menulis resensi buku€¦ · menulis resensi buku 71 . bab v . menulis resensi buku . resensi...

12
Menulis Resensi Buku 71 BAB V MENULIS RESENSI BUKU Resensi berasal dari bahasa asing, tepatnya bahasa latin, yaitu revidere atau resencere. Kata tersebut berarti melihat kembali, menimbang, atau menilai. Pada umumnya resensi merupakan salah bentuk artikel yang khusus membahas suatu isi buku. Resensi Buku sering disebut sebagai tinjauan buku, timbangan buku, bedah buku maupun pembicaraan dari buku. Resensi buku dapat dijumpai (dibaca) di terbitan harian seperti koran, yang biasanya hanya dimuat pada hari tertentu. A. Tujuan Menyusun Resensi Resensi buku merupakan suatu tulisan yang berisi tentang pertimbangan dari buku atau wawasan tentang baik dan kurang baiknya dari kualitas suatu tulisan (buku). Oleh karena itu, si penulis resensi tentu telah banyak menggeluti (mendalami) isi buku yang dimaksud sehingga dapat menginformasikan secara jelas bagaimana isi buku tersebut. Adapun tujuan menyusun resensi buku antara lain: 1. Menginformasikan secara menyeluruh tentang apa yang terlihat dan yang diungkap dalam sebuah buku. Pada umumnya hal-hal yang dinformasikan dalam resensi buku berupa ringkasan isi buku, kemanfaatan buku, bagaimana sistematika dan penggunaan kebahasaan, serta hal-hal yang menarik dan kelemahan dari buku yang dimaksud.

Upload: others

Post on 31-Aug-2020

197 views

Category:

Documents


7 download

TRANSCRIPT

Page 1: Menulis Resensi Buku€¦ · Menulis Resensi Buku 71 . BAB V . MENULIS RESENSI BUKU . Resensi berasal dari bahasa asing, tepatnya bahasa latin, yaiturevidereatauresencere. Kata tersebut

Menulis Resensi Buku

71

BAB V

MENULIS RESENSI BUKU

Resensi berasal dari bahasa asing, tepatnya bahasa latin,

yaitu revidere atau resencere. Kata tersebut berarti melihat kembali,

menimbang, atau menilai. Pada umumnya resensi merupakan salah

bentuk artikel yang khusus membahas suatu isi buku.

Resensi Buku sering disebut sebagai tinjauan buku, timbangan

buku, bedah buku maupun pembicaraan dari buku. Resensi buku dapat

dijumpai (dibaca) di terbitan harian seperti koran, yang biasanya hanya

dimuat pada hari tertentu.

A. Tujuan Menyusun Resensi

Resensi buku merupakan suatu tulisan yang berisi tentang

pertimbangan dari buku atau wawasan tentang baik dan kurang baiknya

dari kualitas suatu tulisan (buku). Oleh karena itu, si penulis resensi tentu

telah banyak menggeluti (mendalami) isi buku yang dimaksud sehingga

dapat menginformasikan secara jelas bagaimana isi buku tersebut.

Adapun tujuan menyusun resensi buku antara lain:

1. Menginformasikan secara menyeluruh tentang apa yang terlihat

dan yang diungkap dalam sebuah buku.

Pada umumnya hal-hal yang dinformasikan dalam resensi buku

berupa ringkasan isi buku, kemanfaatan buku, bagaimana

sistematika dan penggunaan kebahasaan, serta hal-hal yang

menarik dan kelemahan dari buku yang dimaksud.

Page 2: Menulis Resensi Buku€¦ · Menulis Resensi Buku 71 . BAB V . MENULIS RESENSI BUKU . Resensi berasal dari bahasa asing, tepatnya bahasa latin, yaiturevidereatauresencere. Kata tersebut

Penulisan Artikel Ilmiah: Tuntunan bagi Mahasiswa

72

2. Mendeskripsikan isi dan kualitas suatu buku agar menjadi bahan

pertimbangan bagi calon pembaca.

Melalui penggambaran melalui deskripsi tentang isi dan kualitas

buku maka diharapkan membekali para pecinta buku untuk

mempertimbangkan dalam membaca atau bahkan memiliki buku

yang dimaksud (diresensi).

3. Resensi buku juga sebagai bentuk penghargaan terhadap tulisan

maupun karya yang dihasilkan oleh orang lain.

Resensi buku juga sebagai perwujudan memberi penghargaan

terhadap si penulis buku. Penghargaan tersebut dilakukan

dengan cara memberikan komentar secara objektif mengenai isi

buku baru yang belum banyak diketahui oleh masyarakat umum.

4. Mempromosikan karya pada khalayak umum yang belum

mengetahui karya tersebut.

Resensi buku juga merupakan wujud untuk mempromosikan

sebuah buku; tentu saja dalam melakukan resensi melihat dari

sisi (perspektif) yang positif sehingga orang lain tertarik untuk

membacanya.

5. Mengajak calon pembaca untuk memikirkan, merenungkan, dan

mendiskusikan secara lebih jauh, tentang fenomena maupun

permasalahan yang muncul pada sebuah buku.

Adakalanya isi buku menguraikan hal-hal yang menarik atau

masalah-masalah yang dianggap cukup urgen untuk didiskusikan.

Melalui resensi buku maka hal-hal yang menarik tersebut dapat

dibahas dan didiskusikan.

B. Bekal Penulis dalam Meresensi Buku

Seorang penulis tentu pelu memiliki bekal yang cukup tentang

apa saja (bahan-bahan) yang akan ditulis sebelum memulai dan

menyelesaikan karya tulisnya. Dalam menulis, seorang penulis bukan

Page 3: Menulis Resensi Buku€¦ · Menulis Resensi Buku 71 . BAB V . MENULIS RESENSI BUKU . Resensi berasal dari bahasa asing, tepatnya bahasa latin, yaiturevidereatauresencere. Kata tersebut

Menulis Resensi Buku

73

hanya asal menulis tetapi telah memiliki bekal-bekal yang cukup

sehingga dapat menyelesaikan dan menghasilkan karya tulis yang baik.

Sebaliknya, jika seorang penulis tanpa memiliki bekal yang cukup maka

berakibat pada hasil karya ditulisnya menjadi ‘hambar’.

Seperti yang dijelaskan di depan, seorang penulis resensi buku

juga membutuhkan bekal-bekal yang cukup sebelum dia memulai

menulis resensi buku. Oleh karena itu, di bawah ini dijelaskan bekal

minimal yang perlu dimiliki seorang penulis resensi buku antara lain:

● Menghindarkan diri dari subjektivitas pribadi terhadap sesuatu

(aspek) yang akan diresensi.

Jika seorang penulis resensi sudah memiliki hal yang terlalu suka

atau tidak suka mengenai suatu hal yang terkait tentang isi buku

maka kondisi ini mempengaruhi cara pandang dan resensi yang

dihasilkan. Dengan demikian, hasil resensi buku yang ditulisnya

justru bisa menjerumuskan para pembaca ke arah pandangan

yang salah. Oleh karena itu, seorang penulis resensi perlu

bersikap objektif terhadap apa yang akan diresensikan.

● Penulis harus menghindarkan diri dari perasaan senang maupun

tidak senang terhadap seseorang.

Sebaiknya penulis resensi buku juga bersifat objektif terhadap

diri penulis buku karena perasaan senang maupun sebaliknya

tidak senangnya terhadap penulis buku maka akan

mempengaruhi hasil resensinya. Bisa dimunginkan terjadi bahwa

jika peresensi (penulis rensensi) buku senang pada diri penulis

buku, maka perensi akan lebih banyak menguraikan hal-hal yang

positifnya; dan sebaliknya jika perensi tidak merasa senang maka

akan banyak ‘menyuarakan’ hal-hal yang negatif tentang isi buku.

Dengan demikian, jika perensi akan menyusun artikel (resensi

buku)nya maka perlu menghindarkan diri dari perasaan senang

maupun tidak senangnya terhadap si penulis buku.

Page 4: Menulis Resensi Buku€¦ · Menulis Resensi Buku 71 . BAB V . MENULIS RESENSI BUKU . Resensi berasal dari bahasa asing, tepatnya bahasa latin, yaiturevidereatauresencere. Kata tersebut

Penulisan Artikel Ilmiah: Tuntunan bagi Mahasiswa

74

● Cermat dalam membaca sebuah tulisan

Penulis yang baik pada umumnya diawali dari sebagai pembaca

yang baik. Pembaca yang baik tentu diharapkan mencermati

keseluruhan isi yang dibacanya. Oleh karena itu, diharapkan

dalam menulis resensi sebuah buku, tentu si peresensi telah

mencermati keseluruhan isi buku, sehingga hasil resensi memang

benar-benar menggambarkan isi dan kualitas isi buku tersebut.

Jika tidak cermat dalam membaca isi buku, maka hasil resensi

kurang atau bahkan tidak menggembarkan secara tepat tentang

isi dan kualitas buku yang diresensinya.

● Memberi waktu yang cukup untuk membaca sampai tuntas

Seringkali karya tulis tidak dapat diselesaikan dalam waktu yang

pendek, tetapi membutuhkan waktu yang rutin dan

berkesinambungan. Oleh karena itu, salah satu bekal yang

dibutuhkan penulis adalah adanya kesempatan (waktu) untuk

menulis. Kesempatan tersebut perlu disediakan sendiri oleh

penulis sehingga dapat menyesuaikan diri dengan kesibukannya

yang lain.

● Penulis perlu memiliki wawasan yang sangat luas,

Diharapkan seorang penulis resensi juga telah memiliki

pengalaman membaca yang banyak, sehingga wawasan penulis

resensi menjadi lebih luas. Adanya bekal wawasan yang luas ini

maka diharapkan hasil resensinya menjadi lebih berbobot.

C. Tahap Menyusun Resensi Buku

Melakukan kegiatan resensi bukan hal yang sulit untuk dilakukan

tetapi juga tidak bersifat instant. Kegiatan resensi buku membutuhkan

langkah-langkah yang sistematis sehingga menuntun penulisan yang

tepat. Berikut ini dijelaskan langkah-langkah atau tahap dalam menyusun

resensi buku.

Page 5: Menulis Resensi Buku€¦ · Menulis Resensi Buku 71 . BAB V . MENULIS RESENSI BUKU . Resensi berasal dari bahasa asing, tepatnya bahasa latin, yaiturevidereatauresencere. Kata tersebut

Menulis Resensi Buku

75

1. Memilih Buku yang menarik perhatian

Langkah awal dalam menyusun resensi buku adalah memilih

buku yang menarik perhatian bagi khalayak umum. Disebut

menarik bagi khalayak umum jika buku yang akan diresensi

memenuhi kriteria seperti: buku tersebut baru, isi buku bersifat

aktual, buku tersebut unik, atau buku tersebut memang sangat

dibutuhkan. Sebagai buku baru maksudnya adalah buku tersebut

bukan hanya terbitan pada tahun kekinian tetapi isinya

mengandung sesuatu yang baru. Buku bersifat aktual maksudnya

jika memang buku tersebut mengulas tentang hal-hal yang saat

ini sedang banyak dibicarakan. Suatu buku disebut unik jika

memang dalam buku tersebut membahas (mengulas) hal-hal di

luar pemahaman (pengetahuan) masyarakat umum.

2. Mengkaji isi buku

Jika buku sudah dipilih, maka langkah selanjutnya adalah

melakukan kajian terhadap keseluruhan isi buku.

Pertama, perlu membaca dan mencermati dulu tentang daftar isi

buku. Apakah daftar isi buku menjelaskan (berisi) bagian-bagian

yang tersusun urut atau teratur. Pada bagian mana, inti dari

pesan buku tersebut, atau pada bagian mana dari bagian isi

tersebut yang dirasa cukup penting.

Kedua, secara seksama mulai membaca isi buku. Saat membaca,

perlu ditandai bagian-bagian yang menarik, atau bagian-bagian

mana yang menjadi pesan penulis buku terhadap pembaca, atau

justru bagian mana yang masih perlu diperbaiki. Pemberian tanda

pada bagian yang penting tersebut misalnya dengan member

garis bawah, atau dengan memberi tanda menggunakan stabile.

Ketiga, menggali manfaat isi buku terhadap khalayak umum.

Setiap buku dipastikan terdapat manfaat bagi si pembaca.

Berkaitan dengan itu, dalam melakukan resensi juga perlu

merumuskan manfat apa saja yang bisa diperoleh pembaca

Page 6: Menulis Resensi Buku€¦ · Menulis Resensi Buku 71 . BAB V . MENULIS RESENSI BUKU . Resensi berasal dari bahasa asing, tepatnya bahasa latin, yaiturevidereatauresencere. Kata tersebut

Penulisan Artikel Ilmiah: Tuntunan bagi Mahasiswa

76

setelah membaca buku tersebut. Deskripsikan manfaat-manfaat

yang diperoleh bagi pembaca, baik secara khusus maupun secara

umum.

Keempat, mengupas salah satu bagian isi buku yang menarik

perhatian. Pada bagian ini si peresensi perlu memilih bagian

mana dari buku tersebut yang dianggap menarik. Bagian yang

menarik tersebut dikupas menurut pandangan si penyusun

resensi (antara lain tentang prospektifnya, kelebihan atau

kekuranganya, atau aspek-aspek lainnya yang terkait dengan

bagian tersebut)

Kelima, mengkaji kebahasaan dan tata tulis buku. Penyusun

resensi perlu memberi komentar terhadap gaya bahasa yang

digunakan, wujud tata tulisnya, kode etik penulisannya, dan

mudah tidaknya isi tulisan untuk dapat dicerna oleh pembaca..

Keenam, menyusun ringkasan isi buku. Ringkasan buku biasanya

sudah ditulis oleh penulis buku atau oleh pihak penerbit yang

dimuat pada bagian Kata Pengantar atau halaman cover bagian

belakang. Jika belum tersedia, maka peresensi perlu membuat

ringkasan isi buku, dengan berpedoman dari daftar isi.

Ketujuh, mengkaji kelebihan dan kelemahan buku serta saran

bagi penulis buku. Kajian mengenai kelebihan dan kelemahan

buku dianggap perlu, agar si peresensi dapat menyusun masukan

atau saran bagi penulis buku. Tentu saja dalam mengkaji tersebut

sesuai wawasan si peresensi atau dengan membandingkan buku

lain yang sejenis.

Menuliskan hasil kajian isi buku ke dalam format

Setelah melakukan kajian secara lengkap maka deskripsi hasil

kajian (langkah kedua) perlu disusun kembali ke dalam format

penyusunan resensi buku. Perlu dipahami bahwa format dan

sistematik dalam resensi suatu buku tidak ada aturan baku,

termasuk contoh format yang akan dibahas ini.

Page 7: Menulis Resensi Buku€¦ · Menulis Resensi Buku 71 . BAB V . MENULIS RESENSI BUKU . Resensi berasal dari bahasa asing, tepatnya bahasa latin, yaiturevidereatauresencere. Kata tersebut

Menulis Resensi Buku

77

Pada bagian awal format berisikan tentang judul resensi dan data

buku. Judul resensi sebaiknya yang menarik, jangan sampai

berjudul sama dengan judul buku itu sendiri, tetapi masih ada

keterkaitannya. Setelah data buku ditulis, maka baru dilanjutkan

dengan menuliskan isi hasil kajiannya. Penulisan hasil kajian

tersebut tidak perlu diberi nomor urut, tetapi disusun dalam

bentuk alenia-alenia yang saling berkesinambungan. Adapun

bentuk dan isi format resensi dapat dilihat di bagian lampiran.

Page 8: Menulis Resensi Buku€¦ · Menulis Resensi Buku 71 . BAB V . MENULIS RESENSI BUKU . Resensi berasal dari bahasa asing, tepatnya bahasa latin, yaiturevidereatauresencere. Kata tersebut

Penulisan Artikel Ilmiah: Tuntunan bagi Mahasiswa

78

Contoh 8. Format Penulisan Resensi Buku

Judul Resensi :

Judul Buku :

Nama Penulis :

Penerbit & Tahun Terbit :

Jumlah Halaman :

Cover Buku (hasil scan) :

Isi Resensi, berupa alenia-alenia penjelasan tentang:

▶ penjelasan kemanfaatan buku,

▶ ringkasan isi buku (lebih menekankan pada cerminan dari hal –

hal pokok, maupun bab atau subbab yang penting dalam buku),

▶ hasil kajian sistematika, hasil kajian bagian isi buku yang menarik

perhatian,

▶ hasil kajian penggunaan bahasa (meliputi ungkapan, tata bahasa,

struktur kalimat, dan gaya bahasa),

▶ hasil kajian kelebihan dan kelemahan buku

Page 9: Menulis Resensi Buku€¦ · Menulis Resensi Buku 71 . BAB V . MENULIS RESENSI BUKU . Resensi berasal dari bahasa asing, tepatnya bahasa latin, yaiturevidereatauresencere. Kata tersebut

Menulis Resensi Buku

79

Contoh 9. Hasil Resensi Buku

Konsep Pendidikan yang Membebaskan berdasar teori Pendidikan

Radikal Paulo Freire

Judul buku : Pendidikan yang membebaskan

Nama penulis : Akhmad Muhaimin Azzet

Penerbit & Tahun terbit : AR-RUZZ MEDIA Jogjakarta / 2011

Jumlah halaman : 100 Halaman

Cover buku : (Terlampir)

Buku dengan ukuran 14 cm x 21 cm karya Akhmad Muhaimin

Azzet ini tergolong sangat inspiratif dan dapat menginspirasi bagi siapa

saja yang sedang berhubungan langsung dengan dunia pendidikan

seperti, guru, dosen, mahasiswa, pelajar, bahakan orang tua. Tidak hanya

itu, muatan-muatan teori pendidikan radikal yang secara garis besar

berpegang pada teori Paulo Freire, yang ditulis secara lugas dalam buku

ini mampu membuka mata pembacanya tentang kondisi pendidikan saat

ini dan bagaimana seharusnya pendidikan menurut Paulo Freire. Buku ini

sangat cocok untuk aktifis-aktifis yang sedang bergulat dengan

persoalan-persoalan pendidikan di Indonesia, mereka-mereka yang

memiliki pemahaman yang sama bahwa pendidikan itu seharusnya

membebaskan.

Secara garis besar buku ini mengungkap beberapa kekeliruan

sistem pendidikan yang sudah dianggap lumrah sampai saat ini, dengan

memberikan gambaran bagaimana pendidikan yang seharusnya, yang

dikenal dengan pendidikan yang membebaskan. Sederet fakta-fakta

menarik bahkan mencengangkan dikemas dengan bahasa yang renyah

dan mudah dimengerti oleh pembacanya, plus contoh-contoh yang

begitu sering kita temui dalam pendidikan ada dalam buku ini. Ketika

membaca buku ini, pembaca diajak untuk mengenal Paulo Freire,

seorang filsuf dan ahli pendidikan yang sangat getol memperjuangkan

gagasannya yaitu pendidikan yang membebaskan, dimana pendidikan

harus menjadi cara untuk membebaskan peserta didik dari segala macam

Page 10: Menulis Resensi Buku€¦ · Menulis Resensi Buku 71 . BAB V . MENULIS RESENSI BUKU . Resensi berasal dari bahasa asing, tepatnya bahasa latin, yaiturevidereatauresencere. Kata tersebut

Penulisan Artikel Ilmiah: Tuntunan bagi Mahasiswa

80

bentuk penjajahan. Secara gamblangnya, pendidikan yang mendidik

menjadikan manusia mempunyai hak yang sama dalam pendidikan.

Beberapa konsep salah kaprah yang sudah turun-temurun

diterapkan dalam pendidikan kita dibahas satu persatu, dimulai dari

konsep pendidikan yang digambarkan dengan mengisi gelas kosong,

pengaburan sejarah dalam pendidikan yang sengja dilakukan oleh orang-

orang yang memegang kekuasaan dalam politik, anggapan bahwa

peserta didik yang mendebat gurunya dinilai tidak sopan, konsep

pendidikan yang hanya berorientasi kepada kebutuhan pasar yang

menjadikan peserta didik tak ubahnya robot, dll.

Salah satu kalimat menarik dalam buku ini terdapat di halaman

65 yang berbunyi “Pendidikan anak, sampai pendidikan pascasarjana,

sebaiknya membangun kemampuan berpikir sendiri dan berani tidak

setuju, termasuk tidak setuju kepada guru.” Konsep Paulo Freire

mengajarkan kita untuk berani tidak setuju, berani kritis, namun tetap

menghormati perbedaan pendapat, bahakan seorang peserta didik

diperbolehkan untuk berbeda pendapat dengan gurunya, karena dalam

konsepnya guru bukan seseorang yang mencerca peserta didik dengan

segala ilmu yang dikuasai, melaikan menjadi pendamping peserta didik

dalam memilih mana yang ia senangi dan mana yang ingin ia pelajari.

Terakhir, dalam buku ini penulis mengutip penggalan novel

berjudul Totto-Chan sebagai penggambaran nyata bagaimana jika

pendidikan yang membebaskan ini benar-benar diterapkan kemudian

dibandingkan dengan pendidikan yang sudah sejauh ini ada. Bisa dibilang

sulit menemukan kekurangan dalam buku ini, karena selain gaya bahasa

yang mudah untuk dipahami, juga kesan lugas ketika mengungkap fakta-

fakta yang ada, selain itu buku ini tidak banyak menggunakan istilah-

istilah yang sulit dimengerti. Akhir kata, semoga pendidikan yang

membebaskan tak hanya diterima tapi juga bisa diterapkan.

Penyusun Resensi: Yohanes Danang

132013003

Page 11: Menulis Resensi Buku€¦ · Menulis Resensi Buku 71 . BAB V . MENULIS RESENSI BUKU . Resensi berasal dari bahasa asing, tepatnya bahasa latin, yaiturevidereatauresencere. Kata tersebut

Menulis Resensi Buku

81

Lampiran

Page 12: Menulis Resensi Buku€¦ · Menulis Resensi Buku 71 . BAB V . MENULIS RESENSI BUKU . Resensi berasal dari bahasa asing, tepatnya bahasa latin, yaiturevidereatauresencere. Kata tersebut

Penulisan Artikel Ilmiah: Tuntunan bagi Mahasiswa

82

Tugas

1. Jelaskan secara ringkas tiga tujuan dalam menyusun resensi buku!

2. Bekal apa saja yang sudah anda miliki dalam menyusun resensi buku?

3. Buatlah resensi buku dari buku terbitan tahun 2016 yang berkaitan

dengan pendidikan!