materi tik bab 5

23
TIK BAB 5

Upload: adella-nafisa

Post on 24-Jan-2017

122 views

Category:

Education


2 download

TRANSCRIPT

Slide 1

TIK BAB 5

DASAR JARINGAN KOMPUTER

Sejarah dan Pengertian Jaringan KomputerPengertian dan Sejarah InternetPerkembangan InternetAplikasi dan Fasilitas InternetLatihan SoalTopologi JaringanMacam macam Jaringan Komputer

Sejarah Jaringan KomputerPada tahun 1940-an di Amerika ada sebuah penelitian yang ingin memanfaatkan sebuh perangkat komputer secara bersamaan. Pada tahun 1950-an ketika jenis komputer membesar sampai tercipta super komputer, karena mahalnya harga perangkat komputer maka ada tuntutan sebuah komputer mesti melayani beberapa terminal. Dari sini maka mulcul konsep distribusi proses berdasarkan waktu yang dikenal dengan nama Time Sharing System (TSS), bentuk pertama kali jaringan komputer diaplikasikan. Pada system TSS beberapa terminal terhubung secara seri kesebuah host komputer.

Selanjutnya konsep ini berkembang menjadi proses distribusi (Distributed Processing). Dalam proses ini beberapa host komputer mengerjakan pekerjaan besar secara paralel untuk melayani beberapa terminal yang tersambung secara seri disetiap host komputer. Selanjutnya ketika harga-harga komputer kecil mulai menurun dan konsep proses distribusi sudah matang, maka penggunaan komputer dan jaringannya mulai beragam, dari mulai menangani proses bersama maupun komunikasi antar komputer(Peer to Peer System) saja tanpa melalui komputer pusat. Untuk itu mulailah berkembang teknologi jaringan lokal yang dikenal dengan Local Area Network (LAN).

Demikian pula ketika internet mulai diperkenalkan, maka sebagian besar LAN yang berdiri sendiri mulai berhubungan dan terbentuklah jaringan raksasa ditingkat dunia yang disebut dengan Wide Area Network (WAN).

Pengertian Jaringan KomputerSebuah sistem yang terdiri dari dua atau lebihkomputeryang saling terhubung satu sama lain melalui media transmisi atau media komunikasi sehingga dapat saling berbagi data, aplikasi maupun berbagi perangkat keraskomputer.

Macam-Macam Jaringan KomputerA. BERDASARKAN JANGKAUAN GEOGRAFIS1. LANLocal Area Network atau yang sering disingkat dengan LAN merupakan jaringan yang hanya mencakup wilayah kecil saja, semisal warnet, kantor, atau sekolah. Umumnya jaringan LAN luas areanya tidak jauh dari 1 km persegi.Biasanya jaringan LAN menggunakan teknologi IEEE 802.3 Ethernet yang mempunyai kecepatan transfer data sekitar 10, 100, bahkan 1000 MB/s.Selain menggunakan teknologi Ethernet, tak sedikit juga yang menggunakan teknologi nirkabel seperti Wi-fi untuk jaringan LAN.

2. MANMetropolitan Area Network atau MAN merupakan jaringan yang mencakup suatu kota dengan dibekali kecepatan transfer data yang tinggi. Bisa dibilang, jaringan MAN merupakan gabungan dari beberapa jaringan LAN.Jangakauan dari jaringan MAN berkisar 10-50 km. MAN hanya memiliki satu atau dua kabel dan tidak dilengkapi dengan elemen switching yang berfungsi membuat rancangan menjadi lebih simple.

3. WANWide Area Network atau WAN merupakan jaringan yang jangkauannya mencakup daerah geografis yang luas, semisal sebuah negara bahkan benua.WAN umumnya digunakan untuk menghubungkan dua atau lebih jaringan lokal sehingga pengguna dapat berkomunikasi dengan pengguna lain meskipun berada di lokasi yang berbeda.

B. BERDASARKAN DISTRIBUSI SUMBER INFORMASI/ DATA1. Jaringan TerpusatYang dimaksud jaringan terpusat adalah jaringan yang terdiri dari komputer client dan komputer server dimana komputer client bertugas sebagai perantara dalam mengakses sumber informasi/ data yang berasal dari komputer server.Dalam jaringan terpusat, terdapat istilah dumb terminal (terminal bisu), dimana terminal ini tidak memiliki alat pemroses data.2. Jaringan TerdistribusiJaringan ini merupakan hasil perpaduan dari beberapa jaringan terpusat sehingga memungkinkan beberapa komputer server dan client yang saling terhubung membentuk suatu sistem jaringan tertentu.

C. BERDASARKAN MEDIA TRANSMISI DATA YANG DIGUNAKAN1. Jaringan Berkabel (Wired Network)Media transmisi data yang digunakan dalam jaringan ini berupa kabel.Kabel tersebut digunakan untuk menghubungkan satu komputer dengan komputer lainnya agar bisa saling bertukar informasi/ data atau terhubung dengan internet.Salah satu media transmisi yang digunakan dalamwired networkadalah kabel UTP.2. Jaringan Nirkabel (Wireless Network)Dalam jaringan ini diperlukan gelombang elektromagnetik sebagai media transmisi datanya.Berbeda dengan jaringan berkabel (wired network), jaringan ini tidak menggunakan kabel untuk bertukar informasi/ data dengan komputer lain melainkan menggunakan gelombang elektromagnetik untuk mengirimkan sinyal informasi/ data antar komputer satu dengan komputer lainnya.Wireless adapter, salah satu media transmisi yang digunakan dalamwireless network.

D. BERDASARKAN PERANAN DAN HUBUNGAN TIAP KOMPUTER DALAM MEMPROSES DATA1. Jaringan Client-ServerJaringan ini terdiri dari satu atau lebih komputer server dan komputer client. Biasanya terdiri dari satu komputer server dan beberapa komputer client.Komputer server bertugas menyediakan sumber daya data, sedangkan komputer client hanya dapat menggunakan sumber daya data tersebut.2. Jaringan Peer to PeerDalam jaringan ini, masing-masing komputer, baik itu komputer server maupun komputer client mempunyai kedudukan yang sama.Jadi, komputer server dapat menjadi komputer client, dan sebaliknya komputer client juga dapat menjadi komputer server.

Topologi JaringanTopologi Jaringan Sebuah LAN dapat diimplementasikan dengan berbagai macam topologi. Topologi yang di maksud di sini merupakan struktur jaringan fisik yang digunakan untuk mengimplementasikan LAN tersebut. Topologi dasar yang bisa digunakan dalam jaringan komputer adalah:TopologiBus(Linear)TopologiRing(Cincin)TopologiStar(Bintang)TopologiTree(Pohon)TopologiMash(web)Topologi pengembangan dari ketiga di atas biasanya berupa topologiTree(Pohon), yang merupakan pengembangan daristardanBus, topologiMashatauHybridatauMultipointatau Web yang merupakan pengembangan dari topologiPoint to Point(bus), topologi Loop yang merupakan pengembangan dari topologiRingKetiganya memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Salah satu dari ketiga topologi ini dapat dipilih untuk mengimplementasikan sebuah LAN. Tentunya topologi yang dipilih adalah yang paling sesuai dengan kebutuhan LAN yang sedang di rancang.

Pengertian Internet dan IntranetInternet(kependekan dariinterconnection-networking) adalah seluruh jaringankomputeryang saling terhubung menggunakan standarsistemglobalTransmission Control Protocol/Internet ProtocolSuite(TCP/IP) sebagai protokol pertukaran paket (packet switching communication protocol) untuk melayani miliaran pengguna di seluruh dunia.Rangkaian internet yang terbesar dinamakanInternet. Cara menghubungkan rangkaian dengan kaidah ini dinamakaninternetworking("antarjaringan").

Intranetadalah sebuahjaringanprivat (private network) yang menggunakanprotokol-protokolInternet(TCP/IP), untuk membagi informasi rahasia perusahaan atau operasi dalam perusahaan tersebut kepada karyawannya. Kadang-kadang, istilah intranet hanya merujuk kepada layanan yang terlihat, yaknisitus webinternal perusahaan. Untuk membangun sebuah intranet, maka sebuah jaringan haruslah memiliki beberapa komponen yang membangunInternet, yakni protokolInternet(Protokol TCP/IP,alamat IP, dan protokol lainnya),kliendan jugaserver. Protokol HTTP dan beberapa protokol Internet lainnya (FTP,POP3, atauSMTP) umumnya merupakan komponen protokol yang sering digunakan.Umumnya, sebuah intranet dapat dipahami sebagai sebuah "versi pribadi dari jaringan Internet", atau sebagai sebuah versi dari Internet yang dimiliki oleh sebuah organisasi.

Sejarah InternetInternetmerupakan jaringan komputer yang dibentuk oleh Departemen Pertahanan Amerika Serikat pada tahun 1969, melalui proyek ARPA yang disebut ARPANET (Advanced Research Project Agency Network), di mana mereka mendemonstrasikan bagaimana dengan hardware dan software komputer yang berbasis UNIX, kita bisa melakukan komunikasi dalam jarak yang tidak terhingga melalui saluran telepon.Proyek ARPANET merancang bentuk jaringan, kehandalan, seberapa besar informasi dapat dipindahkan, dan akhirnya semua standar yang mereka tentukan menjadi cikal bakal pembangunan protokol baru yang sekarang dikenal sebagai TCP/IP (Transmission Control Protocol/Internet Protocol).Tujuan awal dibangunnya proyek itu adalah untuk keperluan militer. Pada saat itu Departemen Pertahanan Amerika Serikat (US Department of Defense) membuat sistem jaringan komputer yang tersebar dengan menghubungkan komputer di daerah-daerah vital untuk mengatasi masalah bila terjadi serangan nuklir dan untuk menghindari terjadinya informasi terpusat, yang apabila terjadi perang dapat mudah dihancurkan.Pada mulanya ARPANET hanya menghubungkan 4 situs saja yaitu Stanford Research Institute, University of California, Santa Barbara, University of Utah, di mana mereka membentuk satu jaringan terpadu pada tahun 1969, dan secara umum ARPANET diperkenalkan pada bulan Oktober 1972. Tidak lama kemudian proyek ini berkembang pesat di seluruh daerah, dan semua universitas di negara tersebut ingin bergabung, sehingga membuat ARPANET kesulitan untuk mengaturnya.Oleh sebab itu ARPANET dipecah manjadi dua, yaitu "MILNET" untuk keperluan militer dan "ARPANET" baru yang lebih kecil untuk keperluan non-militer seperti, universitas-universitas. Gabungan kedua jaringan akhirnya dikenal dengan nama DARPA Internet, yang kemudian disederhanakan menjadi Internet.

Perkembangan InternetInternet dijaga oleh perjanjian bilateral atau multilateral dan spesifikasi teknikal (protokol yang menerangkan tentang perpindahan data antara rangkaian). Beberapa layanan populer di Internet yang menggunakan protokol di atas, ialahemail/surat elektronik,Usenet, Newsgroup, berbagi berkas (File Sharing),WWW(World Wide Web), Gopher, akses sesi (Session Access), WAIS, finger,IRC,MUD, danMUSH. Di antara semua ini,email/surat elektronikdan World Wide Web lebih kerap digunakan, dan lebih banyak servis yang dibangun berdasarkannya, sepertimilis(Mailing List) dan Weblog. Internet memungkinkan adanya servis terkini (Real-time service), seperti web radio, dan webcast, yang dapat diakses di seluruh dunia. Selain itu melalui Internet dimungkinkan untuk berkomunikasi secara langsung antara dua pengguna atau lebih melalui programpengirim pesan instansepertiCamfrog,Pidgin (Gaim),Trilian,Kopete,Yahoo! Messenger,MSN MessengerWindows Live Messenger,Twitter,Facebookdan lain sebagainya.Beberapa servis Internet populer yang berdasarkan sistem tertutup (Proprietary System), adalah sepertiIRC,ICQ,AIM,CDDB, danGnutella.

Aplikasi dan Fasilitas Internet1.WWW( WORLD WIDE WEB)Aplikasi yang paling menarik di internet dan sepertie-mail.Webdibuat dengan format hypertext dan hypermediadengan menggunakanHTML.HTMLmemiliki kemampuan untuk mrnghubungkan(link) sebuah dokumen dengan dokumen yanglain.HTMLdapat memuat:teks,gambar,animasi, audio dan vidio.2.E-mail (Electronic Mail)yaitu salah satu kemudahan atau aplikasi yang paling banyak di internet,karena e-mail merupakan alat komunikasi yang paling murah dan cepat.konsep e-mail adalah seperti anda mengirimkan surat di pos biasa,dengan beralamatkan tempat yang anda tuju.Dengan e-mail data dikirim secara elektronik sehingga sampai di tujuan sangatcepat.E-mailjuga dapat digunakan untuk mengirim file-file(program gambar,grafik dsb)3.Mailing List(MILIS)yaitu aplikasi internet yang digunakan sebagai sarana diskusi atau bertukar informasi dalam satu kelompok melaluie-mail.Milismerupak bentuk lain dari e-mail dan memiliki sifat yang sama dengan e-mail.digunakan oleh kelompok- kelompok untuk bertukar informasi dan bediskusi sesama anggota kelompok.4.Newgroupyaitu forum pebincangan atau boleh dibayangkan sebagai suatu tempat dimana terdapat ruangan-ruangan perbincangan yang unik,dan tiap-tipa ruang memiliki topik perbincangan yang berbeda.Newgroup juga dianggap sebagai BULLETIN BOARD yang ada di sekolah atau kantor,dimana setiap orang boleh meletakkan artikel-arikel atau pendapat-pendapatnya.

5.Internet Relay Chat(IRC)yaitu aplikasi internet yang digunakan untuk bercakap-cakap di internet atau yang biasa disaebut dengan istilah chatting.Chatting dapat dilakukan dengan cara mengetik teks dan mengirimkannya kepada teman chatting anda.Melalui chatting kita dapat berkenala dan bercerita dengan orang-orang yang ada di seluruh dunia.6.File Transfer Protocol(FTP)yaitu aplikasi internet yang digunakan untuk mengirimkan atau mengambil file ke atau dari sebuah komputer lain.Digunakan untuk mencari dan mengambil(dwonload) arsip file di suatu server diinternet.FTPjuga digunakan untuk meng-ulpoad file materi situs(homepage) sehingga dapat diakses oleh pengguna dari pelosok dunia.

7.Talentyaitu aplikasi internet yang digunakan untuk mengakses komputer yang letaknyajauh.Dapatdigunakan apabila mempunyai alamat IP(IP address) dari komputer yang akan diakses dan juga harus mempunyai hak akses (User ID dan password)8.Gopheryaitu aplikasi yang digunakan untuk mencari informasi yang ada diinternet.Namuninformasi yang dicari hanya terbatas padateks.Untukmendapatkan informasi dari Gopher ,kita harus menghubungkan diri dari gopher server yang ada di intrnet.

Latihan Soal1.(LAN) adalah jaringan komputer yang memiliki ciri jaraknya dekat, kepanjangan LAN adalah A.Long Area NetworkB.Local Area NetlinkC.Long Area NetlinkD.Local Area Network

2.Dibawah ini pernyataan yang benar adalah....A.MAN lebih luas daripada WANB.WAN adalah jaringan komputer yang bersifat lokal (jarak dekat)C.LAN luas wilayahnya menjangkau suatu negaraD.LAN dapat menjadi bagian dari Internet

3.Surat elektronik adalah surat yang dikirimkan dengan menggunakan internet. Nama lain surat elektronik adalah....A.TelnetB.GopherC.EmailD.VoIP

YAPP BETUL! BERARTI KAMU PINTER!

KOK SALAH SICH?? HAYOO KURANG FOKUS MIKIRIN APAA??

The Other SelfInstinct, track 92008World286087.03