monografi kec sgt utara

Upload: salamlestari

Post on 15-Jul-2015

270 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Kecamatan Sangatta utara merupakan salah satu kecamatan yang berada di wilayah Kabupaten Kutai Timur yang dibentuk pada tahun 1970, dimana sebelumnya adalah merupakan perwakilan kecamatan Bontang Kabupaten Kutai yang berkedudukan di Desa Singa Geweh sebagai Kecamatan penghubung.

Sejalan dengan perkembangan Penduduk dan keberadaan PT KPC diwilayah sangatta pada tahun 1991 maka dibentuklah Kecamatan Definitif sebagai Kecamatan Sangatta, dengan Jumlah Desa sebanyak 14 Desa terdiri atas Desa-desa sebagai berikut: Desa Teluk Pandan, Desa Sangkima, Desa sangata selatan, Desa Sangata, Desa Tepian Langsat, Desa Sepaso, Desa Sekerat, dan Desa Rantau Pulung (SP 1s/d SP7).

Seiring Perkembangan waktu dan atas tuntutan Reformasi sejak tahun 1998, Lahirlah Undang undang Nomor 47 Tahun 1999, tentang Pembentukan Kabupaten Kutai Timur dari pemekaran Dati II Kutai Pada tanggal 12 Oktober 1999. Yang sebelumnya terdiri dari 14 Desa menjadi 22 Desa pemekaran Yaitu : Desa sangata Utara, Desa Teluk Lingga, Desa Singa Gembara, Desa Swarga Bara, Desa Sangata selatan, Desa singa Geweh, Desa Sangkima, Desa persiapan Teluk Sangkima, Desa Pulung Sari, Desa Margo Mulyo, Desa Agung, Desa Tanjung Labu, Desa Tepian Makmur, Desa Teluk Pandan, Desa Suka Rahmat, Desa Suka Damai, Desa persiapan Kandolo, Desa persiapan Danau Redan, dan Desa persiapan Martadinata.

Sejalan dengan perkembangan Lahir Perda Kabupaten Kutai Timur Tahun 2005 Tepatnya Pada Tanggal 31 Oktober 2005 Kecamatan Sangatta dimekarkan menjadi 4 Kecamatan Yaitu : 1. Kecamatan Sangatta Utara 2. Kecamatan Sangatta Selatan 3. Kecamatan Teluk Pandan 4. Kecamatan Rantau Pulung.

Kecamatan Sangatta utara dengan Luas wilayah 7.025,15 Ha yang terdiri dari 4 Desa Yaitu : Desa Sangatta Utara, Desa Teluk Lingga, Desa Singa Gembara, dan Desa Swarga Bara. Dengan letak geografis sebagai berikut: Sebelah Utara : berbatasan dengan Kecamatan Bengalon Sebelah Selatan : berbatasan dengan Sungai Sangatta Selatan Sebelah Barat : berbatasan dengan Kecamatan Teluk Pandan Sebelah Timur : berbatasan dengan Selat Makassar

Kecamatan Sangatta Utara dengan jumlah penduduk lebih kurang 78.095 jiwa, yang kegiatan perekonomian masyarakatnya terdiri dari berbagai sektor kehidupan diantaranya sektor pertambangan, pertanian, perdagangan, PNS, Nelayan, Pengrajin, Buruh, Pensiunan Dan Lain Sebagainya. Juga Masyarakatnya yang majemuk dari bebagai macam suku-suku yang ada di Indonesia.

Di bidang pendidikan Kecamatan Sangatta Utara memiliki sarana pendidikan yang lengkap dari TK sampai dengan Perguruan Tinggi. Sedangkan dari sarana Kesehatan telah memiliki RSUD dan didukung oleh sarana lainnya seperti RS Bersalin, Puskesmas, Puskesmas Pembantu, Poliklinik, Dokter Praktek, dan RS Swasta yang semuanya tersebar di seluruh wilayah Kecamatan sangatta Utara.

Semuanya itu sejalan dengan Motto Kecamatan Sangatta Utara Yaitu Sangatta Utara BERSEMI (Bersih, Ramah, Sehat, Mandiri dan Inovatif), dengan sasaran visi : Terselenggaranya pelayanan publik yang akurat, cepat,aktif dan mudah . Misi Sangatta Utara Yaitu: 1. Tertib administrasi di setiap bidang pelayanan 2. Mewujudkan pelayanan profesional dan kepuasan masyarakat.

TABEL JUMLAH PENDUDUK KECAMATAN SANGATTA UTARA TAHUN 2010NO 1 2 3 4 NAMA DESA SANGATTA UTARA TELUK LINGGA SINGA GEMBARA SWARGA BARA JUMLAH L ( Jiwa ) 14.226 12.450 8.316 6.682 41.674 P ( Jiwa ) 12.401 10.861 8.331 4.828 36.421 JUMLAH ( Jiwa ) 26.627 23.311 16.647 11.510 78.095

TABEL JUMLAH SARANA PENDIDIKAN DI KECAMATAN SANGATTA UTARANO NAMA DESA 1 2 3 4 SANGATTA UTARA TELUK LINGGA SINGA GEMBARA SWARGA BARA Jumlah TK 6 4 2 6 18 SD(sederajat)

SMP(sederajat)

SMA(sederajat)

PT 1 1 2

JUMLAH

8 3 2 7 20

7 3 2 3 15

3 3 2 8

25 13 9 16

JUMLAH PERUSAHAAN YANG BERDOMISILI DI KECAMATAN SANGATTA UTARANO 1 2 3 4 NAMA DESA SANGATTA UTARA TELUK LINGGA SINGA GEMBARA SWARGA BARA Jumlah JUMLAH PERUSAHAAN 12 7 2 4 25

JUMLAH PEGAWAI KECAMATAN SANGATTA UTARANO URAIAN JUMLAH 1 PNS 26

2

PTT

1

3

TK2D

17

JUMLAH

44

JUMLAH PEGAWAI DI MASING-MASING DESANO 1 2 3 4 NAMA DESA SANGATTA UTARA TELUK LINGGA SINGA GEMBARA SWARGA BARA JUMLAH JUMLAH 11 9 11 9 40

JUMLAH RT DAN KEPALA DUSUNNO NAMA DESA RT KEPALA DUSUN 1 2 3 4 SANGATTA UTARA TELUK LINGGA SINGA GEMBARA SWARGA BARA JUMLAH 37 51 32 42 162 4 8 8 6 26

POTENSI DI MASING-MASING DESAy Desa Sangatta Utara : Desa Sangatta Utara merupakan

salah satu desa yang mempunyai peluang untuk mengembangkan usaha di bidang perdagangan karena merupakan wilayah padat penduduk, selain itu potensi yang dapat dikembangkan yaitu dibidang pertanian, perikanan dan perternakan. y Desa Teluk Lingga : Desa Teluk Lingga merupakan salah satu desa yang sangat strategis karena wilayahnya merupakan jalur Provinsi sehingga potensi yang dimiliki yaitu di bidang perdagangan, selain itu potensi lain yaitu perkebunan.

y Desa Singa Gembara : Desa Singa Gembara memiliki

potensi peluang yang sangat baik untuk dikembangkan di bidang perkebunan dan peternakan karena karena masih memiliki wilayah yang luas dan belum semua digarapy Desa Swarga Bara : Desa Swarga Bara memiliki potensi

yang sama dengan Desa Singa Gembara karena masih memiliki wilayah yang luas dan belum semua digarap

Masalah dan Pemecahannya Di Masing-Masing Desay Permasalahan dimasing-masing Desa hampir serupa,

namun masalah yang sering ditemukan yaitu : y 1. Social dan budaya : Gotong royong tidak berjalan, siskamling tidak berjalan, kesenian budaya local tidak berjalan. Pemecahan masalah : Sosialisasi kebersamaan, dan penetapan jadwal kerja bakti, pembentukan petugas siskamling dan memberikan biaya operasional, memberikan pelatih kepada pemuda dan memberikan biaya operasional.

y 2. Kesehatan : Pelayanan ibu dan anak tidak banyak

diikuti warga. Pemecahan Masalah : Membangun posyandu di setiap lingkungan RT. y 3. Pendidikan : Ada tingkat pendidikan warga yang kurang (putus sekolah). Pemecahan Masalah : Kejar Paket A, B, C., Mengadakan kursus atau pelatihanpelatihan keterampilan. y 4.Pemerintahan Desa : kurang responnya aparat desa terhadap surat yang dikeluarkan oleh kecamatan Sangatta Utara.