membangun toko online dengan mambo dan oscommerce

20
MENDAFTAR WEB HOSTING Pada bab ini kita akan mencoba mendaftar ke web hosting untuk men- dapatkan nama domain dan space untuk menempatkan file-file yang dibu- tuhkan. Web hosting yang akan kita pakai sebagai contoh adalah Tech- scape: http://techscape.co.id/home.ts dan nama domain yang kita pakai kali ini adalah toko- cenderamata.com. 2.1 Tip Memilih Layanan Web Hosting yang Baik Berikut adalah beberapa hal yang bisa menjadi panduan Anda untuk me- milih layanan hosting yang tepat: 5

Upload: sartika-kurniali

Post on 20-Nov-2014

2.858 views

Category:

Education


0 download

DESCRIPTION

From Membangun Toko Online Dengan Mambo Dan Oscommerce, a how to book online store. Download the file here, http://sartikakurniali.com/internet-marketing/my-third-book-membangun-toko-online-dengan-mambo-dan-oscommerce/

TRANSCRIPT

Page 1: Membangun Toko Online Dengan Mambo Dan Oscommerce

MENDAFTAR WEB HOSTING

Pada bab ini kita akan mencoba mendaftar ke web hosting untuk men-

dapatkan nama domain dan space untuk menempatkan file-file yang dibu-

tuhkan. Web hosting yang akan kita pakai sebagai contoh adalah Tech-

scape: http://techscape.co.id/home.ts dan nama domain yang kita pakai

kali ini adalah toko-cenderamata.com.

2.1 Tip Memilih Layanan Web Hosting yangBaik

Berikut adalah beberapa hal yang bisa menjadi panduan Anda untuk me-

milih layanan hosting yang tepat:

5

Page 2: Membangun Toko Online Dengan Mambo Dan Oscommerce

• Jenis sistem operasi

Beberapa bahasa pemrograman lebih baik berjalan di Windows, se-

perti ASP dan ASP.NET. Sedangkan untuk open source biasanya

dengan Linux.

• Penempatan server di lokal atau di luar negeri

Jika pengunjung yang Anda inginkan banyak berasal dari Indonesia,

tentu lebih baik jika server tersebut ditempatkan di Indonesia juga

untuk mempercepat load website ke user. Begitu juga sebaliknya.

• Kinerja layanan hosting yang bisa diandalkan, termasuk sambungan

ke internet, sistem backup, dan selalu online.

Salah satu alasan kita membangun website adalah ketersediaannya

sebagai media selama 24 jam penuh. Website yang dibangun pun

harus tersedia backup data, sehingga jika suatu saat server crash data

tidak akan hilang.

• Harga yang sesuai

Pilihlah layanan hosting yang memang sesuai dengan anggaran Anda.

Dengan semakin berkembangnya teknologi, layanan hosting kini

semakin terjangkau harganya.

• Menyediakan fitur yang diinginkan, seperti menyediakan fitur CMS

Jika ingin membangun website yang berbasis CMS open source ter-

tentu seperti Mambo atau Oscommerce di buku ini, Anda tentu

harus mengecek apakah layanan hosting yang Anda pilih menyedia-

kan dukungan ini.

6

Page 3: Membangun Toko Online Dengan Mambo Dan Oscommerce

• Mendukung bahasa pemrograman yang dipakai

Biasanya bahasa pemrograman open source seperti PHP didukung

oleh semua layanan hosting. Namun, jika Anda ingin menggunakan

ASP.NET tidak semua layanan hosting mendukungnya.

• Sambungan dengan kecepatan tinggi

Layanan hosting yang dipilih tentunya harus memiliki koneksi yang

baik dan cepat dengan intenet sehingga pengunjung bisa mengun-

jungi website Anda dengan nyaman.

• Layanan konsumen yang baik dan cepat

Layanan konsumen yang baik adalah suatu keharusan pada setiap

produk, tidak terkecuali layanan hosting. Ini akan membantu Anda

setiap ada masalah pada hosting ataupun untuk menanyakan hal-hal

teknis yang berhubungan dengan website Anda.

• Lamanya proses aktivasi

Biasanya proses ini variatif dan memerlukan beberapa hari. Semakin

cepat proses ini bisa dilakukan, semakin cepat pula Anda bisa mulai

membangun website Anda.

• Pilihlah paket hosting sesuai dengan kebutuhan

Hal ini biasanya berkaitan dengan karena kapasistas, bandwidth, dan

database. Kapasitas yang lebih besar tentunya akan memakan biaya

yang lebih besar pula. Hal ini ditentukan oleh banyaknya file yang

nantinya akan Anda titipkan di server.

• Cek apakah biaya domain sudah termasuk dalam paket atau tidak.

Terkadang harga yang tertera belum termasuk biaya untuk nama

domain. Biaya hosting pun harus ditambahkan dengan pajak 10%.

7

Page 4: Membangun Toko Online Dengan Mambo Dan Oscommerce

2.2 Tip Memilih Nama Domain yang Efektif

Anda bebas memilih web hosting apapun yang Anda gunakan maupun

nama domain yang ingin dipakai selama nama domain tersebut masih

tersedia. Dalam memilih nama domain sebaiknya Anda memilih nama

yang memang mencerminkan isi dari website Anda nantinya. Juga hindari

menggunakan angka dan kata yang susah diiingat. Dengan begini,

pengunjung juga akan lebih mudah untuk mengingat nama web Anda,

begitu juga dengan mesin pencari seperti Google.

Extension nama domain pun ada beragam sesuai tujuan nama domain

tersebut. Berikut adalah beberapa extension umum yang bisa Anda pilih

sesuai tujuannya:

• .com

Extension yang paling umum dan populer, untuk tujuan komersial.

• .net

Biasanya digunakan untuk jaringan dan orang-orang IT.

• .info

Biasanya digunakan oleh website yang berisi banyak informasi.

• .org

Digunakan untuk organisasi secara umum dan banyak digunakan

organisasi sosial penggalangan dana.

• .biz

Digunakan untuk bisnis dan website perusahaan.

• .edu

Digunakan oleh institusi pendidikan, seperti universitas.

8

Page 5: Membangun Toko Online Dengan Mambo Dan Oscommerce

• .mobi

Biasanya untuk website yang digunakan melalui perangkat mobile

seperti handphone atau smartphone.

2.3 Memilih Paket Hosting

Kita akan membuat sebuah toko online yang menjual cenderamata per-

kawinan. Dikarenakan di toko online ini akan menggunakan banyak file

gambar untuk display dan menggunakan 2 database, kita memilih paket

professional. Database pertama akan kita gunakan Mambo (tampilan

depan) dan satu lagi dengan Oscommerce (toko online).

Gambar 2.1 Halaman Website Techscape

9

Page 6: Membangun Toko Online Dengan Mambo Dan Oscommerce

Mari kita telusuri langkah-langkahnya:

Langkah 1: membuka website Techscape, http://techscape.co.id/home.ts.

Lihat Gambar 2.1.

Langkah 2: pilih menu web hosting.

Gambar 2.2 Halaman Menu Web Hosting

Langkah 3: pilih keterangan lebih lengkap. Klik More pada hosting

package.

10

Page 7: Membangun Toko Online Dengan Mambo Dan Oscommerce

Gambar 2.3 Detail Paket Hosting

2.4 Memilih Nama Domain

Langkah 4: pilih paket hosting yang diinginkan. Dalam contoh ini paket

professional. Klik Order More.

11

Page 8: Membangun Toko Online Dengan Mambo Dan Oscommerce

Gambar 2.4 Tampilan Mencari Nama Domain

Langkah 5: masukkan nama domain yang diinginkan beserta extension-

nya. Pilihlah beberapa extension untuk memberikan alternatif jika exten-

sion yang Anda inginkan sudah diambil orang lain. Jika nama domain

yang Anda inginkan sudah diambil orang lain, ulangi langkah ini sampai

Anda menemukan alternatif yang cocok.

12

Page 9: Membangun Toko Online Dengan Mambo Dan Oscommerce

Gambar 2.5 Hasil Pencarian Nama Domain

2.5 Memesan Paket Hosting

Langkah 6: pilihlah nama domain yang Anda inginkan dari hasil pen-

carian sebelumnya. Klik Daftar. Dalam contoh kita akan memilih toko-

cenderamata.com.

13

Page 10: Membangun Toko Online Dengan Mambo Dan Oscommerce

Gambar 2.6 Tampilan Kontrak per Paket Hosting yang Ada

Langkah 7: pilih lama waktu kontrak hosting dan paket yang diinginkan

lalu klik Daftar. Ada dua pilihan setelah ini. Jika Anda sudah pernah

membeli paket hosting di Techscape dan memiliki user name dan

password sebelumnya, Anda tinggal memasukkannya di form yang berada

di atas layar. Lihat Gambar 2.7.

14

Page 11: Membangun Toko Online Dengan Mambo Dan Oscommerce

Gambar 2.7 User Name dan Password

Jika Anda baru kali ini mendaftar, silakan mengisikan data yang diminta

pada form yang berada di bawah.

Gambar 2.8 Form Pendaftaran

15

Page 12: Membangun Toko Online Dengan Mambo Dan Oscommerce

Langkah 8: untuk yang sudah pernah mendaftar, silakan login, dan bagi

yang baru mendaftar klik Next.

Gambar 2.9 Data Kontak untuk Pendaftaran

16

Page 13: Membangun Toko Online Dengan Mambo Dan Oscommerce

Gambar 2.10 Data Kontak Bagi yang Sudah Terdaftar

Langkah 9: masukkan data rekening yang Anda gunakan untuk mem-

bayar paket hosting yang diinginkan. Lihat Gambar 2.11.

17

Page 14: Membangun Toko Online Dengan Mambo Dan Oscommerce

Gambar 2.11 Data Rekening Pembayaran

Langkah 10: klik Next, dan Anda akan mendapatkan konfirmasi peme-

sanan paket hosting yang berhasil. Perhatikan Gambar 2.12.

Langkah 11: cek konfirmasi yang diberikan dengan mengklik link baca

konfirmasi. Lihat Gambar 2.13.

18

Page 15: Membangun Toko Online Dengan Mambo Dan Oscommerce

Gambar 2.12 Pemesanan Paket Hosting yang Berhasil

Gambar 2.13 Pesan Konfirmasi

19

Page 16: Membangun Toko Online Dengan Mambo Dan Oscommerce

2.6 Mengecek Pesanan Hosting

Langkah 12: cek pemesanan melalui login di customer automation dengan

mengklik CustomerAutomation.

Gambar 2.14 Halaman Login Customer Automation

Langkah 13: login dengan user name dan password yang sebelumnya

dibuat. Pesanan Anda sebelumnya akan tercatat dengan status order

confirmation karena masih belum dibayar. Lihat Gambar 2.15.

Langkah 14: transfer pembayaran sejumlah paket yang Anda pesan dan

konfirmasikan ke pihak Techscape sesuai dengan prosedur yang ada di

email konfirmasi yang Anda terima.

Dengan langkah terakhir ini maka Anda telah memiliki sebuah website

lengkap dengan nama domain dan hostingnya. Bab berikutnya kita akan

meng-install dan mengonfigurasi Mambo di website melalui cpanel yang

akan membantu kita mengatur website.

20

Page 17: Membangun Toko Online Dengan Mambo Dan Oscommerce

Gambar 2.15 Halaman Akun di Customer Automation

21