melaksanakan penelitian yang berkualitasjambi.litbang.pertanian.go.id/ind/images/pdf/... ·...

41
MELAKSANAKAN PENELITIAN YANG BERKUALITAS Badan Penelitian dan Pengembangan Pertanian KEMENTERIAN PERTANIAN 2015 ARAZ MEILIN Peneliti Balai Pengkajian Teknologi Pertanian (BPTP) Jambi

Upload: lyque

Post on 03-Mar-2019

226 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: MELAKSANAKAN PENELITIAN YANG BERKUALITASjambi.litbang.pertanian.go.id/ind/images/PDF/... · Struktur proposal penelitian (1) 1. Halaman judul: Judul penelitian sebaiknya disusun ringkas-padat

MELAKSANAKAN PENELITIAN

YANG BERKUALITAS

Badan Penelitian dan Pengembangan Pertanian KEMENTERIAN PERTANIAN

2015

ARAZ MEILIN Peneliti Balai Pengkajian Teknologi Pertanian (BPTP) Jambi

Page 2: MELAKSANAKAN PENELITIAN YANG BERKUALITASjambi.litbang.pertanian.go.id/ind/images/PDF/... · Struktur proposal penelitian (1) 1. Halaman judul: Judul penelitian sebaiknya disusun ringkas-padat

Outline

• Pengantar

• Penyusunan Proposal Penelitian

• Penyusunan Laporan Penelitian

Page 3: MELAKSANAKAN PENELITIAN YANG BERKUALITASjambi.litbang.pertanian.go.id/ind/images/PDF/... · Struktur proposal penelitian (1) 1. Halaman judul: Judul penelitian sebaiknya disusun ringkas-padat

DEFENISI (Dalam Perka LIPI no.06/E/2013)

• Penelitian adalah kegiatan yang dilakukan menurut kaidah dan metode ilmiah secara sistematis untuk memperoleh informasi, data, dan keterangan yang berkaitan dengan pemahaman dan pembuktian kebenaran atau ketidakbenaran suatu asumsi dan/atau hipotesis di bidang iptek serta menarik kesimpulan ilmiah bagi keperluan kemajuan iptek;

• Pengembangan adalah kegiatan iptek yang bertujuan memanfaatkan kaidah dan teori ilmu pengetahuan yang terbukti kebenarannya untuk meningkatkan fungsi, manfaat, dan aplikasi iptek yang telah ada, atau menghasilkan teknologi baru.

Page 4: MELAKSANAKAN PENELITIAN YANG BERKUALITASjambi.litbang.pertanian.go.id/ind/images/PDF/... · Struktur proposal penelitian (1) 1. Halaman judul: Judul penelitian sebaiknya disusun ringkas-padat

4

Sumber

Pengetahuan

Authority and

Tradition

Postulate Self-Evident

Truth

Case Studies

Myth and

Superstition

Common

Sense

Personal

Experience

Science

M.S Dewi 2007

KENAPA DILAKUKAN PENELITIAN

Page 5: MELAKSANAKAN PENELITIAN YANG BERKUALITASjambi.litbang.pertanian.go.id/ind/images/PDF/... · Struktur proposal penelitian (1) 1. Halaman judul: Judul penelitian sebaiknya disusun ringkas-padat

Apa saja yang harus dipikirkan sebelum melaksanakan

Penelitian?

Page 6: MELAKSANAKAN PENELITIAN YANG BERKUALITASjambi.litbang.pertanian.go.id/ind/images/PDF/... · Struktur proposal penelitian (1) 1. Halaman judul: Judul penelitian sebaiknya disusun ringkas-padat

• Apa (what) yang menjadi masalah penelitian?

• Mengapa (why) itu penting dilakukan?

• Bagaimana (how) penelitian itu akan dilakukan?

• Kapan (when) penelitian itu akan dilakukan?

• Sumberdaya (resources) apa yang diperlukan?

Lima Pertanyaan Dasar

Page 7: MELAKSANAKAN PENELITIAN YANG BERKUALITASjambi.litbang.pertanian.go.id/ind/images/PDF/... · Struktur proposal penelitian (1) 1. Halaman judul: Judul penelitian sebaiknya disusun ringkas-padat

• Topik penelitian atau masalah penelitian harus

didefinisikan secara jelas dan spesifik.

• Masalah penelitian harus bersifat researchable,

artinya secara teoritis dapat dipecahkan dalam

penelitian.

• Masalah penelitian harus bersifat manageable,

artinya secara teoritis pelaksanaan penelitian dapat

tertangani dengan baik.

Apa (What )

Page 8: MELAKSANAKAN PENELITIAN YANG BERKUALITASjambi.litbang.pertanian.go.id/ind/images/PDF/... · Struktur proposal penelitian (1) 1. Halaman judul: Judul penelitian sebaiknya disusun ringkas-padat

Mengapa (Why ) • Harus dapat dijelaskan secara baik bahwa penelitian tersebut

penting dilakukan.

• Tolok ukur penting tidaknya suatu penelitian dapat dilihat dari faktor-faktor sebagai berikut:

– Adanya kontribusi pada pengembangan keilmuan

– Adanya nilai tambah ekonomi, sosial, dan budaya

– Adanya kontribusi pada peningkatan kesejahteraan masyarakat dan kemanusiaan

– Adanya kontribusi pada pembangunan bangsa

Page 9: MELAKSANAKAN PENELITIAN YANG BERKUALITASjambi.litbang.pertanian.go.id/ind/images/PDF/... · Struktur proposal penelitian (1) 1. Halaman judul: Judul penelitian sebaiknya disusun ringkas-padat

• Harus dapat dijelaskan secara baik bagaimana penelitian tersebut akan dilaksanakan.

• Rencana pelaksanaan penelitian harus dapat dirumuskan secara jelas, antara lain yang terkait dengan hal-hal sebagai berikut:

– Metode penelitian

– Tahapan penelitian

– Hasil yang diharapkan

Bagaimana (How)

Page 10: MELAKSANAKAN PENELITIAN YANG BERKUALITASjambi.litbang.pertanian.go.id/ind/images/PDF/... · Struktur proposal penelitian (1) 1. Halaman judul: Judul penelitian sebaiknya disusun ringkas-padat

• Waktu pelaksanaan penelitian harus direncanakan dengan baik, terutama penelitian yang memerlukan akuisisi data di lapangan.

• Perlu dibuat time schedule yang tepat, terutama yang terkait dengan tahapan:

– Akuisisi data

– Pemrosesan data

– Interpretasi data

– Pelaporan/publikasi/presentasi

Kapan (When)

Page 11: MELAKSANAKAN PENELITIAN YANG BERKUALITASjambi.litbang.pertanian.go.id/ind/images/PDF/... · Struktur proposal penelitian (1) 1. Halaman judul: Judul penelitian sebaiknya disusun ringkas-padat

• Dalam kaitannya dengan sifat penelitian yang harus researchable dan manageable, perlu dirumuskan dengan jelas sumberdaya yang diperlukan

• Sumberdaya tersebut diantaranya meliputi:

– Sumber daya manusia (peneliti, pembantu peneliti)

– Fasilitas penelitian (peralatan, ruangan, pustaka)

– Dukungan dana (penelitian memang mahal)

– Dukungan networking (dalam dan luar negeri)

Sumberdaya (Resources)

Page 12: MELAKSANAKAN PENELITIAN YANG BERKUALITASjambi.litbang.pertanian.go.id/ind/images/PDF/... · Struktur proposal penelitian (1) 1. Halaman judul: Judul penelitian sebaiknya disusun ringkas-padat

1. Memiliki tujuan yang jelas, berdasarkan pada permasalahan tepat.

2. Menggunakan landasan teori yang tepat dan metode penelitian yang cermat dan teliti.

3. Mengembangkan hipotesis yang dapat diuji.

4. Dapat didukung (diulang) dengan menggunakan riset-riset yang lain, sehingga dapat diuji tingkat validitas dan reliabilitasnya .

5. Memiliki tingkat ketepatan dan kepercayaan yang tinggi

6. Bersifat obyektif, artinya kesimpulan yang ditarik harus benar-benar berdasarkan data yang diperoleh dilapangan

7. Dapat digeneralisasikan, artinya hasil penelitian dapat diterapkan pada lingkup yang lebih luas

Page 13: MELAKSANAKAN PENELITIAN YANG BERKUALITASjambi.litbang.pertanian.go.id/ind/images/PDF/... · Struktur proposal penelitian (1) 1. Halaman judul: Judul penelitian sebaiknya disusun ringkas-padat

– Informasi Pengganti Yang Tidak Tepat

– Kesalahan Penentuan Pengukuran

– Kesalahan Penentuan Populasi

– Kesalahan Penentuan Sampling

– Kesalahan Analisa Data

– Kesalahan Seleksi Responden

– Kesalahan Pertanyaan

– Kesalahan Pencatatan

– Pemalsuan Data

– Ketidakmampuan Responden

– Ketidakmauan Responden

Page 14: MELAKSANAKAN PENELITIAN YANG BERKUALITASjambi.litbang.pertanian.go.id/ind/images/PDF/... · Struktur proposal penelitian (1) 1. Halaman judul: Judul penelitian sebaiknya disusun ringkas-padat

PENELITIAN MENURUT TUJUANNYA – PENELITIAN MURNI

Penelitian untuk memahami permasalahan secara lebih mendalam atau untuk mengembangkan teori yang sudah ada.

– PENELITIAN TERAPAN

Penelitian yang dilakukan untuk mendapatkan informasi yang digunakan untuk memecahkan masalah.

Page 15: MELAKSANAKAN PENELITIAN YANG BERKUALITASjambi.litbang.pertanian.go.id/ind/images/PDF/... · Struktur proposal penelitian (1) 1. Halaman judul: Judul penelitian sebaiknya disusun ringkas-padat

METODE PENELITIAN

• Experimental – Memanipulasi variabel

– Kondisi terkontrol

– Cause & effect relationship

• Korelasi (Correlation) – Tidak ada manipulasi variabel

– Memahami hubungan (lewat statristik)

• Observasi (natural observation) – Memantau subject/phenomena secara alami

• Survey – Koleksi data lewat interview/kuetionair

– Ingin mengetahui data yang sangat susah diobservasi langsung

– Menilai perilaku, pandangan, opini

• Studi kasus (case study) – Pengamatan seara mendalam melalui berbagai sumber referensi atas object tertentu

– Menggabungkan observasi, survey, secodnary data

Page 16: MELAKSANAKAN PENELITIAN YANG BERKUALITASjambi.litbang.pertanian.go.id/ind/images/PDF/... · Struktur proposal penelitian (1) 1. Halaman judul: Judul penelitian sebaiknya disusun ringkas-padat

Usul penelitian yang diajukan oleh seseorang atau suatu

badan/ perusahaan/ organisasi untuk menghasilkan suatu

output tertentu atau memberikan jasa penelitian kepada

sponsor/ pendukung

2. PENYUSUNAN PROPOSAL PENELITIAN

Page 17: MELAKSANAKAN PENELITIAN YANG BERKUALITASjambi.litbang.pertanian.go.id/ind/images/PDF/... · Struktur proposal penelitian (1) 1. Halaman judul: Judul penelitian sebaiknya disusun ringkas-padat

Tujuan dari proposal

1. Untuk merumuskan masalah apa yang akan diteliti dan

mengapa masalah tersebut penting

2. Untuk mengkaji upaya penelitian-penelitian lain yang

telah dilakukan penelitian dalam masalah serupa

3. Untuk menguraikan jenis data yang diperlukan dalam

penyelesaian masalah dan bagaimana metode

pengumpulan data, pengolahan data, dan

menganalisisnya

Page 18: MELAKSANAKAN PENELITIAN YANG BERKUALITASjambi.litbang.pertanian.go.id/ind/images/PDF/... · Struktur proposal penelitian (1) 1. Halaman judul: Judul penelitian sebaiknya disusun ringkas-padat

Menurut jenisnya, proposal penelitian dapat

dibedakan menjadi:

• Internal

• Eksternal: pesanan dan bukan pesanan

Page 19: MELAKSANAKAN PENELITIAN YANG BERKUALITASjambi.litbang.pertanian.go.id/ind/images/PDF/... · Struktur proposal penelitian (1) 1. Halaman judul: Judul penelitian sebaiknya disusun ringkas-padat

Manfaat Proposal Bagi Peneliti

1. Persamaan persepsi permasalahan: persamaan persepsi

permasalahan antara atasan peneliti dan peneliti merupakan hal

yang sangat penting sebelum penelitian dijalankan.

2. Orientasi penelitian keseluruhan: penulisan proposal penelitian

membuat peneliti harus berfikir secara kritis tentang seluruh

aspek penelitian sebelum penelitian dilaksanakan.

3. Pedoman pelaksanaan penelitian: pedoman penelitian yang

telah disetujui dapat digunakan sebagai peedoman pelaksanaan

penelitian.

4. Kejelasan kegiatan penelitian: dengan menggunakan proposal

yang baik, maka kegiatan penelitian yang akan dilakukan

menjadi lebih jelas.

Page 20: MELAKSANAKAN PENELITIAN YANG BERKUALITASjambi.litbang.pertanian.go.id/ind/images/PDF/... · Struktur proposal penelitian (1) 1. Halaman judul: Judul penelitian sebaiknya disusun ringkas-padat

Manfaat Proposal Bagi Peneliti

5. Kemudahan evaluasi penelitian: proposal yang baik akan

memudahkan evaluasi penelitian yang diusulkan bagi peneliti

maupun pihak lain yang terkait.

6. Proteksi pelaksanaan penelitian: proposal yang sudah disusun

dan disetujui oleh berbagai pihak yang terkait dapat menjadi

pelindung peneliti dari permintaan perubahan kegiatan penelitian.

7. Persetujuan peneliti dan atasan peneliti: dari proposal yang telah

disetujui, dapat diketahui batasan sejauh mana informasi yang

akan diperoleh atasan peneliti

Page 21: MELAKSANAKAN PENELITIAN YANG BERKUALITASjambi.litbang.pertanian.go.id/ind/images/PDF/... · Struktur proposal penelitian (1) 1. Halaman judul: Judul penelitian sebaiknya disusun ringkas-padat

Manfaat Proposal Bagi Atasan Peneliti

1. Jaminan kualitas peneliti: proposal dapat menjadi jaminan bahwa

peneliti sudah mengetahui dengan benar tentang masalah yang

dihadapi

2. Persetujuan metode penelitian: jika atasan peneliti tidak sependapat

dengan metode penelitian, maka atasan peneliti dapat memberikan

saran kepada peneliti tentang metode dan teknik yang lebih tepat

untuk dipergunakan dalam penelitian.

3. Kendali penelitian: proposal dapat digunakan sebagai kendali

pelaksanaan penelitian, sehingga manajer akan dapat memperoleh

hasil penelitian den menggunakan metode dan teknik sesuai dengan

yang tertulis di proposal.

4. Prioritas penelitian: proposal akan membantu manajemen dalam

melakukan penyusunan nilai relatif dari masing-masing usulan

penelitian sehingga dapat disusun preferensi penelitian.

5. Penilaian informasi: nilai informasi yang disebutkan dalam proposal

akan membantu dalam penyusunan anggaran penelitian

Page 22: MELAKSANAKAN PENELITIAN YANG BERKUALITASjambi.litbang.pertanian.go.id/ind/images/PDF/... · Struktur proposal penelitian (1) 1. Halaman judul: Judul penelitian sebaiknya disusun ringkas-padat

Struktur proposal penelitian (1)

1. Halaman judul: Judul penelitian sebaiknya disusun ringkas-padat dan

menarik

2. Ringkasan eksekutif (Executive summary): Salah satu bentuk lain dari

usulan penelitian yang disajikan secara singkat dan padat, sehingga

memungkinkan bagi para sponsor/pemberi dana untuk mengetahui maksud

dari tujuan secara cepat dan tepat.

3. Latar belakang: Uraian singkat mengenai “lingkungan” di seputar masalah

yang akan diteliti.

4. Rumusan masalah: Bagian ini harus diperhatikan agar suatu permasalahan

dapat diuraikan dengan baik, sehingga dapat ditangkap dan dimengerti oleh

pembaca dengan jelas.

Page 23: MELAKSANAKAN PENELITIAN YANG BERKUALITASjambi.litbang.pertanian.go.id/ind/images/PDF/... · Struktur proposal penelitian (1) 1. Halaman judul: Judul penelitian sebaiknya disusun ringkas-padat

SUMBER PERMASALAHAN DALAM PENELITIAN:

1. Bersumber dari kehidupan sehari-hari. • Adanya penyimpangan antara pengalaman dan kenyataan

• Terdapat penyimpangan antar rencana dan kenyataan

• Terdapat pengaduan

• Adanya persaingan

2. Bersumber pada buku atau penelitian sebelumnya • Untuk penyempurnaan

• Untuk verivikasi

• Untuk pengembangan

Page 24: MELAKSANAKAN PENELITIAN YANG BERKUALITASjambi.litbang.pertanian.go.id/ind/images/PDF/... · Struktur proposal penelitian (1) 1. Halaman judul: Judul penelitian sebaiknya disusun ringkas-padat

Permasalahan yang baik:

1. Bermanfaat 2. Dapat dilaksanakan

1. Kemampuan teori dari peneliti 2. Waktu yang tersedia 3. Tenaga yang tersedia 4. Dana yang tersedia 5. Adanya faktor pendukung 6. Tersedianya Data 7. Tersedianya ijin dari pihak yang berwenang

3. Adanya Faktor Pendukung 1. Tersedianya Data 2. Tersedianya ijin dari pihak berwenang

Page 25: MELAKSANAKAN PENELITIAN YANG BERKUALITASjambi.litbang.pertanian.go.id/ind/images/PDF/... · Struktur proposal penelitian (1) 1. Halaman judul: Judul penelitian sebaiknya disusun ringkas-padat

Beberapa hal yang harus diperhatikan

dalam merumuskan masalah

1. Masalah harus dirumuskan dengan jelas dan tidak menimbulkan penafsiran yang berbeda

2. Rumusan masalah hendaknya dapat mengungkapkan hubungan antara dua variabel atau lebih.

3. Rumusan masalah hendaknya dinyatakan dalam kalimat tanya

Page 26: MELAKSANAKAN PENELITIAN YANG BERKUALITASjambi.litbang.pertanian.go.id/ind/images/PDF/... · Struktur proposal penelitian (1) 1. Halaman judul: Judul penelitian sebaiknya disusun ringkas-padat

Beberapa kesalahan yang terjadi dalam

memilih permasalahan penelitian:

• Permasalahan penelitian tidak diambil dari akar masalah yang sesungguhnya

• Permasalahan yang akan dipecahkan tidak sesuai dengan kemampuan peneliti baik dalam penguasaan teori, waktu, tenaga dan dana.

• Permasalahan yang akan dipecahkan tidak sesuai dengan faktor-faktor pendukung yang ada.

Page 27: MELAKSANAKAN PENELITIAN YANG BERKUALITASjambi.litbang.pertanian.go.id/ind/images/PDF/... · Struktur proposal penelitian (1) 1. Halaman judul: Judul penelitian sebaiknya disusun ringkas-padat

PEMBATASAN MASALAH:

• Agar penelitian dapat mengarah ke inti masalah yang sesungguhnya maka diperlukan pembatasan penelitian sehingga penelitian yang dihasilkan menjadi lebih fokus dan tajam

Permasalahan secara

umum

Pembatasan

Inti Masalah

Page 28: MELAKSANAKAN PENELITIAN YANG BERKUALITASjambi.litbang.pertanian.go.id/ind/images/PDF/... · Struktur proposal penelitian (1) 1. Halaman judul: Judul penelitian sebaiknya disusun ringkas-padat

Struktur proposal penelitian (2)

5. Tujuan penelitian: Bagian ini menjabarkan secara jelas apa saja yang akan

direncanakan untuk dilakukan dalam usulan penelitian.

6. Tinjauan pustaka: Bagian ini melihat kembali semua penelitian yang pernah

dilakukan sebelumnya ataupun yang sedang dilakukan, yang memiliki

hubungan dengan penelitian yang akan dilakukan

7. Manfaat penelitian: Penekanan pentingnya dilakukan penelitian ini dapat

dijabarkan dalam bagian ini.

8. Desain penelitian: Bagian ini menggambarkan apa yang akan dilakukan oleh

peneliti dalam terminologi teknis (Bagian ini menjelaskan metode yang

digunakan untuk menjawab masalah secara detil yang meliputi variable yang

diteliti, desain riset yang digunakan, teknik pengumpulan data, teknik

analisa data dan interpretasi data, cara analisa, penafsiran dan penyimpulan

hasil penelitian)

Page 29: MELAKSANAKAN PENELITIAN YANG BERKUALITASjambi.litbang.pertanian.go.id/ind/images/PDF/... · Struktur proposal penelitian (1) 1. Halaman judul: Judul penelitian sebaiknya disusun ringkas-padat

Struktur proposal penelitian (3)

9. Kualifikasi penelitian: Latar belakang peneliti (Pengungkapan nama Peneliti

Utama sebagai Penanggung Jawab, anggota tim-peneliti /penyuluh lengkap

dengan jabatan fungsional dan background ilmunya serta staf pendukung

(teknisi, laborant, analis, dll).

10.Anggaran: Bagian ini sangat diperlukan dalam rangka pendanaan penelitian

(tuliskan perkiraan biaya penelitian dengan rinci dan mengacu pada format

tertentu yang berlaku dalam menentukan besarnya poin-poin yang harus

dibayai) .

11.Jadwal: Bagian ini dibuat untuk memperlihatkan gambaran mengenai kapan

dan berapa lama jangka waktu yang diperlukan untuk melaksanakan setiap

langkah dalam penelitian (Jadwal penelitian sebaiknya ditulis secara rinci mulai

dari persiapan, penyusunan instrumen penelitian, pelaksanaan dilapangan dan

di laboratorium (kalau ada), pengambilan data, pengolahan dan analisa data

serta penulisan laporan penelitian)

Page 30: MELAKSANAKAN PENELITIAN YANG BERKUALITASjambi.litbang.pertanian.go.id/ind/images/PDF/... · Struktur proposal penelitian (1) 1. Halaman judul: Judul penelitian sebaiknya disusun ringkas-padat

Struktur proposal penelitian (4)

12. Daftar pustaka: Semua kegiatan penelitian memerlukan referensi atau

kepustakaan dari banyak sumber

13.Lampiran: Ditujukan untuk memuat hal-hal yang perlu dijelaskan dalam

penelitian

Page 31: MELAKSANAKAN PENELITIAN YANG BERKUALITASjambi.litbang.pertanian.go.id/ind/images/PDF/... · Struktur proposal penelitian (1) 1. Halaman judul: Judul penelitian sebaiknya disusun ringkas-padat

Faktor yang perlu diperhatikan agar suatu proposal

dapat mendapat perhatian sponsor/pemberi dana

1. Proposal harus ditampilkan secara rapi, terstruktur,

terorganisasi.

2. Topik utama dari proposal dapat ditemukan dan dipahami

dengan cepat dan mudah

Page 32: MELAKSANAKAN PENELITIAN YANG BERKUALITASjambi.litbang.pertanian.go.id/ind/images/PDF/... · Struktur proposal penelitian (1) 1. Halaman judul: Judul penelitian sebaiknya disusun ringkas-padat

Untuk pengembangan setiap proposal, perlu dilakukan evaluasi secara

baik dengan evaluasi sebagai berikut:

Page 33: MELAKSANAKAN PENELITIAN YANG BERKUALITASjambi.litbang.pertanian.go.id/ind/images/PDF/... · Struktur proposal penelitian (1) 1. Halaman judul: Judul penelitian sebaiknya disusun ringkas-padat

Format laporan menggambarkan secara umum bagaimana penyajian laporan

penelitian

Secara umum, laporan penelitian berisi:

3. PENYUSUNAN LAPORAN PENELITIAN

Page 34: MELAKSANAKAN PENELITIAN YANG BERKUALITASjambi.litbang.pertanian.go.id/ind/images/PDF/... · Struktur proposal penelitian (1) 1. Halaman judul: Judul penelitian sebaiknya disusun ringkas-padat

Untuk penyesuaian format terhadap tingkat formalitas, dapat dilihat pada

tabel berikut

Page 35: MELAKSANAKAN PENELITIAN YANG BERKUALITASjambi.litbang.pertanian.go.id/ind/images/PDF/... · Struktur proposal penelitian (1) 1. Halaman judul: Judul penelitian sebaiknya disusun ringkas-padat

Bagian-bagian dari suatu laporan umumnya memiliki format sebagai berikut: (1)

1.Halaman Judul: bagian ini meliputi judul laporan, kepada siapa laporan

tersebut dibuat, dengan siapa laporan tersebut dikerjakan, dan tanggal

presentasi

2.Halaman pengiriman: bagian ini hanya terdapat pada laporan semi formal/

resmi dan formal saja. Tujuannya adalah untuk mengirimkan laporan kepada si

penerima.

3.Lembar pengesahan: bagian ini untuk mengesahkan penelitian, siapa yang

bertanggung jawab dalam penelitian tersebut, dan sumber data yang

mendukung penelitian

Page 36: MELAKSANAKAN PENELITIAN YANG BERKUALITASjambi.litbang.pertanian.go.id/ind/images/PDF/... · Struktur proposal penelitian (1) 1. Halaman judul: Judul penelitian sebaiknya disusun ringkas-padat

Bagian-bagian dari suatu laporan umumnya memiliki format sebagai berikut: (2)

4.Daftar isi: bagian ini harus mencakup bagian dan subbagian laporan dengan

diberi nomor halamannya. Bila ada gambar atau tabel, perlu juga dimasukkan

dalam Daftar Gambar atau Daftar Tabel.

5.Ringkasan: bagian ini menjelaskan secara jelas tentang mengapa penelitian

tersebut dilakukan, masalah penelitian apa yang diteliti, apa hasilnya, dan

langkah apa yang selanjutnya perlu diambil.

6.Isi: bagian ini merupakan bagian terbesar dalam laporan. Pada subbagian

penjelasan metodologi, ada lima hal yang perlu dibahas:

a. Desain Penelitian

b. Metode pengumpulan data

c. Desain sampel

d. Kerja lapangan

e. Analisis

Page 37: MELAKSANAKAN PENELITIAN YANG BERKUALITASjambi.litbang.pertanian.go.id/ind/images/PDF/... · Struktur proposal penelitian (1) 1. Halaman judul: Judul penelitian sebaiknya disusun ringkas-padat

Sedangkan cakupan masing-masing bab

dalam isi adalah:

a. Pendahuluan: terdiri atas uraian mengenai Latar Belakang Masalah,

Perumusan Masalah, Tujuan Penelitian

b. Studi Pustaka: mengidentfikasi secara cermat semua teori dan studi

empiris sebelumnya yang relevan dengan topik penelitian

c. Metodologi: menjelaskan kronologis penelitian, termasuk, cara

pengumpulan data, macam data, alat analisis, dan model yang

digunakan, Analisis data: menyajikan hasil-hasil utama penelitian yang

mengikuti metodologi yang telah digariskan.

d. Kesimpulan & Implikasi: menyajikan pernyataan apa penemuan

penelitian ini dan tindak lanjutnya.

e. Daftar Pustaka

f. Lampiran: berisikan bahan-bahan yang mendukung dan bermanfaat

bagi pembaca

Page 38: MELAKSANAKAN PENELITIAN YANG BERKUALITASjambi.litbang.pertanian.go.id/ind/images/PDF/... · Struktur proposal penelitian (1) 1. Halaman judul: Judul penelitian sebaiknya disusun ringkas-padat

Menulis konsep pertama sering kali menjadi kesulitan yang dihadapi pada

penulisan sebuah laporan penelitian.

1. Konsolidasikan waktu.

2. Jika ditemui kesulitan untuk memulai, letakkan pena di atas kertas dan

tuliskan semua yang ada dalam benak anda.

3. Jangan melakukan revisi dan koreksi yang berlebihan pada konsep pertama.

4. Gunakan tape recorder bila memang dapat membantu anda sebelum anda

menuliskannya di atas kertas

Ada beberapa saran:

Page 39: MELAKSANAKAN PENELITIAN YANG BERKUALITASjambi.litbang.pertanian.go.id/ind/images/PDF/... · Struktur proposal penelitian (1) 1. Halaman judul: Judul penelitian sebaiknya disusun ringkas-padat

Revisi

Hal yang paling penting dalam pemeriksaan tulisan adalah objektivitas. Salah

satu caranya adalah menyingkirkan draft yang telah dibuat sebelum

merevisinya. Cara yang lain adalah meminta orang lain untuk membaca, dan

mendorongnya untuk memberikan saran

Tujuan utama revisi adalah untuk menghilangkan masalah ketidakjelasan

(vagueness).

Empat kriteria revisi dapat dijelaskan sebagai berikut:

1. Periksa tulisan agar mudah dibaca

2. Revisi tata bahasa dan ejaan

3. Evaluasi kelayakan

4. Evaluasi isi

Page 40: MELAKSANAKAN PENELITIAN YANG BERKUALITASjambi.litbang.pertanian.go.id/ind/images/PDF/... · Struktur proposal penelitian (1) 1. Halaman judul: Judul penelitian sebaiknya disusun ringkas-padat

Referensi

Dengan adanya referensi, maka menunjukkan bahwa tulisan yang disusun

tidak seluruhnya merupakan gagasan sendiri, tetapi merupakan gagasan,

informasi, dan bukti dari orang lain. Hal tersebut adalah kekuatan dan

bukan kelemahan, karena bila memang orang lain telah melakukan

penelitian atau memiliki pemikiran yang berharga, maka tidak perlu ragu

untuk menjadikannya referensi.

Referensi memungkinkan pembaca untuk menyelidiki sumber yang sama

untuk mereka gunakan, sehingga pembaca tanpa kesulitan mampu

melacak sumber yang Anda gunakan di perpustakaan.

Adanya referensi juga untuk menghindari tuduhan penjiplakan atau

plagiarisme, dan juga membantu meningkatkan nilai akademik seperti

pertukaran pengetahuan, dengan cara menunjukkan sumber yang ada

kepada pembaca dan menghargai ilmu pengetahuan dengan mengakui

pemikiran orang lain.

Page 41: MELAKSANAKAN PENELITIAN YANG BERKUALITASjambi.litbang.pertanian.go.id/ind/images/PDF/... · Struktur proposal penelitian (1) 1. Halaman judul: Judul penelitian sebaiknya disusun ringkas-padat

Bptp Jambi ada untuk Petani bpb