naskah pidato bu rachama to dies natalis xi

5
SAMBUTAN KETUA DEWAN PEMBINA YAYASAN PENDIDIKAN SOEKARNO IBU Hj. RACHMAWATI SOEKARNOPUTRI, SH. DALAM ACARA WISUDA UNIVERSITAS BUNG KARNO KE XI 11 JUNI 2010 Bismillahirrahmanirrahim Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabbarakatuh, Selamat Pagi, Salam Sejahtera untuk kita semua, Kepada Yth. Prof. DR. Sri Edy Swasono Kepada Yth. Ketua Umum Yayasan Pendidikan Soekarno Kepada Yth. Rektor Universitas Bung Karno Yang saya hormati Civitas Akademika Universitas Bung Karno Yang saya hormati, para hadirin yang berbahagia. Pertama-tama, sebagai insan yang beriman marilah kita panjatkan puji dan syukur kehadirat Allah Subhanahu Wata’ala, Tuhan Yang Maha, atas limpahan Rahmat dan Karunia-Nya pada hari ini kita dapat bersama-sama mengikuti acara yang mulia, Peringatan Dies Natalis dan Sidang Senat Universitas Bung Karno yang ke XI.

Upload: ubkacid

Post on 01-Dec-2015

258 views

Category:

Documents


2 download

DESCRIPTION

Karya Tulis Ibu Hj. Rachmawati Soekarnoputri, SH

TRANSCRIPT

Page 1: Naskah Pidato Bu Rachama to Dies Natalis XI

SAMBUTAN KETUA DEWAN PEMBINAYAYASAN PENDIDIKAN SOEKARNO

IBU Hj. RACHMAWATI SOEKARNOPUTRI, SH.DALAM ACARA WISUDA UNIVERSITAS BUNG KARNO KE XI

11 JUNI 2010

Bismillahirrahmanirrahim

Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabbarakatuh,

Selamat Pagi, Salam Sejahtera untuk kita semua,

Kepada Yth. Prof. DR. Sri Edy Swasono

Kepada Yth. Ketua Umum Yayasan Pendidikan Soekarno

Kepada Yth. Rektor Universitas Bung Karno

Yang saya hormati Civitas Akademika Universitas Bung Karno

Yang saya hormati, para hadirin yang berbahagia.

Pertama-tama, sebagai insan yang beriman marilah kita panjatkan puji

dan syukur kehadirat Allah Subhanahu Wata’ala, Tuhan Yang Maha, atas

limpahan Rahmat dan Karunia-Nya pada hari ini kita dapat bersama-sama

mengikuti acara yang mulia, Peringatan Dies Natalis dan Sidang Senat

Universitas Bung Karno yang ke XI.

Sebagai Pendiri Universitas Bung Karno, saya menyambut baik acara ini.

Seperti kita ketahui bersama, bulan Juni adalah bulannya Bung Karno. Dalam

bulan Juni ini kita Bangsa Indonesia memperingati beberapa hari yang

bersejarah, yaitu 1 Juni sebagai Peringatan 65 Tahun Hari lahir Pancasila, 6 Juni

sebagai hari Peringatan Lahirnya Bung Karno, 11 Juni Dies Natalis Universitas

Bung Karno dan 21 Juni merupakan hari peringatan wafatnya Proklamator

Kemerdekaan Bangsa Indonesia, Penggali Pancasila dan Bapak Bangsa

Page 2: Naskah Pidato Bu Rachama to Dies Natalis XI

Indonesia. Sehingga Bulan Juni adalah bulan Bung Karno dalam arti rakyat

menjadi lebih bisa berapresiasi, menyadari dan menghayati serta

mengaktualisasi atas apa yang menjadi Ajaran Bung Karno.

Bung Karno pernah menyampaikan bahwa “Di masa kebangunan,

maka sebenarnya tiap-tiap orang harus menjadi pemimpin, menjadi guru. ...

hari kemudiannya manusia adalah di dalam tangan si guru itu,...hanya guru

yang benar-benar rasul kebangunan dapat membawa anak ke dalam alam

kebangunan....sesuatu bangsa mengajar dirinya sendiri! Sesuatu bangsa

hanyalah dapat mengajarkan apa yang terkandung di dalam jiwanya

sendiri”. (Ir. Soekarno, Dibawah Bendera Revolusi, Jilid pertama)

Hadirin yang saya hormati.

Terkait dengan Sidang Senat Universitas dalam rangka Dies Natalis

Universitas Bung Karno ke XI, dalam kesempatan ini berangkat dari pemikiran

Bung Karno diatas dan kondisi obyektif dalam kehidupan berbangsa dan

bernegara dewasa ini, saya ingin menyampaikan bahwa berdasarkan

Preambule UUD 1945 alenia ke IV terdapat amanat yang sangat penting yaitu :

“...mencerdaskan kehidupan Bangsa....” dimana Yayasan Pendidikan

Soekarno setelah melalui proses yang cukup panjang dan berjuang selama

lebih dari 16 tahun, akhirnya dalam rangka melaksanakan amanat konstitusi

tersebut berhasil mendirikan Universitas Bung Karno yang disahkan pada

tanggal 11 Juni 1999 dan di resmikan di Istana Merdeka oleh Presiden B.J.

Habibie pada tanggal 25 Juni 1999.

Universitas Bung Karno sebagai institusi pendidikan memiliki posisi

yang strategis dalam fungsi dan perannya di tengah krisis multi dimensi yang

tengah terjadi sekarang ini dibidang Budaya, Hukum, Sosial, Politik dan

Ekonomi. Di bidang budaya terjadi dekadensi dan kita seperti kehilangan

Page 3: Naskah Pidato Bu Rachama to Dies Natalis XI

jatidiri sebagai bangsa, dibidang hukum terjadi krisis kepercayaan hukum dan

penegak hukumnya, dibidang sosial kesenjangan sosial antara kelompok

masyarakat satu dengan yang lainnya makin melebar, dalam bidang politik

terjadi proses pelemahan kedaulatan kita sebagai bangsa dan dalam bidang

ekonomi terjadi proses ketergantungan dan intervensi pihak luar yang makin

kuat, sebagai akibat dari praktik-praktik neoliberalisme yang berjalan sekarang

ini. Oleh karenanya kita sebagai bangsa perlu mencari upaya-upaya yang luar

biasa untuk dapat membawa bangsa kita keluar dari krisis tersebut.

Hadirin yang saya hormati,

Ada baiknya dalam kesempatan ini, kita semua menengok pada hal

yang disampaikan Bung Karno pada Pidato Kenegaraan 17 Agustus 1964,

menyampaikan yang pada intinya mengajak kita semua agar Bangsa Indonesia

menjadi bangsa yang memiliki Kedaulatan di Bidang Politik, Berdikari di Bidang

Ekonomi dan berkepribadian dalam budaya. Trisakti Ajaran Bung Karno ini

merupakan identitas bangsa yang merdeka. Oleh karena itu dalam

kesempatan yang baik ini saya meng appeal kepada saudara-saudara sekalian

untuk melaksanakan Ajaran Trisakti Bung Karno ini untuk membawa kita keluar

dari krisis.

Sekali lagi saya mengucapkan terima kasih kepada Civitas Akademika

Universitas Bung Karno atas kesempatan ini. Semoga Allah SWT melimpahkan

Hidayah, Rahmat, TaufikNya kepada kita sekalian.

Wassalamu’alaikum Warahmatullahi Wabbarakatuh,