laporan kegiatan study campus

34
LAPORAN KEGIATAN STUDY CAMPUS OLEH : USWATUN KHASANAH XI.IPA.I SMAN II TANGERANG

Upload: uswatun

Post on 15-Sep-2015

4.063 views

Category:

Documents


408 download

DESCRIPTION

laporan untuk kegiatan study campus

TRANSCRIPT

LAPORAN KEGIATAN STUDY CAMPUS

OLEH :USWATUN KHASANAHXI.IPA.ISMAN II TANGERANGKATA PENGANTARPuji syukur penulis panjatkan kehadirat Allah SWT, atas berkat dan rahmat-Nya, penulis dapat menyelesaikan laporan kegiatan study campus ini tepat pada waktunya. Laporan kegiatan ini diperuntukan guna memenuhi tugas bahasa Indonesia yang diberikan oleh sekolah. Semoga laporan kegiatan yang telah penulis buat dapat bermanfaat dan memberikan wawasan yang luas bagi pembacanya.Penulis juga mengucapkan terima kasih kepada pihak-pihak yang bersangkutan dalam menyelesaikan laporan kegiatan ini, sehingga laporan kegiatan ini dapat selesai tepat pada waktunya.Penulis menyadari bahwa penyusunan laporan kegiatan ini masih jauh dari kata sempurna. Maka dari itu penulis membutuhkan kritik dan saran demi memperbaiki laporan kegiatan ini untuk kedepannya.

Tangerang , Desember 2013

Penulis

iDAFTAR ISIKATA PENGANTARIDAFTAR ISIIIBAB 1 ( PENDAHULUAN )1a. Latar Belakang1b. Rumusan Masalah1c. Maksud Dan Tujuan kunjungan1BAB 2 ( Hasil Kunjungan )22.1 Universitas Gadjah Mada2a. Sejarah Kampus UGM2b. Fakultas dan Progam Study3c. Pimpinan Rektor UGM sampai Dekan Fakultas4d. Fakultas dan jurusan yang diminati4e. Analisa peluang yang mungkin dipilih jika kelak akan melanjutkan pendidikan ke Perguruan Tinggi4f. Alumni42.2 Akademi Angkatan Udara6a. Sejarah AAU6b. Pimpinan AAU7c. Jurusan dan program study di AAU7d. Alumni82.3 Candi Borobudur9a. Sejarah Candi Borobudur9iib. Deskripsi Candi Borobudur2.4 Keraton Yogyakarta9a. Sejarah Keraton Yogyakarta9b. Deskripsi Keraton Yogyakarta92.5 Pantai Parangtritis11a. Sejarah Pantai Parangtritis11b. Deskripsi Pantai Parangtritis112.6 Goa Jatijajar13a. Sejarah Goa Jatijajar13b. Deskripsi Goa Jatijajar14BAB 3 ( SIMPULAN )163.1 Kesimpulan163.2 Kesan kesan selama kunjungan163.3 Saran dan masukan kegiatan16KATA PENUTUP18LAMPIRAN19

iiiBAB 1( PEDAHULUAN )1. LATAR BELAKANGStudy campus merupakan salah satu kegiatan rutin yang wajib diadakan oleh SMAN 11 Tangerang setiap tahunnya. Hal ini dimaksudkan agar siswa-siswi SMAN 11 Tangerang dapat memilih universitas dan juga jurusan yang tepat ketika kelak mereka dapat melanjutkan pendidikan sarjana baik di perguruan tinggi negeri maupun swasta.Untuk itulah sekolah mengadakan study campus ini. Study campus ini biasa diikuti oleh seluruh siswa-siswi SMAN 11 Tangerang kelas XI IPA maupun kelas XI IPS. Kegiatan ini tidak hanya mengajak siswa-siswi SMAN 11 Tangerang untuk berkunjung ke beberapa universitas ataupun berwisata, tapi juga mewajibkan siswa-siswinya untuk membuat laporan kegiatan mengenai kegiatan tersebut demi mengetahui seberapa besar wawasan dan pengetahuan yang bertambah bagi siswa-siswinya. Untuk itulah alasan atau latar belakang laporan ini dibuat.2. RUMUSAN MASALAH\ Bagaimana sejarah berdirinya Universitas Gadjah Mada dan Akademi Angkatan Udara di Yogyakarta ? Siapa nama Pimpinan Rektor UGM dan Pimpinan AAU ? Sebutkan Fakultas dan Progam studi maupun jurusan yang terdapat di UGM dan AAU ? Sebutkan nama-nama alumni yang dapat menjadi salah satu pejabat penting di Indonesia yang berasal dari UGM dan AAU ? Tempat wisata apa saja yang dikunjungi dan bagaimana sejarahnya ?3. MAKSUD DAN TUJUAN KUNJUNGANTujuan dari pembuatan laporan kegiatan ini adalah untuk memenuhi tugas bahasa Indonesia yang diberikan oleh sekolah serta maksud dan tujuan kunjungan adalah untuk menambah wawasan serta pengetahuan siswa siswi SMAN 11 Kota Tangerang tentang berbagai Perguruan tinggi yang ada di Yogyakarta.1.BAB 2( HASIL KUNJUNGAN )2.1 Laporan hasil kunjungan UGMPada hari jumat, 22 November 2013. Siswa-siswi SMAN 11 Tangerang mengadakan kunjungan ke salah satu universitas tertua di Indonesia yaitu Universitas Gadjah Mada ( UGM ). Di Kampus UGM kami diberikan pengarahan tentang syarat masuk dan bagaimana sejarah serta pengenalan tentang Kampus UGM. Pengarahan tersebut diadakan di Ruang Pertemuan di Fakultas Pertanian dengan bimbingan dari Bapak Agung Nugroho selaku Humas di Fakultas Pertanian.A. Sejarah Universitas Gajah Mada Universitas Gadjah Mada, disingkat UGM, merupakan universitas negeri tertua di Indonesia yang didirikan oleh Pemerintah Republik Indonesia pada tanggal 19 Desember 1949 berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 23 Tahun 1949 tentang Peraturan Tentang Penggabungan Perguruan Tinggi Menjadi Universitas tanggal 16 Desember 1949. Kampus UGM yang terletak di Yogyakarta tersebut merupakan universitas pertama yang didirikan oleh Pemerintah Republik Indonesia setelah Indonesia merdeka. Universitas Gadjah Mada Merupakan Universitas No. 1 di Indonesia.Pada saat didirikan, Universitas Gadjah Mada hanya memiliki enam fakultas, sekarang memiliki 18 Fakultas dan satu Sekolah Pascasarjana (dahulu bernama Program Pascasarjana), dan lebih dari 100 Program Studi untuk S-2,S-3, dan Spesialis. Universitas Gadjah Mada berlokasi di Kampus Bulaksumur Yogyakarta. Sebagian besar fakultas dalam lingkungan Universitas Gadjah Mada terdiri atas beberapa jurusan/bagian dan atau program studi. Kegiatan Universitas Gadjah Mada dituangkan dalam bentuk Tri Dharma Perguruan Tinggi yang terdiri atas Pendidikan dan Pengajaran, Penelitian dan Pengabdian kepada MasyarakatDitilik dari sejarahnya, Universitas Gadjah Mada merupakan penggabungan dan pendirian kembali dari berbagai balai pendidikan, sekolah tinggi, perguruan tinggi yang ada 2.di Yogyakarta, Klaten dan Surakarta.Nama Gadjah Mada berawal dari dibentuknya Balai Perguruan Tinggi Gadjah Mada yang terdiri dari Fakultas Hukum dan Fakultas Kesusasteraan. Pendirian diumumkan di Gedung KNI Malioboro pada tanggal 3 Maret 1946 oleh Mr. Boediarto, Ir. Marsito, Prof. Dr. Prijono, Mr. Soenario, Dr. Soleiman, Dr. Buntaran dan Dr. SoehartoB. Daftar Fakultas di UGMFakultas beserta program studinya1. Fakultas biologi, program studinya yaitu biologi.2. Fakultas Ekonomi, program studinya yaitu ilmu Ekonomi, Manajemen dan Akutansi.3. Fakultas Farmasi, program studinya yaitu: Farmasi.4. Fakultas filsafat, program studinya yaitu: Filsafat.5. Fakultas Geografi, program studinya yaitu: Geografi.6. Fakultas hukum, program studinya yaitu: Hukum.7. Fakultas ilmu budaya program studinya yaitu: Antropologi Budaya, Arkeologi, Bahasa Korea, Ilmu Sejarah, Pariwisata, Sastra Arab ,Sastra Indonesia,Sastra Inggris, Sastra Jepang, Sastra Nusantara, Sastra Perancis.8. Fakultas isipol program studinya yaitu: Manajemen Dan Kebijakan Publik (Ilmu Administrasi Negara), Ilmu Hubungan Internasional, Ilmu Komunikasi, Ilmu Pembangunan Sosial Dan Kesejahteraan (Sosiatri) - Politik Dan Pemerintahan (Ilmu Pemerintahan) Sosiologi.9. Fakultas Kedokteran program studinya yaitu: Ilmu Kedokteran. 10. Fakultas Kedokteran gigi program studinya yaitu: Ilmu Kedokteran Gigi.11. Fakultas Kedokteran Hewan program studinya yaitu: Ilmu Kedokteran Hewan.12. Fakultas Kehutanan program studinya yaitu: Ilmu Kehutanan.13. Fakultas MIPA program studinya yaitu: Elektronika dan Instrumentasi, Fisika, Geofisika, Kimia, Ilmu Komputer, Matematika, dan Statistika, 2 program studi D-3 yaitu Komputer dan Sistem Informasi (KOMSI), meliputi minat studi Perekam Medis dan Informasi Kesehatan, serta Elektronika dan Instrumentasi (ELINS), 2 program studi S-1 Swadaya (eks-ekstensi) yaitu Kimia dan Ilmu Komputer, dan 4 program studi Pasca Sarjana (S-2).14. Fakultas Pertanian program studinya yaitu: Pertanian. 3.15. Fakultas Peternakan program studinya yaitu: Ilmu dan Industri Peternakan 16. Fakultas psikologi program studinya yaitu: Psikologi.17. Fakultas teknik program studinya yaitu: Arsitektur dan Perencanaan, Teknik Elektro, Teknik Fisika, Teknik Geodeshi, Teknik Geologi, Teknik Kimia, Teknik mesin dan Industri, dan Teknik sipil dan lingkungan. 18. Fakultas teknologi pertanian program studinya yaitu: Teknik Pertanian, Teknologi Industri Pertanian & Hasil Pertanian. C. Pimpinan Rektor dan Dekan Fakultas Rektor Sebelumnya : Prof. Ir , Sudjarwadi , M.Eng.,Ph D Rektor saat ini : Prof. Dr . Pratikno ,M.Soc.Sc., Dekan fakultas Teknologi Pertanian : Bapak Agung NugrohoD. Fakultas dan Jurusan yang di Minati Saya berminat di Fakultas Kedokteran di jurusan ilmu keperawatan. Alasannya adalah karena SNMPTN mengharuskan saya untuk mengambil jurusan yang berhubungan dengan ipa, alasan kedua adalah karena saya merasa cocok dan tertarik dengan jurusan tersebut.E. Analisa pangsa pasar dan lapangan kerja jurusan yang saya pilihMenurut saya, jurusan yang telah saya pilih memiliki peluang yang cukup tinggi dalam persaingannya, hal ini menunjukan bahwa banyak calon mahasiswa yang memiliki minat yang sama dengan saya untuk mendaftar dan memilih Fakultas Kedokteran khususnya jurusan ilmu keparawatan.Ilmu keperawatan adalah salah satu jurusan dengan peluang kerja yang cukup tinggi. Walaupun syarat untuk masuk Fakultas Kedokteran sangatlah rumit saya akan berusaha.Hal itulah yang membuat kita terdorong untuk semakin mengejarnya. Sampai saat ini alumni Fakultas Kedokteran memiliki presentase yang lebih cepat dalam mendapatkan pekerjaan dibandingkan dengan fakultas lainnya.F. Alumni Universitas Gajah Mada Prof.Dr.H .Boediono B.Sc,.M.Ec dari Fakultas Ekonomi sebagai Wakil Presiden Indonesia. Ir.H Joko Widodo dari Fakultas Pertanian sebagai Gubernur DKI Jakarta.4. Bambang Sudibyo dari Fakultas Ekonomika dan Bisnis sebagai Menteri Pendidikan Nasional periode 2004 2009. Fuad Bawazier dari Fakultas Ekonomika dan Bisnis sebagai Menteri Keuangan pada masa kabinet pembangunan VII Ganjar Pranowo dari Fakultas Hukum sebagai anggota DPR, gubernur Jawa Tengah (2013-2018) Mohammad Mahfud dari Fakultas Hukum sebagai Ketua Mahkamah Konstitusi (2008-2013). Amien Rais dari Fakultas Ilmu Sosial dan Politik sebagai Ketua MPR (1999-2004) Siti Fadillah Supari dari Fakultas Kedokteran sebagai Menteri Kesehatan ( 2004 2009 ) Fadel Muhammad dari bidang Politik sebagai Menteri Kelautan dan Perikanan ( 2009 2011 ) Otto Hasibuan, Ketua Dewan Pimpinan Nasional Perhimpunan Advokat Indonesia ( 2010-2015 ) Mohamad Prakosa dari Fakultas Kehutanan sebagai Menteri Kehutanan ( 2001 2004 ) Herman Johannes dari Fakultas Teknik sebagai Menteri Pekerjaan Umum ( 1950 1951 ).

5.2.2 Laporan hasil kunjungan Akademi Angkatan UdaraPada hari Kamis, 21 November 2013. Kami melakukan kunjungan ke Akademi Angkatan Udara ( AAU ). Kami menerima banyak pengarahan tentang sejarah akademi angkatan udara ini serta syarat syarat yang harus terpenuhi untuk dapat diterima di AAU ini.A. Sejarah AAU (Akademi Angkatan Udara)Sejarah AAU diawali dengan Sekolah Penerbang yang didirikan pada tanggal 15 November 1945 oleh Agustinus Adisutjipto di Pangkalan Udara Maguwo ( Lanud Adisutjipto ) Yogyakarta. Pada bulan September 1947, untuk pertama kali TNI AU menerima pemuda-pemuda lulusan SLA untuk di didik sebagai siswa penerbang. Dalam perkembangan selanjutnya, dilaksanakan pembangunan gedung sebagai sarana tempat belajar. Bertepatan dengan hari TNI AU tanggal 09 April 1960, diadakan upacara peletakan batu pertama pembangunan Kesatrian Akademi Angkatan Udara di Lanud Adisutjipto. Selanjutnya pada tanggal 26 Juli 1965 Kesatrian AAU beserta Pusaranya diresmikan Menteri Panglima Angkatan Udara. Tanggal 26 Juli tersebut kemudian dinyatakan sebagai hari jadi AAU.Pada tanggal 16 Desember 1966 AAU bersama-sama dengan lembaga pendidikan ABRI lainnya (AMN, AAL dan AAK) diintegrasikan menjadi Akademi Angkatan Bersenjata Republik Indonesia (AKABRI) dan selanjutnya AAU menjadi Akabri bagian udara. Dalam rangka reorganisasi ABRI dan sesuai kebijakan petinggi ABRI, sejak tanggal 16 Juni 1984 Akabri Bagian Udara kemudian dikembalikan ke jajaran TNI AU dengan nama AKademi TNI Angkatan Udara. Pada tanggal 8 November 1985 Pusara AAU yang berseloka Vidya Karma Vira Paksa diterima kembali oleh pemimpin TNI AU.Dalam perjalannya, AAU saat itu masih bernama Akademi TNI AU berupaya agar pelaksanaan pendidikan selalu dapat mengikuti perkembangan. Salah satu kegiatan yang ditempuh adalah dengan menerapkan Pola pendidikan 3-1. Pola yang mulai berlaku pada tahun 1986 itu merupakan pola pendidikan yang tersusun dalam program 3 tahun pendidikan yang tersusun dalam program 3 tahun pendidikan di AAU dan 1 tahun dasar kecabangan di Kesatuan-kesatuan TNI AU. 6.Dalam rangka mengikuti perkembangan pula, sejak tahun 1986 AAU mulai menerapkan Sistem Kredit Semester (SKS). Sesuai kebutuhan kemudian ditetapkan tiga majoring penyelenggaraan pendidikan yaitu, Aeronautika, Elektronika dan Administrasi. Pada tahun 1992 majoring Administrasi disesuaikan menjadi majoring teknik Industri dan selanjutnya pada tahun 1999 diubah menjadi majoring teknik Manajemen Industri. Akademi Angkatan Udara (AAU) berkedudukan di Yogyakarta tepatnya di Jl. Laksda Adisucipto , Kesatrian AAU Yogyakarta Kota Sleman.

B. Pimpinan AAUPimpinan AAU saat ini adalah Marsda TNI Tabri Santoso SIP,C. Jurusan dan Program Study (Konsentrasi ) di AAU Teknik ElektronikaTeknik management industri Adalah salah satu bidang ilmu teknik mengenai aplikasi listrik untuk memenuhi kebutuhan masyarakat. Teknik listrik melibatkan konsep, perancangan, pengembangan, dan produksi perangkat listrik dan elektronik yang dibutuhkan oleh masyarakat.Teknik listrik bekerja sama dengan insinyur dari area lain seperti teknik kimia, teknik mesin, dan teknik sipil untuk merancang, mengembangkan, dan membantu produksi berbagai macam produk dan jasa seperti sistem distribusi energi, komputer pribadi, sistem satelit, radio genggam, sistem radar, mobil listrik, jantung buatan, dan lain-lain yang melibatkan komponen listrik dan elektronik. Teknik AerounatikaProgram Studi Teknik Aeronautika (AR) merupakan satu-satunya program studi yang mengajarkan bidang studi teknik Aeronautika (penerbangan) yang berada di dalam lembaga Politeknik Negeri di Indonesia. Kurikulum pendidikannya diarahkan untuk menghasilkan lulusan Program Diploma 3 yang memiliki wawasan luas dan pengetahuan serta keterampilan bidang teknik penerbangan dengan penekanan pada kompetensi keahlian bidang perawatan mesin dan rangka pesawat udara (airframe & power-plant maintenance).7. Teknik Manajemen IndustriSistem ManufakturJenis bidang keilmuan yang dipelajari dalam Sistem Manufaktur ini antara lain adalah Sistem Produksi, Perencanaan dan Pengendalian Produksi, Pemodelan Sistem, Perancangan Tata Letak Pabrik, dan Ergonomi.Manajemen IndustriJenis bidang keilmuan yang dipelajari dalam Manajemen Industri antara lain adalah Manajemen Keuangan, Manajemen Kualitas, Manajemen Inovasi, Manajemen Sumber Daya Manusia, Manajemen Pemasaran, Manajemen Keputusan dan Ekonomi Teknik.Sistem Industri dan Tekno EkonomiJenis bidang keilmuan yang dipelajari di dalam Sistem Industri dan Tekno Ekonomi antara lain adalah Statistika Industri, Sistem Logistik, Logika Pemrograman, Operational Research, dan Sistem Basis DataD. Alumni AAU yang pernah menjadi Panglima TNIAlumni AAU yang pernah menjadi Panglima TNI adalah

Marsekal TNIDjoko Suyanto

13 Februari 2006

28 Desember 2007

8.2.3 Laporan Hasil Kunjungan ke Candi BorobudurPada hari Rabu, 20 November 2013. Kami melakukan kunjungan pertama yaitu di Candi Borobudur. Kunjungan ini dimaksudkan selain untuk hiburan juga untuk menmbah pengetahuan siswa siswi tentang sejarah suatu hasil budaya pada masa lampau yaitu sejarah candi borobudur.A. Sejarah Candi BorobudurSejarah Candi Borobudur terletak di Desa Borobudur, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah. Candi ini merupakan candi Buddha terbesar kedua setelah Candi Ankor Wat di Kamboja dan termasuk dalam salah satu dari tujuh keajaiban dunia. Ada beberapa versi mengenai asal usul nama candi ini. Versi pertama mengatakan bahwa nama Borobudur berasal dari bahasa Sanskerta yaitu bara yang berarti kompleks candi atau biara dan beduhur yang berarti tinggi/di atas.Masih berdasarkan prasasti Karang Tengah dan ditambah dengan prasasti Kahuluan, J.G. de Casparis dalam disertasinya tahun 1950 mengatakan bahwa Sejarah Candi Borobudur diperkirakan didirikan oleh Raja Samaratungga dari wangsa Sayilendra sekitar tahun Sangkala rasa sagara kstidhara atau tahun Caka 746 (824 Masehi) dan baru dapat diselesaikan oleh puterinya yang bernama Dyah Ayu Pramodhawardhani pada sekitar tahun 847 Masehi. Pembuatan candi ini menurut prasasti Klurak (784 M) dibantu oleh seorang guru dari Ghandadwipa (Bengalore) bernama Kumaragacya dan seorang pangeran dari Kashmir yang bernama Visvawarma.B. Deskripsikan Candi BorobudurCandi Borobudur adalah salah satu dari 7 keajaiban dunia. Candi ini terletak di Desa Borobudur, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah. Menurut beritanya candi ini didirikan pada masa Dinasti Syailendra. Beberapa tahapan dari pembangunan candi borobudur diantaranya:* Tahap pertamaMasa pembangunan Borobudur tidak diketahui pasti (diperkirakan antara 750 dan 850 M). Pada awalnya dibangun tata susun bertingkat. Sepertinya dirancang sebagai piramida berundak. tetapi kemudian diubah. Sebagai bukti ada tata susun yang dibongkar.9.* Tahap keduaPondasi Borobudur diperlebar, ditambah dengan dua undak persegi dan satu undak lingkaran yang langsung diberikan stupa induk besar.

* Tahap ketigaUndak atas lingkaran dengan stupa induk besar dibongkar dan dihilangkan dan diganti tiga undak lingkaran. Stupa-stupa dibangun pada puncak undak-undak ini dengan satu stupa besar di tengahnya.

* Tahap keempatAda perubahan kecil seperti pembuatan relief perubahan tangga dan lengkung atas pintu.Penemuan KembaliSekitar tahun 800 an dengan berakhirnya kerajaan Mataram tahun 930 M pusat kehidupan dan kebudayaan Jawa bergeser ke timur.Demikian karena terbengkalai tak terurus maka lama lama di sana sini tumbuh macam macam tumbuhan liar yang lama kelamaan menjadi rimbun dan menutupi bangunannya.Pada kira kira abad ke 10 Candi Borobudur terbengkalai dan terlupakan.Baru pada tahun 1814 M berkat usaha Sir Thomas Stamford Rafles Candi Borobudur muncul dari kegelapan masa silam.Rafles adalah Letnan Gubernur Jendral Inggris, ketika Indonesia di kuasai / di jajah Inggris pada tahun 1811 M 1816 M.

10.2.4 Laporan hasil kunjungan ke Keraton YogyakartaPada hari Kamis, 21 November 2013. Kami melakukan kunjungan ke Keraton Yogyakarta. Kunjungan ini dimaksudkan agar kita semakin mengenal budaya budaya yang masih terlestari hingga sekarang khususnya yang berada di daerah Yogyakarta. Sejarah keraton YogyakartaKeraton Yogyakarta mulai didirikan olehSultan Hamengku Buwono Ibeberapa bulan pascaPerjanjian Giyantipada tahun1755. Lokasi avilio ini konon adalah bekas sebuah pesanggarahanyang bernama Garjitawati. Pesanggrahan ini digunakan untuk istirahat iring-iringan jenazah raja-raja Mataram (Kartasura dan Surakarta) yang akan dimakamkan diImogiri. Versi lain menyebutkan lokasi keraton merupakan sebuah mata air, Umbul Pacethokan, yang ada di tengah hutan Beringan. Sebelum menempati Keraton Yogyakarta, Sultan Hamengku Buwono I berdiam di Pesanggrahan Ambar Ketawang yang sekarang termasuk wilayah Kecamatan Gamping Kabupaten Sleman Deskripsi tentang Keraton YogyakartaKeraton Ngayogyakarta Hadiningrat atau Keraton Yogyakarta merupakan istana resmi Kesultanan Ngayogyakarta Hadiningrat yang kini berlokasi di Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta, Indonesia. Walaupun kesultanan tersebut secara resmi telah menjadi bagian Republik Indonesia. Pada tahun 1950, kompleks bangunan avilio ini masih berfungsi sebagai tempat tinggal sultan dan rumah tangga istananya yang masih menjalankan tradisi kesultanan hingga saat ini. Keraton ini kini juga merupakan salah satu objek wisata di Kota Yogyakarta. Sebagian kompleks avilio merupakan museum yang menyimpan berbagai koleksi milik kesultanan, termasuk berbagai pemberian dari raja-raja Eropa, avilio pusaka avilio, dan gamelan. Dari segi bangunannya, avilio ini merupakan salah satu contoh arsitektur istana Jawa yang terbaik, memiliki balairung-balairung mewah dan lapangan serta avilion yang luas.

11.Secara fisik istana para Sultan Yogyakarta memiliki tujuh kompleks inti yaitu Siti Hinggil Ler (Balairung Utara), Kamandhungan Ler (Kamandhungan Utara), Sri Manganti, Kedhaton, Kamagangan, Kamandhungan Kidul (Kamandhungan Selatan), dan Siti Hinggil Kidul (Balairung Selatan). Selain itu Keraton Yogyakarta memiliki berbagai warisan budaya baik yang berbentuk upacara maupun benda-benda kuno dan bersejarah. Di sisi lain, Keraton Yogyakarta juga merupakan suatu lembaga adat lengkap dengan pemangku adatnya. Oleh karenanya tidaklah mengherankan jika nilai-nilai filosofi begitu pula mitologi menyelubungi Keraton Yogyakarta. Dan untuk itulah pada tahun 1995 Komplek Keraton Ngayogyakarta Hadiningrat dicalonkan untuk menjadi salah satuSitus Warisan Dunia UNESCO.

12.2.5 Laporan hasil kunjungan ke pantai ParangtritisPada hari Rabu, 20 November 2013. Kami melakukan kunjungan ke Pantai Parangtritis. Kunjungan ini dilakukan dengan maksud untuk berwisata dan mencari hiburan semata.a. Sejarah Pantai ParangtritisSejarah nama Parangtritis bisa dibilang cukup menarik. Konon, ada seorang pelarian dari Kerajaan Majapahit bernama Dipokusumo yang melakukan semedi di kawasan ini. Ketika sedang bersemedi, ia melihat air yang menetes (tumaritis) dari celah-celah batu karang (parang). Kemudian ia memberi nama daerah tersebut Parangtritis yang berarti air yang menetes dari batub. Deskripsi tentang Pantai parangtritisParangtritis terletak di desa yang berjarak kurang lebih 25 kilometer sebelah selatan kota Yogyakarta.Parangtritis merupakan objek wisata yang cukup terkenal di Yogyakarta selain objek pantai lainnya seperti Samas, Baron, Kukup, Krakal dan Glagah. Parangtritis mempunyai keunikan pemandangan yang tidak terdapat pada objek wisata lainnya yaitu selain ombak yang besar juga adanya gunung-gunung pasir di sekitar pantai, yang biasa disebut gumuk. Objek wisata ini sudah dikelola oleh pihak Pemkab Bantul dengan cukup baik, mulai dari fasilitas penginapan maupun pasar yang menjajakan souvenir khas Parangtritis.Di Parangtritis ada juga ATV, kereta kuda & kuda yang dapat disewa untuk menyusuri pantai dari timur ke barat. Selain itu Parangtritis juga merupakan tempat untuk olahraga udara/aeromodeling.

13.2.6 Laporan hasil kunjungan ke Goa JatiJajarPada hari Jumat, 22 November 2013. Kami melakukan kunjungan terakhir yaitu ke Goa Jatijajar. Kunjungan ini dimaksudkan untuk hiburan dan juga pendidikan. Kunjungan ini memberikan siswa siswinya tambahan informasi mengenai sejarah dari Goa Jatijajar ini sendiri.A. Sejarah Goa jatijajarGua Jatijajar adalah sebuah tempat wisata berupaguaalam yang terletak di desaJatijajar, KecamatanAyah,Kabupaten Kebumen. Gua ini terbentuk dari batu kapur. Gua Jatijajar mempunyai panjang dari pintu masuk ke pintu keluar sepanjang 250 meter. Lebar rata-rata 15 meter dan tinggi rata-rata 12 meter sedangkan ketebalan langit-langit rata-rata 10 meter, dan ketingian dari permukaan laut 50 meter.Gua ini ditemukan oleh seorang petani yang memiliki tanah di atas Gua tersebut yang Bernama "Jayamenawi". Pada suatu ketika Jayamenawi sedang mengambil rumput, kemudian jatuh kesebuah lobang, ternyata lobang itu adalah sebuah lobang ventilasi yang ada di langit-langit Gua tersebut. Lobang ini mempunyai garis tengah 4 meter dan tinggi dari tanah yang berada dibawahnya 24 meter.Pada mulanya pintu-pintu Gua masih tertutup oleh tanah. Maka setelah tanah yang menutupi dibongkar dan dibuang, ketemulah pintu Gua yang sekarang untuk masuk. Karena di muka pintu Gua ada 2 pohon jati yang besar tumbuh sejajar, maka gua tersebut diberi nama Gua Jatijajar b. Deskripsi Goa JatijajarDi dalam Gua Jatijajar terdapat 7 (tujuh) sungai atau sendang, tetapi yang data dicapai dengan mudah hanya 4 (empat) sungai yaitu:1. Sungai Puser Bumi1. Sungai Jombor1. Sungai Mawar1. Sungai Kantil

14.Untuk sungai Puser Bumi dan Jombor konon airnya mempunyai khasiat dapat digunakan untuk segala macam tujuan menurut kepercayaan masing-masing. Sedangkan Sungai Mawar konon airnya jika untuk mandi atau mencuci muka, mempunyai khasiat bisa awet muda. Adapun Sendang kantil jika airnya untuk cuci muka atau mandi, maka niat/cita-citanya akan mudah tercapai.Pada saat ini yang telah dibangun baru Sendang Mawar dan Sendang Kantil, Sedangkan Sendang Jombor dan Sendang Puser Bumi masih alami dan masih belum ada penerangan serta licin

15.BAB 3( SIMPULAN )3.1 KESIMPULANKesimpulan dari laporan kegiatan ini adalah bahwa dengan diadakan studi kampus ini sangat membantu siswa-siswi dalam menambah wawasan dan pengetahuannya dalam berbagai hal. Dimana kunjungan ini dimulai dari awal keberangkatan yaitu 19 November 2013 pukul 01.00 WIB sampai dengan akhir kunjungan yaitu 24 November 2013 pukul 05.00WIB. Disetiap kunjungannya siswa-siswi memiliki kesan-kesannya tersendiri. Kunjungan ini dimulai dari hari pertama di yogyakarta yaitu dengan mengunjungi candi borobudur yaitu salah satu dari 7 keajaiban dunia. Masih dihari yang sama kemudian dilanjutkan ke pantai parangtrirtis. Hari kedua kami mengunjungi Akademi Angkatan Udara ( AAU ) yang dilanjutkan ke Malioboro. Di hari terakhir di Yogyakarta kami mengunjungi Universitas Gadjah Mada ( UGM ), dan pusat oleh-oleh khas Yogyakarta serta kunjungan terakhir kami adalah ke Gua Jatijajar. Itulah sekilas dari kesimpulan laporan ini mengenai acara kunjungan studi kampus ke Yogyakarta.3.2 KESAN-KESAN SELAMA KUNJUNGANSelama kunjungan ini berlangsung kesan- kesan yang saya alami pastinya menyenangkan. Study kampus yang diadakan pihak sekolah tidak hanya mampu memeberikan pengetahuan serta wawasan lebih bagi para siswa-siswinya. Namun juga memberikan pengalaman yang berkesan diantara siswa-siswinya. Kami semua menjadi lebih dekat dan mengetahui pribadi masing-masing lebih dalam serta lewat study kampus ini kami secara tidak sadar dilatih untuk mandiri. Selama kunjungan ini berlangsung begitu banyak manfaat yang telah didapatkan. Begitu banyak perasaan senang serta sedih yang dirasan. Hal-hal itulah yang memberikan kesan mendalam untuk study kampus ini.3.3 SARAN DAN MASUKAN KEGIATAN16.Saran dari saya untuk kegiatan mendatang, semoga acara kegiatan untuk tahun berikutnya dapat berjalan lebih lancar, terstruktur dan lebih berkesan lagi acaranya dibandingkan tahun ini agar manfaat dan juga pengetahuan semakin bertambah.

17.KATA PENUTUPSekian dari laporan kegiatan ini. Penulis berharap semoga laporan kegiatan ini dapat mendapatkan apresiasi yang tinggi serta dapat memberikan dan menambah wawasan maupun pengetahuan bagi para pembacanya.Penulis mengetahui bahwa laporan kegiatan ini masih jauh dari kesempurnaan, oleh sebab itu penulis mengharapkan kritik serta sarannya dari para pembaca mengenai laporan kegiatan ini demi terwujudnya laporan kegiatan yang lebih baik kedepannya.

Tangerang, Desember 2013

Penulis

18.LAMPIRAN ( UNIVERSITAS GADJAH MADA ) ( AKADEMI ANGKATAN UDARA ) ( CANDI BOROBUDUR )19. ( KERATON JOGJA & PANTAI PARANGTRITIS ) ( GOA JATIJAJAR & MALIOBORO )

20.