palembang ekspres senin, 8 april 2013

16
Pemilik Tambang masih dimintai keterangan Diduga Tambang Tak Berizin FOTO ALHADI FARID PALPRES SENIN, 8 APRIL 2013 TERBIT 16 HALAMAN Bersambung ke HAL 5 Bersambung ke HAL 5 Bersambung ke HAL 5 Bersambung ke HAL 5 Bersambung ke HAL 5 Anda Punya Cerita Undercover, Ingin berbagi cerita menarik tentang pengalaman pribadi anda mulai dari kisah asmara, perselingkuhan, pekerjaan atau cerita lainnya. Kirimkan permintaan wawancara khusus anda ke email : [email protected] Semua cerita menarik tentang anda akan kami muat dengan penuturan bahasa Aku. Sehingga siapa pun anda identitasnya akan kami rahasiakan. Bersambung ke HAL 5 Mereka Hanya Inginkan Tubuhku (Tamat) M ULANYA Kak Solihin cukup sopan terh- adapku. Hingga Juli 2011, dia mengajakku main ke rumahnya. Kebetulan rumahnya tengah sepi. Berbagai daya upaya dilakukan Kak Solihin untuk bisa menyetu- buhi diriku. Rayuan maut pun terlontar dari bibirnya hingga membuat aku luluh. Hari itu, di usiaku baru 13 tahun, aku kehilangan status per- awan direnggut pacar pertamaku, Kak Solihin. Polisi Tutup Tambang Tanjung Baru 2017, Sumsel Punya 270 RS Pratama MUARA ENIM. PE - Hingga tahun 2017 Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) akan memiliki 270 unit Ru- mah Sakit (RS) Pratama yang tersebar di kabupaten/ kota se-Sumsel. “Pembangunan dimulai tahun 2014 sebanyak 10 unit, secara bertahap,” sebut Gubernur Sumsel, Ir H Alex Noerdin di sela peresmian gedung tahap II dan peletakan batu pertama gedung rawat inap khusus kelas III RSUD HM Rabain, kemarin. Kemudian Alex memberikan bocoran bahwa dari jumlah tersebut sebanyak 2 unit akan dibangun di MUARADUA. PE – Buntut tewasnya 6 orang pe- nambang tertimbun longsoran tambang batu liar di Desa Tanjung Baru, Kecamatan Warkuk Ranau Selatan, Jumat (5/4). Polres Ogan Komering Ulu (OKU) Selatan ambil sikap tegas dengan menutup lokasi penambangan batu maut tersebut. M Sobran H Eddy Santana Nyoblos di TPS 23 Sei Buah PALEMBANG.PE - Dari seluruh para punggawa tim yang berjuluk Laskar Wong Kito, julukan Sriwijaya Football Club (SFC), ada satu nama pemain yang ikut berpartisipasi dalam pemilihan umum kepala daerah (Pemilukada) kota Palembang periode 2013-2018, Minggu(7/4). Si pemain tak lain M So- bran, atau yang akrab disapa Bran yang memang asli kelahiran Palembang. Terimakasih Telah Sukseskan Pilwako Kemenangan RH Tunggu Ketetapan KPU PALEMBANG. PE – Walikota Palem- bang, Ir H Eddy Santana Putra (ESP) men- gucapkan terimakasih kepada masyarakat Palembang, yang telah mensukseskan pemilihan Walikota (Pilwako), Minggu (7/4/2013), berjalan lancar dan damai. “Saya sangat berterima kasih den- gan masyarakat Palembang yang telah Hadiri Kuyung Kupek Muba PALEMBANG. PE - Ajang pemilihan Kuyung Kupek Musi Banyuasin (Muba) yang dihelat pada 9 April mendatang bakal dihadiri langsung oleh Rizzini Bersambung ke HAL 5 LSI UNGGULKAN RH LKPI-Puskaptis Sarimuda PALEMBANG.PE- Warga Palembang telah memilih pemimpinannya untuk lima tahun ke depan, Minggu (7/4). Selang sejam usai pen- coblosan, ada tiga lembaga yang melakukan perhitun- gan cepat (quick count). Dua quick count menghasilkan Sarimuda – Nelly sebagai pemenang yakni Lembaga SALURKAN HAK SUARA Ketiga calon Walikota dan isteri, H Mularis Djahri, H Romi Herton, dan H Sarimuda saat menyalurkan hak suara mereka di masing-masing TPS dekat kediamannya. Rizzini Alexis Gomez FOTO-FOTO NOVA WAHYUDI/ALLHADI FARID PALPRES

Upload: palembang-ekspres

Post on 09-Mar-2016

340 views

Category:

Documents


17 download

DESCRIPTION

Palembang Ekspres Senin, 8 Apr 2013

TRANSCRIPT

PALEMBANG EKSPRES kamis, 4 april 2013 Halaman 2

Pemilik Tambang masih dimintai keterangan Diduga Tambang Tak Berizin

FOTO ALHADI FARID PALPRES

SENIN, 8 APRIL 2013 TERBIT 16 HALAMAN

Bersambung ke HAL 5 Bersambung ke HAL 5

Bersambung ke HAL 5

Bersambung ke HAL 5 Bersambung ke HAL 5

Anda Punya Cerita Undercover, Ingin berbagi cerita menarik tentang pengalaman pribadi anda mulai dari kisah asmara, perselingkuhan, pekerjaan atau cerita lainnya. Kirimkan permintaan wawancara khusus anda ke email : [email protected] Semua cerita menarik tentang anda akan kami muat dengan penuturan bahasa Aku.

Sehingga siapa pun anda identitasnya akan kami rahasiakan.

Bersambung ke HAL 5

Mereka Hanya Inginkan

Tubuhku (Tamat)MULANYA Kak Solihin cukup sopan terh-

adapku. Hingga Juli 2011, dia mengajakku main ke rumahnya. Ke b e t u l a n

r u m a h n y a tengah sepi. Berbagai daya upaya dilakukan Kak Solihin untuk bisa menyetu-buhi diriku. R a y u a n maut pun t e r l o n t a r dari bibirnya hingga membuat aku luluh. Hari itu, di usiaku baru 13 tahun, aku kehilangan status per-awan direnggut pacar pertamaku, Kak Solihin.

Polisi Tutup Tambang Tanjung Baru

2017, Sumsel Punya 270 RS Pratama

MUARA�ENIM.�PE�- Hingga tahun 2017 Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) akan memiliki 270 unit Ru-mah Sakit (RS) Pratama yang tersebar di kabupaten/kota se-Sumsel. “Pembangunan dimulai tahun 2014 sebanyak 10 unit, secara bertahap,” sebut Gubernur Sumsel, Ir H Alex Noerdin di sela peresmian gedung tahap II dan peletakan batu pertama gedung rawat inap khusus kelas III RSUD HM Rabain, kemarin.

Kemudian Alex memberikan bocoran bahwa dari jumlah tersebut sebanyak 2 unit akan dibangun di

MUARADUA.�PE – Buntut tewasnya 6 orang pe-nambang tertimbun longsoran tambang batu liar di Desa Tanjung Baru, Kecamatan Warkuk Ranau Selatan, Jumat (5/4). Polres Ogan Komering Ulu (OKU) Selatan ambil sikap tegas dengan menutup lokasi penambangan batu maut tersebut.

M SobranH Eddy Santana

Nyoblos di TPS 23 Sei BuahPALEMBANG.�PE�- Dari seluruh para

punggawa tim yang berjuluk Laskar Wong Kito, julukan Sriwijaya Football Club (SFC), ada satu nama pemain yang ikut berpartisipasi dalam pemilihan umum kepala daerah (Pemilukada) kota Palembang periode 2013-2018, Minggu(7/4). Si pemain tak lain M So-bran, atau yang akrab disapa Bran yang memang asli kelahiran Palembang.

Terimakasih Telah Sukseskan Pilwako

Kemenangan RH Tunggu Ketetapan KPUPALEMBANG.�PE�– Walikota Palem-

bang, Ir H Eddy Santana Putra (ESP) men-gucapkan terimakasih kepada masyarakat Palembang, yang telah mensukseskan pemilihan Walikota (Pilwako), Minggu (7/4/2013), berjalan lancar dan damai.

“Saya sangat berterima kasih den-gan masyarakat Palembang yang telah

Hadiri Kuyung Kupek MubaPALEMBANG.�PE - Ajang

pemilihan Kuyung Kupek Musi Banyuasin (Muba) yang dihelat pada 9 April mendatang bakal dihadiri langsung oleh Rizzini

Bersambung ke HAL 5

LSI UNGGULKAN RHLKPI-Puskaptis SarimudaPALEMBANG.�PE- Warga

Palembang telah memilih pemimpinannya untuk lima

tahun ke depan, Minggu (7/4). Selang sejam usai pen-coblosan, ada tiga lembaga

yang melakukan perhitun-gan cepat (quick count). Dua quick count menghasilkan

Sarimuda – Nelly sebagai pemenang yakni Lembaga

SALURKAN HAK SUARAKetiga calon Walikota dan isteri, H Mularis Djahri, H Romi Herton, dan H Sarimuda saat menyalurkan hak suara mereka di masing-masing TPS dekat kediamannya.

Rizzini Alexis Gomez

FOTO-FOTO NOVA WAHYUDI/ALLHADI FARID PALPRES

foto net

PALEMBANG EKSPRES KAMIS, 4 APRIL 2013 Halaman 2

FOTO: ALHADI FARID/ PALPRES

Pimpinan Umum: Rosmiyati. Pemimpin Perusahaan: Ahmad Rosidi. General Manager: Tri Nurwanto. Pemimpin Redaksi: Muhammad Iqbal, Redaktur Pelakasana : Berry Sandi. Koordinator Liputan: Trisno Rusli Redaktur : Berry Sandi, Trisno Rusli, Ella Sulistiana, Dian Cahyani Fitri, Arie M. Staf Redaksi: Bala Putra, Janta, M. Joviter, M Wijdan (Ogan Ilir), Yuni Hartati (Muba), Hendra (OKU),

Rifat Achmad (Lubuklinggau), Heru Fachrozi (Muara Enim), Heri Afrizon (OKU Selatan), Firdaus (Empat Lawang), Mujianto (OKI), Arman Jaya (OKU Timur), Andre (Prabumulih), Budi Alamsyah (Banyuasin), Eko Wahyudi (Pagaralam), Al Imron (Musi Rawas), Hengky S (Lahat) Redaktur Foto: Nova Wahyudi, Alhadi Farid. Bagian Pracetak: M Firman,Firyansyah, Abdul Kholid, Kgs Yahya, Bagian Iklan: David Arianto(Manager),

Acounting Executive/AE : Noris Taslim, Yusri, Mutya. Bagian Pemasaran: Abdul Kadir (Manager), Alwi Riyanto, David Yoanda Bagian Keuangan : Dimas Murdani Muharam. Bagian Umum: Silvi Winda Pratiwi, Marsella Penerbit: PT Citra Media Palembang Ekspres Komisaris Utama: H Suparno Wonokromo. Komisaris: Muwarni, H Didi Wahyudi. Direktur Utama: H. Subki Sarnawi. Direktur: H Mahmud,Yunita Ayu

Tarif Iklan: Iklan Baris per baris Halaman 1 Display Full Colour/Warna Rp.60.000/mm kolom, Halaman 1 BW Rp.30.000,/mm kolom,Halaman Dalam Full Colour/Warna Rp.25.000/mm Kolom Harga Berlangganan Koran : Rp.25.000/bulan No. Rek Mandiri Pasar 16 PT Citra Media Palembang Ekspres 113002062008.8 [email protected]

Alamat Redaksi/ Sirkulasi/ Iklan: Gedung GRAHA PENA Palembang, Jl Kol H Barlian No 773, Palembang. Telepon (0711) 8304424, 411768, 415263, 415264, 419503. ext 136,139 Fax (0711) 420066.

Harian Umum

PALEMBANG EKSPRES SENIN, 8 APRIL 2013 HALAMAN 2

Subuh Zhuhur Ashar Magrib Isya

04:43 12:00 15:14 18:02 19:09

untuk kota palembang dan

sekitarnya

Jadwal Sholat

PALEMBANG. PE – Pameran otomo-tif terbesar di Palembang, Palembang Autoshow 2013, mencatat nilai transaksi cukup fantastis. Selama gelaran 5 lima hari di Grand Ballroom Aryaduta, pa-meran yang diadakan Sumatera Ekspres itu, pada saat penutupan, Minggu (7/4), berhasil mencapai nilai transaksi hingga Rp2,3 miliar.

“Sampai sore ini (kemarin, red), selama pameran sudah mencapai total transaksi Rp2,3 miliar,” ucap Subki Sarnawi, GM Sumatera Ekspres, dalam sambutannya pada acara penutupan Palembang Autoshow 2013.

Palembang Autoshow diikuti pulu-han partisipan di bidang otomotif, baik ATPM maupun pihak perbankan yang

masih berhubungan dengan dunia oto-motif. Puluhan ATPM yang ikut mera-maikan pameran seperti Toyota, Nissan, KIA, Ford, Geely, Daihatsu, Honda, dan Isuzu, sedangkan perbankan dan pi-hak lain yakni BRI, Asurasnsi Bumida, Autotec, Bank Mandiri, Amanzi, Panin Bank, Sumberban, Asuransi Wahana Tata, Johnson Window Film, serta dealer mobil mewah Topcars.

Pameran yang resmi ditutup pada pukul 22.00 ini mampu menarik minat masyarakat Kota Palembang, terbukti dengan hanya kurun waktu lima hari pameran ini mampu menjual 100 unit mobil. “Kemungkinan, nilai transaksi ini bisa lebih lagi sampai akhir pameran nanti,” kata Subki.

Menurut Subki, pameran otomotif yang baru pertama kali diselenggarakan di Palembang, dapat terselenggara ber-kat kerja sama yang baik dengan semua peserta. “Kita ucapkan terima kasih atas partisipasi semua peserta sehingga ter-selenggarnya pameran ini,” ujarnya.

Selanjutnya, Subki berharap pame-ran seperti ini bisa diselenggarakan pada tahun-tahun berikutnya. Lebih-lebih bisa menjadi sebuah agenda rutin yang bisa dilaksanakan setiap tahun.

Kedepan, lanjut Subki, pameran yang saat ini masih terdapat banyak kekurangan, bisa dijadikan bahan pem-belajaran untuk dapat menampilkan acara yang lebih baik pada kesempatan berikutnya.

Secara simbolis, Palembang Auto-show ditutup dengan pemberian pia-gam penghargaan oleh GM Sumatera Ekspres yang mewakili CEO Jawa Pos Sumbagsel yang berhalangan hadir, kepada semua peserta yang telah ber-partisipasi selama pameran.

Sementara itu, Hisyam Ashari, Branch Manager PT Global Motorindo, Main Dealer KIA Palembang, menyata-kan sangat antusias dengan pameran seperti ini. Bahkan selama pameran, pihaknya merasa kewalahan melayani konsumen yang datang melihat produk KIA. “Saya harap ke depannya, pameran seperti ini lebih menonjolkan sisi edu-kasi tentang otomotif kepada semua pengunjung,” tandasnya. PTR

Catatan Perjalanan di Kota Pagaralam, Sumatera Selatan (3)

Di balik keindahan wisata alam Gunung Dempo, beberapa wisatawan masih menilai gunung tertinggi di Sumsel ini menyimpan cerita misterius. Karenanya, berada di gunung yang terletak di Kota Pagaralam ini tidak boleh bersikap sembarangan. Tata krama harus tetap dijaga. Berikut ceritanya!----------------------------------------------------

TRISNO-PAGARALAM

TAK usah sampai ke puncak gunung, bagi wisatawan lokal yang baru berkunjung ke gu-nung tersebut, cukup mem-

berikan pengalaman unik dan tentunya mampu membuat bulu kuduk berdiri.

Setelah melewati kawasan wisata tangga seribu, wisatawan harus melewati jalan me-nanjak nan terjal. Seperti yang disebutkan edisi sebelumnya, jalanan menuju wisata

di gunung ini tidak memiliki safety. Bagian kanan jalan, terlihat jurang menganga tanpa ada pembatas jalan.

Belum lagi, pohon besar berusia ratu-san tahun dengan dahan bergelantungan seolah mempertegas keangkeran ka-wasan tersebut, terutama akses menuju tugu Rimau. Bahkan beberapa wisatawan mengaku pernah tersesat saat hendak turun. Padahal, dari awal dia mengikuti jalan aspal. “Memang saat itu salah jalan, tapi saat hendak turun malah tersesat. Sempat keliling beberapa kali di jalan yang sama, tapi tidak bisa turun. Berun-tung, kami bertanya dengan pasangan kekasih yang sedang mojok di bibir jalan,” aku Rusli, wisatawan asal Palembang.

Keanehan lain juga dialami Ruly, dia malah mengaku pernah diganggu makhluk halus saat berada di luar salah satu villa di bawah kaki gunung berapi

ini. Ruly menuturkan, saat itu dia sedang asyik mengobrol bersama teman-teman yang juga berasal dari Palembang. Sedang asyik bercerita, mobil yang diparkirkan bergoyang. Tak lama dari itu, terdengar suara yang serasa dekat dengan telinga.

“Ini baru pertama kali aku alami, padahal sudah sering saya berlibur ke gunung itu,” terangnya.

Beberapa pengalaman itu memberi-

kan cerita misterius yang ada di gunung tersebut. Terakhir, korban Aswin (22), yang melakukan pendakian pada Sabtu (31/3) lalu dikabarkan hilang dan baru ditemukan meninggal dunia dengan kondisi mengapung di dalam kawah puncak gunung, Selasa (2/4). Mudah-mudahan, kejadian tersebut merupakan kecelakaan semata. Semoga bermanfaat (TAMAT)

Gunung Dempo Simpan Cerita Misterius

Perda Berkelanjutan Ikat Kinerja Walikota TerpilihPALEMBANG. PE – Rencana Peraturan

Daerah (Raperda) Sustainable Develop-ment atau Pembangunan Berkelanjutan Kota Palembang yang sedang diajukan ke DPRD Kota Palembang, bisa mengikat kin-erja walikota terpilih. Untuk itu, raperda itu harus segera disahkan menjadi perda.

“Perda tidak diterapkan berarti me-langgar peraturan, tentu akan ada sanksi teguran,” terang Walikota Palembang H Eddy Santana Putra, Minggu (7/4).

Menurut dia, walikota terpilih nanti harus mengerjakan seluruh program yang ada di raperda tersebut. Seperti pengem-

bangan air bersih serta pemilihan direksi perusahaan milik daerah, pengadaan BRT Transmusi, dan lainnya.

“Semuanya harus dilakukan, saya kira walikota terpilih tinggal melanjutkan saja. Sekarang raperda itu sudah masuk DPRD, mudah-mudahan akhir bulan ini sudah bisa disahkan,” harap Eddy.

Pengamat Kebijakan Publik dari Un-sri Ardiyan Saptawan menilai, Raperda Sustainable Development bisa melan-jutkan program yang dinilai baik dalam pembangunan Kota Palembang. Dengan demikian, pembangunan bisa dirasakan

masyarakat.“Perda ini salah satu cara mengingat-

kan pemerintah yang akan datang melan-jutkan yang ada sekarang,” jelasnya.

Dia menilai, kebijakan dibuatnya Raperda Pembangunan Berkelanjutan bukan karena ketidakpercayaan terhadap kinerja walikota selanjutnya. Hanya saja, kebijakan pemimpin ke depan harus ada pijakan.

Dia juga menilai, beberapa program pemerintah harus dilanjutkan seperti pembuatan turap Sungai Musi, perbai-kan kanal anak sungai, pembangunan

Jembatan Musi III, dan lainnya.“Pembangunan jangan sampai ber-

henti, dan biasanya kalau pemimpin yang baru, program yang lama ditinggalkan, sehingga manfaat program tersebut tidak maksimal. Kalau seperti itu, hanya meng-habiskan modal anggaran,” cetusnya.

Meski demikian, sambung Ardi, perda ini harus mendapat pengawasan dari dewan. Mengingat, tidak ada sanksi bagi pemerintah jika tidak menjalankan peraturan tersebut. “Oleh karena itulah fungsi dewan yang mengarahkan pem-bangunan,” ucapnya. RIS

TPS Cantikdi Kelurahan

20 Ilir DIII

Pemkot Dispensasi Absen Pegawai

KelurahanAbsen Elektrik Dianggarkan

Rp535 Juta

PALEMBANG. PE – Berbagai upaya dilaku-kan petugas Kelompok Panitia Pemungutan Suara (KPPS) guna mengajak pemilih meng-gunakan hak suara di Pilkada Kota Palembang periode 2013-2018, Minggu (7/4). Salah sa-tunya membuat tempat pemungutan suara ( TPS) cantik agar warga semangat datang untuk mwmilih.

Seperti terlihat di TPS 16 di Jalan Mayor San-toso, Kelurahan 20 Ilir DIII, Kecamatan Ilir Timur 1. Dari hasil pantauan, TPS ini terlihat cantik dengan desain interior natural. Beberapa tiang mirip kantor SKPD disertai berbagai tanaman di pintu masuk dan keluar TPS, menambah kesan asri. Tak hanya itu, di dalam TPS tersedia sound system yang memperdengarkan beberapa lagu.

“Ini kita lakukan agar warga tidak bosan saat hendak menggunakan hak pilihnya,” terang Ketua TPS 16, Mahmuri.

Dia mengaku, ide mempercantik TPS di-lakukan untuk menarik minat warga di kelu-rahan tersebut dalam menggunakan hak pilih. Mengingat, antusias masyarakat pemilih cukup kecil. Interior ini, sambung dia, hasil swadaya masyarakat tanpa dikenakan bayaran.

Sayangnya, walau TPS sudah dibuat sedemikian cantik, warga tetap enggan untuk menggunakan hak pilih. “Sampai pukul 11.00 WIB, baru sekitar 50 persen warga yang menggunakan hak pilihnya. Sementara pukul 13.00 WIB sudah ditutup,” keluh dia didampingi petugas KPPS lain, Akmal.

Dia mengatakan, sosialisasi pemilihan Walikota Palembang periode 2013-2018 sudah dilakukan saat mengirim undangan ke warga. Dibanding pemilihan lalu, antusias pemilih lebih sedikit. “Kalau dulu, jam seperti ini tinggal 10 persen lagi. Sekarang baru 50 persen,” ucapnya lagi.

Dijelaskan Mahmuri, jumlah mata pilih di TPS ini sebanyak 441 orang yang melingkupi warga di RT 23 dan RT 24, Kelurahan 20 Ilir DIII, Kecamatan Ilir Timur 1. RIS

PALEMBANG. PE – Pemkot Palembang masih memberikan dispensasi absensi jam masuk kerja pegawai di kelurahan. Pasalnya, absen pegawai di kelurahan masih menggunakan mesin absen elektrik di kantor kecamatan.

“Bagi kelurahan dekat dengan kantor kecama-tan, tidak masalah. Tapi ada beberapa kelurahan cukup jauh dari kecamatan, sehingga tidak mung-kin kalau mereka harus mengejar jam masuk kerja. Pihak kecamatan harus bijak terhadap kelurahan,” terang Kepala Badan Pengelola Keuangan Daerah (BPKD) Kota Palembang, Hoyin, Sabtu (6/4).

Dia mengaku, pegawai kelurahan masih menggunakan absen manual. Kondisi ini bisa menjadi kelemahan dalam menegakkan disiplin pegawai kelurahan.

Oleh karena itu, Pemkot Palembang mulai menganggarkan pembelian absen elektrik pada APBD-Perubahan Kota Palembang 2013 untuk 107 kelurahan. Dengan sistem absen elektrik, pihak kecamatan bisa lebih mudah mengawasi kinerja pegawai di kelurahan.

“Untuk satu unit mesin elektrik itu harganya Rp5 juta, jadi kemungkinan akan kita anggarkan Rp535 juta di APBD-Perubahan nanti,” jelasnya.

Dia mengaku, pembelian absen elektrik akan dilakukan pada Agustus mendatang. Mengin-gat, APBD-Perubahan disahkan setelah keluar opini dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) hasil laporan pertanggungjawaban Walikota Palembang. “Kalau SKPD sudah memiliki absen elektrik, kelurahan bukan termasuk SKPD. Tapi tetap kita anggarkan,” ucapnya.

Hasil evaluasi penerapan absen elektrik, kata Hoyin, beberapa pegawai masih ada yang meng-inginkan dana TPP pada bulan Januari. Padahal, absen elektrik baru dimulai Januari, sehingga TPP bisa keluar pada Februari. “Ada seperti itu, tapi kita jelaskan,” terangnya.

Beberapa kepala SKPD menentukan grade atau level pegawai belum sesuai ketentuan. “Mayoritas kepala SKPD memberikan pegawain-ya level IV,” terangnya.

Hoyin menjelaskan, penentuan grade dilihat dari kategori kerja yang dibebankan pegawai. Seperti, pegawai administrasi akan diposisikan pada level III, sedangkan pegawai teknis level IV. “Khusus pegawai yang mempunyai peker-jaan risiko tinggi, levelnya bisa dinaikkan yakni pegawai administrasi level III-IV, pegawai teknis IV-V,” jelasnya. RIS

CUGHUP MANGKOK

Salah satu wisata air terjun

cughup mangkok yang berada di kawasan

Gunung Dempo.

CAR WASH

Event Palembang Auto Show 2013 yang

digelar Harian Sumatera

Ekspres sempat

dimeriahkan performa

Angel’s Car Wash

yang kontan mengundang

perhatian para pengunjung.

HALAMAN 3 SENIN, 8 APRIL 2013

RH menang di 12 Kecamatan

ROMI - HARNO UNGGULHasil quick count (hitung cepat)Lembaga Survey Indonesia (LSI)

Pada Pilkada Kota Palembang 7 April 2013.

Sebaran suara per kecamatan

Grafik perolehan suara

Romi - HarnojojoMularis- Husni Sarimuda- Nelly

44,1 %

14,9 2 %

40,98 %

NAMA PASANGAN

Mularis Djahri - Husni Thamrin

Romi Herton - Harnojoyo

Sarimuda - Nelly Rasdiana

1

2

3

TOTAL

44,10 %

14,92 %

40,98 %

100,00 %

PENDIDIKANPALEMBANG EKSPRES SENIN, 8 APRIL 2013 Halaman 4

Disdik Pastikan MeubelerSekolah Didistribusikan

LAHAT. PE – Kepala Dinas Pendidi-kan (Disdik) Kabupaten Lahat, A Cholil Mansyur memastikan untuk segera memberikan bantuan meubiler secara bertahap. Mengingat, siswa di SDN 11 Tanjung Sakti Pumu belajar tanpa menggunakan meja dan kursi.

“Memang, dengan melihat kondisi tersebut (SDN 11 Desa Karang Agung), kita sangat prihatin sekali. Tapi, yang namanya kebutuhan meubiler sekolah pasti akan kita bantu. Tapi bantuan meubiler dilakukan secara bertahap tidak secara menyeluruh.

sarana meubiler yang kita berikan rencananya yang terbuat dari Jati,” ungkap Cholil, Jumat (5/4).

Dia menerangkan, tahun ini pihaknya akan mendistribusikan se-banyak 14 ribu meubiler dari 15 ribu kebutuhan meubiler yang diajukan sekolah-sekolah di kabupaten Lahat.

Namun, sarana meubiler yang akan dibagikan ke sekolah-sekolah di Kabupaten Lahat, bukan hanya dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) La-hat semata. Pihaknya juga berencana mengajukan bantuan meubiler ke

pihak provinsi maupun pihak ketiga.“Di sekolah itu, yang kekurangan

meubiler hanya satu lokal kelas saja, dan itupun bukannya tidak ada meubiler, melainkan meubiler siswa hanya rusak saja. jika Kepala seko-lahnya punya inisiatif, seharusnya dapat melakukan rapat musyawarah dengan mengajak wali murid dan komite sekolah, dengan membuat meubiler sementara supaya anak-anak bisa duduk dan menulis. bukan hanya SDN 11 Tanjung Sakti Pumu saja yang kurang meubiler,

melainkan ada yang lebih parah dari SD tersebut,” kilahnya.

Sarana prasarana meubiler seko-lah di Kabupaten Lahat, kata dia, nantinya harus terbuat dari kayu jati. Karena kualitas dan keung-gulannya bisa lebih lama sampai puluhan tahun. “Sesuai apa yang diharapkan oleh pak bupati Lahat, kita akan membantu meubiler yang terbuat dari Jati. Dan inipun sudah kita lakukan walaupun belum me-nyeluruh,” pungkasnya.

Diberitakan sebelumnya, Sekolah Dasar (SD) Negeri 11 Tanjung Sakti Pumu, yang berada di Desa Karang Agung Kecamatan Tanjung Sakti

Pumu, kabupaten Lahat, kondisinya sungguh memperihatinkan. Betapa tidak, akibat minimnya meubiler sekolah, siswa terpaksa belajar di lantai kelas tanpa kursi dan meja.

Kondisi tersebut telah berlang-sung beberapa bulan belakangan ini. Sekolah yang didirikan tahun1985 silam tersebut, saat ini hanya memiliki enam ruang belajar, yang digunakan untuk menampung 151 siswa.

Kendati telah mendapat ban-tuan rehab sebanyak tiga lokal dari pemkab Lahat, namun, minimnya meubiler yang diperparah dengan kondisi banyaknya meubiler yang rusak, menyebabkan siswa kelas

satu harus menulis dengan cara duduk dilantai kelas.

Kepala SDN 11 Tanjung Sakti Pumu, Yurman SPd mengaku, siswa kelas satu belajar dengan cara duduk dilantai tanpa meja dan kursi, dis-ebabkan meubiler yang biasanya digunakan di kelas tersebut, kon-disinya rusak parah. Pihaknya ter-paksa membuat kebijakan belajar di lantai sementara waktu, sembari menunggu terealisasinya usulan permohonan bantuan meubiler dari sekolah yang telah diajukan satu tahun lalu.

“Murid-murid terpaksa harus be-lajar di lantai,” ungkapnya. HKY

PGRI Soroti SU Minim SMA

PALEMBANG. PE – Ketua Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kota Palembang Ahmad Zulinto me-nilai, kawasan Seberang Ulu (SU) masih minim sekolah terutama SMA dan SMK dengan status negeri.

“Di Kertapati hanya ada satu sekolah negeri SMA yakni SMA 9. Kemudian plaju cuma ada dua sekolah negeri yakni SMAN 8 dan SMAN 4,” terangnya.

Menurutnya, jumlah sekolah tersebut belum me-nampung angka partisipasi kasar (APK) untuk usia tersebut. Harusnya sambungnya, minimal ada lima sekolah negeri.

Meski demikian, dia mengaku sudah mengupayakan untuk meminta pihak terkait dalam hal ini Dinas Pen-didikan Pemuda dan Olahraga (Diknas) Kota Palem-bang segera mengajukan tambahan sekolah negeri di kawasan tersebut ke pemerintah pusat. Tapi hingga saat ini belum ada hasil.

“Kita pernah mengusulkan untuk penambahan SMAN atau SMKN di seberang ulu. Waktu itu, usulkan satu SMAN,” katanya.

Selain itu, lanjut dia, bukan hanya sekolah negeri (SMAN) yang kekurangan di kawasan tersebut. Seko-lah menengah kejuruan negeri (SMKN). “Tidak ada satu pun di sana, kami berkeinginan agar wilayah SU ditambah dua sekolah negeri. Satu SMAN, satu lagi SMKN,” harapnya.

Namun harapan penambahan sekolah itu, pihaknya tidak bisa berbuat banyak. Sebab Zulinto mengaku hanya bisa mengusulkan, sementara yang merealisasi-kan bukan dirinya. “Kami hanya bisa menunggu, kapan sekolah negeri di SU akan ditambah sesuai dengan usulan PGRI sebelumnya,” kata dia.

Zulinto menyebut, bukan hanya permasalahan pe-nambahan sekolah yang saat ini membelit pendidikan Kota Palembang. Bahkan dia mencatat, ada permasala-han lain yang tak kunjung mendapat perhatian dari dinas terkait akan sekolah dasar negeri (SDN) yang berlokasi atau dibangun di atas air.

“Lokasi yang tidak mendukung, tak membuat pelak-sanakan upacara Senin tidak dilakukan. Meski hanya menggunakan teras sekolah yang terbilang sempit dan kecil, sekolah-sekolah di atas air ini tetap berupaya melaksanakan upacara,” kata dia.

Sejauh ini, Zulinto menyebut, sekolah dasar negeri (SDN) yang diketahui dirinya dibangun diatas air tercatat ada 5 sekolah dikawasan Kertapati. “Cukup prihatin juga kalau ada sekolah yang berada di atas air, kita akan pantau terus,” terangnya. RIS

Terkait Minimnya Fasilias di SDN II Tanjung Sakti

Disdik Minta Hibah Poliba DiserahkanBANYUASIN PE - Gedung Poli-

teknik Banyuasin (Poliba) yang diban-gun mengunakan anggaran APBD Banyuasin tahun 2011 lalu, berada dilokasi jalan lingkar sterio Kecama-tan Banyuasin III, belum ada tindak lanjutnya. Pasalnya gedung tersebut tidak bisa dipakai, apabila status hibah belum ada.

Plt Kepala Dinas Pendidikan Banyu-asin Merki Bakri mengatakan, ban-gunan gedung Politeknik Banyuasin belum berfungsi karena masih ter-ganjal status hibah oleh dinas PUCK Banyuasin yang belum diserahkan ke yayasan Poliba, jika itu selesai ditar-

getkan pertengahan tahun ini akan dibuka.

“Saya minta seyogyanya dinas PUCK Banyuasin segera dihibahkan ke yayasan Poliba, dan tidak boleh ditahan karena pertengahan tahun ini kalau bisa dibuka, sehingga dapat dikelola sesuai fungsinya.” Kata Merki diruang kerjanya.

Tahap selanjutnya, kata Merki pihak yayasan yang mengelolanya sendiri dan mengusulkan dana mela-lui bantuan oprasional pemerintah pusat dan daerah, yang sifatnya ber-bentuk dana hibah.

“Jika sudah diserahkan ke yayasan

Poliba, berarti bisa berdiri sendiri karena badan hukumnya sudah ada, untuk operasionalnya bisa mengusul-kan ke pemerintah dalam bentuk dana hibah, dan nantinya Poliba tidak dibawah kendali Dinas Pendidikan Banyuasin,” terangnya.

Sementara itu, Ketua Komisi IV DPRD Banyuasin Budi Hartono, men-gatakan pembangunan Poliba diper-kirakan menghabiskan anggaran 1 Milyar lebih dan jika gedung tersebut tidak difungsikan sama saja mubazir karena tahun kemarin semestinya sudah bisa dipergunakan.

“Kondisinya sangat disayangkan,

apabila gedung tersebut hanya disia-siakan saja karena anggaran yang dikeluarkan cukup besar untuk mem-bangun sebuah pusat perguruan tinggi di Kabupaten Banyuasin, semestinya sudah dibuka,” terangnya

Dia minta kepada pihak terkait, poliba ini jangan sampai terbengkalai dan tidak terawat, dan secepatnya dikelola serta dimanfaatkan, karena sudah ditunggu-tunggu masyarakat.

“Masyarakat sudah menanti kapan poliba dibuka, apalagi yang punya anak ingin melanjutkan ke perguruan tinggi, karena belum buka terpaksa ku-liah diluar Banyuasin,” jelasnya. BUD

TERBENGKALAIGedung Politeknik Banyuasin terpaksa belum bisa digunakan. Hal ini disebabkan status hibah belum dimiliki gedung ini.

FOTO: BUDI / PALPRES

SENIN, 8 APRIL 2013 Halaman 5

Mereka Hanya ......................................................................................................DARI HALAMAN 1

Polisi Tutup .................................................................................................................DARI HALAMAN 1

Hadiri Kuyung ........................................................................................................DARI HALAMAN 1

2017, Sumsel ..........................................................................................................DARI HALAMAN 1

Nyoblos di TPS ...................................................DARI HALAMAN 1

Terimakasih Telah ......................................DARI HALAMAN 1

LSI Unggulkan RH .........................................DARI HALAMAN 1

Puas menyetubuhiku, men-dadak Kak Solihin berubah. Hingga suatu hari, dengan alasan yang tak masuk akal, dia memutuskan hubungan cinta kami. Lalu aku berkenalan dengan Heri, yang usianya tak jauh berbeda dengan pacar pertamaku, Kak Solihin. Dia tinggal di desa tetangga dusunku.

Dari perkenalan yang cukup singkat itu, Heri pun memberani-kan diri menyatakan cintanya. Pun demikian dilakukan Heri. Dia juga meniduri dengan beraninya menggagahiku saat mengajakku main di rumahnya pada Februari

2012 lalu. Kalau dihitung-hitung, tak kurang empat kali, Heri men-gajakku melakukan perbuatan maksiat tersebut.

Hubungan pacaran dengan Heri pun tak berlangsung lama putus. Setelah putus dengan Heri, secara bergilirian, aku sempat gon-ta-ganti pacar dengan Sas, Nengah dan Eko. Mulanya aku tak habis pikir bila hanya menjadi korban pemuas birahi para pemuda yang berpura-pura menjadi pacarku.

Sas 5 kali memperkosaku pada Maret 2012, Nengah 6 kali dan Eko juga 5 kali. Semua pemerkosaan

terjadi di masing-masing rumah mereka. Hingga saat menjalin hubungan dengan pacarku yang terakhir, Eko, aku mulai tersadar betapa bodohnya diriku.

Terlebih aku tersadar bahwa kini aku telah berbadan dua, mengandung benih cinta Eko.

Saat kudesak untuk mem-pertanggungjawabkan segala perlakuannya kepadaku, Eko pun berjanji akan bertanggungjawab

dan menikahiku. Dia juga sempat membuat surat pernyataan, namun hingga kini pertanggungjawaban itu tidak dilakukan. Akhirnya aku pun

memilih menempuh jalur hukum.Tak hanya Eko. Semua lelaki

yang telah menyetubuhiku den-gan semena-mena, sebelum Eko, pun aku adukan ke pihak berwa-jib. Dengan harapan, mereka da-pat mempertanggungjawabkan perbuatannya. Mereka yang han-ya menginginkan tubuhku saja. Tak lebih. Di masa mendatang, aku berusaha melupakan masa laluku yang kelam. Aku ingin mela-hirkan jabang bayiku dan memb-esarkannya dengan baik. Doakan aku, semoga mendapat pendamp-ing yang setia. TAMAT

“Kita sudah pasang police line (garis polisi) di sepanjang lokasi kejadian. Kita pastikan untuk penambangan batu untuk ditutup mulai detik ini,” tegas Kapolres OKU Selatan, AKBP Wira Satya Tri Putra SIk MH melalui Wakapolres, Kom-pol Takdir SH saat ditemui di lokasi kejadian, Sabtu (6/4).

Untuk pemilik lahan pe-nambangan batu imbuh Takdir, sudah dilakukan pemanggilan dan pemeriksaan di Polsek Banding Agung untuk dim-intai keterangan. “Kita mintai keterangan lebih dulu untuk nantinya diketahui apakah ada unsur kelalaian ataupun pelanggaran lainnya yang melanggar Undang-Undang, baik itu ketenagakerjaan akan kita proses lebih lanjut. Kita bila bisa memastikan apakah tersangka atau belum, yang pastinya kita proses lebih lan-jut,” tuturnya.

Se m e n t a ra i t u , u p a y a evakuasi ke-6 jasad korban dipimpin Langsung Wakil Bu-pati (Wabup) Ogan Komering Ulu (OKU) Selatan, dr Hj Hera-wati Gatot SPm, didampingi Ketua DPRD OKU Selatan, Sri Mulyadi SE Msi, Wakapolres OKU Selatan, Kompol Takdir SH, Koramil Muaradua, Asis-ten I, Rahmat Surya Effendi, SE MM, Kabag Tapem, Rizal Pahlevi, Kasat Pol PP, Ardian-syah Fitri, BNPB, BPBD OKU. Selama tak kurang 36 jam hingga Sabtu (6/4) pukul 13 45 WIB, Tim Evakuasi berhasil mengeluarkan para korban dari reruntuhan batu.

“Alhamdulillah tim sudah

berhasil mengevakuasi ke-6 korban, setelah kita lakukan pembersihan jasad, lalu kita kembalikan ke pihak keluarga untuk dikebumikan,” ucap Herawati.

Untuk lokasi penambangan yang dilakukan masyarakat kata dia, kesemuanya akan dilakukan evaluasi. “Lokasi penambangan yang dilakukan oleh masyarakat akan dilaku-kan evaluasi semua. Supaya kejadian seperti ini tidak teru-lang kembali,” tambahnya.

Penambangan batu, apakah memiliki izin atau tidak, tegas Herawati akan dilakukan evalu-asi terlebih dahulu. “Kita akan evaluasi dulu. Selain itu kita sangat berterimakasih dengan Kabupaten Lampung Barat, kar-ena telah membantu evakuasi korban dengan menurunkan alat berat,” tambahnya.

Sementara itu Kepala Ba-dan Penanggulangan Ben-cana Daerah (BPBD), Mahfi Abubakar mengungkapkan, ke-6 korban sudah berhasil dievakuasi. Kepada para ke-luarga keluarga korban, pihak BPBD telah memiberikan se-lain beras, mie, dan makanan lainnya. Bagi keluarga korban yang meninggal diberikan san-tunan uang tunai Rp 2 juta dari APBD OKU Selatan, dan BNPB Sumsel sebesar Rp 5 juta.

“Kita sudah memberikan bantuan langsung kepada keluarga korban. Dan proses evakuasi dihentikan setelah para korban berhasil dievakua-si, Sabtu (6/4) pukul 13 45 WIB. Korban yang berhasil dievakuasi, antara lain Aba

Dirja, Sami, Iwit, Imi, Iwan, Gino. Aba Dirja mengalami remuk seluruh tubuh, dan pecah kepala. Sedangkan Iwid yang dievakuasi terakhir Sabtu (6/4), di dalam kantong celana yang dipakai dia terdapat uang tunai Rp 3 juta dan 1 hand-phone masih utuh. Uang tunai tersebut hasil dari penjualan motor sehari sebelum keja-dian,” beber Mahfi.

Namun sayangnya Kepala Dinas Pertambangan OKU Selatan, Ir Marwan Sastra Dinata, ketika dikonfirmasi tak mengetahui secara pasti titik dan lokasi pertambangan batu porselin yang ada di Bumi Serasan Seandanan. “Untuk lokasi penambangan batu memang banyak tapi persis lokasinya, saya kurang tahu,” terangnya singkat.

Camat Warkuk Ranau Sela-tan, Syamsul Basri mengung-kapkan, jangankan menge-tahui apakah penambangan itu ada izin, adanya aktifi-tas penambangan batu saja di wilayah itu dia mengaku tidak mengetahuinya. “Saya tidak mengetahui jika di desa ini ada aktifitas penambangan, saya baru tau kemarin setelah peristiwa,” ujarnya.

Dia mengatakan, tambang tersebut tidak mengantongi izin, karena selain tidak ada laporan juga sifatnya penam-bangan tradisional yang di-lakukan secara manual oleh masyarakat. “tidak ada izin, saya saja tidak tau ada penam-bangan,” ujarnya.

Sama halnya Kepala Desa Tanjung Baru, Badran Joni

mengatakan, jika penamban-gan batu galian C di wilayah desanya tersebut tidak memi-liki izin sejak lama. “Pernah diurus oleh pemiliknya, tetapi setelah disurvey dari Dinas Pertambangan sampai seka-rang tidak keluar izinnya,” ujar dia.

Dia pun t idak pernah mengizinkan warga untuk melakukan penambangan di wilayah itu. Bahkan Badran Joni pernah mengingatkan agar mereka tidak melakukan aktifitas penambangan karena sangat berbahaya dan sangat mengancam keselamatan. “Saya sudah ingatkan, tetapi iya gimana itu periuk nasi mer-eka, saya hanya menghimbau untuk hati-hati, jangan sampai terjadi bencana longsor sep-erti 1987 yang menelan korban jiwa 1 orang,” ujarnya.

Dari pantauan Palembang Ekspres di lokasi batu longsor beberapa waktu lalu, selain banyak warga yang menyaksi-kan proses evakuasi, terdengar isakan tangis keluarga korban. Banyak warga mengapresiasi kinerja Pemkab OKU Selatan, karena segala upaya dan tin-dakan dilakukan dengan cepat untuk proses evakuasi korban longsor. Salah satunya diung-kapkan Hendri, warga sekitar, dia sangat berterimakasih atas perhatian, dan upaya untuk menyelamatkan korban longsor. “Kita sangat berteri-makasih karena evakuasi ber-jalan dengan cepat, dan ke-6 korban berhasil dikeluarkan dari timbunan batu,” tandas-nya. ZON

Alexis Gomez, Miss Tourism internasional 2013. Bahkan Rizzini yang baru saja me-nyandang Miss Tourism In-ternasional pada 31 Desember 2012 di Malaysia yang diikuti 60 negara itu, berkesempatan mendatangi gedung Graha Pena didampingi Hj Luci-anty Pahri, Pembina Ikatan Kuyung Kupek Muba (IKKM), Putri Pariwisata 2012 yang juga berasal dari Muba, Maya Susanti.

”Ini pertama kalinya saya datang ke Palembang, dari Filipina lalu transit ke Jakarta lalu langsung Palembang,” ujar Rizzini, tadi malam.

Perempuan cantik yang baru berusia 22 tahun ini san-gat ramah ketika diwawancari oleh awak media, raut wa-jahnya masih terlihat cantik meskipun baru saja menem-puh perjalanan jauh. Bahkan masih sempat bercerita perihal kemenangannya. ”Ketika saya dinyatakan pemenang sebagai Miss Tourism Internasional masih tidak percaya karena saya begitu kaget,” ujar perem-puan yang fasih berbahasa Inggris ini.

Bahkan Rizzini baru ter-sadar jika baru menyandang

Miss Tourism beberapa hari kemudian ketika bangun dari tidur dan sudah dihadapkan oleh tugas yang menanti. ”Saya ingin menjadi orang yang sukses dan berguna bagi orang di sekitar,” ujarnya seraya mengaku jika punya banyak waktu luang ingin menghabis-kan waktu bersama keluarga.

Sebagai Miss Tourism In-ternasional yang baru saja terpilih, dia ingin mengenal Palembang dan Muba secara langsung mulai dari kebu-dayaan hingga daerah wisa-tanya untuk bisa dikenalkan di dunia internasional.

Dalam kesempatan yang sama, Maya Susanti, finalis Putri Pariwisata 2012 yang juga berasal dari Muba mengaku kedatangannya kali ini merasa seperti pulang kampung. ”Saya lahir dan besar dari Sekayu jadi kepulangan ini seperti ke kampung halaman, saya juga berterima kasih kepada pemerintah Muba atas sup-port yang diberikan termasuk nasehat dan pengalaman yang sudah saya peroleh,” beber pemilik tinggi 176 cm.

Maya terpilih sebagai salah satu pemenang best talent di Putri Pariwisata 2012 den-

gan menampilkan keterampi-lan sebagai presenter berita. Sayangnya perempuan kela-hiran Sekayu, 20 Juli 1992 ini tidak mewakili Indonesia di ajang pemilihan Miss Tourism Internasional karena perwaki-lannya digilir sesuai mekan-isme yang berlaku.

”Sebagai pemenang Kuyung Kupek 2009, ajang ini sangat ditunggu oleh generasi muda Muba tapi bukan pemilihan-nya yang penting karena set-elah menyandang Kuyung Ku-pek hidup saya berubah,” kata alumnus SMAN 2 Sekayu.

Maya yang saat ini menem-puh pendidikan di Universitas Indonesia (UI) jurusan Hubun-gan Internasional ini juga berterima kasih atas support Pemkab Muba. Dia berharap mampu berbicara banyak bukan di tingkat nasional tapi juga di dunia internasional.

Sementara itu, Hj Lucianty Pahri, Pembina IKKM menga-takan kedatangan Rizzini Alexis Gomez ke Muba untuk menjadi tamu kehormatan pada ajang grand final pemilihan Kuyung Kupek Muba 2013. ”Nantinya kita akan mengajak Miss Tour-ism Internasional ke beberapa tempat di Muba, apalagi di

Muba memiliki tempat wisata olahraga yang berstandar inter-nasional,” ujar Lucianty.

Tidak hanya ke tempat wisata andalan bumi Serasan Sekate ini saja melainkan juga akan Lem-baga Pemasyarakatan yang para peghuninya merupakan binaan dari Dharma Wanita dan PKK Pemkab Muba yang melaku-kan pelatihan keterampilan. ”Para penghuni LP diberikan pelatihan dari anggota Dharma Wanita dan Ibu PKK, hasil dari karya yang dibuat dari penguni LP akan bisa dijual, sehingga bisa menambah pendapatan keluarga ketika keluar dari LP,” bebernya.

Kunjungan berikutnya akan mendatangi ke Sekolah Luar Biasa (SLB) untuk melihat anak-anak yang memiliki ket-erbatasan ketika menempuh pendidikan. ”Kita juga ber-harap dengan diadakannya event pemilihan Kuyung Ku-pek ini akan menambah mo-tivasi para generasi muda, ke-datangan Miss Tourism Inter-nasional juga bisa membawa Muba bisa dikenal di tingkat internasional, karena banyak yang bisa dibawa dari Muba mulai dari kuliner hingga ke-budayaannya,” jelasnya. LA

Daerah Otonomi Baru (DOB) Kabupaten Penukal Abab Lema-tang Ilir (PALI), 1 unit di Kabupaten Muara Enim dan sisanya di sejum-lah kabupaten/kota lainnya.

Selanjutnya papar Alex, pada 2015 dibangun kembali seban-yak 20 unit, 2016 sebanyak 30 unit. “Hingga tahun 2017 total RS Pratama mencapai 270 unit yang tersebar di seluruh kabu-paten/kota,” jelas Alex.

Te r k a i t h a l i n i , l a n j u t Alex,pemerintah pusat telah mengalokasikan sedikitnya Rp 136 Miliar setahun anggaran kesehatan untuk Provinsi Sum-sel. Dengan rincian di luar dari anggaran Jaminan Kesehatan Masyarakat (Jamkesmas) dan Jaminan Persalinan (Jampersal) hanya termasuk TP dan Dekon.

“Semoga dengan alokasi dana yang ada, ditambah shar-ing dana dari provinsi dan ka-bupaten/kota pelayanan kes-

ehatan dapat dijangkau oleh semua masyarakat. Termasuk juga, pemenuhan kebutuhan gizi, kesehatan ibu dan anak, penambahan rumah sakit pratama di seluruh wilayah yang ada serta peningkatan pelayanan program Keluarga Berencana (KB),” harapnya.

Menteri Kesehatan (Menkes) RI, Nafsiah Mboi mengakui bahwa kesehatan sudah suatu hak yang dimiliki seorang warga dari Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Dengan skala prioritas pemerintah pusat dari pengajuan dari tingkat kabupat-en, provinsi kemudian dibahas di pusat kemudian dialokasikan anggaran 1:10.

Sekedar gambaran terang dia, pemerintah nanti akan mengutamalan pembangunan rumah sakit yang kecil-kecil (RS Pratama) namun tersebar. Dibandingkan dengan rumah

sakit besar namut terpusat di wilayah perkotaan saja.

“Dengan RS Pratama tidak perlu biaya besar hanya Rp 15 miliar pemerintah telah da-pat membangun rumah sakit pratama dengan 50 tempat ti-dur serta lengkap dengan fasili-tas kesehatannya. Dan mampu menjangkau dipelosok daerah. Saya percaya kepada Gubernur Sumsel bersama para bupati/walikota se-Sumsel bisa mem-bangun RS Pratama,” pungkas Menkes RI, Nafsiah optimis seraya bangga dengan Guber-nur Sumsel dan Bupati Muara Enim yang concern terhadap pembangunan RS Pratama.

Sementara itu, Anggota Komisi VII DPR RI dari Fraksi Golkar yang concern pada bi-dang energi, Bobby Adhityo Rizaldi SE Ak MBA CFE men-gapresiasi keterlibatan PT Bukit Asam (PTBA) Persero Tbk dalam

peningkatan kesejahteraan rakyat di Kabupaten Muara Enim dengan dana CSR-nya.

Sebagai mitra kerja PTBA di komisi VII DPR RI, Bobby men-gaku bahwa pola CSR PTBA di wilayah operasi seperti ini perlu ditiru perusahaan tambang lain. Terkait program di Sumsel yakni 10 RS Pratama dengan kapasitas maksimal 50 tempat tidur yang sesuai dengan target persiapan infrastruktur BPJS 2014.

Menurut Bobby, dia bersama Gubernur Alex Noerdin dan Menkokesra Agung Laksono serta Menkes Nafsiah Mboi akan san-gat mengawasi dengan program ini. “Selain itu untuk rumah sakit yang bersifat kuratif (perawatan penyembuhan) akan diting-katkan kemampuannya baik di ibu kota kabupaten/kota setara dengan rumah sakit di ibukota provinsi,” tandas anggota DPR RI Dapil Sumsel 2 ini. HFB

Bran mengaku, ikut meng-gunakan hak suara dan ikut memilih calon Walikota dan Wakil Walikota di Tempat Pe-mungutan Suara (TPS) dekat kediamannya, demi untuk kemajuan dan kebaikan warga kota Palembang.

“Saya juga ikut nyoblos pilkada Palembang di TPS 23 di Kelurahan Sei Buah, Lemabang. Saya juga orang asli Palembang, jadi sebagai masyarakat yang baik harus menggunakan hak pilih demi kebaikan rakyat dan kemajuan kota Palembang. Tentunya saya juga harus ikut andil da-lam pemilihan Walikota tahun

ini,” kata pemain SFC berno-mor punggung 2 ini, ketika di-hubunggi Palembang Ekspres via ponsel, tadi malam.

Ayah dua orang putri ini menambahkan, sebagai orang asli Palembang, dia juga meng-inginkan Kota Palembang tam-bah maju, terlebih kesejahter-aan bagi masyarakat, dan pembangunan yang seimbang dan bisa menyerap lapangan kerja bagi orang-orang kecil.

“Saya sangat mengharapa-kan untuk pemimpin yang ter-pilih nanti tentunya bisa jujur, amanah dan perhatian terh-adap masyarakat Palembang,” harap suami dari Ade Mahar.

Dia mengimbuhkan, pemain berparas tampan ini menilai bila saat ini kota Palembang sudah menjadi kota yang cukup maju. Hanya saja menurut dia tak ada salahnya agar lebih maju lagi dan bisa mengurangi angka kemiskinan dan bisa mense-jahterakan rakyatnya.

”Untuk itu saya juga berharap pembangunan di kota ini bisa lebih baik lagi mengingat selama ini kita memang sudah maju beberapa tahun ini dan bisa menyediakan lapangan kerja lebih banyak lagi agar bisa mem-buat masyarakat Palembang Sejahtera,” tukas pria kelahiran Palembang, 6 Juli 1983. JAN

mensukseskan Pilwako Palem-bang yang berjalan lancar dan damai. Saya juga mengucapkan salut dengan KPUD Palembang yang telah bekerja secara profe-sional,” kata Eddy saat jumpa pers di kediamannya, Jalan Kapten A Rivai, Palembang, Minggu (7/4) malam.

Terlebih ESP menjelaskan, pasangan Romi Herton dan Harnojoyo (RH) dinyatakan menang dan unggul dengan selisih 3 persen dari pasan-gan Sarimuda-Nelly. “Namun, semua perhitungan tersebut akan ditentukan oleh penghi-tungan secara real dari KPUD Kota Palembang. Beberapa lembaga survey menyatakan RH menang. Dan kami dari PDI Perjuangan, sebagai partai pengusung menyatakan RH unggul,” ungkapnya.

Ketua DPD PDI Perjuangan Sumatera Selatan (Sumsel) ini menuturkan, dari beberapa lembaga survey yang ada,

hanya LKPI yang menyata-kan bahwa Sarimuda-Nelly menang dengan total jumlah 44,86 persen. Romi Herton-Harnojoyo mendapat suara sebesar 42,53 persen dan Mu-laris-Husni hanya mendapat-kan suara 12,61 persen.

“Kita lihat perbandingan dengan lembaga survey lain, dan perbedaannya juga sedikit sekitar 3 persen perbedaan-nya. Sangat tipis. Tapi berbeda dengan LKPI,” jelas ESP.

Meski demikian, dia mem-persilahkan masyarakat yang menilai lembaga survey mana yang memiliki kredibilitas. Dan yang paling menentukan siapa pemenangnya, hasil dari real count yang digelar oleh KPU Kota Palembang. “Silahkan masyarakat menilai. Sudah saya sampaikan tadi untuk yang benar itu nanti, tunggu saja real count dari pihak KPU,” kata dia.

PDI Perjuangan juga, tam-bah ESP melakukan real count

yang diperkirakan didapatkan angka pasti Senin (8/4) pagi. Meski dalam perhitungan mentahnya, pasangan RH masih di atas calon lainnya.

Dia mengharapkan, agar masyarakat kota Palembang mengamankan dan menjaga keamanan. Dia pula mengim-bau agar tim sukses masing-masing calon dapat menahan diri. “Ikuti saja aturan dari KPUD. Insya Allah ini ber-jalan sesuai dengan apa yang kita inginkan. Karena kita sedang melaksanakan pemilu yang bersih, jujur, adil, bebas umum rahasia, professional dan berkualitas,” kata Eddy.

Mengenai partisipasi pemi-lih, tambah suami Hj Eva San-tana, dari keseluruhan jumlah hanya 65 persen masyarakat Palembang yang ikut berpar-tisipasi. Dia mengharapkan, pada pilgub akan datang ting-kat pemilih akan berkisar 75 hingga 80 persen. REL

Kajian Publik Independen (LKPI) serta Pusat Kajian Kebijakan dan Pembangu-nan Strategis (Puskaptis). Satu lagi, Lembaga Survei Indonesia (LSI) unggulkan pasangan H Romi Herton dan H Harnojoyo.

Total hasil quick count LKPI, pasangan Mularis Djah-ri–Husni Thamrin mendapat 12,59 persen, pasangan Romi Herton–Harnojoyo meraih 42,53 persen, dan pasan-gan Sarimuda–Nelly Rasdi-ana mengumpulkan 44,86 persen.

Hasil survey akhir Puskap-tis berdasarkan sampel 220 TPS yang tersebar di 16 Ke-camatan, 1907 Kelurahan dan 220 RT/RW, pasangan Sarimuda-Nelly unggul tipis dari pasangan Romi-Harno. Pasangan Sarimuda-Nelly meraih 44,81 persen, Romi-Harno, 44,81 persen dan Mularis-Husni, 10,55 persen. “Selisihnya hanya 0,17 persen atau kurang dari 1000 mata pilih. Mengingat tingkat mar-giin error 1 persen. Jadi, kami belum bisa menyimpulkan pasangan mana yang ung-gul,” kata Direktur Eksekutif Puskaptis, Husin Yazid.

Dia mengatakan, hitun-gan cepat menggunakan metode multy satge ran-dom sampling ini, pasangan Sarimuda-Nelly dan Romi-Harno bersaing ketat di 16 Kecamtana. “Ini sangat rent-an perselisihan, penghitun-gan manual di KPU sangat menentukan dan itulah hasil yang sebenarnya,” katanya. Dari hasil tersebut, lanjut Husin, terungkap angka par-tisipasi pemilih hanya 65 persen. Artinya, 35 persen mata pilih di Palembang golput. “Ini karena kejenu-han masyarakat akan pilkada dan hari libur yang diman-faatkan untuk pemungutan suara,” ujarnya.

Sementara quick count LSI, Mularis–Husni 14,92 persen, Romi–Harnojoyo 44,1 persen, dan 40,98 pers-en. Menanggapi hasil ini, salah satu kandidat Walikota Palembang, H Romi Her-ton SH MH mengatakan, pihaknya akan menunggu hasil perhitungan yang di-lakukan KPU Palembang.

Dibincangi usai mencob-los di TPS 23 di dekat ke-diamannya, Jalan POM IX, Palembang, Romi berharap hasil yang terbaik. “Ya saya berharap yang terbaik,” kata Romi. Harapan serupa diu-tarakan sang istri, Masyito,

yang juga berharap hal ter-baik pada hasil Pemilukada Palembang ini. “Yang jelas kita terus kasih dukungan,” ujar dia.

Hanya saja Romi optimis karena LSI sudah sangat dipercaya. “Lembaga Survei Indonesia itu yang terbaik,” ujar Romi yang ber-sama Harnojoyo mendatangi Hotel Swarna Dwipa, tempat LSI melakukan quick count.

Romi mengimbau pendukungnya untuk tidak terlalu meluapkan eupho-ria dan pulang dengan ten-ang. Tentang ‘perjalanan’ suara hingga ke KPU, Romi mempercayakannya kepada pihak yang terkait. “Tidak ada dikawal-kawal,” ujar dia. An-dai apa yang dihasilkan LSI sama dengan perhitungan KPU Palembang kelak, Romi mengajak kepada pasangan Mularis–Husni dan Sarimu-da–Nelly untuk sama-sama membangun Palembang.

Sementari itu, calon Wa-likota Palembang nomor urut 1, H Mularis Djahri harus me-nelan kepedihan. Pasalnya, hasil penghitungan suara di TPS 18 Kelurahan Bukit Baru, tempat Direktur PT Campang Tiga menyalurkan aspirasi politik, kalah dengan pasangan incumbent H Romi Herton-Harnojoyo.

Hasil perolehan suara yang dihitung petugas Kelompok Panitia Pemungutan Suara (KPPS) diketahui, pasangan Mularis-Husni hanya 94 su-ara, Romi-Harno 111 suara dan Sarimuda-Nelly 70 suara. Sementara, warga yang tidak menyalurkan suara di TPS ini ada 159 orang dan kartu su-ara rusak sebanyak 14 kartu. “Jumlah mata pilih di TPS ini ada 437 orang, TPS 18 ini mencakupi dua RT yakni RT 4 dan 5 dalam wilayah RW 06,” jelas Ketua TPS 18, Drs Burhanuddin, kemarin.

Sementara, H Mularis Djahri bersama keluarga datang ke TPS pada pukul 08.45 WIB. “Dalam keluarga ada 6 mata pilih, semuanya dapat kartu undangan. Saya menjadi penduduk di kelura-han ini dari tahun 1992, TPS di sini. Insya Allah menang,” kata dia usai mencoblos kartu suara.

Dia mengaku akan mengi-kuti seluruh aturan yang ditetapkan KPU. Meski din-yatakan kalah, dia akan le-gowo dengan mendukung pasangan pemenang pilkada Palembang. “Dari awal ikut kompetisi ini, kami menun-

jukkan kepada masyarakat sebagai calon pemimpin, menang kalah bukan urusan. Tapi yang jelas, karena saya dapat nomor 1, harapan dapat nomor 1 juga,” opti-misnya.

Disinggung hasil survei, dia akan menghormati hasil tersebut. Biasanya menurut Mularis, survei melibatkan teori dan ilmu pengetahuan. “Harapan saya, baik baik jangan sampai ada pelang-garan. Tapi kita percayakan, pada pengawas, harus ber-sikap adil. Kita juga ada saksi, masing-masing TPS ada dua saksi,” terangnya.

Terpisah, calon Walikota nomor urut 3, H Sarimuda MT berserta keluarganya yang ikut bertarung juga menggunakan hak mata pi-lih di TPS 32 Demang Lebar Daun. Penuh semangat, Sa-rimuda optimis menang di Pilwako 2013. “Saya ya-kin, masyarakat cerdas dan saya berharap maju menjadi Pilwako dengan pasangan saya,” ujar Sarimuda ke-pada Palembang Ekspres usai melakukan pencoblosan bersama istri dan anaknya.

Jelang penghitungan suara sementara yang dilakukan quick count Sarimuda MT optimis menang, karena dari hasil dilakukan di dua lem-baga survey yang mengung-gulkannya pada posisi teratas walau menang tipis. “Dari dua lembaga survey sudah mengumumkan kemenangan kami, dan sudah melaporkan ke KPU,” katanya.

Dijelaskan Sarimuda bagi lembaga survey yang meng-klaim pasangan lain menang, bukan lembaga independent dan pesanan. “Nah, malam ini, tim kami akan melalukan perhitungan manual formulir C1 dan itu yang akan men-jadi acuan sebenarnya. Kami minta masyarakat tenang dan menunggu hasil,” terangnya.

Dari pantauan, di TPS 32 Kelurahan Demang Leb-ar Daun tempat Sarimuda memilih, pasangan nomor urur 3 ini mengungguli pasangan lain. Diterang-kan Dodi, Ketua TPS 32 setidaknya, dari 330 pemilih, Sarimuda-Nelly mendapat-kan 197 suara, Romi-Harno, 112 suara dan Mularis-Husni 13 suara dan 8 surat suara tidak sah. “Penghitungan su-ara dari 596 undangan 330 surat suara terpakai, 226 tidak terpakai. Artinya 171 mata pilih memilih golput,” tukas-nya. ARM/RIS/DYN

Sergio AgueroRobin Van Persie

KLASEMEN ISL 1. PERSIPURA 13 9 4 0 29-4 312. AREMA INDONESIA 12 9 0 3 27-12 273. SRIWIJAYA FC 13 8 2 3 27-21 264. MITRA KUKAR 14 8 2 4 28-24 265. PERSIB 13 7 3 3 28-19 246. PERSIWA 13 7 1 5 21-18 227. PERSISAM 14 5 5 4 19-18 208. PERSIRAM 14 4 7 3 18-17 199. BARITO PUTERA 13 5 3 5 19-19 1810. PERSEPAM MU 13 5 3 5 18-23 1811. PERSIBA BALIKPAPAN 13 4 4 5 14-17 1612. PERSELA 13 4 2 7 19-20 1413. GRESIK UNITED 13 4 2 7 17-23 1414. PERSITA 14 3 5 6 11-17 1415. PSPS 14 3 4 7 11-21 1316. PELITA BANDUNG RAYA 13 2 5 6 14-21 1117. PERSIDAFON 14 3 2 9 14-26 1118. PERSIJA 14 2 2 10 12-26 8

KLASEMEN LIGA INGGRIS1 MANCHESTER UNITED 30 25 2 3 70-31 772 MANCHESTER CITY 30 18 8 4 55-26 623 TOTTENHAM HOTSPUR 31 17 6 8 53-38 574 ARSENAL 31 16 8 7 61-34 565 CHELSEA 30 16 7 7 59-32 556 EVERTON 30 13 12 5 47-35 517 LIVERPOOL 31 13 9 9 59-40 488 WEST BROMWICH ALBION 32 13 5 14 42-43 449 SWANSEA CITY 32 10 11 11 43-42 4110 FULHAM 30 10 9 11 43-46 3911 SOUTHAMPTON 32 9 10 13 46-53 3712 WEST HAM UNITED 30 10 6 14 35-44 3613 NORWICH CITY 32 7 14 11 30-49 3514 STOKE CITY 32 7 13 12 28-39 3415 NEWCASTLE UNITED 31 9 6 16 41-56 3316 ASTON VILLA 32 8 9 15 35-59 3317 SUNDERLAND 31 7 10 14 33-43 3118 WIGAN ATHLETIC 30 8 6 16 36-56 3019 QUEENS PARK RANGERS 31 4 11 16 28-51 2320 READING 32 5 8 19 36-63 23

KLASEMEN LIGA SPANYOL 1 BARCELONA 30 25 3 2 95-33 782 REAL MADRID 30 20 5 5 77-29 653 ATLÉTICO MADRID 29 19 4 6 51-25 614 REAL SOCIEDAD 30 14 9 7 55-39 515 MÁLAGA 30 13 8 9 43-32 476 REAL BETIS 30 14 5 11 44-43 477 VALENCIA 29 13 7 9 42-41 468 RAYO VALLECANO 30 14 2 14 40-49 449 GETAFE 29 12 7 10 38-44 4310 LEVANTE 30 11 7 12 35-46 4011 SEVILLA 29 11 5 13 43-41 3812 ESPANYOL 29 9 9 11 35-39 3613 ATHLETIC CLUB 29 10 5 14 33-51 3514 REAL VALLADOLID 29 9 8 12 37-41 3515 OSASUNA 29 8 7 14 26-33 3116 GRANADA 30 7 7 16 27-45 2817 REAL ZARAGOZA 30 7 6 17 28-46 2718 DEPORTIVO LA CORUÑA 30 6 8 16 38-63 2619 CELTA DE VIGO 30 6 6 18 29-45 2420 MALLORCA 30 6 6 18 32-63 24

KLASEMEN LIGA ITALIA 1 JUVENTUS 31 22 5 4 61-20 712 NAPOLI 30 17 8 5 55-29 593 MILAN 31 17 7 7 55-34 584 FIORENTINA 31 15 7 9 56-39 525 INTERNAZIONALE 30 15 5 10 47-39 506 LAZIO 30 15 5 10 39-36 507 ROMA 30 14 5 11 60-51 478 CATANIA 30 13 6 11 40-38 459 UDINESE 30 10 12 8 38-38 4210 PARMA 30 10 8 12 39-39 3811 CAGLIARI 30 10 8 12 37-49 3812 BOLOGNA 31 10 7 14 41-40 3713 SAMPDORIA 30 10 7 13 35-35 3614 TORINO 31 8 13 10 39-43 3615 CHIEVO 30 10 5 15 31-45 3516 ATALANTA 30 10 6 14 30-42 3417 GENOA 30 6 9 15 31-47 2718 SIENA 30 8 8 14 31-42 2619 PALERMO 30 4 12 14 25-43 2420 PESCARA 31 6 3 22 22-63 21

PALEMBANG EKSPRES SENIN, 8 APRIL 2013 Halaman 6

PE - Duel terpanas Liga Premier Ing-gris pekan ke-31 pada 8 April 2013 waktu setempat, akan tersaji di The Theatre of Dream Old Trafford, saat dua rival sekota Manchester United dan Manchester City berhadapan dalam Derby Of Manchester.

Target, strategi dan misi utama kedua klub dalam per-tarungan di klasemen akan dinomorduakan demi harga diri memenangkan derby ke-165 ini. Siapa yang akan merajai Manchester tahun ini?

Aktor utama MU, Sir Alex Ferguson murka besar menge-tahui nasib timnya yang ter-

depak dari Liga Champions, Piala FA dan Piala Liga musim ini.

Pelatih berusia 71 tahun itu sendiri menargetkan Liga Premier sebagai pembuktian nama besar MU di kancah Eropa. “Memenangi liga menjadi yang terpenting. Saya tak peduli bagaimana cara kami memenanginya.Yang jadi prioritas sekarang ini adalah memenangi liga,” kata Ferguson.

Pernyataan Fergie tersebut tentu menjadi cambuk bagi skuadnya yang baru saja menderita kekalahan dari Chelsea di Piala FA. Rooney sendiri kemungkinan akan dipasang sebagai tumpuan utama MU mencari tiga nilai di kandang, sembari berharap RVP mengakhiri paceklik gol.

Derby Manchester di Old Trafford merupakan peluang ideal bagi Setan Merah untuk semakin menjauh dari kejaran City. Mungkin karena dili-puti optimisme tinggi itu, Fergie sudah melihat ke musim depan. Ia memperingatkan bahwa United

akan terus berada di perburuan gelar karena banyaknya pemain berkualitas di tim United.

“Saya tak ragu kami akan menjadi kandidat utama juara musim depan. Kami punya banyak pemain muda, kami tak akan pergi dari persain-

gan. Rekor kami selama 20 tahun terakhir membuktikan bahwa kami akan terus bertarung untuk jadi juara,”

ujar Fergie.Jarak 15 poin men-

jadi mission imposible tersendiri bagi skuad The Citizens dalam menjalani derby panas ini. Meskipun beberapa

punggawa City hanya memikirkan kemenangan pres-tisius ketimbang tiga angka yang harus diraih, pelatih Roberto Man-cini pasti akan lebih mementingkan konsisitensi mereka memangkas jarak dengan poin yang besar itu. Salah satunya adalah dengan mengalahkan rival sekota mereka ini.

Unik jika melihat Mike Dean ditunjuk sebagai pengadil dalam derby Manchester ini. Kedua pelatih baik Ferguson maupun Mancini punya cerita yang kurang bagus jika berhadapan dengan wasit kela-hiran Wirral itu. Fergie pernah murka karena Dean mengesahkan gol berbau offside Newcastle United saat Boxing Day. Sementara Mancio kesal karena Dean mengusir keluar kapten tim Kompany, di mar-kas Arsenal, Januari kemarin. NET�

PERKIRAAN SUSUNAN PEMAINMU : De Gea (K); Smalling, Evra, Jones, Rio; Carrick, Cleverley,

Nani, Valencia; Rooney, Van PersieCity : Hart (K); Kompany, Zabaleta, Lescott, Clichy; Nasri, Barry, Silva,

Toure, Tevez, Aguero

MANCHESTER UNITED VS MANCHESTER CITYLIve GlobalTV 9 April 2013 Selasa 02:00 wib

DERBY PANAS AS ROMA - LAZIO (Live TVRI 9 April 2013 Selasa 01:45 wib)

PE - Dua klub sekota, AS Roma dan Lazio kembali bertemu untuk ke-139 kalinya di Liga Italia Serie-A. Pertandingan kali ini dipastikan bakal menyuguhkan pertarungan dalam tensi yang tinggi.

Menjelang Derby Della Capitalle, kon-disi Roma dan Lazio tak berbeda jauh. Sang tuan rumah baru saja menelan kekalahan dari Palermo pekan lalu. Sementara, Lazio pun baru saja dibenamkan 0-2 oleh Fener-bache dalam lanjutan liga Europa, Jumat (5/4) dini hari WIB.

Gelandang AS Roma Simone Per-rotta mengakui laga derby della capi-tale menghadapi Lazio akan menjadi pertandingan yang krusial untuk pe-luang mereka ke Eropa.

Seperti yang diketahui, Roma hanya terpaut tiga angka dari rival sekota mer-eka tersebut dan keduanya akan saling bunuh pekan ini dalam laga lanjutan Serie A Italia. “Ini adalah pertandingan yang sangat sulit dan kami menjalaninya di periode yang berat, tetapi kami tahu bahaya yang ada di pertandingan derby,” ujar Perrotta seperti dilansir goal.

Mental yang sama-sama sedang jatuh ini pasti akan dimanfaatkan mas-ing-masing tim untuk dapat meraih ke-menangan di Stadio Olimpico, Roma, Selasa, (9/4) dini hari mendatang.

Bila melihat kekuatan di masing-masing lini, Roma dan Lazio memiliki kualitas pemain yang dapat dibilang seimbang. Jika di penjaga gawang Roma memiliki Stekelenburg, Lazio

mempunyai Marchetti yang per-formanya sedang menanjak.

Di l i n i b e l a k a n g , Ro m a mempunyai Burdisso yang d i k e n a l p i a w a i m e m a t i k a n pergerakan striker lawan. Seba-liknya, Lazio mempunyai Biava yang memiliki banyak pengala-man di lapangan hijau.

Bergerak ke tengah, Roma mempunyai De Rossi

yang eksplosif dan

memiliki ten-aga kuda. Sementara, Lazio mempunyai Christian Ledesma yang piawai memberikan umpan-umpan matang ke striker Lazio.

Terakhir, di posisi depan, Roma mem-punyai striker yang haus gol Erik Lamela. Meski berusia muda, tetapi ketajaman-nya sudah cukup terbukti. Di kubu Lazio, ada Louis Saha yang masih lincah dan selalu buas di depan gawang lawan. Melihat materi yang ada dan juga kondisi klub terkini, Jawaban memberi-kan prediksi laga AS Roma dan Lazio bakal bera-khir seri alias tanpa pemenang. NET

PREDIKSI SUSUNAN PEMAINAS Roma : Maarten Stekelenburg, Leandro

Castán, Iván Rodrigo Piris, Nicolas Burdisso, Marquinho, Daniele De Rossi, Simone Perrotta,

Florenzi, Tachtsidis, Erik Lamela, Francesco Totti.Lazio : Federico Marchetti, Giuseppe Biava,

Stefan Radu, Hernanes, Alvaro Gonzalez, Senad Lulic, Ogenyi Onazi, Cristian Ledesma, Lorik

Cana, Antonio Candreva, Louis Saha.

PE – Arjen Robben berhasrat mempersembahkan treble winner bagi Bayern Munchen pada musim 2012/13, usai FC Hollywood memastikan meraih trofi Bundesliga untuk ke-23 kalinya (6/4).

Sebelumnya Robben dan kawan-kawan pernah mendapatkan peluang besar meraih treble winner pada musim 2009/10, namun gagal. Saat itu Bayern yang sudah meraih 2 trofi di kompetisi domestik, kalah 0-2 oleh Inter di laga final Champions League.

Musim 2011/12 terasa sangat ironis bagi Bayern, dimana mereka gagal meraih treble win-ner akibat gagal pada 3 final sekaligus. Bahkan Bayern dipermalukan di kandang sendiri 3-4 oleh Chelsea pada laga adu penalti di babak final

Champions League.Robben pun dijadikan biang kegagalan oleh para

The Bavarians akibat gagal mengeksekusi penalti di babak ekstra. Jika ia sukses mengeksekusi penalti itu, maka belum tentu Chelsea yang menjuarai Champi-ons League pada musim tersebut.

Kini Robben tidak mau kembali merasakan kega-galan dalam meraih treble winner bagi Bayern. “Kami telah menetapkan target kami pada tiga trofi. Kami ingin memenangkan semuanya dan kami memiliki apa yang diperlukan untuk melakukannya,” jelas Robben. “Klub ini seperti keluarga bagi saya dan saya tidak ragu kalau kami akan menikmati banyak kesuksesan di tahun-tahun mendatang,” yakinnya. NET

Jose Mourinho

Barcelona Terlalu Cepat Juara Liga Spanyol

Takkan Pergi dari City Jika Ada Miralem Pjanic

PE - Jose Mourinho, seusai tim-nya, Real Madrid menyapu Levante 4-1 dalam pertandingan di pekan ke-30 La Liga, mengakui bahwa timnya terlalu cepat kalah dari Barcelona dalam merebut gelar Liga Spanyol. Meskipun demikian, Los Blancos di-yakininya masih bisa menjuarai Copa del Rey dan Liga Champion.

Ya, jauh-jauh hari, Jose Mourinho memang telah berseberangan penda-pat dengan Florentino Perez. Ketika sang presiden terus menekan agar timnya berjuang sampai titik darah penghabisan, The Special One sudah menyebutkan, gelar La Liga sudah tidak mungkin didapatkan Real Madrid. Dan kali ini, seperti dikutip AS, nada yang serupa tercetus oleh Mou.

Baginya, kekalahan dari Barca dalam perebutan siapa yang terbaik di La Liga memang negatif. Namun,

hal positif masih tampak bagi Real Madrid. “Kami akan bermain di final Copa del Rey. Kami tidak jauh dari meraih semifinal Liga Champions. Namun, kami tersingkir di Liga Spa-nyol terlalu cepat,” katanya.

Mourinho sendiri mengakui bah-wa Real Madrid dan Barcelona ada-lah dua tim terbaik di Liga Spanyol. Ia pun sangat yakin, gelar Barca sudah di depan mata dan tinggal menunggu pengesahan semata. “Di liga ini (Spanyol) ada dua tim terbaik di Eropa (Barcelona dan Real Ma-drid). Dan tahun lalu, kami juaranya,” cetus Mou.

Madrid akan bertemu Atletico di fi-nal Copa del Rey. Sementara, dengan unggul agregat 3-0 dari Galatasaray, Cristiano Ronaldo dkk. seperti sudah memastikan tiket ke empat besar di Liga Champions. NET

PE – Edin Dzeko berjanji tidak akan hengkang dari Manchester City, namun dengan syarat kalau The Citizens berse-dia mendatangkan Miralem Pjanic dari Roma. Keduanya merupakan rekan sekompatriot yang bahu membahu membela tim na-sional Bosnia dan Herzegovina. Dze-ko pun tampaknya sangat memerlukan kehadiran Pjanic di skuat The Sky Blues. Harga Pjanic diperkira-kan mencapai angka 14 juta Euro dan kontraknya di Roma akan berakhir pada 30 Juni 2015.

S e b e l u m n y a D z e -ko dikabarkan akan kembali ke

Bundesliga dan memperkuat Borussia Dortmund untuk

menggantikan Robert Le-wandowski, yang juga

d ikabarkan segera hengkang pada jen-dela transfer awal mus im 2013 /14 . “Saya tak terke-jut jika Pjanic da-tang ke City dan saya berharap dia m e l a k u k a n n y a . Jika Mire datang ke City maka tentu saya t idak ing in meninggalkan Eti-

had,” jelas Dzeko.“Saya sangat ber-

harap Pjanic bergabung ke City. Sebelumnya saya sudah merekomendasikan Pjanic ke Manchester City. Mereka mengetahui segalan-

ya tentang dia,” lanjutnya. NET

Robben Berhasrat Raih Treble Winner

F Totti

HASIL PERTANDINGAN LIGA-LIGA EROPAReading 0 - 2 SouthamptonNorwich C. 2 - 2 Swansea C.Stoke C. 1 - 3 Aston VillaWest Bromwich A. 1 - 2 ArsenalJuventus 2 - 1 PescaraBologna 2 - 2 TorinoFiorentina 2 - 2 AC MilanReal Sociedad 4 - 2 MalagaReal Madrid 5 - 1 LevanteDeportivo La Coruna 3 - 2 ZaragozaBarcelona 5 - 0 MallorcaCelta de Vigo 0 - 2 Rayo Vallecano

Edin Dzeko

SENIN, 8 APRIL 2013 HALVAMAN 7

Sebagai Pemenang Pada Pilkada Kota Palembang 7 April 2013Berdasarkan Hasil quick count (hitung cepat) Internal Partai dan di TPS se-Kota Palembang.

PALEMBANG. PE - Jajaran Man-agement PT Sriwijaya Optimis Mandiri (SOM) resmi melakukan ikatan tanda tangan kontrak kerja kepada 30 pemain muda yang be-rasal dari berbagai daerah di Indo-nesia untuk menjadi para punggawa Sriwijaya Football Club (SFC) U-21 yang dilakukan di Hotel Swarna Dwipa, Minggu (7/4) siang.

Ikatan penandatangan kerja bagi Laskar Wong Kito muda, dihadiri ja-jaran Management SFC, antara lain Presiden SFC, H Doddy Reza Alex, Manager SFC, Robert Heri, Asisten Manager, Muchendi, Dirkeu SFC sekaligus Manager SFC U-21, Augie Bunyamin, Pelatih Kepala SFC, Kas Hartadi dan Pelatih SFC U-21, Edi Iswantoro serta beberapa unsur jajaran manajemen minus Dirtek dan SDM PT SOM, H Hendri Zainud-din yang tidak hadir dengan alasan tengah berada di luar kota.

Presiden SFC, H Doddy Reza Alex mengucapkan selamat datang dan

bergabung kepada para pemain yang terpilih menjadi pemain SFC U-21 beserta tim pelatih dan jajaran manajemen untuk musim ini. “Ka-lian sekarang semuanya sudah men-jadi bagian keluarga besar Sriwijaya FC, dan saya berharap kedepannya, ayo sama-sama kita berusaha men-ingkatkan prestasi dengan semangat juang dan motivasi untuk jadi lebih baik, apapun hasilnya nanti kita harapkan bisa menjadi yang terbaik dan bisa menyayangi prestasi SFC senior,” jelasnya putra sulung Gu-bernur Sumsel, H Alex Noerdin.

Masih kata dia, tentunya dengan pembinaan yang baik serta semangat juang yang tinggi mudah-mudahan target yang diharapkan kemungkinan dapat besar bisa terwujud. “Saya yakin dan optimis insya Allah dengan kom-posisi manajemen yang baik serta semangat dan motivasi bertanding yang tinggi, target juara akan bisa kita capai nanti,” ungkapnya pria yang juga Anggota DPR RI ini. JAN

30 Pemain U-21 Teken Kontrak

8SENIN, 8 APRIL 2013

WIDODO Plt Kepala Dinas Pendidikan

Provinsi Sumsel

FOTO NET

FOTO ALHADI FARID PALPRES

PALEMBANG EKSPRES SENIN, 8 APRIL 2013 HALAMAN 9

PALEMBANG.�PE�– Honda CR-Z terbaru yang diluncurkan pada pertengahan Maret lalu tampil dengan membawa konsep sedan sport sub kompak dengan menyasar segmen sangat khusus yakni sport hybrid.

“Honda CR-Z menjadi istimewa untuk menjajaki respon pasar hybrid yaitu mobil dengan sumber dua tenaga pengerak mesin dari BBM dan listrik,” ungkap Jimbo Lukito, Sales Consul-tant PT Honda Maju Mobilindo kepada Palembang Ekspres.

Lanjutnya, secara mekanis mesin pada putaran dibawah 40 km akan menggunakan sumber penggerak listrik. “Ketika mesin berada pada putaran diatas 40 km/jam maka sumber tenaga yang digunakan beralih ke bahan bakar minyak,” terangnya.

Meski mendapat label hybrid, mobil ini bukanya tidak bisa berlari kencang. Dipersenjatai dengan mesin i-VTEC 1,5 liter dan enam percepatan sehingga dapat menggerakan kuda besi ini menyemburkan tenaga maksimal hingga 120 ps.

Honda CR-Z yang telah di rilis oleh Honda ini memiliki dua jenis pilihan yaitu CR-Z bertransmisi manual yang dibanderol on the road palembang Rp 492 juta dan tipe transmisi otomatis teknologi continuously variable transmission (CVT) seharga Rp 506 juta. “Sejak pertama diluncurkan pertengahan bulan lalu, telah terjual 2 unit CR-Z,” katanya.

Honda CR-Z dibekali mesin SOHC i_VTEC 1,5 liter (VTEC, DBW, TBR) dan integrated motor assist yang dilengkapi dengan baterai bertenaga 144 volt untuk tipe CVT.

Dengan tehknologi tersebut, performa mesin Honda CR-Z mampu menghasilkan daya maksimal daya maksimal 120 ps pada putaran 6.600 rpm untuk tipe transmisi manual 6 perce-patan dan 118 ps pada putaran 6.600 rpm untuk tipe CVT.

“Ketika mobil berakselerasi ,kedua mesin bekerja bersama. Namun, saat melakukan pengereman, energi yang dihasilkan oleh mobil pada saat pengereman akan diubah oleh integraed motor assit (IMA) menjadi energi elektrik yang disimpan di dalam baterai,” urainya.

Uniknya kapasitas mesin akan meningkat dua kali lipat dari 1.500 cc menjadi 3.000 cc saat melaju cepat setelah menekan tombol sport mode unutk menambah sensasi balap. “Meski me-laju kencang, Honda CR-Z tidak boros BBM karena ada tambahan power yang cukup besar dari mesin listriknya,” terangnya.

Selengkapnya, Honda CR-Z dibekali tiga mode pengen-daraan yaitu sport mode untuk sensasi berkendara yang lebih responsive dan menghasilkan akselerasi yang lebih bertenaga, normal mode untuk kondisi mengemudi sehari-hari serta econ mode untuk mengoptimalkan efesiensi BBM.

Tombol sport mode terletak di samping kanan setir dan tombol plus sport system (S=) pada bagian setir mobil. Kedua tombol ini terbukti mampu menambah kecepatan dari 60 km per jam ke 150 km per jam dalam hitungan detik. “Untuk yang menyukai kecepatan tinggi, pengemudi bisa menggunakan mode sport,” tandasnya. PTR

Cukup Rp2,5 juta Bawa Pulang Motor Kawasaki

PALEMBANG.�PE – Kawasaki masih belum kehilangan gairah dalam memasarkan motor jenis bebeknya. Kawasaki Athtlete merupakan satu-satunya harapan Kawasaki untuk menjajaki panasnya persaingan motor kelas bebek.

Untuk dapat bersaing dalam hal penjualan motor bebek dengan para kompetitornya, Kawasaki mem-berlakukan beragam promo dan diskon khusus produk Kawasaki athlete.

“Agar memikat banyak pembeli, kita tawarkan promo setiap pembelian Kawasaki Athlete,” ujar Taufik Saputra, Koordinator showroom Kawasaki A Rivai Palembang kepada Palembang Ekspres.

Taufik menambakan khusus untuk Kawasaki Athlete diberikan subsidi uang muka. “Cukup dengan uang muka Rp2,5 juta maka konsumen bisa membawa dengan ang-suran perbulan hanya Rp549 ribu,” jelasnya.

Lanjutnya, potongan uang muka ini berlaku untuk semua tenor angsuran baik 1 tahun hingga 3 tahun waktu angsuran. Tidak hanya itu, pembeli juga berhak mendap-atkan bonus oli mesin langsung pada saat pembelian.

Dilihat dari tampilan yang diusungnya, motor ini emiliki desain yang menarik, dapat dikatakan adalah versi mininya motor sport. Meskipun banyak yang menyan-

dingkan Kawasaki Athlete dengan Satria Fu dalam segi desain, namun Athlete menampik pandangan itu dengan pilihan warna dan striping. “Banyak yang menilai mirip Suzuki satria, tapi ini jelas berbeda dan bukan ikut-ikutan dalam segi desain,” tegasnya.

Selain itu, tekukan sudut tajam di bagian belakang dan kap lampu menyajikan kesan sporty yang seolah telah menjadi ciri khasnya serta penggunaan lampu depan belakang yang sporty dan keren menambah daya tarik untuk motor ini.

Hadir dengan 2 varian velg, CW dan SW dan desain tangki bahan bakar yang ada didepan seperti motor-motor sport juga diterapakan di Athlete. Hal ini pasti memudahkan pengendara dalam pengisian bahan bakar. Pemilihan setang jepit yang dapat diatur posisinya cukup menarik perhatian. “Untuk suspensi Kawasaki Athlete telah menggunakan suspensi monoshock,” katanya.

Tidak hanya itu, Athlete sudah dipersenjatai dual disk brake untuk depan dan belakang. Kawasaki Athlete dibekali mesin 125 cc SOHC, 4 stroke,yang disinyalir dapat mengha-silkan tenaga hingga 9.9 HP di 8000 rpm. “Tergolong cukup cepat untuk kelas bebek, transmisi 4 speed dan banyak yang menilai Athlete memiliki tarikan bawah yang mantap sampai tarikan tengah,” katanya. PTR�

DUA TENAGAHonda CR-Z yang telah di rilis oleh Honda ini memiliki dua jenis pilihan yaitu CR-Z bertransmisi manual yang dibanderol on the road Palembang Rp 492 juta dan tipe transmisi otomatis teknologi continuously variable transmission (CVT) seharga Rp 506 juta.

TERJANGKAUKhusus untuk Kawasaki

Athlete diberikan subsidi uang muka. Cukup dengan uang

muka Rp2,5 juta maka konsumen bisa

membawa dengan angsuran perbulan hanya Rp549 ribu.

Pasang Johnson Windows Film Garansi 10 tahunPALEMBANG. PE – John-

son window fi lm bekerja maksimal menolak panas hingga 85 persen, dan untuk membuktikan kwalitasnya Johnson Window film berani memberikan garansi hingga 10 tahun.

“Hanya Johnson Windows film yang menyertakan ga-ransi sampai 10 tahun,” un-gkap Ferrino Arifin, Owner Pacific sebagai agen pen-jualan resmi Johnson Win-dows film kepada Palem-bang Ekspres.

Menurut Ferrino saat di-jumpai pada pameran Palem-bang Autoshow 2013, pihaknya juga memberikan diskon besar-besaran untuk setiap pelanggan yang berminat me-masang Johnson Window films selama masa pameran dari 3 april hingga 7 april. “Spesial pada saat pameran ini kita be-rikan potongan 50 persen,” jelasnya.

Biaya pemasangan Johnson Window Films ini cukup varia-tif mulai dari Rp 3 juta hingga Rp 4 jutaan. Biaya pemasangan ini berlaku untuk pemasangan satu set mobil tergantung uku-ran mobil tersebut.

Harga spesial ini tentunya hanya berlaku selama pa-meran palembang autoshow digelar saja. Kemungkinan besar setelah kelar pameran ini, promo tersebut tidak di-berlakukan lagi. “Buruan bagi yang berminat harga spesial ini hanya berlaku selam pa-meran saja,” ucap Ferrino.

Johnson Window fi lms

OTO BIZHalaman 10PALEMBANG EKSPRES SENIN, 8 APRIL 2013

PALEMBANG. PE- KIA salah satu produsen otomotif yang cukup sukses di Indonesia dalam beberapa tahun terakhir, dengan andalan pada jenis city car Kia All New Picanto yang memiliki ke-unggulan pada mesin dan desain eksterior akan tetapi memiliki kekurangan pada sisi safety di-harapkan mampu meningkatkan penjualan KIA dipasar otomotif.

“Picanto merupakan city car yang mendominasi penjualan KIA ditahun lalu sekitar 70 persen dari total pencapaian,” ungkap Hisyam Ashari, kepala cabang PT Global Mobilindo kepada Palembang Ekspres.

Meskipun Hisyam tidak menye-butkan secara rinci total penjualan KIA ditahun lalu, ia meyakinkan

bahwa angka penjualan KIA Pi-canto tertinggi dibanding tipe lainnya.

Terlebih lagi pangsa pasar oto-motif yang sedang lesu membuat pihaknya tetap optimis mam-pu bersaing dengan kompetitor yang mulai gencar menelurkan produk-produk terbaru. “Progres penjualan KIA Picanto dari bulan ke bulannya terus meningkat,” jelasnya.

All New Picanto merupakan mobil city car berkapasitas pen-umpang 4 orang yang dikeluarkan KIA pabrikan mobil asal Korea. All New Picanto pertama kali ke-luar tahun 2011, membawa mesin berkapasitas 1200 cc sebagai mobil lincah dengan akselerasi cukup ce-pat, mobil ini juga diklaim memi-

l i k i tenaga yang cukup besar yakni 87 Hp. “Konsumsi bahan bakar Pi-canto juga cukup irit karena dapat menempuh jarah 19 km untuk 1 liter bensin,” terangnya.

Menurutnya, All New Kia Pi-canto 1200 cc ini merupakan penyempurnaan dari KIA Picanto 1000 cc, perombakan dilakukan pada desain eksterior dan interior akan tetapi perubahan paling be-sar adalah pada sisi engine atau mesin Picanto itu sendiri.

Perubahan eksterior picanto baru terlihat lebih stylish (modern) dengan lekuk-lekuk body yang ter-lihat tegas (secara umum menam-bah sudut-sudut mobil). All New Kia Picanto terlihat lebih stylish dan garang dari pendahulunya se-

h i n g -ga tidak sedikit orang kepincut dengan mobil ini karena desain eksterior yang menarik.

Pada bagian mesin All New Kia Picanto ini mengusung mesin 1.2 liter yang berteknologi DOHC dual CVVT, mobil ini di klaim memiliki daya maksimum 87 hp meskipun fakta uji test banyak yang menca-tatkan tenaga maksimal sebesar 85 hp.

Untuk mesin dengan kapasitas silinder 1250 cc dengan konsumsi bahan bakar 1:19 (klaim) akan te-tapi mampu menghasilkan tenaga sebesar 85. “Performa mesin mobil ini dikatakan cukup baik, pada bagian kemudi mobil ini cukup nyaman karena dibekali dengan sistem power steering EPS,” ka-

tanya.Transmisi KIA Picanto baru ini

tersedia dalam dua macam pilihan transmisi yakni manual dan oto-motis atau matic, yang nantinya perbedaan sistem transmisi ini akan berpengaruh pada harga New KIA Picanto.

Pada bagian interior All New KIA Picanto ini cukup sederhana tanpa airbags dan LCD monitor yang biasa ada pada mobil-mobil keluaran baru. Mobil ini dibekali dengan sistem audio sederhana dengan pengatur AC yang mini-malis membuat mobil ini terkesan mudah dihapal dalam pengopera-siannya,

Meter Cluster All New KIA Pi-canto telah dilengkapi dengan odometer digital (trip komputer)

yang mana meter cluster ini da-pat memonitor kecepatan mobil, persediaan bahan bakar mobil, dan rpm mobil.

“Disematkannya fitur ECO mode yang dapat memonitor penggunaan bahan bakar yang tidak efisien saat mengemudi, mengaktifkan mode ECON ini juga dapat menghemat konsumsi bahan bakar mobil dengan men-gurangi tenaga mobil,” urainya.

Melirik kelebihan yang diusung oleh city car ini, baik pada bagian mesin atau performa serta tenaga yang dihasilkan membuatnya layak untuk dimiliki. Dengan banderol harga kisaran Rp 140 jutaan dan fitur menawan mem-buat banyak yang melirik All New Picanto. PTR

adalah satu trobosan baru kaca film dengan kualitas tolak panas mumpuni dan tampi-lan yang ekslusive. Johnson Window films menggunakan electron beam metalizing di-mana metal dipanaskan dan menjadi uap.

Menurutnya juga, Johnson Window films memiliki tekno-logi yang terbaik dan menjadi acuan bagi brand kaca film yang lain. Tidak hanya dikenal sebagai kaca film yang biasa melapisi kaca mobil, kaca film ini juga handal melapisi kaca-kaca gedung.

Johnson Window films su-dah dipecaya memiliki ketang-guhan dalam menangkal sinar UV, terbukti dengan terminal 3 bandara Soekarno hatta dan Changi Airport yang su-dah mengaplikasikan Johnson Window film,” paparnya.

Selain itu, banyak kelebi-han yang dimiliki oleh tek-nologi insulatir yang terdapat pada kaca films ini dibanding yang lain seperti menolak panas lebih baik, mengguna-kan bahan titanium nitride, tidak berbayang dan beru-bah warna serta tidak meng-ganggu sistem radio dan gps. “Mampu menolak 99 persen panas dan sinar UV yang berbahaya,” katanya.

Selama pameran Palembang Autoshow 2013 digelar, ter-nyata minat pengunjung ter-hadap kaca film ini cukup tinggi. Rata-rata dalam perhari stand Johnson Windows film yang ada pada pameran ini mampu menarik perhatian pengunjung sekitar 10 orderan. “Respon pengunjung terhadap produk kita cukup lumayan,” pungkasnya. PTR

TAHAN LAMAJohnson window film bekerja maksimal menolak panas hingga 85 persen, dan untuk membuktikan kwalitasnya Johnson Window film berani memberikan garansi hingga 10 tahun.

DOMINASIPicanto merupakan city car yang mendominasi penjualan KIA ditahun lalu sekitar 70 persen dari total pencapaian.

FOTO ALHADI FARID / PALPRES

FOTO : JOVITER / PALPRES

PALEMBANG. PE- PT Sharp Electron-ics Indonesia kembali menorehkan seja-rah di industri elektronik di Indonesia, pada bulan Februari 2013 yang berhasil memproduksi 15 juta unit televisi, ini merupakan prestasi yang luar biasa yang dapat dicapai oleh sebuah perusahaan elektronik di Indonesia.

“Kami sangat bangga dengan pencapaian ini, hal tersebut membuktikan jika produk televisi Kami dapat diterima dengan baik, hingga Kami dapat terus memproduksi produk televisi dan mencapai angka 15 Juta unit,” ujar Presiden Direktur PT Sharp Electronics Indonesia, Fumihiro Irie.

PT Sharp Electronics Indonesia ( SEID) mengawali usahanya di pangsa perda-gangan elektronik pada tahun 1969 dengan mengimpor televisi hitam putih Sharp dari Sharp Singapura. Kala itu PT Sharp Electro-nics Indonesia masih bernama PT Yasonta menjadi perusahaan pertama yang mem-bawa masuk dan memperkenalkan televisi hitam putih ke Indonesia.

Seiring dengan meningkatnya perminta-an akan produk televisi Sharp di Indonesia, Sharp Corporation, Jepang pada tahun 1970 menunjuk PT Yasonta untuk menjadi per-wakilan dan perakit tunggal televisi Sharp untuk wilayah Republik Indonesia.

Setahun kemudian, pada 11 Maret 1971, PT Yasonta mulai memproduksi televisi hitam putih pertama dengan kapasitas produksi sebanyak 1.500 unit perbulan. Ditahap awal ini, PT Yasonta mempro-duksi televisi hitam putih berukuran 20 inci dengan model ‘Kaki Macan’.

Pada tahun 1975, PT Yasonta mendirikan pabrik perakitan televisi berwarna pertama di Indonesia dimana pendirian pabrik ini bersamaan diresmikannya stasiun perma-nen televisi berwarna oleh TVRI.

Produksi pertama dilakukan di tahun 1976 dengan memproduksi televisi ber-warna dengan jumlah produksi sebesar 500 unit yang hadir dalam 3 ukuran layar 18 inchi, 20 inchi dan 26 inchi.

Produk televisi Sharp terus mendapat-kan respon yang positif dari masyarakat Indonesia, hal ini dibuktikan dengan prestasi Sharp menjadi pemimpin pasar untuk CRT TV di tahun 1999.

PT SEID semakin mantap mengoko-hkan kedudukannya sebagai produsen televisi nomor satu di Indonesia dengan diraihnya beragam penghargaan baik tingkat nasional maupun lokal sebagai produk televisi terbaik seperti Indonesia Best Brand ( IBBA ), Superbrand dan Top Brand selama 10 tahun berturut-turut.

Produk televisi Sharp pun mampu me-raih penghargaan tertinggi yang merupa-kan hasil survey akan kepuasan pelanggan seperti Indonesia Customer satisfaction Award (ICSA), Solo Best Brand Index ( SBBI ), Jogja Best Brand Index ( JBBI ), Satria Award, Master Award, dll, tidak hanya itu produk televisi Sharp pun mampu merebut hati para netizen Indonesia dengan meraih penghargaan Indonesia’s Most Favourite Netizen Brand di tahun 2011.

Penghargaan-penghargaan tersebut membuktikan jika produk televisi Sharp telah berhasil menempati Top of Mind konsumen Indonesia.

Permintaan produk yang masih cukup be-sar, SEID optimis dapat terus menguasai pasar CRT TV, saat ini SEID menguasai 50% pangsa pasar untuk total CRT TV di Indonesia.

“Kami yakin kami dapat terus mening-katkan produksi dan tetap mejadi market leader di tahun-tahun yang akan datang,” ungkap Herdiana Anita Pisceria selaku Pro-duk Marketing General Manager, PT SEID.

PT Sharp Electronics Indonesia akan terus memberikan yang terbaik bagi kon-sumennya, dengan menghadirkan produk-produk berkualitas dan berteknologi tinggi yang sesuai dengan selera pasar dan ke-butuhan konsumennya di Indonesia. LA

Sharp Produksi TV ke-15 Juta Unit

PALEMBANG EKSPRES SENIN, 8 APRIL 2013 Halaman 11

HOTLINE IKLAN 0711 77 57 249

PALEMBANG. PE- Sistem Informasi Debitur (SDI) menjadi salah satu cara perbankan untuk terhindar dari calon nasabah bermasalah yang akan meminjam dana dari bank pasalnya track record perbankan nasabah tercatat dalam sistem ini.

Menurut Suzanita, Kepala Unit Statistik Kantor Perwakilan Bank Indonesia Wilayah VII mengatakan Sistem Informasi Debi-tur Individual awalnya tersistem sejak 30 Juni 2007 sesuai dengan Peraturan Bank Indonesia (PBI) No 9/14/PBI/2007 pada 30 des 2007 menegnai Sistem Informasi Debitur. ”Dari sistem ini bisa dilihat kondisi kredit nasabah karena SID menyediakan infor-masi debitur yang merupakan hasil olahan dari laporan debitur yang diterima Bank Indonesia,” ujar Suzana kemarin.

Dengan begitu perbankan bisa melihat rekam jejak nasabah yang akan meminjam kredit, sehingga bank bisa memutuskan apakah akan memberikan persetujuan pinjaman dana atau produk lain seperti kartu kredit.

Perbankan yang bisa memiliki akses sistem ini untuk kepe-sertaannya dari bank umum yang sifatnya wajib sementara untuk Bank Perkreditan Rakyat (BPR) harus memiliki total aset Rp10 miliar keatas selama enam bulan berturut-turut. ”Bisa juga dari sukarela, untuk BPR yang total asetnya belum sesuai dengan persyaratan SID namun sudah ada persetujuan dari Bank Indonesia, termasuk juga lembaga keuanhan non bank seperti asuransi, dana pensiun, perusahaan pembiayaan bisa masuk dalam SID, serta badan yang menyelenggarakan pengelolaan dana masyarakat dan koperasi simpan pinjam,” jelasnya.

Bicara manfaat SID bagi penyedia dana menurut Suzan bisa menurunkan jumlah non performing loand (NPL) atau kredit macet dan resiko kredit, kemudian juga mampu menurunkan biaya dan mempercepat akuisis kredit.

Serta mendorong penyedia dana untuk menerapkan risk based pricing sehingga tinggi rendah tingkat suku bunga dikenakan ber-dasarkan profil risiko yang dihadapi penyedia dana. ”Dengan sistem ini juga bisa mempermudah masyarakat yang tidak mempunyai barang jaminan untuk memperoleh kredit,” lanjutnya.

Sedangkan manfaat bagi masyarakat memperluas penyediaan kredit, kesempatan berusaha dan peningkatan kesejahteraan terutama masyarakat kecil. Bahkan sistem ini juga mampu meningkatkan ke-sadaran pentingnya menjaga reputasi kredit serta meningkatkan peran masyarakat dan fungsi check dan balance serta mengontrol data kredit dan kegiatan perkreditan yang dilakukan oleh lembaga penyedia dana.

SID juga mendorong financial literacy masyarakat melalui transparansi kegiatan perkreditan, mendorong peningkatan disiplin masyarakat terhadap kewajiban financialnya. ”Namun biasanya nasabah tidak mengakui jika pernah meminjam kredit, padahal perbankan bisa melihat rekam jejaknya mulai dari telat pembayaran hingga menunggak berapa lama,” tegasnya.

Meskipun begitu, data mengenai nasabah ini dicatat dengan aku-rat baik dan benar untuk kerahasiaan informasi pribadi juga terjaga, bahkan nasabah dapat mengajukan keberatan atau koreksi atas data informasi terkait dirinya yang tidak tercatat dengan benar. LA

Sistem Informasi DebiturHindari Nasabah Bermasalah

The Jayakarta DairaSajikan Sensasi Kuliner Perancis

PALEMBANG. PE- Kuliner menjadi salah satu hal yang tidak hentinya bagi setiap indi-vidu untuk mencoba dan mencicipi cita rasa plus sensasi makanan yang ditawarkan. Ber-bagai tempat di kota Palembang pun semakin berlomba-lomba menawarkan, menjajakan serta mempromosikan aneka kuliner istimewa dengan resep serta kreasi yang luar biasa.

The Jayakarta Daira Palembang, hotel berbintang empat yang berlokasi strategis di jalan Jendral Sudirman ini menawarkan ba-nyak sekali sensasi kuliner pada bulan April ini. Dengan harga yang ekonomis, makanan yang menggugah selera, kreasi kuliner yang lezat dan sangat sayang sekali apabila dilewatkan.

“Welcome To French, satu promo maka-nan dan minuman dengan harga Rp. 40.000 net saja, sensasi kuliner ala Perancis dapat dinikmati di D’ Lounge hotel Jayakarta. Aneka snack dan minuman cukup dibayar hanya dengan 1 ( satu ) harga. Mulai pukul pukul 17.00 – 21.00 wib, anda dapat menikmati hidangan lezat ini diiringi dengan alunan musik Piano dan Penyanyi profesional,” ujar

Hera Yulianti, Public Relation Manager The Jayakarta Daira Palembang.

Menikmati satu porsi snack lezat sudah ter-masuk pilihan minuman seperti jus, kopi, teh dengan harga yang terjangkau adalah pilihan yang tepat bersama kolega, rekan bisnis maupun pasangan untuk mampir ke hotel ini setelah pa-datnya aktivitas bisnis maupun kantor.

Crepe Suzette, French Toast, Pancake, Waffle, Choux, Croissant Sandwich, Mini Hot Dog, Sub Marine Steak, Fries dan beberapa kreasi snack lainnya akan dapat dinikmati sesuai selera. “Executive Chef kami menyiapkan beberapa makanan yang lezat khusus untuk memanja-kan para tamu dan pelanggan,” lanjut Hera.

Namun para pecinta kuliner jangan kha-watir, selain Welcome To French, hotel The Jayakarta Daira menawarkan banyak sekali paket istimewa untuk makanan dan minuman selama bulan April, diantaranya, Saturday Night Buffet Dinner Rp 80.000 nett orang.

Hidangan makan malam prasmanan nan istimewa, kombinasi kuliner Asia, Eropa & Nusantara yang disajikan menggugah selera. Aneka pilihan makanan yang lengkap serta dapat dinikmati sepuasnya. Tersedia setiap hari Sabtu di Archipelago Coffee Shop mulai pukul 19.00-23.00 WIB.

Bahkan live cooking show dan tradisional corner, home entertainment (keyboardist dan singer). Dapatkan juga potongan harga 15 persen untuk pembayaran dengan semua jenis kartu kredit dan complimentary voucher.

Kepiting Juara ”8 rasa” dengan harga Rp 88.000 nett/porsi sudah termasuk nasi putih dengan aneka pilihan rasa. Tersedia setiap hari di Archi-Tersedia setiap hari di Archi-pelago Coffee Shop dapat dinikmati langsung maupun dinikmati dirumah (take away).

Archipelago Sunday Brunch Rp108.000 nett per orang. Tersedia setiap hari Minggu di Archipelago Coffee Shop. Mulai pukul 06.00 - 14.00 wib. Special Buffet Brunch dan live cooking shows di Archipelago Food Corner termasuk juga ada Sudut Belajar Anak dengan hiburan home magician serta special gift.

Tradisional corner tersedia setiap hari di Coffee Garden (smoking lounge ) serta live cooking dengan membuat noodle dan rice corner atau original Palembang taste serta healthy traditional fritter.

Jadi bagi anda pecinta kuliner, pastikan datang ke The Jayakarta Daira Palembang karena berbagai penawaran terbaik bagi anda ada di hotel ini setiap harinya. LA

Hera YuliantiPublic Relation Manager The Jayakarta Daira Palembang

PRESTASI LUAR BIASAPT Sharp Electronics Indonesia berhasil memproduksi 15 juta unit televisi pada Februari 2013 kemarin, sebagai prestasi luar biasa yang dapat dicapai sebuah perusahaan elektronik di Indonesia.

LAPORAN DEBITUR

Sistem Informasi Debitur Individual

awalnya tersistem sejak 30 Juni 2007 sesuai

dengan Peraturan Bank Indonesia Nomor

9/14/PBI/2007 pada 30 Desember 2007 mengenai Sistem Informasi Debitur.

FOTO IST

FOTO : ELLA / PALPRES

FOTO NOVA WAHYUDI / PALPRES

FOTO NOVA WAHYUDI / PALPRES

INDRALAYA. PE- Komisi Pemi-lihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Ogan Ilir, Minggu (7/4), menggelar acara jalan san-tai dengan tema “Menuju Pemilu Jujur dan Adil (Jurdil)”. Kegiatan ini mengambil start di Gedung KPU, Kota Indralaya.

Acara tersebut juga bertujuan untuk mensosialisasikan pemilu ke-pada masyarakat Ogan Ilir agar dapat menggunakan hak pilihnya dengan baik. Selain jalan santai, KPUD Ogan Ilir juga mengukuhkan sebanyak 723 anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) di 16 kecamatan.

Ketua KPU Ogan Ilir, Amrah Muslimin, mengatakan, jalan

santai serentak dilaksanakan di seluruh Indonesia. Menurut dia, acara tersebut juga sekaligus so-sialisasi kepada masyarakat agar dapat menggunakan hak dipilih dan bersikap jujur dan adil.

“Ya, jalan santai serentak di Indonesai. Ini juga untuk sosial-isasi pemilu agar masyarakat juga bisa ikut partisipasi,” ujar Amrah ditemui di ruang kerjanya usai kegiatan jalan santai dan pelan-tikan anggota PPS.

Selain jalan santai, lanjut Am-rah, KPUD Ogan Ilir juga men-gukuhkan sebanyak 723 ang-gota PPS. Dengan pengukuhan tersebut, diharapkan anggota PPS bekerja dengan baik dan ikut menciptakan pemilu yang jurdil.

“Masa kerja PPS yakni hingga

Pemilihan Presiden 2014 men-datang dan tugasnya yakni me-mutakhirkan data,” katanya.

Amrah mengimbau, anggota PPS dalam menjalankan tugas-nya harus bersikap indepen-den atau nertal dan tidak ber-pihak kepada partai manapun. “Jelas harus netral. Jika melanggar kode etik, kami tidak segan-segan menindaknya. Bila perlu, SK anggota PPS akan kita cabut. Tidak netral itu melanggar kode etik,” tukasnya.

Pantauan Palembang Ekspres sendiri, para peserta jalan santai yang diikuti rata-rata anggota PPS se-kecamatan dalam Kabupaten Ogan Ilir, sangat antusias mengi-kutinya untuk memperebutkan berbagai hadiah yang disiapkan panitia. VIV

SUMSELPALEMBANG EKSPRES SENIN, 8 APRIL 2013 Halaman 12

Dishub BakalBagikan Pelampung

Usulkan 2.219 Calon Pegawai

MARTAPURA,PE-Pemkab OKU Timur (OKUT) melalui Badan Kepegawaian Daerah (BKD) mengusulkan rekrutmen 2.219 CPNS pada 2013. Dengan jumlah tersebut, ada penambahan 19 orang CPNS dari usulan sebelumnya yang men-capai 2.200 orang.

Kepala BKD OKUT, Yulius Martin, Sabtu (6/4), mengatakan, 2.219 CPNS tersebut terdiri atas tiga komponen yakni tenaga pendidikan, kesehatan, dan tenaga teknis. “Namun yang paling banyak dari tenaga pendidikan dan kesehatan,” ucapnya.

Usulan tersebut, lanjut Yulius, telah diserahkan pada awal tahun 2013 dan keputusannya menung-gu dari Badan Kepegawain Nasional (BKN). “Jumlah rekrutmen pegawai yang kita usulkan ke pusat bertambah 19 orang dan ini sesuai dengan usulan dari setiap SKPD,” ujarnya.

Yulius menjelaskan, usulan setiap SKPD tersebut ditelaah dan diketahui memang ses-uai kebutuhan lalu dimasukkan dalam usulan rekrutmen untuk diajukan ke pusat. Disinggung target jumlah rekrutmen pegawai dari total 2.219 tersebut, Yulius mengatakan, pihaknya berharap semua bisa diluluskan.

“Namun rasanya tak mungkin semuanya, kar-ena kuota yang disetujui nantinya akan didasarkan kekuatan anggaran juga. Yang jelas kita tunggu saja putusan pusat,” ucapnya.

Yulius menambahkan, dalam pelaksanaan tes rekrutmen CPNS nanti, pihaknya secara ter-us menerus mengimbau agar masyarakat tetap berpegang pada aturan mekanisme rekrutmen. “Artinya masyarakat jangan percaya dengan pihak-pihak yang mengaku bisa memasukkan atau meluluskan CPNS dengan imbalan ter-tentu,” tukas Yulius. MAN

PANGKALAN BALAI, PE--Dinas Perhubun-gan, Komunikasi dan Informasi (Dishubkominfo) Banyuasin menyosialisasikan penggunaan standar keamanan saat berkendaraan di perai-ran. Caranya dengan akan membagikan 100 life jacket (pelampung) bagi para penumpang transportasi air di Banyuasin.

Hal ini dikatakan Kepala Bidang (Kabid) ASDP dan Laut Dishubkominfo Banyuasin Djoko Santoso, Sabtu (5/4). Menurut dia, program pembagian pelampung, baik bagi penumpang maupun pengemudi serang atau speedboat, telah dilakukan selama dua tahun terakhir. Pe-lampung yang diperoleh merupakan bantuan dari Kementerian Perhubungan RI.

“Ini tahun ke tiga, biasanya dilakukan perten-gahan tahun, seperti Mei-Juni. Setiap tahun, Banyuasin mendapatkan 100 pelampung gratis dari pemerintah pusat,” ujar dia.

Pada tahun lalu, bantuan pelampung diberi-kan pada dermaga dengan aktivitas perairan yang tinggi. Misalnya dermaga Simpang PU Tanjung Lago dan dermaga PU Sungsang. Pe-lampung diperuntukkan bagi pengemudi trans-portasi air agar membiasakan diri menggunakan pelampung saat mengendarai.

“Mau naik apa saja, baik jukung, speedboat, dan kapal kecil, sebaiknya pakai pelampung, guna menghindari hal yang tidak diinginkan,” ujarnya.

Djoko menambahkan, pada tahun ini, pemban-gian pelampung akan disebar merata di enam der-maga di Banyuasin. Pelampung itu diprioritaskan bagi serang dan pengemudi aktif yang mencari rezeki setiap harinya beraktivitas di angkutan air. “Saat ini masih disurvei kebutuhan penerima pelampungnya,” kata Djoko.

Dia pun membenarkan, baik serang maupun penumpang, yang menggunakan moda transpor-tasi di air, cenderung mengabaikan keselamatan. Pemilik dan sopir sama-sama tidak memper-siapkan diri dengan surat kecakapan (SKT) dan fasilitas lain di moda transportasinya.

“Penggunaan pelampung itu wajib. Selain itu, di kapal angkutan, diperlukan lampu sorot, cadangan pelampung, kotak P3K hingga sarana standar lainnya,” tukas dia.

Sementara, Kepala Dishubkominfo Banyuasin, Supriyadi mengatakan, penggunaan keselamatan baik untuk penumpang maupun pengendaraa di perhubungan sungai dan laut di Banyuasin masih sangat rendah. Dia pun mengimbau warga untuk meningkatkan kewaspadaan, apalagi saat me-masuki bulan padat mobilitas seperti April.

“Dua bulan ini, mobilitas di perairan tinggi, terutama karena musim panen. Akan tetapi, masih banyak ditemui yang mengabaikan kes-elamatan mereka,” katanya.

Menurut Supri , pihaknya sudah melakukan sosialisasi baik terhadap pengemudi maupun penumpang, tentang pentingnya penggunaan pelampung dan standar keamanan di perairan. Sosialisasi dilakukan dengan melibatkan perang-kat desa dan para petugas di dermaga-dermaga Dishubkominfo Banyuasin.

“Kesulitan kita ini, mengubah kebiasaan. Mer-eka yang tinggal di perairan, selama ini sangat jarang menggunakan pelampung. Sehingga, saat diminta pakai pelampung, kesannya tidak seperti biasanya,” ujar dia. BUD

FOTO: MUJIANTO /PALPRES

Elpiji 3 Kg Bikin Warga MenjeritINDRALAYA. PE- Gas elpiji 3 kilo-

gram benar-benar membikin warga sebagai konsumen menjerit. Pasal-nya, harga bahan bakar itu semakin melambung sementara stok kian susah didapat. Masyarakat berharap pemerintah segera mengendalikan harga elpiji 3kg.

“Saya heran kenapa harga jual elpiji 3kg ini mendadak naik dari Rp15.000/tabung menjadi Rp18.000 hingga Rp20.000. Parahnya lagi mendap-atkannya juga susah. Ini saja saya mendapatkan tabung 3kg di pengecer yang jauh dari kampung dan hargan-

ya pun hingga Rp20.000,” keluh Intan, warga Desa Meranjat III, Kecamatan Indralaya Selatan, Minggu (7/4).

Intan mengaku sudah berkali-kali mendatangi sejumlah penjual dan pengecer untuk mencari elpiji 3kg, namun tak kunjung mendapatkan. Dia hanya berharap kepada pe-merintah untuk dapat meninjau ke lapangan guna memenuhi kebutu-han masyarakat akan gas elpiji 3kg.

“Sangat susah mencari elpiji 3kg, sementara elpiji 12kg banyak di ting-kat pengecer. Tapi kami sudah biasa menggunakan gas 3kg. Memang

dulu, sebelum tabung 3kg ada, kami punya tabung 12kg. Tapi itu sudah lama sekali, karena sulit mencari gas 12 kg, kami beralih ke tabung 3kg. Sekarang malah tabung bersubsidi ini yang langka,” paparnya.

Hal senada diungkapkan Ansor, warga Desa Tebing Gerinting, Keca-matan Indralaya Selatan. Menurut dia, keberadan elpiji 3 kg semakin sulit didapat. Bahkan pihaknya sudah mencari hingga ke luar desa, namun tak kunjung mendapatkannya.

“Saya juga tidak tahu mengapa terjadi kelangkaan elpiji 3kg. Pada-

hal kami sangat membutuhkannya untuk memasak sehari-hari,” keluh bapak empat anak ini.

Terpisah, salah satu pengecer elpiji di Indralaya Selatan, Darul mengaku, kelangkaan gas elpiji ukuran 3kg su-dah dirasakan sejak dua minggu tera-khir. Sejak saat itu, distribusi gas elpiji mulai tersendat sehingga berdampak terhadap tidak terpenuhinya kebutu-han masyarakat akan elpiji 3kg.

“Tiga pekan lalu sudah mulai langkah, ada ada tapi harganya Rp18.000, nah sepekan terakhir ini sangat sulit mencarinya. Kelangkaan

ini tentunya akan berimbas terh-adap harga jual elpiji,” ujarnya.

Biasanya, imbuh Darul, harga elpiji hanya sekitar Rp14.000 hingga Rp15.000/tabung. Namun kini di-jual Rp18.000/tabung. “Kami akui juga memang distribusi elpiji dari Pertamina juga tersendat sehingga berdampak terhadap pelanggan. Biasanya distribusi elpiji sekitar 50 tabung dan langsung habis semua, sekarang minta 10 tabung saja, ba-rangnya tidak ada. Kalau ada itupun, harganya cukup tinggi dan terpaksa kita jual tinggi juga,” ujar dia tanpa

menyebut berapa harga di depot.Sementara itu, Kadisperindagkop

Ogan Ilir, H Tapip mengaku baru mengetahui adanya kelangkaan elpiji 3kg. Dia berjanji akan segera menindaklanjutinya.

“Kelangkaan elpiji ini mungkin saja akibat dari adanya informasi soal kenaikan gas elpiji 12kg sehingga banyak yang beralih ke elpiji 3kg. Akibatnya, elpiji 3kg menjadi langka di pasaran. Nanti kami cek ke lapangan dan koordinasikan ke Pertamina agar kuota gas elpiji 3kg dapat ditambah,” kata dia singkat. VIV

Tambah Lahan Sawah 7 Hektar

MARTAPURA,PE- Untuk terus berupaya meningkat-kan produksi padi tahun ini, Pemkab OKU Timur (OKUT) melalui Dinas Tanaman Pan-gan dan Hortikultura (TPH) akan melakukan penambahan lahan persawahan.

Kepala Dinas TPH OKUT, Ir Tubagus Sunarseno, MSi, Sabtu (7/4), mengatakan, pe-nambahan lahan untuk me-nanam padi seluas 7 hektar. “Dalam penambahan lahan pertanaman padi kita melibat-kan langsung kelompok tani (koptan),” ujar dia.

Melibatkan koptan artinya jika ada anggota koptan yang memiliki lahan-lahan kosong bisa diusulkan untuk disiap-kan bibit. Namun, kata Tuba-gus, selain melibatkan koptan, pihaknya juga melakukan sur-vey untuk mencari lahan kosong yang bisa dimanfaatkan.

“Biasanya yang diusulkan koptan kebanyakan dari per-sawahan irigasi sedangkan

yang kita cari kebanyakan dari persawahan tadah hujan,” ujarnya.

Penetapan penambahan lahan persawahan tersebut, menurut Tubagus, akan di-siapkan secepatnya, paling tidak sebelum pertengahan 2013.

“Ini tak lain untuk pen-ingkatan produksi padi. Kita targetkan dengan penam-bahan 7 hektar lahan bisa memberikan penambahan produksi lebih dari 1 persen dari total hasil per musim panen,” tandasnya.

Untuk 2012 sendiri, kata Tubagus, lahan persawahan di OKUT mencapai 145 ribu hektar dan untuk 2013 ditar-getkan 152 ribu hektar sesuai dengan penambahan 7 hektar sawah. “Kita berharap penam-bahan lahan persawahan akan berdampak positif terhadap peningkatan produksi padi khususnya 2013 ini,” pungkas Tubagus. MAN

Petani di Lempuing Tak Bisa MenanamKAYUAGUNG. PE – Saat ini para

petani di Kecamatan Lempuing Jaya, Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) se-dang melakukan panen untuk tanaman tahap pertama. Namun untuk mengh-adapi penanaman kedua pascapanen, sejumlah petani mengeluhkan kondisi pada musim penghujan saat ini.

Kepala UPTD Dinas Pertanian Ke-camatan Lempuing Jaya, Slamet, Sabtu (6/4), mengatakan, beberapa petani menyampaikan kekhawatiran bakal men-galami gagal tanam karena areal sawah terendam. Jika tetap melakukan penana-man, batang padi akan membusuk akibat tergenang air yang masih tinggi.

Diakui, kebutuhan air untuk mensu-plai tanaman padi sangat dibutuhkan petani dalam mengaliri areal persawa-han. Namun yang ditakutkan, dengan kondisi hujan yang hampir setiap saat turun, khususnya di wilayah OKI, akan

membuat suplai air berlebihan.”Kalau kondisi hujannya terus-

terusan, bukan tidak mungkin tanaman padi yang baru ditanam akan busuk dan mati, karena kelebihan suplai air yang menggenangi persawahan, dengan demikian para petani terancam gagal tanam,” ujar Slamet.

Dikatakannya, persawahan di wilayah Lempuing ini termasuk sawah tadah hujan. Artinya, saat memasuki musim hujan persawahan baru bisa ditanami padi, sementara kalau musim kemarau tanah akan kering dan tidak bisa ditanami. ”Tetapi kalau hujan terus mengguyur dan tidak kunjung berhenti, hal ini tentu membuat persawahan akan tergenang banjir, tetapi para petani tetap berusaha membuat kanal untuk membuang air, kita berharap intensitas hujan tidak berlebihan,” harapnya.

Selama musim tanam pertama

hingga menjelang puncak panen sekitar pertengahan April, sejumlah kendala pasti pernah dialami oleh para petani. Namun hal tersebut juga bisa diantisi-pasi terutama dalam menghadapi se-rangan hama, seperti tikus dan lain se-bagainya. ”Kalau untuk hama pastinya sudah menjadi kendala, tapi itu semua sudah bisa diatasi, seperti dengan ra-cun pembasmi hama dan bantuan dari pihak Dinas Pertanian,” kata Slamet.

Dia juga berharap, dari hasil panen nanti produksi padi, khususnya yang berasal dari Kecamatan Lempuing Jaya, akan mengalami peningkatan, dari tahun-tahun sebelumnya. Apalagi saat ini para petani di kecamatan setempat telah dilengkapi dengan sejumlah alat pertanian yang dapat membantu proses penanaman dan pemanenan. Seperti mesin pembajak sawah, mesin pena-nam padi, dan mesin perontok padi.

Sementara menurut Kepala Dinas Pertanian OKI, Ir Asmar Wijaya, saat ini para petani di Kecamatan Lempu-ing Jaya, dalam tahapan menghadapi puncak panen. Sekitar April, Mei, dan Juni, petani sudah memasuki musim tanam kedua, sehingga pada penana-man padi memerlukan suplai air untuk pertumbuhan.

Oleh karena itu, kata Asmar, dengan didukung adanya hujan tentu sangat te-pat, karena biasanya pada masa tanam kedua curah hujan mulai berkurang, apalagi sawah di kawasan Lempuing merupakan sawah tadah hujan. ”Jadi saya kira tidak ada masalah mengenai hujan saat ini, masalah itu bisa diatasi dengan membuang air dengan mem-buat kanal. Karena bagaimanapun juga pihak Dinas Pertanian akan tetap membantu dalam hal meningkatkan produktivitas padi,” tandasnya. IAN

Melalui Jalan Santai Menuju Pemilu JurdilKukuhkan Anggota PPS

Tunjangan Perangkat Desa Capai Rp3,9 MiliarKAYUAGUNG. PE - Triwulan

pertama tahun 2013, Bupati Ogan Komering Ilir (OKI) H Ishak Mek-ki, secara langsung menyerahkan dana tunjangan bagi perangkat desa senilai Rp3.940.650.000. Tunjngan itu untuk 321 desa/ke-lurahan di 18 kecamatan di OKI.

Bupati Ishak Mekki, saat me-nyampaikan dana tunjangan perangkat desa di Kecamatan Teluk Gelam beberapa waktu lalu, mengatakan, dana itu terdiri atas Rp3.179.550.000 untuk tun-jangan para kepala desa (Kades), kaur dan kepala dusun (kadus), kemudian Rp761.100.000 untuk tunjangan ketua sampai ang-gota Badan Perwakilan Desa (BPD) di 321 desa/kelurahan yang tersebar di 18 kecamatan dalam Kabupaten OKI.

Dana tersebut untuk triwu-lan pertama, terhitung sejak Januari-Maret 2013. Dengan tunjangan tersebut, diharap-kan para kades dan perangkat desa dapat benar-benar men-jalankan tugas dengan baik. Jika untuk triwulan pertama diang-garkan sebesar Rp3.179.550.000, maka dalam satu tahun Pemkab

OKI harus mengeluarkan dana Rp12.718.200.000 untuk tunjan-gan kades, kaur, dan kadus.

Sementara tunjangan BPD, Pemkab OKI telah mengang-garkan Rp761.100.000 untuk tiga bulan pertama. Maka dalam satu tahun harus dianggarkan Rp3.044.400.000.

Bupati mengatakan, pembe-rian tunjangan tersebut sebagai bentuk perhatian Pemkab Oki agar kades, perangkat desa, serta BPD dapat bekerja seoptimal mungkin melayani masyarakat. “Pemberian tunjangan untuk perangkat desa, mulai dari kepala desa, kaur, kadus, hingga BPD, merupakan hal yang wajar, mer-eka adalah orang-orang yang mengabdi untuk mesyarakat, ter-utama di desa masing-masing,” tukas Ishak Mekki.

Tunjangan tersebut diberikan secara langsung oleh orang no-mor satu di Bumi Bende Seguguk kepada para kepala desa hingga perangkatnya. “Dengan diberikan secara langsung seperti sekarang ini, tentu akan lebih memotivasi mereka agar lebih maksimal lagi dalam melayani masyarakat

di desanya masing-masing,” harapnya.

Bukan hanya peangkat desa, kata Bupati, Pemkab OKI juga te-lah memberikan insentif kepada seluruh pemangku adat yang ada di Kabupaten OKI. “Sejak tahun 2012, Pemkab OKI telah menganggarkan insentif para pe-mangku adat, ini sebagai bentuk perhatian kita kepada para tokoh adat yang selama ini bekerja keras untuk mempertahankan dan mengajarkan adat istiadat daerah, sehingga adat kebudayaan itu tidak hilang,” ujar dia.

Se m e n t a ra i tu , m e n u r u t Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat Desa (BPMD) OKI, H Nehru Saleh melalui Ka-bid Pengelolaan Keuangan H Jumadi Yakkup, Pemkab OKI juga te lah menganggarkan dana sebesar Rp23 miliar un-tuk Alokasi Dana Desa (ADD) bagi 321 desa yang tersebar di Kabupaten OKI.

”Jadi untuk insentif nanti pem-bayarannya bukan lagi di kita, tetapi di Bidang Pemerintahan Desa, karena tidak menggunakan dana ADD.” tandasnya. IAN

TERGENANG Areal persawahan di Kecamatan

Lempuing, OKI yang masih tergenang air, Sabtu (6/4).

Kondisi ini membuat petani khawatir tak bisa menanam

karena batang padi hanya akan membusuk akibat terendam air.

STARTKetua KPUD Ogan Olir Amrah Muslimin (memegang bendera) melepas peserta jalan santai dengan tema “Menuju Pemilu Jujur dan Adil (Jurdil)”, Minggu (7/4). Start dimulai di halaman gedung KPU OI.

FOTO: WIJDAN /PALPRES

MUSI RAWAS. PE - Hingga saat ini pihak PT Serelaya Merangin Dua (SRMD) belum bergeming atas keterlambatan upaya perbai-kan akses jalan warga Desa Pauh I, Kecamatan Rawas Ilir, Kabupaten Mura. Kerusakan lebih kurang, sepanjang 300 meter lantaran adanya pipa milik perusahaan. Sehingga, salah satu perusahaan yang berniat untuk memperbai-kinya batal melaksanakan karena adanya pipa.

Selain warga sekitar, para supir angkutan pedesaan (Angdes) yang biasa melintas dilokasi terse-but ikut merasakan ketidaknya-manan lantaran dipungut iuran atau pungli. Se-bab kendaraan a n g d e s d a r i arah Desa Pauh I menuju Kota Lubuklinggau dan sebaliknya ban-yak yang mogok. “Kalau mobil kita tidak akan lewat. Tapi kalau mobil double gardan bisa lewat,” kata supir Angdes Ali.

Menurutnya, kondisi jalan ber-tambah parah ditimpa hujan hampir setiap malam. “Kalau mobil kita tidak akan lewat. Tapi kalau mobil double gardan bisa lewat. Itupun harus membayar uang Rp20 ribu hingga Rp30 ribu sekali lewat. Sekarang tidak bisa lewat, karena jalan sudah ditutup oleh pemilik kebun. Terpaksa kalau mau be-rangkat ke Linggau menunggu hari tidak hujan,” bebernya.

Senada diungkapkan Regen, jalan rusak dan berlumpur su-dah terjadi sejak banjir melan-da Desa Pauh I beberapa bulan lalu. Namun, hingga saat ini belum ada tanda-tanda akan diperbaiki. “Sampai sekarang belum ada tanda-tanda akan diperbaiki,” ungkapnya.

Padahal kata dia, jalan tersebut merupakan urat nadi masyarakat mau berangkat

nyadap karet dan mengangkut hasil bumi lainnya. “Katan-ya belum diperbaikinya jalan karena terkendala pipa minyak milik PT SRMD,” katanya.

Sementara itu, Kepala Desa Pauh I, Kecamatan Rawas Ilir, Juherman, menjelaskan bahwa jalan yang rusak sepanjang 300 meter akan segera diperbaiki. Perbaikan jalan ini, memakai alat berat dari perusahaan perkebunan dan pertamban-gan diwilayah Kecamatan Rawas Ilir. “Sebenarnya jalan rusak sudah lama akan diper-baiki. Tapi karena kendala cua-ca perbaikan jalan terkendala,”

terangnya.Dia menam-

bahkan, jalan yang rusak terse-but akan ditim-bun memakai ta-nah. Sedangkan lumpur-lumpur yang ada dijalan akan diangkat menggunakan alat berat. Sete-lah penimbunan memakai tanah dilanjutkan den-gan penimbunan memakai batu. “Untuk alat berat seperti greder, eskavator dan kompek t idak ada kendala. Kar-

ena perusahaan sudah berjan-ji, kapanpun dibutuhkan alat berat akan diletakan dilokasi perbaikan jalan,” tegasnya.

Sebenarnya, sambung dia, sekarang ini masyarakat patut bersyukur perusahaan sudah mau membantu memperbaiki jalan. Kalau sebelumnya sangat sulit mau meminjam alat untuk perbaikan jalan. “Dulu sulit. Alhamdulilah sekarang perusahaan sudah bisa membantu,” jelas dia.

Terpisah, Humas PT SRMD, Rifai, ketika dihubungi lagi-lagi tidak dapat dikonfirmasi. Pasalnya nomor ponsel prib-adinya tidak aktif. Begitu juga dihubungi melalui Short Mas-sage Service (SMS) tak kunjung dibalas. IMR

SUMSELPALEMBANG EKSPRES SENIN, 8 APRIL 2013 Halaman 13

Bupati: Waspada Human Trafficking

Mobdin BakalDipasang Stiker

LAHAT. PE – Peraturan pelarangan pembelian Bahan Bakar Minyak (Bersubsidi) bagi Mobil Dinas (Mobdin), pejabat di Lahat kian diperketat. Bupati Lahat, Saifudin Aswari Rivai menegaskan segera mengambil sikap agar keputusan tersebut berjalan maksimal dan efektif.

Ini dilakukan, untuk mensiasati kecurangan masih adanya kendaraan dinas yang nekat mengganti nomor plat kendaraannya. Karena masih membeli BBM Bersubsidi di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU), pihaknya akan memasang stiker khusus bagi masing masing kendaraan pejabat dan dinas. “Sejak dilakukan pelarangan oleh Pemerintah Pusat, kendaraan dinas tidak boleh membeli BBM subsidi maka Pemerintah Kabupaten Lahat sudah mensosialisasikan agar dipatuhi,” tegasnya.

Aswari juga menyayangkan, masih adanya masih adanya kendaraan yang diganti plat dinas (plat merah) dengan plat pribadi (hitam), untuk membeli BBM bersubsidi dan ini menjadi akan menjadi perhatian khusus.

“Langkah kita untuk memasang stiker sudah tepat. Selain itu, kita juga mendata kendaraannya agar kecurangan tidak kembali terjadi. Ini berlaku untuk kendaraan dinas khusus roda empat. Den-gan stiker tersebut, kita juga bisa berkoordinasi dengan pihak SPBU agar tidak menjual BBM ke-pada kendaraan itu” jelasnya.

Menanggapi keputusan ini, Ketua Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) Kabupaten Lahat, Sanderson mendukung penuh pemberlakuan stiker bagi kendaraan dinas khususnya roda empat atau lebih karena dapat mengurangi konsumsi BBM bersubsidi di Kabupaten Lahat. Selain, bisa mengakomodir BBM sesuai dengan peruntukannya, keberadaan stiker ini, juga menjadi upaya peningka-tan disiplin bagi Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang ada dilingkungan Pemkab Lahat. “Hasil evaluasi kita, setidaknya ada 400 unit lebih kendaraan dinas roda empat . Bila pengawasan diberikan kepada kepala daerah, tentu tingkat konsumsi BBM bersubsidi dapat digunakan dengan efisien, termasuk peny-impangannya bisa ditekan,” tukasnya. HKY

LAHAT. PE – Untuk mencegah terjadinya kasus perdagangan manusia (Human Trafficking) di kabupaten Lahat, Bupati H Saifudin Aswari Rivai meminta kepada seluruh masyarakat untuk waspada dan mendukung upaya Pemberantasan Tindak Pidana Perdagangan Orang (PTPPO) ini.

Dirinya menilai, salah satu faktor pendorong terjadinya aktivitas perdagangan orang adalah ketidakmampuan masyarakat, untuk mempertah-ankan anggota keluarganya supaya tidak putus sekolah dan dapat melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi. Tak hanya itu, oknum oknum petugas pemerintah yang membantu pemalsuan data juga menjadi faktor pendorong utama terjadinya tindak kejahatan ini.

“Maraknya kasus perdagangan orang ini meru-pakan kejahatan yang sulit diberantas. Bahkan tidak hanya Indonesia , masyarakat Internasional juga menilai aksi ini merupakan bentuk perbuda-kan modern dan pelanggaran terhadap Hak Azazi Manusia (HAM). Bentuk seperti ini yang sangat kita cegah jangan sampai terjadi di Kabupaten Lahat,” tegasnya, Minggu (7/4).

Selain itu, kasus hilangnya dua bersaudara yang berasal dari Kecamatan Kikim Timur be-berapa waktu lalu, hingga kini nasibnya belum diketahui juga mendapat perhatian serius dari Pemkab Lahat.

“Kita belum bisa memastikan apakah ini termasuk kasus dugaan penculikan oleh oknum yang memperdagangkan orang/anak. Hanya kita berharap agar pihak kepolisian secepatnya melakukan penyelidikan dan menemukan titik terang keberadaan kakak beradik itu,” katanya.

Menurutnya, mengatasi permasalahan perda-gangan orang ini sangat sulit terealisasi jika tidak didukung semua pihak. Keterlibatan semua pe-mangku kepentingan, mulai dari instansi pemerin-tah, Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM), ormas yang tergabung dalam sebuah kemitraan dinilai cukup efektif untuk meredam masalah ini. “Dalam surat edaran itulah, kita imbau kepada seluruh masyarakat untuk tetap berhati hati. Memberikan perhatian untuk melindungi dan menjaga kaum perempuan dan anak disekitar kita,” tegas dia.

Senada juga ditegaskan Kapolres Lahat, AKBP Budi Suryanto, Polres Lahat siap mendukung penuh surat edaran yang dilakukan Pemkab Lahat tersebut. Terlebih lagi, luasnya wilayah Lahat san-gat berpotensi untuk terjadi indikasi kasus tersebut. “Untuk kasus perdagangan manusia, di Kabupaten Lahat belum pernah kita temukan. Kita harap tidak akan terjadi kedepannya,” terangnya.

Disinggung, mengenai titik terang keberadaan kakak beradik warga Kikim Timur yang menghil-ang hingga kini, Budi mengaku terus melakukan pengembangan, termasuk meminta keterangan kedua orang tua korban dan sejumlah saksi terakhir yang melihat korban sebelum menghilang. “Penye-lidikan terus kita lakukan,” tandasnya. HKY

“Untuk alat berat seperti greder, eskavator

dan kompek tidak ada kendala. Karena perusahaan sudah berjanji, kapanpun

dibutuhkan alat berat akan diletakan dilokasi

perbaikan jalan,”

FOTO: IMRON / PALPRES

Puluhan Ekor Ayam Mati MendadakLUBUK LINGGAU. PE - Puluhan

ekor ayam kampung peliharaan mi-lik warga jalan Karya II, No 80 RT 09, Kelurahan Cereme Taba Kecamatan Lubuk Linggau Timur II, Kota Lubuk Linggau. Diketahui, sejak tiga hari terakhir mati mendadak.

Kasus matinya jenis unggas itu, seperti diungkapkan Nanik (34), Ibu Rumah Tangga (IRT) kepada Palem-bang Ekspres, Minggu(7/4). Menurut ibu tiga orang anak ini, jumlah ayam kampong peliharaannnya itu seban-yak 25 ekor. “Semuanya sudah cukup besar, bahkan ada yang sedang berte-lur,” bebernya.

Sementara itu, Arif, warga set-empat mengaku, memiliki ayam

sebanyak 15 ekor yang masih kecil berumur berkisar antara 2-3 bulan. Malam pertama kata dia, Jumat (5/4) sebanyak 4 ekor ayam dewasa dida-pati pada pagi harinya telah mati. Kemudian siangnya, Sabtu (6/4) se-banyak 4 ekor terdiri dari 2 ekor ayam dewasa dan 2 ekor lainnya, tiba-tiba mati mendadak.

Sedangkan pada Sabtu malam(7/4) sebanyak 3 ekor ayam berumur lebih kurang juga mati mendakan. “Semen-tara kemarin, Minggu(7/4), seekor ayam juga semur 3 bulan tiba-tiba mati mendadak,” akunya.

Ditambahkan mantan Ketua RT 09 ini, tidak menyangka sama sekali kalau puluhan ayam kampung peli-

haraannya yang baru saja berkem-bang biak, tiba-tiba mati mendadak sebab sebelumnya kondisi ayam tidak menunjukan gejalah aneh misalnya, tampak lesu. “Mulanya, kondisinya kelihatan sehat-sehat saja, tidak ada gejalah lesu seperti sakit,” terangnya.

Sambungnya, sebelumnya telah melakukan penyemprotan meng-gunakan insektisida secara swadaya. Dikatakannya, sesuai dengan petun-juk yang didapatkan baik pada media cetak maupun elekronik, puluhan ayam mati itu, dibakar lalu dikubur. “Dengan harapan tidak menular baik kepada ayam lainnya dan juga mung-kin kepada keluarganya,” harapnya.

Lebih lanjut dia mengatakan,

warga yang tinggal di lorong Langgar Al-Ikhlas itu, memang hampir setiap tahun kasus ayam mati terjadi. “Selain itu, serangan ayam mati terjadi pada musim pancaroba,” kata dia.

Beberapa waktu lalu kata dia, ada juga warga lainnya, ayamnya juga mati mendadak, namun tidak benyak cuma 5 ekor. Sedangkan, puluhan ekor ayam kampung miliknya hingga kini tetap segar bugar.

Kasus matinya ayam menurutnya, telah dilaporkan secara tertulis kepa-da Ketua RT. “Harapan nantinya dapat dilanjutkan kepada pihak yang terkait, untuk melakukan antisipasi agar tidak menimpa ayam ternak warga lain-nya,” tukasnya. RIF

Sosialisasikan Pemilu,KPUD Gelar Jalan Sehat

Ganti Rugi Bakal Digulirkan PertaminaPRABUMULIH. PE - Tim In-

ventarisasi TLJ 25 INF yang ter-diri dari Pertamina EP, instansi dinas Pemkot Prabumulih dan aparat keamanan, mulai mendata kerugian dampak bocornya sem-buran gas di sumur pengeboran minyak.

Manager Humas Pertamina EP, Agus Amperianto menjelaskan, pendataan dilakukan, Minggu (7/4) di warga ring 0–300 meter dan 301–500 meter dari pusat kick gas. Data dari warga nantinya, akan digunakan sebagai dasar pemberian kompensasi atas kebi-singan sebagai dampak terjadinya kick gas di TLJ 25 INF.

“Terkait kompensasi kebis-ingan atau ketidaknyamanan, disepakati oleh tim inventari-

sasi bahwa untuk kompensasi dihitung dari jumlah orang, dan perhitungannya adalah diberi-kan dalam satu kali kejadian,” jelasnya.

Sementara, untuk masyarakat yang bertempat tinggal di luar ring 1 dan ring 2 (radius lebih dari 500 m), tidak mendapat kompensasi atas kebisingan atau ketidaknya-manan. Lebih lanjut, terkait untuk kompensasi penghasilan karena tidak bisa bekerja, disepakati tim bahwa kompensasi.

“Penghasilan diberikan kepada warga yang di wilayah ring 1 dan ring 2 yang tidak dapat melak-sanakan pekerjaan atau usaha karena kejadian kick di lokasi TLJ 25-INF ini, dan besarannya dise-suaikan dengan jenis usaha atau

pekerjaan dari masing-masing warga,” ungkapnya.

Guna menjaga kondisi psikolo-gis warga lanjutnya, Pertamina EP bersama Balai Bina Mandiri Desa Sukaraja memberi berbagai keg-iatan menarik yang melibatkan warga di posko – posko penam-pungan warga, seperti bimbingan belajar bagi warga dengan usia sekolah, lomba ala peringatan 17 agustus, nonton bareng layar tancap dan beberapa kegiatan lainnya.

“Selain itu, Pertamina EP tetap menyediakan tempat penam-pungan warga di di Patra Ria dan Posko Belajar di Ruang Diklat HR untuk memfasilitasi warga agar dapat belajar dengan optimal,” tukasnya. AND

LUBUK LINGGAU. PE – Me-nyongsong satu tahun Pemilihan Umum (Pemilu) 2014, Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kota Lubuk Linggau gelar jalan sehat, Minggu(7/4). Mengusung tema “jalan Sehat menuju pemilu jujur dan adil”, dilepas langsung Walikota Lubuk Linggau, Drs H SN Prana Putra Sohe, MM yang dihadiri Wakil Walikota, H Sulai-man Kohar, SH MH.

Rute dimulai dari Lapangan Merdeka menuju jalan Yos Su-darso (Jalan Protokol/red), kemu-dian Simpang Lintas RCA–jalan Kenanga II– jalan Jend Sudirman. Lanjut lagi ke Simpang Pemiri–jalan-Garuda Hitam dan finish di Lapangan Merdeka.

Dijelaskan, Ketua KPUD Kota Lubuk Linggau, Umar Zipin Mar-be didampingi Devisi Hubungan Lembaga dan Informasi Pemilu, Hendri Almawijaya, gerak jalan sehat satu tahun menyongsong Pemilu 2014, merupakan salah satu upaya sosialisasi kepada masyarakat.

Karena, adanya momentum ini secara tidak langsung tahapan Pemilu 2014, sudah dimulai dan harus diketahui oleh segenap lapisan masyarakat Indonesia khususnya masyarakat Kota Lubuk Linggau.

Ditambahkan, Sekretaris KPUD Kota Lubuk Linggau, Walyus-man, gerak jalan sehat bertujuan menyemarakkan agenda yang sangat penting. Sementara itu, Wakil Walikota, H Sulaiman Kohar mengungkapkan, senang dan menyambut baik acara yang telah dilaksanakan jajaran KPUD.

“Kepada masyarakat Kota Lubuk Linggau, agar memastikan telah terdaftar sebagai pemilih. Hak suara yang dimikili seba-

gai warna negara itu, sangatlah penting guna menentukan ke-langsungan pembangunan untuk lima tahun yang akan datang,” pesannya.

Acara dihadiri Ketua DPRD, Hasbi Asadiki, Kapolres, AKBP Chaidir, Sekda, H Parigan dan para pejabat dilingkungan Pemer-intah Kota Lubuklinggau itu den-gan peserta selain jajaran KPUD, PPK, PPS dan para pengurus partai peserta Pemilu 2014 serta masyarakat umum. Selain itu, ber-bagai hadiah antara lain 1(satu) unit sepada motor bantuan dari Pemerintah Kota Lubuklinggau, dalam hal ini Walikota, H SN Prana Putra Sohe dan hadiah lainya sep-erti LCI, Kulkas, Sepada Gunung, kompor gas dan lainnya.

Sementara itu, di Lahat Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabu-paten Lahat juga menggelar gerak jalan sehat, tujuannya tak lain untuk mensosialisasikan pelaksa-naan Pemilihan Umum (Pemilu) Jujur 2014. Gerak jalan sekali-gus merangkul masyarakat agar berpartisipasi aktif dalam pesta demokrasi itu, juga dilaksanakan serentak di berbagai daerah.

Jalan sehat dimulai sekitar pukul 07.00 WIB dengan start dari halaman GOR Lahat, menuju Talang Kapuk, kelurahan Pasar Lama, belok ke jalan RE Martadi-nata, dan finish kembali ke hala-man GOR. Jalan sehat yang digelar secara sederhana tersebut, diikuti oleh peserta dari anggota KPU, Panwaslu, Pemkab Lahat dan sejumlah anggota Parpol.

Ketua KPU Darsi Elyanto men-gatakan kegiatan ini menjadi salah satu upaya mengingatkan masyarakat untuk aktif mengawa-si pemilu mendatang dan meng-gunakan hak pilihnya. Disamping

itu, partisipasi masyarakat dalam menggunakan hak pilihnya dalam pemilukada bupati dan pilgub pada 6 Juni 2013 nanti, sangat me-nentukan pemimpin lima tahun mendatang.

“Angka partisipasi penduduk dalam memberikan suara pada pemilu nanti, diharapkan men-ingkat, sehingga pemilu berjalan lancar,” ungkapnya. Dirinya ber-harap, pada pemilu nantinya, dapat berjalan sebagaimana mes-tinya, lebih baik dari pelaksanaan 2009 lalu. Oleh sebab itu, peran serta dan proaktif dari semua ele-men termasuk didalamnya ang-gota panitia pemilihan kecamatan (PPK) dan panitia pemunggutan suara (PPS), sangat diharapkan.

Berbeda dengan di Pagaralam, jalan sehat yang digelar Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Pa-garalam serentak dengan wilayah lain di seluruh Indonesia tampak sangat sepi peminat atau kurang greget kemarin (7/4). Hanya pulu-han orang yang terlihat mengikuti prosesi gerak jalan yang dibuka di Terminal Nendagung, Alun-alun Selatan, Pagaralam Selatan dan berakhir di Alun-alun Utara, Ke-lurahan Beringin Jaya Pagaralam Utara itu.

Menurut, Ketua KPU Kota Pa-garalam, Ubaidillah Zuhri, dalam sambutannya, acara tersebut dihelat KPU se-Indonesia dalam rangka menyambut pelaksanaan pemilu legislatif tahun 2014 dan untuk menyosialisasikan gerakan untuk pemilu yang jujur dan adil. “Kita baru saja selesai melaksana-kan pemilihan kepala daerah yang berlangsung aman dan damai, ke depan kita songsong pemilu legislatif dengan jujur dan adil serta transparan,” ujarnya. RIF/HKY/KOE

DPRD Mura Kritisi Kualitas Air PAM

Angdes Mogok Pungli Menggila

MUSI RAWAS. PE - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Mura mengaku, banyak men-erima laporan dari masyarakat yang mengeluhkan jeleknya kualitas air milik Perusahaan Air Minum (PAM). “Banyak keluhan dari warga, khususnya di Desa Lawang Kidul, Keca-matan Rupit terkait dengan kualitas air PAM,” ujar Anggota Komisi IV DPRD Mura, Isa An-sori AR SH.

Menurutnya, delapan bulan yang lalu proses penyedotan air PAM di Kecamatan Rupit melalui saringan. Nah seka-rang tidak lagi, dimana proses penyedotannya dari sungai dan secara langsung kerumah-rumah. “Jadi kalau air keruh, otomatis secara langsung tidak melalui proses lagi. Kita me-nyayangkan. Kalau di Kecama-tan Karang Dapo, Sorolangun dan Rawas Ulu, itu berbeda

dengan Rupit,” ungkapnya.Dia mengharapkan, agar

PAM atau Dinas terkait un-tuk segera memperhatikan kualitas air di Desa tersebut. “Banyak warga yang gata-gatal di Desa Lawang Kidul sesudah memanfaatkan air itu,” jelasnya.

Kepala Dinas PU Cipta Karya (PUCK) selaku Dinas yang mem-bawahi Perusahaan Air Minum (PAM) di Kabupaten Mura, Kary-asid mengaku, pihaknya akan segera melakukan pengecekan lapangan bila benar adanya air PAM yang masuk kerumah warga tanpa melalui proses pe-nyaringan terlebih dahulu.

“Kita akan segera melakuka pengecekan informasi itu. Tapi yang pasti, kita melaksanakan-nya dengan proses penyaringan. Sehingga, air bersih dan bisa dimanfaatkan masyarakat un-tuk memenuhi kebutuhannya sehari-hari,” tandasnya. IMR

JALAN SEHATRatusan peserta jalan sehat yang digelar KUPD Lubuk Linggau yang merupakan sosialisasi pemilukada 2014 tampak tengah dilepas Wakil Walikota H Sulaiman Kohar SH MH.

PENYARINGANBerbulan-bulan proses penyedotan air PAM di Kecamatan Rupit melalui saringan tidak berfungsi dengan baik.

FOTO: RIF'AT / PALPRES

Dalam Semalam Dua Pembunuhan Terjadi

PALEMBANG.PE - Dalam semalam di Kota Palembang terjadi dua kasus pem-bunuhan. Kejadian pertama dialami seorang pedagang nanas bernama Bayu (18), yang tewas di tusuk di arena hiburan Organ Tung-gal (OT) di kawasan Pasar Buah Pasar Induk Jakabaring, Kelurahan 15 Ulu, Kecamatan Seberang Ulu (SU) I Palembang, pada Sabtu (6/4) sekitar pukul 17.00 WIB.

Warga Desa Tanjung Medang, Kecama-tan Gelumbang, Kabupatan Muara Enim ini tewas karena menderita satu luka tusuk dipunggungnya setelah sempat terjadi salah paham dengan pelaku di arena OT.

Informasinya, sebelum kejadian korban yang masih bujangan ini datang ke arena OT di lokasi kejadian untuk menghibur

diri. Namun, saat diarena OT itu, terjadi kesalahpahaman sehingga terjadi keributan antara korban dan pelaku.

Ketika terjadi keributan itu, ternyata kor-ban ditusuk pelaku sebanyak satu kali. Oleh teman-temannya, korban sempat dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bari. Dalam perjalanan menuju rumahs akit, jari kaki putus akibat gesekan dengan aspal, dan akhirnya nyawa korban tidak dapat diselamatkan lagi.

Dari keterangan seorang pedagang buah, Irmawan (25), jika dirinya memastikan korban tidak punya musuh. “Makanya aku mau melihatnya, karena selama ini korban orangnya biasa-biasa saja dan tidak ada musuh. Untuk pelakunya belum tahu siapa, tapi kasus ini sudah dilaporkan ke polisi,” terang Irmawan.

Kurang dari dua jam, sekitar pukul 18.30 WIB, persitiwa pembunuhan sadis juga ter-jadi disamping Posko Tempat Pemungutan Suara (TPS) 06, Jalan Faqih Usman, Lorong

Saudagar Yuching, Kelurahan 3-4 Ulu, Keca-matan SU I Palembang.

Korbannya seorang tukang ojek bernama Imron (50) yang tinggal tak jauh dari lokasi kejadian. Sedangkan pelaku pembunuhan diketahui merupakan tetangga korban Im-ron sendiri berinisial SH (50).

Korban Imron tewas dilokasi kejadian setelah dicincang dengan 21 luka ba-cokan dan tusukan pasang. Luka-luka yang dialami korban Imron yakni di kaki kiri empat lubang, kaki ka-nan tujuh lubang, tangan kanan jempol putus, tiga jari putus, di tangan kiri tiga jari nyaris putus, jempol juga putus. Lalu di leher samp-ing kiri dua lubang, di kening tiga lubang dan di punggung satu lubang luka tusukan.

Berdasarkan informasi yang berhasil diperoleh, pembunuhan sadis itu terjadi saat korban yang telah dibuntuti pelaku sedang melintas dilokasi kejadian. Tiba-tiba

dari belakang pelaku yang telah merencana-kan aksinya, langsung mendorong korban hingga jatuh tersungkur.

Saat korban berusaha bangun dan lari, tanpa banyak basa basi pelaku langsung menghujani korban dengan bacokan parang hingga tewas seketika di lokasi kejadian. Set-elah menyaksikan korbannya tewas, pelaku

langsung melarikan diri.

Me l i h a t k o r b a n tewas terkapar ber-simbah darah, warga

langsung melaporkan kejadiannya ke Mapolsekta SU I Palem-

bang. Kemuidan jenazah korban Imron langsung dievakusi dan dibawa ke kamar jenazah RSUD Bari untuk di Visum.

Dari keterangan dari Ketua RT 5, Julkifli (48), setahunya pelaku ini memang sudah lama dendam dengan korban. Dimana pelaku merasa cemburu dengan istro kor-ban. Dan memang antara korban dan pelaku

sudha sering ribut mulut.“Memang mereka berdua itu sudah sering

ribut mulut, tapi kami tidak menyangka sama sekali kalau bakal separah ini kejadiannya. Sebelum dibunuh korban sempat didorong sampai terjatuh. Nah saat terjatuh itulah, pelaku yang emosi langsung membacok kor-ban seperti dicincang,” terang Julkifli.

Kapolresta Palembang, Kombes Pol Saba-ruddin Ginting MSi melalui Kapolsek SU I Palembang, Kompol M Hadi Wijaya melalui Kanit Reskrim, Iptu Iwan Gunawan SH mem-benarkan jika telah terjadi dua kasus pem-bunuhan yang terjadi di wilayah hukumnya.

“Memang ada peristiwa dua pembunu-han itu, dan kita masih melakukan penye-lidikan lebih lanjut. Untuk kasus di Pasar Buah Jakabaring karena salam paham saat nonton OT, sedangkan kasus yang kedua karena bermotifkan dendam lama. Dua pelaku pembunuhan itu identitasnya su-dah kita kantongi dan saat ini masih dalam pengejaran,” pungkas Iwan. JOE

PALEMBANG EKSPRES SENIN, 8 APRIL 2013 Halaman 14

Polda Sumsel : (0711) 360404/ (0711) 310264Poltabes : (0711) 513334, (SPK) (0711) 510455 Polsek IB I : (0711) 353014 Polsek IB II : (0711) 352973 Polsek IT I : (0711) 351607 Polsek IT II : (0711) 713344

Polsek SU I : (0711) 510128 Polsek SU II : (0711) 510096 Polsek S Gerong : (0711) 596333/ (0711) 598144/ (0711) 598145 Polsek Sako : (0711) 820062Polsek Gandus : (0711) 7365855Polsek Sukarami : (0711) 411585Polsek Kemuning : (0711) 7300930KPPP Boombaru : (0711) 712386Pos Laka Pakjo : (0711) 7920902 Kodim 0418 : (0711) 351637

Denpom 2/4 : (0711) 351843/ (0711) 374836

LBH Palembang : 0711 356153 E-mail : [email protected] Ikadin Palembang : 0811711830/ (0711) 7081830/ 08197830830Pemadam Kebakaran : (0711) 312011 PDAM : (0711) 350079 PLN : (0711) 356911- (0711) 358355

RSMH Palembang (Sentral) : (0711) 354088 RS Charitas : (0711) 350827 RSI Siti Khadijah : (0711) 311884 RS AK Gani : (0711) 354691 RS Muhammadiyah : (0711) 513144 RS Myria : (0711) 411610 RS Ernaldi Bahar : (0711) 410354Informasi Telepon : 108 Layanan Telegram : 165 SLI : 100 Pengakuran Jam : 103

Gangguan Telepon : 117 Ambulance : 118 Bandara SMB II : (0711) 411778 Informasi SMB II : (0711) 413695 Vip Room SMB II : (0711) 410159 Lanud : (0711) 410376 STA Kertapati : (0711) 515555/ (0711) 510201 ULPK BBPOM Palembang : (0711) 371463 Perusahaan Gas Negara : (0711) 717950

TELEPON PENTING

Satu Tewas di OT, Satu Dicincang

Ilegal Tapping Kembali DigagalkanPALEMBANG.PE - Aksi pencurian

minyak mentah asal Sumatera Selatan (Sumsel) atau Ilegal Tapping kembali digagalkan aparat Intel Resmob, Satuan Brimobda Polda Sumsel pimpinan Iptu Ferry Yanto, saat hendak dibawa ke Pelabuhan 35 Ilir, Kecamatan Ilir Barat (IB) II Palembang.

Awalnya petugas berhasil menangkap satu unit truk B 9076 TL yang didalamnya telah dimodifikasi tangki, saat melintas di Jalan Sultan M Mansyur depan Ruko Alfamart, Kecamatan IB II Palembang, kemarin (7/3) sekitar pukul 13.00 WIB.

Selain mengamankan truk modifikasi yang membawa minyak mentah 10 ton itu, petugas juga mengamankan sopir truk bernama Yopi (32), warga Jalan Let-nan Simanjuntak, Lorong Bambu Kuning, RT 18 RW 5, Kelurahan Pahlawan, Keca-matan Kemuning dan kernetnya, Manto yang mengalami tuna rungu sehingga tidak bisa memberikan keterangan.

Berdasarkan nyanyian dari tersangka Yopi, diketahui jika ada dua truk lagi yang sudah berada di Pelabuhan 35 Ilir menung-gu untuk diseberangkan ke Provinsi Bangka Belitung (Babel). Mendapat informasi itu,

petugas langsung melakukan pengemban-gan dan berhasil mendapati dua truk yang masih menunggu antrian untuk masuk kedalam kapal.

Dua truk itu juga merupakan truk modifikasi dengan plat BG 8111 UR dan BG 8443 BA serta masing-masing mem-bawa 10 ton minyak mentah. Sayangnya sopir truk tidak ada di Pelabuhan 35 Ilir sehingga petugas masih menunggu, jika sopir truk akan mengambil truknya untuk diseberangkan.

Dari pengakuan tersangka Yopi jika minyak mentah yang dibawanya itu be-rasal dari Desa Sungai Angit Kabupaten Musi Banyuasin (Muba). Setahunya minyak mentah itu dibeli oleh Nanang dari Karnadi yang ada di Desa Sungai Angit Kabupaten Muba.

“Setahu aku yang punya minyak itu Nanang karena yang mengdendalikan semuanya Nanang termasuk setelah kami sampai di Bangka nanti, Ada yang menyambutnya bernama Wawan. Kalau Karnadi ini yang punya dari Sungai Angit,” ucap tersangka Yopi saat ditemui di Mako Brimob Polda Sumsel, kemarin (7/3).

Yopi menceritakan, awalnya dirinya

dihubungi orangnya Nanang bernama Minhar untuk mengambil minyak mentah itu ke Desa Sungai Angit Muba. Kemudian dirinya mengajak kernet-nya Manto berangkat ke Muba untuk mengambil minyak mentah itu.

“Kami berdua semalam berangkat dari Sungai Angit. Dan untuk membawa minyak mentah itu aku diupah Rp1,5 juta sekali ang-kut. Dalam seminggu aku bisa mengang-kut dua sampai tiga kali. Jadi aku hanya bertugas mengangkutnya saja. Kalau yang mengkordinir di Palembang, ya Nanang itu, tapi kalau di Bangka ada namanya Wawan menyambut kami,” ungkapnya.

Kasat Brimob Polda Sumsel, Kombes Pol Adeni Mohan Daeng Pabali melalui Kasi Intel Resmob, Iptu Ferry Yanto mengatakan, awalnya pihaknya men-curigai ada truk yang melintas di depan Mako Brimob Bukit Besar Palembang.

“Setelah kita melakukan pemeriksaan ternyata didalam truk itu ada tangki mod-ifikasi sehingga anggota kita langsung mengamankannya. Untuk penyidikan lebih lanjut maka akan kita serahkan ke Subdit Tipter Direktorat Reskrim Khusus Polda Sumsel,” pungkas Ferry. JOE

PALEMBANG.PE - Selain menyim-pan sabu-sabu yang hendak dijualnya, ternyata Deddy (23), warga Jalan Kantor Lurah, Kelurahan Sukomoro, Kecamatan Talang Kepala, Kabupaten Banyuasin juga menyimpan satu buah obat kuat didalam saku celana kirinya.

Terkuaknya kasus iru setelah Deddy di-tangkap aparat Unit I, Subdit II, Direktorat Reserse Narkoba Polda Sumsel pimpinan Kompol Dwi Utomo, yang menangkapnya pada Kamis (4/4) sekitar pukul 18.00 WIB, di simpang Betung Jalan Palembang - Be-tung, Km 18, Banyuasian.

Dari tangan bujangan ini petugas ber-hasil menyita barang bukti berupa 27 paket

hemat sabu-sabu siap edar senilai Rp2,4 juta dan satu buah obat kuat yang disim-pannya didalam asku celana kirinya.

Tersangak Deddy mengaku jika sabu-sabu itu merupakan milik temannya berini-sial R yang ada di kawasan eks lokalisasi Teratai Putih, Kampung Baru, Kecamatan Sukarami Palembang. Dan sabu-sabu itu untuk dipakainya sendiri bukan untuk dijual kembali.

“Rencananya sabu-sabu itu mau dipak-ai sendiri. Aku beli sabu-sabu itu dengan R dan kami ketemuan di Kampung Baru. Sedangkan untuk obat kuat itu hanya iseng saja,” terang bujangan ini.

Direktur Reserse Narkoba Polda

Sumsel, Kombes Pol H Teguh Prayitno mengatakan, keberhasilan penangkapan tersangka setelah pihaknya mendapatkan informasi dari masyarakat. Kemudian ang-gota melakukan penyamaran dan berhasil menangkap tersangka.

Terpisah, Satuan Reserse Narkoba Polres OKI pimpinan AKP Rudiansyah SH, kemarin (7/3) juga berhasil menangkap bandar sabu-sabu bernama Ahmad (46), dan seorang pembelinya Ayung (33), keduanya warga Dusun IV Desa Tanjung Menang, Kecamatan Kayuagung, Kabu-paten OKI.

Sewaktu hendak ditangkap, ter-sangka Ahmad berusaha membuang

sabu-sabu ke dalam sungai Komering. Namun usahanya sia-sia, lantaran petugas lebih jeli dengan menemukan lima paket sabu-sabu dalam bungkus plastik mengapung di sungai sekitar lokasi penggerebakan.

Dari tangan keduanya petugas berhasil menyita barang bukti berupa lima paket sabu-sabu diantaranya empat paket kecil yang perpaketnya seharga Rp100 ribu dan satu paket sedang seharga Rp350 ribu, satu unit HP Mito, satu unit HP BlackBerry dan uang tunai sebesar Rp50 ribu.

Tersangka Ahmad mengakui jika sabu-sabu tersebut diperolehnya dari seseorang di kampungnya seharga Rp600 ribu, lalu

sabu-sabu itu kembali dijualnya dengan keuntungan Rp100 ribu. “Sabu-sabu itu aku beli dari seseorang, dan aku baru pertama kali ini menjual sabu dan sudah ditangkap polisi,” kelit tersangka Ahmad.

Kapolres OKI, AKBP Agus Factullah SIk melalui Kasatres Narkoba, AKP Ru-diansyah mengatakan, keduanya akan dijerat dengan UU No 35 tahun 2009 ten-tang Narkotika dengan ancaman hukuman minimal 4 tahun.

“Sekarang tersangka sudah kita amankan dan tengah menjalani pemer-iksaan, saat ini kita tengah melakukan pengembangan untuk mengungkap jarin-gan lainnya,” pungkasnya. JOE/IAN

Lima Kali Tertangkap Mencuri

Luka Tusuk di Leher, Sutikno Tewas Mengapung

PALEMBANG.PE�- Walaupun sudah empat kali ditangkap aparat Polsekta Sukarami Palem-bang, dalam kasus pencurian dompet, ternyata tak membuat Zulman (19) menjadi kapok. Malah, kali ini warga Jalan Sukawinatan, RT 28, Kelura-han Sukajaya, Kecamatan Sukarami ini kembali melakukan aksi pencurian yang lebih besar.

Zulman bersama temannya berinsial D (masih buron), nekat mencuri motor Yamaha Mio warna merah BG 3653 ZD milik Yudi Apri-anto (32), setelah membobol rumahnya yang ada di Jalan Sosial, RT 10 RW 2, Kelurahan Su-kabangun, Kecamatan Sukarami Palembang, pada Rabu (3/5) sekitar pukul 05.00 WIB.

Selain itu, keduanya juga menggasak tiga unit Handphone (HP), serta dompet yang berisi STNK, KTP dan uang tunai sebesar Rp200 ribu.

Namun, ternyata aksi pencurian itu diketahui warga, lalu memberikan ciri-ciri fisik Zulman ke aparat Reskrim Polsekta Sukarami Palembang, sehingga petugas melakukan penyelidikan dan berhasil mengetahui keberadaannya.

Akhirnya, Jumat (5/3) sekitar pukul 11.00 WIB, tersangka Zulman berhasil ditangkap aparat Reskrim Polsekta Sukarami Palembang, pimpinan Iptu David Shidiq, saat sedang berada dirumahnya.

“Tersangka ini sudah beberapa kali kita tang-

kap dalam kasus pencurian. Tapi ternyata ter-sangka tidak kapok-kapok. Malah tersangka kali ini terlibat aksi pencuri sepeda motor. Tersangka kita ketahui setelah mendapat ciri-ciri dari ter-sangka,” ucap Kapolsekta Sukarami, Kompol Imam Tarmudi SIk MH, kemarin (7/3).

Diterangkan Imam, saat ini pihaknya masih melakukan pengembangan guna mencari motor milik korban yang masih dibawa kabur D teman tersangka Zulman. “Kita masih melakukan pen-carian dan mengejar pelaku D yang identitasnya sudah kita kantongi,” tegas Imam.

Sementara tersangka Zulman mengaku saat kejadian dirinya bertugas mengawasi keadaan. Sedangkan temannya D yang masuk kedalam rumah korban setelah menjebol pintu belakang dengan menggunakan palu.

“Setahu aku motor itu ada didalam kamar korban. Aku hanya disuruh D menunggu di jalan, untuk mengawasi keadaan. Awalnya aku mendatangi rumah D dan mengajak mencuri dirumah korban karena sudah dua hari aku pantau,” ungkap tersangka Zulman.

Diakuinya, jika dirinya sudah empat kali tertangkap Polsekta Sukarami dalam kasus pencurian. “Malah aku setiap kali ditangkap dipenjara di LP anak,” tukasnya. JOE

SEKAYU.PE - Sesosok mayat laki-laki ditemukan mengapung dan tersangkut di-tumpukan sampah di perairan Sungai Musi, tepatnya di Dusun Lumba Jaya, Desa Bail-angu, Kecamatan Sekayu, Kabupaten Musi Banyuasin (Muba), Sabtu malam (6/4) sekitar pukul 22.00 WIB. Adanya penemuan mayat ini sempat membuat heboh warga disekitar lokasi penemuan, karena di leher korban ditemukan luka tusukan.

Yang pertama kali menemukan mayat korban pembunuhan itu, seorang nelayan bernama Darmadi (35), yang saat itu sedang mencari ikan di sungai Musi. Ketika itu Dar-madi sedang mengayuh perahunya dan hendak menuju pulang kerumahnya.

Begitu akan menepi, tak jauh dari tumpukan sampah Darmadi mencium aroma yang kurang sedap. Karena penasaran, Darmadi mendekat dan setelah mendekat Darmadi terkejut karena ditemukan sesosok mayat dengan posisi terte-lungkup tersangkut tumpukan sampah.

Adanya penemuan itu, langsung diberi-tahu Darmadi ke warga sekitar sehingga warga beramai-ramai datang ke lokasi penemuan. Lalu warga melaporkannya ke pihak Polsek Sekayu.

Awal ditemukan, korban memiliki ciri-ciri rambut putih, memiliki kumis, tinggi sekitar 165 centimeter dan mengenakan baju kemeja motif kotak-kotak warna biru, serta celana dasar berwarna krem. Disaku celana korban ditemukan sebuah Handphone (HP).

Untuk menyelusuri identitas korban, pihak Polsek Sekayu memeriksa Chip nomor HP yang ada didalam HP korban. Dan setelah dimasu-kan ke HP lain dan ternyata nomor HP korban masih aktif, bahkan ada SMS masuk singkat dari keluarga korban. yang isinya “Pa, Aku sama

yuk Eka nyari sampai ke Indralaya. Balekla Pa,” isi dari SMS tersebut.

Kemudian petugas menghubungi nomor tersebut dan diakui milik anak korban yang bernama Tuti. Petugas lalu mengabarkan perihal tersebut dan mencocokan dengan penjelaskan anak korban dan pihak keluarga. Dan ternyata ciri-ciri yang disampaikan cocok dengan jenazah korban yang ditemukan.

“Dari situlah kita tahu nama korban Sutikno (55), warga Suka Senang, Kecamatan Sukarami, Palembang. Pihak keluarga korban, setelah kita kabari langsung datang ke Sekayu. Sekitar pukul 06.00 WIB, kemarin (7/3) langsung mem-bawa jenazah korban ke Palembang,” terang Kapolres Muba, AKBP Iskandar F Sutisna mela-lui Kanit Reskrim Polsek Sekayu, Aipda Rusdi Sinuraya saat ditemui kemarin (7/3).

Walaupun sudah diambil keluarganya, terang Rusdi, pihaknya masih melakukan penyelidikan terhadap penemuan jenazah korban yang diduga merupakan korban pem-bunuhan. Apalagi dileher korban ditemukan luka tusukan.

“Kita masih melakukan penyelidikan dan di leher korban ada luka tusukan seperti benda tajam. Apakah korban pembunuhan apa bu-kan, kita masih melakukan penyelidikan,” terangnya.

Berdasarkan keterangan keluarganya, be-ber Rusdi, korban telah meninggalkan rumah sejak dua hari lalu dengan mengendarai mobil kijang kapsul miliknya. Mobil tersebut diakui dijadikan mobil rental dan dibawa sendiri oleh korban.

“Dugaan pembunuhan dan mobilnya diam-bil bisa saja terjadi. Tapi belum bisa kita sim-pulkan karena masih dilakukan penyelidikan,” terangnya. YUN

Bujangan Simpan Sabu dan Obat Kuat

MINYAK MENTAHTersangka Yopi dan Manto yang tertangkap Intel Resmob, Satuan Brimobda Polda Sumsel, yang berusaha menyeberangkan 10 ton minyak mentah hasil ilegal tapping saat diamankan di Mako Brimob Polda Sumsel.

FOTO BERRY / PALPRES

INFOTAINMENT SENIN, 8 APRIL 2013 HALAMAN 15

TEMAN CEWEKMC 11.367NAMA q beni mw cr tm cwex ni n0 q.087897999279

MANDIRIMC 11.368PRIA 21 tahun sdah mandiri punya pekerjaan tetap, ingin mencari pacar yg jujur,setia dan ingin serius men-jalani hubungan, gadis atau janda usia di atas 21 tahun tak jdi mslh asal bisa nerima aQ ap adanya, yg berminat hub : 08971655846

SINGLEMC 11.369AQ cowok singgle baik mencari pendamping hidup yg sholehah, cn-tik luar dalam setia n nerima saya serius hub = 081927796325

SUDAH KERJAMC 11.370RICO 26Th Tinggal Di Sekip.Sdh kerja.Aq Mw Cari Tmn Or Pcr Yg Agresif...Usia Min 22Thn Atau Janda Jg Gpp Asal Ok & Max Usia 30Th.Bg Yg Serius Hub “07119232914”

CARI PACARMC 11.371MET PGI MAK COMBLANG BANTUIN AKU DOANG CARI PCR NM AKU RIAN TGL DI PELAJU UMR 30 Thn mau cari pcr umr 20 tahun sampe 28 thn gadis atau janda gk masalah tlpn aja rian 081373034076,gk nerima tlpn dari cowok cuman nerima tlpn dari cewek,gk boleh miskol tlpn langsung

PENGERTIANMC 11.372AKU adi mencari pendamping hidup yang pengertian,usia 18-

30 tahun yang serius silakan hubungi:07118456988,

CARI CEWEKMC 11.373HAI mak comblang,,,,,, namaku iwan,,,, cari cewek yang bisa di ajak bejalan,,,, hubungi ke : 085368511144 atau 08981761116, makasih,,,,,

CARI PACARMC 11.374HAI mak comblang,ini aku rudi umur 29thn,mau cari pacar(cwex)yg umurnya 25 s/d 33 thn aja,gadis,janda n tante pun g apa(hub.rudi 081958323810

MAKSIMAL 32 TAHUNMC 11.375HAI mak comblang,ini aku AAN umur 27thn,mau cari pacar(cwex)yg um-urnya max,32thn aja,gadis,janda n tante pun g apa(085368048044)

JADI SUAMIMC 11.376DUDA 40 th cri wnt psk mntan psk tuk brshbat siap jd suami psk no q 087795505892

CEWEK SERIUSMC 11.377HY mak comblang,aq bian mau cari cewek yg bnr2 serius yg berminat hub;081278882200

CALON SUAMIMC 11.378HY.....MC q defa mau nyar cwok bwt jd pcr skalian calon suami yg udh pnya pekerjaan mapan dan terima q apa adanya ungi aja No ni 087796002627

CARI JANDAMC 11.379NAMA.aku.agus.mau.cari.janda....nomo.aku.087795293442

COWOK KESEPIAN MC 11.380UMR 26Th.Sdh Kerja. Aq Mau Cari Tmn Curhat Atw Pcr Yg Agresif.Bg Yg Merasa Seksi N Cntik Hb Ke 07119232914.Bwt Janda Yg

Brminat Blh Ikutan.

TEMAN CURHATMC 11.381MAK COMBLANG Cari temen gue mau cari tmen law curhat or slingku hub 089627295555

TEMAN COWOKMC 11.382HY mak cmblng saya ica saya ingn mencri tman cwox syp yg mau men-jdi tmn sya hub 089650869394

TEMAN CURHATMC 11.383Q CWO MW CRI TMN CURHAT BAIK TO GADIS ATAU PUN JANDA NI NOPE Q 089687334109

TEMAN CURHATMC 11.384SIANX mak comblng aq indra aq mau cri tmn bwt curhat ,siapa yg berminat hbgn aj ke nmr08981638628,pasti dbls??? Thank ‘s

SINGLE PARENTSMC 11.385HAI mc aku rianto msih lajang umur ku 35thn udh krja aku mncari psangn singel parens yg pgrtian mapan dan trbuka yg brminat tlong hbungi aku di no ini 081918827459 kutggu mc trmksih maju trus

PENDAMPING HIDUPMC 11.386AKU adi mencari pendamping hidup yang pengertian,usia 18-30 tahun yang serius silakan hubungi:07118456988,

KERJA DI RESTORANMC 11.387ASS. Mak comblang saya mukmin pulang di tanggah buntung umur saya 17 thun saya kerja restoran jadi gak sempet nyari pacar justru saya mntak sama mak comblang cari’in aku pacar yg setia baik pengertian nerima apa ada nya. tipe yg saya ingin khan orng nya putih tnggi rambut panjang pakai jilbab dan gak malu2’in saya deh kalu ajak jalan. Hubungi no. 08972889627 itu ajah deh mak comblang ass.

Bagi anda Cowok, Cewek, Janda, Duda yang mau cari jodoh atua pendamping hidup, silakan kirim Atensi anda di SMS Online Mak

Comblang ke Nomor : 0819 78 69 513mudah-mudahan kami bisa membantu

mencarikan anda jodoh atau pendamping hidup.

PALEMBANG. PE – Kediaman Wali Kota Palembang H Eddy Santana Putra di Jl Kapt Rivai terlihat ramai dikunjungi para remaja yang mengenakan kaos berwarna merah. Mereka adalah fans Bagas Rahman Dwi Saputra, finalis Idola Cilik 4 yang menyem-patkan berkumpul di rumah orang nomor 1 di Palembang.

Dalam kesempatan itu, Bagas langsung diterima ESP dan Bunda Eva beserta para pejabat dilingkungan Pemkot Palembang seperti Disdikpora Palembang Riza Fahl-evi, dan lainnya.

“Bagas ini anak Palembang yang mem-banggakan bisa ke tingkat nasional. Warga Palembang harus mendukung dengan mengirimkan SMS ketik IC Bagas 9288,” saran Eddy.

Eddy menilai, performa bagas yang baik dalam dunia infotainment, harus dimanfaatkan untuk mengembangkan budaya Palembang. Tak hanya itu, ke-

mampuan Bagas tersebut harus diim-bangi dengan kecerdasan, intelektual, emosional dan spiritual.

“Kita harapkan Bagas jadi orang terkenal tapi juga jadi pakar budaya,” harapnya.

Sementara, Bagas mengatakan, pada grand final, dirinya terus berlatih untuk meningkatkan kemampuan vocal dan berusaha fokus pada lagu dan perfor-mance karena nanti akan membawakan depalan lagu baik lagu Indonesia mau-pun luar negeri. “Bakal menguras tenaga banget, jadi harus siap,”cetusnya.

Dikatannya, dari delapan lagu tersebut dirinya memang sudah familiar di telinga namun masih belum hafal dan sering lupa. “Aku sudah tahu lagu-nya tapi belum hafal lirik, namun lagu yang paling digemari adalah Butiran Debu - Rumor dan Judika - Bukan Dia Tapi Aku,”ucapnya seraya menambahkan mengenai busana dirinya belum tahu. RIS

Direkomendasikan Jadi Pakar BudayaBagas Berkunjung ke Kediaman Wako

PALEMBANG. PE - Banyak band indie bermunculan di kota Palem-bang, layakny jamur di musim hujan. Salah satunya Lithium band yang digawangi, Bloto,(Vokal),Andio (lead gitar),Bass (fitra) Nanda (Ritme), daan Richa Drumer. Lithium sendiri bearti Energi tambahan diambil dari judul band Nirvana.

“Jenis musik kami sendiri Pop Alternative, Lithium sendiri su-dah 2 tahun terbentuk, berawal dari mengisi Pensi skul SMA 14

Palembang maklum karena kami semua pelajar, dan akhirnya bisa terbentuk. Seperti sekarang,” saat dihubungi Palembang Ekspres via ponsel minggu (7/4).

Masih kata dia, kami biasanya ngeband di studio Venus belakang PTC minimal seminggu dua kali.” Lithium sudah membuat 3 lagu yang berjudul, Aulia,Kekasih yang lalu, berapa lama. Kami juga Ser-ing mengikuti festival musik di Palembang,tutupnya. JAN

Lithium Pensi Sekolah

Nomor yang ingin dihubungi harus ditampilkan dan sama dengan nomor pengirim

+6287729881XXXTLNG bsmi togel.yg scra trang2an dan pesta miras tiap hari.yg membuat msyarkat trganggu.tpatnya diblakang hotel sanjaya.tlong lah pak.skrng jg krahkan aprat pnegak hukum dan keamanan.skrang mereka lg rame pesta miras.trimk

+6289664624XXXPAK KAPOLRESTA,Tolong lakukan lidik di lapangan Rusman yg kerja office boy di tmpt kursus b.inggris Jln.letkol iskandar samping RM.Mahkota indah

Palembang , , , ,Rusman suka pesta narkoba dan miras di biliard IBS.

+6289664624XXXKEPADA Yth.Bapak Wali kota Palembang,kok gak ada kesadaran nya masih ada saja orang yang buang sampah sembarangan dari Atas gedung PARKIRAAN IP,Tolong Di beri sanksi HUKUM Baik Tukang Parkir IP ATAU Pengunjung IP,yang buang sampah sem-barangan dari atas gedung parkir IP Ke bawah.atas Pencemaran lingkungan.

081958521XXXPAK Romi Herton di Jln.Balap sepeda Lrg.Muhajirin 4 Rt 43 Rw 13 kec.Ib 1 kel.Lorok pakjo PLG.deket Rumah Bapak,Kata nya ada serangan fajar tp dana nya di makan semua oleh Ketua RT 43 Tolong di tegur ketua Rt 43 tersebut. TERIMAKASIH.

+6285378345XXX

KM dari klrga CALON WAKIL BUPATI EMPAT LA-WANG YULIZAR DINOTO mengucapkan mohon ma’af kepada simpatisan yg sangat mendukung pak Noto berpasangan dgn Joncik Muhammad. Kemun-duran pak noto berpasangan dgn joncik untuk kes-uksesan bupati incumbent, dan pak noto diharuskan mundur dari seorang. Trima kasih..

+6289664624XXXSATPAM YAMAHA PT.Thamrin brothers Yuhonsu.satpam kepala botak tidak ramah,menunjukkan kesombongan,baru jadi SATPAM sdh SOMBONG.

+6289664624XXXKEPADA Yth.Bapak Kapolda Sum-Sel,saya mau memberi informasi bahwa di Jln.letkol iskandar deket warung soto abah opan,belakang ip ada sebuah warung yang di duga suka mencuri timbangan dan menimbun bahan2 pokok tolong di tindak warung tsbt karna sudah merugikan orang lain.sekian dan Terimakasih.

FOTO ALHADI FARID/ PALPRES

FOTO NOVA WAHYUDI / PALPRES

BANGGAWali Kota Palembang H Eddy Santana Putra (pegang mix) mengaku bangga prestasi yang diraih Bagas (empat dari kiri) saat berkunjung ke kediaman Eddy di Jalan Kapt Rivai, Minggu (7/4)

0

PALEMBANG EKSPRES SENIN, 8 APRIL 2013 HALAMAN 16

Hatta Rajasa: Pemimpin Itu Harus PekaPALEMBANG. PE - Seorang pemimpin harus memiliki

kepekaan yang tinggi dalam menjalankan tugasnya. Se-bab, salah satu tugas pemimpin adalah mensejahterakan rakyatnya. Hal ini dikemukakan, Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Hatta Rajasa usai deklarasi pasangan calon Gubernur/Wakil Gubernur Sumsel Drs H Iskandar Hasan, SH, MH dan Ir H Hafisz Tohir, Sabtu (6/4), di PSCC.

“Pemimpin harus bisa mensejahterakan rakyat, kes-ejahteraan yang berkeadilan, merata, untuk itu pemimpin harus peka, pemimpin harus memiliki kepekaan untuk bisa merasakan apa yang terjadi dengan rakyatnya,” ujarnya.

Menteri Perekonomian ini menambahkan, warga Sumsel yang sebagian besar adalah petani harus mendapat perhatian. Lahan-lahan milik petani tetap harus jadi milik petani, bukan dialihkan menjadi punya di pemilik modal. “Saya orang Ogan Ilir, jadi tahu persis kehidupan rakyat yang sebagian besar petani, kalau petani kehilangan lahan karena digilas oleh pen-gusaha besar, maka di situlah terjadi ketidakadilan,” kata dia.

Berangkat dari pandangan itu, dengan mengusung pasangan Iskandar Hasan–Hafisz Tohir, lanjut Hatta, pihaknya ingin mengubah cara pandang dalam hal pem-bangunan. Hatta optimisi, dengan tagline ‘Menuju Sumsel Baru’ pasangan Iskandar – Hafisz bisa membawa rakyat Sumsel pada kesejahteraan yang berkeadilan.

Sementara Iskandar sendiri, menjawab pertanyaan wartawan tentang survey dan peluang, mengaku belum pernah melakukan survey. Tapi dia memastikan akan segera melakukannya. “Segera mungkin akan kita lakukan,” ujarnya singkat. ARM

Menkokesra-Menkes Kunjungan Kerja ke Muara Enim Peresmian Gedung Tahap II dan peletakan batu pertama pembangunan gedung rawat inap khusus kelas III RSUD HM Rabain

MUARA ENIM. PE - Menteri Koordina-tor Kesejahteraan Rakyat (Menko Kesra) Republik Indonesia (RI), Agung Laksono dan Menteri Kesehatan (Menkes) RI, Nafsia Mboi didampingi Gubernur Sumatera Sela-tan (Sumsel), Ir H Alex Noerdin melakukan kunjungan kerja di Kabupaten Muara Enim, Sabtu (6/4) sekitar pukul 10.30 WIB.

Dalam kunjungan kerja tepatnya di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) HM Rabain Muara Enim tersebut, kedua pejabat

negara ini meresmikan pembangunan tahap II dan peletakan batu pertama penambahan pembangunan gedung rawat inap kelas III milik RSUD HM Rabain Muara Enim.

Menkes RI, Nafsiah Mboi mengapresiasi dengan penambahan gedung rawat inap kelas III RSUD HM Rabain Muara Enim. Menurut dia sangat baik, karena dengan penambahan gedung rawat inap kelas III ini tentunya bisa membuat pelayanan keseha-tan terhadap masyarakat di Bumi Serasan Sekundang dapat lebih optimal.

“Kesehatan dan pendidikan saat ini, men-jadi tanggung jawab utama dari pemerintah kabupaten/kota masing-masing. Namun, bila memang ada yang masih kurang maka akan diisi oleh provinsi, bila kurang lagi maka akan diisi oleh pusat,” bebernya.

Senada Menko Kesra, Agung Laksono menuturkan, peningkatan layanan keseha-tan adalah salah satu faktor utama dalam upaya pencapaian kesejateraan sosial. Bupati Muara Enim, Muzakir Sai Sohar, atas nama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Muara Enim dan seluruh masyarakat Ka-bupaten Muara Enim mengucapkan terima

kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada Bapak Menko Kesra RI dan Ibu Menkes RI serta Bapak Gubernur Sumsel telah menyempatkan diri dan berkenan melakukan kunjungan kerja di Kabupaten Muara Enim, Sumsel, dengan agenda peresmian gedung tahap II, dan peletakan batu pertama penambahan pembangunan gedung rawat inap khusus kelas III milik Rumah Sakit Pemkab Muara Enim, RSUD HM Rabain.

Menurut Muzakir untuk meningkatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat, RSUD HM Rabain yang saat ini telah memi-liki kapasitas 161 tempat tidur melalui dana APBD Kabupaten Muara Enim telah dibangun gedung baru tahap II dengan kapasitas 91 tempat tidur. Dengan rincian jumlah tempat tidur yakni ruang paviliun VVIP 34 unit, ruang rawat inap kelas I berjumlah 8 unit,ruang ra-wat inap kelas II berjumlah 19 unit, dan ruang rawat inap kelas III berjumlah 30 unit. Dan juga dilengkapi sarana pendukung gedung serbaguna,instalasi pengolahan air limbah, dan rumah dinas dokter.

Kemudian lanjut Muzakir, untuk lebih

meningkatkan kualitas pelayan-an kesehatan kepada masyarakat golongan menengah kebawah direncanakan pembangunan gedung rawat inap khusus kelas III berkapasitas 150 tempat ti-dur dilengkapi ruang operasi, UGD, poliklinik, gudang logis-tik serta rumah singgah tem-pat tunggu keluarga pasien diperkirakan dana dibutuhkan sebesar Rp 44,9 milyar. Sedang sarana penunjang berupa Alkes dan meubelair dibutuhkan dana sebesar Rp 30 milyar.

“ S e h u b u n g a n d e n g a n itu,partisipasi dari pemerintah pusat,pemerintah provinsi dan BUMN/BUMS sangat diharapkan un-tuk mewujudkan rencana pembangu-nan gedung rawat inap khusus kelas III ini. Melalui beberapa hal pokok diatas,dengan harapan upaya yang sedang dan akan kita kerjakan merupakan dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” pungkasnya. ADV/HFB Ir H Muzakir Sai Sohar

Bupati Muara Enim

Bupati Muara Enim melakukan peletakan batu pertama gedung rawat inap khusus kelas III RSUD HM Rabain.

Menkokesra RI melakukan peletakan batu pertama gedung rawat inap

khusus kelas III RSUD HM Rabain.

Menkes RI melakukan peletakan batu pertama gedung rawat inap khusus kelas III RSUD HM Rabain.

Menkokesra RI, Menkes RI, Gubernur Sumsel dan Bupati Muara Enim

disambut tarian dan kalung bunga serta bunga tanda selamat datang di

Bumi Serasan Sekundang.

Bupati Muara Enim, Ir H Muzakir Sai Sohar membacakan sambutannya di hadapan Menkokesra RI, Menkes RI dan Gubernur Sumsel.

Dari kanan ; Bupati Muara Enim, Menkokesra RI, Gubernur Sumsel, Menkes RI, Dirut RSUD HM Rabain, dan Sekda Muara Enim berpose sebelum meninjau pameran sinergitas Pemkab Muara Enim menuju

upaya MDGs tahun 2015.

Agung Laksono Nafsia Mboi

DEKLARASIDari kiri, Iskandar Hasan calon Gubernur Sumsel didampingi Hatta Rajasa dan Hafisz Tohir, Calon Wakil Gubernur tengah berdialog di sela-sela deklarasi di PSCC, Sabtu (6/4).

FOTO : ALHADI FARID/PALPRES

FOTO-FOTO : HERU/PALPRES