makalah kualitatif dan kuantitatif

8
MAKALAH ANALISIS KUALITATIF DAN ANALISIS KUANTITATIF Oleh: Yudi Putra NIM AKADEMI FARMASI ISFI

Upload: muhammad-adetia-rachman

Post on 25-Sep-2015

44 views

Category:

Documents


1 download

DESCRIPTION

Makalah kualitatif dan kuantitatif

TRANSCRIPT

MAKALAH

ANALISIS KUALITATIF DAN ANALISIS KUANTITATIF

Oleh:

Yudi Putra

NIM

AKADEMI FARMASI ISFI

BANJARMASIN

2015

KATA PENGANTAR

Puji dan syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa atas berkat rahmat dan karunia-Nya kami dapat menyelesaikan makalah ini yang berjudul Analisa Kualitatif dan Analisis Kuantitatif

Penulis menyadari bahwa makalah ini masih banyak memiliki kekurangan,untuk itu kritik dan saran sangat diharapkan guna perbaikan makalah ini selanjutnya.

Semoga makalah ini dapat bermanfaat bagi pihak-pihak yang memerlukannya baik itu dimasa sekarang maupun dimasa akan datang.

Banjarmasin, Mei 2015

Penyusun

Daftar Isi

Kata pengantari

Daftar Isi.ii

BAB I : PENDAHULUAN1

A. Latar Belakang1

B. Tujuan........1

BAB II : PEMBAHASAN.2

A. Analisa kualitatif Sulfonamida4

BAB III: PENUTUP.......................................................................................9

A. Kesimpulan.9

B. Saran...9

Daftar Pustaka10

Sebelum membahas penelitian kualitatif, kita harus paham dulu apa arti dari penelitian tersebut. Penelitian adalah sebuah proses langkah demi langkah yang digunakan untuk menggunakan untuk mengumpulkan dan menganalisis informaasi guna meningkatkan pemahaman kita tentang sesuatu topik atau isu.[footnoteRef:1] Sedangkan penelitian kualitatif adalah penelitian yang bertujuan memahami realitas sosial, yaitu melihat dunia dari apa adanya, bukan dunia yang seharusnya, maka seorang peneliti kualitatif haruslah orang yang memiliki sifatopen minded.Karenanya, melakukan penelitian kualitatif dengan baik dan benar bearti telah memiliki jendela untuk memahami dunia psikologi dan realitas sosial. [1: ]

Dalam penelitian sosial, masalah penelitian, tema, topik, dan judul penelitian berbeda secara kualitatif maupun kuantitatif. Baik substansial maupun materil kedua penelitian itu berbeda berdasarkan filosofis dan metedologis. Masalah kuantitatif umum memiliki wilayah yang luas, tingkat variasi yang kompleks namun berlokasi dipermukaan. Akan tetapi masalah-masalah kualitatif berwilayah pada ruang yang sempit dengan tingkat variasi yang rendah namun memiliki kedalaman bahasa yang tak terbatas.

Penelitian kualitatif dilakukan pada kondisi alamiah dan bersifat penemuan. Dalam penelitian kualitatif, adalah instrumen kunci. Oleh karena itu, penelitian harus memiliki bekal teori dan wawasan yang luas jadi bisa bertanya, menganalisis, dan mengkonstruksi obyek yang diteliti menjadi lebih jelas. Penelitian ini lebih menekankan pada makna dan terikat nilai. Pene litian kualitatif digunakan jika masalah belum jelas, untuk mengetahui makna yang tersembunyi, untuk memahami interaksi sosial, untuk mengembangkan teori, untuk memastikan kebenaran data, dan meneliti sejarah perkembagan.

Untuk itulah, maka seorang peneliti kualitatif hendaknya memiliki kemampuanbrain,skill/ability,braveryatau keberanian, tidak hedonis dan selalu menjaganetworking, dan memiliki rasa ingin tau yang besar atauopen minded.

Analisis data merupakan salah satu proses penelitian yang dilakukan setelah semua data yang diperlukan guna memecahkan permasalahan yang diteliti sudah diperoleh secara lengkap. Ketajaman dan ketepatan dalam penggunaan alat analisis sangat menentukan keakuratan pengambilan kesimpulan, karena itu kegiatan analisis data merupakan kegiatan yang tidak dapat diabaikan begitu saja dalam proses penelitian. Kesalahan dalam menentukan alat analisis dapat berakibat fatal terhadap kesimpulan yang dihasilkan dan hal ini akan berdampak lebih buruk lagi terhadap

penggunaan dan penerapan hasil penelitian tersebut. Dengan demikian, pengetahuan dan pemahaman tentang berbagai teknik analisis mutlak diperlukan bagi seorang peneliti agar hasil penelitiannya mampu memberikan kontribusi yang berarti bagi pemecahan masalah sekaligus hasil tersebut dapat dipertanggung jawabkan secara ilmiah.

Secara garis besarnya, teknik analisis data terbagi ke dalam dua bagian, yakni analisis kuantitatif dan kualitatif. Yang membedakan kedua teknik tersebut hanya terletak pada jenis datanya. Untuk data yang bersifat kualitatif (tidak dapat diangkakan) maka analisis yang digunakan adalah analisis kualitatif, sedangkan terhadap data yang dapat dikuantifikasikan dapat dianalisis secara kuantitatif, bahkan dapat pula dianalisis secara kualitatif.

B.Tujuan

Setelah membaca makalah ini diharapkan dapat:

1. Memahami pengertian dari Analisis Kualitatif dan kuantitatif

2. Memahami penggunaan analisis kualitatif dan kauntitatif

BAB I

PEMBAHASAN