pengaruh biaya promosi pada volume penjualan …/pengaruh...ahli madya manajemen pemasaran disusun...

54
perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id commit to user i PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA VOLUME PENJUALAN UNTUK PRODUK KANTONG PLASTIK (STUDI PADA CV.CAHAYA JAYA LESTARI DI KARANGANYAR) TUGAS AKHIR Diajukan untuk Memenuhi Syarat-Syarat Mencapai Sebutan Ahli Madya Manajemen Pemasaran Disusun Oleh : ERICK KENEDY NIM F3208125 PROGRAM STUDI DIPLOMA IIIFAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS SEBELAS MARET SURAKARTA 2012

Upload: hoangkiet

Post on 06-Mar-2019

223 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA VOLUME PENJUALAN …/Pengaruh...Ahli Madya Manajemen Pemasaran Disusun Oleh : ERICK KENEDY NIM F3208125 PROGRAM STUDI DIPLOMA IIIFAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

i

PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA VOLUME PENJUALAN UNTUK

PRODUK KANTONG PLASTIK

(STUDI PADA CV.CAHAYA JAYA LESTARI DI KARANGANYAR)

TUGAS AKHIR

Diajukan untuk Memenuhi Syarat-Syarat Mencapai Sebutan

Ahli Madya Manajemen Pemasaran

Disusun Oleh :

ERICK KENEDY NIM F3208125

PROGRAM STUDI DIPLOMA IIIFAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS SEBELAS MARET

SURAKARTA 2012

Page 2: PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA VOLUME PENJUALAN …/Pengaruh...Ahli Madya Manajemen Pemasaran Disusun Oleh : ERICK KENEDY NIM F3208125 PROGRAM STUDI DIPLOMA IIIFAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

ii

ABSTRAK

PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA VOLUME PENJUALAN UNTUK PRODUK

KANTONG PLASTIK

(STUDI PADA CV.CAHAYA JAYA LESTARI DI KARANGANYAR)

ERICK KENEDY

F3208125

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana perusahaan melakukan kegiatan promosi terhadap produk yang dipasarkannya serta Biaya Promosi yang telah dianggarkan oleh Perusahaan CV. Cahaya Jaya Lestari, mengetahui Volume Penjualan pada Perusahaan CV. Cahaya Jaya Lestari, mengetahui Pengaruh Biaya Promosi terhadap Volume Penjualan pada Perusahaan CV. Cahaya Jaya Lestari. Hasil penelitian diharapkan dapat menjadi masukan dan sumbangan pemikiran mengenai hubungan biaya promosi dengan penjualan produk kantong plastik.

Dalam menjawab perumusan masalah dalam penelitian digunakan alat analisis regresi linier berganda. Analisis regresi linier sederhana digunakan untuk mengetahui pengaruh biaya promosi terhadap volume penjualan. Penelitian ini dilakukan di Perusahaan CV. Cahaya Jaya Lestari.

Berdasarkan hasil penelitian diperoleh persamaan Y = -187,110,370.53 + 817.83 X. Nilai konstanta (a) adalah -187,110,370.53 dengan parameter negatif, hal ini menunjukkan bahwa tanpa adanya biaya promosi maka volume penjualan akan mengalami penurunan, nilainya adalah sebesar - Rp 187,110,370.53. Sedangkan nilai koefisien regresi biaya promosi (b) adalah sebesar 817,83 dengan parameter positif. Hal ini menunjukkan bahwa setiap terjadi peningkatan biaya promosi sebesar Rp 1,- maka nilai volume penjualan akan mengalami peningkatan sebesar Rp. 817.83.

Page 3: PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA VOLUME PENJUALAN …/Pengaruh...Ahli Madya Manajemen Pemasaran Disusun Oleh : ERICK KENEDY NIM F3208125 PROGRAM STUDI DIPLOMA IIIFAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

iii

Page 4: PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA VOLUME PENJUALAN …/Pengaruh...Ahli Madya Manajemen Pemasaran Disusun Oleh : ERICK KENEDY NIM F3208125 PROGRAM STUDI DIPLOMA IIIFAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

iv

Page 5: PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA VOLUME PENJUALAN …/Pengaruh...Ahli Madya Manajemen Pemasaran Disusun Oleh : ERICK KENEDY NIM F3208125 PROGRAM STUDI DIPLOMA IIIFAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

v

Motto

v Bila anda belum menemukan pekerjaan yang sesuai dengan bakat anda, bakatilah apapun pekerjaan anda sekarang. Anda akan tampil secemerlang

yang berbakat ( Mario Teguh)

v Perjalanan seribu batu bermula dari satu langkah.

( Lao Tze )

v Kebanggaan kita yang terbesar adalah bukan tidak pernah gagal, tetapi

bangkit kembali setiap kali kita jatuh. (Confusius ) v Jadilah kamu manusia yang pada kelahiranmu semua orang tertawa

bahagia, tetapi hanya kamu sendiri yang menangis; dan pada kematianmu semua orang menangis sedih, tetapi hanya kamu sendiri yang

tersenyum. (Mahatma Gandhi )

Page 6: PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA VOLUME PENJUALAN …/Pengaruh...Ahli Madya Manajemen Pemasaran Disusun Oleh : ERICK KENEDY NIM F3208125 PROGRAM STUDI DIPLOMA IIIFAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

vi

PERSEMBAHAN

Tugas akhir ini dipersembahkan untuk :

1. Bapak ibu tercinta

2. Dosen – dosen Universitas Sebelas Maret

3. Semua teman – temanku

4. almamaterku

Page 7: PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA VOLUME PENJUALAN …/Pengaruh...Ahli Madya Manajemen Pemasaran Disusun Oleh : ERICK KENEDY NIM F3208125 PROGRAM STUDI DIPLOMA IIIFAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

vii

KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Allah SWT semesta alam yang telah memberikan

segala rahmat dan hidayah- Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan

tugas akhir ini dengan judul “PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA

VOLUME PENJUALAN UNTUK PRODUK KANTONG PLASTIK

(STUDI PADA CV.CAHAYA JAYA LESTARI DI KARANGANYAR)”

Tugas akhir ini disusun untuk memenuhi syarat – syarat Mencapai Gelar

Ahli Madya pada Program Studi Manajemen Pemasaran Fakultas Ekonomi

Universitas Sebelas Maret.

Dalam penulisan tugas akhir ini penulis banyak menerima bimbingan dan

bantuan dari berbagia pihak. Oleh karena itu, dengan segenap rasa hormat

dan ketulusan hati, penulis mengucapkan terima kasih kepada :

1. Bapak Dr. Wisnu Untoro, Ms selaku Dekan Fakultas Ekonomi Universitas

Sebelas Maret Surakarta.

2. Drs. Djoko Purwanto, MBA selaku Ketua Program Studi D3 Manajemen

Pemasaran Fakultas Ekonomi Universitas Sebelas Maret Surakarta.

3. Ibu Sinto Sunaryo, SE, MSi selaku pembimbing tugas akhir yang telah

memberikan pengarahan dan waktunya selama penyusunan tugas akhir.

4. Bapak dan ibu Dosen Fakultas Ekonomi Universitas Sebelas Maret yang

telah membekali ilmu pengetahuan.

5. Bapak Handoko. SN selaku pemilik Perusahaan CV.CAHAYA JAYA

LESTARI.

6. Seluruh karyawan Perusahaan CV.CAHAYA JAYA LESTARI.

Page 8: PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA VOLUME PENJUALAN …/Pengaruh...Ahli Madya Manajemen Pemasaran Disusun Oleh : ERICK KENEDY NIM F3208125 PROGRAM STUDI DIPLOMA IIIFAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

viii

7. Bapak dan ibu yang selalu mendoakan memberikan kasih sayang di setiap

nafasnya.

8. Kakak - kakakku yang selalu memberi dukungan.

9. Enggar yang selalu membantu penulis.

10. Teman – teman yang selalu memberikan pintu terbuka buat penulis, satria,

agung, nurcholis, akbar, naryo terima kasih buat pinjeman komputer,printnya,

kamarnya.

11. Teman – teman MP angkatan 08, yang tidak dapat disebutkan satu – persatu

terimakasih atas dukungannya.

12. Semua pihak yang tidak dapat disebutkan satu persatu yang telah membantu

penulis.

Penulis menyadari Tugas Akhir ini masih jauh dari sempurna, dengan tangan

terbuka, penulis menerima segala kritik dan saran yang membangun.

Akhirnya semoga Tugas Akhir ini dapat memberikan manfaat baik bagi

penulis sendiri maupun pembaca pada umumnya.

Surakarta 2012

Penulis

Erick Kenedy

Page 9: PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA VOLUME PENJUALAN …/Pengaruh...Ahli Madya Manajemen Pemasaran Disusun Oleh : ERICK KENEDY NIM F3208125 PROGRAM STUDI DIPLOMA IIIFAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

ix

DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL ............................................................................................... i

HALAMAN ABSTRAK ........................................................................................ ii

HALAMAN PERSETUJUAN. .............................................................................. iii

HALAMAN PENGESAHAN ................................................................................ iv

HALAMAN MOTTO ............................................................................................ v

HALAMAN PERSEMBAHAN ............................................................................ vi

KATA PENGANTAR ........................................................................................ vii

DAFTAR ISI ...................................................................................................... ix

DAFTAR TABEL ................................................................................................. xi

BAB I PENDAHULUAN ........................................................................................

Latar Belakang Masalah ......................................................................... 1

Rumusan Masalah ................................................................................. 4

Tujuan Penelitian ................................................................................... 4

Manfaat Penelitian .....................................................................................

Metode Penelitian ................................................................................... 6

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

LandasanTeorI ................................................................................................. 10

Page 10: PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA VOLUME PENJUALAN …/Pengaruh...Ahli Madya Manajemen Pemasaran Disusun Oleh : ERICK KENEDY NIM F3208125 PROGRAM STUDI DIPLOMA IIIFAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

x

Pemasaran ...................................................................................... 10

Pengertian BauranPemasaran ......................................................... 11

Pengertian BauranPromosi13

Faktor-faktor yang mempengaruhi Promotional Mix ......................... 20

Kerangka Pemikiran ............................................................................. 22

BAB III PEMBAHASAN

A. Gambaran Umum perusahaan .......................................................... 24

B. Laporan Magang ............................................................................... 29

C. Pembahasan .................................................................................... 31

BAB IV PENUTUP

Kesimpulan ............................................................................................ 39

Saran .................................................................................................... 40

DAFTAR PUSTAKA ......................................................................................... 41

LAMPIRAN

Page 11: PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA VOLUME PENJUALAN …/Pengaruh...Ahli Madya Manajemen Pemasaran Disusun Oleh : ERICK KENEDY NIM F3208125 PROGRAM STUDI DIPLOMA IIIFAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

xi

DAFTAR TABEL

Tabel3.1 Klasifikasi Biaya Promosi Perusahaan .............................................. 22

Tabel3.2 Volume Penjualan.............................................................................. 23

Tabel 3.3 Analisis Pengaruh Biaya Promosi dan Volume Penjualan ................ 25

Tabel 3.4 Biaya Promosi dan Volume Penjualan.............................................. 26

Page 12: PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA VOLUME PENJUALAN …/Pengaruh...Ahli Madya Manajemen Pemasaran Disusun Oleh : ERICK KENEDY NIM F3208125 PROGRAM STUDI DIPLOMA IIIFAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

1

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Pada era globalisasi sekarang ini perekonomian tumbuh semakin

pesat, salah satunya adalah bidang pemasaran. Semakin tingginya

tingkat persaingan di bisnis lokal maupun global dan kondisi

ketidakpastian memaksa perusahaan untuk mencapai keunggulan

kompetitif agar mampu memenangkan persaingan di bisnis global.

Pesaing yang dihadapi sebuah industri tidak lagi datang dari kawasan

atau wilayah geografis setempat, tetapi raksasa global dari mancanegara

hadir untuk saling berebut pasar.

Pada saat ini banyak bermunculan perusahaan–perusahaan yang

beragam bentuk usahanya, yang menandakan bahwa dunia usaha

semakin maju. Dalam mengembangkan usahanya suatu perusahaan

harus juga memperhatikan unsur–unsur penting dalam manajemen

pemasaran yang terdiri dari produk, harga, distribusi dan promosi.

Dalam kondisi seperti ini sebuah perusahaan harus lebih siap

berhadapan dengan masa depan yang penuh ketidakpastian. Salah satu

upaya yang dapat dilakukan adalah melakukan pemasaran, umumnya

dilihat sebagai tugas menciptakan, mempromosikan, serta menyerahkan

barang dan jasa kepada konsumen

Page 13: PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA VOLUME PENJUALAN …/Pengaruh...Ahli Madya Manajemen Pemasaran Disusun Oleh : ERICK KENEDY NIM F3208125 PROGRAM STUDI DIPLOMA IIIFAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

2

Pemasaran merupakan inti dari seluruh aktivitas bisnis, karena

pemasaran merupakan penghubung antara perusahaan dan konsumen.

Promosi merupakan salah satu variabel dari bauran pemasaran yang

sangat penting, yang dilaksanakan oleh perusahaan, dalam memasarkan

produk atau jasanya. Tanpa promosi keberadaan produk kurang

mendapat perhatian dari konsumen atau bahkan konsumen tidak tahu

sama sekali mengenai produk tersebut. Langkah perusahaan supaya

konsumen dapat mengetahui produknya adalah dengan cara melakukan

promosi. Ada berbagai metode promosi yaitu periklanan (komunikasi

non-individu dengan sejumlah biaya melalui berbagai media yang

dilakukan oleh perusahaan, lembaga non laba serta individu-individu),

personal selling (interaksi antar individu, saling bertemu muka yang

ditujukan untuk menciptakan, memperbaiki, menguasai atau

mempertahankan hubungan pertukaran yang saling menguntungkan

dengan pihak lain), publisitas (sejumlah informasi tentang seseorang,

barang atau organisasi yang disebarluaskan kepada masyarakat melalui

media tanpa dipungut biaya atau tanpa pengawasan dari sponsor) dan

promosi penjualan yang terdiri dari alat insentif yang beranekaragam,

kebanyakan untuk jangka pendek, di rancang untuk merangsang

pembelian produk tertentu lebih cepat dan atau lebih kuat oleh

konsumen atau pedagang. Alat-alat tadi mencakup promosi konsumen

(misalnya; sampel, kupon, penawaran uang kembali, pengurangan

Page 14: PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA VOLUME PENJUALAN …/Pengaruh...Ahli Madya Manajemen Pemasaran Disusun Oleh : ERICK KENEDY NIM F3208125 PROGRAM STUDI DIPLOMA IIIFAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

3

harga, hadiah barang), promosi dagang (misalnya; jaminan pembelian,

hadiah barang, iklan kerjasama, kontes penjualan para penyalur) dan

promosi wiraniaga (misalnya; bonus, kontes, relipenjualan ), Adapun

para penjual menggunakan promosi jenis-jenis insentif untuk menarik

alat pembeli baru dan memberi hadiah para pelanggan.

Kegiatan promosi yang dilakukan oleh suatu perusahaan

membutuhkan anggaran yang cukup memadai agar tujuan yang ingin

dicapai yaitu meningkatkan penjualan dapat tercapai. Dengan adanya

biaya promosi yang memadai diharapkan dapat membantu perusahaan

dalam memasarkan produknya.

Perusahaan CV.Cahaya Jaya Lestari merupakan salah satu dari

sekian banyak perusahaan plastik yang ada di wilayah Surakarta.

Produk yang dihasilkan adalah plastik dan biji pelet. Dalam usahanya

memperkenalkan produk plastik, perusahaan CV.Cahaya Jaya Lestari

juga melakukan berbagai kegiatan promosi agar konsumen dapat

mengetahui tentang keberadaan produk plastik milik perusahaan. Hal ini

dilakukan dengan pemberian contoh barang kepada pelanggan dan

potongan harga sebesar 2% dengan pembelian minimal 10 ton.

CV.Cahaya Jaya Lestari juga menganggarkan biaya promosi serta

melakukan pemilihan kegiatan promosi yang tepat dan mampu

memberikan peningkatan penjualan.

Page 15: PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA VOLUME PENJUALAN …/Pengaruh...Ahli Madya Manajemen Pemasaran Disusun Oleh : ERICK KENEDY NIM F3208125 PROGRAM STUDI DIPLOMA IIIFAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

4

Berdasarkan gambaran umum permasalahan di atas, penulis

tertarik untuk membahas masalah biaya promosi yang dikaitan dengan

penjualan, dengan mengambil judul penelitian “Pengaruh Biaya Promosi

Pada Volume Penjualan Untuk Produk Kantong Plastik”

B. Rumusan Masalah

Inti permasalahan atau pokok permasalahan yang ingin diangkat oleh

penulis berdasarkan latar belakang diatas adalah :

1. Bagaimanakah kegiatan promosi dan biaya promosi pada

perusahaan plastik CV.Cahaya Jaya Lestari selama periode 2006-

2010?

2. Bagaimanakah Volume Penjualan pada Perusahaan plastik

CV.Cahaya Jaya Lestari selama periode 2006-2010?

3. Bagaimanakah Pengaruh Biaya Promosi terhadap Volume

Penjualan pada Perusahaan plastik CV.Cahaya Jaya Lestari

selama periode 2006-2010?

C. Tujuan Penelitian

Berdasarkan latar belakang dan identifikasi masalah yang dipaparkan di

atas, maksud dari penelitian yang penulis lakukan adalah untuk

mengetahui pengaruh Biaya Promosi dalam meningkatkan penjualan

pada Perusahaan plastik CV.Cahaya Jaya Lestari .

Adapun tujuan penelitian ini adalah :

Page 16: PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA VOLUME PENJUALAN …/Pengaruh...Ahli Madya Manajemen Pemasaran Disusun Oleh : ERICK KENEDY NIM F3208125 PROGRAM STUDI DIPLOMA IIIFAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

5

1. Untuk mengetahui bagaimana perusahaan melakukan kegiatan

promosi terhadap produk yang dipasarkannya serta Biaya

Promosi yang telah dianggarkan oleh Perusahaan plastik

CV.Cahaya Jaya Lestariselama periode 2006-2010.

2. Untuk mengetahui Volume Penjualan pada Perusahaan plastic

CV.Cahaya Jaya Lestari selama periode 2006-2010.

3. Untuk mengetahui Pengaruh Biaya Promosi terhadap Volume

Penjualan pada Perusahaan plastik CV.Cahaya Jaya Lestari

selama periode 2006-2010.

D. Manfaat Penelitian

Manfaat yang dapat diambil dari penelitian ini adalah:

1. Bagi Penulis

Menambah ilmu pengetahuan dan pengalaman dengan

menerapkan ilmu pengetahuan yang diperoleh pada bangku

perkulihaan khususnya peramalan.

2. Bagi Perusahaan

Sebagai bahan masukan perusahaan dalam pengambilan

kebijakan yang tepat serta dalam pengambilan keputusan

manajemen perusahaan dalam hal menentukan anggaran promosi

untuk meningkatkan penjualan.

Page 17: PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA VOLUME PENJUALAN …/Pengaruh...Ahli Madya Manajemen Pemasaran Disusun Oleh : ERICK KENEDY NIM F3208125 PROGRAM STUDI DIPLOMA IIIFAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

6

3. Bagi Pihak Lain

Penelitian ini diharapkan sebagai acuan untuk melakukan

penelitian dengan permasalahan peramalan pada khususnya.

E. Metode Penelitian

Metode merupakan cara utama yang diperlukan untuk mencapai satu

tujuan. Penulis akan menjelaskan tentang metodologi yang di gunakan

dalam pengerjaan tugas akhir ini.

Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah sebagai berikut.

1. Desain penelitian

Penelitian ini menggunakan metode deskritif yaitu kegiatan

menyimpulkan data mentah dalam jumlah besar sehingga hasil dapat

ditafsirkan (Kuncoro, mudrajad, 2003).

2. Obyek Penelitian

Penelitian ini dilakukan di Perusahaan plastikCV.Cahaya Jaya

Lestari yang beralamat di Jl. Raya Palur km 8,1 Karanganyar.

3. Sumber data

a. Data Primer

Data primer adalah materi info yang diperoleh peneliti secara

langsung di tempat penelitian baik melalui observasi maupun

wawancara langsung dari objek penelitian yang menyangkut topik

penelitian.

Page 18: PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA VOLUME PENJUALAN …/Pengaruh...Ahli Madya Manajemen Pemasaran Disusun Oleh : ERICK KENEDY NIM F3208125 PROGRAM STUDI DIPLOMA IIIFAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

7

Data primer merupakan data yang dikumpulkan sendiri oleh

peneliti langsung dari sumber pertama (Suliyanto,2006:131).

Metode pengumpulan data dengan melakukan wawancara secara

langsung dengan narasumber yaitu dengan pimpinan perusahaan

maupun karyawan yang bersangkutan dalam lingkungan

perusahaan. Informasi yang diperoleh dari wawancara yaitu

bagaimana melakukan promosi perusahaan CV. Cahaya Jaya

Lestari, informasi alur proses produksi juga diperoleh dari hasil

wawancara untuk melengkapi gambaran objek penelitian.

b.Data Sekunder

Data sekunder merupakan data yang diperoleh dari literatur-

literatur yang sudah ada.

Data sekunder adalah data yang diterbitkan oleh organisasi yang

bukan pengolahnya (Suliyanto, 2008:132).

Dalam penelitian ini diperoleh data-data sekunder antara lain data-

data tentang biaya promosi selama periode 2006-2010 dan volume

penjualan selama periode 2006-2010 didapat dari hasil wawancara

dengan karyawan CV.Cahaya Jaya Lestari, mengenai sejarah

perusahaan, visi misi perusahaan, tujuan perusahaan, personalia

perusahaan dan struktur organisasi CV.Cahaya Jaya Lestari dari

pustaka-pustaka seperti literatur-literatur, artikel yang telah ada

sebelumnya.

Page 19: PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA VOLUME PENJUALAN …/Pengaruh...Ahli Madya Manajemen Pemasaran Disusun Oleh : ERICK KENEDY NIM F3208125 PROGRAM STUDI DIPLOMA IIIFAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

8

4.Teknik Pengumpulan Data

a. Wawancara

Wawancara adalah komunikasi dua arah untuk

mendapatkan data dari responden. Dalam penelitian ini,

penulis memperoleh data hasil wawancara dari staf-staf

karyawan CV.Cahaya Jaya Lestari.

b. Studi Pustaka

Peneliti mencari sumber-sumber data dari berbagai

referensi atau literature yang ada seperti data-data

perusahaan, referensi-referensi buku teori dan artikel yang

telah ada sebelumnya.

c. Observasi

Observasi adalah pengamatan langsung dengan obyek

penelitian. Observasi ini dilakukan di CV.Cahaya Jaya Lestari.

5. Teknik Analisis Data

Analisis data dalam penelitian ini menggunakan regresi linier

sederhana. Regresi linier sederhana digunakan untuk mengetahui

pengaruh biaya promosi terhadap volume penjualan Perusahaan plastik

CV.Cahaya Jaya Lestari. Adapun persamaan regresi adalah sebagai

berikut :

Page 20: PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA VOLUME PENJUALAN …/Pengaruh...Ahli Madya Manajemen Pemasaran Disusun Oleh : ERICK KENEDY NIM F3208125 PROGRAM STUDI DIPLOMA IIIFAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

9

Y = a + bX

Keterangan:

Y = VolumePenjualan

X = BiayaPromosi

a = Konstan

b = KoefisienRegresi

Page 21: PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA VOLUME PENJUALAN …/Pengaruh...Ahli Madya Manajemen Pemasaran Disusun Oleh : ERICK KENEDY NIM F3208125 PROGRAM STUDI DIPLOMA IIIFAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

10

BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

A. Landasan Teori

1. Pengertian Pemasaran

Pemasaran merupakan faktor yang sangat menentukan dalam

perencanaan dan pengambilan keputusan di sebuah perusahaan,

Kegiatan pemasaran bertujuan untuk mendorong terjadinya konsumsi,

sehingga perusahaan dapat mengambil keuntungan dan

mengembangkan perusahaannya.

Pemasaran menurut Boyd, dkk (dalam Stanton, 1989:9)

pemasaran adalah suatu proses sosial yang memberikan kepada

individu dan kelompok-kelompok apa yang mereka butuhkan dan

inginkan dengan menciptakan dan mempertukarkan produk-produk dan

nilai dengan individu dan dengan kelompok lainnya. "Titik tolak disiplin

pemasaran terletak pada kebutuhan, keinginan dan permintaan”. Dan

pemasaran juga merupakan sistem keseluruhan dari kegiatan usaha

yang ditujukan untuk merencanakan, menentukan harga,

mempromosikan dan mendistribusikan barang dan jasa yang dapat

memuaskan kebutuhan kepada pembeli yang ada maupun pembeli

potensial.

Definisi pemasaran menurut American Marketing Association

adalah pemasaran merupakan suatu proses perencanaan dan

Page 22: PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA VOLUME PENJUALAN …/Pengaruh...Ahli Madya Manajemen Pemasaran Disusun Oleh : ERICK KENEDY NIM F3208125 PROGRAM STUDI DIPLOMA IIIFAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

11

menjalankan konsep, harga, promosi dan distribusi sejumlah ide, barang

dan jasa untuk menciptakan pertukaran yang mampu memuaskan tujuan

individu dan organisasi (Kotler, 1997: 9)

2. Marketing Mix atau Bauran Pemasaran

Dalam sebuah kegiatan pemasaran penerapan marketing mix

atau bauran pemasaran merupakan salah satu hal yang sangat penting

kaitannya dalam keberhasilan penjualan suatu produk. Marketing Mix

adalah kombinasi dari empat variabel atau kegiatan yang merupakan inti

dari sistem pemasaran perusahaan yakni: produk, harga, promosi dan

saluran distribusi (Dharmesta B.S, 1999: 24). Masing-masing variabel

tersebut dapat dijelaskan sebagai berikut :

a. Produk

Menurut Kotler (1997: 52) produk adalah segala sesuatu yang

bisa ditawarkan kepada sebuah pasar agar diperhatikan, diminta,

dipakai atau dikonsumsi sehingga mungkin memuaskan keinginan

atau kebutuhan. Menurut Dharmesta B.S (1999: 94) produk adalah

suatu sifat yang komplek baik diraba maupun tidak diraba, termasuk

bungkus, warna, harga, prestise perusahaan dan pengecer yang

diterima pembeli untuk memuaskan keinginan atau kebutuhannya.

b. Harga

Harga merupakan sejumlah uang (ditambah beberapa barang

kalau mungkin) yang dibutuhkan untuk mendapatkan sejumlah

Page 23: PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA VOLUME PENJUALAN …/Pengaruh...Ahli Madya Manajemen Pemasaran Disusun Oleh : ERICK KENEDY NIM F3208125 PROGRAM STUDI DIPLOMA IIIFAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

12

kombinasi dari barang beserta pelayanannya dan apabila harga

sebuah barang yang dibeli oleh konsumen dapat memberikan hasil

yang memuaskan, maka dapat dikatakan bahwa penjualan total

perusahaan akan berada pada tingkat yang memuaskan, diukur

dalam nilai rupiah sehingga dapat menciptakan langganan.

(Dharmesta B.S, 1999: 147).

Menurut Mc Daniel (2001: 493) bahwa harga merupakan

sesuatu yang diserahkan dalam pertukaran untuk mendapatkan

suatu barang maupun jasa. Harga khususnya merupakan pertukaran

uang bagi barang atau jasa dan juga pengorbanan waktu karena

menunggu untuk memperoleh barang dan jasa.

c. Saluran Distribusi

Saluran distribusi adalah saluran yang digunakan oleh

produsen untuk menyalurkan barang tersebut dari produsen sampai

konsumen atau pemakai industri (Dharmesta B.S, 1999: 238).

d. Promosi

Menurut Dharmesta B.S(1999: 237) promosi adalah suatu arus

informasi atau persuasi satu arah yang dibuat untuk mengarahkan

seseorang atau organisasi kepada tindakan yang menciptakan

pertukaran dalam pemasaran. Dan promosi merupakan salah satu

kegiatan yang dilakukan perusahaan untuk dapat menarik konsumen

Page 24: PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA VOLUME PENJUALAN …/Pengaruh...Ahli Madya Manajemen Pemasaran Disusun Oleh : ERICK KENEDY NIM F3208125 PROGRAM STUDI DIPLOMA IIIFAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

13

agar membeli produk yang ditawarkan perusahaan sehingga dapat

meningkatkan volume penjualan.

1) Adapun tujuan-tujuan promosi sebagai berikut :

a) Memberikan Informasi, yaitu memberikan informasi secara

umum tentang produk yang ditawarkan oleh para perusahaan

kepada para konsumen.

b) Persuasi atau membujuk, yaitu perusahaan berusaha untuk

menarik seluruh perhatian dan berusaha mempengaruhi

konsumen untuk membeli produk yang ditawarkan.

c) Mengingatkan target, yaitu digunakan apabila para konsumen

telah mempunyai keinginan untuk membeli terhadap

penawaran-penawaran perusahaan.

3. Promosional Mix atau Bauran Promosi

Pengertian Promotional Mix adalah “kombinasi strategi yang paling

baik dari variabel-varibel periklanan, personal selling dan alat promosi

yang lain yang semuanya direncanakan untuk mencapai tujuan program

penjualan (Swastha dan Irawan, 1999: 349).

Variabel-variabel Promotional Mix tersebut terdiri dari:

a. Periklanan

Dharmesta B.S, (1996:245) mendefinisikan Periklanan adalah

komunikasi non-individu dengan sejumlah biaya melalui berbagai

Page 25: PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA VOLUME PENJUALAN …/Pengaruh...Ahli Madya Manajemen Pemasaran Disusun Oleh : ERICK KENEDY NIM F3208125 PROGRAM STUDI DIPLOMA IIIFAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

14

media yang dilakukan oleh perusahaan, lembaga non laba serta

individu-individu.

1) Periklanan mempunyai beberapa fungsi yaitu:

a) Memberikan informasi

Periklanan membuat konsumen sadar akan merek-merek

baru, membidik mereka tentang berbagai fitur dan manfaat

merek serta memfasilitasi penciptaan citra merek yang positif

(Dharmesta B.S, 1996: 246).

b) Membujuk atau mempengaruhi

Sering periklanan tidak hanya bersifat memberitahu saja

tetapi juga bersifat membujuk terutama kepada pembeli-

pembeli potensial dengan menyatakan bahwa suatu produk

adalah lebih baik dari pada produk yang lain (Dharmesta

B.S, 1996: 247).

c) Menciptakan Image

Dengan sebuah iklan orang akan mempunyai suatu kesan

tertentu tantang apa yang di iklankan. Dalam hal ini

pemasang iklan selalu berusaha untuk menciptakan iklan

yang sebaik-baiknya misalnya dengan warna, ilustrasi,

bentuk dan layout-layout yang menarik (Dharmesta B.S,

1996: 247).

Page 26: PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA VOLUME PENJUALAN …/Pengaruh...Ahli Madya Manajemen Pemasaran Disusun Oleh : ERICK KENEDY NIM F3208125 PROGRAM STUDI DIPLOMA IIIFAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

15

d) Memuaskan keinginan

Periklanan merupakan suatu alat komunikasi yang dapat

dipakai untuk mencapai tujuan dan tujuan itu sendiri berupa

pertukaran yang saling memuaskan (Dharmesta B.S, 1996:

248).

e) Sebagai alat komunikasi

Periklanan adalah suatu alat untuk membuka komunikasi

dua arah antara penjual dan pembeli sehingga keinginan

mereka dapat terpenuhi dalam cara yang efisien dan efektif.

Dalam hal ini komunikasi dapat menunjukan cara-cara untuk

mengadakan pertukaran yang saling memuaskan

(Dharmesta B.S, 1996: 248).

b. Adapun tujuan dari periklanan yaitu sebagai berikut

(Dharmesta B.S, 1996: 252):

1) Mendukung personal selling dan kegiatan promosi yang

lain

2) Mencapai orang-orang yang tidak dapat dicapai oleh

tenaga penjual/salesman dalam jangka waktu tertentu

3) Mengadakan hubungan dengan para penyalur misalnya

dengan mencantumkan nama dan alamatnya

4) memasuki daerah pemasar baru atau menarik langganan

baru

Page 27: PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA VOLUME PENJUALAN …/Pengaruh...Ahli Madya Manajemen Pemasaran Disusun Oleh : ERICK KENEDY NIM F3208125 PROGRAM STUDI DIPLOMA IIIFAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

16

5) Memperkenalkan produk baru

6) Menambah penjualan industri

7) Mencegah barang-barang tiruan

8) Memperbaiki reputasi perusahaan dengan memberikan

pelayanan umun melalui periklanan.

b. Personal Selling

Personal selling adalah interaksi antar individu, saling bertemu

muka yang ditujukan untuk menciptakan, memperbaiki, menguasai

atau mempertahankan hubungan pertukaran yang saling

menguntungkan dengan pihak lain (Dharmesta B.S, 1996: 260).

Personal selling memiliki beberapa fungsi sebagai berikut

(Dharmesta B.S, 1996: 261) :

1) Mengadakan analisa pasar

Dalam analisa pasar, termasuk juga mengadakan peramalan

tentang penjualan yang akan datang untuk mengetahui,

mengawasi para pesaing dan memperhatikan lingkungan

terutama lingkungan sosial dan perekonomian.

2) Menentukan calon konsumen

Dalam fungsi ini antara lain mencari pembeli potensial,

menciptakan pesanan baru dari langganan yang ada dan

mengetahui keinginan pasar.

Page 28: PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA VOLUME PENJUALAN …/Pengaruh...Ahli Madya Manajemen Pemasaran Disusun Oleh : ERICK KENEDY NIM F3208125 PROGRAM STUDI DIPLOMA IIIFAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

17

3) Mengadakan komunikasi

Komunikasi ini merupakan fungsi yang menjiwai fungsi-fungsi

tenaga penjual yang ada dan fungsi ini tidaklah menitik-beratkan

untuk membujuk atau mempengaruhi tetapi untuk memulai dan

melangsungkan pembicaraan secara ramah dengan langganan

atau calon pembeli.

4) Memberikan pelayanan

Pelayanan yang diberikan kepada langganan dapat diwujudkan

dalam bentuk konsultasi menyangkut keinginan dan masalah-

masalah yang dihadapi langganan, memberikan jasa teknis,

memberikan bantuan keuangan (misal berupa kredit),

memberikan layanan penghantaran dan sebagainnya.

5) Memajukan pelanggan

Dengan memajukan penjualan langganan, penjual dapat

mengharapkan adanya peningkatan dalam penjualan mereka.

6) Mempertahankan langganan

Mempertahankan langganan atau penjualan merupakan salah

satu fungsi yang semata-mata ditujukan untuk menciptakan

goodwill serta mempertahankan hubungan baik dengan

langganan.

Page 29: PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA VOLUME PENJUALAN …/Pengaruh...Ahli Madya Manajemen Pemasaran Disusun Oleh : ERICK KENEDY NIM F3208125 PROGRAM STUDI DIPLOMA IIIFAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

18

7) Mendefinisikan masalah

Pendefinisian dapat dilakukan dengan memperhatikan dan

mengikuti permintaan pembeli.

c. Publisitas

Publisitas adalah sejumlah informasi tentang seseorang, barang

atau organisasi yang disebarluaskan kepada masyarakat melalui

media tanpa dipungut biaya atau tanpa pengawasan dari sponsor

(Dharmesta B.S, 1999: 273).

Keuntungan dari publisitas adalah:

1) Publisitas jauh lebih murah karena secara bebas, tanpa

dipungut biaya.

2) Publisitas dapat menjangkau orang-orang yang tidak mau

membaca sebuah iklan.

d. Promosi penjualan

Promosi penjualan adalah kegiatan pemasaran selain personal

selling, periklanan dan publisitas yang mendorong efiktivitas

pembelian konsumen dan pedagang dengan menggunakan alat

seperti peragaan, pameran, demonstrasi dan sebagainya

(Dharmesta B.S, 1996:279).

1) Adapun tujuan dari promosi penjualan yaitu (Dharmesta B.S,

1996:280) :

Page 30: PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA VOLUME PENJUALAN …/Pengaruh...Ahli Madya Manajemen Pemasaran Disusun Oleh : ERICK KENEDY NIM F3208125 PROGRAM STUDI DIPLOMA IIIFAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

19

a) Tujuan promosi penjualan intern

Tujuannya yaitu meningkatkan atau mempertahankan moral

karyawan, melatih karyawan tentang bagaimana cara yang

terbaik harus dilakukan untuk melayani konsumen dan

meningkatkan dukungan karyawan, kerjasama serta

semangat bagi usaha promosi.

b) Tujuan promosi penjualan perantara

Usaha-usaha promosi penjualan dengan perantara dapat

dipakai untuk memperlancar atau mengatasi perubahan-

perubahan musiman dalam pesanan untuk mendorong

jumlah pembelian yang lebih besar, untuk mendapatkan

dukungan yang luas dalam saluran terhadap usaha promosi

atau untuk memperoleh tempat serta ruang gerak yang lebih

baik.

c) Tujuan promosi penjualan konsumen

Promosi penjualan konsumen dapat dilakukan untuk

mendapatkan orang yang bersedia mencoba produk baru,

untuk meningkatkan volume per penjualan (mendapatkan

potongan apabila membeli dalam partai besar) untuk

mendorong penggunaan baru dari produk yang ada, untuk

menyaingi promosi yang dilakukan pesaing dan untuk

mempertahankan penjualan.

Page 31: PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA VOLUME PENJUALAN …/Pengaruh...Ahli Madya Manajemen Pemasaran Disusun Oleh : ERICK KENEDY NIM F3208125 PROGRAM STUDI DIPLOMA IIIFAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

20

4. Faktor-faktor yang mempengaruhi Promotional Mix

Manajemen tidak dapat terlepas dari berbagai macam faktor yang

mempengaruhinya dalam menentukan kombinasi yang terbaik

dari variabel-variabel Promotional Mix. Faktor-faktor tersebut

antara lain (Dharmesta B.S, 1996:240):

a. Dana yang digunakan untuk promosi

Jumlah dana atau uang yang tersedia merupakan faktor

penting yang mempengaruhi Promotional Mix. Perusahaan

yang memiliki dana lebih besar kegiatan promosinya akan

lebih efektif dibandingkan dengan perusahaan yang hanya

mempunyai dana yang kurang kuat kondisi keuangannya akan

lebih baik mengadakan periklanan pada majalah atau surat

kabar dari pada menggunakan personal selling.

b. Sifat pasar

1) Luas pasar secara geografis

Perusahaan yang hanya mempunyai pasar lokal sering

mengadakan kegiatan promosi yang berbeda dengan

perusahaan yang hanya memiliki pasar nasional atupun

internasional.

Page 32: PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA VOLUME PENJUALAN …/Pengaruh...Ahli Madya Manajemen Pemasaran Disusun Oleh : ERICK KENEDY NIM F3208125 PROGRAM STUDI DIPLOMA IIIFAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

21

2) Konsentrasi pasar

Konsentrasi pasar ini hanya dapat mempengaruhi strategi

promosi yang dilakukan oleh perusahaan terhadap jumlah

calon pembeli, jumlah pembeli potensial yang macamnya

berbeda dan kosentrasi secara nasional.

3) Macam pembeli

Strategi promosi yang dilakukan oleh perusahaan juga

dipengaruhi oleh objek atau sasaran dalam kampanye

penjualannya, apakah pembeli industri, konsumen rumah

tangga atau perantara pedagang.

c. Jenis produk

Strategi promosi yang dapat dilakukan oleh perusahaan

dipengaruhi juga oleh jenis produknya, apakah barang

konsumsi atau barang industri.

d. Tahap-tahap dalam siklus kehidupan barang

Strategi yang akan diambil untuk mempromosikan barang

dipengaruhi oleh tahap siklus-siklus kehidupan barang. Pada

tahap perkenalan, penjual harus mendorong untuk

meningkatan primary demand (permintaan untuk satu macam

produk) lebih dulu, dan bukannya selective demand

(permintaan untuk produk dengan merek tertentu). Pada tahap

pertumbuhan, kedewasaan dan kejenuhan perusahaan lebih

Page 33: PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA VOLUME PENJUALAN …/Pengaruh...Ahli Madya Manajemen Pemasaran Disusun Oleh : ERICK KENEDY NIM F3208125 PROGRAM STUDI DIPLOMA IIIFAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

22

menitik beratkan pada periklanan. Sedangkan pada tahap

akhir (penurunan), perusahaan harus sudah membuat produk

baru atau produk yang lebih baik. Ini disebabkan karena

produk yang lama penjualannya sudah tidak menentu dan

tingkat labanya semakin menurun, bahkan usaha-usaha

promosinya sudah tidak menguntungkan lagi.

B. Kerangka Pemikiran

Gambar 2.1

Kerangka Pemikiran

Sesuai dengan tujuan yang diinginkan oleh sebuah perusahaan dalam

menciptakan suatu produk adalah mempunyai nilai jual yang sangat tinggi

agar dapat memperoleh laba yang diinginkannya. Dan sebuah perusahaan

harus mempunyai strategi promosi yang tepat dan efisien untuk dapat

meningkatkan suatu volume penjualan.

Promosi Penjualan

VOLUME PENJUALAN

Page 34: PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA VOLUME PENJUALAN …/Pengaruh...Ahli Madya Manajemen Pemasaran Disusun Oleh : ERICK KENEDY NIM F3208125 PROGRAM STUDI DIPLOMA IIIFAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

23

Adapun strategi atau variabel dalam promosi yang diantaranya adalah

periklanan, promosi penjualan dan publisitas. Apabila dalam penerapan

strategi promosi tersebut dilakukan dengan tepat dan efisien maka yang

diinginkan suatu perusahaan akan tercapai yaitu untuk dapat meningkatkan

volume penjualan.

Page 35: PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA VOLUME PENJUALAN …/Pengaruh...Ahli Madya Manajemen Pemasaran Disusun Oleh : ERICK KENEDY NIM F3208125 PROGRAM STUDI DIPLOMA IIIFAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

24

BAB III

PEMBAHASAN

A. Gambaran Perusahaan

1.Sejarah Perusahaan

CV Cahaya Jaya Lestari berdiri pada tanggal 7 Februari

2008 yang didirikan oleh Chandra Gunawan, Jung Dianto dan Lirik

Setiawan. Perusahaan beralamat di Jl. Raya Palur-Sragen KM 8.1,

perusahaan ini bergerak di bidang jasa daur ulang plastik. Sejak

tanggal 11 November 2010 sampai sekarang kemilikan CV.Cahaya

Jaya Lestari menjadi 2 orang yaitu Chandra Gunawan dan Jung

Dianto.

2. Visi, Misi, dan Tujuan Perusahaan

a. Alamat Perusahaan

CV. CAHAYA JAYA LESTARI Jl. Raya Palur-Sragen KM

8.1 Karanganyar.

b. Visi dan Misi Perusahaan

VISI

Menjadi yang terdepan dalam dunia bisnis plastik dan

mengajak leading industri plastik recycle agar dapat ikut

mengurangi sampah plastik.

MISI

1) Meningkatkan mutu pelayanan.

Page 36: PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA VOLUME PENJUALAN …/Pengaruh...Ahli Madya Manajemen Pemasaran Disusun Oleh : ERICK KENEDY NIM F3208125 PROGRAM STUDI DIPLOMA IIIFAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

25

2) Meningkatkan kualitas hasil.

3) Mendorong masyarakat untuk memisahkan sampah

organik dan anorganik.

TUJUAN

1) Mendapatkan keuntungan.

2) Ikut mengurangi sampah plastik dengan cara mendaur

ulang.

3) Membantu pemerintah dalam menciptakan lapangan

kerja.

4) Memenuhi kebutuhan plastik untuk masyarakat.

c. Lokasi Perusahaan

Lokasi perusahaan berada CV. Cahaya Jaya Lestari

berada di Jl. Raya Palur-Sragen KM 8.1 Karanganyar.

Lokasi perusahaan dinilai cukup strategis dinilai dari faktor-

faktor berikut :

1). Ditinjau dari Segi Ekonomi

Karena letaknya ditengah kota maka akses

transportasi dapat dilakukan dengan mudah selain itu

juga memudahkan kegiatan pengiriman dimana biaya

lebih murah.

Page 37: PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA VOLUME PENJUALAN …/Pengaruh...Ahli Madya Manajemen Pemasaran Disusun Oleh : ERICK KENEDY NIM F3208125 PROGRAM STUDI DIPLOMA IIIFAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

26

2). Ditinjau dari Segi Sosial

Berdirinya perusahaan ini memberikan lapangan

kerja bagi penduduk sekitar dan secara tidak langsung

meningkatkan taraf hidup penduduk sekitar.

3). Ditinjau dari Segi Geografis

Karena letak perusahaan berada ditengah kota

maka proses pencarian bahan baku dapat dilakukan

dengan mudah.

d. Struktur Organisasi

Struktur organisasi CV. Cahaya Jaya Lestari yaitu terdiri

dari pimpinan yang memberikan wewenang kepada

bawahan sesuai dengan bidang masing-masing. Adapun

struktur organisasi sini saling bersangkutan dan

bertanggung jawab kepada atasan langsung.

Tugas dari masing-masing bagian adalah sebagai berikut :

1). Direktur Utama

a) Memimpin dan menertibkan pelaksanaan tujuan

perusahaan.

b) Menilai kinerja karyawan agar tujuan perusahaan

dapat tercapai.

c) Memberi motivasi kepada bawahan.

Page 38: PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA VOLUME PENJUALAN …/Pengaruh...Ahli Madya Manajemen Pemasaran Disusun Oleh : ERICK KENEDY NIM F3208125 PROGRAM STUDI DIPLOMA IIIFAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

27

2). Manajer Produksi

a) Kepala produksi pelled, bertanggung jawab atas

jalannya produksi pelled.

b) Kepala produksi HD bertanggung jawab atas

jalannya proses produksi kantong plastik.

c) Kepala gudang, bertugas mengawasi stok dan

kelancaran barang untuk kebutuhan perusahaan.

3). Manajer Keuangan

Bertugas mengurusi bagian keuangan yang meliputi

membuat laporan keuangan dan menyelesaikan urusan-

urusan keuangan.

4). Bagian Marketing

Bertugas mengurusi masalah pemasaran serta

bertanggung jawab atas hasil penjualan.

e. Aspek Personalia

1). Tenaga Kerja

CV.Cahaya Jaya Lestari terdiri atas 13 orang untuk

karyawan bagian administrasi dan 80 orang bagian

produksi.

Page 39: PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA VOLUME PENJUALAN …/Pengaruh...Ahli Madya Manajemen Pemasaran Disusun Oleh : ERICK KENEDY NIM F3208125 PROGRAM STUDI DIPLOMA IIIFAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

28

2). Pembagian Kerja

Pembagian shiff kerja karyawan CV. Cahaya Jaya

Lestari adalah sebagai berikut :

a) Tenaga Kerja Administrasi

Hari Senin-Kamis jam 08.00-16.00

Istirahat jam 12.00-13.00

Hari Jumat jam 08.00-16.00

Istirahat jam 11.30-13.00

Hari Sabtu jam 08.00-16.00

Istirahat jam 12.00-13.00

b) Tenaga Kerja Produksi

Senin-Minggu full 8 jam

Shift 1 jam 07.00-15.00

Shift 2 jam 15.00-23.00

Shift 3 jam 23.00-07.00

c) Tenaga Serabutan

Hari Senin-Kamis jam 08.00-16.00

Istirahat jam 12.00-13.00

Hari Jumat jam 08.00-16.00

Istirahat jam 11.30-13.00

Hari Sabtu jam 08.00-16.00

Istirahat jam 12.00-13.00

Page 40: PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA VOLUME PENJUALAN …/Pengaruh...Ahli Madya Manajemen Pemasaran Disusun Oleh : ERICK KENEDY NIM F3208125 PROGRAM STUDI DIPLOMA IIIFAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

29

B. Laporan Magang Kerja

1. Lokasi Magang Kerja

Kegiatan magang ini dilaksanakan selama kurang lebih 1 (satu) bulan

yaitu terhitung mulai dari tanggal 15 Februari 2011 hingga tanggal 15

Maret 2011.Penelitian dilakukan pada CV. Cahaya Jaya Lestari yang

berlokasi di Jalan Raya Palur-Sragen KM 8.1 Karanganyar.

2. Rincian Kegiatan Magang Kerja

Kegiatan Penulis selama pelaksanaan magang dapat dijelaskan

sebagai berikut :

a) Penulis oleh Bapak Danang selaku pembimbing magang tentang

seluruh peraturan selama pelaksanaan kegiatan magang

berlangsung.

b) Perkenalan kepada seluruh staff dan karyawan CV. Cahaya Jaya

Lestari.

c) Penjelasan dan penulis oleh pembimbing tentang kegiatan apa

saja yang dapat dilakukan selama Penulis melaksanakan kegiatan

magang di CV. Cahaya Jaya Lestari.

d) Pengenalan produk serta pemberitahuan tentang proses produksi

yang terdapat pada CV. Cahaya Jaya Lestari.

Page 41: PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA VOLUME PENJUALAN …/Pengaruh...Ahli Madya Manajemen Pemasaran Disusun Oleh : ERICK KENEDY NIM F3208125 PROGRAM STUDI DIPLOMA IIIFAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

30

e) Pelaksanaan wawancara guna untuk memperoleh data yang

dibutuhkan dalam penyusunan tugas akhir.

3. Tujuan Magang Kerja

a) Penulisan memperoleh pengalaman kerja dan pengetahuan

secara langsung tentang berbagai aktivitas dalam dunia kerja.

b) Agar Penulis dapat memahami dan menguasai materi

perkuliahan di DIII ManajemenPemasaran Fakultas Ekonomi

Universitas Sebelas Maret Surakarta, sehingga Penulis dapat

menerapkan secara nyata teori yang selama ini diperoleh di

bangku perkuliahan.

c) MelatihPenulisan memasuki dunia kerja dan pengayaan wawasan

pekerjaan.

d) Untuk melengkapi dan memenuhi syarat-syarat dalam menyusun

Tugas Akhir program study DIII Manajemen Pemasaran

Universitas Sebelas Maret Surakarta.

Page 42: PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA VOLUME PENJUALAN …/Pengaruh...Ahli Madya Manajemen Pemasaran Disusun Oleh : ERICK KENEDY NIM F3208125 PROGRAM STUDI DIPLOMA IIIFAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

31

C. Analisis Data Dan Pembahasan

1. Biaya Promosi

Klasifikasi biaya promosi yang dikeluarkan oleh Perusahaan CV. Cahaya

Jaya Lestari mulai periode tahun 2006 sampai 2010 sebagai berikut :

Tabel III.I

KLASIFIKASI BIAYA PROMOSI PERUSAHAAN CV. CAHAYA JAYA

LESTARI

NO Tahun Semester Biaya Promosi

(Rp)

Persentase Biaya

Promosi

1 2006 I 1,014,330 8.4%

2 II 1,244,970 10.3%

3 2007 I 1,024,925 8.5%

4 II 1,475,575 12.2%

5 2008 I 1,209,625 10.0%

6 II 1,325,250 10.9%

7 2009 I 1,081.025 8.9%

8 II 1,337,750 11.0%

9 2010 I 917,625 7.6%

10 II 1,477,750 12.2%

Total 12,108,825 100%

(Sumber : Data Perusahaan CV.Cahaya Jaya LestariTahun 2006-2010)

Page 43: PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA VOLUME PENJUALAN …/Pengaruh...Ahli Madya Manajemen Pemasaran Disusun Oleh : ERICK KENEDY NIM F3208125 PROGRAM STUDI DIPLOMA IIIFAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

32

Dari table III.I diatas dapat diketahui total biaya promosi adalah

sebesar 12,108,825,- rupiah selama tahun 2006 sampai 2010.

Tahun 2006 semester I biaya promosi Rp 1,014,330 (8,4%), tahun

2006 semester II biaya promosi naik menjadi Rp 1,244,970 (kenaikan

sebesar 1,9%), pada tahun 2007 semester I biaya promosi turun

menjadiRp 1,024,925(penurunan sebesar 1,8%), pada tahun 2007

semester II biaya promosi naik menjadi Rp 1,475,575 (kenaikan sebesar

3,7%), pada tahun 2008 semester I biaya promosi turun menjadi Rp

1,209,625 (penurunan menjadi 2,2%), pada tahun 2008 semester II biaya

promosi naik menjadi Rp 1,325,250 (kenaikan sebesar 0,9%), pada tahun

2009 semester I biaya promosi turun menjadi Rp 1,081,025 (penurunan

menjadi 2%), pada tahun 2009 semester II biaya promosi naik menjadi Rp

1,337,750 (kenaikan sebesar 2,1%), pada tahun 2010 semester I biaya

promosi turun menjadi Rp 917,625 (penurunan menjadi 3,4%), pada tahun

2010 semester II biaya promosi naik menjadi Rp 1,477,750 (kenaikan

sebesar 4,6%).

2. Volume Penjualan

Besarnya volume penjualan yang diterima oleh Perusahaan CV.

Cahaya Jaya Lestari mulai periode tahun 2006 sampai 2010 sebagai

berikut :

Page 44: PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA VOLUME PENJUALAN …/Pengaruh...Ahli Madya Manajemen Pemasaran Disusun Oleh : ERICK KENEDY NIM F3208125 PROGRAM STUDI DIPLOMA IIIFAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

33

Tabel III.II

VOLUME PENJUALAN

NO Tahun Semester Biaya

Penjualan

(Rp)

Persentase

Biaya

Penjualan

1 2006 I 485,100,000 6.0%

2 II 970,200,000 12.1%

3 2007 I 565,250,000 7.0%

4 II 931,200,000 11.6%

5 2008 I 530,575,000 6.6%

6 II 1,043,075,000 13.0%

7 2009 I 705,188,000 8.8%

8 II 955,637,000 11.9%

9 2010 I 777,625,000 9.7%

10 II 1,068,000,000 13.3%

Total 8,031,850,000 100%

(Sumber : Data Perusahaan CV. Cahaya Jaya LestariTahun 2006-2010)

Total volume penjualan selama periode 2006-2010 adalah sebesar

8,031,850,000,- rupiah.

Tahun 2006 semester I volume penjualan Rp 485,100,000 (6,0%), tahun

2006 semester II volume penjualan naik menjadi Rp 970,200,000 (kenaikan

sebesar 6,1%), pada tahun 2007 semester I volume penjualan turun menjadi

Page 45: PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA VOLUME PENJUALAN …/Pengaruh...Ahli Madya Manajemen Pemasaran Disusun Oleh : ERICK KENEDY NIM F3208125 PROGRAM STUDI DIPLOMA IIIFAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

34

Rp565,250,000 (penurunan menjadi 5,1%), pada tahun 2007 semester II volume

penjualan naik menjadi Rp 931,200,000 (kenaikan sebesar 4,6%), pada tahun

2008 semester I volume penjualan turun menjadi (penurunan menjadi 5%),

pada tahun 2008 semester II volume penjualan naik menjadi Rp 1,043,075,000

(kenaikan sebesar 6,4%), pada tahun 2009 semester I volume penjualan turun

menjadi Rp 705,188,000 (penurunan menjadi 4,2%), pada tahun 2009 semester

II volume penjualan naik menjadi (kenaikan menjadi 3,1%), pada tahun 2010

semester I volume penjualan turun menjadi Rp 777,625,000 (penurunan menjadi

2,2%), pada tahun 2010 semester II volume penjualan naik menjadi

1,068,000,000 (kenaikan menjadi 3,6%).

Page 46: PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA VOLUME PENJUALAN …/Pengaruh...Ahli Madya Manajemen Pemasaran Disusun Oleh : ERICK KENEDY NIM F3208125 PROGRAM STUDI DIPLOMA IIIFAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

35

3. AnalisisPengaruhBiayaPromosi PadaVolumePenjualan

TabelIII.III

BiayaPromosi dan VolumePenjualan

Perusahaan CV. Cahaya Jaya Lestari

NO Tahun Semester Biaya

PromosiX

(Rp)

Volume

PenjualanY

(Rp)

1 2006 I 1014330 485100000

2 II 1244970 970200000

3 2007 I 1024925 565250000

4 II 1475575 931200000

5 2008 I 1209625 530575000

6 II 1325250 1043075000

7 2009 I 1081025 705188000

8 II 1337750 955637000

9 2010 I 917625 777625000

10 II 1477750 1068000000

Total 12,108,825 8,031,850,000

(Sumber : Data Perusahaan CV. Cahaya Jaya Lestari)

Page 47: PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA VOLUME PENJUALAN …/Pengaruh...Ahli Madya Manajemen Pemasaran Disusun Oleh : ERICK KENEDY NIM F3208125 PROGRAM STUDI DIPLOMA IIIFAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

36

Table III.IV

BiayaPromosi dan VolumePenjualan

Pada Perusahaan CV. Cahaya Jaya Lestari

NO

Tahun

Semester

BiayaPro

mosi (Rp)

X

Volume

Penjualan

(Rp) Y

XY

X2

Y2

1 2006 I 1,014,330 485,100,000 492,051,483,000,000 1,028,865,348,900 235,322,010,000,000,000

2 II 1,244,970 970,200,000 1,207,869,894,000,000 1,549,950,300,900 941,288,040,000,000,000

3 2007 I 1,024,925 565,250,000 579,338,856,250,000 1,050,471,255,625 319,507,562,500,000,000

4 II 1,475,575 931,200,000 1,374,055,440,000,000 2,177,321,580,625 867,133,440,000,000,000

5 2008 I 1,209,625 530,575,000 641,796,784,375,000 1,463,192,640,625 281,509,830,625,000,000

6 II 1,325,250 1,043,075,000 1,382,335,143,750,000 1,756,287,562,500 1,088,005,455,625,000,000

7 2009 I 1,081,025 705,188,000 762,325,857,700,000 1,168,615,050,625 497,290,115,344,000,000

8 II 1,337,750 955,637,000 1,278,403,396,750,000 1,789,575,062,500 913,242,075,769,000,000

9 2010 I 917,625 777,625,000 713,568,140,625,000 842,035,640,625 604,700,640,625,000,000

10 II 1,477,750 1,068,000,000 1,578,237,000,000,000 2,183,745,062,500 1,140,624,000,000,000,000

Total 12,108,825 8,031,850,000 10,009,981,996,450,000 15,010,059,505,425 6,888,623,170,488,000,000

Page 48: PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA VOLUME PENJUALAN …/Pengaruh...Ahli Madya Manajemen Pemasaran Disusun Oleh : ERICK KENEDY NIM F3208125 PROGRAM STUDI DIPLOMA IIIFAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

37

Rumus Regresi Y = a + bx

Dimana : Y = VariabelDependent (volumepenjualan)

X = BiayaPromosi

a = Nilaikonstanta

b = Koefisien Arah Regresi

2) Perhitungan Persamaan Regresi Linier

Y = a + bx

Y = volume penjualan

a = konstanta

b = variable independen

X = biaya promosi

a =

=

= -187,110,370.53

b =

Page 49: PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA VOLUME PENJUALAN …/Pengaruh...Ahli Madya Manajemen Pemasaran Disusun Oleh : ERICK KENEDY NIM F3208125 PROGRAM STUDI DIPLOMA IIIFAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

38

=

817.83

Y = -187,110,370.53 + 817.83 X

Artinya :

Dari uraian menunjukkan bahwa tanpa adanya biaya promosi maka

volume penjualan akan mengalami penurunan, nilainya adalah sebesar - Rp

187,110,370.53. Sedangkan nilai koefisien regresi biaya promosi (b) adalah

sebesar 817,83 dengan parameter positif. Hal ini menunjukkan bahwa

setiap terjadi peningkatan biaya promosi sebesar Rp 1,- maka nilai volume

penjualan akan mengalami peningkatan sebesar Rp. 817.83. Karena

pengaruhnya positif maka jika biaya promosi di naikkan, nilai volume

penjualan akan mengalami kenaikan. Begitu pula sebaliknya, jika biaya

promosi di turunkan maka volume penjualan akan mengalami penurunan.

Dengan demikin persamaan regresinya Nilai a = konstanta adalah -

187,110,370.53 dengan parameter negatif sedangkan nilai b=817.83.

Page 50: PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA VOLUME PENJUALAN …/Pengaruh...Ahli Madya Manajemen Pemasaran Disusun Oleh : ERICK KENEDY NIM F3208125 PROGRAM STUDI DIPLOMA IIIFAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

39

BAB IV

PENUTUP

A. Kesimpulan

Adapun yang menjadi kesimpulan dalam penulisan tugas akhir ini

adalah sebagai berikut :

1. Pada periode tahun 2006-2010 biaya promosi mengalami fluktuasi naik

turun. Biaya promosi tertinggi semester II tahun 2010, biaya promosi

terendah semester I pada tahun 2010.

2.Pada periode tahun 2006-2010 volume penjualan mengalami fluktuasi

naik turun. Volume penjualan tertinggi semester II tahun 2010, volume

penjualan terendah semester I pada tahun 2006.

3. Dari rumus regresi menunjukkan bahwa tanpa adanya biaya promosi

maka volume penjualan akan mengalami penurunan, nilainya adalah

sebesar - Rp 187,110,370.53. Sedangkan nilai koefisien regresi biaya

promosi (b) adalah sebesar 817,83 dengan parameter positif. Hal ini

menunjukkan bahwa setiap terjadi peningkatan biaya promosi sebesar

Rp 1,- maka nilai volume penjualan akan mengalami peningkatan

sebesar Rp. 817.83. Karena pengaruhnya positif maka jika biaya

promosi di naikkan, nilai volume penjualan akan mengalami kenaikan.

Begitu pula sebaliknya, jika biaya promosi di turunkan maka volume

penjualan akan mengalami penurunan.

Page 51: PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA VOLUME PENJUALAN …/Pengaruh...Ahli Madya Manajemen Pemasaran Disusun Oleh : ERICK KENEDY NIM F3208125 PROGRAM STUDI DIPLOMA IIIFAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

40

Dengan demikin persamaan regresinya Nilai a = konstanta adalah -

187,110,370.53 dengan parameter negatif sedangkan nilai b = 817.83.

B. Saran

1. Mengingat berpengaruhnya biaya promosi terhadap volume

penjualan, maka perusahaan diharapkan lebih meningkatkan kegiatan

promosinya. Diantaranya melalui media yang modern seperti internet,

media cetak contohnya seperti pamflet dan elektronik contohnya seperti

telepon yang dapat menjangkau pasar yang lebih luas.

2. Menambah lebih banyak variasi produk yang ditawarkan yaitu biji

plastik, plastik berwarna, dan kantong plastik ukuran besar agar

konsumen lebih tertarik.

Page 52: PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA VOLUME PENJUALAN …/Pengaruh...Ahli Madya Manajemen Pemasaran Disusun Oleh : ERICK KENEDY NIM F3208125 PROGRAM STUDI DIPLOMA IIIFAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

41

LAMPIRAN

Page 53: PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA VOLUME PENJUALAN …/Pengaruh...Ahli Madya Manajemen Pemasaran Disusun Oleh : ERICK KENEDY NIM F3208125 PROGRAM STUDI DIPLOMA IIIFAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

42

Page 54: PENGARUH BIAYA PROMOSI PADA VOLUME PENJUALAN …/Pengaruh...Ahli Madya Manajemen Pemasaran Disusun Oleh : ERICK KENEDY NIM F3208125 PROGRAM STUDI DIPLOMA IIIFAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

43