menuju muslimkaffah

26
MENUJU MUSLIM KAFFAH OLEH MUHAMMAD ISMAIL YUSANTO

Upload: tarwanjaya

Post on 25-Jul-2015

83 views

Category:

Documents


4 download

TRANSCRIPT

MENUJU MUSLIM KAFFAH

OLEH

MUHAMMAD ISMAIL YUSANTO

WAJIB MENJADI MUSLIM KAFFAH

“Wahai orang-orang yang beriman, masuklah kalian ke dalam Islam secara kaffah

dan janganlah kalian ikuti

langkah-langkah setan

karena sesungguhnya setan

adalah musuh yang nyata bagimu”

(al-Baqarah 208)

MUSLIM KAFFAH Sebagai realisasi dari misi hidup seorang

muslim di dunia yang sementara ini dalam rangka beribadah kepada Allah SWT

Sebuah kemestian yang harus diujudkan oleh seorang muslim

Karenanya, kekafahan hidup muslim harus dipandang sebagai perkara biasa, bukan hal istimewa

Tidak sulit diujudkan, asal mau saja

ORIENTASI HIDUP MUSLIM KAFFAH

“Dan carilah pada apa yang telah dianugerahkan Allah padamu (kebahagiaan) negeri akhirat, dan

janganlah kamu melupakan bahagianmu dari (kenikmatan) hidup di dunia dan berbuat baiklah (kepada orang lain) sebagaimana Allah berbuat

baik kepadamu dan janganlah kamu berbuat kerusakan di muka bumi. Sesungguhnya Allah

tidak menyukai orang-orang yang berbuat kerusakan”

(al-Qashash 77)

ORIENTASI HIDUP MUSLIM KAFFAH

Meraih kebahagiaan hidup di akhirat yang kekal abadi

Meraih kebaikan hidup di dunia dengan cara menjalaninya sesuai dengan tuntunan Allah

Berinteraksi sesama manusia dengan cara yang benar

Jangan berbuat yang menyimpang dari aturan Allah

MUSLIM KAFFAH ADALAH Muslim yang beraqidah Islam secara murni

dan mantap serta menjalani kehidupannya berdasarkan tolok ukur syariah secara

konsisten dalam semua sendi kehidupannya baik dalam kehidupan pribadi (ibadah, makanan, minuman,pakaian, akhlaq),

keluarga (hubungan suami istri, anak dan ortu) maupun masyarakat (muamalah dan dakwah) yang dilakukan semata karena

Allah hingga ajal menjemput kelak

MUSLIM YANG KAFFAH

Melaksanakan semua kewajiban Meninggalkan semua keharaman Melaksanakan sebanyak mungkin kesunahan Meninggalkan sebanyak mungkin kemakruhan Melaksanakan kemubahan yang bermanfaat Dalam suasana hati yang salim (qalbun salim) Dan semua dilakukan dengan ikhlas lillahi

ta’ala

PENAMPAKAN MUSLIM KAFFAH Beraqidah Islam secara mantap dan murni Bersih dari noda syirik Beribadah khusyu’ (shalat, puasa,

membayar zakat, menunaikan haji dsb) Berakhlaq mulia Senantiasa menutup aurat Mengkonsumsi hanya yang halal saja Rizkinya halal selalu dan dimanfaatkan u/

yang halal saja

Bekerja profesional dan amanah Hidup dalam keluarga sakinah Aktif dalam dakwah Bersih dari penyakit-penyakit hati (riya’,

khibr, ujub, dengki, dsb)

KEWAJIBAN-KEWAJIBAN Shalat lima waktu sesuai dengan rukun dan

syaratnya serta dilakukan secara ikhlas Melaksanakan shaum Ramadhan secara

penuh dengan landasan iman dan dilakukan secara sempurna (fisik maupun non-fisik)

Membayar zakat baik zakat mal ketika telah sampai nishab dan haulnya maupun fitrah di penghujung bulan Ramadhan

Menunaikan ibadah haji ketika telah memiliki kemampuan

Berakhlaq mulia dalam hubungannya dengan suami/istri, anak-anak, ortu, tetangga, teman sekerja, dan lainnya (birrul walidayn, menggauli istri/suami dengan ma’ruf, memenuhi hak-hak anak (kasih sayang, pendidikan, nafkah dsb), memenuhi hak tetangga dsb

Menutup aurat ketika berhadapan dengan bukan mahram, untuk perempuan seluruh tubuh kecuali muka dan telapak tangan, untuk laki-laki antara pusar dan lutut

Mengkaji Islam dan tsaqofahnya

Mengkonsumsi makanan dan minuman yang halal (dzatnya) selalu. Seluruh makanan dan minuman di dunia ini halal kecuali yang diharamkan. Dan yang diharamkan sedikit

Berusaha mendapatkan rizki dengan cara halal saja (bekerja diantaranya sebagai karyawan, broker dsb, hibah, waris dan sebagainya).

Membelanjakan harta untuk membeli barang dan jasa serta pengeluaran yang halal saja (nafkah keluarga untuk sandang, papan dan pangan, pendidikan, kesehatan, transportasi, rekreasi dan sebagainya)

Bergaul sesama jenis dan lain jenis secara Islami

Bekerja secara profesional dan amanah. Melaksanakan semua tugas dengan kesungguhan dan waktu sesuai dengan aqad kerja, melaksanakan semua amanah dengan sempurna dan menghindar dari penyimpangan

Aktif berdakwah secara fardiyah maupun jamaiyah yang dinampakkan pada alokasi waktu, tenaga, pikiran secara nyata untuk kegiatan dakwah bagi tegaknya kembali kehidupan Islam dalam daulah Islam

Jihad

KEHARAMAN Meninggalkan shalat fardhu, puasa

Ramadhan, tidak membayar zakat, enggan menunaikan haji

Melaksanakan ibadah secara tidak sesuai ketentuan (bid’ah) dan tidak ikhlas

Berakhlaq buruk (durhaka kepada ortu, ghibbah, namimah, dsb)

Membuka aurat Bergaul secara tidak Islami (khalwat,

mendekati zina, zina)

Abai terhadap hak-hak anak (kasih sayang, nafkah dan pendidikan) dan melanggar hak dan kewajiban suami istri

Mengkonsumsi makanan dan minuman haram (khamr, narkoba, babi, bangkai, darah, sembelihan secara tidak Islami dsb)

Mencari rizki secara haram (korupsi, suap, bisnis haram, hadiah haram, mencuri, riba, merampas hak orang lain)

Abai terhadap kewajiban dakwah dan menghalangi dakwah

Terlibat dalam perjuangan sekuler Enggan mengkaji Islam dan tsaqofahnya

KESUNAHAN Gemar melakukan shalat sunah (shalat

rawatib, shalat tahajjud, shalat dhuha dsb) Gemar melaksanakan shaum sunnah (Senen

Kemis, shaum syawwal, dsb) Umroh Gemar bershadaqah dan menolong orang lain Gemar membaca al-Qur’an dan rajin

menuntut ilmu Berakhlaq mulia

Bagaimana Mencapai Muslim Kaffah? Mengkaji Islam secara sungguh-sungguh

sehingga didapat pemahaman yang utuh dan mantap

Bersegera mengamalkan secara konsisten semua ajaran Islam

Bergaul rapat dalam lingkungan yang mendukung kekaffahan

Menghindari lingkungan yang merusak Berdo’a kepada Allah mohon taufiq

HALANGAN-HALANGAN Hawa nafsu (kemalasan, hubbud dunya,

ketakutan akan rizki, jodoh dsb) Kebodohan Kelemahan mental Lingkungan yang buruk Keluarga (suami, istri, ortu) yang menentang Ancaman politis

HASIL MUSLIM KAFFAH

Hidup bahagia di dunia dan akhirat Mendapatkan keridhaan Allah Hidup kekal abadi di surga Mendapat pertolongan Allah, kemudahan

hidup di dunia, rizki dari arah yang tidak diduga dan kehormatan dari kaum muslimin

Menjadi orang yang beruntung dan meraih kemenangan atau kesuksesan yang besar

MUSLIM TIDAK KAFFAH

Hidup penuh masalah di dunia Jauh dari pertolongan Allah Terhina Di akhirat diadzab dengan siksa yang pedih Jauh dari keridhaan Allah Tidak bahagia di dunia dan di akhirat Menjadi orang yang merugi

KERIDHAAN ALLAH UNTUK MUSLIM KAFFAH

“Wahai jiwa yang tenang, kembalilah kepada Rabbmu dengan hati puas dan penuh

keridhaanNya

Maka masuklah ke dalam jamaah hamba-hambaKu

Dan masuklah ke dalam surgaKu”

(al-Fajr 27 – 30)

Maka, Harus ada kemauan kuat untuk meraih kemuliaan

hidup di akherat kelak dan kebaikan hidup di dunia yang hanya mungkin dicapai melalui hidup secara Islami

Harus ada upaya terus menerus. Pasang surut hal biasa, asal kecenderungan umumnya dari waktu ke waktu semakin meningkat

Harus sabar. Sabar dalam berusaha. Sabar dalam taat. Sabar dalam meninggalkan maksiyat. Sabar ketika menghadapi ujian dan sabar ketika menerima kesuksesan

SUDAHKAH ANDA MENJADI MUSLIM KAFFAH? Bila sudah, pertahankan dan tingkatkan Bila belum, bersegeralah bertekad menjadi

muslim kaffah dan berusaha. Tinggalkan segera kemaksiyatan.

Menjadilah muslim yang taat. Ketaatan itu nikmat dan membahagiakan. Kemaksiyatan itu menggelisahkan dan mencelakakan

Semoga Allah memberi kekuatan dan kemudahan

SELAMAT MENCOBA

Allah pasti akan mengampuni dosa-dosa hambaNya yang bertaubat

Allah pasti akan menolong hambanya yang bertekad menjadi muslim yang kaffah

SIAPA TAKUT….?

INSYA ALLAH

WASSALAM