pembuatan aplikasi sikeswa pada penjaringan …

107
i PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN KESEHATAN SISWA DI SDN 001 BONTANG UTARA Oleh : RACHMAN RAMADHAN RIZAL HARIYANTO NDH : 32 PELATIHAN DASAR CALON PNS ANGKATAN V PUSAT PELATIHAN DAN PENGEMBANGAN DAN KAJIAN DESENTRALISASI DAN OTONOMI DAERAH LEMBAGA ADMINISTRASI NEGARA SAMARINDA 2019

Upload: others

Post on 16-Oct-2021

13 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

i

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA

PENJARINGAN KESEHATAN SISWA

DI SDN 001 BONTANG UTARA

Oleh :

RACHMAN RAMADHAN RIZAL HARIYANTO

NDH : 32

PELATIHAN DASAR CALON PNS ANGKATAN V

PUSAT PELATIHAN DAN PENGEMBANGAN DAN

KAJIAN DESENTRALISASI DAN OTONOMI DAERAH

LEMBAGA ADMINISTRASI NEGARA

SAMARINDA

2019

Page 2: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

iii

Page 3: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN

SISWA) | LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

iv

Page 4: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN

SISWA) | LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

v

Page 5: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

v

Page 6: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

vii

KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa atas limpahan taufiq, rahmat dan

hidayah Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan Laporan Aktualisasi ini tepat pada

waktunya. Laporan aktualisasi ini disusun dalam rangka memenuhi salah satu syarat

untuk menyelesaikan Pelatihan Dasar CPNS Golongan III Angkatan V Tahun 2019

Pemerintah Kota Bontang yang diselenggarakan di Pusat Pelatihan dan Pengembangan

dan Kajian Desentralisasi dan Otonomi Daerah Lembaga Administrasi Negara di

Samarinda.

Dalam melaksanakan kegiatan aktualisasi ini penulis banyak mendapatkan

bimbingan, bantuan dan dukungan dari banyak pihak sehingga laporan ini dapat

terselesaikan. Oleh karena itu dalam kesempatan kali ini dengan setulus hati penulis

mengucapkan terima kasih kepada:

1. Bapak Dr. Mariman Darto, M.Si selaku Kepala Pusat Pelatihan dan Pengembangan

dan Kajian Desentralisasi dan Otonomi Daerah Lembaga Administrasi Negara

Kalimantan Timur beserta jajarannya yang telah memfasilitasi penyelenggaraan

Pelatihan Dasar CPNS Golongan III

2. Pemerintah Kota Bontang

3. Bapak Dr. Rahmat, MA selaku penguji atas saran masukan yang diberikan untuk

perbaikan laporan aktualisasi ini

4. Bapak Daniel Muttaqin, SP, MP selaku coach atas semua inspirasi, dorongan,

masukan serta bimbingan yang diberikan dalam membuat laporan kegiatan

aktualisasi ini.

5. Bapak Sajaruddin, S.Pd.I selaku mentor atas semua dukungan, arahan, motivasi,

masukan dan bimbingan selama perancangan program aktualisasi sampai dengan

kegiatan tersebut terealisasikan.

6. Seluruh pegawai yang ada di lingkungan Puslatbang KDOD LAN Samarinda yang

telah menyediakan segala fasilitas yang sangat mendukung peserta LATSAR

7. Seluruh Widyaswara yang telah membimbing dan memberikan pengarahan terkait

materi ANEKA untuk dapat diinternalisasikan dan diaktualisasikan di instansi

8. Seluruh Panitia yang telah membantu memfasilitasi kegiatan Pelatihan Dasar CPNS

Page 7: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN

SISWA) | LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

viii

9. Seluruh Dewan Guru, Staff dan Karyawan di SD Negeri 001 Bontang Utara

10. Keluarga Besar Peserta Pendidikan Dasar CPNS Golongan III Angkatan V Tahun

2019

Penulis sadar bahwa Laporan Aktualisasi ini masih jauh dari kesempurnaan,

oleh karena ini penulis mengharapkan masukan dari berbagai pihak agar Laporan

Aktualisasi ini menjadi lebih baik sehingga dapat dijadikan dasar dalam pelaksanaan

dan pelaporan aktualisasi nilai dasar ASN serta memberikan manfaat bagi semua pihak

yang membutuhkan.

Samarinda, 29 Oktober 2019

Penulis

Page 8: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

viii

DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL ............................................................................................ i

HALAMAN PERSETUJUAN ............................................................................ ii

HALAMAN PENGESAHAN ............................................................................. iii

LEMBAR KONSULTASI COACH.................................................................... iv

LEMBAR KONSULTASI MENTOR ................................................................ v

RINGKASAN ........................................................................................................ vi

KATA PENGANTAR .......................................................................................... vii

DAFTAR ISI ......................................................................................................... viii

DAFTAR TABEL ................................................................................................. x

DAFTAR GAMBAR ............................................................................................ xi

LAMPIRAN .......................................................................................................... xii

BAB I PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang .................................................................................... 1

1.2. Tujuan ................................................................................................. 3

1.3. Manfaat ............................................................................................... 5

1.4. Ruang Lingkup .................................................................................... 5

BAB II GAMBARAN UMUM ORGANISASI

2.1. Profil Sekolah ..................................................................................... 6

2.2. Visi dan Misi ...................................................................................... 7

2.3. Tujuan Sekolah ................................................................................... 7

2.3. Struktur Organisasi .............................................................................. 7

2.4. Sarasan Kinerja Pegawai .................................................................... 9

BAB III LANDASAN TEORI

3.1.Konsep Aktualisasi Nilai-Nilai Dasar ANEKA ................................... 11

3.2.Kedudukan dan Peran PNS dalam NKRI ............................................. 16

BAB IV RANCANGAN KEGIATAN AKTUALISASI

4.1.Identifikasi Isu ...................................................................................... 21

4.2.Judul Kegiatan dan Deskripsi .............................................................. 25

4.3.Tahap Kegiatan ..................................................................................... 26

4.4.Rancangan Aktualisasi ......................................................................... 32

4.4. Jadwal Pelaksanaan Kegiatan .............................................................. 51

Page 9: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

ix

BAB V HASIL KEGIATAN AKTUALISASI

5.1 Pembuatan aplikasi penjaringan kesehatan siswa (SIKESWA) ........... 53

5.2 Pembuatan fitur data siswa dan data kesehatan siswa (tinggi badan, berat

badan, imt, kebersihan kuku, telinga, gigi, kulit dan rambut) .................... 57

5.3 Pembuatan fitur data imunisasi siswa ................................................... 62

5.4 Pembuatan fitur data penjaringan kesehatan anak dan surat rujukan ... 65

5.5 Pembuatan fitur pojok baca yang berisi buku saku dan modul kesehatan 70

5.6 Menyusun buku saku kesehatan anak yang di upload serta kartu kontrol

kesehatan siswa........................................................................................... 73

5.7 Sosialisasi penggunaan aplikasi Sikeswa pada guru dan wali kelas .... 77

BAB VI PENUTUP

6.1 Kesimpulan ........................................................................................... 82

6.2 Tindakan Kegiatan Aktualisasi ............................................................. 80

DAFTAR PUSTAKA ........................................................................................... 83

Page 10: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

x

DAFTAR TABEL

Tabel 4.1 Identifikasi Isu ........................................................................................ 20

Tabel 4.2 Analisis Isu Strategis .............................................................................. 22

Tabel 4.3 Dampak Isu Tidak Terselesaikan ........................................................... 24

Tabel 4.4 Rancangan Aktualisasi Nilai-nilai Dasar ASN ....................................... 33

Tabel 4.5 Jadwal Pelaksanaan Aktualisasi ............................................................. 51

Page 11: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

xi

DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1 Struktur Organisasi SD Negeri 001 Bontang Utara ............................ 8

Gambar 5.1 Koordinasi Dengan Kepala Sekolah Dan Pelaksana UKS ................. 55

Gambar 5.2 Fitur Home Aplikasi ........................................................................... 56

Gambar 5.3 Fitur Login Aplikasi ........................................................................... 56

Gambar 5.4 Fitur Background Admin ................................................................... 58

Gambar 5.5 Kegiatan Pendataan Siswa dan Pengukuran Data Kesehatan Siswa .. 60

Gambar 5.6 Fitur Data Siswa ................................................................................. 61

Gambar 5.7 Fitur Data Kesehatan Anak ................................................................. 61

Gambar 5.8 Fitur Data Imunisasi Sikeswa ............................................................. 64

Gambar.5.9 Fitur Detail Data Imunisasi ................................................................. 65

Gambar 5.10 Fitur Rekam Medik Anak ................................................................. 68

Gambar 5.11 Fitur Penjaringan Kesehatan Anak/Riwayat Kesehatan Anak ......... 68

Gambar 5.12 Fitur Kesehatan Anak ....................................................................... 68

Gambar 5.13 Detail Rekap Data Kesehatan Anak ................................................. 69

Gambar 5.14 Surat Rujukan Kesehatan Anak ........................................................ 69

Gambar 5.15 Surat Rujukan Balik Kesehatan Anak .............................................. 69

Gambar 5.16 Surat Rujukan UKS .......................................................................... 70

Gambar 5.17 Fitur Pojok Baca ............................................................................... 72

Gambar 5.18 Fitur Pengisian Katagori Buku ......................................................... 73

Gambar 5.19 Fitur Katagori Buku .......................................................................... 73

Gambar 5.20 Buku Saku Kesehatan Anak ............................................................. 76

Gambar 5.21 Fitur Pengisian Kartu Kontrol .......................................................... 76

Gambar 5.22 Fitur Data Kartu Kontrol Siswa ........................................................ 77

Gambar 5.23 Sosialisasi Penggunaan Aplikasi Sikeswa pada Guru/Wali Kelas ... 80

Gambar 5.24 Sosialisasi Penggunaan Aplikasi Sikeswa pada Guru ...................... 80

Gambar 5.25 Sosialisasi Pengguna Aplikasi Sikeswa pada Guru .......................... 81

Page 12: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

xii

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1.Kegiatan Aktualisasi dan Habituasi Pertama ...................................... 88

Lampiran 2 Kegiatan Aktualisasi dan Habituasi Kedua ......................................... 89

Lampiran 3 Kegiatan Aktualisasi dan Habituasi Ketiga ........................................ 90

Lampiran 4 Kegiatan Aktualisasi dan Habituasi Keempat ..................................... 91

Lampiran 5 Kegiatan Aktualisasi dan Habituasi Kelima ....................................... 92

Lampiran 6 Kegiatan Aktualisasi dan Habituasi Keenam ...................................... 93

Lampiran 7 Kegiatan Aktualisasi dan Habituasi Ketujuh ...................................... 94

Page 13: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

1

BAB I

PENDAHULUAN

1.1. LATAR BELAKANG

Aparatur Sipil Negara sebagai unsur utama sumber daya manusia memiliki

peranan penting dalam menentukan keberhasilan penyelenggaraan pemerintahan

dan pembangunan sesuai dengan tujuan nasional bangsa Indonesia sebagai

perencana, pelaksana dan pengawas. Undang-undang Nomor 5 Tahun 2014 tentang

Aperatur Sipil Negara, pegawai ASN memiliki peran penting dalam

penyelenggaraan pemerintah yang berfungsi sebagai: pelaksana kebijakan politik,

pelayanan public dan perekat pemersatu bangsa.

Aparatur Sipil Negara (ASN) yang mampu memainkan peranan tersebut

adalah aparatur Sipil Negara yang memiliki kompetensi yang di indikasikan dari

sikap dan perilakunya melalui pelaksanaan kebijakan dan pelayanan public yang

professional, bebas dari intervensi politik, serta bersih dari praktik korupsi, kolusi,

nepotisme serta penuh kesetiaan dan ketaatan kepada negara, bermoral dan

bermental baik, sadar akan tanggung jawab sebagai pelayan publik, serta mampu

menjadi perekat persatuan dan kesatuan bangsa. Pelayanan terbaik adalah salah satu

hak dasar warga Negara yang harus terpenuhi oleh Pemerintah. Dalam konteks

inilah peran ASN menjadi sangat relevan dan penting, karena ASN merupakan

penyelenggara pemerintahan, yang secara otomatis menjadi penyelenggara

pelayanan publik. Untuk itu Pemerintah memerlukan ASN yang berkarakter,

memiliki akuntabilitas, nasionalisme, etika publik, komitmen mutu, dan anti

korupsi.

Pemerintah Indonesia dalam rangka menciptakan sumber daya manusia yang

unggul maka perlunya ASN diberikan pelatihan untuk dapat menjadi habbit yang

memenuhi nilai-nilai tersebut, maka dalam diklat ini calon ASN diberikan materi

tentang penerapan nilai-nilai dasar Akuntabilitas, Nasionalisme, Etika Publik,

Komitmen Mutu, dan Anti Korupsi (ANEKA) sehingga memungkinkan calon ASN

mampu menginternalisasi, menerapkan, dan mengaktualisasikan, serta membuatnya

menjadi kebiasaan (habituasi), dan merasakan manfaatnya, sehingga menghasilkan

ASN yang profesional dan berkarakter.

Page 14: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

2

ASN yang berkarakter memiliki kemampuan untuk mengembangakan

kemampuan dirinya sesuai dengan perkembangan zaman. Perkembangan yang terus

menerus menuntut para ASN aktif dalam setiap langkah kemajuan bangsa ini.

Revolusi industri 4.0 yang akan dihadapi para ASN mendatang merupakan

tantangan besar yang harus dipersiapkan dengan matang. Penggunaan IT pada

revolusi industri sekarang ini menuntut para ASN diseluruh aktifitasnya tidak

terkecuali bagi guru maupun staf untuk berperan aktif.

Sekolah merupakan salah satu penggerak peradapan masa depan Bangsa

Indonesia, sekolah berperan dalam proses mendidik siswa, berbudaya, beriman dan

bertaqwa. Pada hakekatnya sekolah adalah pondasi awal pebaikan dan perubahan

bangsa sehingga perlunya guru maupun staf memiliki jiwa ANEKA. Sumber daya

manusia yang berkualitas baik sehat secara fisik, mental dan sosial maupun

produktif adalah modal untuk mencapai kemajuan pembangunan bangsa. Selain

pendidikan, kesehatan menjadi salah satu prioritas utama dalam peningkatan

suberdaya manusia.

Kota Bontang dalam upaya mewujudkan visi pembanguanan 2016-2021

tersebut maka misi pembangunan Kota Bontang lima tahun kedepan yakni

menjadikan Kota Bontang sebagai Smart City melalui peningkatan kualitas

sumberdaya manusia. Secara operasional upaya peningkatan kualitas SDM

dilaksanakan melalui berbagai sektor pembangunan antara lain sektor pendidikan,

kesehatan, sosial kependudukan, tenaga kerja dan sektor pembangunan lainnya.

Untuk mewujudkan hal tersebut perlunya peran berbagai pihak mulai dari orang

tua, guru, OPD puskesmas, kelurahan dan masyarakat lain. Saat ini kondisi gizi

anak menjadi masalah di Indonesia tidak terkecuali Kota Bontang, pada tahun 2017

status Gizi balita yang mengalami stunting 34,2% dan pada tahun 2018 31,8% hal

ini menjadi perhatian khusus pemerintah. SD Negeri 001 Bontang Utara

berdasarkan data sekolah jumlah siswa yang mengalami gizi buruk sebanyak 8

orang, gizi kurang 30 orang, pendek 33 orang, kurus 36 orang hal ini menjadi

perhatian serius bagi sekolah.

UKS sebagai pelaksana usaha kesehatan sekolah berperan penting dalam

pemantauan kesehatan siswa disekolah. Salah satu upaya pemantauan dan

Page 15: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

3

pencegahan gizi buruk adalah melalui Usaha Kesehatan Sekolah (UKS). UKS

bertujuan untuk meningkatkan kemampuan hidup sehat dan derajat kesehatan

peserta didik serta menciptakan lingkungan sehat sehingga memungkinkan

pertumbuhan dan perkembangan anak yang harmonis dan optimal dalam rangka

pembentukan manusia Indonesia seutuhnya. Peningkatkan derajat kesehatan anak

sekolah diantaranya dengan pemantauan gizi, kebersihan siswa dan pola hidup

sehat. Pada perlombaan Sekolah Sehat sekecamatan Bontang Utara tahun 2013 SD

Negeri 001 Bontang Utara berhasil meraih juara 1 dan pada tahun 2015 UKS

menjadi juara 1 namun beberapa tahun kedepan tidak berhasil dipertahankan dan

tidak mendapatkan juara. Hal ini menjadi perhatian khusus bagi kepala sekolah

sebagai ketua UKS untuk kembali membenahi UKS terkhusus dalam pengarsipan

baik dokumen maupun data lainnya. Sesuai yang disampaikan bapak Sajaruddin, S.

Pdi selaku plt. Kepala Sekolah SD Negeri 001 Bontang Utara bahwa kelemahan

UKS terletak pada arsip data siswa dan pendokumentasian mulai dari data siswa,

rekap kesehatan laporan kegiatan yang tidak tearsipkan maupun tidak lanjut hasil

pemantauan kesehatan yang tercecer bahkan tidak ada.

PR besar bagi petugas UKS dan seluruh elemen SD Negeri 001 Bontang

Utara untuk peningkatan perbaikan UKS terutama penjaringan kesehatan siswa.

Dengan demikian isu ini yang sangat perlu diselesaikan untuk mendapakan solusi

terbaik dengan melakukan perbaikan pengarsipan UKS sehingga dapat

terlaksananya proses pendataan siswa dengan baik terstruktur mulai dari

penjaringan kesehatan siswa, dokumentasi sampai pemantauan kesehatan secara

berkala.

Berdasarkan hal tersebut, penulis ingin membuat karya inovatif disamping

tugasnya mendidik dan mengajar. Hal ini membuat penulis ingin membuat aplikasi

berbasis software yaitu SIKESWA (sistem informasi kesehatan siswa) yang

digunakan untuk menginput data secara online mulai dari data siswa, data

kesehatan, data imunisasi, data rekam medic, surat rujukan online, serta

penambahan fitur pojok baca dan kartu kontrol. Sehingga dengan adanya aplikasi

ini diharapkan dapat mengakomodir seluruh aktifitas UKS secara sistematis, efektif

dan efesien guna mendukung program UKS dan mewujudkan misi Kota Bontang

sebagai Smart City.

Page 16: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

4

1.2. TUJUAN

Aktualisasi ini diharapkan dapat menerapkan nilai-nilai dasar ASN sesuai

dengan tupoksi jabatan sesuai kualifikasi peserta pelatihan LATSAR. Adanya

aktualisasi, diharapkan mampu menerapkan nilai-nilai ANEKA (Akuntabilitas,

Nasionalisme, Etika Publik, Komitmen Mutu, dan Anti Korupsi) dan peran dan

kedudukan ASN (Manajemen ASN, Pelayanan Publik dan Whole of Government)

sehingga membentuk pribadi yang jujur, kompeten, adil, berintegritas dan

profesional. Dengan demikian ASN mampu melaksanakan tugas dan fungsi ASN

sebagai pelaksana kebijakan, pelayan publik, serta perekat dan pemersatu bangsa.

ASN sebagai pelaksana kebijakan, pelayan publik, serta perekat dan

pemersatu bangsa dapat ditunjukan dengan:

1. Mampu menerapkan nilai-nilai dasar ANEKA dalam kegiatan aktualisasi

berdasarkan tugas dan fungsi pokok guru sebagai ASN.

2. Mampu mewujudkan pelayanan publik dibidang pendidikan maupun kesehatan

siswa yang lebih baik untuk mewujudkan tercapainya tujuan nasional.

3. Mampu memberikan kontribusi nyata untuk meningkatan kemampuan guru

dalam pemanfaatan digitalisasi dalam mengotimalkan proses penjaringan

kesehatan siswa disekolah.

4. Kemampuan menerapkan nilai-nilai akuntabilitas berupa kejujuran dan

berintegritas tinggi dalam melaksanakan tugas jabatannya.

5. Kemampuan untuk mengedepankan rasa nasionalisme dalam pelaksanaan tugas

jabatannya.

6. Mampu menjunjung tinggi standar etika publik dalam melaksanakan tugas

jabatannya.

7. Kemampuan untuk berinovasi untuk meningkatkan mutu pelayanan;

8. Berani untuk tidak korupsi dan mendorong percepatan pemberantasan korupsi di

lingkungan instansi.

9. Mampu untuk menjadi sumber daya Aparatur Sipil Negara yang unggul dan

selalu mengikuti perkembangan jaman.

10. Kemampuan mencapai tujuan pembangunan kebijakan, manajemen program,

dan pelayanan public dan

Page 17: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

5

11. Kemampuan dalam memenuhi kebutuhan pelayanan publik sesuai dengan

peratuan bagi setiap warga negara.

1.3. MANFAAT

Adapun manfaat dari kegiatan aktualisasi ini, yaitu sebagai berikut:

1. Siswa

a. Meningkatkan kesadaran siswa mengenai pentingnya menjaga kesehatan diri

sedini mungkin dengan memperaktekan Pola Hidup Sehat untuk mencegah

terjangkitnya penyakit.

2. Penulis

a. Meningkatkan kemamampu mengaktualisasikan nilai-nilai dasar ANEKA

(Akuntabilitas, Nasionalisme, Etika Publik, Komitmen Mutu, dan Anti

Korupsi) dan menjadi dasar pengambilan keputusan dalam menjalankan

tugas dan fungsi sebagai guru

b. Meningkatkan pemahaman penulis mengenai pemahaman inovasi dalam

menggunakan aplikasi penjaringan siswa yang berperan membantu proses

penjaringan kesehatan siswa di sekolah.

3. Sekolah

Hasil aktualisasi ini dapat menjadi acuan sebagai bentuk inovasi baru dalam

penjaringan kesehatan siswa dan menjadi wujud nyata mendukung siswa

menerapkan pola hidup sehat disekolah.

4. Kota Bontang

Memberikan kontribusi secara tidak langsung dalam mewujudkan salah satu

misi Kota Bontang, yaitu: Kota Bontang sebagai Smart City melalui peningkatan

kualitas SDM baik bidang pendidikan dan kesehatan.

1.4. RUANG LINGKUP

Kegiatan aktualisasi ini dilakukan dengan menerapkan nilai-nilai ANEKA

(Akuntabilitas, Nasionalisme, Etika Publik, Komitmen Mutu dan Anti Korupsi)

sesuai tugas jabatan dan fugsi guru. Pelaksanaan kegiatan aktualisasi yang

dilaksanakan selama 30 hari kerja terhitung mulai dari tanggal 13 September 2019

sampai dengan 17 oktober 2019 di lingkungan tempat kerja yaitu SD Negeri 001.

Page 18: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

6

BAB II

GAMBARAN UMUM ORGANISASI

2.1. PROFIL SD NEGERI 001 BONTANG UTARA

Pendidikan yang berkualitas adalah pendidikan yang mampu menjawab

berbagai tantangan dan permasalahan yang akan dihadapi sekarang dan masa yang

akan datang. Dari sini dapat disimpulkan bahwa kualitas atau mutu pendidikan

adalah kemampuan lembaga dan sistem pendidikan dalam memberdayakan sumber-

sumber pendidikan untuk meningkatkan kualitas yang sesuai dengan harapan atau

tujuan pendidikan melalui proses pendidikan yang efektif.

SD Negeri 001 Bontang Utara berdiri pada tahun 1976 dengan keadaan

lingkungan SD Negeri 001 Bontang Utara merupakan sekolah yang jenis

pembangunannya permanen, lokasi sangat strategis luas tanah seluruhnya 2631 M3

persegi letak berada di jalan kapten Piere Tendean berada di kelurahan Bontang

Kuala, kecamatan bontang utara. Lokasi sangat strategis yang dekat dengan

permukiman warga dan akses jalanan yang baik karena tempat keberadaan tepat

ditepi jalan dan berdekatan dengan kawasan wisata. Disamping itu lingkungan

sekitar sekolah penuh dengan pepohonan rindang yang membuat sirkulasi udara

cukup sejuk sehingga membuat siswa-siswi efektif dalam menerima pembelajaran.

Kepala sekolah SD Negeri 001 Bontang Utara saat ini adalah Ibu Uminingsih,

M.Pd dan dibantu dengan plt kepala Sekolah Bapak Sajaruddin, S.Pd.I jumlah guru

pengajar sebanyak 24 orang yang terdiri dari 23 orang guru pegawai tetap dan 2

orang pegawai tidak tetap.

Sebagai salah satu sekolah Negeri di Kota Bontang SD Negeri 001 Bontang

Utara mendapat respon yang baik dari masyarakat, dengan kondisi sekolah yang

tidak begitu jauh perkotaan SD Negeri 001 Bontang Utara tidak kalah bersaing

dengan sekolah-sekolah menengah lain yang dekat dengan perkotaan.

SD Negeri 001 Bontang Utara yang merupakan salah satu sekolah yang selalu

melakukan transformasi untuk membentuk siswa menjadi manusia seutuhnya

melalui visi sekolah yakni “Terwujudnya Lembaga Pendidikan yang Berkualitas,

Berbudi Luhur, Cerdas, Terampil, dan Berwawasan Lingkungan”. Tentu untuk

mewujudkan semua itu SD Negeri 001 Bontang Utara telah melaksanakan berbagai

Page 19: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

7

program peningkatan kualitas Sumber daya manusia melalui penguatan

pembelajaran yang bermutu baik intrakurikuler maupun ekstra kurikuler, perbaikan

sarana dan prasarana, penataan manajemen berbasis sekolah, program penguatan

pendidikan karakter (PPK), program sekolah berbudaya lingkungan yang mampu

menciptakan sekolah yang bersih dan sehat, serta program optimalisasi

perpustakaan dan unit kesehatan sekolah.

2.2. VISI DAN MISI SD NEGERI 001 BONTANG UTARA

2.2.1 Visi Sekolah:

“Terwujudnya Lembaga Pendidikan yang Berkualitas, Berbudi Luhur, Cerdas,

Terampil, dan Berwawasan Lingkungan”

Motto SD Negeri 001 Bontang Utara

“Disiplin, Kreatif, Inovatif”

2.2.2 Misi Sekolah:

1. Pengembangan potensi peserta didik secara optimal melalui pembelajaran

PAIKEM dan tematik terpadu.

2. Menghasilkan lulusan yang memenuhi standar Nasional

3. Membentuk keperibadian yang jujur, peduli dan bertanggung jawab malalui

pembiasaan diri.

4. Menerapkan prilaku hidup bersih dan sehat melalui perwujudan kawasan tanpa

rokok dan obat-obatan terlarang.

5. Melaksanakan proses belajar mengajar dengan suasana yang menyenangkan,

komunikatif dan demokratis.

6. Melaksanakan pendidikan yang kreatif dan inovatif.

7. Mengembangkan gemar membaca, rasa ingin tahu, toleransi, bekerja sama,

saling menghargai, jujur, disiplin, kerja keras, kreatif dan mandiri.

2.3. TUJUAN SEKOLAH

1. Siswa beriman dan bertaqwa serta berakhlak mulia.

2. Siswa mampu meraih prestasi dalam bidang akademik dan non akademik baik

di tingkat kota, provinsi maupun nasional.

Page 20: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

8

3. Membiasakan siswa untuk selalu peduli dalam segala hal, baik terhadap diri

sendiri maupun lingkungan sehingga tercipta pola hidup bersih, sehat dan

mandiri.

4. Membiasakan siswa untuk selalu hidup jujur, disiplin dalam segala hal dan

meningkatkan keterampilan hingga mampu menghasilkan siswa yang cakap,

handal untuk kemajuan teknologi dan informasi dalam pembelajaran paikem.

5. Siswa mampu menunjukan sikap cinta tanah air dan menciptakan suasana yang

damai serta memiliki wawasan kebangsaan yang sesuai dengan nilai-nilai

karakter bangsa.

Gambar 2.1 Struktur Organisasi SD Negeri 001 Bontang Utara

URUSAN KESISWAAN Langgeng Suprantoro,M.Pd Suprantoro,M.Pd.

URUSAN SARANA PRASARANA Sajaruddin,S.Pd.I

Page 21: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

9

2.4. SASARAN KINERJA PEGAWAI

Undang-undang Nomor 14 Tahun 2005, guru adalah pendidik professional

dengan tugas utama mendidik, mengajar, membimbing, mengarahkan, melatih,

menilai dan mengevaluasi peserta didik pada pendidikan anak usia dini jalur

pendidikan formal, pendidikan dasar dan pendidikan menengah. Selain itu, tugas

guru juga sebagaimana yang disebutkan dalam peraturan pemerintah Nomor 16

Tahun 2009 bertugas sebagai berikut:

1. Merencanakan pembelajaran/bimbingan, melaksanakan pembelajaran/

bimbingan yang bermutu, menilai dan mengevaluasi hasil pembelajaran/

bimbingan, serta melaksanakan pembelajaran/perbaikan dan pengayaan.

2. Meningkatkan dan mengembangkan kualifikasi akademik dan kompetensi

secara berkelanjutan sejalan dengan perkembangan ilmu pengetahuan, teknologi,

dan seni.

3. Bertindak obyektif dan tidak diskriminatif atas pertimbangan jenis kelamin,

agama, suku, ras, dan kondisi fisik tertentu, latar belakang keluarga, dan status

sosial ekonomi peserta didik dalam pembelajaran.

4. Menjunjung tinggi peraturan perundang-undangan, hukum, dan kode etik guru,

serta nilai agama dan etika dan

5. Memelihara dan memupuk persatuan dan kesatuan bangsa.

Adapun kegiatan guru dalam peraturan pemerintah Nomor 16 Tahun 2009

sebagai berikut:

1. Menyusun kurikulum pembelajaran pada satuan pendidikan, menyusun silabus

pembelajaran.

2. Menyusun rencana pelaksanaan pembelajaran.

3. Melaksanakan kegiatan pembelajaran.

4. Menyusun alat ukur/soal sesuai mata pelajaran.

5. Menilai dan mengevaluasi proses dan hasil belajar pada mata pelajaran yang

diampunya.

6. Menganalisis hasil penilaian pembelajaran;

7. Melaksanakan pembelajaran/perbaikan dan pengayaan dengan memanfaatkan

hasil penilaian dan evaluasi.

Page 22: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

10

8. Menjadi pengawas penilaian dan evaluasi terhadap proses dan hasil belajar

tingkat sekolah dan nasional.

9. Membimbing guru pemula dalam program indUKSi.

10. Membimbing siswa dalam kegiatan ekstrakurikuler proses pembelajaran.

11. Melaksanakan pengembangan diri.

12. Melaksanakan publikasi ilmiah dan

13. Membuat karya inovatif.

Page 23: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

11

BAB III

LANDASAN TEORI

3.1. KONSEP AKTUALISASI NILAI-NILAI DASAR ANEKA

Penyelenggaraan Pelatihan Dasar ini bertujuan sebagai penguatan nilai-nilai

dasar profesi ASN yang merupakan nilai-nilai yang harus ditanamkan oleh seluruh

ASN, meliputi Akuntabilitas, Nasionalisme, Etika Publik, Komitmen Mutu dan

Anti Korupsi (ANEKA), serta kedudukan dan peran ASN dalam NKRI yaitu Whole

Of Government, Managemen ASN dan Pelayanan Publik. Berikut Nilai-nilai dasar

profesi ASN, kedudukan dan peran ASN dalam NKRI yang meliputi Akuntabilitas,

Nasionalisme, Etika Publik, Komitmen Mutu dan Anti Korupsi (ANEKA) serta

Whole Of Government, Managemen ASN dan Pelayanan Publik :

1. Akuntabilitas

Akuntabilitas adalah kata yang sudah tidak asing lagi kita dengar, namun

seringkali kita susah untuk membedakannya dengan responsibilitas. Namun dua

konsep tersebut memiliki arti yang berbeda. Responsibilitas adalah kewajiban

untuk bertanggung jawab, sedangkan akuntabilitas adalah kewajiban

pertanggungjawaban yang harus dicapai. Lebih lanjut akuntabilitas merujuk

pada kewajiban setiap individu, kelompok atau institusi untuk memenuhi

tanggung jawab yang menjadi amanahnya. Amanah seorang PNS adalah

menjamin terwujudnya nilai-nilai publik sebagai berikut:

a. Mampu mengambil pilihan yang tepat dan benar ketika terjadi konflik

kepentingan, antara kepentingan publik dengan kepentingan sektor,

kelompok, dan pribadi.

b. Memiliki pemahaman dan kesadaran untuk menghindari dan mencegah

keterlibatan PNS dalam politik praktis.

c. Memperlakukan warga negara secara sama dan adil dalam penyelenggaraan

pemerintahan dan pelayanan publik.

d. Menunjukan sikap dan perilaku yang konsisten dan dapat diandalkan sebagai

penyelenggara pemerintahan.

Page 24: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

12

Selain itu, akuntabilitas juga memiliki aspek-aspek yang mencangkup

beberapa hal antara lain:

a. Akuntabilitas adalah sebuah hubungan (Accountability is a relationship)

b. Akuntabilitas berorientasi pada hasil (Accountability is results oriented)

c. Akuntabilitas membutuhkan adanya laporan (Accountability requires

reporting)

d. Akuntabilitas memerlukan konsekuensi (Accountability is meaningless

without consequences)

e. Akuntabilitas memperbaiki kinerja (Accountability improves performance)

Akuntabilitas publik memiliki 3 fungsi utama yaitu:

a. Untuk menyediakan kontrol demokratis

b. Untuk mencegah korupsi dan penyalahgunaan kekuasaan

c. Untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas

Nilai-nilai dasar yang terkandung pada aspek akuntabilitas antara lain:

a. Jujur

b. Transparan

c. Integritas

d. Tanggungjawab (responsibilitas)

e. Keadilan

f. Kepercayaan

g. Keseimbangan

h. Kejelasan target

i. Kepemimpinan

j. Konsisten

k. Partisipatif

l. Transparansi

1. Nasionalisme

Nasionalisme Nasionalisme dapat dirumuskan sebagai satu pandangan

menciptakan dan mempertahankan kedaulatan sebuah negara dengan

mewujudkan satu identitas sebagai ikatan bersama dalam satu kelompok.

Nasionalisme yang diaplikasikan oleh Aperatur Sipil Negara adalah

Page 25: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

13

Nasionalisme Pancasila, yaitu pandangan atau paham kecintaan Warga Negara

Indonesia terhadap bangsa dan tanah airnya yang didasarkan pada nilai-nilai

Pancasila. Dengan adanya nilai-nilai Pancasila diharapkan setiap ASN memiliki

rasa nasionalisme yang kuat dan lebih memikirkan kepentingan publik, bangsa

dan negara dibanding kepentingan pribadi dalam menjalankan tugasnya.

Prinsip nasionalisme bangsa Indonesia dilandasi nilai-nilai Pancasila yang

diarahkan agar bangsa Indonesia senantiasa: menempatkan persatuan kesatuan,

kepentingan dan keselamatan bangsa dan negara di atas kepentingan pribadi atau

kepentingan golongan; menunjukkan sikap rela berkorban demi kepentingan

bangsa dan negara; bangga sebagai bangsa Indonesia dan bertanah air Indonesia

serta tidak merasa rendah diri; mengakui persamaan derajat, persamaan hak dan

kewajiban antara sesama manusia dan sesama bangsa; menumbuhkan sikap

saling mencintai sesama manusia; mengembangkan sikap tenggang rasa.

2. Etika Publik

Etika publik adalah refleksi tentang baik/buruk, benar/salah perilaku,

tindakan dan keputusan untuk mengarahkan kebijakan publik dalam rangka

menjalankan tanggungjawab pelayanan publik. Etika politik merupakan refleksi

kritis yang mengarahkan bagaimana nilai-nilai kejujuran, keadilan, kesetaraan,

dan lain-lain diperaktikan dalam wujud kepedulaian pada masyarakat. Fokkus

utama etika public dalam pelayanan, yakni:

1. Pelayanan Publik yang berkualitas

2. Dimensi refleksi, sebagai alat bantu dalam menimbang kebijakan

3. Modalitas etika, penjembatan antara norma dan tindakan factual

Nilai-nilai dasar etika public sebagai tercantum dalam UU ASN sebagai

berikut:

1. Memegang teguh nilai-nilai ideologi Pancasila

2. Setia dan mempertahankan Undang-Undang Dasar Negara kesatuan

Republik Indonesia

3. Menjalankan tugas secara Profesional dan tidak bepihak

4. Membuat keputusan berdasarkan prinsip keahlian

5. Menciptakan lingkungan kerja yang Non diskriminatif

Page 26: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

14

6. memelihara dan menjunjung tinggi standar etika luhur

7. Mempertanggungjawabkan tindakan dan kinerjanya kepada publik

8. Memiliki kemampuan dalam melaksanakan kebijakan dan program

pemerintah

9. Memberikan layanan kepada publik secara jujur, tanggap, cepat, tepat,

akurat, berdaya guna, dan santun

10. Mengutamakan kepemimpinan berkualitas tinggi

11. Menghargai komunikasi, konsultasi, dan kerjasama

12. Mengutamakan pencapaian hasil dan mendorong kinerja pegawai

13. Mendorong kesetaraan dalam pekerjaan

14. Meningkatkan efektivitas sistem pemerintahan yang demokratis sebagai

perangkat sistem karir.

3. Komitmen Mutu

Komitmen mutu merupakan pelaksanaan pelayanan publik dengan

berorientasi pada kualitas hasil. Komitmen mutu dalam pelayanan publik

merupakan kemampuan seorang Aparatur Sipil Negara dalam bekerja efektif

dan efisien serta berpikir kreatif untuk melakukan inovasi-inovasi yang tidak

bertentangan dengan undang-undang guna meningkatkan kualitas pelayanan

hingga tercapainya kepuasan pelanggan. Aparatur Sipil Negara dituntut untuk

memberikan layanan bermutu secara berkelanjutan dan terkontrol dengan baik.

Tjutju & Muhammad (2015) menerangkan ada beberapa nilai-nilai dasar

komitmen mutu seperti efektif, efesien, inovatif, dan mutu penyelenggaran

pemerintah.

1. Efektifitas merupakan tingkat ketercapaian target yang telah direncanakan,

baik menyangkut jumlah maupun mutu hasil kerja.

2. Efesiensi merupakan tingkat ketetapan realisasi penggunaan sumberdaya dan

bagaimana pekerjaan dilaksanakan sehingga tidak terjadi pemborosan

sumber daya, mekanisme yang tidak sesuai standard dan penyalahgunaan

prosedur.

Page 27: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

15

3. Inovatif merupakan suatu cara untuk menyelesaikan tugas atau pekerjaan

dengan hal hal baru berupa jasa yang dihasilkan, proses prodUKSi, prilaku

kerja, teknologi maupun layanan sistem yang dilandasi perbaikan mutu.

4. Mutu merupakan suatu krakterristik gambaran kualitas suatu performasi,

keandalan dan memudahkan dalam penggunaan.

Nilai-nilai dasar sebagai indikator dalam menilai mutu pelayanan adalah:

1. Bekerja dengan berorientasi pada mutu yang nyata

2. Memiliki inovasi dan keandalan dalam proses pelaksanaan maupun hasil

3. Selalu melakukan perbaikan mutu dan cepat tanggap

4. Membangun komitmen pegawai untuk jangka panjang

5. Membangun kerjasama kolegial antar pegawai yang dilandasi kepercayaan

dan kejujuran

6. Memfokuskan kegiatan pada kepuasan pelanggan, baik internal maupun

eksternal

7. Menampilkan kinerja tanpa cacat (zerodefect) dan tanpa pemborosan

(zerowaste), sejak memulai setiap pekerjaan

8. Efektif dan efisien dalam bekerja

4. Anti Korupsi

Anti korupsi adalah sikap dan perilaku untuk tidak mendukung adanya

upaya untuk merugikan keuangan negara dan perekonomian negara, singkatnya

ialah sikap menentang terhadap adanya korupsi. Korupsi adalah tindakan

melanggar hukum dengan tujuan untuk memperkaya diri sendiri maupun

golongan sebagai perbuatan yang tidak baik, buruk, curang, dapat disuap, tidak

bermoral, menyimpang dari kesucian, melanggar norma-norma agama, material,

mental dan umum. Menurut Undang-undang Nomor 31/1999, No. UU 20/2001,

terdapat 7 (tujuh) kelompok tindak pidana korupsi yang terdiri dari: kerugian

keuangan Negara, suapmenyuap, pemerasan, perbuatan curang, penggelapan

dalam jabatan, benturan kepentingan dalam pengadaan, gratifikasi.

Page 28: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

16

Nilai-nilai yang terkandung dalam aspek anti korupsi antara lain :

1. Jujur

2. Peduli

3. Mandiri

4. Disiplin

5. Tanggungjawab

6. Kerja Keras

7. Sederhana

8. Berani

9. Adil

3.2. KEDUDUKAN DAN PERAN PNS DALAM NKRI

Untuk mewujudkan birokrasi yang professional dalam menghadapi

tantangan-tantangan global, pemerintah melalui UU Nomor 5 Tahun 2014 tentang

Aparatur Sipil Negara telah bertekad untuk mengelola aparatur sipil negara menjadi

semakin professional. Undang-undang ini merupakan dasar dalam manajemen

aparatur sipil negara yang bertujuan untuk membangun aparat sipil negara yang

memiliki integritas, profesional dan netral serta bebas dari intervensi politik, juga

bebas dari praktek KKN, serta mampu menyelenggarakan pelayanan publik yang

berkualitas bagi masyarakat.

1. Manajemen ASN

Manajemen ASN adalah pengelolaan ASN untuk menghasilkan Pegawai

ASN yang professional, memiliki nilai dasar, etika profesi, bebas dari intervensi

politik, bersih dari praktik korupsi, kolusi, dan nepotisme. Manajemen ASN

lebih menekankan kepada pengaturan profesi pegawai sehingga diharapkan agar

selalu tersedia sumber daya aparatur sipil Negara yang unggul selaras dengan

perkembangan jaman. Implementasi sikap dan prilaku ASN dalam

kesehariannya dalam kehidupan sehari-hari maupun dalam pelaksanaan tugas

ditempat bekerja harus memperhatikan prinsip manajemen ASN, pelayanan

public dan whole of government.

Page 29: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

17

Visi UU ASN adalah mewujudkan ASN yang memiliki integritas

profesional, melayani dan sejahtera. Misi UU ASN adalah memindahkan ASN

dari comfort zone ke competitive zone.

Tujuan utama UU ASN antara lain :

a. Independensi dan netralitas

b. Kompetensi

c. Kinerja atau produktifitas kerja

d. Integritas

e. Kesejahteraan

f. Kualitas pelayanan publik

g. Pengawasan

Berdasarkan jenisnya, Pegawai ASN terdiri dari:

a. Pegawai Negeri Sipil (PNS),

b. Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK),

c. Pegawai ASN berkedudukan sebagai aparatur negara yang menjalankan

kebijakan yang ditetapkan pimpinan instansi pemerintah serta harus bebas

dari pengarugh dan intervensi semua golongan dan partai politik.

Untuk menjalankan kedudukannya tersebut, maka ASN berfungsi sebagai

pelaksana kebijakan publik, pelayan publik dan perekat dan pemersatu bangsa.

Agar dapat melaksanakan tugas dan tanggungjawab dengan baik dapat

meningkatkan produktivitas, menjamin kesejahteraan ASN yang akuntabel,

maka setiap ASN diberikan hak. PNS berhak memperoleh Gaji, tunjangan dan

fasilitas, Cuti, Jaminan pensiun dan jaminan hari tua, perlindungan, dan

pengembangan kompetensi. Kewajiban pegawai ASN yang disebutkan dalam

UU ASN adalah:

a. Setia dan taat pada Pancasila, Undang-Undang Dasar Negara Republik

Indonesia Tahun 1945, Negara Kesatuan Republik Indonesia dan pemerintah

yang sah.

b. Menjaga persatuan dan kesatuan bangsa.

c. Melaksanakan kebijakan yang dirumuskan pejabat pemerintah yang

berwenang.

d. Menaati ketentuan peraturan perundang-undangan.

Page 30: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

18

e. Melaksanakan tugas kedinasan dengan penuh pengabdian, kejujuran,

kesadaran dan tanggung jawab.

f. Menunjukkan integritas dan keteladanan dalam sikap, perilaku, ucapan dan

tindakan kepada setiap orang, baik di dalam maupun di luar kedinasan.

g. Menyimpan rahasia jabatan dan hanya dapat mengemukakan rahasia jabatan

sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan dan

h. Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik

Indonesia.

ASN sebagai profesi berlandaskan pada kode etik dan kode prilaku. Kode

etik dan kode prilaku ASN bertujuan untuk menjaga martabat dan kehormatan

ASN. Kode etik dan kode prilakuyang diatur dalam UU ASN menjadi acuan

bagi para ASN dalam penyelenggaraan birokrasi pemerintah.

2. Pelayanan Publik

Pelayanan Publik menurut Lembaga Administrasi Negara adalah segala

bentuk pelayanan umum yang dilaksanakan oleh instansi Pemerintah di pusat

dan daerah dan dilingkungan BUMN/BUMD dalam bentuk barang atau jasa baik

dalam pemenuhan kebutuhan masyarakat.

Adapun prinsip pelayanan publik yang baik untuk mewujudkan pelayanan

prima adalah:

a. Partisipatif

Dalam penyelenggaraan pelayanan publik yang dibutuhkan masyarakat

pemerintah perlu melibatkan masyarakat dalam merencanakan,

melaksanakan, dan mengevaluasi hasilnya.

b. Transparan

Dalam penyelenggaraan pelayanan publik, pemerintah sebagai

penyelenggara pelayanan publik harus menyediakan akses bagi warga negara

untuk mengetahui segala hal yang terkait dengan pelayanan publik yang

diselenggarakan tersebut.

c. Responsif

Dalam penyelenggaraan pelayanan publik pemerintah wajib mendengar dan

memenuhi tuntutan kebutuhan warga negaranya terkait dengan bentuk dan

jenis pelayanan publik yang mereka butuhkan, mekanisme penyelenggaraan

Page 31: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

19

layanan, jam pelayanan, prosedur, dan biaya penyelenggaraan pelayanan.

d. Non Diskriminatif

Pelayanan publik yang diselenggarakan oleh pemerintah tidak boleh

dibedakan antara satu warga negara dengan warga negara yang lain atas

dasar perbedaan identitas warga negara.

e. Mudah dan Murah

Penyelenggaraan pelayanan publik dimana masyarakat harus memenuhi

berbagai persyaratan dan membayar fee untuk memperoleh layanan yang

mereka butuhkan harus diterapkan prinsip mudah dan murah. Hal ini perlu

ditekankan karena pelayanan publik yang diselenggarakan oleh pemerintah

tidak dimaksudkan untuk mencari keuntungan melainkan untuk memenuhi

mandat konstitusi.

f. Efektif dan Efisien

Penyelenggaraan pelayan publik harus mampu mewujudkan tujuan-tujuan

yang hendak dicapainya dan cara mewujudkan tujuan tersebut dilakukan

dengan prosedur yang sederhana, tenaga kerja yang sedikit, dan biaya yang

murah.

g. Aksesibel

Pelayanan publik yang diselenggarakan oleh pemerintah harus dapat

dijangkau oleh warga negara yang membutuhkan dalam arti fisik dan dapat

dijangkau dalam arti non-fisik yang terkait dengan biaya dan persyaratan

yang harus dipenuhi oleh masyarakat untuk mendapatkan layanan tersebut.

h. Akuntabel

Semua bentuk penyelenggaraan pelayanan publik harus dapat

dipertanggungjawabkan secara terbuka kepada masyarakat.

Pertanggungjawaban di sini tidak hanya secara formal kepada atasan akan

tetapi yang lebih penting harus dipertanggungjawabkan secara terbuka

kepada masyarakat luas melalui media publik.

i. Berkeadilan

Penyelenggaraan pelayanan publik harus dapat dijadikan sebagai alat

melindungi kelompok rentan dan mampu menghadirkan rasa keadilan bagi

kelompok lemah ketika berhadapan dengan kelompok yang kuat.

Page 32: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

20

3. Whole Of Government

Whole of government (WoG) adalah sebuah pendekatan penyelenggaraan

pemerintahan yang menyatukan upaya-upaya kolaboratif pemerintahan dari

keseluruhan sektor dalam ruang lingkup koordinasi yang lebih luas guna

mencapai tujuan-tujuan pembangunan kebijakan, manajemen program dan

pelayanan publik.

Pendekatan WoG dapat dilihat dan dibedakan berdasarkan perbedaan

kategori hubungan antara kelembagaan yang terlibat sebagai berikut:

a. Koordinasi, yang tipe hubungannya dapat dibagi lagi menjadi:

1) Penyertaan, yaitu pengembangan strategi dengan mempertimbangkan

dampak;

2) Dialog atau pertukaran informasi;

Joint planning, yaitu perencanaan bersama untuk kerjasama sementara.

b. Integrasi, yang tipe hubungannya dapat dibagi lagi menjadi:

1) Joint working, atau kolaborasi sementara;

2) Joint ventrure, yaitu perencanaan jangka panjang, kerjasama pada

pekerjaan besar yang menjadi urusan utama salah satu peserta kerjasama;

3) Satelit, yaitu entitas yang terpisah, dimiliki bersama, dibentuk sebagai

mekanisme integratif.

c. Kedekatan dan pelibatan, yang tipe hubungannya dapat dibagi lagi menjadi:

1) Aliansi strategis, yaitu perencanaan jangka panjang, kerjasama pada isu

besar yang menjadi urusan utama salah satu peserta kerjasama;

2) Union, berupa Unifikasi resmi, identitas masing-masing masih nampak;

merger, yaitu penggabungan ke dalam struktur baru.

Page 33: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

21

BAB IV

RANCANGAN AKTUALISASI

4.1. IDENTIFIKASI ISU

Untuk melaksanakan tugas secara professional sebagai pelayan masyarakat

maka CPNS diwajibkan mengaktualisasikan nilai-nilai dasar profesi dalam

menjalankan tugas pokok dan fungsinya pada satuan kerja masing-masing. Dalam

melaksanakan tugas pokok dan fungsi tersebut terkadang ditemukan isu-isu yang

memerlukan pemecahan masalah. Begitu pula di instansi penempatan yang

dimaksud yaitu SD Negeri 01 Bontan Utara, berdasarkan hasil praktik kerja yang

dilakukan penulis ditemukan beberapa isu yang dalam pelaksanaannya masih dapat

dilakukan perbaikan.

Rancangan aktualisasi ini disusun berdasarkan identifikasi beberapa isu atau

problemmatika yang ditemukan dalam melaksanakan tugas sebagai tenaga pendidik

di instansi tempat bekerja, yaitu di SD Negeri 01 Bontan Utara. Sumber isu yang

diangkat dapat berasal dari SDM individu, teknologi, unit kerja, maupun organisasi.

Isu-isu yang menjadi dasar rancangan aktualisasi ini bersumber dari aspek:

a. Whole of government (WoG),

b. Pelayanan publik, dan

c. Manajemen ASN.

Telah dipetakan beberapa isu atau problematika, antara lain:

a. Kurang Optimalnya Guru dalam Pemanfaatan Media Pembelajaran dalam

Penerapan Pembelajaran Berbasis Multimedia di SD Negeri 001 Bontang

Utara.

b. Kurang Optimal dan Terorganisirnya Penjaringan Kesehatan Siswa di SD

Negeri 001 Bontang Utara.

c. Rendahnya Kesadaran Siswa dalam melaksanakan Pola Hidup Sehat di

Lingkungan SD Negeri 001 Bontang Utara.

d. Kurang Optimalnya Pengetahuan Guru sehingga Seringnya menerapkan

Metode Pembelajaran yang Menggunakan Metode Konvensional.

Page 34: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA) | LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019 22

Berdasarkan prinsip-prinsip kedudukan dan Peran Pegawai Negeri Sipil dalam Negara Kesatuan Republik Indonesia, dapat di

identifikasi isu-isu sebagai berikut:

Tabel 4. 1. Identifikasi Isu

No. Identifikasi Isu Prinsip ASN Kondisi Saat Ini Kondisi yang Diharapkan

1. Kurang Optimalnya Guru dalam

Pemanfaatan Media Pembelajaran dalam

Penerapan Pembelajaran Berbasis

Multimedia di SD Negeri 001 Bontang

Utara

Pelayanan

Publik

Proses pembelajaran hanya

terpaku dengan buku paket,

media seperti infokus, internet

tidak dimanfaatkan dengan

baik

Guru mampu meningkatkan

kemampuan dalam mengajar dengan

menggabungkan pembelajaran

berbasis multimedia sehingga terjadi

transfer ilmu pengetahuan lebih efektif

dan pembelajaran lebih menarik

2. Kurang Optimal dan Terorganisirnya

Penjaringan Kesehatan Siswa di SD Negeri

001 Bontang Utara.

Pelayanan

Publik

Penjaringan siswa yang tidak

memiliki jadwal tetap.

Pelaksanaan pemeriksaan

berkala tidak terjadwal dengan

baik dan sistematis, pendataan

dengan sistem manual

sehinggan terjadi penumpukan

berkas yang sering hilang dan

Pelaksanaan penjaringan siswa

diharapkan berjalan sesuai dengan

sistem yang terstruktur mulai dari

waktu pemeriksaan, tempat,

pengarsipan dokumen, laporan hasil

pemeriksaan maupun tindak lanjut.

Seperti buku kontrol siswa sehingga

siswa dapat dipantau dengan efesien

Page 35: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA) | LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019 23

tidak terkontrol baik

dokumentasi maupun arsip

lainnya. Tidak terkontrolnya

data siswa sehingga tidak

bekelanjuan dalam penanganan

dan data menggunakan aplikasi data

siswa menjadi tidak hilang.

3. Rendahnya Kesadaran Siswa dalam

Melaksanakan Pola Hidup Sehat di

Lingkungan SD Negeri 001 Bontang

Utara.

Pelayanan

Publik

Kurangnya sadarnya siswa

dalam menjaga kebersihan,

Terdapat siswa yang kurang

bersih seperti kuku yang

panjang, gigi yang berlobang,

dan telinga yang kotor.

Siswa dapat menerapkan pola hidup

sehat dengan menjaga kebersihan

badan, mulai dari kebersihan kuku,

gigi dan telinga.

4. Kurang Optimalnya pengetahuan guru

sehingga seringnya menerapkan Metode

Pembelajaran yang Menggunakan Metode

Konvensional

Pelayanan

Publik

Beberapa guru masih suka

dengan metode konvensional,

hanya dengan ceramah tanpa

menggunakan alat bantu

semisal alat peraga maupun

media lainnya

Guru memahami metode

pembelajaran lain yang lebih menarik

siswa untuk aktif dan pembelajaran

menjadi menyenangkan.

Page 36: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

24

Dalam menganalisa isu-isu yang muncul diatas, saya akan menganalisa isu

menggunakan alat penetapan isu USG (Urgency, Seriousness, dan Growth).

Analisis USG (Urgency, Seriousness, dan Growth) mempertimbangkan

tingkat kepentingan, keseriusan, dan perkembangan setiap variabel dengan rentang

skor 1-5.

1. Urgency (urgensi), yaitu dilihat dari tersedianya waktu, mendesak atau tidak

masalah tersebut diselesaikan.

2. Seriousness (keseriusan), yaitu melihat dampak masalah tersebut terhadap

produktivitas kerja, pengaruh terhadap keberhasilan, membahayakan sistem

atau tidak, dan sebagainya.

3. Growth (berkembangnya masalah), yaitu apakah masalah tersebut berkembang

sedemikian rupa sehingga sulit dicegah.

Tabel 4.2. Analisis Isu Strategis

No Prinsip

ASN Identifikasi Isu

Kriteria Rank

U S G ∑

1 Pelayanan

Publik

Kurang Optimalnya Guru dalam

Pemanfaatan Media

Pembelajaran dalam Penerapan

Pembelajaran Berbasis

Multimedia di SD Negeri 001

Bontang Utara

3 3 4 10 3

2 Pelayanan

Publik

Kurang Optimalnya dan

Terorganisir Penjaringan

Kesehatan Siswa di SD Negeri

001 Bontang Utara.

5 5 5 15 1

3 Pelayanan

Publik

Rendahnya Kesadaran Siswa

dalam Melaksanakan Pola

Hidup Sehat di Lingkungan SD

Negeri 001 Bontang Utara.

3 4 4 11 2

Page 37: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

25

4 Pelayanan

Publik

Kurang Optimalnya

pengetahuan guru sehingga

seringnya menerapkan Metode

Pembelajaran yang

Menggunakan Metode

Konvensional

3 3 3 9 4

Berdasarkan tabulasi USG seperti tercantum pada tabel diatas. Analisis Isu

Strategis, ditemukan tiga isu utama yang memenuhi syarat, yaitu sebagai berikut:

1. Kurang Optimalnya Guru dalam Pemanfaatan Media Pembelajaran dalam

Penerapan Pembelajaran Berbasis Multimedia di SD Negeri 001 Bontang Utara.

2. Kurang Optimal dan Terorganisir Penjaringan Kesehatan Siswa di SD Negeri

001 Bontang Utara.

3. Rendahnya Kesadaran Siswa dalam Melaksanakan Pola Hidup Sehat di

Lingkungan SD Negeri 001 Bontang Utara.

Dari isu yang problematik tersebut, ditetapkan isu paling prioritas. Dilihat

dari tingkat Urgency-nya, isu nomor 2 penting hal ini dikarenakan pentingan

memperbaiki sistem yang berjalan kurang baik. Disamping itu mengingat

penjaringan kesehatan siswa untuk mengupayahkan penanggulangan pencegahan

sejak dini siswa yang terdeteksi mengalami masalah kesehatan terutama masalah

stunting, stunting ditandai dengan 3-G yakni, gagal tumbuh, gagal kembang dan

gangguan metabolisme sesuai dengan program pemerintah Kota Bontang. Sehingga

hal ini sangat penting bagi guru dalam proses deteksi dini dengan adanya aplikasi

pemeriksaan penjaringan kesehatan siswa data menjadi terakomodir dengan baik.

Isu tersebut juga berdampak serius (Seriousness) karena jika tidak segera ditangani

akan mengganggu kinerja guru karena siswa yang mengalami stunting bukan hanya

bermasalah pada pertumbuhan tetapi juga bermasalah dalam perkembangan

otaknya. Anak akan mengalami kesulitan dalam proses pembelajaran penurunan

konsentrasi dan fokus.

Dari tingkat Growth, jika isu tidak segera ditangani pertama proses pendataan

akan bertumpuk-tumpuk, waktu pelaksanan tidak teratur, banyak menggunakan

dokumen sehingga tidak efektif dan efesien. Kedua jika tidak ditangani sekolah

Page 38: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

26

tidak memiliki data kesehatan siswa sehingga program UKS tidak berjalan dan

program pemerintah pun akan sulit ditangani maka ditetapkan isu yang paling

prioritas yakni “Kurang Optimal dan Terorganisirnya Penjaringan Kesehatan Siswa

di SD Negeri 001 Bontang Utara.

Dampak dari isu terpilih yang telah dianalisis menggunakan metode USG jika

tidak diselesaikan dapat dilihat pada tabel dibawah ini:

Tabel 4.3. Dampak Isu Tidak Terselesaikan

No Sumber

Isu

Identifikasi Isu Dampak

1 Pelayanan

Publik

Kurang Optimal

dan Terorganisir

Penjaringan

Kesehatan Siswa

di SD Negeri 001

Bontang Utara.

Penjaringa kesehatan siswa sangat perlu

diperbaiki, apa bila tidak dilakukan pebaikan

maka akan mengalami masalah seperti :

1. Proses penjaringan memakan waktu dan

tenaga.

2. Waktu pelaksanaan tidak terkontrol,

jadwal tidak sesuai, data siswa, kesehatan

tidak terakomodir dengan baik, baik

secara dokumentasi maupun file.

3. Pentingnya pemantau kesehatan siswa

untuk menngetahui tingkat kesehatan

siswa, sedini mungkin untuk pencegahan

penyakit.

4. Menghindari maupun pencegahan dini

siswa yang terindikasi mengalami kurang

gizi atau stunting.

Tabel 4.3 Analisis Isu Strategis, menunjukkan validasi isu dengan

menggunakan analisa USG. Dari analisa didapatkan core issue yakni “Kurang

Optimal dan Terorganisir Penjaringan Kesehatan Siswa di SD Negeri 001 Bontang

Utara”.

Page 39: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

27

Dari isu tersebut maka rumusan masalah kegiatan aktualisasi melalui

habituasi adalah:

1. Kegiatan apa yang harus dilakukan untuk memberikan kontribusi pada

Peningkatan penjaringan kesehatan Siswa di Sekolah SD Negeri 001 Bontang

Utara?

2. Bagaimana Nilai Dasar PNS (ANEKA) dapat di implementasikan selama

kegiatan aktualisasi melalui habituasi di SD Negeri 001 Bontang Utara?

Gagasan Pemecahan Isu pada unit kerja adalah “Pembuatan Aplikasi

SIKESWA pada Penjaringan Kesehatan Siswa di SD Negeri 001 Bontang Utara”.

4.2. JUDUL KEGIATAN DAN DESKRIPSI

Dari isu yang telah terpilih maka selanjutnya peneliti menetapkan langkah-

langkah kegiatan yang menunjang terlaksananya.

1. Pembuatan aplikasi penjaringan kesehatan siswa (SISKESWA)

2. Pembuatan fitur data siswa dan data kesehatan siswa (tinggi badan, berat

badan, imt, kebersihan kuku, telinga, gigi, kulit dan rambut)

3. Pembuatan fitur data imunisasi siswa

4. Pembuatan fitur data penjaringan kesehatan anak dan surat rujukan

5. Pembuatan fitur pojok baca yang berisi buku saku dan modul kesehatan

6. Penyusunan buku saku kesehatan anak yang di upload serta kartu kontrol

kesehatan siswa

7. Sosialisasi penggunaan aplikasi sikeswa pada guru dan wali kelas

Page 40: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

28

4.3. TAHAPAN KEGIATAN

Adapun tahapan yang dilakukan dari masing-masing kegiatan adalah sebagai

berikut:

1. Perencanaan pembuatan aplikasi penjaringan kesehatan siswa

(SIKESWA)

Aplikasi penjaringan kesehatan siswa atau SIKESWA dirancang guna

memberikan kemudahan bagi guru disekolah dalam pemanfaatan teknologi

guna mendukung guru dalam pendataan kesehatan siswa dan terwujudnya visi

misi program pemerintah sebagai Kota Bontang Smart City. Secara luas aplikasi

ini mempermudah instansi-instansi lain seperti puskesmas, kelurahan dalam

pemantauan kesehatan secara berkala dan berkelanjutan. Dalam pembuatan

aplikasi ini saya menerapkan pendekatan whole of government bekerja sama

dengan guru kelas, kepala sekolah, puskesmas.

SIKESWA merupakan aplikasi sederhana yang terbagi menjadi 7 menu pilihan.

Menu pilihan pertama berisi data siswa yang terdiri dari nama siswa, tempat

lahir, tanggal lahir, alamat rumah, nama orang tua/wali, jenis kelamin, golongan

darah, asal sekolah, kelas, nomor BPJS dan Faskes BPJS. Menu pilihan kedua

berisi data kesehatan siswa. Data kesehatan ini terdiri dari data berat badan,

tinggi badan, IMT, kebersihan kuku, kebersihan gigi, kebersihan telinga,

kebersihan kulit dan kerapian rambut. Menu pilihan ketiga, data imunisasi

siswa pernah divaksin, belum divaksin atau masa vaksin. Menu pilihan

keempat, data berisi rekam medik hasil pemeriksaan keseluruhan penjaringan

siswa. Menu pilihan kelima surat rujukan untuk siswa yang mengalami

gangguan kesehatan maupun dalam kondisi sakit disekolah. Menu pilihan

keenam berisi, pojok baca untuk siswa yang mengakses aplikasi yang isinya

menyesuaikan dengan kebutuhan semisal modul kesehatan dan menu terakhir

berisi kartu kontrol, hal ini diharapkan ada kontrol dari orang tua dan sekolah

secara berkala untuk mengetahui kondisi kesehatan anak.

Page 41: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

29

1) Membuat rancangan desain sistem aplikasi SIKESWA

a. Melakukan koordinasi dengan mengumpulkan data dan membuat format

kesehatan siswa dengan prinsip 3 K (komunikasi, koordinasi dan

konfirmasi) dengan UKS, kepala sekolah, wali murid dan puskesmas.

b. Menganalisis ketentuan-ketentuan dan aturan yang berlaku dalam rangka

proses penilaian kesehatan siswa dengan memperhatikan index

kementrian kesehatan, kesehatan keluarga, dan UKS.

c. Menjelaskan dan merancang aplikasi penjaringan kesehatan siswa

d. Menyusun dan menyelesaikan informasi kesehatan gizi siswa yang akan

disampaikan orang dan guru

e. Melakukan persiapan kebutuhan server yang diperlukan

2) Melakukan pengkodingan aplikasi SIKESWA

a. Membuat layout tampilan aplikasi SIKESWA

b. Melakukan perbaikan error yang muncul

c. Melakukan input data siswa, riwayat data siswa SD Negeri 001 Bontang

Utara

3) Melakukan Uji coba Aplikasi SIKESWA

a. Melakukan percobaan aplikasi kepada pengguna aplikasi

4) Melakukan implementasi aplikasi SIKESWA

a. Memastikan bahwa sistem yang dibuat sudah berfungsi dengan baik

b. Manual penggunaan aplikasi

5) Melakukan pemeliharaan aplikasi SIKESWA

a. Menjaga agar sistem dapat berjalan dengan semestinya

2. Pembuatan fitur data siswa dan data kesehatan siswa (tinggi badan, berat

badan, IMT, kebersihan kuku, telinga, gigi, kulit dan rambut)

Fitur data siswa dan kesehatan siswa ini bertujuan untuk memberikan

kemudahan guru dalam melaksanakan proses pemeriksaan dan penginputan

data siswa dan kesehatan siswa. Fitur data siswa sendiri berisi nama, tempat

lahir, tanggal lahir, alamat, nama ayah, nama ibu, nama wali, jenis kelamin,

golongan darah, asal sekolah, kelas nomor BPJS, faskes dan umur sementara

data kesehatan siswa meliputi data tinggi badan, berat badan, IMT, kebersihan

kuku, telinga, gigi, kulit dan rambut. Hasil dari data input data ini memberikan

Page 42: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

30

gambaran secara sederhana kondisi kesehatan siswa. Adapun tahapan dalam

pembuatan fitur yakni:

1) Membuat rancangan desain sistem pembuatan fitur data siswa dan

kesehatan siswa

a. Melakukan 3 K (koordinasi, komunukasi, komfirmasi) dengan stekolder

dan kepala sekolah dan UKS

b. Membuat layout penambahan fitur data siswa yang berisi (nama,

tempat lahir, tanggal lahir, alamat, nama ayah, nama ibu, nama

wali, jenis kelamin, golongan darah, asal sekolah, kelas nomor BPJS,

faskes dan umur) dan data kesehatan siswa (tinggi badan, berat

badan, IMT, kebersihan kuku, telinga, gigi, kulit dan panjang

rambut)

c. Melakukan uji coba

d. Implementasi kegiatan pada siswa

3. Pembuatan fitur data imunisasi siswa

Pembuatan fitur data imunisasi meruapakan sebuah kontrol bagi sekolah untuk

mengetahui status siswa yang telah melakukan vaksin baik itu vaksin sekali

atau berkala. Adapun tahapan dalam pembuatan fitur yakni:

a. Membuat rancangan desain sistem pembuatan fitur data imunisasi

b. Melakukan 3 K (koordinasi, komunukasi, komfirmasi) dengan stekolder

dan kepala sekolah

c. Membuat layout penambahan fitur

d. Melakukan uji coba

e. Implementasi kegiatan

4. Pembuatan fitur data penjaringan kesehatan anak dan surat rujukan

Pembuatan fitur penjaringan kesehatan anak dan surat rujukan merupakan suatu

perbaikan perubahan sistem pengimputan data penjaringan kesehatan anak

untuk mengetahui kesehatan siswa. Sementara surat rujukan bertujuan untuk

perbaikan sistem sehingga birokrasi berjalan lebih efektif dan efesien. Dalam

proses pelaksanaan surat rujukan yang dilakukan manual menjadi online dalam

pengisian surat rujukan. Surat rujukan sendiri dibuat untuk mempermudah

sekolah memberikan rujukan kepuskesmas sehingga adanya tindak lanjut untuk

Page 43: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

31

mendeteksi kondisi kesehatan siswa lebih dalam untuk mencegah terjangkinya

penyakit pada siswa dan pencegahan stunting bagi siswa.

Adapun tahapan dalam pembuatan fitur yakni:

a. Membuat rancangan desain sistem fitur penjaringan kesehatan anak dan

surat rujukan (surat rujukan, rujukan balik dan rujukan sekolah)

b. Melakukan 3 K (koordinasi, komunukasi, komfirmasi) dengan stekolder

dan kepala sekolah

c. Membuat layout penambahan fitur data penjaringan kesehatan anak dan

surat rujukan

d. Melakukan uji coba Sikeswa

e. Implementasi kegiatan

5. Pembuatan fitur pojok baca yang berisi buku saku dan modul kesehatan

Fitur ruang baca dibuat untuk mengajak kepada seluruh elemen pengguna

aplikasi untuk membudayakan membaca disamping itu sebagai literasi untuk

para orang tua maupun guru. Adapun tahapan dalam pembuatan fitur yakni:

1) Membuat rancangan desain sistem pembuatan fitur pojok baca

a. Melakukan 3 K (koordinasi, komunukasi, komfirmasi) dengan stekolder

dan kepala sekolah

b. Membuat layout penambahan fitur

c. Melakukan uji coba

d. Implementasi kegiatan

6. Menyusun Buku Saku Kesehatan Anak yang di upload serta Kartu

Kontrol Kesehatan Anak

Penyusunan buku saku dan kartu kontrol merupakan suatu perbaikan sistem

sehingga terlasksananya program UKS sesuai target dan tujuan. Buku saku

sendiri untuk menambah pengetahuan anak maupun orang tua guna pentingnya

menjaga pola hidup sehat sedini mungkin dengan didukung adanya kartu

kontrol untuk pemerikasaan berkala. Pelaksanaan penyusunan buku saku

kesehatan siswa merupakan wujud konstribusi guru dalam mejalankan visi misi

sekolah dan pemerintah Kota Bontang yaitu Bontang smart city yang salah satu

agenda misi pemerintah adalah peningkatan kesehatan seluruh warga Kota

Bontang. Guna mewujudkan hal tersebut dibutuhkan kerjasama guru, orang tua

Page 44: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

32

dan seluruh instansi OPD untuk bersama sama meningkatkan kesehatan.

Dengan adanya buku saku dapat mendorong orang tua untuk terus memantau

kesehatan anaknya secara berkelanjutan dan didukung adanya rekam medic

sehingga orang tua benar-benar memahami kondisi anaknya. Buku saku sendiri

berisi peran penting mejaga kesehatan tubuh bagi siswa dan pola hidup bersih

yang berisi kartu kontrol kesehatan. Jika orang tua tidak ingin menggunakan

dokumen harh copy orang tua bisa mengakses melalui hp dengan

memperlihatkan data rujukan yang ada pada aplikasi SIKESWA. Adapun

tahapan dalam sosialisasi yakni:

1) Menyusun buku saku kesehatan siswa

a. Melakukan Koordinasi dengan atasan (Ketua UKS), Kepala Sekolah

b. Mempersiapkan alat dan bahan yang digunakan untuk membuat buku

saku

c. Menyusun isi buku saku

d. Uji coba

e. Evaluasi

2) Pelaksanaan pembuatan kartu kontrol kesehatan

a. Melakukan koordinasi dengan stekolder

b. Membuat layout penambahan fitur kartu kontrol siswa

c. Melakukan pengkodingan

d. Melakukan uji coba

e. Melakukan implementasi

7. Sosialisasi penggunaan aplikasi SIKESWA pada guru dan wali kelas

Guru merupakan fasilitator dalam penyampaian pengetahuan pada siswa perlu

diberikan tambahan pengetahuan mengenai penggunaan aplikasi SIKESWA

sehingga guru tidak lagi terpaku dengan dokumen melainkan mulai terbiasa

dengan digitalisasi, sebagaimana program pemerintah SDM Unggul Indonesia

Maju. Terwujudnya hal tersebut perlunya guru ikut serta dalam pengembangan

pengetahuan salah satunya penggunaan aplikasi. Adanya sosialisasi penggunaan

aplikasi tersebut diharapkan mampu memberikan kemudahan kepada

guru/walikelas terutama dalam penginputan data siswa, mulai dari tinggi badan,

berat badan, kebersihan kuku, kebersihan mata dan telinga. Selain itu data

Page 45: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

33

imunisasi sehingga dapat meninimalisir waktu dan tenaga dalam pengimputan

data. Sosialisasi pada guru mulai dari tata cara memasukan PIN kode untuk

mengakses data sampai pada hasi akhir data yaitu rekam kesehatan siswa.

Pengimputan data dimulai dari nama siswa yang terdaftar disekolah SD Negeri

001 Bontang Utara, yang berisi identitas sesuai dengan akta dan kartu kelurga

siswa. Adapun tahapan dalam sosialisasi yakni:

1) Sosialisasi pada guru dan wali kelas

a. Melakukan koordinasi kepada atasan, kepala sekolah

b. Membuat undangan untuk guru-guru dan wali kelas

c. Menyiapkan sarana dan prasarana seperti infokus, laptop, lcd dll

d. Melaksanakan sosialisasi dan menjelaskan cara menggunakan aplikasi

SIKESWA.

e. Uji coba penggunaan aplikasi pada guru

f. Melakukan implementasi penggunaan aplikasi SIKESWA

Page 46: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

34

4.3. Rancangan Kegiatan Aktualisasi

Judul : “Pembuatan Aplikasi SIKESWA pada Penjaringan Kesehatan Siswa di SD Negeri 001 Bontang Utara.”

Nama Lengkap : Rachman Ramadhan Rizal Hariyanto

Jabatan : Guru Mapel PJOK Ahli Pertama

Unit Kerja : SD Negeri 001 Bontang Utara

Coach : Daniel Muttaqin, SP. MP

Mentor : Sajaruddin, S.Pd.I

Identifikasi Isu :

1. Kurang Optimalnya Guru dalam Pemanfaatan Media Pembelajaran dalam Penerapan Pembelajaran Bebasis Multimedia di SD Negeri

001 Bontang Utara

2. Kurang Optimal dan Terorganisirnya Penjaringan Kesehatan Siswa di SD Negeri 001 Bontang Utara.

3. Kurang Optimalnya pengetahuan guru sehingga seringnya menerapkan Metode Pembelajaran yang Menggunakan Metode Konvensional

4. Rendahnya Kesadaran Siswa dalam Melaksanakan Pola Hidup Sehat di Lingkungan SD Negeri 001 Bontang Utara.

Isu yang Diangkat : Kurang Optimal dan Terorganisirnya Penjaringan Kesehatan Siswa di SD Negeri 001 Bontang Utara.

Gagasan yang

Diangkat : Pembuatan Aplikasi SIKESWA pada Penjaringan Kesehatan Siswa di SD Negeri 001 Bontang Utara.

Page 47: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

35

Tabel 4.4 Rancangan Aktualisasi Nilai-Nilai Dasar Aparatur Sipil Negara

No Kegiatan Tahapan Kegiatan Output/Hasil

Kegiatan

Keterkaitan Subtansi Mata

Pelatihan

Kontribusi Terhadap

Visi Misi Organisasi

Penguatan Nilai

Organisasi

1 Rancangan

Pembuatan

Aplikasi

Penjaringan

Kesehatan

Siswa

(SIKESWA)

1. Membuat

rancangan desain

sistem aplikasi

SIKESWA

a. Melakukan

koordinasi dengan

mengumpulkan data

dan membuat

format kesehatan

siswa dengan

prinsip 3 K

(komunikasi,

koordinasi dan

konfirmasi) dengan

UKS, kepala

sekolah, wali murid

dan puskesmas.

b. Menganalisis

Aplikasi

SIKESWA

(Sistem Dokter

Pintar) sebagai

rujukan

administrasi dan

program

penjaringan

kesehatan siswa

disekolah-sekolah

dan puskesmas

maupun

kelurahan guna

menekan

penanggulangan

kurangnnya

tingkat kesehatan

gizi anak.

Akuntabilitas

Pembuatan aplikasi dilakukan

dengan jelas dan terbuka

penuh pertanggungjawaban

dan dengan melakukan

konsultasi penyusunan

aplikasi dengan Kepala

Sekolah, Pembina UKS

Nasionalisme

Pembuatan aplikasi

SIKESWA untuk mendukung

dan menyebarkan inovasi

teknologi keseluruh lapisan

masyarakat sehingga

memudahkan program

pemerintah dalam penerapan

digitalisasi revolusi industri

Pengimputan data

dengan

menggunakan

aplikasi SIKESWA

merupakan sebuah

langkah dalam

mencapai visi misi

organisasi SD Negri

001 Bontang

sekolah yang

berkualitas, serta

terwujudnya visi

misi pemerintah

Kota Bontang yaitu

Bontang smart city,

peningkatan

sumber daya

Kontribusi

kegiatan ini

dengan

adanya

aplikasi dan

penggunaan

aplikasi ini

dalam

pengimputan

data secara

online

pelaksanaanny

a menerapkan

nilai-nilai

akuntabilitas

berorientasi

hasil yang

Page 48: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

36

ketentuan-ketentuan

dan aturan yang

berlaku dalam

rangka proses

penilaian kesehatan

siswa dengan

memperhatikan

indek kementrian

kesehatan,

kesehatan keluarga,

dan UKS.

c. Menjelaskan dan

merancang aplikasi

penjaringan

kesehatan siswa

d. Menyusun dan

menyelesaikan

informasi kesehatan

gizi siswa yang

akan disampaikan

orang dan guru

dalam penanggulangan

kesehatan gizi anak (Sila 5)

Etika Publik

Pelaksanaan kegiatan ini

dilakukan dengan penuh

kehati-hatian dalam bersikap

maupun bertuturkata ketika

melakukan koordinasi dan

bimbingan dengan kepala

sekolah, pembina UKS

maupun Guru

Komitemen Mutu

Inovasi aplikasi penjaringan

kesehatan digunakan sebagai

perwujudan aplikasi yang

bermutu dan mudah

digunakan

manusia (SDM)

dan peningkatan

Kesehatan

masyarakat.

bertanggung

jawab,

inovatif guna

meningkatkan

pelayanan

sekolah dalam

pendataan

penjaringan

siswa

disekolah.

Page 49: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

37

e. Melakukan

persiapan

kebutuhan server

yang diperlukan

2. Melakukan

pengkodingan aplikasi

SIKESWA

a. Membuat layout

tampilan aplikasi

SIKESWA

b. Melakukan

perbaikan error

yang muncul

c. Melakukan input

data siswa, riwayat

data siswa SD

Negeri 001 Bontang

Utara

3.Melakukan Uji coba

Anti Korupsi

Program yang dibuat tidak

merugikan pihak manapun

disamping itu uji coba aplikasi

kesehatan siswa untuk

memastikan tidak terjadi

kecurangan dan kelalaian

dalam input data.

Page 50: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

38

Aplikasi SIKESWA

a. Melakukan

percobaan aplikasi

kepada pengguna

aplikasi

4. Melakukan

implementasi aplikasi

SIKESWA

a. Memastikan bahwa

sistem yang dibuat

sudah berfungsi

dengan baik

b. Manual penggunaan

aplikasi

5. Melakukan

pemeliharaan aplikasi

SIKESWA

a. Menjaga agar

Page 51: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

39

sistem dapat

berjalan dengan

semestinya

2 Pembuatan

fitur data

siswa dan

kesehatan

siswa (tinggi

badan, berat

badan, IMT,

kebersihan

kuku, telinga,

gigi, kulit dan

rambut)

1. Membuat

rancangan desain

sistem pembuatan

fitur data siswa

dan kesehatan

siswa

a. Melakukan 3 K

(koordinasi,

komunukasi,

komfirmasi) dengan

stekolder dan kepala

sekolah

b. Membuat layout

penambahan fitur

Aplikasi fitur

data siswa dan

kesehatan siswa

Akuntabilitas

Melakukan komunikasi

internal dan eksternal dalam

konsultasi penyusunan

aplikasi dengan Kepala

Sekolah, Pembina UKS dan

guru baik secara horizontal

maupun vertical dan

memberikan laporan hasil

kerja dengan jelas dan

transparan penuh

pertanggungjawaban.

Berpartisipasi sebagai bentuk

responsibility dalam

Pengimputan data

dengan menggunakan

aplikasi merupakan

sebuah langkah dalam

mencapai visi misi

organisasi maupun

pemerintah Kota

Bontang yaitu bontang

smart city,

peningkatan sumber

daya manusia (SDM)

dan peningkatan

Kesehatan masyarakat

dan mengurangi

Penambahan

fitur data siswa

dan data

kesehatan siswa

akan sangat

mempermudah

mendeteksi latar

belakang siswa

dan

memperlancar

dalam

penginputan

data, penilaian

efesiensi waktu.

Page 52: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

40

data siswa dan

kesehatan siswa

(tinggi badan, berat

badan, IMT,

kebersihan kuku,

telinga, gigi, kulit

dan rambut)

c. Melakukan uji coba

d. Implementasi

kegiatan

perbaikan kinerja guru

melalui penginputan data

bebasis online dengan

menggunakan aplikasi

SIKESWA.

Nasionalisme

Berbagi Ilmu pengetahuan

sesama profesi guru guna

tecapainya pemerataan

pengetahuan digitalisasi

dalam pengimputan data

kesehatan siswa

Etika Publik

Penyusunan konten yang

digunakan menggunakan

bahasa yang santun dan jelas

Komitemen Mutu

Penyusunan konten yang di

terapkan pada fitur data siswa

dan kesehatan siswa

menggunakan bahasa yang

penggunaan paperless

dalam penjaringan

kesehatan.

Page 53: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

41

santun dan jelas guna

mendukung terlaksananya

penginputan yang mudah,

benar maupun efektif bagi

pengguna aplikasi

Anti Korupsi

Pembuatan aplikasi ini

menggunakan sumber daya

yang dimiliki tanpa adanya

paksaan dan tidakan yang

merugikan

3

Pembuatan

fitur data

imunisasi

siswa

1. Membuat rancangan

desain sistem

pembuatan fitur

data imunisasi

2. Melakukan 3 K

(koordinasi,

komunukasi,

komfirmasi) dengan

stekolder dan

Fitur ini

sebagai bentuk

kontrol siswa

dalam proses

vaksinasi yang

dilakukan

siswa

Akuntabilitas

Melakukan komunikasi internal

dan eksternal dengan orang tua

siswa sebagai bentuk

kepedulian dan pertanggung

jawaban akan kesehatan siswa

atau anak

Nasionalisme

Didasari adanya budaya

Dengan adanya fitur

imunisasi ini akan

memberikan

informasi lebih

mudah dan

transparan pada

petugas UKS, guru

maupun orang tua

dalam hal

Komunikasi

dalam kegiatan

penyusunan

data imunisasi

pada anak

menambahkan

semangat

keharmonisan

antara guru dan

Page 54: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

42

kepala sekolah

3. Membuat layout

penambahan fitur

4. Melakukan uji coba

5. Implementasi

kegiatan

komunikasi untuk menjalin

kerjasama antara orang tua

siswa akan pentingnya

vaksinasi (Sila 3)

Etika Publik

Fitur ini menciptakan

pantauan secara transparan

dan jujur .

Komitmen Mutu

Fitur ini sebagai bentuk

kontrolpeningkatkan kepekaan

orang tua dalam rangka

perbaikan mutu kesehatan

siswa

Anti Korupsi

Pembuatan aplikasi ini

menggunakan sumber daya

yang dimiliki tanpa adanya

paksaan dan tidakan yang

merugikan

penyampaian

informasi mengenai

vaksinasi siswa

yang telah dilakukan

maupun terjaganya

data tidak tercecer

karena data

tersimpan pada

sistem.

orang tua jauh

lebih baik dan

sebagai

penguat dan

pengontorol

organisasi.

Page 55: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

43

4

Pembuatan

fitur data

penjaringan

kesehatan

anak dan surat

rujukan

1) Membuat desain

sistem rancangan

fitur penjaringan

kesehatan anak

dan surat rujukan

a. Membuat desain

sistem rancangan

fitur data

penjaringan

kesehatan anak dan

surat rujukan

b. Melakukan 3 K

(koordinasi,

komunukasi,

komfirmasi) dengan

stekolder dan

kepala sekolah

c. Membuat layout

penambahan fitur

Penambahan

fitur data

penjaringan

kesehatan anak

dan surat

rujukan

Akuntabilitas

Pada pembuatan fitur ini

didasari atas kepercayaan dan

dapat di pertanggung

jawabkan dalam

pembuatannya.

Nasionalisme

Dalam pelaksanaan ini selalu

mengedepankan sikap

kepedulian dalam memberikan

pelayanan public (sila 2)

Etika Publik

Pelaksanaan dilakukan dengan

etika ketika melakukan

koordinasi dengan atasan

Komitmen Mutu

Fitur yang dibuat diadasari

tanggung jawab bersama dan

komitmen yang kuat untuk

Organisasi sangat

terbantu dalam

penambahan fitur

rekam medic dan surat

rujukan secara online

dimudakan dalam

penjaringan tanpa

menggunakan kertas

dan sistim rujukan

online lebih efesien dan

efektif

Komunikasi

dalam kegiatan

penyusunan

rekam medic dan

surat rujukan

akan memberikan

kemudahan dan

efesiensi waktu

dalam

penjaringan

kesehatan dan

surat rujukan

Page 56: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

44

data penjaringan

kesehatan anak dan

surat rujukan

d. Melakukan uji coba

e. Implementasi

kegiatan

bersama-sama membangun

kesehatan siswa sehingga

terlaksananya program

sekolah yang kreatif, mandiri

dan inovatif.

Anti Korupsi

Pelaksanaan kegiatan sesuai

dengan tupoksi dan tidak ilegal

5 Pembuatan

fitur pojok

baca yang

berisi buku

saku dan

modul

kesehatan

1) Membuat

rancangan desain

sistem pembuatan

fitur pojok baca

a. Melakukan 3 K

(koordinasi,

komunukasi,

komfirmasi) dengan

stekolder dan

kepala sekolah

b. Membuat layout

penambahan fitur

Fitur ini sebagai

ruang untuk

menambah

pengetahuan

dan literasi bagi

orang tua

maupun siswa.

Akuntabilitas

Fitur yang dibuat didasari atas

tanggung jawab untuk

meningkatkan pengetahuan

siswa tentang pendidikan

kesehatan disekolah

Nasionalisme

Dalam pelaksanaan ini

mendahulukan koordinasi

untuk mencapai

kesepemahaman (sila ke-4)

Etika Publik

Sekolah SDN 001

Bontang Utara sangat

terbantu dalam

penambahan fitur

pojok baca sebagai

bentuk budaya literasi

guna memberikan

pengetahuan pada

siswa akan pentingnya

membaca dan belajar

Penambahan

fitur pojok baca

sebagai bentuk

budaya literasi

guna

memberikan

pengetahuan

pada siswa akan

pentingnya

menambah

wawasan

Page 57: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

45

pojok baca yang

berisi buku saku

dan modul

kesehatan

c. Melakukan uji coba

d. Implementasi

kegiatan

Pelaksanaan dilakukan dengan

terkoordinir ketika melakukan

koordinasi dengan atasan

Komitmen Mutu

Fitur yang dibuat didasari

pada ketercapaian untuk

perwujudan visi misi Sekolah

Anti Korupsi

Pelaksanaan kegiatan sesuai

dengan tupoksi dan tidak

merugikan

pengetahuan

dengan

membaca dan

juga penguat

dan pengontorol

organisasi.

Dengan adanya

pendekatan

teknologi ini

dapat

memudahkan

pelaksana UKS

maupun dokter

yang bertugas

dalam

mempromosika

n budaya

membaca

sebagai

pendukung

misik sekolah

Page 58: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

46

dan kota

Bontang sebagai

smart city.

6 Menyusun

buku saku

kesehatan

anak yang di

upload serta

pembuatan

fitur kartu

kontrol

kesehatan

siswa

Rancangan

Pembuatan kartu

kontrol

a. Melakukan 3 K

(koordinasi,

komunukasi,

komfirmasi) dengan

stekolder dan

kepala sekolah

b. Mempersiapkan alat

dan bahan yang

digunakan untuk

membuat buku saku

c. Menyusun isi buku

saku dan membuat

layout penambahan

Fitur ini sebagai

ruang untuk

mengontorol

tingkat

kesehatan siswa

dari

pemeriksaan

sudah dilakukan

atau tidak.

Akuntabilitas

Buku saku yang di buat

didasari atas kepedulian

dan

pertanggungjawaban

untuk meningkatkan

pengetahuan siswa guna

menjaga kesehatan sejak

dini

Berpartisipasi dalam

perbaikan dan

pengawasan kesehatan

gizi anak melalui buku

saku guna menumbuhkan

kesadaran akan pentingnya

menjadi keluarga sehat

Kartu kontrol untuk

memudahkan sekolah

dan orang tua dalam

mengontrol siswa

dalam pemeriksaan

kesehatan berkala

Penambahan

fitur kartu

kontrol untuk

memaksimalkan

dan mendukung

terkontrolnya

siswa dalam

melaksanakan

pemeriksaan

kesehatan

Page 59: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

47

fitur kartu kontrol

d. Melakukan uji coba

e. Implementasi

kegiatan

Nasionalisme

Guru sebagai tutor dan

ikut berkonstribusi

dalam memberikan

pelayanan maupun

perbaikan pencegahan

sejak dini siswa dari

penyakit

Melaksanakan program

pemerintah dengan turut

serta dalam

penanggulangan gizi

pada anak dengan

membuat buku saku

maupun buku kontrol

kesehatan

Saling mengingatkan

antar sesama baik

lingkungan tepat kerja

maupun lingkungan di

masyarakat (Sila 5)

Page 60: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

48

Etika Publik

Pelaksanaan dilakukan dengan

terkoordinir ketika melakukan

pemeriksaan, pendataan siswa

dan penginputan data sesuai

fakta dalam pemberian buku

kontrol siswa dan dapat

dipertanggung jawabkan dan

akurat serta dalam penyusunan

buku

Komitmen Mutu

Fitur yang dibuat didasari

pada pentingnya kontrol

pada siswa dalam

memantau kesehatan serta

kartu kontrol kesehatan

memberikan efesiensi

pengetahuan orang tua

dalam mengetahu kondisi

anaknya akan pentingnya

membudayakan pola hidup

Page 61: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

49

sehat dirumah dan

didukung dengan adanya

buku saku guna

menambah literasi

pengetahuan orang tua dan

siswa

Anti Korupsi

Pelaksanaan sesuai dengan

tupoksi maupun hasil

pemeriksaan dan

terpercaya dan memupuk

kepedulian guru terhadap

kesehatan peserta didik

7 Sosialisasi

Penggunaan

Aplikasi

SIKESWA

Pada Guru

dan Wali

Kelas

1. Sosialisasi pada

guru dan walikelas

a. Melakukan

koordinasi kepada

atasan, kepala

sekolah dan guru

b. Membuat undangan

untuk guru-guru

Meningkatkan

pengetahuan dan

mampu

menggunakan

aplikasi

SIKESWA secara

mandiri.

Akuntabilitas

Melakukan komunikasi

internal dan eksternal dengan

kepala sekolah dan guru baik

secara horizontal maupun

vertical dan memberikan

melaporan hasil kerja dan

pertanggung jawabannya

Pengimputan data

dengan menggunakan

aplikasi merupakan

sebuah langkah

dalam mencapai visi

misi organisasi

maupun pemerintah

Kota Bontang yaitu

Pelaksanaan

sosialisasi

kepada guru

dan berbagi

pengetahuan

tentang

pengimputan

data kesehatan

Page 62: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

50

c. Menyiapkan sarana

dan prasarana

seperti infokus,

laptop, lcd dll

d. Melaksanakan

sosialisasi dan

menjelaskan cara

menggunakan

aplikasi SIKESWA.

e. Uji coba

penggunaan aplikasi

pada guru

f. Melakukan

Implementasi

penggunaan aplikasi

SIKESWA

Berpartisipasi sebagai bentuk

responsibility dalam

perbaikan kinerja guru

melalui sosialisasi

penggunaan aplikasi

SIKESWA.

Nasionalisme

Berbagi Ilmu pengetahuan

sesama profesi guru guna

tecapainya pemerataan

pengetahuan digitalisasi

dalam pengimputan data

kesehatan siswa

Saling menghargai antara

sesama profesi guru dan staff

pada saat sosialisasi sedang

berlangsung atau kegiatan

dimulai. (Sila 2)

Etika Publik

Mempermudah dalam

pemeriksaan kesehatan gizi

bontang smart city,

peningkatan sumber

daya manusia (SDM)

dan peningkatan

Kesehatan

masyarakat.

siswa dalam

penjaringan

kesehatan

siswa guna

menciptakan

keefesiensian

dan keefektifan

prilaku mandiri

guru guna

mencapai nilai-

nilai yang baik

yang harus

dicapai

bersama sector

untuk

peningkatan

kepuasan.

Page 63: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

51

siswa disekolah dan

membantu guru dalam

pertanggung jawaban

laporan kegiatan dan status

kesehatan siswa

Menjadi pendukung visi misi

pemerintah dalam

penanggulangan status gizi

anak terutama

penanngulangan stunting

Komitemen Mutu

Menambahnya pengetahuan

guru dalam penggunaan

aplikasi akan menambah mutu

sekolah dalam aktifitas

kegiatan lainnya terutama

dalam peggunaan aplikasi

SIKESWA.

Mempermudah guru dalam

peningkatan ketercapaian

target maupun realisasi

Page 64: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

52

pendataan penjaringan

kesehatan siswa disekolah

Merangsang kemampuan

guru untuk berinovasi dalam

masa perbaikan mutu siswa

dan guru sendiri

Anti Korupsi

Pelaksanaan sesuai dengan

hasil pemeriksaan dan

terpercaya dan memupuk

kepedulian guru terhadap

kesehatan peserta didik

4.4. Jadwal Rancangan Aktualisasi

Kegiatan aktualisasi akan dilaksanakan di SDN 001 Bontang Utara pada tanggal 11 September 2019 sampai dengan 12 Oktober

2019. Kegiatan-kegiatan aktualisasi akan di jabarkan dalam timeline kegiatan pad. Jadwal Pelaksanaan Aktualisasi.

Page 65: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

53

Tabel 4.5 Jadwal Pelaksanaan Aktualisasi

NO Kegiatan BULAN SEPTEMBER - OKTOBER 2019 Portofolio/Bukti

Kegiatan 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5

1 Pembuatan aplikasi penjaringan

kesehatan siswa Dokumentasi

2

Pembuatan fitur data siswa dan

data kesehatan siswa (tinggi

badan, berat badan, IMT,

kebersihan kuku, telinga, gigi,

kulit dan rambut)

Dokumentasi

3 Pembuatan fitur data imunisasi

siswa Dokumentasi

4 Pembuatan fitur data penjaringan

kesehatan anak dan surat rujukan Dokumentasi

5 Pembuatan fitur pojok baca yang

berisi buku saku dan modul

kesehatan

Dokumentasi

6 Menyusun buku saku kesehatan

anak yang di upload serta kartu

kontrol kesehatan siswa

Dokumentasi

7 Sosialisasi penggunaan aplikasi

(kepada guru dan wali kelas) Dokumentasi

Page 66: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

54

BAB V

HASIL KEGIATAN AKTUALISASI

Aktualisasi nilai-nilai dasar PNS sebagai Guru Mapel PJOK ahli pertama di SD

Negeri 001 Bontang Utara dilaksanakan selama off campus terhitung mulai tanggal 19

September 2019 sampai dengan 27 Oktober 2019. Implementasi kegiatan yang dilakukan

yaitu pembuatan aplikasi SIKESWA pada penjaringan siswa disekolah guna mendukung

program UKS dalam proses penginputan data, dokumentasi dan arsip. Kegiatan aktualisasi

ini terdiri dari delapan kegiatan dimana sumber kegiatan merupakan kegiatan yang

menunjang pembangunan sistem guna terlaksananya penjaringan secara efektif dan efesien.

Pelaksanaan kegiatan aktualisasi dilakukan oleh penulis sesuai dengan jadwal dan

tahapan kegiatan yang telah direncanakan di rancangan, dimana kegiatan tersebut diambil

berdasarkan inisiatif sendiri, penugasan langsung atau koordinasi dengan atasan, dan

berdasarkan Sasaran Kinerja Pegawai (SKP).

Kegiatan yang dilakukan selama pelaksanaan aktualisasi sendiri dapat berjalan karena

sejalan dengan visi organisasi yaitu Terwujudnya Lembaga Pendidikan yang Berkualitas,

Berbudi Luhur, Cerdas, Terampil, dan Berwawasan Lingkungan. Kegiatan yang dilakukan

selama pelaksanaan aktualisasi juga dapat berjalan karena sejalan dengan motto SD Negeri

001 Bontang Utara yakni kreatif, mandiri dan inovatif. Tugas tambahan yang diberikan

kepala sekola selaku anggota UKS

Adapun tujuh kegiataan aktualisasi nilai dasar ASN adalah sebagai berikut:

1. Pembuatan aplikasi penjaringan kesehatan siswa (SIKESWA)

2. Pembuatan fitur data siswa dan data kesehatan siswa (tinggi badan, berat badan, imt,

kebersihan kuku, telinga, gigi, kulit dan rambut)

3. Pembuatan fitur data imunisasi siswa

4. Pembuatan fitur data penjaringan kesehatan anak dan surat rujukan

5. Pembuatan fitur pojok baca yang berisi buku saku dan modul kesehatan

6. Menyusun buku saku kesehatan anak yang di upload serta kartu kontrol kesehatan siswa

7. Sosialisasi penggunaan aplikasi Sikeswa pada guru dan wali kelas

Page 67: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

55

5.1 Kegiatan 1 : Pembuatan aplikasi penjaringan kesehatan siswa (SIKESWA).

a. Waktu Pelaksanaan :

Minggu ke-3 s.d Ke-5 September 2019 dan Minggu ke 1 s.d ke 2 oktober 2019

b. Rincian Aktivitas :

Gambar 5.1 Koordinasi dengan Kepala Sekolah dan Pelaksana UKS

Kegiatan pertama habbituasi yang penulis lakukan yaitu membuat aplikasi Sikeswa,

hal yang dilakukan terlebih dahulu adalah berkoordinasi dengan kepala sekolah, pihak UKS.

Setelah koordinasi dilakukan penulis membuat rancangan desain sistem aplikasi. Penulis

merancang fitur yang diperlukan dalam sistem aplikasi, dan dilanjutkan dengan pembuatan

aplikasi. Setelah proses perancangan maupun pembuatan maka penulis melakukan uji coba

aplikasi, diuji pengkodingan dan dilakukan uji coba kepada guru maupun petugas UKS.

Output dari kegiatan pertama ini adalah pendukung dalam pembuatan aplikasi

Sikeswa dalam pelaksanaan penjaringan siswa, pengontrol data, dokumentasi, arsip dan

efesiensi dari segi pelaksanaan dan waktu. Setelah aplikasi terselesaikan dengan baik

pengguna yaitu admin, guru maupun petugas UKS dapat mengakses aplikasi dengan sistem

login. Akun Sikeswa dapat diakses link http://Sikeswa-bontang.000webhostapp.com/.

Disamping itu pengguna lain bisa dilakukan orang tua, walikelas dan umum. Pada proses

login setiap orang tua dapat melihat data kesehatan anaknya. Untuk mengakses data

dilakukan oleh orang tua, dan guru hanya sebatas mengakses data penjaringan anak yang

berisi penjaringan siswa dan tidak bisa dirubah sementara admin bisa mengakses semua fitur

yang ada pada aplikasi Sikeswa. Dibawah ini merupakan gambar tampilan halaman depan

dan halaman login pada aplikasi Sikeswa.

Page 68: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

56

Gambar 5.2 Fitur Home Aplikasi

Gambar 5.3 Fitur Login Aplikasi

Gambar 5.4 Fitur Background Admin

Hasil Kegiatan Aktualisasi

Page 69: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

57

Analisis Dampak

Dampak akan nilai ANEKA di implementasikan:

1. Akuntabilitas (Jelas dan Transparan)

Pembuatan aplikasi dilakukan jelas dan transparan penuh pertanggungjawaban dengan

dilakukan konsultasi penyusunan aplikasi dengan Kepala Sekolah, Pembina UKS. Dengan

adanya aplikasi Sikeswa diharapkan memudahkan dalam pelaksanaan penjaringan

kesehatan anak disekolah, meminimalisir ketidak jelasan data, dokumentasi maupun

tercecernya data sehingga dengan adanya aplikasi ini mampu memberikan perbaikan UKS

terlebih lagi aplikasi ini dilakukan dengan jelas dan transparan sehingga data yang ada

tidak lagi terpisah-pisah melainkan menjadi satu bersifat utuh.

2. Nasionalisme (Sila ke-5)

Pembuatan aplikasi SIKESWA untuk mendukung dan menyebarkan inovasi teknologi

keseluruh lapisan masyarakat sehingga memudahkan program pemerintah dalam

penerapan digitalisasi revolusi industri dalam penanggulangan kesehatan gizi anak. Dalam

hal ini diharapkan guru, orang tua mampu mengikuti perkembangan zaman dimana saat ini

Indonesia telah memasuki Revolusi Industri 4.0 (Sila 5).

3. Etika Publik (penuh kehati-hatian)

Pelaksanaan kegiatan ini dilakukan dengan penuh kehati-hatian dalam bersikap maupun

bertuturkata ketika melakukan koordinasi dan bimbingan dengan kepala sekolah, pembina

UKS maupun Guru. Pada proses penyususnan rancangan perlunya etika kehati-hatian

dalam berturut kata sehingga tidak menyebabkan ketersinggungan kepada kepala sekolah

maupun orang lain dengan demikian terlaksananya bentuk kegiatan pembuatan aplikasi.

4. Komitmen Mutu (bermutu dan mudah digunakan)

Pembuatan aplikasi penjaringan kesehatan digunakan sebagai perwujudan aplikasi yang

bermutu dan mudah digunakan

5. Anti Korupsi (tidak merugikan pihak manapun)

Program yang dibuat tidak merugikan pihak manapun disamping itu uji coba aplikasi

kesehatan siswa untuk memastikan tidak terjadi kecurangan dan kelalaian dalam input

data.

Page 70: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

58

Kontribusi output kegiatan pada visi dan misi organisasi

Dengan adanya aplikasi Sikeswa merupakan sebuah langkah dalam mencapai visi misi

organisasi SD Negri 001 Bontang Utara sebagai sekolah yang berkualitas, maupun

pemerintah Kota Bontang yaitu Bontang smart city, peningkatan sumber daya manusia

(SDM) dan peningkatan Kesehatan masyarakat.

Kontribusi output kegiatan terhadap nilai-nilai

Dengan adanya aplikasi Sikeswa dan penggunaan aplikasi ini dalam pengimputan data secara

online pelaksanaannya menerapkan nilai-nilai akuntabilitas berorientasi hasil yang

bertanggung jawab, inovatif guna meningkatkan pelayanan sekolah dalam pendataan

penjaringan siswa disekolah.

Dampak jika analisis tidak di implementasikan

1. Jika pembuatan aplikasi Sikeswa tidak dilakukan secara terstruktur, sistematis maka

kualitas dari akun layanan atau aplikasi menjadi kurang baik bahkan terdapat

kemungkinan pembuatan aplikasi tidak berhasil. Selain itu, bentuk kejelasan dalam

penggunaan bahasan dan informatif dalam penyampaian informasi jika tidak dilakukan,

maka akan menimbulkan kebingungan dan ketidaknyamanan pada pengguna layanan

Sikeswa. Hal ini berdampak pada kepuasan pengguna layanan Sikeswa. Jika pengguna

aplikasi tidak mampu mengunakan aplikasi maka akan berdampak pada penilaian

kesehatan siswa disekolah akibatnya proses data siswa dan pengukuran kesehatan siswa

terhabat dan tidak efisien.

2. Apabila dalam pengoperasian aplikasi Sikeswa tidak melalui koordinasi, komunikasi dan

komfirmasi maka informasi yang diperoleh pengguna layanan bisa jadi merupakan

informasi yang salah dan keliru. Hal ini tentu akan merugikan siswa dan pengguna

Sikeswa.

3. Kecermatan sangat diperlukan dalam pembuatan aplikasi Sikeswa, jika tidak maka akun

yang terbentuk bisa jadi terdapat kesalahan informasi atau kesalahan dalam pengaturan

akun dan data siswa sehingga akun menjadi tidak dapat digunakan sesuai ketentuan yang

diharapkan dan hasil yang sesuai.

4. Adanya aplikasi Sikeswa ini merupakan solusi dari permasalahan ketidak efektifan proses

pendataan siswa, penjaringan kesehatan siswa, arsip dan dokumentasi. Sebelum adanya

layanan ini, proses penginputan data ribet, dan berkas hilang dan tidak efektif. Kemudian,

Page 71: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

59

diterapkannya Sikeswa memberikan kemudahan dalam penginpurtan data dan arsip data

secara online dan efesien.

Manfaat bagi diri sendiri dan sekolah

Dapat memperkaya pengetahuan diri tentang pembuatan aplikasi dan manajerial

pelaksanaan UKS disekolah maupun kerjasama atau tidak lanjut dengan puskesmas.

Pembuatan aplikasi Sikeswa merupakan terobosan baru dalam pelaksanaan pemeriksaan

UKS dan penjaringan kesehatan siswa disekolah. Sistem penginputan yang berbasis online

mempermudah dalam pelaksanaan dan efesiensi waktu. Disamping itu data mudah

terkontrol mulai dari data siswa, data kesehatan, imunisasi, kartu kontrol, pojok baca dan

surat rujukan untuk puskesmas. Dan sebagai pendukung pengurangan penggunaan kertas.

Untuk masyarakat sendiri selaku orang tua murid mampu mengecek data kesehatan dirumah

tanpa harus kesekolah. Adanya aplikasi ini diharapkan digunakan di seluruh sekolah guna

mendukung terlaksananya program UKS, puskesmas, posyandu dan kelurahan.

Uraian kendala yang timbul

Kendala

1. Waktu pengerjaan penyusuanan rancangan dan penyusunan aplikasi yang sangat cepat

sehingga aplikasi Sikeswa terakses hanya lingkup Sekolah SD Negeri 001 Bontang

Utara.

2. Fitur yang digunakan masih butuh pengembangan yang lebih lengkap.

Dukungan bukti-bukti capaian aktualisasi

1. Foto kegiata, Dokumentasi/Video

5.2 Kegiatan 2 :

Pembuatan fitur data siswa dan data kesehatan siswa (tinggi badan, berat badan, IMT,

kebersihan kuku, telinga, gigi, kulit dan rambut)

a. Waktu Pelaksanaan : Minggu ke-4 September s.d minggu k-1 Oktober 2019

b. Rincian Aktivitas :

Fitur data siswa dan kesehatan siswa ini bertujuan untuk memberikan kemudahan

guru dalam melaksanakan proses pemeriksaan dan penginputan data kesehatan siswa meliputi

data tinggi badan, berat badan, IMT, kebersihan kuku, telinga, gigi, kulit dan rambut. Hasil

dari input data ini memberikan gambaran secara sederhana kondisi kesehatan siswa secara

Page 72: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

60

keseluruhan. Kegiatan pertama peneliti membuat rekam rancangan perhitungan tinggi badan

dan berat badan dengan mencari IMT setelah itu menyusun draf kebersihan kuku, telinga,

gigi, kulit dan rambut. Adapun tahapan dalam pembuatan fitur penulis membuat rancangan

desain sistem pembuatan fitur data kesehatan siswa dengan melakukan 3 K (koordinasi,

komunukasi, komfirmasi) dengan stekolder dan kepala sekolah dan UKS. Fitur data siswa

sendiri berisi nama, tempat lahir, tanggal lahir, alamat, nama ayah, nama ibu, nama wali,

jenis kelamin, golongan darah, asal sekolah, kelas nomor BPJS, faskes dan umur setelah itu

membuat layout penambahan fitur kesehatan siswa dengan fitur tinggi badan, berat badan,

IMT, kebersihan kuku, telinga, gigi, kulit dan rambut. Setelah semua selesai penulis

melakukan uji coba aplikasi Sikeswa dan implementasi kegiatan dengan langsung mendata

siswa dan mengukur data kesehatan siswa. Pada gambar 5.5 dibawah ini merupakan fitur data

siswa dan kegiatan pengukuran data kesehatan siswa.

Gambar 5.5 Kegiatan Pendataan Siswa dan Pengukuran Data Kesehatan Siswa

Adapun fitur dalam aplikasi Sikeswa data siswa dan kesehatan siswa dapat di lihat

pada gambar di bawah ini:

Page 73: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

61

Gambar 5.6 Fitur Data Siswa

Gambar 5.7 Fitur Data Kesehatan Anak

Hasil Kegiatan Aktualisasi

Page 74: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

62

Analisis Dampak

Dampak akan nilai ANEKA di implementasikan:

1. Akuntabilitas (melaporkan hasil kerja dan pertanggungjawaban)

Melakukan komunikasi internal dan eksternal dengan kepala sekolah dan guru

baik secara horizontal maupun vertical dan memberikan melaporan hasil

kerja dan pertanggung jawabannya. Dengan adanya data siswa dan

kesehatan siswa yang mengunakan sistim online untuk meminimalisir ketidak

jelasan dalam penginputan manual sehingga menggunakan online data secara

otomatis tersimpan.

2. Nasionalisme (Sila ke-2)

Dengan penginputan data berbasis online dan terbuka sebagai bentuk responsibility

dalam perbaikan kinerja dengan menggunakan aplikasi SIKESWA.

3. Etika Publik (kehati-hatian)

Pelaksanaan kegiatan ini dilakukan dengan penuh kehati-hatian dalam bersikap

maupun bertuturkata ketika melakukan koordinasi dan bimbingan dengan kepala

sekolah, pembina UKS maupun Guru. Pada proses penyususnan rancangan perlunya

etika kehati-hatian dalam berturut kata sehingga tidak menyebabkan ketersinggungan

kepada kepala sekolah maupun orang lain dengan demikian terlaksananya bentuk

kegiatan pembuatan aplikasi.

4. Komitmen Mutu (santun dan jelas)

Penyusunan konten yang di terapkan pada fitur data siswa dan kesehatan siswa

menggunakan bahasa yang santun dan jelas guna mendukung terlaksananya

penginputan yang mudah, benar maupun efektif bagi pengguna aplikasi

5. Anti Korupsi (sederhana)

Pembuatan aplikasi ini menggunakan sumber daya yang dimiliki tanpa adanya paksaan

dan tidakan yang merugikan dan penginputan sesuai dengan yang terjadi atau fakta

dilapangan.

Kontribusi output kegiatan pada visi dan misi organisasi

Pengimputan data dengan menggunakan aplikasi secara online merupakan sebuah langkah

dalam mencapai visi misi organisasi SD Negeri 001 Bontang Utara sebagai sekolah yang

berkualitas, maupun pemerintah Kota Bontang yaitu Bontang smart city, peningkatan

sumber daya manusia (SDM) dan peningkatan kesehatan masyarakat.

Page 75: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

63

Kontribusi output kegiatan terhadap nilai-nilai

Pembuatan penambahan fitur data siswa dan data kesehatan siswa akan sangat

mempermudah mendeteksi latar belakang siswa dan memperlancar dalam penginputan data,

penilaian siswa mulai dari tinggi badan,berat badan, kebersihan badan, berat badan, IMT,

kebersihan kuku, telinga, gigi, kulit dan rambut dan memberikan efesiensi waktu.

Dampak jika analisis tidak di implementasikan

1. Apabila kegiatan pembuatan Sikeswa tidak sesuai dengan prosedur maka guru tidak

akan mendapatkan informasi kesehatan siswa yang sesuai. Selain itu, pelaksanan

pemeriksaan bulanan bagi siswa tidak tercover dengan baik dan efesien.

2. Jika tidak ada koordinasi yang baik maka kegiatan tidak akan sinkron/timbulnya

perbedaan yang tertuju pada pencapaian dari tujuan kegiatan sehingga kegiatan tidak

akan berjalan lancer dan efesien dalam pembuatan dan implementasi aplikasi.

3. Jika aplikasi tidak ada maka pelaksanaan penjaringan kesehatan anak masih akan sama

seperti sebelum-belumnya, terkendala oleh waktu, penginputan yang lama, hasil

pengukuran kesehatan yang tercecer.

Manfaat

Data yang di input secara online diaplikasi Sikeswa akan tersimpan dengan baik. Adanya

penginputan online akan banyak mengurangi paperless atau kertas guna mendukung

program green city. Secara mendalam aplikasi data siswa akan muncul foto siswa dan

riwayat siswa mulai dari nama lengkap, nama orang tua/wali, alamat, golongan darah, jenis

kelamin,nomor BPJS dan tempat faskes sedangkan kesehatan siswa akan secara otomatis

menilai status gizi siswa berdasarkan IMT dan penilaian lain seperti tinggi badan, berat

badan, IMT, kebersihan kuku, telinga, gigi, kulit dan rambut. Hal ini akan sangat

mempermudah penilaian petugas UKS maupun walikelas disekolah.

Uraian kendala yang timbul

Kendala

1. Proses pengaturan otomatis dalam pengiputan data secara mendalam belum keseluruhan

dikarenakan penilaian yang dinilai hanya status gizi anak SD.

2. Fitur yang digunakan masih butuh pengembangan yang lebih lengkap.

Dukungan bukti-bukti capaian aktualisasi

1. Foto kegiatan/ Dokumentasi/Video

Page 76: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

64

5.3 Kegiatan 3 :

Pembuatan fitur data imunisasi siswa

a. Waktu Pelaksanaan : Minggu ke-5 September s.d minggu ke-1 oktober 2019

b. Rincian Aktivitas :

Pembuatan fitur data imunisasi bertujuan untuk mengontrol data siswa secara berkala dan

berkesinambungan. Dalam pembuatan penyusunan fitur imunisasi peneliti mendesain dengan

model tabel. Data ini akan secara langsung terotomatisasi dalam pengontrolan data imunisasi.

Disamping itu data ini memudahkan bagi petugas UKS maupun guru dalam membaca tabel

dan data imunisasi tersebut dapat langsung tersimpan dan dapat secara langsung diprint out

sehingga prosesnya semakin mudah dan mempersingkat waktu. Hal pertama yang dilakukan

penulis membuat rancangan desain sistem pembuatan fitur data imunisasi dengan melakukan

3 K (koordinasi, komunukasi, komfirmasi) dengan stekolder dan kepala sekolah. Setelah

melakukan koordinasi penulis menyusun dan membuat layout penambahan fitur yang

ditampilkan pada aplikasi selanjutnya aplikasi yang dibuat penulis di lakukan uji coba setelah

ujicoba dilakukan maka penulis implementasi kegiatan pada siswa. Implementasi kegiatan

tersebut yakni mendata siswa yang telah di imunisasi dan yang baru saja melakukan

imunisasi setelah mendata siswa peneliti menginput data pada aplikasi Sikeswa. Pada

gamabar dibawah ini fitur imunisasi pada aplikasi Sikeswa :

Gambar 5.8 Fitur Imunisasi Sikeswa

Page 77: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

65

Gambar 5.9 Fitur Detail Data Imunisasi

Hasil Kegiatan Aktualisasi

Analisis Dampak

Dampak akan nilai ANEKA di implementasikan:

1. Akuntabilitas (pertanggung jawabannya)

Melakukan komunikasi internal dan eksternal dengan kepala sekolah dan guru baik secara

horizontal maupun vertical dan memberikan melaporan hasil kerja dan pertanggung

jawabannya. Dengan adanya data siswa dan kesehatan siswa yang mengunakan sistim

online untuk meminimalisir ketidak jelasan dalam penginputan manual sehingga

menggunakan online data secara otomatis tersimpan.

2. Nasionalisme (Sila ke-3)

Didasari adanya budaya komunikasi untuk menjalin kerjasama antara orang tua siswa

akan pentingnya vaksinasi (Sila 3)

3. Etika Publik (transparan dan jujur)

Fitur ini menciptakan pantauan secara transparan dan jujur.

4. Komitmen Mutu (santun dan jelas)

Penyusunan fitur ini sebagai bentuk kontrol peningkatkan kepekaan orang tua dalam

rangka perbaikan mutu kesehatan siswa

5. Anti Korupsi (tanpa paksaan dan tidak merugikan)

Pembuatan aplikasi ini menggunakan sumber daya yang dimiliki tanpa adanya paksaan

dan tidakan yang merugikan.

Page 78: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

66

Kontribusi Output kegiatan pada visi dan misi organisasi

Dengan adanya fitur imunisasi ini akan memberikan informasi lebih mudah dan transparan

pada petugas UKS, guru maupun orang tua dalam hal penyampaian informasi mengenai

vaksinasi siswa yang telah dilakukan maupun terjaganya data tidak tercecer karena data

tersimpan pada sistem.

Kontribusi output kegiatan terhadap nilai-nilai

Komunikasi dalam kegiatan penyusunan data imunisasi pada anak menambahkan semangat

keharmonisan antara guru dan orang tua jauh lebih baik dan sebagai penguat dan pengontrol

organisasi

Dampak jika analisis tidak di implementasikan

1. Apabila pembuatan fitur data imunisasi tidak dilaksanakan maka guru, pelaksana UKS

dan pihak puskesmas tidak akan memiliki rekap data kesehatan siswa dan mengalami

kesusahan dalam pendataan vaksin secara menyeluruh.

2. Jika tidak ada data imunisasi, sekolah tidak akan mengetahui jumlah siswa yang telah

melakukan vaksin dan belum melakukan vaksin. Selain itu pihak puskesmas juga

membutuhkn data vaksin sehingga sekolah menjadi mitra kerja bersama.

Manfaat

Fitur imunisasi ini akan bermanfaat bagi guru, petugas UKS, orang tua maupun pihak

puskesmas. Adanya fitur ini akan sangat mempermudah penilaian petugas UKS maupun

walikelas disekolah oleh sebab pentingnya vaksinasi bagi anak dalam proses pencegahan

penyakit sementara bagi orang tua akan memudahkan dalam pemantauan vaksin anaknya

yang dapat diminta oleh petugas UKS atau Guru.

Uraian kendala yang timbul

Kendala

1. Mengumpulan data siswa yang tercecer sehingga kesulitan dalam penginputan.

2. Fitur yang digunakan masih butuh pengembangan yang lebih lengkap.

Dukungan bukti-bukti capaian aktualisasi

1. Foto kegiatan/ Dokumentasi/Video

Page 79: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

67

5.4 Kegiatan 4 :

Pembuatan fitur data penjaringan kesehatan anak dan surat rujukan

a. Waktu Pelaksanaan : Minggu ke- 5 September s.d minggu ke- 2 oktober 2019

b. Rincian Aktivitas:

Pembuatan fitur data penjaringan kesehatan anak dan surat rujukan merupakan suatu

perbaikan perubahan sistem pengimputan data penjaringan kesehatan anak untuk mengetahui

kesehatan anak disekolah. Tujuan pembuatan fitur ini dimaksud untuk mempermudah dalam

pemberkasan, penginputan data agar tidak tercecer dan efesien mulai dari pelaksanaan

maupun efesiensi waktu. Sementara surat rujukan bertujuan untuk perbaikan sistem sehingga

birokrasi berjalan lebih efektif dan efesien. Dengan adanya surat rujukan online diharapkan

proses birokrasi antara dokter dan UKS berjalan lebih baik dan efektif.

Kegiatan pertama penulis menyusun rancangan dimulai dari menyusun standar baku

penjaringan siswa yang disesuaikan dengan buku panduan penjaringan kesehatan anak dan

puskesmas. Data tersebut kemudian dikelola oleh peneliti dan di desain untuk dirancang

sesuai dengan standar baku penilaian penjaringan kesehatan anak disekolah. Surat rujukan

sendiri dibuat bertujuan untuk mempermudah sekolah memberikan rujukan kepuskesmas/

dokter pribadi sesuai dengan faskes anak sehingga adanya tindak lanjut untuk mendeteksi

kondisi kesehatan siswa lebih dalam untuk mencegah terjangkinya penyakit pada siswa dan

pencegahan stunting bagi siswa. Disamping itu mempermudah dalam proses rujukan karena

dilakukan dengan sistem online secara otomatis dan secara langsung dapat di print out. Surat

rujukan sendiri terbagi menjadi 3 pertama surat rujukan pemeriksaan dari dokter petugas

penjaringan, kedua surat rujukan dari dokter bahwa siswa telah melakukan tindak lanjut dari

pemeriksaan penjaringan kesehatan anak dan ketiga surat rujukan UKS untuk

puskesmas/dokter pribadi apabila siswa disekolah mengalami kendala kesehatan lebih lanjut

setelah diperiksa oleh petugas kesehatan. Penulis melakukan 3K (koordinasi, komunukasi,

komfirmasi) dengan stekolder dan kepala sekolah membuat layout penambahan fitur

penjaringan kesehatan anak dan surat rujukan online. Stelah membuat fitur penjaringan

kesehatan anak dilanjut dengan surat rujukan online. Kemudian setelah semua selesai peneliti

melakukan uji coba dan implementasi kegiatan pada siswa. Pada gambar dibawah ini

merupakan gambar fitur penjaringan kesehatan anak dan surat rujukan online.

Page 80: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

68

Gambar 5.10 Fitur Rekam Medik Anak

Gambar 5.11 Fitur Penjaringan Kesehatan Anak/ Riwayat Kesehatan Anak

Gambar 5.12 Fitur Kesehatan Anak

Page 81: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

69

Gambar 5.13 Fitur Kesehatan Anak

Gambar 5.14 Surat Rujukan Kesehatan Anak

Gambar 5.15 Surat Rujukan Balik Kesehatan Anak

Page 82: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

70

Gambar 5.16 Surat Rujukan UKS

Hasil Kegiatan Aktualisasi

Analisis Dampak

Dampak akan nilai ANEKA di implementasikan:

1. Akuntabilitas (kepercayaan dan pertanggung jawabkan)

Pada pembuatan fitur ini didasari atas kepercayaan dan dapat di pertanggung

jawabkan dalam pembuatannya.

2. Nasionalisme (Sila ke-2)

Dalam pelaksanaan ini selalu mengedepankan sikap kepedulian dalam

memberikan pelayanan publik.

3. Etika Publik (etika)

Pelaksanaan dilakukan dengan etika ketika melakukan koordinasi dengan

atasan.

4. Komitmen Mutu (tanggung jawab dan komitmen yang kuat)

Fitur yang dibuat diadasari tanggung jawab bersama dan komitmen yang

kuat untuk bersama-sama membangun kesehatan siswa sehingga

terlaksananya program sekolah yang kreatif, mandiri dan inovatif.

5. Anti Korupsi (tidak ilegal)

Pelaksanaan kegiatan sesuai dengan tupoksi dan tidak ilegal.

Page 83: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

71

Kontribusi output kegiatan pada visi dan misi organisasi

Sekolah SDN 001 Bontang Utara sangat terbantu dalam penambahan fitur penjaringan

kesehatan anak dan surat rujukan secara online oleh karena adanya keemudahan dalam

penjaringan tanpa menggunakan kertas dan sistim rujukan online lebih efesien dan efektif.

Kontribusi output kegiatan terhadap nilai-nilai

Penambahan fitur data penjaringan kesehatan anak dan surat rujukan akan sangat

mempermudah dalam proses penjaringan dan surat rujukan kepada puskesmas atau faskes

pertama siswa dalam berobat. Dengan adanya pendekatan teknologi ini dapat memudahkan

pelaksana UKS maupun dokter yang bertugas karena aplikasi ini merupakan suatu kebaruan

dalam pengelolan UKS disekolah.

Dampak jika analisis tidak di implementasikan :

1. Kegiatan penjaringan siswa membutuhkan waktu yang lama, mulai dari pembagian

formulir penjaringan siswa sampai kembali lagi kesekolah ini membutuhkan waktu yang

lama dalam peenjaringan sehingga berpengaruh terhadap efesiensi waktu dan efektifitas

dalam penjaringan yang mudah dan tepat waktu.

2. Jika kegiatan tidak menggunakan prosedur kegiatan, maka kegiatan tidak akan berjalan

baik dan siswa akan tertinggal dalam penjaringan kesehatan.

3. Apabila kegiatan pembuatan fitur penjaringan kesehatan dan surat rujukan online tidak

dilakukan, maka proses penjaringan menjadi terkendala dan cukup menguras waktu.

Selain itu jika kegiatan yang dilakukan tidak sesuai waktu yang telah ditentukan maka

tentunya mempengaruhi kegiatan lainnya.

Manfaat

Penambahan fitur data penjaringan kesehatan anak memberikan manfaat yang baik terutama

dalam proses penjaringan dan penginputan data siswa disekolah dan didukung dengan

adanya pengelolaan rujukan secara online merupakan pembaruan dalam pelaksanaan UKS

disekolah dan juga ini akan mempermudah dalam segi pemanfaatan waktu lebih efesien.

Kendala

1. Fitur yang digunakan masih butuh pengembangan yang lebih lengkap dimana dalam

proses penjaringan kesehatan anak.

Dukungan bukti-bukti capaian aktualisasi

1. Foto kegiatan/ Dokumentasi/Video

Page 84: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

72

5.5 Kegiatan 5 :

Pembuatan fitur pojok baca yang berisi buku saku dan modul kesehatan

a. Waktu Pelaksanaan : Minggu ke- 2 oktober 2019

b. Rincian Aktivitas :

Fitur ruang baca dibuat untuk mengajak kepada seluruh elemen pengguna aplikasi untuk

membudayakan membaca disamping itu sebagai literasi untuk para orang tua maupun guru.

Sebagai bentuk pendorong semangat membaca bagi pengguna aplikasi. Isi dari ruang baca

terdiri dari dua item, pertama untuk pembaca sendiri atau pengguna aplikasi yang kedua bagi

admin, guru dalam penginputan data baik itu buku, artikel maupun jurnal. Kegiatan pertama

penulis melakukan peyusunan dalam pembuatan fitur yakni: membuat rancangan desain

sistem pembuatan fitur pojok baca dengan melakukan 3 K (koordinasi, komunukasi,

komfirmasi) dengan stekolder dan kepala sekolah setelah melakukan 3K dilanjut dengan

membuat layout penambahan fitur pojok baca dan dilanjut melakukan uji coba, setelah

pelaksanaan uji coba selesai dan tidak bermasalah maka penulis melanjutkan implementasi

kegiatan dengan mengupload buku saku dan model kesehatan lainnya. Dibawah ini gambar

5.17 fitur pojok baca.

Gambar 5.17 Fitur Pojok Baca

Page 85: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

73

Gambar 5.18 Fitur Pengisian Kategori Buku

Gambar 5.19 Fitur Katagori Buku

Hasil Kegiatan Aktualisasi

Page 86: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

74

Analisis Dampak

Dampak akan nilai ANEKA di implementasikan :

1. Akuntabilitas (kepercayaan dan pertanggung jawabkan)

Pada pembuatan fiitur yang dibuat didasari atas tanggung jawab untuk

meningkatkan pengetahuan siswa tentang pendidikan kesehatan disekolah

2. Nasionalisme (Sila ke-4)

Dalam pelaksanaan ini mendahulukan koordinasi, komunikasi dan

komfirmasi untuk mencapai kesepemahaman pentingnya pengetahuan

3. Etika Publik (terkoordinir)

Pelaksanaan dilakukan dengan terkoordinir ketika melakukan koordinasi

dengan atasan

4. Komitmen Mutu (ketercapaian perwujudan visi)

Fitur yang dibuat didasari pada ketercapaian untuk perwujudan visi misi

Sekolah

5. Anti Korupsi (tidak merugikan)

Pelaksanaan kegiatan sesuai dengan tupoksi dan tidak merugikan

Kontribusi output kegiatan pada visi dan misi organisasi

Sekolah SDN 001 Bontang Utara sangat terbantu dalam penambahan fitur pojok baca sebagai

bentuk budaya literasi guna memberikan pengetahuan pada siswa akan pentingnya membaca

dan belajar

Kontribusi output kegiatan terhadap nilai-nilai

Penambahan fitur pojok baca sebagai bentuk budaya literasi guna memberikan pengetahuan

pada siswa akan pentingnya menambah wawasan pengetahuan dengan membaca dan juga

penguat dan pengontorol organisasi. Dengan adanya pendekatan teknologi ini dapat

memudahkan pelaksana UKS maupun dokter yang bertugas dalam mempromosikan budaya

membaca sebagai pendukung misik sekolah dan Kota Bontang sebagai smart city.

Dampak jika analisis tidak di implementasikan :

1. Pembuatan fitur pojok baca guna memberikan ruang bagi para guru untuk menulis karya

ilmiah dan memberikan stimulus bagi orang tua untuk menumbuhkan minat membaca

atau budaya literasi.

2. Apabila dalam pembuatan fitur pojok baca terlebih dahulu melaporkan pada guru yang

mengajar. Fitur ini mendukung misi pemerinta untuk mewujudkan Bontang Smart City.

Page 87: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

75

Manfaat

Penambahan fitur data pojok baca memberikan manfaat yang baik terutama dalam proses

belajar bagi anak dalam memahami pentingnya pola hidup sehat.

Uraian kendala yang timbul

Kendala

1. Fitur yang digunakan masih butuh pengembangan yang lebih lengkap dimana dalam

proses penjaringan kesehatan anak.

Dukungan bukti-bukti capaian aktualisasi

1. Foto kegiatan/ Dokumentasi/Video

5.6 Kegiatan 6 :

Menyusun buku saku kesehatan anak yang di upload serta pembuatan fitur kartu

kontrol kesehatan anak.

a. Waktu Pelaksanaan : Minggu ke- 3 s.d 4 oktober 2019

b. Rincian Aktivitas :

Penyusunan buku saku, kartu kontrol merupakan suatu perbaikan sistem sehingga birokrasi

berjalan lebih efektif dan efesien. Buku saku sendiri untuk menambah pengetahuan anak

maupun orang tua guna pentingnya menjaga pola hidup sehat sedini mungkin dengan

didukung adanya kartu kontrol untuk pemerikasaan berkala. Pelaksanaan penyusunan buku

saku kesehatan siswa merupakan wujud konstribusi guru dalam mejalankan visi misi sekolah

dan pemerintah Kota Bontang yaitu Bontang smart city yang salah satu agenda misi

pemerintah adalah peningkatan kesehatan seluruh warga Kota Bontang. Guna mewujudkan

hal tersebut dibutuhkan kerjasama guru, orang tua dan seluruh instansi OPD untuk bersama

sama meningkatkan kesehatan. Dengan adanya buku saku dapat mendorong orang tua untuk

terus memantau kesehatan anaknya secara berkelanjutan dan didukung adanya penjaringan

kesehatan anak sehingga orang tua benar-benar memahami kondisi anaknya.Buku saku

sendiri berisi peran penting mejaga kesehatan tubuh mengenal tentang pemeriksaan kesehatan

berkala bagi siswa, pola hidup bersih dan gizi seimbang.

Adapun kartu kontrol siswa berisi kartu kontrol kesehatan mini yang bertujuan untuk

mengontrol kesehatan anak secara berkala. Penulis menyusun buku saku kesehatan siswa

Page 88: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

76

dengan melakukan koordinasi dengan atasan kepala sekolah dan UKS. Penulis

mempersiapkan alat dan bahan yang digunakan untuk membuat buku saku dengan menyusun

isi materi yang akan di tulis pada buku saku setelah penulisan buku saku penulis melakukan

upload file buku pada aplikasi Sikeswa dengan menguploadnya pada fitur pojok baca, setelah

itu penulis menguji aplikasi dengan mengunduh buku dan evaluasi. Dibawah ini merupakan

gambar buku saku kesehatan anak yang disusun penulis dan fitur kartu control siswa pada

aplikasi Sikeswa.

Gambar 5.20 Buku Saku Kesehatan Anak

Gambar 5.21 Fitur Pengisian Kartu Kontrol Siswa

Page 89: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

77

Gambar 5.22 Fitur Data Kartu Kontrol Siswa

Hasil Kegiatan Aktualisasi

Analisis Dampak

Dampak akan nilai ANEKA di implementasikan :

1. Akuntabilitas

Buku saku yang di buat didasari atas kepedulian dan pertanggungjawaban

untuk meningkatkan pengetahuan siswa guna menjaga kesehatan sejak dini

serta berpartisipasi dalam perbaikan dan pengawasan kesehatan gizi anak

melalui buku saku guna menumbuhkan kesadaran akan pentingnya menjadi

keluarga sehat dan melakukan pembuatan kartu kontrol didasari pada laporan

data yang relevan dan kejelasan data.

2. Nasionalisme (Sila ke-5)

Guru sebagai tutor dan ikut berkonstribusi dalam memberikan pelayanan

maupun perbaikan pencegahan sejak dini siswa dari penyakit, melaksanakan

program pemerintah dengan turut serta dalam penanggulangan gizi pada

anak dengan membuat buku saku maupun buku kontrol kesehatan serta

saling mengingatkan antar sesama baik lingkungan tepat kerja maupun

lingkungan di masyarakat (Sila 5).

Page 90: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

78

3. Etika Publik (terkoordinir)

Menginput data sesuai fakta dalam pemberian buku kontrol siswa dan dapat

dipertanggung jawabkan dan akurat, mampu melaksanakan kegiatan secara

sistematis dan jujur untuk mendapatkan hasil yang maksimal serta berdaya

guna, menjadi pendukung visi misi pemerintah dalam penanggulangan status

gizi anak terutama penanngulangan stunting dan pelaksanaan dilakukan

dengan terkoordinir ketika melakukan pemeriksaan, pendataan siswa dan

penginputan data sesuai fakta dalam pemberian buku kontrol siswa dan dapat

dipertanggung jawabkan dan akurat.

4. Komitmen Mutu (efesiensi)

Fitur yang dibuat didasari pada pentingnya kontrol pada siswa dalam

memantau kesehatan serta Kartu kontrol kesehatan memberikan efesiensi

pengetahuan orang tua dalam mengetahu kondisi anaknya akan pentingnya

membudayakan pola hidup sehat dirumah serta mempermudah guru dan

orang tua dalam mengontrol siswa/ anak serta pencapain buku kontrol siswa

serta berdaya guna.

5. Anti Korupsi (tidak merugikan)

Pelaksanaan sesuai dengan tupoksi maupun hasil pemeriksaan dan terpercaya

dan memupuk kepedulian guru terhadap kesehatan peserta didik.

Kontribusi output kegiatan pada visi dan misi organisasi

Kartu kontrol untuk memudahkan sekolah dan orang tua dalam mengontrol siswa dalam

pemeriksaan kesehatan berkala serta meningkatkan kemudahan dalam melaksanakan tugas

dan kewajiban dalam penilaian kesehatan siswa serta memiliki mutu pada proses tatalaksana

penggunan.

Kontribusi output kegiatan terhadap nilai-nilai

Penyususan buku saku akan memberikan dapmapk positif bagi guru maupun siswa sebab

guru berupayah terus menulis karya ilmiah untuk menambah pengetahuan anak maupun

orang tua sementara penambahan fitur kartu kontrol untuk memaksimalkan dan mendukung

terkontrolnya siswa dalam melaksanakan pemeriksaan kesehatan.

Page 91: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

79

Dampak jika analisis tidak di implementasikan :

1. Jika tidak dilakukan inovasi pembuatan buku saku siswa sebagai bahan literasi, maka

orang tua, guru maupun siswa akan mengalami kurangnya minat baca siswa. Sehingga

dalam pembuatan buku saku siswa tidak didesain terlebih dahulu maka hasil akhir dari

pembuatan buku tidak akan menarik siswa dan akan mengalami ketidak sesuaian.

2. Fitur buku saku dn penjaringan anak akan memberikan dampak positif sehingga perlunya

belajar dari alam guna menekan ketidak mauan orang tua dalam pemberian vaksin.

Manfaat

Penambahan fitur buku saku dan kartu control memberikan kemudahan pada guru maupun

pelaksana UKS dalam pemantauan siswa disekolah sementara adanya buku saku untuk

memberikan pengetahuan siswa mengenai kesehatan.

Uraian kendala yang timbul

Kendala

1. Pembuatan buku saku dalam pendesainan buku

2. Fitur kartu control disesuaikan dengan pemeriksaan diawal yakni kesehatan siswa

Dukungan bukti-bukti capaian aktualisasi

1. Foto kegiatan/ Dokumentasi/Video

Kegiatan 7 :

Sosialisasi penggunaan aplikasi SIKESWA pada guru dan wali kelas

a. Waktu Pelaksanaan : Minggu ke- 4 s.d 5 oktober 2019

b. Rincian Aktivitas :

Guru merupakan fasilitator dalam penyampaian pengetahuan pada siswa perlu diberikan

tambahan pengetahuan mengenai penggunaan aplikasi SIKESWA sehingga guru tidak lagi

terpaku dengan dokumen melainkan mulai terbiasa dengan digitalisasi, sebagaimana program

pemerintah SDM Unggul Indonesia Maju. Terwujudnya hal tersebut perlunya guru ikut serta

dalam pengembangan pengetahuan salah satunya penggunaan aplikasi. Adanya sosialisasi

penggunaan aplikasi tersebut diharapkan mampu memberikan kemudahan kepada

guru/walikelas terutama dalam penginputan data siswa, mulai dari tinggi badan, berat badan,

Page 92: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

80

kebersihan kuku, kebersihan mata dan telinga. Selain itu data imunisasi sehingga dapat

meninimalisir waktu dan tenaga dalam pengimputan data. Sosialisasi pada guru mulai dari

tata cara memasukan PIN kode untuk mengakses data sampai pada hasi akhir data yaitu

rekam kesehatan siswa. Pengimputan data dimulai dari nama siswa yang terdaftar disekolah

SD Negeri 001 Bontang Utara, yang berisi identitas sesuai dengan akta dan kartu kelurga

siswa. Adapun tahapan dalam sosialisasi yakni melakukan koordinasi kepada atasan, kepala

sekolah, membuat undangan untuk guru-guru dan wali kelas, menyiapkan sarana dan

prasarana seperti infokus, laptop, LCD, melaksanakan sosialisasi, menjelaskan cara

menggunakan aplikasi SIKESWA, Uji coba penggunaan aplikasi pada guru dan melakukan

Implementasi penggunaan aplikasi SIKESWA.

Gambar 5.23 Sosialisasi Aplikasi SIKESWA pada Guru/Walikelas

Gambar 5.24 Sosialisasi Aplikasi SIKESWA pada Guru/Walikelas

Page 93: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

81

Gambar 5.25 Sosialisasi Aplikasi SIKESWA pada Guru/Walikelas

Hasil Kegiatan Aktualisasi

Analisis Dampak

Dampak akan nilai ANEKA di implementasikan :

1. Akuntabilitas (pertanggung jawabkan)

Melakukan komunikasi internal dan eksternal dengan kepala sekolah dan

guru baik secara horizontal maupun vertical dan memberikan melaporan

hasil kerja dan pertanggung jawabannya serata berpartisipasi sebagai

bentuk responsibility dalam perbaikan kinerja guru melalui sosialisasi

penggunaan aplikasi SIKESWA.

2. Nasionalisme (Sila ke-2)

Berbagi Ilmu pengetahuan sesama profesi guru guna tecapainya pemerataan

pengetahuan digitalisasi dalam pengimputan data kesehatan siswa dan

Saling menghargai antara sesama profesi guru dan staff pada saat sosialisasi

sedang berlangsung atau kegiatan dimulai. (Sila 2)

3. Etika Publik (terkordinir)

Mempermudah dalam pemeriksaan kesehatan gizi siswa disekolah dan

Page 94: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

82

membantu guru dalam pertanggung jawaban laporan kegiatan, status

kesehatan siswa dan menjadi pendukung visi misi pemerintah dalam

penanggulangan status gizi anak terutama penanngulangan stunting.

4. Komitmen Mutu (ketercapaian perwujudan visi)

Menambahnya pengetahuan guru dalam penggunaan aplikasi akan

menambah mutu sekolah dalam aktifitas kegiatan lainnya terutama dalam

peggunaan aplikasi SIKESWA. Mempermudah guru dalam peningkatan

ketercapaian target maupun realisasi pendataan penjaringan kesehatan

siswa disekolah serta merangsang kemampuan guru untuk berinovasi

dalam masa perbaikan mutu siswa dan guru sendiri.

5. Anti Korupsi (tidak merugikan)

Pelaksanaan sesuai dengan hasil pemeriksaan dan terpercaya dan memupuk kepedulian

guru terhadap kesehatan peserta didik.

Kontribusi output kegiatan pada visi dan misi organisasi

Pengimputan data dengan menggunakan aplikasi merupakan sebuah langkah dalam mencapai

visi misi organisasi maupun pemerintah Kota Bontang yaitu bontang smart city, peningkatan

sumber daya manusia (SDM) dan peningkatan kesehatan masyarakat.

Kontribusi output kegiatan terhadap nilai-nilai

Pelaksanaan sosialisasi kepada guru dan berbagi pengetahuan tentang pengimputan data

kesehatan siswa dalam penjaringan kesehatan siswa guna menciptakan keefesiensian dan

keefektifan prilaku mandiri guru guna mencapai nilai-nilai yang baik yang harus dicapai

bersama sector untuk peningkatan kepuasan.

Dampak jika analisis tidak di implementasikan :

1. Apabila tidak membuat laporan kegiatan maka kegiatan hanya bersifat sementara karena

tidak ada penyajian pertanggungjawaban berupa fakta kegiatan.

2. Sosialisasi diharapkan adanya kerjasama dengan guru dan walikelas lingkungan hidup

maka kegiatan yang dilakasanakan akan lebih malam selesai dan tentunya kegiatan tidak

akan berjalan baik serta siswa sulit dalam memahami pembuatan Sikeswa karna informasi

yang didapat langsung bukan dari dinas yang terkait.

3. Jika tidak menggunakan bahasa indonesia yang baik dalam berkomunikasi dengan nara

sumber maka tidak akan menciptakan pemahaman bersama atau pertukaran informasi

tidak jelas

Page 95: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

83

4. Jika tidak mengolah daun kering dan limbah kantin maka tidak tersedianya kompos yang

dapat digunakan untuk memupuk tanaman yang ada atau sebagai bahan campuran media

tanam dalam pot.

5. Jika tidak menggunakan bahan dan alat yang mudah di jangkau sehingga pembuatan

kompos mengeluarkan banyak biaya.

Manfaat

Kegiatan Sosialisasi pada guru akan menambah pengetahuan guru guru dalam pelaksanaan

SDI dengan menggunakan aplikasi atau sistem online guna mempermudah dalam

pengarsipan dan dokumentasi tidak hilang.

Uraian kendala yang timbul

Kendala

1. Kegiatan terkendala dalam mengumpulkan guru-guru dikarenakan tugas diluar

sekolah/mid semester dan acara sekolah.

2. Orang tua sering lupa akan jadwal pengecekan data kesehatan anaknya.

Dukungan bukti-bukti capaian aktualisasi

1. Foto kegiatan/ Dokumentasi/Video

Page 96: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

84

BAB VI

PENUTUP

6.1 KESIMPULAN

Kegiatan aktualisasi yang telah diimplementasikan di SD Negeri 001 Bontang Utara,

penulis dapat mengambil kesimpulan:

1. Aktualisasi 5 nilai dasar ASN yaitu ANEKA di SD Negeri 001 Bontang Utara

dilaksanakan melalui 7 kegiatan. Rincian kegiatan yang dilaksanakan oleh penulis

adalah sebagai berikut:

a. Pembuatan aplikasi penjaringan kesehatan siswa (Sikeswa)

b. Pembuatan fitur data siswa dan data kesehatan siswa (tinggi badan, berat badan,

imt, kebersihan kuku, telinga, gigi, kulit dan rambut)

c. Pembuatan fitur data imunisasi siswa

d. Pembuatan fitur data penjaringan kesehatan anak dan surat rujukan

e. Pembuatan fitur pojok baca yang berisi buku saku dan modul kesehatan

f. Penyusunan buku saku kesehatan anak yang di upload serta kartu kontrol

kesehatan siswa

g. Sosialisasi penggunaan aplikasi sikeswa pada guru dan wali kelas

2. Pelaksanaan kegiatan aktualisasi tidak semua berlangsung sesuai dengan jadwal yang

telah direncanakan dikarenakan bersamaan dengan kegiatan seperti ulangan mid

semester, kegiatan tugas keluar daerah dan dalam daerah. Akan tetapi, meskipun tidak

sesuai dengan rencana waktu pelaksanaan, kegiatan aktualisasi berlangsung dengan

lancar dan baik, serta selesai tepat pada waktu yang telah direncanakan.

3. Pelaksanaan kegiatan aktualisasi ini menjadi salah satu penunjang dalam mewujudkan

pencapaian visi terwujudnya lembaga pendidikan yang berkualitas, berbudi luhur,

cerdas, terampil, dan berwawasan lingkungan dan misi SD Negeri 001 Bontang Utara

yaitu pengembangan potensi peserta didik secara optimal, membentuk keperibadian

yang jujur, peduli dan bertanggung jawab malalui pembiasaan diri, menerapkan

prilaku hidup bersih dan sehat, melaksanakan pendidikan yang kreatif dan inovatif

serta mengembangkan gemar membaca, rasa ingin tahu, toleransi, bekerja sama,

saling menghargai, jujur, disiplin, kerja keras, kreatif dan mandiri. Serta mampu

mendukung misi Kota Bontang yaitu menjadikan kota Bontang sebagai smart city

melalui peningkatan kualitas sumberdaya manusia, green city melalui peningkatan

kualitas lingkungan hidup dan menjadikan kota Bontang sebagai creative city.

Page 97: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

85

6.2 TINDAK LANJUT KEGIATAN AKTUALISASI

Rencana aksi dan kegiatan aktualisasi-habituasi nilai-nilai dasar ANEKA

merupakan rencana tindak lanjut yang akan dilakukan sebagai bentuk komitmen penulis

dalam mengaktualisasikan nilai-nilai dasar ANEKA untuk menjalankan fungsi ASN

sebagai pelaksana kebijakan, pelayan publik, dan perekat pemersatu bangsa diharapkan

dapat terinternalisasi pada ASN. Uraian rencana aksi secara rinci yaitu:

6.2.1 Menjalankan aplikasi Sikeswa disekolah

Rencana aksi pelaksanaan kegiatan:

Pembuatan aplikasi ini pada awalnya untuk mempermudah pemeriksaan penjaringan

kesehatan pada anak dan memudahkan dalam pengarsipan dan dokumentasi. Disamping

itu aplikasi ini diharapkan akan memberikan dampak positif bagi sekolah dan juga

sekolah-sekolah lain. Diharapkan aplikasi ini digunakan disekolah- sekolah, puskesmas,

posyandu maupun kelurahan karena fungsinya selain sebagai pengarsipan juga sebagai

portal data anak bagi pengguna guna mendukung misi bontang. Penulis akan

mempromosikan dilingkungan kerja yang bekerja sama dengan sekolah SD Negeri 001

Bontang Utara yaitu puskesmas BU I yang merupakan mitra kerja.

Waktu pelaksanaan kegiatan: Sekitar awal bulan November 2019

6.2.2 Melaksanakan pengimputan data dan pengukuran kesehatan siswa

Rencana aksi pelaksanaan :

Dengan membuat membuat fitur data siswa dan kesehatan siswa diharapkan guru/petugas

UKS mampu mengimplementasikan Sikeswa untuk terus digunakan pada proses

pendataan kesehatan siswa mulai dari kelas 1-6.

Waktu pelaksanaan kegiatan: Sekitar minggu ke-2 di bulan November 2019

6.2.3 Melaksanakan penginputan Imunisasai/ BIAS

Rencana aksi pelaksanaan kegiatan :

Pelaksanaan kegiatan akan dilakukan pada bulan November. Pada pelaksanaan ini masuk

dalam program UKS dan puskesmas yaitu BIAS (bulan imunisasi anak sekolah).

Waktu pelaksanaan kegiatan: Disesuaikan Puskesmas

6.2.4 Penjaringan kesehatan anak dan surat rujukan

Rencana aksi pelaksanaan kegiatan :

Pelaksanaan kegiatan akan dilakukan pada awal tahun ajaran baru pada siswa kelas 1

yakni penjaringan kesehatan anak sementara surat rujukan dapat difungsikan dengan baik.

Waktu pelaksanaan kegiatan: pada penjaringan kesehatan dilaksanakan pada penerimaan

Page 98: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

86

siswa baru sementara surat rujukan disesuaikan dengan kondisi anak disekolah.

6.2.5 Penambahan pembuatan fitur pojok baca yang berisi buku saku dan modul

kesehatan

Rencana aksi pelaksanaan kegiatan :

Fitu pojok baca difungsikan bagi para siswa yang mengakses maupun orang tua dapat

membaca isi katalog buku yang di upload pada fitur pojok baca, penguploadan

disesuaikan dengan guru yang memiliki tulisan ataupun jurnal dari penelitian muapun

artikel disamping itu bisa digunakan untuk promosi kegiatan-kegiatan sekolah.

Waktu pelaksanaan kegiatan: Disesuaikan dengan guru disekolah

6.2.6 Penyusunan buku saku kesehatan anak yang di upload serta kartu kontrol

kesehatan siswa

Rencana aksi pelaksanaan kegiatan :

Pembuatan buku saku diharapkan buku tersebut sebagai literasi dalam menambah

pengetahuan siswa dalam hal menjaga kesehatan berkala. Diharapkan guru-guru juga ikut

membuat karya tulis guna mendukung anak-anak dalam hal menambah pengetahuan dan

mempermudah dalam proses belajar anak. Sementara kartu kontrol dilaksanakan pada

akhir semester atau pemeriksaan anak dan menyesuaikan pada kegiatan pemeriksaan

UKS.

Waktu pelaksanaan kegiatan: Disesuaikan dengan guru dan program UKS

6.2.7 Sosialisasi penggunaan aplikasi sikeswa pada guru dan wali kelas Sosialisasi

penggunaan aplikasi sikeswa pada guru dan wali kelas

Rencana aksi pelaksanaan kegiatan :

Pelaksanaaan sosialisasi ini diharapkan dapat memberikan pengetahuan mengenai

aplikasi Sikeswa kepada bapak/ibu guru di SD Negeri 001 Bontasng Utara, bukan hanya

mengetahui tetapi mampu mengaplikasikan dalam pemeriksaan siswanya terutama guru

wali kelas sehingga dengan pemahaman guru mampu secara aktif menilai siswanya

sendiri. Disamping itu untuk kedepannya SIKESWA akan disosialisasikan pada mitra

kerja yaitu puskesmas BU I sehingga pelaksanaan penjaringan kesehatan anak tidak

membutuhkan waktu berminggu-minggu dalam pelaporan dan pelaksanaan pendataan.

Waktu pelaksanaan kegiatan: akhir bulan November dan disesuaikan dengan guru

maupun pelaksana UKS.

Page 99: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

87

DAFTAR PUSTAKA

Lembaga Administras Negara. (2017). Modul Pelatihan Dasar Calon PNS Whole of

Goverment. Lembaga Administrasi Negara, Jakarta.

Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia. (2017). Modul Pendidikan dan Pelatihan

Dasar Calon PNS Habituasi. Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia,

Jakarta.

Lembaga Administrasi Negara. 2015. Modul Pendidikan dan Pelatihan Prajabatan

Golongan III Aktualisasi Nilai-Nilai Dasar Profesi Pegawai Negeri Sipil. Jakarta:

Lembaga Administrasi Negara.

Lembaga Administrasi Negara. 2015. Modul Pendidikan dan Pelatihan Prajabatan

Golongan III Akuntabilitas. Jakarta: Lembaga Administrasi Negara.

Malasngoding. Tutorial Laravel. https://www.malasngoding.com/pengertian-dan-cara-install-

laravel/. Di unduh tanggal 10 Semptember 2019

Newsbontang. Prevalensi stunting. http://www.newsbontang.com/detailpost/bontang-serius-

atasi-stunting. Di unduh 5 September 2019

PemkotBontang. Desiminasi Stunting. https://bontangkota.go.id. Di unduh 5 September 2019.

PemkotBontang. Visi-Misi. https://bontangkota.go.id. Di unduh 5 September 2019.

Peraturan Menteri Negara Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor

16 Tahun 2009 Tentang Jabatan Fungsional Guru dan Angka Kreditnya.

Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 11 Tahun 2017 Tentang Manajemen

Pegawai Negeri Sipil.

Rakerdas. 2018. Kementrian kesehatan badan penelitian dan pengembangan kesehatan.

http://www.depkes.go.id/resources/download/info-terkini/hasil-riskesdas-

2018.pdf. Diunduh 3 September 2019.

Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2005 Tentang Guru dan Dosen.

Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 5 Tahun 2014 Tentang Aparatul Sipil Negara.

Wikipedia. 2019. Kebersihan. htts://id.wikipedia.org/wiki/Kebersihan. Diunduh 5 september

2019.

Page 100: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

88

LAMPIRAN

Page 101: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

89

LAMPIRAN

KEGIATAN 1

Gambar 1 Koordinasi dan Pembuatan Aplikasi

Page 102: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

90

LAMPIRAN

KEGIATAN 2

Gambar 2 Membuat Layout Fitur Kesehatan

Page 103: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

91

LAMPIRAN

KEGIATAN 3

Gambar 3 Pembuatan Fitur penjaringan kesehatan anak dan surat rujukan

Page 104: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

92

LAMPIRAN

KEGIATAN 4

Gambar 4 Pembuatan fitur data penjaringan kesehatan dan surat rujukan

Page 105: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

93

LAMPIRAN

KEGIATAN 5

Gambar 5 Pembuatan fitur pojok baca yang berisi buku saku

Page 106: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

94

LAMPIRAN

KEGIATAN 6

Gambar 6 Buku Saku Kesehatan Anak

Page 107: PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA PADA PENJARINGAN …

PEMBUATAN APLIKASI SIKESWA (SISTEM INFORMASI KESEHATAN SISWA)

LATSAR CPNS ANGKATAN V 2019

95

LAMPIRAN

KEGIATAN 7

Gambar 7 Sosialisasi Sidokpin