laporan hasil observasi kantin sekolah

3
Laporan Hasil Observasi A A i i n n i i n n A A m m i i n n i i ( ( K K e e t t u u a a k k e e l l o o m m p p o o k k ) ) F F i i t t r r i i A A d d e e k k a a y y a a n n t t i i A A d d e e l l y y a a S S a a p p i i t t r r i i I I n n d d i i t t a a W W a a r r d d a a n n i i H H a a b b i i b b i i H H a a r r y y a a t t i i F F a a h h r r i i z z a a n n P P u u t t r r a a W W a a n n t t a a B B u u a a n n a a

Upload: ainin17

Post on 19-Jul-2015

629 views

Category:

Environment


22 download

TRANSCRIPT

Page 1: Laporan Hasil Observasi KANTIN SEKOLAH

Laporan Hasil Observasi

AAiinniinn AAmmiinnii ((KKeettuuaa kkeelloommppookk))

FFiittrrii AAddeekkaayyaannttii

AAddeellyyaa SSaappiittrrii

IInnddiittaa WWaarrddaannii

HHaabbiibbii

HHaarryyaattii

FFaahhrriizzaann PPuuttrraa WWaannttaa BBuuaannaa

Page 2: Laporan Hasil Observasi KANTIN SEKOLAH

Laporan Hasil Observasi

Kantin (dari bahasa belanda: kantine) adalah sebuah ruangan dalam sebuah gedung umum yang dapat digunakan pengunjungnya untuk makan, baik makanan yang dibawa sendiri maupun yang dibeli di sana. Kantin sendiri harus mengikuti PROSEDUR tentang cara mengolah dan menjaga kebersihan kantin.Makanan yang disediakan kantin haruslah bersih dan halal.Jenis-jenis makanan yang disediakan pun minimal harus memenuhi 4 sehat 5 sempurna.Biasanya para pembeli harus mengantri dalam sebuah jalur yang disediakan untuk membeli makanan. Kantin hampir selalu ada di tiap sekolah di Indonesia. Biasanya kantin menjadi tempat berkumpul bagi para murid Pesan-ambil-bayar-duduk mungkin merupakan prinsip para pengguna fasilitas kantin. Ramainya kantin disebabkan oleh obrolan siswa-siswi yang makan bersama. Kebanyakan murid menganggap penting kantin sebagai tempat bersosialisasi, tempat berkumpulnya seluruh angkatan. Dalam berbelanja di kantin,kita membutuhkan kenyamanan.Kenyamanan yang dimaksud seperti kebersihan,pelayanan,ketertiban,maupun sarana dan prasarana. Kebersihan kantin SMAN 1 Empang masih jauh dari apa yang diharapkan,dikarenakan kurangnya perawatan dari pengelola kantin serta kurangnya kesadaran akan kebersihan oleh Siswa dan siswi.Misalnya tempat duduk dan meja makan yang kotor banyak debu,sisa-sisa makanan yang berserakan di meja makan karena tidak langsung dibersihkan langsung oleh pengelola kantin maupun oleh siswa atau siswi yang telah berbelanja,sehingga suasana di kantin menjadi kurang nyaman. Pelayanan di kantin juga masih kurang memuaskan,hal ini terutama disebabkan karena pegawai/pelayan kantin masih kurang sehingga tidak sebanding dengan jumlah siswa-siswi yang yang mau berbelanja.Hal ini mengakibatkan pelayanan di kantin menjadi molor,sehingga banyak siswa-siswi

Page 3: Laporan Hasil Observasi KANTIN SEKOLAH

Laporan Hasil Observasi

yang masuk terlambat ke dalam kelas akibat terlalu lama mangantri.Akibat lain yang diakibatkan karena kurangnya pelayan di kantin adalah suasana berbelanja di kantin yang tidak tertib.Hal ini dapat dilihat dari siswa-siswi yang saling berdesakan saat berbelanja. Akibatnya banyak seragam sekolah siswa maupun siswi menjadi kotor akibat terpercak noda-noda,seperti saus,kecap,sambal,dan sebagainya. Sarana dan prasana di kantin SMAN 1 Empang juga masih kurang memadai,seperti masih kurangnya tempat duduk,meja makan,bak sampah,maupun bangunan kantin yang masih sempit.Tempat duduk siswa-siswi yang masih kurang menyebabkan banyak siswa-siswi yang makan sambi berdiri bahkan ada yang sambil jongkok.Bak sampah yang masih kurang menyebabkan sampah tidak tertampung lagi sehingga sampah banyak berserakan di mana-mana.Sementara itu bangunan kantin yang masih kecil/sempit perlu di lakukan renovasi untuk memperbesar bangunan sehingga para siswa-siswi tidak perlu lagi untuk berdesakan masuk ke dalam kantin untuk berbelanja.