

Variabel Dependen :

Fraudulent

Financial Reporting.

Variabel independen

:

a. Pressure/Incentive

yang diproksikan

dengan Financial

Stability,

Management

Pressure, dan

Management or

Directors

Personal

Financial

situation is

Iintimidated by

the

entity's Financial

performance

b. Opportunity yang

Financial

Stability

Management

Pressure,

Management or

directors personal

need,complicated

transaction,

Management

Integrity,

Independent

auditor

berpengaruh pada

Fraud Financial

Reporting

Effective internal

control tidak

berpengaruh pada

Fraud Financial

Reporting

Page 49: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

34

No

Nama

Peneliti

Judul

Penelitian

Variabel-Variabel

Penelitian

Hasil Penelitian

diproksikan

dengan

complicated

transaction dan

effective internal

control

c.Rationalization

yang diproksikan

dengan management

integrity dan

independent auditor

3 Prisca

Kusumaw

ardhani

(2013)

Deteksi

Financial

Statement Fraud

dengan Analisis

Fraud Triangel

Pada Perusahaan

Perbankan Yang

terdaftar di BEI

Variabel Dependent

:

Financial Statement

Fraud

Variabel

Independent :

a. Pressure

diproksikan dengan

Financial Stability

dan Personal

Financial

Stability dan

Ineffective

Monitorong

berpengaruh

terhadap

Financial

Statement Fraud,

Personal

Financial Need

Page 50: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

35

No

Nama

Peneliti

Judul

Penelitian

Variabel-Variabel

Penelitian

Hasil Penelitian

Financial Need

b.Opportunity

diproksikan

dengan Ineffective

monitoring

Tidak

berpengaruh

terhadap

Financial

Statement Fraud

4 Skousen,

et al

(2009)

Detecting and

Predicting

Financial

Statement

Fraud : The

Effectiveness of

The Fraud

Triangel and

SAS No. 99

Variabel Dependen :

Fraudulent

Financial Reporting.

Variabel Independen

:

a.Tekanan

b.kesempatan

c. Rasionalisasi

Tekanan dan

Kesempatan

berkolerasi positif

pada Fraudulent

Financial

Reporting

5 Kenedy

Samual

Sihombing

(Februari

2014)

Analisis Fraud

Diamond dalam

mendeteksi

Financial

Statement Fraud

: Studi Empiris

pada Perusahaan

Variabel Depenedent

: Fraud Financial

Statement : Earning

Management

Variabel Independen

:

a. Financial Stability

Financial

Stability, External

Pressure, Nature

of Industry,

Rationalization

berpengaruh

positif pada Fraud

Page 51: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

36

No

Nama

Peneliti

Judul

Penelitian

Variabel-Variabel

Penelitian

Hasil Penelitian

Manufaktur

Yang Terdaftar

di BEI Tahun

2010-2011

b. Financial target

c. External Pressure

d. Nature of Industry

e. Ineffective

monitoring

f. Change of auditor

g. Rationalization

h. Capability

Financial

Financial target,

Ineffective

monitoring

,Change of

auditor,

Capability

bepengaruh

negatif terhadap

Fraud Financial

6 Widarti

(Juni

2015)

Pengaruh Fraud

Triangel

Terhadap

Deteksi

Kecurangan

Laporan

Keuangan

pada

Perusahaan

Manufaktur

yang terdaftar

Variabel Dependen :

Manajemen Laba.

Variabel Independen

:

a. Financial Stability

b. Financial target

c. Personal

Financial Need

d. External Pressure

e. Nature of industry

f. Ineffective

Financial

stability,

Financial target,

Personal

Financial Need,

Eksternal

Pressure, Nature

Of Industry,

Ineffective

monitoring,

Organization

Page 52: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

37

No

Nama

Peneliti

Judul

Penelitian

Variabel-Variabel

Penelitian

Hasil Penelitian

di Bursa efek

Indonesian

(BEI)

Monitoring

g. Organization

Structure

h. Rasionalization

Structure,

Rasionalization

berpengaruh

Secara Simultan

Terhadap Laporan

Keuangan

7 Widarti

(Juni

2015)

Indarti,

Inova Fitri

Siregar,

dan

Nurhayani

Lubis

(Maret

2016)

Pengaruh Fraud

Triangel

Terhadap

Deteksi

Kecurangan

Laporan

Keuangan pada

Perusahaan

Manufaktur

yang terdaftar di

Bursa efek

Indonesian

(BEI)

Fraud

Detectionl

Variabel Dependen :

Manajemen Laba.

Variabel Independen

:

a. Financial

Stability

b. Financial target

c. Personal

Financial

Need

d. External Pressure

e. Nature of industry

f. Ineffective

Monitoring

g. Organization

Financial

stability,

Financial target,

Personal

Financial Need,

Eksternal

Pressure, Nature

Of Industry,

Ineffective

monitoring,

Organization

Structure,

Rasionalization

berpengaruh

Secara Simultan

Page 53: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

38

No

Nama

Peneliti

Judul

Penelitian

Variabel-Variabel

Penelitian

Hasil Penelitian

Laporan

Keuangan

Perusahaan

Manufaktur

yang

Terdaftar di

Bursa Efek

Indonesia

Structure

h. Rasionalization

Variabel Dependen :

Manajemen Laba.

Variabel

Independen:

a. Leverage

b. Financial

stability

c. Financial

target

Terhadap Laporan

Keuangan

Financial Stability

dan Financial

Target

Berpengaruh

Terhadap

kecurangan

pelaporan

keuangan ,

Leverage tidak

berpengaruh

terhadap

kecurangan

pelaporan

keuangan dan

Leverage,

FinancialStabil

ity, dan

Financial

Target

Page 54: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

39

No

Nama

Peneliti

Judul

Penelitian

Variabel-Variabel

Penelitian

Hasil Penelitian

mempunyai

pengaruh

terhadap

pendeteksian

kecurangan

pelaporan

keuangan

8

Indarti ,

Inova

Fitri

Siregar,

dan

Nurhay

ani

Lubis

(Maret

2016)

Rahmad

Puluka

dang,

Sahmin

Fraud

Detectionl

Laporan

Keuangan

Perusahaan

Manufaktur

yang

Terdaftar di

Bursa Efek

Indonesia

Pengaruh Fraud

Triangel

untuk

mendeteksi

Variabel Dependen :

Manajemen Laba.

Variabel

Independen:

a. Leverage

b. Financial

stability

c. Financial

target

Variabel Dependen :

Financial

Statement Fraud.

Variabel

Independen :

Financial Stability

dan Financial

Target

Berpengaruh

Terhadap

kecurangan

pelaporan

keuangan ,

Leverage tidak

berpengaruh

terhadap

kecurangan

pelaporan

keuangan dan

Page 55: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

40

No

Nama

Peneliti

Judul

Penelitian

Variabel-Variabel

Penelitian

Hasil Penelitian

Noholo

, Yayu

Isyana

D.P

(2014)

tindak

kecurangan

Laporan

Keuangan

pada

Perusahaan

Property dan

Real Estate di

BEI periode

2010 - 2012

a. Financial

Stability

b.Financial target

c. Personal

Financial

Need

d. External Pressure

e. Ineffective

monitoring

Leverage,

FinancialStabil

ity, dan

Financial

Target

mempunyai

pengaruh

terhadap

pendeteksian

kecurangan

pelaporan

keuangan

Financial

Stability,

Personal

Financial Need

External

Pressure,

Financial

Target

berpengaruh

Page 56: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

41

No

Nama

Peneliti

Judul

Penelitian

Variabel-Variabel

Penelitian

Hasil Penelitian

terhadap

Financial

statement

Fraud dan dan

Ineffective

Monitoring

tidak

berpengaruh

terhadap

Financial

statement

Fraud

9

Rahmad

Puluka

dang,

Sahmin

Noholo

, Yayu

Isyana

D.P

Pengaruh Fraud

Triangel

untuk

mendeteksi

tindak

kecurangan

Laporan

Keuangan

Variabel Dependen :

Financial

Statement Fraud.

Variabel

Independen :

a. Financial

Stability

b.Financial target

Financial

Stability,

Personal

Financial Need

External

Pressure,

Financial

Target

Page 57: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

42

No

Nama

Peneliti

Judul

Penelitian

Variabel-Variabel

Penelitian

Hasil Penelitian

(2014)

Susmita

Adriya

ni dan

Nanik

Sri

Utamin

ingsih

(Februa

ri 2015)

pada

Perusahaan

Property dan

Real Estate di

BEI periode

2010 - 2012

Analisis

Determinan

Financial

Statement

Melalui

Pendekatan

Fraud

Triangel

c. Personal

Financial

Need

d. External Pressure

e. Ineffective

monitoring

Variabel Dependen :

Financial

Statement Fraud.

Variabel

Independen :

a. External Pressure

b. Nature of Industry

c. Rasionalisasi

d. Kualitas Audit

berpengaruh

terhadap

Financial

statement

Fraud dan dan

Ineffective

Monitoring

tidak

berpengaruh

terhadap

Financial

statement

Fraud

External Pessure,

Nature

of Industry,

Rasionalisasi

dan Kualitas

Audit tidak

berpengaruh

terhadap

Page 58: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

43

No

Nama

Peneliti

Judul

Penelitian

Variabel-Variabel

Penelitian

Hasil Penelitian

Financial

Statement

Fraud

Page 59: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

44

C. Kerangka Pemikiran

Gambar 2.1

Fraud

Skandal Fraud

Faktor-faktor Penyebab Fraud

Masalah: Kecuranga dalam laporan keuangan untuk menampilkan gambaran kondisi

keuangan yang terbaik sehingga dapat menarik keuntungan bagi perusahaan tersebut.

Financial Stability

External Pressure

Financial Target

Financial Statement

Fraud

Metode Penelitian: Model Analisis Berganda

Hasil dan Pembahasan

Kesimpulan

Page 60: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

45

D. Perumusan Hipotesis

1. Financial Stability sebagai Variable yang Mempengaruhi Financial

Statement Fraud

Menurut SAS No. 99, manajer menghadapi tekanan untuk melakukan

Financial Statement Fraud ketika stabilitas keuangan (financial stability)

atau profitabilitas terancam oleh keadaan ekonomi, industri, dan situasi

entitas yang beroperasi (Skousen et al., 2009).

Financial Stability merupakan keadaan yang menggambarkan kondisi

keuangan perusahaan dari kondisi stabil. Ketika Financial Stability

perusahaan berada dalam kondisi yang terancam, maka manajemen akan

melakukan berbagai cara agar Financial Stability perusahaan terlihat baik.

Financial Stability diproksi dengan persentase perubahan total aset

(ACHANGE). Total aset meliputi aset lancar dan aset tidak lancar. Oleh

sebab itu, adanya perubahan persentase total aset yang tinggi

mengindikasikan terjadinya manipulasi pada laporan keuangan.

Penelitian yang dilakukan oleh Skousen et al. (2009) dalam Iqbal dan

Murtanto (2015) membuktikan bahwa semakin besar rasio perubahan total

aset suatu perusahaan maka probabilitas dilakukannya tindak kecurangan

pada laporan keuangan perusahaan tersebut semakin tinggi. Berdasarkan

uraian tersebut, diajukan hipotesis penelitian sebagai berikut:

H1 : Financial Stability berpengaruh terhadap Financial Statement

Fraud

Page 61: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

46

2. External Pressure sebagai Variable yang Mempengaruhi Financial

Statement Fraud

Tekanan eksternal adalah suatu kondisi yang menekan keadaan

seseorang diakibatkan pengaruh dari pihak luar (Herdiyani, 2013).

Tekanan eksternal dapat terjadi ketika perusahaan menghadapi kesulitan

besar dalam memenuhi pinjaman kredit yang memiliki risiko tinggi.

Kebutuhan pembiayaan eksternal terkait dengan kas yang dihasilkan dari

aktivitas operasi dan investasi (Skousen et al, 2009), yang dalam penelitian

ini diproksikan dengan Leverage.

Tekanan Eksternal diproksi dengan menggunakan leverage ratio,

yaitu rasio total hutang dibagi dengan total asset. Rasio Leverage (Lev)

menunjukkan proporsi jumlah penggunaan hutang oleh sebuah perusahaan.

Perusahaan dengan Leverage yang tinggi memiliki prasyarat hutang dan

motivasi tindakan manipulasi laba. Semakin besar tingkat leverage suatu

perusahaan, maka kemungkinan terjadinya Financial Statement Fraud

akan tinggi. Ansar (2011) dalam Norbarani (2012) ketika suatu perusahaan

memiliki rasio leverage yang besar maka akan menciptakan kemungkinan

untuk terjadinya kecurangan pelaporan keuangan yang dilakukan oleh

direksi dan manajemen perusahaan dengan cara mengecilkan rasio

leverage dengan tujuan untuk mencapai kepentingan mereka memperoleh

pinjaman.

Penelitian yang dilakukan oleh Tiffani (2015) membuktikan bahwa

bahwa leverage (LEV) yang lebih besar dapat dikaitkan dengan

Page 62: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

47

kemungkinan yang lebih besar untuk melakukan pelanggaran terhadap

perjanjian kredit. Berdasarkan uraian tersebut, diajukan hipotesis

penelitian sebagai berikut:

H2 : External Pressure berpengaruh terhadap Financial Statement

Fraud

3. Financial Targets sebagai Variable yang Mempengaruhi Financial

Statement Fraud

Target keuangan adalah suatu tingkat kinerja laba yang akan dicapai

atas usaha yang dikeluarkan. Perbandingan laba tehadap jumlah aktiva

atau Return on Asset adalah ukuran kinerja operasional yang banyak

digunakan untuk menunjukkan seberapa efisien aktiva telah bekerja

(Skousen et al., 2009). ROA sering digunakan dalam menilai kinerja

manajer dan dalam menentukan bonus, kenaikan upah, dan lain-lain.

Return On Asset digunakan untuk mengukur manajemen perusahaan

dalam memperoleh keuntungan (laba) secara keseluruhan. Semakin besar

ROA yang diperoleh, semakin besar pula tingkat keuntungan yang dicapai

oleh perusahaan tersebut dan semakin baik pula posisi perusahaan tersebut

dari segi penggunaan aset (Denda Wijaya, 2005). Akan tetapi, hasil

penelitian dari Skousen et al. (2009) yang dikutip oleh Tifani (2015) tidak

menguatkan bukti bahwa ROA berpengaruh terhadap Financial Statement

Fraud. Penelitian ini mencoba membuktikan bahwa ROA berpengaruh

terhadap Financial Statement Fraud. Berdasarkan uraian tersebut,

diajukan hipotesis penelitian sebagai berikut:

Page 63: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

48

H3 : Financial Targets berpengaruh terhadap Financial Statement

Fraud

4. Financial Stability, External Pressure, dan Financial Target sebagai

variabel yang Mempengaruhi Financial Statement Fraud

Berdasarkan uraian – uraian teoritis yang ada pada pengujian parsial,

maka hipotesis alternative yang disusun sebagai berikut :

Financial Stability, External Pressure, dan Financial Target secara

simultan berpengaruh terhadap Financial Statement Fraud

Page 64: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

49

BAB III

METEDOLOGI PENELITIAN

A. Ruang Lingkup Penelitian

Jenis penelitian ini adalah penelitian pengujian hipotesis (hypothesis

resting) dengan menggunakan metode kuantitatif, metode ini menekankan

pada pengujian teori–teori melalui pengukuran variable–variable penelitian

dengan angka–angka dan melakukan analisis data dengan prosedur statistik

(Githa 2016). Tujuan penelitian ini untuk menganalisis hubungan antara

variabel independen yang merupakan komponen Fraud Triangle dengan

kecurangan laporan keuangan.

Metode kuantitatif dianggap tepat dan sesuai untuk digunakan dalam

penelitian ini. Hal ini dikarenakan penelitian ini menggunakan angka - angka

sebagai indikator variabel penelitian untuk menjawab permasalahan

penelitian. Sehingga penelitian ini menggunakan metode kuantitatif sebagai

pendekatan untuk menganalisis suatu permasalahan, penelitian ini

menggunakan Regresi Linier Berganda.

B. Metode Penentuan Sampel

Metode penelitian ini menggunakan metode purposive sampling, yaitu

pemilihan sampel berdasarkan kriteria yang telah ditentukan, kriteria

pemilihan sampel dalam penelitian ini adalah sebagai berikut:

1) Perusahaan menyajikan laporan tahunannya dalam website

perusahaan atau website BEI selama periode 2014-2017.

Page 65: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

50

2) Perusahaan menyajikan laporan tahunannya dalam satuan rupiah

(Rp) di website perusahaan atau website BEI selama periode

2014-2017.

3) Data yang tersedia lengkap (data secara keseluruhan tersedia pada

publikasi selama 2014-2017), mengenai data – data yang

berkaitan dengan variabel penelitian.

4) Perusahaan manufaktur yang menerbitkan laporan keuangan dan

laporan tahunan untuk periode yang berakhir pada 31 Desember.

5) Perusahaan manufaktur yang tidak mengalami kerugian selama

periode 2014-2017.

C. Metode Pengumpulan Data

Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data

sekunder. Data sekunder yang di maksud dalam penelitian ini adalah data

yang diambil dari laporan keuangan tahunan perusahaan.

Data yang diperoleh dalam bentuk jadi, telah dikumpulkan dan di olah oleh

pihak lain, biasanya sudah dalam bentuk publikasi berupa data – data variable

bebas (Molida, 2011). Data yang digunakan diperoleh dari berbagai sumber

diantaranya situs Bursa Efek Indonesia (http://www.idx.co.id

D. Metode Analisis Data

Analisis data mempunyai tujuan untuk menyampaikan dan membatasi

penemuan-penemuan hingga menjadi data yang teratur serta tersusun dan

lebih berarti. Metode analisis menggunakan metode analisis data kuantitatif

yang dinyatakan dengan angka-angka dan perhitungannya menggunakan

Page 66: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

51

program Statistical Package Social Sciences (SPSS). analisis yang digunakan

dalam penelitian ini adalah regresi linear berganda.

1. Statistik Deskriptif

Statistik deskriptif berhubungan dengan metode pengelompokan,

peringkasan, dan penyajian data dalam cara yang lebih informative.

Analisis deskriptif ditunjukan untuk memberikan gambaran atau

deskripsi data dari variable dependen berupa Financial Statement Fraud

serta variable independen berupa komponen Fraud Triangle (Pressure)

yakni Financial Stability, Exsternal Pressure, dan Financial Targets.

Data statistik yang digunakan menggunakan table Statistic Descriptive

yang merupakan nilai minimum, maksimum, nilai rata – rata dan standar

deviasi.

2. Uji Asumsi Klasik

Sebelum dilakukan pengujian hipotesis dengan analisis regresi

linear berganda, maka perlu dilakukan uji asumsi klasik sehingga data

tidak bias. Di dalam persamaan regresi linear berganda harus bersifat

BLUE (Best Linier Unsbiased Estimator), yang artinya bahwa

pengambilan keputusan melalui Uji F dan Uji t tidak boleh bias.

a. Uji Normalitas

Uji normalitas bertujuan untuk menguji apakah dalam model

regresi, variabel independen, variabel dependen atau keduanya

mempunyai distribusi normal atau tidak. Untuk mendeteksi

normalitas dapat diuji dengan analisi grafik dan uji statistic.

Page 67: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

52

Kolmogorow-Smirnov (K-S). Uji K-S dilakukan dengan tingkat

signifikan sebesar 0,05 maka : Nilai Asymp. Sig (2-tailed) < 0,05

maka distribusi data tidak normal, jika Asymp. Sig (2-tailed) > 0,05

maka distribusi data normal. Selain menggunakan metode One-

Sample Kolmogorov-Smirnov Test, dalam penelitian ini juga

menggunakan Analisis grafik dilakukan dengan cara melihat

penyebaran data pada sumber diagonal pada grafik normal P-P Plot

of regression standardized residual.

b. Uji Autokorelasi

Uji autokorelasi bertujuan untuk menguji apakah dalam model

regresi linear ada korelasi antara kesalahan pengganggu (problem

autokorelasi) pada periode t dengan kesalahan pengganggu pada

periode t-1 (sebelumnya). Model regresi yang baik adalah regresi

yang bebas dari autokorelasi.

Uji statistik yang digunakan dalam penelitian ini yaitu uji run

test. Jika nilai run test memiliki tingkat signifikan di atas > 0,05

berarti tidak terjadi autokorelasi (Ghozali, 2013).

c. Uji Heteroskedastisitas

Uji heteroskedastisitas bertujuan untuk menguji apakah di dalam

model regresi terjadi ketidaksamaan variance dan residual satu

pengamatan ke pengamatan yang lain. Jika variance dari residual

satu pengamatan ke pengamatan lain tersebut tetap, maka disebut

homoskedastisitas dan jika berbeda disebut heteroskedastisitas.

Page 68: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

53

Model regresi yang baik adalah yang homoskedastisitas atau yang

tidak terjadi heteroskedastisitas. Untuk mendeteksi ada tidaknya

heteroskedastisitas dapat dilakukan dengan melihat uji Glejser

dengan significance level (α) adalah 5% atau 0,05. Jika tingkat

signifikansi diatas 0,05 maka tidak ada heteroskedastisitas. Lalu

dalam penelitian ini juga menggunakan metode scatter plot. Jika

pada scatter plot memiliki titik-titik yang menyebar dan tidak

membentuk pola tertentu, maka tidak terjadi adanya

heteroskedastisitas.Sebaliknya, jika membentuk pola tertentu, maka

terjadi heteroskedastisitas.

d. Uji Multikolinieritas

Uji multikolinieritas bertujuan untuk menguji apakah model

regresi ditemukan adanya korelasi antar variabel bebas (independen).

Model regresi yang baik seharusnya tidak terjadi korelasi antara

variabel independen. Jika diantara variabel-variabel bebas saling

berkorelasi, maka variabel - variabel ini dikatakan tidak orthogonal.

Variabel orthogonal adalah variabel bebas yang memiliki nilai

korelasi sama dengan nol antar sesama variabel.

Uji ini dapat ditunjukkan dengan nilai tolerance dan Variance

Inflation Factor (VIF). Keduanya menunjukkan setiap variabel

manakah yang dijelaskan oleh variabel independen lainnya. Apabila

nilai Variance Inflation Factor (VIF) < 10 dan nilai tolerance > 0,1

Page 69: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

54

dan kurang dari atau sama dengan 1, berarti tidak terjadi

multikolinieritas dan sebaliknya.

3. Uji Hipotesis

Untuk menjawab hipotesis yang telah dibuat dapat digunakan

metode analisis sebagai berikut :

a. Regresi Linear Berganda

Untuk mengetahui ada atau tidaknya pengaruh Financial

Stability, External Pressure, dan Financial Target terhadap

Financial Statement Fraud dengan diproksikan manajemen laba

maka digunakan metode linier berganda dan untuk mempermudah

pelaksanaan perhitungan maka penelitian ini akan menggunakan alat

bantu Statistical Package Social Sciences (SPSS). Persamaan regresi

linier berganda untuk memeperoleh hubungan Discretionary

Accruals dan proksi dari Fraud Triangle di uji dengan persamaan

sebagai berkut:

Keterangan:

DAit (Y) = Discretionary Accruals perusahaan i tahun t

ß0 = Koefisien regresi konstanta

ß1, ß2, ß3, ß4 = Koefisien regresi masing-masing proksi

X1 = Financial Stability rasio perubahan total aset

X2 = External Pressure Rasio Leverage

X3 = Financial Target Rasio Return On Aset

Y = + ß1X1+ ß2X2+ß3X3 + ß4X4 + e

Page 70: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

55

b. Uji Individual atau parsial (Uji t)

Uji hipotesis dengan uji t yaitu apakah variabel independen

secara parsial memiliki pengaruh yang signifikan atau tidak dengan

variabel dependen. Kriteria penerimaan dan penolakan hipotesis

berdasarkan dara signifikansi kriterianya :

- Jika Signifikansi < 0,05 maka H0 diterima

- Jika Signifikansi > 0,05 maka H0 ditolak

c. Uji menyeluruh atau Simultan (Uji F)

Uji hipotesis dengan F yaitu, apakah variabel independen secara

simultan memiliki pengaruh yang signifikan atau tidak dengan

variabel dependen. Rumusan hipotesis dalam pengujian ini adalah

sebagai berikut :

H0 : ß1 = ß2 = ß3 = ß4

(Tidak ada pengaruh antara Financial Stability, External Pressure,

dan Financial Target dengan Financial Statement Fraud).

H1 : ß1 ≠ ß2 ≠ ß3 ≠ ß4

(Ada pengaruh antara Financial Stability, External Pressure, dan

Financial Target dengan Financial Statement Fraud).

Kriteria penerimaan dan penolakan hipotesis berdasarkan

signifikansi, kriterianya adalah :

- Jika Signifikansi < 0,05 maka H0 diterima

- Jika Signifikansi > 0,05 maka H0 ditolak

Page 71: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

56

E. Operasional Variabel Penelitian

1. Variabel Dependen (Y)

Variabel dependen atau variabel terikat merupakan variabel yang

dijelaskan atau dipengaruhi oleh variabel independen atau variabel bebas

(Sihombing, 2014). Variabel terikat dalam penelitian ini adalah

Financial Statement Fraud dengan Proksi Earnings Management.

Faktor-faktor pada Fraud Triangle digunakan untuk mendeteksi dan

memprediksi terjadinya Fraud. Financial Statement Fraud sering kali

diawali dengan salah saji atau manajemen laba dari laporan keuangan

kuartal yang dianggap tidak material tetapi akhirnya tumbuh menjadi

Fraud secara besar-besaran dan menghasilkan laporan keuangan tahunan

yang menyesatkan secara material (Rezaee, 2002) dikutip Molida (2011).

Oleh sebab itu, Earnings Management digunakan sebagai variabel

dependen dalam penelitian ini.

Jika suatu kondisi pihak manajemen ternyata tidak berhasil

mencapai target laba yang ditentukan, maka manajemen termotivasi

untuk memperlihatkan kinerja yang baik dalam menghasilkan nilai atau

keuntungan maksimal bagi perusahaan. Dasar akrual dalam laporan

keuangan memberikan kesempatan kepada manajer untuk memodifikasi

laporan keuangan untuk menghasilkan jumlah laba yang diinginkan.

Penghitungan laba terdiri dari Discretionary Accruals dan

Nondiscretionary Accruals. Nondiscretionary Accruals merupakan

Page 72: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

57

komponen akrual yang terjadi seiring dengan perubahan dari aktivitas

perusahaan. Discretionary Accruals merupakan komponen akrual yang

berasal dari Earnings Management yang dilakukan manajer.

Manajemen laba dapat diukur melalui Discretionary Accruals

berdasarkan Model Friedlan yang merupakan pengembangan Model

Healy (1985) dan Model De Angelo (1986). Model Friedlan (1994)

menyatakan restriksi bahwa akrual nondiskresi stasioner antara kondisi

bisnis yang berbeda. Friedlan mengasumsikan akrual nondiskresioner

adalah proporsional pada aktivitas operasi yang diukur dengan sales (S).

Manfaat utama dari model ini adalah tidak membutuhkan persyaratan

akan ketersediaan data yang tinggi. Penelitian yang menggunakan Model

Friedlan dilakukan oleh Gumanti (2001). Perhitungan discretionary

accrual menurut Model Friedlan adalah sebagai berikut: menghapus aset,

pengakuan atau penundaan pendapatan dan menganggap biaya atau

modal suatu pengeluaran.

Perhitungan discretionary accruals menurut model Friedlan (1994)

adalah sebagai berikut:

DACpt = (TACpt / SALEpt) – (TACpd / SALEpd)

Keterangan :

DACpt : Discretionary accruals pada periode t

TACpt : Total accruals pada periode t

TACpd : Total accruals pada periode dasar

SALEpt : Penjualan pada periode t

Page 73: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

58

SALEpd : Penjualan pada periode dasar

2. Variabel Independen (X)

Variabel Independen adalah tipe variabel yang menjelaskan atau

mempengaruhi variabel lain. Variabel independen pada penelitian ini

terdiri dari Financial Stability, External Pressure, dan Financial Targets

Variabel tersebut merupakan variabel–variabel dari Fraud Triangel. Oleh

karena itu diperlukan variabel yang kemudian dikembangkan dengan

proksi–proksi tertentu mengukurnya (Skousen et al, 2009) dikutip

Widarti (2015).

Variabel independen yang digunakan dalam penelitian ini adalah

Financial Stability yang di proksikan dengan rasio tingkat perubahan

asset (ACHANGE), External Pressure diproksikan dengan rasio

Leverage (LEV), Financial Targets diproksikan dengan rasio Return On

Asset (ROA)

a. Financial Stability (X1)

Financial Stability merupakan gambaran keadaan yang

menggambarkan kondisi keuangan perusahaan dalam kondisi stabil.

Ketika Financial Stability perusahaan berada dalam kondisi yang

terancam, maka manajemen akan melakukan berbagai cara agar

financial stability terlihat baik. Dalam SAS No. 99 mengungkapkan

bahwa stabilitas keuangan terancam oleh keadaan ekonomi, industry

dan isu – isu global secara tidak langsung memberikan tekanan

Page 74: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

59

kepada perusahaan untuk melakukan Financial Statement Fraud

(Githa,2016).

Variabel Financial Stability diukur dengan menggunakan

tingkat pertumbuhan perubahan asset pertahun (ACHANGE), dapat

dihitung menggunakan rumus rasio tingkat perubahan asset oleh

(Githa,2016):

ACHANGE =

b. External Pressure (X2)

External pressure merupakan tekanan yang berlebihan bagi

manajemen untuk memenuhi persyaratan atau harapan dari pihak

ketiga (Norbarani, 2012). Tekanan eksternal dapat terjadi ketika

perusahaan menghadapi kesulitan besar dalam memenuhi pinjaman

kredit yang memiliki risiko tinggi.

Variabel tekanan eksternal di ukur dengan menggunakan Rasio

Leverage (LEV). Penggunaan rasio ini dapat menunjukan proporsi

jumlah penggunaan hutang oleh suatu perusahaan. Perusahaan

dengan Leverage yang tinggi memiliki prasyarat hutang dan

motivasi tindakan manipulasi laba. Leverage digunakan untuk

mengetahui seberapa besar perusahaan dan asset yang ada di

perusahaan dibiayai oleh liabilitas Leverage dapat di hitung dengan

rumus (Iqbal dan Murtanto, 2016):

LEV =

Page 75: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

60

c. Financial Target (X3)

Financial Target adalah suatu target tingkat laba yang harus

diperoleh atas usaha yang di keluarkan untuk mendapatkan laba

tersebut. Dalam menjalankan aktivitasnya, perusahaan sering kali

mematok besaran tingkat laba yang harus diperoleh atas usaha yang

dikeluarkan untuk mendapatkan laba tersebut.

Financial Target di ukur dengan rasio Return On Asset (ROA)

yaitu rasio yang digunakan untuk mengukur kemampuan perusahaan

menghasilkan laba setelah pajak dan menunjukan seberapa besar

tingkat pengembalian asset yang di miliki perusahaan. ROA

merupakan bagian dari rasio dari hasil profitabilitas dalam analisis

keuangan atau pengukuran kinerja perusahaan. ROA dapat dihitung

dengan rumus (Githa , 2016):

ROA =

-

Page 76: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

61

BAB IV

ANALISIS DAN PEMBAHASAN

A. Gambarasn Umum Objek Penelitian

Dalam penelitian ini, populasi yang dipilih adalah perusahaan

manufaktur yang terdaftar di BEI periode 2014-2017. Metode yang digunakan

pada penelitian ini adalah metode purposive sampling dengan kriteria yang

telah ditentukan peneliti yaitu perusahaan yang telah terdaftar di BEI pada

tahun 2014, menerbitkan Annual report, menggunakan mata uang rupiah dan

mencatumkan informasi yang diperlukan untuk menghitung proxy pada

penelitian ini.

Proses seleksi sampel berdasarkan kriteria yang telah ditentukan dalam

penelitian ini dijelaskan pada tabel 4.1 berikut ini:

Tabel 4.1

Prosedur Pemilihan Sample

Keterangan Jumlah

Perusahaan sektor manufaktur yang terdaftar di BEI Tahun

2014-2017 145

Perusahaan sampel yang data laporan keuangannya tidak

terdapat di BEI (5)

Perusahaan sampel yang tidak menggunakan mata uang rupiah (30)

Perusahaan manufaktur yang mengalami kerugian selama

2014-2017 (32)

Perusahaan manufaktur yang memiliki ekuitas negatif (3)

Perusahaan sampel yang memiliki data outlayer (11)

Jumlah Perusahaan sampel 34

Jumlah Sampel (34 perusahaan x 4 tahun) 136

Sumber: Data yang telah diolah

Page 77: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

62

B. Hasil Uji Analisis dan Penelitian

1. Hasil Uji Statistik Deskripsi

Hasil data statistik deskriptif untuk masing-masing variabel yang

digunakan dalam penelitian ini dapat dilihat pada tabel dibawah ini:

Tabel 4.2

Hasil Uji Statistik Deskriptif

Sumber: Data yang diolah

Descriptive Statistics

N

Minimu

m

Maximu

m Mean

Std.

Deviation

X1 136 -8.18 .95 .0292 .72266

X2 136 -.69 1.93 .4120 .24863

X3 136 .00 .96 .1213 .15864

Y 136 -.31 .29 .0008 .09494

Valid N

(listwise)

136

Page 78: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

63

Berdasarkan Tabel 4.1 diketahui bahwa jumlah sampel sepanjang

periode penelitian adalah sebanyak 136 sampel. Hasil analisis statistik

deskriptif tersebut, dapat dijelaskan beberapa hal sebagai berikut, yaitu :

1) Variabel Financial Stability (ACHANGE) memiliki rata – rata

(mean) sebesar 0,029 dengan standar deviasi sebesar 0,722, nilai

minimum -8.188.

2) Variabel External pressure (LEV) memiliki rata-rata (mean) sebesar

0,412 dengan standar deviasi sebesar 0,248, nilai minimum -0,69 dan

nilai maksimum 1.93.

3) Variabel Financial Target (ROA) dengan rata-rata (mean) sebesar

0,121 dengan standar deviasi sebesar 0,158, nilai minimum 0,00 dan

nilai maksimum 0,96.

4) Variabel Financial Statement Fraud yang di proksikan dengan

Manajemen Laba (DACpt) memiliki rata-rata (mean) sebesar 0,008

dengan standar deviasi 0,094, nilai minimum dan nilai maksimum

0,29.

2. Uji Asumsi Klasik

a. Uji Normalitas

Uji Normalitas adalah langkah awal untuk menentukan apakah

data penelitian yang ada layak untuk digunakan dan dilakukan

pengujian hipotesis. Dan apakah model regresi variabel dependen

dan variabel independen mempunyai distribusi normal atau tidak,

Page 79: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

64

yang datanya diukur dengan menggunakan non parametric. Jika data

distribusi normal, maka pengujian hipotesis akan dilakukan dengan

statistic parametric.

Uji normalitas bertujuan untuk menguji apakah dalam model

regresi, varibel dependen dan variabel independen keduanya

mempunyai distribusi normal atau tidak. Uji normalitas data dalam

penelitian ini menggunakan uji Kolmogorov-smirnov (Uji K-S)

dengan ringkasan hasil analisis sebagaimana disajikan pada tabel

berikut ini :

Page 80: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

65

Tabel 4.3

Hasil Uji Normalitas

One-Sample Kolmogorov-Smirnov Test

Unstandardized Residual

N 144

Normal

Parametersa,b

Mean .0000000

Std.

Deviation

.10248875

Most

Extreme

Differences

Absolute .068

Positive .068

Negative -.055

Test Statistic .068

Asymp. Sig. (2-tailed) .200c,d

a. Test distribution is Normal.

b. Calculated from data.

c. Lilliefors Significance Correction.

d. This is a lower bound of the true significance.

Sumber: Data yang diolah

Berdasarkan hasil uji normalitas pada tabel 4.2 diketahui bahwa

nilai signifikan sebesar 0,200 yang berarti berada diatas 0,05. Hal ini

berarti bahwa data residual telah terdistribusi normal.

Uji normalitas dalam penelitian ini juga dilakukan dengan

analisis grafik Normal P-P Plot yang membandingkan kumulatif dari

Page 81: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

66

distribusi normal, dimana normalitas dapat dideteksi dengan melihat

penyebaran data (titik) pada sumbu diagonal dari grafik normal.

Dasar pengambilan keputusannya adalah :

a) Jika data menyebar di sekitar garis diagonal dan mengikuti arah

garis diagonalnya, maka model regresi memenuhi asumsi

normalitas.

b) Jika data menyebar jauh dari garis diagonal dan tidak mengikuti

arah garis diagonal, maka model regresi tidak memenuhi asumsi

normalitas. Berikut hasil uji normalitas dengan Normal P-P Plot.

Gambar 4.1

Hasil uji Normalitas Grafik Histogram

Page 82: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

67

Gambar 4.2

Hasil Uji Normalitas (grafik Normal P-P Plot)

Sumber: Data yang diolah

Dari tampilan grafik Normal P-P Plot di atas terlihat bahwa

titik-titik data menyebar di sekitar garis diagonal dan penyebarannya

mengikuti pola garis diagonal, maka dapat dikatakan bahwa model

regresi memenuhi asumsi normalitas dan model regresi layak untuk

dilakukan pengujian hipotesis dalam penelitian ini. Uji normalitas

data juga digunakan untuk mengidentifikasi apakah residual

berdistribusi normal. Hal ini dilakukan bertujuan tidak hanya sekedar

Page 83: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

68

memperoleh nilai estimasi, namun juga untuk menaksir dan menguji

hipotesis.

b. Uji Autokorelasi

Model regresi linear haruslah terbebas dari korelasi antara

kesalahan penganggu, pada periode t dengan kesalahan penganggu

pada periode sebelumnya. Auto korelasi dapat terjadi karena data

observasi yang berurutan sepanjang waktu dan berkaitan sau sama

lain. Untuk mengetahui apakah model regresi terdeteksi ada atau

tidaknya autokorelasi maka salah satu caranya Run Tes (Ghozali,

2016). Di bawah ini adalah hasil uji autokorelasi yang dipaparkan

dalam tabel di bawah ini :

Page 84: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

69

Tabel 4.4

Hasil Uji Autokorelasi

Runs Test

Unstandardized Residual

Test Valuea -.00695

Cases < Test Value 68

Cases >= Test Value 68

Total Cases 136

Number of Runs 74

Z .861

Asymp. Sig. (2-tailed) .389

a. Median

Berdasarkan tabel 4.3 diatas diketahui bahwa nilai Asymp. Sig.

(2-tailed) sebesar 0,389 lebih besar dari signifikan yang ditetapkan

yaitu sebesar 0,05 dari pernyataan tersebut dapat disimpulkan bahwa

tidak terjadi autokorelasi atas nilai residual

c. Uji Heteroskedastisitas

Uji heteroskedastisitas digunakan untuk mengetahui apakah

dalam sebuah model regresi terjadi ketidaksamaan varian dari

residual satu pengamatan ke pengamatan lain. Pada penelitian ini

untuk mengetahui ada atau tidaknya problem heterokedastisitas

Page 85: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

70

digunakan Uji Glejser. Dasar pengambilan keputusannya, jika

tingkat signifikan yang dihasilkan oleh metode Uji Glejser yaitu

diatas tingkat kepercayaan 0.05 atau 5% maka data tersebut tidak

bersifat heterokedastisitas.

Tabel 4.5

Hasil Uji Heterokedastisitas

Coefficientsa

Model

Unstandardized Coefficients

Standardized

Coefficients

t Sig. B Std. Error Beta

1 (Constant) ,068 ,012 5,562 ,000

X1 ,006 ,007 ,066 ,763 ,447

X2 ,005 ,022 ,021 ,228 ,820

X3 -,018 ,035 -,046 -,506 ,614

a. Dependent Variable: absRES

Berdasarkan hasil tabel 4.4 di atas, hasil pengujiannya tidak

terjadi heterokedastisitas pada variabel bebas yaitu LEV, DAN ROA

karena nilai signifikansi > 5% (0.05).

d. Uji Multikolinearitas

Multikoliearitas menunjukan bahwa antara variabel independen

mempunyai hubungan langsung (korelasi) yang sangat kuat.

Multikolinearitas terjadi jika nilai variance inflation factor (VIF)

lebih besar dari 10 atau nilai Tolerance lebih kecil 0,1.

Jika VIF < 10 atau Tolerance > 0,1 maka Ho diterima, berarti

tidak ada masalah multikolinearitas. Jika VIF > 10 atau Tolerance <

Page 86: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

71

0,1 maka Ho ditolak, berarti ada masalah multikolinearitas. Dari

hasil pengolahan data statistic diperoleh tabel pengujian

multikolinearitas sebagai berikut :

Tabel 4.6

Hasil Uji Multikolinearitas

Coefficientsa

Model

Collinearity Statistics

Tolerance VIF

1 (Constant)

X1 .994 1.006

X2 .924 1.082

X3 .921 1.086

a. Dependent Variable: Y

Sumber: Data yang diolah

3. Hasil Uji Hipotesis

1) Persamaan Regresi Linier Berganda

Analisis regresi linier berganda adalah statistik yang digunakan

untuk menjelaskan seberapa besar pengaruh antara lebih dari satu

variabel bebas, dalam hal ini pengaruh rasio keuangan yang terdiri

dari ACHANGE, LEV, DAN ROA, terhadap Manajemen Laba

perusahaan Manufaktur

Page 87: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

72

Tabel 4.7

Hasil Uji Regresi Linear Berganda

Coefficientsa

Model

Unstandardized Coefficients

Standardized

Coefficients

t Sig. B Std. Error Beta

1 (Constant) -.015 .019 -.794 .428

X1 .026 .011 .197 2.328 .021

X2 .012 .034 .033 .372 .710

X3 .080 .053 .133 1.511 .133

a. Dependent Variable: Y

Sumber: Data yang diolah

Model persamaan regresi dari hasil Tabel 4.6 diatas adalah :

Y = + ß1X1+ ß2X2+ß3X3 + ß4X4 + e

Y = -0,015 + 0,026 (FS) + 0,012 (EP) + 0,080 (FT) + e

2) Uji Kelayakan Variabel

a) Uji Individual atau Parsial (Uji t)

Pengujian secara parsial dalam penelitian ini menggunakan

uji t. jika nilai profitabilitas (sig) < 0,05 maka H0 diterima,

yang berarti variabel independen berpengaruh secara signifikan

terhadap variabel dependen dan (sig) > 0,05 H0 ditolak, yang

Page 88: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

73

berarti variabel independen tidak berpengaruh secara

signifikan terhadap variabel dependen.

Berdasarkan hasil Tabel 4.7 diatas, maka diketahui bahwa

Financial Stability (ACHANGE) memiliki nilai signifikan <

(0,05) yang artinya memiliki pengaruh secara parsial terhadap

Financial Statement Fraud. Sedangkan External Pressure

(LEV) dan financial target memiliki nilai signifikan > α (0,05)

yang artinya tidak memiliki pengaruh secara parsial terhadap

Financial Statement Fraud

Tabel 4.8

Model Summaryb

Model R

R

Square

Adjusted R

Square

Std. Error of

the Estimate Durbin-Watson

1 .242a .059 .037 .09316 1.819

Sumber: Data yang diola

a. Predictors: (Constant), X3, X1, X2

b. Dependent Variable: Y

Dari tabel di atas dapat diketahui bahwa nilai Adjusted

Square adalah sebesar 0,037. Hal ini berarti bahwa sebesar

3,7% variabel dependen perusahaan yang di ukur melalui

Financial Statement Fraud dipengaruhi oleh variabel

independent yaitu Financial Stability, External Presseure, dan

Financial Target.

Page 89: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

74

b) Uji Simultan (Uji F)

Uji ini digunakan untuk mengetahui pengujian pada semua

variabel independen yang terdiri dari Financial Stability,

External Pressure, dan Financial Target terhadap variabel

dependen Financial Statement Fraud industri Manufaktur di

BEI apakah layak untuk diteliti.

Tabel 4.9

Hasil Uji F

ANOVAb

Model

Sum of

Squares Df

Mean

Square F Sig.

1 Regression .071 3 .024 2.735 .046a

Residual 1.146 132 .009

Total 1.217 135

a. Predictors: (Constant), X3, X1, X2

b. Dependent Variable: Y

Sumber; Data yang diolah

Berdasarkan hasil regresi pada tabel 4.8 menunjukan

nilai F Hitung = 2.735 dengan nilai probabilitas yaitu 0,046. Hal

tersebut berarti diketahui nilai (sig) < 0,05. Sehingga dapat

disimpulkan bahwa variabel Financial Stability, External

Page 90: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

75

Pressure, Financial Target dan Personal Financial Need

berpengaruh signifikan secara simultan terhadap Financial

Statement Fraud industri Manufaktur di BEI dan layak untuk

diteliti.

C. Pembahasan

a. Pengaruh Financial Stability (X1) terhadap Financial statement

Fraud (Y)

Berdasarkan hasil regresi pada tabel 4.7 diketahui bahwa

variabel Financial Stability (ACHANGE) memiliki nilai signifikansi

sebesar 0,021 dengan koefesiensi regreai sebesar 0,197. Sehingga

dapat disimpulkan bahwa ACHANGE berpengaruh secara siginifikan

terhadap Financial Statement Fraud dengan proksi Earning

Manajemen.

Penelitian ini sejalan dengan penelitian Widarti (2015) yang

menyatakan Financial Stability berpengaruh secara signifikan

terhadap Financial Statement Fraud.

Hal ini menunjukan keadaan yang dapat terjadi ketika para

manajer tidak serta-merta memanipulasi laporan keuangan untuk

meningkatkan prospek perusahaan ketika rata-rata pertumbuhan

berada di bawah rata-rata industri seperti yang di ungkapkan oleh

Loebbecke et al (1989) sehingga akan memperparah kondisi keuangan

perusahaan di masa mendatang. Keadaan demikian akan mempersulit

perusahaan dalam menerima bantuan atau investasi dari pihak

Page 91: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

76

eksternal maupun internal untuk meyelamatkan perusahaan mereka

ketika terancam kondisi ekonomi global sehingga membuat

perusahaan sulit berkembang dan samakin buruk di masa depan.

Namun penelitian yang dilakukan oleh Githa (2016) menyatakan

bahwa Financial Stability tidak berpengaruh signifikan terhadap

Financial Statement Fraud.

Ketika suatu perusahaan berada dalam kondisi stabil maka nilai

perusahaan akan naik dalam pandangan investor, kreditor, dan publik.

Menurut SAS No. 99, manajer menghadapi tekanan untuk melakukan

kecurangan laporan keuangan ketika stabilitas keuangan dan

profitabilitas yang terancam oleh keadaaan ekonomi, industri, atau

situasi entitas yang beroperasi (Skousen et al.,2009).

Loebbecke dkk. (1989) Bell et al. (1991) menunjukkan bahwa

dalam kasus dimana perusahaan mengalami pertumbuhan yang berada

di bawah rata-rata industri, manajemen akan memanipulasi laporan

keuangan untuk meningkatkan prospek perusahaan (Skousen et al.,

2009).

b. Pengaruh External Pressure (X2) terhadap Financial Statement

Fraud (Y)

Berdasarkan hasil regresi pada tabel 4.7 diketahui bahwa variabel

External Pressure dengan rasio pengunaan hutang (LEV) memiliki

nilai signifikansi sebesar 0,710 dengan keofesiensi regreai sebesar

0,033. Sehingga dapat disimpulkan bahwa LEV tidak berpengaruh

Page 92: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

77

secara siginifikan terhadap Financial Statement Fraud dengan proksi

Earning Manajemen.

Hasil penelitian ini sejalan dengan penelitian yang dilakukan oleh

Sihombing (2014) yang menyatakan bahwa kemampuan perusahaan

dalam memenuhi kewajibannya (LEV) tidak berpengaruh terhadap

Financial Statement Fraud karena tekanan eksternal bukanlah faktor

kuat bagi perusahaan untuk melakukan Financial Statement Fraud

dan tidak sepenuhnya manajemen mengalami tekanan eksternal

memenuhi kewajibannya.

Hasil penelitian ini menunjukan kecenderungan perusahaan

melakukan fraud dengan karakteristik leverage yang rendah lebih

mungkin disebabkan karena kreditor saat ini tidak mempertimbangkan

lagi besaran leverage yang dihasilkan, melainkan ada pertimbangan

seperti tingkat kepercayaan atau jalinan hubungan baik antar

perusahaan dan kreditor. Menurut Van Home (2007) dalan Susmita

dan Nanik (2015), leverage merupakan biaya tetap yang di gunakan

untuk menandai perusahaan. Biaya ini menguntungkan perusahaan

apabila dapat dikelola dengan baik sehingga menghasilkan pendapatan

yang lebih besar dari biaya tetap yang dikeluarkan.

c. Pengaruh Financial Target (X3) terhadap Financial Statement

Fraud (Y)

Berdasarkan hasil regresi pada tabel 4.7 diketahui bahwa

variabel financial target dengan rasio (ROA) memiliki nilai

Page 93: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

78

signifikansi sebesar 0,133 dengan keofesiensi regreai sebesar 0,133

Sehingga dapat disimpulkan bahwa ROA tidak berpengaruh secara

siginifikan terhadap Financial Statement Fraud dengan proksi

Earning Manajemen. Arah koefisien positif berarti bahwa semakin

tinggi ROA perusahaan, maka semakin tinggi probabilitas perusahaan

melakukan Earning Management.

Hasil penelitian ini sejalan dengan penelitian Norbarani (2012)

yang menyatakan bahwa perusahaan yang memiliki laba besar belum

tentu melakukan manajemen laba daripada perusahaan dengan laba

kecil.

Namun, menurut Beasley (1996) dikutip oleh Rahmad

Pulukadang dkk (2014) manajer melakukan manupulasi terhadap rasio

profitabilitas adalah untuk menciptakan pertumbuhan sekaligus proksi

stabilitas keuangan. Pada ROA tahun sebelumnya yang tinggi

menunjukkan profitabilitas perusahaan yang tinggi dan menjadikan

target perolehan laba yang harus di peroleh pada tahun berikutnya

oleh perusahaan. Kondisi tersebut akan memberikan tuntutan kepada

manajemen untuk mencapai target laba yang tidaknya sama dengan

laba yang diperoleh tahun sebelumnya. Kondisi demikian yang

membuat manajemen melakukan tindak Financial Statement Fraud.

Page 94: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

79

d. Pengaruh Financial Stability, External pressure, dan Financial

Target terhadap Financial Statement Fraud (Y)

Berdasarkan hasil regresi pada tabel 4.9 diketahui bahwa variabel

Financial Stability, External pressure, dan Financial Target

menunjukkan nilai F = 2.735 dengan nilai probabilitas (sig) = 0,046 <

(sig) 0,05 Sehingga dapat disimpulkan berpengaruh secara simultan

terhadap Financial Statement Fraud dengan proksi Earning

Manajemen.

Page 95: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

80

BAB V

PENUTUP

A. Kesimpulan

Berdasarkan hasil analisis pada bab sebelumnya dengan mengambil

aspek sebanyak 136 perusahaan Manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek

Indonesia (BEI) selama periode penelitian tahun 2014-2017 dapat ditarik

kesimpulan sebagai berikut :

1. Financial Stability berpengaruh terhadap Financial Statement Fraud.

Penelitian ini sejalan dengan penelitian Widarti (2015) yang menyatakan

Financial Stability berpengaruh secara signifikan terhadap Financial

Statement Fraud.

2. External Pressure tidak berpengaruh terhadap Financial Statement Fraud.

Hasil penelitian ini sejalan dengan penelitian yang dilakukan oleh Susmita

dan Naik (2015) yang menyatakan bahwa kemampuan perusahaan dalam

memenuhi kewajibannya (LEV) tidak berpengaruh terhadap Financial

Statement Fraud.

3. Financial Target tidak berpengaruh signifikan terhadap Financial

Statement Fraud. Hasil penelitian ini sejalan dengan penelitian Norbarani

(2012) yang menyatakan bahwa perusahaan yang memiliki laba besar

belum tentu melakukan manajemen laba daripada perusahaan dengan laba

kecil.

Page 96: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

81

b. Keterbatasan

Keterbatasan Penelitian ini memiliki keterbatasan, diantaranya: Penelitian

ini hanya menggunakan satu jenis industri yaitu perusahaan yang terdaftar di

Bursa Efek Indonesia dengan rentan waktu 4 tahun yaitu 2014 – 2017.

Sehingga hasil penelitian tidak dapat digeneralisir. Kemudian Model untuk

memprediksi perusahaan yang melakukan fraud mungkin dapat memberikan

fakta bahwa perusahaan tersebut terindikasi fraud, tapi perusahaan tersebut

belum divonis secara hukum melakukan fraud.

c. Saran

Berdasarkan hasil penelitian dan kesimpulan yang dikemukakan diatas,

maka disarankan sebagai berikut :

Bagi peneliti selanjutnya diharapkan dapat menggunakan proksi lain dari

variabel dependen Financial Statement Fraud juga diharapkan memperluas

penelitian dengan menambah sampel penelitian perusahaan yang terdaftar di

Bursa efek Indonesia melalui periode pengamatan yang lebih panjang serta

manambah variabel – variabel lain yang diduga mempengaruhi Financial

Statement Fraud seperti faktor dari Opportunity, Rasionalisation, pergantian

auditor dan laporan opini audit.

Page 97: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

82

DAFTAR PUSTAKA

A Hall, James.2011. Sistem Informasi Akuntansi, Edisi 4, Jakarta:SalembaEmpat

Albrecht et al. (2011). “Asset Misappropriation Research White Paper for the Institute for

Fraud Prevention”. Cengange Learning. E-Book

Ansar, Muhammad. 2014. “Analisis Faktor-faktor yang Mempengaruhi Kecurangan

Pelaporan Keuangan pada Perusahaan Publik di Indonesia.” Artikel.

Ardiyani, Susmita dan Nanik S. Utaminingsih. 2015. “Analisis Determinan Financial

Statement Melalui Pendekatan Fraud Triangel Accounting Analysis Journal Volume 4

No.1.”

BAPEPAM. SE-02/PM/2002. “Pedoman Penyajian dan Pengungkapan Laporan Keuangan

Emiten atau Perusahaan -Perusahaan Publik.” Jakarta: BAPEPAM

Bursa Efek Indonesia. Laporan Keuangan. http www.idx.co.id.

Cressey, D. 1953. Other People’s Money: a Study in the Social Psychology of

Embezzlement. Glencoe, IL: Free Press.

Dechow, P., Sloan, R., & Sweeney, A. 1996. Causes and consequences of earnings

mnipulation: an analysis of firms subject to enforcment actions by the SEC.

Contemporary Accounting Research. Volume 13 No. 1, hal. 1-36.

Hendriksen, E.S, 2002, Teori Akuntansi, Jilid 2, Edisi Kelima, Jakarta: penerbit Erlangga.

Isgiyata jaka, Indayani dan Budiyoni Eko 2018. “Studi tentang Teori Gone dan Pengaruhnya

terhadap Fraud dengan Idealisme Pimpinan sebagai Variable Moderasi: Studi pada

Pnegadaan Barang/Jasa di Pemerintahan”. Jurnal Dinamika Akuntansi dan Bisnis Vol. 5(1),

pp 31-42.

Iqbal, M., & Murtanto. (2016). “Analisa Pengaruh Faktor-faktor Fraud Triangle

terhadap Kecurangan Laporan Keuangan pada Perusahaan Property dan

Real Estate yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia”. Seminar Nasional

Cendekiawan 2016.

Ernst & Young. 2009. “Detecting Financial Statement Fraud: What Every Manager Needs

To Know”.

Hall, J. 2011. Accounting Information Systems, 7e. Cengage Learning: United States

Koroy, Tri Ramayana. 2008. Pendeteksian Kecurangan (Fraud) Laporan Keuangan Oleh

Auditor Eksternal. Jurnal Akuntansi dan Keuangan. Volume 10 No. 1, Mei: hal. 22-33.

Kurniawati, Ema. 2012. “Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Financial Statement

Fraud Dalam Perspektif Fraud Triangle.” Artikel.

Page 98: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

83

Kusumawardhani, Prisca. 2013. “Deteksi Financial Statement Fraud dengan Analisis Fraud

Triangle pada Perusahaan Perbankan yang di BEI.”

Loebbecke, J., Eining, M., and Willingham, J. 1989. Auditor’s Experience with Material

Irregularities: Frequency, Nature, and Detestability. Auditing: A Journal of Practice

and Theory, Vol. 9, No. 1.

Lou, Y.I., & Wang, M.L. 2009. Fraud Risk Factor Of The Fraud Triangle Assesing The

Likelihood Of Fraudulent Financial Reporting. Journal Of Business And Economic

Research. Volume 7 No. 2, hal. 62-66.

Martyanta, Daljono. 2013. ”Pendeteksian Kecurangan Laporan Keuangan Melalui Faktor

Risiko Tekanan dan Peluang.” Jurnal Akuntansi dan Bisnis Volume 2 No. 2: 1-12.

Molida, Resti. 2011. ”Pengaruh Financial Stability, Personal Financial Need Dan Ineffective

Monitoring Pada Financial Statement Fraud Dalam Perspektif Fraud Triangle.”

Skripsi Tidak Diterbitkan. Semarang: Artikel.

Nabila, Atia R. 2013. “Deteksi Kecurangan Laporan Keuangan dalam Perspektif Fraud

Triangle.” Artikel

Norbarani, Listiana. 2013. ”Pendeteksian Kecurangan Laporan Keuangan Dengan Analisis

Fraud Triangle Yang Diadopsi dalam SAS No.99.”

Priantara, Diaz. 2013. “FraudAuditing & Investigation.” Mitra Wacana Media:Jakarta.

Pulukadang, Rahmad; Noholo, Sahmin; dan Pongoliu,Yayu Isyana D. (2014).

“Pengaruh Fraud Triangle untuk Mendeteksi Tindak Kecurangan Laopran

pada Perusahaan Properti dan Real Estate di Bursa Efek Indonesia Periode

2010-2012” Artikel.

Rachmawati, K. Kusuma dan Marsono 2014. “Pengaruh Faktor-faktor Dalam Perspektif

Fraud Triangle Terhadap Fraudulent Financial Reporting.Journal Of Accounting

Volume 3 No.2:1”

Rezaee, Z. 2009. Financial Statement Fraud: Prevention and Detection. Second Edition. New

York: John Willey & Sons, Inc.

Sihombing, Kennedy S. dan R. Shiddiq 2014.“Analisis Fraud Diamond dalam Mendeteksi

Financial Statement Fraud: Studi Empiris Pada Perusahaan Manufaktur yang

Terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) Tahun 2010-2012.” Diponegoro Journal Of

Accounting Volume03 Nomor 02:1-12.

Skousen, Christopher J dan Charlotte J. Wright, “Contemporaneous Risk Factors And The

Prediction Of Financial Statement Fraud”, www.ssrn.com 2006.

Skousen, C. J., K. R. Smith, dan C. J. Wright. 2009. “Detecting and Predecting Financial

Statement Fraud: The Effectiveness of The Fraud Triangle and SAS No. 99.” Corporate

Governance and Firm Performance Advances in Financial Economis, Vol. 13, h. 53-81

Page 99: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

84

Sulistyanto. (2008). Manajemen Laba: Teori dan Model Empiris. Jakarta: Grasindo. Susmita Andriani, N. S. (2015). “Analisis Determinan Financial Statement melalui

pendekatan Fraud Triangle.”

Tuanakotta, Theodorus M. 2010. “Akuntansi Forensik dan Audit Investigasi.” Edisi 2.

Salemba Empat: Jakarta.

Widarti. 2015. “Pengaruh Fraud Triangle Terhadap Deteksi Kecurangan Laporan

Keuangan pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia

(BEI)”. Jurnal Manajemen dan Bisnis Sriwijaya.

Page 100: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

Lampiran 2

Hasil Perhitungan Keseluruhan

No Nama Tahun FS (X1) EP (X2) FT (X3) FSF (Y)

1 ADES 2014 0.13 0.42 0.06 -0.12

2 AKPI 2014 -8.18 0.54 0.02 -0.19

3 ALDO 2014 0.16 0.57 0.06 0.08

4 AMFG 2014 0.10 0.21 0.12 0.04

5 ASII 2014 0.09 0.49 0.09 0.04

6 BATA 2014 0.12 0.45 0.09 0.02

7 BIMA 2014 -0.13 0.86 0.10 0.01

8 CEKA 2014 0.17 0.58 0.03 -0.04

9 CPIN 2014 0.25 0.47 0.08 0.01

10 DLTA 2014 0.13 0.00 0.00 0.10

11 DPNS 2014 0.05 0.12 0.05 -0.23

12 DVLA 2014 0.04 0.24 0.07 -0.06

13 GGRM 2014 0.13 0.43 0.09 0.03

14 HMSP 2014 0.03 0.52 0.36 -0.09

15 IGAR 2014 0.10 0.27 0.16 0.04

16 IMPC 2014 0.05 0.44 0.17 0.13

17 INAI 2014 0.15 0.86 0.02 0.05

18 INDF 2014 0.10 0.53 0.06 -0.02

19 INDS 2014 0.04 0.20 0.06 0.09

20 INTP 2014 0.08 0.15 0.18 -0.01

21 JECC 2014 -0.17 0.84 0.02 0.02

22 JPFA 2014 0.05 0.67 0.02 -0.07

23 KBLI 2014 0.00 -0.69 0.05 -0.09

24 KLBF 2014 0.09 0.22 0.17 -0.12

25 LION 2014 0.17 0.30 0.08 -0.09

26 LMSH 2014 -0.01 0.20 0.05 -0.02

27 MERK 2014 0.03 0.23 0.26 -0.10

28 MLIA 2014 0.00 0.84 0.02 0.13

29 MYOR 2014 0.06 0.60 0.04 -0.02

30 PYFA 2014 -0.01 0.44 0.02 0.01

31 RICY 2014 0.05 0.67 0.01 -0.19

32 ROTI 2014 0.15 0.56 0.09 0.02

33 SCCO 2014 -0.06 0.51 0.08 0.01

34 SKBM 2014 0.23 0.53 0.14 0.00

35 SKLT 2014 0.09 0.59 0.05 0.12

36 SMBR 2014 0.07 0.08 0.11 -0.05

37 SMGR 2014 0.10 0.27 0.16 -0.01

Page 101: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

38 SMSM 2014 0.02 0.36 0.24 0.03

40 STAR 2014 0.03 0.37 0.00 -0.13

41 TCID 2014 0.21 0.33 0.09 0.07

42 TOTO 2014 0.14 0.45 0.14 0.03

43 TRIS 2014 0.09 0.41 0.07 0.04

44 TSPC 2014 0.03 0.27 0.10 -0.02

45 ULTJ 2014 0.04 0.22 0.10 -0.01

46 UNIT 2014 -0.04 0.45 0.00 -0.31

47 VOKS 2014 -0.26 0.68 0.05 0.04

48 WIIM 2014 0.08 0.37 0.08 -0.02

49 ADES 2015 0.23 0.59 0.05 -0.04

50 AKPI 2015 0.23 0.34 0.01 0.21

51 ALDO 2015 0.05 1.00 0.07 0.00

52 AMFG 2015 0.08 0.21 0.08 -0.03

53 ASII 2015 0.04 0.48 0.06 -0.09

54 BATA 2015 0.03 0.31 0.16 0.11

55 BIMA 2015 -0.05 1.93 0.03 -0.08

56 CEKA 2015 0.14 0.57 0.07 -0.10

57 CPIN 2015 0.16 0.49 0.07 0.05

58 DLTA 2015 0.04 0.18 0.18 -0.01

59 DPNS 2015 0.02 0.12 0.04 0.29

60 DVLA 2015 0.10 0.29 0.08 0.06

61 GGRM 2015 0.08 0.40 0.10 0.07

62 HMSP 2015 0.25 0.16 0.27 0.24

63 IGAR 2015 0.09 0.19 0.13 -0.06

64 IMPC 2015 -0.04 0.35 0.08 -0.05

65 INAI 2015 0.33 0.82 0.02 -0.04

66 INDF 2015 0.06 0.53 0.04 0.08

67 INDS 2015 -0.12 0.25 0.00 -0.07

68 INTP 2015 -0.05 0.14 0.16 0.01

69 JECC 2015 0.22 0.73 0.00 0.03

70 JPFA 2015 0.08 0.64 0.03 0.08

71 KBLI 2015 0.14 0.34 0.07 0.13

72 KLBF 2015 0.09 0.20 0.15 0.13

73 LION 2015 0.05 0.29 0.07 0.09

74 LMSH 2015 -0.05 0.16 0.01 -0.03

75 MERK 2015 -0.11 0.26 0.22 -0.21

76 MLIA 2015 -0.01 0.84 0.02 -0.18

77 MYOR 2015 0.09 0.54 0.11 -0.05

78 PYFA 2015 -0.08 0.37 0.02 -0.05

79 RICY 2015 0.02 0.67 0.01 0.10

Page 102: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

80 ROTI 2015 0.21 0.56 0.10 -0.05

81 SCCO 2015 0.07 0.48 0.09 0.00

82 SKBM 2015 0.15 0.55 0.05 -0.12

83 SKLT 2015 0.11 0.60 0.05 0.02

84 SMBR 2015 0.10 0.10 0.11 -0.09

85 SMGR 2015 0.10 0.28 0.12 -0.04

86 SMSM 2015 0.21 0.35 0.21 0.22

88 STAR 2015 -0.06 0.33 0.00 -0.03

89 TCID 2015 0.10 0.18 0.26 0.08

90 TOTO 2015 0.15 0.39 0.12 0.04

91 TRIS 2015 0.10 0.42 0.06 0.30

92 TSPC 2015 0.11 0.31 0.08 0.11

93 ULTJ 2015 0.18 0.21 0.15 -0.03

94 UNIT 2015 0.04 0.47 0.00 0.12

95 VOKS 2015 -0.01 0.67 0.00 0.02

96 WIIM 2015 0.01 0.30 0.10 0.10

97 ADES 2016 0.15 0.50 0.15 -0.12

98 AKPI 2016 -0.10 0.57 0.04 -0.19

99 ALDO 2016 0.11 0.51 0.12 0.01

100 AMFG 2016 0.22 0.35 0.14 -0.14

101 ASII 2016 0.95 0.47 0.15 -0.06

102 BATA 2016 -0.49 0.46 0.05 -0.08

103 BIMA 2016 -0.08 0.06 0.19 0.12

104 CEKA 2016 0.04 0.38 0.46 -0.01

105 CPIN 2016 -0.03 0.42 0.00 0.00

106 DLTA 2016 0.13 0.15 0.21 -0.09

107 DPNS 2016 0.07 0.11 0.30 -0.08

108 DVLA 2016 0.10 0.30 0.34 0.01

109 GGRM 2016 -0.01 0.37 0.29 0.12

110 HMSP 2016 0.11 0.20 0.30 0.03

111 IGAR 2016 0.13 0.15 0.16 0.02

112 IMPC 2016 0.26 0.46 0.12 0.14

113 INAI 2016 0.01 0.81 0.03 0.16

114 INDF 2016 -0.12 0.47 0.14 0.05

115 INDS 2016 -0.03 0.17 0.12 0.00

116 INTP 2016 0.08 0.13 0.96 0.06

117 JECC 2016 0.14 0.70 0.08 -0.05

118 JPFA 2016 0.11 0.51 0.22 -0.05

119 KBLI 2016 0.17 0.29 0.18 -0.05

120 KLBF 2016 0.10 0.18 0.85 0.11

121 LION 2016 0.07 0.31 0.20 0.01

Page 103: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

122 LMSH 2016 0.18 0.28 0.14 -0.07

123 MERK 2016 0.14 0.22 0.95 0.00

124 MLIA 2016 0.08 0.79 0.00 -0.02

125 MYOR 2016 0.12 0.52 0.21 0.07

126 PYFA 2016 0.04 0.37 0.08 -0.01

127 RICY 2016 0.07 0.68 0.02 -0.04

128 ROTI 2016 0.07 0.51 0.19 -0.04

129 SCCO 2016 0.28 0.50 0.53 -0.11

130 SKBM 2016 0.24 0.63 0.04 0.05

131 SKLT 2016 0.34 0.48 0.08 0.29

132 SMBR 2016 0.25 0.29 0.21 0.18

133 SMGR 2016 0.14 0.31 0.33 -0.02

134 SMSM 2016 0.02 0.30 0.74 0.22

136 STAR 2016 0.71 0.29 0.00 -0.01

137 TCID 2016 0.05 0.18 0.15 -0.05

138 TOTO 2016 0.05 0.41 0.16 -0.03

139 TRIS 2016 0.10 0.46 0.08 0.07

140 TSPC 2016 0.05 0.30 0.28 0.05

141 ULTJ 2016 0.16 0.18 0.95 0.07

142 UNIT 2016 -0.06 0.44 0.00 -0.29

143 VOKS 2016 0.01 0.61 0.17 0.04

144 WIIM 2016 0.01 0.27 0.29 -0.06

145 ADES 2017 0.09 0.50 0.05 -0.06

146 AKPI 2017 0.05 0.59 0.01 -0.03

147 ALDO 2017 0.18 0.54 0.06 -0.05

148 AMFG 2017 0.12 0.43 0.01 0.03

149 ASII 2017 0.11 0.47 0.08 -0.07

150 BATA 2017 0.38 0.32 0.06 0.08

151 BIMA 2017 -0.03 0.05 0.14 0.11

152 CEKA 2017 -0.07 0.35 0.08 0.00

153 CPIN 2017 0.01 0.36 0.10 0.00

154 DLTA 2017 0.11 0.15 0.21 -0.05

155 DPNS 2017 0.04 0.13 0.02 0.31

156 DVLA 2017 0.07 0.32 0.10 -0.02

157 GGRM 2017 0.06 0.37 0.12 -0.01

158 HMSP 2017 0.01 0.21 0.29 -0.04

159 IGAR 2017 0.14 0.14 0.14 -0.04

160 IMPC 2017 0.01 0.44 0.04 0.13

161 INAI 2017 -0.10 0.77 0.03 -0.03

162 INDF 2017 0.07 0.47 0.06 0.17

163 INDS 2017 -0.02 0.12 0.05 -0.07

Page 104: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

164 INTP 2017 -0.04 0.15 0.06 -0.10

165 JECC 2017 0.18 0.72 0.04 0.09

166 JPFA 2017 0.09 0.54 0.05 -0.04

167 KBLI 2017 0.38 0.41 0.12 0.02

168 KLBF 2017 0.08 0.16 0.15 -0.67

169 LION 2017 -0.01 0.34 0.01 -0.11

170 LMSH 2017 -0.01 0.20 0.08 -0.01

171 MERK 2017 0.12 0.27 0.17 -0.03

172 MLIA 2017 -0.49 0.66 0.01 3.39

173 MYOR 2017 0.13 0.51 0.11 0.07

174 PYFA 2017 -0.05 0.32 0.04 -0.02

175 RICY 2017 0.06 0.69 0.01 -0.09

176 ROTI 2017 0.36 0.38 0.03 3.77

177 SCCO 2017 0.39 0.32 0.07 0.07

178 SKBM 2017 0.38 0.37 0.02 -0.03

179 SKLT 2017 0.11 0.52 0.04 0.04

180 SMBR 2017 0.14 0.33 0.03 -0.03

181 SMGR 2017 0.10 0.38 0.04 -0.02

182 SMSM 2017 0.08 0.25 0.23 -0.05

184 STAR 2017 -0.12 0.20 0.01 -0.51

185 TCID 2017 0.07 0.21 0.04 -0.84

186 TOTO 2017 0.09 0.40 0.10 -0.01

187 TRIS 2017 -0.17 0.35 0.04 -0.20

188 TSPC 2017 0.11 0.32 0.07 -0.99

189 ULTJ 2017 0.18 0.19 0.14 -0.01

190 UNIT 2017 -0.02 0.42 0.10 0.21

191 VOKS 2017 0.27 0.61 0.08 -0.86

192 WIIM 2017 -0.10 0.20 0.03 -0.92

Page 105: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

89

Descriptive Statistics

N

Minimu

m

Maximu

m Mean

Std.

Deviation

X1 136 -8.18 .95 .0292 .72266

X2 136 -.69 1.93 .4120 .24863

X3 136 .00 .96 .1213 .15864

Y 136 -.31 .29 .0008 .09494

Valid N

(listwise)

136

One-Sample Kolmogorov-Smirnov Test

Unstandardized Residual

N 144

Normal

Parametersa,b

Mean .0000000

Std.

Deviation

.10248875

Most

Extreme

Differences

Absolute .068

Positive .068

Negative -.055

Test Statistic .068

Asymp. Sig. (2-tailed) .200c,d

Page 106: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

90

Page 107: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

91

Runs Test

Unstandardized Residual

Test Valuea -.00695

Cases < Test Value 68

Cases >= Test Value 68

Total Cases 136

Number of Runs 74

Z .861

Asymp. Sig. (2-tailed) .389

a. Median

Page 108: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

92

Runs Test

Unstandardized Residual

Test Valuea -.00695

Cases < Test Value 68

Cases >= Test Value 68

Total Cases 136

Number of Runs 74

Z .861

Asymp. Sig. (2-tailed) .389

Coefficientsa

Unstandardized

Coefficients

Standardized

Coefficients

t Sig. B Std. Error Beta

,068 ,012 5,562 ,000

,006 ,007 ,066 ,763 ,447

,005 ,022 ,021 ,228 ,820

-,018 ,035 -,046 -,506 ,614

Page 109: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

93

Coefficientsa

Collinearity Statistics

Tolerance VIF

.994 1.006

.924 1.082

.921 1.086

Coefficientsa

Model

Unstandardized Coefficients

Standardized

Coefficients

t Sig. B Std. Error Beta

1 (Constant) -.015 .019 -.794 .428

X1 .026 .011 .197 2.328 .021

X2 .012 .034 .033 .372 .710

X3 .080 .053 .133 1.511 .133

a. Dependent Variable: Y

Model R

R

Square

Adjusted R

Square

Std. Error of

the Estimate Durbin-Watson

1 .242a .059 .037 .09316 1.819

Page 110: PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45731/1/MUHAMMAD... · ii PENGARUH FINANCIAL STABILITY, EXTERNAL PRESSURE

94

Model Summaryb

Model R R Square

Adjusted R

Square

Std. Error of

the Estimate Durbin-Watson

1 .242a .059 .037 .09316 1.819

ANOVAb

Model

Sum of

Squares Df

Mean

Square F Sig.

1 Regression .071 3 .024 2.735 .046a

Residual 1.146 132 .009

Total 1.217 135