makalah pasang surut air laut

35
Makalah Pasang Surut Air Laut A. Pengertian Pasang Surut Air Laut Pasang surut laut merupakan suatu fenomena pergerakan naik turunnya permukaan air laut secara berkala yang diakibatkan oleh kombinasi gaya gravitasi dan gaya tarik menarik dari benda-benda astronomi terutama oleh matahari, bumi dan bulan. Pengaruh benda angkasa lainnya dapat diabaikan karena jaraknya lebih jauh atau ukurannya lebih kecil. Pasang surut laut adalah gelombang yang dibangkitkan oleh adanya interaksi antara bumi, matahari dan bulan. Puncak gelombang disebut pasang tinggi dan lembah gelombang disebut pasang rendah. Perbedaan vertikal antara pasang tinggi dan pasang rendah disebut rentang pasang surut (tidal range). Periode pasang surut adalah waktu antara puncak atau lembah gelombang ke puncak atau lembah gelombang berikutnya. Harga periode pasang surut bervariasi antara 12 jam 25 menit hingga 24 jam 50 menit. Pasang surut air laut di bedakan menjadi dua yaitu: 1. Pasang Laut Purnama (spring tide) Pasang laut purnama (spring tide) terjadi ketika bumi, bulan dan matahari berada dalam suatu garis lurus. Pada saat itu akan dihasilkan pasang naik yang sangat tinggi dan pasang surut yang sangat rendah. Pasang laut purnama ini terjadi pada saat bulan baru dan bulan purnama. 2.Pasang Laut Perbani (neap tide)

Upload: ahmad-syafii

Post on 29-Nov-2015

2.560 views

Category:

Documents


25 download

TRANSCRIPT

Page 1: Makalah Pasang Surut Air Laut

Makalah Pasang Surut Air Laut

A. Pengertian Pasang Surut Air Laut

Pasang surut laut merupakan suatu fenomena pergerakan naik turunnya permukaan air laut

secara berkala yang diakibatkan oleh kombinasi gaya gravitasi dan gaya tarik menarik dari

benda-benda astronomi terutama oleh matahari, bumi dan bulan. Pengaruh benda angkasa

lainnya dapat diabaikan karena jaraknya lebih jauh atau ukurannya lebih kecil. Pasang surut

laut adalah gelombang yang dibangkitkan oleh adanya interaksi antara bumi, matahari dan

bulan. Puncak gelombang disebut pasang tinggi dan lembah gelombang disebut pasang

rendah. Perbedaan vertikal antara pasang tinggi dan pasang rendah disebut rentang pasang

surut (tidal range). Periode pasang surut adalah waktu antara puncak atau lembah gelombang

ke puncak atau lembah gelombang berikutnya. Harga periode pasang surut bervariasi antara

12 jam 25 menit hingga 24 jam 50 menit.

Pasang surut air laut di bedakan menjadi dua yaitu:

1. Pasang Laut Purnama (spring tide) 

Pasang laut purnama (spring tide) terjadi ketika bumi, bulan dan matahari berada dalam suatu

garis lurus. Pada saat itu akan dihasilkan pasang naik yang sangat tinggi dan pasang surut

yang sangat rendah. Pasang laut purnama ini terjadi pada saat bulan baru dan bulan purnama.

      2.Pasang Laut Perbani (neap tide)

Pasang laut perbani (neap tide) terjadi ketika bumi, bulan dan matahari membentuk sudut

tegak lurus. Pada saat itu akan dihasilkan pasang naik yang rendah dan pasang surut yang

tinggi. Pasang laut perbani ini terjadi pada saat bulan seperempat dan tigaperempat.

B. Teori dan Faktor Penyebab Pasang Surut 

1) Teori kesetimbangan( Equilibrium Theory)

Teori kesetimbangan pertama kali diperkenalkan oleh Sir Isaac Newton (1642-1727). Teori

ini menerangkan sifat-sifat pasut secara kualitatif. Teori terjadi pada bumi ideal yang seluruh

permukaannya ditutupi oleh air dan pengaruh kelembaman (Inertia) diabaikan. Teori ini

menyatakan bahwa naik-turunnya permukaan laut sebanding dengan gaya pembangkit pasang

Page 2: Makalah Pasang Surut Air Laut

surut (King, 1966). Untuk memahami gaya pembangkit passng surut dilakukan dengan

memisahkan pergerakan sistem bumi-bulan-matahari menjadi 2 yaitu, sistem bumi-bulan dan

sistem bumi matahari.

Pada teori kesetimbangan bumi diasumsikan tertutup air dengan kedalaman dan densitas yang

sama dan naik turun muka laut sebanding dengan gaya pembangkit pasang surut atau GPP

(Tide Generating Force) yaitu Resultante gaya tarik bulan dan gaya sentrifugal, teori ini

berkaitan dengan hubungan antara laut, massa air yang naik, bulan, dan matahari. Gaya

pembangkit pasut ini akan menimbulkan air tinggi pada dua lokasi dan air rendah pada dua

lokasi (Gross, 1987).

2) Teori Pasut Dinamik (Dynamical Theory)

Pond dan Pickard (1978) menyatakan bahwa dalam teori ini lautan yang homogen masih

diasumsikan menutupi seluruh bumi pada kedalaman yang konstan, tetapi gaya-gaya tarik

periodik dapat membangkitkan gelombang dengan periode sesuai dengan konstitue-

konstituennya. Gelombang pasut yang terbentuk dipengaruhi oleh GPP, kedalaman dan luas

perairan, pengaruh rotasi bumi, dan pengaruh gesekan dasar. Teori ini pertama kali

dikembangkan oleh Laplace (1796-1825). Teori ini melengkapi teori kesetimbangan sehingga

sifat-sifat pasut dapat diketahui secara kuantitatif. Menurut teori dinamis, gaya pembangkit

pasut menghasilkan gelombang pasut (tide wive) yang periodenya sebanding dengan gaya

pembangkit pasut. Karena terbentuknya gelombang, maka terdapat faktor lain yang perlu

diperhitungkan selain GPP.

Menurut Defant(1958), faktor-faktor tersebut adalah :

a) Kedalaman perairan dan luas perairan

b)  Pengaruh rotasi bumi (gaya Coriolis)

c)  Gesekan dasar

Faktor-faktor yang menyebabkan terjadinya pasang surut berdasarkan teori kesetimbangan

adalah rotasi bumi pada sumbunya, revolusi bulan terhadap matahari, revolusi bumi terhadap

matahari. Sedangkan berdasarkan teori dinamis adalah kedalaman dan luas perairan,

pengaruh rotasi bumi (gaya coriolis), dan gesekan dasar. Selain itu juga terdapat beberapa

faktor lokal yang dapat mempengaruhi pasut disuatu perairan seperti, topogafi dasar laut,

lebar selat, bentuk teluk, dan sebagainya, sehingga berbagai lokasi memiliki ciri pasang surut

yang berlainan (Wyrtki, 1961).

Page 3: Makalah Pasang Surut Air Laut

C. Tipe-Tipe Pasang Surut

Bentuk pasang surut di berbagai daerah tidak sama. Tipe pasut ditentukan oleh frekuensi air

pasang dengan surut setiap harinya. Hal ini disebabkan karena perbedaan respon setiap lokasi

terhadap gaya pembangkit pasang surut. Menurut Romimohtarto dan Juwana (2007), dilihat

dari pola gerakan muka lautnya,  pasang surut di Indonesia dapat di bagi menjadi empat yaitu

:

1. Pasut semi diurnal atau pasut harian ganda (dua kali pasang dan dua kali surut dalam 24

jam), Periode pasang surut rata-rata adalah 12 jam 24 menit. misalnya di perairan selat

Malaka

2. Pasut diurnal atau pasut harian tunggal (satu kali pasang dan satu kali surut dalam 24 jam),

Periode pasangsurut adalah 24 jam 50 menit, misalnya di sekitar selat Karimata;

3. Pasang surut campuran condong harian tunggal (Mixed Tide, Prevailing Diurnal)

merupakan pasut yang tiap harinya terjadi satu kali pasang dan satu kali surut tetapi

terkadang dengan dua kali pasang dan dua kali surut yang sangat berbeda dalam tinggi dan

waktu, ini terdapat di Pantai Selatan Kalimantan dan Pantai Utara Jawa Barat.

4. Pasang surut campuran condong harian ganda (Mixed Tide, Prevailing Semi Diurnal)

merupakan pasut yang terjadi dua kali pasang dan dua kali surut dalam sehari tetapi

terkadang terjadi satu kali pasang dan satu kali surut dengan memiliki tinggi dan waktu yang

berbeda, ini terdapat di Pantai Selatan Jawa dan Indonesia Bagian Timur

Daerah paling atas pantai hanya terendam saat pasang naik tinggi. Daerah ini dihuni oleh

beberapa jenis ganggang, moluska, dan remis yang menjadi konsumsi bagi kepiting dan

burung pantai. Daerah tengah pantai terendam saat pasang tinggi dan pasang rendah. Daerah

ini dihuni oleh ganggang, porifera, anemon laut, remis dan kerang, siput herbivora dan

karnivora,kepiting, landak laut, bintang laut, dan ikan-ikan kecil. Daerah pantai terdalam

terendam saat air pasang maupun surut. Daerah ini dihuni oleh beragam invertebrata dan ikan

serta rumput laut.

Komunitas tumbuhan berturut-turut dari daerah pasang surut ke arah darat dibedakan sebagai

berikut:

1. Formasi pes caprae

Dinamakan demikian karena yang paling banyak tumbuh di gundukan pasir adalah yang

tahan terhadap hempasan gelombang dan angin;tumbuhan ini menjalar dan berdaun tebal.

Page 4: Makalah Pasang Surut Air Laut

Tumbuhan lainnya adalah Spinifex littorius (rumput angin), Vigna, Euphorbia atoto, dan

Canaualia martina. Lebih ke arah darat lagi ditumbuhi Crinum asiaticum (bakung), Pandanus

tectorius (pandan), dan Scaeuola Fruescens (babakoan)

2.  Formasi baringtonia.

Daerah ini didominasi tumbuhan baringtonia, termasuk di dalamnya Wedelia,

Thespesia,Terminalia, Guettarda, dan Erythrina. Bila tanah di daerah pasang surut berlumpur,

maka kawasan ini berupa hutan bakau yang memiliki akar napas. Akar napas merupakan

adaptasi tumbuhan di daerah berlumpur yang kurang oksigen. Selain berfungsi untuk

mengambil oksigen, akar ini juga dapat digunakan sebagai penahan dari pasang surut

gelombang. Yang termasuk tumbuhan dihutan bakau antara lain Nypa, Acathus, Rhizophora,

dan Cerbera. Jika tanah pasang surut tidak terlalu basah, pohon yang sering tumbuh adalah

Heriticra, Lumnitzera, Acgicras, dan Cylocarpus.

D. Pengaruh Pasang Surut terhadap Organisme

1. Biota pada zona intertidal

Menurut Prajitno, 2009. Biota pada ekosistem pantai berbatu adalah salah satu daerah ekologi

yang paling familiar, habitat dan interaksinya sudah diketahui oleh ilmuan, penelitian

diadakan di pulau cruger yang pantai utaranya merupakan (freshwater) air tawar dan berbatu.

Fauna pada pantai berbatu pulau cruger berkarakteristik dominan pada binatang air tawar.

Pantai yang terdiri dari batu-batuan (rocky shore) merupakan tempat yang sangat baik bagi

hewan-hewan atau tumbuhan-tumbuhan yang dapat menempelkan diri pada lapisan ini.

Golongan ini termasuk banyak jenis gastropoda, moluska dan tumbuh-tumbuhan yang

berukuran besar. Dua spesies Uttorina undulata dan tectarius malaccensis, tinggal dan hidup

di bagian batas atas dari pantai di bawahnya berturut-turut ditempati oleh jenis spesies lain

monodonta labio dan Nerita undata. Kemudian oleh cerithium morus dan turbo intercostalis.

Akhirnya pada batas yang paling bawah terdapat lambis-lambis dan trochus gibberula

(Hutabarat, 2008).

2.  Pola adaptasi organism intertidal

Bentuk adaptasi adalah mncakup adaptasi structural, adaptasi fisiologi, dan adaptasi tingkah

laku. Adaptasi structural merupakan cara hidup untuk menyesuaikan dirinya dengan

mengembangkan struktur tubuh atau alat-alat tubuh kearah yang lebih sesuai dengan keadaan

lingkungan hidup.Adaptasi fisiologi adalah cara makhluk hidup untuk menyesuaikan diri

dengan lingkungan dengan cara penyesaian proses-proses fisiologis dalam tubuhnya.

Page 5: Makalah Pasang Surut Air Laut

Adaptasi tingkah laku adalah respon-respon hewan terhadap kondisi lingkungan dalam

bentuk perubahan tingkah laku. 

Organisme intertidal memilki kemampuan untuk beradaptasi dngan kondisi lingkungan yang

dapat berubah secara signifikan, pola tersebut meliputi:

a) Daya Tahan terhadap Kehilangan air

Organisme laut berpindah dari air ke udara terbuka, mereka mulai kehilangan air. Mekanisme

yang sederhana untuk menghindari kehilangan air terlihat pada hewan-hewan yang bergerak

seperti kepiting dan anemon. Hewan-hewan tersebut memiliki bentuk morfologi seperti

memiliki alat gerak yang baik untuk melakukan pergerakan yang cepat, serta struktur tubuh

yang ditutupi oleh zat kapur yang cukup kuat.

b) Pemeliharaan Keseimbangan Panas

Organisme intertidal juga mengalami keterbukaan terhadap suhu panas dan dingin yang

ekstrim dan memperlihatkan adaptasi tingkah laku dan struktur tubuh untuk menjaga

keseimbangan panas internal. Contoh pada siput dan kerang-kerangan ketika pasang maka

siput tersebut akan mengeluarkan badannya dari cangkang untuk melakukan aktivitas,

sedangkan ketika keadaan surut yang mengakibatkan keberadaan siput tersebut terdedah

dengan mendapatkan suhu lingkungan yang ekstrim, maka tubuhnya akan dimasukkan ke

dalam cangkang, untuk tetap mempertahankan suhu tubuhnya yang stabil.

c) Tekanan mekanik

Gerakan ombak mempunyai pengaruh yang berbeda, pada pantai berbatu dan pada pantai

berpasir. Untuk mempertahankan posisi menghadapi gerakan ombak, organism intertidal

telah membentuk beberapa adaptasi.

d)  Pernapasan

Diantara hewan intertidal terdapat kecenderungan organ pernapasan yang mempunyai

tonjolan kedalam rongga perlindungan untuk mencegah kekeringan. Hal ini dapat terlihat

jelas pada berbagai moluska dimana insang terdapat pada rongga mantel yang dilindungi

cangkang. Contoh hewan ini adalah Bivalvia.

e)  Cara Makan

Pada waktu makan, seluruh hewan intertidal harusmengeluarkan bagian-bagian berdaging

dari tubuhnya. Karena ituseluruh hewan intertidal hanya aktif jika pasang naik dan

Page 6: Makalah Pasang Surut Air Laut

tubuhnyaterendam air. Hal ini berlaku bagi seluruh hewan baik pemakan tumbuhan, pemakan

bahan-bahan tersaring, pemakan detritus maupun predator.

f)  Reproduksi

Kebanyakan organisme intertidal hidup menetap atau bahkan melekat, sehingga dalam

penyebarannya mereka mmenghasilkan telur atau larva yang terapung bebas sebagai

plankton. Hampir semua organisme mempunyai daur perkembangbiakan yang seirama

dengan munculnya arus pasang surut tertentu, seperti misalnya pada waktu pasang purnama.

E. Manfaat Pasang Surut Air Laut 

Peristiwa pasang surut air laut bermanfaat untuk hal – hal sebagai berikut Pembuatan garam,

1.  Persawahan Pasang Surut,

2.   Berlayar atau berlabuhnya kapal di dermaga yang dangkal,

3.  Pembangkit Listrik Tenaga Pasang Surut (PLTPs)

4.  Penggerak Generator Listrik, dsb

BAB II

PEMBAHASAN

BULAN SEBAGAI SATELIT BUMI

1. PENGERTIAN BULAN

Bulan moon dalam bahasa inggris luna dalam bahasa romawiartemis dalam bahasa

yunani adalah satu-satunya satelit alami yang dimiliki bumi. Jika dilihat dari posisinya bulan

Page 7: Makalah Pasang Surut Air Laut

adalah benda angkasa yang paling dekat dengan bumi. Bulan juga menjadi benda yang kedua

yang paling terang setelah matahari dan satu-satunya permukaan benda langit yang diamati

dengan mudah.

Bulan adalah bola batu raksasa yang mengitari bumi. Permukaannya gersang,

dipenuhi kawah yang berasal dari ledakan meteorit miliaran tahun yang lalu. Bulan mungkin

terbentuk saat planet lain bertubrukan dengan bumi muda. Pecahan batuan dari peristiwa itu

muncul bersama dan membentuk bulan.

Jarak rata-rata Bumi-Bulan dari pusat ke pusat adalah 384.403 km, sekitar 30 kali

diameter Bumi. Diameter Bulan adalah 3.474 km, sedikit lebih kecil dari seperempat

diameter Bumi. Ini berarti volume Bulan hanya sekitar 2% volume Bumi dan tarikan gravitasi

di permukaannya sekitar 17% daripada tarikan gravitasi Bumi. Bulan beredar mengelilingi

Bumi sekali setiap 27,3 hari (periode orbit), dan variasi periodik dalam sistem Bumi – Bulan

- Matahari bertanggungjawab atas terjadinya fase-fase Bulan yang berulang setiap 29,5 hari

(periode sinodik).Massa jenis Bulan (3,4 g/cm³) adalah lebih ringan dibanding massa jenis

Bumi (5,5 g/cm³), sedangkan massa Bulan hanya 0,012 massa Bumi.

1. GERAK BULAN

Bulan mempunyai dua gerakan yang penting yaitu rotasi bulan dan revolusi bulan.

2.1     Rotasi Bulan

Adalah perputaran bulan pada porosnya dari arah barat ke timur. dalam satu kali rotasi

bulan memerlukan waktu sama dengan satu kali revolusinya mengelilingi bumi. Saat ini

bulan berotasi setiap 27,3 hari sekali.

2.2     Revolusi Bulan

Adalah peredaran bulan mengelilingi bumi dari arah barat ke timur. Satu kali penuh

revolusi bulan memerlukan waktu rata-rata 27,3 hari.

·         Revolusi Terhadap Planet Bumi

Bulan sebagai satelit alami bumi juga berputar mengelilingi bumi dalam jangka waktu 27,3

hari. Karena waktu rotasi dan revolusi bulan adalah sama, maka permukaan bulan yang

terlihat dari bumi tidak berubah dari waktu ke waktu.

·         Revolusi Terhadap Matahari Bersama Bumi

Bulan bersama-sama dengan planet bumi juga mengelilingi matahari. Seperti yang kita

ketahui bahwa waktu yang dibutuhkan oleh bumi untuk beredar mengelilingi matahari adalah

365.25 hari. Begitupun revolusi bulan terhadap matahari bersama bumi juga 365,25 hari.

Page 8: Makalah Pasang Surut Air Laut

Setiap empat tahun sekali kelebihan hari dibulatkan menjadi 366 hari atau disebut juga

sebagai tahun kabisat.

Dalam sistem Matahari – Bumi – Bulan, revolusi Bumi mengelilingi Matahari, Bulan

mengelilingi Bumi, dan rotasi ketiga benda tersebut berputar pada sumbu-sumbunya

mempunyai arah yang sama. Revolusi Bulan mengelilingi Bumi dan keduanya bersama-sama

mengelilingi Matahari  menyebabkan peristiwa gerhana dan pasang surut air laut.

1. BAGIAN – BAGIAN BULAN

Menurut Dirdjosoemarto,S.,dkk. (1991: 405) permukaan Bulan terdiri dari

bagian-bagian yang disebut:

·         Terra, yaitu daerah terlihat terang, ditaburi kawah.

·         Marta, yaitu daerah gurun batuan gelap yang diselubungi lava basah, hanya sedikit

terdapat kawah.

·         Lembah, terdapat banyak lembah sempit (riil) ada yang memanjang hingga 100 km.

·         Gunung, ada yang mencapai ketinggian 8.000 m.

·         Kawah, diduga jumlahnya mencapai 40.000 dengan diameternya antara 2 – 200km. Kawah

ini kemungkinan berasal dari kegiatan vulkanis dan tumbukkan meteorit.

1. FASE DAN ASPEK BULAN

Fase bulan adalah bentuk bulan yang selalu berubah-ubah dilihat dari bumi karena

bagian bulan yang mendapat cahaya matahari berubah secara teratur. Pada suatu malam bulan

tampak seperti sabit kecil, pada keesokan harinya sabit itu tampak lebih tebal dan terus

bertambah  tebal, sehingga sehingga setelah enam hari bentuknya menjadi setengah

lingkaran. Pada malam-malam berikutnya bulan tampak menjadi lebih besar dan pada

akhirnya menjadi bulan penuh/bulan purnama. Tetapi setelah tampak sebagai bulan penuh,

akan tampak mengecil lagi sampai berbentuk sabit.

Perubahan bentuk semu bulan berlangsung dalam satu bulan sinodik atau 29.5 hari. 

Fase-fase bulan adalah:

a)         Fase Bulan Baru (bulan tidak nampak).

b)        Kuatrir Pertama 7 3/8 hari (bulan sabit).

c)         Bulan Purnama 14 3/4 hari (bulan penuh).

d)        Kuartir Ketiga 22 1/8 hari (bulan sabit).

e)         Kuartir ke empat 28 1/2 hari (menjadi bulan baru)

Page 9: Makalah Pasang Surut Air Laut

Sedangkan urut-urutan fase bulan dalam satu bulan sinodik adalah:

Bulan baru → sabit → bulan paruh ( perbani awal ) → bulan cembung ( benjol ) →

bulan penuh ( purnama ) → benjol → perbani akhir → sabit → bulan baru lagi.

Aspek bulan adalah kedudukan bulan terhadap matahari dilihat dari bumi. Beberapa

aspek bulan yang mudah dilihat:

a)         Aspek konjungsi

Konjungsi bulan yaitu kedudukan bulan searah dengan matahari. Pada saat itu bagian

bulan yang menghadap ke bumi ialah bagian yang sedang gelap, sehingga tampak bulan tidak

tampak dari bumi. Peristiwa ini berlangsung siang hari di bumi, saat aspek konjungsi terjadi

gerhana matahari, karena cahaya matahari yang menuju bumi terhalang oleh bulan.

b)        Aspek oposisi

Oposisi bulan adalah kedudukan bulan berlawanan arah dengan kedudukan matahari

dilihat dari bumi. Saat itu bulan terlihat sebagai bulan purnama. Peristiwa ini terjadi saat

bulan terbit bersamaan dengan saat matahari terbenam. Pada aspek oposisi akan terjadi

gerhana bulan, karena cahaya matahari yang menuju bulan terhalang bumi.

c)         Aspek Kuarter

Aspek kuarter yaitu pada saat bulan menempati kedudukan tegak lurus terhadap garis

penghubung bumi-matahari, pada fase ini bulan menujukan fase perbani yaitu bulan yang

terang hanya setengahnya. Dalam sebulan terjadi 2 kali kuartir bulan yaitu kuartir pertama

(perbani awal) ketika bulan tambah besar. Sedangkan kuartir kedua (perbani akhir) ketika

bulan tambah kecil dan terjadi 6 hari setelah purnama. Perbedaan kuartir pertama dan akhir

adalah tempat yang terang, kuartir pertama bagian yang terang adalah barat sedangkan kuartir

akhir adalah bagian bulan sebelah timur.

Page 10: Makalah Pasang Surut Air Laut

1. KALENDER BULAN

Kalender Hijriah ditentukan berdasarkan kala revolusi Bulan terhadap Bumi. Sekali

berevolusi terhadap bumi, bulan membutuhkan waktu selama 29 hari 12 jam 44 menit 3

detik. Kala revolusi bulan terhadap bumi ini dimanfaatkan oleh umat Islam untuk

menentukan tahun Hijriah atau Komariah. Jumlah hari pada setiap bulan di kalender Hijriah

berselang-seling 30 dan 29 hari. Dengan demikian, satu bulan dibulatkan menjadi 29,5 hari.

Akibat pembulatan ini, maka pada tahun Hijriah pun ada tahun kabisat yang jumlah harinya

355 hari. Dalam 30 tahun, terdapat 11 tahun kabisat. Satu tahun Hijriah lamanya 354 hari.

Sedangkan satu tahun Masehi lamanya 365 hari. Oleh karena itu, tahun Hijriah lebih cepat 11

hari daripada tahun Masehi. Hal ini menyebabkan hari-hari besar bagi umat Islam selalu

berubah-ubah lebih cepat 11 hari dari pada tahun sebelumnya pada kalender Masehi.

1. GERHANA

Faktor Penyebab Terjadinya Gerhana adalah lintasan bulan saat revolusi mengelilingi

bumi. Lintasan bulan mengelilingi bumi membentuk bidang yang tidak sebidang dengan

ekliptika (bidang lintasan bumi mengelilingi matahari). Ada kalanya bulan bumi dan matahari

terletak pada satu garis lurus, pada saat itulah terjadi gerhana.

1.         Gerhana Bulan

Bulan  berada  di  dalam  bayangan  Bumi,  yaitu  pada  kedudukan Matahari → Bumi →

Bulan  terletak  pada  garis lurus.

Perhatikan gambar di bawah ini :

Gerhana bulan terjadi apabila bulan masuk ke dalam bayangan bumi inti (umbra) sehingga

bulan tidak menerima cahaya matahari. Dari bumi kenampakan bulan mula-mula seluruhnya

Page 11: Makalah Pasang Surut Air Laut

terang, kemudian pelan-pelan agak gelap, gelap semua. Pelan-pelan tampak kembali sampai

kelihatan seluruhnya.

2.         Gerhana Matahari

Gerhana matahari terjadi apabila posisi bulan berada di antara bumi dan matahari sehingga

sebagian bumi tidak mendapatkan cahaya matahari (Matahari → Bulan → Bumi ).

Perhatikan gambar di bawah ini :

Bumi yang terkena umbra mengalami gerhana matahari total, sedangkan yang terkena

penumbra mengalami gerhana matahari sebagian. Gerhana matahari dibagi menjadi tiga

jenis :

·      Gerhana matahari total Gerhana Matahari Total terjadi pada saat jarak Bulan – Matahari

yang paling jauh  (563.319  km),  sehingga  bayangan  inti  Bulan  dapat  jatuh  di  Bumi.

·      Gerhana  Matahari  Partial  terjadi  pada  saat  Bulan  berada  pada  daerah

bayanganpenumbra  sehingga  ada  bagian  Matahari  yang  terlihat  normal.

·      Gerhana Matahari Cincin terjadi kalau jarak Bulan mencapai jarak terjauh dari  Bumi 

(405.530  km).

1. Pengaruh Rotasi dan Revolusi Bulan

Rotasi bulan dan revolusi bulan mengakibatkan terjadinya pasang naik dan pasang

surut air laut. Ketika pasang naik, permukaan air laut akan naik. Sebaliknya jika pasang surut,

permukaan air laut akan turun. Pada saat bulan berevolusi terhadap bumi, air laut di bagian

bumi yang menghadap bulan akan tertarik gravitasi bulan sehingga terjadi pasang naik.

Sebaliknya, air laut di bagian bumi yang tidak menghadap bulan akan pasang surut.

Page 12: Makalah Pasang Surut Air Laut

Pasang surut umumnya terjadi dua kali dalam sehari yang di tengah laut juga dapat

menyebabkan mengalirnya arus laut , yaitu dari daerah dimana sedang mengalami pasang (air

laut naik) dan akan mengalir ke segala jurusan, sehingga air laut di sepanjang pantai itu

terdesak dan naik maka terjadilah pasang. Kejadian pasang surut umumnya di pantai lepas

(samudra), sehingga semalam itu terjadi dua kali pasang surut. Pasang mulai kira-kira pukul

12.00 siang dan pukul 24.00 malam, sedangkan surut mulai pukul 06.00 pagi dan pukul 18.00

sore.

Selain dari pasang surut yang biasa dan terjadi dua kali sehari, dapat terjadi pula

pasang surut yang istimewa tinggi dan rendahnya.

1.      Pasang Purnama

Terjadi pada kedudukan bulan baru dan pada bulan purnama.

·         Bulan baru : Pada  kedudukan  ini  Bulan  dan  Matahari  berada  pada  kedudukan

konjungsi  (searah),  sehingga  gaya  tariknya  saling  membantu  dan  saling memperkuat.

·         Bulan Purnama : Pada kedudukan ini, Bulan dan Matahari berada pada kedudukan oposisi

(berlawanan/berhadap-hadapan).

2.      Pasang Mati

Terjadi  pada  kedudukan  bulan  pada  perempatan  awal  (PA)  dan perempatan 

akhir  (PP),

Peristiwa pasang surut air laut bermanfaat untuk hal – hal sebagai berikut:

·         Pembuatan garam,

·         Persawahan Pasang Surut,

·         Berlayar atau berlabuhnya kapal di dermaga yang dangkal,

·         Pembangkit Listrik Tenaga Pasang Surut (PLTPs)

·         Penggerak Generator Listrik, dsb

Page 13: Makalah Pasang Surut Air Laut

BAB II

PEMBAHASAN

A.     Definisi Gempa Bumi

Gempa bumi adalah getaran yang terjadi permukaan bumi. Gempa bumi bisaa

disebabkan oleh pergerakan kerak bumi (lempeng bumi). Kata gempa bumi juga digunakan

untuk menunjukkan daerah asal terjadinya kejadian gempa bumi tersebut. Bumi kita walaupun

padat, selalu bergerak, dan gempa bumi terjadi apabila tekanan yang terjadi karena pergerakan

itu sudah terlalu besar untuk dapat ditahan.

Gempa bumi terjadi setiap hari di bumi, namun kebanyakan kecil dan tidak menyebabkan

kerusakan apa-apa. Gempa bumi kecil juga dapat mengiringi gempa bumi besar, dan dapat

terjadi sesudah, sebelum, atau selepas gempa bumi besar tersebut.

Gempa bumi diukur dengan menggunakan alat yang dinamakan Pengukur Richter.

Gempa bumi dibagi ke dalam skala dari satu hingga sembilan berdasarkan ukurannya (skala

Richter). Gempa bumi juga dapat diukur dengan menggunakan ukuran Skala Mercalli.

B.     Jenis-Jenis Gempa Bumi

Ada 5 (lima) jenis gempa bumi yang dapat dibedakan menurut penyebab terjadinya,

yaitu:

1.     Gempa Tektonik

         Gempa bumi Tektonik adalah bergeraknya lempeng-lempeng atau kerak bumi. Tiap tiap

lapisan memiliki kekerasan dan massa jenis yang berbeda satu sama lain. Lapisan kulit bumi

tersebut mengalami pergeseran akibat arus konveksi yang terjadi di dalam bumi. Karena

gesekan antar lempengan ini menyebabkan gempa, ini yang paling sering terjadi selama ini.

Gempa bumi tektonik disebabkan oleh pelepasan tenaga yang terjadi karena pergeseran

lempengan plat tektonik seperti layaknya gelang karet ditarik dan dilepaskan dengan tiba-tiba.

Tenaga yang dihasilkan oleh tekanan antara batuan dikenal sebagai kecacatan tektonik.

            Tentusaja ini perlu dijelaskan lebih lanjut, karena gempa ini paling sering terjadi dan

merupakan salah satu jenis gempa yang dinilai paling merusak.

2.     Gempa VulkanikSesuai dengan namanya gempa vulkanik atau gempa gunung api merupakan peristiwa

gempa bumi yang disebabkan oleh gerakan atau aktifitas magma dalam gunung berapi. Gempa

Page 14: Makalah Pasang Surut Air Laut

ini dapat terjadi sebelum dan saat letusan gunung api. Getarannya kadang-kadang dapat

dirasakan oleh manusia dan hewan sekitar gunung berapi itu berada. Perkiraaan meletusnya

gunung berapi salah satunya ditandai dengan sering terjadinya getaran-getaran gempa vulkanik.

Gempa bumi gunung berapi terjadi berdekatan dengan gunung berapi dan mempunyai

bentuk keretakan memanjang yang sama dengan gempa bumi tektonik. Gempa bumi gunung

berapi disebabkan oleh pergerakan magma ke atas dalam gunung berapi, di mana geseran

pada batu-batuan menghasilkan gempa bumi. Ketika magma bergerak ke permukaan gunung

berapi, ia bergerak dan memecahkan batu-batuan serta mengakibatkan getaran berkepanjangan

yang dapat bertahan dari beberapa jam hingga beberapa hari. Gempa bumi gunung berapi

terjadi di kawasan yang berdekatan dengan gunung berapi, seperti Pegunungan Cascade di

barat Laut Pasifik, Jepang, Dataran Tinggi Islandia, and titik merah gunung berapi seperti

Hawaii.

3.     Gempa RuntuhanGempa runtuhan atau terban merupakan gempa bumi yang terjadi karena adanya

runtuhan tanah atau batuan. Lereng gunung atau pantai yang curam memiliki energi potensial

yang besar untuk runtuh, juga terjadi di kawasan tambang akibat runtuhnya dinding atau

terowongan pada tambang-tambang bawah tanah sehingga dapat menimbulkan getaran di

sekitar daerah runtuhan, namun dampaknya tidak begitu membahayakan. Justru dampak yang

berbahaya adalah akibat timbunan batuan atau tanah longsor itu sendiri.

4.     Gempa JatuhanKawah akibat jatuhan meteor

Bumi merupakan salah satu planet yang ada dalam susunan tata surya. Dalam tata

surya kita terdapat ribuan meteor atau batuan yang bertebaran mengelilingi orbit bumi. Sewaktu-

waktu meteor tersebut jatuh ke atmosfir bumi dan kadang-kadang sampai ke permukaan bumi.

Meteor yang jatuh ini akan menimbulkan getaran bumi jika massa meteor cukup besar. Getaran

ini disebut gempa jatuhan, namun gempa ini jarang sekali terjadi. kawah terletak dekat Flagstaff,

Arizona, sepanjang 1,13 km akibat kejatuhan meteorite 50.000 tahun yang lalu dengan diameter

50 m.

5.     Gempa BuatanSuatu percobaan peledakan nuklir bawah tanah atau laut dapat menimbulkan getaran

bumi yang dapat tercatat oleh seismograph seluruh permukaan bumi tergantung dengan

kekuatan ledakan, sedangkan ledakan dinamit di bawah permukaan bumi juga dapat

menimbulkan getaran namun efek getarannya sangat lokal.

alah satu manfaat getaran gempa buatan ini adalah pemanfaatannya dalam eksplorasi

minyak  dengan teknik yang disebut seismik eksplorasi.

  

Page 15: Makalah Pasang Surut Air Laut

  Berdasarkan kedalaman episenterBerdasarkan kedalamannya (h), gempabumi digolongkan atas :

1.      Gempa bumi dangkal antara 0-70 km;

2.      Gempa menengah, 70-300 km, dan

3.      Gempa bumi dalam, 300-700 km.

            Secara umum, istilah pusat gempa  dalam (deep-focus earthquakes) dipakai untuk gempa bumi yang pusatnya lebih dari 70 km. Semua gempa bumi yang kedalamannya lebih dari 70 km sering terjadi dalam mantel bumi, tidak hanya dalam kerakbumi saja.*Ingat kerak bumi memiliki kedalaman hanya sekitar 60 Km saja.

C.    Skala Gempa

            Dalam penentuan besarnya kekuatan gempa bumi, ada 2 skala yang digunakan

1. Skala Mercalli

            Skala Mercalli diambil dari nama seorang pakar sains gunung berapi berbangsa

Itali bernama Giuseppe Mercalli, untuk mengukur kekuatan gempa bumi, pada tahun

1902. Skala Mercalli terbagi dalam 12 skala dengan mengidentifikasi mereka yang

selamat dan juga dengan melihat dan membandingkan tahap kerusakan yang

ditimbulkan gempa bumi tersebut.

Oleh itu skala Mercalli dianggap sangat subjektif dan kurang tepat dibandingkan dengan

skala Richter. Oleh karena itu, pada masa sekarang skala Richter lebih meluas

digunakan untuk untuk mengukur kekuatan gempa bumi. Tetapi skala Mercalli yang

sudah disesuaikan, masih boleh digunakan jika tidak terdapat peralatan mesin

seismograf untuk mengukur kekuatan gempa bumi di tempat kejadian.

            Skala Intensitas Mercalli mengukur kekuatan gempa bumi melalui tahap

kerusakan yang terjadi yang disebabkan oleh gempa bumi itu. Skala Intensitas Mercalli

adalah seperti di bawah :

a.       Tidak terasa

b.      Terasa oleh orang yang berada di bangunan tinggi

c.       Getaran dirasakan seperti ada kereta api yang melintas.

d.      Getaran dirasakan seperti ada benda berat yang menabrak dinding rumah, benda yang

tergantung bergoyang.

Page 16: Makalah Pasang Surut Air Laut

e.       Dapat dirasakan di luar rumah, hiasan dinding bergerak, benda kecil di atas rak dapat jatuh.

f.       Terasa oleh hampir semua orang, dinding rumah rusak.

g.      Dinding pagar jatuh/rusak, orang tidak dapat berjalan/berdiri.

h.      Bangunan mengalami kerosakan ringan.

i.        Bangunan mengalami kerosakan berat.

j.        Jembatan, dan sarana umum lainnya rusak, terjadi tanah runtuh.

k.      Rel kereta api hancur.

l.        Seluruh bangunan hancur/luluh lantak.

2. Skala Richter

            Skala Richter diambil dari nama Charles F. Richter. Charles F. Richter

merupakan seorang pakar seismologi yang terkenal. Charles F. Richter dilahirkan di

Ohio, Amerika Serikat pada 26 April 1900.

            Charles F. Richter mempelajari bidang seismologi di "University of Southern

California" dan Universitas Stanford. Pada tahun 1927, Charles F. Richter mulai bekerja

di laboratorium seismologi di Pasadena California dan setahun kemudian Charles F.

Richter telah berhasil mendapat ijazah doktor dalam bidang theori fisika di Universitas

CalTech pada tahun 1928.

            Pada tahun 1935, Charles F. Richter telah mengembangkan satu sistem untuk

mengukur kekuatan gempa bumi yang dikenali sebagai skala Richter dan pada mulanya

hanyalah digunakan di California. Skala Richter yang dikembangkannya merupakan

turunan matematika untuk membesarkan suatu kekuatan gempa bumi dan diterima pakai

secara meluas setelah disesuaikan. Kekuatan gempa bumi ditetapkan dengan

penggunaan logaritma turunan (amplitude) gelombang yang direkam oleh mesin

seismograf.

            Tahap angka skala Richter meliputi variasi jarak antara seismograf yang berbagai

dengan pusat gempa (episentrum). Menurut skala Richter, kekuatan gempa bumi

digambarkan dengan angka desimal. Sebagai contoh, gempa dengan kekuatan 2.0 atau

lebih kecil dianggap gempa mikro, biasanya tidak dapat dirasakan oleh manusia dan

hanya direkam di mesin seismograf setempat. Gempa bumi dengan kekuatan 4.5

mampu direkam di mesin seismograf di seluruh dunia.   Kekuatan 5.3 digolongkan

sebagai gempa bumi menengah dan kekuatan 6.3 digolongkan sebagai gempa bumi

yang besar. Oleh karena skala Richter menggunakan turunan logaritma, setiap angka

mewakili kekuatan yang 10 kali lebih kuat berbanding angka sebelumnya.

            Gempa bumi besar seperti yang terjadi di Alaska tahun 1964, memiliki magnitude

8,0 atau lebih. Rata-rata satu gempa bumi yang berukuran seperti itu terjadi setiap tahun.

Page 17: Makalah Pasang Surut Air Laut

D.    Alat Pencatat Gempa Bumi (Seismometer/seismograf)

            Seismometer (bahasa Yunani: seismos: gempa bumi dan metero: mengukur) atau lebih

dikenal dengan nama “seismograf” adalah alat atau sensor getaran, yang bisaanya

dipergunakan untuk mendeteksi gempa bumi atau getaran pada permukaan tanah. Hasil

rekaman dari alat ini disebut seismogram (rekaman gerakan tanah, atau grafik aktifitas gempa

bumi sebagai fungsi waktu yang dihasilkan oleh seismometer).

            Prototip dari alat ini diperkenalkan pertama kali pada tahun 132 SM oleh matematikawan

dari Dinasti Han yang bernama Chang Heng. Dengan alat ini orang pada masa tersebut bisa

menentukan dari arah mana gempa bumi terjadi. Dengan perkembangan teknologi dewasa ini

maka kemampuan seismometer dapat ditingkatkan, sehingga bisa merekam getaran dalam

jangkauan frekuensi yang cukup lebar. Alat seperti ini disebutseismometer broadband.

            Seismograf yaitu alat atau sensor getaran, yang biasanya dipergunakan untuk

mendeteksi gempa bumi atau getaran pada permukaan tanah. Hasil rekaman dari alat ini disebut

seismogram. Ada dua macam yaitu seismograf vertikal dan horizontal.

            Seismograf memiliki instrumen sensitif yang dapat mendeteksi gelombang seismikyang dihasilkan oleh gempa bumi. Gelombang seismik yang terjadi selama gempa tergambar sebagai garis bergelombang pada seismogram. Seismologist mengukur garis-garis ini dan menghitung besaran gempa.            Dahulu, seismograf hanya dapat mendeteksi gerakan horizontal, tetapi saat ini seismograf sudah dapat merekam gerakan-gerakan vertikal dan lateral. Seismograf menggunakan dua gerakan mekanik dan elektromagnetik seismographer. Kedua jenis gerakan mekanikal tersebut dapat mendeteksi baik gerakan vertikal maupun gerakan horizontal tergantung dari pendular yang digunakan apakah vertikal atau horizontal.Seismograf modern menggunakan elektromagnetik seismographer untuk memindahkanvolatilitas sistem kawat tarik ke suatu daerah magnetis. Peristiwa-peristiwa yang menimbulkan getaran kemudian dideteksi melalui spejlgalvanometer seismograf

E.     Kalisifikasi Besarnya Kekuatan Gempa,            Berdasarkan kekuatannya atau magnitude (M), USGS membedakan gempabumi dapat dibedakan atas :

F.     Perambatan Gempa Bumi

            Dengan seismograf, ahli geologi telah mengidentifikasi tiga jenis utama gelombang gempa. Getaran pertama yang mencapai seismograf adalah gelombang kompresi atau gelombang primer (P). Gelombang P bergerak melalui batuan dengan memampatkan dan memuaikan batu. Gelombang berikut yang sampai, atau gelombang sekunder (S), berupa gelombang geser. Gelombang S merambat menembus batuan dengan gerakan naik-turun. Kalau gelombang P dan S mencapai permukaan, sebagian berubah menjadi gelombang seismik jenis ketiga, yaitu gelombang permukaan Love dan Rayleigt.            Gelombang Love atau gelombang permukaan bergerak paling lamban dengan pola gerakan menghentak bolak balik tetapi paling merusak. Gelombang Love bahkan dapat mengelilingi bumi sebelum mereda. Gelombang Rayleigh bergerak naik-turun seperti gelombang samudra.            Gelombang P merambat lewat zat padat dan cair tetapi gelombang S hanya dapat merambat lewat zat padat saja. Pada umumnya makin rapat dan keras batunya makin cepat

Page 18: Makalah Pasang Surut Air Laut

perambatannya. Gelombang P dengan kecepatan rambat 6 km/detik memerlukan kira-kira 19 menit untuk mencapai sisi sebalik bumi dan gelombang S dengan kecepatan rambat sekitar 3 km/detik terhenti pada batas luar yang cair, yang selanjutnya energinya berubah menjadi panas.            Garis yang menghubungkan tempat-tempat di permukaan bumi yang menderita kerusakan yang sama akibat gempa disebut isoseista. Jika dihubungkan isoseista berbentuk lingkaran atau elips sekitar episentrum, di beri tanda angka romawi dimulai dari episentrum di beri angka terbesar.

 Garis pada peta yang menghubungkan tempat di permukaan bumi yang mencatat

gelombang primer pada waktu yang sama disebut homoseista. Jika terdapat tiga titik

homoseista, maka dapat digunakan untuk menentukan letak episentrum.

            Getaran gempa dari hiposentrum merambat dan menyebar ke segala arah. Getaran itu berupa gelombang primer dan gelombang sekunder. Dari episentrum, juga terjadi rambatan getaran di permukaan bumi dalam bentuk gelombang panjang. Jadi, gelombang gempa dapat dibedakan atas:

1.  Gelombang primer (P): merupakan gelombang longitudinal yang merambat di

permukaan bumi dengan kecepatan 4-7 km per detik.

2. Gelombang sekunder (S): berupa gelombang transversal yang merambat di permukaan

bumi dengan kecepatan 2-6 km per detik.

3. Gelombang panjang (L): merupakan gelombang permukaan dengan kecepatan lebih

lambat.

G.     Akibat Gempa Bumi

Bangunan roboh

Kebakaran

Jatuhnya korban jiwa

Permukaan tanah menjadi merekat dan jalan menjadi putus

Tanah longsor akibat guncangan

Banjir akibat rusaknya tanggul

Gempa di dasar laut yang menyebabkan tsunami

Dll.

H.    Persiapan Menghadapi Gempa Bumi

Persiapan untuk Keadaan Darurat

1.      Menentukan tempat-tempat berlindung yang aman jika terjadi gempa bumi. Tempat berlindung

yang aman adalah tempat yang dapat melindungi anda dari benda-benda yang jatuh atau mebel

yang ambruk, misalnya di kolong meja

2.      Menyediakan air minum untuk keperluan darurat. Bekas botol air mineral dapat digunakan untuk

menyimpan air minum. Kebutuhan air minum bisaanya 2 sampai 3 liter sehari untuk satu orang

Page 19: Makalah Pasang Surut Air Laut

3.      Menyiapkan tas ransel yang berisi (atau dapat diisi) barang-barang yang sangat dibutuhkan di

tempat pengungsian. Barang-barang yang sangat diperlukan dalam keadaan darurat misalnya:

a.       Lampu senter berikut baterai cadangannya

b.      Air minum

c.       Kotak P3K berisi obat penghilang rasa sakit, plester, pembalut dan sebagainya

d.      Makanan yang tahan lama seperti biskuit

e.       Sejumlah uang tunai

f.       Buku tabungan

g.      Korek api

h.      Lilin

i.        Helm

j.        Pakaian dalam

k.      Barang-barang berharga yang harus dibawa di saat keadaan darurat

4.      Mengencangkan mebel yang mudah rubuh (seperti lemari pakaian) dengan langit-langit atau

dinding dengan menggunakan logam berbentuk siku atau sekrup agar tidak mudah rubuh di saat

terjadi gempa bumi.

5.      Mencegah kaca jendela atau kaca lemari pakaian agar tidak pecah berantakan di saat gempa

bumi dengan memilih kaca yang kalau pecah tidak berserakan dan melukai orang (Safety Glass)

atau dengan menempelkan kaca film

6.      Mencari tahu lokasi tempat evakuasi dan rumah sakit yang terdekat. Jika pemerintah setempat

tidak mempunyai tempat evakuasi, pastikan anda tidak pergi ke tempat yang lebih rendah atau

tempat yang dekat dengan pinggir laut/sungai untuk menghindari Tsunami.  

Ketika Terjadi Gempa Bumi

1.      Matikan api kompor jika anda sedang memasak. Matikan juga alat-alat elektronik yang dapat

menyebabkan timbulnya api. Jika terjadi kebakaran di dapur, segera padamkan api dengan

menggunakan alat pemadam api. Jika tidak mempunyai pemadam api gunakan pasir atau

karung basah

2.      Membuka pintu dan mencari jalan keluar dari rumah atau gedung

3.      Cari informasi mengenai gempa bumi yang terjadi lewat televisi atau radio

Page 20: Makalah Pasang Surut Air Laut

4.      Utamakan keselamatan terlebih dahulu, jika terjadi kerusakan pada tempat Anda berada,

segeralah mengungsi ke tempat pengungsian terdekat

5.      Tetap tenang dan tidak terburu-buru keluar dari rumah atau gedung. Tunggu sampai gempa

mereda, dan sesudah agak tenang, ambil tas ransel berisi barang-barang keperluan darurat dan

keluar dari rumah/gedung menuju ke tanah kosong sambil melindungi kepala dengan helm atau

barang-barang yang dapat digunakan untuk melindungi kepala

6.      Jika anda harus berjalan di tengah jalan raya, berhati-hatilah terhadap papan reklame yang

jatuh, tiang listrik yang tiba-tiba rubuh, kabel listrik, pecahan kaca, dan benda-benda yang

berjatuhan dari atas gedung

7.      Pastikan tidak ada anggota keluarga yang tertinggal pada saat pergi ke tempat evakuasi. Jika

bisa ajaklah tetangga dekat Anda untuk pergi bersama-sama

8.      Jika gempa bumi terjadi pada saat Anda sedang menyetir kendaraan, jangan sekali-kali

mengerem dengan mendadak atau menggunakan rem darurat. Kurangilah kecepatan secara

bertahap dan hentikan kendaraan Anda di bahu jalan. Jangan berhenti di dekat pompa bensin, di

bawah kabel tegangan tinggi, atau di bawah jembatan penyeberangan.

I.       Istilah-Istilah Dalam Gempa

Foreshocks

Adalah getaran atau gempa-gempa yang lebih kecil yang terjadi sebelum terjadinya

gempa besar.

Main shock

Gempa utama yaitu sebuah gempa yang sering dilaporkan ketika terjadinya.

Aftershocks

Gempa ini dikenal sebagai gempa susulan. gempa utama (Main shock) yang memiliki

kekuatan diatas 6M bisaanya memiliki gempa susulan.

Earthquake Swarm

Gerumbulan gempa adalah gempa-gempa yang terjadi pada satu lokasi tertentu. Sering

berasosiasi dengan vulkanisme.

Primary and Secondary Quake

Gempa primer adalah goyangan gempa yang datang duluan karena getaran ini memiliki

kecepatan rambat paling besar. Sedangkan gempa sekunder adalah goyangan atau

getaran yang datang setelahnya karena memiliki kecepatan rambat lebih rendah.

Gelombang seismik adalah rambatan energi yang disebabkan karena adanya

gangguan di dalam kerak bumi, misalnya adanya patahan atau adanya ledakan. Energi

ini akan merambat ke seluruh bagian bumi dan dapat terekam oleh seismograf.

Page 21: Makalah Pasang Surut Air Laut

GEMPA BUMI

A.PENGERTIAN Gempa bumi adalah getaran atau guncangan yang terjadi di permukaan bumi akibat pelepasan energi dari dalam secara tiba-tiba yang menciptakan gelombang seismik. Gempa bumi biasa disebabkan oleh pergerakankerak bumi (lempeng bumi). Frekuensi suatu wilayah, mengacu pada jenis dan ukuran gempa bumi yang di alami selama

periode waktu. Gempa bumi diukur dengan menggunakan alat Seismometer. moment magnitudo  adalah skala yang paling umum di mana gempa bumi terjadi untuk seluruh dunia.skala rickter adalah skala yang di laporkan oleh observatorium seismologi nasional yang di ukur pada skala besarnya lokal 5 magnitude. kedua skala yang sama selama rentang angka mereka valid. gempa 3 magnitude atau lebih sebagian besar hampir tidak terlihat dan besar nya 7 lebih berpotensi menyebabkan kerusakan serius di daerah yang luas, tergantung pada kedalaman gempa. Gempa bumi terbesar bersejarah besarnya telahvlebih dari 9, meskipun tidak ada batasan besarnya. Gempa bumi besar terakhir besarnya 9,0 atau lebih besar adalah 9,0 magnitudo gempa di Jepang pada tahun 2011 (per Maret 2011), dan itu adalah gempa Jepang terbesar sejak pencatatan dimulai. Intensitas getaran diukur pada modifikasi Skala Mercalli .

B.TIPE GEMPA BUMI

1.    Gempa bumi vulkanik ( Gunung Api ) ; Gempa bumi ini terjadi akibat adanya aktivitas magma, yang biasa terjadi sebelum gunung api meletus. Apabila keaktifannya semakin tinggi maka akan menyebabkan timbulnya ledakan yang juga akan menimbulkan terjadinya gempabumi. Gempa bumi tersebut hanya terasa di sekitar gunung api tersebut.

2.    Gempa bumi tektonik ; Gempa bumi ini disebabkan oleh adanya aktivitas tektonik, yaitu pergeseran lempeng lempeng tektonik secara mendadak yang mempunyai kekuatan dari yang sangat kecil hingga yang sangat besar. Gempabumi ini banyak menimbulkan kerusakan atau bencana alam di bumi, getaran gempa bumi yang kuat mampu menjalar keseluruh bagian bumi. Gempa bumi tektonik disebabkan oleh perlepasan [tenaga] yang terjadi karena pergeseran lempengan plat tektonik seperti layaknya gelang karet ditarik dan dilepaskan dengan tiba-tiba. Tenaga yang dihasilkan oleh tekanan antara batuan dikenal

Page 22: Makalah Pasang Surut Air Laut

sebagai kecacatan tektonik. Teori dari tectonic plate (lempeng tektonik) menjelaskan bahwa bumi terdiri dari beberapa lapisan batuan, sebagian besar area dari lapisan kerak itu akan hanyut dan mengapung di lapisan seperti salju. Lapisan tersebut begerak perlahan sehingga berpecah-pecah dan bertabrakan satu sama lainnya. Hal inilah yang menyebabkan terjadinya gempa tektonik.

Peta penyebarannya mengikuti pola dan aturan yang khusus dan menyempit, yakni mengikuti pola-pola pertemuan lempeng-lempeng tektonik yang menyusun kerak bumi. Dalam ilmu kebumian (geologi), kerangka teoretis tektonik lempeng merupakan postulat untuk menjelaskan fenomena gempa bumi tektonik yang melanda hampir seluruh kawasan, yang berdekatan dengan batas pertemuan lempeng tektonik. Contoh gempa vulkanik ialah seperti yang terjadi diYogyakarta, Indonesia pada Sabtu, 27 Mei 2006 dini hari, pukul 05.54 WIB,

1.    Gempa bumi tumbukan ; Gempa bumi ini diakibatkan oleh tumbukan meteor atau asteroid yang jatuh ke bumi, jenis gempa bumi ini jarang terjadi

2.    Gempa bumi runtuhan ; Gempa bumi ini biasanya terjadi pada daerah kapur ataupun pada daerah pertambangan, gempabumi ini jarang terjadi dan bersifat lokal.

3.    Gempa bumi buatan ; Gempa bumi buatan adalah gempa bumi yang disebabkan oleh aktivitas dari manusia, seperti peledakan dinamit, nuklir atau palu yang dipukulkan ke permukaan bumi.

C.PENYEBAB TERJADINYA GEMPA BUMI

Kebanyakan gempa bumi disebabkan dari pelepasan energi yang dihasilkan oleh tekanan yang dilakukan oleh lempengan yang bergerak. Semakin lama tekanan itu kian membesar dan akhirnya mencapai pada keadaan dimana tekanan tersebut tidak dapat ditahan lagi oleh pinggiran lempengan. Pada saat itulah gempa bumi akan terjadi.Gempa bumi biasanya terjadi di perbatasan lempengan lempengan tersebut. Gempa bumi yang paling parah biasanya terjadi di perbatasan lempengan kompresional dan translasional. Gempa bumi fokus dalam kemungkinan besar terjadi karena materi lapisan litosferyang terjepit kedalam mengalami transisi fase pada kedalaman lebih dari 600 km.Beberapa gempa bumi lain juga dapat terjadi karena

Page 23: Makalah Pasang Surut Air Laut

pergerakanmagma di dalam gunung berapi. Gempa bumi seperti itu dapat menjadi gejala akan terjadinya letusan gunung berapi. Beberapa gempa bumi (jarang namun) juga terjadi karena menumpuknya massa air yang sangat besar di balik dam, seperti Dam Karibia diZambia, Afrika. Sebagian lagi (jarang juga) juga dapat terjadi karena injeksi atau akstraksi cairan dari/ke dalam bumi (contoh. pada beberapa pembangkit listrik tenaga panas bumi dan di Rocky Mountain Arsenal. Terakhir, gempa juga dapat terjadi dari peledakan bahan peledak. Hal ini dapat membuat para ilmuwan memonitor tes rahasia senjata nuklir yang dilakukan pemerintah. Gempa bumi yang disebabkan oleh manusia seperti ini dinamakan juga seismisitas terinduksiD.AKIBAT

Bangunan roboh Kebakaran Jatuhnya korban jiwa Permukaan tanah menjadi merekat dan jalan menjadi putus Tanah longsor akibat guncangan Banjir akibat rusaknya tanggul Gempa di dasar laut yang menyebabkan tsunami

E.PENANGGULANGAN

Bila berada didalam rumah:

Jangan panik dan jangan berlari keluar, berlindunglah dibawah meja atau tempat tidur. Bila tidak ada, lindungilah kepala dengan bantal atau benda lainnya. Jauhi rak buku, lemari dan jendela kaca. Hati-hati terhadap langit-langit yang mungkin runtuh, benda-benda yang tergantung di dinding dsb.Bila berada di luar ruangan:

Jauhi bangunan tinggi, dinding, tebing terjal, pusat listrik dan tiang listrik, papan reklame, pohon yang tinggi, dsb. Usahakan dapat mencapai daerah yang terbuka. Jauhi rak-rak dan jendela kaca.

Page 24: Makalah Pasang Surut Air Laut

Bila berada di dalam ruangan umum:

Jangan panik dan jangan berlari keluar karena kemungkinan dipenuhi orang. Jauhi benda-benda yang mudah tergelincir seperti rak, lemari dan jendela kaca dsb.Bila sedang mengendarai kendaraan:

Segera hentikan di tempat yang terbuka. Jangan berhenti di atas jembatan atau dibawah jembatan layang/jembatan penyeberangan.Bila sedang berada di pusat perbelanjaan, bioskop, dan lantai dasar mall:

Jangan menyebabkan kepanikan atau korban dari kepanikan Ikuti semua petunjuk dari pegawai atau satpamBila sedang berada di dalam lift:

Jangan menggunakan lift saat terjadi gempabumi atau kebakaran. Lebih baik menggunakan tangga darurat Jika anda merasakan getaran gempabumi saat berada di dalam lift, maka tekanlah semua tombol Ketika lift berhenti, keluarlah, lihat keamanannya dan mengungsilah Jika anda terjebak dalam lift, hubungi manajer gedung dengan menggunakan interphone jika tersediaBila sedang berada di dalam kereta api:

Berpeganganlah dengan erat pada tiang sehingga anda tidak akan terjatuh seandainya kereta dihentikan secara mendadak Bersikap tenanglah mengikuti penjelasan dari petugas kereta Salah mengerti terhadap informasi petugas kereta atau stasiun akan mengakibatkan kepanikanBila sedang berada di gunung/pantai:

Ada kemungkinan lonsor terjadi dari atas gunung.Menjauhlah langsung ke tempat aman. Di pesisir pantai, bahayanya datang dari tsunami. Jika anda merasakan getaran dan tanda-tanda tsunami tampak, cepatlah mengungsi ke dataran yang tinggi.

Page 25: Makalah Pasang Surut Air Laut

Beri pertolongan:

Sudah dapat diramalkan bahwa banyak orang akan cedera saat terjadi gempabumi besar. Karena petugas kesehatan dari rumah-rumah sakit akan mengalami kesulitan datang ke tempat kejadian maka bersiaplah memberikan pertolongan pertama kepada orang-orang berada di sekitar anda.Evakuasi:

Tempat-tempat pengungsian biasanya telah diatur oleh pemerintah daerah. Pengungsian perlu dilakukan jika kebakaran meluas akibat gempabumi. Pada prinsipnya, evakuasi dilakukan dengan berjalan kaki dibawah kawalan petugas polisi atau instansi pemerintah. * * * Bawalah barang-barang secukupnya.Dengarkan informasi:

Saat gempabumi besar terjadi, masyarakat terpukul kejiwaannya. Untuk mencegah kepanikan, penting sekali setiap orang bersikap tenang dan bertindaklah sesuai dengan informasi yang benar. Anda dapat memperoleh informasi yang benar dari pihak berwenang, polisi, atau petugas PMK. Jangan bertindak karena informasi orang yang tidak jelas.Strategi Mitigasi dan Upaya Pengurangan Bencana Gempa Bumi

Harus dibangun dengan konstruksi tahan getaran/gempa khususnya di daerah rawan gempa. Perkuatan bangunan dengan mengikuti standar kualitas bangunan. Pembangunan fasilitas umum dengan standar kualitas yang tinggi. Perkuatan bangunan-bangunan vital yang telah ada. Rencanakan penempatan pemukiman untuk mengurangi tingkat kepadatan hunian di daerah rawan gempa bumi. Zonasi daerah rawan gempa bumi dan pengaturan penggunaan lahan. Pendidikan dan penyuluhan kepada masyarakat tentang bahaya gempa bumi dan cara – cara penyelamatan diri jika terjadi gempa bumi. Ikut serta dalam pelatihan program upaya penyelamatan, kewaspadaan masyarakat terhadap gempa bumi, pelatihan pemadam kebakaran dan pertolongan pertama. Persiapan alat pemadam kebakaran, peralatan penggalian, dan peralatan perlindungan masyarakat lainnya.

Page 26: Makalah Pasang Surut Air Laut

Rencana kontinjensi/kedaruratan untuk melatih anggota keluarga dalam menghadapi gempa bumi. Pembentukan kelompok aksi penyelamatan bencana dengan pelatihan pemadaman kebakaran dan pertolongan pertama. Persiapan alat pemadam kebakaran, peralatan penggalian, dan peralatan perlindungan masyarakat lainnya. Rencana kontinjensi/kedaruratan untuk melatih anggota keluarga dalam menghadapi gempa bumi.