makalah kingdom animalia

26
MAKALAH KINGDOM ANIMALIA 7.7 Nama Kelompok : Natanael Galang Yoga Tama {ketua} Afif Alauddin Nugraha Imam Aulia Rahman Audy Yoga Arminda Wiam Bima Balacosa Gustaf Anggi Prayoga ANIMALIA Page 1

Upload: aboedbudiana

Post on 18-Dec-2015

798 views

Category:

Documents


131 download

DESCRIPTION

90

TRANSCRIPT

MAKALAH KINGDOM ANIMALIA7.7

Nama Kelompok :

Natanael Galang Yoga Tama {ketua} Afif Alauddin Nugraha Imam Aulia Rahman Audy Yoga Arminda Wiam Bima Balacosa Gustaf Anggi Prayoga

BAB 1 [PENDAHULUAN]

- Mengetahui jenis-jenis hewan berasal dari filum apa- Menjelaskan secara singkat ciri-ciri tiap filum

Latar BelakangHewan (Animalia) adalah bentuk kehidupan paling beragam di muka bumi. Sampai saat ini telah diidentifikasi sebanyak 2 juta spesies hewan. Ukuran hewan berkisar antara 0,05mm hingga 30m. Tempat hidup hewan beragam, mulai dari gurun, padang es, hingga di bawah lautan terdalam.Banyak hewan yang merugikan, namun lebih banyak lagi hewan yang bermanfaat bagi manusia. Hewan menyediakan kebutuhan protein bagi manusia. Hewan pun sangat berperan sebagai salah satu komponen penting penyusun ekosistem. Selain itu masih banyak lagi manfaat yang bisa kita panen pada hewan. Untuk itu mempelajari mereka sangatlah penting dalam pelestariannya maupun pengolahan sumber dayanya.Tujuan- Mengetahui cara pengelompokan hewan- Mengetahui berbagai filum

Peta Konsep :

BAB 2 [PEMBAHASAN]

Berdasarkan tulang belakang, Animalia dibedakan menjadi 2 bagian, yaitu Vertebrata dan Avertebrata. Vertebrata yaitu hewan bertulang belakang. Sedangkan Avertebrata adalah hewan tidak bertulang belakang. Avertebrata dibagi menjadi delapan filum. Sedangkan Vertebrata digolonglan menjadi satu filum. Satu filum itu terdiri dari lima kelas. Untuk lebih jelasnya lagi, berikut pengelompokkan Animalia beserta ciri-cirinya mulai dari Avertebrata.

Porifera (hewan berpori)Porifera adalah hewan yang mempunyai tubuh berlubang-lubang yang mikroskopisdan didalamnya terdapat rongga. Porifera mengalami 2 bentuk kehidupan, yaitu hidup berrenang bebes & menetap. Bentuk yang dapat berenang bebas terjadi pada fase larva. Sedangkan bentuk sesil terjadi pada fase menetap/dewasa. Porifera belum memiliki organ pencernaan & sistem peredaran darah.Porifera dapat dimanfaatkan sebagai spons pembersih.

Coelenteraca ( hewan berrongga)Coelenterata dibagi menjadi 2 sub filum, yaitu Cnidaria & Ctenopora. Coelenterata memeiliki rongga di bagian dalam badannya. Tubuh hewan ini lunak, tidak berwarna & mampu menghasilkan cahaya. Mulutnya memeiliki 2 fungsi sekaligus, yaitu sebagai pengolah makanan & sebagai anus. Hewan yang termasuk Coelenterata adalah hydra.

Scyphozoa (hewan bertutup)Bentuk tubuhnya menyerupai mangkukyang transparan & berukuran besar. Ia mempunyai tentakel yang tentakelnya ditutup dengan sel-sel penyengat yan mampu membunuh hewan lain. Beberapa Scyphozoa ada yang tidak punya tentakel seperti binatang berbunga.

Platyhelminthes (cacing pipih)Sesuai dengan namanya, Platyhelminthes berbentuk pipih. Platyhelminthesini ada yang bersifat parasit, ada pua yang hidup bebeas di perairan. Cacing ini tidak memeliki sistem peredaran darah & bernapas dengan seluruh permukaan tubuh. Hewan ini tidak mempunyai rongga pada tubuhnya & alat pencernaannya tidak sempurna.

Nemathyhelminthes (cacing benang)nemathyhelminthes dapat dijumpai di darat, air tawar & air laut dari daerah kutub hingga tropis. Cacing ini juga disebut dengan cacaing gilik. Cacing ini tidak mempunyai peredaran darah, jantung, tetapi tubuknya mengandung semacam darah yang dapat merembes ke bagian tubuh akibat kontraksi tubuh. Sebagian besar cacing ini hidup pada makhluk lain /parasit terutama pada manusia, diantaranya yaitu cacing tambang & cacing kremi.

Annelida (cacing berbentuk cincin)Bentuk tubuh cacing ini bersegmen-segmen sehingga disebut juga cacing gelang. Annelida kidup di berbagai tempat, yaitu air tawar, air laut & daratan. Umumnya cacing ini bersivat bebas, namun ada juga yang bersifat parasit. Beberapa hewan yang termasuk dalam filum ini adalah cacing tanah & lintah.

Mollusca ( hewan bertubuh lunak)Mollusca bertubuh lunak, tidak beruas-ruas & tubuhnya ditutupi oleh cangkang yang terbuat dari kalsium karbonat. Cangkang tersebut berguna untuk melindungi organ-organ dalam & isi rongga perut, tetapi ada pula Mollusca yang tidak bercangkang. Kaki Mollusca pipih, lebar& berotot. pada umumnya habitatnya di laut. Contoh Mollusca adalah siput, gurita, octopus & cumi-cumi.

Arthropoda ( hewan beruas)Hewan yang termasuk filum ini mempunyai kaki yang beruas-ruas seperti kaki seribu laba-laba & belalang. Kerangka luarnya yang bersendi berfungsi untuk menutupi & melindungi alat-alat dalam serta memberibentuk pada tubuh.

Echinodermata (hewan berduri)Hewan ini berhabitat di laut, biasanya menetap. makanannya berupa organisme-organisme yang lebih kecil/sisa-sisa organisme mati. Tubuhnya mempunyai duri & tidak beruas-ruas. Adapun hewan yang termasuk filum Echinodermata, yaitu bintang laut, bintang ular & landak laut/bulu babi.

Selain diatas, adapun hewan bertulang belakang/Vertebrata. Vertebrata hanya mempunyai satu filum, yaitu Chordata, namun memiliki lima sub kelas. Mungkin filum inilah yang paling familiar dari filum-filum sebelumnya, karena sering ditemukan di berbagai tempat. untuk lebih terangnya, berikut lima sub filumnya.Pisces (ikan)Pisces hidup di air. Pisces merupakan hewan berdarah dingin, yaitu terpengaruh oleh suhu di sekelilingnya. Tubuh terbagi atas kepala dan badan;atau kepala, badan & ekor. Kulit terdiri atas dermis dan pada umumnya bersisik & berlendir. Di sepanjang sisik terdapat titik perasa yang berfungsi untuk mengetahui arus & tekanan dalam air.

Amphibia (amfibi)Amfibia hidup di dua habitat, yaitu di darat & dan di air. Juga termasuk hewan berdarah dingin. Pembagian tubuh terdiri atas kepala dan badan;atau kepala, badan & ekor. Kulit lembab & berlendir. Warna kulit bermacam-macam, karena adanya pigmen di dalam kulit. Mempunyai 2 lubang hidung yang berhubungan dengan mulut.

Mammalia (mamalia)Tubuh mamalia terbagi atas kepala, leher, badan & ekor. Badan tertutup rambut. Sebagian besar berkembangbiak dengan beranak & menyusui.Mamalia bernapas dengan paru-paru.

Reptilia (reptil)Tubuh reptilia terdiri atas kepala, leher, badan & ekor. Kepala relatif kecil. Ruas tulang ekor tidak mengalami penulangan, sehingga sering mengalami pemutusan pada ekor untuk menipu musuh, namun dabat tumbuh kembali. Kulit reptilia kering, bersisik, tak berlendir & sedikit mengandung kelenjar.Reptilia menyesuaikan kehidupannya di darat. Meskipun hidup di air, Reptilia tetap bernapas dengan paru-paru.

Aves (burung)Tubuh Aves terdiri dari kepala, leher, badan & ekor. Badan dilindungi olehkulit yang berbulu. Pada sayap & ekor burung berpasang-pasang secara simatris. Mulut burung tidak bergigi, melainkan sebagai paruh.

Ciri-Ciri Morfologi Kingdom Animalia

Berbeda dengan organisme autotrof yang mampu mengubah molekul anorganik menjadi molekul organik, hewan heterotrof harus memasukkan molekul organik yang telah terbentuk. Hal tersebut karena hewan heterotrof tak dapat mengubah molekul anorganik menjadi organik. Ciri lain dari hewan adalah tidak memiliki dinding sel yang menyokong tubuh dengan kuat seperti yang dimiliki tumbuhan. Keunikan lain dari hewan adalah adanya dua jenis jaringan yang bertanggung jawab atas penghantaran impuls dan pergerakan, yaitu jaringan saraf dan jaringan otot. Di samping itu, sebagian besar hewan bereproduksi secara seksual.Kingdom Animaliamemiliki anggota yang begitu banyak macamnya, mempunyai bentuk tubuh dan alat-alat tubuh yang bervariasi. Variasi bentuk tubuh dapat dikategorikan dengan melihat bentuk simetri tubuhnya. Berdasarkan simetri tubuhnya, ada yang berbentuk simetri radial, ada pula yang berbentuk simetri bilateral. Hewan dengan simetri radial artinya mempunyai bagian tubuh yang tersusun melingkar Jika tubuhnya dipotong melalui mulutnya, akan dihasilkan potongan-potongan tubuh dengan bentuk yang sama. Hewan dengan simetri radial ini hanya mempunyai bagian puncak yang disebutsisi oraldan bagian dasar yang disebutsisi aboral. Hewan yang termasuk dalam kelompok ini meliputiPorifera,Coelenterata, danEchinodermata.Hewan dengan simetri radial ini, sering disebut jugaradiata.Hewan dengansimetri bilateralartinya bagian tubuhnya tersusun bersebelahan dengan bagian lainnya.Dengan demikian, jika hewan tersebut dipotong melalui mulut dan anusnya, kita akan mendapatkan bagian yang sama antara sisi kiri dan sisi kanan. Hewan bersimetri bilateral ini mempunyai sisi atas (dorsal) dan sisi bawah (ventral), sisi kepala atau sisi depan yang disebutanteriordan sisi ekor atau sisi belakang yang disebutposterior.Klasifikasi Kingdom Animalia

1. Parazoa (filum Porifera)2. Radiataa. filum Cnidariab. filum Ctenophora

3. Lophotrochozoan Protostomesa. filum Platyhelminthesb. filum Nemerteac. filum Molluscad. filum Annelidae. Lophophorates (Filum Brachiopoda, Bryozoa, Entoprocta, dan Phoronida)f. filum Rotifera4. Ecdysozoan Protostomesa. filum Nematodab. filum Arthropoda

5. Deuterostomaa. filum Echinodermatab. filum Hemichordatac. filum Chordatai. subphylum Urochordataii. subphylum Cephalochordataiii. subphylum Vertebrataikan tanpa rahang-(Kelas Myxini, Cephalaspidomorphi)-hiu (Kelas Chondrichthyes)-tulang ikan (Kelas Actinopterygii, Actinistia, Dipnoi)-Kelas Amphibia (amfibi)-Kelas Reptilia (reptil)-Kelas Aves (burung)-Class Mammalia

Peranan Kingdom AnimaliaPERANAN PORIFERA:1.Spongia dan Hippospongia digunakan sebagaispons mandi2.Zat kimia yang dikeluarkan memiliki potensi untuk mengobati kanker kulit3.Kerugiannya suka melekat pada tiram sehingga menurunkan kualitas4.Porifera mampu bersimbiosis dengan bakteri yang menghasilkan bioaktif. Bioaktif ini dapat dimanfaatkan sebagai bahan baku obat

PERANAN COELENTERATA1. Sebagai komponen utama pembentuk terumbu karang2. Fungsi terumbu karang: - tempat hidup berbagi jenis tumbuhan dan hewan laut - sebagai obyek wisata bawah laut - sebagai penahan ombak/mencegah pengikisan pantai3. Sebagai sumber makanan dan bahan kosmetik, misal ubur-ubur (Aurelia aurita)4. Sebagai hiasan pada akuarium, misal anemon laut (Metridium sp) dan gelang (Euplexaura antipathes / akar bahar)

PERANANPLATYHELMINTHESPlanariasebagai makanan ikanCacing hati parasit pada sapi (Fasciola hepatica)Cacing hati parasit pada manusia (cina) (Opisthorchis sinensis)Cacing darah (Schistosoma japonicum)Taenia saginata(parasit pada sapi)Taenia solium(parasit pada babi)

PERANAN NEMATHELMINTHESAscaris lumbricoidesparasit pada usus halus manusiaAscaris megalocephalaparasit pada usus halus kudaAscaris suilaeparasit pada usu halus babiCacing tambang(Ancylostoma duodenale)Parasit penyebab anemiaCacing kremi(Oxyuris vermicularis) autoinfeksiParasit pada usus besarCacing Rambut/Filaria(Wuchereria bancrofti)elefantisiasisparasit penyebab kaki gajahCacing Otot- Trichinella spiralis(menyebabkan kerusakan otot)

PERANAN ANNELIDAa.Cacing tanah dapat menyuburkan tanah, karena membantu menghancurkan tanah, membantu aerasi tanah, serta membantu pembentukkan humus. Selain itu, dapat menjadi umpan ikan saat memancingb.Cacing palolo dan cacing wawo dimanfaatkan msayarakat di daerah tertentu dijadikan sebagai makananc.Lintah menghasilkan zat hirudin atau zat antikoagulan atau zat anti pembekuan darah.d.Cacing sutra untuk makanan ikan hias, baik dalam keadaan hidup maupun kering

PERANAN MOLLUSCAa.Beberapa jenis kerang merupakan sumber protein hewanib.Kerang mutiara yang dapat ditemukan di Srilangka, India, Jepang, Indonesia, dan Autraliamenghasilkan mutiara yang dapat dijadikan sebagai perhiasanc.Mollusca yang bercangkang indah dapat dijadikan sebagai perhiasan dan cinderamatad.Beberapa jenis siput merugikan karena bersifat merusak dan merupakan hospes perantara cacing hatie.Teredo navalismenggerek kayu galangan kapal

PERANAN ECHINODERMATA1.Peran yang menguntungkana. sebagai sumber bahan pangan; teripang bisa dibuat sop atau kerupuk, telur dari landak laut, babi laut maupun bintang laut dapat dimakan oleh penduduk di Pantai Pasifikb. sebagai pupuk, kerangka kering dari Echinodermata yang telah ditumbuk halus, mengandung kalsium dan nitrogen yang tinggi.c. pembersih lingkungan pantai, karena makanan Echinodermata antara lain hewan-hewan yang mati, sisa organik maupun kotoran hewan lainnya.2.Peran yang merugikanMerusak struktur populasi hewan lain, karena bintang laut makanannya berupa ikan termasuk kerang-kerangan dan tiram mutiara.

PERANAN ARTHROPODAA. MenguntungkanCrustacea :1.Sebagai bahan makanan yang berprotein tinggi2.Sebagai zooplankton yaitu menjadi sumber makanan ikan

Arachnoidea : Pengendalian populasi serangga, terutama serangga hamaMyriapoda : Membantu memecah bahan-bahan organic untuk membentuk humus

Insecta :1.Bahan obat-obatan tradisional, seperti madu yang dihasilkan lebah madu. (Apis cerana , Apis mellifera , Apis indica)2.Bahan pembuat benang sutra, yaitu kokon yang dihasilkan ulat sutra (Bombyx mori)3.Membantu proses penyerbukan (golongan kupu-kupu dan lebah)4.Predator terhadap hama-hama tanaman pertanian5.Membantu menguraikan sampah-sampah organic6.Di bidang ekologi, Insekta merupakan salah satu mata rantai makanan yang sangat penting7.Dapat dijadikan sumber makanan (laron, gangsir, dan larva lebah)

B. MerugikanCrustacea : 1.Merusak galangan kapal (Isopoda) 2. Parasit pada ikan dan kura-kura (Cirripedia dan Copepoda)3. Merusak saluran irigasi (Ketam)Arachnoidea1.Sarcoptes scabei, menyebabkan penyakit kudis pada manusia2.Psoroptes equikudis pada ternak (domba, kelinci, kuda)3.Otodectes cynotistungau kudis telinga (kucing dan anjing)4.Kalajengking dan beberapa jenis laba-laba merupakan gangguan karena sengatannya

Insecta1.Parasit pada manusia (kutu kepala dan kutu busuk)2.Pembawa bibit penyakit (nyamuk,lalat,kecoa)3.Hama dan merusak tanaman budidaya (belalang, kumbang kelapa, wereng, walang sangit, dan jenis2 ulat)4.Perusak bahan bangunan, contoh rayap, kumbang kayu5.Merusak bahan makanan yang disimpan (kumbang beras)

Reproduksi Kingdom AnimaliaCara reproduksiReproduksi kingdom animalia ada 2 yaitu dengan aseksual dan seksual . reproduksi secara seksual terjadi dengan peleburan gamet jantan dan gamet betina yang akan menghasilkan zygot. Sedangkan reproduksi secara aseksual ada 3 cara pembelahan , regenerasi , dan pembentuan tunas. Selain itu ada juga dengan cara partogenesis yaitu tnapa dibuahi oleh sperma, sel telur dapat berkembang menjadi Indivudu baru.Lapisan tubuh Pada stadium gastrula terjadi spesialisasi sehingga terbentuk menjadi lapisan lapisan tubuh, yaitu lapisan ectoderm, mesoderm, dan endrodrem . Lapisan ectoderm adalah lapisan tubuh bagian luar yang akan berkembang menjadi lapisan luar pelindung tubuh Lapisan mesoderm adalah lapusan tubuh bagian tengah yang akan berkembang antara usus dan lapisan pelindung luar. Lapisan endroderm adlah lapisan tubuh bagian dalam yang akan berkembang menjadi saluran pencernaan dan hati.Habitat kingdom animalia ada 2 yaitu di darat dan di air.

Struktur kingdom animalia

1. Ciri dan Struktur Kingdom Animalia Eukariot : memiliki inti sel Multiseluler : bersel banyak Tidak berklorofil Berdasarkan keberadaan tulang belakang dapat dibedakan menjadi : invertebrata/avertebrata : tidak bertulang belakang vertebrata : bertulang belakang Berdasarkan simetri tubuh ada yang bersifat : simetri radial simetri bilateral. tulang belakang, membedakan kelompok vertebrata dan invertebrta4. Proses perkembangan embrio merupakan salah satu dasar pengklasifikasian Animalia. Animalia yang bersifat diploblastik hanya memiliki lapisan ektodern dan endoderm yang mengelilingi rongga tubuh. Animalia yang bersifat triploblastik memiliki mesoderm yang terletak antara ektoderm dan endoderm. Kelompok Nematoda memiliki pseudocoelom diantra endoderm dan mesoderm.3. Beberapa filum dari Animalia memiliki rangka luar yang berfungsi sebagai pelindung tubuh.

BAB 3 [PENUTUP]

KesimpulanBerdasarkan makalah berikut, dapat disimpulkan bahwa hewan merupakan makhluk hidup yang sangat banyak jenisnya. Pembagian pengelompokan hewan memang sangat tepat dalam membantu mengenal jenis-jenis hewan yang beranekaragan tersebut.

SaranMelihat ras-ras hewan yang sangat banyak jumlahnya, kita sebagai manusia sebaiknya menjaga kelestariannya. Dengan begitu, populasi Animalia akan terjaga & siklusrantai makanan tetap seimbang.

^-^Sekian Dan Terima Kasih^-^

ANIMALIAPage 19