panduan program beasiswa pasca sarjana dalam negeri 2015

25
PANDUAN PROGRAM BEASISWA PENDIDIKAN PASCASARJANA DALAM NEGERI LIPI TAHUN 2015 Biro Organisasi dan Sumber Daya Manusia Sasana Widya Sarwono, Lt. 7 Jl. Jend. Gatot Subroto 10 Jakarta Selatan

Upload: dayno-utama

Post on 17-Sep-2015

37 views

Category:

Documents


8 download

DESCRIPTION

Panduan

TRANSCRIPT

  • PANDUAN

    PROGRAM

    BEASISWA

    PENDIDIKAN

    PASCASARJANA

    DALAM NEGERI

    LIPI

    TAHUN 2015

    Biro Organisasi dan

    Sumber Daya Manusia

    Sasana Widya Sarwono, Lt. 7

    Jl. Jend. Gatot Subroto 10

    Jakarta Selatan

  • PANDUAN PROGRAM BEASISWA PENDIDIKAN PASCASARJANA DALAM NEGERI LIPI TAHUN 2015 1

    KATA PENGANTAR

    Program beasiswa pendidikan pascasarjana dalam negeri merupakan

    salah satu upaya untuk meningkatkan kompetensi sumber daya manusia di

    lingkungan Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia. Program ini menyediakan

    beasiswa pendidikan pascasarjana di perguruan tinggi dalam negeri bagi PNS di

    lingkungan LIPI sesuai dengan kebutuhan kompetensi SDM LIPI pada umumnya,

    dan satuan kerja khususnya.

    Buku Panduan Program Beasiswa Pendidikan Pascasarjana Dalam

    Negeri LIPI Tahun 2015 ini memuat informasi tentang:

    Ruang lingkup dan fokus bidang studi

    Persyaratan dan prosedur pencalonan karyasiswa

    Seleksi calon karyasiswa

    Pengawasan dan evaluasi

    Buku panduan ini diharapkan dapat memberikan informasi

    penyelenggaraan beasiswa pendidikan pascasarjana dalam negeri LIPI tahun

    2015, dan menjadi rujukan dalam proses pencalonan karyasiswa pada program

    pascasarjana dan pelaksanaan pendidikan pascasarjana dalam negeri

    selanjutnya.

    Masukan, saran dan kritik sangat kami harapkan demi sempurnanya

    buku panduan ini di tahun-tahun mendatang.

    Jakarta, Februari 2015

    Biro Organisasi dan Sumber Daya Manusia

  • PANDUAN PROGRAM BEASISWA PENDIDIKAN PASCASARJANA DALAM NEGERI LIPI TAHUN 2015 2

    DAFTAR ISI

    halaman

    KATA PENGANTAR .................................................................................... 1

    DAFTAR ISI ................................................................................................. 2

    DAFTAR LAMPIRAN ................................................................................... 3

    BAB 1 PENDAHULUAN ............................................................................ 4

    1.1 Latar Belakang ....................................................................... 4

    1.2 Tujuan Program ..................................................................... 5

    1.3 Sasaran Program ................................................................... 6

    BAB 2 ORGANISASI DAN PENYELENGGARA ....................................... 7

    2.1 Struktur Organisasi ................................................................ 7

    2.2 Tugas dan Tanggung Jawab .................................................. 7

    2.2.1 Pembina .................................................................... 7

    2.2.2 Penanggung Jawab .................................................... 8

    2.2.3 Ketua .......................................................................... 8

    2.2.4 Tim Kesekretariatan .................................................... 9

    BAB 3 RUANG LINGKUP DAN FOKUS BIDANG STUDI ......................... 10

    3.1 Ruang Lingkup dan Model Studi ............................................ 10

    3.2 Fokus Bidang Studi ................................................................ 10

    3.3 Prioritas Perguruan Tinggi ..................................................... 10

    BAB 4 PERSYARATAN DAN PROSEDUR PENCALONAN

    KARYASISWA ............................................................................... 11

    4.1 Persyaratan ........................................................................... 11

    4.2 Prosedur Pencalonan Karyasiswa.......................................... 12

    4.3 Jadwal Pengajuan Calon Karyasiswa .................................... 13

    BAB 5 SELEKSI CALON KARYASISWA .................................................. 14

    5.1 Ketentuan Umum ................................................................... 14

    5.2 Penetapan Karyasiswa .......................................................... 14

    5.3 Masa Pemberian Beasiswa dan Komponen Beasiswa ........... 15

    BAB 6 PENGAWASAN DAN EVALUASI .................................................. 16

    6.1 Pengawasan .......................................................................... 16

    6.2 Evaluasi ................................................................................. 17

    6.2.1 Penghentian Beasiswa ............................................... 17

    6.2.2 Pengaktifan Kembali Karyasiswa ................................ 17

    6.3. Sanksi .................................................................................... 17

  • PANDUAN PROGRAM BEASISWA PENDIDIKAN PASCASARJANA DALAM NEGERI LIPI TAHUN 2015 3

    DAFTAR LAMPIRAN

    halaman

    Lampiran 1 Rekomendasi Pencalonan Karyasiswa .................................. 19

    Lampiran 2 Keterangan Keaktifan dan Prestasi Kerja ............................... 20

    Lampiran 3 Surat Pernyataan Tidak Sedang Menjalani Hukuman

    Disiplin ................................................................................... 21

    Lampiran 4 Laporan Studi ........................................................................ 22

    Lampiran 5 Laporan Telah Selesai Studi .................................................. 24

  • PANDUAN PROGRAM BEASISWA PENDIDIKAN PASCASARJANA DALAM NEGERI LIPI TAHUN 2015 4

    BAB 1

    PENDAHULUAN

    1.1 Latar Belakang

    Pengembangan kompetensi sumber daya manusia Ilmu Pengetahuan

    dan Teknologi (SDM Iptek) memegang peran utama bagi organisasi dalam

    menghadapi tantangan pesatnya perkembangan Iptek. Pengembangan

    kompetensi SDM Iptek dilakukan sejalan dengan Undang-undang Nomor 18

    Tahun 2002 tentang Sistem Nasional Penelitian, Pengembangan dan Penerapan

    Ilmu Pengetahuan dan Teknologi dan Rencana Pembangunan Jangka Panjang

    Nasional (RPJPN 2005-2025), Rencana Pembangunan Jangka Menengah

    (2010-2014) dan Visi Iptek 2025. Arah dan kebijakan tersebut diimplementasikan

    dalam Rencana Strategis LIPI 2015-2019, dengan sasaran utama difokuskan

    pada penataan kelembagaan iptek, penguatan sumber daya iptek, dan

    penguatan jaringan iptek.

    Kebijakan SDM LIPI difokuskan pada upaya peningkatan kompetensi

    SDM melalui program pendidikan lanjut S3 dan S2, program post doctoral,

    maupun diklat, pemagangan riset dan lain sebagainya. Pemantapan penguatan

    SDM peneliti dilakukan tidak saja dengan menciptakan komposisi S3:S2:S1 yang

    ideal, yaitu 1:2:4 untuk kompetensi yang sama, namun juga mempertimbangkan

    komposisi SDM peneliti dengan SDM penunjang penelitian. Komposisi ideal

    yang diharapkan bahwa seorang tenaga penunjang penelitian yang kompeten

    akan mampu memberikan pelayanan bagi 2 orang tenaga peneliti. Program

    pemberian beasiswa pendidikan pascasarjana di dalam negeri bagi PNS di

    lingkungan LIPI merupakan salah satu upaya untuk dapat mendongkrak

    komposisi pendidikan S2 dan S3, bagi SDM peneliti maupun penunjang

    penelitian.

    Kesempatan tugas belajar pada jenjang pascasarjana di perguruan

    tinggi dalam negeri, diberikan kepada PNS LIPI untuk dapat mengembangkan

    kompetensinya sesuai dengan bidang-bidang keahlian yang diperlukan oleh

    masing-masing satuan kerja yang ada, dan sejalan dengan arah dan sasaran

    strategis LIPI dalam jangka panjang. Program ini diharapkan akan menjadi

    bagian integral dari keseluruhan program peningkatan kapasitas kelembagaan

    dan SDM Iptek di lingkungan LIPI.

  • PANDUAN PROGRAM BEASISWA PENDIDIKAN PASCASARJANA DALAM NEGERI LIPI TAHUN 2015 5

    Penyelenggaraan pendidikan pascasarjana dalam negeri bagi PNS LIPI

    diselenggarakan dengan berpedoman pada peraturan perundang-undangan

    yang berlaku dan menyesuaikan dengan ketentuan akademis yang

    dipersyaratkan oleh perguruan tinggi sebagai institusi penyelenggara pendidikan.

    LIPI bekerja sama dengan perguruan tinggi negeri dalam menyelenggarakan

    program beasiswa pendidikan pascasarjana bagi PNS LIPI diantaranya

    Universitas Indonesia, Institut Teknologi Bandung, Universitas Gadjah Mada,

    Institut Pertanian Bogor dan Universitas Brawijaya.

    Lebih dari itu, LIPI juga terus memfasilitasi dan bekerja sama dengan

    instansi pemerintah lain, dalam hal pemberian beasiswa yang bersifat cost

    sharing bagi PNS LIPI. Dengan mekanisme cost sharing ini, instansi pemberi

    beasiswa, seperti Kementerian Komunikasi dan Informasi, Kementerian

    Pendidikan dan Kebudayaan maupun Kementerian Perencanaan

    Pembangunan/Bappenas serta instansi lainnya, memberikan pembiayaan

    pendidikan, sedangkan LIPI menanggung pembiayaan operasional

    (allowances/living cost) bagi penerima beasiswa.

    Buku panduan program beasisa pendidikan pascasarjana dalam negeri

    tahun 2015 ini disusun dengan tujuan untuk memberikan informasi secara

    menyeluruh tentang pelaksanaan kegiatan, mulai dari perekrutan calon

    karyasiswa, seleksi dan penetapan karyasiswa, serta proses monitoring dan

    evaluasi pelaksanaan program, dan menjadi rujukan bagi satuan kerja dan calon

    karyasiswa dalam proses pengajuan beasiswa, maupun dalam melaporkan

    perkembangan kemajuan studinya.

    1.2 Tujuan Program

    Penyelenggaraan program beasiswa pendidikan pascasarjana dalam

    negeri LIPI bertujuan untuk:

    a. Menyediakan SDM Iptek yang berkualitas tinggi yang sesuai dengan bidang-

    bidang kebutuhan satuan kerja di lingkungan LIPI.

    b. Meningkatkan kapasitas kelembagaan dan SDM Iptek LIPI dalam kerangka

    sistem inovasi nasional dan menyediakan dukungan penuh bagi upayaupaya

    mengakselerasi peningkatan daya saing bangsa di tingkat global.

  • PANDUAN PROGRAM BEASISWA PENDIDIKAN PASCASARJANA DALAM NEGERI LIPI TAHUN 2015 6

    1.3 Sasaran Program

    Sasaran program beasiswa pendidikan pascasarjana dalam negeri LIPI

    adalah tersedianya SDM Iptek dengan kualifikasi pendidikan Magister dan Doktor

    dalam bidang-bidang kompetensi tertentu yang pada gilirannya nanti diharapkan

    dapat meningkatkan kualitas hasil-hasil penelitian agar lebih berdaya guna bagi

    kebutuhan pembangunan nasional.

  • PANDUAN PROGRAM BEASISWA PENDIDIKAN PASCASARJANA DALAM NEGERI LIPI TAHUN 2015 7

    BAB 2

    ORGANISASI DAN PENYELENGGARA

    2.1 Struktur Organisasi

    Struktur organisasi pengelola program beasiswa pendidikan

    pascasarjana dalam negeri LIPI adalah sebagai berikut:

    2.2 Tugas dan Tanggung Jawab

    Berdasarkan struktur organisasi di atas, secara hirarki masing-masing

    posisi mempunyai tugas dan tanggung jawab seperti yang akan diuraikan berikut

    ini:

    2.2.1 Pembina

    Sekretaris Utama LIPI sebagai Pembina Program Beasiswa Pendidikan

    Pascasarjana Dalam Negeri LIPI mengemban tugas dan tanggung jawab

    sebagai berikut:

    a. Mengarahkan penyelenggaraan perencanaan, pelaksanaan maupun

    pengawasan dan evaluasi Program Beasiswa Pendidikan Pascasarjana

    Dalam Negeri LIPI;

    b. Menetapkan hasil seleksi calon penerima beasiswa Program Beasiswa

    Pendidikan Pascasarjana Dalam Negeri LIPI;

    c. Menandatangani perjanjian tugas belajar antara LIPI dengan karyasiswa

    pendidikan pascasarjana dalam negeri LIPI.

    PENANGGUNG JAWAB

    Kepala Biro Organisasi dan Sumber

    Daya Manusia

    KETUA

    Kepala Bagian Pengembangan

    Sumber Daya Manusia, Biro

    Organisasi dan Sumber Daya

    Manusia

    TIM KESEKRETARIATAN

    PEMBINA

    Sekretaris Utama LIPI

  • PANDUAN PROGRAM BEASISWA PENDIDIKAN PASCASARJANA DALAM NEGERI LIPI TAHUN 2015 8

    2.2.2 Penanggung Jawab

    Penanggung Jawab Program Beasiswa Pendidikan Pascasarjana

    Dalam Negeri LIPI Tahun 2015 adalah Kepala Biro Organisasi dan Sumber Daya

    Manusia LIPI dengan tugas dan tanggung jawab sebagai berikut:

    a. Mengarahkan program kegiatan dan melakukan kajian pengembangan

    karyasiswa dalam pelaksanaan Program Beasiswa Pendidikan Pascasarjana

    Dalam Negeri LIPI;

    b. Memberikan arahan proses pelaksanaan seleksi calon penerima beasiswa

    Program Beasiswa Pendidikan Pascasarjana Dalam Negeri LIPI;

    c. Melaporkan hasil pengawasan dan evaluasi Program Beasiswa Pendidikan

    Pascasarjana Dalam Negeri LIPI;

    d. Memvalidasi perjanjian tugas belajar antara LIPI dengan karyasiswa

    pendidikan pascasarjana dalam negeri LIPI.

    e. Mengusulkan penerbitan SK penugasan belajar pendidikan pascasarjana

    dalam negeri bagi karyasiswa yang bersangkutan.

    2.2.3 Ketua

    Ketua sebagai Pelaksana Harian Program Beasiswa Pendidikan

    Pascasarjana Dalam Negeri LIPI adalah Kepala Bagian Pengembangan Sumber

    Daya Manusia, Biro Organisasi dan Sumber Daya Manusia LIPI, dengan tugas

    dan tanggung jawab sebagai berikut:

    a. Menyelenggarakan kegiatan Program Beasiswa Pendidikan Pascasarjana

    Dalam Negeri LIPI;

    b. Melaksanakan seleksi Program Beasiswa Pendidikan Pascasarjana Dalam

    Negeri LIPI;

    c. Melaksanakan pengawasan dan evaluasi Program Beasiswa Pendidikan

    Pascasarjana Dalam Negeri LIPI;

    d. Menelaah perjanjian tugas belajar antara LIPI dengan karyasiswa

    pendidikan pascasarjana dalam negeri LIPI.

    e. Melaporkan penyelenggaraan pendidikan, pengawasan dan evaluasi

    Program Beasiswa Pendidikan Pascasarjana Dalam Negeri LIPI kepada

    Kepala Biro Organisasi dan Sumber Daya Manusia LIPI sebagai

    Penanggung Jawab program.

  • PANDUAN PROGRAM BEASISWA PENDIDIKAN PASCASARJANA DALAM NEGERI LIPI TAHUN 2015 9

    2.2.4 Tim Kesekretariatan

    Tim kesekretariatan Program Beasiswa Pendidikan Pascasarjana Dalam

    Negeri LIPI mengemban tugas dan tanggung jawab sebagai berikut:

    1. Menyiapkan bahan pelaksanaan seleksi Program Beasiswa Pendidikan

    Pascasarjana Dalam Negeri LIPI;

    2. Menyiapkan bahan pelaksanaan pengawasan dan evaluasi Program

    Beasiswa Pendidikan Pascasarjana Dalam Negeri LIPI;

    3. Menyiapkan bahan perjanjian tugas belajar antara LIPI dengan

    karyasiswa pendidikan pascasarjana dalam negeri LIPI;

    4. Melaksanakan tugas kedinasan lain yang diberikan oleh ketua

    penyelenggara Program Beasiswa Pendidikan Pascasarjana Dalam

    Negeri LIPI.

  • PANDUAN PROGRAM BEASISWA PENDIDIKAN PASCASARJANA DALAM NEGERI LIPI TAHUN 2015 10

    BAB 3

    RUANG LINGKUP DAN FOKUS BIDANG STUDI

    Program beasiswa pendidikan pascasarjana dalam negeri LIPI

    diutamakan pada bidang-bidang yang mendukung prioritas pembangunan,

    sebagaimana tertuang dalam Rencana Strategis LIPI 2015-2019.

    3.1 Ruang Lingkup

    Program beasiswa pendidikan pascasarjana dalam negeri LIPI

    memberikan beasiswa untuk menempuh pendidikan pada jenjang strata-2/S2

    (Program Magister) dan jenjang strata-3/S3 (Program Doktor), dengan masa

    studi untuk jenjang S2 selama-lamanya 4 (empat) semester, dan untuk jenjang

    S3 selama-lamanya 8 (delapan) semester.

    3.2 Fokus Bidang Studi

    Program beasiswa pendidikan pascasarjana dalam negeri LIPI

    diutamakan pada bidang-bidang yang menjadi prioritas pembangunan iptek,

    sebagai berikut:

    a. Pengembangan bidang administrasi/penunjang peningkatan layanan publik,

    diutamakan bagi SDM penunjang penelitian di lingkup Sekretariat Utama

    LIPI.

    b. Pengembangan bidang biologi molekuler dan bioteknologi;

    c. Pengembangan bidang ilmu pengetahuan alam;

    d. Pengembangan bidang energi, energi baru, dan energi terbarukan;

    e. Pengembangan bidang material industri dan material maju;

    f. Pengembangan bidang litbang ilmu-ilmu perekayasaan;

    g. Pengembangan bidang informasi dan komunikasi;

    h. Pengembangan bidang ilmu kebumian dan perubahan iklim; serta

    i. Pengembangan bidang ilmu pengetahuan sosial dan kemanusiaan.

    3.3 Prioritas Perguruan Tinggi

    Perguruan tinggi yang direkomendasikan untuk bidang fokus tersebut

    adalah Universitas Indonesia, Institut Teknologi Bandung, Institut Pertanian

    Bogor, Universitas Gajah Mada, Universitas Pajajaran dan Universitas Brawijaya.

  • PANDUAN PROGRAM BEASISWA PENDIDIKAN PASCASARJANA DALAM NEGERI LIPI TAHUN 2015 11

    BAB 4

    PERSYARATAN DAN PROSEDUR PENCALONAN KARYASISWA

    4.1 Persyaratan

    Pencalonan karyasiswa pendidikan pascasarjana dalam negeri yang

    dibiayai LIPI harus memenuhi kriteria-kriteria sebagai berikut:

    1. Sehat jasmani dan rohani;

    2. Mengisi formulir pencalonan karyasiswa melalui aplikasi registrasi beasiswa

    pada http://simpeg.bok.lipi.go.id;

    3. Berstatus sebagai PNS yang masih aktif bekerja di lingkungan LIPI;

    4. Tidak sedang menjalani hukuman disiplin tingkat sedang atau berat;

    5. Tidak sedang menjalani pemberhentian sementara sebagai PNS;

    6. Dalam periode yang sama, tidak sedang menerima atau mengajukan

    beasiswa/tugas belajar dari lembaga/instansi lain;

    7. Tidak memiliki jenjang kesarjanaan yang setingkat dengan jenjang program

    pendidikan yang akan diambil;

    8. Pendidikan terakhir S1 dengan IPK minimal 3.00 (skala 4) untuk kandidat

    program Magister (S2), dan pendidikan terakhir S2 dengan IPK 3,50 (skala

    4) untuk kandidat Program Doktor (S3);

    9. Bagi lulusan perguruan tinggi di luar negeri, ijazah pendidikan S1 maupun

    S2 harus sudah diakui dan disahkan oleh pejabat yang berwenang (DIKTI);

    10. Daftar Penilaian Prestasi Kerja selama 2 (dua) tahun terakhir minimal

    berpredikat Baik;

    11. Jurusan/program studi yang dipilih harus sesuai dengan kebutuhan satuan

    kerjanya dan diutamakan pada program studi yang berkaitan langsung

    dengan pengetahuan atau keahlian yang dipersyaratkan dalam jabatan

    sesuai dengan analisis beban kerja dan perencanaan SDM di lingkungan

    LIPI;

    12. Usia tidak lebih dari 37 (tiga puluh tujuh) tahun untuk Program Magister (S2)

    dan tidak lebih dari 40 (empat puluh) tahun untuk Program Doktor (S3);

    13. Nilai prediction TOEFL paling rendah 450 atau IELTS paling rendah 5.0

    untuk program Magister (S2), dan nilai prediction TOEFL paling rendah 500

    atau IELTS paling rendah 6.0 untuk program Doktor (S3);

    14. Lulus dalam ujian masuk perguruan tinggi yang dituju, khususnya Perguruan

    Tinggi Negeri yang telah membina kerja sama dengan LIPI;

  • PANDUAN PROGRAM BEASISWA PENDIDIKAN PASCASARJANA DALAM NEGERI LIPI TAHUN 2015 12

    15. Jurusan dan atau program studi yang dipilih harus kelas reguler (bukan kelas

    khusus/eksekutif);

    16. Bagi calon karyasiswa yang pada saat diusulkan telah menempuh

    pendidikan pascasarjana (on going), maksimal berada semester ke-3 (tiga)

    untuk program Magister (S2) atau semester ke-7 (tujuh) untuk program

    Doktor (S3);

    17. Bersedia menandatangani Perjanjian Tugas Belajar (akan dilakukan setelah

    calon karyasiswa diterima sebagai karyasiswa Program Pendidikan

    Pascasarjana Dalam Negeri LIPI).

    4.2 Prosedur Pencalonan Karyasiswa

    Prosedur pencalonan karyasiswa pendidikan pascasarjana dalam negeri

    LIPI adalah sebagai berikut:

    1. Usulan calon karyasiswa pendidikan pascasarjana dalam negeri LIPI

    diajukan oleh kepala satuan kerja LIPI kepada Kepala Biro Organisasi dan

    Sumber Daya Manusia LIPI dengan tembusan kepada Sekretaris Utama dan

    Deputi terkait;

    2. Pencalonan karyasiswa dengan melampirkan:

    a. Surat keterangan sehat dari dokter;

    b. Bukti registrasi online di aplikasi registrasi beasiswa pada

    http://simpeg.bok.lipi.go.id;

    c. Proposal riset bagi calon karyasiswa S3 dan essai pendek terkait

    rencana tesis bagi calon karyasiswa S2;

    d. Rekomendasi Pencalonan Karyasiswa (Lampiran 1);

    e. Surat pernyataan peran aktif calon karyasiswa dalam kegiatan satuan

    kerja (Lampiran 2);

    f. Surat pernyataan tidak sedang menjalani hukuman disiplin tingkat

    sedang atau berat dan tidak sedang menjalani pemberhentian

    sementara sebagai PNS yang dibuktikan dengan surat keterangan dari

    kepala satuan kerja yang bersangkutan (Lampiran 3);

    g. Fotokopi Daftar Penilaian Prestasi Kerja dua tahun terakhir;

    h. Fotokopi SK PNS atau SK pangkat terakhir;

    i. Fotokopi ijazah dan transkrip akademik S1 yang dilegalisasi bagi calon

    karyasiswa S2, dan fotokopi ijazah dan transkrip akademik S1 dan S2

    yang dilegalisasi bagi calon karyasiswa S3;

  • PANDUAN PROGRAM BEASISWA PENDIDIKAN PASCASARJANA DALAM NEGERI LIPI TAHUN 2015 13

    j. Fotokopi penyetaraan ijazah luar negeri yang diterbitkan dan dilegalisasi

    oleh DIKTI (bagi lulusan perguruan tinggi luar negeri);

    k. Fotokopi sertifikat TOEFL/IELTS yang masih berlaku dan telah

    dilegalisasi lembaga yang bersangkutan. Masa berlaku sertifikat

    TOEFL/IELTS adalah 1 (satu) tahun sejak diterbitkannya sertifikat

    tersebut;

    l. Bagi calon karyasiswa penerima beasiswa cost sharing, harus

    melampirkan dengan surat pernyataan sebagai penerima beasiswa

    pendidikan pascasarjana dengan mekanisme cost sharing, dilengkapi

    dengan rincian pembiayaan;

    m. Bagi calon karyasiswa on going, harus melampirkan transkrip akademik

    pada semester terakhir yang telah ditempuh;

    3. Dokumen pencalonan di susun sesuai dengan urutan pada prosedur 3,

    disampaikan dengan map warna biru untuk program magister (S2) dan map

    warna merah untuk program doktor (S3).

    4.3 Jadwal Pelaksanaan Kegiatan

    No. KEGIATAN WAKTU

    1 Pengumuman/penyebarluasan informasi

    tentang pelaksanaan Program Beasiswa

    Pendidikan Pascasarjana Dalam Negeri LIPI

    Tahun 2015

    Minggu ke-2 Februari s.d.

    Minggu ke-3 Maret 2015

    2 Registrasi online dan penerimaan berkas

    usulan calon karyasiswa dari satuan kerja

    23 Maret s.d 3 April 2015

    3 Seleksi administratif calon karyasiswa 6 s.d 10 April 2015

    4 Penetapan calon karyasiswa (tentatif) 17 April 2015

    5 Pengumuman hasil seleksi melalui kepala

    satuan kerja yang bersangkutan

    20 April 2015

    6 Penyampaian hasil tes/seleksi dari perguruan

    tinggi oleh calon karyasiswa kepada BOSDM

    1 Juli s.d 30 September

    2015

    7 Proses administrasi pemberian beasiswa dan

    penandatanganan surat perjanjian

    1 s.d 31 Oktober 2015

  • PANDUAN PROGRAM BEASISWA PENDIDIKAN PASCASARJANA DALAM NEGERI LIPI TAHUN 2015 14

    BAB 5

    SELEKSI CALON KARYASISWA

    5.1 Ketentuan Umum

    Calon karyasiswa yang telah memenuhi persyaratan pencalonan akan

    diseleksi oleh tim yang dibentuk dan bertugas untuk melakukan seleksi dan

    pengelolaan program beasiswa pendidikan pascasarjana pada perguruan tinggi

    di dalam negeri. Seleksi dilakukan dengan tahapan sebagai berikut:

    1. Seleksi administratif untuk memeriksa kelengkapan dan keabsahan

    dokumen yang dipersyaratkan;

    2. Scoring dan penentuan peringkat bagi usulan yang lolos dalam seleksi

    administratif, dengan mempertimbangkan beberapa kriteria, antara lain:

    a. Usia;

    b. Masa kerja;

    c. Kesesuaian bidang studi yang akan ditempuh dengan kebutuhan

    kompetensi di LIPI;

    d. Akreditasi perguruan tinggi pendidikan terakhir;

    e. Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) pendidikan terakhir;

    f. Daftar Penilaian Prestasi Kerja selama 2 (dua) tahun terakhir;

    g. Skor TOEFL/IELTS;

    3. Kepala Biro Organisasi dan Sumber Daya Manusia LIPI akan melaporkan

    hasil seleksi kepada Kepala LIPI melalui Sekretaris Utama LIPI;

    4. Biro Organisasi dan Sumber Daya Manusia LIPI akan mengirimkan surat

    pemberitahuan hasil seleksi kepada satuan kerja pengusul.

    5.2 Penetapan Karyasiswa

    Calon karyasiswa yang telah lulus seleksi di perguruan tinggi dan telah

    diterima menjadi mahasiswa program pascasarjana S2/S3, selanjutnya harus

    melakukan proses administrasi sebagai berikut:

    1. Penandatanganan Surat Perjanjian Tugas Belajar (SPTB) Dalam Negeri;

    2. Penerbitan Surat Keputusan Penugasan Belajar bagi PNS di lingkungan

    LIPI;

    3. Pengusulan pembebasan sementara dari jabatan fungsional karena tugas

    belajar, terutama bagi karyasiswa yang telah mempunyai jabatan fungsional.

  • PANDUAN PROGRAM BEASISWA PENDIDIKAN PASCASARJANA DALAM NEGERI LIPI TAHUN 2015 15

    5.3 Masa Pemberian Beasiswa dan Komponen Beasiswa

    Beasiswa diberikan kepada karyasiswa selama masa studi yang telah

    ditetapkan. Bagi karyasiswa baru, beasiswa diberikan mulai dari semester ke-1

    (satu) sampai dengan semester ke-4 (empat) untuk program Magister dan

    dimulai dari semester ke-1 (satu) sampai dengan semester ke-8 (delapan) untuk

    program Doktor (S3), terhitung sejak penetapan sebagai karyasiswa. Bagi

    karyasiswa on going, beasiswa diberikan mulai dari semester terakhir saat

    pengusulan karyasiswa, sampai dengan selama-lamanya semester ke-4 (empat)

    untuk program Magister, dan semester ke-8 (delapan) untuk program Doktor, dan

    tidak berlaku surut.

    Komponen beasiswa yang diberikan kepada karyasiswa meliputi:

    a. Biaya pendidikan (SPP), yang dibayarkan langsung kepada penguruan

    tinggi;

    b. Biaya hidup dan operasional;

    c. Biaya buku/literatur;

    d. Biaya penelitian/riset untuk penyusunan tugas akhir.

    Bagi karyasiswa cost sharing, komponen beasiswa yang akan diberikan

    terutama komponen biaya yang tidak ditanggung oleh instansi pemberi beasiswa,

    diantaranya:

    a. Biaya hidup dan operasional;

    b. Biaya buku/literatur;

    c. Biaya penelitian/riset untuk penyusunan tugas akhir.

    Pembiayaan karyasiswa cost sharing sandwich program, komponen

    beasiswa akan diberikan selama karyasiswa menjalani studi di dalam negeri.

  • PANDUAN PROGRAM BEASISWA PENDIDIKAN PASCASARJANA DALAM NEGERI LIPI TAHUN 2015 16

    BAB 6

    PENGAWASAN DAN EVALUASI

    Pengawasan dan evaluasi terhadap karyasiswa dilakukan oleh kepala

    satuan kerja yang bersangkutan dan Biro Organisasi dan Sumber Daya Manusia

    LIPI dengan tujuan untuk mengetahui perkembangan prestasi akademik

    karyasiswa selama menjalankan penugasan belajar.

    6.1 Pengawasan

    Kegiatan pengawasan pelaksanaan pendidikan pascasarjana dalam negeri

    adalah sebagai berikut:

    1. Setiap semester, karyasiswa diwajibkan membuat laporan perkembangan

    studi secara tertulis (hard copy dan soft copy) dengan formulir yang telah

    ditetapkan. Laporan studi ini harus diterima oleh Biro Organisasi dan

    Sumber Daya Manusia selambat-lambatnya akhir bulan Maret untuk

    semester ganjil dan akhir bulan Oktober untuk semester genap. Laporan

    dilengkapi dengan transkrip nilai sampai dengan semester terakhir yang

    ditempuh. Adapun format laporan perkembangan studi sebagaimana

    tersebut dalam lampiran.

    2. Laporan perkembangan studi disampaikan kepada Biro Organisasi dan

    Sumber Daya Manusia LIPI dengan tembusan kepada kepala satuan kerja

    yang bersangkutan.

    3. Karyasiswa yang telah menyelesaikan studinya diwajibkan menyampaikan

    laporan telah selesai studi dengan melampirkan surat keterangan

    lulus/ijazah selambat-lambatnya 1 (satu) bulan setelah lulus.

    4. Karyasiswa yang belum dapat menyelesaikan studinya sampai dengan masa

    tugas belajar berakhir, maka status yang bersangkutan berubah menjadi izin

    belajar karena belum menyelesaikan tugas belajar dan tetap diwajibkan

    menyampaikan laporan studi kepada Biro Organisasi dan Sumber Daya

    Manusia LIPI pada saat yang bersangkutan dinyatakan lulus.

    5. Selain laporan tertulis yang diterima, Biro Organisasi dan Sumber Daya

    Manusia LIPI juga melakukan pengawasan ke perguruan tinggi yang terkait

    untuk mengetahui perkembangan studi karyasiswa yang bersangkutan.

  • PANDUAN PROGRAM BEASISWA PENDIDIKAN PASCASARJANA DALAM NEGERI LIPI TAHUN 2015 17

    6.2 Evaluasi

    Evaluasi dilakukan berdasarkan hasil laporan perkembangan studi

    secara tertulis dan hasil pengawasan di lapangan. Evaluasi menjadi instrumen

    dalam penentuan status tugas belajar karyasiswa, termasuk untuk penghentian

    beasiswa maupun pengaktifan kembali karyasiswa dengan kriteria seperti

    tersebut di bawah ini.

    6.2.1 Penghentian Beasiswa

    Penghentian beasiswa dilakukan apabila:

    a. Karyasiswa tidak dapat menyelesaikan studi sampai dengan waktu yang

    telah ditentukan;

    b. Karyasiswa tidak dapat memenuhi kewajiban akademis sesuai dengan

    program yang ditentukan oleh perguruan tinggi dan LIPI;

    c. Karyasiswa melakukan pelanggaran terhadap perjanjian tugas belajar dan

    atau peraturan kepegawaian terkait.

    6.2.2 Pengaktifan Kembali Karyasiswa

    Pengaktifan kembali karyasiswa pada jabatan yang diemban

    sebelumnya di satuan kerja dilakukan apabila:

    a. Karyasiswa telah menyelesaikan tugas belajar sesuai dengan waktu yang

    ditentukan;

    b. Karyasiswa belum dapat menyelesaikan studinya sampai dengan masa

    tugas belajar berakhir;

    c. Karyasiswa dihentikan beasiswanya.

    Karyasiswa yang belum dapat menyelesaikan studinya sampai dengan

    masa tugas belajar berakhir, diaktifkan kembali pada jabatan yang diemban

    sebelumnya, dan diberikan status izin belajar untuk melanjutkan studi atas biaya

    sendiri. Status izin belajar karena belum menyelesaikan tugas belajar diberikan

    paling lama 1 (satu) tahun terhitung sejak masa tugas belajar berakhir.

  • PANDUAN PROGRAM BEASISWA PENDIDIKAN PASCASARJANA DALAM NEGERI LIPI TAHUN 2015 18

    6.3 Sanksi

    Sanksi bagi karyasiswa pendidikan pascasarjana adalah sebagai

    berikut:

    1. Karyasiswa dapat dihentikan beasiswanya, apabila:

    a. Tidak memenuhi kewajiban untuk melaporkan perkembangan studinya

    selama masa tugas belajar;

    b. Tidak memenuhi kewajiban akademis sesuai dengan program yang

    ditentukan oleh perguruan tinggi tempat menempuh pendidikan;

    c. Melakukan pelanggaran terhadap perjanjian tugas belajar dan atau

    peraturan kepegawaian terkait

    2. Karyasiswa harus mengembalikan seluruh pembiayaan yang diterima

    selama menjalani tugas belajar kepada Kas Negara, apabila:

    a. Terjadi kegagalan studi karena kelalaiannya;

    b. Mengundurkan diri dari penugasan belajar selama masa tugas belajar

    berlangsung;

    c. Mengundurkan diri dari instansi kerja selama masa tugas belajar

    berlangsung;

    d. Setelah menyelesaikan pendidikan, tidak memenuhi kewajiban bekerja

    kembali ke satuan kerja semula selama paling kurang 2 (dua) kali masa

    studi ditambah 1 (satu) tahun (2n+1).

  • PANDUAN PROGRAM BEASISWA PENDIDIKAN PASCASARJANA DALAM NEGERI LIPI TAHUN 2015 19

    Lampiran 1

    REKOMENDASI PENCALONAN KARYASISWA

    Menyatakan bahwa nama tersebut di bawah ini :

    Nama : ___________________________________________

    NIP : ___________________________________________

    Jabatan : ___________________________________________

    Bidang Tugas : ___________________________________________

    Satuan Kerja : ___________________________________________

    Fokus/Bidang Prioritas : ___________________________________________

    telah menunjukan prestasi dan loyalitas yang tinggi terhadap satuan kerja, serta

    berperan aktif dalam mengembangkan program satuan kerja, dan

    direkomendasikan untuk dapat melanjutkan studi pada jenjang yang lebih tinggi

    sesuai dengan kebutuhan dan kompetensi satuan kerja kami.

    Demikian rekomendasi ini dibuat untuk dapat dipergunakan sebagaimana

    mestinya.

    , 2015

    Mengetahui/Menyetujui:

    (Sestama/Deputi ybs),

    Kepala

    Biro/Pusat/Puslit/Inspektorat/UPT

    (___________________________) (___________________________)

    NIP NIP

  • PANDUAN PROGRAM BEASISWA PENDIDIKAN PASCASARJANA DALAM NEGERI LIPI TAHUN 2015 20

    Lampiran 2

    KETERANGAN KEAKTIFAN DAN PRESTASI KERJA

    Yang bertanda tangan di bawah ini menerangkan bahwa:

    Nama : ________________________

    NIP : ________________________

    Jabatan : ________________________

    Satuan Kerja : ________________________

    telah menunjukan keaktifan dan prestasi yang baik di satuan kerja, dengan hasil

    pekerjaan/tugas yang dilakukannya adalah sebagai berikut :

    1. ......................................................................

    2. ......................................................................

    3. ......................................................................

    4. dst.................................................................

    Demikian keterangan ini dibuat untuk dapat dipergunakan sebagaimana

    mestinya.

    ...........................................................

    Kepala

    Biro/Pusat/Puslit/Inspektorat/UPT

    (..........................................)

    NIP

  • PANDUAN PROGRAM BEASISWA PENDIDIKAN PASCASARJANA DALAM NEGERI LIPI TAHUN 2015 21

    Lampiran 3

    SURAT PERNYATAAN

    TIDAK SEDANG MENJALANI HUKUMAN DISIPLIN

    Yang bertanda tangan di bawah ini:

    Nama : ________________________

    NIP : ________________________

    Jabatan : ________________________

    Satuan Kerja : ________________________

    menyatakankan bahwa:

    Nama : ________________________

    NIP : ________________________

    Jabatan : ________________________

    Satuan Kerja : ________________________

    tidak sedang menjalani hukuman disiplin PNS, baik hukuman disiplin tingkat

    sedang maupun hukuman disiplin tingkat berat dan tidak sedang menjalani

    pemberhentian sementara sebagai PNS.

    Demikian pernyataan ini dibuat untuk dapat dipergunakan sebagaimana

    mestinya.

    ...........................................................

    Kepala

    Biro/Pusat/Puslit/Inspektorat/UPT

    (..........................................)

    NIP

  • PANDUAN PROGRAM BEASISWA PENDIDIKAN PASCASARJANA DALAM NEGERI LIPI TAHUN 2015 22

    Lampiran 4

    Laporan Studi : .......................................

    Semester : .......................................

    Tahun Akademik : .......................................

    Yang terhormat,

    1. Kepala Biro Organisasi dan Sumber Daya Manusia LIPI

    2. Kepala Satuan Kerja terkait

    Nama Lengkap : .................................................................................

    NIP : .................................................................................

    Tempat / Tanggal Lahir : .................................................................................

    Pangkat / Gol. Ruang : .................................................................................

    Satuan Kerja : .................................................................................

    Alamat Rumah : .................................................................................

    No. Telp. Rumah / HP : .................................................................................

    Perguruan Tinggi : .................................................................................

    Alamat Perguruan Tinggi : .................................................................................

    Program Studi : .................................................................................

    Bidang Studi : .................................................................................

    Sponsor / Beasiswa : .................................................................................

    Rencana Studi : .................................................................................

    Mulai Belajar : .................................................................................

    1. Uraian ringkasan studi dan lampiran transkrip (bila ada)

    ................................................................................................................................

    ................................................................................................................................

    ................................................................................................................................

    ................................................................................................................................

    2. Rencana semester mendatang

    ................................................................................................................................

    ................................................................................................................................

    ................................................................................................................................

    ................................................................................................................................

    ................................................................................................................................

    ................................................................................................................................

    ................................................................................................................................

  • PANDUAN PROGRAM BEASISWA PENDIDIKAN PASCASARJANA DALAM NEGERI LIPI TAHUN 2015 23

    3. Masalah yang dihadapi

    ................................................................................................................................

    ................................................................................................................................

    ................................................................................................................................

    ................................................................................................................................

    Demikian laporan kami, atas perhatian Bapak/Ibu, kami ucapkan terima kasih.

    Pelapor.

    (.........................................)

  • PANDUAN PROGRAM BEASISWA PENDIDIKAN PASCASARJANA DALAM NEGERI LIPI TAHUN 2015 24

    Lampiran 5

    Kepada Yth.

    Kepala Biro Organisasi dan Sumber Daya Manusia LIPI

    di

    Jakarta

    LAPORAN TELAH SELESAI STUDI

    Kami yang bertanda tangan dibawah ini,

    Nama Lengkap : .................................................................................

    NIP : .................................................................................

    Tempat / Tanggal Lahir : .................................................................................

    Pangkat / Gol. Ruang : .................................................................................

    Satuan Kerja : .................................................................................

    Alamat Rumah : .................................................................................

    No. Telp. Rumah / HP : .................................................................................

    Perguruan Tinggi : .................................................................................

    Program Studi : .................................................................................

    Bidang Studi : .................................................................................

    Sponsor / Beasiswa : .................................................................................

    Mulai Belajar : .................................................................................

    Selesai Belajar : .................................................................................

    dengan ini melaporkan telah menyelesaikan Tugas Belajar pada

    program.........Universitas ................. dengan IPK ........... predikat .................

    Sebagai kelengkapan pelaporan, kami lampirkan foto copy Ijazah/Surat

    Keterangan Lulus (di legalisir) untuk diproses lebih lanjut.

    Demikian laporan kami, atas perhatian Bapak/Ibu, kami ucapkan terima kasih.

    Pelapor.

    (.........................................)