makalah tentang visi-misi jkw-jk dalam b

Upload: acengaceng

Post on 27-Feb-2018

230 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

  • 7/25/2019 Makalah Tentang Visi-Misi JKW-JK Dalam b

    1/7

    MAKALAH

    VISI MISI JOKOWI JK : TRISAKTI dan NAWA CITA

    Disusun dalam rangka memenuhi tugas mata kuliah Pendidikan Kewarganegaraan

    NAMA : ARDIANT YOSA HASTAKA

    NIM : A11.2012.07102

    KELOMPOK : A11.4212

    UNIVERSITAS DIAN NUSWANTORO SEMARANG

    FAKULTAS ILMU KOMPUTER

    PROGRAM STUDI TEKNIK INFORMATIKA

    TAHUN 2014/2015

  • 7/25/2019 Makalah Tentang Visi-Misi JKW-JK Dalam b

    2/7

    1.1.LATAR BELAKANG

    Era Politik saat ini sudah bagaikan sebuah wabah. Rakyat kecilpun sekarag sudah

    mengerti arti politik. Tak banyak juga dari kalangan-kalangan atas yang berebut gelar untuk

    menjadi orang nomer satu di Indonesia. kita mengenal orang nomor satu di Indonesia,

    seringkali dipanggil JOKOWI dan wakilnya JK.

    Teringat sebelum menjadi orang nomor satu di negara kita ini. Para kandidat

    seringkali mengikrarkan janji atau visi-misi kedepan. Tak urung dari situlah massa

    berbondong-bondong memilih mereka.

    Balada pemilihan JOKOWO-JK dengan lawannya Prabowo mejadi akar dari sebuah

    jamur. Saat pemilihan hingga pasca pelantikan banyak saja problem yang dihadapi oleh

    kubu mereka. Dan yang paling utama adalah dari rakyat, yaitu menagih janj-janji yang dulu

    diucapkan saat kampanye.

    Dalam makalah ini akan dihidangkan sebuah pembahasan janji JOKOWI-JK pada

    bagian Trisakdi dan Nawa Cita. Janji tentang memperjuangkan semangat nasionalisme

    dalam sembilan agenta prioritas dalam pemerintahan ke depan.

    1.2.TUJUAN

    Dalam karya ini akan dibahas tentang janji orang nomor satu di negara kita

    JOKOWI-JK dalam janjinya yaitu Trisakti dan Nawacita. Berharap siapapun yang

    membaca laporan ini dapat mengerti dan paham apa yang diinginkan seorang pemimpin

    dalam merubah kondisi sebuah pemerintahan.

  • 7/25/2019 Makalah Tentang Visi-Misi JKW-JK Dalam b

    3/7

    2.1. TRISAKTI

    Sebuah negara akan bertahan dalam deraan gelombang sejarah apabila dipandu oleh

    suatu ideologi. Tentang ideologi yang sebagai penuntuk, penggerak, pemersatu perjuangan

    dan sebagai bintang pengarah suatu negara dalam penjalanannya. Di Indonesia ideologi

    itu adalah PANCASILA 1 JUNI 1945 dan TRISAKTI.

    Pancasila bagi Indonesia memiliki peran untuk meletakan dasar dan memberikan

    arah dalam membangun jiwa bangsa untuk menegakkan kembali kedaulatan, martabat dan

    kebanggan sebagai sebuah bangsa, menegaskan kembali fungsi publik negara,

    menggelorakan kembali harapan ditengan krisis sosial yang mendalam, menemukan jalan

    bagi masa depan bangsa dan meneguhkan kembali jiwa gotong royong. (JKW_JK)

    Sedangakn Trisakti memberikan pemahaman mengenai dasar untuk emulihkan

    harga diri bangsa dalam pergaulan antar bangsa yang sederajat dan bermartabat yakni

    berdaulat dalam bidang politik, berdikari dalam bidang ekonomi, dan berkeperibadian

    dalam kebudayaan.

    Penjabaran TRISAKTI diwujudkan dalam bentuk :

    1) Kedaulatan dalam politik diwujudkan dalam pembangunan demokrasi politik

    yang berdasarkan hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan perwakilan.

    Kedaulatan rakyat enjadi karakter, nilai dan semangan yang dibangun melalui

    gotong-royong dan persatuan bangsa.

    2)

    Berdikari dalam ekonomi diwujudkan dalam pembangunan demokrasi ekonomi

    yang menempatkan rakyat sebagai pemegang kedaulatan didalam pengelolaan

    keuangan negara dan pelaku utama dalam pembentukan produksi dan distribusi

    nasional. Negara memiliki karakter kebijakan dan kewibawaan pemimpin yang

    kuat dan berdaulan dalam mengambil keputusan-keputusan ekonomi rakyat

    memalui penggunaan sumber daya ekonomi nasional dan anggaran negara untuk

    memenuhi hak dasar warganegara.

    3) Kepribadian dalam kebudayaan diwujudkan melalui pembanguanan karakter dan

    kegotongroyongan yang berdasar pada realitas kebhinekaan dan kemaritiman

    sebagai kekuatan potensi bangsa dalam memujudkan implementasi demokrasi

    politik dan demokrasi ekonomi Indonesia masa depan.

    Sehingga terwujud VISI TERWUJUDNYA INDONESIA YANG BERDAULAT,

    MANDIRI DAN BERKEPRIBADIAN BERLANDASKAN GOTONG

    ROYONG.

    Dan misi untuk mewujudkan Visi tersebut adalah sebagai berikut :

  • 7/25/2019 Makalah Tentang Visi-Misi JKW-JK Dalam b

    4/7

    1. Mewujudkan keamaanan nasional yang mampu menjaga kedaulatan wilayah,

    menopang kemandirian ekonomi dengan mengamankan sumberdaya maritim,

    dan mencerminkan kepribadian Indoensia sebagai negara kepulauan.

    2. Mewujudkan masyarakat maju, berkeseimbangan dan demokratis berlandaskan

    Negara Hukum.

    3.

    Mewujudkan politik luar negri bebas-aktif dan memperkuat jati diri sebagai

    negara maritim.

    4. Mewujudkan kualitas hidup manusia Indonesia yang tinggi, maju dan sejahtera.

    5. Mewujudkan bangsa yang berdaya saing.

    6. Mewujudkan Indonesia menjadi negara maritim yang mandiri, maju, kuat, dan

    berbasiskan kepentingan nasional.

    7.

    Mewujudkan masyarakat yang berkepribadian dalam kebudayaan.

    Dari keterangan TRISAKTI diatas dapat disimpulkan bahwa yang diharapkan oleh

    JOKOWI-JK adalah rakyat yang bersatu, ingin berkempang dan mampu beradaptasi

    dalam era globalisasi yang mewabah saat ini. Pemerintahan hanyalah sarana, rakyat yang

    menjalankan. Tidakkah malu jika negara Indonesia yang adalah negara Republik, tetapi

    rakyatnya selalu menuntut kepada pemerintahan tanpa ada tindakan.

    2.2. NAWACITA

    Demi menunjukkan prioritas dalam jalan prubahan Indonesia, maka dirumuskan

    sembilan agenta prioritas yang disebut NAWACITA.

    1. Kami akan menghadirkan kembali Negara untuk melindungi segenap bangsa

    dan memberikan rasa aman pada seluruh warga negara.

    2. Kami akan membuat pemerintah tidak absen dengan membangun tata kelola

    pemerintahan yang bersih, efektif, demokratis, dan terpercaya.

    3. Kami akan membangun Indonesia dari pinggiran dengan memperkuat daerah

    daerah dan desa dalam kerangka Negara Kesatuan.

    4.

    Kam akan menolak Negara lemah dengan melakukan reformasi sistem dan

    penegakan hukum yang bebas korupsi, bermartabat dan terpercaya.

    5. Kami akan meningkatkan kualitas hidup manusia Indonesia.

    6.

    Kami akan meningkatkan produktivitas rakyat dan daya saing di pasar

    internasional.

  • 7/25/2019 Makalah Tentang Visi-Misi JKW-JK Dalam b

    5/7

    7. Kami akan mewujudkan kemandirian ekonomi dengan menggerakkan sektor-

    sektor strategis ekonomi domestik.

    8.

    Kami akan melakukan revolusi karakter bangsa, dan

    9. Kami akan memperteguh Ke-Bhineka-an dan memperkuat restorasi sosial

    Indonesia.

    Dalam hal ini adalah janji yang diungkapkan oleh JOKOWI-JK dalam

    programnya menuju Indonesia HEBAT. Yang mana program yang telah dilakukan

    selama setahun ini adalah demi mewujudkan misi-misi tersebut.

  • 7/25/2019 Makalah Tentang Visi-Misi JKW-JK Dalam b

    6/7

    3.1. KESIMPULAN

    Kesimpulan yang diperoleh dari keterangan yang ada dalam laporan ini adalah

    bagaimana kita sebagai warga negara Indonesia menjadi warga yang mengerti alur

    pemerintahan seorang pemimpin. Tidak sedikit orang yang menentangnya atau berontak

    karena tidak tahu apa yang sedang dilakukan pemerintah. Sikap kritis perli intuk

    menyeimbangi pemikiran orang awan dan pemikiran seorang visioner.

    Sebagai warga yang diberkahi pemimpin, kita seharusnya tahu apa yang harusnya

    kita perbuat. Jangan sering menuntut sesuatu yang tidak ada alasannya. Membangun

    sebuah visi dan misi tidaklah mudah. Berfikir untuk masalah yang akan dihadapi hingga

    berbagai solusi sudah dirancang dengan rapih.

    Selanjutnya bagi kita rakyat-rakyat yang telah memilih ataupun dipilih. Jangan

    lupakan apa yang menjadi ideologi dan jangan sekalipun meninggalkan sifat kritis. Karena

    itulah yang diperlukan untuk memulai suatu perubahan.

  • 7/25/2019 Makalah Tentang Visi-Misi JKW-JK Dalam b

    7/7

    DAFTAR PUSTAKA

    - KPU, 2014. http://kpu.go.id/koleksigambar/VISI_MISI_Jokowi-JK.pdf

    (diakses pada 13 Juni 2015)

    -

    Yanuar, Ikhwan. 2014. http://politik.news.viva.co.id/news/read/635062-

    rakyat-harus-tagih-trisakti-dan-nawa-cita-jokowi-jk(Diakses pada 13 Juni

    2015).

    -

    Aco, Hassanuddin. 2015.

    http://www.tribunnews.com/nasional/2015/04/08/kongres-pdip-harus-

    rekomendasikan-visi-misi-trisakti-dan-nawa-cita (diakses pada 13 Juni

    2015)

    http://kpu.go.id/koleksigambar/VISI_MISI_Jokowi-JK.pdfhttp://kpu.go.id/koleksigambar/VISI_MISI_Jokowi-JK.pdfhttp://politik.news.viva.co.id/news/read/635062-rakyat-harus-tagih-trisakti-dan-nawa-cita-jokowi-jkhttp://politik.news.viva.co.id/news/read/635062-rakyat-harus-tagih-trisakti-dan-nawa-cita-jokowi-jkhttp://politik.news.viva.co.id/news/read/635062-rakyat-harus-tagih-trisakti-dan-nawa-cita-jokowi-jkhttp://www.tribunnews.com/nasional/2015/04/08/kongres-pdip-harus-rekomendasikan-visi-misi-trisakti-dan-nawa-citahttp://www.tribunnews.com/nasional/2015/04/08/kongres-pdip-harus-rekomendasikan-visi-misi-trisakti-dan-nawa-citahttp://www.tribunnews.com/nasional/2015/04/08/kongres-pdip-harus-rekomendasikan-visi-misi-trisakti-dan-nawa-citahttp://www.tribunnews.com/nasional/2015/04/08/kongres-pdip-harus-rekomendasikan-visi-misi-trisakti-dan-nawa-citahttp://www.tribunnews.com/nasional/2015/04/08/kongres-pdip-harus-rekomendasikan-visi-misi-trisakti-dan-nawa-citahttp://politik.news.viva.co.id/news/read/635062-rakyat-harus-tagih-trisakti-dan-nawa-cita-jokowi-jkhttp://politik.news.viva.co.id/news/read/635062-rakyat-harus-tagih-trisakti-dan-nawa-cita-jokowi-jkhttp://kpu.go.id/koleksigambar/VISI_MISI_Jokowi-JK.pdf