laporan kp it pcn di chevron

91
ANALISIS PERANCANGAN PSI ( PCN STANDARDIZED IMAGES ) DAN HMI SCADA PADA IT PCN (PROCESS CONTROL NETWORK) LAPORAN KERJA PRAKTEK di PT CHEVRON PACIFIC INDONESIA Divisi IT PCN (Process Control Network) Diajukan untuk Memebuhi Syarat Kelulusan Mata Kuliah Kerja Praktek Pada Fakultas Teknik Elektro Jenjang Pendidikan S-1 Telkom University Disusun Oleh : M. Aldo Shauma (1104120058) Fakultas Teknik Elektro Telkom University Bandung 2015

Upload: ashauma

Post on 14-Dec-2015

186 views

Category:

Documents


48 download

DESCRIPTION

Berikut Laporan KP di Chevron Sumatra, mengenai process Control Network

TRANSCRIPT

ANALISIS PERANCANGAN PSI ( PCN STANDARDIZED IMAGES ) DAN HMI

SCADA PADA IT PCN (PROCESS CONTROL NETWORK)

LAPORAN KERJA PRAKTEK

di

PT CHEVRON PACIFIC INDONESIA

Divisi IT PCN (Process Control Network)

Diajukan untuk Memebuhi Syarat Kelulusan Mata Kuliah Kerja Praktek Pada

Fakultas Teknik Elektro Jenjang Pendidikan S-1

Telkom University

Disusun Oleh :

M. Aldo Shauma (1104120058)

Fakultas Teknik Elektro

Telkom University

Bandung

2015

DAFTAR ISI

LEMBAR PENGESAHAN...................................................................................................................3

KATA PENGANTAR..........................................................................................................................4

BAB I..............................................................................................................................................6

PENDAHULUAN..........................................................................................................................6

1.1. Latar Belakang.....................................................................................................................6

1.2. Tujuan..................................................................................................................................6

1.3. Manfaat Kerja Praktek.....................................................................................................7

1.3.1. Bagi Mahasiswa...........................................................................................................7

1.3.2. Bagi PT. Chevron Pacific Indonesia........................................................................7

1.4. Batasan Masalah................................................................................................................7

1.5. Waktu dan Tempat Pelaksanaan.....................................................................................7

1.6. Metode Pengumpulan Data...............................................................................................8

1.7. Sistematika Penulisan........................................................................................................8

BAB II.............................................................................................................................................9

PROFIL PT. CHEVRON PACIFIC INDONESIA...................................................................................9

2.1. Sejarah Singkat PT. Chevron Pacific Indonesia.............................................................9

2.2. Visi dan Misi.....................................................................................................................12

2.3. Strategi PT. Chevron Pacific Indonesia.........................................................................16

2.4. Wilayah Kerja PT. Chevron Pacific Indonesia.............................................................17

2.5. Operasi PT. Chevron Pacific Indonesia.........................................................................18

2.5.1. Operasi Sumatera....................................................................................................18

2.5.2. Operasi Kalimantan................................................................................................19

2.5.3. Operasi Geothermal dan Energi............................................................................19

2.6. Kegiatan PT. Chevron Pacific Indonesia.......................................................................20

2.6.1. Eksplorasi.................................................................................................................20

2.6.2. Kegiatan Produksi...................................................................................................22

2.6.3. Peningkatan Perolehan Minyak.............................................................................23

2.6.4. Sarana Penunjang Operasi.....................................................................................24

2.7. Struktur Organisasi PT. Chevron Pacific Indonesia....................................................25

2.7.1. Struktur Organisasi Planning, Reserve, Technology and OS.....................................27

2.7.2. Struktur Organisasi IBU.................................................................................................28

2.7.3. Struktur Organisasi IT PCN..........................................................................................28

2.7.4. Struktur Organisasi PCN Infrastructure..............................................................29

2.8. Health, Environtment, and Safety (HES)......................................................................29

2.8.1. Health........................................................................................................................29

2.8.2. Environment...................................................................................................................30

2.8.3. Safety.........................................................................................................................30

BAB III..........................................................................................................................................32

DASAR TEORI............................................................................................................................32

3.1. Supervisory Control and Data Acquisition (SCADA)..................................................32

3.1.1. Pengertian SCADA..................................................................................................32

3.1.2. Arsitektur Sistem SCADA......................................................................................32

3.1.3. Jenis SCADA............................................................................................................36

3.1.4. Media Komunikasi SCADA....................................................................................36

3.2. SCADA Software.............................................................................................................37

3.2.1. Pendahuluan.............................................................................................................38

3.2.2. HMI dalam SCADA.................................................................................................39

BAB IV..........................................................................................................................................41

KEGIATAN KERJA PRAKTEK........................................................................................................41

4.1. Pendahuluan.......................................................................................................................41

4.2. Konfigurasi RTU....................................................................................................................43

4.2.1 RTU ( Remote Terminal Unit )...............................................................................43

4.2.2 Akses RTU................................................................................................................43

4.3. Instalasi dan Pengaturan PSI..............................................................................................45

4.5. Simulasi SCADA dengan software Wonderware Intouch.................................................53

BAB V...........................................................................................................................................60

PENUTUP..................................................................................................................................60

5.1 Kesimpulan........................................................................................................................60

5.2 Saran.................................................................................................................................60

DAFTAR PUSTAKA.........................................................................................................................61

LAMPIRAN....................................................................................................................................62

LEMBAR PENGESAHAN

ANALISIS PERANCANGAN PSI ( PCN STANDARDIZED IMAGES ) DAN HMI

SCADA IT PCN

PT CHEVRON PACIFIC INDONESIA

Oleh

M. ALDO SHAUMA

NIM : 1104120058

Program Studi S1 Teknik Komputer

Fakultas Teknik Elektro

Telkom University

Menyetujui

Tim Pembimbing

7 Juli 2015

Pembimbing Akademik Pembimbing Lapangan

Andrew Brian Osmond, S.T, M.T Budhi Ismayadi

NIP : 14861269-1 NIK :

KATA PENGANTAR

Pertama-tama penulis mengucapkan segala puji dan syukur kepada Tuhan

Yang Maha Esa yang senantiasa mencurahkan rahmat dan hidayah-Nya sehingga

penyusun dapat menyelesaikan penyusunan Laporan Kerja Praktek ini.

Laporan Kerja Praktek ini disusun berdasarkan hasil pelaksanaan Kerja

Praktek yang dilakukan dari tanggal 8 Juni 2015 sampai dengan 8 Juli 2015 di IT

PCN PT. Chevron Pacific Indonesia Distrik Duri.

Melalui pelaksanaan kerja praktek ini penulis berusaha memperoleh ilmu,

serta wawasan dan keterampilan dalam meng-aplikasikan ilmu-ilmu yang telah

diperoleh di bangku perkuliahan ke dunia industri atau dunia kerja serta mengerjakan

pekerjaan yang diberikan oleh pembimbing lapangan yang berhubungan dengan

bidang ilmu yang diajukan dalam proposal kerja praktek.

Terlaksananya kerja praktek dan penyusunan laporan ini tidak terlepas dari

bantuan berbagai pihak. Untuk itu pada kesempatan ini penulis menyampaikan

banyak terima kasih kepada :

1. Tuhan Yang Maha Esa yang telah memberikan rahmat dan hidayahnya beserta

kemudahan selama mengikuti kerja praktek ini.

2. Ayah, Ibu serta adik tercinta yang telah memberikan do’a restu, motivasi

serta dorongan dan bimbingan bagi penulis untuk menggapai cita-cita dan impian.

3. Dosen Wali SK-36-03 Bapak Andrew Brian Osmond selaku Pembimbing

Akademik Kerja Praktek kelas SK-36-03 Teknik Komputer Universitas Telkom

4. Bapak Budhi Ismayadi selaku team manager IT PCN PT. Chevron Pacific

Indonesia distrik Duri yang telah memberikan kesempatan kepada penulis untuk

melakukan kegiatan Kerja Praktek ini.

5. Bapak Hendra Kristian Ervandia selaku Pembimbing Kerja Praktek, Bapak

Riza Kurniawan, Bapak Tyarso, Bapak Refli, Pak Hamdi, Mas Suryadi, Bapak Eddy,

Mas Kardi, Mas Rizky, Mas Riko,Mas Bianlala Susetyo dan Mas Derry Mei Saputra

beserta Mas Ismail Arief selaku pegawai IT PCN PT. Chevron Pacific Indonesia Duri

yang telah banyak memberikan bimbingan, pengetahuan dan wawasan serta berbagi

keterampilan mengenai Sistem Process Control Network di Area PT. Chevron Pacific

Indonesia Duri serta bimbingan dalam membuat dan merampungkan laporan Kerja

Praktek.

6. Bapak Elwin Firnandes Nasution selaku Tim Human Resources – Leadership

& Soft Skill Training Team PT. Chevron Pacific Indonesia yang telah berkenan

menerima permohonan kerja praktek dan menyiapkan segala akomodasi yang

diperlukan serta juga bimbingannya shingga dapat melakukan kerja praktek di PT.

Chevron Pacific Indonesia.

7. Sony Cahya, Ryan Danny Kresnawan, Widi Ferdian, Deny Faturrahman Dity,

Leonita Angelina, Intan Dhewanty, dan M. Hilham, teman seperjuangan Kerja

Praktek yang selalu memberi support satu sama lain walaupun berbeda departemen

dan kantor.

Dalam pelaksanaan Kerja Praktek ini terdapat banyak kekurangan dan kesalahan

baik dari segi pelaksanaan Kerja Praktek maupun dalam hal penyusunan Laporan

Kerja Praktek. Oleh karena itu, penyusun menyampaikan permohonan maaf yang

sebesar-besarnya. Saran dan kritik yang bersifat membangun sangat penyusun

harapkan demi perbaikan di masa datang. Semoga laporan kerja praktek ini dapat

bermanfaat bagi penulis khususnya dan para pembaca sekalian.

Segala saran dan kritik yang bersifat membangun sangat diharapkan untuk

perbaikan dimasa yang akan datang. Akhir kata mohon maaf apabila terdapat banyak

kesalahan dan kekurangan dalam penyusunan laporan Kerja Praktek ini.

Duri, 8 Juli 2014

Penulis

BAB I

PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang

Mahasiswa sebagai penerus yang pada gilirannya memikul tanggung jawab guna

menyukseskan pembangunan nasional dan memajukan bangsa dan negara. Khususnya

pada era globalisasi seperti sekarang ini dimana seseorang dituntut untuk memiliki

kelebihan dan keterampilan yang memadai untuk bisa bersaing di dunia kerja.

Sebagai insan yang akan memasuki dunia kerja maka mahasiswa tidak hanya

perlu dibekali pendidikan formal semata, namun juga pengalaman kerja langsung di

lapangan. Oleh karena itu, melakukan kerja praktek adalah salah satu metode unutk

mendapatkan pengalaman kerja. Juga merupakan salah satu mata kuliah yang wajib

diambil sebagai syarat lulus untuk dapat menyelesaikan program S1 Teknik

Komputer, Fakultas Teknik Elektro Universitas Telkom. Dengan mengikuti kegiatan

kerja praktek, diharapkan mahasiswa mendapatkan pengalaman untuk dapat

menyesuaikan diri dengan dunia kerja serta meningkatkan profesionalisme.

PT. Chevron Pacific Indonesia merupakan perusahaan di Indonesia yang erat

kaitannya dengan bidang engineering dan merupakan World Class Company menjadi

pilihan untuk tempat kerja praktek. Selain itu, faktor lain seperti keselamatan kerja

para pegawai menjadi hal yang sangat diutamakan oleh PT. Chevron Pacific Indonesia

menjadi daya tarik tersendiri.

1.2. Tujuan

a. Memenuhi salah satu persyaratan kurikulum serta syarat kelulusaan mahasiswa

pada Jurusan Teknik Komputer, Fakultas Teknik Elektro Universitas Telkom.

b. Mengenal ruang lingkup PT. Chevron Pacific Indonesia secara umum.

c. Mengenal ruang lingkup departemen IT, khususnya IT PCN team.

d. Memelajari sistem automasi dan kontrol sumur minyak di PT. Chevron Pacific

Indonesia.

e. Untuk mendapatkan pengalaman kerja baik secara teori maupun praktek secara

langsung selama kerja praktek di PT. Chevron Pacific Indonesia

f. Membina hubungan baik antara perusahaan dengan perguruan tinggi, khususnya

Program Studi Teknik Komputer, Fakultas Teknik Elektro, Universitas Telkom.

g. Mampu memahami dan menjelaskan sejarah, manajemen, teknis, dan peralatan

yang menunjang operasional perusahaan.

h. Mahasiswa mendapatkan pengalaman kerja praktek sesuai dengan bidang keilmuan

yang dipelajari di kampus serta mendapatkan gambaran nyata mengenai

lingkungan kerjanya secara detail.

i. Mahasiswa dapat mengetahui dan mencari metode penyelesaian atas masalah yang

terjadi di lingkungan kerja PT.Chevron Pacific Indonesia

1.3. Manfaat Kerja Praktek

1.3.1. Bagi Mahasiswa

a. Memberikan perbekalan pengetahuan dan keterampilan kepada mahasiswa

mengenai kondisi nyata yang terdapat di lapangan.

b. Menambah wawasan mahasiswa untuk mendapatkan pengetahuan.

c. Perwujudan antara dunia pendidikan dan dunia kerja adalah program yang saling

terkait dan sepadan.

d. Menjadi fasilitator dan motivator bagi pengembangan minat dan bakat mahasiswa.

e. Menambah relasi untuk dapat menjalin hubungan baik secara personal maupun tim

di lingkungan kerja PT.Chevron Pacific Indonesia

f. Dapat memelajari sistem SCADA yang diaplikasikan pada dunia industri migas.

1.3.2. Bagi PT. Chevron Pacific Indonesia

a. Sebagai sarana menukar informasi perkembangan teknologi antara institusi

pengguna teknologi dengan lembaga perguruan tinggi.

b. Peserta kerja praktek dapat membantu melaksanakan pekerjaan operasional yang

rutin dikerjakan serta dapat membantu memecahkan setiap masalah yang terdapat

di perusahaan sesuai dengan ilmu dan pengetahuan yang dimiliki oleh setiap

mahasiswa.

1.4. Batasan Masalah

Masalah yang dibahas dalam laporan kerja praktek ini dibatasi dengan lingkup

kerja level nol sampai level tiga pada arsitektur bagan kerja PCN.

1.5. Waktu dan Tempat Pelaksanaan

Kerja Praktek ini dilaksanakan di PT. Chevron Pacific Indonesia, IT Prosess

Control Network (PCN) team, Departemen IT PT.CPI, Duri, Riau pada tanggal 8 Juni

– 8 Juli 2015.

1.6. Metode Pengumpulan Data

Dalam penulisan laporan kerja praktek di PT. Chevron Pacific Indonesia, penulis

menggunakan beberapa metode untuk mendapatkan data objektif yang diharapkan

dapat menjadi dasar dan pedoman untuk menyusun laporan Kerja Praktek. Metode

yang digunakan adalah sebagai berikut :

a. Studi Langsung, yaitu melakukan pengamatan dan mengambil data dari lapangan

secara langsung.

b. Diskusi, yaitu melakukan tanya jawab langsung dengan mentor dan anggota PCN

team (termasuk Business Pertner).

c. Studi pustaka, yaitu mencari informasi melalui buku – buku produksi PT. Chevron

Pacific Indonesia maupun laporan kerja praktek dari mahasiswa yang telah

menyelesaikan kerja praktek di PT. Chevron Pacific Indonesia.

1.7. Sistematika Penulisan

Laporan Kerja Praktek ini disusun secara sistematis dalam tujuh bab :

BAB I PENDAHULUAN

Berisi tentang latar belakang dan tujuan kerja praktek, manfaat kerja praktek, batasan

masalah yang dibahas, waktu dan tempat pelaksanaan kerja praktek, dan metode

pengumpulan data laporan kerja praktek.

BAB II PROFIL PT. CHEVRON PACIFIC INDONESIA

Bab ini membahas secara singkat sejarah PT Chevron Pacific Indonesia, Visi dan Misi

perusahaan, wilayah operasi dan lokasi, sarana penunjang operasi, sumber daya

manusia, struktur organisasi PT Chevron Pacific Indonesia khususnya departemen IT

PCN.

BAB III DASAR TEORI

Bab ini membahas dasar teori yang digunakan pada perancangan sistem automasi dan

kontrol yang digunakan pada induustri minyak dan gas.

BAB IV KEGIATAN KERJA PRAKTEK

Bab ini membahas tentang kegiatan apa saja yang dilakukan saat kerja praktek di PT.

Chevron Pacific Indonesia

BAB V PENUTUP

BAB II

PROFIL PT. CHEVRON PACIFIC INDONESIA

2.1. Sejarah Singkat PT. Chevron Pacific Indonesia

PT. Chevron Pacific Indonesia (PT. CPI) merupakan salah satu perusahaan

minyak asing terbesar di Indonesia yang bergerak di bidang eksplorasi minyak bumi

dan gas alam yang terkemuka pada level multinasional. PT. Chevron Pacific

Indonesia dulu bernama CALTEX (California Texas Petroleum Corporation) yang

merupakan anak perusahaan dari Chevron and Texaco (Texas Oil Corporation).

Perubahan nama dari PT. Caltex Pacific Indonesia menjadi PT. Chevron Pacific

Indonesia terjadi ketika ditetapkannya surat keputusan No.C-25712

HT.01.04.TH.2005 pada tanggal 16 September 2005. Perubahan ini berdasarkan

arahan pemilik saham mengenai aplikasi nama Chevron pada seluruh bisnis hulunya

di dunia.

CALTEX berdiri pada tahun 1924, pada saat perusahaan SOCAL (Standard Oil

Company of California) datang ke Indonesia untuk melakukan survei eksplorasi. Dan

pada tahun 1930, berdiri suatu perusahaan bernama NV. Nederlanshce Pacific

Petroleum Maatchapij (NPPM) di Indonesia dan lima tahun kemudian mendapatkan

tawaran eksplorasi seluas 600.000 hektar di Sumatera bagian tengah yang dianggap

kurang memberikan harapan. Lalu pada tahun 1936 Chevron And Texaco Inc. yang

berlokasi di Texas, USA bersama dengan SOCAL sepakat untuk bergabung dan

membentuk CALTEX (California Texas Petroleum Corporation).

Kemudian melalui hasil penelitian geofisika yang dilakukan sekitar tahun 1936-

1937 diidentifikasi bahwa prospek minyak lebih besar terletak didaerah selatan.

Kegiatan eksplorasi pengeboran untuk pertama kalinya pada bulan April 1939 di

daerah Kubu I. Selanjutnya, pada bulan Agustus 1940, ditemukan lapangan minyak di

daerah Minas I dan gas dalam sumur eksplorasi kedua di Sebanga, diikuti dengan

ditemukannya minyak di Duri setahun kemudian. Namun, karena pecahnya Perang

Dunia II dan Indonesia terkena imbasnya, maka kegiatan pemasangan Mercu Bor dan

penggunaan sekumpulan peralatan senilai US$ 1 juta terpaksa dihentikan.

Kegiatan eksplorasi dilakukan oleh Jepang pada tahun – tahun berikutnya pada

masa penjajahan. Eksplorasi pengeboran yang dilakukan oleh Jepang ini merupakan

satu – satunya sumur Wild Cat di Indonesia setelah Perang Dunia II yang memiliki

kedalaman 2623 kaki (785,5 meter). Namun, kegiatan pengeboran Jepang ini tidak

berlangsung lama karena adanya perang kemerdekaan Indonesia sehingga pada tahun

1946 kegiatan ini terhenti.

Setelah berakhirnya perang, kegiatan eksplorasi dilanjutkan dan diputuskan untuk

pengembangan lapangan Minas. Pengeboran eksplorasi pertama kali dilakukan pada

lokasi yang dipilih dan dipersiapkan Chevron dengan menggunakan peralatan yang

ditinggalkan karena pecahnya Perang Dunia II. Pada tahun 1950, pemerintah

Indonesia mulai mempelajari dan menyusun suatu undang – undang pertambangan.

Pada bulan Januari 1951, pemerintah Indonesia memberikan izin atas berdirinya

Caltex Pacific Oil Company (CPOC) atau NV. Caltex Petroleum Maatchapij (CPPN)

untuk melanjutkan kegiatan NPPM.

Setahun berikutnya, CPOC memproduksi minyak bumi di lapangan Minas. Pada

tanggal 20 April 1952, dilakukan penjualan (shipping) pertama Minas Crude dari

Perawang menyusuri sungai Siak menuju Pakning di Selat Malaka. Kegiatan ekspor

tersebut membuahkan hasil berupa :

1. Pengembangan lapangan Duri (Ladang Minyak Duri)

2. Pembangunan jalan, instalasi minyak.

3. Pemasangan pipa saluran yang berdiameter 60 dan 75 cm sepanjang 120 kilometer

dari Minas melintasi rawa sampai ke Dumai

4. Pembangunan stasiun – stasiun pengumpulan dan stasiun pompa pusat di Duri

5. Kompleks Perumahan serta Perbengkelan di Duri maupun Dumai

6. Pembagunan Dermaga Minyak pertama di Dumai, yang saat ini ada empat

dermaga.

Nasionalisasi perusahaa penghasil minyak yang dimiliki Belanda dimulai pada

tahun 1957. Keputusan tersebut dikeluarkan oleh Presiden Soekarno yang secara tidak

langsung akan berpengaruh besar terhadap posisi Caltex sebagai salah satu perusahaan

penghasil minyak. Caltex telah menanamkan modalnya di Indonesia sebesar US$ 50

juta sejak tahun 1950-an. Menjelang tahun 1958 produksi minyak Caltex telah

mencapai 200.000 barrell per hari.

Usaha nasionalisasi perusahaan minyak asing di Indonesia diatur dalam UU

No.44 tahun 1960. Berdasarkan Undang – Undang ini, dinyatakan bahwa semua

kegiatan penambangan minyak dan gas bumi di Indonesia hanya dilakukan oleh

negara yang pelaksanaanya dilakukan oleh perusahaan minyak negara. Pada 23

September 1963, diadakan “Perjanjian Karya” yang ditandatangani antar perusahaan

negara dan perusahaan asing, dan termasuk di dalamnya adalah PT. Caltex Pacific

Indonesia dan Pertamina. Dalam perjanjian tersebut dinyatakan bahwa wilayah PT.

CPI adalah wilayah Kangaroo seluas 9.030 km2. Pada tahun 1968, diadakan

penambahan luas wilayah yaitu sekitar Minas Tenggara, Libo Tenggara, Libo Barat,

dan Sebanga, sehingga luas wilayah kerja PT. Caltex Pacific Indonesia seluruhnya

menjadi 9898 km2.

Seiring ditemukannya teknologi perminyakan yang canggih, kemungkinan untuk

memperpanjang hidup industri perminyakan di Indonesia cukup besar. Contohnya,

Ladang Minyak Duri, di lokasi ini telah digunakan peralatan canggih, yaitu teknologi

steam, dimana produksi minyak per harinya dapat ditingkatkan hingga enam kali lipat

dari produksi sebelumnya (dari 50.000 barrel per hari menjadi 300.000 barrel per

hari). Penerapan teknologi ini dilatar belakangi oleh tingkat viskositas dari minyak

bumi di Duri sangat tinggi dan sulit untuk dipompa keluar.

Karena sebelumnya, sempat digunakan teknologi injeksi air yang meningkatkan

hasil produksi sebesar 16%, dan ketika teknologi steam ditemukan, prosentase

kenaikan hasil produksi meningkat sangat pesat. Ladang minyak Duri telah

memberikan sumbangan yang cukup besar terhadap produksi minyak Indonesia, yaitu

sekitar 8% dan 42% dari seluruh total produksi minyak PT. Chevron Pacific

Indonesia. Namun pada tahun 1964 terjadi penurunan produksi minyak di Duri.

Penurunan ini sangat berpengaruh pada economic life expectancy dari perusahaan,

dan untuk mengatasi masalah tersebut, perusahaan telah mempersiapkan suatu proyek

baru yang dinamakan “Injeksi Uap”. Proyek ini baru diresmikan oleh Presiden

Suharto pada kemudian hari, tepatnya 3 Maret 1990. Dengan proyek ini, produksi

minyak meningkat sebesar 55 %.

Teknologi yang diresmikan oleh Presiden Suharto pada 3 Maret 1990 akan

mempermudah proses penyedotan minyak dari dalam perut bumi yang tidak dapat

dilakukan dengan teknologi penyedotan minyak “tradisional”. Dengan menerapkan

teknologi tersebut, PT. Caltex Pacific Indonesia mengharapkan tidak hanya mencegah

penurunan produksi minyak yang berasal dari ladang minyak Duri tetapi juga

melipatgandakan produksi minyak yang berasal dari ladang minyak tersebut.

Perjanjian karya berakhir pada 28 November 1983 dan diperpanjang menjadi

kontrak bagi hasil (Production Sharing Contract) hingga tanggal 8 Agustus 2001

dengan wilayah kerja seluas 31.700 km2. Dalam kontrak bagi hasil tersebut antara

lain menetapkan bahwa Pertamina adalah pengendali manajemen operasional dan

yang menyetujui program kerja dan anggaran tahunan. PT. Caltex Pacific Indonesia

sebagai kontaktor berkewajiban melaksanakan kegiatan operasional dan menyediakan

keahlian teknis, investasi, serta biaya operasi.

Kontrak bagi hasil untuk daerah operasi baru seluas 21.975 km2 yaitu wilayah

Coastal Plains dan Pekanbaru (CPP) ditandatangani pada tanggal 9 Agustus 1971.

Sedangkan wilayah kerja sebelumnya dikenal dengan sebutan Kangoroo Block seluas

9030 km2 diperpanjang masa operasinya sampai dengan tanggal 8 Agustus tahun

2001.

Rasio pembagian untuk kontrak bagi hasil yang disepakati sampai saat ini antara

pemerintah (Pertamina) dan PT. Caltex Pacific Indonesia adalah 88% : 12%. Jika

dibandingkan dengan 52 kontraktor minyak lainnya, PT. Caltex Pacific Indonesia

mencapai 65,8 % (1974) dan menurun menjadi 46,5 % (1990). Meskipun terjadi

penurunan pangsa produksi dari PT. Caltex Pacific Indonesia, kelima kontraktor

minyak, yaitu Caltex, Arco, Mobil Oil, Total, dan Maxus, tetap menguasai pangsa

produksi sebesar 75 %, sedangkan Pertamina dan Unocal mengalami penurunan

produksi.

Pada tanggal 10 Oktober 2001, dua buah kekuatan besar Chevron dan Texaco,

selama ini dikenal sebagai pemilik saham yang terpisah, bersatu, sehingga

didirikanlah sebuah perusahaan ChevronTexaco. Chevron Texaco merupakan

perusahaan energi global teratas dengan 53.000 pegawai yang tersebar di 180 negara

dan menjadi produsen tertinggi di negara Indonesia, Angola, Kazakhstan serta

memegang daerah utama di perairan dalam Amerika Serikat. Sebagai perusahaan

energi global puncak, perusahaan raksasa ChevronTexaco tercatat memiliki 25.000

tempat penyalur produk minyak dan gas. Produksi untuk penjualan harian sebesar 3,5

juta barrel per hari dengan kapasitas kilang minyak 2,2 juta.

2.2. Visi dan Misi

Sebagai perusahaan eksplorasi minyak terbesar di Indonesia, PT. Chevron Pacific

Indonesia dalam menjalankan dan mengembangkan perusahaan memiliki visi dan

misi. Visi dan misi ini sangat penting untuk didefinisikan agar langkah dari

perusahaan lebih terarah sesuai dengan tujuan dan landasan kerja yang telah

ditetapkan.

Visi dari perusahaan Chevron Texaco adalah :

“To be a global energy company admired of its human resources, partnership, and

performance”

Dalam visi ini disebutkan bahwa PT. Chevron Pacific Indonesia mempunyai visi

untuk menjadi perusahaan energi dunia yang dikagumi karena karyawan, kemitraan

dan kinerjanya.

“To be recognized as a world class company committed to excellece”

Dalam visi ini disebutkan bahwa PT. Chevron Pacific Indonesia dalam

pengoperasiannya mempunyai visi untuk selalu menampilkan citra sebuah perusahaan

semaksimal mungkin untuk hasil yang terbaik. Hal tersebut sesuai dengan posisi dan

status PT. Chevron Pacific Indonesia sebagai perusahaan multinasional.

Misi yang diemban oleh PT. Chevron Pacific Indonesia yang didasarkan pada

falsafah ChevronTexaco (Chevron Texaco Way) diharapkan akan membangun

pemahaman yang sama bagi setiap yang bekerja atau berinteraksi dengannya.

Chevron Texaco Way menjelaskan “siapa kami, apa yang kami lakukan, apa yang

kami yakini, dan apa yang ingin kami capai”. Adapun motto yang telah dituangkan

oleh PT. Chevron Pacific Indonesia untuk mendukung falsafah Chevron Texaco

adalah :

“As a business partner with SKKMIGAS, PT. Chevron Pacific Indonesia will

effective and develop hydrocarbons for the benefit of Indonesia and its

shareholders” (Sebagai mitra usaha SKKMIGAS, PT. Chevron Pacific Indonesia

akan memberikan nilai tambah dengan melakukan eksplorasi dan pengemban

hidrokarbon secara efektif untuk kepentingan Indonesia dan para pemegang

sahamnya).

Dengan misi tersebut, PT. Chevron Pacific Indonesia sebagai mitra usaha BP

Migas berusaha memberi sumbangan nyata bagi pembangunan bangsa Indoesia. PT.

Chevron Pacific Indonesia harus bertanggung jawab dan dapat mewujudkan tekadnya

dengan cara :

a. Mentaati seluruh perundangan-undangan dan peraturan yang berlaku

b. Menganut standar etika yang tinggi

c. Mengakui karyawan sebagai sumber daya yang paling berharga

d. Memelihara lingkungan yang selamat dan sehat bagi karyawan, mitra usaha, dan

keluarganya

e. Melindungi lingkungan dan membantu masyarakat

f. Menerapkan pengendalian mutu terpadu dalam kegiatan sehari-hari.

Di samping pernyataan visi-misi di atas, PT. Chevron Pacific Indonesia juga

mengembangkan sebuah falsafah “Utamakan CPI (CPI First)”, yang berarti karyawan

PT. Chevron Pacific Indonesia harus menempatkan kepentingan perusahaan di atas

kepentingan SBU atau tim mereka. Untuk mencapai tujuan strategis, semua karyawan

perlu menghayati falsafah ini dan menggunakannya sebagai pedoman dalam

menjalankan kegiatan bisnis.

Nilai-nilai yang dianut oleh PT Chevron Pacific Indonesia antara lain :

1. Kepercayaan

PT. Chevron Pacific Indonesia mempunyai prinsip untuk saling mempercayai,

menghormati, mendukung, dan berusaha untuk mendapatkan kepercayaan diri

dari rekan sekerja dan mitra usahanya.

2. Integritas

PT. Chevron Pacific Indonesia dalam melaksanakan operasinya bersikap jujur,

dan selalu berusaha konsisten dengan ucapannya.

3. Keragaman

PT. Chevron Pacific Indonesia belajar menjunjung tinggi Ideologi dan budaya

dimana PT Chevron Pacific Indonesia bekerja, dan menghormati perbedaan yang

ada.

4. Kemitraan

PT. Chevron Pacific Indonesia memiliki tekad yang konsisten untuk menjadi

mitra usaha yang baik bagi pemerintah, perusahaan lain, pelanggan-pelanggan

PT. Chevron Pacific Indonesia, masyarakat dan sesama rekan kerja.

5. Kinerja yang unggul

PT. Chevron Pacific Indonesia memiliki tekad untuk stay a head (tetap unggul)

dalam setiap hal yang dilakukan, dan berupaya keras untuk terus memperbaiki

diri.

6. Tanggung jawab

PT. Chevron Pacific Indonesia bertanggung jawab, baik secara orang-perorang

maupun sebagai kelompok untuk setiap hal yang dikerjakan maupun untuk setiap

tindakan yang dilakukan.

7. Pertumbuhan

PT. Chevron Pacific Indonesia menyukai perubahan yang mendukung

pembaharuan dan kemajuan, serta berusaha mencari dan mengejar kesempatan.

Seiring berjalannya waktu PT Chevron Pacific Indonesia akan selalu inovatif

dalam bekerja.

8. Perlindungan terhadap Manusia dan Lingkungan

PT. Chevron Pacific Indonesia memberikan perlindungan keselamatan kerja dan

kesehatan, baik terhadap manusia maupun lingkungan.

Prinsip-prinsip dan harapan-harapan yang menjadi landasan PT Chevron Pacific

Indonesia adalah :

1. Kepemimpinan

Berupaya keras untuk menghasilkan kinerja bertaraf dunia dengan sistem yang

tahan uji yaitu Sistem Managemen Operasional Terbaik untuk mengelola masalah

keselamatan kerja, kesehatan dan lingkungan.

2. Keselamatan dan operasi bebas kecelakaan

Merancang, membangun, melaksanakan, memelihara, bahkan menarik kembali

peralatan PT Chevron Pacific Indonesia, demi menghindari luka-luka, penyakit

maupun kecelakaan.

3. Pemberian saran dan nasehat

Bekerja dengan memegang teguh etika untuk saling membangun dan menyajikan

keahlian teknis tertentu untuk membahas hukum dan peraturan yang diajukan,

juga turut serta mengambil bagian di dalam pembahasan masalah-masalah yang

masih hangat dan aktual.

4. Pemberian jaminan

Menjaga agar kebijaksanaan perusahaan sesuai dengan peraturan-peraturan

pemerintah.

5. Pemeliharaan sumber daya alam

Memelihara sumber daya perusahaan dan sumber daya alam dengan berusaha

memperbaiki proses dan mengukur perkembangannya.

6. Penjagaan dan pemeliharaan produk

Bersama dengan seluruh pihak yang terlibat sepanjang masa hidup produk

mengelola resiko yang dapat ditimbulkan oleh produk.

7. Menghindari pencemaran

Secara terus-menerus berusaha memperbaiki proses kegiatan PT Chevron Pacific

Indonesia untuk memperkecil pencemaran dan pembuangan.

8. Pemindahan harta

Mengatur dan mengemban kewajiban serta tanggung jawab terhadap lingkungan

hidup sebelum kegiatan jual-beli harta dilakukan.

9. Menjaga masyarakat

Menjangkau masyarakat dan melibatkan diri di dalam musyawarah terbuka demi

membangun rasa saling percaya.

10. Penanganan keadaan darurat

Pencegahan lebih diutamakan, namun harus selalu siap untuk menghadapi

keadaan darurat dan memadamkan setiap kejadian kecelakaan dengan cepat dan

tepat.

2.3. Strategi PT. Chevron Pacific Indonesia

PT. CPI memiliki suatu rencana strategis yang merupakan penjabaran dari visi

misi yang telah dibuat. Adapun strategi yang dimiliki meliputi :

1. Strategi Bisnis Utama

PT. Chevron Pacific Indonesia mempunyai tiga strategi bisnis :

a. Global Upstream (Operasi Hulu Secara Global)

Mempertinggi keuntungan dalam kegiatan bisnis utama dan membangun

posisi prestasi yang baru.

b. Global Gas (Operasi Gas Secara Global)

Mengkomersilkan ekuitas cadangan gas yang ada kepasar-pasar di Amerika

Utara dan Asia.

c. Global Downstream (Operasi Hilir Secara Global)

Meningkatkan pendapatan dengan menggunakan kekuatan pemasaran dan

penyediaan.

2. Strategi Keberhasilan

Tiga Strategi Keberhasilan yang diterapkan di semua bidang kegiatan perusahaan:

a. Berinvestasi pada Orang untuk mencapai tujuan strategis.

b. Meningkatkan Teknologi untuk mencapai kinerja yang unggul dan

pertumbuhan yang tinggi.

c. Meningkatkan Kemampuan Organisasi (“4+1”) untuk menghasilkan kinerja

kelas dunia dalam bidang keunggulan operasi, pengurangan biaya, pengelolaan

aset/kapital, dan peningkatan keuntungan.

2.4. Wilayah Kerja PT. Chevron Pacific Indonesia

Daerah Kerja PT. CPI yang memiliki daerah eksplorasi seluas 9.030 km2 dikenal

dengan nama “Kanggaroo Block” terletak di Kabupaten Bengkalis. Selain

mengerjakan daerah sendiri, PT CPI juga bertindak sebagai operator bagi

Calasiatic/Chevron dan Topco/Taxaco (C&T) perusahaan dimiliki oleh Chevron dan

Texaco. Perjanjian C&T yang pertama berdasarkan Perjanjian Blok A, sebagai Blok

D, serta Blok C pada tahun 1968 diserahkan kembali kepada Pemerintahan RI.

Pengembalian daerah-daerah berikutnya dilakukan pada tahun 1973 dan 1978,

sehingga kini tersisa 8314 km2 atau kira-kira 67,4% luas semula.

Pada Bulan Agustus 1971, C&T menandatangani Perjanjian Coastal Plains

Pekanbaru Block seluas 21.975 km2. Kemudian pada bulan Januari 1975,

menandatangani Perjanjian Mountain Front Kuantan Block seluas 6865 km2. Setelah

dilakukan pengembalian beberapa bagian daerah kerja secara bertahap, sekarang

Coastal Plain Pekanbaru tinggal 9.996 km2.

Di tahun 1979 - 1991, C&T menandatangani lima perjanjian:

• Tahun 1979, Perjanjian Patungan (Join Venture) dengan Pertamina (Jambi Selatan

blok B) seluas 5.826 km2 sudah dikembalikan keseluruhnya tahun 1988.

• Tahun 1981, KPS Singkarak Blok seluas 7.163 km2 di Sumatera Barat (telah

dikembalikan seluruhnya pada Juni 1984).

• Tahun 1981, KPS Langsa Blok seluas 7.080 Km2 di Selat Malaka di Lepas Pantai

Sumatera Utara dan Daerah Istimewa Aceh (juga telah dikembalikan seluruhnya

pada Mei 1986).

• Tahun 1991, KPS Nias Blok seluas 16.116 km2.

• Perpanjangan Kontrak Karya ke dalam bentuk KPS untuk Siak Blok seluas 8.314

km2 berlaku 20 tahun sejak 28 November 1993.

2.5. Operasi PT. Chevron Pacific Indonesia

2.5.1. Operasi Sumatera

PT Chevron Pacific Indonesia (CPI) mengoperasikan 90 lapangan di Sumatera

dengan dua lapangan utama, Duri dan Minas. Selain itu, CPI juga mengoperasikan

Pelabuhan Dumai, terminal pengangkutan minyak terakhir.

Mayoritas produksi CPI di Sumatera pada tahun 2011 berasal dari lapangan-

lapangan di Blok Rokan. Duri, lapangan terbesar, telah beroperasi menggunakan

teknologi injeksi uap untuk meningkatkan produksi sejak 1985 dan menjadi salah satu

pengembangan injeksi uap terbesar di dunia. Pada tahun 2011, 80% lapangan-

lapangan di Duri beroperasi dengan teknologi injeksi uap.

PT. Chevron Pacific Indonesia terus menerapkan berbagai proyek baru demi

berlangsungnya produksi, peningkataan perolehan minyak dan meningkatkan

keandalan dari reservoir yang ada. Pada wilayah produksi di Lapangan Duri, 212

sumur produksi dan 58 sumur injeksi uap dan observasi telah dibor pada tahun 2011.

Pengembangan juga terus berlangsung di wilayah utara lapangan tersebut. Persetujuan

pemerintah untuk kontrak pembangunan perluasan proyek North Duri Development

Area 13 diharapkan dapat diterima pada tahun 2012, dengan aktivitas pertama

dijadwalkan pada tahun 2013.

PT. Chevron Pacific Indonesia juga mengoperasikan injeksi air di Lapangan

Minas. Di Lapangan Minas, 50 sumur produksi dibor sepanjang tahun 2011, dan

optimalisasi program injeksi air terus berlanjut disana. Pada tahun 2011,

pengembangkan proyek pilot proses injeksi kimia yang dilakukan terus berlanjut.

Proyek ini yang diharapkan akan mampu meningkatkan perolehan minyak mentah

ringan di Minas dan lapangan-lapangan di sekitarnya.

Pada tahun 2011, enam sumur penilaian (appraisal well) telah berhasil dibor di

Lapangan Kulin, Duri, dan Bekasap. Selain itu, dua sumur ekplorasi juga telah dibor.

Satu, di proyek Sangsam Timur, dinyatakan gagal, dan satunya di Lapangan Jorang,

yang saat ini masih dievaluasi hingga awal 2012. Pengeboran penilaian di Lapangan

Kulin dan Bekasap akan berlangsung pada tahun 2012.

Minyak mentah dari lapangan-lapangan Chevron di Sumatera diangkut ke Dumai

melalui sistem jaringan pipa sepanjang 550 km, dan ditampung ke tangki-tangki

berkapasitas total 5,1 juta barel. Dari fasilitas ini, minyak dipompa dan diangkut ke

kilang Pertamina dan kapal tanker di Pelabuhan Dumai. Dengan menggunakan pompa

berkecepatan tinggi, Pelabuhan Dumai dapat memuat empat kapal tanker sekaligus.

2.5.2. Operasi Kalimantan

Kepemilikan operasi Chevron di Kalimantan termasuk empat wilayah Kontrak Kerja

Sama (KKS) lepas pantai seluas 11.100 km2 (2,8 juta are) di Kutei Basin.

Total rata-rata produksi harian pada tahun 2011 mencapai 32.000 barel minyak mentah

dan 165 juta kaki kubik gas alam. Selama tahun 2011, mayoritas produksi Chevron di

Kalimantan berasal dari 14 lapangan produksi di wilayah KKS East Kalimatan. Wilayah shelf

ini menghasilkan rata-rata 28.000 barel fluida dan 143 juta kaki kubik gas alam.

Produksi lainnya berasal dari lapangan laut dalam West Seno di KKS Makassar Strait,

dengan total rata-rata produksi harian 4.000 barel fluida dan 22 juta kaki kubik gas alam pada

tahun 2011. Kontrak Kerja Sama Makassar Strait berakhir pada tahun 2020.

Chevron terus mengembangkan berbagai proyek demi mempertahankan produksi,

meningkatkan perolehan minyak dan keandalan dari reservoir yang ada baik di wilayah shelf

maupun laut dalam. Di wilayah shelf, Chevron terus menerapkan program pengembangan,

dengan 14 sumur yang telah di bor pada tahun 2011. Berdasarkan hasil yang positif dari

program pengeboran ini, akuisisi dan proses seismik tambahan akan dilaksanakan pada tahun

2012.

Di wilayah laut dalam, terdapat dua proyek pengembangan laut dalam di Kutei Basin

yang saat ini sedang berjalankan melalui satu rencana pengembangan. Pada tahun 2011, kami

membuat kemajuan pada proyek gas alam Gendalo-Gehem. Proyek ini meliputi

pengembangan dua hub berbeda, masing-masing dengan unit produksi terapung (floating

production unit/FPU), pusat pengeboran subsea, jalur pipa gas dan kondensat, serta fasilitas

penerimaan darat. Secara total, proyek ini diperkirakan akan mampu meningkatkan perolehan

gas alam hingga 3 triliun kaki kubik. Pada tahun 2011, Chevron telah masuk dalam tahap

front-end engineering and design (FEED) untuk proyek tersebut. Estimasti produksi harian

maksimum dari proyek ini diperkirakan mencapai 1,1 miliar kaki kubik gas alam dan 31.000

barel kondensat. Gas dari proyek ini diharapkan dapat digunakan untuk kebutuhan nasional

dan ekspor LNG. Kepemilikan Chevron pada pengembangan ini sekitar 63 persen. Di akhir

tahun 2011, belum ada cadangan sumber daya terbukti (proved reserves) yang ditemukan

dalam proyek ini.

Pada bulan Desember 2011, Chevron menyelesaikan tahap FEED untuk proyek laut

dalam Bangka dan memulai proses persetujuan kontrak dengan pemerintah Indonesia.

Cakupan proyek ini termasuk subsea tieback ke sebuah FPU. Kepemilikan Chevron di proyek

ini sebesar 62 persen. Hingga akhir 2011, belum ada cadangan sumber daya terbukti (proof

reserves) yang ditemukan untuk proyek ini.

2.5.3. Operasi Geothermal dan Energi

Chevron adalah produsen energi panas bumi terbesar di dunia dan memiliki

operasi yang besar di Indonesia. Energi geothermal dihasilkan dari panas yang berasal

dari dalam perut bumi. Energi ini mampu menghasilkan listrik yang andal tanpa efek

gas rumah kaca.

Anak perusahaan Chevron Geothermal mengoperasikan dua proyek geothermal di

Indonesia — Darajat dan Salak – keduanya berada di Pulau Jawa. Proyek Darajat

menyediakan energi geothermal, yang mampu menghasilkan listrik berkapasitas 259

megawatt. Seluruh listrik yang dihasilkan dari operasi Darajat dijual langsung untuk

kebutuhan listrik nasional. Chevron memiliki 95 persen kepemilikan operasi di

Darajat.

Chevron juga memiliki dan mengoperasikan proyek Salak. Operasi geothermal

ini merupakan salah satu yang terbesar di dunia, dengan total kapasitas operasi

mencapai 377 megawatt. Hasil gabungan dari operasi geothermal Darajat dan Salak

kini mampu menghasilkan energi terbarukan yang cukup untuk kebutuhan sekitar 4

juta rumah di Indonesia.

Chevron juga mengoperasikan dan memiliki 95 persen kepemilikan di

pembangkit listrik North Duri Cogeneration di Sumatera, yang menyediakan hingga

300 megawatt listrik dan kebutuhan uap untuk CPI untuk mendukung proyek injeksi

uap CPI di Duri.

Chevron memiliki 95 persen kepemilikan dan izin operasi di prospek Suoh-

Sekincau di selatan Sumatera. Pemerintah Indonesia telah mengeluarkan izin kepada

Chevron untuk mengembangkan wilayah tersebut, dan kami telah memulai langkah

awal melalui survei geologi dan geofisika. Bila berhasil, proyek ini akan mampu

menyediakan tambahan listrik berkapasitas 200 megawatt dalam portfolio geothermal

Chevron.

2.6. Kegiatan PT. Chevron Pacific Indonesia

2.6.1. Eksplorasi

Pekerjaan eksplorasi yang pertama mencakup penelitian Geologis beserta

pengeboran sumur seperti yang ditunjukkan oleh gambar 2.2, hingga penelitian

seismik. Penelitian seismik yang dilakukan pada tahun 1937-1941 dengan metode

pengeboran pada lokasi-lokasi yang terpencar-pencar dengan kedalaman total 26.208

feet (7.862,4 meter).

Gambar 1. Proses pengeboran ladang minyak

Pada tahun 1938, dimulai pengeboran eksplorasi di Kubu, namun tidak terdapat

indikasi adanya minyak. Tahun 1938-1944, sembilan sumur eksplorasi berhasil

diselesaikan dengan temuan di tiga empat, yakni gas di Sebanga, serta minyak di Duri

dan Minas.Temuan gas di Sebanga merupakan tonggak sejarah meningkatnya

kegiatan eksplorasi perminyakan di bagian tengah pulau Sumatera. Penelitian

Geologis dan pemetaan-pemetaan dimulai diseluruh daerah Kerja pada tahun 1951,

disusul dengan pengeboran eksplorasi dan penelitian geofisik pada tahun 1955.

Pada tahun 1968 PT. Chevron Pacific Indonesia memanfaatkan helikopter untuk

mendukung kegiatan pengeboran seismik dan eksplorasi yang berhasil mengurangi

secara drastis hambatan yang dihadapi dalam penyediaan suplai angkutan tenaga

Kerja untuk penelitian geofisika.

Pengeboran dilakukan dengan menggunakan alat yang disebut dengan rig. Alat

ini ditunjukkan oleh gambar 2.3.

Gambar 2. Alat pengebor sumur penghasil minyak

Sumur-sumur eksplorasi yang dibor sejak tahun 1968 - 1990 menghasilkan

banyak temuan baru sebanyak 119 temuan baik minyak maupun gas. Temuan utama

yang terjadi sejak tahun 1989 adalah Lapangan Rintis dan Jingga di daerah KPS

Mountain Front - Kuantan yang menjadi daerah-daerah produksi baru sekaligus

meningkatkan kegiatan eksplorasi di daerah sekitarnya.

Hingga kini kegaitan eksplorasi PT. Chevron Pacific Indonesia telah memiliki

lebih dari 70.000 km2 data seismik dan 5.600 km2 diantaranya berasal dari daerah

Riau daratan.

2.6.2. Kegiatan Produksi

Pada tanggal 14 Mei 1969, yaitu setelah 17 tahun berproduksi, lapangan Minas

mencapai jumlah produksi akumulatif satu milyar barrel yang pertama, dan menjadi

lapangan raksasa di Asia sebelah timur Iran dan ke-22 di Dunia.

Gambar 3. Pompa penghisap minyak

Hingga akhir 1990 produksi akumulatif Lapangan Minas telah melebihi 3 milyar

barrel “Minas Crude oil” (sekarang dikenal dengan nama “Sumatran Light Crude”

yang digemari oleh negara-negara industri dikarenakan kadar belerangnya sangat

rendah. Pada gambar 2.4.2 b tampak ladang minyak dengan jumlah sumur yang cukup

banyak dan diatur dalam bentuk blok-blok.

Gambar 4. Ladang penghasil minyak

Walaupun setiap tahun produksi terus meningkat, namun produksi tahun 1985

menunjukkan kemajuan terbatas. Selama tahun 1951-1965 meskipun pengeboran

eksplorasi menghasilkan tujuh temuan, tapi berproduksi hanya dilapangan Duri serta

Minas, hal ini dikarenakan iklim politik pada saat itu tidak mendukung penanaman

modal. Produksi yang pernah mencapai 1 juta barrel sehari antara Mei dan Agustus

1973 membuktikan adanya peningkatan kegiatan PT. Chevron Pacific Indonesia

secara menyeluruh.

Program penyuntikan air (waterflooding) di Lapangan Minas dimulai tahun

1970. Kadar air yang tersedot waktu pompa minyak disuntikan kembali kedalam

tanah sebanyak jutaan barrel sehari. Sebuah proyek injeksi air lainnya dilaksanakan

dilapangan Kota batak sejak tahun 1974 dengan penyuntikan rata-rata 32.000 barrel

perhari.

Sementara itu terus dikembangkan metoda peningkatan perolehan minyak

yang dikenal dengan sebagai EOR atau Enhanced Oil Recovery untuk menambah

cadangan minyak serta memperbaiki faktor perolehan serta menahan merosotnya

produksi lapangan-lapangan yang menua. Pada tanggal 3 Maret 1990 diresmikan

Proyek Injeksi-Uap (Steam Injection) Duri yang merupakan Proyek injeksi uap

terbesar di Dunia.

2.6.3. Peningkatan Perolehan Minyak

Teknologi yang kini diterapkan PT. Chevron Pacific Indonesia adalah injeksi air

dan teknik injeksi uap. Meskipun mahal dan besarnya biaya, namun secara

menyeluruh peningkatan perolehan minyak ini ternyata sangat menguntungkan.

Gambar 5. Stasiun penghasil uap panas

Walaupun sistem perolehan tahap awal pada dasarnya hanya mampu mengambil

35% dari kandungan minyak yang ada, namun teknologi injeksi air yang diterapkan

dilapangan Minas untuk dipertahankan dan meningkatkan tekanan akan dapat

memperpanjang perolehan minyak. Pada gambar 2.6 ditunjukkan stasiun penghasil

uap panas yang akan diinjeksikan.

Lapangan Duri memiliki jenis minyak yang lebih berat, karenanya sejak tahun

1960-an PT. Chevron Pacific Indonesia melakukan uji coba berbagai sistem

peningkatan perolehan minyak, menyusul uji coba “Sylical Steaming” dan “Huff and

Puff” pada tahun 1975 dilakukan uji coba penyuntikan uap secara berkesinambungan

dalam jumlah besar. Hasil uji coba injeksi uap ini menggembirakan dan 11 daerah

barupun dijadikan kawasan injeksi uap yang akan dikembangkan.

Kira-kira 20% produksi minyak digunakan sebagai bahan bakar pembangkit

tenaga uap. Pertamina dan PT. Chevron Pacific Indonesia kini mengusahakan

ditemukan cadangan gas alam untuk dapat dimanfaatkan oleh proyek injeksi uap Duri.

Dengan demikian, minyak mentah yang akan digantikannya dapat dimanfaatkan untuk

pemakaian dalam energi dan untuk diekspor.

Peningkatan perolehan minyak mungkin masih dapat dikembangkan dengan

menerapkan teknologi baru yang kini sedang terus diteliti di pusat-pusat Chevron dan

Texaco di Amerika Serikat.

2.6.4. Sarana Penunjang OperasiSarana-sarana yang menunjang operasi PT. CPI antara lain:

Pembangkit Tenaga Listrik terdapat empat buah lokasi diantaranya di Duri, Central

Duri, Minas dan North Duri serta jaringan transmisi dan distribusi listrik dengan

menggunakan Hotline Maintenance yang memungkinkan dilakukan perbaikan pada

jaringan-jaringan listrik tegangan tinggi tanpa memutuskan aliran listrik.

Empat buah dermaga khusus di Dumai (dua diantaranya mampu melayani kapal-

kapal tangki yang berbobot mati 150.000 ton). Seperti yang ditunjukkan oleh

gambar

Gambar 6. Tanker pengangkut hasil produksi

Komplek tangki penyimpanan berkapasitas 5,8 juta barrel.

Dua jalur pipa saluran masing-masing berdiameter 90 cm dan 75 cm pada jalur-

jalur Minas - Dumai dan Bangko – Dumai.

Jaringan Microwave UHF yang menghubungkan keempat distrik, serta suatu

sistem telepon dan komunikasi radio HF/VHF/UHA untuk seluruh kegiatan

lapangan.

Pemanfaatan empat saluran Sistem Komunikasi Satelit Domestik Palapa untuk

hubungan dengan kantor Jakarta.

Layanan teleks dan elektronik mail antara Dumai-Rumbai-Jakarta dengan kedua

perusahaan pemegang saham dan perusahaan-perusahaan diseluruh dunia melalui

Satelit Palapa dan Intelset.

Pada akhir tahun 1968, PT. CPI memasang unit pengolahan data elektronik yang

pertama, berupa komputer IBM 360 model 30 dengan core capacity 64 Kbytes,

untuk memenuhi tuntutan tersedianya sarana informasi yang akurat dan cepat, serta

adanya sistem pengendalian yang efektif dalam segala segi.

Dumai Remote Entry Shipping System (DRESS) merupakan On-line

Teleprocessing yang pertama diterapkan PT. CPI untuk mengolah pengisian dan

pemompaan tangki penyimpanan dan mengatur kapal tangki di Dumai, serta

menyusun membuat dan menghasilkan dokumen teleprocessing untuk Crude

Movement Storage Shipping.

2.7. Struktur Organisasi PT. Chevron Pacific Indonesia

PT. CPI mengalami beberapa fase sistem organisasi. Sejak 11 Maret 1995 PT.

CPI menggunakan sistem ”line and staff” (sistem yang bersifat fungsional) yang

dikenal dengan SBU (Strategic Business Unit). Pada saat itu wilayah operasi PT. CPI

disebut dengan Rumbai SBU, Minas SBU, Bekasap SBU, Duri SBU dan Support

Operation. Pada bulan Maret 2004, SBU diganti dengan sistem baru yang disebut

IBUC (Indonesian Business Unit Challenge) yang mengatur wilayah operasionalnya

dengan OU (Operating Unit). OU lebih bersifat kerja tim dan sesuai dengan proses

pekerjaannya yang terdiri dari Heavy Oil OU dan Sumatera Light Oil OU. OU adalah

suatu struktur organisasi yang berdasarkan proses kerja bisnis dan mempunyai otoritas

tersendiri atas proses produksi dari awal hingga akhir dalam satu unit sehingga ada

pelimpahan wewenang (desentralisasi) yang besar pada suatu unit.

Sejak Agustus 2005, Chevron mengakui isi Unocal dan seluruh industri hulu memakai

nama Chevron menjadi PT Chevron Pacific Indonesia dengan visi ”Menjadi

perusahaan energi dunia yang dikagumi karena karyawan, kinerja dan kemitraannya”.

Secara umum struktur organisasi PT CPI dapat dilihat pada skema halaman berikut.

Gambar 7. Struktur Organisasi PT. Chevron Pacific Indonesia

2.7.1. Struktur Organisasi Planning, Reserve, Technology and OS

Gambar 8. Struktur Organisasi Planning & Technology

2.7.2. Struktur Organisasi IBU

Gambar 9. Struktur Organisasi IBU Information Technology

2.7.3. Struktur Organisasi IT PCN

Gambar 10. Struktur Organisasi IT PCN

2.7.4. Struktur Organisasi PCN Infrastructure

Gambar 11. Struktur Organisasi PCN Infrastructure

2.8. Health, Environtment, and Safety (HES)

Semua Pekerjaan di PT. Chevron Pacific Indonesia harus memenuhi nilai-nilai

dari Health, Environment, and Safety (HES) yang memberikan kesempatan untuk

melindungi keselamatan dan kesehatan masyarakat serta lingkungan dalam operasi di

PT. Chevron Pacific Indonesia dan komunitas dimana PT. Chevron Pacific bekerja.

Operational Excellence Management System (OEM) pada PT. Chevron Pacific

Indonesia membantu memantau langkah-langkah keamanan, kesehatan, lingkungan,

keandalan dan efisiensi dalam operasi di PT. Chevron Pacific Indoensia.

2.8.1. Health

Dalam hal kesehatan PT CPI memiliki tanggungjawab untuk menjamin

lingkungan secara fisik yang baik sehingga tidak memberikan dampak buruk pada

kesehatan. Bidang yang mendapat perhatian adalah :

1. Penyediaan air

Air yang dikonsumsi dan air buangan dipantau secara kontinyu agar aman untuk

dikonsumsi atau dibuang.

2. Pengolahan sampah

Sampah yang berasal dari bangunan akan dibakar, sampah B3 akan dikirim ke PT

PPLI (Prashada Pemusnah Limbah Indonesia) dan kotoran manusia akan

dialirkan ke saluran air buangan domestik untuk selanjutnya diolah di kolam

pengolahan air buangan domestik (sewage pond).

3. Pengawasan terhadap makanan dan minuman

Makanan yang terdapat di Mess Hall, Commissary dan Sanggar Karyawan

diperiksa masa kadaluarsanya secara berkala.

4. Pest Control

Pest control adalah pengendalian terhadap hewan penyebar penyakit dan hewan

pengganggu. Juga melakukan penyemprotan berkala untuk pencegahan malaria

dan demam berdarah.

2.8.2. Environment

Yang mendapatkan perhatian adalah pencemaran lingkungan baik dari proses

produksi maupun kehidupan manusia, termasuk pencemaran udara oleh emisi

kendaraan dan unit produksi.

2.8.3. Safety

Keunggulan Operasi menyatakan bahwa karyawan perlu melaksanakan Operasi

Yang Selamat, artinya beroperasi dan memelihara fasilitas perusahaan untuk

mencegah cedera, sakit, dan kecelakaan. Operasi yang selamat perlu dilaksanakan

pada semua jenis peKerjaan, di semua wilayah operasi perusahaan, setiap saat, dan

oleh semua karyawan dan mitra Kerja dengan tujuan agar setiap karyawan dapat

melaksanakan pekerjaan tanpa kecelakaan, baik untuk diri sendiri maupun orang lain.

Kegiatan produksi di PT CPI mempunyai resiko yang tinggi karena materi yang

diproduksi sangat mudah terbakar sehingga kemungkinan terjadinya kecelakaan

adalah cukup besar.

Untuk mencapai itu semua, PT CPI membuat suatu program yang disebut

Fundamental Safety Work Practices (FSWP). FWSP ini dibuat dalam tujuh elemen

penting, yaitu:

1. Access Control

Proses Access Control ditujukan untuk memastikan bahwa hanya orang-

orang yang berwenang dan punya alasan yang absah, terkait dengan operasi

dan bisnis, mendapatkan ijin, serta memahami dan memenuhi persyaratan

yang ditentukan untuk masuk fasilitas operasi yang dapat memasuki dan/atau

bekerja di dalam fasilitas. Hal ini dimaksudkan agar keselamatan dan

keamanan operasi fasilitas, dan orang-orang yang berada di dalamnya dapat

terjamin. Pos penjagaan akan mencatat identitas, keperluan, jam masuk, dan

keluar bagi setiap pegawai dan pengunjung yang memasuki fasilitas tersebut.

2. General Work Permit

General Work Permit (Izin Kerja Umum) merupakan sarana di mana

Penanggung Jawab Operasi Fasilitas memberikan izin kepada petugas

(karyawan CPI/Mitra Kerja) untuk melakukan pekerjaan tidak rutin di suatu

tempat kerja untuk mengingatkan pekerja akan bahaya yang mungkin timbul

dan untuk memastikan bahwa pekerjaan tersebut selamat untuk dilakukan.

3. Personal Protective Equipment (PPE)

Personal Protective Equipment (Alat Pelindung Diri, selanjutnya disebut

PPE) di tempat Kerja harus dipertimbangkan dalam konteks sebagai metode

pengendalian untuk mencegah terjadinya kecelakaan dan penyakit akibat kerja.

Memakai alat pelindung diri yang tepat saat bekerja harus dipertimbangkan

sebagai usaha terakhir dalam mengurangi atau menghilangkan risiko di tempat

kerja, yang hanya akan digunakan saat pengendalian teknis yang dapat

mengurangi bahaya (seperti isolasi, ventilasi, penggantian atau perubahan

proses) dan kontrol administratif (seperti prosedur kerja) tidak dapat

diterapkan. Berupa alat perlindungan diri yang digunakan untuk mengurangi

resiko akibat kecelakaan. PPE mencakup semua alat pelindung diri seperti: alat

pelindung kepala (helmet), alat pelindung mata (kacamata, lensa pelindung,

eye wash), alat pelindung telinga (ear plug), alat pelindung tangan (sarung

tangan karet, kulit, dan katun), alat pelindung kaki (safety shoes, rubber boot),

alat bantu pernapasan, dan alat pelindung bekerja di ketinggian. Setiap pekerja

dan pengunjung wajib mengenakan minimal PPE standar yaitu helm, safety

goggle, dan safety shoes jika memasuki field atau lapangan kerja. Tujuannya

adalah untuk memastikan bahwa:

a. PPE telah dipilih dengan benar sesuai dengan bahaya yang ada dan

mengacu kepada standar.

b. Pegawai dan mitra kerja mendapatkan pelatihan yang sesuai.

c. Pegawai dan mitra kerja memakai PPE yang tepat dengan benar untuk

pekerjaan yang memerlukannya.

BAB III

DASAR TEORI

3.1. Supervisory Control and Data Acquisition (SCADA)

3.1.1. Pengertian SCADA

SCADA (Supervisory Control and Data Acquisition) dapat didefinisikan secara

sederhana adalah sistem yang dapat melakukan pengawasan, pengendalian dan

akuisisi data terhadap sebuah plant. Dalam terminologi kontrol, supervisory control

sering mengacu pada kontrol tidak langsung, namun lebih ke fungsi koordinasi dan

pengawasan. Dengan kata lain, pengendali utama tetap dipegang oleh PLC / DCS /

pengendali lainnya, sedangkankontrol pada SCADA hanya bersifat koordinatif dan

sekunder.

Definisi yang lebih formal diberikan oleh NIST (National Institite of Standards

and Technology) ialah, “ Sistem terdistribusi yang digunakan untuk mengendlikan

aset – aset yang tersebar secara geografis, sering terpisah ribuan kilometer persegi,

dimana kontrol dan akuisisi data terpusat sangat penting bagi operasi sistem.”

Menurut NIST, sistem SCADA banyak digunakan pada sistem terdistribusi

seperti: water distribution and wastewater collection systems, oil and gas pipeline,

electrical power grids, dan railway transportation systems. Dari definisi tersebut

nampak bahwa adanya “jarak yang jauh” merupakan alasan mendasar dibutuhkannya

sistem SCADA yang dilengkapi dengan sistem komunikasi antar piranti yang

memadai.

3.1.2. Arsitektur Sistem SCADA

Arsitektur dasar dari sebuah sistem SCADA menurut (Bailey, 2003) adalah

sebagai berikut:

1. Operator

Operator manusia mengawasi sistem SCADA untuk operasi plant jarak jauh.

2. Human Machine Interface (HMI)

HMI menampilkan data pada operator dan menyediakan input kontrol bagi

operator dalam berbagai bentuk, termasuk grafik, skematik, jendela, menu pull

down, touch screen, dan lain sebagiannya. HMI dapat berupa touch screen device

ataupun komputer itu sendiri.

3. Master Terminal Unit (MTU)

MTU merupakan master pada arsitektur master/slave. MTU berfungsi

menampilkan data pada operator melalui HMI, mengumpulkan data dari tempat

yang jauh, dan mengirimkan sinyal kontrol ke plant yang berjauhan. Kecepatan

pengiriman data dari MTU dan plant jarak kauh relatif rendah dan metode kontrol

umumnya open loop karena kemungkinan terjadinya waktu tunda dan flow interruption.

a. Input / Output Task : interface sistem SCADA dengan peralatan di plant.

b. Alarm Task : Mengatur semua tipe Alarm.

c. Trends Task : Mengumpulkan data plant setiap waktudan menggambarkan

dalam grafik.

d. Reports Task : Memberikan laporan yang bersumber dari data plant.

e. Display Task : Menampilkan data yang diawasi dan dikontrol operator.

4. Communication System

Sistem komunikasi antara MTU – RTU ataupun antara RTU – field device

diantaranya berupa :

a. RS 232

b. Private Network (LAN/ RS485)

c. Switched Telephone Network

d. Leased lines

e. Internet

f. Wireless Communication systems

Wireless LAN

GSM Network

Radio modems

5. Remote Terminal Unit (RTU)

RTU merupakan unit slave pada arsitektur master/slave. RTU mengirimkan sinyal

kontrol pada peralatan yang dikendalikan, mengambil data dari peralatan tersebut,

dan mengirimkan data tersebut ke MTU. Kecepatan pengiriman data antara RTU

dan alat yang dikontrol relatif tinggi dan metode kontrol yang digunakan umumnya

closed loop. Sebuah RTU mungkin saja digantikan oleh Programmable Logic

Control (PLC).

Beberapa kelebihan PLC dibanding RTU ialah :

Solusi ekonomis

Serbaguna dan fleksibel

Mudah dalam perancangan dan instalasi

Lebih reliable

Kontrol yang canggih

Berukuran kecil secara fisik

Troubleshooting dan diagnosa lebih mudah

6. Field Device

Merupakan plant di lapangan yang terdiri dari objek yang memiliki berbagai sensor

dan aktuator. Nilai sensor dan aktuator inilah yang umumnya diawasi dan

dikendalikan supaya objek / plant berjalan sesuai dengan keinginan pengguna.

Berikut adalah contoh instrumen field device

a. Sensor dan aktuator

Bagian ini adalah plant di lapangan yang terdiri dari obyek yang memiliki

berbagai sensor dan aktuator. Nilai sensor dan aktuator inilah yang umumnya

diawasi dan dikendalikan supaya obyek/plant berjalan sesuai dengan keinginan

pengguna.

b. PLC

PLC merupakan pengendali dari plant (fiekd device). Alat ini berperan sebagai

“otak” dari sistem. Beberapa kelebihan PLC dibanding pengendali lain :

• Solusi yang ekonomis

• Serbaguna dan fleksibel

• Mudah dalam perancangan dan instalasi

• Lebih reliable

• Kontrol yang canggih

• Berukuran kecil secara fisik

• Troubleshooting dan diagnosa lebih mudah

Sedangkan arsitektur SCADA yang digunakan IBU IT PCN PT. Chevron Pacific

Indonesia adalah sebagai berikut

Gambar 12. Arsitektur SCADA IT PCN

Gambar 13. Arsitektur SCADA

3.1.3. Jenis SCADA

Secara sederhana, SCADA dapat dibedakan berdasar skalanya, yaitu :

1. Basic SCADA

SCADA dasar ini umumnya hanya terdiri dari 1 proses mesin saja. Jumlah PLC

dan MTU yang digunakan juga hanya 1 buah. Contoh :

• Car manufacturing robot

• Room temperature control

2. Integrated SCADA

Sistem ini terdiri dari beberapa PLC (RTU). Contoh :

• Water systems

• Subway systems

• Security systems

3. Networked SCADA

Sistem ini terdiri dari beberapa SCADA yang saling terhubung.Contoh :

• Power systems

• Communication systems

3.1.4. Media Komunikasi SCADA

Data yang dapat ditampilkan di komputer operator SCADA tidak terlepas dari

peranan media komunikasi sebagai penghubung antara RTU dengan Master Station.

Media komunikasi tersebut saat ini digunakan untuk menghubungkan RTU-RTU yang

tersebar di berbagai wilayah antara lain di Duri, Minas, Rumbai, Dumai, Petapahan,

Kotabatak, New Kotabatak, Bekasap, Bangko, Suram, Pungut, Libo, Menggala,

Sintong, Batang, dan Pematang.

Media komunikasi yang digunakan di PT. CPI ada dua macam:

1. Jalur Komunikasi Microwave

Jalur komunikasi microwave disebut juga dengan saluran penghantar radio. Media

transmisi dari jalur komunikasi ini adalah melalui udara bebas sehingga microwave

memiliki sifat yang tergantung pada suhu dan kerapatan udara. Jalur komunikasi

ini digunakan untuk menghubungkan daerah-daerah seperti:

• Duri IT Tower dengan substation Batang

• Minas IT Tower dengan substation 4D, 6D, 6DN dan 8D

• Substation Petapahan dengan substation Suram

2. Jalur Komunikasi Serat Optik (fiber optic)

Fiber optic sebagai media komunikasi menggunakan cahaya sebagai media

transmisi dengan frekuensi pembawa (carrier frequency) sebesar 100THz dan

dengan lebar pita (bandwidth) sebesar 1Tbit/s. Saat ini, fiber optic banyak

digunakan karena fiber optic memiliki banyak kelebihan dibandingkan dengan

media komunikasi yang lain. Beberapa kelebihannya antara lain:

a. Kapasitas besar, dengan hanya menggunakan dua buah fiber optic, dapat

b. dilakukan lebih dari 100.000 percakapan secara simultan

c. Ringan, kecil, dan lebih murah jika dibandingkan dengan kawat tembaga

d. Tidak dipengaruhi oleh interferensi elektromagnetis dan aman dari noise

e. Memiliki bandwidth yang lebar Saat ini, jalur komunikasi serat optik digunakan

untuk menghubungkan:

Dumai dengan Duri

Duri dengan Minas

Minas dengan Rumbai

Central Duri dengan Duri

Kotabatak Junction dengan Minas. Dll

3.2. SCADA Software

3.2.1. Pendahuluan

Seperti yang telah dijelaskan pada pengenalan SCADA, MTU merupakan

bagian penting yang berfungsi untuk melakukan fungsi utama sistem SCADA. Supaya

MTU dapat memenuhi fungsi tersebut, salah satu alternatif bentuknya adalah

menggunakan komputer yang telah diinstall dengan SCADA software.

SCADA software komersial yang tersedia di pasaran terbagi menjadi dua jenis,

yaitu software yang dibuat oleh vendor PLC, misal WinCC oleh Siemens, RS View

oleh Allen Bradley. Biasanya software ini relatif lebih mudah diaplikasikan untuk

PLC yang bermerek sama. Jenis kedua adalah jenis software yang dibuat non –

vendor PLC, misal : Wonderware, Intellution, Citect. Umumnya software jenis ini

lebih fleksibel untuk diaplikasikan dengan merek PLC yang berbeda – beda.

Fitur – fitur kunci yang harus ada pada suatu SCADA Software ialah :

a. Human Machine Interface

Tampilan yang memudahkan manusia (operator) untuk memahami atau

mengendalikan mesin (sistem, plant).

b. Graphic Displays

Tampilan grafis akan mempermudah pengamatan.

c. Alarms

Alarm untuk memberi warning saat sistem dalam kondisi abnormal.

d. Trends

Trend ialah grafik garis yang menggambarkan kondisi/status suatu device

e. RTU / PLC Interface

Bagian program yang menghubungkan PLC dengan SCADA software.

f. Scalability / Expandability

Program dapat diperluas tanpa mengganggu program lama yang sudah ada.

g. Access to data

Program memiliki akses pada data tertentu yang diinginkan

h. Database

Penyimpanan data ke dalam database

i. Networking

Program ini dapat berjalan dalam suatu jaringan, baik pada LAN maupun internet

j. Fault tolerance and redundancy

Program memiliki toleransi tertentu terhadap kesalahan yang terjadi. SCADA

system juga harus bersifat redundant, dimana saat MTU utama down akan

digantikan oleh MTU cadangan.

k. Client/Server distributed processing

Pemrosesan data bersifat distributed, dimana Server maupun Client memiliki

bagian pemrosesan tersendiri.

3.2.2. HMI dalam SCADA

Human Machine Interface (HMI) merupakan bagian penting dari sistem SCADA.

Secara sederhana HMI berfungsi sebagai jembatan bagi manusia untuk memahami

proses yang terjadi pada mesin. Tanpa HMI, manusia akan kesulitan dalam

mengawasi dan mengendalikan mesin tersebut.

Di dunia industri masa kini, biasanya HMI muncul dalam bentuk – bentuk

berikut:

a. Panel – panel kontrol dengan LED dan meter sebagai display

b. Touch screen

c. Personal Computer dengan software khusus

Sebelum era komputer, biasanya suatu HMI akan berbentuk berbagai analog

display yang diletakkan pada panel tertentu. Akibatnya semakin kompleks suatu

sistem atau plant, semakin banyak juga panel yang digunakan.

Secara umum HMI berfungsi untuk memudahkan operator untuk melakukan :

a. Pengawasn plant

b. Pengendalian plant

c. Penanganan alarm

d. Akses ke historical data dan historical trend

Baik untuk keseluruhan proses ataupun masing – masing peralatan yang ada dalam

proses.

Sebuah HMI yang baik akan memiliki struktur yang jelas dan lengkap, yaitu :

a. Main Menu

Main menu merupakan :

Tampilan awal untuk memasuki display

Halaman security sehingga orang yang memasuki software harus

memiliki password.

b. Plant Overview

Plant overview dapat berupa gambaran grafis dari keseluruhan sistem. Bagian

ini umumnya juga memiliki link navigasi ke berbagai group lokal dari plant.

c. Area Graphics

Area graphics menampilkan detail dari keseluruhan proses beserta

peralatannya dalam area plant tertentu. Selain itu area graphics juga dapat

menampilkan data yang diberikan peralatan yang dimonitor atau dikontrol

olleh PLC (status, data dan kondiai dari masing – masing perlaatan bisa

ditampilkan dalam popup windows

d. Control Displays

Control Displays berfungsi untuk :

Melakukan pengendalian output di plant dari software tersebut

Memberikan ruang bagi masukan operator

Memberikan range tertentu

Contoh informasi yang dapat ditampilkan : status, mode (otomatis /

manual), jumlah running hours, jumlah siklus proses

e. Setpoint Display

Setpoint Display berfungsi untuk melihat dan mengatur semua setpoint dari

sistem kontrol pada area tertentu

f. Trend & Alarm Summary Displays

Trend Displays memberikan tampilan grafis dari variabel proses. Sedangkan

Alarm Summary Displays menampilkan daftar alarm yang diterima oleh

SCADA, dimana alarm dapat diatur prioritasnya seusai kebutuhan kita.

BAB IV

KEGIATAN KERJA PRAKTEK

4.1. Pendahuluan

Kerja Praktek dilaksanakan di PT. Chevron Pacific Indonesia selama kurang lebih

satu bulan yang dimulai pada tanggal 8 Juni - 8 Juli 2015. Banyak pengalaman dan

ilmu berharga yang didapat selama melakukan Kerja Praktek di salah satu perusahaan

asing yang bergerak di industri migas. Kerja Praktek dilaksanakan pada bagian IT

PCN Duri PT. Chevron Pacific Indonesia, tidak hanya pelajaran teknis namun juga

pelajaran konseptual, kepribadian, kepemimpinan, kerjasama, manajemen serta

pengalaman yang diperoleh terutama mengenai dunia kerja secara umum dan

bagaimana pemanfaatan teknologi automasi secara nyata.

Selama melakukan Kerja Praktek dibagian IT PCN Duri cukup banyak ilmu

yang diperoleh dari pembimbing perusahaan. Beberapa ilmu yang telah diperoleh,

yaitu pengetahuan tentang SCADA dan software yang digunakan serta

pengaplikasiannya di dunia kerja, serta materi remastering.

Pelaksanaan HES (Health, Environtment, Safety) merupakan hal yang utama

sebelum memulai pekerjaan. Pelaksanaan HES memiliki prinsip “Do it safelt or not at

all. There is always time to make it right”. Jadi semua pekerjaan yang dilakukan di

lingkungan PT. Chevron Pacific Indonesia harus dilakukan dengan aman, jika dirasa

tidak aman wajib ditunda sampai keadaan benar – benar aman untuk melakukan

pekerjaan.

Identifikasi Permasalahan

Menjelaskan bagaimana implementasi SCADA yang digunakan di PT. Chevron

Pacific Indonesia

Menjelaskan bagaimana sistem PSI (PCN Standard Image) di PT. Chevron Pacific

Indonesia

Mengimplementasikan simulasi SCADA dengan software Wonderware Intouch.

Metode Pengerjaan Permasalahan

Metode yang digunakan dalam pelaksanaan pengerjaan permasalahan Kerja

Praktek adalah sebagai berikut :

a. Studi literatur, yaitu cara mengumpulkan data yang diperoleh dari pembimbing,

dan literatur lain yang berhubungan dengan topik laporan serta berbagai buku

panduan lain yang dapat digunakan sebagai refrensi dalam penulisan laporan Kerja

Praktek.

b. Konsultasi, yaitu sistem pengumpulan data dan informasi langsung tentang hal

yang dibutuhkan pada saat pelaksanaan kerja praktek dengan mentor maupun

Bussiness Partner yang bekerja di dalam lingkungan kerja pada IT PCN team.

c. Analisis dan identifikasi. Yaitu menganalisis sistem SCADA dan PSI di PT.

Chevron Pacific Indonesia

Hasil kegiatan Kerja Praktek

Kerja Praktek yang dilaksanakan di tim IT PCN PT. Chevron Pacific Indonesia

telah memberikan banyak ilmu. Hasil tugas, observasi, dan proyek yang telah

dikerjakan yaitu :

1. Konfigurasi RTU (Remote Terminal Unit).

2. Instalasi dan Pengaturan PSI (PCN Standard Image) ke backend PT. Chevron

Pacific Indonesia

3. Membuat simulasi proses kontrol dan monitoring (SCADA) dengan software

Wonderware Intouch

4.2. Konfigurasi RTU

4.2.1 RTU ( Remote Terminal Unit )

RTU (Remote Terminal Unit) merupakan perangkat terdekat dengan well site

sendiri. Pada umumnya di lapangan, RTU sendiri memiliki jalur komunikasi ke MTU

( Master Terminal Unit ). RTU berguna dalam memonitor aktivitas dari suatu system.

Pada PT. CPI sendiri berguna dalam monitoring sensor yang berada di well site,

contohnya Dyno Sensor. Sehingga, dapat diketahui perubahan status sensor di

lapangan dengan adanya pengiriman data oleh RTU.

Gambar 14. RTU (pada level 1) di Arsitektur Proses Control System

4.2.2 Akses RTU

Pada Kerja Praktek ini, Kami melakukan konfigurasi RTU yang didalamnya

terdapat komponen utama RTU yaitu Intech model W5340 (Celullar Micro RTU

Controller) dan E1242 (Remote Ethernet I/O with 2-port Ethernet Switch). Dengan

bantuan Pak Hendra, Konfigurasi RTU ini sendiri dilakukan melalui browser dan

aplikasi khusus. Penghubung RTU dan PC menggunakan kabel Ethernet. Dari

konfigurasi ini diuji apakah RTU berjalan dengan baik atau tidak dengan menguji I/O

yang dimiliki oleh RTU ini.

Gambar 15. RTU ( Remote Terminal Unit )

Gambar 16. Tampilan awal E1242 ( Remote Ethernet I/O with 2-port Ethernet

Switch ) dibuka dengan browser

Pada gambar diatas terdapat kolom Status. Uji coba berfungsinya sebuah I/O RTU

dilakukan dengan cara test short port RTU, jika berhasil, maka status akan berubah menjadi

ON. Namun dari RTU yang telah kami konfigurasi, RTU tidak dapat menunjukkan status

ON dikarenakan masih ada masalah teknis pada I/O port dari RTU tersebut.

Gambar 17. Tampilan W5340 ( Celullar Micro RTU Controller ) dibuka dengan

aplikasi khusus dari perangkat

4.3. Instalasi dan Pengaturan PSI

Dilatarbelakangi oleh banyaknya software yang digunakan dalam proses

monitoring dan kontrol karena pada dasarnya IT PCN bekerja dalam hal tersebut.

Mulai dari proses produksi, pengiriman hasil produksi, pengolahan minyak mentah,

sampai pengiriman minyak, semua menggunakan teknologi yang berbeda sehingga

hal ini menyulitkan para pekerja serta membutuhkan biaya tambahan apabila terdapat

gangguan karena tidak semua pekerja menguasai teknologi yang digunakan.

Jadi secara singkat latar belakang dikembangkannnya proyek PSI dikarenakan

oleh sebab berikut :

1. Teknologi

PCN adalah sistem yang terisolasi (air-gapped PCN system) dan tersebar di

seluruh unit proses produksi

Software yang bermacam – macam

Merek dan versi HMI yang bermacam macam, berikut adalah software HMI

yang digunakan pada tiap tahapan produksi PT. Chevron Pacific Indonesia

sebelum adanya proyek PSI :

a. CS – Lift / Lowis

b. DeltaV

c. OSISoft

d. PI

e. Wonderware

f. Siemens

g. Allen Bradley

h. Yokogawa

i. Honeywell

j. Foxboro

Jenis dan versi Anti Virus yang bermacam – macam

Tool backup dan restore yang bermacam – macam

Hardware PC / dekstop dan network device yang bermacam – macam

Peralatan lain yang tidak lagi disupport lagi oleh vendor

2. Proses

PCN Information Protection compliance dikerjakan manual

Setiap perubahan dilakukan langsung di production environment

3. Sumber daya Manusia, yaitu jumlah pegawai yang terbatas akan menghambat

efektifitas dari kegiatan produksi.

Gambar 18. Jenis hardware dan software yang ada di setiap proses produksi

Sebagai solusi, maka PT. Chevron Pacific Indonesia membuat proyek PSI (PCN

Standard Image) yaitu proyek standardisasi software dan hardware yang semula

menggunakan software yang bermacam macam menjadi software yang sama untuk

semua unit bisnisnya mulai PC yang ada di kantor hingga PC operator di lapangan.

Berikut adalah ranah yang dikerjakan dalam proyek PSI :

Standard Image

a. PCN Standard Image, yaitu membuat image untuk diinstal pada tiap PC /

desktop HMI

b. PC and Monitor upgrade, yaitu mengganti spesifikasi semua PC dan Monitor

sesuai dengan standar yang telah ditetapkan oleh PT. Chevron Pacific

Indonesia yaitu

1. Server

HP DL 380 G7

OS Windows 2008 R2

System : System Center 2012

2. HMI

Dell Optiplex 990

OS Windows 7 SP1

Gambar 19. Tampilan HMI

c. Wonderware Intouch Upgrade, yaitu mengganti spesifikasi software HMI

karena software ini dapat diintegrasikan dengan berbagai jenis kontroller.

Gambar 20. Driver HMI Woderware

d. Standard malware protection, yaitu instalasi software pelindung data dari

malware sesuai yang ditetapkan perusahaan.

Gambar 21. Jenis Antivirus yang digunakan dalam proyek PSI

e. Backup / restore tool upgrade, yaitu instalasi software yang digunakan

unutk keperluan backup maupun restore datayang telah ditetapkan oleh

perusahaan.

Gambar 22. Jenis Backup / restore tool yang digunakan dalam proyek

PSI

Backend Infrastructure, yaitu membuat infrastruktur jaringan komputer

sehingga semua PC unit bisnis dapat terhubung dalam satu jaringan

sehingga semua proses monitoring dapat dilakukan secara cepat, aman, dan

mengurangi pekerja untuk berkendara ke lokasi. Keluaran yang diharapkan

adalah sebagai berikut :

a. Integrated domain authentication

b. Remote access utility

c. Inventory system

d. Compliance management

Test Center, yaitu membuat laboraturium untuk keperluan pengujian alat sebelum

dipasang ke lapangan. Di Test Center terdapat :

a. Mini PLC (Allen Bradley, Modicon, dan General Electric PLC)

Gambar 23. Modul PLC yang berada di test laboratory

b. Hardware and Software test

c. Security update test

Analisis Keuntungan proyek PSI

1. Rancangan biaya PSN Standard Image

Gambar 24. Analisis biaya proyek PSI

2. Perbandingan jarak yang ditempuh oleh pekerja

Gambar 25. Analisis perbandingan jarak tempuh pekerja pada proyek PSI

3. Perbandingan biaya yang dikeluarkan sebelum dan sesudah PSI

Gambar 26. Analisis biaya proses pada proyek PSI

4. Scheduled and Tested Deployment, memudahkan dalam proses instalasi update

patch software dan anti virus.

5. Sistem lebih aman, PCN image telah distandardisasi dan terintegrasi dengan

manajeman keamanan perusahaan.

6. Simplify Hardware and Operationg System Configuration, semua hardware dan

software memiliki versi yang sama sehingga lebih mudah dan murah dalam proses

konfigurasi.

7. Backup enhancement, memudahkan untuk mem-backup data dari atau ke komputer

manapun yang telah di PSI

4.4 Simulasi PLC dengan software RSLOGIX dan Wonderware Intouch

HMI merupakan interfaces yang secara langsung dapat dilihat user / operator

dalam mengendalikan / meremote perangkat yang ada di lapangan. HMI berguna

dalam memberikan tampilan proses data secara real time mengenai status well yang di

monitoring, serta memperbolehkan operator dalam mengendalikan proses. HMI disini

juga dapat menjadi event logger dan alarm penanda jika ada terjadi sesuatu di

lapangan. Pada kerja praktek kali ini, kami mencoba membuat simulasi HMI dengan

bantuan software Wonderware dan menghubungkannya ke PLC Allen Bradley.

Wonderware sebagai HMI sementara PLC allen Bradley sebagai contoh sensor

dilapangan yang dapat di remote jarak jauh.

Gambar 27. Lembar kerja pada Aplikasi Wonderware ( Windowmaker )

Gambar 28. Mini PLC Allen Bradley

PLC di hubungkan dengan PC yang telah di PSI ( PCN Standardize Images )

dengan kabel Ethernet / kabel serial. Jika menggunakan kabel Ethernet, maka kita

harus setting IP manual pada pc kita. IP dapat didapatkan dari PLC. Jika

menggunakan kabel serial, maka kita harus tahu port berapa yang digunakan.

Sebelum PLC dihubungkan langsung ke HMI nya, terlebih dahulu kita

menghubungkannya dengan aplikasi RSLOGIX. Aplikasi ini berguna untuk

memprogram PLC yang kita gunakan. Aplikasi RSLOGIX ini merupakan

penghubung antara PLC dengan HMI.

Gambar 29. Tampilan Aplikasi RSLOGIX

Pada aplikasi RSLOGIX ini kita perlu mengetahui ladder diagram dari aplikasi

HMI yang akan kita rancang nantiya. Ladder diagram merupakan metode

pemrograman dari sebuah PLC. Ladder diagram ini sama halnya dengan logika AND,

OR, NAND, NOR dan lainnya. Pada RSLOGIX juga dibutuhkan tags nama setiap

jenis logiknya. Tag ini berfungsi sebagai variabel yang akan dihubungkan dengan

HMI nya pada Wonderware. Kami melakukan simulasi untuk menguji PLC sebagai

indikator sederhana secara realtime.

4.5. Simulasi SCADA dengan software Wonderware Intouch

Wonderware adalah sebuah merek otomatisasi industri dan produk informasi

perangkat lunak yang dimiliki oleh Invensys Managemen Operation (IOM) asal

Inggris. Lebih dari 500.000 lisensi perangkat lunak telah terjual dan digunakan di

berbbagai industri pertambangan, minyak dan gas, makanan, farmasi, transportasi,

kertas, semikonduktor dan logam. Salah satu partner dari perusahaan tersebut adalah

PT. Chevron Pacific Indonesia, dimana software yang digunakan adalah Wonderware

10.5.

Pada laporan ini kami membuat simulasi SCADA (Supervisory Control and Data

Acquisition) sesuai dengan bagan produksi berikut :

Gambar 30. Alur proses produksi minyak mentah

Simulasi produksi minyak mentah mengikuti alur pada gambar xxx,

1. Production Facility

Pada bagan ini terjadi proses pengeboran dengan rig sampai dengan pemasangan

rod pump (pompa angguk) sehingga minyak dapat dipompa ke permukaan tanah.

Pada tiap waktu yang telah dijadwalkan, minyak harus di tes terlebih dahulu di Well

test tank untuk diteliti kadar minyaknya karena material yang terpompa ke

permukaan tanah bermacam – macam mulai dari minyak, air, gas, pasir, bebatuan

dan material pengotor lainnya. Tujuan diadakannya tes ini untuk mengetahui sumur

yang memproduksi minyak dengan jumlah dan konsentrasi paling tinggi sehingga

diketahui sumur mana yang prioritasnya paling tinggi, dan apabila terjadi kerusakan

atau penurunan jumlah produksi dapat segera diambil keputusan yang paling tepat.

Pengetesan sumur minyak ini biasanya dilakukan tiap sebulan sekali selama dua

sampai tiga jam.

Gambar 31. Rig pengeboran minyak bumi

Gambar 32. Rod pump atau pompa angguk

2. Gathering Station

Minyak yang telah dipompa dikirim ke Gathering Station yang berada di Duri Oil

field. Di tempat ini terjadi proses pemisahan material yang terpompa, hasil

pemisahan utama yang diambil adalah minyak mentah, selain itu terdapat air yang

juga dimanfaatkan untuk dimasukkan ke dalam bumi melalui proses steam.

3. Crude Oil Storage

Setelah didapat minyak mentah dengan kadar paling tinggi maka minyak tersebut

dikirim dan dikumpulkan ke tank farm yang berada di Dumai untuk dijual ke

pemerintah Indonesia (Pertamina) maupun dikirim melalui kapal.

4. Crude Oil Lifting

Pada tahap ini minyak yang tersimpan di tank farm siap dikirim melalui kapal

maupun truk pengangkut minyak

Berikut adalah hasil simulasi dengan wonderware

Gambar 33. Halaman depan simulasi dengan Wonderware Intouch

Gambar 34. Halaman detail rod pump pada Well 1

Gambar 35. Hamalan Detail Central Gathering Station tank pada CGS1

Gambar 36. Halaman detail tank farm

4.2.1. Program (script application) Wonderware Intouch

Daftar tag yang digunakan

Gambar 37. Daftar tag yang digunakan untuk membuat simulasi

Program Simulasi

IF saklar1 == 1 AND saklarwtt1 == 0 THEN gs = gs + 1; welltest1=welltest1; lampuwell1 = 1;ENDIF;IF saklar1 == 1 AND saklarwtt1 == 1 THEN welltest1 = welltest1; gs = gs; lampuwell1 = 0; lampuwt1 = 0; alert1 = 1; ShowTopLeftAt("Error !",450,130); saklar1 = 0; saklarwtt1 = 0;ENDIF; IF saklar1 == 0 AND saklarwtt1 == 1 THEN gs = gs; welltest1 = welltest1 + 1; lampuwt1 = 1;ENDIF;IF saklar1 == 0 AND saklarwtt1 == 0 THEN welltest1 = welltest1; gs = gs; lampuwell1 = 0; lampuwt1 = 0;ENDIF;IF welltest1 == 20 AND saklarwtt1 == 1 THEN gs = gs +10; welltest1 = 0;ENDIF;IF saklar2 == 1 AND saklarwtt2 == 0 THEN gs = gs + 5; welltest2=welltest2; lampuwell2 = 1;ENDIF;IF saklar2 == 1 AND saklarwtt2 == 1 THEN welltest2 = welltest2; gs = gs; lampuwell2 = 0; lampuwt2 = 0; alert1 = 1; ShowTopLeftAt("Error !",450,130); saklar2 = 0; saklarwtt2 = 0;ENDIF; IF saklar2 == 0 AND saklarwtt2 == 1 THEN

gs = gs; welltest2 = welltest2 + 1; lampuwt2 = 1;ENDIF;IF saklar2 == 0 AND saklarwtt2 == 0 THEN welltest2 = welltest2; gs = gs; lampuwell2 = 0; lampuwt2 = 0;ENDIF;IF welltest2 == 20 AND saklarwtt2 == 1 THEN gs = gs +10; welltest2 = 0;ENDIF;IF saklar3 == 1 AND saklarwtt3 == 0 THEN gs = gs + 10; welltest3 = welltest3; lampuwell3 = 1;ENDIF;IF saklar3 == 1 AND saklarwtt3 == 1 THEN welltest3 = welltest3; gs = gs; lampuwell3 = 0; lampuwt3 = 0; alert1 = 1; ShowTopLeftAt("Error !",450,130); saklar3 = 0; saklarwtt3 = 0;ENDIF; IF saklar3 == 0 AND saklarwtt3 == 1 THEN gs = gs; welltest3 = welltest3 + 1; lampuwt3 = 1;ENDIF;IF saklar3 == 0 AND saklarwtt3 == 0 THEN welltest3 = welltest3; gs = gs; lampuwell3 = 0; lampuwt3 = 0;ENDIF;IF welltest3 == 20 AND saklarwtt3 == 1 THEN gs = gs +10; welltest3 = 0;ENDIF;IF gs >= 300 THEN gs = gs -1; gs2 = gs2 + 1; gs = 290; gs2 = gs2;

alarm1 = 1;ENDIF;IF gs2 >= 490 THEN alarm2 = 1; saklar1 = 0; saklar2 = 0; saklar3 = 0; saklarwtt1 = 0; saklarwtt2 = 0; saklarwtt3 = 0; gs2 = 490;ENDIF;IF saklargs1 == 1 THEN

gs = gs -1; tankfarm = tankfarm + 1; alarm1 = 0;ENDIF;IF saklargs2 == 1 THEN gs2 = gs2 -1; tankfarm = tankfarm + 1; gs2 = gs2; alarm2 = 0;ENDIF;IF shutdown == 1 THEN tankfarm = tankfarm - 1;ENDIF;

BAB V

PENUTUP

5.1 Kesimpulan

Berdasarkan implementasi yang dilakukan dalam kerja praktek ini, didapat kesimpulan

sebagai berikut:

1. Dalam pembuatan sebuah HMI sangat diperhatikan kerapihan setiap interfacenya

agar dapat mempermudah operator dalam mengerti HMI tersebut.

2. Pada HMI sangat diperlukannya event logger untuk mengetahui histori apa saja

yang telah dilakukan oleh user user tertentu sehingga ada bentuk bukti

pertanggungjawabannya.

3. Perlunya menjaga kebersihan dan keamanan dari PLC dilapangan karena masih

ada PLC yang terganggu kinerjanya dikarenakan adanya binatang liar didalam box

PLC yang ada di lapangan.

4. Pelabelan nama lokasi tujuan kabel fiber optik sangat penting untuk mempermudah

pekerjaan dalam pengecekan dan pemindahan kabel fiber optik.

5.2 Saran

Adapun saran yang ingin penulis sampaikan adalah diperlukannya sebuah standarisasi

template dalam pembuatan HMI karena aplikasi tersebut memberikan keleluasaan user

dalam perancangan HMI, sehingga ketika terjadi troubleshooting hanya orang yang

membuat HMI tersebutlah yang paham untuk mengatasi troubleshooting tersebut. Oleh

karena itu, diperlukannya template umum yang biasa digunakan agar dapat dengan mudah

mengatasi troubleshooting HMI.

DAFTAR PUSTAKA

[1] Adi Santri Sanjaya Manurung, Ira Purnama Hutagalung. 2013. Desain Spanning Tree

Protocol Dengan Topologi Ring Untuk Area Batang PT Chevron Pacific Indonesia.

Politeknik Caltex Riau

[2] Ardiyan Khabzli, Steffi Vandhoran N. 2010. Sistem Transmisi Fiber Optik dan

Implementasi VoIP Menggunakan Asterisk. Politeknik Caltex Riau

[3] Chevron Indonesia. Profil Chevron Indonesia. Diperoleh dari

http://www.chevronindonesia.com/about/ , diakses tanggal 3 Juli 2014

[4] Happy, Dearni.2011. Sistem Transmisi Jaringan Fiber Optik di PT Chevron Pacific

Indonesi.Universitas Kristen Maranatha

[5] Jofania. 2010. Dasar Serat Optik-2. Diperoleh dari

http://jofania.wordpress.com/2010/02/14/dasar-serat-optik-2/ , diakses tanggal 4 Juli

2014

[6] Serat Optik. Diperoleh dari http://id.wikipedia.org/wiki/Serat_optik , diakses tanggal

3 Juli 2014