pantai tersembunyi di pulau sempu !

8
Pantai Tersembunyi di Pulau Sempu ! Posted in The Story by Muhammad Mahin 30/05/2015 | 1:13 Beberapa minggu sebelum ke bromo, saya mengunjungi pulau sempu. Kabar-kabarnya sih pulau sempu itu indah, sangat indah. Bahkan, kalau melihat di internet, browsing dengan beberapa keyword tentang pulau sempu. Beberapa yang keluar memberikan informasi yang menarik, seolah memang benar-benar surga dunia yang tersembunyi. Tidak hanya dari internet saja, saya mendapatkan informasi dari beberapa teman yang pernah ke sana, mereka terlihat lebay kalau menceritakannya. Wuiih! Waah! Waw! seolah semua kata tersebut terangkum jadi satu untuk mengatakan keindahannya. Karena bingung bilangnya bagaimana, jadi mereka pakai kata itu. Saya sih orangnya mudah percaya, kalau yang bilang pacar saya. Masalahnya yang menceritakan bukan pacar saya. Hahaha Hari jumat siang sudah bersiap-siap di rumah teman saya, lagi-lagi di basecamp kita. Irwyn’s house. Mumpung sohib saya yang satu ini belum menikah, kita jadikan basecamp sementara untuk mempersiapkan setiap rencana travelling kita. >_< Entar kalau dia sudah menikah, tau deh, kayaknya terminal pilihan tepat kita untuk menjadikannya sebagai basecamp. *miris Kembali ke hari jumat siang ya. Pukul 9.30 WIB saya dan teman-teman sudah menyiapkan semua hal yang diperlukan, pastinya semua persiapan hanya sesuai pengetahuan kita saja.Karena beberapa dari kita tidak tahu bagaimana kondisi di sana, rute perjalanannya bagaimana, dan medannya. Kita hanya memiliki rencana kalau kita akan menginap atau istilah kerennya,“camping” di sana selama tiga hari dua malam. Yaitu malam sabtu dan malam minggu. Dengan rencana itu, persiapan yang pasti kita bawa adalah tenda, tikar, dan beberapa peralatan untuk menanak nasi yang efektif plus efisien dibawanya. Paling penting adalah air mineral, sebisa mungkin bawa air mineral sebanyaknya. Karena kita akan berada di tengah pulau yang tidak memiliki air tawar berlimpah. Setelah semua persiapan sudah berada pada masing-masing teman-teman saya, termasuk saya, kita semua langsung berangkat. Berdasarkan pengalaman teman saya, untuk menuju pulau sempu membutuhkan waktu 4 jam lebih. Dan memang benar, kita sampai di lokasi sekitar pukul 15.45 WIB. Pukul 16.20 an cukuplah untuk perjalanan menuju segara anakan (±2 jam) sehingga tidak terlalu malam tiba di segara anakan, yaitu lokasi pertama yang akan kita tuju. Sebelum saya lanjutkan ceritanya, saya beri ringkasan singkat mengenai pulau sempu. Pulau Sempu adalah sebuah pulau kecil yang terletak di sebelah selatan Pulau Jawa. Lokasinya berada di Desa Tambakrejo, Kecamatan Sumbermanjing Wetan, Kabupaten Malang, Jawa Timur. Luas pulau ini sekita 877 Hektar. Pulau sempu merupakan cagar alam yang dikelola oleh Balai Konservasi Sumber Daya Alam jawa Timur (BBKSDA) dan Departemen Kehutanan Indonesia. Oleh karena itu, kita perlu minta izin dulu sebelum masuk ke Pulau Sempu. 0 Go to... Go to... Google Apps For Work google.com/apps Gabung 5 Jt Bisnis Lebih Yg Beralih Ke Google. Uji Coba Gratis 30 hari Pantai Tersembunyi di Pulau Sempu ! 6/16/2015 http://surgatraveller.com/pantai-tersembunyi-di-pulau-sempu-2/ 1 / 8

Upload: surga-traveller

Post on 15-Aug-2015

28 views

Category:

Travel


0 download

TRANSCRIPT

Pantai Tersembunyi di Pulau Sempu !Posted in The Storyby Muhammad Mahin 30/05/2015 | 1:13

Beberapa minggu sebelum ke bromo, saya mengunjungi pulau sempu. Kabar-kabarnya sih pulausempu itu indah, sangat indah. Bahkan, kalau melihat di internet, browsing dengan beberapakeyword tentang pulau sempu. Beberapa yang keluar memberikan informasi yang menarik,seolah memang benar-benar surga dunia yang tersembunyi.

Tidak hanya dari internet saja, saya mendapatkan informasi dari beberapa teman yang pernahke sana, mereka terlihat lebay kalau menceritakannya. Wuiih! Waah! Waw! seolah semua katatersebut terangkum jadi satu untuk mengatakan keindahannya. Karena bingung bilangnyabagaimana, jadi mereka pakai kata itu.

Saya sih orangnya mudah percaya, kalau yang bilang pacar saya. Masalahnya yangmenceritakan bukan pacar saya. Hahaha

Hari jumat siang sudah bersiap-siap di rumah teman saya, lagi-lagi di basecamp kita. Irwyn’shouse. Mumpung sohib saya yang satu ini belum menikah, kita jadikan basecamp sementarauntuk mempersiapkan setiap rencana travelling kita. >_<

Entar kalau dia sudah menikah, tau deh, kayaknya terminal pilihan tepat kita untukmenjadikannya sebagai basecamp. *miris

Kembali ke hari jumat siang ya. Pukul 9.30 WIB saya dan teman-teman sudah menyiapkansemua hal yang diperlukan, pastinya semua persiapan hanya sesuai pengetahuan kitasaja.Karena beberapa dari kita tidak tahu bagaimana kondisi di sana, rute perjalanannyabagaimana, dan medannya.

Kita hanya memiliki rencana kalau kita akan menginap atau istilah kerennya,“camping” di sanaselama tiga hari dua malam. Yaitu malam sabtu dan malam minggu.

Dengan rencana itu, persiapan yang pasti kita bawa adalah tenda, tikar, dan beberapa peralatanuntuk menanak nasi yang efektif plus efisien dibawanya. Paling penting adalah air mineral, sebisamungkin bawa air mineral sebanyaknya. Karena kita akan berada di tengah pulau yang tidakmemiliki air tawar berlimpah.

Setelah semua persiapan sudah berada pada masing-masing teman-teman saya, termasuk saya,kita semua langsung berangkat.

Berdasarkan pengalaman teman saya, untuk menuju pulau sempu membutuhkan waktu 4 jamlebih. Dan memang benar, kita sampai di lokasi sekitar pukul 15.45 WIB. Pukul 16.20 ancukuplah untuk perjalanan menuju segara anakan (±2 jam) sehingga tidak terlalu malam tiba disegara anakan, yaitu lokasi pertama yang akan kita tuju.

Sebelum saya lanjutkan ceritanya, saya beri ringkasan singkat mengenai pulau sempu.

Pulau Sempu adalah sebuah pulau kecil yang terletak di sebelah selatan Pulau Jawa. Lokasinyaberada di Desa Tambakrejo, Kecamatan Sumbermanjing Wetan, Kabupaten Malang, JawaTimur. Luas pulau ini sekita 877 Hektar. Pulau sempu merupakan cagar alam yang dikelola olehBalai Konservasi Sumber Daya Alam jawa Timur (BBKSDA) dan Departemen KehutananIndonesia. Oleh karena itu, kita perlu minta izin dulu sebelum masuk ke Pulau Sempu.

0

Go to...Go to...

Google Apps For Workgoogle.com/appsGabung 5 Jt Bisnis Lebih Yg Beralih Ke Google. Uji Coba Gratis 30 hari

Pantai Tersembunyi di Pulau Sempu ! 6/16/2015

http://surgatraveller.com/pantai-tersembunyi-di-pulau-sempu-2/ 1 / 8

Mulai diakui secara resmi Pulau Sempu sebagai cagar alam sejak tahun 1928 pada saatpemerintahan Hindia Belanda.

Letak Geografis Pulau Sempu berada diantara 112° 40′ 45″ – 112° 42′ 45″ bujur timur dan 8°27′ 24″ – 8° 24′ 54″ lintang selatan. Berada di perbatasan selat sempu yang lebih familiarnyadisebut sendang Biru dan dikepung Samudera Indonesia di sisi selatan timur dan barat.

Bagaimana deskripsi pulau sempunya? Nah ini, saya lanjutkan ceritanya ya.

Saya skip untuk perjalanan (Sidoarjo-Pulau Sempu) nya ya , karena seperti biasanya, sepertiperjalanan ke Bromo, perjalanan ke Teluk Hijau, perjalanan ke Teluk Biru, serunya sama.

Hari sudah sore ketika kita sampai di Sendang Biru. Kita berhenti sejenak di warung untukmemarkir motor kita dan sekaligus membawa air tawar tambahan yang akan kita gunakan untukmenanak nasi dan lainnya. Selain itu, kita bisa menyewa sepatu karet untuk kita yang kebetulanmemakai alas kaki yang tidak sesuai dengan medan di pulau sempu. Hanya Rp.10.000 perharinya. Saya sudah siap semuanya (seadanya), jadi saya tidak menyewa apa-apa.

Kalau ingin tahu bagaimana sendang biru, klik ulasan ringkas sendang biru disini.

Untuk menuju Pulau Sempu, kita harus menyewa perahu. Harga sewa perahu untukmenyeberang pulang pergi sekitar Rp.100.000. Jadi kita mendapatkan harga yang murah,karena kita berangkat dengan 10 orang penumpang.

Kita dibantu oleh pemilik warung untuk menyewa perahu, jadi kita menunggu di warung sampaiperahu siap untuk diberangkatkan. Kurang lebih kita menunggu 10 menit, perahu sudah siapdan kita langsung menuju ke perahu untuk berangkat menuju Pulau Sempu.

pulau sempu – surgatraveller

Menyeberangi Selat Sempu hanya dibutuhkan waktu yang sangat sebentar, kira-kira 6-10 menit.Selat yang kita lewati ini airnya terlihat benar-benar biru bagi saya. Biru yang menyegarkan,seolah saya ingin langsung berenang saat perahu berjalan. Tapi karena saya takut ketinggalan,saya abaikan keinginan saya. T_T

Yaey! sudah sampai di pesisir pulau sempu. Kita berhenti cukup jauh dari daratan yang takberair. Kita harus turun di pesisir dan rela basah-basahan, karena kita harus nyemplung di lokasiyang airnya masih cukup tinggi. Kapal tidak berani terlalu menepi, karena memang tidak bisa lagimenepi. Soalnya sudah paling dangkal bagi si Kapal.

Tiba di Pulau SempuTidak ada yang istimewa saat kita berada di pesisir pulau sempu. Dari kapal berhenti menujupesisir yang berpasir tak berair sekitar 30 meter jauhnya. Cukup sulit menuju pesisir yang takberair itu, karena jalan yang kita lewati seperti lumpur. Jadi berat banget rasanya saat berjalan.

Pantai Tersembunyi di Pulau Sempu ! 6/16/2015

http://surgatraveller.com/pantai-tersembunyi-di-pulau-sempu-2/ 2 / 8

Sesudah sampai di pesisir tak berair, alias berpasir saja, alias daratan, ada lagi alias yang lain?. Kitaberhenti sejenak di pos penjaga yang tak berpenghuni, kita makan nasi bungkus yang telah kitabeli di warung. Eits, jangan berfikiran kita buang sampah sembarangan lho ya. Kita kumpulkanbungkus nasi dan kita masukkan di kantong plastik kemudian kita letakkan di tempat sampahyang ada di lokasi tersebut.

pulau sempu – surgatraveller

Energi kita sudah terisi lagi, kita siap melanjutkan perjalanan. Saya tidak tahu bagaimanamedannya menuju Segara anakan. Tapi saya tetap pe-de dengan persiapan seadanya saya[sandal slop karet, celana levis yang udah saya potong jadi celana pendek, dan tas ransel].

Kalau ingin tahu bagaimana Segara anakan, klik ulasan ringkas Segara anakan disini.

Berjalan menuju lokasi segara anakan, semuanya semangat pada awalnya. Meskipun harisebentar lagi sudah mulai gelap.

Setelah masuk ke dalam hutan, belum terlalu masuk, saya mulai bilang,”Waw! Seru!”. Setelahmasuk sekitar 20 menit perjalanan, saya bilang,”Waw! Udah mulai gelap”. Setelah satu jamperjalanan saya bilang,”Woe! kapan nyampainya!”.

Perjalanan kita untuk menuju Segara Anakan membutuhkan waktu kurang lebih 2 jam. Medankita saat itu becek dan licin. Medan tersebut kita temui saat kita sudah mulai berada jauh di dalamhutan, tapi tidak posisi di tengah pulaunya. Karena kita berjalan berada di jalur barat.

Ini merupakan pengalaman pertama saya menuju pulau sempu, jadi saya terus penasaran danberharap cepat sampai dilokasi segara anakan.

Saat kita berangkat, sempat beberapa kali kita berhenti sejenak, karena salah satu teman sayaada yang capek dan butuh untuk berhenti, sebut saja Bunga. Karena dia tidak mau di sebutnamanya. Haha

Saya juga sih merasa capek, tapi tetep semangat.

Saat kita berhenti, beberapa pengunjung ada yang datang dan berada di belakang kita. Tahutidak? Kebanyakan mereka cewek. Waw! Pasti yang cowok kerepotan. Atauuuuu… sok jadipahlawan. Haha“Sini aku bantuin”, “Hati-hati, awas kepleset”, hahaha Itulah cowok, mencari kesempatan didalam hutan.

Kalau kita, boro-boro bilang mesra, paling juga bilangnya,”Ah, lemot lu!”, tapi tangannyamembantunya berdiri, barangnya dibawakan tanpa banyak omong. Itulah sahabat sejati, tanpatedeng aling-aling, asal ucap aja tuh kata. Haha

Gelap, becek, dan licin plus nyamuk beberapa kali menggigit kaki saya. Itulah keadaannya, cukupmengesalkan. Sampai salah satu teman saya, sebut saja Bunga, dia bilang,”C*k, kapok ke sini

Pantai Tersembunyi di Pulau Sempu ! 6/16/2015

http://surgatraveller.com/pantai-tersembunyi-di-pulau-sempu-2/ 3 / 8

lagi, mending ke Bromo bisa menyewa kuda”. Huahaha Peace man!!!

Akhirnya, suara air gemericik bertabrakan dengan tanah Pulau Sempu mulai terdengar. Inilahsaat-saat kita sudah mendekati lokasi. Ternyata benar, hanya beberapa menit kemudian kitasudah berada di Segara Anakan. Saat kita berada di Segara Anakan, kita di sambut beberapapengunjung lainnya. Hanya tendanya saja yang menyambut, orangnya ya cuek bebek. Haha

Tanpa banyak berkata ini dan itu, saya dan teman-teman mulai menyiapkan tenda. Sekitar 15menit, tenda sudah siap di tempati. Kita membawa dua tenda yang ukurannya sedang. Jadicukup untuk 10 orang.

Suasana Segara Anakan di Pulau SempuSaya sangat mudah menggambarkan bagaimana pemandangan segara anakan pada malamhari. Satu kata dan akan mewakili keadaan sebenarnya, “Gelap”. Hehe

[Puitis Mood On] Tapi, dalam kegelapan saya menemukan keindahan. Taburan bintangmenghisai setiap kelam. Gemercik air memberikan kesejukan. Oh terimakasihku kepada-Nya yangmemberikan keindahan dalam kelam.

Dingin, menyenangkan (karena bareng-bareng banyak teman, kalau sendirian pasti tidakmenyenangkan), segar, dan ramai akan suara ombak dari samudera hindia. Kita saat itu bingungmau ngapain, tapi teman saya membawa kartu remi, jadi kita meramaikan malam kita denganbermain remi sampai semuanya merasa ngantuk.

Pukul 5 pagi, semuanya bangun. Dan ini pertama kali bagi saya, bangun pagi mendapatkanpemandangan yang indah di depan mata secara langsung. Suasana pagi hari yang segar denganpemandangan hijau dan biru langsung di hadapan. Aaah, kalau ini saya sulit untukmendeskripsikannya lagi. Saya mohon maaf ya, sulit mendeskripsikan setiap detail keindahanSegara Anakan. Hanya satu kata, “Awsome!”.

pulau sempu – surgatraveller

Suasana di pagi hari itu ada yang berbeda. Apa itu? Yups, mata kita semua tertuju dengan turisPolandia yang cantik dan berbikini. Ini pemandangan yang saya bilang wonderful, karena sayamasih belum punya istri. Huahaha

Kalau wanita cantik ini, saya bisa mendeskripsikannya tapi saya tidak akan melakukannya. Karenaakan jadi cerita p**n* nantinya. Hehe

Segara Anakan ini sebenarnya adalah sebuah dataran yang lebih rendah di Pulau Sempu dandataran ini terisi oleh air laut yang masuk dari lubang karang besar. Air laut yang terperangkap didalam pulau inilah yang disebut Segara Anakan.

Ada satu cerita epic saat kita berada di Segara Anakan ini. Teman saya yang bernama, sebut sajaMawar. Si Mawar ini kebelet “pup”, nah di Segara Anakan itu tidak ada WC umum, apalagi WCpribadi. Boro-boro WC, air tawar aja tidak ada di sana.

Pantai Tersembunyi di Pulau Sempu ! 6/16/2015

http://surgatraveller.com/pantai-tersembunyi-di-pulau-sempu-2/ 4 / 8

Akhirnya, karena bener-bener udah di “ujung tanduk”. Si Mawar lari ke bukit yang ada di sebelahkami mendirikan tenda, dia lari sambil membawa satu botol air. Dia ke atas sambil jongkok ditempat yang tidak kita ketahui. Ternyata eh ternyata, si Bule yang dari Polandia naik ke atasbukit dan melewati tuh Si Mawar yang sedang jongkok. Waw! Si Mawar merah merona wajahnyawaktu turun dan menceritakan ke kita. Hihi

Pantai Pasir Panjang (Pantai Tersembunyi di PulauSempu)Kita berada di Segara anakan sampai pukul 10 an saja karena kita akan melanjutkan perjalananmenuju lokasi lain dari Pulau Sempu. Dimanakah itu? Yup, betul seperti judul yang andabaca diatas. Pantai Pasir Panjang. Saya pribadi tidak tahu kenapa dinamakan Pantai Pasir Panjang,padahal pertama kali kita tiba di lokasi, banyak sekali bebatuan besar yang terpotong-potongkotak-kotak tidak beraturan. Tapi, ya memang sih ada banyak pasirnya.

Ini adalah lokasi hari kedua kita untuk menginap. Kita akan “kemping” di Pantai Pasir Panjang.Beda dengan Segara Anakan, di Segara Anakan tidak ada sumber air tawar yang dapat kitajadikan sebagai bahan menanak nasi dan minum.

Di Pantai Pasir Panjang ini ada sumber air tawar yang berlimpah sehingga kita dapatmenggunakannya untuk menanak nasi dan mie. Tidak hanya itu, kita juga bisamenggunakannya sebagai air mandi.Saat kita sampai di Pantai Pasir Panjang (PPP). Disingkat PPP saja ya, capek ngetiknya.

Saya ulangi, saat kita sampai di PPP, kita merupakan rombongan pertama yang datang di lokasitersebut. Serasa Pulau Sempu milik kita pribadi.

Kita bisa bebas berlarian ke sana ke mari, pantai yang panjang dapat kita nikmati sendiri, tanpaada yang mengganggu. Menggunakan sumber mata air tawar dengan baik sepuasnya. Kitadapat mandi dan tetap menjaga agar air sabun tidak masuk ke sumber air tawar itu. Jadi ketikakita gunakan masak, rasa airnya tetap tawar.

pulau sempu – surgatraveller

Akan tetapi, kebahagiaan itu sirna setelah ada rombongan lain datang. Kita tetap bisa menikmatipantainya, yang kita jengkelkan adalah sumber air tawar mereka gunakan mandi dan tidakmenjaga agar air sabun mereka tidak mengalir kembali ke sumber. Air menjadi tercampur sabunmandi, rasa air tawar berubah menjadi rasa sabun “laifbuoi”. Oh! Serasa ingin mengingatkan, tapisaat mereka mandi kita tidak berada disamping mereka.

Kita makan nasi rasa sabun dan minum air rasa sabun. Kalau rasa nasinya masih bisa hilangkarena lauknya (mie instan dan sosis), tapi air minumnya yang bikin kita terpaksa minum airsabun dari pada kehausan di perjalanan saat pulang. Miris!

Keadaan malam hari cukup menyeramkan, karena saat malam hari kita satu-satunya rombongan

Pantai Tersembunyi di Pulau Sempu ! 6/16/2015

http://surgatraveller.com/pantai-tersembunyi-di-pulau-sempu-2/ 5 / 8

Tak Ada Teluk Biru, Teluk Hijau Pun JadiTak ada rotan akarpun jadi. Tapi kalau untuk kasus kita ini, tak ada berlian

Panen Rambutan di BanyuwangiPernahkah kalian merasakan bagaimana menjadi petani? Saya, Ipul, dan Mamek

merasakan bagaimana rasanya menjadi

Related Posts

yang menginap. Lainnya pada pulang langsung setelah makan beberapa bekal mereka.

Tenda kita berada di samping batu karang besar dan tinggi yang berada di hutannya. Masih dipesisirnya, tapi kita lebih masuk lagi ke dalam hutannya.

Kalau malam hari saat kita berada di tenda, agak seram suasananya. Mau ke sumber air tawarsaja takut. Karena memang menakutkan. Haha Jadi cerita horror nih lama-lama.

Jadi malam itu kita isi acara kita dengan makan malam dan kemudian langsung istirahat. Sekitarpukul 5 pagi, kita sudah bangun semuanya. Saya sendiri tidak tahu, kenapa kebiasaan bangunpagi bisa saya lakukan saat di hutan, kenapa itu sulit saya lakukan ketika di rumah? Aneh! Dan ituberlaku bagi teman saya semuanya.

Kita bangun, cuci muka tanpa mandi, membersihkan lokasi camping kita dan mengumpulkansampah-sampahnya kemudian kita jalan-jalan sejenak. Menikmati suasana PPP di pagi hari.Suananya sama seperti di Segara Anakan, segar, dan alami semuanya.

pulau sempu – surgatraveller

Setelah matahari mulai tinggian, kita bergegas persiapan untuk kembali pulang. Karena hari Seninadalah hari kita untuk berperang mencari nafkah. Haha

Kita berusaha untuk tidak meninggalkan kotoran bekas makanan kita, kita membersihkannyadan membawanya kembali ke daratan Pulau Jawa.

Terus jelajahi keindahan dunia Indonesia tanpa merusak sedikitpun kealamiannya. Indonesiapulau yang kaya akan segalanya. Termasuk gadis-gadis cantiknya yang mempesona.

Share this:

Twitter Facebook Google Pinterest Tumblr

Pantai Tersembunyi di Pulau Sempu ! 6/16/2015

http://surgatraveller.com/pantai-tersembunyi-di-pulau-sempu-2/ 6 / 8

Muhammad Mahin

Name... Email... Website...

Send

Notify me of follow-up comments by email.

Notify me of new posts by email.

Leave a Reply

Search the site

Recent Comments

Pantai Tanjung Lesung, Indah tapi Sepi Peminaton Pantai Tanjung Lesung : Si Senyum SimpulManis Di Pipi

7 Pantai Terindah di Indonesia Yang Sering Dicaridi Google 2014 on Pulau Terindah Di IndonesiaUntuk Bulan Madu

Inilah Gunung - Gunung Terindah di Indonesia onPulau Terindah Di Indonesia Untuk Bulan Madu

Pulau Terindah Di Indonesia Untuk Bulan Madu on7 Pantai Terindah di Indonesia Yang Sering Dicaridi Google 2014

Pulau Terindah Di Indonesia Untuk Bulan Madu onInilah Gunung – Gunung Terindah di Indonesia

Pantai Tersembunyi di Pulau Sempu ! 6/16/2015

http://surgatraveller.com/pantai-tersembunyi-di-pulau-sempu-2/ 7 / 8