laporan iptek modisco

22
BAB 1 PENDAHULUAN 1.1 LATAR BELAKANG Menurut Lioni Ellish, Gizi merupakan komponen penting yang diperlukan tubuh untuk tumbuh dan berkembang. Keadaan gizi dikatakan baik apabila terdapat keseimbangan dan keserasian antara perkembangan fisik dan perkembangan mental. Tingkat keadaan gizi optimal tercapai bila kebutuhan zat gizi terpenuhi, namun demikian perlu diketahui bahwa keadaan gizi seseorang dalam suatu masa bukan saja ditentukan konsumsi zat gizi pada saat itu saja, tetapi lebih banyak ditentukan oleh konsumsi zat gizi pada masa lampau bahkan jauh sebelum masa itu, dan itu menentukan status gizi masa dewasa. Masalah gizi merupakan masalah yang utama di Indonesia, salah satunya adalah kekurangan energi protein ( KEP ), yang memberikan implikasi pada pertahanan nasional dan pembangunan generasi dimasa mendatang. Penyebab dari timbulnya masalah gizi adalah kurangnya asupan makanan serta penyakit infeksi. Masalah gizi banyak terjadi pada kelompok masyarakat didaerah pedesaan yang mengkonsumsi bahan pangan yang kurang, baik jumlah maupun mutunya

Upload: eka-lutfiana-anggraini

Post on 20-Jan-2016

35 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

pengembangan makanan formula untuk penderita gizi kurang pada anak

TRANSCRIPT

Page 1: LAPORAN IPTEK MODISCO

BAB 1

PENDAHULUAN

1.1 LATAR BELAKANG

Menurut Lioni Ellish, Gizi merupakan komponen penting yang diperlukan

tubuh untuk tumbuh dan berkembang. Keadaan gizi dikatakan baik apabila

terdapat keseimbangan dan keserasian antara perkembangan fisik dan

perkembangan mental. Tingkat keadaan gizi optimal tercapai bila kebutuhan

zat gizi terpenuhi, namun demikian perlu diketahui bahwa keadaan gizi

seseorang dalam suatu masa bukan saja ditentukan konsumsi zat gizi pada saat

itu saja, tetapi lebih banyak ditentukan oleh konsumsi zat gizi pada masa

lampau bahkan jauh sebelum masa itu, dan itu menentukan status gizi masa

dewasa.

Masalah gizi merupakan masalah yang utama di Indonesia, salah satunya

adalah kekurangan energi protein ( KEP ), yang memberikan implikasi pada

pertahanan nasional dan pembangunan generasi dimasa mendatang. Penyebab

dari timbulnya masalah gizi adalah kurangnya asupan makanan serta penyakit

infeksi. Masalah gizi banyak terjadi pada kelompok masyarakat didaerah

pedesaan yang mengkonsumsi bahan pangan yang kurang, baik jumlah

maupun mutunya karena masalah ekonomi dan pengetahuan yang kurang

dalam mengatur pola makan sejak usia dini.

Salah satu alternatif dalam menyelesaikan masalah gizi kurang yaitu

dengan memberikan makanan tambahan yaitu makanan padat gizi seperti susu

MODISCO yang bias diberikan kepada penderita gizi kurang dari fase

stabilisasi hingga fase rehabilitasi.

1.2 TUJUAN

1. Memberikan solusi makanan atau minuman formula untuk anak gizi

kurang dengan memberikan formula MODISCO.

Page 2: LAPORAN IPTEK MODISCO

2. Memberikan aneka resep yang terbuat dari bahan dasar MODISCO yang

dimodifikasi dan dicampur dengan bahan lain sebagai makanan

pendamping bagi anak gizi kurang.

Page 3: LAPORAN IPTEK MODISCO

BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

2.1 PENGERTIAN GIZI

Menurut Lioni Ellish, Gizi merupakan komponen penting yang diperlukan

tubuh untuk tumbuh dan berkembang. Macam – macam zat gizi yaitu :

1. Karbohidrat sebagai sumber tenaga bagi tubuh.

2. Lemak sebagai sumber cadangan makanan bagi tubuh.

3. Protein sebagai pembentukan otot dan sel-sel di dalam tubuh.

4. Vitamin diperlukan untuk memperlancar proses metabolisme tubuh.

5. Mineral dibutuhkan dalam jumlah yang sedikit.

6. Air merupakan zat pembangun dalam setiap sel tubuh.

2.2 PENGERTIAN STATUS GIZI

Status gizi adalah keadaan kesehatan tubuh seseorang yang diakibatkan

oleh konsumsi, penyerapan dan penggunaan zat gizi makanan. Status ini

merupakan tanda-tanda atau penampilan seseorang akibat keseimbangan

antara pemasukan dan pengeluaran zat gizi yang berasal dari pangan yang

dikonsumsi. Status gizi merupakan faktor yang terdapat dalam level individu

(level yang paling mikro). Faktor yang mempengaruhi secara langsung adalah

asupan makanan dan infeksi. Pengaruh tidak langsung dari status gizi ada tiga

faktor yaitu ketahanan pangan di keluarga, pola pengasuhan anak, dan

lingkungan kesehatan yang tepat, termasuk akses terhadap pelayanan

kesehatan.

Masalah gizi anak secara garis besar merupakan dampak dari

ketidakseimbangan antara asupan dan keluaran zat gizi (nutritional

imbalance), yaitu asupan yang melebihi keluaran atau sebaliknya, di samping

kesalahan dalam memilih bahan makanan untuk disantap.

Faktor – factor yang mempengaruhi status gizi yaitu :

1. Faktor external : pendapatan, pendidikan, pekerjaan dan budaya.

2. Faktor internal : usia, kondisi fisik, dan infeksi.

Page 4: LAPORAN IPTEK MODISCO

Tabel status gizi

INDEKS STATUS GIZI AMBANG BATAS *)

Berat badan menurut umur

(BB/U)

Gizi Lebih > + 2 SD

Gizi Baik ≥ -2 SD sampai +2 SD

Gizi Kurang < -2 SD sampai ≥ -3 SD

Gizi Buruk < – 3 SD

Tinggi badan menurut umur

(TB/U)

Normal ≥ 2 SD

Pendek (stunted) < -2 SD

Berat badan menurut tinggi badan (BB/TB)

Gemuk > + 2 SD

Normal ≥ -2 SD sampai + 2 SD

Kurus (wasted) < -2 SD sampai ≥ -3 SD

Kurus sekali < – 3 SD

Sumber : Depkes RI, 2002.

2.3 PENGERIAN GIZI KURANG

KEP adalah keadaan  kurang gizi yang disebabkan oleh rendahnya

konsumsi energi dan protein dalam makanan sehari-hari sehingga tidak

memenuhi Angka Kecukupan Gizi (AKG). Untuk KEP ringan dan sedang,

gejala klinis yang ditemukan hanya anak tampak kurus. Gejala klinis KEP

berat/gizi buruk secara garis besar dapat dibedakan sebagai marasmus,

kwashiorkor atau marasmic-kwashiorkor. Tanpa mengukur/melihat BB bila

disertai edema yang bukan karena penyakit lain adalah KEP berat/Gizi buruk

tipe kwasiorkor.

Page 5: LAPORAN IPTEK MODISCO

a.   Kwashiorkor

1. Edema, umumnya seluruh tubuh, terutama pada punggung kaki (dorsum

pedis).

2. Wajah membulat dan sembab

3. Pandangan mata sayu

4. Rambut tipis, kemerahan seperti warna rambut jagung, mudah dicabut

tanpa rasa sakit, rontok

5. Perubahan status mental, apatis, dan rewel

6. Pembesaran hati

7.  Otot mengecil (hipotrofi), lebih nyata bila diperiksa pada posisi berdiri

atau duduk

8. Kelainan kulit berupa bercak merah muda yang meluas dan berubah warna

menjadi coklat kehitaman dan terkelupas (crazy pavement dermatosis)

9. Sering disertai : Penyakit infeksi, umumnya akut, anemia dan diare.

b. Marasmus:

1. Tampak sangat kurus, tinggal tulang terbungkus kulit.

2. Wajah seperti orang tua.

3. Cengeng, rewel

4. Kulit keriput, jaringan lemak subkutis sangat sedikit sampai tidak ada

(baggy pant/pakai celana longgar)

5. Perut cekung

6. Iga gambang

7. Sering disertai : Penyakit infeksi (umumnya kronis berulang), diare

kronik atau konstipasi/susah buang air

c. Marasmik - Kwashiorkor:

Gambaran klinik merupakan campuran dari beberapa gejala klinik

Kwashiorkor dan Marasmus, dengan BB/U <60% baku median WHO-NCHS

disertai edema yang tidak mencolok.

Page 6: LAPORAN IPTEK MODISCO

2.4 PENGERTIAN SUSU MODISCO

Modisco adalah singkatan dari Modified Dietetic Skim and Cotton Sheet

Oil, komposisinya terdiri dari susu, margarin dan gula yang manfaatnya bisa

menambah berat badan anak secara cepat dan merupakan salah satu kegiatan

antisipasi terhadap dampak buruknya status gizi. Cara pembuatan modisco

mudah dan sederhana namun masih banyak kader posyandu yang belum

memiliki pengetahuan dan keterampilan dalam pembuatan PMT Modisco.

Pemberian modisco bagi anak efektif, lantaran porsi makanan atau minuman

relatif kecil namun mengandung kalori dan protein tinggi, mudah dicerna

karena terdiri dari lemak nabati dan lemak berantai sedang, merupakan cara

alternatif bagi anak yang tidak suka susu, juga dapat meningkatkan BB secara

cepat, yaitu 30-100 gram per hari.

Berbagai keunggulan gizinya, formula modisco bias dikembangkan

menjadi aneka kreasi makanan cepat atau langsung saji, bahkan dalam bentuk

snack kesukaan anak. Berikan pada anak sampai berat badannya mencapai

batas sehat atau normal. Jika berat badannya sudah melebihi batas sehat,

hentikan pemberiannya secara bertahap.

Modisco sangat baik untuk diberikan pada anak yang menderita gizi buruk,

menderita penyakit menahun, anak yang baru sembuh dari penyakit berat,

anak yang mengalami kesulitan makan karena kelainan bawaan serta

makanan tambahan untuk anak yang sehat tetapi kurus. Modisco tidak boleh

diberikan kepada anak yang gemuk, bayi berusia 6 bulan dan para penderita

penyakit ginjal, hati dan jantung.

Manfaat modisco yang paling utama adalah untuk mengatasi gizi buruk

pada anak dengan cepat dan mudah. Karena modisco mempunyai kandungan

kalori yang tinggi serta mudah dicerna oleh anak. Selain itu bahan−bahan

pembuatan modisco mudah untuk di dapat dengan harga yang terjangkau

walaupun oleh kalangan menengah ke bawah.

Page 7: LAPORAN IPTEK MODISCO

Macam –macam modisco yang bisa dimodufikasi dan diberikan kepada

anak gizi buruk yaitu :

MACAM

“MODISCO”BAHAN

KANDUNGAN

GIZICATATAN

Modisco ½

      Susu skim 10 gr (1 sdm)

      Gula pasir 5 gr (1 sdt)

      Minyak kelapa 2½ gr (½

sdt)

      Energi   : 80 kkal

      Protein  : 3,5 gr

      Lemak  : 2,5 gr

Modisco I

      Susu skim 10 gr (1 sdm)

atau full cream 12 gr (2

sdm)

      Gula 5 gr (1 sdt)

      Minyak kelapa 5 gr (½

sdm)

      Energi  : 100 kkal

      Protein : 3,5 gr

      Lemak  : 3,5 gr

      Diberikan kepada

KEP berat dengan

Edema

      Diberikan 100

kkal/kg BB/hari

Modisco II

      Susu skim 10 gr (1 sdm)

atau full cream 12 gr (2

sdm)

      Gula 5 gr (1 sdt)

      Margarin 5 gr (½ sdm)

      Energi  : 100 kkal

      Protein : 3,5 gr

      Lemak  : 4 gr

      Diberikan pada

KEP tanpa Edema

      Diberikan 125

kkal/kg BB/hari

Modisco III

      Susu full cream 12 gr

(1¼ sdm) atau susu

segar 100 cc (½ gelas)

      Gula 7,5 gr (1½ sdt)

      Margarin 5 gr (½ sdm)

      Energi : 130 kkal

      Protein : 3 gr

      Lemak : 7,5 gr

      Diberikan setelah

pemberian

Modisco I dan II

      Pemberian

Modisco III  ±10

hari diberikan 150

     kkal/kg BB/hari

Cara membuat susu modisco yaitu :

1. Cara pertama : campurkan semua bahan dengan air matang secukupnya,

kemudian diblender lalu dimasak selama 15 menit.

2. Cara kedua : campur susu segar maupun susu skim dengan gula

tambahkan air secukupnya, tuang minyak atau margarine yang sudah

Page 8: LAPORAN IPTEK MODISCO

dicairkan sedikit demi sedikit sambil diaduk sampai tercampur, keudian

tambahkan air secukupnya kemudian masak 15 menit.

Susu yang dapat dibuat untuk MODISCO yaitu :

1. Semua susu dapat dibuat modisco     

2. Susu skim untuk penderita yang tidak tahan lemak

3. Susu fullcream untuk penderita yang memerlukan energi lebih tinggi

4. Susu rendah laktossa untuk penderita yang intoleransi terhadap laktosa.

ANEKA PENGGANTI SUSU SKIM DAN NILAI GIZI MODISCO

MODISCO

Per 100 ccBAHAN

BERAT

(gr)

NILAI GIZI

Energi

(kal)

Protein

(gr)

Lemak

(gr)

MODISCO

½

     Susu skim

     Minyak kelapa

     Gula pasir

10

2,3

5

80 3,6 2

     Susu kedelai

     Minyak kelapa

     Gula pasir

100 cc

2,3

5

80 3,9 5

     Sari kedelai

     Minyak kelapa

     Gula pasir

12

2,3

5

80 4,3 4,7

MODISCO I     Tepung susu skim

     Margarin

     Gula pasir

10

5,6

5

100 3,6 4,7

     Susu kedelai

     Minyak kelapa

     Gula pasir

100 cc

4,6

5

100 3,5 7

     Sari kedelai

     Minyak kelapa

     Gula pasir

12

4,6

5

3,9 6,9

Page 9: LAPORAN IPTEK MODISCO

     Tepung kacang

     Minyak kelapa

     Gula pasir

12

4,6

5

100 4,3 7

MODISCO II

     Tepung susu skim

     Margarin

     Gula pasir

12

5,6

5

100 3,6 4,6

     Susu kedelai

     Margarin

     Gula pasir

100 cc

2,3

5

100 3,5 7

     Sari kedelai

     Margarin

     Gula pasir

12

5,6

5

100 3,6 6,9

     Tepung kacang

     Margarin

     Gula pasir

12

5,6

5

100 4,3 7

MODISCO

III

     Susu full cream/

susu segar

     Minyak kelapa

     Gula pasir

12

100 cc

5,5

7

140 3,2 8,9

     Susu kedelai

     Minyak kelapa

     Gula pasir

170 cc

5,5

7

140 6 1

     Sari kedelai

     Minyak kelapa

     Gula pasir

170 cc

5,5

7

140 6 1

Formula susu modisco dapat diberikan sebagai minuman atau sebagai

makanan utama atau selingan setelah dimodifikasi dengan bahan lain.

Ada 3 tahap atau fase pemberian susu modisco dalam pemberian makanan

pada anak kekurangan gizi yaitu :

Page 10: LAPORAN IPTEK MODISCO

1. Fase stabilisasi adalah fase awal untuk menstabilkan anak, pada kondisi

ini anak dalam kondisi kritis. Biasanya bias diberikan formula modisco

awal yaitu modisco 1/2 .

2. Fase transisi. Fase ini ditandai dengan tidak adanya gejala hipotermia,

hipoglikogen, pemberian makan dapat ditingkatkan dengan pemberian

formula yang lebih baik seperti modisco 1 dan 2.

3. Fase rehabilitasi. Merupakan fase tumbuh kejar dengan memberikan

makanan padat gizi. Pada fase ini anak telah memiliki nafsu makan yang

cukup baik sehingga dapat diberikan makanan sesuai dengan umumnya.

Untuk mempercepat pertumbuhan dapat diberikan makanan formula

modisco 3 yang dimodifikasi dengan penambahan bahan makanan lain

untuk meningkatkan nilai gizinya.

2.5 ANEKA RESEP MODISCO

1.      KOLAK PISANG MODISCO

Bahan 1 : Modisco I : 200 cc

Susu skim 20 gr (4 sendok makan)

Gula pasir 10 gr (1 sendok makan)

Minyak kelapa 9,2 cc

Bahan 2:

Pisang 100 gr

Gula pasir 10 gr

Vanili secukupnya

Cara membuat:

1. Pisang dikukus

2. Bahan 1 dicampur dengan air 200 cc

3. Tambahkan gula pasir 10 gr, kemudian didihkan

4. Masukkan pisang dan vanili secukupnya

5. Angkat setelah matang

Page 11: LAPORAN IPTEK MODISCO

6. Hidangkan selagi hangat

2. KOLAK UBI MODISCO

Bahan 1: Modisco II

Susu skim 10 g atau full cream 12 gr (2 sdm)

Gula 5 gr (1 sdt)

Margarin 5 gr (½ sdm)

Bahan 2:

Ubi Merah 50 gr

Gula Pasir 10 gr

Vanila secukupnya

Cara membuat:

1.     Rebus ubi merah hingga lunak

2.     Bahan 1 dicampur dengan air 100 cc

3.     Tambahkan gula pasir, kemudian didihkan

4.     Masukkan ubi dan vanili secukupnya

5.     Angkat setelah matang

6.     Hidangkan selagi hangat

Hasil: 1 porsi

Nilai gizi: Energi 222 kkal, Protein 3,88 gr

3.      BOLU MODISCO

Bahan 1: Modisco III

Susu segar 100 cc (1 gelas blimbing)

Gula pasir 15 gr

Margarin 10 gr

Bahan 2;

Telur ayam 2 butir

Margarin 40 gr

Tepung Terigu 125 gr

Page 12: LAPORAN IPTEK MODISCO

Baking Powder ½ sdt

Gula Pasir 110 gr

Vanili secukupnya

Cara membuat:

1.      Rebus susu, masukan margarin

2.      Kocok telur dan gula

3.      Masukan tepung terigu, baking powder, vanila, dan campuran

susu margarin ke dalam kocokan telur sedikit demi sedikit

secara berurutan (kecepatan mixer dikecilkan)

4.      Masukan adonan ke dalam cetakan. Taburi sukade atau meses

sebagai hiasan, panggang di oven sampai matang.

Hasil: 14 potong kecil (1 porsi 2 potong, 165 kalori, 3,4 gram protein).

4.      MAKARONI MODISCO

Bahan 1: Modisco III

Susu bubuk full cream 48 gr

Gula pasir 30 gr

Margarin 20 gr

Bahan 2:

Makaroni 120 gr

Daging cincang yang sudah dibumbui 100 gr

Keju parut/potong sesuai selera

Air 150 cc

Cara membuat:

1.      Cairkan bahan dalam 150 cc air

2.      Rebus makaroni, setelah matang, saring, olesi mentega

3.      Campurkan susu yang telah dicairkan ke dalam daging cincang,

lalu masukan ke dalam makaroni.

4.      Beri potongan keju atau keju parut di atasnya

5.      Panggang dalam oven kira-kira 25 menit atau sesuai selera

Hasil: 10 potong (1 porsi 142 kalori, 3,84 gr protein)

Page 13: LAPORAN IPTEK MODISCO

5.      PUDING AGAR PEPAYA MODISCO

Bahan 1: Modisco II : 500 cc

Susu skim 10 gr atau full cream 12 gr (2 sdm)

Gula 5 gr (1 sdt)

Margarin 5 gr (½ sdm)

Putih telur 3 butir

Agar-agar tanpa warna 1 bks

Air 2 gelas

Bahan 2:

Pepaya (diblender) 1 kg

Gula Pasir 25 gr

Agar-agar tanpa warna 1 bks

Air kurang lebih ¾ gelas

Cara Membuat:

1.      Bahan 2 dicampur, didihkan dan kemudian cetak dalam loyang

yang sesuai (lapisan 1)

2.      Putih telur kocok sampai mengembang, Modisco II dan agar-

agar didihkan, kemudian campurkan putih telur. Kemudian

masukkan ke loyang yang sudah berisi lapisan I

3.      Dinginkan

4.      Hidangkan setelah dipotong-potong

Hasil: 20 orang

Keterangan : bisa juga dicetak dalam gelas kecil (untuk ice cone) untuk

dijual atau acara ulang tahun anak-anak.

6.      JUS TOMAT MODISCO

Bahan:

Modisco 3 : 250 cc

Susu full cream 12 gr ( 1 ¼ sdm ) atau susu segar 100 cc (1 gelas)

Gula pasir 7,5 gr ( 1 ¼ sdm )

Page 14: LAPORAN IPTEK MODISCO

Margarine 5 gr ( ½ sdm )

Tomat 250 gr

Cara Membuat:

1. Tomat diblender sampai hancur

2. Tambahkan Modisco III, aduk-aduk sampai rata

3. Dinginkan

4. Sajikan dalam gelas

Nilai gizi: Energi 132 kkal, Protein 2,9 gr

Keterangan : Bila Anda kurang menyukai jus tomat, Anda dapat

menggantinya dengan buah alpokat, jambu merah, nanas, durian, anggur,

melon dan lain sebagainya sesuai selera.

LAPORAN PENGEMBANGAN MUTAKHIR TENTANG

PERKEMBANGAN FORMULA MAKANAN BARU

BERUPA MAKANAN PADAT GIZI BERUPA

FORMULA MODISCO SOLUSI SEHAT

MENGATASI KEKURANGAN

Page 15: LAPORAN IPTEK MODISCO

GIZI PADA ANAK

Oleh :

Kelompok 6B

1. Manzilul Rizkyah

2. Rizky Amalia

3. Eka Lutfiana Anggraini

4. Rizky Faizal Nugroho

PROGRAM STUDI GIZI KLINIK

JURUSAN KESEHATAN

POLITEKNIK NEGERI JEMBER

2014