laporan usulan teknis , kecamatan pasir penyu, kabupaten indragiri hulu provinsi riau

174

Upload: mailendra-hatake

Post on 22-Jan-2018

2.262 views

Category:

Engineering


16 download

TRANSCRIPT

Page 1: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau
Page 2: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

KATA PENGANTAR

Puji syukur kami ucapkan kepada Allah SWT Tuhan semesta alam karena

dengan rahmat dan karunia-Nya Tugas Laporan ini dapat kami selesaikan tepat

pada waktunya . Penulisan tugas ini bertujuan untuk diajukan sebagai usulan teknis untuk

membuat rencana yang dihasilkan dari laporan analisis nantinya.

Tidak lupa kami ucapkan terima kasih kepada dosen pembimbing mata

kuliah Studio Perencanaan Kota yang telah memberikan limpahan ilmu berguna

kepada kami, orang tua kami serta saudara-saudara yang telah memberikan

referensi dalam penyelesaian tugas ini dan juga dinas dinas atau instansi terkait

yang telah banyak membantu dalam penyelesaian tugas ini.

Kami menyadari bahwa dalam penulisan tugas kami ini masih banyak

kekurangan, oleh sebab itu kami selaku penulis sangat mengharapkan kritik dan

saran yang membangun agar lebih maju di tugas dimasa yang akan datang dan

semoga dengan selesainya tugas ini dapat bermanfaat bagi kita semua. Amin…..

Pekanbaru , 19 Mei 2014

Team Penulis

i

Page 3: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR .................................................................................... i

DAFTAR ISI ................................................................................................... ii

DAFTAR TABEL .......................................................................................... vi

DAFTAR GAMBAR ...................................................................................... ix

DAFTAR LAMPIRAN .................................................................................. xi

BAB I PENDAHULUAN ............................................................................... 1

1.1 LATAR BELAKANG ............................................................................... 1

1.2 PERUMUSAN MASALAH ...................................................................... 6

1.3 TUJUAN DAN SASARAN ....................................................................... 8

1.3.1 Tujuan ................................................................................................. 8

1.3.1 Sasaran ............................................................................................... 8

1.4 RUANG LINGKUP ................................................................................... 8

1.4.1 Ruang Lingkup Materi ...................................................................... 8

1.4.2 Ruang Lingkup Wilayah .................................................................... 9

1.4.2.1 Ruang Lingkup Wilayah Kabupaten Indragiri Hulu .................. 9

1.4.2.2 Ruang Lingkup Wilayah Kecamatan Pasir Penyu ...................... 9

1.5 SISTEMATIKA PENULISAN .................................................................. 10

BAB II KAJIAN TEORI ............................................................................... 11

2.1 PENGERTIAN TRANSPORTASI ............................................................ 11

2.2 PARADIGMA TRANSPORTASI PUBLIK ............................................. 14

2.3 SISTEM TRANSPORTASI BERKELANJUTAN .................................... 16

2.4PERMINTAAN (DEMAND) DAN PENAWARAN (SUPPLY)

TRANSPORTASI ............................................................................................ 17

ii

Page 4: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

2.4.1 Permintaan (demand) transportasi ...................................................... 17

2.4.2 Penawaran (supply) Transportasi ........................................................ 18

2.4.3 Hubungan Antara Permintaan dan Penawaran .................................... 18

2.5 ANGKUTAN UMUM PENUMPANG ...................................................... 19

2.6 POPULASI DAN PENGAMBILAN SAMPEL ........................................ 23

2.7 TRANSPORTASI DARAT ....................................................................... 24

2.7.1 Bus ...................................................................................................... 24

2.8 TRANSPORTASI AIR .............................................................................. 27

2.9 SARANA PADA SISTEM TRANSPORTASI AIR ................................. 27

2.10 MODA ANGKUTAN AIR ...................................................................... 27

2.11 KAPASITAS DAN TARIF ANGKUTAN .............................................. 29

2.11.1 Kapasitas Angkutan .......................................................................... 29

2.11.2 Tarif Angkutan .................................................................................. 29

2.12KARAKTERISTIK PERGERAKAN NON-SPASIAL ............................ 30

2.13 ANGKUTAN SUNGAI DANAU DAN PENYEBRANGAN ................. 32

2.14 TANSPORTASI TERPADU ................................................................... 33

2.15 RINGKASAN TEORI ............................................................................. 35

BAB III TINJAUAN WILAYAH STUDI .................................................... 37

3.1 TINJAUAN KEBIJAKAN PEMBANGUNAN ........................................ 37

3.1.1 Visi dan Misi Pembangunan Kabupaten Indragiri Hulu .................... 37

3.1.2 Kebijakan Struktur Ruang Wilayah Air Molek Sebagai

PKL (Pusat Kegiatan Lokal (PKL) ............................................................. 38

3.1.3 Kebijakan Pengembangan Sistem Jaringan Prasarana

Transportasi ................................................................................................ 39

3.1.3.1 Jaringan Prasarana Jalan ............................................................ 39

3.1.3.2 Terminal ..................................................................................... 41

3.1.3.3 Jaringan Pelayanan Lalu Lintas dan Angkutan Jalan ................ 41

3.1.3.4 Jaringan Angkutan Sungai, Danau, dan Penyebrangan .............. 41

3.1.4 Kebijakan Pola Ruang ........................................................................ 42

iii

Page 5: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

3.1.4.1 Rencana Penetapan Kawasan Lindung Kecamatan

Pasir Penyu ............................................................................................. 42

3.1.4.2 Rencana Penetapan Kawasan Budidaya Kecamatan

Pasir Penyu ............................................................................................. 44

3.1.5 Kebijakan KSK Indragiri Hulu ........................................................... 45

3.2 GAMBARAN UMUM WILAYAH KABUPATEN

INDRAGIRI HULU ......................................................................................... 47

3.2.1 Letak dan pembagian wilayah administrasi Kabupeten

Indragiri Hulu .............................................................................................. 47

3.2.2 Kependudukan dan Sosial Budaya ..................................................... 52

3.2.3 Perekonomian ..................................................................................... 54

3.2.3.1 Struktur Ekonomi ........................................................................ 54

3.2.3.2 Pertumbuhan Ekonomi ................................................................ 57

3.3 GAMBARAN UMUM KECAMATAN PASIR PENYU ......................... 60

3.3.1 Administratif dan Pemerintahan ......................................................... 60

3.3.2 Karakteristik Fisik Dasar Kecamatan Pasir Penyu ............................. 63

3.3.3 Penggunaan Lahan ............................................................................ 72

3.3.3.1 Penggunaan Lahan Eksisting ...................................................... 72

3.3.3.2 Penguasaan Tanah ..................................................................... 74

3.3.4 Kependudukan ................................................................................... 76

3.3.5 Perekonomian ..................................................................................... 78

3.3.5.1 Pertanian dan Perkebunan........................................................... 78

3.3.5.2 Peternakan................................................................................... 79

3.3.6 Ketersediaan Utilitas Kota .................................................................. 81

3.3.6.1 Jaringan Jalan.............................................................................. 81

3.3.6.2 Jaringan Drainase ....................................................................... 89

3.3.6.3 Jaringan Listrik ........................................................................... 90

3.3.6.4 Air Bersih.................................................................................... 92

3.3.6.5 Persampahan .............................................................................. 93

3.3.6.6 Air limbah ................................................................................... 94

3.3.6.7 Telekomunikasi........................................................................... 96

iv

Page 6: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

3.3.7 Ketersediaan Sarana Pendukung ...................................................... 98

3.3.7.1 Sarana Perekonomian ................................................................. 98

3.3.7.2 Sarana Sosial dan Budaya ........................................................... 102

3.3.8 Transportation .................................................................................... 113

BAB IV METODOLOGI PENDEKATAN STUDI .................................... 119

4.1 KERANGKA PIKIR .................................................................................. 119

4.2 PENDEKATAN STUDI ............................................................................ 121

4.2.1 Pendekatan Normatif .......................................................................... 121

4.2.2 Pendekatan Deskriptif ........................................................................ 121

4.2.3 Pendekatan Kuantitatif ....................................................................... 122

4.3 TAHAPAN PELAKSANAAN STUDI ..................................................... 122

4.3.1 Tahap Persiapan ................................................................................. 122

4.3.2Tahap Pengumpulan Data ................................................................... 123

4.3.2.1 Data Primer ................................................................................. 123

4.3.2.2Data Sekunder .............................................................................. 124

4.3.3 Tahap Analisis Data ........................................................................... 124

4.3.3.1 Kerangka Analisa Mikro Kependudukan ................................... 126

4.3.3.2 Kerangka Analisa Mikro Spasial ................................................ 129

4.3.3.3 Kerangka Analisa Mikro Sarana Prasarana ................................ 131

4.3.3.4 Kerangka Analisa Mikro Transportasi........................................ 136

4.3.3.5 Kerangka Analisa Mikro Perekonomian .................................... 141

BAB V MANAJEMEN PELAKSANAAN ................................................... 143

5.1 STRUKTUR ORGANISASI ..................................................................... 143

5.2 ORGANISASI PELAKSANAAN ............................................................. 144

5.3 JADWAL PELAKSANAAN ..................................................................... 144

5.3.1 Pembagian Tugas Usulan Teknis ....................................................... 144

5.3.2 Pembagian Tugas Laporan Akhir ....................................................... 146

5.4 KEGIATAN LAPANGAN ........................................................................ 148

v

Page 7: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

DAFTAR TABEL

Tabel 2.1 Jenis Moda transportasi .................................................................... 12

Tabel 2.2 Klasifikasi Trayek Kota dan Ukuran Kendaraan ............................. 22

Tabel 2.3 Klasifikasi pergerakan orang perkotaan ........................................... 31

Tabel 2.4 Ringkasan Teori Transportasi .......................................................... 35

Tabel 3.1 Cagar Budaya Kecamatan Pasir Penyu ............................................ 42

Tabel 3.2 Luas Kawasan Budidaya menurut penggunaannya

Kecamatan Pasir Penyu ................................................................................... 43

Tabel 3.3 Pembagian Wilayah Administrai Kabupaten Indragiri Hulu

Tahun 2010 ...................................................................................................... 49

Tabel 3.4 Jumlah Penduduk Kabupaten Indragiri Hulu Per Kecamatan,

2010-2013 ........................................................................................................ 52

Tabel 3.5 Kepadatan Penduduk Menurut Kecamatan di kabupaten

Indragiri Hulu Tahun 2013............................................................................... 53

Tabel 3.6 Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) kabupaten

Indragiri Hulu Atas Dasar Harga Berlaku (Dalam Juta Rupiah) Tahun

2008 – 2012 ...................................................................................................... 55

Tabel 3.7 Distribusi Persentase PDRB kabupaten Indragiri Hulu

Termasuk Migas Atas Dasar harga Berlaku (Dalam %) Tahun 2008 –

2012 ................................................................................................................. 56

Tabel 3.8 Produk Domestik Regional Bruto (Pdrb) Kabupaten

Indragiri Hulu Atas Dasar Harga Konstan 2000 (Dalam Juta

Rupiah), ....................................................................................................... 58

Tabel 3.9 Laju Pertumbuhan Pdrb Kabupaten Indragiri Hulu Atas

Dasar Harga Konstan 2000 (DALAM %/TAHUN), .................................... 59

Tabel 3.10 Jumlah Dusun/Lingkungan, Rukun Warga, dan Rukun

Tetangga menurut desa di kecamatan Pasir Penyu tahun 2012 ....................... 61

Tabel 3.11 Topografi dan Ketinggian dari Permukaan Laut Menurut

Desa di Kecamatan Pasir Penyu Tahun 2012 .................................................. 63

vi

Page 8: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Tabel 3.12 Jenis Tanah Menurut Peta Tanah Eksplorasi di Kecamatan

Pasir Penyu ....................................................................................................... 70

Tabel 3.13 Jumlah Penduduk di Kecamatan Pasir Penyu menurut

Desa/Kelurahan Tahun 2010-2012 .................................................................. 77

Tabel 3.14 Luas Lahan menurut Struktur Penggunaan oleh

Masyarakat di Kecamatan Pasir PenyuTahun 2012 (Ha) ............................... 78

Tabel 3.15 Jumlah Populasi Ternak Peliharaan Masyarakat menurut

Desa di Kecamatan Pasir Penyu Tahun 2012 (Ekor) ...................................... 80

Tabel 3.16 No. Dan Nama Ruas Jalan, serta Jalan Pangkal dan

Ujungnya, Panjang dan Jenis Perkerasannya di Kecamatan Pasir

Penyu ................................................................................................................ 82

Tabel 3.17 Panjang Jalan Menurut Jenis Perkerasan dan Tingkat

Kondisinya di Kecamtan Pasir Penyu (Km) ................................................... 85

Tabel 3.18 Jumlah Rumah Tangga Menurut Sumber Penerangan dan

Desa Tahun 2010.............................................................................................. 90

Tabel 3.19 Jumlah Rumah Tangga Menurut Sumber Air Minum dan

Desa Tahun 2010.............................................................................................. 92

Tabel 3.20 Jumlah Rumah Tangga Menurut Penggunaan Kakus/

Jamban Dan Desa Tahun 2010 ......................................................................... 95

Tabel 3.21 Keberadaan Base Transceiver Station(BTS) dan Kekuatan

Sinyal Telpon Seluler Menurut Operator di Kecamatan Pasir Penyu

Tahun 2012 ...................................................................................................... 96

Tabel. 3.22 Jumlah Sarana Perekonomian Menurut Desa/Kelurahan

di Kec. Pasir Penyu Tahun 2013 ...................................................................... 99

Tabel 3.23 Jumlah Sekolah Menurut Jenis Sekolah di Kec. Pasir

Penyu Tahun 2013 ........................................................................................... 103

Tabel 3.24 Jumlah Sarana Kesehatan Menurut Desa/Kelurahan di Kec.

Pasir Penyu Tahun 2013 .................................................................................. 106

Tabel 3.25 Jumlah Tempat Ibadah Menurut Desa di Kecamatan Pasir

Penyu Tahun 2013 ........................................................................................... 110

vii

Page 9: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Tabel 3.26 Jumlah Fasilitas / Lapangan Olah Raga Menurut Jenis

Desa/Kelurahan di Kec. Pasir Penyu Tahun 2013 ........................................... 112

Tabel 3.27 Jumlah Kendaraan Keluar Masuk Terminal Sri Gading Air

Molek Tahun 2013 ........................................................................................... 115

Tabel 4.1 Matriks Kerangka Analisa Mikro Sektor Kependudukan ................ 127

Tabel 4.2 Matriks Kerangka Analisa Mikro Sektor Spasial ............................ 130

Tabel 4.3 Matriks Kerangka Analisa Mikro Sektor Sarana Prasarana............. 132

Tabel 4.4 Kriteria Fasilitas Perekonomian ....................................................... 134

Tabel 4. 5 Kriteria Fasilitas Pendidikan ........................................................... 134

Tabel 4.6 Kriteria Fasilitas Kesehatan ............................................................. 135

Tabel 4.7 Kriteria Fasilitas Peribadatan ........................................................... 135

Tabel 4.8 Standar Volume Sampah Berdasarkan Sumbernya ......................... 136

Tabel 4.9 Kapasitas Angkut Sarana Persampahan ........................................... 136

Tabel 4.10Matriks Kerangka Analisa Mikro Sektor Tranportasi..................... 138

Tabel 4.11Matriks Kerangka Analisa Mikro Sektor Perekonomian ................ 142

Tabel 5.1 Pembagian Tugas Usulan Teknis .................................................... 145

Tabel 5.2 Pembagian Tugas Laporan Akhir .................................................. 146

viii

Page 10: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

DAFTAR GAMBAR

Gambar 1.1Jenis Angkutan Umum dan Aksesibilitas yang ada di Kec.

Pasir Penyu ....................................................................................................... 4

Gambar 1.2Kondisi Perekonomian Pasar di Air Molek Kec. Pasir

Penyu ................................................................................................................ 5

Gambar 1.3 Bagan Kerangka Masalah Kawasan Studi ................................... 7

Gambar 2.1 Keseimbangan Antara Permintaan dan Penawaran .................... 19

Gambar 3.1 Peta Orientasi Kabupaten Indragiri Hulu ..................................... 48

Gambar 3.2 Peta Administrasi Kabupaten Indragiri Hulu ............................... 51

Gambar 3.3 Foto Kantor Pemerintahan Kecamatan Pasir Penyu .................... 61

Gambar 3.4 Peta Administrasi Kecamatan Kampar Utara............................... 62

Gambar 3.5 Peta Topografi Kecamatan Pasir Penyu ....................................... 65

Gambar 3.6 Peta Geologi Kecamatan Pasir Penyu .......................................... 68

Gambar 3.7 Peta Hidrogeologi Kecamatan Pasir Penyu .................................. 69

Gambar 3.8 Peta Jenis Tanah Kecamatan Pasir Penyu .................................... 71

Gambar 3.9 Peta Penggunaan Lahan Eksisiting .............................................. 73

Gambar 3.10 Peta Neraca Umum Penguasaan Tanah ...................................... 75

Gambar 3.11 Foto Pertanian dan Perkebunan di Kecamatan Pasir

Penyu ................................................................................................................ 79

Gambar 3.12 Foto Kondisi Jalan Kecamatan Pasir PenyuGambar ................. 85

Gambar 3.13 Peta Jaringan Jalan Kecamatan Pasir Penyu Berdasarkan

statusnya ...................................................................................................... 86

Gambar 3.14 Peta Jaringan Jalan Kecamatan Pasir Penyu berdasarkan

fungsinya .......................................................................................................... 87

Gambar 3.15 Peta Jaringan Jalan dalam kota air molek ................................ 88

Gambar 3.16 Foto Drainase di Kecamatan Pasir Penyu .................................. 89

Gambar 3.17 Grafik Jumlah Rumah Tangga Menurut Sumber

Penerangan dan Desa Tahun 2010 .................................................................. 91

Gambar 3.18 Foto Kondisi Jaringan Listik Di Kecamatan Pasir Penyu .......... 91

Gambar 3.19 Foto Persampahan Di Kecamatan Pasir Penyu .......................... 93

ix

Page 11: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Gambar 3.20 Foto Jaringan Telekomunikasi Kecamatan Pasir Penyu ............ 97

Gambar 3.21 Foto Sarana Perekonomian di Kecamatan Pasir Penyu ............. 100

Gambar 3.22 Peta Sebaran Sarana Perekonomian di Kec. Pasir Penyu........... 101

Gambar 3.23 Foto Sarana Pendidikan Di Kecamatan Pasir Penyu .................. 104

Gambar 3.24 Peta sebaran sarana pendidikan Kecamatan Pasir Penyu .......... 105

Gambar 3.25 Foto Sarana Kesehatan Di Kecamatan Pasir Penyu ................... 107

Gambar 3.26 Peta sebaran sarana kesehatan Kecamatan Pasir Penyu ............. 108

Gambar 3.27 Foto Sarana Peribadatan Di Kecamatan Pasir Penyu ................. 110

Gambar 3.28 Peta sebaran sarana peribadatan Kecamatan Pasir Penyu .......... 111

Gambar 3.29 Foto Sarana Sarana Budaya dan Olahraga Di Kecamatan

Pasir Penyu ....................................................................................................... 113

Gambar 3.30 Foto Kondisi Terminal Bus Sri Gading Air Molek

Kecamatan Pasir Penyu .................................................................................... 114

Gambar 3.31 Foto Kondisi Terminal Barang Air Molek Kecamatan

Pasir Penyu ....................................................................................................... 116

Gambar 3.32 Foto Kondisi Pelabuhan Penyeberangan Air Molek

Kecamatan Pasir Penyu .................................................................................... 117

Gambar 3.33 Peta Sebaran Prasarana Transportasi Kecamatan Pasir

Penyu ................................................................................................................ 118

Gambar.4.1 Kerangka Pikir Pengembangan Kec. Pasir Penyu Berbasis

Transportasi ...................................................................................................... 120

Gambar 4.2 Kerangka Analisa Makro ............................................................. 125

Gambar 4.3 Kerangka Analisa Mikro Kependudukan ..................................... 126

Gambar 4.4 Kerangka Analisa Mikro Spasial.................................................. 129

Gambar 4.5 Kerangka Analisis Mikro Sektor Sarana Prasarana ..................... 131

Gambar 4.6 Kerangka analisa mikro sektor transportasi ................................. 137

Gambar 4.7 Kerangka analisa mikro sektor perekonomian ............................. 141

Gambar 5.1 Struktur Organisasi ....................................................................... 143

x

Page 12: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran I : Desai Survey ............................................................................... 152

Lampiran II : Lembar Asistensi ....................................................................... 159

xi

Page 13: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 LATAR BELAKANG

Kota merupakan suatu lingkungan binaan manusia, hasil cipta-rasa dan

karsa manusia yang secara sengaja dibentuk maupun tidak disengaja terbentuk,

memiliki karakteristik tersendiri sesuai dengan daya dukung lingkungannya dan

menjadi wadah bagi kegiatan manusia dengan segala aspek kehidupan yang

dinamis.

Dalam peran perkotaan tidak saja sebagai pusat konsentrasi penduduk dan

kegiatan ekonomi, tetapi juga sebagai pusat inovasi dan kemajuan sosial budaya

yang akan menentukan kualitas untuk masyarakatnya sendiri.

Pertumbuhan dan perkembangan kota di pengaruhi oleh berbagai faktor

dan kekuatan, seperti jaringan transportasi, perluasan industry, perubahan guna

lahan, penyediaan prasrana dan sarana dan lain-lainnya. Perkembangan kota dapat

dilihat dengan 2 cara yaitu:

a. Perkembangan menurut asal tumbuhan

Perkembangan ilmiah Perkembangan yang direncanakan

b. Perkembangan menurut arah tumbuhan

Perkembangan kota secara horizontal

Perkembangan kota secara vertical

Provinsi Riau merupakan provinsi yang terletak di Pulau Sumatera bagian

tengah. Propinsi Riau kaya akan potensi-potensi alam yang dapat dikembangkan

seperti pertanian, pertambangan, perkebunan, perternakan, pariwisata dan banyak

lagi potensi yang tersebar di barbagai kabupaten kota di Riau ini yang bisa

dikembangkan dan dilestarikan. Dalam pengelolaan hasil sumber daya alam

terlebih dahulu perlu adanya penataan dalam penggunaan lahan, agar kota maupun

desa dapat tertata serta bisa di kembangkan dan dilestarikan.

1

Page 14: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Di Kabupaten Indragiri Hulu sebagian besar kota berkembang secara

alamiah dimana suatu kota di masa yang lalu secara alamiah tanpa dilakukan

kegiatan perencanaan kota. Pengembangan kota didasari pada suatu kegiatan

manusia yang berdasarkan pertimbangan keuntungan sesaat. Dalam

perkembangan ilmiah insfrastruktur dibangun secara tidak teratur, tanpa

mempertimbangkan perluasan kota di masa yang akan datang.

Desa memiliki banyak lahan kosong yang masih bisa dikelola, selain itu

faktor alam atau kondisi alam berupa struktur tanah yang sangat mendukung

disebabkan karena struktur tanah di desa tergolong tanah yang subur sehingga

sangat memungkinkan untuk perkembangan tanaman perkebunan seperti karet,

kopi, kelapa dan sawit. Dalam sektor perkebunan Kecamatan Pasir Penyu

mempunyai potensi perkebunan seperti sawit, dan karet. Selain itu dalam sektor

perekonomian, di kecamatan yang berkembang dengan pesat berada di

Desa/Kelurahan Air Molek. Karena kawasan ini termasuk kawasan budidaya.

Desa/kelurahan ini terdapat kawasan perdagangan dan jasa seperti pasar, bank,

perkantoran dan sarana lainnya.

Teori in sesuai dengan Kecamatan Pasir Penyu yaitu di jelaskan bahwa

bentuk suatu kota yang berkembang secara alamiah seperti penyebaran secara

konsentrik (Consentric Spread) yaitu merupakan kecenderungan alamiah dimana

orang ingin sedekat mungkin dengan pusat kota, dan sebagai wujudnya adalah

kota berkembang berbentuk konsentrik dengan pusat kota sebagai inti.

Permasalahan yang timbul dalam bentuk perkembangan ini meliputi kemacetan

lalu lintas, jalan-jalan sempit, konsentrasi penduduk dan lain-lain. Pengembangan

kota berbentuk pita (Ribbon Development) yaitu pada umumnya perkembangan

ini terjadi sebagai akibat peningkatan sistem jaringan jalan dan pertumbuhan lalu

lintas kendaraan bermotor. Secara alamiah, kencenderungan setiap orang

membangun aktivitas sedekat mungkin dengan jalur jalan utama. Dalam

pengembangan ini dapat menimbulkan permasalahan seperti peningkatan biaya

pelayanan dasar, perbaikan pelayanan dimasa depan menjadi mahal dan sulit,

kegiatan yang ada akan terkena dampak lalu lintas yang tinggi (kebisingan, polusi,

2

Page 15: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

udara, debu dan lain-lain.), berpeluang terjadi kecelakaan lalulintas, serta

kapasitas lalulintas dan efesiensi pada jalan utama berkurang.

Salah satu perkembangan yang dapat di amati adalah pesatnya

perkembangan ekonomi di Kecamatan Pasir Penyu yang dapat menimbulkan

dampak yang begitu luas di semua aspek. Dampak perkembangan ekonomi

tersebut antara lain :

a. Transpotasi

Transportasi dapat diartikan sebagai suatau pemindahan barang dan

manusia dari tempat asal ke tempat tujuan. Perangkutan merupakan sarana untuk

memperlancar jalannya roda perekonomian antar daerah. Angkutan juga berperan

sebagai penunjang, pendorong, dan penggerak bagi pertumbuhan daerah, dalam

upaya meningkatkan dan memeratakan pembangunan dan hasil-hasilnya (produk

daerah).

Jaringan jalan meiliki fungsi yang sangat penting yaitu sebagai prasarana

untuk memindahkan/transportasi orang dan barang, dan juga merupakan sebagai

urat nadi untuk mendorong pertumbuhan ekonomi, sosial, budaya dan stabilitas

nasional, serta upaya pemerataan dan penyebaran pembangunan. Dalam dimensi

yang lebih luas, jaringan jalan memiliki peranan yang cukup besar dalam

pengembangan suatu wilayah,

Faktor tingkat pelayanan mencakup perihal kapasitas dan aksesibilitas,

dimana kapasitas merupakan suatu kemampuan memindahkan jumlah penumpang

dalam satuan orang/jam, sedangkan aksesibilitas menyatakan tentang kemudahan

orang dalam menggunakan suatu pelayanan transportasi yang merupakan fungsi

jarak maupun waktu. Untuk angkutan umum yang ada di Kecamatan Pasir Penyu

seperti becak sepeda, becak motor, dan oplet. Dapat dilihat gambar aksesibilitas

serta jenis angkutan yang ada di Kecamatan Pasir Penyu sebagai berikut:

3

Page 16: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Gambar 1.1

Jenis Angkutan Umum dan Aksesibilitas yang ada di Kec. Pasir Penyu

Sumber: Hasil Survey 2014

b. Pasar

Pasar merupakan suatu tempat sekelompok orang ataupun individu

melakukan kegiatan perekonomian yang melibatkan penjual dan pembeli dalam

satu tempat.

Jadi, pasar merupakan tempat perputaran uang yang paling sibuk setiap hari,

karena pasar merupakan urat nadi masyarakat untuk membeli dan menjual sesuatu

atau barang.

Pasar yang memusat di Kelurahan/Desa Air Molek I dan Air Molek II

mencerminkan bahwa tingkat konsumsi masyarakat yang tinggi akan kebutuhan

bahan pokok, pakaian, barang elektronik yang tentunya didukung oleh

perekonomian yang baik pula. Oleh seba itu pasar dapat di jadikan indikator

pertumbuhan atau perkembangan perekonomian di daerah penelitian ( Kecamatan

Pasir Penyu). Dapat dilihat dari gambar berikut ini :

4

Page 17: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Gambar 1.2

Kondisi Perekonomian Pasar di Air Molek Kec. Pasir Penyu

Sumber: Hasil Survey 2014

c. Bank

Bank juga dapat menjadi indikator perkembangan atau pertumbuhan ekonomi

suatu wilayah. Hal ini di karena kan peran bank yang sangat vital keberadaannya

sebagai tempat penyimpanan, peminjaman, dan penkreditan uang.

Dengan adanya bank masyarakat akan lebih nyaman menyimpan uangnya

dan juga bank juga dapat di jadikan sebagai “fasilitas” para masyarakat yang ingin

mendirikan atau berwirausaha dengan sistem peminjaman modal.

Dengan beberapa contoh di atas sudah bisa mendeskripsikan bahwa

pertumbuhan dan perkembangan ekonomi di Kecamatan Pasir Penyu dapat sesuai

dengan harapan. Seiring dengan meningkatnya pertumbuhan dan perkembangan

ekonomi ini maka harus seimbang dengan pembangunan prasarana dan sarana

seperti jalan menurut fungsinya, jembatan, listrik, air bersih dan lain-lain. Karena

ini merupakan “AKTOR” yang sangat vital keberadaanya sebagai penopang

berjalannya roda perekonomian masyarakat.

Dengan ini pemerintah melalui pihak yang berwenangnya agar meningkatkan

lagi prasarana dan sarana terutama jalan dan jembatan. Hal ini di sebabkan oleh

jalan dan jembatan merupakan prasarana yang paling penting keberadaannya

sebagai tempat mobilisasi dan penghubung antar desa atau kelurahan serta tingkat

kecamatan. Dapat dilihat gambar sebagai berikut:

5

Page 18: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

1.2 PERUMUSAN MASALAH

Dari penjelasan diatas dapat dirumuskan bahwa ada berbagai masalah

yang signifikan berkembang pada Kecamatan Pasir Penyu, yang menjadi prioritas

utama dalam pembahasan studio ini yaitu pada isu transportasi, sebab isu ini

memiliki banyak dampak terhadap sektor lainnya. Seperti sektor kependudukan,

perekonomian, guna lahan, infrastruktur dan yang lainnya. Untuk lebih jelasnya

tentang keterkaitan antar isu utama dan isu pendukung yang berkembang pada

Kecamatan Pasir Penyu dapat dilihat pada gambar dibawah ini.

6

Page 19: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Kondisi Jalan yang tidak mampu

melayani kebutuhan transportasi

Terminal Sri Gading yang

belum berfungsi secara optimal

Kawasan Perdagangan dan jasa yang tidak teratur dan berada pada kawasan lalu

lintas utama

ISU UTAMA

BELUM OPTIMALNYA PENGEMBANGAN SISTEM

TRANSPORTASI KECAMATAN PASIR PENYU

Drainase yang tidak lancar

menimbulkan genangan air pada

bahu jalan

Pertumbuhan penduduk yang

disertai pertumbuhan jumlah kendaraan

yang tinggi

Upaya Mengoptimalkan Pengembangan Sistem Transportasi Terpadu Kecamatan Pasir Penyu

ISU PENDUKUNG

Gambar 1.3 Bagan Kerangka Masalah Kawasan Studi

Sumber : Hasil Analisa tahun 2014

Belum Optimalnya pemanfaatan

transportasi air seperti transportasi

penyeberangan

7

Page 20: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

1.3 TUJUAN DAN SASARAN

1.3.1 Tujuan

Adapun tujuan dari penyusunan laporan usulan tknis ini adalah:

1. Sebagai arahan dalam penyusunan laporan Studio Perencanaan Kota

2. Untuk mengetahui secara umum karakteristik wilayah kawasan studi

Kec. Pasir Penyu.

3. Untuk mengidentifikasi potensi, isu masalah yang ada di kawasan

studi.

4. Mengkaji dan Menganalisis jumlah penduduk, sarana dan prasarana

serta transportasi.

5. Membuat solusi serta rencana program untuk mengatasi masalah-

masalah yang ada di kawasan wilayah studi.

1.3.2 Sasaran

Adapun sasaran dari laporan dapat dilihat di bawah ini yaitu:

1. Laporan usulan teknis ini dapat dijadikan acuan untuk pembuatan

laporan berikutnya.

2. Memahami karakter wilayah studi untuk merencanakan program-

program dalam mengatasi masalah yang ada.

3. Memahami potensi-potensi yang ada di daerah studi dengan

memilah isu masalah yang ada.

4. Mengotimalisasikan laju pembangunan sarana dan prasarana agar

sesuai dengan standar dan dapat memenuhi kebutuhan penduduk.

1.4 RUANG LINGKUP

1.4.1 Ruang Lingkup Materi

Ruang lingkup materi yang dibahas dalam Laporan Studio

Perencanaan Kota berlandaskan dengan membuat suatu laporan

usulan teknis yang berisikan tentang penjelasan mengenai langkah-

langkah dalam pembuatan laporan selanjutnya. Laporan ini

8

Page 21: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

merupakan arahan untuk membuat laporan selanjutnya. Untuk

laporan kedua merupakan penjabaran dari laporan usulan teknis yang

membahas tentang analisis mengelolah data seperti analsis

kependudukan, analisis sarana dan prasarana, analisis transportasi

dan lainnya. Kemudian membuat laporan akhir yang berisikan

tentang rencana yang berkaitan dengan hasil analisis yang telah

dilakukan. 1.4.2 Ruang Lingkup Wilayah

Adapun ruang lingkup wilayah terbagi makro dan mikro yaitu

Kabupaten Indragiri Hulu dan Kecamatan Pasir Penyu .

1.4.2.1 Ruang Lingkup Wilayah Kabupaten Indragiri Hulu

Untuk ruang lingkup wilayah Kabupaten Indragiri

Hulu yang meliputi kawasan-kawasan yang termasuk ke

wilayah administrasi Kabupaten Indragiri Hulu. Dapat dilihat

dibawah ini batasan wilayah Kabupaten Indragiri Hulu

dijelaskan sebagai berikut:

Sebelah Utara berbatas dengan Kabupaten Pelalawan

Sebelah Selatan berbatas dengan Propinsi Jambi

Sebelah Barat berbatas dengan Kabupaten Kuantan

Singingi

Sebelah Timur dengan Kabupaten Indragiri Hilir

1.4.2.2 Ruang Lingkup Wilayah Kecamatan Pasir Penyu

Ruang lingkup wilayah kawasan studi ini meliputi

daerah-daerah yang termasuk kedalam wilayah Administrasi

Kecamatan Pasir Penyu. Adapun Batasan wilayah Kecamatan

Pasir Penyu ini adalah dapat dilihat sebagai berikut:

Sebelah Utara berbatas dengan Kecamatan Lirik

Sebelah Selatan berbatas dengan Kecamatan Seberida

Sebelah Barat berbatas dengan Kecamatan Sungai Lala

Sebelah Timur dengan Kecamatan Lirik

9

Page 22: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

1.5 SISTEMATIKA PENULISAN

Agar data tersusun secara sistematis maka laporan ini disusun dengan

sistematika penulisan sebagai berikut:

BAB I PENDAHULUAN

BAB ini diuraikan beberapa pengertian atas istilah yang digunakan, latar

belakang, tujuan, sasaran, ruang lingkup, dan sistematika penulisan.

BAB II KAJIAN LITERATUR / TEORI

Dalam BAB ini diuraikan tentang Teori teori ataupun literatur literatur yang

mempunyai hubungan dengan wilayah studi.

BAB III TINJAUAN WILAYAH STUDI

BAB ini diuraikan tentang kebijakan kebijakan pembangunan dan gambaran

umum wilayah studinya. Mulai dari wilayah makro yaitu Kabupaten Indragiri

Hulu hingga gambaran umum wilayah mikro yaitu Kecamatan Pasir Penyu.

BAB IV METODOLOGI PENDEKATAN STUDI

BAB ini berisikan tentang metodologi apa saja yang akan digunakan pada

analisis nantinya.

BAB V MANAJEMEN PELAKSANAAN

BAB ini di jelaskan tentang struktur organisasi pelaksanaan studi serta

penjabaran penanggung jawab dari masing masing bidang pembuatan

laporan.

10

Page 23: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

BAB II

KAJIAN ITERATUR

2.1. PENGERTIAN TRANSPORTASI

Pengertian transportasi menurut Morlok (1978) adalah kegiatan memindahkan atau

mengangkut sesuatu dari satu tempat ketempat lain. Menurut Bowersox (1981),

transportasi adalah perpindahan barang atau penumpang dari satu tempat ke tempat lain,

dimana produk dipindahkan ke tempat tujuan dibutuhkan. Menurut Steenbrink (1974)

pada Tugas akhir Nanang H dan Nandar (2007) dengan judul TA Analisa tarif bus cepat

AC jurusan Semarang-Solo, transportasi didefinisikan sebagai perpindahan orang dan atau

barang dengan menggunakan kendaraan, atau alat lain dari dan ketempat-tempat yang

terpisah secara geografis. Secara umum dapat disimpulkan transportasi adalah suatu

kegiatan memindahkan sesuatu (orang dan atau barang) dari satu tempat ke tempat lain,

baik dengan atau tanpa sarana.

Kegiatan transportasi bukan merupakan suatu tujuan melainkan mekanisme untuk

mencapai tujuan. Menurut Setijowarno dan Frazila (2001), pergerakan orang dan barang

dari satu tempat ke tempat yang lainnya mengikuti tiga kondisi yaitu :

a. Perlengkapan, relatif menarik antara dua tujuan atau lebih

b. Keinginan untuk mengatasi jarak, dimana sebagai perpindahan yang diukur dalam

kerangka waktu dan ruang yang dibutuhkan untuk mengatasi jarak dan teknologi terbaik

untuk mencapainya.

c. Kesempatan intervensi berkompetisi di antara beberapa lokasi untuk memenuhi

kebutuhan dan penyediaan.

Untuk mencapai pergerakan yang cepat, aman, dan sesuai dengan kebutuhan

akan kapasitas angkut maka diperlukan suatu fasilitas atau prasarana yang mendukung

pergerakan tersebut. Penyediaan fasilitas untuk mendukung dari pergerakan tersebut

menyesuaikan dengan jenis moda yang digunakan.

11

Page 24: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Jenis moda angkutan umum penumpang yang ada dalam transportasi darat yaitu :

Tabel 2.1

Jenis Moda transportasi

Jenis

Angkutan Badan/Body

Tenaga

Penggerak

Cara

Bergerak

Sistem

control

Penumpang

a. Sedan Cabin untuk pengemudi (4 - 5 orang)

Mesin bensin/Diesel

Menggunakan roda karet Pengemudi

b. Mini bus

Cabin untuk pengemudi (4 - 5 orang)

Mesin bensin/Diesel

Menggunakan roda karet Pengemudi

Cabin untuk pengemudi (30 orang)

Mesin Diesel Menggunakan roda karet Pengemudi

c. Bus Cabin untuk pengemudi (30 orang)

Mesin Diesel Menggunakan roda karet Pengemudi

d. Kereta Gerbong tertutup Diesel

Menggunakan roda karet besi di atas rel

Signal

Listrik Menggunakan roda karet besi di atas rel

Signal

Listrik induksi linier

Tolak menolak gaya magnet

Signal

Sumber : Pedoman Teknis Departemen Perhubungan, 1996

12

Page 25: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Pemilihan penggunaan moda tergantung dan ditentukan dari beberapa faktor

yang ada antara lain :

a. segi pelayanan

b. keandalan dalam bergerak

c. keselamatan dalam perjalanan

d. biaya

e. jarak tempuh

f. kecepatan gerak

g. keandalan

h. keperluan

i. fleksibilitas

j. tingkat polusi

k. penggunaan bahan bakar, dll

Masing-masing moda transportasi menurut Setijowarno dan Frazila (2001),

memiliki ciri-ciri operasional yang berlainan yakni dalam hal :

a. Kecepatan, menunjukkan berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk bergerak antara

dua lokasi.

b. Tersediannya pelayanan (availability of services), menyangkut kemampuan untuk

menyelenggarakan hubungan antara dua lokasi.

c. Pengoperasian yang diandalkan (dependability of operations), menunjukkan

perbedaan-perbedaan yang terjadi antara kenyataan dan jadwal yang ditentukan.

d. Kemampuan (capability), merupakan kemampuan untuk dapat menangani segala

bentuk dan keperluan akan angkutan.

e. Frekuensi, adalah banyaknya gerakan atau hubungan yang dijadwalkan.

13

Page 26: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

2.2 PARADIGMA TRANSPORTASI PUBLIK

Kerumitan dalam transportasi publik bukan hanya menjadi masalah pemerintah,

a t auoperator saja, melainkan juga masyarakat. Fenomena yang muncul akhir -akhir ini

mengedepankan wajah transportasi publik yang kurang memberikan kenyamanan,

keamanan dan keterjangkauan dan masih mengesankan biaya sosial dan ekonomi

tinggi. Hal ini berakibat pada peminggiran masyarakat secara tidak langsung untuk

melakukan mobilitasnya.

Manfaat terbesar bagi pengendara dan bukan pengendara dari peningkatan

perbaikan transportasi publik akan sangat membantu mengurangi kemacetan jalan,

polusi udara, serta konsumsi minyak dan energi. Kota merupakan sebuah ciptaan yang

bertujuan untuk memaksimalkan pertukaran (barang-barang, jasa, hubungan persahabatan,

pengetahuan dan gagasan), serta meminimalisasi perjalanan. Peran transportasi adalah

untuk memaksimalkan kegiatan pertukaran.

Kajian tentang transportasi bisa dilakukan dari berbagai perspektif, yaitu dari

lingkup pelayanan spasialnya yang menjadi dasar bagi birokrasi dalam membagi

kewenangan pengaturan penyelenggaraan transportasi. Transportasi dipilah menjadi

transportasi privat dan publik. Transportasi publik dapat diartikan sebagai angkutan umu

m, baik orang maupun barang, dan pergerakan dilakukan dengan moda tertentu dengan

cara membayar.

Fenomena transportasi publik terkait dengan logika modernisasi dan kapitalisme.

Fenomena mencuatnya persoalan trans -portasi publik di kota-kota besar di Indonesia

saat ini tidak dapat diselesaikan secara teknis saja. Pergeseran pola perilaku masyarakat

dengan adanya angkutan massal, berupa bus way, kereta api misalnya dapat dimaknai

sebagai suatu perubahan yang cukup berarti dalam pemilihan moda trans -portasi oleh

masyarakat. Bagi pengguna jasa transportasi dengan adanya angkutan massal berarti ada

perubahan itu menyang -kut pola mobilitas penduduk, pola perilaku bertransportasi.

14

Page 27: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Bagi pemerintah penyelenggaraan transportasi publik berarti adanya pemerintah

membuat kebijakan untuk pengadaan transpor itu mulai dari yang bersifat teknis, sosiologis

hingga politis, seperti pengadaan lahan, penataan ruang, modal, dan sebagainya. Ini

berlanjut pada interaksi pemerintah dengan kekuatan capital. Untuk membangun sistem

transportasi publik berkelanjutan perlu adanya revitalisasi dalam semua aspek yang berkaitan dengan

transportasi publik. Pemerintah kota berperan penting dalam membuat perencanaan dan implementasi

kebijakan transportasi publik.

Berbagai kebijakan yang mem pengaruhi masalah transportasi harus di

harmonisasikan, sehingga keduanya dapat berjalan seiring, misalnya, program untuk

mendorong penggunaan transit massa dan mengurangi perjalanan dengan mobil

berpenumpang satu (single-occupant car travel).

Hal penting lainnya adalah meningkat -kan integrasi transportasi dan perencanaan

pemanfaatan lahan. Peningkatan dalam elemen tunggal dan terpisah dari sistem transit

atau rencana transportasi, jarang memiliki pengaruh yang kuat. Sedangkan pendekatan

sistematis dapat memunculkan energi untuk memperkuat sistem transportasi dan

memperbaikinya.

Isu NMT (Non Motorize Transport-ation) belum dimunculkan secara tegas,

padahal NMT dapat menjadi solusi banyak hal dari tingginya angka kecelakaan lalu

lintas, konsumsi bahan bakar yang berdampak pada penciptaan langit bersih, serta

aksesibilitas bagi kaum miskin untuk melakukan mobilitas secara lebih murah. Sistem

transportasi yang sekarang telah membuat golongan miskin mengeluarkan 20% - 40%

pendapatan untuk transportasi.

Sektor swasta harus dilibatkan. Kendaraan dan bahan bakar diproduksi dalam

jumlah besar oleh pihak swasta. Sedangkan beberapa perusahaan bahan bakar publik

sangat dikenal dengan kelambanannya dalam merespon perminta -an pembersihan

lingkungan. Memberi kesempata n pada sektor swasta untuk berkembang, memproduksi

dan menjual teknologi yang diperlukan untuk transpor-tasi bersih merupakan kunci dalam

menuju transportasi berkelanjutan. Mendorong pihak-pihak tersebut untuk maju dengan

15

Page 28: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

antusiasme, bukan suatu hal yang m udah. Keberlanjutan politik harus dikembangkan.

Terlepas dari menariknya kebijakan teknologi sekarang ini, tahap yang harus

diperhatikan adalah perubahan dalam angin politik pada partai yang sedang memimpin

kota, atau pun multi partai yang harus berbagi t anggung jawab politik. Sektor swasta

tidak akan melangkah dengan kekuatan penuh jika mereka selalu memiliki keyakinan

bahwa hukum akan berubah bersama dengan bergantinya politisi.

2.3 SISTEM TRANSPORTASI BERKELANJUTAN

Sistem transportasi berkelanjutan lebih mudah terwujud pada sistem transportasi

yang berbasis pada penggunaan angkutan umum dibandingkan dengan sistem yang

berbasis pada penggunaan kendaraan pribadi. Sistem transportasi berkelanjutan merupakan

tatanan baru sistem transportasi di era globalisasi saat ini. Persoalan transportasi menjadi

persoalan yang memerlukan perhatian dan kajian dari berbagai perespektif ilmu

(Schipper, 2002:11 -25). Pada awal penyelenggara pemerintahan mau menerapkan sistem

transportasi berkelanjutan (sustainable transportation).

Jika kita merujuk pada beberapa literatur yang ada, sistem transportasi yang

berkelanjutan adalah suatu sistem transportasi yang dapat mengakomodasikan

aksesibilitas semaksimal mungkin dengan dampak negatif yang seminimal mungkin.

Sistem transportasi yang berkelanjutan menyangkut tiga komponen penting, yaitu

aksesibilitas, kesetaraan dan dampak lingkungan.

Aksesibilitas diupayakan dengan perenca -naaan jaringan transportasi dan

keragaman alat angkutan dengan tingkat integrasi yang tinggi antara satu sama lain.

Kesetaraan diupayakan melalui penye-lenggaraan transportasi yang terjangkau bagi

semua lapisan masyarakat, menjunjung tinggi persaingan bisnis yang sehat, dan

pembagian penggunaan r uang dan pemanfaatan infrastruktur secara adil serta transparansi

dalam setiap pengambilan kebijakan.

16

Page 29: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Pengurangan dampak negatif diupayakan melalui penggunaan energi ramah

lingkungan, alat angkut yang paling sedikit menimbulkan polusi dan perencanaan ya ng

memprioritaskan keselamatan. Memperhatikan kondisi makro yang ada terutama pengaruh

iklim globalisasi menempatkan persoalan transportasi menjadi layanan kebutuhan atau

aksesi -bilitas yang harus disediakan oleh Negara. Aksesibilitas transportasi menjad i

penting seiring dengan meningkatnya peradaban umat manusia.

2.4 PERMINTAAN (DEMAND) DAN PENAWARAN (SUPPLY) TRANSPORTASI

2.4.1 Permintaan (demand) transportasi

Permintaan akan perjalanan mempunyai keterkaitan yang besar dengan aktivitas

yang ada dalam masyarakat. Pada dasarnya permintaan atas jasa transportasi merupakan

cerminan kebutuhan akan transpor dari pemakai sistem tersebut, baik untuk angkutan

manusia maupun angkutan barang dan karena itu permintaan jasa akan transpor

merupakan dasar yang penting dalam mengevaluasi perencanaan transportasi dan desain

fasilitasnya. Semakin banyak dan pentingnya aktivitas yang ada maka tingkat akan

kebutuhan perjalananpun meningkat.

Pada dasarnya permintaan akan jasa transportasi merupakan cerminan akan

kebutuhan transportasi dari pemakai sistem tersebut. Menurut Setijowarno dan Frazila

(2001), pada dasarnya permintaan jasa transportasi diturunkan dari:

1. Kebutuhan seseorang untuk berjalan dari suatu lokasi ke lokasi lainnya untuk

melakukan suatu kegiatan.

2. Permintaan akan angkutan barang tertentu agar tersedia tempat yang

diinginkan.

Dalam mengakomodasi permintaan akan perjalanan tentunya diperlukan biaya

(harga). Hubungan antara permintaan dan biaya (harga) dihubungkan dengan kurva

sebagai berikut:

Permintaan akan transportasi timbul dari perilaku manusia akan perpindahan

17

Page 30: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

manusia atau barang yang mempunyai ciri-ciri khusus. Ciri-ciri khusus tersebut bersifat

tetap dan terjadi sepanjang waktu. Ciri-ciri tersebut mengalami jam-jam puncak pada

pagi hari saat orang-orang memulai aktivitas dan pada waktu sore hari ketika pulang dari

tempat kerja. Tidak mengalami titik- titik puncak namun juga titik terendah pada hari-

hari tertenrtu dalam setahun. Kebutuhan dan perilaku yang tetap ini menjadi dasar

munculnya permintaan transportasi.

2.4.2 Penawaran (supply) Transportasi

Dalam pendekatan teori mikro ekonomi standar supply dan demand dikatakan

berada pada kompetisi sempurna bila terdiri dari sejumlah besar pembeli dan penjual,

dimana tidak ada satupun penjual ataupun pembeli yang dapat mempengaruhi secara

disproposional harga dari barang demikian juga dalam hal transportasi. Dikatakan

mencapai kompetisi sempurna bila tarif atau biaya transportasi tidak terpengaruh oleh

pihak penumpang maupun penyedia sarana transportasi. Dalam hal ini dapat dikatakan

bahwa supply dirasa cukup, bila permintaan terpenuhi tanpa adanya pengaruh dalam

tarif perjalanan baik dari penyedia transportasi maupun penumpang.

Ada kecenderungan bahwa semakin meningkatnya permintaan perjalanan yang

memperbesar volume perjalanan akan memperbesar tarif perjalanan. Meningkatnya

volume perjalanan akan mengakibatkan antrian jadwal perjalanan, waktu pengambilan dan

penurunan penumpang, kepadatan lalu lintas dan lainnya. Akibat lebih lanjut dari

meningkatnya waktu perjalanan adalah meningkatnya tarif perjalanan akibat peningkatan

bahan bakar yang dibutuhkan.

2.4.3 Hubungan antara Permintaan dan Penawaran

Dalam pemikiran secara ekonomi yang sederhana, proses pertukaran barang dan

jasa dapat terjadi sebagai akibat dari kombinasi antara permintaan dan penawaran. Titik

keseimbangan kombinasi dua hal tersebut menjelaskan harga barang yang

diperjualbelikan serta jumlahnya di pasaran. Titik keseimbangan (p*,q*) didapat jika biaya

18

Page 31: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

marginal produksi dan penjualan barang sama dengan keuntungan marginal yang didapat

dari hasil penjualan tersebut. Hal ini dapat diterangkan dengan gambar berikut: (Tamin,

1997)

2.5 ANGKUTAN UMUM PENUMPANG

Dalam usaha memahami karakteristik pengguna angkutan umum, ada baiknya

terlebih dahulu kita kaji dari karakteristik masyarakat sebagai pengguna jasa angkutan

secara umum. Ditinjau dari pemenuhan akan kebutuhan mobilitasnya, masyarakat

perkotaan dibagi menjadi dua kelompok yaitu choice dan captive. Kelompok choice

yaifu sekelompok orang yang mempunyai pilihan (choice) dalam pemenuhan kebutuhan

mobilitasnya, yaitu pilihan dalam menggunakan kendaraan pribadi atau menggunakan

angkutan umum. Kelompok captive yaitu sekelompok orang yang tergantung pada

angkutan umum untuk pemenuhan kebutuhan mobilitasnya.

Angkutan menurut UU No 22 Tahun 2009 tentang Lalu lintas dan Angkutan

Umum adalah pemindahan orang atau barang dari satu tempat ke tempat yang lain dengan

menggunakan kendaraan. Angkutan umum penumpang menurut Warpani (1990) adalah

angkutan penumpang yang dilakukan dengan sistem sewa atau bayar, Termasuk dalam

Gambar 2.1 Keseimbangan Antara Permintaan dan Penawaran Sumber : Tamin,1997

19

Page 32: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

pengertian angkutan umum penumpang adalah angkutan kota (bus, minibus (dsb), kereta

api, angkutan air dan angkutan udara: Tujuan utama angkutan umum penumpang adalah :

1. Menyelenggarakan pelayanan angkutan yang baik dan layak bagi masyarakat yaitu

aman, cepat, murah dan nyaman

2. Membuka lapangan kerja

3. Pengurangan volume lalu-lintas kendaraan pribadi

Bagi perusahaan-perusahaan transportasi (operator) yang menghasilkan jasa

pelayanan transportasi kepada masyarakat pemakai jasa angkutan (users), maka pada

prinsipnya terdapat empat fungsi pada produk jasa transportasi yaitu transportasi yang

aman (safety), tertib dan teratur (regularity), nyaman (comfort) dan ekonomis. Untuk

mewujudkan keempat ,fungsi produk jasa transportasi tersebut, fungsi manajemen

transportasi bagi perusahaan transportasi pada umumnya adalah :

1. Merencanakan kapasitas dan jumlah armada

2. Merencanakan jaringan trayek/rute serta menentukanjadwal keberangkatan

3. Mengatur pelaksanaan operasional armada dan awal kendaraan

4. Memelihara dan memperbaiki armada

5. Memberi pelayanan kepada penumpang dan barang

6. Melaksanakan promosi dan penjualan tiket

7. Merencanakan dan mengendalikan keuangan

8. Mengatur pembelian suku cadang dan logistic

9. Merencanakan sistem dan prosedur untuk meningkatka efisiensi perusahaan

10. Melaksanakan penelitian dan pengembangan perusahaan

11. Menjalin hubungan yang erat dengan intansi-intansi pemerintahan maupun instansi

lainnya.

20

Page 33: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Terdapat dua sistem pemakaian dalam sistem angkutan umum, yaitu :

a. Sistem sewa

Kendaraan bisa dioperasikan oleh operator maupun oleh penyewa, dalam hal ini tidak

ada rute dan jadwal tertentu yang harns diikuti oleh pemakai. Sistem ini sering disebut

juga sebagai demand responsive system. Dikatakan sebagai demand responsive system

karena penggunaannya yang tergantung pada adanya permintaan.

b. Sistem penggunaan bersama

Kendaraan dioperasikan oleh operator dan jadwal yang biasanya tetap. Sistem ini

dikenal sebagai transit system. Terdapat dua jenis transit system, yaitu :

1. Para transit yaitu tidak ada jadwal yang pasti dan kendaraan dapat berhenti untuk

menaikkan atau menurunkan penumpang di sepanjang rutenya.

2. Massa transit yaitu jadwal dan tempat perhentiannya lebih pasti.

Menurut Setijowarno dan frazila (2001), Untuk jenis pelayanan angkutan antar

kota antar provinsi dan trayek lintas batas Negara diselenggarakan dengan ciri ciri

pelayanan sebagai berikut :

a. Mempunyai jadwal tetap

b. Pelayanan angkutan yang dilakukan bersifat pelayanan cepat, yaitu pelayanan angkutan

dengan pembatasan jumlah terminal yang wajib disinggahi selarna perjalanan

c. Dilayaninya hanya oleh mobil bus, baik mobil bus jenis ekonomi maupun mobil

bus non ekonomi yang dilengkapi dengan fasilitas tambahan antara lain alat pendingin

ruangan dan/atau pengatur posisi tempat duduk dan/atau kamar kecil

d. Terminal yang merupakan terminal asal pemberangkatan, persinggahan dan tujuan

angkutan orang adalah terminal tipe A

Sementara itu pelayanan angkutan antar kota dalam provinsi dalam pengaturan

yang sarna dilakukan dengan ciri-ciri sebagai berikut :

a. Mempunyai jadwal tetap

b. Pelayanan angkutan yang dilakukan bersifat pelayanan cepat dan/atau lambat

c. Dilayani hanya oleh mobil bus, baik mobil bus jenis ekonomi maupun mobil bus non

ekonomi

21

Page 34: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

d. Terminal yang merupakan terminal asal pemberangkatan, persinggahan, dan tujuan

angkutan orang adalah terminal tipe Adan B

Tabel 2.2

Klasifikasi Trayek Kota dan Ukuran Kendaraan

Keterangan Ukuran Kota (Jumlah Penduduk

Klasifikasi

Trayek

Area Layanan

Trayek

Kota Raya

(>1 juta)

Kota besar

(500 ribu

s/d 1 juta)

Kota

sedang

(250 s/d 500

Kota kecil

(< 250 ribu)

Utama Antara kawasan utama

dan antara kawasan

utama dengan kawasan

pendukung

Kereta api

Bus besar

Bus besar Bus besar /

sedang

Bus sedang

Cabang Antar kawasan

pendukung dan antar

kawasan pendukung

dengan kawasan

Bus sedang Bus sedang Bus sedang Bus kecil

Ranting Dalam kawasan

pemukiman

Bus sedang /

kecil

Bus kecil Mobil

penumpang

massal

penumpang

missal

Langsung Antar kawasan secara

tetap dan langsung

Bus besar Bus besar Bus sedang Bus sedang

Sumber: Pedoman Teknis Departemen Perhubungan, 1996

22

Page 35: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

2.6 POPULASI DAN PENGAMBILAN SAMPEL

Sampel adalah sebagian dari populasi, sehingga suatu sample harus memiliki

ciri-ciri yang dimiliki oleh populasinya. Suatu sampel merupakan representatif yang baik

bagi populasinya, tergantung pada sejauh mana karakteristik sample itu sama dengan

karakteristik populasinya. Pada analisis ini penelitian didasarkan pada data sample dan

kesimpulan ditetapkan pada populasi maka sangatlah penting untuk memperoleh sample

yang representative bagi populasinya.

Pengambilan sample dengan cara random sederhana hanya dapat dilakukan pada

populasi yang homogen. Selain menghendaki homogenitas, cara ini juga praktis ,kalau

digunakan pada populasi yang tidak terlalu besar. Populasi yang tidak terlalu besar

menurut para ahli adalah pengambilan sample 10% dari populasi jika populasinya sangat

besar maka persentasenya dapat dikurangi. Secara umum, semakin besar sample maka

akan semakin representatif, namun pertimbangan efisiensi sumber daya akan membatasi

besarnya jumlah sample yang akan diambil.

Berdasarkan sample yang diambil dari suatu populasi sebaiknya mampu

mempresentasikan kondisi seluruh populasi , dimana dipengaruhi oleh tiga faktor utama

yaitu:

a. Tingkat variabilitas dari para meter yang ditinjau dari seluruh populasi yang ada

b. Tingkat ketelitian yang dibutuhkan untuk mengukur parameter yang dimaksud

c. Besarnya populasi dimana parameter akan disurvey

23

Page 36: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

2.7 TRANSPORTASI DARAT

2.7.1 Bus

Pelayanan non ekonomi adalah pelayanan cepat terbatas (patas), mengangkut

penumpang sesuai tempat duduk, berhenti pada tempat-tempat tertentu yang telah

ditetapkan, dan dapat menggunakan fasilitas pelayananan tambahan berupa pendingin

udara (AC). Bus menurut Vuchic (1981) didefinisikan sebagai moda perjalanan darat

dengan kapasitas medium. Bus diklasifikasikan dalan 2 bagian yaitu:

1. Bus regular/umum dengan karakteristik :

a. Beroperasi dengan rute tetap dan memiliki jadwal/durasi yang tetap.

b. Jenis mulai dari bus sedang (kapasitas 20-35 penumpang), sampai dengan bus

artikulasi (kapasitas > 150 penumpang)

c. Pelayanan bervarisi meliputi tingkat pelayanan, ongkos, kinerja dan

dampaknya

2. Bus ekspress/cepat, dengan karakteristik :

a. Cepat, nyaman dengan rute panjang dan tetap

b. Pemberhentian sedikit dan terbatas

c. Biaya perjalanan lebih mahal

d. Lebih cepat namun dipengaruhi juga oleh kondisi lalu-lintas

Awak kendaraan umum angkutan penumpang dalam hal ini yaitu bus cepat harus

mematuhi ketentuan mengenai :

1. Tata cara menaikkan dan menurunkan penumpang

2. Tata cara berhenti

3. penggunaan karcis atau pembayaran biaya angkutan

4. Kelengkapan teknis kendaraan bermotor umum angkuatan penumpang

24

Page 37: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Pihak pemberi jasa transportasi dalam hal ini perusahaan bus cepat, dalam

menjalankan pengoperasiannya menggunakan asas ekonomi. Asas ekonomi yang

digunakan perusahaan bus diterapkan dengan cara :

1. Meminimalisasi kebutuhan akan bensin dan biaya perawatan

2. Memaksimalkan kapasitas penunlpang dengan kenyamanan yang terbatas

3. Meminimalkan modal

4. Pengoperasiaannya hanya satu orang

Suatu lintasan rute biasanya dilengkapi dengan sekumpulan titik pemberhentian

sehingga bis dapat berhenti untuk menaikkan dan menurunkan penumpang. Kegiatan

menaikkan dan menurunkan penumpang pada bus cepat ini tergantung pada kebijakan

operasional dari pengelola. Kebijakan operasional yang dilakukan oleh pengelola bus

tergantung oleh dua factor utama, yaitu :

1. Level of travel demand

Banyaknya pergerakan penumpang yang perlu diantisipasi oleh operasionalisasi bus

pada lintasan rutenya.

2. Jarak berjalan kaki yang masih dapat ditolerir

Jarak yang masih dianggap nyaman dari tempat calon penumpangnya ke

perhentian bus terdekat.

Dikenal ada tiga jenis kebijakan operasional bus yang berkaitan dengan masalah

perhentian Sumber: Pedoman Teknis Departemen Perhubungan, (1996), yaitu :

25

Page 38: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

1. Flag stop

Pada kebijakan operasional ini pengemudi merespon keinginan penumpang baik

untuk naik atau turun. Kebijaksanaan operasional ini membuat pola berhentinya bus

menjadi sangat acak, sesuai dengan kondisi penumpang yang naik di bus. Kebijakan

operasional seperti ini sangat sesuai untuk lintasan rute yang memiliki potensi pergerakan

penumpang tidak begitu besar. Pada keaadaan tertentu kebijakan operasional ini

menyebabkan tundaan yang cukup signifikan yang akan dirasakan oleh penumpang

karena terlalu banyak berhenti, namun di lain pihak akan menguntungkan para

penumpang karena jarak tempuh berjalan kaki dari atau ke perhentian menjadi pendek.

2. Set stop

Pada kebijakan operasional ini pengemudi diwajibkan untuk berhenti di setiap

perhentian yang telah ditentukan sebelumnya baik ada atau tidak calon penumpang yang

akan naik atau turun. Kebijakan operasional seperti ini biasanya sangat sesuai untuk

lintasan rute yang memiliki potensi pergerakan penumpang yang sedang sampai tinggi

sekali, karena akan membuat pengoperasian bus menjadi efisien tetapi tidak pada jarak

tempuh berjalan kaki dari atau ke perhentian.

3. Mixer stop

Kebijakan operasional ini merupakan campuran antara flag stop dan set stop

dimana pengemudi diijinkan pada daerah-daerah tertentu untuk berhenti diperhentian

jika ada penumpang yang ingin turun atau calon penumpang yang ingin naik,

sedangkan pada daerah-daerah lainnya pengemudi diwajibkan untuk berhenti disetiap

perhentian yang dijumpai. Kebijakan operasioanal seperti ini merupakan antisipasi untuk

lintasan rute yang mempunyai potensi pergerakan yang cukup tinggi untuk beberapa

daerah dan lintasan rute yang mempunya potensi pergerakan yang rendah dibeberapa

daerah lainnya.

26

Page 39: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

2.8 TRANSPORTASI AIR

Disamping transportasi darat, transportasi air adalah jenis transportasi yang

termasuk tua. Barang kali hampir sama tuanya karena air sebagai jalan atau prasarana

angkutan sudah digunakan sejak jaman purba. Pada saat itu tenaga penggerak yang

digunakan adalah tenaga manusia, yaitu dengan mendayung. Langkah yang lebih maju

dari penggunaan tenaga manusia adalah pemamfaatan tenaga angin dengan memasang

layar. Mungkin berawal dari sinilah lahirnya istilah pelayaran bagi kegiatan transportasi

air (terutama laut) meskipun kapal yang digunakan tidak menggunakan layar,

melainkan menggunakan tenaga mesin. Sampai sekarang kapal banyak digunakan untuk

mengangkut penumpang, barang, menangkap ikan, atau kegiatan olah raga (Tommy H.

Purwaka, 1993)

Bagi Indonesia, peranan transportasi air khususnya di daerah studi sangat penting

karena daerah yang dipisahkan oleh danau, untuk menghubungkan penduduk antara satu

pulau dengan pulau yang lain dengan menggunakan angkutan air.

2.9 SARANA PADA SISTEM TRANSPORTASI AIR

Jalan bagi transportasi air umumnya bersifat alami (laut, sungai, danau), namun

dapat pula buatan manusia (kanal, danau buatan). Selain itu ada juga yang sengaja

ditatar agar memenuhi syarat pelayaran (diperlebar, dikeruk).

Seperti kita ketahui bahwa sarana pada sistem transportasi perlu dipelihara dengan

cermat secara berkala dan berkesinambungan. Semua itu akibat dari terganggunya

keseimbangan alam oleh ulah manusia, sehingga di masa sekarang ini diperlukan

pemeliharaan yang dimaksudkan agar alur pelayaran terhindar dari proses pendangkalan

dan tidak terganggu oleh tumbuhan air.

2.10 MODA ANGKUTAN AIR

Bentuk maupun ukuran kendaraan air cukup beragam, mulai dari perahu dayung

yang sangat sederhana, rakit, sampai kapal raksasa dengan daya angkut yang sangat

besar. Berbagai kapal juga dirancang untuk berbagai keperluan, seperti kapal perang,

27

Page 40: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

tanker pengangkut minyak, kapal penumpang, serta kapal pesiar yang mewah.

Bagi pengangkutan barang, transportasi air masih memegang peranan penting.

Daya angkut kapal yang yang sangat besar, sehingga dapat menekan biaya satuan,

merupakan daya tarik tersendiri bagi dunia perdagangan. Apalagi memang sering kali

tidak ada alternatif lain kecuali menggunakan kapal. Karena angkutan melalui air lambat

maka sering kali angkutan ini hanya sesuai utuk mengangkut barang yang yang tidak cepat

rusak.

Pengangkutan melalui air khususnya cocok dan efisien bagi lalu lintas hubungan

antar tempat (misalnya pemukiman) yang tidak dihubungkan oleh sistem jaringan

darat, sebaiknya menggunakan sistem angkutan dengan moda kapal untuk membongkar-

muat barang, dan lalu lintas penyeberangan antar pulau.

Pelabuhan

Pelabuhan adalah tempat berlabuh atau tempat bertambatnya kapal laut atau

kendaraan air lainnya untuk menaikkan dan menurunkan penumpang, bongkar muat

barang, serta merupakan daerah lingkungan kerja kegiatan ekonomi.

Pelabuhan juga berfungsi sebagai indikator untuk merangsang pertumbuhan

industri di sekitarnya. Peran pelabuhan dapat digambarkan sebagai berikut :

• Melayani kebutuhan perdagangan baik perdagangan regional dan nasional (antar

pulau) maupun internasional (Impor dan Ekspor).

• Menunjang pertumbuhan industri dan perputaran roda perdagangan.

• Menyediakan fasilitas transit.

• Menunjang perkembangan industri di daerah lingkungan kerja pelabuhan.

• Menambah pendapatan asli daerah.

28

Page 41: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

2.11 KAPASITAS DAN TARIF ANGKUTAN

2.11.1 Kapasitas Angkutan

Kapasitas angkutan adalah kemampuan sesuatu alat angkutan untuk

memindahkan muatan atau barang dari suatu tempat ke tempat lain dalam waktu tertentu.

Unsur-unsur kapasitas angkutan terdiri dari :

a. Berat muatan

b. Jarak yang ditempuh

c. Waktu yang dibutuhkan untuk mengantar angkutan ketujuan

2.11.2 Tarif Angkutan

Jasa yang diberikan dari perusahaan angkutan dihitung menurut ton-km atau ton-

mil dan biasa disebut tarif angkutan.

Sifat utama dari tarif angkutan yang didasarkan pada faktor jarak tersebut adalah :

1. Tarif angkutan tidak dimulai dengan nol atau tanpa pembebanan tarif karena

adanya ongkos terminal, ongkos tetap dan sebagainya yang perlu dibebankan

kepada muatan barang yang diangkut.

2. Tarif angkutan tidak dipungut untuk tiap mil/km, tetapi dengan cara sekumpulan

mil (block of mil). Misalnya untuk jarak 1-4 mil dengan tarif tertentu, sedangkan jarak

untuk 4-8 mil tertentu lainnya.

Ditinjau dalam hubungan dengan tarif angkutan dan sifat pelayanan jasanya, usaha

angkutan dibagi dalam dua golongan besar, yaitu :

1. Common carrier, adalah usaha angkutan umum yang menentukan tarif angkutan

dengan suatu daftar tarif tertentu, beroperasi atau melayani pemakainya pada waktu-

waktu tertentu dan pada trayek yang telah ditetapkan. Jadi common carrier

merupakan usaha angkutan umum.

29

Page 42: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

2. Contract carrier, adalah usaha angkutan yang memberikan jasa jika diperlukan,

dengan tarif yang telah biasa dipakai pada rute yang bersangkutan atau dengan

tambahan biaya tertentu, usaha angkutan ini merupakan usaha angkutan carteran,

yang biaya dan resiko pengiriman melalui perjanjian kedua belah pihak.

• Faktor Pemilihan Moda

Faktor pemilihan moda bukan merupakan suatu proses acak, melainkan

dipengaruhi oleh faktor :

• Kecepatan

• Jarak perjalanan

• Kenyamanan

• Biaya

• Ketersediaan moda

• Usia

• Status sosial dan ekonomi pelaku perjalanan

Semua faktor ini dapat berdiri sendiri-sendiri atau saling bergabung. Hal tersebut

bukan saja dapat terjadi di Transportasi Darat tetapi sama juga halnya dengan

Transportasi Air. Keterbatasan sarana dan prasarana juga mengakibatkan terbatasnya

pemilihan moda yang tersedia. Oleh sebab itu perlulah kiranya memperbaiki sarana dan

prasarana transportasi yang tersedia.

2.12 KARAKTERISTIK PERGERAKAN NON-SPASIAL

Karakteristik pergerakan ini menyangkut pertanyaan-pertanyaan mengapa orang

melakukan perajalan, kapan orang melakukan perjalan dan menggunakan sarana

angkutan jenis apa. Beberapa karakteristik dasar dari pergerakan yang dapat kita sebut

dengan istilah non- spasial (tanpa batas ruang) mengemukakan bahwa pergerakan yang

terjadi berkaitan dengan :

30

Page 43: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

• Sebab Terjadinya Pergerakan

Biasanya maksud perjalanan dikelompokkan sesuai dengan ciri dasarnya, yaitu

yang berkaitan dengan ekonomi, sosial, budaya, pendidikan, dan agama. Jika ditinjau

lagi akan dijumpai kenyataan lebih dari 90% perjalanan berbasis tempat tinggal:

artinya mereka memulai perjalanan dari tempat tinggal dan berakhir kembali ke

tempat tinggal (rumah). Pada kenyataan ini pula ditambahkan kategori keenam tujuan

perjalanan adalah pulang ke rumah.

Tabel 2.3 Klasifikasi pergerakan orang perkotaan

Aktifitas Klasifikasi Perjalanan

I. Ekonomi a. Ke dan dari tempat kerja yang berkaitan dengan kerja

• Mencari nafkah b.

Ke dan dari toko dan keluar untuk keperluan pribadi yang berkaitan dengan belanja dan bisnis pribadi

• Mendapatkan barang dan pelayanan

II. Sosial a. Ke dan dari rumah teman

Menciptakan dan menjaga hubungan pribadi

b. Ke dan dari tempat pertemuan

III.Pendidikan Ke dan dari sekolah, kampus dan lain-lain

IV.Rekreasi dan hiburan

1 Ke dan dari tempat rekreasi

2 Yang berkaitan dengan perjalanan dan berkendaraan untuk rekreasi

V.Kebudayaan

1 Ke dan dari tempat ibadah

2 Perjalanan bukan hiburan ke dan dari daerah budaya serta pertemuan poltik

Sumber : Perencanaan & Pemodelan Transportasi

31

Page 44: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

2.13 ANGKUTAN SUNGAI DANAU DAN PENYEBRANGAN

ASDP adalah singkatan dari Angkutan Sungai Danau dan Penyebrangan

merupakan istilah yang terdiri dari 2 aspek yaitu Angkutan Sungai dan Danau atau ASD

dan Angkutan penyebrangan. Istilah ASDP ini merujuk pada sebuah jenis “moda” atau “

jenis angkutan “ dimana suatu sistem transportasi dimana suatu sistem transportasi terdiri

dari 5 macam yaitu moda angkutan darat (jalan raya), moda angkutan udara, moda

angkutan kereta api, moda angkutan pipa (yang mungkin belum dikenal luas), moda

angkutan laut dan moda ASDP.

Angkutan Perairan Daratan atau angkutan perairan pedalaman merupakan istilah

lain dari Angkutan Sungai dan Danau (ASD). Jenis angkutan ini telah lama dikenal

oleh manusia bahkan terbilang tradisional. Sebelum menggunakan angkutan jalan dengan

mengendarai hewan seperti kuda dan sapi, manusia telah memanfaatkan sungai untuk

menempuh perjalanan jarak jauh. Demikian juga di Indonesia, sungai merupakan

wilayah favorit sehingga banyak sekali pusat pemukiman, ekonomi, budaya maupun

kota-kota besar yang berada di tepian sungai seperti Palembang.

Angkutan Perairan Daratan merupakan sebuah istilah yang diserap dari bahasa

Inggris yaitu Inland Waterways atau juga dalam bahasa Perancis yaitu Navigation

d’Interieure atau juga voies navigables yang memiliki makna yang sama yaitu pelayaran

atau aktivitas angkutan yang berlangsung di perairan yang berada di kawasan daratan

seperti sungai, danau dan kanal.Sementara itu, angkutan penyeberangan adalah angkutan

yang berfungsi sebagai jembatan bergerak yang menghubungkan jaringan jalan dan/atau

jaringan kereta api yang terputus karena adanya perairan. Dalam bahasa Inggris, moda ini

dikenal dengan istilah ferry transport. Lintas penyeberangan Merak - Bakauheni dan

Palembang - Bangka bahkan juga Inggris - Perancis adalah beberapa contoh yang sudah

dikenal masyarakat.

32

Page 45: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Sebagai suatu jenis moda angkutan dalam suatu sistem transportasi,

Angkutan Perairan Daratan memiliki karakater yang khas yang berbeda dengan moda

angkutan lainnya. Bahkan karena angkutan ini terdiri dari angkutan sungai (dan juga

kanal) dan angkutan danau (termasuk juga rawa, waduk dan situ), karakter yang

dimilikinya pun relatif cukup unik.

Angkutan sungai memilki karakter yang hampir mirip dengan angkutan

jalan (highways) atau angkutan kereta api (railways) karena hanya dapat melayani

pengguna jasa pada daerah cakupan (catchment area) di sepanjang aliran sungai itu

saja. Pada angkutan sungai terkadang terdapat adanya lintas penyeberangan di sungai

yang rutin dimana hal ini tidak terdapat pada angkutan jalan. Sementara itu, angkutan

danau cenderung memiliki daerah pelayanan yang lebih terbatas karena hanya dapat

melayani pengguna jasa di sekitar danau saja dan lebih bersifat sebagai angkutan

penyeberangan di kawasan danau tersebut.

2.14 TANSPORTASI TERPADU

Umumnya masalah timbul ketika moda yang dipilih masyarakat adalah kendaraan

pribadi. Masalah semakin pelik, ketika pertumbuhan kendaraan pribadi tidak seimbang

dengan pertambahan panjang jalan. Inilah yang membuat pemangku kebijakan, mulai

beralih untuk menekan penggunaan kendaraan pribadi dan meningkatkan sarana serta

prasarana angkutan umum.

Caranya melalui sistem transportasi antarmoda dan sistem transportasi angkutan

umum terpadu (multimoda). Artinya, berbagai moda dapat terkombinasikan dengan baik,

efisien serta efektif sehingga orang dapat berpindah dari satu jenis angkutan ke angkutan

lainnya dengan cepat, murah dan nyaman. Legalitas penyelenggaraan transportasi

antarmoda/ multimoda di Indonesia, di antaranya: UU No. 38/2004 tentang Jalan; UU No.

22/2009 tentang LLAJ (Lalu Lintas & Angkutan Jalan); UU No. 23/2007 tentang

Perkeretaapian; UU No.17/2008 tentang Pelayaran; UU No. 1/2009 tentang Penerbangan;

PP No. 8/2011 tentang Angkutan Multimoda; dan Kepmenhub No. 49/2005 tentang

33

Page 46: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Sistranas (Sistem Transportasi Nasional); Peraturan Pemerintah Nomor 8 Tahun 2011

tentang Angkutan Multimoda; Peraturan Presiden Nomor 26 Tahun 2012; Peraturan

Menteri Perhubungan Nomor 8 Tahun 2012 tentang Penyelenggaraan dan Pengusahaan

Angkutan Multimoda. Selain itu, Pemerintah kini telah memiliki cetak biru transportasi

multimoda. Isinya mengarah pada pengembangan transportasi yang dituangkan dalam

bentuk program optimasi, pengembangan dan pembangunan, serta aksesibilitas pada 25

pelabuhan utama, 7 terminal khusus CPO dan batu baru, 14 bandara kargo, 9 kota

metropolitan, dan 183 daerah tertinggal. Sedangkan cita-cita Pemerintah di masa yang akan

datang khususnya di bidang transportasi antarmoda/ multimoda adalah terwujudnya

penyelenggaraan pelayanan one stop service pada angkutan penumpang dan barang.Sistem

transportasi antarmoda dan multimoda ini tidak sekadar mimpi. Karena di beberapa kota di

Indonesia sudah menerapkannya, bahkan sudah terkoneksi. Harapannya ke depan,

implementasi transporasi antarmoda/ multimoda semakin meluas di seluruh wilayah

Indonesia.

34

Page 47: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

2.15 RINGKASAN TEORI

Adapun Ringkasan dari teori-teori diatas dapat dilihat pada tabel dibawah ini. Tabel 2.4

Ringkasan Teori Transportasi

No Indikator Sumber Keterangan

1 Pengertian Tansportasi

Menurut Morlok (1978) Kegiatan memindahkan atau mengangkut sesuatu dari satu tempat ketempat lain.

Menurut Bowersox (1981)

Perpindahan barang atau penumpang dari satu tempat ke tempat lain, dimana produk dipindahkan ke tempat tujuan dibutuhkan

2 Jenis Moda transportasi

Pedoman Teknis Departemen Perhubungan, 1996

Sedan

Mini Bus

Bus

Kereta

3 Sistem Transportasi Berkelanjutan Schipper, 2002

Sistem transportasi berkelanjutan lebih mudah terwujud pada sistem transportasi yang berbasis pada penggunaan angkutan umum dibandingkan dengan sistem yang berbasis pada penggunaan kendaraan pribadi. Sistem transportasi berkelanjutan merupakan tatanan baru sistem transportasi di era globalisasi saat ini. Persoalan transportasi menjadi persoalan yang memerlukan perhatian dan kajian dari berbagai perespektif ilmu

4 Permintaan (demand) dan Penawaran (supply) Transportasi

Permintaan (demand) transportasi

Penawaran (supply) Transportasi

5 Transportasi Air

Tommy H. Purwaka, 1993

Mungkin berawal dari sinilah lahirnya istilah pelayaran bagi kegiatan transportasi air (terutama laut) meskipun kapal yang digunakan tidak menggunakan layar, melainkan menggunakan tenaga mesin. Sampai sekarang kapal banyak digunakan untuk mengangkut penumpang, barang, menangkap ikan, atau kegiatan olah raga

35

Page 48: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

6 Moda Angkutan Air

Pelabuhan

Dermaga

36

Page 49: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

BAB III

TINJAUAN WILAYAH STUDI

3.1 TINJAUAN KEBIJAKAN PEMBANGUNAN

3.1.1 Visi dan Misi Pembangunan Kabupaten Indragiri Hulu

Visi pembangunan Kabupaten Indragiri Hulu yaitu : ”Indragiri Hulu

Sejahtera 2025”.

Untuk terwujudnya visi pembangunan Kabupaten Indragiri Hulu, maka

ditetapkan misi pembangunan Kabupaten Indragiri Hulu sebagai berikut :

1. Mengembangkan dan meningkatkan kualitas sumberdaya Manusia.

2. Pengelolaan dan pemanfaatan sumber daya alam secara berkelanjutan,

Efisien dan Efektif.

3. Penguatan Struktur Ekonomi Daerah yang Kuat dan Mapan.

4. Pengembangan Industri – Industri Berbasis Pertanian ( Agroindustri )

dengan Mengembangkan Industri turunan yang Berorientasi Pasar Lokal

dan Ekspor.

5. Peningkatan Manajemen Pemerintahan yang Profesional.

6. Tersedia dan Terpenuhinya kebutuhan Infrastruktur yang

proporsional berkualitas dan mencukupi.

7. Mewujudkan kondisi keamanan dan ketertiban yang kondusif.

Sesuai dengan visi Kabupaten Indragiri Hulu yang tertulis “Indragiri

Hulu Sejahtera 2025” makna visi tersebut tertuang dalam judul studio yaitu

“Pengembangan Kecamatan Pasir Penyu Berbasis Transportasi Terpadu”, dapat

diketahui bahwa Kecamatan Pasir Penyu memiliki sarana dan prasarana

transportasi yang menunjang pergerakan penduduk ataupun dalam beraktifitas

sehari ̵ hari.

Juga terdapat pada misi Kabupaten Indragiri Hulu untuk mewujudkan

visinya yaitu tertuang dalam poin ke enam yaitu “Tersedia dan Terpenuhinya

kebutuhan Infrastruktur yang proporsional berkualitas dan mencukupi”.

37

Page 50: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Berdasarkan misi Kabupaten Indragiri Hulu diatas hal ini sepertinya masih belum

bisa berjalan dengan baik di Kabupaten Indragirir Hulu khususnya Kecamatan

Pasir Penyu, karena masih terdapatnya infrastruktur yang belum berfungsi secara

optimal, terutama pada bidang transportasi yaitu terminal Sri Gading yang berada

pada kawasan perkotaan Air Molek, selain itu infrastruktur jalan juga mengalami

penurunan kemampuan dalam menampung volume kendaraan yang berlalu lintas

hal ini dengan semakin bertambahnya jumlah kendaraan.

3.1.2 Kebijakan Struktur Ruang Wilayah Air Molek Sebagai PKL (Pusat Kegiatan Lokal (PKL)

Kriteria PKL, sesuai dengan Pasal 14 Ayat (3) PP No.26/2008 adalah:

1. kawasan perkotaan yang berfungsi atau berpotensi sebagai pusat kegiatan

industri dan jasa yang melayani skala kabupaten atau beberapa kecamatan;

dan/atau

2. kawasan perkotaan yang berfungsi atau berpotensi sebagai simpul transportasi

yang melayani skala kabupaten atau beberapa kecamatan.

PKL berada di Air Molek, mengemban fungsi dengan tingkat pelayanan

kecamatan sebagai berikut :

a. pemerintahan kecamatan;

b. perdagangan dan jasa;

c. pusat pengembangan sarana dan prasarana produksi;

d. pendidikan dan perguruan tinggi;

e. jasa pariwisata;

f. pusat agropolitan;

g. pelayanan sosial dan ekonomi skala kabupaten;

h. pengembangan permukiman; dan

i. peruntukan industri.

38

Page 51: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

3.1.3 Kebijakan Pengembangan Sistem Jaringan Prasarana Transportasi

3.1.3.1 Jaringan Prasarana Jalan

Jaringan prasarana jalan merupakan jaringan prasarana yang paling

penting dan sangat terkait dengan penetapan sistem perkotaan/pusat pelayanan:

PKN, PKW, PKL, PPK, dan PPL. Pengembangan sistem jaringan transportasi

jalan salah satunya bertujuan untuk melancarkan arus transportasi barang dan jasa

di wilayah Kabupaten Indragiri Hulu dari pusat-pusat produksi ke daerah

pemasaran sehingga dapat membantu meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan

membuka akses daerah yang terisolir.

Rencana sistem jaringan jalan dalam struktur ruang wilayah Kabupaten Indragiri

Hulu meliputi sistem primer (wilayah/antar-wilayah) yang terdiri atas Jalan Arteri

Primer (JAP), Jalan Kolektor Primer (JKP), Jalan Lokal Primer (JLP), dan Jalan

Kolektor Sekunder. Penetapan sistem jaringan jalan tersebut didasarkan pada :

• Penetapan dalam RTRWN, penetapan dalam Keputusan Menteri PU

tentang Jalan Nasional, dan Keputusan Menteri Dalam Negeri tentang

Jalan Provinsi; dan

• Kajian terhadap sistem jaringan jalan dan penyimpulan mengenai jaringan

jalan yang ditetapkan dalam RTRW Kabupaten Indragiri Hulu ini,

berdasarkan penetapan sistem perkotaan atau pusat kegiatan/pelayanan.

Rencana Pengembangan Jaringan Jalan di Kabupaten Indragiri Hulu terdiri dari :

1. Pemeliharaan Jaringan Jalan pada seluruh jaringan jalan di wilayah

Kabupaten Indragiri Hulu

2. Peningkatan Jaringan Jalan, pada seluruh jaringan jalan di wilayah

Kabupaten Indragiri Hulu

3. Pembangunan Jaringan Jalan, rencana pembangunan jaringan jalan baru di

wilayah Kabupaten Indragiri Hulu

39

Page 52: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Adapun jalan yang terdapat di Kecamatan Pasir Penyu yaitu :

a. Jalan Kolektor Primer (JKP)

Jalan Kolektor Primer ditetapkan dalam RTRW Provinsi Riau, yang

dibedakan atas Jalan Kolektor Primer 1 dan Jalan Kolektor Primer 2 dan yang

ada di Kecamatan Pasir Penyu yaitu :

Jalan Kolektor Primer 2 yang terletak di Kecamatan Pasir Penyu, adalah jalan

dengan status Jalan Provinsi, yaitu meliputi ruas-ruas jalan sebagai berikut:

1) Simpang Japura – Air Molek;

2) Air Molek – Batas Kabupaten Kuantan Singingi;

b. Jalan Lokal Primer (JLP)

Jalan Lokal Primer (JLP) adalah jalan dengan status Jalan Kabupaten,

yang menghubungkan antara PKL/PKLp dan PPK, dan yang menghubungkan

antara PPK dan PPL, serta jalan strategis kabupaten lainnya.

c. Jalan Kolektor Sekunder

Jaringan jalan kolektor sekunder ditetapkan dengan kriteria :

- Jaringan jalan kolektor sekunder berfungsi menghubungkan antar Pusat

Kegiatan Sekunder (PKS), antara Pusat Kegiatan Sekunder (PKS)

dengan Pusat Kegiatan Lokal (PKL);

- berupa jalan umum yang berfungsi melayani angkutan pengumpul atau

pembagi;

- melayani perjalanan jarak sedang;

- - memungkinkan untuk lalu lintas dengan kecepatan rata-rata tinggi

sampai sedang; dan

- -membatasi jumlah jalan masuk.

Jalan kolektor sekunder di dalam wilayah Kecamatan Pasir Penyu meliputi

ruas-ruas jalan sebagai berikut :

1) Air Molek – Sungai Karas;

2) Kembang Harum – Sungai Karas;

3) Kembang Harum – Wonosari;

40

Page 53: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

3.1.3.2 Terminal

Sebagai pendukung untuk angkutan penumpang pada jaringan jalan yang

dikemukakan sebelumnya dikembangkan terminal angkutan penumpang sebagai

simpul pergantian moda angkutan. Sesuai dengan fungsi masing-masing pusat

kegiatan yang ditetapkan, maka simpul pergantian antar moda tersebut meliputi

Terminal dengan berbagai tipe dan di Kecamatn Pasir Penyu terdapat : Terminal Tipe C

Terminal Tipe C akan melayani angkutan penumpang antar kota dalam provinsi

(AKDP), serta pelayanan angkutan dalam Kabupaten Indragiri Hulu, termasuk

angkutan perdesaan. Selaras dengan penetapan fungsi/hierarki pusat-pusat

kegiatan, maka terminal tipe C ini akan melayani PKL dan PKLp. Sehubungan

dengan adanya dua pusat pelayanan dalam PKW Rengat, maka pada pusat Rengat

juga dikembangkan terminal tipe C ini.

3.1.3.3 Jaringan Pelayanan Lalu Lintas dan Angkutan Jalan

Rencana pengembangan jaringan jaringan lalu lintas dan angkutan jalan di

wilayah Kecamatan Pasir Penyu meliputi :

Jaringan Trayek Angkutan Perkotaan dan Perdesaan :

Pematang Reba – Japura – Air Molek – Peranap

3.1.3.4 Jaringan Angkutan Sungai, Danau, dan Penyebrangan

Berdasarkan UU Nomor 17 Tahun 2008 tentang Pelayaran dan PP Nomor

61 Tahun 2009 tentang Kepelabuhanan, prasarana angkutan di perairan yaitu

pelabuhan, yang akan melayani jenis angkutan yang terdiri atas: (1) angkutan laut,

(2) angkutan penyeberangan, dan (3) angkutan sungai dan danau.

Pelabuhan yang terdapat di Kabupaten Indragiri Hulu adalah pelabuhan

laut dan pelabuhan sungai yang memanfaatkan perairan Sungai Indragiri sebagai

alur pelayaran. Rencana pengembangan jaringan angkutan sungai, danau, dan

penyebrangan di Kabupaten Indragiri hulu meliputi pengembangan transportasi

sungai dan penyebrangan. Maka dalam pengembangan transportasi sungai dan

penyebrangan tersebut dibutuhkan suatu pelabuhan untuk menunjang kegiatan

41

Page 54: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

transportasi sungai dan penyebrangan. Penetapan pelabuhan ini ditentukan dengan

menggunakan kriteria sebagai berikut :

1. Dalam penetapan rencana lokasi pelabuhan untuk pelabuhan pengumpan

lokal sesuai dengan kriteria:

• merupakan bagian dari infrastruktur penunjang fungsi pelayanan PKW

atau PKL dalam sistem transportasi antar kabupaten/kota dalam satu

provinsi;

• berfungsi sebagai simpul pendukung pemasaran produk kawasan budi

daya di sekitarnya ke pasar lokal;

• berada di luar kawasan lindung;

• berada pada perairan yang memiliki kedalaman paling sedikit 1,5 (satu

setengah) meter; dan

• dapat melayani pelayaran rakyat.

Untuk pelabuhan sungai, dengan pelayanan angkutan sungai direncanakan

untuk mendukung pusat-pusat pelayanan yang telah ditetapkan (PKW, PKL, PPK,

dan PPL).

3.1.4 Kebijakan Pola Ruang

3.1.4.1 Rencana Penetapan Kawasan Lindung Kecamatan Pasir Penyu

Berdasarkan kajian/analisis terhadap pola ruang wilayah Kabupaten

Indragiri Hulu, khususnya pola ruang kawasan lindung, serta kriteria yang

ditetapkan Dalam PP Nomor 26/2008 tentang RTRWN, khususnya Pasal 51

sampai Pasal 62, ditetapkan kriteria kawasan lindung secara umum. Berdasarkan

penetapan kriteria tersebut, serta acuan menurut Peraturan Menteri Pekerjaan

Umum Nomor 16/PRT/M/2009 tentang Pedoman Penyusunan Rencana Tata

Ruang Wilayah Kabupaten. Penetapan dan penggambaran Pola Ruang Wilayah

Kabupaten Indragiri Hulu yang menunjukkan sebaran kawasan lindung yang

dapat didelineasikan juga diselaraskan dengan penetapan kawasan lindung dalam

RTRW Provinsi Riau. Penetapan kawasan lindung Kecamatan Pasir Penyu

42

Page 55: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

ditunjukkan pada untuk kawasan lindung yang ditetapkan sebagai Sempadan

Sungai dengan luas 141,48 Ha.

Sempadan Sungai

Kawasan sempadan sungai merupakan kawasan di sepanjang kiri-kanan

sungai (termasuk sungai buatan dan kanal/saluran irigasi primer) yang

mempunyai manfaat penting untuk mempertahankan kelestarian fungsi sungai.

Tujuan dilakukan perencanaan kawasan sempadan sungai adalah melindungi

sungai dari kegiatan manusia yang dapat mengganggu dan merusak kualitas air

sungai, kondisi fisik pinggir dan dasar sungai, serta mengamankan aliran sungai.

Penetapan kawasan sempadan sungai yaitu sekurang-kurangnya 100 meter di kiri-

kanan sungai besar dan 50 meter di kiri-kanan anak sungai yang berlokasi di luar

permukiman, serta sekurang-kurangnya 15 meter di sepanjang kiri-kanan sungai

yang berlokasi di kawasan permukiman.

Selanjutnya Kawasan Lindung lainnya yaitu berupa Cagar Budaya seperti

pada tabel berikut ini.

Tabel 3.1

Cagar Budaya Kecamatan Pasir Penyu

No. Nama Cagar Budaya Lokasi

1. Makam Keramat Kelabang Sakti Pasir Kelampayan

2. Pintu Gerbang Peninggalan Kolonial Jepang Air Molek

3. Makam Keramat Air Molek

4. Kolam Renang Jepang Air Molek

5. Makam Keramat Datuk Jelem Kacik Air Molek

Sumber : RTRW Kab Indragiri Hulu

43

Page 56: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

3.1.4.2 Rencana Penetapan Kawasan Budidaya Kecamatan Pasir Penyu

Kawasan Pertanian

a. Kawasan Perkebunan

Kawasan perkebunan terdiri atas perkebunan rakyat dan perkebunan besar,

dengan tanaman yang menonjol adalah tanaman kelapa sawit kemudian diikuti

oleh tanaman karet. Khusus pada perkebunan rakyat juga dikembangkan tanaman

kakao. Adapun kawa

• Kawasan Perkebunan Rakyat (PbR)

• Kawasan Perkebunan Besar (PbB)

b. Kawasan Pertanian Tanaman Pangan dan Holtikultura (Pt)

Selanjutnya untuk luas perkebunan rakyat dan perkebunan besar serta

pertanian tanaman pangan dan holtikultura tersebut adalah sebagai berikut ini.

Tabel 3.2

Luas Kawasan Budidaya menurut penggunaannya Kecamatan Pasir Penyu

PbR (Ha)

PbB (Ha)

Pt (Ha)

PP (Ha)

PD (Ha)

Jumlah (Ha)

1.355,63 6.686,19 1.736,57 1.257,64 87,30 11.123,33 Sumber : RTRW Kab Indragiri Hulu

b. Kawasan Permukiman

Kawasan permukiman di Kecamatan Pasir Penyu memiliki luas kurang lebih

1.344,94 Ha yang diklasifikasikan kedalam kawasan permukiman perkotaan (PP)

dan kawasan permukiman perdesaan (PD).

c. Kawasan Pariwisata

Kecamatan Pasir Penyu memiliki potensi wisata budaya. Yaitu berupa balai adat

melayu yang berada pada Air Molek. Arahan pemanfaatan ruang kawasan adalah :

• Melakukan penataan ruang kawasan wisata

• Meningkatkan kualitas lingkungan kawasan

• Mengembangkan infrastruktur penunjang

• Mengembangkan kawasan-kawasan wisata potensial baru

• Menolak konversi lahan kawasan wisata

44

Page 57: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

• Mengelola aset wisata.

• Mengembangkan konsep wisata berwawasan lingkungan (ecoturism)

• Mengembangkan jalur-jalur paket wisata secara terpadu

• Menghindari bangunan permanen pada kawasan baru akan

dikembangkan

• Membatasi pengembangan pariwisata dalam kawasan lindung.

d. Kawasan Peruntukan lainnya

• Kawasan Perdagangan dan Jasa

Direncanakan sebagai kawasan perdagangan dan jasa yang melayani

skala lokal.

3.1.5 Kebijakan KSK Indragiri Hulu

KSK Koridor Barat Jalan Kolektor Primer. Koridor barat Jalan

Kolektor Primer yang dimaksud adalah antara Simpang Japura sampai

Peranap, dengan sumbunya adalah Jalan Kolektor Primer tersebut.

Karakter pengembangan KSK ini adalah:

a. Terdapat PKL Air Molek, PKLp Peranap, PKLp Simpang Kelayang,

PPK Kelawat-Sungai Lala, dan PPL Simpang Kota Medan.

b. Memiliki sektor unggulan yang dapat menggerakkan pertumbuhan

ekonomi wilayah Kabupaten Indragiri Hulu. Sektor unggulan dimaksud

adalah perdagangan dan jasa dengan skala pelayanan wilayah, yang

didukung oleh sektor pertanian khususnya perkebunan yang berhampiran

dengan koridor tersebut.

c. Revitasliasi kawasan yang mencirikan awal perkembangan wilayah di

sepanjang tepian Sungai Indragiri secara ekonomi, sosial, dan budaya. Bila

perkembangan awal terletak di sepanjang tepian Sungai Indragiri, maka

perkembangan selanjutnya akan bersumbu pada Jalan Kolektor Primer,

namun tetap berkaitan dengan permukiman-permukiman penduduk dan

kegiatannya yang berada di tepian Sungai Indragiri.

45

Page 58: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Arahan pengembangan KSK ini adalah:

a) Pengembangan pusat-pusat ekonomi yang mendorong

pertumbuhan ekonomi.

b) Pengembangan dan peningkatan prasarana dan sarana pendukung

pusat-pusat kegiatan ekonomi.

c) Pengembangan sarana budaya, termasuk cagar budaya, yang

menunjang fungsi sebagai pusat budaya dan sekaligus dapat

menciptakan manfaat ekonomi (sebagai objek wisata budaya).

Pengembangan sarana budaya tersebut dapat berupa bangunan

khusus, event atau atraksi budaya baik secara teratur (reguler)

maupun pada waktu-waktu khusus. Selain itu, cagar budaya yang

ada dapat juga dimanfaatkan sebagai objek atau daya tarik wisata

budaya.

46

Page 59: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

3.2 GAMBARAN UMUM WILAYAH KABUPATEN INDRAGIRI HULU

3.2.1 Letak dan pembagian wilayah administrasi Kabupeten Indragiri Hulu

a. Luas dan Letak Wiayah

Wilayah Kabupaten Indragiri Hulu terletak di bagian selatan Provinsi

Riau yang berbatasan dengan Provinsi Jambi, d e n g a n l u a s 819.826 Ha ,

berdasarkan Peta Rupa Bumi Bakosurtanal skala 1 : 50.000, wilayah Kabupaten

Indragiri Hulu secara geografis terletak pada 000 06’ 21” LU – 010 05’ 27” LS

dan 1010 46’ 23” – 1020 42’ 24” BT. Dengan batas-batas wilayah adalah:

- Sebelah utara : Kabupaten Pelalawan;

- Sebelah timur : Kabupaten Indragiri Hilir;

- Sebelah selatan : Provinsi Jambi, khususnya Kabupaten Tebo;

- Sebelah barat : Kabupaten Kuantan Singingi.

dilihat Gambar 3.1 Peta Orientasi Kabupaten Indragiri Hulu.

47

Page 60: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Gambar 3.1 Peta Orientasi Kabupaten Indragiri Hulu

47

Page 61: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

b. Pembagian Wilayah Administrasi

Wilayah Kabupaten Indragiri Hulu secara administrasi pemerintahan

terbagi atas 14 (empat belas) kecamatan, yang dibagi lagi menjadi 178 desa

dan 16 kelurahan atau total desa dan kelurahan adalah 194

desa/kelurahan.Untuk lebih jelasnya dapat dilihat Tabel 3.3 berikut :

Tabel 3.3 Pembagian Wilayah Administrai Kabupaten Indragiri Hulu Tahun 2010

Kecamatan Ibukota Desa/Kelurahan

Desa Kelurahan Jumlah

1 Peranap Peranap 10 2 12 2 Batang Peranap Pematang 10 - 10 3 Kelayang Simpang

16 1 17

4 Rakit Kulim Petonggan 19 - 19 5 Pasir Penyu Air Molek 8 5 13 6 Sungai Lala Kelawat 12 - 12 7 Lubuk Batu

Lubuk Batu

9 - 9

8 Lirik Lirik 17 - 17 9 Rengat Barat Pematang Reba 17 1 18 10 Rengat Rengat 10 6 16 11 Kuala Cenaku Kuala Cenaku 10 - 10 12 Seberida Pangkalan Kasai 10 1 11 13 Batang Gansal Seberida 10 - 10 14 Batang Cenaku Aur Cina 20 - 20 Kab. Indragiri

Rengat-

178 16 194

Sumber: Bappeda Kabupaten Indragiri Hulu, 2010.

Wilayah kecamatan sejumlah 14 kecamatan tersebut merupakan

penetapan pada kondisi mutakhir tahun 2010, setelah pemekaran dari wilayah

kecamatan sebelumnya. Catatan terakhir yang menunjukkan tentang pemekaran

tersebut adalah sebagai berikut:

- Kecamatan Batang Peranap merupakan pemekaran dari Kecamatan Peranap;

47

Page 62: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

- Kecamatan Rakit Kulim merupakan pemekaran dari Kecamatan Kelayang;

- Kecamatan Sungai Lala dan Kecamatan Lubuk Batu Tinggal merupakan

pemekaran dari Kecamatan Pasir Penyu;

- Kecamatan Rengat Barat dan Kecamatan Kuala Cenaku merupakan

pemekaran dari Kecamatan Rengat;

- Kecamatan Batang Gansal dan Kecamatan Batang Cenaku merupakan

pemekaran dari Kecamatan Seberida.

Penggambaran ruang wilayah Kabupaten Indragiri Hulu dengan

pembagian administrasi pemerintahan tingkat kecamatan tersebut ditunjukkan

pada Gambar 3.2 Peta Administrasi kabupaten Indragiri Hulu.

48

Page 63: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Gambar 3.2 Peta Administrasi Kabupaten Indragiri Hulu

47

Page 64: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

3.2.2 Kependudukan dan Sosial Budaya

a. Jumlah, Persebaran, dan Kepadatan Penduduk Kabupaten Indragiri Hulu

Berdasarkan Data Badan Pusat Statistik “Indragiri Hulu Dalam Angka”

dari tahun 2004 sampai tahun 2008/2009 perkembangan jumlah penduduk

Kabupaten Indragiri Hulu menurut masing-masing kecamatan berturut-turut dari

tahun 2010 sampai 2013 dapat ditunjukkan seperti pada Tabel 3.4 Jumlah

penduduk Kabupaten Indragiri Hulu pada tahun 2013 adalah 388,916 jiwa,

dengan total jumlah kepala keluarga atau rumah tangga adalah 95,485 kepala

keluarga/rumah tangga.

Tabel 3.4 Jumlah Penduduk Kabupaten Indragiri Hulu Per Kecamatan, 2010-2013

Kecamatan

Jumlah Penduduk Jumlah KK 2013

Rata-Rata

Penduduk Per KK

2010 2011 2012 2013

1 Peranap 27,261 28,231 28,880 29,490 7,412 3.98 2 Batang

8,817 8,980 9,240 9,484 2,345 4.04

3 Seberida 42,509 46,155 49,115 51,620 13,473 3.83 4 Batang

27,485 28,393 29,201 30,156 7,615 3.96

5 Batang

25,873 26,890 29,187 31,048 7,639 4.06 6 Kelayang 22,758 21,288 22,029 22,725 5,292 4.29 7 Rakit

19,329 19,833 20,841 21,788 5,079 4.29

8 Pasir Penyu 29,408 31,116 31,925 32,684 7,753 4.22 9 Lirik 23,222 23,418 23,937 24,720 6,188 3.99 10 Sungai Lala 13,731 12,938 13,168 13,384 3,057 4.38 11 Lubuk Batu

17,275 18,560 19,142 19,769 5,173 3.82

12 Rengat

38,451 39,819 41,041 42,189 10,207 4.13 13 Rengat 45,510 46,049 46,800 47,505 11,124 4.27 14 Kuala

11,968 11,772 12,072 12,354 3,128 3.95

Kab. Indragiri

353,597 363,442 376,578 388,916 95,485 4.07

Sumber : Badan Pusat Statistik - Indragiri Hulu Dalam Angka 2010 - 2013

47

Page 65: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Dengan memperhatikan angka jumlah penduduk Berdasarkan data

Badan Pusat Statistik maka dapat dihitung kepadatan penduduk menurut

masing-masing kecamatan, yaitu pada Tabel 3.5.

Tabel 3.5 Kepadatan Penduduk Menurut Kecamatan di kabupaten Indragiri Hulu Tahun 2013

No. Kecamatan Luas Wilayah Penduduk

Kepadatan (jiwa/km2) (km2) (%)

Laki-laki

Perem-puan Jumlah (%)

1 Peranap1) 1700.98 20.75 15,199 14,291 29,490 7.58 23 2 Batang Peranap *) *) 4,938 4,546 9,484 2.44 *) 3 Seberida 960.29 11.71 26,795 24,825 51,620 13.27 54

4 Batang Cenaku2)

970.00 11.83 15,736 14,420 30,156 7.75 31

5 Batang Gansal 950.00 11.59 16,268 14,780 31,048 7.98 33 6 Kelayang3) 879.84 10.73 11,412 11,313 22,725 5.84 51 7 Rakit Kulim *) *) 11,163 10,625 21,788 5.60 *) 8 Pasir Penyu4) 372.50 4.54 16,592 16,092 32,684 8.40 177 9 Lirik 233.60 2.85 12,877 11,843 24,720 6.36 106 10 Sungai Lala *) *) 6,841 6,543 13,384 3.44 *)

11 Lubuk Batu Jaya

*) *) 10,288 9,481 19,769 5.08 *)

12 Rengat Barat 921.00 11.23 21,787 20,402 42,189 10.85 46 13 Rengat5) 1210.05 14.76 23,683 23,822 47,505 12.21 49 14 Kuala Cenaku *) *) 6,316 6,038 12,354 3.18 *)

Jumlah 8198.26 100 199,895 189,021 388,916 100 47

Sumber : Indragiri Hulu Dalam Angka 2013 - Badan Pusat Statistik Keterangan : *) Data dari 5 kecamatan baru masih tergabung dalam kecamatan induk

1) Termasuk kecamatan Batang Peranap 2) Termasuk desa Bukit Indah, kecamatan Rakit Kulim 3) Termasuk kecamatan Rakit Kulim 4) Termasuk kecamatan Sungai Lala dan Lubuk Batu Jaya 5) Termasuk kecamatan Kuala Cenaku

48

Page 66: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

3.2.3 Perekonomian

3.2.3.1 Struktur Ekonomi

Dengan pendekatan produksi dalam perekonomian dapat dilihat PDRB

(Produk Domestik Regional Bruto) Kabupaten Indragiri Hulu dari tahun 2004

sampai 2008. Berdasarkan PDRB menurut harga berlaku seperti pada Tabel 3.6

dapat diidentifikasikan struktur ekonomi Kabupaten Indragiri Hulu berdasarkan

persentase distribusi produk menurut lapangan usaha/sektor, seperti ditunjukkan

pada Tabel 3.7. Besaran PDRB Kabupaten Indragiri Hulu Atas Dasar harga

Berlaku pada tahun 2012 adalah 25,814,510.78 juta rupiah. Sementara

distribusinya yang menonjol menurut kelompok lapangan usaha berturut-turut

adalah:

- Pertanian, Peternakan, Kehutanan dan Perikanan : 39,58 %

- Pertambangan dan Penggalian : 12,36 %

- Industri Pengolahan : 25,76 %

- Listrik, Gas, dan Air Bersih : 0,24 %

- Bangunan : 6,47 %

- Perdagangan, Hotel, dan Restaurant : 8,04 %

- Pengangkutan dan Komunikasi : 2,15 %

- Keuangan, Persewaan, dan Jasa Perusahaan : 0,88 %

- Jasa-jasa : 4,53 %

49

Page 67: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Tabel 3.6 Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) kabupaten Indragiri Hulu Atas Dasar Harga Berlaku (Dalam Juta Rupiah) Tahun 2008 - 2012

Lapangan

Usaha 2008 2009 2010 2011 *) 2012 **)

1

Pertanian, Peternakan, Kehutanan dan Perikanan

5,236,027.97 6,182,873.88 7,182,436.64 8,958,321.93 10,217,368.99

2 Pertambangan dan Penggalian

1,225,112.26 1,512,210.26 1,852,710.82 2,679,947.34 3,190,094.20

3 Industri Pengolahan

3,100,100.12 3,879,522.68 4,649,113.49 5,734,612.68 6,648,579.36

4 Listrik, Gas, dan Air Bersih

27,493.90 34,462.15 44,454.73 54,120.69 61,445.57

5 Bangunan 654,532.44 978,250.85 1,175,081.60 1,427,235.92 1 670 409,34

6 Perdagangan, Hotel, dan Restaurant

892,420.22 1,090,005.48 1,290,663.53 1,676,897.85 2.074.305.77

7 Pengangkutan dan Komunikasi

278,884.52 339,463.03 394,155.19 469,992.66 554,670.02

8

Keuangan, Persewaan, dan Jasa Perusahaan

109,078.98 126,961.27 148,695.61 187,282.57 227,121.94

9 Jasa-jasa 611,714.60 715,397.41 839,672.46 985,894.00 1,170,515.58 PDRB Termasuk Migas

12,135,365.00 14,859,147.00 17,576,984.08 22,174,305.63 25,814,510.78

PDRB Tanpa Migas 11,575,059.63 14,285,441.57 17,084,202.53 21,446,739.41 24,923,676.23

Keterangan: *) Angka Perbaikan **) Angka Sementara

Sumber : BPS Kabupaten

50

Page 68: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Tabel 3.7

Distribusi Persentase PDRB kabupaten Indragiri Hulu Termasuk Migas Atas Dasar harga Berlaku (Dalam %) Tahun 2008 - 2012

Lapangan Usaha 2008 2009 2010 2011 *) 2012 **)

1 Pertanian, Peternakan, Kehutanan dan Perikanan

43,15 41,61 40,86 40,40 39,58

2 Pertambangan dan Penggalian

10,10 10,18 10,54 12,09 12,36

3 Industri Pengolahan 25,55 26,11 26,45 25,86 25,76

4 Listrik, Gas, dan Air Bersih

0,23 0,23 0,25 0,24 0,24

5 Bangunan 5,39 6,58 6,69 6,44 6,47

6 Perdagangan, Hotel, dan Restaurant

7,35 7,34 7,34 7,56 8,04

7 Pengangkutan dan Komunikasi

2,30 2,28 2,24 2,12 2,15

8 Keuangan, Persewaan, dan Jasa Perusahaan

0,90 0,85 0,85 0,84 0,88

9 Jasa-jasa 5,04 4,81 4,78 4,45 4,53

PDRB Termasuk Migas 100,00 100,00 100,00 100,00 100,00

Keterangan: *) Angka Perbaikan **) Angka Sementara

Sumber : BPS Kabupaten Indragiri Hulu

51

Page 69: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

3.2.3.2 Pertumbuhan Ekonomi

Pada Tabel 3.8 dijelaskan mengenai PDRB Kabupaten Indragiri Hulu

berdasarkan harga konstan tahun 2000. Atas dasar angka-angka tersebut dapat

dihitung laju pertumbuhan menurut lapangan usaha, seperti ditunjukkan pada

Tabel 3.9 . Laju pertumbuhan PDRB ini akan mengindikasikan laju

pertumbuhan ekonomi Kabupaten Indragiri Hulu.

Laju pertumbuhan ekonomi Kabupaten Indragiri Hulu dalam selang

waktu 2008 sampai 20012 adalah sebesar 7,46 % per tahun. Bila dilihat

menurut masing-masing lapangan usaha, maka berturut-turut laju

pertumbuhannya adalah sebagai berikut:

• Lebih besar dari 7,46 %

- Pertanian, Peternakan, Kehutanan dan Perikanan : 39,21 %

- Industri Pengolahan : 24,50 %

- Perdagangan, Hotel, dan Restaurant : 9,95 %

- Jasa-jasa : 8,64 %

• Kurang dari 7,46 %

- Pertambangan dan Penggalian : 6,14 %

- Listrik, Gas, dan Air Bersih : 0,22 %

- Bangunan : 5,38 %

- Pengangkutan dan Komunikasi : 4,49 %

- Keuangan, Persewaan, dan Jasa Perusahaan : 1,48 %

52

Page 70: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Tabel 3.8 Produk Domestik Regional Bruto (Pdrb) Kabupaten Indragiri Hulu Atas

Dasar Harga Konstan 2000 (Dalam Juta Rupiah),

Lapangan Usaha 2008 2009 2010 2011 *) 2012 **)

1

Pertanian, Peternakan, Kehutanan dan Perikanan

1,618,987.17 1,675,258.52 1,738,447.78 1,818,329.47 1,908,753.03

2 Pertambangan dan Penggalian

255,570.54 281,866.99 248,494.66 277,240.08 298,734.18

3 Industri Pengolahan

820,364.74 906,705.32 996,589.34 1,091,140.19 1,192,703.30

4 Listrik, Gas, dan Air Bersih

8,114.37 8,502.33 9,198.18 9,922.01 10,694.32

5 Bangunan 190,211.23 205,702.34 224,514.52 243,083.23 261,846.11

6 Perdagangan, Hotel, dan Restaurant

323,552.63 359,154.93 398,154.18 440,385.13 484,150.03

7 Pengangkutan dan Komunikasi

151,311.84 167,208.08 181,706.00 199,555.03 218,522.86

8

Keuangan, Persewaan, dan Jasa Perusahaan

49,541.55 54,561.03 60,284.63 66,273.63 71,961.76

9 Jasa-jasa 305,162.13 333,693.43 362,537.99 388,094.03 420,371.81 PDRB Termasuk Migas

3,722,816.19 3,992,652.96 4,219,927.27 4,534,022.79 4,867,737.40

PDRB Tanpa Migas 3,519,854.16 3,765,967.30 4,029,902.37 4,320,329.72 4,636,738.44

Keterangan: *) Angka Perbaikan **) Angka Sementara

Sumber : BPS Kabupaten Indragiri Hulu

53

Page 71: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Tabel 3.9 Laju Pertumbuhan Pdrb Kabupaten Indragiri Hulu Atas Dasar Harga

Konstan 2000 (DALAM %/TAHUN),

Lapangan Usaha 2008 2009 2010 2011 *)

2012 **)

1 Pertanian, Peternakan, Kehutanan dan Perikanan

43,49 41,96 41,20 40,10 39,21

2 Pertambangan dan Penggalian

6,86 7,06 5,89 6,11 6,14

3 Industri Pengolahan 22,04 22,71 23,62 24,07 24,50

4 Listrik, Gas, dan Air Bersih

0,22 0,21 0,22 0,22 0,22

5 Bangunan 5,11 5,15 5,32 5,36 5,38

6 Perdagangan, Hotel, dan Restaurant

8,69 9,00 9,44 9,71 9,95

7 Pengangkutan dan Komunikasi

4,06 4,19 4,31 4,40 4,49

8 Keuangan, Persewaan, dan Jasa Perusahaan

1,33 1,37 1,43 1,46 1,48

9 Jasa-jasa 8,20 8,36 8,59 8,56 8,64

PDRB Termasuk Migas 100,00 100,00 100,00 100,00 100,00

Keterangan: *) Angka Perbaikan **) Angka Sementara

Sumber : BPS Kabupaten Indragiri Hulu

54

Page 72: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

3.3 GAMBARAN UMUM KECAMATAN PASIR PENYU

3.3.1 Administratif dan Pemerintahan

Kecamatan Pasir Penyu adalah salah satu dari 14 kecamatan yang ada

dikabupaten Indragiri Hulu. Kecamatan Pasir Penyu ini terletak di bagian tengah

kabupaten Indragiri Hulu. Dengan luas wilayah ± 12.270 Ha. Kecamatan Pasir

Penyu ini terbagi atas 13 desa dan kelurahan, dimana 5 diantaranya berstatus

kelurahan yaitu Kelurahan Air Molek I, Kembang Harum, Tanjung Gading, Sekar

Mawar dan Tanah Merah. Sementara 8 sisanya berstatus Desa. Kemudian dilihat

dari klasisikasi desa semua desa/kelurahan di Kecamatan Pasir Penyu tergolong

dalam Desa Swakarya.

Secara Administratif Kecamatan Pasir Penyu memiliki batas sebagai berikut :

Sebelah utara berbatasan dengan kecamatan Lirik.

Sebelah selatan berbatasan dengan Sungai Lala

Sebelah timur berbatasan dengan kecamatan lirik dan kecamatan Rengat

Barat

Sebelah barat berbatasan dengan kecamatan Sungai Lala

Kemudian dari 13 desa/kelurahan yang ada ini terbagi lagi dalam beberapa

Dusun/Lingkungan dan RW serta RT. Untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada

tabel berikut ini.

60

Page 73: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Tabel 3.10

Jumlah Dusun/Lingkungan, Rukun Warga, dan Rukun Tetangga menurut desa di kecamatan Pasir Penyu tahun 2012

No. Nama Desa Dusun/ Lingkungan

Rukun Warga

Rukun Tetangga

1. Pasir Keranji 5 3 3

2. Air Molek I 3 6 23

3. Candirejo 4 8 16

4. Air Molek II 3 4 6

5. Lembah Dusun Gading 2 2 4

6. Petalongan 2 5 10

7. Kembang Harum 2 4 9

8. Batu Gajah 4 4 12

9. Jatirejo 3 6 13

10. Serumpun Jaya 3 5 5

11. Tanjung Gading 3 6 14

12. Sekar Mawar 3 6 13

13. Tanah Merah 3 6 12

Jumlah 40 65 140 Sumber : Kecamatan Pasir Penyu dalam Angka 2013,BPS

Gambar 3.3 : Foto Kantor Pemerintahan Kecamatan Pasir Penyu

Sumber : Hasil Survei tahun 2014

61

Page 74: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Gambar 3.4

Peta Administrasi Kecamatan Kampar Utara

62

Page 75: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

3.3.2 Karakteristik Fisik Dasar Kecamatan Pasir Penyu

a. Topografi

Menurut ketinggian dari permukaan laut (dpl), wilayah Kecamatan

Pasir Penyu termasuk dalam klasifikasi kawasan dengan topografi datar dan

berbukit (14-20 meter dpl), meliputi terdapat di seluruh wilayah Kecamatan

Pasir Penyu. Untuk melihat ketinggian masing-masing desa dari permukaan

laut dapat dilihat pada tabel dibawah ini.

Tabel 3.11

Topografi dan Ketinggian dari Permukaan Laut Menurut Desa di

Kecamatan Pasir Penyu Tahun 2012

Nama Desa/Kelurahan Topografi Ketinggian dari

Permukaan Laut (±m)

1. Pasir Keranji Datar 15

2. Air Molek I Datar 15

3. Candirejo Datar 15

4. Air Molek II Datar 15

5. Lembah Dusun Gading Datar 14

6. Petalongan Datar 14

7. Kembang Harum Datar dan Berbukit 15

8. Batu Gajah Berbukit 20

9. Jatirejo Berbukit 18

10. Serumpun Jaya Berbukit 18

11. Tanjung Gading Datar 15

12. Sekar Mawar Datar 15

13. Tanah Merah Datar dan Berbukit 15 Sumber : Kecamatan Pasir Penyu dalam Angka 2013,BPS

63

Page 76: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Dan jika dilihat menurut kelas kemiringannya, kondisi topografi

kecamatan Pasir Penyu diklasifikasikan memiliki kondisi topografi datar,

yang termasuk dalam dataran aluvial dan dataran gambut dengan kemiringan

dominan yaitu 0 – 3 %. Dataran aluvial terdapat pada tepi-tepi sungai

dimana semakin ke hilir semakin dipengaruhi oleh pasang-surut dan ada

yang berbentuk rawa lebak.

Namun untuk lebih jelasnya tentang topografi dari kecamatan Pasir

Penyu dapat dilihat pada peta Topografi Kecamatan Pasir Penyu dibawah

ini.

64

Page 77: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Gambar 3.5 Peta Topografi Kecamatan Pasir Penyu

65

Page 78: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

b. Klimatologi

Data curah hujan kabupaten Indragiri Hulu sejak tahun 1990

sampai tahun 2008 mengemukakan bahwa selang waktu tersebut, rata-rata

curah hujan tahunan adalah 2.625 mm. Bila dilihat curah hujan bulanan

rata-rata, maka ada kecenderungan bulan-bulan dengan curah hujan relatif

tinggi adalah antara Oktober sampai Mei, dan bulan-bulan dengan curah

hujan relatif lebih rendah adalah antara bulan Juni sampai September.

Khusus untuk data 3 tahun terakhir yaitu 2004, 2005, dan 2008 yang ada

data curah hujan dan hari hujannya mengindikasikan bahwa jumlah hari

hujan sekitar 200 hari dalam setahun, atau lebih dari 50 %.

Dan untuk kecamatan Pasir Penyu sendiri jika dilihat dari peta

curah hujan Kabupaten Indragiri Hulu yaitu memiliki rata-rata curah hujan

2000 – 2500 mm / pertahun. Maka Kecamatan Pasir Penyu termasuk

dalam wilayah beriklim Tropis Basah.

66

Page 79: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

c. Geologi dan Hidrogeologi

Pembahasan geologi daerah perencanaan disamping mengenai

jenis , sebaran dan sifat fisik batuan / tanah , struktur geologi, juga

geomarfologinya, yaitu gambaran yang berkaitan dengan bentang alam

dalam hubungannya dengan jenis batuan pembentuknya.

Secara garis besar kondisi geologi di Kecamatan Pasir Penyu yang

merupakan bagian dari wilayah Kabupaten Indragiri Hulu, secara umum y

terdapat 2 formasi geologi yaitu :

• Alluvium (sungai, rawa, danau, aluvial, termasuk gambut); tersebar

dominan di bagian tepi sungai Indragiri atau pada bagian tengah

Kecamatan Pasir Penyu.

• Lumpur karbon, batu lanau, batu pasir, konglomerat polimitik, batu

lempung pasir; terletak hamparannya setelah formasi alluvium di

atas yang mengarah ke kaki perbukitan, yaitu terdapat pada bagian

utara dan selatan Kecamatan Pasir Penyu.

Selanjutnya Hidrogeologi dari Gambar 3.7 dibawah ini yaitu peta

hidrogeologi Kecamatan pasir Penyu, diidentifikasikan produktivitas

akuifer (potensi dan prospek air tanah) serta jenis litologi batuan.

Produktifitas akuifer (potensi dan prospek air tanah) di Kecamatan Pasir

Penyu teridentifikasi sebagai berikut:

• Setempat akuifer produktif, berkarakter setempat dijumpai mata

air dengan debit kecil, tersebar di bagian utara, yaitu di sebagian

utara, tengah hingga selatan wilayah kecamatan.

• Rendah, berkarakter air tanah dapat diperoleh meskipun debit

kecil, tersebar di bagian utara kecamatan.

Jenis litologi batuan yang terdapat di Kecamatan Pasir Penyu

teridentifikasi yaitu Sedimen padu tak terbedakan, yang terletak di bagian

utara dan selatan wilayah kecamatan.

67

Page 80: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Gambar 3.6

Peta Geologi Kecamatan Pasir Penyu

68

Page 81: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Gambar 3.7

Peta Hidrogeologi Kecamatan Pasir Penyu

69

Page 82: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

d. Jenis Tanah

Berdasarkan data Peta Tanah Eksplorasi dari Pusat Penelitian

Tanah dan Agroklimat, Badan Penelitian dan Pengembangan Pertanian,

tahun 2000, dapat diidentifikasikan ordo jenis tanah menurut Soil Survey

Staff 1998, di wilayah Kecamatan Pasir Penyu, yaitu:

Tabel 3.12

Jenis Tanah Menurut Peta Tanah Eksplorasi di Kecamatan Pasir Penyu

No. SPT Klasifikasi

Tanah

Bahan

Induk

Sub

Landform Relief

1. 3 Haplohemists

Sulfihemists

Organik Kubah

Gambut

Datar

2. 20 Endoquepts

Dystrudepts

Aluvium Jalur Aliran

Sungai

Datar

3. 74 Hapludox

Dystrudepts

Sedimen Dataran

Tektonik

Berombak

Bergelombang

4. 97 Kandiudults

Dystrudepts

Volkanik Perbukitan

Tektonik

Berbukit

Sumber : RTRW Kabupaten Indragiri Hulu, BAPPEDA

70

Page 83: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Gambar 3.8

Peta Jenis Tanah Kecamatan Pasir Penyu

71

Page 84: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

3.3.3 Penggunaan Lahan

3.3.3.1 Penggunaan Lahan Eksisting

Berdasarkan data sekunder yang diperoleh dari dinas Pekerjaan Umum dan

BAPPEDA Kab. Inhu didapatkan penggunaan lahan dikec. Pasir Penyu yaitu:

• Kawasan Permukiman

Lahan yang diidentifikasikan sebagai permukiman ini adalah

permukiman yang cenderung merupakan permukiman perkotaan

dan permukiman perdesaan yang terdelineasi pada peta.

Permukiman ini diidentifikasikan lebih lanjut dengan

permukiman padat dan permukiman jarang.

• Kawasan Perkebunan

Lahan yang diidentifikasi sebagai perkebunan adalah lahan

yang dominan merupakan perkebunan besar, dan meliputi:

perkebunan sawit, perkebunan sawit baru, perkebunan karet,

dan perkebunan karet baru. Perkebunan ini tersebar di wilayah

Kecamatan Pasir Penyu.

• Kawasan Belukar

Lahan yang diidentifikasikan sebagai semak belukar adalah lahan

yang relatif pernah dieksploitasi dan dewasa ini tidak lagi

produktif dan ditumbuhi oleh vegetasi yang mencirikan semak

belukar atau tanaman sekunder dengan tegakan relatif rendah.

• Kawasan Kebun Campuran

Lahan yang diidentifikasikan sebagai kebun campuran ini

terutama adalah perkebunan rakyat, baik yang monokultur

maupun yang merupakan kebun campuran secara umum

(termasuk tanaman pangan lahan kering atau hortikultura). Kebun

campuran ini tersebar di wilayah Kecamatan Pasir Penyu.

72

Page 85: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Gambar 3.9

Peta Penggunaan Lahan Eksisiting

73

Page 86: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

3.3.3.2 Penguasaan Tanah

Selanjutnya berdasarkan data gambaran umum penguasaan tanah , di

kecamatan Pasir Penyu dikelompokkan atas 4 macam penguasaan yaitu :

• Hak Atas Tanah Badan Hukum

• Tanah Negara (TN) dikuasai Langsung Oleh Negara

• Tanah Negara (TN) dikuasai Tidak Langsung Oleh Negara

• PTSB Perkebunan Badan Hukum

Untuk Lebih jelasnya dapat dilihat pada peta berikut ini.

74

Page 87: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Gambar 3.10

Peta Neraca Umum Penguasaan Tanah

75

Page 88: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

3.3.4 Kependudukan

Aspek kependudukan merupakan salah satu faktor yang sangat

penting di dalam perencanaan, karena penyusunan rencana tata ruang dan

segala sesuatunya yang berhubungan dengan perencanaan fisik/ non fisik

berhubungan langsung dengan penduduk, dengan tujuan memenuhi

kebutuhan dan meningkatkan kesejahteraan penduduk.

Kebijakan kependudukan mencakup 2 aspek yaitu spasial dan non

spasial. Aspek spasial meliputi persebaran penduduk dalam rona

(kawasan) yang telah di rencanakan. Sedangkan aspek non spasial

merupakan kebijakan yang berkaitan dengan peningkatan kualitas sumber

daya manusia dan kesejahteraan rakyat.

Salah satu contoh tersebut adalah Kecamatan Pasir Penyu yang

menagalami perkembangan fisik baik pertumbuhan dan perkembangan

setiap tahunnya seiring dengan perkembangan kecamatannya.

Penduduk Kecamatan Pasir Penyu pada umumnya dihuni oleh suku

Melayu, Jawa, Sunda, Batak, dan suku-suku pendatang dari daerah

lainnya. Jumlah penduduk kecamatan Pasir Penyu pada tahun 2012 adalah

32.684 orang terdiri dari 16.592 laki-laki dan 16.092 perempuan yang

berasal dari 7.753 rumah tangga. Dengan demikian rata-rata jumlah

penduduk perrumah tangga adalah 4 orang.

a. Jumlah dan Perkembangan Penduduk

Pada tahun 2010 jumlah penduduk di Kecamatan Pasir Penyu

berjumlah 31.116 jiwa, tahun 2011 mengalami peningkatan sehingga

berjumlah 31.925 jiwa dan kembali pada tahun 2012 terjadi peningkatan

menjadi 32.684 jiwa. Jumlah penduduk terbesar terdapat di Kellurahan

Air Molek I dan terkecil terdapat pada Desa Lembah Dususn Gading.

76

Page 89: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Tabel. 3.13

Jumlah Penduduk di Kecamatan Pasir Penyu menurut Desa/Kelurahan Tahun 2010-2012

Desa/Kelurahan Tahun

2010 2011 2012

Pasir Keranji 527 527 539

Air Molek I 6.840 6.965 7.131

Candirejo 5.435 5.624 5.758

Air Molek II 1.965 2.004 2.051

Lembah Dusun Gading 337 339 347

Petalongan 1.091 1.086 1.112

Kembang Harum 2.078 2.144 2.195

Batu Gajah 2.707 2.817 2.884

Jatirejo 1.397 1.418 1.452

Serumpun Jaya 763 775 794

Tanjung Gading 2.238 2.308 2.363

Sekar Mawar 3.787 3.906 3.999

Tanah Merah 1.951 2.012 2.059

Jumlah 31.116 31.925 32.684

Sumber : Kecamatan Pasir Penyu dalam angka tahun 2010-2012,BPS

77

Page 90: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

3.3.5 Perekonomian

3.3.5.1 Pertanian dan Perkebunan

Masyarakat Kecamatan Pasir Penyu sebagian besar bekerja sebagai petani

baik dari persawahan maupun perkebunan karet ataupun kelapa sawit. dari hasil

survey yang dilakukan langsung ke lapangan di Kecamatan Pasir Penyu terdapat

lahan sawah dan ini sesuai dengan data BPS yang menunjukkan bahwa di tahun

2012 Kecamatan Pasir Penyu memiliki lahan sawah seluas 33 Ha dan hanya

terdapat di Desa Petalongan. Untuk lebih jelas dapat dilihat pada tabel berikut ini.

Tabel 3.14

Luas Lahan menurut Struktur Penggunaan oleh Masyarakat

di Kecamatan Pasir PenyuTahun 2012 (Ha)

No Desa/Kelurahan

Penggunaan Lahan

Jumlah Pertanian Sawah

Pertanian Bukan Sawah

Non-Pertanian

1 Pasir Keranji 0 136 554 690 2 Air Molek I 0 17 1263 1280 3 Candirejo 0 7 863 870 4 Air Molek II 0 0 640 640 5 Lembah Dusun Gading 0 38 982 1020 6 Petalongan 33 283.5 1793.5 2110 7 Kembang Harum 0 112 718 830 8 Batu Gajah 0 157 693 850 9 Jatirejo 0 570.5 409.5 980

10 Serumpun Jaya 0 409.5 470.5 880 11 Tanjung Gading 0 85 505 590 12 Sekar Mawar 0 93.01 526.99 620 13 Tanah Merah 0 468.75 441.25 910

Jumlah 33 2377.26 9859.74 12270 Sumber : Kecamatan Pasir Penyu dalam Angka 2013,BPS

78

Page 91: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Gambar 3.11 Foto Pertanian dan Perkebunan di Kecamatan Pasir Penyu

Sumber : Hasil Survey Lapangan ke Kecamatan Pasir Penyu tahun 2014

3.3.5.2 Peternakan

Selain dari pertanian dan perkebunan yang ada di Kecamatan Pasir Penyu

juga terdapat peternakan. Untuk peternakan ada yang berkelompok ada juga yang

milik pribadi. Ternak di kecamatan ini memiliki beberapa jenis hewan diantaranya

yaitu kerbau, sapi, kambing dan unggas.. Tahun 2013 jumlah kerbau dan sapi di

Kecamatan Pasir Penyu sebanyak 1.979 ekor, dan kambing sebanyak 1.453 ekor

serta ayam sebanyak 7.194 ekor dan ternak ini ada yang dikandangkan dan ada

juga yang dilepas. Dapat dilihat penjelasnya sebagai berikut disajikan dalam

bentuk:

79

Page 92: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Tabel 3.15

Jumlah Populasi Ternak Peliharaan Masyarakat menurut Desa

di Kecamatan Pasir Penyu Tahun 2012 (Ekor)

No Desa/Kelurahan Sapi dan

Kerbau Kambing Ayam

Pedaging Ayam

Petelur

1 Pasir Keranji 175 35 239 50 2 Air Molek I 122 535 0 500 3 Candirejo 98 241 50 0 4 Air Molek II 48 123 0 0 5 Lembah Dusun Gading 94 66 279 0 6 Petalongan 61 231 1011 0 7 Kembang Harum 340 22 214 0 8 Batu Gajah 79 80 377 200 9 Jatirejo 252 15 138 150

10 Serumpun Jaya 65 25 235 15 11 Tanjung Gading 100 15 553 0 12 Sekar Mawar 224 15 1358 0 13 Tanah Merah 321 50 1825 0

Jumlah 1.979 1.453 6.279 915 Sumber : Kecamatan Pasir Penyu dalam angka 2013,BPS

80

Page 93: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

3.3.6 Ketersediaan Utilitas Kota

3.3.6.1 Jaringan Jalan

Jaringan jalan merupakan prasarana terpenting dalam system

transportasi. Keterkaitan wilayah Indonesia satu dengan yang lainnya atau

hubungan antara satu wilayah dengan wilayah lain tidak lepas dari suatu

system transportasi yang dihubungkan dengan jaringan jalan.

Pola jaringan jalan di Kecamatan Pasir Penyu pada umunya

berbentuk linier, mengingat kondisi lahan desa yang relative datar serta

pola jaringan jalan ini merupakan pola yang efisien dalam mendukung

pergerakan penduduk. Pada peta jaringan jalan dapat diketahui bahwa

jalan yang ada di Kecamatan Pasir Penyu ini menghubungkan satu daerah

ke daerah lainnya, desa ke desa, serta kecamatan dengan pusat kotanya,

melalui hirarki jalan yang sudah ada.

A. Hirarki Jalan

Hirarki jalan yang berada di Kecamatan Pasir Penyu terdiri atas

jalan arteri, jalan kolektor primer, jalan local, dan jalan lingkungan.

Bentuk hirarki jalan dapat dilihat pada gambar peta hirarki jaringan jalan.

B. Panjang Jalan

Sebagaimana yang akan di uraikan di bawah , bahwa jalan yang

ada di Kecamatan Pasir Penyu terbagi atas beberapa hirarki yang berbeda

dan memliki panjang yang berbeda pula antara jalan yang permukaan

aspal, diperkeras, dan jalan tanah. Di bawah ini dapat dilihat panjang jalan

Kecamatan Pasir Penyu berdasarkan jenis permukaan.

Berdasarkan table dibawah ini dilihat bahwa permukaan jalan

aspal lebih panjang dari pada jalan diperkeras dan jalan tanah. Keadaan

jalan setiap tahunnya terus ditingkatkan baik kuantitas maupun kualitas.

Untuk lebih jelasnya, dapat dilhat tabel dan gambar dibawah ini.

81

Page 94: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Tabel 3.16 No. Dan Nama Ruas Jalan, serta Jalan Pangkal dan Ujungnya, Panjang dan Jenis Perkerasannya di Kecamatan Pasir Penyu

NO NO RUAS NAMA RUAS PANGKAL UJUNG PANJANG

(Km)

JENIS PERKERASAN

ASPAL KERIKIL TANAH SEME

NISASI (Km) BAIK

(Km) SEDANG

(Km) RUSAK

(Km) BAIK (Km)

SEDANG (Km)

RUSAK (Km)

BAIK (Km)

SEDANG (Km)

RUSAK (Km)

1 133 Jl. Air Molek-Simpang Japura JP. Km 6,8 Sp. Japura JN. Km 14,5 P. Reba 9,500 1,800 1,000 0,100 3,000 2,600 1,000

2 136 Jl. Kembang Harum - Sei. Karas JP. Km 6,8 Sp. Japura Jalan Elak (Jl. Provinsi) 3,000 3,000

3 196 Jl. Batu Gajah – Pasir Keranji JP. Km 9,6 Sp. Japura Jbt Pasir Keranji 4,000 3,700 0,300

4 197 Jl. Batu Gajah – Pasir Putih Jl. Elak (Jl. Provinsi) Jl. Cendrawasih 2,000 0,900 0,100 0,900 1,000

5 198 Jl. Batu Gajah – Simp. PDAM JP. Km 10,2 Sp. Japura 003/196 1,260 1,260

6 199 Jl. Jati Rejo – Sei. Air Putih 007/200 Jl. Kelawat – Sei. Air Putih 3,250 2,500 0,750

7 200 Jl. Simp. Jati Rejo – Jati Reji JP. Km 13,7 Sp. Japura Perkebunan 2,300 2,300

8 201 Jl. Suka Ramai – Jati Rejo JP. Km 11,5 Sp. Japura Perkebunan 2,300 2,300

9 247 Jl. Molek I – Batu Gajah 004/197 Jl. Elak (Jl. Provinsi) 1,500 1,5

10 403 Jl. Dalam Kota Air Molek

82

Page 95: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

403.01 Jl. Merpati Kembang Harum Jl. Petani Jl. Nila Pahlawan 0,300

403.02 Jl. Pattimura Jl. Jendral Sudirman Perkebunan 1,600 1,500 0,100

403.03 Jl. Seroja Jl. Tengku Umar Jl. Anggrek 0,800 0,800

403.04 Jl. Tengku Umar Jl. Jendral Sudirman Jl. Sultan Ibrahim 1,650 0,850 0,800

403.05 Jl. Mayor Fadillah Jl. Jendral Sudirman Jl. Tengku Umar 0,600 0,600

403.06 Jl. M. T Haryono Jl. Sudirman 133/133 3,100 0,400 1,400 0,700 0,600

403.07 Jl. Hang Lekir Jl. M. T Haryono Jl. Taman Murni 0,250 0,250

403.08 Jl. Taman Murni Jl. Jendral Sudirman Jl. M. T Haryono 0,550 0,550

403.09 Jl. Arjuna Jl. Sultan Ibrahim Jl. Cendana 0,500 0,500

403.10 Jl. Nusa Indah Jl. Sultan Ibrahim Jalan Elak (Jl. Provinsi) 1,100 1,000 0,100

403.11 Jl. Sultan Ibrahim Jl. Jendral Sudirman Jl. Nusa Indah 1,400 1,100 0,100 0,200

403.12 Jl. Ahmad Yani Jl. Jendral Sudirman Jl. Tengku Umar 0,550 0,550

403.13 Jl. Makam Kusuma Jl. Diponegoro Jl. Sultan Ibrahim 1,200 1,100 0,100

403.14 Jl. Diponegoro Jl. Jendral Sudirman Jl. Piere Tendean 0,350 0,250 0,100

403.15 Jl. Hang Tuah Jl. Ahmad Yani Jl. Batu Gajah 0,600 0,500 0,100

403.16 Jl. Candika Batu Gajah Jl. Provinsi Permukiman 0,500 0,150 0,250 0,100

403.17 Jl. SMA Serumpun Batu Gajah JP. Km 11,0 Sp. Japura SMA Serumpun Batu Gajah 0,150 0,150

403.18 Jl. Petani Jl. Jendral Sudirman Jl. Pelajar 1,000 0,900 0,100

403.19 Jl. Nila Pahlawan Jl. Jendral Sudirman Jl. Petani 0,350 0,350

403.20 Jl. Hasannudin Jl. Jendral Sudirman Jl. Ahmad Yani 0,600 0,300 0,200 0,100

403.21 Jl. Pelajar JP. Km 3,4 Sp. Japura Jl. Taman Murni 1,700 1,400 0,300

403.22 Jl. D.I Pandjaitan Jl. Jendral Sudirman Jl. M. T Haryono 2,000 1,000 0,200 0,500 0,300

403.23 Jl. Piere Tendean Jl. Jendral Sudirman Jl. Sultan Ibrahim 0,600 0,600

403.24 Jl. Tanah Tinggi Jl. Jendral Sudirman Jl. Imam Bonjol/133 0,500 0,500

403.25 Jl. S. Parman Jl. Jendral Sudirman Jl. Taman Murni 0,650 0,100 0,550

83

Page 96: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

403.26 Jl. Katamso Jl. Jendral Sudirman Jl. R. Suprapto 0,300 0,300

403.27 Jl. R. Suprapto Jl. Katamso Jl. S Parman 0,200 0,200

403.28 Jl. Anggrek Jl. Jendral Sudirman Jl. Tengku Umar 0,700 0,500 0,100 0,100

403.29 Jl. Mawar Kembang Harum Jl. Jendral Sudirman Jl. Semenisasi 0,350 0,350

403.30 Jl. Mawar I Jl. Tengku Umar Perkebunan 0,500 0,300 0,200

403.31 Jl. Mawar II Perkebunan Permukiman 0,450 0,450

403.32 Jl. Cendana Jl. Melati Jl. Semenisasi 0,550 0,200 0,350

403.33 Jl. Seroja 1 Jl. Tengku Umar Jl. Seroja 0,350 0,350

403.34 Jl. Sekar Mawar I Jl. Pattimura IV Perkebunan 0,400 0,400

403.35 Jl. Sekar Mawar II Jl. Sekar Mawar I Jl. Provinsi 0,150 0,150

403.36 Jl. Pattimura I Jl. Pattimura Jl. M. T Haryono 0,550 0,550

403.37 Jl. Pattimura II Jl. Pattimura Jl. Sekar Mawar 0,250 0,250

403.38 Jl. Pattimura III Jl. Pattimura Jl. M. T Haryono 0,500 0,500

403.39 Jl. Pattimura IV Jl. Pattimura Jl. Provinsi 0,430 0,430

403.40 Jl. Harapan 002/136 Perkebunan 1,850 0,500 0,200 0,800 0,350

403.41 Jl. Pada Suka Jl. Harapan Jl. Gemilang 0,500 0,500

403.42 Jl. Pelita Jl. Provinsi Kebun 0,400 0,400

403.43 Jl. Gemilang Jl. Pada Suka Jl. Pelita 0,550 0,550

403.44 Jl. Reformasi Jl. Jendral Sudirman Jl. Petani 0,400 0,400

403.45 Jl. Melati Jl. Arjuna Jl. Mawar II 0,750 0,500 0,250

403.46 Jl. Tanah Merah 002/136 JP. Km 2,2 Sp. Japura 1,950 1,950

403.47 Jl. Merpati Jl. Melati Jl. Nusa Indah 0,600 0,200 0,400

403.48 Jl. Cendrawasih Sp. Lap. Bola Kaki Jl. Melati 0,700 0,700

Jumlah 55,110 18,060 8,950 2,700 3,000 10,750 7,350 0,000 0,000 4,900 0,000

Sumber : Daftar Induk Jaringan Jalan Kabupaten Indragiri Hulu, Dinas PU Bidang Bina Marga

84

Page 97: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Untuk lebih memperjelas berapa panjang jalan dan kondisinya di

kecamatan Pasir Penyu dapat dilihat pada tabel dibawah ini.

Tabel 3.17

Panjang Jalan Menurut Jenis Perkerasan dan Tingkat Kondisinya di Kecamtan Pasir Penyu (Km)

Sumber : Hasil analisa Daftar Induk Jaringan Jalan Kabupaten Indragiri Hulu, Dinas

PU Bidang Bina Marga

Gambar 3.12 Foto Kondisi Jalan Kecamatan Pasir Penyu

Sumber: Hasil Survei Kecamatan Pasir Penyu, Tahun 2014

Dan untuk melihat konfigurasi jalan Kecamatan Pasir Penyu dapat dilihat

pada gambar.3.25. berikut ini.

Total Panjang

Jalan

JENIS PERKERASAN

ASPAL KERIKIL TANAH SEMENISA

SI (Km)

BAIK (Km)

SEDANG (Km)

RUSAK (Km)

BAIK (Km)

SEDANG (Km)

RUSAK (Km)

BAIK (Km)

SEDANG (Km)

RUSAK (Km)

55,110 18,060 8,950 2,700 3,000 10,750 7,350 0,000 0,000 4,900 0,000

85

Page 98: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Gambar 3.13

Peta Jaringan Jalan Kecamatan Pasir Penyu Berdasarkan statusnya

86

Page 99: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Gambar 3.14

Peta Jaringan Jalan Kecamatan Pasir Penyu berdasarkan fungsinya

87

Page 100: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Gambar 3.15

Peta Jaringan Jalan dalam kota air molek

88

Page 101: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

3.3.6.2 Jaringan Drainase

Saluran drainase terbagi kedalam dua jenis saluran. Pertama,

saluran pembuang yang berasal dari limpasan air permukaan (surface run

off) akibat curah hujan jatuh kebidang datar. Dan kedua adalah saluran

pembuangan limbah penduduk / permukiman dan aktifitas kota yang

mengandung cairan penggunaannya.

Jenis pertama mencakup system pembuangan air hujan di

kabupatan Indragiri Hulu umumnya terbagi menjadi dua saluran tertutup

dan terbuka. System saluran terbuka ( open drain) umumnya dapat

dijumpai pada kawasan permukiman dan kawasan pinggiran dengan

konstruksi permanent dan saluran biasa ( tanpa beton). Sedangkan system

saluran tertutup (close drain) dapat dijumpai pada pusat kota, terutama

pada jalan- jalan utama.

System pengaliran air pada saluran kontruksi tanah dilakukan

secara integral melalui anak- anak sungai yang ada. Anak sungai dapat

dimanfaatkan sebagai salah satu outfall dari system drainase setempat.

Untuk jenis saluran drainase yang mencakup system pengairan limbah

buangan kota atau permukiman memerlukan reservoir sebelum menuju

anak- anak sungai dan sungai utama. Adapun contoh drainasenya dapat

dilihat pada gambar 3.14.

Gambar 3.16 Foto Drainase di Kecamatan Pasir Penyu Sumber: Hasil Survei Kecamatan Pasir Penyu Tahun 2014

89

Page 102: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

3.3.6.3 Jaringan Listrik

Untuk aliran listrik di Kecamatan Pasir Penyu sendiri sudah cukup

merata ,meskipun masih ada penduduk yang menggunakan lampu

semprong atau pelita (yang menggunakan minyak tanah) sebagai

penerangnya. ini dapat dilihat pada table 2.032 dan Gambar.2.055.

Tabel 3.18

Jumlah Rumah Tangga Menurut Sumber Penerangan dan Desa Tahun 2010

Desa/Kelurahan

Sumber Penerangan Utama

Jumlah PLN

PLN Non

Meter

Listrik

Non PLN

Bukan

Listrik

Pasir Keranji 0 0 8 104 112

Air Molek I 1.014 402 160 39 1.615

Candirejo 829 481 5 7 1.322

Air Molek II 317 114 19 1 451

Lembah Dusun Gading 0 0 54 14 68

Petalongan 0 0 150 76 226

Kembang Harum 327 143 1 9 480

Batu Gajah 308 246 9 10 573

Jatirejo 86 98 144 18 346

Serumpun Jaya 82 0 46 46 174

Tanjung Gading 423 134 0 0 557

Sekar Mawar 683 265 16 2 966

Tanah Merah 78 163 160 68 469

Jumlah 4.147 2.046 772 394 7.359

Sumber : Kecamatan Pasir Penyu dalam angka 2011,BPS

90

Page 103: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Sumber : Hasil analisa Kecamatan Pasir Penyu dalam angka 2011

Seiring dengan pertumbuhan pembangunan daerah, maupun

pembagunan sektor- sektor, maka permintaan akan energi khususnya

listrik akan terus meningkat.

Gambar 3.18 Foto Kondisi Jaringan Listik Di Kecamatan Pasir Penyu Sumber: Hasil Survei Kecamatan Pasir Penyu Tahun 2014

0 200 400 600 800 1000 1200

Pasir Keranji

Air Molek I

Candirejo

Air Molek II

Lembah Dusun Gading

Petalongan

Kembang Harum

Batu Gajah

Jatirejo

Serumpun Jaya

Tanjung Gading

Sekar Mawar

Tanah Merah

Gambar 3.17: Grafik Jumlah Rumah Tangga Menurut Sumber Penerangan dan Desa Tahun 2010

Bukan Listrik

Listrik Non PLN

PLN Non Meter

PLN

91

Page 104: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

3.3.6.4 Air Bersih

Air bersih merupakan kebutuhan yang sangat vital bagi kehidupan

manusia, sehingga air bersih ini harus dapat memenuhi standar kuantitas

dan kualitas untuk di konsumsi oleh manusia. Begitu pula halnya dengan

air bersih yang merupakan salah satu utilitas yang sangat vital, tanpa

adanya air bersih maka suatu kota tidak layak dihuni. Air bersih ini banyak

sekali kegunaanya diantaranya untuk keperluan air minu, mandi, memasak

dan untuk keperluan industri.

Untuk memenuhi kebutuhan air bersih masyarakat Kecamatan

Pasir Penyu menggunakan sumber air bersih yang berasal dari perigi

(sumur) dan sebagian dari PDAM Kabupaten Indragiri Hulu.

Tabel 3.19

Jumlah Rumah Tangga Menurut Sumber Air Minum dan Desa Tahun 2010

Desa/Kelurahan Sumber Air Minum

Jumlah PAM / Ledeng Sumur Sungai Hujan /

Lainnya Pasir Keranji 21 66 25 0 112 Air Molek I 859 716 33 7 1.615 Candirejo 360 956 3 3 1.322 Air Molek II 411 1 6 451 Lembah Dusun Gading 0 46 22 0 68 Petalongan 11 208 6 1 226 Kembang Harum 111 351 0 18 480 Batu Gajah 108 465 0 0 573 Jatirejo 0 343 3 0 346 Serumpun Jaya 25 112 37 0 174 Tanjung Gading 138 419 0 0 557 Sekar Mawar 68 898 0 0 966 Tanah Merah 210 259 0 0 469

Jumlah 1.944 5.250 130 35 73.59 Sumber : Kecamatan Pasir Penyu dalam angka 2011, BPS

92

Page 105: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

3.3.6.5 Persampahan

Sistem pengolahan sampah di Kecamatan Pasir Penyu ini

dilakukan melalui mekanisme sebagai berikut:

a. Pengelolaan sampah yang dilakukan oleh Kecamatan Pasir Penyu

b. Dari individu- individu yang mempunyai kesadaran dan bertanggung

jawab atas sampah – sampah organik atupun non organik yang

mereka hasilkan sendiri. yaitu dengan cara dibakar untuk mengurangi

volumenya.

Cara tersebut seharunya juga dibantu Lembaga atau instansi seperti

dengan bantuan dari :

a. LKMD menangani timbunan sampah di lingkungan permukiman

setempat di Kecamatan Pasir Penyu

b. Dinas kebersihan dan pertamanan serta dinas pasar bertanggung

jawab terhadap proses pengangkutan sampah dari TPS ke TPA

Karena Belum adanya TPA kecamatan, sehingga banyak warga yang

membuang sampah sembarangan dan sampah belum dikelola dengan baik, seperti

pada gambar dibawah ini.

Gambar 3.19 : Foto Persampahan Di Kecamatan Pasir Penyu

Sumber: Hasil Survei Di Kecamatan Pasir Penyu Tahun 2014

93

Page 106: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

3.3.6.6 Air limbah

Kabupaten Indragiri Hulu sampai dengan saat ini belum memilki

jaringan perpipaan air limbah, tetapi yang ada hanya pembuangan air dari

bekas mandi, mencuci, dan memasak yang di alirkan ke drainase , sungai

ataupun lubang- lubang resapan. Sedangkan tinja manusia dibuang melalui

septic tank atau cubluk.

Selain daerah perumahan , tangki septic tank digunakan juga di

tempat- tempat fasilitas umum , seperti perkantoran, pertokoan, terminal,

pendidikan dan lain lain. System on-site ini pada lingkungan permukiman

teratur serta pada bangunan/ daerah fasilitas umum pada umumnya dapat

mengatasi kebutuhan akan pembuangan air limbah manusia.

Namun secara umum hingga saat ini belum ada pemisah antara

saluran air hujan dengan saluran air limbah rumah tangga, sehingga pada

lokasi – lokasi yang memiliki system saluran buruk, limbah rumah tangga

terlihat menggenangi saluraan – saluran drainase atau pembuangan baik

yang buatan maupun alami, yang menimbulkan bau tidak sedap.

Prasarana pembuangunan limbah manusia umumnya hanya berupa

cubluk ataupun dengan tangki septic tanpa bidang resapan. Hal ini

disebabkan tidak tersedianya lahan yang cukup untuk pembuangan

tersebut. Bahkan pembuangan limbah juga ada yang dilakukan di sungai –

sungai terdekat.

Berdasarkan uraian tersebut di atas, maka kebutuhan

pengembangan prasarana pengelolaan air limbah / sanitasi lingkungan di

kabupaten Indragiri Hulu dapat dikelompokkan kedalam 3 jenis, yaitu:

1. Pengembangan prasarana on site individual

2. Pengembangan prasarana on site komunal

3. Pengembangan prasarana off site dengan system sewerage.

94

Page 107: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Pengembangan prasarana on site individual di peruntukkan bagi

daerah yang memiliki persil bangunan cukup luas sehingga terdapat cukup

ruang untuk membangun prasarana masing- masing bangunan. Begitu juga

dengan prasarana yang memenuhi persyaratan. Jenis prasarana untuk

kelompok ini ada 2, yaitu prasarana yang melayani banyak penduduk (

MCK, Jamban u/mum/ Jamak) seta prasarana JAGA dengan tancki septic

komunal. Adapun prasarana off site dengan system sewerage di

peruntukkan bagi daerah pusat kota yang memilki kepadatan bangunan

cukup tinggi.

Tabel 3.20

Jumlah Rumah Tangga Menurut Penggunaan Kakus/ Jamban Dan Desa Tahun 2010

Desa/Kelurahan Sumber Air Minum

Jumlah Jamban Sendiri

Jamban Bersama

Jamban Umum

Tanpa Jamban

Pasir Keranji 103 9 0 0 112 Air Molek I 1.436 103 4 72 1.615 Candirejo 1.280 37 0 5 1.322 Air Molek II 33 15 0 3 451 Lembah Dusun Gading 48 5 0 15 68 Petalongan 43 2 181 0 226 Kembang Harum 431 31 0 18 480 Batu Gajah 570 3 0 0 573 Jatirejo 302 33 0 11 346 Serumpun Jaya 111 31 25 7 174 Tanjung Gading 384 173 0 0 557 Sekar Mawar 948 16 0 2 966 Tanah Merah 43 0 1 35 469

Jumlah 6.522 458 211 168 7.359 Sumber : Kecamatan Pasir Penyu dalam angka 2011, BPS

Dari tabel tersebut dapat dilihat bahwa masyrakat Kecamatan Pasir

Penyu, lebih banyak menggunakan kakus/ jamban milik sendiri yaitu

sebanyak 6.522. Dan yang tanpa jamban yaitu 168 rumah tangga.

95

Page 108: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

3.3.6.7 Telekomunikasi

Telekomunikasi merupakan prasarana yang yang penting dalam

perkembangan suatu daerah, di Kecamatan Pasir Penyu sudah terdapat

jaringan kabel telepon rumah oleh PT. TELKOM meskipun belum semua

masyarakat yang terlayani, tetapi praasarana tersebut telah berfungsi

dengan baik pada kota Air Molek. Dan sebagai penunjang komunikasi

diikuti dengan jaringan telepon seluler dari berbagai perusahaan

telekomunikasi seperti Telkomsel, Indosat dan XL untuk lebih jelasnya

dapat dilihat pada tabel dibawah ini.

Tabel 3.21 Keberadaan Base Transceiver Station(BTS) dan Kekuatan Sinyal Telpon

Seluler Menurut Operator di Kecamatan Pasir Penyu Tahun 2012

Desa/Keluarahan Keberadaan

BTS

Kekuatan Sinyal Telkom

sel Indos

at XL Lainnya

1. Pasir Keranji Tidak Ada Ada Ada Ada Ada

2. Air Molek I Ada Ada Ada Ada Ada

3. Candirejo Ada Ada Ada Ada Ada

4. Air Molek II Ada Ada Ada Ada Ada

5. Lembah Dusun Gading Tidak Ada Ada Ada Ada Tidak Ada

6. Petalongan Tidak Ada Ada Ada Ada Tidak Ada

7. Kembang Harum Ada Ada Ada Ada Ada

8. Batu Gajah Ada Ada Ada Ada Ada

9. Jatirejo Tidak Ada Ada Ada Ada Tidak Ada

10. Serumpun Jaya Tidak Ada Ada Ada Ada Tidak Ada

11. Tanjung Gading Ada Ada Ada Ada Ada

12. Sekar Mawar Ada Ada Ada Ada Ada

13. Tanah Merah Ada Ada Ada Ada Ada

Sumber :Kecamatan Pasir Penyu dalam Angka 2013, BPS

96

Page 109: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Gambar 3.20 : Foto Jaringan Telekomunikasi Kecamatan Pasir Penyu

Sumber :Survei Lapangan Kecamatan Pasir Penyu tahun 2014

97

Page 110: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

3.3.7 Ketersediaan Sarana Pendukung

3.3.7.1 Sarana Perekonomian

Untuk meningkatkan perekonomian di Kecamatan Pasir Penyu, kegiatan

perekonomian serta kelengkapannya memiliki peran yang sangat penting.

Sebagai kawasan yang telah berekembang sejak lama, pemerintah

setempat menitikberatkan pembangunan bidang ekonomi pada sektor perdagangan

dan jasa yang di arahkan untuk memacu pengembangan sektor industr, angkutan,

komunikasi dan sektor perekonomian lainnya.

Kabupaten Indragiri Hulu telah banyak mengalami perkembangan dari

tingkat pembangunan kota. Dapat di lihat di Ibukota Kabupaten Indragiri Hulu,

Rengat. Telah banyak melakukan pembangunan seperti pasar modern dan gedung-

gedung baru dan tempat khusus lainnya.

Di lihat dari Situasi perekonomian di Kabupaten Indragiri Hulu saat ini

menunjukkan dari sektor perdagangan yang lebih menonjol, seperti membuka

warung/ kios. Hal ini di sebabkan sebagian besar mata pencaharian masyarakat

Kabupaten Indragiri Hulu adalah berdagang, khususnya untuk Air Molek sendiri

umumnya adalah berdagang. Selain wilayahnya yang strategis, merupakan lalu

lintas antar kota yang menghubungkan dengan Kota Teluk Kuantan, sehingga

memungkinkan bertambahnya income untuk Kecamatan Pasir Penyu sendiri.

Pesatnya perkembangan perekonomian di Kabupaten Indragiri Hulu, dapat

di lihat dengan meluasnya pusat jaringan komunikasi, pertanian, perdagangan, dan

yang paling utama sekali adalah listrik. Hal ini menunjukkan bahwa untuk

Indragiri Hulu telah menunjukkan peningkatan yang cukup signifikan dari sektor

pertumbuhan ekonomi. Hal ini pemerintah Kabupaten Indragiri Hulu telah

menggalakkan program untuk sektor- sektor tertentu seperti sektor perdagangan

dan jasa.

Untuk Kecamatan Pasir Penyu dapat terlihat pada tabel bahwa sarana

perekonomian yang paling besar adalah warung/ kios yaitu sebanyak 454 dan

98

Page 111: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

jumlah warung/ kios yang paling banyak berada di Desa/Kelurahan Air Molek 1

yaitu sebanyak 158 Warung/Kios. Kemudian terdapat kedai/rumah makan

sebanyak 264 unit yang paling banyak terdapat kedai/rumah makan berada di

Desa/Kelurahan Air Molek 1, jumlah pasar sebanyak 2 unit yang ada di

Desa/Kelurahan Air Molek 1 dan Candirejo. Sedangkan hotel dan penginapan

sebanyak 7 unit yang terdapat di Desa/Kelurahan Air Molek 1, Candirejo, Air

Molek 2, dan Tanjung Gading. Berikut penjelasan dapat dilihat dalam tabel di

bawah ini:

Tabel. 3.22

Jumlah Sarana Perekonomian Menurut Desa/Kelurahan di Kec. Pasir Penyu Tahun 2013

Nama Desa/Kelurahan Pasar

Toko/ Kios/

Warung Kelontong

Kedai / Rumah Makan

Hotel/ Penginapan

Pasir Keranji 0 9 1 0

Air Molek I 1 158 111 1

Candirejo 1 153 59 1

Air Molek II 0 47 23 3

Lembah Dusun Gading 0 3 0 0

Petalongan 0 14 0 0

Kembang Harum 0 5 21 0

Batu Gajah 0 11 13 0

Jatirejo 0 2 2 0

Serumpun Jaya 0 10 2 0

Tanjung Gading 0 3 5 2

Sekar Mawar 0 24 27 0

Tanah Merah 0 15 0 0

Jumlah 2 454 264 7

Sumber : Kecamatan Pasir Penyu dalam angka 2013

99

Page 112: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Gambar 3.21 Foto Sarana Perekonomian di Kecamatan Pasir Penyu

Sumber: Hasil Survei Di Kecamatan Pasir Penyu Tahun 2013

100

Page 113: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Gambar 3.22

Peta Sebaran Sarana Perekonomian di Kec. Pasir Penyu

101

Page 114: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

3.3.7.2 Sarana Sosial dan Budaya

Adapun sarana sosial yang ada di Kecamatan Pasir Penyu terbagi beberapa

jenis yaitu sarana pendidikan , sarana peribadatan , dan sarana kesehatan.

A. Sarana Pendidikan

Pendidikan merupakan suatu fasilitas yang mencerdaskan bangsa, oleh sebab

itu berhasil atau tidaknya pembangunan suatu bangsa di pengaruhi oleh tingkat

pendidikan penduduk tersebut. Semakin tinggi tingkat pendidikan penduduk akan

membawa pengaruh positif bagi masa depan berbagai kehidupan.

Dari fungsi dan peranannya sebagai pusat pendidika. Maka kelengkapan

fasilitas pendidikan turut menunjang pemerintah dalam mempersiapkan sumber

daya manusia yang handal dan berkualitas.

Di Kecamatan Pasir Penyu sendiri telah berdiri beberapa fasilitas pendidikan

yang didirikan baik oleh pemerintah maupun dari pihak swasta sudah termasuk

begitu lengkap.

Jumlah fasilitas pendidikan saat ini yang ada di Kecamatan Pasir Penyu

adalah, yaitu Taman Kanak – Kanak (TK), Sekolah Dasar (SD), Sekolah

Menengah Pertama (SMP) dan setingkat, Sekolah Menengah Atas (SMA) dan

yang setingkat. Untuk lebih jelasnya dapat dilhat table 2.026 dan Gambar.2.037.

102

Page 115: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Tabel 3.23

Jumlah Sekolah Menurut Jenis Sekolah di Kec. Pasir Penyu Tahun 2013

NO Desa/Kelurahan Tingkat Pendidikan

Jumlah TK SD MDA SMP MTS SMU MA SMK PT/Akademi

1 Pasir Keranji 1 1 1 0 0 0 0 0 0 3

2 Air Molek I 6 4 5 0 1 0 1 0 1 17

3 Candirejo 5 3 4 1 0 0 0 1 0 14

4 Air Molek II 0 1 1 0 0 0 0 0 0 2

5 Lembah Dusun Gading 0 0 0 1 0 0 0 0 0 1

6 Petalongan 0 1 1 0 0 0 0 0 0 2

7 Kembang Harum 2 2 1 0 0 0 0 0 0 5

8 Batu Gajah 1 1 1 1 1 0 1 0 0 6

9 Jatirejo 1 2 1 0 0 0 0 0 0 3

10 Serumpun Jaya 0 1 1 0 0 1 0 0 0 3

11 Tanjung Gading 1 1 1 1 0 0 0 0 0 4

12 Sekar Mawar 3 3 3 2 0 0 0 0 0 11

13 Tanah Merah 1 1 1 1 0 1 0 1 0 6

Jumlah 21 21 21 7 2 2 2 2 1 79

Sumber : Kantor Camat Pasir Penyu dalam angka 2013

103

Page 116: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Gambar 3.23 Foto Sarana Pendidikan Di Kecamatan Pasir Penyu

Sumber: Hasil Survei Di Kecamatan Pasir Penyu Tahun 2013

Berdasarkan data dan gambar diatas , dapat dilihat bahwa di Kecamatan

Pasir Penyu memiliki fasilitas sekolah yang cukup untuk menunjang

pembangunan dan pendidikan. Agar di masa akan datang Kecamatan Pasir Penyu

mampu bersaing dengan kecamatan lainnya serta lebih meningkatkan dalam

fasilitas sarana maupun prasarana.

Untuk mempemudah melihat letak ataupun posisi sarana tersebut berikut

disajikan peta sebaran sarana pendidikan Kecamatan Pasir Penyu pada gambar

sebagai berikut:

104

Page 117: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Gambar 3.24

Peta sebaran sarana pendidikan Kecamatan Pasir Penyu

105

Page 118: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

B. Sarana Kesehatan

Dalam pembangunan di bidang kesehatan bertujuan untuk semua

masyarakat dapat memperoleh pelayanan kesehatan secara mudah, murah, dan

merata. Dengan tujuan tersebut diharapkan akan tercapai derajat kesehatan

masyarakat yang lebih baik, ini berdasarkan jenjang pelayanan fasilitas kesehatan

yang telah ditetapkan. Maka dalam hal ini keberadaan fasilitas kesehatan di

Kecamatan Pasir Penyu ini sudah cukup lengkap. Keberadaan fasilitas kesehatan

ini ditunjang dari tenaga pendukung kesehatan diantaranya dokter praktik, bidang

praktik, took obat dan lainnya.

Adapun jumlah fasilitas kesehatan di Kecamatan Pasir Penyu dapat di lihat

penjelasan di dalam tabel sebagai berikut:

Tabel 3.24

Jumlah Sarana Kesehatan Menurut Desa/Kelurahan di Kec. Pasir Penyu

Tahun 2013

NO Desa/Kelurahan Rumah Sakit

Rumah Bersalin Puskesmas Puskesmas

Pembantu Jumlah

1 Pasir Keranji 0 0 0 0 0 2 Air Molek I 0 0 0 0 0 3 Candirejo 0 0 0 0 0 4 Air Molek II 0 0 1 0 1 5 Lembah Dusun Gading 0 0 0 0 0 6 Petalongan 0 0 0 0 0 7 Kembang Harum 1 0 0 0 1 8 Batu Gajah 0 0 0 1 1 9 Jatirejo 0 0 0 0 0 10 Serumpun Jaya 0 0 0 0 0 11 Tanjung Gading 0 1 0 0 1 12 Sekar Mawar 0 1 0 0 1 13 Tanah Merah 0 0 0 0 0

Jumlah 1 2 1 1 5

106

Page 119: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Sambungan Tabel 3.24

Sumber : Kantor Camat Pasir Penyu dalam angka 2013

Gambar 3.25 Foto Sarana Kesehatan Di Kecamatan Pasir Penyu

Sumber: Hasil Survei di Kecamatan Pasir Penyu Tahun 2013

No Desa/Kelurahan Tempat Praktek Dokter

Tempat Praktek Bidan Poskesdes Polindes Posyandu Jumlah

1 Pasir Keranji 0 0 0 0 2 2 2 Air Molek I 3 1 0 0 4 8 3 Candirejo 3 2 0 0 2 7 4 Air Molek II 1 1 0 0 4 6 5 Lembah Dusun Gading 0 0 0 0 1 1 6 Petalongan 0 0 0 0 1 1 7 Kembang Harum 1 0 0 0 2 3 8 Batu Gajah 0 1 0 0 2 3 9 Jatirejo 0 1 0 0 3 4

10 Serumpun Jaya 0 0 0 0 1 1 11 Tanjung Gading 1 1 0 0 2 4 12 Sekar Mawar 1 1 0 0 2 4 13 Tanah Merah 0 0 0 0 1 1 Jumlah 10 8 0 0 27 45

107

Page 120: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Gambar 3.26

Peta sebaran sarana kesehatan Kecamatan Pasir Penyu

108

Page 121: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

C. Sarana Peribadatan

Peribadatan merupakan suatu tempat untuk beribadah memenuhi

kebutuhan rohani. Kehidupan dan kerukunan umat beragama ini akan semakin

baik apabila tersedia fasilitas yang memadai. Selain itu adanya dukungan prinsip

kesadaran hidup berdampingan atas dasar saling menghormati eksistensi masing –

masing umat beragama akan menciptakan harmonisasi peran massif bagi

kepentingan semua golongan.

Fasilitas peribadatan yang berada di Kecamatan Pasir Penyu ini di

dominasi oleh bangunan ibadah umat islam, karena dari jumlah total penduduk

Kecamatan Pasir Penyu adalah pemeluk agama islam. Adapun jumlah bangunan

tempat ibadah umat islam yang ada di Kecamatan Pasir Penyu sebanyak 26 unit

masjid dan surau/ langgar sebanyak 48 unit. Untuk lebih jelasnya dapat dilihat

tabel 3.25 dan Gambar.3.24.

109

Page 122: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Tabel 3.25

Jumlah Tempat Ibadah Menurut Desa di Kecamatan Pasir Penyu Tahun

2013

No Desa/Kelurahan Masjid

Mushola/

Gereja

Vihara/

Jumlah Surau/ Klenteng

Langgar 1 Pasir Keranji 1 3 0 0 4

2 Air Molek I 5 7 0 0 12

3 Candirejo 3 4 4 0 11

4 Air Molek II 1 3 0 0 4

5 Lembah Dusun Gading 1 0 0 0 1

6 Petalongan 2 3 0 0 5

7 Kembang Harum 2 3 0 0 5

8 Batu Gajah 2 3 0 0 5

9 Jatirejo 2 2 0 0 2

10 Serumpun Jaya 1 3 0 0 4

11 Tanjung Gading 3 3 1 0 7

12 Sekar Mawar 1 5 2 0 8

13 Tanah Merah 2 4 1 0 7

Jumlah 26 43 8 0 75 Sumber : Kantor Camat Pasir Penyu dalam angka 2013

Gambar 3.27 Foto Sarana Peribadatan Di Kecamatan Pasir Penyu

Sumber: Hasil Survei Di Kecamatan Pasir Penyu Tahun 2014

110

Page 123: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Gambar 3.28

Peta sebaran sarana peribadatan Kecamatan Pasir Penyu

111

Page 124: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

D. Sarana Budaya dan Olah Raga

Kecamatan Pasir Penyu memiliki sarana budaya berupa beberapa cabang

olah raga dan memiliki fasilitas seperti lapangan olah raga. Fasilitas olah raga

yang ada di Kecamatan Pasir Penyu ini sudah cukup lengkap, dimana fasilitas

Bola voli lebih banyak di banding fasilitas olah raga yang lainnya yaitu sebanyak

39 unit, Bulu tangkis sebanyak 25 unit, untuk sepak bola sebanyak 10 unit, futsal

7 unit dan bola basket sebanyak 6 unit. Fasilitas bermain ini tersebar di setiap

desa/kelurahan yang ada di Kecamatan Pasir Penyu. Ini dapat dilihat dari tabel

dan gambar sebagai berikut:

Tabel 3.26

Jumlah Fasilitas / Lapangan Olah Raga Menurut Jenis Desa/Kelurahan di

Kec. Pasir Penyu Tahun 2013

No Desa/Kelurahan Sepak Bola

Bola Voli

Bulu Tangkis

Bola Basket Futsal Jumlah

1 Pasir Keranji 1 3 1 0 1 6 2 Air Molek I 1 1 5 0 1 8 3 Candirejo 1 3 1 0 1 6 4 Air Molek II 1 3 0 0 1 5 5 Lembah Dusun Gading 0 2 0 0 0 2 6 Petalongan 1 4 0 0 1 6 7 Kembang Harum 0 1 0 0 0 1 8 Batu Gajah 1 3 1 1 1 7 9 Jatirejo 1 1 1 0 0 3 10 Serumpun Jaya 0 2 2 0 0 4 11 Tanjung Gading 1 3 6 0 1 10 12 Sekar Mawar 2 3 3 2 0 10 13 Tanah Merah 0 10 5 3 0 18

Jumlah 10 39 25 6 7 86 Sumber : Kantor Camat Pasir Penyu dalam angka 2013

112

Page 125: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Gambar 3.29

Foto Sarana Sarana Budaya dan Olahraga Di Kecamatan Pasir Penyu

Sumber: Hasil Survei Di Kecamatan Pasir Penyu Tahun 2014

3.3.8 Transportation

Transportasi adalah suatu proses pemindahan melalui jalur perpindahan

baik melalui prasarana alami seperti udara, sungai, laut atau buatan manusia (man

made) seperti jalan raya, jalan rel dan jalan pipa. Transportasi atau transpor juga

diartikan sebagai tindakan atau kegiatan mengangkut atau memindahkan muatan

(barang dan orang) dari suatu tempat ke tempat lain, atau dari tempat asal ke

tempat tujuan. Tempat asal dapat merupakan daerah produksi, dan tempat tujuan

adalah daerah konsumen (pasar). Objek yang diangkut dapat berupa orang

ataupun barang dengan menggunakan alat / sarana angkutan serta sistem

pengaturan dan kendali tertentu yakni adanya manajemen lalu lintas, sistem

operasi, maupun prosedur perangkutan. Dalam sistem transportasi, jalan

merupakan unsur yang paling mendukung keberlangsungan sarana transportasi.

Menurut Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 22 tahun 2009

tentang lalu Lintas dan Angkutan Jalan, yang dimaksud jalan adalah prasarana

transportasi darat yang meliputi segala bagian jalan, termasuk bangunan

pelengkap dan perlengkapannya yang diperuntukkan bagi lalu lintas, yang berada

pada permukaan tanah, di atas permukaan tanah, di bawah permukaan tanah

dan/atau air, serta di atas permukaan air, kecuali jalan kereta api, jalan lori, dan

jalan kabel.

113

Page 126: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Dikecamatan Pasir Penyu terdapat sebuah terminal yang bernama Sri

Gading dan Terminal ini tergolong dalam terminal Tipe C, terminal ini belum

berfungsi secara optimal dimana mobil ̵ mobil angkutan tidak memasuki terminal

namun hanya berhenti didepan terminal untuk menunggu penumpang. Sehingga

pada dalam terminal diisi oleh pedagang kaki lima, dimana semestinya pedagang

ini berjualan pada pasar yang ada dibelakang terminal. Kondisi ini menyebabkan

pasar yang ada dibelakang terminal tidak berfungsi dengan baik dan tidak

terkelola. Adapun kondisi terminal Bus Sri Gading tersebut yaitu dapat dilihat

pada gambar berikut.

Gambar 3.30

Foto Kondisi Terminal Bus Sri Gading Air Molek Kecamatan Pasir Penyu

Sumber : Hasil Survey tahun 2014

114

Page 127: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Selanjutnya untuk melihat kendaraan yang melewati terminal ini yaitu dikelompokkan berdasarkan jenis angkutannya dan nama PO nya dapat dilihat pada tabel berikut ini.

Tabel 3.27

Jumlah Kendaraan Keluar Masuk Terminal Sri Gading Air Molek Tahun 2013

No. Nama PO Jenis Angkutan Jumlah Kendaraan Jumlah Orang

AKAP AKDP ANDES Keluar Masuk 1. KURNIA - X - 804 6.432 2. MUSTRANS - X - 550 5.460 3. INDAH KARYA - X - 122 740 4. NUSANTARA - X - 456 3.196 5. RANAH MAKMUR - X - 168 1.350 6. SILVANA - X - 420 3.785 7. MUDA RAYA - X - 145 1.460 8. KOPADAR - - X 3.465 17.330 9. GERBANG SARI - - X 346 1.730 10. INDRA X - - 528 7.920 11. TAMPALO X - - 432 6.480 12. HALMAHERA X - - 286 8.583 13. PUTRA INHIL X - - 260 4.681 14. PMH X - - 80 2.000 15. PMS X - - 88 1.760 16. PT. RAPI x - - 10 255

Sumber : Dinas Perhubungan Kabupaten Indragiri Hulu

115

Page 128: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Dan untuk kegiatan perekonomian ataupun untuk distribusi barang

dikecamatan pasir penyu terdapat terminal barang . Dimana terminal ini

merupakan tempat dikumpulkannya barang ̵ barang yang datang dari luar daerah ,

dari tempat inilah baru kemudian barang ̵ barang tersebut disalurkan ke toko ̵ toko

menggunakan becak motor dan mobil pick up yang telah bekerjasama dengan

pihak toko pemilik barang tersebut. Adapun kondisi terminal barang ini yaitu

dapat dilihat pada gambar berikut ini.

Gambar 3.31

Foto Kondisi Terminal Barang Air Molek Kecamatan Pasir Penyu

Sumber : Hasil Survey tahun 2014

116

Page 129: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Selain menggunakan transportasi darat dikecamatan pasir penyu

penduduknya juga memanfaatkan transportasi air yaitu untuk kegiatan

penyeberangan untuk melihat kondisi eksistingnya dapat dilihat pada gambar

Selain Transportasi darat dikecamatan ini juga terdapat transportasi sungai

dan penyeberangan. Transportasi ini merupakan transportasi yang digunakan

masyarakat yang tinggal diseberang sungai Indragiri letak pelabuhan

penyeberangan ini berada dibelakang pasar Air Molek, dengan kondisi yang

cukup memprihatinkan karena tidak adanya tempat tunggu bagi penumpang.

Gambar 3.32 Foto Kondisi Pelabuhan Penyeberangan Air Molek Kecamatan Pasir Penyu

Sumber : Hasil Survey tahun 2014

Kemudian untuk melihat sebaran letak dari prasarana transportasi serta kondisi ini dapat dilihat pada peta berikut ini.

117

Page 130: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Gambar 3.33

Peta Sebaran Prasarana Transportasi Kecamatan Pasir Penyu

118

Page 131: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

BAB IV

METODOLOGI PENDEKATAN STUDI

4.1 KERANGKA BERFIKIR

Kecamatan Pasir Penyu merupakan salah satu kecamatan yang memiliki

tingkat kepadatan penduduk yang tinggi di Kabupaten Indragiri Hulu. Dengan

tingkat kepadatan penduduk yang tinggi tentu mempengaruhi tingkat kepadatan

lalu lintas dari segi transportasi karena dengan semakin padat penduduk maka

kegiatan manusia atau pergerakan manusia akan semakin tinggi pula.

Melihat hal ini maka permasalahan pada sektor transportasi tersebut perlu

adanya pengkajian yang lebih mendalam agar ditemukannya suatu solusi yang

dapat mengatasi ataupun setidaknya mengurangi dampaknya. Hal yang pertama

dilakukan yaitu mengidentifikasi kondisi eksisting dari Kecamatan Pasir Penyu

mulai dari kondisi fisik, demografi, utilitas, perekonomian hingga kondisi

transportasi tentunya.

Dari hal tersebut kemudian dianalisis berdasarkan data dan metode yang

digunakan dalam menganalisisnya. Sehingga akan didaptkan masing-masing

program rencana yang saling berhubungan, dimana tujuan untamanya yaitu

menciptakan sistem transportasi terpadu Kecamatan Pasir Penyu. Namun untuk

lebih jelasnya mengenai kerangka berfikir dari studi ini yaitu dapat dilihat pada

gambar 4.1 dibawah ini.

119

Page 132: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Sumber : Hasil analisa tahun 2014

Gambar.4.1 Kerangka Pikir Peengembangan Kec. Pasir Penyu Berbasis Transportasi

Rencana Pengembangan

Sistem Transportasi

Terpadu Kecamatan Pasir

Penyu

Analisis A. Analisis Kependudukan 1. Proyeksi Penduduk 2. Analisis Kepadatan Penduduk 3. Analisis Distribusi Penduduk B. Analisis Fisik dan Spasial 1. Analisis Deskriptif Kondisi Fisik 2.Analisa Pola Penggunaan Lahan C. Analisis Sarana dan Prasarana 1. Analisis Sarana • Kebutuhan Sarana Pendidikan • Kebutuhan Sarana Kesahatan • Kebutuhan Sarana Peribadatan • Kebutuhan Sarana Olah Raga • Kebutuhan Sarana Perekonomian 2. Analisis Prasarana • Analisis Jaringan Jalan • Analisis Jaringan Listrik • AnalisisJaringan Drainase • Analisis Air Bersih • Analisis Persampahan D. Analisis Transportasi 1. Analisis Kepadatan lalu lintas 2. Analisis Struktur Jaringan Jalan 3. Analisis Pemilihan moda 4. Analisis Pemilihan rute E. Analisis Perekonomian 1. Analisis Struktur Ekonomi 2. Analisis Laju Pertumbuhan

Persiapan

1. Mobilisasi Kelompok 2. Kajian Literatur 3. Pendahuluan

Metodologi 4. Penyusunan

pembagian Kerja 5. Check List Data 6. Survey Pendahuluan

Rona Wilayah Studi A. Kependudukan 1. Jumlah Penduduk 2. Kepadatan Penduduk 3. Distribusi Penduduk 4. Struktur Penduduk B. Fisik dan Spasial 1.Topografi 2.Geografi 3.Hidrologi 4.Penggunaan Lahan C. Sarana dan Prasarana 1. Sarana • Sarana Pendidikan • Sarana Kesahatan • Sarana Peribadatan • Sarana Olah Raga • Sarana Perekonomian 2.Prasarana • Jaringan Jalan • Jaringan Listrik • Jaringan Drainase • Air Bersih • Persampahan D. Transportasi 1.Kepadatan lalu lintas 2.Struktur Jaringan Jalan 3.Pemilihan moda 4.Pemilihan rute E. Perekonomian 1.Struktur Ekonomi 2.Laju Pertumbuhan

LATAR BELAKANG

Belum optimalnya Sistem Transportasi

Kecamatan Pasir Penyu

PENYUSUNAN LAPORAN STUDIO

PERENCANAAN KOTA

TUJUAN

Menciptakan Sistem Transportasi yang Terpadu

dan Berkesinambungan

120

Page 133: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

4.2 PENDEKATAN STUDI

4.2.1 Pendekatan Normatif

Pendekatan normative bagi Kevin Lynch dalam “Good CityForm”

menguraikan hubungan-hubungan yang dapat digeneralisasi antara nili-nilai

manusia dan bentuk tempat tinggal atau bagaimana mengetahui sebuah kota yang

baik dengan melihat kota lainnya (1984:37), tetapi berkembang menjadi tidak

terkendali menjadi suatu kekelituan naturalistic. John Lang (1987) juga melihat

teori normative sebagai penentu untuk kegiatan tetapi dalam bentuk yang

prinsipil, standar-standar dan manifesto yang menuntun kegiatan.Pendekatan

normative berisi petunjuk-petunjuk untuk bertindak melalui standar-standar,

manifesto dan prinsip-prinsip perancangan dan filosofi-filosofi (Alan Johnson,

1994).Karena terori ini berkaittan dengan dunia “sebagaimana mestinya” maka

biasanya cenderung merupakan pertanyaan sebagai petunjuk merancang.Dalam

hal ini normative diartikan sebagai norma-norma, aturan-aturan, kaidah-kaidah

dan prinsip-prinsip.

Jadi, pendekatan normative adalah pendekatan yang bersumber dari aturan

dan norma-norma yang berlaku dalam melakukan berbagai hal diatas dasar

hokum yang berlaku.

4.2.2 Pendekatan Deskriptif

Beberapa definisi dari teori deskriptif :

a. Pendekatan yang memberikan keteranggan tentang mengapa atau

bagaimana suatu fenomena itu terjadi.

b. Pendekatan yang meringkas hubungan antara berbagai faktta, konsep

dan fenomena.

c. Pendekatan yang menentukan dan menyeleksi fakta-fakta yang

akan dipelajari serta membuang data-data yang tidak relevan.

d. Pendekatan ya n g m e nu n j uk k an area-area tertentu yang relevan,

n a mu n b e lum dikerjakan sehingga memungkinkan perlunya studi

lebih lanjut.

e. Pendekatan yang menggunakan teori yang sudah ada.

121

Page 134: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

f. Pendekatan tentang fakta-fakta yang belum diketahui kondisinya pada

masa yangakan datang. Dalam perkembangan dan pengujian teori

sebaiknya memperhatikan mekanisme hubungan kekuatan personal

dan situasional. Sejak Lewn bekerja diawal 1930-an perilaku

lingkungan nyata telah terlihat sebagai gabungan produk antara

kekuatan personal dan factor situasional, dalam melibatkan aturan

social dan definisi social tentang lingkungan.

Jadi, pendekatan deskriptif merupakan pendekatan berupa penjelasan

terhadap suatu variable yang akan diobservasi.

4.2.3 Pendekatan Kuantitatif

Pendekatan kuantitatif merupakan pendekatan yang didalamnya berisikan

data-data numerik ataupun angka dengan menggunakan berbagai metode dan

perhitungan rumus dalam menetukan hasilnya. Dalam pendekatan ini suatu

variabel akan dapat ditentukan dengan pasti karena menggunkan perhitungan

matematika dalam menyimpulkan hasil penelitian.

4.3 TAHAPAN PELAKSANAAN STUDI

4.3.1 Tahap Persiapan

Sebelum melakukan kegiatan pembuatan laporan Studio Perencanaan

Kota maka harus melakukan persiapan-persiapan terlebih dahulu. Persiapan yang

dilakukan antara lain:

1) Mengkonsep rencana atau program yang akan dibuat pada pekerjaan

studio, seperti menyusun daftar-daftar kuisioner, membuat ceklist data,

dan lain-lain.

2) Pengurusan Surat Izin Survey

Surat izin ini di tujukan ke kantor Kesbanglinmas Kabupaten Indragiri

Hulu. Kemudian setelah itu surat izin di bawa ke Kantor Camat

Kecamatan Pasir Penyu. Surat izin ini di berguna untuk pengambilan data

di Kantor Pemerintahan seperti Bappeda, BPS, Dinas PU, Dinas

122

Page 135: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Perhubungan, Kantor Camat Pasir Penyu dan lainnya sesuai data yang di

perlukan untuk bahan dari laporan yang akan di kerjakan.

4.3.2 Tahap Pengumpulan Data

4.3.2.1 Data Primer

Data primer merupakan data yang diperoleh secara langsung dari

survei lapangan, dan diperoleh dengan cara :

a. Observasi Lapangan

Observasi adalah suatu metode pengumpulan data dimana peneliti

mencatat informasi sebagaimana yang mereka saksikan selama

penelitian. Penyaksian terhadap penelitian itu bisa berupa melihat,

mendengar, merasakan kemudian dicatat seobjektif. Proses

pengamatan itu sendiri terdiri atas:

1. Persiapan memasuki latihan

2. Memasuki lingkungan penelitian

3. Memulai interaksi

4. Pengamatan dan pencatatan

5. Menyelesaikan tugas lapangan

b. Wawancara

Teknik wawancara, yaitu melakukan tanya jawab kepada penduduk

dan staf pemerintahan untuk memperoleh informasi atau data.

Wawancara merupakan suatu proses interaksi dan komunikasi.

Wawancara dibuat dalam bentuk kuesioner yang telah disiapkan.

Wawancara dengan responden dilakukan dalam situasi yang sesuai.

Wawancara dibuka dengan perkenalan dan penciptaan suasana yang

kondusif, kemudian pertanyaan diajukan. Biasanya catatan dibuat

singkat agar tidak memutus proses wawancara. Berdasarkan catatan

singkat itu, disusunlah catatan yang lebih lengkap dan terperinci.

123

Page 136: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

4.3.2.2 Data Sekunder

Data-data yang di dapat dari Kantor Pemerintahan seperti Badan

Pusat Statistik, Kantor Camat Pasir Penyu, Kantor Bappeda, Dinas PU,

maupun data-data yang didapat dari internet yang berkaitan dengan

Kecamatan Pasir Penyu.

4.3.3 Tahap Analisis Data

Tahap analisis data merupakan tahap yang bertujuan untuk menghasilkan

proyeksi-proyeksi dari data dan dari proyeksi tersebut akan di dapatkan rencana-

rencana dimana pada masing-masing sektor saling berhubungan dan mempunyai

tujuan utama yaitu terciptanya sistem transportasi terpadu dan berkesinambungan

pada Kecamatan Pasir Penyu.

Kemudian dari analisis makro ini akan diuraikan persektor atau analisis

mikro yang masing-masing sektor memiliki tujuan tersendiri dan menghasilkan

beberapa rencana-rencana yang selanjutnya dijelaskan pada matriks. Dimana

didalam matriks ini dijelaskan analisis apa saja yang digunakan pada analisis

sektor tersebut, selanjutnya pengertian analisis, input, proses dan output dari

analisis-analisis tersebut. Selanjutnya adapun kerangka analisis makronya yaitu

sebagai berikut.

124

Page 137: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau
Page 138: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

4.3.3.1 Kerangka Analisa Mikro Kependudukan

Demografi atau kependudukan merupakan bagian analisa yang

penting dalam penentuan suatu rencana sebab analisa lainnya dipengaruhi

oleh analisa penduduk, oleh sebab itu data kependudukan yang didapatkan

haruslah data yang valid agar proyeksi yang didapatkan juga valid.

Sehingga pada analisa berikutnya tingkat kesalahan akan semakin kecil.

Adapun kerangka analisa dan matriks analisa dari sektor kependudukan

yaitu sebagai berikut.

Analisis Kependudukan

Analisis Proyeksi Penduduk

• Data Jumlah Penduduk

• Data Luas Wilayah

• Proyeksi Jumlah Penduduk

• Proyeksi Kepadatan Penduduk

• Proyeksi Persebaran Penduduk

Pemerataan Kepadatan Persebaran Penduduk

Analisis Kepadatan Penduduk

Analisis Persebaran Penduduk

Data Jumlah Penduduk Data Jumlah Penduduk

Gambar 4.3 Kerangka Analisa Mikro Kependudukan

Sumber : Hasil analisa tahun 2014

126

Page 139: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Tabel 4.1

Matriks Kerangka Analisa Mikro Sektor Kependudukan

No. Analisis Pengertian dan Tujuan

Input Proses Output

1. Analisis Jumlah Penduduk

Pengertian : Analisis Jumlah Penduduk Merupakan Analisis proyeksi penduduk Tujuan : Untuk Memperkirakan Jumlah Penduduk dimasa yang akan datang

Data Jumlah Penduduk

Analisis Proyeksi Geometri Rumus : Pt =P0 + (1+r)t

Keterangan : Pt = Penduduk pada tahun t Po =Penduduk pada tahun dasar 1 = Konstanta r = Rasio / pertumbuhan penduduk n = Periode waktu tahun

Jumlah Penduduk pada tahun yang diproyeksikan

2. Analisis Kepadatan Penduduk

Pengertian : Analisis mengenai tingkat kepadatan penduduk Tujuan : Untuk mengukur tingkat kepadatan penduduk

• Data Jumlah Penduduk

• Data Luas Wilayah

Kepadatan Penduduk = Jlh Penduduk(Jiwa) Luas Wilayah (Ha) Kriteria kepadatan penduduk adalah :

0 - 99 jiwa/Ha = Rendah

100 – 200 jiwa/Ha = Sedang

201 –400 jiwa/Ha = Padat

> 400 jiwa/Ha = Sangat Padat

Kepadatan Penduduk Untuk tahun yang diperlukan datanya

127

Page 140: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

3. Analisis Persebaran Penduduk

Pengertian : Analisis Mengenai Tingkat konsentrasi persentase penduduk pada suatu desa/kelurahan terhadap jumlah penduduk kecamatan Tujuan : Untuk mengetahui Pembagian persebaran penduduk

Data Jumlah Penduduk

Persentase jumlah penduduk desa = Jumlah penduduk desa x 100% Jumlah Penduduk Kecamatan

Persentase penduduk pada masing-masing desa/kelurahan

Sumber : Hasil Analisa tahun 2014

128

Page 141: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

4.3.3.2 Kerangka Analisa Mikro Spasial

Analisa spasial atau analisis keruangan yang dilakukan yaitu terhadap

komponen fisik lahan peruntukan seperti membandingkan jumlah persentase luas

antara kawasan lindung dengan budidaya di Kecamatan Pasir Penyu pada tahun

eksisting (2014) dengan peta yang ada, sehingga dapat disimpulkan melalui

deskripsi hasil analisa. Selain itu juga bisa membuat peta rancana kawasan dengan

metode overlay pemetaan sesuai dengan standar. Adapun tahapan analisis untuk

analisis spasial ini yaitu sebagai berikut.

Sumber : Hasil analisa tahun 2014

Rencana Pemanfaatan lahan yang belum terbangun dengan

memperhatikan struktur tanah, batuan , dan

sumber air.

Gambar 4.4 Kerangka Analisa Mikro Spasial

Penggunaan Lahan

Analisis Pola Penggunaan Lahan

Topografi Hidrologi Geologi Klimatologi

Analisis Deskriptif

Gambaran Kondisi Fisik Kecamatan

Rencana Spasial

Analisis Spasial

129

Page 142: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Tabel 4.2

Matriks Kerangka Analisa Mikro Sektor Spasial

No. Analisis Pengertian dan Tujuan

Input Proses Output

1. Analisis Guna Lahan

Pengertian : Analisis tentang pola penggunaan lahan Tujuan : Untuk mengetahui pembagian kawasan lindung dan kawasan budidayanya

• Data penggunaan lahan

• Peta penggunaan lahan eksisiting

• Kebijakan penggunaan lahan

• Tinjauan kebijakan • Overlay peta • Perhitungan persentase kawasan lindung

dan kawasan budidaya kawasan lindung = luas kawasan lindung x 100 % (luas lindung +budidaya) kawasan budidaya = luas kawasan lindung x 100 % (luas lindung +budidaya)

Pola penggunaan lahan Persentase kawasan lindung dan kawasan budidaya

2. Analisis Spasial Pengertian : Analisis kondisi fisik kawasan Tujuan : Untuk mengetahui karakteristik kawasan secara fisik

• Topografi • Hidrologi • Geologi • Klimatologi

• Analisis Deskriptif Karakteristik fisik kawasan

Sumber:Hasil Analisa tahun 2014

130

Page 143: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

4.3.3.3 Kerangka Analisa Mikro Sarana Prasarana

Adapun elemen dari sarana yang akan dianalisis nantinya

adalah sarana perekonomian dan sosial budaya. Pada masing-

masing elemennya analisis yang digunakan berbeda (formula

berbeda). Tetapi secara umum metode yang digunakan adalah

metode proyeksi kebutuhan untuk tahun rencana. Adapun kerangka

analisa dan matriks analisanya yaitu sebagai berikut.

Sumber : Hasil analisa tahun 2014

Gambar 4.5 Kerangka Analisis Mikro Sektor Sarana Prasarana

• Identifikasi keadaan Drainase

• Identifikasi Jenis, Panjang , hirarki, fungsi dan status Jalan yang ada.

• Identifikasi Jaringan Air Bersih

• Identifikasi jangkauan pelayan prasarana Jaringan listrik

• Jalan • Drainase • Air bersih • Listrik

Analisis Sarana Prasarana

• Sampah

Analisis Prasarana Analisis Sarana

• Foto Lapangan • Data panjang

jalan dan drainase

• Proyeksi Timbulan Sampah

• Data Jumlah

Sarana • Standar Sarana • MUSRENBANG

• Identifikasi ketersediaan sarana

• Proyeksi kebutuhan sarana

• Pemenuhan Kebutuhan Sarana

• Memperluas jangkauan prasarana

• Peningkatan kualitas pelayanan

Rencana Pengembangan Sarana Prasarana

131

Page 144: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Tabel 4.3

Matriks Kerangka Analisa Mikro Sektor Sarana Prasarana

No. Analisis Pengertian dan Tujuan Input Proses Output

1. Analisis Sarana • Sarana

Perekonomian • Sarana Sosial

Budaya

Pengertian : Analisis tentang kebutuhan sarana pada kawasan studi Tujuan : Untuk mendapatkan proyeksi kebutuhan sarana pada tahun rencana

• Data Jumlah Sarana Perekonomian

• Data Jumlah Sarana Sosial dan Budaya

- Pendidikan - Peribadatan - Kesehatan - Olahraga dan

budaya

Sarana X = Jumlah penduduk tahun x Standar penduduk X = jenis sarana x = tahun rencana (proyeksi)

Jumlah Sarana tahun rencana

2. Analisis Prasarana • Jalan • Drainase • Listrik • Air bersih • Persampahan

Pengertian : Analisis tentang kebutuhan Prasarana pada kawasan studi Tujuan : Untuk mengidentifikasi kebutuhan pengembangan prasarana

• Data Prasarana jalan Panjang, status dan fungsinya

• Data Prasarana Drainase

• Data Prasarana listrik

• Data prasarana air bersih

• Data prasarana persampahan

• Analisis jaringan jalan berdasarkan status dan fungsinya

• Analisis jaringan drainase • Analisis kebutuhan listrik

- Kebutuhan Rumah Tangga = 𝐾𝐾𝐾𝐾 𝑥𝑥 900 𝑤𝑤𝑤𝑤𝑤𝑤𝑤𝑤 𝑥𝑥 𝑤𝑤𝑤𝑤𝑡𝑡𝑡𝑡𝑡𝑡𝑤𝑤 𝑝𝑝𝑡𝑡𝑝𝑝𝑤𝑤𝑝𝑝𝑤𝑤𝑝𝑝𝑤𝑤𝑝𝑝

1000

Keterangan : 1 KK = 4 Jiwa Asumsi daya listrik 1 KK = 900 watt Target pelayanan = 100 %

Kebutuhan prasarana pada tahun rencana

132

Page 145: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

- Kebutuhan Sosial ekonomi

= 20 % x kebutuhan Rumah Tangga

- Kebutuhan Jalan = 20 % x kebutuhan Rumah Tangga

• Analisis Air bersih Kriteria standar air bersih - Kebutuhan minimal rumah

tangga 60 liter/ orang / hari

- Kebutuhan kegiatan jasa dan

pelayanan umum adalah 30%

dari kebutuhan rumah tangga

- Kebocoran diperkirakan 20%

- Pelayanan pada hari puncak

125%

• Analisis Persampahan

Sumber:Hasil Analisa tahun 2014

133

Page 146: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Dari tabel matriks diatas dapat dilihat pada proses analisa sarana tedapat

variabel standar penduduk, dimana pada setiap jenis sarana memiliki standar

pelayanan penduduknya berbeda-beda sehingga untuk melihat standar minimum

penduduk tersebut pada masing-masing jenis sarana dapat dilihat pada tabel-tabel

di bawah ini.

Tabel 4.4 Kriteria Fasilitas Perekonomian

Sumber : Teknik Analisis Regional

Tabel 4. 5 Kriteria Fasilitas Pendidikan

Sumber : Teknik Analisis Regional

No Jenis

Sarana Pendidikan

Standar Pendud

uk

Luas Lahan Kriteria Keterangan

1

TK 1.000 1.200

Lokasi sebaiknya di tengah kelompok keluarga. Radius pencapaian < 500 m.

Standar 35-40 murid/ kelas. ( 2 ruang kelas)

2

SD

1.600

1.500

Lokasi sebaiknya di tengah sekelompok keluarga. Radius pencapaian 1.000 m

40 murid / kelas (6 ruang kelas)

3

SMP

4.800

10.000

Lokasi di gabungkan dengan lapangan. Radius pencapaian 1.500 m

30 murid/ kelas ( 6 ruang kelas)

4 SMA 4.800 20.000 Lokasi di gabung dengan lapangan. Radius pencapaian 1.500 m

30 murid/ kelas (6 ruang kelas)

No Jenis Sarana Perekonomian

Minimum Penduduk

(jiwa)

Luas Lahan Kriteria Keterangan

1 Warung 250 100m2 Di tengah kelompok

permukiman

Radius pencapaian 500 m

Pertokoan 2.500 1.200 m2 Di Pusat permukiman

(RW)

1% terhadap wilayah yang

dilayani 3 Pasar 30.000 13.500m2 Di pusat

lingkungan 0,9 – 1 % terhadap

wilayah yang di layani

134

Page 147: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Tabel 4.6 Kriteria Fasilitas Kesehatan

No Jenis Sarana Kesehatan

Minimum Penduduk

(jiwa)

Luas Lahan (m2)

Kriteria Keterangan

1 Balai Pengobatan

3.000 300 Lokasi terletak ditengah-tengah lingkungan

Radius pencapaian maksimum 1.500 m

2 Puskesmas Pembantu

6.000 500 Lokasi terletak ditengah-tengah lingkungan

Radius pencapaian maksimum 1.500 m

3 BKIA/Rumah Bersalin

10.000 1.600 Lokasi terletak ditengah-tengah lingkungan

Radius pencapaian maksimum 2.000 m

4 Puskesmas 30.000 650 Lokasi terletak ditengah-tengah lingkungan

Radius pencapaian maksiimum 3.000 m

5 Rumah Sakit 240.000 86.400 Lokasi didekat pusat pelayanan pemerintahan

Radius merata di seluruh wilayah yang terlayani

6 Apotik 10.000 350 Lokasi cukup tenang Radius pencapaian maksimum 1.500 m

7 Praktek Dokter

5.000 Bersatu Dengan Rumah

Lokasi tersebar di antara kelompok keluarga

Sumber : Teknik Analisis Regional

Tabel 4.7

Kriteria Fasilitas Peribadatan

Sumber :Teknik Analisis Regional

No Jenis

Sarana Peribadatan

Minimum Penduduk

(jiwa) Luas Lahan

1. Langgar 2.500 300 m2

2. Masjid

lingkungan 30.000 1.750 m2

3. Masjid

kecamatan 120.000 4.000 m2

4. Masjid kota 1.000.000 40.000 m2

135

Page 148: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Selanjutnya Untuk menganalisis besarnya jumlah sampah yang terdapat di

sebuah daerah maka sebelumnya harus diketahui standar-standar dari volume

sampah berdasarkan sumbernya, dapat di lihat pada tabel berikut.

Tabel 4.8

Standar Volume Sampah Berdasarkan Sumbernya

No Sumber Sampah Standar Yang Digunakan

1 Perumahan 2 – 4 Liter/orang/hari 2 Kesehatan 0,5 – 2 Liter/ orang/hari 3 Peribadatan 0,2 – 2 Liter / orang / hari 4 Pendidikan 0,2 – 0,5 Liter / orang/ hari 5 Badan Jalan 0,2 – 0,5 Liter / orang/ hari 6 Pasar Tradisional 0,2 – 0,6 Liter / orang/ hari

Sumber :Teknik Analisis Regional

Tabel 4.9 Kapasitas Angkut Sarana Persampahan

No Sarana Persampahan Kapasitas Angkut / Unit 1 Dump Truk ( Besar) 6 – 7 m3 2 Container 5 m3 3 Dump Truk Kecil (mobil patrol sampah) 1,5 – 2 m3 4 Gerobak Sampah 0,5 m3

Sumber :Teknik Analisis Regional

4.3.3.4 Kerangka Analisa Mikro Transportasi

Sebagaimana telah diketahui pada kerangka analisa makro bahwa tujuan

akhir atau rencana akhirnya yaitu rencana pengembangan sistem transportasi

terpadu Kecamatan Pasir Penyu, sehingga anlisa yang dilakukan pada analisa

mikro sektor transportasinya ada beberapa analisa yaitu analisa kepadatan lalu

lintas, analisis struktur dan kondisi jaringan jalan, pemilihan moda transportasi

dan pemilihan rute. Namun untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada gambar

dibawah ini.

136

Page 149: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Sumber : Hasil Analisa Tahun 2014

Gambar 4.6 Kerangka analisa mikro sektor

Kepadatan Lalu Lintas

Analisis Transportasi

Analisis Struktur Jaringan Jalan

Analisis Dampak Terminal Sri Gading Terhadap Kepadatan

lalu lintas

Analisis Pemilihan Rute

Analisis Pemilihan Moda

Rencana Pengembangan Sistem Transportasi Terpadu

Pemilihan Rute Traffic Counting Struktur dan kondisi Jaringan

Jalan

Pola Sistem Transportasi Terpadu

Analisis Sistem Transportasi Terpadu

Pemilihan Moda

Pola dan Kondisi Jaringan Jalan

Pola Pemilihan Rute

Pola Pemilihan Moda

Transportasi Air, Penyeberangan

Analisis Deskriptif Transportasi Penyeberangan

Pola dan Kondisi Transportasi Penyeberangan

137

Page 150: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Tabel 4.10

Matriks Kerangka Analisa Mikro Sektor Tranportasi

No. Analisis Pengertian dan Tujuan Input Proses Output

1. Analisis Dampak Terminal Sri Gading Terhadap Penggunaan Lahan

Pengertian : Analisis mengenai dampak keberadaan terminal sri gading terhadap pola penggunaan lahan kawasan studi Tujuan : Untuk mengetahui beban jalan, bangkitan dan tarikan lalu lintas diwilayah studi

Data Kepadatan lalu lintas

Lalu lintas harian (LHR) • Kepadatan Lalu lintas

2. Analisis Struktur Jaringan Jalan

Pengertian : Analisis mengenai struktur yang terbentuk dari jaringan̵̵̵ -jaringan jalan pada kawasan studi Tujuan : Untuk mengetahui arah pergerakan penduduk

• Data struktur jaringan jalan

• Data jaringan jalan berdasarkan fungsi, status dan hirarkinya

• Metode kualitatif : meliputi deskripsi pola jaringan jalan yang terbentuk dan pengaruhnya terhadap aktifitas permukiman serta kegiatan transportasi

• Metode kuantitatif : perhitungan persentase masing-masing kondisi jenis jalan baik dari segi kualitas dan bahan permukaan

• Pola jaringan yang ada sebagai prasarana transportasi dan kondisi jaringan jalan

• Perbandingan persentase kondisi jaringan jalan menurut

138

Page 151: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

kualitas dan bahan permukaan

3. Analisis Pemilihan Moda Transportasi

Pengertian : Analisis mengenai pemilihan moda yang digunakan oleh penduduk kawasan studi Tujuan : Untuk mengetahui jenis transportasi yang sering digunakan oleh penduduk kawasan studi

Data jumlah kendaraan berdasarkan jenisnya

• Metode kualitatif : meliputi deskripsi pola pemilihan moda oleh penduduk kawasan studi

• Pola pemilihan moda

4. Analisis Pemilihan Rute Transportasi

Pengertian : Analisis mengenai rute yang dipilih penduduk untuk melakukan aktifitas di wilayah studi Tujuan : Untuk mengetahui rute paling cepat, aman, nyaman dan murah yang menghubungkan antar aktifitas

Kondisi Eksisting jaringan jalan

• Metode batasan kapasitas • Metode keseimbangan

Pola pemilihan rute

5. Analisis Transportasi Air, Penyeberangan

Pengertian : Analisis mengenai Transportasi penyeberangan pada

Kondisi Transportasi Penyeberangan Eksisting

• Analisis Deskriptif Pola sebaran dan sistem Transportasi Penyeberangan

139

Page 152: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

wilayah studi Tujuan : Untuk mengetahui keadaan transportasi penyeberangan yang ada pola sebarannya dan sistemnya.

Sumber : Hasil Analisa tahun 2014

140

Page 153: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

4.3.3.5 Kerangka Analisa Mikro Perekonomian

Analisis perekonomian dalam hal ini bukan berbentuk kalkulatif,

melainkan dengan analisis keruangan dengan maksud menganalisa dampak sektor

perekonomian dengan intereaksi keruangan dan pertumbuhan wilayahnya.

Komponen analisanya adalah struktur ekonomi dan laju pertumbuhan

ekonominya. Untuk mengetahui kerangka analisanya dapat dilihat pada gambar

berikut ini.

Struktur Ekonomi

Rencana Pengembangan Perekonomian

Analisis Perekonomian

Laju Pertumbuhan

Ekonomi

Gambar 4.7 Kerangka analisa mikro sektor perekonomian

Sumber : Hasil Analisa tahun 2014

Analisis Struktur Ekonomi

Analisis Laju Pertumbuhan

Ekonomi

141

Page 154: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Tabel 4.11 Matriks Kerangka Analisa Mikro Sektor Perekonomian

No. Analisis Pengertian dan Tujuan Input Proses Output

1. Analisis Struktur Ekonomi

Pengertian : Analisis mengenai bentuk struktur ekonomi wilayah studi Tujuan : Untuk menggambarkan pola struktur ekonomi wilayah studi

• PDRB Kabupaten • PDRB Kecamatan

Formulasi Struktur Perekonomian :

=Nilai PDRB setiap Sektor

Nilai PDRB Total X 100

Struktur Ekonomi wilayah studi

2. Analisis Laju pertumbuhan ekonomi

Pengertian : Analisis mengenai tingkat laju pertumbuhan ekonomi wilayah studi Tujuan : Untuk mengetahui tingkat kelajuan pertumbuhan perekonomian wilayah studi

• PDRB Kabupaten • PDRB Kecamatan

Formulasi Laju Pertumbuhan Ekonomi :

= PDRB x−PDRB x−1PDRB x−1

X 100

Laju pertumbuhan perekonomian wilayah studi

Sumber : Hasil analisa tahun 2014

142

Page 155: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

BAB V

MANAJEMEN PELAKSANAAN

5.1. STRUKTUR ORGANISASI

Dalam pembuatan laporan studio proses perencanaan, akan menghasilkan

3 produk yaitu Usulan Teknis, Fakta analisa dan Laporan Rencana. Hal tersebut

membutuhkan suatu proses kerja yang sistematis dan kerjasama yang baik,

sehingga target-target yang di inginkan dapat tercapai serta dapat dihasilkan

produk-produk yang baik. Adapun Struktur organisasi dalam pembuatan laporan

studio proses perencanaan, untuk lebih jelasnya dapat dilihat dibawah ini :

Ketua Mailendra

Bendahara Lara Nita Maya Sari

Sektor Sarana

Rika Gusmaya

Sari & Mailendra

Sektor Ekonomi

Agus Irwanto

Sektor Demografi

Rika

Gusmaya Sari

Sektor Fisik & Spasial

Mailendra

Sektor Prasarana

Agus

Irwanto & Lara Nita Maya Sari

Sektor Transportasi

• Agus Irwanto • Lara Nita

Maya Sari • Mailendra • Rika

Gusmaya Sari

Gambar 5.1 Struktur Organisasi

143

Page 156: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

5.2 ORGANISASI PELAKSANAAN

Struktur organisasi dari Kelompok 3 dengan studi kasus di Kecamatan

Pasir Penyu adalah :

1. Ketua : Mailendra

2. Bendahara : Lara Nita Maya Sari

3. Koordinator Kompilasi Data : Mailendra & Lara Nita

Maya Sari

4. Koordinator Usulan Teknis : Rika Gusmaya Sari

5. Koordinator Lapangan : Agus Irwanto

6. Koordinator Fakta dan Analisa : Rika Gusmaya Sari & Agus

Irwanto

7. Koordiantor Laporan Akhir/Rencana : Mailendra & Lara Nita

Maya Sari

5.3 JADWAL PELAKSANAAN

5.3.1 Pembagian Tugas Usulan Teknis

Usulan teknis merupakan tahapan awal sebelum melangkah pada

tahap kegiatan lapangan. Didalam nya terdapat pendahuluan pelaksanaan

studio ini, kajian konsep, tinjauan kawasan studi kasus, metode

pendekatan dan rencana kegiatan.

144

Page 157: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Tabel 5.1 Pembagian Tugas Usulan Teknis

Pelaksana Tugas Target

BA

B I

Pend

ahul

uan

Rika Gusmaya Sari

Menyusun latar belakang, merumuskan masalah, membuat tujuan dan sasaran, dan ruang Lingkup materi dan wilayah.

o Memberikan gambaran secara umum dalam latar belakang mengenai kondisi dan potensi kawasan permukiman di Kecamatan Pasir Penyu

o Merumuskan permasalahan, tujuan dan sasaran serta ruang lingkup yang dapat dijadikan pedoman lebih lanjut untuk penyusunan studio ini.

BA

B II

K

ajia

nTeo

ri /

Lite

ratu

r

Lara Nita Maya Sari

Menyusunkonsep / literatur yang akan dibahas dalam pembuatan studio ini.

Penyusunan kajian konsep mengenai hal-hal yang menyangkuti susentral yang dibahas di wilayah studi serta kebijakan-kebijakan yang ada.

BA

B II

I T

inja

uan

Wila

yah

Stud

i Mailendra

Menyusunan data primer dan data sekunder terkait Wilayah studi.

Memberikan gambaran secara umum mengenai keadaan wilayah studi.

BA

B IV

Met

odol

ogi

Pend

ekat

an S

tudi

Mailendra Menyusun dan menganalisa kerangka berpikir permasalahan dan proses aktifitas.

Memberikan gambaran secara jelas dan singkat mengenai pelaksanaan studio ini.

BA

B V

M

anaj

emen

Pela

ksan

aan Agus

Irwanto Menyusun rencana kegiatan

Menghasilkan rencana kegiatan yang akan digunakan untuk pelaksanaan studio ini, sehingga target-target yang ditetapkan tercapai.

145

Page 158: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Lam

pira

n D

esai

n Su

rvey

Agus Irwanto, Rika Gusmaya Sari, Mailendra, Lara Nita Maya Sari

Menyusun pertanyaan kuesioner, metodw wawancara dan

Memberikan gambaran mengenai kondisi kawasan studi terutama kegiatan transportasinya

5.3.2 Pembagian Tugas Laporan Akhir

Seperti halnya laporan usulan teknis laporan akhir juga perlu

pembagian tugas dalam kelompok agar setiap anggota tim dapat bekerja

dengan solid dan mampu bekerja sama dengan baik . Pada Laporan akhir

nantinya adapun bagian ̵ bagian yang dimuat didalamnya ya itu

pendahuluan, kajian teori, tinjauan kebijakan pembangunan, gambaran

umum wilayah perencanaan, analisa wilayah studi, rencana dan penutup

adapun pembagian tugas tersebut yaitu dapat dilihat pada tabel dibawah

ini.

Tabel 5.2 Pembagian Tugas Laporan Akhir

Pelaksana Pembagian Sub BAB Tugas

BA

B I

Pend

ahul

uan

Rika Gusmaya Sari

o Latar Belakang o Rumusan Masalah o Tujuan dan Sasaran

(Kerangka Masalah) o Ruang Lingkup o Kerangka Pemikiran o Landasan Hukum o Sistematika Penulisan

Menyusun latar belakang, merumuskan masalah, membuat tujuan dan sasaran, dan ruang Lingkup materi dan wilayah. Kerangka pemikiran landasa hukum dan sistematika penulisan.

146

Page 159: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

BA

B II

K

ajia

nTeo

ri

Lara Nita Maya Sari

o Kajian teori menyesuaikan dengan tema

o Menyusun konsep/ literatur yang akan dibahas dalam pembuatan studio ini.

Menyusunkonsep / literatur yang akan dibahas dalam pembuatan studio ini.

BA

B II

I T

inja

uan

Keb

ijaka

n Pe

mba

ngun

an Mailendra

o Kebijakan RTRW

Kecamatan Wilayah Studi

o Kebijaksanaan Kedudukan dan Fungsi Kawasan

Menyusunan data primer dan data sekunder terkait Wilayah studi.

BA

B IV

G

amba

ran

Um

um W

ilaya

h St

udi

Mailendra o Kondisi Fisik Dasar o Karakteristik Struktur

dan Pola Ruang o Karakteristik

Kependudukan o Karakteristik Sarana

dan Prasarana o Karakteristik

Perekonomian Wilayah

o Karakteristik Transportasi

Menyusunan data primer dan data sekunder terkait Wilayah studi.

BA

B V

A

nalis

a W

ilaya

h St

udi

Rika Gusmaya Sari

• Analisa Sektor Kependudukan (Demografi)

Menganalisa masing ̵ masing sektor sesuai dengan rumus yang ada.

Lara Nita Maya Sari

• Analisa Sektor Fisik dan Spasial

Rika Gusmaya Sari

• Analisa Sektor Sarana

Mailendra • Analisa Sektor Prasarana

Agus Irwanto • Analisa Sektor Perekonomian

Mailendra • Analisa Sektor Transportasi

147

Page 160: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

BA

B V

I R

enca

na

Rika Gusmaya Sari

• Rencana Kependudukan

Membuat Rencana sesuai dengan masing ̵ masing sektor berdasarkan hasil analisa.

Lara Nita Maya Sari

• Rencana Spasial

Rika Gusmaya Sari & Mailendra

• Rencana Sarana

Mailendra • Rencana Prasarana

Agus Irwanto • Rencana Perekonomian

Mailendra, Agus Irwanto, Lara Nita Maya Sari dan Rika Gusmaya Sari

• Rencana Pengembangan Sistem Transportasi Terpadu

BA

B V

II

Penu

tup

Agus Irwanto • Kesimpulan • Saran dan Rekomendasi

Menuliskan kesimpulan dan memberikan saran dan rekomendasi

5.4 KEGIATAN LAPANGAN

Survey / Pencarian Data Koordinator : Mailendra & Agus Irwanto Tim Pelaksana :

1. Mailendra

2. Lara Nita Maya Sari

3. Rika Gusmaya Sari

4. Agus Irwanto

148

Page 161: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Wawancara dan Kuesioner Koordinator : Lara Nita Maya Sari & Rika Gusmaya Sari Tim Pelaksana :

A. Pemerintah

1. Mailendra

2. Lara Nita Maya Sari

3. Rika Gusmaya Sari

4. Agus Irwanto

B. Kantor Camat

1. Mailendra

2. Lara Nita Maya Sari

3. Rika Gusmaya Sari

4. Agus Irwanto

C. Masyarakat

1. Mailendra

2. Lara Nita Maya Sari

3. Rika Gusmaya Sari

4. Agus Irwanto

Organisasi Pelaksanaan

Berikut Penjelasan dan tugas yang akan dilakukan oleh masing-masing

anggota kelompok:

1. Bendahara

Bendahara berperan dalam mengumpulkan uang dari masing-masing

anggota. Uang yang telah dikumpulkan digunakan untuk keperluan

pembuatan laporan dan keperluan lainnya yang bersangkutan dengan tugas

studio ini.

149

Page 162: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

2. Sektor Fisik

Sektor fisik merupakan unsur maupun elemen fisik yang terdapat di

Kecamatan Pasir Penyu yang mencakup keadaan Topografi, Hidrologi,

Klimatologi, dan Geologi.

3. Sektor Ekonomi

Sektor Ekonomi merupakan sektor yang memberikan pengaruh yang besar

terhadap perekonomian masyarakat di Kecamatan Pasir Penyu, terkait dengan

pendapatan per-kapita masyarakat setempat khususnya masyarakat

Kecamatan Pasir Penyu yang dapat dilihat dari laju pertumbuhan ekonomi

dan struktur perekonomian.

4. Sektor Demografi

Sektor kependudukan yang mencangkup jumlah penduduk menurut umur,

jumlah penduduk menurut agama, jumlah penduduk menurut jenis kelamin,

kepadatan penduduk.

5. Sarana

Sektor Sarana mencangkup :

a) Sarana Pendidikan

b) Sarana Kesehatan

c) Sarana Peribadatan

d) Sarana Perekonomian

e) Sarana Budaya dan Olahraga

6. Prasarana

Sektor Prasarana mencakup :

a) Prasarana Jalan

b) Prasarana Listrik

c) Prasaran Air Bersih

d) Prasarana Persampahan

150

Page 163: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

e) Prasarana Komunikasi

7. Transportasi

Sektor Transportasi mencakup :

a) Sebaran Prasarana

b) Kondisi Prasarana

c) Kepadatan Lalulintas

Jadi, dengan adanya system pembagian tugas dari masing-masing anggota

kelompok dalam sektor fisik, sektor demografi, sektor ekonomi, sarana dan

prasarana maka diharapkan agar semua anggota bekerja dengan baik dan optimal

agar laporan yang dihasilkan pun menjadi lebih baik.

151

Page 164: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau
Page 165: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau
Page 166: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau
Page 167: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau
Page 168: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau
Page 169: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau
Page 170: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau
Page 171: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau
Page 172: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau

Lampiran II : Lembar Asistensi

Page 173: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau
Page 174: Laporan Usulan Teknis , Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu Provinsi Riau