laporan akhir program kampanye kepemimpinan...

207
LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT Istiyarto Ismu, Manajer Kampanye Bali Barat Yayasan Seka Agustus 2010

Upload: lammien

Post on 25-Mar-2019

250 views

Category:

Documents


1 download

TRANSCRIPT

Page 1: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

Istiyarto Ismu, Manajer Kampanye Bali Barat Yayasan Seka Agustus 2010

Page 2: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT
Page 3: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

1

PENDAHULUAN oleh Istiyarto Ismu

Selama dua tahun terakhir, saya telah menjabat sebagai manajer kampanye untuk Program Kampanye Kepemimpinan

Pride Rare di Taman Nasional Bali Barat. Sulit, tapi sangat bermanfaat. Laporan akhir (dan analisis kritis) ini

mempunyai beberapa tujuan dan berusaha untuk memenuhi kebutuhan beberapa khalayak. Pertama dan terpenting

adalah untuk Lembaga saya (Yayasan Seka) dan Tim Kerja Kampanye Bali Barat dalam mendokumentasikan

kegiatan-kegiatan yang dilakukan dan hasilnya hingga saat ini. Laporan ini (bersama-sama dengan rencana "tindak

lanjut" yang disertakan) untuk memberikan Rare dan mitra-mitra kami lainnya (Yayasan Seka, Balai Taman

Nasional Bali Barat, Aliansi Petani Indonesia, Sekaha Tani Jembrana, Sekaha Tani Buleleng) laporan menyeluruh tentang proyek tersebut. Akhirnya, laporan ini merupakan tugas yang dinilai untuk mendapatkan gelar master (MA)

saya di bidang Komunikasi dari University of Texas di El Paso (UTEP).

Saya ingin menggunakan kesempatan ini untuk mengucapkan terima kasih kepada semua individu dan lembaga yang

telah membantu dalam keberhasilan proyek ini, termasuk kepada donor kami (Rare), Stacey Soward dari UTEP,

segenap jajaran Dewan Guru SDN IV Sumberkima, dan kelompok tani di 9 desa sasaran, Pemerintah Desa di 9 desa sasaran khususnya Kepala

Desa Sumberklampok dan Melaya. Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada Ni Putu Sarilani Wirawan (Pembimbing / Mentor Pride) dan

yang paling penting, Supervisor saya (Sihabudin Rahman) untuk kepercayaan mereka pada saya.

Page 4: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

2

DAFTAR ISI

PENDAHULUAN ................................................................................................................................................................................................... 1

DAFTAR ISI ............................................................................................................................................................................................................ 2

DAFTAR TABEL & GRAFIK ................................................................................................................................................................................ 4

DAFTAR FOTO & GAMBAR ............................................................................................................................................................................... 6

A. Ringkasan Eksekutif ............................................................................................................................................................................................. 9

Latar Belakang Taman Nasional Bali Barat .......................................................................................................................................................... 24

Lokasi dan Topografi Taman Nasional Bali Barat (Fokus Rencana Proyek) ........................................................................................................ 25

Jalak Bali dan Habitatnya ...................................................................................................................................................................................... 26

Pemilikan Lahan .................................................................................................................................................................................................... 27

Demografi .............................................................................................................................................................................................................. 27

Nilai-nilai Konservasi ............................................................................................................................................................................................ 28

Ancaman yang Diketahui ....................................................................................................................................................................................... 28

Rencana Pengelolaan Taman Nasional Bali Barat................................................................................................................................................. 28

Perundang-undangan yang terkait dengan Taman Nasional Bali Barat ................................................................................................................ 29

Tim Proyek dan Pemangku Kepentingan .............................................................................................................................................................. 30

B. Model Konseptual............................................................................................................................................................................................... 32

C. RINGKASAN KREATIF ................................................................................................................................................................................... 39

D. KEGIATAN-KEGIATAN KAMPANYE .......................................................................................................................................................... 47

Kegiatan-Kegiatan Kampanye: Deskripsi dan Evaluasi Efektivitas ...................................................................................................................... 48

E. HASIL KAMPANYE ......................................................................................................................................................................................... 75

Metode Survei Pra dan Pasca ................................................................................................................................................................................. 75

Hasil Survei Pra dan Pasca Kampanye .................................................................................................................................................................. 77

Page 5: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

3

Tingkat Perbandingan Survei ................................................................................................................................................................................. 77

Paparan terhadap Kegiatan-kegiatan Kampanye Pride .......................................................................................................................................... 80

Hasil Social Marketing (K, A, IC) ......................................................................................................................................................................... 87

Hasil Penyingkiran Halangan (BR) ...................................................................................................................................................................... 92

Hasil Perubahan Perilaku (BC) .............................................................................................................................................................................. 95

Capaian Perubahan Perilaku (BC) ......................................................................................................................................................................... 95

Pengurangan Ancaman dan Hasil Konservasi (TR dan CR) ................................................................................................................................. 97

F. ANALISA KRITIKAL ..................................................................................................................................................................................... 100

Tinjauan Kritikal .................................................................................................................................................................................................. 100

Tinjauan terhadap Proses Perencanaan Proyek.................................................................................................................................................... 100

Tinjauan terhadap Proses Pelaksanaan Proyek .................................................................................................................................................... 110

G. RENCANA TINDAK LANJUT ...................................................................................................................................................................... 116

Lampiran A: Instrumen Riset untuk Pengujian Desain Poster dengan Khalayak Masyarakat desa & petani 9 desa target............................... 134

Lampiran B: Contoh Slogan ................................................................................................................................................................................ 139

Lampiran D: Survei Pasca Kampanye ................................................................................................................................................................. 162

Lampiran E: Tabel Hasil Lengkap Survei Pra dan Pasca .................................................................................................................................... 182

Lampiran F: Pemangku Kepentingan Utama ....................................................................................................................................................... 202

DAFTAR PUSTAKA .......................................................................................................................................................................................... 204

Page 6: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

4

DAFTAR TABEL

Tabel 1 Daftar Lembaga Mitra di Kawasan Taman Nasional Bali Barat ............................................................................................................. 30

Tabel 2 Kelompok Lain di kawasan Taman Nasional Bali Barat .............................................................................................................................. 31

Tabel 3 Rantai hasil dan sasaran SMART terkait pengetahuan untuk petani dan pencari kayu bakar ...................................................................... 48

Tabel 5 Rantai hasil dan sasaran SMART terkait Komunikasi Interpersonal untuk petani dan pencari kayu bakar ................................................ 49

Tabel 6 Perbandingan media (brosur) yang mempengaruhi keputusan khalayak sasaran ................................................................................... 55

Tabel 7 Sasaran SMART terkait Pengetahuan Masyarakat Umum ........................................................................................................................... 63

Tabel 8 Sasaran SMART terkait Sikap dan Komunikasi Interpersonal Masyarakat Umum ..................................................................................... 63

Tabel 9 Sasaran SMART terkait Perubahan Prilaku Masyarakat Umum .................................................................................................................. 64

Tabel 10 Rantai hasil dan sasaran SMART terkait Penyingkiran Halangan untuk petani dan pencari kayu bakar ................................................. 68

Tabel 11 Informasi latar belakang tentang survey pra dan pasca kampanye ............................................................................................................. 77

Tabel 12 Variabel-variabel Independen untuk Menilai Tingkat Perbandingan Survei pra dan pasca kampanye untuk masyarakat umum ............. 78

Tabel 13 Hasil Survei Pasca Kampanye tentang media utama yang paling sering memberikan informasi .............................................................. 83

Tabel 14 Hasil Survei Pasca Media komunikasi tentang pelestarian kawasan TNBB yang pernah dilihat atau didengar ....................................... 83

Tabel 15 Hasil Survei Pasca Media komunikasi tentang pelestarian kawasan TNBB yang paling mempengaruhi keputusan ................................ 84

Tabel 16 Hasil Survei Pasca Media komunikasi mengenai kebun energi yang pernah dilihat atau didengar ........................................................... 85

Tabel 17 Hasil Survei Pasca Media komunikasi mengenai kebun energi yang paling mempengaruhi keputusan ................................................... 86

Tabel 18 Perubahan dalam variabel-variabel pengetahuan antara survei-survei Pra dan Pasca Kampanye – Petani dan pencari kayu bakar di dua

desa sasaran utama ..................................................................................................................................................................................................... 87

Tabel 19 Perubahan dalam variabel-variabel Sikap dan Komunikasi Interpersonal antara survei-survei Pra dan Pasca Kampanye – Petani dan

pencari kayu bakar di dua desa sasaran utama........................................................................................................................................................... 89

Tabel 20 Perubahan dalam variabel-variabel pengetahuan antara survei-survei Pra dan Pasca Kampanye – Petani dan pencari kayu bakar di dua

desa sasaran utama ..................................................................................................................................................................................................... 92

Page 7: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

5

Tabel 21 Perubahan dalam variabel-variabel Sikap dan Komunikasi Interpersonal antara survei-survei Pra dan Pasca Kampanye – Petani dan

pencari kayu bakar di dua desa sasaran utama........................................................................................................................................................... 93

Tabel 22 Perubahan dalam variabel-variabel Perilaku antara survei-survei Pra dan Pasca Kampanye – Petani dan pencari kayu bakar di dua desa

sasaran utama ............................................................................................................................................................................................................. 95

Tabel 23 Prosedur pemantauan kebun energi .......................................................................................................................................................... 119

Tabel 24 Prosedur pembuatan demplot kebun energi ............................................................................................................................................. 121

Tabel 25 Tahapan pembuatan kebun pembibitan kayu bakar .................................................................................................................................. 123

Tabel 26 Kegiatan Pemasaran .................................................................................................................................................................................. 126

Page 8: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

6

DAFTAR FOTO & GAMBAR

Foto 1 Lokakarya Guru .............................................................................................................................................................................................. 59

Foto 2 Kegiatan Interpretasi Lingkungan dan Buku Panduan Pendidikan Lingkungan Bagi Fasilitator ................................................................. 61

Foto 3 Pertemuan Masyarakat ................................................................................................................................................................................. 64

Foto 4 Pentas kesenian Bondres................................................................................................................................................................................ 66

Foto 5 Lokakarya Petani ............................................................................................................................................................................................. 68

Foto 6 Pelatihan Petani .............................................................................................................................................................................................. 69

Foto 7 Penanaman demplot kebun energi .................................................................................................................................................................. 71

Foto 8 Demplot kebun energi sistem lorong milik Bapak Saleh di Desa Sumberklampok ....................................................................................... 96

Foto 9 Demplot kebun energi di Sumberkima (insert skema demplot) ..................................................................................................................... 97

Foto 10 (a) FGD monitoring di Sumberkima, (b) kayu bakar hasil kebun energi .................................................................................................... 99

Foto 11 Workshop Stakeholder Bali Barat .............................................................................................................................................................. 101

Foto 12 Proses eksekusi pohon menjadi kayu bakar .............................................................................................................................................. 102

Foto 13 Wawancara dengan Kepala Seksi TNBB ................................................................................................................................................... 103

Foto 15 (a) tungku kayu bakar, (b) kompor biogas ................................................................................................................................................ 117

Gambar 1 Kerangka Kerja Kampanye untuk Petani dan Pencari Kayu Bakar .......................................................................................................... 23

Gambar 2Topografi Taman Nasional Bali Barat ....................................................................................................................................................... 25

Gambar 3 (a) Jalak Bali, (b) Habitat Jalak Bali di Prapat Agung, (c) Peta Taman Nasional Bali Barat .............................................................. 26

Gambar 4 Lahan hutan yang dikelola masyarakat ..................................................................................................................................................... 27

Gambar 5 Konsep Model untuk Kawasan Kerja Hutan Bali Barat ........................................................................................................................... 33

Page 9: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

7

Gambar 6 Peringkat Ancaman untuk Hutan Bali Barat ............................................................................................................................................. 35

Gambar 7 Rantai faktor untuk Petani dan Pencari kayu Bakar ................................................................................................................................. 36

Gambar 8 Mascot Kampanye Jalak Bali .................................................................................................................................................................... 42

Gambar 9 Logo dan Slogan Kampanye ................................................................................................................................................................... 43

Gambar 10 Proses Pembuatan Poster ........................................................................................................................................................................ 44

Gambar 11 Brosur Kampanye .................................................................................................................................................................................. 45

Gambar 12 (a) Foto desain awal poster, (b) pre test poster, (c) poster yang sudah dicetak, dan (d) poster yang sudah didistribusikan kepada

khalayak sasaran ........................................................................................................................................................................................................ 51

Gambar 13 Brosur yang sudah dicetak ...................................................................................................................................................................... 54

Gambar 14 (a) Stiker kampanye sebelum Sasaran SMART, (b) setelah mengacu sasaran SMART ........................................................................ 57

Gambar 15 (a) Skema Sistem Tiga Strata, (b) Sistem Lorong ................................................................................................................................ 70

Gambar 16 Buklet Kebun Energi ............................................................................................................................................................................... 73

Page 10: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

8

Page 11: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

9

A. Ringkasan Eksekutif

Ringkasan eksekutif menyediakan gambaran keseluruhan kampanye Pride dari latar belakang lokasi dan ancaman konservasi sampai khalayak sasaran yang diinginkan dan kegiatan Pride yang dirancang untuk mencapai masing-masing khalayak. Halaman-halaman berikut ini paling baik digunakan sebagai alat referensi setelah membaca keseluruhan rencana proyek.

Page 12: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

10

Petani dan pencari

kayu bakar menyadari akibat pengambilan kayu bakar untuk hutan

TNBB dan menyadari potensi kebun untuk

dikelola sebagai sumber kayu bakar

dan pertanian

Petani dan pencari kayu bakar setuju bahwa mengambil kayu bakar terus

menerus di hutan TNBB akan

mengakibatkan kerusakan hutan dan

mulai memikirkan alternatif sumber

kayu bakar

Petani dan pencari kayu bakar mulai mendiskusikan

dengan keluarga, tetangga dan

kelompok tentang pemanfaatan kebun

yang terlantar sebagai alternatif

lokasi sumber kayu bakar

Pembuatan kebun energi yang

mengintegrasikan tanaman kayu

bakar, pakan ternak dan pertanian

Petani dan pencari kayu bakar

mengambil kayu bakar untuk

kebutuhan rumah tangga dan untuk dijual dari kebun

energi

Pengambilan kayu bakar di hutan hujan

dataran rendah yang menjadi

habitat Jalak Bali menurun

Menyelamatkan hutan hujan

dataran rendah yang menjadi

habitat Jalak Bali

Pada Juni 2010,

pengetahuan petani dan pencari kayu bakar di 2 desa

sasaran (Sumberklampok dan

Melaya) tentang akibat pengambilan kayu bakar terhadap

fungsi hutan TNBB meningkat sebesar

7% dari 73% menjadi 80%.

Pada Juni 2010, sikap petani dan pencari

kayu bakar di 2 desa sasaran

(Sumberklampok dan Melaya) yang

menyetujui bahwa mengambil kayu

bakar terus menerus di hutan TNBB akan

mengakibatkan kerusakan hutan

meningkat sebesar 8% dari 56% menjadi

64%

Pada Juni 2010, petani dan pencari

kayu bakar di 2 desa sasaran

(Sumberklampok dan Melaya) mulai membicarakan

dengan keluarga tentang fungsi TNBB,

meningkat 5% dari 10% menjadi 15%

Pada Juni 2010, petani dan pencari

kayu bakar di 2 desa sasaran

(Sumberklampok dan Melaya) mulai membicarakan

dengan keluarga tentang fungsi TNBB,

meningkat 5% dari 10% menjadi 15%

Pada Juni 2010, petani dan pencari

kayu bakar di 3 desa sasaran

(Sumberklampok, Melaya dan

Sumberkima) telah membuat 57

demplot kebun energi dengan luas

total lahan 30 hektar

Pada Juni 2010, petani dan pencari

kayu bakar di 2 desa sasaran

(Sumberklampok dan Melaya) telah membuat kebun energi di kebun

mereka, meningkat dari semula 0%

menjadi 5%

Terbuat 57 demplot kebun energi seluas 30 hektar di 3 desa

sasaran (Sumberklampok,

Melaya dan Sumberkima)

40 orang petani dan pencari kayu bakar mengambil kayu bakar dari

kebun energi dan tidak mengambil kayu bakar dari

hutan TNBB

TEORI PERUBAHAN

K + A + IC + BR BC TR CR

RANTAI HASIL:

Page 13: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

11

Narasi Teori Perubahan:

Untuk mengurangi ancaman utama di hutan hujan dataran rendah TNBB berupa pengambilan kayu bakar oleh 147 orang petani dan pencari kayu bakar di 9 desa, khususnya Desa Sumberklampok dan Melaya untuk kebutuhan subsisten dan dijual, maka perlu dibuat kebun energi yang mengintegrasikan antara tanaman kayu bakar, pakan ternak dan tanaman pertanian seluas 10 hektar di Desa Sumberklampok dan Melaya dengan memanfaatkan lahan milik masyarakat yang selama ini tidak dimanfaatkan/diterlantarkan. Hasil yang diharapkan adalah (1) Pada Juni 2010, 40 orang khalayak sasaran utama (petani dan pencari kayu bakar) di 2 desa target (Sumberklampok dan Melaya) telah membuat kebun energi di kebun mereka, dan (2) Pada Juni 2010, 20 orang khalayak sasaran utama (petani dan pencari kayu bakar) di 2 desa target (Sumberklampok dan Melaya) telah mulai mengambil kayu bakar dari kebun energi mereka.

Hasil Teori Perubahan:

Pengetahuan (K)

Rata-rata, variabel Pengetahuan meningkat sebesar 12% persen antara survei pra dan pasca kampanye, dan kami mencapai 46% dari sasaran-sasaran SMART. Hasil ini jelas masih belum sesuai dengan yang diharapkan. Belum terjadi perubahan besar dalam pengetahuan terkait dengan isu yang disasar selama masa kampanye. Namun kami optimis bahwa kedepan, target tersebut akan kami penuhi dengan melakukan monitoring secara intensif terkait penggunaan material kampanye. (Lihat Bab 5 Hasil Social Marketing)

Sikap dan Komunikasi Interpersonal (A + IC)

Rata-rata, variabel Sikap dan Komunikasi Interpersonal meningkat 9,8% antara survei pra dan pasca kampanye, dan mencapai 53,2% dari sasaran SMART. Ini jelas mendukung hipotesis bahwa kampanye Pride menyebabkan perubahan substansial dalam sikap dan meningkatkan komunikasi seputar masalah ini. Lihat Bab 5 untuk hasil sosial marketing terkait sikap dan komunikasi interpersonal, ada 2 sasaran SMART yang meningkat melampaui target. Meskipun demikian masih ada yang tidak sesuai dengan target, bahkan turun drastis. Ada perbedaan mencolok dengan siapa mereka memilih untuk berbicara. Petani dan pencari kayu bakar terutama melakukan diskusi dengan tetangga dan kelompok tani dibanding dengan keluarga.

Penyingkiran Halangan (BR)

Demplot kebun energi dibuat di 2 desa yang menjadi sasaran utama dari kegiatan kampanye, yaitu Sumberklampok dan Melaya.Sebanyak 20 demplot dengan luas total 10 hektar dikelola oleh 25 KK petani dan pencari kayu bakar. Pada Juli 2010 terjadi adopsi kebun energi sebanyak 37 demplot di 2 desa yaitu Sumberklampok dan Sumberkima, sehingga total kebun energi yang dibuat adalah 57 demplot. (Lihat Bab 5 Hasil Penyingkiran Halangan).

Perubahan Perilaku (BC)

Rata-rata variabel perubahan perilaku meningkat 7,5% antara survey pra dan pasca kampanye, dan mencapai 30% dari sasaran SMART. Meskipun sebanyak 57 demplot kebun energi telah diadopsi oleh petani dan pencari kayu bakar di 3 desa (Sumberklampok, Melaya dan Sumberkima), namun baru 10% dari

Page 14: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

12

mereka yang telah mulai mengambil kayu bakar dari kebun energi. Meskipun capaian ini belum sesuai dengan target yang diharapkan, namun cukup menggembirakan dengan tingginya tingkat adopsi kebun energi untuk menghasilkan kayu bakar di lahan sendiri (Lihat Bab 5 Hasil Capaian Perubahan Perilaku).

Pengurangan Ancaman (TR)

Sejumlah 20 demplot kebun energi telah dibuat di 2 desa sasaran utama (Sumberklampok dan Melaya) oleh petani dan pencari kayu bakar. Meskipun pelaksanaannya tidak sesuai dengan jadwal yang disebabkan oleh faktor musim (di Sumberklampok) dan faktor kepercayaan terhadap “pihak luar” (di Melaya), tetapi dapat berjalan dengan baik. Bahkan telah mampu berkembang menjadi total 57 demplot di 3 desa (Lihat Bab 5 Pengurangan Ancaman).

Hasil Konservasi (CR)

Telah terjadi penurunan pengambilan kayu bakar oleh masyarakat sekitar kawasan TNBB dari 147 orang pada Juli 2009 menjadi 107 orang pada Juni 2010 di 2 desa, yaitu Sumberklampok dan Sumberkima. Sedangkan di Melaya belum terjadi perubahan karena kebun energi masih belum bisa dipanen (Lihat Bab 5 Hasil Konservasi).

Page 15: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

13

KILASAN KAMPANYE

NEGARA (UN), Negara Bagian atau Provinsi Indonesia, Provinsi Bali

Nama lokasi Taman Nasional Bali Barat (TNBB)

RarePlanet URL www.rareplanet.org/Taman Nasional Bali Barat

Informasi Angkatan Simpul: Indonesia

Nama: Cohort 3 Bogor

Nomor : 800-42-9098/BALBAR

Manajer: Ni Putu Sarilani Wirawan

Jangka waktu proyek Oktober 2008 – Juli 2010

Lembaga pemimpin Yayasan Seka

Kontak lembaga pemimpin Sihabudin Rahman

Nama manajer kampanye Istiyarto Ismu

Mitra “BINGO” -

Mitra lain Penyingkir halangan – Balai Taman Nasional Bali Barat (BTNBB), Dinas Kehutanan dan Perkebunan (DISHUTBUN) Kab. Buleleng, Dinas Pertanian dan Peternakan (DISTANAK) Kab. Buleleng, Sekaha Tani Buleleng (STB), Sekaha Tani Jembrana (STJ), Aliansi Petani Indonesia (API) Region Bali

Ancaman utama yang ditangani Pengambilan kayu bakar di hutan hujan dataran rendah Taman Nasional Bali Barat yang merupakan habitat Jalak Bali (Leucopsar rothschildi).

Sasaran keanakeragaman hayati utama Hutan hujan dataran rendah yang menjadi habitat Jalak Bali (Leucopsar rothschildi)

Slogan kampanye Kayu Bakarku Bukan Dari Hutan Bali Baratku

Khalayak sasaran utama 147 Petani dan Pencari kayu bakar di 9 desa di sekitar kawasan TNBB, khususnya Desa Sumberklampok dan Melaya berjumlah 40 orang

Jumlah hektar yang terancam 15,587.89 hektar

Page 16: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

14

Kampanye Teori Perubahan Untuk mengurangi ancaman utama di hutan hujan dataran rendah TNBB berupa pengambilan kayu bakar oleh 147 orang petani dan pencari kayu bakar di 9 desa, khususnya Desa Sumberklampok dan Melaya untuk kebutuhan subsisten dan dijual, maka perlu dibuat kebun energi yang mengintegrasikan antara tanaman kayu bakar, pakan ternak dan tanaman pertanian seluas 10 hektar di Desa Sumberklampok dan Melaya dengan memanfaatkan lahan milik masyarakat yang selama ini tidak dimanfaatkan/diterlantarkan. Hasil yang diharapkan adalah (1) Pada Juni 2010, 40 orang khalayak sasaran utama (petani dan pencari kayu bakar) di 2 desa target (Sumberklampok dan Melaya) telah membuat kebun energi di kebun mereka, dan (2) Pada Juni 2010, 20 orang khalayak sasaran utama (petani dan pencari kayu bakar) di 2 desa target (Sumberklampok dan Melaya) telah mulai mengambil kayu bakar dari kebun energi mereka

INFORMASI LOKASI

Deskripsi lokasi Taman Nasional Bali Barat (TNBB) ditetapkan pada tanggal 15 September 1995 melalui SK Menteri Kehutanan No. 493/Kpts-II/1995, secara geografis terletak pada 8o 05' 20" – 8o 15' 25" LS dan 114o 25' 00" – 114o 56' 30" BT, memiliki wilayah seluas 19,000.8 hektar, terdiri dari wilayah terestrial seluas 15,587.89 hektar dan perairan seluas 3,145 hektar.

Keanekaragaman hayati di TNBB meliputi berbagai type ekosistem antara lain hutan mangrove, hutan pantai, hutan musim, hutan hujan dataran rendah, evergreen forest dan savana. Keragaman flora dan faunanya antara lain terdiri dari 176 jenis flora, 17 jenis mamalia, 160 jenis aves. Salah Satu satwa endemic adalah Jalak Bali (Leucopsar rothschildi) yang dilindungi Undang-undang : SK Menteri Pertanian No.421/Kpts/Um/8/70 tanggal 26 Agustus 1970. Termasuk dalam kategori IUCN: Critically Endangered B1ab(v); C2a(ii); D ver 3.1 dan CITES : Appendix I

Secara Administrasi TNBB terletak di 2 kabupaten yaitu Kabupaten Buleleng dan Kabupaten Jembrana. Wilayah TNBB yang terletak di Kabupaten Buleleng terdapat di Kecamatan Gerokgak, memiliki luas 12.814,89 hektar yang terbagi dalam 2 RPH, yaitu RPH Sumberkima (1.595,72 hektar) dan RPH Sumberklampok (11.219,17 hektar). Sedangkan di Kabupaten Jembrana terdapat di Kecamatan Melaya (RPH Penginuman) seluas 6.188 hektar. Jumlah penduduk di Kecamatan Gerokgak tahun 2006 adalah 73,798 (Buleleng Dalam Angka 2007). Sedangkan jumlah penduduk di Kecamatan Melaya tahun 2005 adalah 50,824. Masyarakat yang tinggal di sekitar kawasan TNBB berasal dari berbagai suku, antara lain Bali, Jawa, Madura, Bugis dan Mandar.

Ancaman utama terhadap kawasan TNBB adalah pengambilan kayu bakar yang dilakukan oleh masyarakat di sekitar kawasan, khususnya Desa Sumberklampok dan Melaya untuk kebutuhan subsisten dan untuk dijual.

Page 17: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

15

Tipe ekosistem (IUCN) Type ekosistem yang terdapat di TNBB antara lain hutan mangrove, hutan pantai, hutan musim, hutan hujan dataran rendah, evergreen forest dan savana.

Peta lokasi Lihat di lampiran

Koordinat GPS 8o 05' 20" – 8o 15' 25" LS dan 114o 25' 00" – 114o 56' 30" BT

Hotspot Keanekaragaman hayati Sundaland

Status perlindungan-kawasan lainnya Taman Nasional, ditetapkan pada tanggal 15 September 1995 melalui SK Menteri Kehutanan No. 493/Kpts-II/1995

Jumlah hektar sasaran kampanye Taman Nasional Bali Barat memiliki luas daratan 15,587.89 hektar. Kampanye ini akan dilakukan di 9 desa sekitar kawasan TNBB dengan target khusus Desa Sumberklampok dan Melaya

SPESIES TERANCAM PUNAH

Nama spesies (umum) Jalak Bali / Curik Bali

Nama spesies (ilmiah) Leucopsar rothschildi

Deskripsi spesies bendera/spesies flagship

Deskripsi Bentuk

Berukuran sedang (25 cm), berwarna putih. Bulu seluruhnya putih salju, kecuali ujung sayap dan ujung ekor hitam, kulit terbuka di sekitar mata berwarna biru terang. Jambul sangat panjang (terutama pada jantan). Perbedaannya dengan jalak putih: warna hitam pada sayap jauh lebih sempit dan kulit di sekitar mata berwarna biru. Iris kelabu, paruh kelabu dan kuning, kaki kelabu-biru.

Deskripsi Suara

Siulan keras, parau sebagai suara kontak: "cl'ik", "kiik-k'k-kw'k", dan berbagai variasi yang disusun menjadi nyanyian. "Twat" sewaktu mencari makan.

Kebiasaan

Burung dataran rendah kering di Bali Barat. Bertengger bersama, tetapi terbang berpasangan untuk mencari makan. Jambul jantan menegak sewaktu bercumbu atau bergaya dan turun selama bernyanyi.

Page 18: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

16

Jumlah spesies pada Daftar Data Merah IUCN

Taman Nasional Bali Barat memiliki 11 spesies yang terdapat pada Daftar Data Merah IUCN. Dari 11 spesies tersebut, 10 spesies adalah flora dan 1 fauna yaitu Jalak Bali (Leucopsar rothschildi). Jalak Bali dimasukkan dalam kategori IUCN: Critically Endangered B1ab(v); C2a(ii); D ver 3.1

Jumlah spesies yang endemik Taman Nasional Bali Barat memiliki 1 spesies endemik, yaitu Jalak Bali (Leucopsar rothschildi).

ANCAMAN

Ancaman (IUCN)

Ancaman berikut ini memberikan dampak terhadap kelestarian TNBB khususnya pada hutan hujan dataran rendah yang menjadi habitat Jalak Bali:

Pengambilan kayu bakar untuk kebutuhan subsisten dan untuk dijual

– Pengambilan kayu bakar telah mengurangi luasan habitat Jalak Bali.

– Kategori ancaman IUCN: 5 (Penggunaan Sumberdaya Alam Hayati): 5.3 Penebangan & Pemanenan Kayu

Perburuan (Perburuan & Pengambilan Hewan Daratan)

Kategori ancaman IUCN: 5 (Penggunaan Sumber Daya Alam Hayati): 5.1 Perburuan dan pengambilan hewan daratan.

Penebangan kayu secara ilegal

Kategori ancaman IUCN: 5 (Penggunaan Sumberdaya Alam Hayati): 5.3 Penebangan & Pemanenan Kayu

Pengambilan daun-daunan untuk pakan ternak

Kategori ancaman IUCN: tidak ada

Ancaman yang ditangani dengan kampanye (IUCN)

Ancaman diberi peringkat menggunakan Miradi dengan Lingkup (Scope), Tingkat Kerusakan (Severity) & Ketakterbalikkan (Irreversibility). Pengambilan kayu bakar diberi peringkat ”tinggi” atas akibatnya pada hutan hujan dataran rendah, sementara penebangan pohon secara illegal diberi peringkat “sedang” dan pengambilan daun-daunan untuk pakan ternak diberi peringkat “rendah”.

Ancaman yang ditangani oleh kampanye: pengambilan kayu bakar, Kategori ancaman IUCN: 5 (Penggunaan Sumberdaya Alam Hayati): 5.3 Penebangan & Pemanenan Kayu

POPULASI MANUSIA

Populasi manusia di lokasi 48.425 jiwa atau 12.124 KK

Page 19: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

17

Ringkasan Populasi Manusia Populasi manusia yang tinggal di kawasan TN. Bali Barat tersebar di 8 desa dan 1 kelurahan. Di dalam kawasan TNBB terdapat 2 desa dan 1 kelurahan yang sebagian dari masyarakatnya menggantungkan hidupnya dari pekerjaan mencari kayu bakar. Desa-desa tersebut adalah Sumberklampok, Melaya dan Kelurahan Gilimanuk. Masyarakat di 3 wilayah tersebut memiliki tingkat kemajemukan etnis dan sosial yang tinggi. Mereka terdiri dari penduduk asli Bali, Jawa, Madura dan Bugis dengan latar belakang yang berbeda. Penduduk yang berasal dari Madura pada jaman Belanda didatangkan untuk membuka lahan hutan menjadi perkebunan kelapa, kayu putih dan kapok, sedangkan penduduk Bali yang menetap di kawasan TNBB dibedakan menjadi 3 yaitu (1) Dari kabupaten Karangasem yang mengungsi pada saat terjadi letusan Gunung Agung, (2) Dari Pulau Nusa Penida, dan (3) Eks transmigran Timor Leste. Enam desa lainnya terletak berbatasan dengan kawasan TN. Bali Barat, yaitu Desa Sumberkima, Pejarakan, Blimbingsari, Ekasari, Warnasari dan Tukadaya.

Golongan sasaran kunci Petani dan pencari kayu bakar

MANFAAT KONSERVASI

Manfaat konservasi pada tahun 2009 (sukses sementara)

Pembuatan 20 kebun energi di 2 desa target, yaitu Sumberklampok dan Melaya

Konservasi berkelanjutan teruji kebenarannya di lapangan pada tahun 2010 (sukses akhir)

Pembuatan 57 kebun energi di 3 desa target yaitu Sumberklampok, Melaya dan Sumberkima

Pengambilan kayu bakar di kebun energi mulai dilakukan oleh 40 orang petani dan pencari kayu bakar di 2 desa sasaran (Sumberklampok dan Sumberkima)

RENCANA KEBERLANJUTAN

Rencana Strategis Rencana pengembangan kebun energi di 8 desa (minus Gilimanuk karena tidak mempunyai lahan pertanian) tahun 2010-2015 dalam rangka memenuhi kebutuhan kayu bakar keluarga dan pengembangan peternakan dengan penyediaan pakan ternak (hijauan makanan ternak) sepanjang waktu.

Pelatihan staf Manajer Kampanye, akan menggunakan keahlian yang dipelajari selama fase universitas I, II dan III dan aplikasi praktisnya dalam proyek untuk melatih staf lembaga, mitra lokal dan relawan yang tertarik untuk mengembangkan kampanye di Bali Barat pada tahun 2009-2010.

Pelatihan diawasi oleh Manajer program selama kunjungan-kunjungan bantuan.

Keberlanjutan sumberdaya Dukungan pendanaan akan diupayakan dengan mengajukan dana alumni rare dan melakukan pendekatan kepada Dinas Pertanian dan Peternakan untuk menjadikan kebun energi sebagai program prioritas pada tahun 2011

Page 20: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

18

Kemunduran perilaku dan perlunya penyampaian pesan yang terus menerus

Untuk menjaga kelestarian hutan hujan dataran rendah TNBB yang menjadi habitat Jalak Bali dari ancaman pengambilan kayu bakar oleh petani dan pencari kayu bakar di desa sekitar kawasan, maka pembuatan kebun energi harus terus dikembangkan sampai khalayak sasaran utama mendapatkan hasil (kayu bakar) dari kebun energi.

Perubahan perilaku dapat mengalami kemunduran jika kebun energi yang diharapkan sebagai sumber kayu bakar ternyata mengalami kegagalan, misalnya tanaman mati akibat pengaruh musim kemarau yang panjang. Untuk memastikan bahwa kemunduran perilaku tidak terjadi, Yayasan Seka akan berjanji memberikan prioritas utama pada kegiatan penjangkauan di desa-desa sekitar kawasan TNBB.

Page 21: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

19

RENCANA AKSI UNTUK MENJANGKAU SEMUA KHALAYAK Rencana Aksi Rencana Pemantauan Risiko Kunci

Khalayak

sasaran

Kunciy Fokus Hasil yang

diperlukan

Tujuan Kunci Kegiatan

Kunci

Alat yang

diperlukan

Mitra Ukuran Metode Target Frekuensi Sosial-

politik

Ilmiah/lainnya

Untuk semua Kelompok Tujuan

Keanekaragaman

Hayati:

Menyelamatkan hutan

hujan dataran rendah

yang menjadi habitat

Jalak Bali dari tekanan

pengambilan kayu

bakar oleh masyarakat

sekitar kawasan TNBB

dari 147 orang pada

Juli 2009 menjadi 107

orang pada Juni 2010

Hutan hujan

dataran rendah

(Habitat Jalak

Bali) di Taman

Nasional Bali

Barat (TNBB)

Luasan hutan

hujan dataran

rendah (habitat

Jalak Bali) yang

terselamatkan

Menurunnya

tekanan terhadap

hutan hujan

dataran rendah

yang menjadi

habitat Jalak

Bali oleh petani

dan pencari kayu

bakar dari 147

orang menjadi

107 orang pada

Juni 2010

Pembuatan

kebun energi

Demplot

kebun energi

Balai Taman

Nasional Bali

Barat

(BTNBB),

Dinas

Kehutanan dan

Perkebunan

Kab. Buleleng,

Dinas

Pertanian dan

Peternakan

Kab. Buleleng

Jumlah

pencari kayu

bakar

Survey

wawancara,

Observasi

40 petani dan

pencari kayu

bakar pada

Juni 2010

3 bulan

sekali selama

1 tahun

Lemahnya

pengawasan oleh

Petugas TNBB

Tujuan pengurangan

ancaman:

Membuat 20 plot

(masing-masing plot

seluas 0.5 hektar)

Kebun Energi di 2

desa target

(Sumberklampok dan

Melaya)

Petani dan

pencari kayu

bakar di 9 desa di

kawasan TNBB,

khususnya di 2

Desa, yaitu

Sumberklampok

dan Melaya

Kebun energi

dibuat oleh Petani

dan pencari kayu

bakar di 9 desa di

kawasan TNBB

Membuat 20

kebun energy pada

Nopember 2009

dan bertambah

menjadi 40 pada

Juni 2010

Pembuatan

Kebun energi Demplot

Kebun energi Balai Taman

Nasional Bali

Barat

(BTNBB),

Dinas

Kehutanan dan

Perkebunan

Kab. Buleleng,

Dinas

Pertanian dan

Peternakan

Kab. Buleleng

Jumlah

demplot

Kebun

energi

Survey

wawancara,

Observasi

20 kebun

energy pada

Nopember

2009 dan 20

kebun energy

pada Juni

2010

Bulanan (1)Kepemilikan

lahan di

Sumberklampok

(lokasi demplot)

masih dalam

proses negosiasi

dengan Pemkab

Buleleng,

(2)Kemauan

petani dan

pencari kayu

bakar untuk

merawat kebun

energi rendah

Jenis tanaman yang

ditanam di kebun

energi tidak sesuai

dengan

karakteristik lahan,

factor musim

kemarau yang

panjang (dapat

menyebabkan

kematian tanaman)

Page 22: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

20

Khalayak sasaran: PETANI & PENCARI KAYU BAKAR

Rencana Aksi Rencana Pemantauan Risiko-risiko Kunci

Khalayak

sasaran

Khusus

Kunci Fokus Hasil yang

diperlukan

Sasaran-sasaran

kunci

Kegiatan Kunci Alat yang

diperlukan

Mitra Ukuran Metode Target Frekuensi Sosial-

politik

Ilmiah/Lainnya

Khalayak sasaran: PENCARI KAYU BAKAR

Tahap

Perenungan

(Pengetahuan)

2a Nilai

keanekaragaman

hayati

Pengetahuan

tentang nilai

keanekaragaman hayati

(1)Pada Juni 2010,

pengetahuan petani

dan pencari kayu

bakar di 9 desa

sasaran tentang

akibat pengambilan

kayu bakar

terhadap fungsi

hutan TNBB

meningkat sebesar

20% dari 69% pada

Juli 2009, menjadi

89%. (2) Pada Juni

2010, Pengetahuan

petani dan pencari

kayu bakar di 9

desa sasaran

tentang batas-batas

kawasan TNBB

yang benar

meningkat sebesar

30% dari 15% pada

Juli 2009 menjadi

45%.

Pesan-pesan

kognitif:

ditanamkan

melalui poster,

brosur, koran,

papan informasi

dan pertemuan

kelompok

Poster, brosur,

tulisan di Koran

dan pertemuan,

laptop, LCD,

ATK

TNBB,

DISHUTBUN,

DISTANAK,

Tabloid Xpose,

Singaraja Post,

Kelompok tani di

9 desa

Perubahan

dalam

kepedulian

Survei pra/pasca (1) 89% meningkat

dari 69%

(2) 45% meningkat

dari 15%

Juni 2010 Radio

meminta

pembayaran

mahal untuk

siaran, Koran

tidak mau

memuat

tulisan yang

dikirimkan,

petani dan

pencari kayu

bakar takut

menghadiri

pertemuan

kelompok

Petani dan

pencari kayu

bakar di hutan hujan dataran

rendah TNBB

(habitat Jalak Bali) (9 desa)

Pengetahuan

tentang kebun

energi

Pada Juni 2010,

Pengetahuan petani

dan pencari kayu

bakar di 9 desa

sasaran tentang

kebun energi dan

menyadari potensi

kebun energi

meningkat sebesar

20% dari 32% pada

Juli 2009 menjadi

52%.

Pesan-pesan

kognitif:

ditanamkan melalui papan

informasi,

poster, brosur dan pertemuan

masyarakat

Materi poster,

brosur, papan

informasi,

talkshow dan

pertemuan,

laptop, LCD,

ATK

TNBB,

DISHUTBUN,

DISTANAK,

Tabloid Xpose,

Singarajapost,

Kelompok tani di

9 desa

Perubahan

dalam

kepedulian

Survei

pra/pasca

52% meningkat

dari 32% Juni 2010 Radio

meminta

pembayaran

mahal untuk

siaran, petani

dan pencari

kayu bakar

takut

menghadiri

pertemuan

kelompok

Tahap

Persiapan

(Sikap)

2b Kepedulian

terhadap nilai

keanekaragaman hayati

Kepedulian

terhadap nilai

keanekaragaman hayati

Pada Juni 2010,

sikap petani dan

pencari kayu bakar

di 9 desa sasaran

yang menyetujui

bahwa mengambil

kayu bakar terus

menerus di hutan

TNBB akan

Pesan-pesan

emosional:

ditanamkan dalam

pertemuan-

pertemuan kelompok,

kegiatan

Materi

pertemuan,

lembar dakwah,

laptop, LCD,

soundsystem, ATK

TNBB,

DISHUTBUN,

DISTANAK,

Kelompok tani di

9 desa

Pergeseran

dalam

sikap

Survei

pra/pasca

78% meningkat

dari 58% Juni 2010 Kurangnya

dukungan

dari pemuka agama,

tokoh

masyarakat dan ketua

kelompok

Page 23: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

21

mengakibatkan

kerusakan hutan

meningkat sebesar

20% dari 58% pada

Juli 2009 menjadi

78%

keagamaan

Dukungan terhadap

pengurangan

pengambilan kayu

bakar di habitat

Jalak Bali

Dukungan terhadap

pengenalan

kebun energi

Pada Juni 2010,

sikap petani dan

pencari kayu bakar

di 9 desa sasaran

yang mendukung

untuk mulai

memikirkan

alternatif sumber

kayu bakar

meningkat sebesar

20% dari 77.5%

pada Juli 2009

menjadi 97.5%

Pesan-pesan emosional:

ditanamkan

dalam

pertemuan-

pertemuan

kelompok

Poster, tentang

petunjuk

pembuatan

kebun energy,

laptop, LCD,

ATK

TNBB,

DISHUTBUN,

DISTANAK,

Kelompok tani di

9 desa

Pergeseran dalam

sikap

Survei pra/pasca

97.5% meningkat

dari 77.5% Juni 2010 Kurangnya

dukungan dari

tokoh

masyarakat

dan anggota

kelompok,

Harga brosur

dan poster

mahal, Radio

meminta

pembayaran

mahal untuk

siaran

Tahap Validasi

(Sikap)

2c Manfaat Kebun

energi

Pembicaraan

tentang manfaat kebun energi serta

teknik dan metode

pembuatannya

(1)Pada Juni 2010,

petani dan pencari

kayu bakar di 9

desa sasaran mulai

membicarakan

dengan keluarga

tentang fungsi

TNBB, meningkat

20% dari 17% pada

Juli 2009 menjadi

37%

(2) Pada Juni 2010,

petani dan pencari

kayu bakar di di 9

desa sasaran mulai

mendiskusikan

dengan keluarga

tentang

pemanfaatan kebun

yang terlantar

sebagai alternatif

lokasi sumber kayu

bakar meningkat

20% dari 9% pada

Juli 2009 menjadi

29%

Pesan-pesan

interpersonal: pertemuan

tatap muka

dengan kelompok

petani dan

pencari kayu bakar

Materi tentang

petunjuk pembuatan

kebun energy,

laptop, LCD, ATK

TNBB,

DISHUTBUN,

DISTANAK,

Kelompok tani di

9 desa

Saling

berbicara satu sama

lain

diantara petani dan

pencari

kayu bakar

Survei kesiapan (1) 37% meningkat

dari 17%

(2) 29% meningkat

dari 9%

Juni 2010 Petani dan

Pencari kayu

bakar tidak

mau

menghadiri

pertemuan,

kurangnya

kepercayaan

terhadap

manajer

kampanye

Tingkat

kecerdasan petani

dan pencari kayu

bakar rendah

dalam menerima

informasi

Page 24: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

22

Tahap

Tindakan dan Maintenance

(Praktik)

2d Pembuatan Kebun

energi

Petani dan pencari

kayu bakar di 9 desa sasaran mulai

membuat kebun

energi.

(1)Pada Juni 2010,

setidaknya 2000 KK

dari 9 desa sasaran

telah terlibat dalam

kegiatan konservasi,

terkait dengan

pemanfaatan kebun

terlantar dan

penyelamatan

TNBB

(2)Pada Juni 2010,

petani dan pencari

kayu bakar di 2

kelompok tani dari

2 desa lain (selain

Sumberklampok dan

Melaya) diantara 9

desa sasaran telah

merancang rencana

aksi untuk

memanfaatkan lahan

terlantar sebagai

kebun energi

Pelatihan

pembuatan kebun energy

Materi

pelatihan, petunjuk

pembuatan

kebun energy, laptop, LCD,

ATK

DISTANAK,

Kelompok tani di

9 desa

Jumlah

kebun energy

Praktik,

Pengamatan dan diskusi

(1)2000 KK,

(2)2 kelompok tani

Juni 2010 Petani dan

Pencari kayu

bakar tidak

mau

menghadiri

pelatihan.

Pencari kayu

bakar tidak

bersedia untuk

membuat

kebun energi

Page 25: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

23

Gambar 1 Kerangka Kerja Kampanye untuk Petani dan Pencari Kayu Bakar

Pengambilan kayu

bakar

Kebun energi Pengambilan kayu bakar di hutan hujan dataran rendah

(habitat Jalak Bali) oleh

masyarakat 9 desa

Kayu bakar untuk kebutuhan sendiri dan alternatif pendapatan. Hasil pertanian

meningkat

Memanfaatkan kebun

untuk tanaman kayu bakar dan tanaman

pertanian

Habitat Jalak Bali

Menyelamatkan habitat

Jalak Bali

Pengambila

n kayu

bakar di habitat Jalak

Bali

menurun

Petani dan

pencari kayu

bakar

mengambil kayu

bakar untuk

dijual dari

kebun energi

Pembuatan kebun energi

yang mengintegrasikan

tanaman kayu bakar,

pakan ternak dan

pertanian

Petani dan pencari

kayu bakar

mengambil kayu

bakar untuk

kebutuhan rumah

tangga dari kebun

energi

Petani dan pencari kayu

bakar mulai

mendiskusikan dengan

keluarga, tetangga dan

kelompok tentang

pemanfaatan kebun yang

terlantar sebagai alternatif

lokasi sumber kayu bakar

Petani dan pencari kayu

bakar menyadari akibat

pengambilan kayu

bakar untuk hutan

TNBB dan menyadari

potensi kebun untuk

dikelola sebagai sumber

kayu bakar dan

pertanian

Petani dan pencari kayu

bakar setuju bahwa

mengambil kayu bakar

terus menerus di hutan

TNBB akan

mengakibatkan

kerusakan hutan dan

mulai memikirkan

alternatif sumber kayu

bakar

(1)Pada Juni 2010, setidaknya

2000 KK dari 9 desa sasaran telah

terlibat dalam kegiatan

konservasi, terkait dengan

pemanfaatan kebun terlantar dan

penyelamatan TNBB

(2)Pada Juni 2010, petani dan

pencari kayu bakar di 2

kelompok tani dari 2 desa lain

(selain Sumberklampok dan

Melaya) diantara 9 desa

sasaran telah merancang

rencana aksi untuk

memanfaatkan lahan terlantar

sebagai kebun energi

Pembuatan kebun

energi

Pada Juni 2010, petani dan pencari kayu bakar di 9 desa sasaran mulai membicarakan dengan keluarga tentang fungsi TNBB, meningkat 20% dari 17% pada Juli 2009 menjadi 37% Pada Juni 2010, petani dan pencari kayu bakar di di 9 desa sasaran mulai mendiskusikan dengan keluarga tentang pemanfaatan kebun yang terlantar sebagai alternatif lokasi sumber kayu bakar meningkat 20% dari 9% pada Juli 2009 menjadi 29%

Pada Juni 2010, sikap petani dan pencari kayu bakar di 9 desa sasaran yang menyetujui bahwa mengambil kayu bakar terus menerus di hutan TNBB akan mengakibatkan kerusakan hutan meningkat sebesar 20% dari 58% pada Juli 2009 menjadi 78% Pada Juni 2010, sikap petani dan pencari kayu bakar di 9 desa sasaran yang mendukung untuk mulai memikirkan alternatif sumber kayu bakar meningkat sebesar 20% dari 77.5% pada Juli 2009 menjadi 97.5%

Pada Juni 2010, pengetahuan petani dan pencari kayu bakar di 9 desa sasaran tentang akibat pengambilan kayu bakar terhadap fungsi hutan TNBB meningkat sebesar 20% dari 69% pada Juli 2009, menjadi 89%. Pada Juni 2010, Pengetahuan petani dan pencari kayu bakar di 9 desa sasaran tentang batas-batas kawasan TNBB yang benar meningkat sebesar 30% dari 15% pada Juli 2009 menjadi 45%. Pada Juni 2010, Pengetahuan petani dan pencari kayu bakar di 9 desa sasaran tentang kebun energi dan menyadari potensi kebun energi meningkat sebesar 20% dari 32% pada Juli 2009 menjadi 52%.

Pada Juni 2010,

jumlah

petani/pencari

kayu bakar di 9

desa sasaran

yang mencari

kayu di hutan

hujan dataran

rendah (habitat

Jalak Bali)

menurun sebesar

20 orang dari

147 orang

Pada Juni

2010,

Tekanan di

hutan hujan

dataran

rendah

(habitat Jalak

Bali) akibat

pengambilan

kayu bakar

oleh petani

dan pencari

kayu bakar di

9 desa sasaran

menurun

sebesar 13.6%

dari 100%

pada Juli 2009

menjadi

86.4%

Membuat demplot kebun energi

Monitoring

jumlah

petani/pencari

kayu bakar

yang membuat

kebun energi

Monitoring

jumlah

petani/pencari

kayu bakar di

hutan hujan dataran

rendah

(habitat Jalak Bali)

Pelatihan

teknik pertanian dan

demplot kebun

energi

Komunikasi,

pesan antar

individu

(keluarga, teman,

tetangga), pertemuan

kelompok

Kesadaran dan

komunikasi,

pesan kognitif;

Petugas TNBB, Pemerintah

Desa

Kesadaran dan

komunikasi,

pesan kognitif;

poster, brosur, pertemuan

kelompok

Survei

Pra/Pasca

Survei

Pra/Pasca

Survei Pra/Pasca Survei

Pra/Pasca Survei kesiapan Pengamatan

dan diskusi Pengamatan dan diskusi

Page 26: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

24

Sebelum meluncurkan suatu kampanye Pride, adalah penting untuk memahami sepenuhnya lokasi yang akan menjadi fokus dari kampanye, ancaman dan penyebab yang telah diketahui, kebijakan dan peraturan yang dapat memberikan dampak terhadap lokasi, dan inisiatif konservasi lain yang ada di lokasi. Hal ini pertama-tama dilakukan dengan melakukan kajian lokasi (site review) dan menyiapkan suatu naskah latar belakang yang menyimpulkan informasi primer dan sekunder yang telah dikumpulkan dan darimana informasi itu diambil. Hasil dari pekerjaan yang dilakukan untuk mempersiapkan bab dari rencana ini juga dapat membantu mengidentifikasi pemangku kepentingan utama dan sasaran utama keanekaragaman hayati.

Latar Belakang Taman Nasional Bali Barat

Taman Nasional Bali Barat mempunyai luas 19.002,89 ha. terdiri dari kawasan terestrial seluas 15.587,89 ha. dan kawasan perairan selaus 3.415 ha dan sebagai salah satu kawasan kawasan konservasi, pengelolaan Taman Nasional Bali Barat (TNBB) ditujukan untuk :

1. Perlindungan populasi Jalak Bali beserta ekosistem lainnya seperti ekosistem terumbu karang, ekosistem mangrove, ekosistem hutan pantai dan ekosistem hutan daratan rendah sampai pegunungan sebagai sistem penyangga kehidupan terutama ditujukan untuk menjaga keaslian, keutuhan dan keragaman suksesi alam dalam unit-unit ekosistem yang mantap dan mampu mendukung kehidupan secara optimal. 2. Pengawetan keragaman jenis flora dan fauna serta ekosistemnya ditujukan untuk melindungi, memulihkan keaslian, mengembangkan populasi dan keragaman genetik dalam kawasan TNBB dari gangguan manusia. 3. Pemanfaatan secara lestari Sumber Daya Alam dan Ekosistemnya ditujukan untuk berbagai pemanfaatan seperti:

sebagai laboratorium lapangan bagi peneliti untuk pengembangan ilmu dan teknologi. sebagai tempat pendidikan untuk kepentingan meningkatkan pengetahuan dan

ketrampilan bagi masyarakat. obyek wisata pada zona khusus pemanfaatan yang dapat dibangun fasilitas pariwisata. menunjang budidaya penangkaran jenis flora dan fauna dalam rangka memenuhi kebutuhan protein, binatang kesayangan dan tumbuhan obat-

obatan.

Pengelolaan Taman Nasional Bali Barat dibawah kewenangan Departemen Kehutanan dan dikelola oleh Balai Taman Nasional Bali Barat. Sejarah pengelolaan kawasan Taman Nasional Bali Barat adalah sebagai berikut:

Gambar 1.1 Kawasan Hutan Taman Nasional Bali Barat

Page 27: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

25

1. Tanggal 13 Agustus 1947 dikeluarkan SK Dewan Raja-Raja di Bali No.E/I/4/5/47 yang menetapkan kawasan hutan Banyuwedang dengan luas 19.365,6 Ha sebagai Taman Pelindung Alam / Natuur Park atau sesuai dengan Ordonansi Perlindungan Alam 1941 statusnya sama dengan Suaka Margasatwa,

2. Tanggal 10 Maret 1978 dikeluarkan SK Menteri Pertanian No. 169/Kpts/Um/3/1978 menetapkan Suaka Margasatwa Bali Barat Pulau Menjangan, Pulau Burung, Pulau Kalong dan Pulau Gadung sebagai Suaka Alam Bali Barat seluas 19.558,8 Ha,

3. Deklarasi Menteri Pertanian tentang penetapan Calon Taman Nasional Nomor 736/Mentan/X/1982 kawasan Suaka Alam Bali Barat ditambah hutan lindung yang termasuk ke dalam Register Tanah Kehutanan (RTK) No. 19 dan wilayah perairan sehingga luasnya mencapai 77.000 Ha terdiri dari daratan 75.559 Ha dan wilayah perairan ± 1.500 Ha

4. Pengelolaan UPT Taman Nasional Bali Barat sesuai SK Menteri Kehutanan No. 096/Kpts-II/1984 tanggal 12 Mei 1984 secara intensif hanya seluas 19.558,8 Ha daratan termasuk hutan produksi terbatas (HPT) dengan pembagian zonasi Zona Inti, Zona Rimba, Zona Pemanfaatan, dan Zona Penyangga

5. Tanggal 15 September 1995 dikeluarkan SK Menteri Kehutanan No. 493/Kpts-II/1995 luas Taman Nasional Bali Barat hanya sebesar 19.002,89 Ha yang terdiri dari 15.587,89 Ha wilayah daratan dan 3.415 Ha wilayah perairan

Potensi TNBB meliputi berbagai jenis flora dan fauna liar, yang berstatus langka, dilindungi maupun yang keberadaannya masih melimpah, habitat dan letak geomorfologinya serta keindahan alamnya yang masih dalam keadaan utuh. Ekosistem di dalam kawasan TNBB cukup potensial dan lengkap yang meliputi perairan laut, pantai dan pesisirnya, hutan dataran rendah sampai pegunungan merupakan habitat alami bagi hidupan liar yang juga menunjukkan tingginya keanekaragaman hayati antara lain terumbu karang dan biota laut lainnya, vegetasi mangrove, hutan rawa payau, savana dan hutan musim. Flora dan fauna yang cukup beragam, sampai saat ini telah diidentifikasi 176 jenis flora meliputi pohon, semak, tumbuhan memanjat, menjalar, jenis herba, anggrek, paku-pakuan dan rerumputan. Untuk jenis fauna terdiri dari 17 jenis mamalia, 160 jenis burung (aves), berbagai jenis reptil dan ikan.

Lokasi dan Topografi Taman Nasional Bali Barat (Fokus Rencana Proyek)

Kawasan terestrial di Taman Nasional Bali Barat (TNBB) seluas 15.587,89 ha memiliki Topografi kawasan yang terdiri dari dataran landai (sebagian besar datar), agak curam, dengan ketinggian tempat antara 0 s.d 1.414 mdpl. Terdapat 4 buah gunung yang cukup dikenal dalam kawasan, yaitu Gunung Prapat Agung setinggi ± 310 mdpl, Gunung Banyuwedang ± 430 mdpl, Gunung Klatakan ± 698 mdpl dan Gunung Sangiang yang tertinggi yaitu ± 1002 mdpl.

Berdasarkan Peta Tanah Tinjau P. Bali skala 1 : 250.000 (Pola Rehabilitasi Lahan dan Konservasi Tanah Wilayah DAS Pancoran, Teluk Terima, Balingkang Anyar Unda dan Sema Bor) tahun 1984 formasi Geologi, TNBB sebagian besar terdiri dari Latosol. Tanah Latosol berwarna agak merah dengan tekstur lempung sampai geluh, strukturnya remah sampai gumpal lemah sehingga jika terkena hujan akan lengket tetapi jika kondisi kekeringan tanah menjadi keras dan pecah-pecah. Gambar 2Topografi Taman Nasional Bali Barat

Page 28: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

26

Berdasarkan peta kelas lereng lapangan Pulau Bali skala 1 : 250.000 TN. Bali Barat termasuk kelas lereng II bertopografi landai (8% - 15%) dan kelas lereng I bertopografi datar (0% - 8%).

Berdasarkan Schmidt dan Ferguson, kawasan TN. Bali Barat memiliki iklim tipe klasifikasi D, E, C dengan curah hujan rata-rata D : 1.064 mm / tahun, E : 972 mm / tahun, dan C : 1.559 mm / tahun. Temperatur udara rata-rata 33o C dengan jumlah bulan hujan dalam satu tahun rata-rata adalah 3 bulan. Pada beberapa lokasi, kelembaban udara di dalam hutan sekitar 86 %. Sungai-sungai yang ada dalam kawasan TNBB meliputi S. Labuan Lalang, S. Teluk Terima, S. Trenggulun, S. Bajra / Klatakan, S. Melaya, dan S. Sangiang Gede.

Jalak Bali dan Habitatnya

Taman Nasional Bali Barat merupakan habitat terakhir bagi spesies burung Jalak Bali (Leucopsar rotschildi) yang diduga keberadaannya secara alami saat ini hanya terdapat di Semenanjung Prapat Agung (tepatnya Teluk Brumbun dan Teluk Kelor). Habitat Jalak Bali berupa hutan musim dimana pada musim penghujan kondisinya hijau dan lebat, sedangkan pada musim kemarau pepohonan menggugurkan daunnya sehingga terlihat kering dan gersang. Kondisi ini terutama pada musim kemarau sangat rawan terjadi kebakaran hutan. Terdapat dua kondisi utama penyebab turunnya populasi Jalak Bali yakni rusaknya kualitas habitat serta pencurian. Rusaknya kualitas habitat terjadi karena maraknya perambahan kawasan, meluasnya pencurian kayu serta makin langkanya sumber air tawar.

Gambar 3(a) Jalak Bali, (b) Habitat Jalak Bali di Prapat Agung, (c) Peta Taman Nasional Bali Barat

Page 29: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

27

Pemilikan Lahan

Taman Nasional Bali Barat berada di bawah kewenangan Departemen Kehutanan dan dikelola oleh Balai Taman Nasional Bali Barat (BTNBB). Kawasan yang berbatasan dengan TNBB adalah kawasan hutan Produksi yang dikelola oleh Dinas Kehutanan dan Perkebunan Kabupaten Buleleng dan Jembrana. Sedangkan pemukiman masyarakat di sekitar kawasan tersebar dalam 8 desa dan 1 kelurahan.

Secara Administratsi TNBB terletak di 2 kabupaten yaitu Kabupaten Buleleng dan Kabupaten Jembrana. Wilayah TNBB yang terletak di Kabupaten Buleleng terdapat di Kecamatan Gerokgak, memiliki luas 12.814,89 hektar yang terbagi dalam 2 RPH, yaitu RPH Sumberkima (1.595,72 hektar) dan RPH Sumberklampok (11.219,17 hektar). Sedangkan di Kabupaten Jembrana terdapat di Kecamatan Melaya (RPH Penginuman) seluas 6.188 hektar.

Selama ini masyarakat sekitar kawasan hutan melakukan budidaya tanaman pertanian di lahan milik Dinas Kehutanan dan Perkebunan Kabupaten Buleleng dalam program Social Forestry dengan jenis tanaman jagung, kacang tanah dan cabai kecil. Lokasi lahan social forestry berbatasan langsung dengan kawasan

hutan TNBB. Sebenarnya masyarakat memiliki lahan milik sendiri berupa kebun yang berisi tanaman kelapa yang merupakan peninggalan masa perkebunan. Namun kebun tersebut tidak dimanfaatkan, sementara itu pohon kelapa yang ada kondisinya sudah tua dan produktivitasnya rendah.

Demografi

Di Kawasan Taman Nasional Bali Barat terdapat 8 desa dan 1 kelurahan dengan jumlah penduduknya sebesar 48.425 jiwa atau 12.124 KK. Terdapat 2 desa dan 1 kelurahan yang termasuk dalam enclave, yaitu Desa Sumberklampok, Melaya dan Kelurahan Gilimanuk. Sebagian besar masyarakatnya bekerja sebagai petani lahan kering dengan produksi utamanya jagung, cabai kecil, kacang tanah dan ketela pohon. Sebagian lagi menggantungkan hidupnya dari pekerjaan mencari kayu bakar untuk dijual ke tetangga dan di luar desa. Masyarakat di 2 desa dan 1 kelurahan tersebut memiliki tingkat kemajemukan etnis dan sosial yang tinggi. Mereka terdiri dari suku Bali, Jawa, Madura dan Bugis dengan latar belakang yang berbeda. Penduduk yang berasal dari Madura pada Jaman Belanda didatangkan untuk membuka lahan hutan menjadi perkebunan kelapa, kayu putih dan kapok, sedangkan penduduk Bali yang menetap di kawasan TNBB dibedakan menjadi 3 yaitu (1) Dari kabupaten Karangasem yang mengungsi pada saat terjadi letusan Gunung Agung, (2) Dari Pulau Nusa Penida, dan (3) Eks transmigran Timor Leste. Disamping itu terdapat 6 desa yang berbatasan dengan kawasan TNBB yang sebagian masyarakatnya mengakses sumber daya yang ada di dalam kawasan. Desa-desa tersebut adalah Sumberkima, Pejarakan (Kecamatan Gerokgak Kabupaten Buleleng), Blimbingsari, Ekasari, Warnasari dan Tukadaya (Kecamatan Melaya Kabupaten Jembrana).

Gambar 4 Lahan hutan yang dikelola masyarakat

Page 30: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

28

Nilai-nilai Konservasi

Nilai konservasi yang ada di TNBB meliputi Kekayaan spesies, yang terdiri dari 176 jenis flora, 17 jenis mamalia dan 160 jenis aves. Spesies endemik yang terdapat di TNBB adalah Burung Jalak Bali (Leucopsar rothscildi) yang statusnya dilindungi Undang-undang, yaitu: SK Menteri Pertanian No.421/Kpts/Um/8/70 tanggal 26 Agustus 1970. Menurut IUCN termasuk dalam kategori Critically Endangered B1ab(v); C2a(ii); D ver 3.1 dan Appendix I CITES.

Keanekaragaman ekosistem yang ada di TNBB berupa Ekosistem Hutan Mangrove, Ekosistem Hutan Pantai, Ekosistem Hutan Musim, Ekosistem Hutan Hujan Dataran Rendah, Ekosistem Evergreen, Ekosistem Savana, dan Ekosistem River Rain Forest.

Sedangkan keanekaragaman komunitas yang ada disekitar kawasan TNBB memiliki tingkat kemajemukan etnis dan sosial yang tinggi. Kawasan TNBB dibelah oleh dua jalan utama lintas propinsi dan sasngat dekat dengan pelabuhan penyebarangan yang padat (Pelabuhan Gilimanuk). Walaupun secara resmi kawasan TNBB tidak mempunyai daerah kantung (enclave) penduduk, pada kenyataannya kawasan TNBB sejak lama telah memberikan mata pencaharian dan kehidupan bagi penduduk di sekitar kawasan. Selain penduduk asli Bali, tercatat penduduk menetap dari Jawa, Madura dan Bugis mendominasi kawasan sekitar TNBB.

Ancaman yang Diketahui

Kawasan hutan Bali Barat yang terdiri dari Taman Nasional Bali Barat, Hutan Produksi dan Hutan Lindung merupakan satu kesatuan ekosistem. Penebangan ilegal tanaman produksi di Hutan Produksi secara signifikan mempengaruhi keseimbangan ekosistem secara keseluruhan, yang akan menyebabkan penurunan kualitas potensi sumber daya alam hayati. Selain itu kondisi sosial ekonomi masyarakat di beberapa daerah penyangga masih relatif rendah yang ditandai dari tingkat pendidikan serta ketergantungan pada pemanfaatan sumber daya hutan yang ada, menyebabkan masih rendahnya kesadaran masyarakat terhadap nilai-nilai konservasi.

Rencana Pengelolaan Taman Nasional Bali Barat

Balai Taman Nasional Bali Barat telah menetapkan Rencana Pengelolaan Kawasan yang meliputi: Pemantapan kawasan, penyusunan rencana, pembangunan sarana dan prasarana, pengelolaan potensi kawasan, perlindungan dan pengamanan kawasan, pengelolaan penelitian dan pendidikan, pengelolaan wisata alam, pengembangan integrasi dan koordinasi.

Pada Bulan September 2009 dilakukan rencana review zonasi yang telah menghasilkan dokumen rencana review zonasi Taman nasional Bali Barat yang telah diajukan ke Dirjen PHKA pada Bulan Januari 2010. Sedangkan pada Bulan Juli 2010 telah dibuat Action Plan 5 tahun untuk Program Penangkaran Jalak Bali oleh Masyarakat Desa Sumberklampok.

Page 31: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

29

Perundang-undangan yang terkait dengan Taman Nasional Bali Barat

Tabel 1.1 Daftar instrumen-instrumen legal yang berkaitan dengan Taman Nasional Bali Barat

No Instrumen Legal Tentang Keterangan

1 UU No 5 Tahun 1990 Konservasi Sumber Daya Alam Hayati dan Ekosistemnya

Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1990 Nomor 49, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 3419

2 UU Nomor 5 Tahun 1994 Pengesahan Konvensi PBB Mengenai Keanekaragaman Hayati

Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1994 Nomor 41, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 3556

3 SK Menteri Kehutanan No. 493/Kpts-II/1995 tanggal 15 September 1995

Penetapan Kawasan Taman Nasional Bali Barat

Luas kawasan 19,000.8 Hektar, terdiri dari wilayah terrestrial seluas 15,587.89 hektar dan perairan seluas 3,145 hektar

4 Undang-Undang Nomor 23 Tahun 1997

Pengelolaan Lingkungan Hidup Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1997 Nomor 68, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 3694

5 SK Dirjen Perlindungan dan Konservasi Alam No.186/Kpts/Dj-V/1999 tanggal 13 Desember 1999

Pembagian zonasi Taman Nasional Bali Barat

Zona Inti, Rimba, Pemanfaatan dan budaya

6

Undang-Undang Nomor 41 Tahun 1999 tentang Kehutanan sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang Nomor 19 Tahun 2004

Penetapan Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2004 tentang Perubahan Atas Undang-Undang Nomor 41 Tahun 1999 tentang Kehutanan

Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1999 Nomor 167, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 3888

7 Peraturan Pemerintah Nomor 7 Tahun 1999

Pengawetan Jenis Tumbuhan dan Satwa

Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1999 Nomor 14, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 3803

8 Peraturan Pemerintah Nomor 8 Tahun 1999

Pemanfaatan Jenis Tumbuhan dan Satwa Liar

Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1999 Nomor 15, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 3804

9 Peraturan Pemerintah Nomor 45 Tahun 2004

Perlindungan Hutan Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2004 Nomor 147, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4453

10 Peraturan Pemerintah Nomor 6 Tahun 2007

Tata Hutan dan Penyusunan Rencana Pengelolaan Hutan Serta Pemanfaatan Hutan

(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2007 Nomor 22, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4696) sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Pemerintah Nomor 3 Tahun 2008 tentang Perubahan Atas Peraturan Pemerintah Nomor 6 tentang Tahun 2007 tentang Tata Hutan dan Penyusunan Rencana Pengelolaan Hutan Serta Pemanfaatan

Page 32: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

30

Hutan (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2008 Nomor 16, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4814)

11 Keputusan Presiden Nomor 43 Tahun 1978

Pengesahan Convention on International Trade in Endangered Species (CITES) of Wild Fauna and Flora

Tim Proyek dan Pemangku Kepentingan

Lembaga Mitra dan Manajer Kampanye Pride

Lembaga mitra yang utama adalah Yayasan Seka dan Balai Taman Nasional Bali Barat (BTNBB). Selama ini Yayasan Seka telah bekerja di wilayah Bali Barat, khususnya di sekitar kawasan TNBB. Fokus programnya adalah pendampingan masyarakat petani di kawasan konservasi dengan meningkatkan taraf hidup melalui pengembangan sumber-sumber penghidupan yang berkelanjutan. Sebagai lembaga mitra utama, Yayasan Seka melalui direktur eksekutifnya menjadi supervisor bagi Manajer Kampanye.

Peran Balai Taman Nasional Bali Barat adalah sebagai pengelola kawasan. Rencana pengelolaan TNBB meliputi Pemantapan kawasan, penyusunan rencana, pembangunan sarana dan prasarana, pengelolaan potensi kawasan, perlindungan dan pengamanan kawasan, pengelolaan penelitian dan pendidikan, pengelolaan wisata alam, pengembangan integrasi dan koordinasi.

Tabel 1 Daftar Lembaga Mitra di Kawasan Taman Nasional Bali Barat

No Lembaga Peran Rencana Pengelolaan

1 Seka Tani Buleleng Pendampingan kelompok Tani Bali Barat (untuk wilayah kabupaten Buleleng)

Pengembangan Pertanian berkelanjutan (Natural farming)

2 Seka Tani Jembrana Pendampingan kelompok Tani Bali Barat (untuk wilayah kabupaten Jembrana)

Pengembangan Pertanian berkelanjutan (Natural Farming)

3 Kelompok Tani Pengguna sumber daya Membuat kebun energi

Page 33: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

31

Tabel 2 Kelompok Lain di kawasan Taman Nasional Bali Barat

No Lembaga/Instansi Peran Rencana Pengelolaan

1 Dinas Kehutanan dan Perkebunan Kabupaten Buleleng

Pengelola Hutan Lindung, Hutan Produksi Terbatas, Hutan Produksi Tetap

Pengembangan perhutanan sosial, pengelolaan dan pelestarian hutan melalui Proyek Demonstrasi Pengembangan Hutan Alam Bali, pengembangan agribisnis, Pemberdayaan masyarakat pertanian

2 Dinas Pertanian, Kehutanan dan Kelautan Kabupaten Jembrana

Pengelola Hutan Lindung, Hutan Produksi Terbatas, Hutan Produksi Tetap

Rencana alokasi tata ruang kabupaten jembrana 2000 – 2010 Kawasan Non Budidaya dengan luas 41.809 Ha ( 49,66%), meliputi:

1. Hutan Lindung seluas : 34.312,80 Ha, 2. Hutan Swaka Marga Satwa seluas : 4.502,90 Ha, 3. Hutan Produksi terbatas seluas : 2.610,20 Ha 4. Hutan Produksi Tetap seluas : 383,10 Ha.

3 Menjangan Resort Penyediaan Resort dengan wisata alam sebagai atraksi wisata

Pendidikan lingkungan, community development, alternatif livelihood bagi masyarakat sekitar (khusus Desa Pejarakan)

Page 34: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

32

B. Model Konseptual

Semua kampanye Pride Rare dimulai dengan membangun suatu model konseptual, yang merupakan alat untuk menggambarkan secara visual situasi di lokasi proyek. Pada bagian intinya, suatu model konseptual yang baik menggambarkan seperangkat hubungan kausal secara grafis antar faktor yang dipercaya memberikan dampak kepada satu atau lebih sasaran keanekaragaman hayati. Suatu model yang baik harus secara jelas menghubungkan sasaran keanekaragaman hayati dengan ancaman langsung yang memberikan dampak padanya dan faktor yang berkontribusi (termasuk ancaman tidak langsung dan kesempatan) mempengaruhi ancaman langsung. Model itu juga harus menyediakan dasar untuk menentukan dimana kita dapat melakukan intervensi dengan strategi kita dan dimana kita perlu mengembangkan indikator untuk mengawasi keefektifan strategi tersebut.

Model Konseptual untuk Kampanye Pride di Kawasan Taman Nasional Bali Barat (TNBB) mulai dibangun pada acara pertemuan para pemangku kepentingan (workshop Stakeholder) yang dilaksanakan pada tanggal 5 Pebruari 2009 di Balai Desa Sumberklampok, Kecamatan Gerokgak, Kabupaten Buleleng, sebagai faktor yang memberikan kontribusi terhadap kelestarian hutan hujan dataran rendah yang menjadi habitat Jalak Bali di Taman Nasional Bali Barat. Pertemuan tersebut dihadiri oleh 41 peserta yang berasal dari unsur pemerintah (BTNBB, Dinas Kehutanan, Kecamatan), masyarakat (Kelompok tani, tokoh masyarakat) dan LSM. Dalam pertemuan tersebut telah berhasil mengidentifikasi ancaman langsung (faktor utama) dan ancaman tak langsung (faktor yang berkontribusi yang mengarah kepada, atau memperburuk, faktor langsung).

Model konseptual hasil dari pertemuan pemangku kepentingan dikembangkan dengan bantuan perangkat lunak Miradi yang digunakan untuk mengembangkan dan memasukkan model ke dalam tatanama standar menggunakan taksonomi ancaman yang dikembangkan oleh IUCN. Miradi dikembangkan untuk membantu praktisi konservasi dalam melalui proses pengelolaan adaptif yang diringkas dalam Standar Terbuka untuk Praktik Konservasi yang dikembangkan oleh Conservation Measures Partnership's (www.miradi.org).

Model Konseptual yang sudah dibuat kemudian disempurnakan setelah melaksanakan penelitian kualitiatif dengan cara melakukan percakapan terarah dan penelitian survei khalayak secara kuantitatif, sehingga menghasilkan model konseptual akhir dimana telah dimodifikasi untuk mengakomodasi informasi baru tersebut. Dalam Model Konseptual Kawasan TNBB dihasilkan sasaran konservasi, yaitu hutan hujan dataran rendah yang menjadi habitat Jalak Bali. Terdapat 3 faktor langsung yang mempengaruhi kelestarian hutan hujan dataran rendah yang menjadi habitat Jalak Bali. Ketiga faktor langsung tersebut adalah (1) Penebangan pohon secara illegal, (2) Pengambilan kayu bakar dan (3) Pengambilan daun-daunan untuk pakan ternak. Grafik di bawah ini merupakan bentuk model konseptual akhir untuk kampanye kawasan TNBB.

Page 35: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

33

Gambar 5 Konsep Model untuk Kawasan Kerja Hutan Bali Barat

Page 36: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

34

Grafik di atas menunjukkan bahwa ancaman utama disebabkan karena penghasilan masyarakat kurang dan lemahnya pengawasan yang mengakibatkan terjadinya penebangan pohon secara illegal, pengambilan kayu bakar, pengambilan daun-daunan untuk pakan ternak dan pengambilan satwa secara ilegal. Penghasilan masyarakat yang rendah disebabkan oleh hasil pertanian sedikit/kurang karena mengandalkan sistem pertanian tadah hujan dan kekurangan air di musim kemarau. Kegiatan pertanian hanya dilakukan di lahan milik Dinas Kehutanan (Social forestry), sedangkan kebun milik pribadi dibiarkan terlantar karena kurang subur dan minimnya pengetahuan tentang pertanian. Lemahnya pengawasan disebabkan karena jumlah petugas terlalu sedikit dibanding dengan luas kawasan yang diawasi serta pengawasan dilakukan sendiri-sendiri (belum melibatkan stakeholder lain seperti Dinas Kehutanan dan Masyarakat).

PERINGKAT ANCAMAN

Dengan bantuan perangkat lunak Miradi dapat diketahui dan ditetapkan peringkat ancaman langsung yang telah diidentifikasi dalam Model Konseptual. Peringkat ancaman ini digunakan untuk mengidentifikasi “sasaran” dengan peringkat tertinggi yaitu Hutan hujan dataran rendah serta mengidentifikasi ancaman langsung dengan peringkat tertinggi yang berdampak pada sasaran yaitu pengambilan kayu bakar. Setiap ancaman diberi peringkat berdasarkan Lingkup (area), Tingkat Kerusakan (Tingkat kerusakan terhadap sasaran konservasi yang beralasan untuk diharapkan pada keadaan saat ini yaitu berdasarkan keberlanjutan situasi yang ada) dan Ketakberbalikan (pentingnya mengambil tindakan cepat untuk melawan ancaman). Hasil dari pemeringkatan ancaman dengan menggunakan Miradi seperti terlihat pada ilustrasi di bawah ini.

Page 37: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

35

Gambar 6 Peringkat Ancaman untuk Hutan Bali Barat

Model Konseptual akhir dan Peringkat ancaman kemudian dibahas oleh para Pemangku kepentingan kunci. Dalam pembahasan tersebut mengidentifikasi pengambilan kayu bakar di hutan TNBB sebagai ancaman utama terhadap sasaran keanekaragaman hayati yaitu hutan hujan dataran rendah dan dikuatkan oleh ahli lokal yang kemudian melakukan verifikasi terhadap hal ini, juga mengakui pengambilan kayu bakar sebagai ancaman terhadap kelestarian hutan di

Page 38: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

36

TNBB. Akhirnya diputuskan untuk memusatkan diri kepada pengambilan kayu bakar sebagai ancaman dengan peringkat tertinggi untuk hutan hujan dataran rendah.

Ancaman pengambilan kayu bakar dari sisi lingkup (area) adalah sangat tinggi, dimana ancaman kemungkinan besar akan menyebar ke seluruh atau sebagian besar lokasi. Dari sisi tingkat kerusakan sangat tinggi dimana ancaman kemungkinan besar menghancurkan atau menghilangkan sasaran konservasi pada beberapa bagian di lokasi, Untuk faktor ketakberbalikan sedang, dimana akibat ancaman langsung dapat dibalikkan dengan komitmen sumber daya yang layak (misalnya, membuat kebun energy sebagai sumber kayu bakar).

RANTAI FAKTOR

Setelah menetapkan ancaman paling kritis (pengambilan kayu bakar) kemudian ditentukan Rantai Faktor, yaitu gambaran Model Konseptual yang disederhanakan dan lebih linier. Rantai faktor memberikan gambaran tentang siapa dan apa yang ada di balik ancaman, yaitu faktor apa yang memberikan kontribusi (termasuk ancaman tidak langsung) yang membuat lingkungan dimana ancaman ini muncul dan yang harus ditangani untuk mengurangi ancaman dan meningkatkan kondisi sasaran. Rantai faktor digunakan untuk merancang penelitian formatif, untuk melakukan validasi terhadap fakta apakah sasaran keanekaragaman hayati yang dipilih benar, ancaman yang benar, khalayak yang benar, dan strategi yang benar untuk menangani dan menguranginya. Yang dimaksud dengan kata “benar” berarti khalayak yang didentifikasi benar-benar mendorong adanya ancaman keanekaragaman hayati yang kritis terhadap mana Pride (dan mitra tambahan yang ada bersama kita dalam kampanye) memiliki kemampuan yang telah terbukti untuk mengurangi dan meminimumkan ancaman tersebut, yang dengan terukur akan meningkatkan status sasaran keanekaragaman utama (ekosistem yang terancam, dan spesies yang terancam punah atau endemik).

Dari rantai faktor diketahui bahwa petani dan pencari kayu bakar adalah khalayak potensial yang berada dibalik ancaman pengambilan kayu bakar, seperti terlihat di bawah ini.

Gambar 7 Rantai faktor untuk Petani dan Pencari kayu Bakar

Petani dan pencari kayu bakar

Page 39: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

37

Rantai Faktor untuk petani dan pencari kayu bakar hanya memasukkan faktor kontribusi (termasuk ancaman tak langsung) yang disebabkan oleh khalayak, dalam hubungannya dengan ancaman langsung berupa pengambilan kayu bakar. Faktor ini diantaranya adalah: penggunaan kayu bakar untuk kebutuhan rumah tangga karena tidak mampu membeli BBM; penghasilan masyarakat kurang karena hasil pertanian rendah/sedikit; kebun diterlantarkan karena pengetahuan tentang pertanian rendah dan informasi tentang pertanian kurang. Kebun diterlantarkan karena musim kemarau kekurangan air; lahan pertanian tadah hujan. Sebagai tambahan informasi, untuk kebun yang diterlantarkan atau tidak dimanfaatkan menurut petani dan pencari kayu bakar alasannya adalah tanahnya kurang subur, airnya mengandung garam sehingga sulit untuk ditanami tanaman pertanian. Kondisi kebun hanya terdapat tanaman kelapa yang sudah tua dan produktivitasnya rendah. Saat ini sebagian besar petani dan pencari kayu bakar melakukan budidaya di lahan milik Dinas Kehutanan dan Perkebunan yang dikelola dengan sistem sosial forestry yang letaknya berbatasan dengan kawasan TNBB. Hipotesa kampanye diringkas dalam rantai hasil dan Teori Perubahan sebagai berikut:

Page 40: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

38

Narasi Teori Perubahan: Untuk mengurangi ancaman utama di hutan hujan dataran rendah TNBB berupa pengambilan kayu bakar oleh 147 orang petani dan pencari kayu bakar di 9 desa, khususnya Desa Sumberklampok dan Melaya untuk kebutuhan subsisten dan dijual, maka perlu dibuat kebun energi yang mengintegrasikan antara tanaman kayu bakar, pakan ternak dan tanaman pertanian seluas 10 hektar di Desa Sumberklampok dan Melaya dengan memanfaatkan lahan milik masyarakat yang selama ini tidak dimanfaatkan/diterlantarkan. Hasil yang diharapkan adalah (1) Pada Juni 2010, 40 orang khalayak sasaran utama (petani dan pencari kayu bakar) di 2 desa target (Sumberklampok dan Melaya) telah membuat kebun energi di kebun mereka, dan (2) Pada Juni 2010, 20 orang khalayak sasaran utama (petani dan pencari kayu bakar) di 2 desa target (Sumberklampok dan Melaya) telah mulai mengambil kayu bakar dari kebun energi mereka.

Page 41: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

39

C. RINGKASAN KREATIF

Ringkasan kreatif adalah dokumen strategis yang berfungsi sebagai panduan tim kreatif untuk menulis dan memproduksi materi-materi

kampanye. Ringkasan kreatif yang dikembangkan oleh Tim Kreatif Kampanye Bali Barat adalah untuk khalayak sasaran utama petani dan

pencari kayu bakar. Ringkasan kreatif menjelaskan isu-isu yang paling penting yang seharusnya dipertimbangkan dalam pengembangan materi-

materi, termasuk suatu definisi dan deskripsi dari khalayak sasaran; daya tarik atau manfaat rasional dan emosional yang harus ditekankan; dan

gaya, pendekatan, atau nada yang diinginkan bagi materi-materi tersebut.

Page 42: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

40

Pernyataan masalah: Isu

konservasi dan tujuan-

tujuan kampanye

Pengambilan kayu bakar di hutan hujan dataran rendah Taman Nasional Bali Barat yang menjadi habitat

Jalak Bali oleh petani dan pencari kayu bakar di 9 desa sekitar kawasan TNBB, khususnya Desa

Sumberklampok dan Melaya

Kayu bakar yang diambil untuk kebutuhan rumah tangga dan untuk dijual

Alasan pengambilan kayu bakar karena tidak ada alternatif pendapatan dan tidak ada alternatif lokasi sumber

kayu bakar

Khalayak sasaran Petani dan pencari kayu bakar:

Mencari kayu bakar adalah aktivitas sehari-hari mereka

Hidup mereka penuh dengan kewajiban, yang utama adalah memberi makan keluarganya. Mereka

menghadapi berbagai tuntutan hidup, yang jelas lebih penting daripada menyelamatkan keanekaragaman

hayati

Mereka tahu bahwa mengambil kayu bakar di hutan dilarang, tetapi mereka tidak mempunyai pilihan lain.

Mereka tahu bahwa hutan yang rusak dapat mengakibatkan punahnya Jalak Bali. Mereka tahu bahwa

mereka adalah bagian dari masalah itu.

Mereka tidak menentang pelarangan pengambilan kayu bakar di hutan, tetapi mereka tidak mempunyai

alternatif lokasi pengambilan kayu bakar

Mereka belum tahu batas-batas kawasan TNBB

Mereka bersedia membuat kebun energi sebagai sumber kayu bakar, pakan ternak dan tanaman pertanian

Dari hasil survei kuantitatif, Khalayak sasaran utama di Desa Sumberklampok:

Untuk pernyataan mengenai kayu bakar, Saat ini mereka berada pada tahap pra kontemplasi (Selama 3

bulan terakhir, saya belum pernah mempertimbangkan untuk mencari kayu bakar di luar hutan TNBB)

Untuk pernyataan mengenai kebun energi, saat ini mereka berada pada tahap persiapan (Dalam 3 bulan

terakhir, saya telah mempertimbangkan untuk membuat kebun energi dan bermaksud untuk

melakukannya pada waktu tertentu di masa mendatang)

Khalayak sasaran utama di Desa Melaya:

Untuk pernyataan mengenai kayu bakar, Saat ini mereka berada pada tahap kontemplasi (Selama 3

bulan terakhir, saya pernah mempertimbangkan untuk mencari kayu bakar di luar hutan TNBB, tetapi

belum melakukannya)

Untuk pernyataan mengenai kebun energy, saat ini mereka berada pada tahap maintenance (Dalam 3

bulan terakhir, saya telah membuat kebun energi dan telah memanfaatkan kayu bakar dari kebun

energy)

Page 43: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

41

Tindakan yang diinginkan

(apa yang kita inginkan

untuk dilakukan oleh

khalayak sasaran)

Khalayak sasaran utama tidak mencari kayu bakar di hutan hujan dataran rendah TNBB dan mencari kayu bakar di kebun energi milik mereka

Khalayak sasaran utama mengadopsi membuat kebun energi di lahan milik pribadi untuk menghasilkan kayu bakar, pakan ternak dan tanaman pertanian.

Halangan-halangan untuk

bertindak (apa yang

mungkin mencegah

khalayak untuk melakukan

tindakan yang diinginkan)

Sampai saat ini khalayak sasaran (petani dan pencari kayu bakar) masih mengambil kayu bakar dari hutan hujan dataran rendah TNBB

Butuh waktu lama untuk menghasilkan kayu bakar di kebun energy (2-3 tahun)

Pertukaran

manfaat/ganjaran Sebagai petani dan pencari kayu bakar yang cerdas Melindungi keluarga Menghargai kebun sebagai warisan leluhur

Dukungan Menciptakan imej yang baik terhadap masyarakat desa saya Mampu memenuhi kebutuhan keluarga dari hasil kebun sendiri dan bukan dari hutan Mampu memanfaatkan kebun yang diwariskan secara turun temurun Ketersediaan pakan ternak sepanjang musim Teknik dan metode budidaya di lahan kritis

Citra Agen perubahan Petani dan pencari kayu bakar yang bertanggung jawab terhadap lingkungan

Celah-celah (celah dan

sarana komunikasi yang

digunakan)

Pertemuan kelompok Pertemuan dusun dan banjar Arisan Pengajian (Islam) Pasraman (Hindu)

Keharusan (unsur-unsur

kreatif, pesan, kampanye

yang harus tercakup dalam

eksekusi kreatif)

Logo, gambar Jalak Bali Rumah, pohon, halaman Petani dan pencari kayu bakar Sumber air Kebun energi

Page 44: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

42

Materi-materi dan media

kampanye Spanduk/banner Kebun pembibitan tanaman kayu bakar Pertemuan kelompok, desa adat Poster; tentang TNBB, hutan, Jalak Bali, kayu bakar dan pemanfaatan kebun untuk kebun energi Brosur; tentang TNBB, hutan, Jalak Bali, kayu bakar dan pemanfaatan kebun untuk kebun energy

(petunjuk teknis tentang kebun energi) Buklet tentang kebun energi Papan informasi Kaos, pin, gantungan kunci Panggung Kesenian

Proses penyusunan ringkasan kreatif dilakukan pada tanggal 21 Agustus 2009 yang melibatkan tim kerja kampanye dan lembaga Seka yang

dipimpin langsung oleh manajer kampanye serta didampingi oleh supervisor. Tim kerja kampanye terdiri dari orang lokal yang selama ini telah

terlibat aktif sejak awal didalam pelaksanaan program kampanye pride. Mereka adalah Gede Sri Puspata (Sumberkima), I Komang Warken

(Tukadaya), Rahabit (Sumberklampok), Mashariyanto (Melaya) dan Nurhadi (Banyupoh). Salah seorang anggota tim kerja kampanye adalah

seniman lokal yang selama ini cukup dikenal di kawasan Bali Barat, dia adalah Gede Sri Puspata yang memiliki bengkel seni di rumahnya.

Ringkasan kreatif akhirnya berhasil disempurnakan pada tanggal 30 Agustus 2009 dengan menghasilkan beberapa rencana matang untuk

pembuatan material kampanye.

Proses Pembuatan Mascot dan Slogan

Burung Jalak Bali adalah mascot dari kampanye pride di Taman Nasional Bali Barat. Mascot ini

dipilih setelah melalui serangkaian proses diskusi yang cukup alot dengan tim kerja kampanye.

Alasan mendasar yang menjadi perdebatan di internal tim adalah bahwa Jalak Bali bagi sebagian

masyarakat, khususnya Desa Sumberklampok, Gilimanuk dan Melaya membawa image negatif.

Selama ini mereka (masyarakat) merasa selalu menjadi kambing hitam atas terjadinya pencurian

Jalak Bali di habitatnya. Dikhawatirkan jika kampanye menggunakan Jalak Bali sebagai mascot

akan menurunkan dukungan dari masyarakat yang menjadi sasaran utama kampanye.

Beberapa spesies alternatif dimunculkan seperti Menjangan dan Lutung. Namun dengan

pertimbangan bahwa salah fungsi TNBB adalah sebagai tempat perlindungan Jalak Bali dan Gambar 8 Mascot Kampanye Jalak Bali

Page 45: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

43

merupakan spesies endemik yang secara alami hanya terdapat di Bali Barat, maka diputuskan untuk menampilkan Jalak Bali sebagai mascot

kampanye. Tim kerja kampanye sepakat untuk mengembalikan kebanggaan masyarakat terhadap Jalak Bali dan menugaskan seniman lokal

untuk membuat desain gambarnya. Hasilnya adalah mascot bergambar kepala Jalak Bali dengan lingkaran lembayung besar yang

menggambarkan status Jalak Bali saat ini mengkhawatirkan dan harus diselamatkan.

Sedangkan untuk membuat slogan tim kerja kampanye berhasil membuat beberapa pilihan slogan pada

tanggal 5 September 2009 yang disempurnakan pada tanggal 14 September 2009. Ada empat slogan

yang terpilih yaitu:

1. Kebunku Hutanku 2. Kembali ke Kebun Untuk Sumber Energi 3. Kayu Bakarku Dari Halamanku, Bukan Dari Hutan Bali Baratku 4. Kayu Bakarku Dari Kebun dan Halamanku, Bukan Dari Hutan Bali Baratku

Pre test slogan dilakukan pada tanggal 15 Oktober 2009 kepada 30 orang responden petani dan pencari

kayu bakar di 3 desa, yaitu Sumberklampok, Melaya dan Sumberkima. Dari hasil pre test didapatkan

masukan akhir untuk slogan kampanye, yaitu ‖KAYU BAKARKU BUKAN DARI HUTAN BALI

BARATKU‖. Alasan dipilihnya slogan ini karena dianggap sederhana, kalimatnya pendek dan mudah

dipahami.

Logo dan slogan selanjutnya disepakati untuk dicantumkan dalam berbagai material kampanye yang diproduksi seperti poster, brosur, pin, buku

tulis sekolah, kaos, stiker, buklet.

Proses Pembuatan Poster

Dalam pembuatan poster desain gambar dikerjakan oleh seniman lokal yang juga mendesain logo kampanye, yaitu Gede Sri Puspata. Desain

gambar mengacu pada ringkasan kreatif yang telah disepakati bersama, terutama yang menyangkut unsur-unsur kreatif, pesan, kampanye yang

harus tercakup dalam eksekusi kreatif, yaitu Logo, gambar Jalak Bali, Rumah, pohon, halaman, Petani dan pencari kayu bakar, Sumber air,

Kebun energi.

Proses pengujian dilakukan sebanyak 2 kali, yaitu pengujian oleh internal tim kreatif dan kedua diuji kepada sampel khalayak sasaran utama.

Dalam gambar 3.1 (a) menunjukkan proses awal pembuatan desain berupa gambar/ilustrasi poster berdasar ringkasan kreatif yang telah dibuat.

(b) Setelah mendapatkan masukan dari internal tim poster mengalami perbaikan dari sisi tampilan (gambar). dan (c) setelah dilakukan pre test

terhadap sampel khalayak sasaran utama dan setelah mendapatkan masukan dari manajer program, maka poster siap dicetak. (Pertanyaan pre

test ada di lampiran).

Gambar 9 Logo dan Slogan Kampanye

Page 46: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

44

Gambar 10 Proses Pembuatan Poster

Dalam pre test kepada sampel khalayak sasaran, variabel-variabel yang di-pre test adalah ketertarikan, pemahaman, kemampuan menerima dan

kemampuan mengajak. Metode yang digunakan adalah wawancara individual dan FGD. Pre test dilakukan di 3 desa, yaitu Sumberklampok,

Melaya dan Sumberkima dengan jumlah total responden sebanyak 50 orang petani dan pencari kayu bakar.

Dari hasil pre test didapatkan beberapa masukan, yaitu:

1. Ilustrasi sudah mewakili petani dan pencari kayu bakar 2. Mimpi tentang kebun energi agak sulit dipahami. Masukannya adalah diberi warna. 3. Kalimat yang digunakan sebisa mungkin menggunakan kalimat yang sederhana supaya mudah dipahami oleh khalayak sasaran

utama.

Setelah dilakukan perbaikan hasil dari masukan selama dilakukan pre test, maka diputuskan untuk membuat poster seperti Gambar 10 (c).

(a) (b)

(c) Pengambilan kayu bakar secara terus menerus akan

menghilangkan fungsi penting kawasan Taman Nasional Bali

Barat. Kawasan ini adalah rumah bagi Jalak Bali— burung

endemik lambang Propinsi Pulau Bali - juga memiliki fungsi

penting melindungi hidup manusia sebagai kawasan penyerap

dan penyimpan air, serta pengatur iklim.

Menjadikan lahan milik sendiri sebagai kebun energi

penyedia kayu bakar, memberi manfaat:

· Sumber kayu bakar yang dekat, murah, dan mudah untuk

hidup keseharian

· Membuktikan peran penting Anda untuk melindungi rumah

Jalak Bali ini

Ambil Keputusan Sekarang : Kayu Bakarku berasal dari

Kebun Sendiri!

Page 47: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

45

Proses Pembuatan Brosur

Pembuatan materi brosur dilakukan pada tanggal 16 Oktober 2009 oleh manajer kampanye dengan dukungan dari manajer program yang sedang

berada di Bali Barat dalam rangka kunjungan lapangan untuk kegiatan monitoring pelaksanaan program. Pada tanggal 17 Oktober 2009

bertepatan dengan kegiatan lokakarya petani, dilakukan pre test

terhadap materi brosur kepada staf TNBB dan beberapa orang

peserta lokakarya untuk mendapatkan masukan terkait dengan

materi tentang fungsi TNBB. Selain itu draft brosur juga

dimintakan masukan kepada guru-guru SD dan SMP yang ada di

Sumberklampok. Akhirnya setelah mendapatkan input akhir dari

manajer program, brosur dicetak pada tanggal 10 Nopember 2009.

Gambar 11 Brosur Kampanye

Page 48: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

46

Kaitan antara Khalayak Sasaran, Tahapan Perilaku dan Kegiatan Pemasaran

KHALAYAK SASARAN TAHAPAN PERILAKU KEGIATAN PEMASARAN

Petani dan Pencari Kayu Bakar

K=Pemberian informasi untuk

meningkatkan pengetahuan

Poster, brosur, stiker, buklet, buku tulis, kaos, diskusi masyarakat,

lokakarya pendidikan guru, gantungan kunci, interpretasi

lingkungan (untuk TK, SD dan SMP), panggung seni bondres,

kebun pembibitan sekolah

A + IC=Pesan emosional untuk

mengubah sikap dan mendorong

percakapan

Poster, brosur, stiker, buklet, buku tulis, diskusi masyarakat,

lokakarya pendidikan guru, interpretasi lingkungan (untuk TK, SD

dan SMP), panggung seni bondres, lokakarya tokoh agama

BC=Untuk mendorong, menstimulasi

dan membuat model perubahan

perilaku

Buklet, diskusi masyarakat, kebun pembibitan

Page 49: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

47

D. KEGIATAN-KEGIATAN KAMPANYE

Pembuatan pesan kampanye tidak hanya terkait dengan Teori Perubahan, tapi juga berbagai sasaran SMART yang telah ditetapkan dalam rencana proyek awal, dan dalam kerangka waktu dan fungsi terkait dengan Strategi-strategi Penyingkiran Halangan yang diadopsi untuk pengurangan ancaman terhadap habitat Jalak Bali melalui pembuatan kebun energi dan mengurangi jumlah petani dan pencari kayu bakar didalam kawasan hutan TNBB.

Bab ini berisi: (I) Deskripsi kegiatan-kegiatan yang dilakukan, dan (II) Bukti capaian Sasaran-sasaran SMART yang terkait dengan kegiatan-kegiatan. Bagian ini meninjau rangkaian kegiatan yang menargetkan petani dan pencari kayu bakar dan masyarakat umum di 9 desa sasaran.

Page 50: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

48

Kegiatan-Kegiatan Kampanye: Deskripsi dan Evaluasi Efektivitas

Kegiatan-kegiatan sosial marketing yang dilaksanakan selama menjalankan program kampanye pride di Bali Barat bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan, sikap dan komunikasi interpersonal khalayak sasaran di 9 desa, khususnya 2 desa sasaran utama. Dalam melaksanakan kegiatan, manager kampanye bersama dengan tim kampanye dan lembaga mitra (Yayasan Seka) terlibat secara langsung bersama dengan stakeholder kunci yaitu Balai Taman Nasional Bali Barat (BTNBB), Dinas Kehutanan, Sekolah, Pemerintah Desa, Desa Adat, Kelompok tani dan masyarakat petani dan pencari kayu bakar. Kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan adalah Produksi dan distribusi poster, brosur, stiker, gantungan kunci, pin, kaos, Pertemuan masyarakat, Lokakarya pendidikan guru SD, Interpretasi Lingkungan, Pentas Kesenian Bondres, Lokakarya Tokoh Agama, dan pembuatan kebun pembibitan sekolah.

Petani dan Pencari Kayu Bakar Tabel 3 Rantai hasil dan sasaran SMART terkait pengetahuan untuk petani dan pencari kayu bakar

Khalayak Sasaran --- Petani dan Pencari Kayu bakar

Tahap Teori Perubahan Pengetahuan

Rantai hasil Petani dan pencari kayu bakar menyadari akibat pengambilan kayu bakar untuk hutan TNBB dan menyadari potensi kebun untuk dikelola sebagai sumber kayu bakar dan pertanian

Sasaran-Sasaran SMART

Pada Juni 2010, pengetahuan petani dan pencari kayu bakar di 2 desa sasaran (Sumberklampok dan Melaya) tentang akibat pengambilan kayu bakar terhadap fungsi hutan TNBB meningkat sebesar 20% dari 73% menjadi 93%.

Pada Juni 2010, Pengetahuan petani dan pencari kayu bakar di 2 desa sasaran (Sumberklampok dan Melaya) tentang batas-batas kawasan TNBB yang benar meningkat sebesar 30% dari awalnya 11% menjadi 41%.

Pada Juni 2010, Pengetahuan petani dan pencari kayu bakar di 2 desa sasaran (Sumberklampok dan Melaya) tentang kebun energi dan menyadari potensi kebun energi meningkat sebesar 30% dari 17% menjadi 47%.

Page 51: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

49

Tabel 4 Rantai hasil dan sasaran SMART terkait Sikap untuk petani dan pencari kayu bakar

Khalayak Sasaran --- Petani dan Pencari Kayu bakar

Tahap Teori Perubahan Sikap

Rantai hasil Petani dan pencari kayu bakar setuju bahwa mengambil kayu bakar terus menerus di hutan TNBB akan mengakibatkan kerusakan hutan dan mulai memikirkan alternatif sumber kayu bakar

Sasaran-Sasaran SMART

Pada Juni 2010, sikap petani dan pencari kayu bakar di 2 desa sasaran (Sumberklampok dan Melaya) yang menyetujui bahwa mengambil kayu bakar terus menerus di hutan TNBB akan mengakibatkan kerusakan hutan meningkat sebesar 20% dari 56% menjadi 76%

Pada Juni 2010, sikap petani dan pencari kayu bakar di 2 desa sasaran (Sumberklampok dan Melaya) yang menyetujui bahwa TNBB perlu menegakkan aturan pengambilan kayu bakar meningkat 15% dari 6% menjadi 21%.

Pada Juni 2010, sikap petani dan pencari kayu bakar di 2 desa sasaran (Sumberklampok dan Melaya) yang menyatakan mudah untuk memanfaatkan pekarangan untuk ditanami tanaman kayu bakar, pakan ternak dan tanaman pangan meningkat dari 42 menjadi 62%

Pada Juni 2010, sikap petani dan pencari kayu bakar di 2 desa sasaran (Sumberklampok dan Melaya) yang mudah untuk berhenti mengambil kayu bakar dari TNBB meningkat menjadi 23% dari semula hanya 8%

Pada Juni 2010, sikap petani dan pencari kayu bakar di 2 desa sasaran (Sumberklampok dan Melaya) yang menyatakan bisa untuk mengajak tetangga untuk menanami tanaman kayu bakar, meningkat 42% dari semula 27%

Pada Juni 2010, sikap petani dan pencari kayu bakar di 2 desa sasaran (Sumberklampok dan Melaya) yang mendukung untuk mulai memikirkan alternatif sumber kayu bakar meningkat sebesar 20% dari 62% menjadi 85%

Tabel 5 Rantai hasil dan sasaran SMART terkait Komunikasi Interpersonal untuk petani dan pencari kayu bakar

Khalayak Sasaran --- Petani dan Pencari Kayu bakar

Tahap Teori Perubahan Komunikasi Interpersonal

Rantai hasil Petani dan pencari kayu bakar mulai mendiskusikan dengan keluarga, tetangga dan kelompok tentang pemanfaatan kebun yang terlantar sebagai alternatif lokasi sumber kayu bakar

Sasaran-Sasaran SMART

Pada Juni 2010, petani dan pencari kayu bakar di 2 desa sasaran (Sumberklampok dan Melaya) mulai membicarakan dengan keluarga tentang fungsi TNBB, meningkat 20% dari 10% menjadi 30%

Pada Juni 2010, petani dan pencari kayu bakar di di 9 desa sasaran (Sumberklampok dan Melaya) mulai mendiskusikan dengan keluarga tentang pemanfaatan kebun yang terlantar sebagai alternatif lokasi sumber kayu bakar meningkat 25% dari 21% menjadi 46%

Page 52: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

50

Kegiatan 1 : Poster

Rasional dari kegiatan :

Poster yang diproduksi dan didistribusikan selama pelaksanaan kampanye Pride di Bali Barat berfungsi sebagai sumber informasi untuk:

1. Peningkatan Pengetahuan

a. Akibat pengambilan kayu bakar terhadap fungsi hutan TNBB, b. Tentang kebun energi dan menyadari potensi kebun energi

2. Mendorong peningkatan Sikap dan Komunikasi Interpersonal

a. Menyetujui bahwa mengambil kayu bakar terus menerus di hutan TNBB akan mengakibatkan kerusakan hutan b. Mendukung untuk mulai memikirkan alternatif sumber kayu bakar c. Mulai membicarakan dengan keluarga tentang fungsi TNBB d. Mulai mendiskusikan dengan keluarga tentang pemanfaatan kebun yang terlantar sebagai alternatif lokasi sumber kayu bakar

Poster dipilih sebagai media kampanye karena mampu mengirimkan pesan pengetahuan kepada khalayak target tentang akibat pengambilan kayu bakar bagi hutan TNBB dan pengetahuan tentang kebun energi. Selain itu pemilihan poster didasarkan pada pengulangan pesan/penguatan yang tinggi. Hal ini penting dalam membantu khalayak sasaran utama untuk membentuk konsep baru sehubungan dengan perilaku yang dipromosikan serta memelihara ide tersebut di alam sadarnya.

Dari survei pra kampanye khalayak target terbesar berumur 36-40 tahun (20,8%) dan 16-20 tahun (14,6%) yang merupakan kelompok umur remaja dan dewasa. Dua kelompok umur ini biasanya tertarik dengan poster yang memperlihatkan kegiatan sehari-hari masyarakat dengan pesan yang pendek dan jelas.

Deskripsi Kegiatan:

Proses pembuatan desain poster didasarkan pada ringkasan kreatif yang telah disempurnakan oleh tim kreatif pada tanggal 30 Agustus 2009. Tim kreatif terdiri dari Manajer kampanye, desainer lokal dan staf lembaga. Sebelumnya telah dibuat pengembangan pesan yang mengacu pada sasaran SMART. Pembuatan poster oleh seniman lokal berjalan selama dua bulan dengan beberapa kali perbaikan. Pre test poster dilakukan dua kali, yang pertama oleh tim kerja kampanye dan yang kedua kepada khalayak sasaran. Pre test dengan tim kerja kampanye mendapatkan beberapa masukan terkait dengan gambar yang ada di poster. Pre test poster kepada khalayak sasaran dilakukan Pada tanggal 22 Oktober 2009. Hasilnya dijadikan pertimbangan utama untuk menyempurnakan poster sebelum masuk ke percetakan. Pada tanggal 27 Nopember 2009 poster akhirnya resmi dicetak.

Page 53: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

51

Poster dicetak dua kali yaitu pada tanggal 27 Nopember 2009 dan 5 April 2010 dengan jumlah total sebanyak 3500 lembar. Poster didistribusikan (dibagi-bagikan dan di tempel) di papan informasi kantor desa, balai banjar, balai pertemuan kelompok, Kantor TNBB, Kantor Dishutbun, musholla/masjid. Lokasi pendistribusian tersebut didasarkan dari hasil survey pra tentang media yang memberikan informasi tentang TNBB. Selain itu poster juga ditempelkan di tempat yang dianggap strategis lainnya, seperti di warung, toko, sekolah dan kantor pemerintah kecamatan.

Poster juga diberikan kepada Khalayak sasaran utama pada saat dilakukan pertemuan kelompok dan diskusi masyarakat. Proses pendistribusian poster melibatkan 40 relawan di 9 desa sasaran. Masing-masing desa 5 relawan yang terdiri dari Pengurus kelompok tani, guru dan pemuda.

Pada 2 minggu pertama setelah penempelan poster, dilakukan monitoring oleh relawan di lokasi-lokasi penempelan poster. Diketahui ada dua lokasi yang rawan terhadap kerusakan, yaitu warung dan toko. Kondisi poster di dua titik tersebut mengalami kerusakan/robek, ditimpa oleh poster lain (poster rokok) dan ada yang hilang. Tindakan yang dilakukan oleh para relawan adalah mengganti (menempel) poster yang baru. Selanjutnya, monitoring dilakukan setiap minggu untuk memantau keberadaan poster, dan jika ada yang rusak segera diganti dengan yang baru.

Mengukur evaluasi proses :

Selama melakukan monitoring poster hal-hal yang dapat dicatat adalah:

a. Poster yang ditempel di warung dan toko

Gambar 12 (a) Foto desain awal poster, (b) pre test poster, (c) poster yang sudah dicetak, dan (d) poster yang sudah didistribusikan kepada khalayak sasaran

(a) (c) (d) (b)

Page 54: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

52

Pada saat melakukan pengecekan, relawan menanyakan kepada pemilik warung dan toko mengenai tanggapan terhadap poster yang ditempel. Tanggapannya adalah bahwa mereka merasa mendapatkan pengetahuan tentang fungsi hutan TNBB dan kebun energi. Namun mereka menyatakan bahwa poster yang ditempel tidak berhubungan dengan mereka, karena mereka tidak masuk ke hutan untuk mencari kayu bakar.

Untuk pengunjung warung pengecekan dilakukan dengan cara diskusi secara informal. Mereka memiliki latar belakang yang beragam (siswa sekolah SMU, pemuda dan orang tua). Pada umumnya mereka merasa mendapatkan pengetahuan dari poster yang ditempel dan beberapa orang menyatakan pernah mendiskusikan dengan keluarga tentang pemanfaatan kebun yang terlantar sebagai alternatif lokasi sumber kayu bakar. Dalam mengungkapkan tanggapannya lebih terbuka karena berlangsung dalam suasana informal (warung biasanya digunakan sebagai tempat bersantai sambil minum kopi).

Mengenai rusak atau hilangnya poster yang ditempel, baik pemilik toko dan warung maupun para pengunjung ketika ditanya mengaku tidak tahu penyebabnya. Sedangkan poster yang ditimpa oleh poster lain (poster rokok) pemilik toko menyatakan bahwa tempat penempelan bebas digunakan siapa saja dan tidak mau untuk mengawasi.

b. Poster yang ditempel di papan Informasi (Desa, balai banjar, sekolah, TNBB)

Keberadaan poster relatif lebih aman dan tahan lama karena terlindung dengan baik sehingga jarang diganti. Pada saat melakukan monitoring didapatkan tanggapan hampir serupa dari staf desa, guru dan staf TNBB yaitu mereka mendapatkan pengetahuan tentang fungsi TNBB dan informasi tentang kebun energi. Namun demikian mereka tidak pernah membicarakan dengan keluarga tentang fungsi TNBB dan kebun energi. Alasan yang muncul adalah mereka menganggap bahwa poster tersebut berisi pengetahuan saja sehingga mereka merasa tidak perlu mendiskusikan dengan keluarga. Mereka justru merasa perlu untuk menyampaikan informasi yang ada di poster kepada para petani dan pencari kayu bakar yang menjadi tetangga mereka.

c. Dalam pendistribusian poster melibatkan setidaknya 40 relawan dari 9 desa sasaran. Jumlah khalayak yang menanyakan tentang kebun energi ke sekretariat lapangan Yayasan Seka sebanyak 150 orang, baik secara individu maupun kelompok. Sebagian besar adalah petani dan pencari kayu bakar. Mereka lebih banyak menanyakan tentang manfaat kebun energi dan tatacara membuat kebun energi.

Pembelajaran dari penggunaan materi cetak/poster untuk menyampaikan pesan-pesan kampanye kepada khalayak sasaran adalah sebagai berikut:

a. Proses produksi poster

Proses produksi poster adalah sebuah kerja tim yang terdiri dari orang-orang dengan latar belakang yang berbeda. Menyatukan berbagai pikiran untuk fokus pada hasil yang sesuai dengan tujuan (sasaran SMART) membutuhkan kesabaran dan ketegasan dari seorang manajer kampnye. Seringkali dalam diskusi pembuatan poster yang muncul adalah keinginan-keinginan pribadi, bukan berusaha berfikir “sebagai khalayak sasaran” dengan data yang sudah disajikan. Meskipun pada awalnya cukup sulit untuk membuang ego pribadi, tetapi melalui tahapan yang obyektif, yaitu pretest kepada khalayak sasaran, akhirnya muncul kesadaran dari anggota tim bahwa poster yang dibuat adalah dari khalayak, oleh khalayak dan untuk khalayak

Page 55: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

53

b. Tantangan

Pada saat pertama kali dilakukan penyebaran dan penempelan poster, para relawan merasa kurang percaya diri dan khawatir dengan berbagai bayangan negatif seperti dicemooh oleh khalayak, dianggap sok pahlawan bahkan dimusuhi oleh khalayak yang masih awam dan belum paham dengan isi poster. Namun hal itu tidak semuanya menjadi kenyataan. Bahkan di Desa Sumberkima relawan justru dibantu dengan sukarela oleh khalayak untuk menempelkan poster di balai pertemuan kelompok, dan ada juga yang meminta poster untuk ditempel di rumah.

c. Strategi mengatasi tantangan

Strategi yang digunakan oleh manajer kampanye untuk mengatasi tantangan adalah membangkitkan rasa percaya diri dan kebanggaan dari para relawan. Rasa percaya diri dibangkitkan dengan dorongan bahwa pekerjaan menyebarkan poster adalah sebuah pekerjaan mulia dalam rangka memperbaiki kondisi masyarakat khususnya petani dan pencari kayu bakar yang selama ini selalu dianggap atau di cap perusak oleh TNBB. Kebanggaan sebagai relawan akan tercipta manakala masyarakat mempunyai kesadaran dan peningkatan sikap yang berujung pada perubahan perilaku akibat dari informasi yang ada di poster. Selain itu, sebagai penyemangat dan penghargaan atas hasil kerja yang telah dilakukan, para relawan diberikan kaos bergambar logo program (gambar Burung Jalak Bali), pin dan sertifikat penghargaan.

Kegiatan 2 : Brosur

Rasionalisasi dari kegiatan :

Brosur yang diproduksi dan didistribusikan selama pelaksanaan kampanye pride di Bali Barat berfungsi sebagai sumber informasi untuk:

1. Peningkatan Pengetahuan

a. Akibat pengambilan kayu bakar terhadap fungsi hutan TNBB b. Batas-batas kawasan TNBB yang benar c. Tentang kebun energi dan menyadari potensi kebun energi

2. Mendorong peningkatan Sikap dan Komunikasi Interpersonal

a. Menyetujui bahwa mengambil kayu bakar terus menerus di hutan TNBB akan mengakibatkan kerusakan hutan b. Mendukung untuk mulai memikirkan alternatif sumber kayu bakar c. Mulai membicarakan dengan keluarga tentang fungsi TNBB d. Mulai mendiskusikan dengan keluarga tentang pemanfaatan kebun yang terlantar sebagai alternatif lokasi sumber kayu bakar

Dari data hasil survey pra kampanye, media yang paling mempengaruhi keputusan khalayak sasaran tentang TNBB dan kebun energi adalah pertemuan masyarakat (sebesar 47,5% dan 42,2%), sedangkan brosur sebesar 5,5% dan 5,7%. Meskipun khalayak sasaran yang memilih brosur hanya 5,5% (tentang TNBB) dan 5,7% (tentang kebun energi), tetapi brosur tetap dipilih sebagai media kampanye karena mampu mengirimkan pesan pengetahuan kepada

Page 56: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

54

khalayak target yang bervariasi dan mempengaruhi untuk mengikuti informasi yang ditulis. Brosur menjelaskan dengan detail tentang kelebihan suatu produk, keuntungan apa saja yang didapat oleh khalayak bila mengikuti informasi yang ada didalam brosur. Brosur yang dibuat adalah tentang akibat pengambilan kayu bakar bagi hutan TNBB dan pengetahuan tentang kebun energi.

Deskripsi Kegiatan:

Brosur dicetak dua kali yaitu pada tanggal 10 Nopember 2009 dan 5 April 2010 dengan jumlah total sebanyak 3500 lembar. Brosur didistribusikan (dibagi-bagikan dan di tempel) di papan informasi kantor desa, balai banjar, balai pertemuan kelompok, Kantor TNBB, Kantor Dishutbun, musholla/masjid. Selain itu Brosur juga ditempelkan di tempat yang dianggap strategis lainnya, seperti di warung, toko, sekolah dan kantor pemerintah kecamatan. Proses pendistribusian Brosur melibatkan 40 relawan di 9 desa sasaran. Masing-masing desa 5 relawan yang terdiri dari Pengurus kelompok tani, guru dan pemuda.

Pada 4 minggu pertama setelah penempelan brosur, dilakukan monitoring oleh relawan di lokasi-lokasi penempelan brosur (bersamaan dengan monitoring poster). Diketahui ada dua lokasi yang rawan terhadap kerusakan, yaitu warung dan toko. Kondisi brosur di dua titik tersebut mengalami kerusakan/robek, ditimpa oleh poster lain (poster rokok) dan ada yang hilang. Tindakan yang dilakukan oleh para relawan adalah mengganti (menempel) brosur yang baru. Selanjutnya, monitoring dilakukan setiap minggu untuk memantau keberadaan brosur, dan jika ada yang rusak segera diganti dengan yang baru.

Mengukur evaluasi proses :

Selama melakukan monitoring brosur hal-hal yang dapat dicatat adalah:

a. Brosur yang ditempel di warung dan toko

Pada saat melakukan pengecekan, relawan menanyakan kepada pemilik warung dan toko mengenai tanggapan terhadap brosur yang ditempel. Tanggapannya adalah bahwa mereka merasa mendapatkan pengetahuan tentang fungsi hutan TNBB dan kebun energi. Namun mereka menyatakan bahwa brosur yang ditempel tidak berhubungan dengan mereka, karena mereka tidak masuk ke hutan untuk mencari kayu bakar.

Untuk pengunjung warung pengecekan dilakukan dengan cara diskusi secara informal. Mereka memiliki latar belakang yang beragam (siswa sekolah SMU, pemuda dan orang tua). Pada umumnya mereka merasa mendapatkan pengetahuan dari brosur yang ditempel dan beberapa orang menyatakan pernah mendiskusikan dengan keluarga tentang pemanfaatan kebun yang terlantar sebagai alternatif lokasi sumber kayu bakar. Dalam

Gambar 13 Brosur yang sudah dicetak

Page 57: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

55

mengungkapkan tanggapannya lebih terbuka karena berlangsung dalam suasana informal (warung biasanya digunakan sebagai tempat bersantai sambil minum kopi).

Mengenai rusak atau hilangnya brosur yang ditempel, baik pemilik toko dan warung maupun para pengunjung ketika ditanya mengaku tidak tahu penyebabnya. Sedangkan brosur yang ditimpa oleh poster lain (poster rokok) pemilik toko menyatakan bahwa tempat penempelan bebas digunakan siapa saja dan tidak mau untuk mengawasi.

b. Brosur yang ditempel di papan Informasi (Desa, balai banjar, sekolah, TNBB)

Keberadaan brosur relatif lebih aman dan tahan lama karena terlindung dengan baik sehingga jarang diganti. Pada saat melakukan monitoring didapatkan tanggapan hampir serupa dari staf desa, guru dan staf TNBB yaitu mereka mendapatkan pengetahuan tentang fungsi TNBB dan informasi tentang kebun energi. Namun demikian mereka tidak pernah membicarakan dengan keluarga tentang fungsi TNBB dan kebun energi. Alasan yang muncul adalah mereka menganggap bahwa brosur tersebut berisi pengetahuan saja sehingga mereka merasa tidak perlu mendiskusikan dengan keluarga. Mereka justru merasa perlu untuk menyampaikan informasi yang ada di brosur kepada para petani dan pencari kayu bakar yang menjadi tetangga mereka.

c. Dalam pendistribusian (penempelan) Brosur melibatkan setidaknya 40 relawan dari 9 desa sasaran. Untuk brosur yang dibagikan secara langsung kepada khalayak sasaran utama melalui pertemuan kelompok dan pertemuan masyarakat yang membahas tentang fungsi TNBB dan pengenalan terhadap kebun energi. Jumlah khalayak yang terlibat dalam diskusi yang menyangkut tentang isi brosur mencapai 1500 orang (dihitung dari total pertemuan kelompok dan pertemuan masyarakat selama kegiatan kampanye). Sedangkan khalayak yang menanyakan tentang kebun energi ke Sekretariat lapangan Yayasan Seka sebanyak 150 orang, baik secara individu maupun kelompok (bersamaan dengan poster).

Dari hasil survey pasca kampanye terjadi peningkatan terhadap media (brosur) yang paling mempengaruhi keputusan khalayak sasaran, terutama tentang kebun energi, sedangkan tentang TNBB mengalami penurunan, seperti yang terlihat pada Tabel 6 di bawah ini. Kenaikan terhadap media yang mempengaruhi keputusan khalayak sasaran ini diduga disebabkan oleh munculnya kepercayaan terhadap manfaat dari kebun energi yang dapat menghasilkan kayu bakar bagi rumah tangga. Selain itu, pembuatan demplot kebun energi sebagai strategi penyingkiran halangan semakin menambah tingkat kepercayaan khalayak terhadap isi dari brosur.

Menurunnya media (brosur) yang mempengaruhi keputusan khalayak sasaran tentang TNBB, kemungkinan disebabkan oleh pilihan mereka terhadap jenis media lain yang lebih detail menjelaskan tentang TNBB, yaitu buku pengenalan TNBB.

Tabel 6 Perbandingan media (brosur) yang mempengaruhi keputusan khalayak sasaran

Brosur tentang TNBB Brosur tentang Kebun energi

Survey Pra Survey Pasca Survey Pra Survey Pasca

5,5% 2,4% 5,7% 11,9%

Page 58: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

56

Pembelajaran dari penggunaan materi cetak/brosur untuk menyampaikan pesan-pesan kampanye kepada khalayak sasaran adalah sebagai berikut:

a. Proses produksi brosur

Proses produksi brosur adalah sebuah kerja tim yang terdiri dari orang-orang dengan latar belakang yang berbeda. Memberikan pemahaman tentang isi brosur merupakan tantangan tersendiri yang dihadapi oleh manajer kampanye. Hal ini penting karena sebelum dilakukan pretest, terlebih dahulu anggota tim harus memahami dengan isi brosur. Tantangan lainnya adalah pada saat dilakukan pretest kepada beberapa khalayak, khususnya para ahli. Masukan dari mereka bahasanya terlalu scientist sehingga tim perlu menterjemahkan kedalam bahasa yang mudah dipahami oleh khalayak sasaran.

b. Tantangan

Pada saat pertama kali dilakukan penyebaran dan penempelan brosur, para relawan merasa kurang percaya diri dan khawatir dengan berbagai bayangan negatif seperti dicemooh oleh khalayak, dianggap sok pahlawan bahkan dimusuhi oleh khalayak yang masih awam dan belum paham dengan isi brosur. Namun hal itu tidak semuanya menjadi kenyataan. Bahkan di Desa Sumberkima relawan justru dibantu dengan sukarela oleh khalayak untuk menempelkan brosur di balai pertemuan kelompok dan membagikan kepada anggota kelompok.

c. Strategi mengatasi tantangan

Strategi yang digunakan oleh manajer kampanye untuk mengatasi tantangan adalah membangkitkan rasa percaya diri dan kebanggaan dari para relawan. Rasa percaya diri dibangkitkan dengan dorongan bahwa pekerjaan mendistribudikan brosur adalah sebuah pekerjaan mulia dalam rangka menyampaikan informasi untuk memperbaiki kondisi masyarakat khususnya petani dan pencari kayu bakar yang selama ini selalu dianggap perusak oleh TNBB. Kebanggaan sebagai relawan akan tercipta manakala masyarakat mempunyai kesadaran dan peningkatan sikap yang berujung pada perubahan perilaku akibat dari informasi yang ada di brosur. Selain itu, sebagai penyemangat dan penghargaan atas hasil kerja yang telah dilakukan, para relawan diberikan kaos bergambar logo program (gambar Burung Jalak Bali), pin dan sertifikat penghargaan.

Kegiatan 3 : Stiker dan gantungan kunci

Rasionalisasi dari Kegiatan:

Stiker berfungsi sebagai sumber informasi untuk meningkatkan pengetahuan tentang akibat pengambilan kayu bakar terhadap fungsi hutan TNBB yang berisi ajakan singkat untuk memanfaatkan kayu bakar di luar kawasan hutan TNBB. Alasan pemilihan stiker adalah mampu menyampaikan pesan secara cepat dengan menggunakan perpaduan gambar dan tulisan singkat serta mudah diingat. Tujuannya adalah untuk mengingatkan khalayak pada kampanye yang sedang dijalankan (logo bergambar kepala Jalak Bali mengingatkan tentang hutan yang menjadi habitat Jalak Bali) serta mengajak khalayak untuk bertindak (kalimat singkat “Kayu Bakarku Bukan Dari Hutan Bali Baratku”).

Page 59: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

57

Deskripsi Kegiatan:

Stiker pertama kali dicetak pada tanggal 10 Mei 2009 sebanyak 1500 lembar, sedangkan gantungan kunci dicetak pada tanggal 30 Mei 2009 sebanyak 1000 buah. Proses pembuatan stiker dan gantungan kunci pada saat itu tidak melalui tahapan pembuatan ringkasan kreatif, jadi hanya sebatas mengikuti kebiasaan yang sudah berjalan sebelumnya (belum mengacu pada sasaran SMART). Tujuannya adalah untuk dibagikan kepada enumerator dan responden pada saat melakukan survey Pra kampanye sebagai perkenalan awal dari pelaksanaan program kampanye. Stiker yang dibagi-bagikan tersebut ditempel di kaca depan rumah, sepeda motor, mobil pribadi dan mobil penumpang umum.

Pembuatan stiker yang kedua dilakukan pada tanggal 2 Maret 2010 sebanyak 500 lembar, merupakan revisi dari stiker yang pertama dengan menggunakan hasil ringkasan kreatif dan mengacu pada sasaran SMART. Sebanyak 500 lembar stiker dicetak dan didistribusikan bersama dengan poster. Pendistribusian stiker juga menjangkau pemuda dan siswa sekolah (SD, SMP dan SMU).

Mengukur evaluasi proses :

Selama melakukan monitoring stiker hal-hal yang dapat dicatat adalah:

a. Stiker yang ditempel di kaca depan rumah

Pada saat melakukan pengecekan, relawan menanyakan kepada pemilik rumah mengenai tanggapan terhadap stiker yang ditempel. Tanggapannya adalah bahwa mereka merasa diajak oleh kalimat yang ada dalam stiker untuk segera bertindak membuat kebun energi sebagai sumber kayu bakar. Hal lain yang terungkap adalah mereka menjadi sadar bahwa Jalak Bali merupakan simbol kebanggaan tidak saja bagi TNBB, tetapi juga bagi masyarakat sekitar kawasan habitat Jalak Bali. Stiker yang ditempel di rumah hanya menjadi pembahasan dengan anggota keluarga, tidak sampai ke tetangga. Sampai masa program berakhir, kondisi stiker tidak rusak, tetap jelas dan tidak luntur baik gambar maupun tulisan.

b. Stiker yang ditempel di sepeda motor

Khalayak sasaran pemilik sepeda motor kebanyakan adalah remaja siswa SMU dan sebagian kecil petani dan pencari kayu bakar. Mereka (remaja) merasa bangga dengan stiker yang ditempel di sepeda motor mereka. Kebanggaan berasal dari desain stiker yang menurut mereka “keren” yaitu

Gambar 14 (a) Stiker kampanye sebelum Sasaran SMART, (b) setelah mengacu sasaran SMART

(a) (b)

Page 60: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

58

gambar kepala Jalak Bali. Namun pada umumnya mereka tidak tahu hubungan antara tulisan dengan gambar Jalak Bali (logo bergambar kepala Jalak Bali dengan kalimat singkat “Kayu Bakarku Bukan Dari Hutan Bali Baratku”). Setelah dijelaskan bahwa Jalak Bali habitatnya di hutan yang sekarang menjadi tempat mencari kayu bakar, dan stiker tersebut mengajak untuk tidak mencari kayu bakar di habitat Jalak Bali, barulah mereka memahami.

Stiker yang ditempel di sepeda motor hanya bertahan selama 3 bulan. Kebanyakan stiker mengalami kerusakan (pudar warnanya, mengelupas lemnya). Hal ini disebabkan lebih sering terkena sinar matahari, sering dibersihkan/dicuci.

c. Stiker yang ditempel di mobil penumpang umum

Dalam penempelan stiker di mobil penumpang umum tidak mengalami kesulitan, dalam arti sopir tidak keberatan kendaraannya ditempeli stiker. Namun sebagian besar dari mereka menganggap tidak ada hubungannya dengan isi atau ajakan yang ada di stiker meskipun telah dijelaskan maksud dari isi poster. Selama dilakukan monitoring dengan melakukan percakapan dengan sopir, tidak ada tanggapan dari penumpang terhadap keberadaan stiker yang tertempel di kaca depan dan kaca belakang mobil.

d. Stiker yang ditempel di mobil pribadi

Tanggapan pemilik mobil ketika diberi stiker untuk ditempelkan di mobil mereka sangat antusias. Mereka berpendapat bahwa dengan menempel stiker di mobil, merasa membantu kampanye penyelamatan habitat Jalak Bali. Pemilik mobil yang ditempeli stiker adalah guru, Pegawai Pemda dan Pegawai TNBB. Namun mereka tidak pernah membicarakan dengan teman atau tetangga tentang stiker tersebut. Mereka hanya membicarakan dengan anggota keluarga, dan menjelaskan tentang maksud dan tujuan dari stiker yang ditempelkan di mobil mereka.

e. Dalam pendistribusian stiker melibatkan setidaknya 10 relawan dari 9 desa sasaran. Pendistribusian stiker bersamaan dengan brosur dan poster. Stiker dibagikan secara langsung kepada khalayak sasaran utama melalui pertemuan kelompok dan pertemuan masyarakat serta kunjungan sekolah. Selain itu juga dilakukan kunjungan ke tempat-tempat yang sering dijadikan berkumpul para remaja untuk dibagikan stiker, bertemu dengan pemilik monil pribadi dan sopir mobil penumpang umum. Jumlah khalayak yang menerima stiker mencapai 500 orang (dihitung dari jumlah stiker yang dicetak).

Pembelajaran dari penggunaan materi cetak/stiker untuk menyampaikan pesan-pesan kampanye kepada khalayak sasaran adalah sebagai berikut:

a. Proses produksi stiker

Proses produksi stiker diambil dari logo program yaitu Kepala Jalak Bali dan mengambil tulisan slogan. Hal ini dimaksudkan untuk menjaga konsistensi dari pesan yang disampaikan (dalam bentuk logo dan slogan). Dengan pengulangan pada berbagai media kampanye, diharapkan akan mudah dikenal, diingat dan dipahami oleh khalayak sasaran.

Page 61: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

59

b. Tantangan

Tantangan yang dialami terutama ketika berinteraksi dengan remaja (siswa SMP dan SMU) dan anak-anak (siswa SD). Diperlukan usaha ekstra keras dan kesabaran dalam memberikan penjelasan tentang maksud dan tujuan dari isi yang terkandung dalam stiker. Hal ini karena sebagian besar dari mereka lebih mementingkan tampilan (gambar) dari pada isi.

c. Strategi mengatasi tantangan

Strategi untuk mengatasi tantangan adalah dengan membiarkan mereka merasa bangga dengan stiker yang ditempel di sepeda motor mereka serta mencoba membuka ruang diskusi informal dengan memberikan penjelasan tentang isi stiker dan mendorong mereka untuk tetap mempertahankan stiker tertempel di sepeda motor mereka. Ketika stiker rusak atau luntur, mereka dengan sukarela mau untuk diganti dengan yang baru.

Kegiatan 4 : Lokakarya Pendidikan Guru

Rasionalisasi dari Kegiatan:

Lokakarya pendidikan guru bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan, sikap dan komunikasi interpersonal dari para guru terkait dengan TNBB dan kebun energi. Kegiatan ini merupakan kegiatan penjangkauan komunitas dengan sasaran utama guru. Guru diharapkan mampu berperan dalam menyampaikan pesan kampanye secara aktif dan efektif kepada para siswa, orang tua siswa dan khalayak sasaran utama (petani dan pencari kayu bakar) melalui dunia

pendidikan dan seni.

Dalam survey pra kampanye tentang tokoh yang dipercaya oleh khalayak dalam mendapatkan informasi tentang lingkungan, pengelolaan hutan, kebun dan pertanian tidak terdapat pilihan guru. Hal ini dikarenakan khalayak sasaran utama adalah petani dan pencari kayu bakar, sehingga manfaatnya rendah dari sisi pengguna sumberdaya.

Namun disadari bahwa guru merupakan sumber informasi yang penting dan menjadi panutan bagi siswa. Sedangkan siswa adalah penghantar yang sangat bagus kepada orang tua mereka. Bahkan tidak jarang seorang guru juga menjadi tokoh masyarakat. Dari dasar itulah maka kegiatan penjangkauan kepada guru perlu dilakukan.

Deskripsi Kegiatan:

Kegiatan lokakarya guru dilaksanakan pada tanggal 14 Nopember 2009 di aula SDN 2 Sumberklampok yang dihadiri oleh perwakilan guru-guru SD bidang kesenian dan lingkungan yang ada di 9 desa sasaran. Dalam lokakarya ini dirumuskan 2 rencana kegiatan kampanye, yaitu pembuatan skenario untuk pementasan panggung boneka dan rencana aksi pembuatan kebun pembibitan sekolah. Lokakarya ini juga dihadiri oleh TNBB yang menjadi narasumber

Foto 1 Lokakarya Guru

Page 62: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

60

yang menjelaskan tentang fungsi dan batas-batas kawasan TNBB serta ancaman pengambilan kayu bakar terhadap habitat Jalak Bali. Dari hasil lokakarya guru disepakati untuk menyempurnakan draft awal skenario pementasan panggung boneka dengan tema penyelamatan habitat Jalak Bali melalui dunia seni. Sedangkan kebun pembibitan sekolah telah menyelesaikan rencana aksi.

Mengukur Evaluasi Proses:

1. Dari hasil survey pasca kampanye (tabel 5.4) tentang media komunikasi yang pernah dilihat atau didengar oleh khalayak target, hasilnya adalah mereka tidak pernah melihat atau mendengar kegiatan lokakarya guru. Penyebabnya adalah minimnya peran guru dalam menyebarluaskan informasi terkait pengetahuan, sikap dan komunikasi interpersonal tentang TNBB dan kebun energi kepada siswa, orang tua siswa dan khalayak sasaran utama. Beberapa orang guru yang dikonfirmasi setelah pelaksanaan lokakarya guru menyatakan bahwa mereka tidak menyebarluaskan informasi karena tidak punya waktu. Alasannya adalah mereka sedang terfokus mengejar sertifikasi dan persiapan ujian CPNS. (Hal ini juga terjadi pada 4 orang anggota tim kampanye yang berprofesi sebagai guru yang meminta “waktu istirahat” dari kegiatan kampanye untuk mempersiapkan sertifikasi dan persiapan ujian CPNS).

Untuk meningkatkan efektivitas kegiatan ini dikemudian hari, peran tim kerja kampanye harus ditingkatkan terutama dalam menghadapi situasi dimana fokus guru terpecah dengan urusan lain (misalnya sertifikasi). Caranya adalah dengan mendampingi para guru dalam menyebarluaskan informasi tentang kampanye kepada siswa di sekolah serta membuat jadwal kunjungan sekolah yang disepakati oleh para guru di masing-masing sekolah. Penyebarluasan informasi seharusnya dilakukan pada sesi pengembangan diri pada masing-masing sekolah dengan jadwal tetap hari Sabtu untuk sekolah di wilayah kabupaten Buleleng dan hari Jum’at untuk sekolah diwilayah kabupaten Jembrana.

2. Pada saat dilakukan finalisasi skenario untuk panggung boneka terjadi perubahan bentuk kegiatan dari pentas panggung boneka diganti dengan pentas seni bondres. Alasan yang dikemukakan adalah panggung boneka belum dikenal oleh siswa maupun khalayak target sehingga dikhawatirkan kurang mendapat respon yang baik. Sedangkan Bondres adalah kesenian lokal asli Bali yang telah dikenal khalayak luas. Tim guru berhasil menyelesaikan draft final untuk pentas kesenian Bondres dan berhasil dipentaskan dua kali, yaitu pada tanggal 23 Januari 2010 dan pada tanggal 9 April 2010 (dijelaskan lebih rinci dalam kegiatan pentas kesenian Bondres).

Tantangan yang dihadapi selama proses persiapan adalah menyelesaikan draft final skenario panggung bondres dan mentransformasi kepada para calon pemain yang semuanya adalah siswa SD. Diperlukan kerja keras dari pelatih untuk memberikan penjelasan kepada para pemain tentang substansi dari pentas bondres. Hal ini penting karena bondres mengandalkan improvisasi pemain pada saat berada diatas panggung. Percakapan yang terjadi selama latihan bisa berubah-ubah, namun substansinya tetap sama.

Dari hasil survey pasca kampanye, Bondres merupakan media komunikasi mengenai pelestarian kawasan TNBB yang pernah dilihat atau didengar oleh 13,4% khalayak sasaran. Sedangkan 16% khalayak menyatakan pernah melihat atau mendengar bondres sebagai media komunikasi mengenai kebun energi.

Page 63: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

61

3. Realisasi kebun pembibitan sekolah mengalami kendala terkait lokasi yang akan dijadikan kebun pembibitan sekolah dimana semua sekolah tidak bersedia untuk dijadikan lokasi pembuatan kebun pembibitan sekolah. Alasannya adalah tidak ada guru yang mau untuk bertanggung jawab terhadap keberlanjutan kebun pembibitan sekolah. Solusinya adalah kebun pembibitan sekolah dibuat di luar lingkungan sekolah dan diputuskan akan dibuat di sekretariat lapangan Yayasan Seka di Desa Sumberklampok. Untuk pembelajaran tentang kebun pembibitan kepada siswa, maka dibuat jadwal kunjungan siswa ke kebun pembibitan. Dalam kunjungan tersebut diperkenalkan proses pembuatan bibit mulai dari pemilihan bibit, melaukan persemaian sampai pada perawatan bibit yang siap ditanam. Proses ini dipandu oleh pelatih dari Dinas Kehutanan dan Perkebunan yang khusus menangani pembibitan. Jadwal kunjungan siswa adalah setiap minggu sekali dan dilakukan secara bergiliran kepada sekolah-sekolah yang ada di 9 desa sasaran dengan didampingi oleh seorang guru pembimbing.

Kegiatan 5 : Interpretasi Lingkungan

Rasionalisasi dari Kegiatan:

Penjangkauan kepada anak-anak khususnya siswa sekolah mulai dari TK, SD dan SMP dilakukan dalam rangka untuk meningkatkan pengetahuan tentang keanekaragaman hayati yang ada di TNBB serta fungsi hutan TNBB dengan cara menyusuri jalur yang telah ditentukan dan lomba mewarnai. Penjangkauan kepada anak-anak terutama siswa sekolah perlu dilakukan karena mereka adalah generasi penerus yang perlu mendapatkan pemahaman mendasar tentang lingkungan. Mereka mulai mampu mengungkapkan obyek dengan gambar dan kata (TK), dapat berfikir logis tentang obyek dan peristiwa (SD), dapat berfikir logis tentang usulan abstrak dan menguji hipotesis secara sistematis serta menjadi peduli akan masalah-masalah hipotesis, masa depan dan ideologis (SMP keatas).1

1 Atherton, J.S. (2005). Learning and Teaching: Piaget’s developmental theory

Foto 2 Kegiatan Interpretasi Lingkungan dan Buku Panduan Pendidikan Lingkungan Bagi Fasilitator

Page 64: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

62

Hasil dari kegiatan ini kemudian dibuat modul panduan interpretasi lingkungan dan didistribusikan ke sekolah-sekolah yang ada di 9 desa sasaran. Dengan adanya modul diharapkan pengetahuan siswa tentang TNBB meningkat serta dapat dijadikan rujukan ketika mengembangkan muatan lokal tentang lingkungan.

Deskripsi Kegiatan:

Kegiatan interpretasi lingkungan dilaksanakan pada tanggal 26-30 Oktober 2009 dengan melibatkan siswa TK, SD dan SMP yang ada di dua desa target. Kegiatan ini merupakan hasil kerjasama antara TNBB, sekolah dan Yayasan Seka yang melibatkan 8 orang pemandu yang terdiri dari Manajer kampanye, staf TNBB dan tim kerja kampanye. Jumlah total peserta sebanyak 340 siswa yang terdiri dari SD (kelas IV, V, VI), SMP Kelas VII dan TK.

Sebelum kegiatan dilaksanakan diadakan pelatihan kepada para pemandu supaya dalam pelaksanaan mampu memandu para peserta dengan baik. Sebagai pegangan para pemandu telah disediakan modul yang dibuat oleh tim kerja kampanye. Khusus untuk siswa TK kegiatannya ditambah dengan lomba menggambar di alam. Siswa TK didampingi oleh orang tua masing-masing dan semuanya adalah ibu-ibu. Kepada ibu-ibu juga dijelaskan tentang maksud dan tujuan kegiatan serta mendorong untuk memberikan pengetahuan kepada anak-anaknya sewaktu berada di rumah.

Mengukur Evaluasi Proses:

Dari hasil survey pasca kampanye terdapat peningkatan dari khalayak target yang mendengar atau melihat media komunikasi mengenai pelestarian TNBB berupa buku tentang pengenalan TNBB dari semula 3,8% menjadi 21,6% serta 13,5% khalayak menyatakan bahwa buku tentang pengenalan TNBB adalah media yang paling mempengaruhi keputusan dari semula 0% pada pra kampanye.

Terjadinya peningkatan ini disebabkan jalur interpretasi yang digunakan adalah jalur yang biasa dijadikan sebagai lintasan para pencari kayu bakar, sehingga ketika kegiatan berjalan selama 5 hari banyak berjumpa dengan para pencari kayu bakar yang sebagian diantaranya adalah orang tua peserta (siswa). Diduga dengan adanya kegiatan tersebut terjadi komunikasi interpersonal antara anak (siswa) dengan orang tua ketika kegiatan telah selesai.

Pembelajaran yang didapat dari kegiatan ini adalah penting melibatkan anak-anak dalam proses menanamkan pengetahuan tentang pentingnya menjaga dan melestarikan hutan yang menjadi habitat Jalak Bali karena mereka adalah generasi penerus yang sedang dalam amsa tumbuh kembang. Hal yang perlu ditingkatkan kedepan adalah melibatkan orang tua siswa, khususnya TK dalam kegiatan interpretasi lingkungan dengan cara memberikan brosur atau lembar informasi tentang materi yang akan disampaikan dalam kegiatan, sehingga orang tua dapat berperan aktif selama kegiatan berlangsung.

Page 65: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

63

Seluruh Desa Target (9 desa)----masyarakat umum

Tabel 7 Sasaran SMART terkait Pengetahuan Masyarakat Umum

Pengetahuan

Sasaran SMART 1 Pada Juni 2010, pengetahuan masyarakat di 9 desa sasaran tentang akibat pengambilan kayu bakar untuk hutan TNBB meningkat sebesar 20% dari 69% menjadi 89%.

Sasaran SMART 2 Pada Juni 2010, Pengetahuan petani dan pencari kayu bakar di 9 desa sasaran tentang batas-batas kawasan TNBB yang benar meningkat sebesar 30% dari 15% menjadi 45%.

Sasaran SMART 3 Pada Juni 2010, Pengetahuan petani dan pencari kayu bakar di 9 desa sasaran tentang kebun energi dan menyadari potensi kebun energi meningkat sebesar 20% dari 32% menjadi 52%.

Tabel 8 Sasaran SMART terkait Sikap dan Komunikasi Interpersonal Masyarakat Umum

Sikap

Sasaran SMART 1 Pada Juni 2010, sikap petani dan pencari kayu bakar di 9 desa sasaran yang menyetujui bahwa mengambil kayu bakar terus menerus di hutan TNBB akan mengakibatkan kerusakan hutan meningkat sebesar 20% dari 58% menjadi 78%

Sasaran SMART 2 Pada Juni 2010, sikap petani dan pencari kayu bakar di 9 desa sasaran yang setuju bahwa kerusakan TNBB dapat menyebabkan kekurangan air meningkat 20% dari 68% menjadi 88%

Sasaran SMART 3 Pada Juni 2010, sikap petani dan pencari kayu bakar di 9 desa sasaran yang menyatakan mudah bagi masyarakat untuk bekerjasama dengan TNBB dalam pengawasan meningkat 15% dari 16% menjadi 31%

Sasaran SMART 4 Pada Juni 2010, sikap petani dan pencari kayu bakar di 9 desa sasaran yang menyatakan penting memanfaatkan pekarangan rumah dengan berbagai jenis tanaman pohon kayu meningkat menjadi 87% dari 67%

Sasaran SMART 5 Pada Juni 2010, sikap petani dan pencari kayu bakar di 9 desa sasaran yang mendukung untuk mulai memikirkan alternatif sumber kayu bakar meningkat sebesar 20% dari 77.5% menjadi 97.5%

Komunikasi interpersonal

Sasaran SMART 1 Pada Juni 2010, petani dan pencari kayu bakar di 9 desa sasaran mulai membicarakan dengan keluarga tentang fungsi TNBB, meningkat 20% dari 17% menjadi 37%

Sasaran SMART 2 Pada Juni 2010, petani dan pencari kayu bakar di di 9 desa sasaran mulai mendiskusikan dengan keluarga tentang pemanfaatan kebun yang terlantar sebagai alternatif lokasi sumber kayu bakar meningkat 20% dari 9% menjadi 29%

Page 66: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

64

Tabel 9 Sasaran SMART terkait Perubahan Prilaku Masyarakat Umum

Perubahan Perilaku

Sasaran SMART 1 Pada Juni 2010, setidaknya 2000 KK dari 9 desa sasaran telah terlibat dalam kegiatan konservasi, terkait dengan pemanfaatan kebun terlantar dan penyelamatan TNBB

Sasaran SMART 2 Pada Juni 2010, petani dan pencari kayu bakar di 2 kelompok tani dari 2 desa lain (selain Sumberklampok dan Melaya) diantara 9 desa sasaran telah merancang rencana aksi untuk memanfaatkan lahan terlantar sebagai kebun energi

Kegiatan 6 : Pertemuan Masyarakat

Rasionalisasi dari Kegiatan:

Dari data survey pra kampanye, media yang paling mempengaruhi keputusan khalayak sasaran mengenai TNBB dan kebun energi adalah Pertemuan masyarakat. Tujuan dari diadakannya pertemuan masyarakat adalah untuk meningkatkan pengetahuan khalayak sasaran, baik petani dan pencari kayu

bakar maupun masyarakat secara umum tentang: (1) akibat pengambilan kayu bakar terhadap fungsi hutan TNBB dan (2) Batas-batas kawasan TNBB.

Selain untuk meningkatkan pengetahuan, dalam pertemuan masyarakat juga bertujuan untuk mendorong peningkatan sikap dan komunikasi interpersonal yaitu: (1) Mendorong peningkatan terhadap sikap masyarakat umum dan petani dan pencari kayu bakar untuk menyetujui bahwa mengambil kayu bakar terus menerus di hutan TNBB akan mengakibatkan kerusakan hutan, (2) TNBB perlu menegakkan aturan tentang pengambilan kayu bakar, (3) Menyatakan mudah untuk memanfaatkan pekarangan untuk ditanami tanaman penghasil kayu bakar, pakan ternak dan tanaman pangan, (4) Mudah untuk berhenti mengambil kayu bakar dari TNBB, (5) Bisa untuk mengajak tetangga untuk menanami tanaman penghasil kayu bakar, (6) Mendukung untuk mulai memikirkan alternatif sumber kayu bakar, serta (7) Mulai membicarakan dengan keluarga tentang fungsi TNBB.

Alasan pemilihan kegiatan ini didasarkan pada hasil survey pra kampanye yang menyatakan bahwa pertemuan masyarakat merupakan media yang paling mempengaruhi keputusan dari khalayak sasaran, baik mengenai TNBB (47,5%) maupun mengenai kebun energi (42,2%). Dari sisi karakteristik media, pertemuan masyarakat memiliki kedalaman tinggi, jangkauan sedang, mampu memicu timbulnya respon kognitif (menyampaikan informasi), menyediakan interaksi sosial yang melibatkan khalayak sasaran dengan kampanye, tinggi dalam menstimulasi komunikasi interpersonal dan menyediakan model peran untuk perubahan perilaku.

Foto 3 Pertemuan Masyarakat

Page 67: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

65

Deskripsi Kegiatan:

Kegiatan Kampanye Pride untuk pertemuan masyarakat mulai dilaksanakan pada bulan Juli 2009 yang melibatkan perwakilan stakeholder dari 9 desa sasaran, khususnya petani dan pencari kayu bakar. Pertemuan masyarakat diadakan setiap sebulan sekali dengan melibatkan pihak Balai Taman Nasional Bali Barat (TNBB), tempatnya di kantor Balai Desa dan di ruang pertemuan Balai TNBB. Tempat pelaksanaan pertemuan ditentukan secara bergilir di 9 desa sasaran, sehingga setiap desa mendapat kesempatan untuk dijadikan tempat pertemuan. Selama melakukan pertemuan masyarakat, juga dilakukan pembagian poster, brosur, stiker dan buklet serta dilakukan diskusi terkait dengan materi yang dibagikan.

Sebelum pertemuan, tim berdiskusi mengenai materi yang akan dibicarakan terkait dengan meningkatkan perubahan sikap mengenai TNBB dan Kebun energi. Peran TNBB adalah sebagai narasumber yang memberikan materi tentang akibat pengambilan kayu bakar bagi hutan TNBB dan perlunya penegakan aturan tentang pengambilan kayu bakar. Sedangkan Manajer Kampanye menyampaikan materi tentang kebun energi.

Secara umum dari hasil pertemuan masyarakat terdapat peningkatan pengetahuan, sikap dan komunikasi interpersonal dari petani dan pencari kayu bakar, terutama di dua desa sasaran utama, yaitu Desa Sumberklampok dan Desa Melaya. Peningkatan bervariasi mulai dari yang terendah adalah 25% (komunikasi interpersonal) sampai pada yang tertinggi 115% (Perubahan Sikap). Hanya satu yang mengalami penurunan, yaitu sikap mudah untuk berhenti mengambil kayu bakar dari TNBB mengalami penurunan sebesar -27%. Penurunan sikap ini dikarenakan sampai saat ini sebagian besar petani dan pencari kayu bakar masih belum mempunyai alternatif lokasi pengambilan kayu bakar. Sementara itu intervensi demplot kebun energi belum mampu menghasilkan kayu bakar karena jadwal waktu penanaman mengalami penundaan akibat kondisi musim kemarau yang panjang (seharusnya awal desember tahun 2009 sudah mulai menanam, tetapi baru bisa dilakukan pada pertengahan Januari 2010).

Mengukur evaluasi proses :

Pertemuan Masyarakat diukur dari tingkat kehadiran peserta dan keaktifan dalam proses diskusi. Selama proses pertemuan masyarakat, kebanyakan peserta terutama dari petani dan pencari kayu bakar mengharapkan TNBB tidak hanya melarang mereka untuk mencari kayu bakar di hutan, tetapi juga ikut terlibat secara aktif dalam memikirkan jalan keluar yang terbaik tehadap persoalan pengambilan kayu bakar. Diskusi tentang kebun energi menjadi topik yang menarik bagi sebagian peserta karena dianggap sebagai peluang untuk menghasilkan kayu bakar di luar hutan TNBB. Mereka memberikan umpan balik yang positif terkait penyempurnaan metode kebun energi yang ditawarkan oleh manajer kampanye. Metode kebun energi yang ditawarkan pada awalnya adalah sistem tiga strata yang diciptakan oleh Prof. Nitis.2 Sistem tiga strata ini adalah sistem pertanian lahan kering yang mengutamakan tanaman pakan ternak sebagai hasil utama disamping tanaman pertanian dan tanaman kayu bakar. Sistem ini dimodifikasi oleh manajer kampanye dengan komposisi yang utama adalah tanaman penghasil kayu bakar. Tetapi oleh peserta sistem tersebut ditolak dengan alasan mereka memiliki pengalaman dengan sistem budidaya lorong. Sistem lorong ini memiliki kelebihan bebas banjir di musim hujan karena mengutamakan saluran pembuangan air sehingga ketika musim hujan tiba, saluran air mampu mengalirkan air dengan baik, sehingga lahan terbebas dari genangan air yang dapat mematikan tanaman. Selain itu dengan

2 Guru besar Fakultas Peternakan Universitas Udayana (UNUD) Denpasar

Page 68: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

66

sistem lorong jumlah tanaman kayu bakar lebih banyak dibanding dengan sistem tiga strata, sehingga hasil kayu bakar akan mampu memenuhi kebutuhan rumah tangga.

Jumlah khalayak yang terlibat 400 orang selama periode Juli 2009 sampai dengan Desember 2009 dengan jumlah pertemuan sebanyak 10 kali pertemuan (dihitung dari jumlah peserta yang mengikuti pertemuan selama pelaksanaan kampanye). Efektifitas dari kegiatan pertemuan masyarakat dalam menghasilkan dampak yang diinginkan cukup tinggi. Hal ini terbukti dari proses pembuatan kebun energi sebagai wujud dari strategi penyingkir halangan dimana dari target 20 demplot menjadi 57 demplot. Pembelajaran yang dialami adalah menghargai pendapat dan pengalaman masyarakat terkait dengan metode untuk demplot kebun energi, yang semula dengan sistem tiga strata berubah (atas usulan masyarakat) menjadi sistem lorong.

Kegiatan 7 : Pentas Kesenian Bondres

Rasionalisasi dari Kegiatan:

Bondres merupakan kesenian tradisional asli Bali yang sudah dikenal luas oleh masyarakat Bali. Media ini digunakan dalam kampanye sebagai pengganti dari kegiatan panggung boneka. Awalnya, pada saat diadakan lokakarya guru yang membahas tentang skenario panggung boneka, seluruh peserta sepakat untuk mengganti panggung boneka menjadi Bondres dengan alasan bahwa Bondres lebih tepat dalam menyampaikan pesan-pesan kampanye tentang pengetahuan, sikap dan komunikasi interpersonal terkait dengan fungsi hutan dan kebun energi. Bondres dianggap mampu menyampaikan pesan dengan

cara yang jenaka, sehingga penonton tidak merasa tersinggung.

Alasan pemilihan bondres dari sisi karakteristik media bahwa khalayak sasaran bervariasi, kedalaman tinggi, jangkauan dan pengulangan pesan sedang. Bondres

mampu memicu timbulnya respon kognitif, menyediakan interaksi sosial yang tinggi dalam melibatkan khalayak dengan kampanye, memicu timbulnya respons emosional yang tinggi, menstimulasi komunikasi antar personal yang tinggi dan menyediakan model peran untuk perubahan perilaku.

Foto 4 Pentas kesenian Bondres

Page 69: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

67

Deskripsi Kegiatan:

Kegiatan Bondres melibatkan 25 orang yang terdiri dari 4 orang pemain, 19 orang penabuh gamelan dan 1 orang pelatih. Semua pemain dan penabuh gamelan adalah siswa Sekolah Dasar (SD) IV Sumberkima, sedangkan pelatihnya adalah guru kesenian. Sebelum dilakukan pentas, para pemain dan penabuh melakukan latihan selama satu bulan untuk memahami dan menguasai skenario dan menyelaraskan gamelan. Para pemain telah berpengalaman karena selama ini secara rutin melakukan latihan dan telah sering pentas di berbagai tempat. Yang menakjubkan adalah kecepatan dan ketepatan dalam mempelajari peran masing-masing seperti yang ada di skenario. Para pemain mampu membawakan pesan-pesan kampanye dengan cara yang jenaka dan membuat penonton tertawa.

Pertunjukan Bondres mengambil tema Penyelamatan Habitat Jalak Bali melalui Seni dan berhasil dipentaskan 2 kali. Pentas yang pertama diadakan di SD IV Sumberkima pada tanggal 23 Januari 2010 yang dihadiri sekitar 300 orang yang terdiri dari siswa SD, guru, orang tua siswa, Diknas, TNBB, Pemerintah Desa, Desa Adat, dan masyarakat umum. Pementasan Bondres yang kedua dilaksanakan pada tanggal 9 April di Desa Melaya yang melibatkan 500 penonton.

Mengukur Evaluasi Proses:

- Pentas kesenian Bondres memberikan hiburan yang cukup menyegarkan dan menyenangkan bagi masyarakat, terutama orang tua siswa yang merasa bangga anaknya tampil dalam pementasan. Indikator dari kebanggaan orang tua yang anaknya ikut berperan sebagai pemain dalam pentas seni bondres tercermin dalam komentar Putu Sumedi, orangtua dari salah seorang pemain bondres yang diwawancarai oleh manajer kampanye setelah pementasan bondres di SD IV Sumberkima pada tanggal 23 Januari 2010. Dia berkata “Saya bangga anak saya bisa ikut bermain untuk memberitahu kepada semua pihak bahwa hutan tempat tinggal Jalak Bali perlu dilindungi dari kerusakan. Kita juga perlu memikirkan lokasi lain yang dapat menyediakan kebutuhan kayu bakar”.

- Dari hasil survey pasca kampanye, hanya 6,8% khalayak yang pernah mendengar atau melihat pementasan kesenian Bondres sebagai media komunikasi mengenai TNBB, dan 12,2% sebagai media komunikasi tentang kebun energi. Bondres bukan sebagai media yang mempengaruhi keputusan. Hasil tersebut menunjukkan bahwa Bondres masih bersifat sebagai hiburan sekaligus meningkatkan pengetahuan dan sikap khalayak sasaran utama, tetapi belum mampu menjadi media yang mempengaruhi keputusan.

Untuk meningkatkan efektifitas media bondres kedepannya perlu dilakukan sosialisasi melalui pertemuan masyarakat, pertemuan kelompok yang memberikan penjelasan tentang kegiatan bondres sebagai media dalam menyampaikan pesan kampanye dan tidak sekedar sebagai hiburan saja.

Page 70: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

68

Tabel 10 Rantai hasil dan sasaran SMART terkait Penyingkiran Halangan untuk petani dan pencari kayu bakar

Khalayak Sasaran --- Petani dan Pencari Kayu bakar

Tahap Teori Perubahan BR

Rantai hasil Pembuatan kebun energi yang mengintegrasikan tanaman kayu bakar, pakan ternak dan pertanian

Sasaran SMART Pembuatan 20 demplot kebun energi

Khalayak Sasaran --- Petani dan Pencari Kayu bakar

Tahap Teori Perubahan Perilaku

Rantai hasil Petani dan pencari kayu bakar mengambil kayu bakar untuk kebutuhan rumah tangga dari kebun energi

Sasaran-Sasaran SMART

Pada Juni 2010, petani dan pencari kayu bakar di 2 desa sasaran (Sumberklampok dan Melaya) telah membuat kebun energi di kebun mereka meningkat dari semula 0% menjadi 25%

Pada Juni 2010, petani dan pencari kayu bakar di 2 desa sasaran (Sumberklampok dan Melaya) telah mulai mengambil kayu bakar dari kebun energi mereka meningkat dari semula 0% menjadi 25%

Kegiatan 8 : Lokakarya Petani

Rasionalisasi dari Kegiatan:

Tujuan dari lokakarya adalah: (1) Meningkatkan pengetahuan petani tentang kebun energi, (2) mendorong keterlibatan petani dan pencari kayu bakar di 9 desa sasaran untuk terlibat dalam kegiatan konservasi, dengan memanfaatkan kebun dan lahan pekarangan rumah yang terlantar sebagai kebun energi, dan (3) Mendorong petani (peserta lokakarya) untuk mulai merancang pemanfaatan lahan terlantar sebagai kebun energi.

Alasan pemilihan kegiatan ini dari sisi karakteristik media lokakarya petani memiliki kedalaman tinggi, jangkauan sedang, mampu memicu timbulnya respon kognitif (menyampaikan informasi), menyediakan interaksi sosial yang melibatkan khalayak sasaran dengan kampanye, tinggi dalam menstimulasi komunikasi interpersonal dan menyediakan model peran untuk perubahan perilaku.

Deskripsi Kegiatan:

Lokakarya petani diadakan di ruang pertemuan Balai Taman Nasional Bali Barat pada tanggal 17 Oktober 2009 yang dihadiri oleh perwakilan petani dari 9 desa sasaran. Selain petani dan pencari kayu bakar, stakeholder yang terlibat adalah TNBB, Aliansi Petani Indonesia (API) Region Bali dan Pemerintah Desa. Hasil dari lokakarya petani adalah

Foto 5 Lokakarya Petani

Page 71: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

69

rencana aksi untuk memanfaatkan pekarangan rumah yang terlantar untuk ditanami tanaman penghasil kayu bakar dan rencana pelatihan teknis pertanian terkait dengan kebun energi.

Mengukur Evaluasi Proses:

- Dari hasil survey pasca, 21,6% khalayak pernah mendengar atau melihat lokakarya petani sebagai media komunikasi mengenai kebun energi. Rencana aksi pemanfaatan pekarangan direalisasikan. Demikian juga dengan pelatihan teknis pertanian terkait kebun energi.

- Peran TNBB dalam mendorong khalayak untuk terlibat dalam rencana aksi pembuatan demplot kebun energi masih lemah. Mereka lebih menitikberatkan pada akibat pengambilan kayu bakar oleh masyarakat terhadap fungsi hutan TNBB dan penegakan aturan tentang larangan pengambilan kayu bakar. Demplot kebun energi yang ditawarkan belum dianggap sebagai solusi dalam mengurangi tekanan terhadap habitat Jalak Bali.

- Pembelajaran yang dialami adalah dalam memberikan pemahaman kepada stakeholder kunci seperti TNBB terkait dengan strategi penyingkiran halangan yang dijalankan (demplot kebun energi) merupakan hal baru yang mungkin tidak terpikirkan sama sekali oleh mereka. Yang biasa dilakukan masih sebatas penyuluhan dan pembinaan tentang kawasan dan belum menyentuh ke pemberdayaan secara nyata. Dengan adanya demplot kebun energi diharapkan sebagai pemicu bagi TNBB kedepannya tidak sekedar hanya melakukan penyuluhan dan pembinaan saja. Hasilnya mulai kelihatan dengan munculnya action plan pemberdayaan masyarakat melalui upaya penangkaran Jalak Bali oleh masyarakat.

Kegiatan 9 : Pelatihan Petani

Rasionalisasi dari Kegiatan:

Pelatihan ini sebagai tindak lanjut dari kegiatan Lokakarya Petani yang telah dilaksanakan pada tanggal 17 Oktober 2009. Tujuan dari pelatihan teknis pertanian ini adalah membahas tatacara pembuatan demplot kebun energi yang meliputi Pembibitan, persiapan lahan, penanaman dan perawatan.

Deskripsi Kegiatan:

Pelatihan ini diadakan pada tanggal 22 Nopember 2009 di balai desa Sumberklampok yang melibatkan 40 orang petani dan pencari kayu bakar dari 9 desa sasaran. 25 orang diantaranya adalah berasal dari dua desa sasaran utama yang akan mengelola demplot kebun energi, yaitu Sumberklampok dan Melaya.

Materi yang disampaikan dalam pelatihan adalah teknis pengelolaan kebun energi, mulai dari persiapan sampai perawatan serta tata waktu. Pembuatan demplot kebun energi akan dilakukan di dua desa sasaran utama, yaitu

Sumberklampok dan Melaya dengan luas total lahan demplot adalah 10 hektar. Masing-masing desa membuat demplot seluas 5 hektar yang dibagi menjadi 10 plot. Setiap plot kebun energi luasnya 0,5 hektar. Jenis tanaman yang ada di kebun energi adalah tanaman kayu bakar, tanaman pakan ternak dan

Foto 6 Pelatihan Petani

Page 72: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

70

tanaman pangan. Untuk tanaman kayu bakar yang dipilih adalah Sengon, Gamal, Lamtoro dan Turi. Tanaman pakan ternak Rumput Gajah dan tanaman pertanian/pangan adalah jagung, cabai dan kacang tanah.

Pelatihan ini merupakan kerjasama antara Yayasan Seka dengan Aliansi Petani Indonesia (API) Region Bali, Dinas Pertanian dan Peternakan (DISTANAK) dan TNBB. Narasumber berasal dari Manajer Kampanye, API Region Bali, DISTANAK dan TNBB.

Mengukur Evaluasi Proses:

Proses pelatihan berjalan secara aktif dimana antara narasumber dan peserta terlibat diskusi dua arah terutama mengenai teknis pengelolaan kebun energi. Skema awal yang ditawarkan oleh manajer kampanye adalah demplot kebun energi dengan sistem tiga strata yang diciptakan oleh Prof. I Made Nitis, seorang Guru Besar UNUD dibidang Peternakan yang menciptakan sistem ini. Sistem ini mengintegrasikan tanaman pakan dan tanaman pertanian dengan hasil utama hijauan makanan ternak. Modifikasi yang dilakukan oleh manajer kampanye adalah komposisi dari jenis tanaman, yaitu untuk jenis tanaman kayu bakar lebih banyak karena tujuan utamanya adalah menghasilkan tanaman kayu bakar.

Namun konsep ini ditolak oleh petani dan pencari kayu bakar. Mereka mempunyai pengalaman sendiri dalam melakukan budidaya di lahan kering yang telah mereka lakukan sejak puluhan tahun dan sudah terbukti hasilnya dan teruji sistemnya. Sistem tersebut adalah sistem budidaya Lorong. Akhirnya yang digunakan adalah demplot kebun energi sistem lorong. Kedepannya belajar dari pengalaman tersebut, untuk mengantisipasi sedini mungkin kemungkinan terjadinya perubahan adalah dengan menggali informasi terkait dengan hal-hal yang akan dilakukan (contohnya metode budidaya), sehingga percepatan proses bisa terjadi.

Menurut mereka kelebihan sistem lorong adalah:

1. Jumlah tanaman penghasil kayu bakar dengan sistem tiga strata lebih sedikit dibanding dengan sistem lorong, sehingga produksi kayu bakar sedikit. Dalam 0,5 hektar hanya berisi 540 tanaman kayu bakar utama (sengon), sedangkan dengan sistem lorong mampu ditanami 950 tanaman sengon. Jenis tanaman kayu bakar lainnya seperti Gamal, Lamtoro dan Turi ditanam sebagai tanaman pagar, sehingga tidak memerlukan pemagaran dengan kayu atau bambu.

Gambar 15 (a) Skema Sistem Tiga Strata, (b) Sistem Lorong

(a) (b)

Page 73: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

71

2. Sistem lorong mampu menghindari banjir/bebas banjir karena lorong yang dibuat sekaligus berfungsi sebagai jalan air ketika musim hujan. Sedangkan dengan sistem tiga strata pada musim hujan rawan banjir karena air hujan akan terjebak didalamnya dan kemungkinan besar akan merusak tanaman karena tidak adanya lorong sebagai saluran pembuangan air.

Proses pembelajaran yang dialami adalah belajar dari pengalaman masyarakat yang telah terbukti dan teruji. Masyarakat memiliki kemampuan untuk mengenali karakteristik wilayah pertaniannya berdasarkan pengalaman yang telah dimiliki selama menjadi petani. Fungsi kita adalah menambahkan atau menyempurnakan dari apa yang sudah dimiliki oleh mereka.

Kegiatan 10 : Pelaksanaan Demplot Kebun Energi

Rasionalisasi dari Kegiatan:

Tujuan pembuatan demplot kebun energi adalah untuk memanfaatkan kebun terlantar untuk ditanami tanaman penghasil kayu bakar, tanaman pakan ternak dan tanaman pertanian. Kebun energi diharapkan menjadi sumber kayu bakar bagi masyarakat sekitar kawasan hutan TNBB yang selama ini

mengambil kayu bakar di dalam kawasan TNBB.

Deskripsi Kegiatan:

Pembuatan demplot kebun energi dimulai dengan pembuatan pembibitan sengon yang dilakukan pada bulan September 2009. Sebanyak 11080 bibit sengon dibuat untuk didistribusikan kepada 25 KK petani dan pencari kayu bakar yang ada di 2 desa, yaitu Sumberklampok dan Melaya dengan luas total 10 hektar. Setiap demplot seluas 0,5 hektar berisi 540 bibit tanaman sengon.

Proses pembuatan demplot kebun energi yang dilakukan di Desa Sumberklampok berjalan dengan baik meskipun ada kendala soal musim. Sedangkan untuk Desa Melaya pada awalnya mengalami kendala yang cukup berat terkait dengan persoalan kepercayaan terhadap TNBB dan LSM. Strategi yang dilakukan Manajer Kampanye untuk Desa Melaya adalah dengan melakukan pendekatan kepada tokoh masyarakat serta mengundang perwakilan petani untuk mengikuti kegiatan pembuatan demplot kebun energi yang dilakukan di Sumberklampok. Pada akhirnya pembuatan demplot kebun energi berhasil dilakukan di Desa Melaya meskipun dari sisi tata waktu mengalami kemunduran yang cukup lama.

Di Sumberklampok, proses pembuatan kebun energi adalah sebagai berikut: (1) Penyiapan lahan berupa pembajakan dan pemagaran dilakukan pada bulan Desember 2009, (2) penanaman dilakukan pada bulan Januari 2010, dan (3) Pemupukan dilakukan pada bulan April 2010 dengan menggunakan pupuk

Foto 7 Penanaman demplot kebun energi

Page 74: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

72

kandang. Sedangkan di Desa Melaya untuk Penyiapan lahan berupa pembajakan dan pemagaran dilakukan pada minggu IV bulan Pebruari 2010. Penanaman dilakukan pada minggu I bulan April 2010, dan Pemupukan dilakukan pada bulan Mei 2010 dengan menggunakan pupuk kandang.

Jenis tanaman kayu bakar antara lain sengon, gamal, turi dan lamtoro. Untuk tanaman pakan ternak adalah rumput gajah dan tanaman pangan berupa jagung, kacang tanah dan cabai kecil. Demplot kebun energi di Sumberklampok dikelola oleh 15 KK petani dan pencari kayu bakar sedangkan di Melaya dikelola oleh 10 KK.

Mengukur Evaluasi Proses:

Pembuatan demplot kebun energi mengalami beberapa kendala, yaitu:

1. Kendala musim

Faktor musim menjadi kendala yang tidak bisa dihindarkan di lapangan. Dari perencanaan yang dibuat bersama dengan penerima demplot ternyata semuanya mengalami kemunduran waktu. Penyiapan lahan (pembajakan dan pemagaran) yang semula dijadwalkan Minggu III-IV bulan Oktober 2009 baru terealisasi pada Minggu I bulan Desember 2009. Untuk penanaman tanaman utama Sengon yang semula direncanakan Minggu I Nopember, baru terealisasi pada Minggu I Januari 2010.

2. Kepercayaan

Proses yang dilakukan di Desa Melaya sangat berbeda dengan di Sumberklampok. Beberapa penyebabnya antara lain:

a. Kurang harmonisnya hubungan masyarakat dengan TNBB

Dari hasil wawancara di lapangan dan pendekatan ke tokoh, didapatkan informasi bahwa selama ini masyarakat sangat takut dengan petugas TNBB karena mereka melakukan pengambilan kayu bakar didalam kawasan TNBB. Pendekatan yang dilakukan oleh petugas adalah pendekatan hukum dan bukan pada pendekatan sosial. Hal ini mengakibatkan kakunya komunikasi yang terjalin antara masyarakat dengan TNBB.

b. Masih tinggi tingkat kecurigaan terhadap LSM

Kehadiran pihak luar ke Melaya, khususnya LSM masih dicurigai sebagai kepanjangan tangan (mata-mata) dari TNBB, sehingga ketika Yayasan Seka mulai masuk ke Melaya, hambatan terbesar adalah di komunikasi untuk menyampaikan program. Pada umumnya masyarakat lebih banyak diam dan sangat pasif ketika diajak berbicara tentang lingkungan hutan Bali Barat.

Kedepannya, untuk meningkatkan hasil cara-cara yang dilakukan adalah mencari jenis-jenis tanaman penghasil kayu bakar yang tidak terpengaruh oleh musim sehingga mampu untuk bertahan dan tumbuh dengan baik di musim hujan dan kemarau.

Page 75: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

73

Kegiatan 11 : Buklet Kebun Energi

Rasionalisasi dari Kegiatan:

Buklet kebun energi dibuat untuk meningkatkan komunikasi interpersonal tentang kebun energi dengan mulai mendiskusikan dengan keluarga tentang pemanfaatan kebun yang terlantar sebagai alternatif lokasi sumber kayu bakar. Buklet ini sebagai salah satu acuan dalam pembuatan demplot kebun energi. Didalamnya berisi petunjuk dan tatacara mengelola kebun energi, mulai dari pembibitan sampai pemanenan serta menyediakan informasi lebih

lanjut cara mengembangkan kebun energi, dan kontak yang bisa dihubungi.

Alasan pemilihan buklet dari sisi karakteristik media memiliki kedalaman tinggi, jangkauan sedang tapi fokus pada khalayak target, mampu memicu timbulnya respon kognitif (menyampaikan informasi), menyediakan interaksi sosial yang melibatkan khalayak sasaran dengan kampanye, tinggi dalam menstimulasi komunikasi interpersonal dan menyediakan model peran untuk perubahan perilaku.

Deskripsi Kegiatan:

Proses pembuatan buklet didasarkan pada hasil lokakarya petani pada tanggal 22 Oktober 2009 dimana para peserta merasa perlu untuk mendapatkan informasi lebih jauh mengenai kebun energi termasuk tatacara pengelolaannya. Proses selanjutnya adalah membuat draft buklet yang tetap mengacu pada sasaran SMART dengan melibatkan desainer lokal untuk membuat desain dan tata letak dari tampilan buklet. Setelah mendapatkan masukan dari Manajer Program, maka buklet akhirnya dicetak. Buklet ini dibuat dalam 3 seri, yaitu seri pertama tentang pembibitan, seri kedua tentang penanaman dan perawatan, dan seri ketiga tentang pemanenan berkelanjutan.

Buklet kebun energi dicetak pada tanggal 5 April 2010 sebanyak 2000 eksemplar dan dibagi-bagikan kepada khalayak sasaran utama, yaitu petani dan pencari kayu bakar terutama pengelola demplot kebun energi. Pendistribusian dilakukan pada saat pertemuan kelompok yang mendiskusikan tentang kebun energi. Selain itu, buklet juga didistribusikan kepada kelompok tani, kantor desa dan TNBB.

Mengukur evaluasi proses :

Pendistribusian buklet melibatkan setidaknya 10 relawan dari 9 desa sasaran. Buklet dibagikan secara langsung kepada khalayak sasaran utama melalui pertemuan kelompok dan pertemuan masyarakat. Jumlah khalayak yang menerima buklet mencapai 1000 orang (dihitung dari jumlah peserta yang mengikuti pertemuan selama pelaksanaan kampanye).

Dampak dari buklet ini cukup tinggi karena mereka merasa sangat terbantu dengan adanya petunjuk yang sifatnya teknis dan mudah dipahami dalam melaksanakan demplot kebun energi. Mereka menggunakan petunjuk yang ada di buklet untuk melaksanakan pembuatan kebun energi sesuai dengan tahapan yang ada di buklet. Bahkan saat ini mereka telah mulai belajar dari buklet tentang cara-cara pembibitan tanaman untuk kebun energi. Selama menggunakan buklet, umpan balik yang diterima dari khalayak sasaran adalah dalam pembuatan buklet lebih banyak tampilan gambar yang memadukan

Gambar 16 Buklet Kebun Energi

Page 76: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

74

antara foto dan sketsa supaya lebih mudah dipahami. Pembelajaran yang dialami dari materi buklet kebun energi adalah dalam merancang buklet perlu memasukkan ide dan pengalaman dari masyarakat sehingga ketika buklet sudah diproduksi akan dengan mudah dipahami oleh masyarakat serta penggunaan bahasa yang sederhana dan komposisi gambar yang pas akan membantu pengguna untuk mempraktekkannya.

Page 77: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

75

E. HASIL KAMPANYE

Metode Survei Pra dan Pasca

Manager kampanye bersama lembaga mitra (Yayasan Seka) melakukan dua survei kuantitatif di kawasan Taman Nasional Bali Barat (TNBB). Sebuah survei pra-kampanye dilakukan pada tanggal 25 – 28 April 2009 untuk menetapkan dasar bagi sasaran-sasaran SMART kampanye kepemimpinan Pride yang terkait dengan komponen Pengetahuan-Sikap-komunikasi Interpersonal- Perubahan Perilaku (Knowledge-Attitude-Interpersonal communication-Practice = KAP) Teori Perubahan Kampanye Pride. Sedangkan survei pasca kampanye, dilakukan pada akhir masa satu tahun kegiatan-kegiatan kampanye yang dilaksanakan pada tanggal 27 – 30 Juni 2010 untuk mengukur perubahan dalam variabel-variabel Pengetahuan-Sikap-Komunikasi Interpersonal-Perilaku untuk menilai tingkat capaian sasaran-sasaran SMART.

Kedua survei tersebut mengumpulkan data sosio-ekonomi dan demografi dasar (baseline) tentang responden (yang disebut variabel-variable independen) dan pertanyaan-pertanyaan survei yang mengukur Pengetahuan-Sikap-Komunikasi Interpersonal-Perilaku yang disebut dengan variabel-variabel dependen. Survei pra-kampanye sebagai basis, juga memberikan informasi tentang sumber-sumber informasi lingkungan yang dipercaya oleh khalayak-khalayak sasaran, penggunaan media seperti radio dan surat kabar oleh mereka, program-program media pilihan mereka, dan halangan-halangan untuk perubahan perilaku; ini digunakan untuk mendesain kegiatan-kegiatan dan pesan-pesan kampanye Pride. Temuan-temuan ini dilaporkan dalam Rencana Proyek (Ismu, 2009). Survei pasca-kampanye juga termasuk pertanyaan-pertanyaan baru yang didesain untuk mengukur paparan kegiatan-kegiatan kampanye. Dua segmen Khalayak sasaran kampanye yang dianalisa dalam survey adalah (1) petani dan pencari kayu bakar, dan (2) masyarakat umum. Surveysample.com digunakan untuk memilih ukuran sampel untuk setiap kelompok berdasarkan pada: (1) ukuran populasi mereka di 9 desa kawasan TNBB, (2) tingkat batas dasar yang diharapkan untuk pertanyaan-pertanyaan utama dalam survei, (3) jumlah perubahan yang kami harapkan dicapai dalam variabel-variabel tersebut, dan (4) kami menggunakan tingkat interval kepercayaan yang secara luas diterima pada 0,05 dan tingkat kepercayaan pada 0,9554. Dengan menggunakan hasil suveysample.com, kami menetapkan kuota minimum 147 petani dan pencari kayu bakar dan 419 masyarakat umum.

Data jumlah populasi penduduk di 9 desa yang di survei berasal dari Gerokgak dalam angka 2003 dan Jembrana dalam angka 2006. Untuk Gerokgak dalam angka 2003, desa yang di survei adalah Desa Sumberkima, Pejarakan dan Sumberklampok. Ketiga desa tersebut masuk dalam wilayah Kecamatan Gerokgak Kabupaten Buleleng. Sedangkan 6 desa lainnya yaitu Desa Tukadaya, Warnasari, Ekasari, Blimbingsari, Melaya dan Kelurahan Gilimanuk termasuk dalam Kecamatan Melaya Kabupaten Jembrana. Dari data populasi tersebut diatas kemudian dibuat kuota sampel untuk setiap desa secara proporsional (Tabel 5.1). Di setiap desa, sebuah metodologi survei dari pintu-ke-pintu digunakan, dengan rumah awal dipilih secara acak, dan kemudian setiap rumah tangga ke 4 dikunjungi sampai kuota sampel dipenuhi. Kunjungan dilakukan tergantung dari masing-masing desa, ada yang siang, sore dan ada yang

Page 78: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

76

malam hari disesuaikan dengan kebiasaan umum masyarakat di desa tersebut. Kunjungan tidak harus dilakukan ke rumah, ada yang di kebun, pasar, toko dan di hutan tempat sebagian orang mengambil kayu bakar. Responden yang diwawancarai dibatasi umur antara 15 – 64 tahun dengan dasar alasan usia produktif.

Untuk memastikan bahwa jumlah yang memadai dari dua segmen khalayak sasaran dapat diwawancarai, pertanyaan penyaring digunakan untuk mengidentifikasi petani dan pencari kayu bakar dan masyarakat umum yang berdomisili di 9 desa sasaran, serta enumerator terus mengunjungi setiap rumah ke 4 hingga kuota-kuota tersebut terisi. Kuesioner survei ini dirancang dan dianalisis menggunakan piranti lunak Apian’s SurveyPro®. Kuesionernya dikembangkan setelah khalayak sasaran diidentifikasi dan ancaman-ancaman penting yang ditangani oleh kampanye dan tujuan umum untuk kampanye sudah ditetapkan. Survei ini mengumpulkan informasi tentang tingkat pengetahuan, sikap dan perilaku terhadap kawasan TNBB pada umumnya dan secara khusus ancaman-ancaman yang dihadapinya; tentang pilihan media, keinginan untuk mengubah perilaku, (manfaat dan hambatan) dan sumber-sumber informasi yang dipercaya. Kuesioner yang digunakan dalam survei pra dan pasca kampanye sama persis kecuali beberapa pertanyaan dibuat khusus untuk survei pasca-kampanye untuk menilai beberapa sasaran SMART yang dikembangkan setelah survei dasar/pre-kampanye dilakukan dan untuk memastikan bahwa paparan terhadap semua kegiatan utama kampanye diukur. Kuesioner ini meliputi pertanyaan-pertanyaan tertutup dan terbuka dan pertanyaan-pertanyaan langsung dan tidak langsung. Salinan lengkap kuesioner survei yang digunakan dalam survei pasca-kampanye dapat dilihat dalam Lampiran….

Enumerator untuk survei pra kampanye dilatih untuk mengelola kuesioner dalam sebuah pelatihan satu hari yang selenggarakan oleh manager kampanye dengan didampingi oleh lembaga mitra dan program manager dari Rare. Setiap enumerator melewati setidaknya satu tes pra wawancara di bawah bimbingan salah satu pengawas sebagai bagian pelatihan mereka. Para enumerator memiliki latar belakang sebagai guru, LSM, KSM, dan tokoh masyarakat (petani laki-laki dan perempuan dengan latar belakang pendidikan yang memadai/D2).

Hal yang berbeda dilakukan pada pelatihan survei pasca kampanye. Calon Enumerator tidak dikumpulkan dalam satu tempat dan waktu yang sama, tetapi manajer kampanye secara aktif mengunjungi satu persatu para calon enumerator, kemudian dilakukan pelatihan secara privat. Hal ini dilakukan karena sulit untuk mengumpulkan 13 calon enumerator dalam waktu yang sama. Mereka mempunyai kesibukan masing-masing dan waktu luang yang tidak sama diantara para calon enumerator. Enumerator untuk survei pasca kampanye sebagian besar adalah orang-orang baru karena enumerator terdahulu yang sebagian besar adalah guru telah banyak yang pindah karena diterima sebagai CPNS.

Semua enumerator berhasil mengerjakan survei pra maupun pasca kampanye. Pertanyaan-pertanyaan dibacakan dengan jelas oleh enumerator kepada responden, dan jawaban-jawaban yang diberikan dicatat dalam lembar survei oleh enumerator. Survei diperiksa dengan cermat sebelum mewawancarai orang berikutnya. Sistem koordinasi dalam pelaksanaan survei langsung dikoordinir oleh manager kampanye yang melakukan pemantauan secara langsung di lapangan dengan sistem acak dan berkeliling ke 9 desa yang disurvei untuk memastikan bahwa metodologi/protokol survei-nya diikuti dan kuesioner-kuesionernya diisi dengan benar. Kendala yang terjadi di lapangan dikomunikasikan melalui HP dan jika tidak bisa diselesaikan, maka manager kampanye segera mendatangi enumerator dimana sedang mengalami kendala untuk dibahas solusinya.

Page 79: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

77

Tabel 11 Informasi latar belakang tentang survey pra dan pasca kampanye

Desa Jumlah penduduk

(jiwa) Ukuran sampel pra

kampanye Jumlah enumerator

pra kampanye Ukuran sampel pasca

kampanye Jumlah enumerator

pasca kampanye

Sumberkima 5075 44 2 44 1

Pejarakan 7524 65 3 65 1

Sumberklampok 3548 31 1 31 1

Gilimanuk 8453 74 3 74 2

Melaya 10152 88 3 88 2

Blimbingsari 952 9 1 9 1

Ekasari 4733 41 1 41 1

Warnasari 1886 16 1 16 1

Tukadaya 6102 51 2 51 1

Jumlah 48398 419 17 419 11

Hasil Survei Pra dan Pasca Kampanye

Data dari kuesioner yang dikumpulkan selama survei pasca kampanye digabung dengan data kuesioner survei pra kampanye. Ringkasan

hasil dari survei pra kampanye disajikan dalam Rencana Proyek (Ismu, 2009). Hasil yang disajikan di sini hanyalah yang terkait dengan

penjajakan pengaruh kampanye Pride. Sebuah tabulasi hasil lengkap disajikan pada Lampiran B.

Sebanyak 419 responden diwawancarai dalam survei pra-kampanye (N = 147 petani dan pencari kayu bakar di 9 desa, dan 272 orang

adalah masyarakat umum) dan 419 dalam survei pasca kampanye (N = 215 petani dan pencari kayu bakar di 9 desa, dan 204 orang adalah

masyarakat umum). Tingkat respon sangat tinggi, 100% dalam survei pra kampanye dan 100% dalam survei pasca kampanye.

Tingkat Perbandingan Survei

Sangat penting untuk memastikan bahwa survei pasca kampanye dibandingkan dengan survei pra kampanye karena responden sampel

yang dipilih punya kemiripan satu sama lain dalam hal karakteristik-karakteristik sosio-ekonomi dan demografi. Tabel 5.2 menyajikan beberapa

dari apa yang disebut sebagai variabel-variable independen dari survei-survei pra dan pasca kampanye untuk (1) memberikan sejumlah

Page 80: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

78

latar belakang tentang karakteristik-karakteristik para responden dan (2) menilai tingkat perbandingan dari kedua survei pada setiap variabel

dengan menggunakan uji Chi-Square untuk menguji signifikansi statistik.

Anda dapat melihat dari data dalam Tabel 12 bahwa sebagian besar responden masyarakat umum adalah berjenis kelamin laki-laki, yaitu 69,5%

pada survei pra dan 75,9% pada survei pasca. Demikian juga dengan responden petani dan pencari kayu bakar karena kebanyakan petani dan

pencari kayu bakar adalah laki-laki. Kelompok usia responden hampir merata dengan jumlah tertinggi adalah kelompok usia 36-40 tahun dan

terendah diatas 60 tahun. Sedangkan tingkat pendidikan yang tertinggi adalah SMA dan terendah Perguruan Tinggi. Mayoritas responden berasal

dari suku Bali (65,2% pra dan 76,6% pasca) dan sebagian lainnya Jawa dan Madura. Pekerjaan responden diluar petani dan pencari kayu bakar

pedagang, peternak dan tidak bekerja tetap.

Tabel 12 Variabel-variabel Independen untuk Menilai Tingkat Perbandingan Survei pra dan pasca kampanye untuk masyarakat umum

Variabel Tingkat Pra Kampanye

N=419 Tingkat Pasca Kampanye

N=419 Perbedaan (Pasca – Pra)

Signifikansi Chi-Square (X2)

Jenis Kelamin masyarakat umum

Laki-laki = 69,5% Perempuan = 30,5%

Laki-laki = 75,9% Perempuan = 24,1%

Laki-laki = +6,4 pp Perempuan = -6,4 pp

75,0%

Jenis kelamin petani dan pencari kayu bakar

Laki-laki = 83% Perempuan = 17%

Laki-laki = 84,2% Perempuan = 15,8%

Laki-laki = +1,2 pp Perempuan = -1,2 pp

<50%

Segmen khalayak sasaran Petani dan Pencari kayu bakar = 35,1% Masyarakat umum = 64,9%

Petani dan Pencari kayu bakar = 51,3% Masyarakat umum = 48,7%

Petani dan Pencari kayu bakar = -16,2 pp Masyarakat umum = +16,2 pp

90%

Usia 16-20 tahun = 14,6% 21-25 tahun = 6,9% 26-30 tahun = 11,7% 31-35 tahun = 13,8% 36-40 tahun = 20,8% 41-45 tahun = 11,7% 46-50 tahun = 7,6% 51-55 tahun = 4,5% 56-60 tahun = 5,0% Diatas 60 tahun = 3,3%

16-20 tahun = 6,4% 21-25 tahun = 6,2% 26-30 tahun = 14,6% 31-35 tahun = 10,7% 36-40 tahun = 16,2% 41-45 tahun = 16,5% 46-50 tahun = 17,2% 51-55 tahun = 7,4% 56-60 tahun = 3,1% Diatas 60 tahun = 1,7%

16-20 tahun = -8,2 pp 21-25 tahun = -0,7 pp 26-30 tahun = +2,9 pp 31-35 tahun = -3,1 pp 36-40 tahun = -4,6 pp 41-45 tahun = +4,8 pp 46-50 tahun = +9,6 pp 51-55 tahun = +2,9 pp 56-60 tahun = -1,9 pp Diatas 60 tahun = -1,6 pp

99%

Pendidikan formal Tidak sekolah = 6,4% Tidak lulus SD = 7,2% SD = 27,9%

Tidak sekolah = 7,4% Tidak lulus SD = 11% SD = 31,5%

Tidak sekolah = +1 pp Tidak lulus SD = +3,8 pp SD = +3,6 pp

<50%

Page 81: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

79

SMP = 22,2% SMA = 30,5% Perguruan Tinggi = 5,7%

SMP = 21,5% SMA = 24,8% Perguruan Tinggi = 3,8%

SMP = -0,5 pp SMA = -5,7 pp Perguruan Tinggi = -1,9 pp

Suku Bali = 65,2% Madura = 11,9% Jawa = 14,1% Bugis = 2,9% Mandar = 1,0% Melayu = 3,6% Campuran (Jawa Madura) = 0,2% Flores = 0,2% Sasak/Lombok = 0,5% Sulawesi = 0,5%

Bali = 76,6% Madura = 7,6% Jawa = 11,7% Bugis = 0,5% Mandar = 0% Melayu = 3,6% Campuran (Jawa Madura) = 0% Flores = 0% Sasak/Lombok = 0% Sulawesi = 0%

Bali = +11,4 pp Madura = -4,3 pp Jawa = -2,4 pp Bugis = -2,4 pp Mandar = -1,0 pp Melayu = 0 pp Campuran (Jawa Madura) = -0,2 pp Flores = -0,2 pp Sasak/Lombok = -0,5 pp Sulawesi = -0,5 pp

75%

Pekerjaan (selain petani dan pencari kayu bakar)

Peternak = 12,5% Pegawai negeri = 8,8% Pedagang = 20,6% Tidak bekerja tetap = 12,5% Tidak bekerja = 6,6% Balian/dukun = 0,4% Bengkel = 0% Buruh = 2,2% Buruh tambak = 0% Guide wisata = 0,7% Guru Honorer = 2,2% Ibu Rumah Tangga = 9,9% Jasa = 4,4% Karyawan = 0,4% Karyawan Perikanan = 0% Karyawan lembaga keuangan = 0% Kepala Dusun = 0,4% Mahasiswa = 0,4%

Peternak = 22,5% Pegawai negeri = 5,9% Pedagang = 14,7% Tidak bekerja tetap = 22,1% Tidak bekerja = 15,2% Balian/dukun = 0% Bengkel = 0,5% Buruh = 0% Buruh tambak = 0,5% Guide wisata = 0% Guru Honorer = 0,5% Ibu Rumah Tangga = 2,5% Jasa = 0% Karyawan = 4,9% Karyawan Perikanan = 0,5% Karyawan lembaga keuangan = 0,5% Kepala Dusun = 0% Mahasiswa = 0%

Peternak = +10 pp Pegawai negeri = -2,9 pp Pedagang = -5,9 pp Tidak bekerja tetap = +9,6 pp Tidak bekerja = +8,6 pp Balian/dukun = -0,4 pp Bengkel = +0,5 pp Buruh = -2,2 pp Buruh tambak = +0,5 pp Guide wisata = -0,7 pp Guru Honorer = -1,7 pp Ibu Rumah Tangga = -7,4 pp Jasa = -4,4 pp Karyawan = +4,5 pp Karyawan Perikanan = +0,5 pp Karyawan lembaga keuangan = +0,5 pp Kepala Dusun = -0,4 pp Mahasiswa = -0,4 pp Nelayan = -1,3 pp

95%

Page 82: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

80

Nelayan = 1,8% Pegawai swasta = 0% Pelajar = 11% Sopir = 0% Swasta = 3,7% TNI = 0% Tukang = 1,1% Wiraswasta = 0,4%

Nelayan = 0,5% Pegawai swasta = 0,5% Pelajar = 0,5% Sopir = 2% Swasta = 0% TNI = 0,5% Tukang = 0% Wiraswasta = 2,0%

Pegawai swasta = +0,5 pp Pelajar = -10,5 pp Sopir = +2 pp Swasta = -3,7 pp TNI = +0,5 pp Tukang = -1,1 pp Wiraswasta = +1,6 pp

Sumber: Data dalam Tabel 12 didasarkan pada wawancara dengan 419 responden dalam survei pra kampanye dan 419 responden dalam survei pasca kampanye. Uji X

2 adalah uji statistik untuk perbedaan-perbedaan antara survei pra kampanye dan survei pasca kampanye dengan menggunakan sampel-sampel keseluruhan. Kami

melakukan analisa serupa sebagaimana ditunjukan dalam Tabel 5.2 untuk setiap khalayak sasaran kami, Petani dan Pencari Kayu Bakar (data ditunjukkan dalam Lampiran B). Karena ukuran-ukuran sampel yang lebih kecil, beberapa variabel independen tidak menunjukkan perbedaan-perbedaan yang berarti secara statistik dan tidak menghalangi kami untuk menggunakan data survei untuk menilai sasaran-sasaran SMART. Kami menyimpulkan dari analisa ini bahwa sampel-sampel pra kampanye dan pasca kampanye dapat dibandingkan satu dengan yang lain dan tidak terdapat perbedaan sistematis antara sampel-sampel tersebut yang akan memperumit interpretasi analisa kami tentang variabel-variabel dependen yang digunakan untuk mengukur pengaruh kampanye.

Paparan terhadap Kegiatan-kegiatan Kampanye Pride

Dari Tabel 13 didapatkan informasi bahwa empat media utama yang paling sering memberikan informasi baik pada petani dan pencari kayu

bakar di 2 desa sasaran utama (Melaya dan Sumberklampok) maupun masyarakat umum di 9 desa sasaran adalah TV, radio, pertemuan

kelompok dan koran. Meskipun demikian, Kampanye penjangkauan tidak dilakukan melalui media TV dan radio. Alasan tidak dilakukannya

kampanye penjangkauan melalui media TV dan radio adalah sebagai berikut:

TV

Penjangkauan kampanye lewat TV memang dapat berdampak sangat kuat bagi pemirsa serta mampu menjangkau khalayak luas, tidak saja target

sasaran utama. Selain itu TV merupakan medium visual yang kuat dengan memanfaatkan gambar bergerak untuk mengkomunikasikan pesan-

pesan. Namun demikian harus diakui bahwa menggunakan TV sebagai media penjangkauan memiliki beberapa kendala, yaitu biaya mahal,

waktu untuk memproduksi materi penjangkauan lama (merencanakan semua langkah dan menyusun naskah) karena keterbatasan sumber daya

yang dimiliki, sedangkan kalau menyewa tenaga ahli profesional akan berakibat pembengkakan biaya.

Page 83: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

81

Radio

Penjangkauan kampanye melalui radio komersial, yaitu radio Mandala FM dan Banyuwangi FM yang terletak di Kabupaten Banyuwangi

Provinsi Jawa Timur, tidak dilakukan. Hal ini diputuskan dalam rapat internal tim kerja kampanye setelah mengevaluasi proses yang telah

dilakukan terhadap dua stasiun radio tersebut dengan mempertimbangkan peluang keberlanjutan dari program kampanye pride.

- Proses negosiasi telah dilakukan tiga kali dalam rentang waktu 4 bulan, yaitu pada tanggal 17 Januari 2010, 8 Pebruari 2010 dan 12

April 2010. Semua proses negosiasi tidak membuahkan hasil yang baik dimana pihak radio (Mandala FM dan Banyuwangi FM) tidak

bersedia memberikan potongan harga dikarenakan wilayah Bali Barat (kawasan kampanye) bukan merupakan target utama dalam

menjaring audien. Meskipun telah ditunjukkan hasil survey pra kampanye terkait media informasi dan hiburan yang menjadi pilihan

khalayak sasaran di Bali Barat, namun pihak manajemen kedua radio tetap tidak bersedia untuk memberikan potongan harga. Alasan dari

pihak radio tidak bersedia memberikan potongan harga adalah mereka lebih memfokuskan target audien untuk wilayah Kabupaten

Banyuwangi.

- Harga yang ditawarkan oleh pihak radio untuk satu kali tayang/siaran acara talkshow dengan durasi 30 menit adalah Rp 500.000.

Rencana awal untuk kegiatan talkshow dilakukan selama 4 bulan dengan intensitas dalam satu bulan dua kali talkshow dengan materi

yang berbeda yang disesuaikan dengan tahapan perubahan perilaku (pengetahuan, sikap dan komunikasi interpersonal, strategi

penyingkiran halangan/demplot kebun energi, pengurangan ancaman dan target konservasi). Biaya yang harus dikeluarkan adalah Rp

500.000 x 8 kali = Rp 4.000.000

- Untuk Iklan Layanan Masyarakat dengan durasi 45 detik dipatok harga Rp 60.000 untuk Prime time/waktu strategis. Direncanakan dalam

sehari diputar 3 kali sesuai dengan pilihan waktu dari hasil survey pra kampanye. Jika penayangan dilakukan selama satu bulan penuh,

maka biaya yang harus dikeluarkan adalah Rp 60.000 x 3 kali tayang x 30 hari = Rp 5.400.000

- Pertimbangan lainnya adalah mahalnya transport untuk kunjungan ke Banyuwangi karena harus menggunakan jasa penyeberangan kapal

dengan biaya sekali menyeberang Rp 94.000 rupiah (sekali kunjungan Rp 94.000 x 2 = Rp 188.000). Jika dihitung total selama kegiatan

di radio, maka biaya transport yang harus dikeluarkan adalah (Talkshow dan Iklan Layanan Masyarakat) 8 kali kunjungan x 2 x Rp

94.000 = Rp 1.504.000

- Jadi total biaya yang dibutuhkan untuk kegiatan penjangkauan melalui media radio adalah Rp 4.000.000 + Rp 5.400.000 + Rp 1.504.000

= Rp 10.904.000

Dengan melihat besarnya biaya yang dikeluarkan, maka tim memutuskan untuk tidak melakukan penjangkauan melalui radio komersial.

Pertimbangannya adalah biaya sebesar itu (Rp 10.904.000) dapat dialokasikan untuk pembuatan radio komunitas. Ide pembuatan radio

komunitas berawal dari tawaran kerjasama dengan Forum Pengembangan Partisipasi Masyarakat (FPPM) Bandung pada saat mengadakan

pelatihan pembuatan radio komunitas di Kabupaten Jembrana pada tanggal 30 Mei – 1 Juni 2010. Kegiatan ini merupakan kerjasama antara

Page 84: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

82

FPPM dengan Yayasan Seka yang didukung oleh FordFoundation. Dukungan dari FPPM adalah dana awal sisa pelatihan untuk pengadaan

perangkat keras radio komunitas sebesar Rp 10.600.000 sedangkan kebutuhan untuk pembuatan radio komunitas adalah sebesar Rp 20.000.000

dengan daya jangkau yang mampu mencapai 9 desa sasaran. Pertimbangan tim kerja kampanye untuk memilih membuat radio komunitas

didasarkan pada beberapa hal, antara lain:

- Fokus area spesifik, yaitu 9 desa sasaran sehingga penyampaian pesan akan lebih efektif.

- Keterlibatan komunitas semakin besar dengan ikut terlibat langsung dalam proses perencanaan dan perancangan program siaran

(misalnya jam siaran, materi siaran dan jadwal siaran) dan membuka kesempatan untuk saling berbagi informasi dengan sesama anggota

komunitas.

- Acara lebih interaktif karena disesuaikan dengan gaya dan budaya lokal Bali.

- Biaya operasional harian/bulanan relatif lebih murah, hanya pembayaran listrik.

- Dukungan bagi keberlanjutan radio komunitas lebih terjamin karena akan menjadi milik komunitas dan bukan perseorangan, hanya

dibutuhkan manajemen pengelolaan yang rapi.

Pilihan untuk tidak menggunakan radio komersial sebagai media kampanye merupakan keputusan yang sangat sulit mengingat dari hasil survey

pra kampanye, 55,4% khalayak sasaran mendengarkan radio dan sebesar 38,7% diantaranya memilih radio sebagai media utama yang paling

sering memberikan informasi kepada khalayak setelah TV. Sedangkan hasil dari survey pasca kampanye, meskipun mengalami penurunan, radio

tetap dipilih sebagai media utama yang paling sering memberikan informasi oleh 25,8% khalayak sasaran di 9 desa dan 34,3% khalayak sasaran

utama di 2 desa target.

Namun demikian, atas dasar pertimbangan keberlanjutan dalam pencapaian tujuan konservasi di kawasan Bali Barat, maka keputusan untuk

tidak menggunakan radio komersial dan mengganti dengan pilihan membuat radio komunitas adalah keputusan yang strategis meskipun resiko

pencapaian sasaran SMART akan turun (terutama yang menggunakan radio komersial sebagai media penjangkauan).

Sementara itu, media pertemuan kelompok dan pertemuan masyarakat menjadi strategis karena tim kampanye secara langsung bertatap muka

dengan khalayak target untuk menyampaikan pesan-pesan kampanye. Tidak hanya sebatas bertatap muka tetapi dalam momen tersebut juga

dilakukan diskusi-diskusi dengan materi brosur dan poster supaya lebih mendalam untuk diketahui dan dipahami maksud dan tujuan dari

kampanye.

Sebenarnya peran media massa sangat besar pengaruhnya dalam menyebarluaskan pesan-pesan kampanye, tetapi nampaknya masih banyak

koran yang belum begitu tertarik untuk menerbitkan tulisan atau meliput kegiatan tentang lingkungan. Mereka lebih tertarik dengan urusan

politik dan ekonomi. Dalam masa kampanye kami hanya berhasil mengajak 2 media lokal untuk meliput kegiatan kampanye, yaitu pada saat

pementasan kesenian Bondres. Kedua media lokal tersebut adalah Tabloid Xpose dan Singaraja Post.

Page 85: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

83

Tabel 13 Hasil Survei Pasca Kampanye tentang media utama yang paling sering memberikan informasi

Media Masyarakat Umum

(N=419) Petani dan Pencari Kayu Bakar di 2

desa sasaran utama (N=74)

TV 84.0% 89.6%

Radio 25.8% 34.3%

Pertemuan Kelompok 16.5% 11.9%

Koran 8.8% 11.9%

Selama masa kampanye, berbagai materi kampanye telah diluncurkan dan disebarluaskan tidak saja ke khalayak sasaran utama, tetapi

menjangkau ke masyarakat umum di 9 desa sasaran. Papan informasi di TNBB, Poster dan Brosur tentang penyelamatan hutan serta pertemuan

kelompok tani adalah empat media komunikasi utama yang pernah dilihat atau didengar oleh masyarakat umum. Sedangkan petani dan pencari

kayu bakar di dua desa sasaran utama yaitu Desa Sumberklampok dan Desa Melaya menyatakan melihat atau mendengar tentang pelestarian

kawasan TNBB dari media komunikasi berupa Papan informasi di TNBB tentang larangan pengambilan kayu bakar di dalam kawasan hutan

TNBB, Pertemuan pemimpin agama mengenai penyelamatan hutan Bali Barat, pertemuan masyarakat mengenai fungsi hutan Bali Barat,Buku

tentang pengenalan TNBB dan Stiker, gantungan kunci dan kaos tentang penyelamatan hutan TNBB.

Tabel 14 Hasil Survei Pasca Media komunikasi tentang pelestarian kawasan TNBB yang pernah dilihat atau didengar

Media Komunikasi tentang Pelestarian Kawasan TNBB Masyarakat Umum

(N=419) Petani dan Pencari Kayu Bakar di

2 desa sasaran utama (N=74)

Papan informasi di TNBB tentang fungsi TNBB 10.3% 9.0%

Papan informasi di TNBB tentang larangan pengambilan kayu bakar di dalam kawasan hutan TNBB

27.2% 29.9%

Stiker tentang penyelamatan hutan TNBB 15.3% 17.9%

Poster tentang penyelamatan hutan TNBB 19.1% 14.9%

Brosur tentang penyelamatan hutan TNBB 18.9% 11.9%

Page 86: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

84

gantungan kunci jalak bali 13.4% 17.9%

kaos tentang penyelamatan jalak bali 16.2% 17.9%

buku tentang pengenalan TNBB 12.6% 20.9%

bondres mengenai penyelamatan hutan TNBB 13.4% 7.5%

pertemuan masyarakat mengenai fungsi hutan Bali Barat 15.0% 25.4%

pertemuan kelompok tani mengenai fungsi hutan Bali Barat 16.0% 14.9%

pertemuan pemimpin agama mengenai penyelamatan hutan Bali Barat 10.5% 16.4%

Dari empat media komunikasi utama yang pernah dilihat atau didengar oleh masyarakat umum di 9 desa sasaran, media yang paling

mempengaruhi keputusan adalah Pertemuan Masyarakat, yaitu 43.4% (N=182). Sedangkan Papan Informasi dan Buku Pengenalan tentang

TNBB masing-masing 25.1% (N=105) dan 16.2% (N=68). Untuk Petani dan Pencari kayu bakar di dua desa sasaran utama (N=74) media yang

paling mempengaruhi keputusan adalah pertemuan masyarakat mengenai fungsi hutan Bali Barat sebesar 65.7% (N=50), Buku tentang

pengenalan TNBB 16.4% (N=10), Pelatihan petani dan papan informasi masing-masing 9% (N=8).

Tabel 15 Hasil Survei Pasca Media komunikasi tentang pelestarian kawasan TNBB yang paling mempengaruhi keputusan

Media yang paling mempengaruhi keputusan Masyarakat Umum

(N=419) Petani dan Pencari Kayu Bakar di

2 desa sasaran utama (N=74)

pertemuan masyarakat 43.4% 65.7%

Buku pengenalan TNBB 16.2% 16.4%

papan informasi 25.1% 9.0%

pelatihan petani 9.3% 9.0%

Poster 6.4% 0.0%

Brosur 2.4% 1.5%

lokakarya tokoh agama 4.1% 3.0%

program radio 2.1% 3.0%

program sekolah 3.1% 3.0%

pentas kesenian bondres 0.7% 0.0%

lokakarya guru 0.5% 0.0%

Page 87: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

85

Selama menjalankan program, kami juga menjalankan strategi Penyingkiran Halangan berupa pembuatan demplot kebun energi yang

dilaksanakan di dua desa sasaran utama yaitu Desa Sumberklampok dan Desa Melaya. Jumlah demplot di dua desa sasaran utama sebanyak 20

plot, masing-masing desa 10 plot dengan luas per plot 0.5 hektar. Media komunikasi yang digunakan untuk menyebarluaskannya beragam

seperti yang terlihat pada tabel 5.6. Dari berbagai media yang digunakan untuk penjangkauan terkait demplot kebun energi, empat media

komunikasi utama yang pernah dilihat atau didengar oleh masyarakat umum adalah Pertemuan kelompok tani yang membicarakan mengenai

kebun energi (19.8%), Brosur tentang kebun energi (16.7%), Bondres mengenai pemanfaatan kebun untuk menanam kayu bakar (16%), dan

Pertemuan masyarakat yang membahas kebun energi (14.8%).

Sedangkan petani dan pencari kayu bakar di dua desa sasaran utama menyatakan melihat atau mendengar mengenai kebun energi dari media

komunikasi berupa Pertemuan masyarakat yang membahas kebun energi (26.9%), Pertemuan kelompok tani yang membicarakan mengenai

kebun energi (25.4%), Bacaan tentang cara mengembangkan kebun energi (20.9%), serta Brosur, Bondres dan Program sekolah tentang kebun

pembibitan (masing-masing 14.9%).

Tabel 16 Hasil Survei Pasca Media komunikasi mengenai kebun energi yang pernah dilihat atau didengar

Media komunikasi mengenai kebun energi Masyarakat Umum

(N=419) Petani dan Pencari Kayu Bakar di

2 desa sasaran utama (N=74)

papan informasi di desa tentang kebun energi 9.3% 13.4%

Papan informasi di TNBB tentang kebun energi 6.4% 1.5%

Poster tentang kebun energi 13.8% 13.4%

Brosur tentang kebun energi 16.7% 14.9%

Stiker tentang ajakan pemanfaatan kebun untuk sumber kayu bakar 11.0% 10.4%

Bacaan tentang cara mengembangkan kebun energi 10.7% 20.9%

Pertemuan kelompok tani yang membicarakan mengenai kebun energi 19.8% 25.4%

Program sekolah tentang kebun pembibitan 11.2% 14.9%

Pertemuan masyarakat yang membahas kebun energi 14.8% 26.9%

Bondres mengenai pemanfaatan kebun untuk menanam kayu bakar 16.0% 14.9%

Page 88: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

86

Dari empat media komunikasi utama yang pernah dilihat atau didengar oleh masyarakat umum di 9 desa sasaran, media yang paling

mempengaruhi keputusan adalah Pertemuan Masyarakat, yaitu 40.3%. Sedangkan Papan Informasi 27.7%, Pelatihan Petani 12.6% dan Brosur

11.9%. Untuk Petani dan Pencari kayu bakar di dua desa sasaran utama media yang paling mempengaruhi keputusan adalah pertemuan

masyarakat 53.7%, Brosur 13.4%, Poster 10.4%, serta Papan Informasi dan Pelatihan petani masing-masing 9.0%.

Tabel 17 Hasil Survei Pasca Media komunikasi mengenai kebun energi yang paling mempengaruhi keputusan

Media yang paling mempengaruhi keputusan Masyarakat Umum

(N=419) Petani dan Pencari Kayu Bakar di

2 desa sasaran utama (N=74)

Pertemuan masyarakat 40.3% 53.7%

Poster 7.4% 10.4%

program sekolah 3.1% 3.0%

Brosur 11.9% 13.4%

papan informasi 27.7% 9.0%

program radio 2.4% 3.0%

pelatihan petani 12.6% 9.0%

lokakarya guru 1.0% 0.0%

pengenalan TNBB 10.7% 11.9%

lokakarya tokoh agama 2.4% 1.5%

pentas kesenian bondres 3.3% 1.5%

Media yang paling mempengaruhi keputusan mengenai kebun energi bagi masyarakat umum adalah Pertemuan masyarakat, papan informasi,

pelatihan petani dan brosur. Sedangkan bagi petani dan pencari kayu bakar di dua desa sasaran utama adalah Pertemuan masyarakat, brosur,

pengenalan TNBB dan poster.

Page 89: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

87

Hasil Social Marketing (K, A, IC)

Kegiatan-kegiatan social marketing yang dilaksanakan selama menjalankan program kampanye pride di Bali Barat bertujuan untuk

meningkatkan pengetahuan, sikap dan komunikasi interpersonal khalayak sasaran di 9 desa, khususnya 2 desa sasaran utama. Dalam

melaksanakan kegiatan, manager kampanye bersama dengan tim kampanye dan lembaga mitra (Yayasan Seka) terlibat secara langsung bersama

dengan stakeholder kunci yaitu Balai Taman Nasional Bali Barat (BTNBB), Dinas Kehutanan, Sekolah, Pemerintah Desa, Desa Adat, Kelompok

tani dan masyarakat petani dan pencari kayu bakar. Kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan adalah Pertemuan masyarakat, Lokakarya pendidikan

guru SD, Interpretasi Lingkungan, Pentas Kesenian Bondres, Lokakarya Tokoh Agama, Pembuatan dan penyebaran brosur, poster, stiker, pin,

kaos, dan pembuatan kebun pembibitan sekolah.

Pengaruh Kampanye Pride pada Sasaran-Sasaran SMART – Pengetahuan untuk khalayak target petani dan pencari kayu bakar di

desa sumberklampok dan Melaya

Tabel 18 Perubahan dalam variabel-variabel pengetahuan antara survei-survei Pra dan Pasca Kampanye – Petani dan pencari kayu bakar di dua desa sasaran utama

Sasaran SMART Pertanyaan (Jawaban) Pra

Kampanye (N=52)

Pasca Kampanye

(N=74)

Perubahan (pp)

Signifikansi Chi-Square

(X2)

Capaian Sasaran SMART

Pada Juni 2010, pengetahuan petani dan pencari kayu bakar di 2 desa sasaran (Sumberklampok dan Melaya) tentang akibat pengambilan kayu bakar terhadap fungsi hutan TNBB meningkat sebesar 20% dari 73% menjadi 93%.

Q.72: Menurut Anda, apakah akibat dari pengambilan kayu bakar untuk hutan TNBB? (jawaban hanya 1) Respon: Udara semakin panas, tempat tinggal jalak bali tidak ada lagi, mempengaruhi ketersediaan air bersih, hutan gundul, hutan rusak, banjir, erosi, longsor Catatan: Sasaran SMART diambil dari jawaban yang benar

73% 80% +7 pp <50% 35%

Page 90: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

88

Pada Juni 2010, Pengetahuan petani dan pencari kayu bakar di 2 desa sasaran (Sumberklampok dan Melaya) tentang batas-batas kawasan TNBB yang benar meningkat sebesar 30% dari awalnya 11% menjadi 41%.

Q.68-71: Sebutkan batas-batas kawasan TNBB? (jika tidak tahu, tuliskan "tidak tahu") Respon: (yang benar) Utara: Gilimanuk, Pulau Menjangan, laut. Selatan: Gunung, hutan Timur: Pejarakan, hutan Barat: Gilimanuk, laut Catatan: Pertanyaan ini disajikan dalam bentuk pertanyaan terbuka untuk batas dari keempat arah mata angin. Perhitungan respon untuk capaian sasaran SMART ditentukan dari akumulasi jawaban yang benar kemudian dibagi 4 (sesuai dengan jumlah 4 arah mata angin yang telah ditentukan).

11% 28% +17 pp 95% 57%

Sumber: Data dalam Tabel 5.8 diambil dari wawancara-wawancara dengan petani dan pencari kayu bakar di dua desa sasaran utama yaitu Desa Sumberklampok dan Desa Melaya (N = 52 dalam pra kampanye; 74 dalam pasca kampanye). Uji Chi Squared dan capaian sasaran-sasaran SMART diuraikan dalam teks. Nilai-nilai yang ditunjukkan hanya untuk khalayak sasaran yang diidentifikasi dalam sasaran SMART.

Capaian sasaran SMART untuk pengetahuan Petani dan pencari kayu bakar di dua desa sasaran utama hanya mengalami kenaikan sebesar 35%

untuk pengetahuan tentang akibat pengambilan kayu bakar terhadap fungsi hutan TNBB dan 57% mengenai batas-batas kawasan TNBB yang

benar. Rendahnya capaian SMART ini diduga karena media kampanye yang digunakan belum begitu dipahami oleh khalayak sasaran. Sebagai

contoh poster dan brosur yang didistribusikan meskipun telah sampai ke tangan khalayak dan telah didiskusikan pada berbagai kesempatan, baik

melalui pertemuan masyarakat maupun pertemuan kelompok, namun masih sulit dipahami. Kesulitan terletak pada pemahaman bahasa yang

digunakan dalam poster maupun brosur masih terlalu tinggi.

Page 91: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

89

Dari hasil wawancara dengan beberapa khalayak yang dilakukan oleh tim kampanye pada saat monitoring di warung dan toko yang ditempeli

poster dan brosur, didapatkan keterangan yang hampir seragam bahwa mereka tidak tertarik untuk membaca tulisan yang ada di brosur dan

poster. Kalimatnya terlalu banyak, hurufnya kecil dan bahasanya terlalu tinggi. Mereka lebih tertarik melihat gambar yang ada di poster.

Selain itu secara statistik, dapat dilihat juga bahwa variabel independen dalam hal pekerjaan sebagai petani dan pencari kayu bakar tidak

signifikan berbeda antara pra dan pasca kampanye (Chi Square under 90%). Oleh karena itu bisa jadi salah satu penyumbang sebab tidak

tercapai hasil adalah set data ini.

Pengaruh Kampanye Pride pada Sasaran-Sasaran SMART – Sikap dan Komunikasi Interpersonal untuk khalayak target petani dan

pencari kayu bakar di desa sumberklampok dan Melaya

Tabel 19 Perubahan dalam variabel-variabel Sikap dan Komunikasi Interpersonal antara survei-survei Pra dan Pasca Kampanye – Petani dan pencari kayu bakar di dua desa sasaran utama

Sasaran SMART Pertanyaan (Jawaban) Pra

Kampanye (N=52)

Pasca Kampanye

(N=74)

Perubahan (pp)

Signifikansi Chi-Square

(X2)

Capaian Sasaran SMART

Pada Juni 2010, sikap petani dan pencari kayu bakar di 2 desa sasaran (Sumberklampok dan Melaya) yang menyetujui bahwa mengambil kayu bakar terus menerus di hutan TNBB akan mengakibatkan kerusakan hutan meningkat sebesar 20% dari 56% menjadi 76%

Q.75: Pengambilan kayu bakar secara terus menerus di hutan TNBB tidak mengakibatkan kerusakan hutan Respon: Sangat tidak setuju, Tidak setuju

56% 64% +8 pp 90% 40%

Pada Juni 2010, sikap petani dan pencari kayu bakar di 2 desa sasaran (Sumberklampok dan Melaya) yang menyetujui bahwa TNBB perlu menegakkan aturan pengambilan kayu bakar meningkat 15% dari 56% menjadi 71%.

Q.79: TNBB perlu menegakkan aturan tentang larangan pengambilan kayu bakar Respon: Sangat setuju, setuju

56% 73% +17pp 90% 113%

Pada Juni 2010, sikap petani dan pencari kayu bakar di 2 desa sasaran

Q.86: Masyarakat berhenti mengambil kayu bakar dari

8% 4% -4 pp <50% -27%

Page 92: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

90

(Sumberklampok dan Melaya) yang mudah untuk berhenti mengambil kayu bakar dari TNBB meningkat menjadi 23% dari semula hanya 8%

hutan TNBB Respon: Mudah

Pada Juni 2010, sikap petani dan pencari kayu bakar di 2 desa sasaran (Sumberklampok dan Melaya) yang mendukung untuk mulai memikirkan alternatif sumber kayu bakar meningkat sebesar 20% dari 62% menjadi 82%

Q.80: Kita perlu memikirkan alternatif sumber kayu bakar masyarakat Respon: Sangat setuju, setuju

62% 85% +23 pp <50% 115%

Pada Juni 2010, petani dan pencari kayu bakar di 2 desa sasaran (Sumberklampok dan Melaya) mulai membicarakan dengan keluarga tentang fungsi TNBB, meningkat 20% dari 10% menjadi 30%

Q.89: Dalam 3 bulan terakhir, kepada siapa Anda membicarakan tentang fungsi Taman Nasional Bali Barat? (jawaban boleh lebih dari 1) Respon: Keluarga

10% 15% +5 pp <50% 25%

Sumber: Data dalam Tabel 5.8 diambil dari wawancara-wawancara dengan petani dan pencari kayu bakar di dua desa sasaran utama yaitu Desa Sumberklampok dan Desa Melaya (N = 52 dalam pra kampanye; 74 dalam pasca kampanye). Uji Chi Squared dan capaian sasaran-sasaran SMART diuraikan dalam teks. Nilai-nilai yang ditunjukkan hanya untuk khalayak sasaran yang diidentifikasi dalam sasaran SMART.

Dari ke-5 sasaran SMART, terdapat 3 sasaran yang masih belum mencapai target awal yang ditetapkan, yaitu:

1. Sikap setuju bahwa mengambil kayu bakar terus menerus di hutan TNBB akan mengakibatkan kerusakan hutan hanya tercapai 40%

2. Khalayak sasaran utama masih sulit untuk berhenti mengambil kayu bakar dari TNBB, capaian perubahannya -27% (Chi Square <50%)

3. Komunikasi interpersonal didalam keluarga mengenai fungsi penting TNBB hanya tercapai 25% (Chi Square <50%)

Masih belum tercapainya target sasaran SMART dari yang telah ditetapkan di awal diduga disebabkan oleh beberapa hal, yaitu:

1. Masih tingginya anggapan di kalangan petani dan pencari kayu bakar bahwa hutan merupakan milik bersama dan boleh dimanfaatkan

oleh siapapun termasuk oleh mereka. Selain itu anggapan tentang hutan yang tidak bisa habis meskipun ditebang setiap hari menjadikan

sikap dari petani dan pencari kayu bakarterhadap kerusakan hutan masih rendah.

Page 93: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

91

2. Masih sulitnya petani dan pencari kayu bakar untuk berhenti mengambil kayu bakar dari hutan TNBB disebabkan oleh kebiasaan yang

telah berjalan puluhan tahun dalam memanfaatkan hutan sebagai sumber kayu bakar. Mereka terbiasa mengambil tanpa menanam, tidak

dibutuhkan usaha keras untuk menanam dan merawat, cukup mengambil saja dari hutan. Hal ini dikuatkan oleh pernyataan salah satu

tokoh masyarakat di desa Sumberklampok, Moh. Jatim yang diwawancarai pada saat dilakukan monitoring. Belianu mengatakan:

―Pekerjaan mengambil kayu bakar dari hutan pada awalnya adalah terpaksa. Namun seiring dengan berjalannya waktu mereka menjadi

terbiasa. Karena semakin besar permintaan kayu bakar, tidak saja untuk kebutuhan sendiri, tetapi dijual kepada orang lain, maka lama

kelamaan mereka menjadi keenakan. Dan pada akhirnya menjadi semacam candu yang sulit untuk dihilangkan‖.

Selain itu, demplot kebun energi yang dibuat belum menghasilkan kayu bakar secara maksimal. Penyebabnya adalah faktor musim yang

membuat jadwal penanaman di demplot kebun energi mengalami kemunduran. Semula direncanakan pada Minggu IV Oktober 2009,

baru terlaksana pada Minggu I Januari 2010.

3. Komunikasi interpersonal didalam keluarga dalam membicarakan tentang fungsi hutan TNBB belum begitu menggembirakan. Meskipun

terjadi kenaikan tetapi tidak sesuai dengan target. Penyebabnya adalah tidak ada atau kurangnya waktu luang untuk berkumpul dan

berbincang-bincang diantara anggota keluarga. Dari observasi yang dilakukan menunjukkan bahwa rata-rata keluarga petani dan pencari

kayu bakar jarang melakukan komunikasi interpersonal dengan anggota keluarga karena selama seharian mereka sibuk dengan

kegiatannya masing-masing. Dari pagi sampai sore, petani dan pencari kayu bakar (laki-laki kepala rumah tangga) sibuk dengan

pekerjaan mencari kayu bakar, sehingga ketika malam lebih banyak digunakan untuk istirahat/tidur daripada berbincang-bincang dengan

keluarga. Perbincangan hanya dilakukan jika ada persoalan yang dianggap penting, seperti persoalan keuangan dan kebutuhan anak

(pendidikan, kesehatan).

Sementara itu dalam kampanye yang dilakukan belum ada kegiatan pemasaran yang dibangun secara terstruktur untuk mendorong

munculnya komunikasi interpersonal didalam keluarga, padahal dari hasil survey pra kampanye keluarga merupakan sumber informasi

yang dipercaya (56,6%) dan sangat dipercaya (29,4%). Demikian juga dengan hasil survey pasca kampanye terjadi peningkatan

kepercayaan kepada keluarga sebagai sumber informasi yaitu menjadi 69,9% dipercaya dan sangat dipercaya 24,6%. Dengan melihat

hasil tersebut, untuk tindak lanjut program kedepan perlu dibuat kegiatan pemasaran terstruktur untuk membangun komunikasi keluarga.

Namun demikian, harapan perubahan yang positif juga terlihat. Dari 5 sasaran SMART yang ditetapkan di awal untuk mengukur perubahan

sikap dan komunikasi interpersonal, 2 sasaran SMART terpenuhi melampaui target, yaitu:

1. Perlunya TNBB menetapkan aturan mengenai larangan pengambilan kayu bakar dengan capaian perubahan sebesar 113%

2. Terbangunnya dukungan untuk memulai memikirkan alternatif sumber bahan bakar selain kayu bakar dengan capaian 115%.

Page 94: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

92

Kedua dukungan konstituen ini memperlihatkan bahwa mulai muncul posisi sikap kelompok khalayak untuk mendapatkan sumber-sumber

pengganti kayu bakar serta melihat bahwa hutan TNBB selayaknya bukan sumber kayu bakar seperti yang selama ini terjadi. Penting bagi

lembaga untuk menindaklanjuti perubahan sikap ini, untuk mendapatkan perubahan perilaku yang bersifat lebih jangka panjang.

Munculnya perubahan tersebut kemungkinan berasal dari hasil kunjungan kerja kelompok tani Desa Sumberklampok dan Melaya ke Kelompok

Tani Desa Sumberkima yang difasilitasi oleh Manajer Kampanye. Kunjungan kerja tersebut dalam rangka untuk berbagi pengalaman tentang

pengembangan sumber energi alternatif pengganti kayu bakar yang berasal dari kotoran ternak, yaitu biogas dan telah terbukti mampu

menggantikan kayu bakar. Sebagai catatan bahwa kelompok tani Desa Sumberkima merupakan kelompok dampingan dari Yayasan Seka yang

sudah berjalan selama 3 tahun.

Hasil Penyingkiran Halangan (BR)

Sasaran SMART – Pengetahuan untuk khalayak target petani dan pencari kayu bakar di desa Sumberklampok dan Melaya

Tabel 20 Perubahan dalam variabel-variabel pengetahuan antara survei-survei Pra dan Pasca Kampanye – Petani dan pencari kayu bakar di dua desa sasaran utama

Sasaran SMART Pertanyaan (Jawaban) Pra

Kampanye (N=52)

Pasca Kampanye

(N=74)

Perubahan (pp)

Signifikansi Chi-Square

(X2)

Capaian Sasaran SMART

Pada Juni 2010, Pengetahuan petani dan pencari kayu bakar di 2 desa sasaran (Sumberklampok dan Melaya) tentang kebun energi dan menyadari potensi kebun energi meningkat sebesar 30% dari 17% menjadi 47%.

Q.74: Menurut anda, apa yang dimaksud dengan kebun energi? Respon: Kebun yang ditanami tanaman penghasil kayu bakar, tanaman pakan ternak, dengan hasil utama tanaman kayu bakar

17% 30% +13 pp 75% 43%

Dari sasaran SMART yang telah ditetapkan di awal mengenai pengetahuan tentang kebun energi dan menyadari potensi kebun energi, hanya tercapai sebesar

43%. Masih belum tercapainya target sasaran SMART ini diduga disebabkan oleh Proses penjangkauan yang dilakukan khususnya di Desa Melaya

mengalami hambatan terkait dengan kurang harmonisnya hubungan antara masyarakat dengan TNBB yang berdampak pada keberadaan Manajer Kampanye

Page 95: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

93

di lokasi. Hal itu terjadi terkait dengan aturan pengambilan kayu bakar yang diperketat sehingga membuat masyarakat ketakutan dan curiga dengan kehadiran

Manajer kampanye di Desa Melaya.

Strategi yang dilaksanakan adalah melalui pendekatan kepada tokoh masyarakat dan tokoh adat untuk bisa masuk ke komunitas petani dan pencari kayu

bakar. Pada akhirnya proses pendekatan berhasil dilakukan, namun dalam menyampaikan pesan kampanye terkait dengan kayu bakar tidak bisa dilakukan

seperti di desa lainnya yaitu dengan mendistribusikan (membagikan dan menempel) poster, brosur dan buklet kebun energi, melainkan melalui dunia seni

Bondres.

Sasaran SMART – Sikap dan Komunikasi Interpersonal untuk khalayak target petani dan pencari kayu bakar di desa Sumberklampok

dan Melaya

Tabel 21 Perubahan dalam variabel-variabel Sikap dan Komunikasi Interpersonal antara survei-survei Pra dan Pasca Kampanye – Petani dan pencari kayu bakar di dua desa sasaran utama

Sasaran SMART Pertanyaan (Jawaban) Pra

Kampanye (N=52)

Pasca Kampanye

(N=74)

Perubahan (pp)

Signifikansi Chi-Square

(X2)

Capaian Sasaran SMART

Pada Juni 2010, sikap petani dan pencari kayu bakar di 2 desa sasaran (Sumberklampok dan Melaya) yang menyatakan mudah untuk memanfaatkan pekarangan untuk ditanami tanaman kayu bakar, pakan ternak dan tanaman pangan meningkat 20% dari 36% menjadi 56%

Q.85: Memanfaatkan pekarangan untuk ditanami tanaman kayu bakar, tanaman pakan dan tanaman pangan Respon: Mudah

36% 32% -4 pp <50% -20%

Pada Juni 2010, sikap petani dan pencari kayu bakar di 2 desa sasaran (Sumberklampok dan Melaya) yang menyatakan bisa untuk mengajak tetangga untuk menanami tanaman kayu bakar, meningkat menjadi 42% dari semula 27%

Q.88: Mengajak tetangga untuk tidak lagi mencari kayu bakar di TNBB Respon: Mudah

27% 43% +16 pp 99% 107%

Pada Juni 2010, sikap petani dan pencari kayu bakar di 2 desa sasaran

Q.80: Kita perlu memikirkan alternatif sumber kayu

62% 85% +23 pp <50% 115%

Page 96: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

94

(Sumberklampok dan Melaya) yang mendukung untuk mulai memikirkan alternatif sumber kayu bakar meningkat sebesar 20% dari 62% menjadi 82%

bakar masyarakat Respon: Sangat setuju, setuju

Pada Juni 2010, petani dan pencari kayu bakar di di 9 desa sasaran (Sumberklampok dan Melaya) mulai mendiskusikan dengan keluarga tentang pemanfaatan kebun yang terlantar sebagai alternatif lokasi sumber kayu bakar meningkat 25% dari 21% menjadi 46%

Q.97: Dalam 3 bulan ini, kepada siapa anda berbicara tentang pemanfaatan pekarangan? (jawaban boleh lebih dari 1) Respon: Keluarga

21% 22% +1 pp 50% 4%

Dari ke-5 sasaran SMART, terdapat 2 sasaran yang masih belum mencapai target awal yang ditetapkan, yaitu:

1. Sikap menyatakan mudah untuk memanfaatkan pekarangan untuk ditanami tanaman kayu bakar, pakan ternak dan tanaman pangan

hanya tercapai -20%

2. Khalayak sasaran utama mulai mendiskusikan dengan keluarga tentang pemanfaatan kebun yang terlantar sebagai alternatif lokasi

sumber kayu bakar hanya tercapai 4%

Masih belum tercapainya target sasaran SMART dari yang telah ditetapkan di awal diduga disebabkan oleh beberapa hal, yaitu:

Komunikasi interpersonal didalam keluarga dalam membicarakan tentang pemanfaatan kebun yang terlantar sebagai alternatif lokasi sumber

kayu bakar belum begitu menggembirakan. Meskipun terjadi kenaikan tetapi tidak sesuai dengan target. Penyebabnya adalah tidak ada atau

kurangnya waktu luang untuk berkumpul dan berbincang-bincang diantara anggota keluarga. Dari observasi yang dilakukan menunjukkan

bahwa rata-rata keluarga petani dan pencari kayu bakar jarang melakukan komunikasi interpersonal dengan anggota keluarga karena selama

seharian mereka sibuk dengan kegiatannya masing-masing. Dari pagi sampai sore, petani dan pencari kayu bakar (laki-laki kepala rumah tangga)

sibuk dengan pekerjaan mencari kayu bakar, sehingga ketika malam lebih banyak digunakan untuk istirahat/tidur daripada berbincang-bincang

dengan keluarga. Perbincangan hanya dilakukan jika ada persoalan yang dianggap penting, seperti persoalan keuangan dan kebutuhan anak

(pendidikan, kesehatan).

Peningkatan Komunikasi interpersonal justru terjadi pada tetangga dan kelompok tani dalam membicarakan tentang pemanfaatan kebun terlantar

sebagai alternatif lokasi sumber kayu bakar. Terjadi peningkatan 5,7% untuk pembicaraan di kelompok tani dan sebesar 4.5% untuk

pembicaraan dengan tetangga. Hal ini dibuktikan pada saat monitoring kebun energi, bahwa adopsi kebun energi terjadi karena adanya

komunikasi interpersonal dengan tetangga dan melalui pertemuan kelompok tani.

Page 97: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

95

Hasil Perubahan Perilaku (BC)

Pengaruh Kampanye Pride pada Sasaran-Sasaran SMART – Perilaku untuk khalayak target petani dan pencari kayu bakar di desa

sumberklampok dan Melaya

Tabel 22 Perubahan dalam variabel-variabel Perilaku antara survei-survei Pra dan Pasca Kampanye – Petani dan pencari kayu bakar di dua desa sasaran utama

Sasaran SMART Pertanyaan (Jawaban) Pra

Kampanye (N=52)

Pasca Kampanye

(N=74)

Perubahan (pp)

Signifikansi Chi-Square

(X2)

Capaian Sasaran SMART

Pada Juni 2010, petani dan pencari kayu bakar di 2 desa sasaran (Sumberklampok dan Melaya) telah membuat kebun energi di kebun mereka meningkat dari semula 0% menjadi 25%

Q.66: Dalam 3 bulan terakhir, saya telah membuat kebun energi tetapi masih mencari kayu bakar dari TNBB

0% 5% +5 pp 75% 20%

Pada Juni 2010, petani dan pencari kayu bakar di 2 desa sasaran (Sumberklampok dan Melaya) telah mulai mengambil kayu bakar dari kebun energi mereka meningkat dari semula 0% menjadi 25%

Q.65: Selama 3 bulan terakhir, saya telah beberapa kali mencari kayu di luar hutan TNBB, tetapi tidak setiap hari

0% 10% +10 pp 75% 40%

Sumber: Data dalam Tabel 22 diambil dari wawancara-wawancara dengan petani dan pencari kayu bakar di dua desa sasaran utama yaitu Desa Sumberklampok dan Desa Melaya (N = 52 dalam pra kampanye; 74 dalam pasca kampanye). Uji Chi Squared dan capaian sasaran-sasaran SMART diuraikan dalam teks. Nilai-nilai yang ditunjukkan hanya untuk khalayak sasaran yang diidentifikasi dalam sasaran SMART.

Capaian Perubahan Perilaku (BC)

Dari 2 sasaran SMART, capaian perubahan perilaku dari petani dan pencari kayu bakar yang telah membuat kebun energi sebesar 20%

sedangkan yang telah mulai mengambil kayu bakar dari kebun energi mengalami peningkatan sebesar 40%. Kedua capaian ini masih dibawah

target yang telah ditentukan di awal. Namun demikian dari hasil pemantauan di lapangan didapatkan data pertambahan jumlah petani dan

pencari kayu bakar yang telah membuat kebun energi, yaitu dari yang semula ditargetkan 40 orang (mengelola 40 demplot) menjadi 62 orang

(mengelola 57 demplot). Perbedaan hasil antara survey pasca dengan hasil pemantauan secara langsung ke lokasi demplot adalah tidak semua

Page 98: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

96

responden yang membuat demplot kebun energi diwawancarai. Hal ini dikarenakan metode survey yang digunakan adalah metode random/acak,

sehingga peluang pengelola demplot kebun energi untuk diwawancarai sama besar dengan masyarakat umum.

Hasil lainnya hingga Maret 2010, beberapa hasil yang telah dicapai antara lain:

1. Sikap Pihak TNBB mulai melunak

Dari hasil pendekatan yang dilakukan dengan Kepala Seksi Wilayah I Jembrana TNBB, yaitu Catur Marbawa, khususnya mengenai

strategi pendekatan kepada masyarakat di Desa Melaya (termasuk Dusun Klatakan), beliau setuju dengan cara-cara yang akan diterapkan

oleh Yayasan Seka, misalnya dengan menyebarkan brosur, poster dan buklet melalui pertemuan kelompok secara rutin serta membuat

demplot kebun energi. Pendekatan yang dilakukan terhadap Kepala Seksi adalah menjelaskan tentang strategi BR, yaitu membuat

demplot kebun energi untuk mengurangi tekanan pengambilan kayu bakar di dalam kawasan hutan TNBB. Strategi tersebut berhasil

mempengaruhi sikap Kepala Seksi yang selama ini sangat ―keras‖.

2. Munculnya kelompok baru pemanfaat kayu bakar

Selain pendekatan dengan TNBB, tim Kerja Kampanye juga secara intensif melakukan pengembangan informasi terhadap kelompok-

kelompok yang memanfaatkan kayu bakar. Ada 2 kelompok tani yang telah diidentifikasi, yaitu (1) Kelompok Tani ―Sumber Sri Rejeki‖

yang beranggotakan 15 orang laki-laki, dan (2) Kelompok Wanita Tani ―Sekaha Demen Sekar Sari‖ beranggotakan 20 orang perempuan.

Kedua kelompok ini domisilinya di Dusun Pangkung Tanah Kauh, Desa Melaya. Aktivitas sehari-harinya adalah mengolah gula merah

dan gula semut dari pohon kelapa. Dalam Pproses pembuatan gula, semua anggota (100%) menggunakan kayu bakar yang diperoleh dari

dalam kawasan TNBB. Pertemuan dengan Yayasan Seka telah dilakukan sebanyak 2 kali yang menghasilkan kesepakatan untuk

melakukan ujicoba pembuatan demplot kebun energi.

Selanjutnya, kegiatan perubahan perilaku yang terjadi terkait dengan penyingkiran halangan adalah replikasi kebun energi yang dilakukan oleh

petani dan pencari kayu bakar di Desa Sumberklampok dan Sumberkima. Dari 20 demplot kebun energi yang telah dibuat, kini telah bertambah

menjadi 57 kebun energi. Terjadi pertambahan jumlah kebun

energi sebanyak 37, dimana 14 kebun energi di Desa

Sumberklampok dan 23 kebun energi di Desa Sumberkima.

Terjadinya adopsi kebun energi ini tidak terlepas dari peran para

pengelola demplot yang secara aktif menginformasikan kepada

teman dan tetangga (komunikasi interpersonal) tentang manfaat

kebun energi. Awalnya tidak ada yang percaya, tetapi ketika

kebun energi mulai menghasilkan dan terbukti, maka mulai

terjadi adopsi. Para pengelola demplot di Desa Sumberklampok

telah berperan dalam pengembangan kebun energi tanpa campur

tangan dari manager kampanye. Sedangkan pengembangan kebun Foto 8 Demplot kebun energi sistem lorong milik Bapak Saleh di Desa Sumberklampok

Page 99: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

97

energi di Desa Sumberkima terjadi karena sebelumnya para petani dan pencari kayu bakar telah menerapkan sistem kebun energi secara alami

dengan nama kebun terpadu. Media yang digunakan dalam mendorong adopsi kebun energi di Sumberkima adalah pertemuan kelompok yang

melibatkan petani dan pencari kayu bakar di desa sumberklampok, sehingga transformasi berjalan dengan baik.

Pengurangan Ancaman dan Hasil Konservasi (TR dan CR)

Pengurangan ancaman:

Membuat 20 plot (masing-masing plot seluas 0.5 hektar) Kebun Energi di 2 desa

target (Sumberklampok dan Melaya)

Dari hasil monitoring di lapangan terkait dengan pengurangan ancaman, telah dibuat

20 demplot kebun energi di dua desa, yaitu Sumberklampok dan Melaya. Untuk

Sumberklampok penanaman demplot kebun energi dilakukan pada Januari 2010,

sedangkan di Melaya baru dilakukan pada bulan April 2010. Keterlambatan di

Sumberklampok disebabkan oleh faktor musim. Semula direncanakan penanaman

akan dilakukan pada bulan Oktober 2009, tetapi karena musim hujan belum turun

akhirnya baru terlaksana pada bulan Januari 2010. Sedangkan di Melaya penanaman

demplot kebun energi sangat terlambat dari yang direncanakan, yaitu Oktober 2009

dan baru terlaksana pada bulan April 2010. Penyebabnya adalah perlunya pendekatan

yang intensif dan hati-hati terhadap petani dan pencari kayu bakar yang ada di Desa

Melaya karena selama ini hubungan dengan TNBB kurang harmonis. Masih adanya

anggapan bahwa LSM merupakan

kepanjangan tangan dari TNBB

membuat proses pendekatan

berjalan lambat. Namun demikian

berkat kerja keras tim kerja

kampanye, maka penanaman

demplot kebun energi akhirnya

terealisasi.

Foto 9 Demplot kebun energi di Sumberkima (insert skema demplot)

Page 100: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

98

Demplot yang dibuat tidak seperti yang disosialisasikan pertama kali yaitu sistem tiga strata. Pengelola demplot menggunakan sistem lorong

seperti yang telah disepakati dalam pelatihan petani pada bulan Nopember 2009 di Balai Desa Sumberklampok. Mereka lebih memilih sistem

lorong dengan alasan telah berpengalaman dalam menerapkan sistem lorong dan telah terbukti dan teruji. Sistem lorong terutama berguna pada

saat musim hujan yang sering terjadi banjir. Dengan sistem lorong mampu terhindar dari banjir, sehingga tingkat keberhasilannya akan tinggi.

Disamping itu dari sisi jumlah tanaman kayu bakar yang ditanam lebih banyak sehingga hasil kayu bakar akan lebih banyak dan akan mampu

memenuhi kebutuhan kayu bakar rumah tangga.

Dengan sistem tiga strata hanya 540 tanaman utama sengon, tetapi dengan sistem lorong dapat ditanam sebanyak 950 tanaman sengon. Jumlah

tanaman sengon yang dibantu hanya 450 per demplot (0,5 hektar) dan para pengelola demplot bersedia untuk swadaya pengadaan bibit tanaman

sengon secara mandiri sebanyak 410 tanaman.

Dari 20 demplot kebun energi, 60% berhasil dengan indikator tanaman yang ada tumbuh dengan baik, dirawat dan telah menghasilkan tanaman

untuk pakan ternak, tanaman pertanian. Untuk hasil kayu bakar belum maksimal, namun sudah mulai dilakukan pemanenan terhadap tanaman

gamal pada saat dilakukan pemangkasan. Bahkan 37 KK petani dan pencari kayu bakar di Sumberklampok dan Sumberkima telah mengadopsi

kebun energi di kebun mereka masing-masing. Data ini didapatkan pada saat dilakukan monitoring oleh tim kerja kampanye dengan melakukan

FGD di Desa Sumberkima pada tanggal 12 Juli 2010 dan di Desa Melaya pada tanggal 13 Juli 2010.

Hasil Konservasi/Tujuan Keanekaragaman Hayati (CR):

Menyelamatkan hutan hujan dataran rendah yang menjadi habitat Jalak Bali dari tekanan pengambilan kayu bakar oleh masyarakat sekitar

kawasan TNBB dari 147 orang pada Juli 2009 menjadi 107 orang pada Juni 2010.

Dari hasil monitoring di lapangan terkait hasil konservasi untuk pengambilan kayu bakar di hutan yang menjadi habitat Jalak Bali, diketahui

bahwa terjadi penurunan pengambilan kayu bakar oleh 47 petani dan pencari kayu bakar di Desa Sumberklampok dan Sumberkima. Hal ini

diketahui dari hasil FGD pada saat monitoring di lapangan pada tanggal 12 Juli 2010 di Desa Sumberkima, dimana dari informasi yang

diungkapkan oleh peserta FGD menyatakan bahwa sebanyak 40 petani dan pencari kayu bakar telah memanfaatkan kebun energi sebagai sumber

kayu bakar dan tidak lagi mencari kayu bakar di hutan TNBB (20 orang dari Desa Sumberklampok dan 20 orang dari Desa Sumberkima). Untuk

Desa Melaya masih belum terjadi perubahan perilaku dalam mengambil kayu bakar. Mereka masih mengambil kayu bakar dari hutan TNBB

karena kebun energi yang ditanam belum menghasilkan.

Page 101: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

99

Foto 10 (a) FGD monitoring di Sumberkima, (b) kayu bakar hasil kebun energi

(a) (b)

Page 102: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

100

F. ANALISA KRITIKAL

Analisa Kritikal memberikan kesempatan untuk melihat hal-hal yang telah berjalan dengan baik pada saat tahap-tahap perencanaan dan

pelaksanaan kampanye dan di bagian mana perbaikan-perbaikan dapat dilakukan. Bab ini dirancang untuk kebutuhan lembaga yang

telah bergerak ke tahap ―tindak lanjut‖ proyek, namun juga dapat dimanfaatkan untuk berbagi pengalaman dan pembelajaran berharga

dengan manajer-manajer kampanye lain yang kemungkinan mengerjakan tema yang sama.

Tinjauan Kritikal

Tinjauan Kritikal ini merefleksikan hal-hal yang telah berjalan dengan baik dan hal-hal yang mungkin dilakukan lebih baik. Bab ini diharapkan

akan menjadi sumber yang berharga untuk Manajer-Manajer Kampanye lain yang menjalankan kampanye dengan tema yang sama, serta

lembaga saya sendiri saat kami bergerak maju dengan menggunakan proses Pride untuk mengatasi isu-isu lain, termasuk pengelolaan

bersama yang melibatkan masyarakat yang hidup di sekitar kawasan Taman Nasional Bali Barat (TNBB). Bab ini akan meninjau: (i) proses

perencanaan dan (ii) proses pelaksanaan dengan membingkainya dalam 3K (3C) Rare. Bab ini juga akan melihat beberapa media yang

digunakan untuk menyampaikan pesan, menyoroti media-media yang efektif dan yang tidak efektif, serta pelaksanaan strategi penyingkiran

halangan.

Tinjauan terhadap Proses Perencanaan Proyek

Workshop Stakeholder

Proses Perencanaan Proyek dimulai dengan mengadakan Workshop Stakeholder yang mengambil tema ―Melestarikan Sumberdaya Alam Bali

Barat‖ pada tanggal 5 Pebruari 2009 di Balai Desa Sumberklampok. Sebanyak 41 orang dari 13 stakeholder yang mempunyai kepentingan

terhadap kawasan hutan Bali Barat ikut berpartisipasi. Mereka berasal dari Lembaga Mitra (Yayasan Seka), Taman Nasional Bali Barat

(TNBB), Dinas Kehutanan dan Perkebunan (Dishutbun), Dinas Pertanian dan Peternakan (Distanak), Dinas Pendidikan Nasional (Diknas),

Pemerintah Kecamatan, Pemerintah Desa, Desa Adat, Sekaha Tani Jembrana (STJ), Sekaha Tani Buleleng (STB), Tokoh Masyarakat, Guru dan

Kelompok Tani yang beranggotakan petani dan pencari kayu bakar.

Tantangan yang dihadapai selama mempersiapkan Workshop Stakeholder adalah mengidentifikasi dan memetakan stakeholder yang akan

diundang. Hal ini perlu dilakukan untuk mendapatkan gambaran yang komprehensif dari berbagai stakeholder yang ada di kawasan Bali Barat

Page 103: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

101

serta kepentingan yang mereka bawa ketika diundang dalam pertemuan. Dari hasil pemetaan stakeholder didapatkan beberapa pola hubungan

yang terjadi diantara stakeholder selama ini, yaitu (1) hubungan yang kurang harmonis (TNBB, Dishutbun, petani dan pencari kayu bakar), (2)

jarang berhubungan (Distanak dengan kelompok tani, STJ dan STB), (3) tidak pernah berhubungan (TNBB dengan Distanak dan kelompok

tani), dan (4) sering berhubungan (TNBB, Yayasan SEKA, STJ dan STB).

Setelah semua stakeholder yang akan diundang sudah terpetakan, maka strategi yang disusun

untuk meminimalisir munculnya permasalahan khususnya akibat dari hubungan yang kurang

harmonis adalah dengan melakukan pendekatan kepada masing-masing pihak untuk

menjelaskan maksud dan tujuan dari kegiatan yang akan dilakukan serta meminta partisipasi

mereka untuk hadir dan berkontribusi dalam pertemuan. Khusus untuk petani dan pencari

kayu bakar pendekatan dilakukan melalui kelompok tani dan kunjungan informal ke tokoh

petani dan pencari kayu bakar untuk mendapatkan dukungan dari kegiatan yang akan

dilakukan serta menjelaskan bahwa workshop stakeholder bukan sebagai ajang untuk saling

menghakimi atau mencari kesalahan salah satu pihak, tetapi sebagai media bersama dari

semua pihak untuk mengidentifikasi dan menganalisa masalah/ancaman serta mencoba untuk

mencari solusi yang tepat untuk menyelesaikan masalah.

Hasil dari penerapan strategi melalui pendekatan kepada berbagai pihak ternyata membuahkan

hasil positif. Pada saat pelaksanaan workshop stakeholder, sepanjang sesi sama sekali tidak

muncul konflik dan hampir seluruhnya positif. Proses yang dibangun Manajer kampanye

berusaha keras untuk menjadi fasilitator yang netral dan tidak bersikap menghakimi.

Pertemuan ini akhirnya menghasilkan model konsep awal yang disepakati bersama oleh

peserta pertemuan. Bahkan Kepala Desa Sumberklampok, Putu Artana berkomentar positif terhadap pertemuan ini dan sangat mendukung

dengan program yang akan dilaksanakan oleh manajer kampanye. Beliau memberikan sambutan dan pembukaan acara workshop stakeholder

“Selama delapan tahun saya menjadi Kepala Desa, baru kali ini saya merasa dihargai oleh Taman Nasional Bali Barat dengan mendiskusikan

permasalahan di kawasan TNBB yang menyangkut masyarakat Saya”.

Workshop stakeholder menghasilkan Model konsep awal untuk kawasan TNBB yang terdiri dari 2 sasaran konservasi, yaitu hutan hujan dataran

rendah dan populasi Jalak Bali. Model konsep hasil dari workshop Stakeholder dimasukkan ke perangkat lunak Miradi3 yang digunakan untuk

mengembangkan dan memasukkan model ke dalam tatanama standar menggunakan klasifikasi ancaman yang dikembangkan oleh IUCN.

3 Miradi dikembangkan untuk membantu praktisi konservasi dalam proses pengelolaan adaptif yang diringkas dalam standar terbuka untuk praktik konservasi yang

dikembangkan oleh Conservation Measures Partnership’s (www.miradi.org).

Foto 11 Workshop Stakeholder Bali Barat

Page 104: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

102

Hasil pemeringkatan ancaman menunjukkan bahwa pengambilan kayu bakar dari sisi lingkup (area) adalah sangat tinggi, dimana ancaman

kemungkinan besar akan menyebar ke seluruh atau sebagian besar lokasi. Dari sisi tingkat kerusakan sangat tinggi dimana ancaman

kemungkinan besar menghancurkan atau menghilangkan sasaran konservasi pada beberapa bagian di lokasi, Untuk faktor ketakberbalikan

adalah sedang, dimana akibat ancaman langsung dapat dibalikkan dengan komitmen sumber daya yang layak (misalnya membuat kebun energi

sebagai sumber kayu bakar).

Hal tersebut dibuktikan dengan hasil survey pra kampanye dimana setidaknya terdapat 147 petani dan pencari kayu bakar di 9 desa yang

mengambil kayu bakar dari hutan TNBB. Bukti penguat lainnya adalah hasil dari wawancara dengan petani dan pencari kayu bakar didapatkan

informasi dalam sehari rata-rata melakukan pengambilan kayu bakar sebanyak 3 kali, dan dalam sekali pengambilan volume kayu bakar sebesar

0,75 m3. Sehingga dalam sehari tingkat kerusakan hutan akibat pengambilan kayu bakar diperkirakan sebesar 330,75 m

3 (147 orang x 3 kali

pengambilan x 0,75 m3). Lokasi pengambilan kayu bakar tersebar di seluruh lokasi hutan sehingga dari sisi tingkat kerusakan sangat tinggi.

Pengambilan kayu bakar dilakukan secara sistematis. Mereka menebang pohon, kemudian dibiarkan mengering, dan setelah kering baru

dipotong kecil-kecil menjadi kayu bakar. Alat yang mereka gunakan adalah gergaji tangan dan kapak. Sedangkan alat transportasi untuk

pengangkutan kayu bakar dari hutan ke rumah adalah sepeda motor dan sepeda gayung yang telah dimodifikasi sehingga mampu memuat cukup

banyak kayu bakar.

Foto 12 Proses eksekusi pohon menjadi kayu bakar

Setelah melakukan analisis peringkat ancaman formal akhirnya diputuskan untuk memusatkan diri kepada pengambilan kayu bakar sebagai

ancaman dengan peringkat tertinggi untuk hutan hujan dataran rendah yang menjadi habitat Jalak Bali.

Page 105: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

103

Rantai Faktor dan Penelitian Formatif

Dari Rantai Faktor berhasil diidentifikasi Khalayak yang berada di balik ancaman utama dan faktor pendukungnya yang harus ditangani untuk

mengurangi ancaman dan meningkatkan kondisi sasaran. Mereka adalah petani dan pencari kayu bakar, dan faktor yang memberikan kontribusi

terhadap munculnya ancaman adalah penggunaan kayu bakar untuk kebutuhan rumah tangga.

Tantangan, strategi dan faktor kunci kesuksesan yang dicapai pada saat menguji dan menyempurnakan rantai faktor diuraikan sebagai berikut:

1. Wawancara individual dengan petani dan pencari kayu bakar

Wawancara dengan 5 orang petani dan pencari kayu bakar dilakukan secara terpisah (satu per satu). Dari rantai faktor yang telah dibuat

bersama saat workshop stakeholder, mereka setuju dengan rangkaian faktor pendukung. Kesulitan yang dihadapi adalah mendapatkan

informasi yang jujur dan terbuka untuk informasi lokasi pengambilan kayu bakar. Pada umumnya mereka enggan untuk memberikan

jawaban terhadap pertanyaan yang sensitif seputar aktivitas mereka di hutan. Namun mereka mengakui bahwa kayu bakar diambil dari

hutan (tanpa menyebutkan status hutan; apakah milik Dishutbun atau TNBB). Strategi yang digunakan untuk memastikan bahwa mereka

mencari kayu bakar di hutan TNBB adalah dengan menanyakan jenis kayu yang diambil untuk kayu bakar. Jenis kayu yang diambil

untuk kayu bakar adalah dari pohon Tanglok dan Walikukun. Kedua jenis pohon ini hanya ada di dalam kawasan hutan TNBB.

2. Diskusi Terfokus dengan kelompok tani

Data yang diperoleh dari pertemuan dengan kelompok tani di desa sumberklampok dan Melaya lebih terbuka, khususnya mengenai

lokasi pengambilan kayu bakar, yaitu di hutan TNBB. Keterbukaan jawaban tersebut diduga karena strategi yang digunakan oleh manajer

kampanye adalah membangun keterbukaan dan menanamkan kepercayaan kepada kelompok bahwa proses yang sedang dilakukan adalah

dalam rangka mencari penyelesaian dari permasalahan yang ada di kawasan TNBB yang

menyangkut kehidupan mereka. Selain itu patut diduga bahwa keterbukaan jawaban dari peserta

diskusi karena mereka berkelompok dan jawaban yang diberikan adalah jawaban kolektif,

sehingga mereka merasa ’lebih aman’ ketika menjawab dengan jujur dan terbuka. Dalam diskusi

tersebut mereka juga setuju dengan rantai faktor yang diperlihatkan kembali.

Mengenai bagaimana mengurangi peran mereka dalam pengambilan kayu bakar di hutan TNBB,

mereka sangat berharap bahwa ada alternatif lokasi yang menjadi sumber kayu bakar dan mereka

merasa aman dan nyaman dalam mencari kayu bakar. Tawaran kebun energi cukup menarik bagi

mereka karena tidak saja menghasilkan kayu bakar, tetapi juga pakan ternak tersedia sepanjang

musim dan tanaman pertanian dapat diintegrasikan didalamnya. Jika kebun energi terwujud,

maka mereka menjamin tidak akan masuk hutan lagi. Foto 13 Wawancara dengan Kepala Seksi TNBB

Page 106: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

104

3. Diskusi dengan Kepala Seksi PTN II Wilayah Buleleng TNBB

Menurut Kepala Seksi PTN II Wilayah Buleleng TNBB, Joko Waluyo, S.Hut mengenai rantai faktor pengambilan kayu bakar sudah

tepat. Beliau menambahkan informasi bahwa aktivitas pengambilan kayu bakar merupakan ancaman yang serius terhadap kawasan hutan

TNBB khususnya yang menjadi habitat Jalak Bali. Sampai saat ini belum ada data valid berapa banyak kayu yang keluar dari hutan

TNBB akibat pengambilan kayu bakar oleh petani dan pencari kayu bakar karena belum ada penelitian yang spesifik tentang ancaman

pengambilan kayu bakar di dalam kawasan TNBB. Terhadap pengurangan ancaman, beliau juga setuju dengan rencana pembuatan

demplot kebun energi, namun yang perlu dipikirkan adalah sebelum demplot menghasilkan kayu bakar aktivitas pengambilan kayu bakar

di dalam hutan TNBB akan tetap berlangsung. Untuk mengatasi hal tersebut beliau berjanji akan melakukan 2 hal, yaitu (1)

meningkatkan pengawasan dengan mengintensifkan kegiatan patroli kawasan dan (2) melakukan penyuluhan dan pembinaan terhadap

masyarakat sekitar kawasan TNBB khususnya petani dan pencari kayu bakar.

4. Diskusi dengan Kepala RPH Sumberklampok Dishutbun Kabupaten Buleleng

Hasil wawancara dengan Kepala RPH Sumberklampok Dishutbun Kabupaten Buleleng, Drs. I Wayan Kawit menguatkan data yang

didapat oleh manajer kampanye tentang lokasi pengambilan kayu bakar oleh petani dan pencari kayu bakar. Menurut beliau, bahwa

kawasan hutan produksi yang berada dibawah kewenangan Dishutbun tidak ada jenis tanaman Tanglok dan Walikukun. Yang ada adalah

jenis tanaman Jati, Sonokeling, Kayu Putih dan Mahoni.

5. Wawancara dengan Ahli Pertanian Lahan Kering

Percakapan dengan seorang ahli pertanian khususnya lahan kering yang telah 10 tahun meneliti tentang pertanian lahan kering di

kawasan Bali Barat menyatakan bahwa pilihan model kebun energi yang mengintegrasikan antara tanaman penghasil kayu bakar, pakan

ternak dan tanaman pangan akan mampu memberikan hasil yang maksimal kepada petani dan pencari kayu bakar karena dalam satu

lahan/kebun dihasilkan berbagai produk tanaman yang berbeda dan saling melengkapi kebutuhan. Untuk tanaman kayu bakar bisa dipilih

jenis Sengon, Gamal, Lamtoro, Kaliandra dan Turi. Sedangkan tanaman pakan ternak adalah Rumput Gajah yang bisa dipanen dalam

waktu singkat, yaitu mulai umur 3 bulan. Sedangkan tanaman pertanian jenisnya disesuaikan dengan yang sudah dibudidayakan

masyarakat, yaitu jagung, kacang tanah dan cabai kecil. Jika kebun energi ini diterapkan dengan sungguh-sungguh, maka akan dapat

menekan/mengurangi pengambilan kayu bakar di hutan.

Pilihan Pengelolaan (BRAVO=Barrier Removal Assessment and Viability Overview )

BRAVO atau dalam Bahasa Indonesia Tinjauan menyeluruh viabilitas dan penilaian penyingkiran hambatan merupakan sebuah alat untuk

menilai kelayakan dan dampak potensial rencana proyek di kawasan TNBB. Pilihan pengelolaan didasarkan pada alasan masyarakat mengambil

kayu bakar di hutan adalah karena murah dan mudah didapat. Sumber kayu bakar berasal dalam kawasan TNBB yaitu di hutan hujan dataran

Page 107: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

105

rendah yang menjadi habitat Jalak Bali (Leucopsar rothschildi). Akses masyarakat ke hutan untuk mencari kayu bakar sangat terbuka lebar,

artinya bisa dijangkau dengan mudah dari berbagai penjuru. Ketersediaan alternatif lokasi sumber kayu bakar selain di kawasan TNBB sampai

saat ini masih belum ada.

Pilihan strategi untuk mengurangi ancaman pengambilan kayu bakar didasarkan pada kelayakan dan dampak. Sasarannya adalah memanfaatkan

kebun terlantar untuk dijadikan sebagai kebun energi. Dampak potensialnya sedang karena hasil dari kebun energi terutama kayu bakar baru

terlihat pada tahun ketiga. Demikian juga dengan kelayakan sedang karena kompetensinya rendah (dari segi pendanaan cukup besar). Namun

dari segi Kelayakan politik sangat tinggi karena pihak pemerintah desa akan berkurang bebannya terhadap penanganan kasus pengambilan kayu

bakar di hutan yang dilakukan oleh masyarakat.

Tantangan yang dihadapi dalam membuat perancangan BRAVO adalah langkah-langkah yang harus dilalui cukup rumit dengan tingkat

ketelitian yang cukup tinggi. Meskipun telah disediakan panduan dan template serta dibimbing oleh mentor, tetap saja BRAVO merupakan alat

yang tidak memudahkan tetapi menyulitkan. Kedepannya manajer kampanye tidak merekomendasikan untuk memakai BRAVO sebagai alat

untuk menilai kelayakan dan dampak potensial dari sebuah rencana proyek. Sebaiknya RARE mencoba untuk mencari cara yang lebih sederhana

dengan hasil yang sama dengan BRAVO.

Rantai Hasil

Lima sasaran awal untuk kampanye Pride di kawasan TNBB ditetapkan dari Rantai Hasil petani dan pencari kayu bakar yang menjadi khalayak

sasaran utama:

Meningkatkan kepedulian diantara petani dan pencari kayu bakar mengenai berbagai resiko yang diakibatkan oleh pengambilan kayu

bakar di hutan hujan dataran rendah TNBB

Petani dan pencari kayu bakar akan percaya bahwa pengambilan kayu bakar di hutan hujan dataran rendah TNBB memberikan

konsekuensi negatif

Petani dan pencari kayu bakar akan membahas isu yang berhubungan dengan pengambilan kayu bakar di hutan hujan dataran rendah

TNBB dan solusi yang mungkin dilakukan yaitu kebun energi

Petani dan pencari kayu bakar akan mengetahui bagaimana cara membuat kebun energi untuk menghasilkan kayu bakar

Petani dan pencari kayu bakar akan mengambil kayu bakar dari kebun energi.

Page 108: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

106

Survei Pra Kampanye

Survei pra kampanye dilaksanakan secara serentak pada tanggal 3 – 6 Mei 2009. Tujuannya adalah untuk mengukur tingkat pengetahuan, sikap,

perilaku dan praktek atau aktivitas masyarakat di 8 desa dan 1 kelurahan sebelum dilakukan Kampanye penyelamatan habitat Jalak Bali

(Leucopsar rothschildi) di kawasan Taman Nasional Bali Barat (TNBB). Survei Pra Kampanye sangat membantu dalam memahami lebih jauh

khalayak sasaran utama, bahwa suatu kampanye penjangkauan – difokuskan pada pengambilan kayu bakar — haruslah terarah.

Tantangan yang dihadapi sebelum, selama dan setelah survey pra kampanye adalah sebagai berikut:

1. Sebelum dilakukan survey

a. Penyusunan pertanyaan

Dalam menyusun pertanyaan digunakan alat bantu berupa software SurveyPro 3.0.4 Software ini sangat membantu Manajer

Kampanye dalam merancang dan menuliskan daftar pertanyaan, memasukkan data ke dalamnya, menganalisa data, dan melaporkan

hasil survei dengan benar dan efektif. Tantangan dalam membuat pertanyaan adalah membuat pertanyaan yang disesuaikan dengan

tahapan perubahan perilaku, mulai dari pengetahuan, sikan dan komunikasi interpersonal, penyingkiran hambatan, perubahan

perilaku, pengurangan ancaman dan hasil konservasi. Penyusunan ini harus hati-hati karena hasilnya akan digunakan sebagai dasar

dalam menentukan sasaran SMART dan capaian proyek. Strategi yang digunakan untuk meminimalisir kesalahan dalam membuat

pertanyaan adalah melakukan konsultasi dengan mentor selama proses penyusunan pertanyaan.

b. Pelatihan enumerator

Dalam pelatihan Enumerator tantangan yang dihadapi adalah memberikan pemahaman terhadap seluruh pertanyaan yang ada di

kuesioner kepada para enumerator yang memiliki latar belakang yang beragam. Mereka berasal dari kalangan guru, tokoh

masyarakat, tokoh petani dan Staf Yayasan Seka. Strategi yang dilakukan adalah dengan membahas setiap pertanyaan yang ada di

kuesioner serta memberikan penjelasan terhadap pertanyaan yang belum dipahami. Strategi lainnya adalah melakukan ujicoba

sebelum pelaksanaan survey dan manajer kampanye melakukan pemantauan terhadap proses ujicoba.

2. Selama melakukan survey

Tantangan yang dihadapi oleh enumerator selama melaksanakan survey adalah banyaknya pertanyaan yang diajukan kepada responden

sehingga perlu waktu yang lama untuk menyelesaikan 1 lembar kuesioner, yaitu berkisar antara 30 – 45 menit. Terdapat 42 pertanyaan

yang harus diajukan kepada responden yang terdiri dari pertanyaan terbuka dan tertutup. Tantangan lainnya adalah dalam mencari,

menjelaskan dan meminta waktu responden untuk bersedia diwawancarai. Sebagian dari responden menolak untuk diwawancarai dengan

4 Informasi tentang SurveyPro 3.0 dapat dilihat di www.apian.com

Page 109: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

107

alasan yang beragam, antara lain tidak punya waktu, takut ditangkap petugas, atau curiga dengan responden karena belum dikenal.

Namun semua tantangan tersebut bisa diatasi, meskipun resikonya adalah waktu pelaksanaan survey menjadi lebih lama dari yang

dijadwalkan, yaitu dari rencana 3 hari menjadi 5 hari. Strategi yang dilakukan manajer kampanye dalam menghadapi tantangan yang

dialami oleh enumerator adalah meminta untuk tetap menjaga semangat di lapangan karena resiko tersebut telah diperkirakan

sebelumnya (pada saat dilakukan pelatihan enumerator). Khusus untuk menyiasati kejenuhan maka manajer kampanye berinisiatif

mendampingi enumerator secara bergantian untuk memberikan semangat. Sedangkan untuk calon responden yang menolak dengan

berbagai alasan, manajer kampanye menyarankan untuk segera mencari calon responden lain yang mau untuk diwawancarai.

3. Setelah survey

Tantangan setelah survey adalah proses entry dan edit data. Sebelum entry data, terlebih dulu dilakukan pelatihan singkat tentang

software surveyPro kepada 4 orang tenaga entry. Mereka tertarik dengan software SurveyPro dan berniat untuk mengembangkannya

dalam bidang kerja masing-masing. Proses entry data berlangsung dengan cepat. Namun demikian hambatannya adalah pada saat

dilakukan pengecekan (edit) data oleh manajer kampanye. Meskipun tenaga entry data sudah dibekali dengan pelatihan singkat dan cara

memasukkan jawaban dan menuliskan jawaban, namun kesalahan tetap terjadi. Sebagai contoh pertanyaan terbuka, jawabannya tidak

dikelompokkan sesuai dengan kesamaan jawaban, sehingga manajer kampanye harus melakukan pengelompokan jawaban sendiri.

Revisi Model Konsep

Pemahaman yang lebih mendalam mengenai lokasi proyek, ancaman yang ada, dan khalayak

sasaran utama, digunakan untuk lebih dapat menyelami rencana kampanye Pride lebih dalam. Hal

ini termasuk merevisi model konsep untuk memasukkan faktor-faktor pendukung yang baru yang

muncul pada saat survei Pra Kampanye dan menentukan mitra yang tepat yang dapat membantu

menyingkirkan rintangan serta menentukan kegiatan-kegiatan yang akan dilakukan untuk dapat

mengubah perilaku khalayak sasaran.

Model konsep akhir yang telah direvisi adalah sebagai berikut:

Lingkup proyek tetap difokuskan pada Taman Nasional Bali Barat.

Target utama, hutan hujan dataran rendah (Habitat Jalak Bali), telah dipilih dari kedua target

awal yang telah di identifikasi pada model konseptual awal.

Ancaman langsung pada habitat Jalak Bali yang ditangani adalah Pengambilan kayu bakar oleh

petani dan pencari kayu bakar.

Foto 14 Presentasi Lokakarya BROP

Page 110: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

108

Faktor-faktor yang berkontribusi terdekat (termasuk ancaman tidak langsung) adalah: (1) kebutuhan kayu bakar untuk rumah tangga, dan (2)

kebutuhan kayu bakar untuk dijual.

Untuk membantu mencapai tujuan konservasi kawasan diperlukan mitra penyingkiran hambatan. Mitra utama adalah Rare yang akan mendanai

pembuatan demplot kebun energi setelah dilakukannya Lokakarya BROP pada tanggal 21 April 2009 di Bogor. Selain itu dukungan lainnya

berasal dari Lembaga Mitra, yaitu Yayasan Seka yang menyatakan komitmennya untuk berkontribusi dalam proses perencanaan, pelaksanaan,

monitoring dan evaluasi.

Sasaran SMART

Sasaran-sasaran pendahuluan yang telah dibuat kemudian dikembangkan menjadi sasaran-sasaran SMART. Menentukan sasaran SMART

adalah sebuah langkah yang benar-benar penting dalam merencanakan suatu kampanye untuk mengukur keberhasilan kampanye yang mengacu

kepada sasaran-sasaran ini. Sasaran SMART yang telah berhasil dibuat meliputi sasaran SMART untuk petani dan pencari kayu bakar di dua

desa target utama, yaitu Sumberklampok dan Melaya serta seluruh desa target (9 desa) untuk masyarakat umum. Selain itu juga ditentukan

sasaran keanekaragaman hayati dan sasaran pengurangan ancaman.

Tantangan yang dihadapi selama proses menentukan sasaran SMART adalah sebagai berikut:

1. Pemilihan pertanyaan yang ada di survey pra untuk dimasukkan sebagai indikator dari tahapan perubahan perilaku. Hal ini perlu kejelian

dan kehati-hatian dalam memilih pertanyaan yang sesuai dengan tahapan perubahann perilaku. Sebagai contoh untuk mengetahui

pengetahuan khalayak sasaran tentang akibat pengambilan kayu bakar terhadap fungsi hutan TNBB, maka pertanyaan yang digunakan

sebagai indikator untuk menentukan sasaran SMART adalah: ―Menurut Anda, apakah akibat dari pengambilan kayu bakar untuk hutan

TNBB?‖ (Q.76).

2. Penentuan capaian sasaran SMART

Dalam menentukan capaian sasaran SMART untuk tiap tahapan perubahan perilaku dibutuhkan kehati-hatian untuk menentukan

seberapa besar peningkatan yang ingin dicapai dalam proyek. Capaian yang terlalu ambisius akan berakibat pada tidak tercapainya

sasaran SMART. Demikian juga capaian yang terlalu rendah akan menjadi tidak realistis dan memperlihatkan ketidak percayaan diri dari

manajer kampanye.

Page 111: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

109

Bauran Pemasaran dan Pengembangan Pesan

Tantangan yang dihadapi selama proses membuat bauran pemasaran adalah merumuskan suatu strategi kampanye yang menyeluruh dari

keempat komponen Bauran pemasaran yaitu (1) Produk, (2) Harga, (3) Tempat, dan (4) Promosi. Strategi yang digunakan untuk mengatasi

tantangan tersebut adalah dengan menggunakan hasil riset formatif yang telah dilakukan dan dibantu anggota khalayak sasaran untuk membuat

keputusan-keputusan tentang keempat komponen dari bauran pemasaran tersebut.

Pengembangan pesan adalah suatu langkah yang sangat penting dalam proses pemasaran sosial yang akan dilaksanakan di Bali Barat. Sasaran-

sasaran SMART telah ditetapkan kemudian diterjemahkan kedalam suatu himpunan pesan yang efektif yang menjangkau khalayak sasaran

utama. Proses mengembangkan pesan bagi petani dan pencari kayu bakar di kawasan TNBB akan membantu memandu semua pesan yang

dirancang agar dapat mencapai sasaran kampanye. Strategi-strategi ini mencakup khalayak sasaran utama, tindakan yang diinginkan (dan

perilaku kompetisi), ganjaran dan dukungan.

Pesan-pesan dan format khusus lebih jelas didefinisikan dalam sebuah Ringkasan kreatif yang merupakan dokumen strategis yang berfungsi

sebagai panduan tim kreatif untuk menulis dan memproduksi materi-materi kampanye. Ringkasan kreatif menjelaskan isu-isu yang paling

penting yang harus dipertimbangkan dalam pengembangan materi-materi, termasuk suatu definisi dan deskripsi dari khalayak sasaran; daya tarik

atau manfaat rasional dan emosional yang harus ditekankan; dan gaya, pendekatan, atau nada yang diinginkan bagi materi-materi tersebut.

Ringkasan Kreatif ini telah dijelaskan pada Bab 2.

Tantangan yang dihadapi dalam proses pembuatan ringkasan kreatif adalah menterjemahkan unsur-unsur kreatif, pesan kampanye yang harus

tercakup dalam eksekusi kreatif menjadi materi dan media kampanye. Proses ini cukup berat karena sangat mempengaruhi hasil kampanye yang

terkait dengan media kampanye yang akan dibuat. Dibutuhkan kerjasama tim yang solid dengan latar belakang yang beragam dan saling

melengkapi. Tidak hanya kemampuan lisan dan tulisan tetapi kemampuan menterjemahkan menjadi sebuah bentuk gambar/lukisan menjadi

penting. Didalam tim terdapat anggota yang merupakan seniman lokal yang mempunyai kemampuan untuk melukis sehingga proses

menterjemahkan ringkasan kreatif dapat berjalan dengan baik.

Secara umum proses perencanaan berjalan lancar. Dalam konteks kampanye ini, prosesnya difasilitasi oleh lembaga mitra yang kuat, mitra

penyingkir halangan dan pendanaan, Tim Kerja Kampanye yang kompak dan bekerja secara penuh, dan seorang mentor yang memberikan

umpan balik secara cepat dan terinci.

Page 112: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

110

Tinjauan terhadap Proses Pelaksanaan Proyek

Kapasitas

Tahap pelaksanaan kegiatan kampanye pride di Bali Barat dimulai pada Bulan Juli 2009 dan berjalan hingga bulan Juli 2010. Tinjauan terhadap

proses pelaksanaan kampanye yang telah dilakukan berdasar 3K (3C) yang selama ini menjadi acuan Rare.

Manajer Kampanye

Sebelum bergabung dengan Program Pride, saya sudah bekerja sebagai guru tetap Yayasan di sebuah sekolah Menengah Kejuruan (SMK)

Perikanan ―Nurun Najah‖ Sumberkima, Buleleng dengan jabatan sebagai Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum selama 4 tahun. Selama saya

bekerja di SMK, mengajar beberapa mata pelajaran yaitu Biologi, IPA Terpadu dan Pengantar Konservasi. Selain sebagai guru, saya juga

bekerja di Yayasan Seka, sebuah NGO yang bergerak di pemberdayaan masyarakat petani yang tinggal di sekitar kawasan Konservasi, yaitu

Taman Nasional bali Barat. Selama itu saya dan lembaga saya tempat bekerja (sekolah dan Yayasan Seka) juga mengerjakan isu-isu

penjangkauan.

Saya tidak pernah mendapatkan dasar-dasar teori akademik di tentang segmentasi khalayak, desain materi, penetapan sasaran, dll. Secara pribadi

saya melihat dua fase universitas pertama sangat baik tetapi memerlukan kerja yang sangat, sangat keras. Hanya ada sedikit waktu untuk refleksi

dan terlalu banyak tugas, namun teori-teori yang diberikan telah berhasil membantu saya untuk menyelesaikan kampanye. Beberapa contoh:

1. Saya (bersama lembaga) telah membuat poster di masa lalu, tapi tidak pernah berpikir tentang segmentasi khalayak secara spesifik

atau pengujian pesan. Saya cenderung merancang poster sendiri, menunjukkannya kepada rekan-rekan di lembaga dan kemudian

mengirimkannya ke percetakan. Sekarang saya mengerti perlunya menguji dan telah melihat betapa pentingnya pengiriman pesan yang

efektif.

2. Saya pernah terlibat dalam pengumpulan dana sebelumnya, namun proposal yang saya buat tidak SMART, sehingga sering

dikembalikan dan ditolak. Dalam kampanye, saya mengikuti panduan, merancang proposal dan memahami strategi pengumpulan dana

ataupun dukungan lain yang tidak berbentuk dana. Saya berhasil mendapatkan dukungan dana dari Aliansi Petani Indonesia (API)

Region Bali untuk kegiatan lokakarya petani (Oktober 2009) dan pelatihan petani (Nopember 2009). Saya berhasil mendapatkan

kepercayaan dari Balai Taman Nasional Bali Barat untuk masuk dalam tim rencana review zonasi di TNBB pada bulan September 2009.

Saya juga (bersama lembaga) berhasil menjalin kerjasama dengan Forum Pengembangan Partisipasi Masyarakat (FPPM) pada bulan

April 2010 untuk mengembangkan radio komunitas bagi masyarakat umum di Kabupaten Jembrana, khususnya petani dan pencari kayu

bakar di kawasan kampanye.

Page 113: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

111

3. Posisi saya di sekolah termasuk baru, tetapi cukup dihargai dalam menyampaikan ide dan masukan bagi pengembangan sekolah. Saya

menyampaikan konsep pengembangan sekolah yang membuat tertarik para dewan guru dan komite sekolah, sehingga merekomendasikan

untuk membentuk tim pengembangan sekolah yang ketuanya adalah saya. Di Lembaga saya termasuk senior. Interaksi dengan direktur

terjadi setiap hari kerja. Saya sering melakukan presentasi di hadapan para staf lainnya. Sejak menjadi Manajer Kampanye pada program

pride, saya diberi kewenangan oleh direktur untuk membentuk tim kerja kampanye yang melibatkan staf lembaga.

Selama dua tahun berjalannya program, manajer kampanye melakukan pemantauan dan evaluasi kemajuan secara mandiri dengan

menggunakan Rencana Perkembangan Pribadi (Personal Development Plan) yang berisi tentang teori dan aplikasi praktis pemasaran

sosial, kemampuan dan metode riset, pengelolaan proyek, kepemimpinan, penggunaan tekhnologi, dll. Hal ini dapat dilihat di halaman

kampanye di RarePlanet. Penilaian yang dilakukan secara mandiri meliputi tiga bidang khusus yang diharapkan akan berkembang seiring

dengan berjalannya program.

1. Pemasaran sosial

Dari 30 keahlian/kompetensi mengenai pemasaran sosial, keahlian yang menjadi prioritas dengan peringkat tertinggi dan yang kritis

terhadap kesuksesan kampanye adalah Mengerti konsep pelibatan pemangku kepentingan, identifikasi pemangku kepentingan,

mengetahui struktur kekuatan dan pengaruh jaringan. Sedangkan keahlian yang menjadi prioritas dengan peringkat paling rendah dan

yang paling kritis terhadap kesuksesan kampanye pada fase Implementasi Lapangan berikutnya adalah Mengerti peran pemasaran sosial

dalam strategi organisasi lembaga sendiri (Yayasan Seka).

2. Ilmu Konservasi

Dari 19 keahlian/kompetensi mengenai Ilmu Konservasi, keahlian yang menjadi prioritas dengan peringkat tertinggi dan yang kritis

terhadap kesuksesan kampanye adalah Draft rangkuman lokasi yang menyajikan gambaran lengkap tempat dan keanekaragaman

hayatinya – termasuk fakta detil yang relevan, terutama yang menyangkut ancaman. Sedangkan keahlian yang menjadi prioritas dengan

peringkat paling rendah dan yang paling kritis terhadap kesuksesan kampanye pada fase Implementasi Lapangan berikutnya adalah

Mengerti fundamental survei ekologis populasi dari spesies individual.

3. Penelitian

Dari 33 keahlian/kompetensi mengenai penelitian, keahlian yang menjadi prioritas dengan peringkat tertinggi dan yang kritis terhadap

kesuksesan kampanye adalah Tahu kapan dan mengapa menggunakan metodologi penelitian berbeda (seperti pencarian literatur,

pembicaraan terfokus, pengamatan, kelompok fokus, dan survei). Sedangkan keahlian yang menjadi prioritas dengan peringkat paling

rendah dan yang paling kritis terhadap kesuksesan kampanye pada fase Implementasi Lapangan berikutnya adalah Mengetahui

bagaimana melakukan metode yang bersifat observasi menggunakan kamera, jika diperlukan, untuk melengkapi penelitian formatif

rangkuman lokasi.

Page 114: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

112

4. Manajemen Proyek

Dari 21 keahlian/kompetensi mengenai Manajemen Proyek, keahlian yang menjadi prioritas dengan peringkat tertinggi dan yang kritis

terhadap kesuksesan kampanye adalah Menciptakan Dokumen Proyek yang dengan jelas merumuskan cakupan proyek, objektif, alasan

mendasar, keuntungan target, resiko, dan identitas pemangku kepentingan dan dukungan. Sedangkan keahlian yang menjadi prioritas

dengan peringkat paling rendah dan yang paling kritis terhadap kesuksesan kampanye pada fase Implementasi Lapangan berikutnya

adalah Menugaskan sumber daya proyek terhadap tugas dan produk dalam Work Breakdown Structure (WBS) pada rencana proyek, dan

mengkomunikasi penugasan/mendapatkan sumber daya dengan jelas dan tepat waktu.

5. Kepemimpinan

Dari 43 keahlian/kompetensi mengenai Kepemimpinan, keahlian yang menjadi prioritas dengan peringkat tertinggi dan yang kritis

terhadap kesuksesan kampanye adalah Menerima feedback secara positif. Sedangkan keahlian yang menjadi prioritas dengan peringkat

paling rendah dan yang paling kritis terhadap kesuksesan kampanye pada fase Implementasi Lapangan berikutnya adalah Menggunakan

keahlian negosiasi untuk mendapatkan pemahaman yang sama dan menentukan apa yang bisa disepakati bersama.

6. Menggunakan Alat Teknologi

Dari 13 keahlian/kompetensi mengenai Alat Teknologi, keahlian yang menjadi prioritas dengan peringkat tertinggi dan yang kritis

terhadap kesuksesan kampanye adalah Keahlian menggunakan Software Basic 2003 MS Office. Sedangkan keahlian yang menjadi

prioritas dengan peringkat paling rendah dan yang paling kritis terhadap kesuksesan kampanye pada fase Implementasi Lapangan

berikutnya adalah Keahlian menggunakan Software Manajemen Adaptif Miradi.

Lembaga - Yayasan Seka

Selama menjalankan program, proses transfer pengetahuan dari Manajer Kampanye kepada para staf anggota lembaga berjalan dengan baik. Hal

pertama yang dilakukan adalah pelatihan untuk peningkatan kapasitas internal lembaga tentang pemasaran sosial, manajemen proyek dan

kepemimpinan serta pengenalan terhadap alat bantu berupa software Miradi. Dukungan dari lembaga terhadap program kampanye pride semakin

besar ketika manajer kampanye berhasil meyakinkan kepada seluruh anggota lembaga bahwa ―ilmu baru‖ yang didapat dari Rare akan mampu

memperbaiki strategi lembaga dalam mencapai visi dan misi lembaga dengan mengembangkan sasaran SMART.

Lembaga mulai terlibat penuh dalam Workshop Stakeholder sampai tahap tersusunnya konsep final rencana proyek. Proses fasilitasi dan

penyusunan model konsep dari workshop stakeholder dan memasukkannya kedalam software Miradi merupakan hal baru bagi lembaga,

terutama untuk menentukan peringkat ancaman dan strategi untuk pengurangan ancaman dalam mencapai target konservasi. Membuat sasaran

Page 115: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

113

SMART, pengembangan pesan dan menciptakan materi kampanye berdasarkan ringkasan kreatif adalah serangkaian kapasitas yang kini dimiliki

oleh staf lembaga.

Hasil yang dicapai oleh lembaga selama program kampanye Pride adalah munculnya dukungan dan kepercayaan dari salah satu stakeholder

kunci yang ada di kawasan, yaitu TNBB. Kepercayaan itu diwujudkan dalam bentuk kerjasama dengan lembaga untuk masa waktu 5 tahun

dalam menjalankan action plan ―pemberdayaan masyarakat melalui penangkaran jalak bali oleh masyarakat‖. Kapasitas lembaga dalam action

plan adalah membangun kelembagaan ditingkat masyarakat.

Konstituen

Bukti bahwa kampanye menciptakan konstituen pendukung diilustrasikan dengan jumlah relawan yang membantu dalam proyek tersebut. Lebih

dari 300 individu dari 9 desa terlibat; mulai dari terlibat dalam persiapan workshop stakeholder, melakukan survei pra dan pasca kampanye,

mengorganisir kegiatan lokakarya petani, pelatihan petani, membagi-bagikan poster, brosur, buklet dan stiker hingga memobilisasi khalayak

untuk hadir dalam pentas kesenian Bondres yang diadakan secara terbuka di lapangan Desa Melaya.

Banyaknya dukungan yang didapatkan selama pelaksanaan proyek tidak terlepas dari keberadaan Yayasan Seka di Bali Barat, khususnya di

desa-desa sekitar kawasan Taman Nasional Bali Barat. Sejak tahun 2006 Yayasan Seka telah melakukan pendampingan terhadap masyarakat,

khususnya petani yang berada di sekitar kawasan konservasi sehingga hubungan baik telah tercipta dan kepercayaan telah didapatkan. Ketika

menjalankan proyek Pride, maka dukungan dari masyarakat khususnya petani menjadi sangat mudah didapatkan. Terciptanya hubungan baik dan

didapatkannya kepercayaan yang membuahkan dukungan bagi proyek yang dijalankan tidak terlepas dari hasil yang didapat selama melakukan

pendampingan, yaitu salah satu kelompok tani di desa Sumberkima yang didampingi Yayasan Seka mendapatkan juara I lomba kelompok tani

tingkat Kabupaten Buleleng pada tahun 2009 dan pada bulan Maret 2010 mendapatkan juara III tingkat provinsi Bali. Prestasi ini diketahui oleh

masyarakat di desa sasaran kampanye, sehingga kredibilitas dari Yayasan Seka cukup tinggi.

Dukungan tidak hanya datang dari masyarakat saja, tetapi Pemerintah Desa juga memberikan dukungan terhadap pelaksanaan kampanye Pride

dengan mengijinkan penggunaan papan informasi desa untuk digunakan sebagai media dalam menyebarkan pesan-pesan kampanye seperti

penempelan poster dan brosur tentang fungsi Taman Nasional Bali Barat, Brosur tentang Kebun energi. Selain itu Pemerintah Desa mengijinkan

untuk menggunakan balai pertemuan di desa untuk kegiatan-kegiatan selama masa kampanye berjalan.

Balai Taman Nasional Bali Barat (BTNBB) mendukung program kampanye pride dengan menandatangani kerjasama (MoU) dengan lembaga

dalam menjalankan kegiatan kampanye pride (Juli 2009 – Juli 2010). Mereka juga memberikan fasilitas berupa ruang pertemuan dan kemudahan

akses dalam memasuki kawasan. Pada Bulan September 2010, Yayasan Seka diberi kepercayaan untuk terlibat dalam rencana review zonasi

TNBB dengan menjadi anggota tim review zonasi untuk masa kerja September – Desember 2009. Terakhir sedang dilakukan penyempurnaan

draft kerjasama dengan lembaga untuk program pemberdayaan masyarakat di sekitar kawasan selama masa waktu 5 tahun.

Page 116: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

114

Untuk khalayak sasaran utama dari kampanye pride, yaitu petani dan pencari kayu bakar terutama di 2 desa sasaran utama telah mengadopsi

strategi penyingkiran halangan berupa pembuatan kebun energi di kebun mereka sendiri. Sebanyak 20 demplot kebun energi pada awal program

berjalan telah dibuat di 2 desa, yaitu Desa Sumberklampok dan Desa Melaya yang melibatkan 35 KK petani dan pencari kayu bakar. Pada akhir

program terjadi adopsi kebun energi di 2 desa, yaitu Sumberklampok dan Sumberkima sebanyak 37 demplot sehingga total demplot yang telah

dibuat adalah 57 demplot. Keberhasilan ini tidak terlepas dari peran para pengelola demplot yang secara aktif menyebarluaskan informasi

tentang manfaat demplot kebun energi kepada tetangga dan teman-temannya. Proses komunikasi interpersonal terjadi di lahan demplot tanpa

campur tangan dari manajer kampanye maupun Yayasan Seka. Mereka secara sadar dan berinisiatif untuk mempengaruhi tetangga dan teman

supaya mengadopsi kebun energi karena telah melihat hasil yang didapat selama mengelola demplot. Ketika meyakinkan teman dan tetangga,

para pengelola demplot dengan percaya diri menunjukkan demplot mereka yang tanamannya tumbuh dengan baik.

Konservasi

Target Keanekaragaman Hayati yang telah ditetapkan sebelumnya adalah Menyelamatkan hutan hujan dataran rendah yang menjadi habitat Jalak

Bali dari tekanan pengambilan kayu bakar oleh masyarakat sekitar kawasan TNBB dari 147 orang pada Juli 2009 menjadi 107 orang pada Juni

2010. Ukuran yang digunakan adalah jumlah petani dan pencari kayu bakar di 9 desa sasaran. Untuk mengetahui perubahan dilakukan dengan

metode survey, wawancara dan observasi langsung ke lokasi.

Dari hasil perbandingan survey pra dan pasca kampanye terjadi penurunan 36% pengambilan kayu bakar oleh petani dan pencari kayu bakar

didalam kawasan hutan TNBB, yaitu dari 75% pada survey pra menjadi 39% pada survey pasca. Hasil ini diperkuat dengan target pengurangan

ancaman yaitu Pada Juni 2010, 40 orang khalayak sasaran utama (petani dan pencari kayu bakar) di 2 desa target (Sumberklampok dan Melaya)

telah membuat kebun energi di kebun mereka. Hasil yang dicapai justru melampaui target yaitu sebanyak 57 demplot kebun energi telah

diadopsi di tiga desa, yaitu Sumberklampok, Melaya dan Sumberkima.

Teori Perubahan

Dalam konteks Teori Perubahan, hasil konservasi yang dicapai adalah menurunnya ancaman pengambilan kayu bakar di hutan hujan dataran

rendah TNBB yang menjadi habitat Jalak Bali berhasil ditekan sebanyak 47 orang petani dan pencari kayu bakar sudah tidak mengambil kayu

bakar di hutan TNBB. Hasil ini melampaui target yang ditetapkan di awal program, yaitu sebesar 20 orang. Jika dihitung dari volume kayu yang

berhasil diselamatkan, maka dalam sehari sebanyak 105,75 m3 kayu berhasil diselamatkan (47 orang x 3 kali pengambilan x 0,75 m

3 kayu).

Target Pengurangan ancaman berupa pembuatan kebun energi yang mengintegrasikan antara tanaman kayu bakar, pakan ternak dan tanaman

pertanian seluas 10 hektar (20 demplot) di Desa Sumberklampok dan Melaya dengan memanfaatkan lahan milik masyarakat yang selama ini

Page 117: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

115

tidak dimanfaatkan/diterlantarkan. Hasil yang didapatkan adalah 57 demplot kebun energi telah dibuat oleh khalayak sasaran utama (petani dan

pencari kayu bakar) di 3 desa target (Sumberklampok, Melaya dan Sumberkima).

Faktor keberhasilan yang dicapai dari Teori Perubahan tidak terlepas dari dukungan petani dan pencari kayu bakar yang mempunyai keinginan

kuat untuk berubah, yang dibuktikan dalam bentuk pembuatan demplot kebun energi, serta tidak mencari kayu bakar di hutan TNBB. Faktor lain

adalah kepercayaan terhadap Yayasan Seka yang selama ini telah terbukti komitmen dan konsistensinya dalam mendampingi masyarakat sekitar

kawasan konservasi khususnya sekitar TNBB, bahkan salah satu kelompok tani dampingan telah terbukti berprestasi ditingkat propinsi.

Page 118: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

116

G. RENCANA TINDAK LANJUT

Rencana Tindak Lanjut Kampanye adalah strategi yang diartikulasikan dengan jelas dari langkah-langkah yang perlu diterapkan oleh lembaga

mitra dalam periode 1-3 tahun untuk membangun, dan / atau mempertahankan momentum tahap awal kampanye. Strategi ini mesti mencakup

ringkasan sumber-sumber daya manusia dan keuangan yang diperlukan; pemantauan yang akan dilakukan, dan mitra-mitra yang diperlukan

untuk mencapai sukses. Kontennya akan tergantung pada tema kampanye. Beberapa contoh sebagaimana ditunjukkan di bawah ini,

ditetapkan di sepanjang kontinum.

Pendahuluan

Tahap pertama kampanye Kepemimpinan Pride Rare dalam rangka penyelamatan habitat Jalak Bali di Taman Nasional Bali Barat mengalami

keberhasilan di beberapa hal. Namun harus jujur diakui bahwa masih terdapat beberapa capaian yang tidak sesuai dengan target yang telah

ditetapkan pada rencana proyek.

Pada tiap tahapan dalam teori perubahan yang telah dicapai selama ini adalah sebagai berikut:

1. Pengetahuan

a. Pengetahuan tentang akibat pengambilan kayu bakar terhadap fungsi Taman Nasional Bali Barat (TNBB),

b. Pengetahuan tentang batas-batas kawasan TNBB yang benar,

c. Pengetahuan tentang kebun energi dan menyadari potensi kebun energi.

Ketiga pengetahuan petani dan pencari kayu bakar tersebut meningkat selama dilakukannya kampanye. Namun demikian peningkatan

pengetahuan tersebut lebih rendah dari yang diharapkan.

2. Sikap dan Komunikasi Interpersonal

a. Sikap menyetujui bahwa mengambil kayu bakar terus menerus di hutan TNBB akan mengakibatkan kerusakan hutan,

b. Sikap mendukung untuk mulai memikirkan alternatif sumber kayu bakar,

c. Komunikasi Interpersonal membicarakan dengan keluarga tentang fungsi TNBB.

Ketiga sikap dan komunikasi interpersonal tersebut meningkat selama dilakukannya kampanye. Namun demikian peningkatan yang

melampaui target hanya terjadi pada sikap mendukung untuk mulai memikirkan alternatif sumber kayu bakar, yaitu sebesar 23% dengan

capaian sasaran SMART sebesar 115%.

3. Strategi Penyingkiran Halangan untuk merubah perilaku dalam rangka pengurangan ancaman terhadap habitat Jalak Bali

Page 119: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

117

Hasil dari Penyingkiran Halangan berupa pembuatan 20 demplot kebun energi di 2 desa sasaran utama yaitu Sumberklampok dan Melaya

merupakan langkah awal yang sangat menentukan terhadap pengurangan ancaman dan target keanekaragaman hayati. Setidaknya 10

hektar lahan telah ditanami tanaman penghasil kayu bakar, disamping tanaman pakan ternak dan pertanian. Pemanfaatan kebun yang

diterlantarkan setidaknya merubah pola kebiasaan petani dan pencari kayu bakar yang semula tidak pernah menengok kebun, kini setiap

hari menyisihkan waktu 1 – 2 jam untuk melihat dan merawat kebun energi.

Pada akhir program, Juli 2010 telah dibuat 57 demplot kebun energi di 3 desa dengan luas total 30 hektar, yaitu Sumberklampok, Melaya

dan Sumberkima. Jumlah ini melebihi dari yang ditargetkan di awal, yaitu 20 demplot di 2 desa dengan luas total 10 hektar. Keberhasilan

ini merupakan awal yang baik untuk lebih mengembangkan demplot kebun energi sebagai sumber kayu bakar masyarakat.

4. Target Konservasi

Terdapat 47 orang petani dan pencari kayu bakar yang telah mengambil kayu bakar dari kebun energi dan sudah tidak masuk ke hutan

lagi. Hal ini diketahui dari proses monitoring terhadap target konservasi yang dilaksanakan pada tanggal 12 Juli 2010 di Desa

Sumberkima. Dari informasi yang diungkapkan oleh peserta FGD

menyatakan bahwa sebanyak 40 petani dan pencari kayu bakar telah

memanfaatkan kebun energi sebagai sumber kayu bakar dan tidak lagi

mencari kayu bakar di hutan TNBB (20 orang dari Desa Sumberklampok

dan 20 orang dari Desa Sumberkima). Khusus di Desa Sumberkima,

beralihnya lokasi pengambilan kayu bakar selain karena kebun energi telah

menghasilkan kayu bakar, sebagian dari mereka mulai menggunakan

sumber energi pengganti kayu bakar, yaitu biogas. Biogas ini telah mulai

diujicobakan pada bulan Juni 2010 hingga sekarang telah digunakan oleh 30

KK anggota kelompok tani.

Dari hasil wawancara dengan pihak Balai Taman Nasional Bali Barat

tentang data pengambilan kayu bakar oleh masyarakat sekitar kawasan

TNBB, tidak didapatkan informasi yang pasti karena selama ini TNBB

belum memiliki data yang akurat terkait dengan kerusakan habitat akibat

pengambilan kayu bakar. Dari pernyataan lisan Kepala Seksi Konservasi II

Wilayah Buleleng, Joko Waluyo, S.Hut pengambilan kayu bakar dalam setahun terakhir mengalami penurunan. Namun beliau tidak bisa

memperkirakan secara pasti berapa besar penurunan yang terjadi, karena selama ini TNBB tidak pernah melakukan penelitian spesifik

kayu bakar.

Dari hasil yang telah dicapai selama pelaksanaan kampanye masih menyisakan pekerjaan rumah yang cukup berat di semua tahapan perubahan

perilaku, baik yang melampaui target maupun yang tidak mencapai target. Merubah perilaku dari kebiasaan yang telah berjalan cukup lama,

(a) (b)

Foto 15 (a) tungku kayu bakar, (b) kompor biogas

Page 120: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

118

turun temurun membutuhkan pemantauan yang terus menerus. Apabila pemantauan yang intensif dan terstruktur tidak dilakukan, maka

dikhawatirkan adopsi perilaku baru tidak akan mampu bertahan lama.

Strategi tindak lanjut diperlukan untuk memastikan apa yang telah berhasil dicapai selama program dilaksanakan minimal dipertahankan dan

kemudian dikembangkan dengan cakupan wilayah yang lebih luas lagi. Sedangkan capaian yang belum memenuhi target, dikaji ulang dan

direvisi kembali untuk menghasilkan tindakan yang lebih baik dari sisi strategi, metode dan capaian dalam mengukur keberhasilan. Penggunaan

Teori Perubahan tetap menjadi acuan utama dalam rencana tindak lanjut yang akan dilakukan ke depan. Hal ini dikarenakan masih banyak

capaian pada tahapan yang ada di Teori Perubahan belum mampu dicapai sesuai dengan target yang telah ditetapkan.

Teori Perubahan - Tahap lanjutan

Narasi Teori Perubahan

Untuk mengurangi ancaman utama di hutan hujan dataran rendah TNBB berupa pengambilan kayu bakar oleh 215 orang petani dan pencari kayu

bakar di 9 desa, khususnya Desa Sumberklampok, Melaya dan Sumberkima maka perlu dilakukan (a) pemantauan terhadap 57 demplot kebun

energi seluas 30 hektar yang telah dibuat, (b) membuat pengembangan kebun energi seluas 10 hektar di Desa Sumberkima dan Tukadaya. Hasil

yang diharapkan adalah (1) Pada akhir Oktober 2010, Koordinator kebun energi dan kelompok tani di 3 desa (Sumberklampok, Melaya dan

Petani dan pencari

kayu bakar

menyadari akibat

pengambilan kayu

bakar untuk hutan

TNBB dan menyadari

potensi kebun untuk

dikelola sebagai

sumber kayu bakar

dan pertanian

Petani dan pencari

kayu bakar setuju

untuk menghentikan

pengambilan kayu

bakar di hutan TNBB

dan mengajak

tetangga untuk

bersama-sama

menanami pohon

untuk kayu bakar

Petani dan pencari

kayu bakar mulai

mendiskusikan

dengan keluarga,

tetangga dan

kelompok tentang

pemanfaatan kebun

yang terlantar sebagai

alternatif lokasi

sumber kayu bakar

Pembuatan kebun

energi yang

mengintegrasikan

tanaman kayu

bakar, pakan ternak

dan pertanian

Petani dan pencari

kayu bakar

mengambil kayu

bakar untuk

kebutuhan rumah

tangga dari kebun

energi

Pengambilan

kayu bakar di

hutan hujan

dataran rendah

yang menjadi

habitat Jalak Bali

menurun

Menyelamatkan

hutan hujan dataran

rendah yang

menjadi habitat

Jalak Bali

K A IC BR BC TR CR + +

Page 121: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

119

Sumberkima) mulai menjalankan prosedur pemantauan kebun energi berkala setiap 3 bulan, (2) Pada akhir Januari 2011, 40 orang khalayak

sasaran utama (petani dan pencari kayu bakar) di 2 desa (Sumberkima dan Tukadaya) telah membuat kebun energi di kebun mereka, dan (3)

Pada Juli 2011, 20 orang khalayak sasaran utama (petani dan pencari kayu bakar) di 2 desa (Sumberkima dan Tukadaya) telah mulai mengambil

kayu bakar dari kebun energi mereka.

Strategi 1: Pemantauan kebun energi di 3 desa; Sumberklampok, Melaya dan Sumberkima

Sasaran SMART:

Pada awal Oktober 2010, Koordinator kebun energi dan kelompok tani di 3 desa (Sumberklampok, Melaya dan Sumberkima) membangun dan

mulai menjalankan prosedur pemantauan kebun energi berkala setiap 3 bulan.

Tabel 23 Prosedur pemantauan kebun energi

Prosedur Pemantauan Kebun Energi

Deskripsi

Kegiatan

Sebelum kegiatan pemantauan berjalan, pada Minggu IV September 2010 terlebih dahulu dilakukan pertemuan dengan kelompok tani dari 3 desa sasaran

untuk membahas rencana pemantauan kebun energi dan pembentukan koordinator kebun energi di masing-masing desa.

Kegiatan pemantauan kebun energi di 3 desa, yaitu Desa Sumberklampok, Melaya dan Sumberkima dilakukan dengan cara mengunjungi secara langsung

ke masing-masing kebun energi. Pemantauan mulai dilakukan pada Minggu I bulan Oktober 2010 sampai dengan Januari 2011. Kegiatan pemantauan

dilakukan seminggu sekali. Hal-hal yang perlu dipantau di kebun energi adalah:

1. Kondisi tanaman penghasil kayu bakar (apakah sudah mulai dilakukan pemanenan, seperti apa teknik pemanenan yang dilakukan, kira-kira

dalam sekali panen berapa m3 kayu yang dipanen, berapa lama selang pemanenan, jenis-jenis tanaman yang cepat menghasilkan kayu bakar)

2. Pengembangan kebun energi (apakah ada tambahan atau perubahan pada komposisi tanaman penghasil kayu bakar, apakah dilakukan perluasan

lahan untuk kebun energi, apakah ada teman atau tetangga yang tertarik dan kemudian mengadopsi kebun energi)

3. Kondisi tanaman penghasil pakan ternak (apakah sudah mulai dilakukan pemanenan, berapa lama selang pemanenan, apakah hasil pemanenan

mencukupi untuk kebutuhan pakan ternak)

4. Kondisi tanaman pertanian (apakah sudah mulai dilakukan pemanenan, berapa pendapatan yang sudah didapatkan dari hasil pemanenan)

5. Perawatan kebun energi (seberapa sering menengok kebun energi, kegiatan apa saja yang dilakukan selama merawat kebun energi)

Alasan Untuk

Kegiatan

Kebun energi yang telah dibuat harus terjamin keberlanjutannya. Teknik pemanenan dan perawatan kebun energi menjadi salah satu faktor penting bagi

keberhasilan dalam menghasilkan kayu bakar. Tidak saja kayu bakar, dengan adanya tanaman pakan ternak dan pertanian diharapkan alokasi waktu untuk

ke kebun energi semakin intensif. Pada akhirnya ketika kebun energi telah mampu menghasilkan kayu bakar bagi keluarga, kebutuhan pakan ternak dan

hasil tanaman pertanian mampu dijual untuk meningkatkan pendapatan, maka petani dan pencari kayu bakar akan memfokuskan seluruh waktu kerjanya

Page 122: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

120

dengan berada di kebun energi. Artinya terjadi peralihan lahan budidaya yang semula di lahan Dinas Kehutanan yang berbatasan dengan kawasan TNBB

beralih ke kebun sendiri yang relatif jauh dari hutan TNBB.

Stakeholder Rare (Mentor, dana)

Manajer Kampanye (Penanggung jawab)

Yayasan Seka (Supervisor)

Kelompok Tani (pelaksana pemantauan)

TNBB (akses data dan informasi, penyuluhan dan pembinaan, narasumber tentang TNBB)

Dinas Pertanian dan Peternakan (penyuluhan dan pembinaan)

Dinas Kehutanan dan Perkebunan (penyuluhan dan pembinaan, bantuan bibit kehutanan)

Upaya

evaluasi

proses

Untuk memantau bahwa proses berjalan ke arah pencapaian sasaran, maka dibuat Indikator keberhasilan, yaitu:

- Adanya kesepakatan dengan kelompok tani di 3 desa (Sumberklampok, Melaya, Sumberkima) untuk melakukan kegiatan pemantauan kebun

energi.

- Terbentuk koordinator kebun energi di 3 desa (Sumberklampok, Melaya, Sumberkima) yang dipilih oleh masing-masing kelompok tani.

- Data tentang kondisi tanaman kayu bakar di kebun energi di 3 desa (Sumberklampok, Melaya, Sumberkima)

- Data perawatan kebun energi

Kegiatan evaluasi dilakukan dengan cara mengadakan pertemuan secara berkala, yaitu:

- Seminggu sekali manajer kampanye melakukan pertemuan dengan koordinator kebun energi,

- Dua minggu sekali pertemuan dengan supervisor,

- Sebulan sekali pertemuan dengan kelompok tani dan pengelola kebun energi.

Page 123: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

121

Strategi 2: Mengembangkan Demplot kebun energi

Sasaran SMART:

Pada Januari 2011, kelompok tani di 2 desa sasaran, yaitu Desa Sumberkima dan Desa Tukadaya telah membuat 20 demplot kebun energi

seluas 10 hektar.

Tabel 24 Prosedur pembuatan demplot kebun energi

Kegiatan Pelaksanaan Tujuan Deskripsi Kegiatan Keterangan

Pertemuan

Pertama dengan

kelompok tani

Desa

Sumberkima dan

Tukadaya

September

Minggu IV

2010

Mensosialisasikan rencana

pembuatan demplot kebun

energi

Pertemuan dilakukan di masing-masing

kelompok tani yang mensosialisasikan rencana

pembuatan kebun energi dan membuat

kesepakatan dengan kelompok untuk membuat

kebun energi. Dibahas juga kontribusi dari

masing-masing pihak (Yayasan Seka,

Kelompok dan anggota kelompok yang akan

mengelola demplot kebun energi)

(1)Kelompok Tani ―Munduk Lingker Nadi‖

Desa Sumberkima, (2)Kelompok Penghijauan

―Dharma Sentana‖ Desa Tukadaya, (3)Yayasan

Seka, (4)―Manajer Kampanye‖, (5)PPL Dinas

Pertanian dan Peternakan, (6)Balai Taman

Nasional Bali Barat (BTNBB), (7)Pemerintah

Desa Sumberkima, (8)Pemerintah Desa

Tukadaya

Pelatihan Teknis

Pertanian

Oktober

Minggu II 2010

Membekali kelompok tani dan

petani calon pengelola demplot

kebun energi dengan teknis

pertanian pengelolaan kebun

energi

Pelatihan teknis pertanian difokuskan pada

hal-hal teknis terkait dengan persiapan

pelaksanaan pembuatan demplot kebun energi

yang meliputi sistem budidaya, persiapan,

penanaman, pemupukan/perawatan dan

pemanenan yang berkelanjutan. Pelatih berasal

dari Dinas Pertanian dan Peternakan serta dari

pengelola demplot dari Sumberklampok yang

telah berhasil mengembangkan kebun energi.

Untuk materi konservasi, pelatih dari TNBB

dan untuk manajemen organisasi/kelompok

dari ―Manajer kampanye‖.

Pelatihan dilakukan sekali dengan melibatkan 2

kelompok tani dari Desa Sumberkima dan

Tukadaya yang anggotanya akan mengelola

demplot kebun energi. Beberapa perwakilan

petani dan pencari kayu bakar dari Desa

Melaya, Blimbingsari, Ekasari, Warnasari,

Pejarakan dan Sumberklampok juga diundang.

Pertemuan

Kedua dengan

kelompok tani

Desa

Sumberkima dan

Tukadaya

Oktober

Minggu IV

2010

Persiapan pelaksanaan

pembuatan demplot kebun

energi dan pembentukan tim

kerja kebun energi

Pertemuan dilakukan di masing-masing

kelompok tani yang membahas penetapan

lokasi demplot kebun energi, persiapan

pembuatan kebun energi (tahapan dan tata

waktu) serta Penetapan akhir kesepakatan

kontribusi dari masing-masing pihak (Yayasan

(1)Kelompok Tani ―Munduk Lingker Nadi‖

Desa Sumberkima, (2)Kelompok Penghijauan

―Dharma Sentana‖ Desa Tukadaya, (3)Yayasan

Seka, (4)―Manajer Kampanye‖, (5)PPL Dinas

Pertanian dan Peternakan, (6)Balai Taman

Nasional Bali Barat (BTNBB), (7)Pemerintah

Page 124: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

122

Seka, Kelompok dan anggota kelompok yang

akan mengelola demplot kebun energi).

Dibahas dan ditetapkan juga tim kerja kebun

energi yang terdiri dari pengurus kelompok

dan perwakilan anggota yang mengelola

demplot kebun energi.

Desa Sumberkima, (8)Pemerintah Desa

Tukadaya

Pelaksanaan

pembuatan

demplot kebun

energi

Nopember

Minggu IV

2010 - Januari

Minggu I 2011

Pembuatan demplot kebun

energi

Minggu IV Nopember 2010:

Pelaksanaan pembuatan demplot kebun energi

dimulai dengan persiapan lahan, berupa

pembersihan lahan yang akan dijadikan

demplot kebun energi.

Minggu I Desember 2010:

Pelaksanaan pembajakan lahan dan pembuatan

guludan. Setelah lahan dibajak, tanah

dibiarkan selama 2 minggu.

Minggu IV Desember 2010:

Dilakukan pemagaran dengan menggunakan

tanaman gamal, lamtoro dan Turi dengan jarak

antar tanaman pagar 25 cm.

Minggu I Januari 2011:

Dilakukan penanaman tanaman utama

penghasil kayu bakar (Sengon).

(1)Kelompok Tani ―Munduk Lingker Nadi‖

Desa Sumberkima, (2)Kelompok Penghijauan

―Dharma Sentana‖ Desa Tukadaya, (3)Yayasan

Seka, (4)―Manajer Kampanye‖, (5)Tim Kerja

Kebun Energi, (6)Pengelola demplot kebun

energi

Alasan Untuk Kegiatan

Kebun energi yang akan dikembangkan sebagai pendorong untuk pengembangan kebun energi di 2 desa. Hal ini dikarenakan kayu

bakar masih menjadi kebutuhan sehari-hari masyarakat di 2 desa, yaitu Sumberkima dan Tukadaya. Selain itu dengan adanya kebun

energi diharapkan akan mampu memenuhi kebutuhan kayu bakar keluarga.

Stakeholder Rare (Mentor, dana)

Manajer Kampanye (Penanggung jawab)

Yayasan Seka (Supervisor)

TNBB (akses data dan informasi, penyuluhan dan pembinaan, narasumber tentang TNBB)

Dinas Pertanian dan Peternakan (penyuluhan dan pembinaan, pelatih)

Dinas Kehutanan dan Perkebunan (penyuluhan dan pembinaan, bantuan bibit kehutanan)

Upaya evaluasi proses Untuk memantau bahwa proses berjalan ke arah pencapaian sasaran, maka dibuat Indikator keberhasilan, yaitu:

- Adanya dukungan dan kesepakatan dari kelompok tani di 2 desa (Sumberkima dan Tukadaya) untuk membuat kebun

energi.

- Adanya kesepakatan kontribusi antara Yayasan Seka dengan kelompok tani dan anggota kelompok tani yang akan

mengelola kebun energi di 2 desa.

Page 125: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

123

- 100% anggota kelompok tani yang akan mengelola demplot hadir dalam pelatihan pertanian

- Terbentuk tim kerja kebun energi

- Pembuatan demplot kebun energi berjalan sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan

Kegiatan evaluasi dilakukan dengan cara mengadakan pertemuan secara berkala dan kunjungan langsung ke lokasi yang disesuaikan

dengan jadwal dan tahapan kegiatan.

Strategi 3: Mengembangkan kebun pembibitan kayu bakar (sengon)

Sasaran SMART:

Pada awal Juli 2011, kelompok tani di Desa Sumberkima telah membuat kebun pembibitan kayu bakar dengan ukuran 10 x 10 meter yang berisi

10000 bibit tanaman kayu bakar (sengon).

Tabel 25 Tahapan pembuatan kebun pembibitan kayu bakar

Kegiatan Pelaksanaan Tujuan Deskripsi Kegiatan Keterangan

Rapat pertama

kelompok tani

Desember

Minggu II 2010

Untuk menyepakati rencana

pembuatan kebun pembibitan

dan pembuatan aturan

kelompok

Rapat kelompok tani dengan anggota petani

dan pencari kayu bakar dilakukan di Desa

Sumberkima mensosialisasikan rencana

pembuatan kebun pembibitan dan membuat

kesepakatan dengan kelompok untuk membuat

kebun pembibitan.

(1)Kelompok Tani ―Munduk Lingker Nadi‖

Desa Sumberkima, (2)Yayasan Seka,

(3)―Manajer Kampanye‖, (4)PPL Dinas

Pertanian dan Peternakan, (5) Seksi Konservasi

II Wilayah Buleleng, Balai Taman Nasional

Bali Barat (BTNBB), (6)Pemerintah Desa

Sumberkima.

Pelatihan

Pembuatan

kebun

pembibitan kayu

bakar

Januari Minggu

II 2011

Membekali calon pengelola

kebun pembibitan dengan skill

teknis tentang pembibitan

Pelatihan teknis pembuatan kebun pembibitan

kayu bakar dilakukan untuk membekali calon

pengelola dalam melaksanakan program.

Dalam pelatihan itu juga dilakukan sharing

pengalaman dengan desa Sumberklampok dan

Melaya yang telah melakukan terlebih dahulu.

Pelatihan dilakukan sekali dengan melibatkan

kelompok tani dari Desa Sumberkima yang

anggotanya akan mengelola kebun pembibitan

kayu bakar. Beberapa perwakilan petani dan

pencari kayu bakar dari Desa Melaya,

Tukadaya, Blimbingsari, Ekasari, Warnasari,

Pejarakan dan Sumberklampok juga diundang.

Rapat Kedua

dengan

kelompok tani

Pebruari

Minggu I 2011

Persiapan pelaksanaan

pembuatan kebun pembibitan

kayu bakar dan pembentukan

Rapat membahas penetapan lokasi dan

persiapan pembuatan kebun pembibitan kayu

bakar (tahapan dan tata waktu) serta Penetapan

(1)Kelompok Tani ―Munduk Lingker Nadi‖

Desa Sumberkima, (2)Yayasan Seka,

(3)―Manajer Kampanye‖, (4)PPL Dinas

Page 126: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

124

tim kerja kebun pembibitan akhir kesepakatan kontribusi dari masing-

masing pihak (Yayasan Seka, Kelompok dan

anggota kelompok yang akan mengelola

demplot kebun energi). Dibahas dan

ditetapkan juga tim kerja kebun pembibitan

kayu bakar yang terdiri dari pengurus

kelompok dan perwakilan anggota yang

mengelola kebun pembibitan kayu bakar.

Pertanian dan Peternakan, (5)Seksi Konservasi

II Wilayah Buleleng, Balai Taman Nasional

Bali Barat (BTNBB), (6)Pemerintah Desa

Sumberkima, (7)RPH Sumberkima, Dinas

Kehutanan dan Perkebunan

Pelaksanaan

pembuatan

kebun

pembibitan Kayu

Bakar

Juli Minggu I

2011

Pembuatan bangunan kebun

pembibitan dan proses

pembibitan

Pelaksanaan pembuatan kebun pembibitan

dimulai dari pembuatan bangunan kebun

pembibitan dengan ukuran 10 x 10 meter yang

mampu memproduksi bibit siap tanam

sebanyak 10000 bibit.

(1)Kelompok Tani ―Munduk Lingker Nadi‖

Desa Sumberkima, (2)Yayasan Seka,

(3)―Manajer Kampanye‖, (4)Tim Kerja Kebun

pembibitan kayu bakar, (6)Pengelola kebun

pembibitan kayu bakar

Alasan Untuk Kegiatan

Kebun pembibitan kayu bakar yang akan dikembangkan sebagai pendorong untuk pengembangan kebun energi di Desa

Sumberkima. Hal ini dikarenakan kayu bakar masih menjadi kebutuhan sehari-hari masyarakat. Selain itu dengan adanya kebun

pembibitan kayu bakar diharapkan akan mampu mendorong petani dan pencari kayu bakar untuk membuat kebun energi.

Stakeholder Rare (Mentor, dana)

Manajer Kampanye (Penanggung jawab)

Yayasan Seka (Supervisor)

Kelompok Tani Sumberkima (pelaksana)

TNBB (akses data dan informasi, penyuluhan dan pembinaan, narasumber tentang TNBB)

Dinas Pertanian dan Peternakan (penyuluhan dan pembinaan, pelatih)

Dinas Kehutanan dan Perkebunan (penyuluhan dan pembinaan, bantuan bibit kehutanan)

Upaya evaluasi proses Untuk memantau bahwa proses berjalan ke arah pencapaian sasaran, maka dibuat Indikator keberhasilan, yaitu:

- Adanya dukungan dan kesepakatan dari kelompok tani di Desa Sumberklampok untuk pembuatan kebun pembibitan kayu

bakar dan pembuatan aturan kelompok

- Adanya kesepakatan kontribusi antara Yayasan Seka dengan kelompok tani dan anggota kelompok tani yang akan

mengelola kebun energi di 2 desa.

- Pelatihan pembuatan kebun pembibitan kayu bakar dihadiri oleh 100% anggota kelompok tani yang akan mengelola kebun

pembibitan kayu bakar

- Terbentuk tim kerja kebun pembibitan

- Pembuatan kebun pembibitan kayu bakar berjalan sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan

Kegiatan evaluasi dilakukan dengan cara mengadakan pertemuan secara berkala dan kunjungan langsung ke lokasi yang disesuaikan

dengan jadwal dan tahapan kegiatan.

Page 127: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

125

Rencana Kegiatan Pemasaran

TOC : Pengetahuan

Rantai Hasil : Petani dan pencari kayu bakar menyadari akibat pengambilan kayu bakar untuk hutan TNBB, mengetahui dengan benar batas-batas kawasan

TNBB dan menyadari potensi kebun untuk dikelola sebagai sumber kayu bakar

Sasaran SMART :

Pada Juli 2011, pengetahuan petani dan pencari kayu bakar di 9 desa sasaran tentang akibat pengambilan kayu bakar untuk hutan TNBB meningkat sebesar 13% dari 80% pada Juli 2010, menjadi 93%

Pada Juli 2011, Pengetahuan petani dan pencari kayu bakar di 9 desa sasaran tentang batas-batas kawasan TNBB yang benar meningkat sebesar 13% dari 28% pada Juli 2010 menjadi 41%

Pada Juli 2011, Pengetahuan petani dan pencari kayu bakar di 9 desa sasaran tentang kebun energi dan menyadari potensi kebun energi meningkat sebesar 17% dari 30% pada Juli 2010 menjadi 47%

TOC : Sikap dan Komunikasi interpersonal

Rantai Hasil : Petani dan pencari kayu bakar setuju untuk menghentikan pengambilan kayu bakar di hutan TNBB dan mengajak tetangga untuk bersama-

sama menanami pohon untuk kayu bakar serta mulai mendiskusikan dengan keluarga, tetangga dan kelompok tentang pemanfaatan kebun

yang terlantar sebagai alternatif lokasi sumber kayu bakar Sasaran SMART :

Pada Juli 2011, sikap petani dan pencari kayu bakar di 2 desa sasaran utama (Sumberklampok dan Melaya) yang menyatakan mudah untuk berhenti mengambil kayu bakar dari TNBB meningkat sebesar 20% dari 4% pada Juli 2010 menjadi 24%

Pada Juli 2011, petani dan pencari kayu bakar di 2 desa sasaran (Sumberklampok dan Melaya) mulai membicarakan dengan keluarga tentang fungsi TNBB, meningkat sebesar 15% dari 15% pada Juli 2010 menjadi 30%

Pada Juli 2011, petani dan pencari kayu bakar di di 2 desa sasaran (Sumberklampok dan Melaya) mulai mendiskusikan dengan keluarga tentang pemanfaatan kebun yang terlantar sebagai alternatif lokasi sumber kayu bakar meningkat 25% dari 21% menjadi 46%

Page 128: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

126

Tabel 26 Kegiatan Pemasaran

Kegiatan Pelaksanaan Tujuan Deskripsi Kegiatan Keterangan

Talkshow Oktober

Minggu IV

2010 – Juli

Minggu I 2011

Untuk menyampaikan pesan-

pesan kampanye mulai dari

tahapan pengetahuan sampai

perubahan perilaku

Kegiatan talkshow akan dilakukan di Radio

Komunitas FJTA Jembrana. Pilihan kepada

radio komunitas ini didasarkan pada

―kepemilikan‖ oleh komunitas yang sebagian

besar adalah petani. Radio komunitas ini

pendiriannya melibatkan peran serta kelompok

tani yang ada di desa sasaran kampanye.

Talkshow dilakukan sebulan sekali dengan

materi yang berbeda disesuaikan dengan

sasaran SMART, yaitu pengetahuan, sikap dan

komunikasi interpersonal, strategi

penyingkiran halangan (kebun energi) dan

perubahan perilaku. Talkshow akan

menghadirkan narasumber dari TNBB,

Dishutbun, Distanak dan Kelompok tani.

(1)Pengurus Radio Komunitas FJTA,

(2)Yayasan Seka, (3)―Manajer Kampanye‖,

(4)PPL Dinas Pertanian dan Peternakan, (5)

Seksi Konservasi II Wilayah Buleleng, Balai

Taman Nasional Bali Barat (BTNBB),

(6)Dishutbun - KRPH Sumberkima,

Sumberklampok, Penginuman dan

Candikusuma

Meskipun dari hasil survey pra kampanye untuk

stasiun radio yang dipilih khalayak sasaran

adalah Banyuwangi FM dan Mandala FM,

namun kegiatan penjangkauan melalui kedua

radio tersebut tidak dilakukan dan diganti

dengan radio komunitas FJTA Jembrana.

(penjelasan lebih detail, lihat Bab 5: paparan-

paparan terhadap kegiatan kampanye pride)

Poster September

Minggu IV

2010 – Juli

2011

Meningkatkan pengetahuan,

sikap dan komunikasi

interpersonal

Poster didistribusikan melalui pertemuan

kelompok dan pertemuan masyarakat,

ditempel di papan informasi, warung dan toko.

Sebanyak 1000 Poster akan diproduksi ulang.

Poster yang akan diproduksi sama dengan

poster yang telah diproduksi pada program

pertama tetapi ukurannya lebih besar.

Pendistribusian poster melibatkan relawan di 9

desa sasaran, tim kerja kebun energi dan tim

kerja kebun pembibitan kayu bakar.

Brosur September

Minggu IV

2010 – Juli

2011

Meningkatkan pengetahuan,

sikap dan komunikasi

interpersonal

Brosur didistribusikan melalui pertemuan

kelompok dan pertemuan masyarakat,

ditempel di papan informasi, warung dan toko.

Sebanyak 1000 brosur akan diproduksi ulang.

Brosur yang akan diproduksi sama dengan

brosur yang telah diproduksi pada program

pertama.

Pendistribusian brosur melibatkan relawan di 9

desa sasaran, tim kerja kebun energi dan tim

kerja kebun pembibitan kayu bakar.

Buklet Kebun September Meningkatkan pengetahuan, Buklet kebun energi didistribusikan melalui Pendistribusian brosur melibatkan relawan di 9

Page 129: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

127

Energi Minggu IV

2010 – Juli

2011

sikap dan komunikasi

interpersonal

pertemuan kelompok dan pertemuan

masyarakat, dititipkan di kantor desa, kantor

TNBB, sekretariat kelompok tani dan studio

radio komunitas FJTA.

Buklet kebun energi dicetak 2000 eksemplar

dan diterbitkan berseri, yang meliputi

pembibitan, budidaya dan tips-tips memanen

kebun energi secara berkelanjutan.

desa sasaran, tim kerja kebun energi dan tim

kerja kebun pembibitan kayu bakar.

Alasan Untuk Kegiatan

Percepatan pencapaian strategi hanya bisa terjadi kalau juga didukung dengan promosi untuk teknologi dan adopsinya. Penggunaan

berbagai media yang tepat untuk menyampaikan pesan dalam rangka mendorong terjadinya peningkatan pengetahuan, sikap dan

komunikasi interpersonal akan mampu untuk menciptakan perubahan perilaku.

Stakeholder Rare (Mentor, dana)

Manajer Kampanye (Penanggung jawab)

Yayasan Seka (Supervisor)

Kelompok Tani (pelaksana)

TNBB (akses data dan informasi, penyuluhan dan pembinaan, narasumber tentang TNBB)

Dinas Pertanian dan Peternakan (penyuluhan dan pembinaan, pelatih)

Dinas Kehutanan dan Perkebunan (penyuluhan dan pembinaan, bantuan bibit kehutanan)

Pengurus Radio Komunitas FJTA Jembrana

Upaya evaluasi proses Untuk memantau bahwa proses berjalan ke arah pencapaian sasaran, maka dibuat Indikator keberhasilan, yaitu:

(a)Radio/Talkshow:

- Terlaksananya sosialisasi rencana talkshow di radio terlaksana di 9 desa sasaran

- Radio menyetujui jadwal acara talkshow,

- Narasumber bersedia hadir dalam acara talkshow

- Terbuat materi talkshow

- Terlaksananya talkshow setiap bulan sekali

(b)Poster:

- Tercetak 1000 poster

- Poster ditempel di papan informasi, warung dan toko

- Isi Poster dibahas dalam pertemuan kelompok dan pertemuan masyarakat

(c)Brosur:

- Tercetak 1000 brosur

- Brosur ditempel di papan informasi, warung dan toko

Page 130: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

128

- Isi brosur didiskusikan dalam pertemuan kelompok dan pertemuan masyarakat

(d)Buklet Kebun Energi:

- Terbuat materi buklet

- Tercetak 2000 eksemplar buklet kebun energi.

- Buklet kebun energi telah didistribusikan melalui pertemuan kelompok dan pertemuan masyarakat, dititipkan di kantor

desa, kantor TNBB, sekretariat kelompok tani dan studio radio komunitas FJTA

Rencana Pemantauan

KEANEKARAGAMAN HAYATI DAN PENGURANGAN ANCAMAN

Tujuan SMART Bagaiman

a (metode) Ukuran Target Kapan Siapa Dimana

Pada Juli 2011, 67 orang khalayak sasaran utama

(petani dan pencari kayu bakar) di 9 desa sasaran telah

mulai mengambil kayu bakar dari kebun energi

mereka

Survey

wawancara,

observasi

Jumlah petani dan pencari

kayu bakar di 2 desa

sasaran yang tidak

mengambil kayu bakar

dari hutan TNBB

20 orang Oktober

2010 – Juli

2011

Manajer

kampanye,

tim kerja

kebun energi

9 Desa sasaran

Pada Akhir Januari 2011, 40 orang khalayak sasaran

utama (petani dan pencari kayu bakar) di 2 desa

(Sumberkima dan Tukadaya) telah membuat kebun

energi di kebun mereka

Membuat

demplot

Kebun energi

Jumlah demplot Kebun

energi yang dibuat

40 orang Oktober

2010 –

Januari 2011

Manajer

Kampanye,

Mitra

Penyingkir

Halangan

Desa

Sumberkima

dan Desa

Tukadaya

Page 131: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

129

Jadwal Pelaksanaan Rencana Tindak Lanjut

Tahapan Kegiatan

Jadwal Pelaksanaan

Keterangan 2010 2011

9 10 11 12 1 2 3 4 5 6 7

Strategi 1: Pemantauan kebun energi di 3 desa; Sumberklampok, Melaya dan Sumberkima

Sasaran SMART: Pada Oktober 2010 Yayasan Seka bekerja sama dengan koordinator kebun energi dan kelompok tani di 3 desa (Sumberklampok, Melaya dan Sumberkima) telah mulai

menjalankan prosedur pemantauan kebun energi melalui kunjungan ke lokasi kebun energi.

Pertemuan dengan Kelompok Tani di 3 desa (Sumberklampok, Melaya,

Sumberkima)

Minggu IV September 2010

Pemantauan kebun energi di 3 desa (Sumberklampok, Melaya, Sumberkima) Dimulai pada Minggu I Oktober 2010

Strategi 2: Mengembangkan Demplot kebun energi

Sasaran SMART: Pada Januari 2011, kelompok tani di 2 desa sasaran, yaitu Desa Sumberkima dan Desa Tukadaya telah membuat 20 demplot kebun energi seluas 10 hektar.

Pertemuan Pertama dengan kelompok tani Desa Sumberkima dan Tukadaya Minggu IV September 2010

Pelatihan Teknis Kebun Energi Minggu II Oktober 2010

Pertemuan Kedua dengan kelompok tani Desa Sumberkima dan Tukadaya Minggu IV Oktober 2010

Pelaksanaan pembuatan demplot kebun energi: Minggu IV Nopember 2010 – Minggu

I Januari 2011

(a)Pembersihan lahan Minggu IV Nopember 2010

(b)Pembajakan dan pembuatan guludan Minggu I Desember 2010

(c)Pemagaran (dengan tanaman gamal, lamtoro, Turi) Minggu IV Desember 2010

(d)Pengadaan bibit sengon dan Penanaman Minggu I Januari 2011

Strategi 3: Mengembangkan kebun pembibitan kayu bakar (sengon)

Sasaran SMART: Pada Juli 2011, kelompok tani di Desa Sumberkima telah membuat kebun pembibitan kayu bakar dengan ukuran 10 x 10 meter yang berisi 10000 bibit tanaman kayu bakar

(sengon).

Rapat Pertama Kelompok Tani Minggu II Desember 2010

Pelatihan Pembuatan Kebun Pembibitan Kayu Bakar Minggu II Januari 2011

Rapat Kedua Kelompok Tani Minggu I Pebruari 2011

Pelaksanaan pembuatan kebun pembibitan kayu bakar Minggu I Juli 2011

Kegiatan Pemasaran

Pencetakan poster, brosur, buklet kebun energi Minggu IV September – Minggu IV

Oktober

Pendistribusian poster, brosur, buklet kebun energi Oktober 2010 – Juli 2011

Talkshow di radio komunitas Oktober 2010 – Juli 2011

Page 132: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

130

Biaya-Biaya

No Kegiatan Detail Jumlah Biaya

(Rupiah)

Sumber Dana

Rare Yayasan Seka Kelompok Tani Pihak Lain

Strategi 1: Pemantauan kebun energi di 3 desa; Sumberklampok, Melaya dan Sumberkima

Sasaran SMART: Pada Oktober 2010 Yayasan Seka bekerja sama dengan koordinator kebun energi dan kelompok tani di 3 desa (Sumberklampok, Melaya dan Sumberkima) telah mulai

menjalankan prosedur pemantauan kebun energi melalui kunjungan ke lokasi kebun energi.

1

Pertemuan dengan kelompok tani di 3

desa (satu kali pertemuan di masing-

masing desa)

Konsumsi 1 kali pertemuan x

3 lokasi x 40 orang (peserta,

panitia) @ Rp 10.000

1.200.000 0 0 1.200.000 0

ATK (3 paket @ Rp 100.000) 300.000 0 300.000 0 0

Pengadaan materi pemantauan 100.000 0 100.000 0 0

2 Pemantauan Kebun Energi di 3 desa

(seminggu sekali selama 4 bulan)

Transport ke/dari lokasi kebun

energi sebanyak 32 kali

perjalanan motor @ Rp 4.500

144.000 144.000 0

Sub Total 1.744.000 0 544.000 1.200.000 0

Strategi 2: Mengembangkan Demplot kebun energi

Sasaran SMART: Pada Januari 2011, kelompok tani di 2 desa sasaran, yaitu Desa Sumberkima dan Desa Tukadaya telah membuat 20 demplot kebun energi seluas 10 hektar.

1 Pertemuan Pertama dengan kelompok

tani Desa Sumberkima dan Tukadaya

Konsumsi 1 kali pertemuan x

2 lokasi x 40 orang (peserta,

panitia) @ Rp 10.000

800.000 800.000 0 0 0

ATK (1 paket) 100.000 100.000 0 0 0

2 Pelatihan Teknis Kebun Energi

Konsumsi 1 kali pelatihan x

50 orang (peserta, panitia,

pelatih, narasumber) @ Rp

30.000

1.500.000 1.500.000 0 0 0

Transport Panitia 4 orang @

Rp 100.000 400.000 400.000 0 0 0

Transport Pelatih 1 orang dan

narasumber 1 orang @ Rp

200.000

400.000 400.000 0 0 0

Penggandaan materi 50

eksemplar @ Rp 10.000 500.000 500.000 0 0 0

ATK (1 paket) 200.000 200.000 0 0 0

Transport pengiriman

undangan 100.000 100.000 0 0 0

Sewa tempat, sounsystem,

dekorasi, spanduk 500.000 500.000 0 0 0

3 Pertemuan Kedua dengan kelompok

tani Desa Sumberkima dan Tukadaya

Konsumsi 1 kali pertemuan x

2 lokasi x 40 orang (peserta, 800.000 800.000 0 0 0

Page 133: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

131

panitia) @ Rp 10.000

ATK (1 paket) 100.000 100.000 0 0 0

4 Pelaksanaan pembuatan demplot

kebun energi:

a Tenaga kerja Pembersihan Lahan 20 demplot, per demplot 3 hari

(Per hari Rp 30.000) 1.800.000 0 0 1.800.000 0

b Tenaga kerja Pembajakan dan

Pembuatan Guludan

20 demplot, per demplot 5 hari

(Per hari Rp 30.000) 3.000.000 0 0 3.000.000 0

c Biaya Pemagaran (pembelian bibit

gamal, turi, lamtoro)

20 demplot, per demplot 1200

batang (per batang Rp 500) 12.000.000 12.000.000 0 0 0

d

Tenaga kerja Penanaman (sengon) 20 demplot, per demplot 3 hari

(per hasi Rp 30.000) 3.000.000 0 0 3.000.000 0

Pengadaan bibit Sengon 20 demplot x 768 bibit sengon

x Rp 2.500 38.400.000 0 27.000.000 11.400.000 0

Sub Total 63.600.000 17.400.000 27.000.000 19.200.000 0

Strategi 3: Mengembangkan kebun pembibitan kayu bakar (sengon)

Sasaran SMART: Pada Juli 2011, kelompok tani di Desa Sumberkima telah membuat kebun pembibitan kayu bakar dengan ukuran 10 x 10 meter yang berisi 10000 bibit tanaman kayu bakar

(sengon).

1 Rapat Pertama Kelompok Tani

Konsumsi 1 kali pertemuan x

40 orang (peserta, panitia) @

Rp 10.000

400.000 400.000 0 0 0

ATK (1 paket) 100.000 100.000 0 0 0

2 Pelatihan Pembuatan Kebun

Pembibitan Kayu Bakar

Konsumsi 1 kali pelatihan x

50 orang (peserta, panitia,

pelatih, narasumber) @ Rp

30.000

1.500.000 1.500.000 0 0 0

Transport Panitia 4 orang @

Rp 100.000 400.000 400.000 0 0 0

Transport Pelatih 1 orang dan

narasumber 1 orang @ Rp

200.000

400.000 400.000 0 0 0

Penggandaan materi 50

eksemplar @ Rp 10.000 500.000 500.000 0 0 0

ATK (1 paket) 200.000 200.000 0 0 0

Transport pengiriman

undangan 100.000 100.000 0 0 0

Sewa tempat, soundsystem,

dekorasi, spanduk 500.000 500.000 0 0 0

3 Rapat Kedua Kelompok Tani

Konsumsi 1 kali pertemuan x

40 orang (peserta, panitia) @

Rp 10.000

400.000 400.000 0 0 0

ATK (1 paket) 100.000 100.000 0 0 0

Page 134: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

132

4 Pelaksanaan pembuatan kebun

pembibitan kayu bakar

Pembelian bahan bangunan

kebun pembibitan kayu bakar 3.000.000 3.000.000 0 0 0

Tenaga kerja pembuatan

bangunan kebun pembibitan

kayu bakar (6 hari x 2 orang x

Rp 40.000)

480.000 480.000 0 0 0

Pembelian media pembibitan

(polybag, pupuk kandang,

pasir)

2.000.000 2.000.000 0 0 0

Sub Total 10.080.000 10.080.000 0 0 0

Kegiatan Pemasaran

1 Talkshow

a Diskusi penyusunan naskah talkshow Konsumsi 3 kali pertemuan x

6 orang x Rp 10.000

180.000 0 180.000 0 0

Transport 3 kali pertemuan x 6

orang x Rp 50.000

900.000 900.000 0 0 0

b Sosialisasi rencana talkshow Konsumsi 1 kali pertemuan x

9 desa x 30 orang x Rp 20.000

3.600.000 0 1.800.000 1.800.000 0

c Pelaksanaan talkshow Honor dan transport 2

narasumber x 10 kali talkshow

x Rp 200.000

4.000.000 2.000.000 0 0 2.000.000

2 Poster Biaya pencetakan 1000 lembar

x Rp 3.000

3.000.000 3.000.000 0 0 0

3 Brosur Biaya pencetakan 1000 lembar

x Rp 3.000

3.000.000 3.000.000 0 0 0

4 Buklet kebun energi Biaya pencetakan 2000

eksemplar x Rp 2.000

4.000.000 4.000.000 0 0 0

Sub Total 18.680.000 12.900.000 1.980.000 1.800.000 2.000.000

Jumlah Total Biaya (Rupiah) 94.104.000 40.380.000 29.524.000 22.200.000 2.000.000

Total Biaya dalam $ US (1 $ US = Rp 9.000 pada tanggal 30 Agustus 2010) 10.456 4.487 3.280 2.467 222

Persentase 100% 43% 31% 24% 2%

Page 135: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

133

Lampiran

Page 136: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

134

Lampiran A: Instrumen Riset untuk Pengujian Desain Poster dengan Khalayak

Masyarakat desa & petani 9 desa target

1. Bahan yang Diperlukan untuk Latihan

Poster & Slogan 2. Variabel yang Diukur

Daya tarik, pemahaman, dapat diterima (acceptability), dan imbauan

Daya tarik terkait dengan gaya bahasa sesuai karakter kelompok sasaran (masyarakat desa & petani), gambar dan warna

Pemahaman terkait dengan pesan inti

Dapat diterima (acceptability) kesesuaian pemilihan visual, teks, format sticker dan poster dengan karakter kelompok sasaran

Imbauan/dorongan untuk beraksi (call to action) tindak lanjut yang diharapkan dari kelompok sasaran setelah terpapar sticker dan poster

3. Metoda

Wawancara sela dan Focus Group Discussion (FGD) 4. Sampel

30 responden dari : Masyarakat dari 4 desa target, temasuk petani dan masyarakat umum. Demografi Responden

Paduan laki-laki dan perempuan

Usia 16 hingga 40 tahun

Masyarakat desa target dan petani

5. Perkiraan Lama Tiap Wawancara

15 hingga 30 menit

Page 137: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

135

6. Panduan Uji Awal Poster : Assalamualaikum/Om Swastiastu/salam sejahtera untuk kita semua. Nama saya (……..) kami dari Yayasan Seka. Kita akan berdiskusi untuk mengulas beberapa gambar yang akan digunakan untuk media poster dalam kampanye bangga Taman Nasional Bali Barat. Nanti saya akan memperlihatkan sebuah gambar poster dan susunan teks (kata-kata). Kemudian kita akan mendiskusikan dan curah pendapat tentang pendapat bapak/ibu semuanya. Saya berharap bapak/ibu bisa memberikan pendapat dan komentarnya tentang apa yang telah dilihat. Jangan khawatir akan apa yang bapak/ibu katakan akan menyinggung saya. Tidak ada jawaban atau pendapat yang salah, akan tetapi kejujuran pemahaman bapak/ibu sekalian lah yang sangat membantu untuk kesempurnaan pembuatan poster ini. Secara pribadi saya bukan orang yang langsung mendesain poster ini, untuk itulah diperlukan pendapat, saran dan kritik demi perbaikannya sebelum dicetak. Produk ini bukanlah produk final, akan tetapi masih dalam proses perbaikan. Dengan adanya saran dan pendapat yang bapak/ibu sampaikan, akan menjadi bahan pertimbangan dalam perbaikkan dan penyempurnaan untuk setiap desain poster. Kemudian mulailah diskusi dengan alur dan pertanyaan seperti pada kuesioner wawancara. Jangan lupa membuat rekaman atau notulensi proses diskusi.

7. Panduan Wawancara :

Page 138: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

136

Kuesioner untuk Uji-Coba Poster

Tanggal Wawancara Pewawancara Poster Nomor Demografi Responden Pekerjaan Umur (tahun) Jender ______ Laki-laki ______ Perempuan Uji-Coba Poster

1. Pertama, saya ingin menunjukkan kepada anda gambar ini. Menurut anda gambar ini memperlihatkan hal-hal apa saja ?

2. Sekarang, saya ingin menunjukkan seluruh poster. Dengan kata-kata anda sendiri, tolong katakan apa pesan dari poster ini ? 3. Menurut anda, dengan gambar dan tulisan ini, apakah poster ini meminta anda untuk melakukan sesuatu ?

_____ 1. Ya _____ 2. Tidak _____ 3. Tidak tahu

4. Jika Ya, Anda diminta untuk melakukan apa ? ______________________________________________________________________________________________________________________________________________________________

5. Menurut anda, apakah poster ini mengatakan kepada anda sesuatu yang menurut keyakinan/tradisi /budaya anda tidak benar _____ 1. Ya _____ 2. Tidak _____ 3. Tidak tahu

Page 139: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

137

6. Jika Ya, apakah itu ?

______________________________________________________________________________________________________________________________________________________________

7. Apakah orang-orang yang Anda lihat di gambar ini, mengingatkan Anda pada teman atau masyarakat di desa anda ataukah orang-orang yang ada di gambar berbeda dengan teman atau masyarakat di desa anda ?

______ 1. Seperti teman-teman saya ______ 2. Berbeda dengan teman-teman saya ______ 3. Tidak tahu

8. Jika berbeda, apa yang membedakan mereka ______________________________________________________________________________________________________________________________________________________________

9. Jika sama, hal-hal apa yang menunjukkan kesamaan itu

10. Adakah sesuatu yang khusus yang Anda sukai dari poster ini ?

_____ 1. Ya _____ 2. Tidak _____ 3. Tidak tahu

11. Jika Ya, sebutkan hal-hal yang Anda sukai tersebut ______________________________________________________________________________________________________________________________________________________________

Page 140: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

138

12. Menurut Anda, apa yang bisa dilakukan untuk membuat poster ini menjadi lebih baik ______________________________________________________________________________________________________________________________________________________________

Sekarang saya akan memperlihatkan beberapa kalimat pesan yang mungkin akan digunakan :

1. 1-2 Kata mana yang paling menarik bagi Anda dari pernyataan ini? 2. Mengapa kata tersebut menarik? 3. Apa yang anda pikirkan pertama kali setelah membaca pernyataan ini ? 4. Menurut Anda, dengan kata-kata sendiri, apa arti dari pernyataan ini bagi Anda? 5. Pesan apa yang disampaikan oleh pernyataan ini kepada Anda ? Positifkah atau Negatif ? Mengapa ? 6. Setelah Anda membaca/melihat/mendengar/pernyataan ini, apakah Anda merasa diajak untuk melakukan sesuatu? Jika Ya,

ajakan untuk apa? Jika Tidak, jelaskan maksud Anda. 7. Apakah pernyataan ini menyampaikan pesan yang menurut Anda tidak benar? Jika ya, apakah itu? 8. Apakah ada bagian yang tidak Anda mengerti? Bagian mana yang tidak anda mengerti ? 9. Kepada siapakah sebaiknya pernyataan ini diucapkan/disampaikan ? Mengapa ? 10. Adakah kata-kata yang mengganggu, janggal, atau menyinggung anda ? Kalau ya, sebutkan yang mana? Apa usul Anda untuk

memperbaikinya supaya menjadi lebih baik?

Bagian Umum:

Perhatikan semua pernyataan yang ada. Di antara semua ini:

1. Pernyataan manakah yang menurut anda paling sesuai untuk menyampaikan pesan untuk menyelamatkan hutan Bali Barat saat ini dari kegiatan pengambilan kayu bakar?

2. Apa yang perlu dilakukan agar slogan ini menjadi lebih menarik? 3. Diantara pernyataan (slogan) yang ada, yang mana yang paling menyentuh/berarti bagi anda ?

*UCAPKAN TERIMA KASIH KEPADA SETIAP RESPONDEN ATAS WAKTU DAN PARTISIPASINYA*

Page 141: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

139

Lampiran B: Contoh Slogan

Page 142: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

140

Kuesioner untuk Uji-Coba Slogan

Assalamualaikum/ Om Swastiastu/Salam Sejahtera. Nama saya (……..) kami dari Yayasan Seka. Kita akan berdiskusi untuk mengulas beberapa kalimat yang akan digunakan untuk materi dalam kampanye Bangga Taman Nasional Bali Barat. Nanti saya akan menyebutkan beberapa kalimat. Kemudian kita akan mendiskusikan dan curah pendapat tentang pendapat bapak/ibu semuanya. Saya berharap bapak/ibu bisa memberikan pendapat dan komentarnya tentang apa yang telah dilihat. Jangan khawatir akan apa yang bapak/ibu katakan akan menyinggung saya. Tidak ada jawaban atau pendapat yang salah, akan tetapi kejujuran pendapat bapak/ibu sekalian lah yang sangat membantu untuk kesempurnaan materi ini. Secara pribadi saya bukan orang yang langsung merancang kalimat ini, untuk itulah diperlukan pendapat, saran dan kritik demi perbaikannya sebelum dicetak. Produk ini bukanlah produk final, akan tetapi masih dalam proses perbaikan. Dengan adanya saran dan pendapat yang bapak/ibu sampaikan, akan menjadi bahan pertimbangan dalam perbaikan dan penyempurnaan untuk setiap materi dalam kampanye ini. Kemudian mulailah diskusi dengan alur dan pertanyaan seperti pada kuesioner wawancara. Jangan lupa membuat rekaman atau notulensi proses diskusi.

Tanggal Wawancara Pewawancara Data Responden Pekerjaan Umur (tahun) Jender ______ Laki-laki ______ Perempuan Sekarang saya kan memperlihatkan beberapa kalimat yang mungkin akan digunakan :

Slogan no. 1 :

Page 143: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

141

11. 1-2 Kata mana yang paling menarik bagi Anda dari slogan ini?

12. Mengapa kata tersebut menarik?

13. Apa yang anda pikirkan pertama kali setelah membaca slogan/pernyataan ini ?

14. Menurut Anda, dengan kata-kata sendiri, apa arti dari slogan ini bagi Anda?

15. Pesan apa yang ada di slogan ini ? Positif atau negatif ? Mengapa ?

16. Setelah Anda membaca/melihat/mendengar slogan/pernyataan ini, apakah Anda merasa diajak untuk melakukan sesuatu? Jika Ya, ajakan untuk apa? Jika Tidak, jelaskan maksud Anda.

17. Apakah slogan/pernyataan ini menyampaikan sesuatu yang menurut Anda tidak benar? Jika ya, apakah itu?

18. Apakah ada bagian yang tidak Anda mengerti? Bagian mana yang tidak anda mengerti ?

19. Kepada siapakah sebaiknya pernyataan ini diucapkan/disampaikan ? Mengapa ?

20. Adakah kata-kata yang mengganggu, janggal, atau menyinggung anda ? Kalau ya, sebutkan yang mana? Apa usul Anda untuk memperbaikinya supaya menjadi lebih baik?

Slogan no. 2:

1. 1-2 Kata mana yang paling menarik bagi Anda dari slogan ini?

2. Mengapa kata tersebut menarik?

3. Apa yang anda pikirkan pertama kali setelah membaca slogan/pernyataan ini ?

4. Menurut Anda, dengan kata-kata sendiri, apa arti dari slogan ini bagi Anda?

5. Pesan apa yang ada di slogan ini ? Positif atau negatif ? Mengapa ?

6. Setelah Anda membaca/melihat/mendengar slogan/pernyataan ini, apakah Anda merasa diajak untuk melakukan sesuatu? Jika Ya, ajakan untuk apa? Jika Tidak, jelaskan maksud Anda.

7. Apakah slogan/pernyataan ini menyampaikan sesuatu yang menurut Anda tidak benar? Jika ya, apakah itu?

Page 144: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

142

8. Apakah ada bagian yang tidak Anda mengerti? Bagian mana yang tidak anda mengerti ?

9. Kepada siapakah sebaiknya pernyataan ini diucapkan/disampaikan ? Mengapa ?

10. Adakah kata-kata yang mengganggu, janggal, atau menyinggung anda ? Kalau ya, sebutkan yang mana? Apa usul Anda untuk memperbaikinya supaya menjadi lebih baik?

Slogan no. 3:

1. 1-2 Kata mana yang paling menarik bagi Anda dari slogan ini?

2. Mengapa kata tersebut menarik?

3. Apa yang anda pikirkan pertama kali setelah membaca slogan/pernyataan ini ?

4. Menurut Anda, dengan kata-kata sendiri, apa arti dari slogan ini bagi Anda?

5. Pesan apa yang ada di slogan ini ? Positif atau negatif ? Mengapa ?

6. Setelah Anda membaca/melihat/mendengar slogan/pernyataan ini, apakah Anda merasa diajak untuk melakukan sesuatu? Jika Ya, ajakan untuk apa? Jika Tidak, jelaskan maksud Anda.

7. Apakah slogan/pernyataan ini menyampaikan sesuatu yang menurut Anda tidak benar? Jika ya, apakah itu?

8. Apakah ada bagian yang tidak Anda mengerti? Bagian mana yang tidak anda mengerti ?

9. Kepada siapakah sebaiknya pernyataan ini diucapkan/disampaikan ? Mengapa ?

10. Adakah kata-kata yang mengganggu, janggal, atau menyinggung anda ? Kalau ya, sebutkan yang mana? Apa usul Anda untuk memperbaikinya supaya menjadi lebih baik?

Page 145: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

143

Bagian Umum: Perhatikan semua slogan yang ada. Di antara semua slogan ini:

4. Slogan manakah yang menurut anda paling sesuai untuk menyampaikan pesan untuk menyelamatkan hutan Bali Barat saat ini dari kegiatan pengambilan kayu bakar?

5. Apa yang perlu dilakukan agar slogan ini menjadi lebih menarik? (untuk slogan yang telah dipilih pada nomer 1)

6. Diantara pernyataan (slogan) yang ada, yang mana yang paling menyentuh/berarti bagi Anda ?

*UCAPKAN TERIMA KASIH KEPADA SETIAP RESPONDEN ATAS WAKTU DAN PARTISIPASINYA*

Page 146: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

144

Lampiran C: Survei Pra Kampanye

Nomor kuisioner ________________

SURVEI PRA MASYARAKAT

KAWASAN TAMAN NASIONAL BALI BARAT

Pengantar

Selamat pagi/siang/sore/malam, nama saya adalah......................................dan saya sedang membantu Yayasan Seka untuk mempelajari

mengenai hubungan masyarakat dan Taman Nasional Bali Barat. Kami akan sangat menghargai partisipasi anda dalam survei ini dengan

menjawab beberapa pertanyaan. Informasi apapun yang diberikan dari anda akan disimpan dengan sangat rahasia dan nama serta jawaban anda

tidak akan ditunjukkan atau dibagikan pada orang lain kecuali pada mereka yang bekerja di survei ini. Jawaban anda sangat penting untuk

membantu merencanakan dan melaksanakan program kampanye di Bali Barat.

Partisipasi dalam survey ini adalah sukarela dan anda dapat memilih untuk tidak menjawab pertanyaan individu.Tidak ada jawaban benar dan

salah. Akan tetapi pendapat anda sangatlah penting bagi kami dan saya harap anda akan berperan serta. Bisakah saya memulai wawancara

sekarang ?

Apakah Anda bersedia diwawancara ?

[ ] Ya [ ] Tidak (hentikan wawancara dan ucapkan terima kasih)

BAGIAN 1

INFORMASI LATAR BELAKANG SURVEI

(diisi oleh pewawancara sebelum wawancara dilakukan)

Kode Nama pewawancara

[ ] #001 [ ] # 002 [ ] # 003 [ ] # 004 [ ] #005 [ ] #006

[ ] #007 [ ] #008 [ ] #009 [ ] #010 [ ] #011 [ ] #012 [ ] #013

[ ] Lainnya ________________

Page 147: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

145

Lokasi survey:

[ ] Sumberklampok [ ] Pejarakan [ ] Sumberkima [ ] Gilimanuk [ ] Melaya [ ] Blimbingsari [ ] Ekasari [ ] Warnasari [ ]

Tukadaya [ ] Banyubiru

Periode survey

[ ] Dasar - Kawasan Kampanye [ ] Dasar - Kawasan Pembanding

[] Pasca - Kawasan Kampanye [ ] Pasca - Kawasan Pembanding

Jenis Kelamin Responden :

[ ] laki-laki [ ] perempuan

BAGIAN 2

LATAR BELAKANG SOSIAL, EKONOMI, BUDAYA, DEMOGRAFI

(1) Berapa usia anda saat ini ?

[ ] 16 - 20 tahun [ ] 21 - 25 tahun [ ] 26 - 30 tahun [ ] 31 - 35 tahun

[ ] 36 - 40 tahun [ ] 41 - 45 tahun [ ] 46 - 50 tahun [ ] 51 - 55 tahun

[ ] 56 - 60 tahun [ ] diatas 60 tahun

(2) Apakah tingkat pendidikan formal yang sudah Anda selesaikan? (hanya 1 jawaban)

[ ] tidak sekolah [ ] tidak lulus sekolah dasar [ ] SD [ ] SMP

[ ] SMA [ ] Perguruan Tinggi

(3) Anda berasal dari suku mana ?

[ ] Bali [ ] Madura [ ] Jawa [ ] Bugis [ ] Mandar [ ] Melayu

[ ] Lainnya ________________

(A) Sudah berapa lama kah Anda menetap di desa ini?

[ ] sejak lahir [ ] kurang dari 1 tahun [ ] 1-3 tahun [ ] 3,1 - 5 tahun [ ] 5,1 - 7 tahun

[ ] lebih dari 7 tahun

Page 148: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

146

(B) Apakah status rumah yang Anda tinggali saat ini?

[ ] kontrak [ ] rumah milik pribadi [ ] rumah milik orangtua/keluarga [ ] tidak punya rumah

(C) Jika rumah Anda memiliki pekarangan, berapakah luas rata-rata pekarangan Anda?

[ ] kurang dari 1 are [ ] 1-2 are [ ] 3-6 are [ ] lebih dari 6 are

[] tidak punya pekarangan rumah

(4) Saya akan membacakan beberapa pernyataan. Mohon dengarkan hingga semuanya selesai dibacakan. Dari beberapa pernyataan di bawah

ini, mana yang PALING tepat menggambarkan pekerjaan UTAMA Anda (pilih hanya 1 jawaban yang tepat)

[ ] Buruh tani, yang menggarap lahan milik orang lain (lanjut ke A-D) [ ] Petani yang menggarap lahan milik sendiri/keluarga (lanjut ke A-

D) [ ] Pencari kayu bakar (lanjut ke E-H)

[ ] Peternak (lanjut ke I-J) [ ] Petani dan pencari kayu bakar (lanjut ke A - H)

[ ] Pegawai negeri [ ] Pedagang [ ] Tidak bekerja tetap [ ] Tidak bekerja

[ ] Lainnya ________________

(A) Jika Anda bekerja sebagai Petani atau Buruh Tani, berapakah luas lahan yang biasanya Anda kerjakan?

[ ] kurang dari 50 are [ ] 50-100 are [ ] 100-150 are [ ] lebih dari 150 are [ ] tidak tahu

(B) Jika Anda bekerja sebagai PETANI/BURUH TANI, dimanakah lokasi lahan yang biasanya Anda kerjakan? (paling banyak 2 jawaban)

[ ] Pekarangan rumah [ ] Kebun milik sendiri [ ] Hutan Taman Nasional

[ ] Hutan produksi/RPH/Dinas Kehutanan

[ ] Lainnya ________________

(C) Jika Anda PETANI/BURUH TANI, Jenis tanaman apa yang anda budidayakan di kebun ? (jawaban boleh lebih dari 1)

[ ] Tanaman keras [ ] Tanaman penghasil kayu bakar [ ] Tanaman pakan ternak

[ ] Tanaman pangan [ ] Tidak dimanfaatkan/dibiarkan terlantar

[ ] Lainnya ________________

(D) Jika Anda PETANI, jenis tanaman apa yang anda budidayakan di pekarangan rumah ? (jawaban boleh lebih dari 1)

[ ] Tanaman keras [ ] Tanaman penghasil kayu bakar [ ] Tanaman penghasil pakan ternak

[ ] Tanaman pangan [ ] Tanaman bunga [ ] Tidak dimanfaatkan/terlantar

[ ] Lainnya ________________

Page 149: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

147

(E) Jika Anda bekerja sebagai PENCARI KAYU BAKAR, dimana Anda biasanya mencari kayu bakar? (maksimal jawaban 2)

[ ] hutan produksi [ ] Hutan milik TNBB [ ] Pekarangan rumah [ ] Kebun sendiri

[ ] Lainnya ________________

(F) Jika Anda bekerja sebagai PENCARI KAYU BAKAR, berapa kali dalam sehari biasanya anda mencari kayu bakar? (Hanya 1 Jawaban)

[ ] 1 kali [ ] 2 kali [ ] 3 kali [ ] 4 kali [ ] 5 kali

[ ] Lainnya ________________

(G) Jika Anda bekerja sebagai PENCARI KAYU BAKAR, berapa rata-rata jumlah kayu bakar yang Anda kumpulkan dalam 1 hari? (hanya 1

jawaban)

[ ] kurang dari 0,5 meter kubik [ ] 0,5 -2 meter kubik [ ] 3-5 meter kubik

[ ] lebih dari 5 meter kubik [ ] tidak tentu jumlahnya [ ] Lainnya ________________

(H) Untuk keperluan apa Anda mengambil kayu bakar? (jawaban boleh lebih dari 1)

[ ] Kebutuhan sendiri untuk dapur [ ] Dijual di desa sendiri untuk kebutuhan rumahtangga

[ ] Dijual ke desa lain untuk kebutuhan rumah tangga [ ] Dijual untuk industri genteng

[ ] Lainnya ________________

(I) Jika Anda bekerja sebagai PETERNAK, berapakah jumlah ternak sapi yg saat ini Anda miliki?

[ ] 1-3 ekor [ ] 4-5 ekor [ ] lebih dari 5 ekor [ ] punya ternak, tetapi bukan sapi

(J) Jika Anda bekerja sebagai PETERNAK, bagaimana cara yang biasanya Anda gunakan dalam memelihara ternak? (Hanya 1 Jawaban)

[ ] dilepaskan di tempat yang banyak rumput [ ] dikandangkan [ ] Lainnya ________________

(5) Kegiatan apa saja yang sering Anda ikuti di luar pekerjaan utama? (Paling banyak 2 Jawaban)

[ ] banjar [ ] sekaha pemuda [ ] kegiatan agama [ ] kegiatan kesenian [ ] olahraga

[ ] arisan [ ] mengobrol dengan tetangga [ ] tidak punya waktu untuk kegiatan di luar pekerjaan

[ ] Lainnya ________________

BAGIAN 3

Page 150: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

148

MEDIA TERPERCAYA DAN AKSES TERHADAP MEDIA

(6) Dalam 3 bulan terakhir ini, media apa yang PALING SERING memberikan INFORMASI kepada anda ? (Paling banyak 2 jawaban)

[ ] Radio [ ] TV [ ] Koran [ ] Papan informasi di TNBB

[ ] Papan pengumuman di Kantor Desa [ ] Pertemuan Kelompok

[ ] Lainnya ________________

(7) Dalam 3 bulan terakhir ini, media apa yang PALING SERING Anda gunakan untuk mendapatkan HIBURAN? (paling banyak 2 jawaban)

[ ] Radio [ ] TV [ ] Koran [ ] Papan informasi di TNBB

[ ] Papan pengumuman di Kantor Desa [ ] Pertemuan Kelompok

[ ] Lainnya ________________

(8) Setiap orang , mendapatkan berbagai informasi tentang lingkungan, pengelolaan hutan, kebun, pertanian, dsb bisa berasal dari beberapa

sumber. Saya akan membacakan daftar sumber-sumber informasi. Tolong tentukan tingkat kepercayaan Anda terhadap sumber informasi

tersebut mulai dari SANGAT DIPERCAYA sampai pada SANGAT TIDAK DIPERCAYA

(A) aparat desa

[ ] Sangat dipercaya [ ] Dipercaya [ ] Tidak dipercaya [ ] Sangat tidak dipercaya [ ] Tidak tahu/tidak yakin

(B) pengurus banjar

[ ] Sangat dipercaya [ ] Dipercaya [ ] Tidak dipercaya [ ] Sangat tidak dipercaya [ ] Tidak tahu/tidak yakin

(C) keluarga

[ ] Sangat dipercaya [ ] Dipercaya [ ] Tidak dipercaya [ ] Sangat tidak dipercaya [ ] Tidak tahu/tidak yakin

(D) tokoh desa

[ ] Sangat dipercaya [ ] Dipercaya [ ] Tidak dipercaya [ ] Sangat tidak dipercaya [ ] Tidak tahu/tidak yakin

(E) tokoh agama/pedanda

[ ] Sangat dipercaya [ ] Dipercaya [ ] Tidak dipercaya [ ] Sangat tidak dipercaya [ ] Tidak tahu/tidak yakin

Page 151: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

149

(F) tetangga

[ ] Sangat dipercaya [ ] Dipercaya [ ] Tidak dipercaya [ ] Sangat tidak dipercaya [ ] Tidak tahu/tidak yakin

(G) pegawai Dinas kehutanan

[ ] Sangat dipercaya [ ] Dipercaya [ ] Tidak dipercaya [ ] Sangat tidak dipercaya [ ] Tidak tahu/tidak yakin

(H) radio

[ ] Sangat dipercaya [ ] Dipercaya [ ] Tidak dipercaya [ ] Sangat tidak dipercaya [ ] Tidak tahu/tidak yakin

(I) surat kabar

[ ] Sangat dipercaya [ ] Dipercaya [ ] Tidak dipercaya [ ] Sangat tidak dipercaya [ ] Tidak tahu/tidak yakin

(J) papan informasi

[ ] Sangat dipercaya [ ] Dipercaya [ ] Tidak dipercaya [ ] Sangat tidak dipercaya [ ] Tidak tahu/tidak yakin

(K) Kyai/guru mengaji

[ ] Sangat dipercaya [ ] Dipercaya [ ] Tidak dipercaya [ ] Sangat tidak dipercaya [ ] Tidak tahu/tidak yakin

(L) Pendeta/pastur

[ ] Sangat dipercaya [ ] Dipercaya [ ] Tidak dipercaya [ ] Sangat tidak dipercaya [ ] Tidak tahu/tidak yakin

(M) Pegawai Taman Nasional

[ ] Sangat dipercaya [ ] Dipercaya [ ] Tidak dipercaya [ ] Sangat tidak dipercaya [ ] Tidak tahu/tidak yakin

(N) LSM

[ ] Sangat dipercaya [ ] Dipercaya [ ] Tidak dipercaya [ ] Sangat tidak dipercaya [ ] Tidak tahu/tidak yakin

(9) Apakah Anda mendengarkan radio?

[ ] Ya (LANJUT KE A -C ) [ ] Tidak (LANJUT KE NOMER BERIKUT NYA)

(A) Stasiun radio apa yang sering di dengar ? (Jawaban paling banyak 3)

Page 152: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

150

[ ] Banyuwangi FM [ ] Mandala FM [ ] Fis FM [ ] Radio suara Habibullah FM

[ ] Menjangan FM [ ] Dirgantara FM [ ] Lainnya ________________

(B) Jam berapa anda mendengarkan radio ? (paling banyak 2 jawaban)

[ ] 06.00 - 09.00 [ ] 09.01 - 12.00 [ ] 12.01 - 15.00 [ ] 15.01 - 18.00

[ ] 18.01 - 21.00 [ ] 21.01 - 05.59

(C) Program apa yang disukai ? (paling banyak 3 jawaban)

[ ] Berita [ ] Musik [ ] Sandiwara [ ] Kesenian daerah

[ ] Titip salam [ ] Kontak jodoh [ ] Lainnya ________________

(10) Apakah Anda menonton TV ?

[ ] Ya (lanjut ke A - C) [ ] Tidak (lanjut ke nomer berikutnya)

(A) Stasiun TV apa yang sering anda tonton ? (jawaban paling banyak 2 jawaban)

[ ] BALI TV [ ] RCTI [ ] INDOSIAR [ ] SCTV

[ ] JEMBRANA TV [ ] Lainnya ________________

(B) Jam berapa Anda biasanya sering menonton TV ? (hanya 2 jawaban)

[ ] 06.00 - 09.00 [ ] 09.01 - 12.00 [ ] 12.01 - 15.00 [ ] 15.01 - 18.00

[ ] 18.01 - 21.00 [ ] 21.01 - 05.59

(C) Program/acara apa yang disukai ? (paling banyak 3 jawaban)

[ ] Olahraga [ ] sinetron [ ] Berita [ ] Film [ ] Musik [ ] Lainnya ________________

(11) Apakah Anda membaca koran ?

[ ] Ya (lanjut ke A - B) [ ] Tidak (lanjut ke nomer berikutnya)

(A) Koran apa yang sering Anda baca ? (pilih 1 jawaban saja)

[ ] Balipost [ ] Kompas [ ] Jawapos [ ] Lainnya ________________

(B) Berita atau rubrik apa yang sering anda baca ?

Page 153: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

151

[ ] Politik [ ] ekonomi [ ] sosial budaya [ ] lingkungan [ ] berita kriminal [ ] Informasi pertanian [ ] Pendidikan [ ]

Lainnya ________________

(12) Saya akan membacakan beberapa kegiatan yang biasanya dilakukan oleh masyarakat. Mohon sebutkan apakah Anda sangat suka, suka,

tidak suka, atau sangat tidak suka terhadap kegiatan-kegiatan tersebut.

(A) banjar

[ ] Sangat suka [ ] Suka [ ] Tidak suka [ ] Sangat tidak suka [ ] Tidak tahu/tidak yakin

(B) sekaha pemuda

[ ] Sangat suka [ ] Suka [ ] Tidak suka [ ] Sangat tidak suka [ ] Tidak tahu/tidak yakin

(C) panggung hiburan

[ ] Sangat suka [ ] Suka [ ] Tidak suka [ ] Sangat tidak suka [ ] Tidak tahu/tidak yakin

(D) pertandingan olahraga

[ ] Sangat suka [ ] Suka [ ] Tidak suka [ ] Sangat tidak suka [ ] Tidak tahu/tidak yakin

(E) berkumpul bersama keluarga

[ ] Sangat suka [ ] Suka [ ] Tidak suka [ ] Sangat tidak suka [ ] Tidak tahu/tidak yakin

(F) acara keagamaan

[ ] Sangat suka [ ] Suka [ ] Tidak suka [ ] Sangat tidak suka [ ] Tidak tahu/tidak yakin

(G) pelatihan ketrampilan

[ ] Sangat suka [ ] Suka [ ] Tidak suka [ ] Sangat tidak suka [ ] Tidak tahu/tidak yakin

(H) Pelatihan pertanian

[ ] Sangat suka [ ] Suka [ ] Tidak suka [ ] Sangat tidak suka [ ] Tidak tahu/tidak yakin

(I) Pertemuan kelompok tani ternak

[ ] Sangat suka [ ] Suka [ ] Tidak suka [ ] Sangat tidak suka [ ] Tidak tahu/tidak yakin

Page 154: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

152

(J) Arisan

[ ] Sangat suka [ ] Suka [ ] Tidak suka [ ] Sangat tidak suka [ ] Tidak tahu/tidak yakin

(K) Joged bungbung

[ ] Sangat suka [ ] Suka [ ] Tidak suka [ ] Sangat tidak suka [ ] Tidak tahu/tidak yakin

(L) Karaoke

[ ] Sangat suka [ ] Suka [ ] Tidak suka [ ] Sangat tidak suka [ ] Tidak tahu/tidak yakin

(M) Perlombaan kesenian

[ ] Sangat suka [ ] Suka [ ] Tidak suka [ ] Sangat tidak suka [ ] Tidak tahu/tidak yakin

(13) Jenis musik apa yang PALING Anda sukai? (paling banyak 2 jawaban)

[ ] gong/gamelan [ ] pop bali [ ] pop nasional [ ] dangdut [ ] rock [ ] Hadrah

[ ] Qosidah [ ] Lainnya ________________

(14) Bagaimanakah biasanya keputusan-keputusan penting menyangkut kesejahteraan dan keselamatan masyarakat dibuat di desa Anda?

(paling banyak 2 jawaban)

[ ] Pertemuan banjar [ ] Diputuskan oleh ketua Banjar [ ] Diputuskan oleh kepala Desa

[ ] Diputuskan oleh pegawai TNBB [ ] Pertemuan Dusun [ ] Arisan

[ ] Pertemuan adat ditingkat desa pekraman [ ] Pertemuan di desa dinas

[ ] Lainnya ________________

(15) Dari mana anda mendapatkan informasi tentang Taman Nasional Bali Barat (TNBB) ?

[ ] Radio [ ] TV [ ] Koran [ ] Petugas TNBB [ ] Kantor Desa

[ ] Kelompok [ ] Desa adat/desa pekraman

[ ] belum pernah dapat informasi mengenai TNBB (lanjut ke nomer berikutnya)

[ ] Lainnya ________________

(A) Informasi apa saja yang anda peroleh dari media tersebut tentang TNBB? (Jawaban boleh lebih dari 1)

Page 155: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

153

[ ] Program pemberdayaan masyarakat [ ] Hukum/peraturan [ ] Keanekaragaman hayati TNBB

[ ] Maskot TNBB [ ] Penyuluhan/pembinaan [ ] Batas wilayah TNBB/Zonasi

[ ] Lainnya ________________

BAGIAN 4

MENEMPATKAN RESPONDEN PADA TAHAPAN PERUBAHAN PERILAKU

(16) Saya akan membacakan 6 pernyataan mengenai kayu bakar, pilihlah pernyataan yang paling sesuai dengan diri anda. Mohon dengarkan

seluruh pernyataan dibacakan sebelum memberikan jawaban

[ ] Selama 3 bulan terakhir, saya belum pernah mempertimbangkan untuk mencari kayu bakar di luar hutan TNBB

[ ] Selama 3 bulan terakhir, saya pernah mempertimbangkan untuk mencari kayu bakar di luar hutan TNBB, tetapi belum melakukannya

[ ] Selama 3 bulan terakhir, saya telah mempertimbangkan untuk mencari kayu bakar di luar hutan dan bermaksud untuk melakukannya pada

waktu tertentu dimasa mendatang

[ ] Selama 3 bulan terakhir, saya telah mempertimbangkan untuk mencari kayu bakar di luar hutan TNBB dan bermaksud untuk melakukannya

dimasa mendatang. Saya telah berbicara kepada seseorang tentang itu

[ ] Selama 3 bulan terakhir, saya telah beberapa kali mencari kayu di luar hutan TNBB, tetapi tidak setiap hari

[ ] Selama 3 bulan terakhir, setiap hari saya mencari kayu bakar di luar hutan TNBB

[ ] Pernyataan tidak relevan untuk diri saya

(17) Saya akan membacakan 6 pernyataan mengenai kebun energi, pilihlah pernyataan yang paling sesuai dengan diri anda. Mohon dengarkan

seluruh pernyataan selesai dibacakan sebelum memberikan tanggapan

[ ] Dalam 3 bulan terakhir, saya belum pernah mempertimbangkan untuk membuat kebun energi

[ ] Dalam 3 bulan terakhir, saya pernah mempertimbangkan untuk membuat kebun energi, tetapi belum melakukannya

[ ] Dalam 3 bulan terakhir, saya telah mempertimbangkan untuk membuat kebun energi dan bermaksud untuk melakukannya pada waktu tertentu

di masa mendatang

[ ] Dalam 3 bulan terakhir, saya telah mempertimbangkan untuk membuat kebun energi dan bermaksud untuk melakukannya pada waktu tertentu

di masa mendatang. Saya telah berbicara dengan orang lain

[ ] Dalam 3 bulan terakhir, saya telah membuat kebun energi tetapi masih mencari kayu bakar dari TNBB

[ ] Dalam 3 bulan terakhir, saya telah membuat kebun energi dan telah memanfaatkan kayu bakar dari kebun energi

[ ] Pernyataan tidak relevan dengan diri saya

BAGIAN 5

Page 156: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

154

MENETAPKAN DASAR DAN MENGUKUR TINGKAT PENGETAHUAN

(18) Menurut Anda, apa fungsi Taman Nasional Bali Barat ? (jawaban boleh lebih dari 1)

[ ] Untuk perlindungan hutan dan sumberdaya alam di dalamnya

[ ] Untuk perlindungan tempat tinggal jalak bali

[ ] untuk perlindungan sumber daya laut

[ ] Untuk pemanfaatan sumber daya alam secara berkelanjutan

[ ] sebagai daerah penyimpan air

[ ] Tempat untuk mencari kayu bakar

[ ] Tidak tahu

[ ] Lainnya ________________

(19) Sebutkan batas-batas kawasan TNBB (jika tidak tahu, tuliskan 'tidak tahu')

(A) Utara:________________

(B) Selatan:________________

(C) Barat:________________

(D) Timur:________________

(20) Menurut Anda, apakah akibat dari pengambilan kayu bakar untuk hutan TNBB? (jawaban hanya 1)

[ ] Tidak ada dampaknya [ ] tempat tinggal jalak bali tidak ada lagi

[ ] tidak ada lagi turis yang datang ke TNBB [ ] mempengaruhi ketersediaan air bersih

[ ] Udara semakin panas [ ] Tidak tahu

[ ] Lainnya ________________

(21) Menurut anda, siapa yang bertanggung jawab menjaga kelestarian hutan TNBB ? (jawaban boleh lebih dari 1)

[ ] TNBB [ ] Masyarakat [ ] Aparat Desa [ ] Adat [ ] Tidak tahu

[ ] Lainnya ________________

Page 157: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

155

(22) Menurut Anda, apa yang dimaksud dengan kebun energi ?

[ ] Kebun yang ditanami tanaman penghasil kayu bakar

[ ] Kebun yang ditanami tanaman buah-buahan

[ ] Kebun yang ditanami tanaman pakan ternak

[ ] Kebun yang ditanami tanaman penghasil kayu bakar, tanaman pakan ternak dengan hasil utama tanaman kayu bakar

[ ] Tidak tahu

[ ] Lainnya ________________

BAGIAN 6

MENETAPKAN DASAR DAN MENGUKUR PERUBAHAN SIKAP

(23) Berikut ini saya bacakan beberapa pernyataan. Mohon sebutkan apakah Anda sangat setuju, setuju, tidak setuju, sangat tidak setuju, tidak

tahu/tidak yakin terhadap pernyataan tersebut

(A) Pengambilan kayu bakar secara terus menerus di hutan TNBB tidak mengakibatkan kerusakan hutan

[ ] Sangat Setuju [ ] Setuju [ ] Tidak setuju [ ] Sangat tidak setuju

[ ] Tidak tahu/Tidak yakin

(B) Pengambilan kayu bakar di hutan TNBB tidak perlu dihentikan

[ ] Sangat Setuju [ ] Setuju [ ] Tidak setuju [ ] Sangat tidak setuju

[ ] Tidak tahu/Tidak yakin

(C) Kerusakan hutan TNBB dapat mengakibatkan punahnya Jalak Bali

[ ] Sangat Setuju [ ] Setuju [ ] Tidak setuju [ ] Sangat tidak setuju

[ ] Tidak tahu/Tidak yakin

(D) Kerusakan hutan TNBB dapat mengakibatkan kekurangan air

[ ] Sangat Setuju [ ] Setuju [ ] Tidak setuju [ ] Sangat tidak setuju

[ ] Tidak tahu/Tidak yakin

(E) TNBB perlu menegakkan aturan tentang larangan pengambilan kayu bakar

[ ] Sangat Setuju [ ] Setuju [ ] Tidak setuju [ ] Sangat tidak setuju

Page 158: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

156

[ ] Tidak tahu/Tidak yakin

(F) Kita perlu memikirkan alternatif sumber kayu bakar masyarakat

[ ] Sangat Setuju [ ] Setuju [ ] Tidak setuju [ ] Sangat tidak setuju

[ ] Tidak tahu/Tidak yakin

(G) Penting bagi kita untuk memanfaatkan pekarangan rumah dengan menanam berbagai jenis kayu untuk memenuhi kebutuhan kayu bakar

[ ] Sangat Setuju [ ] Setuju [ ] Tidak setuju [ ] Sangat tidak setuju

[ ] Tidak tahu/Tidak yakin

(H) Mengajak tetangga untuk bersama-sama menanami pohon untuk kayu bakar tidak bisa dilakukan

[ ] Sangat Setuju [ ] Setuju [ ] Tidak setuju [ ] Sangat tidak setuju

[ ] Tidak tahu/Tidak yakin

(24) Berikut ini akan saya bacakan beberapa pernyataan, mohon untuk memberitahu saya, apakah "mudah", "sulit" atau "tidak yakin" terhadap

pernyataan berikut ini :

(A) Memanfaatkan kebun terlantar untuk dibuat sebagai kebun energi

[ ] Mudah [ ] Sulit [ ] Tidak yakin

(B) Masyarakat bekerjasama dengan TNBB melakukan pengawasan bersama

[ ] Mudah [ ] Sulit [ ] Tidak yakin

(C) Memanfaatkan pekarangan untuk ditanami tanaman kayu bakar, tanaman pakan dan tanaman pangan

[ ] Mudah [ ] Sulit [ ] Tidak yakin

(D) Masyarakat berhenti mengambil kayu bakar dari hutan TNBB

[ ] Mudah [ ] Sulit [ ] Tidak yakin

(E) Belajar cara baru utuk menghemat penggunaan kayu bakar

[ ] Mudah [ ] Sulit [ ] Tidak yakin

Page 159: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

157

(F) Mengajak tetangga untuk tidak lagi mencari kayu bakar di TNBB

[ ] Mudah [ ] Sulit [ ] Tidak yakin

BAGIAN 7

MENETAPKAN DASAR BAGI KOMUNIKASI INTERPERSONAL DAN MENGUKURNYA

(25) Dalam 3 bulan terakhir, kepada siapa Anda membicarakan tentang fungsi Taman Nasional Bali Barat ? (jawaban boleh lebih dari 1)

[ ] Keluarga [ ] Tetangga [ ] Kelompok [ ] Desa dinas [ ] Desa adat/desa pekraman

[ ] Petugas TNBB [ ] Petugas Dinas Kehutanan [ ] LSM

[ ] Tidak pernah membicarakan [ ] Lainnya ________________

(A) Jika Anda membicarakan, hal-hal apa saja yang Anda bahas tentang fungsi TNBB ?

________________

(26) Dalam 3 bulan terakhir, kepada siapa Anda berbicara tentang pengawasan hutan TNBB secara bersama ? (jawaban boleh lebih dari 1)

[ ] Keluarga [ ] Tetangga [ ] Kelompok [ ] Desa Dinas [ ] Desa adat/desa pekraman

[ ] Petugas TNBB [ ] Petugas Dinas Kehutanan [ ] LSM [ ] Tidak pernah membicarakan

[ ] Lainnya ________________

(A) Jika anda membicarakannya, hal-hal apa saja yang anda bicarakan tentang pengawasan hutan TNBB secara bersama ?________________

(27) Dalam 3 bulan ini, kepada siapa anda berbicara mengenai kayu bakar ? (jawaban boleh lebih dari 1 jawaban)

[ ] Sesama pencari kayu bakar [ ] tetangga [ ] kelompok [ ] Desa dinas

[ ] desa adat/desa pekraman [ ] Petugas TNBB [ ] Petugas Dinas Kehutanan [ ] LSM

[ ] Tidak pernah membicarakan [ ] Lainnya ________________

(A) Jika anda membicarakannya, hal-hal apa saja yang Anda bicarakan tentang kayu bakar ? ________________

(28) Dalam 3 bulan ini, kepada siapa Anda berbicara tentang kebun energi ? (jawaban boleh lebih dari 1)

[ ] Keluarga [ ] Tetangga [ ] Kelompok tani [ ] Desa Dinas [ ] Desa adat/desa pekraman

[ ] Petugas TNBB [ ] Kelian banjar [ ] Petugas Dinas Kehutanan [ ] LSM

[ ] Tidak pernah membicarakan [ ] Lainnya ________________

Page 160: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

158

(A) Jika anda membicarakannya, hal-hal apa saja yang anda bicarakan tentang kebun energi?

________________

(29) Dalam 3 bulan ini, kepada siapa anda berbicara tentang pemanfaatan pekarangan ? (jawaban boleh lebih dari 1)

[ ] Keluarga [ ] Tetangga [ ] Kelompok tani [ ] Desa Dinas [ ] Desa adat/desa pekraman

[ ] Petugas TNBB [ ] Kelian banjar [ ] Petugas Dinas Kehutanan [ ] LSM

[ ] Tidak pernah membicarakan [ ] Lainnya ________________

(A) Jika anda membicarakan, hal-hal apa saja yang anda bicarakan tentang pemanfaatan pekarangan ?

________________

BAGIAN 8

MENETAPKAN DASAR DAN MENGUKUR PERUBAHAN PERILAKU

(30) Hal-hal apa yang dapat Anda lakukan untuk memenuhi kebutuhan kayu bakar secara terus menerus ?

[ ] Mengambil kayu bakar di hutan TNBB [ ] Menanami kebun dengan tanaman kayu bakar

[ ] Menanami pekarangan dengan tanaman kayu bakar [ ] Tidak ada yang bisa saya lakukan

[ ] Tidak tahu [ ] Lainnya ________________

(31) Apakah Anda menanam tanaman kayu bakar di kebun milik anda ?

[ ] Ya (lanjut ke A - B) [ ] Tidak (lanjut ke nomer berikutnya)

(A) Jika jawaban anda "ya", jenis-jenis tanaman apa yang anda tanam?________________

(B) Apakah kebutuhan kayu bakar dapat dipenuhi dari kebun anda?

[ ] Ya [ ] Tidak

(32) Apakah Anda menanam tanaman kayu bakar di pekarangan rumah Anda?

[ ] Ya (lanjut ke A-B) [ ] Tidak (lanjut ke nomer berikutnya)

(A) Jika YA, jenis pohon apa saja yang Anda tanam? ________________

Page 161: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

159

(B) Apakah kebutuhan kayu bakar dapat dipenuhi dari pekarangan anda?

[ ] Ya [ ] Tidak

(33) Dalam 6 bulan kedepan, jika ada program pembuatan kebun energi, bersediakah Anda untuk terlibat ?

[ ] Bersedia (lanjut ke A) [ ] tidak bersedia (lanjut ke B) [ ] tidak yakin (lanjut ke B)

(A) Jika bersedia, apa peran anda ?

[ ] Penggerak program [ ] Pencetus ide [ ] Peserta [ ] Donatur [ ] Lainnya ________________

(B) Jika 'tidak bersedia' atau 'tidak yakin', apakah alasan Anda?________________

(34) Dalam 6 bulan ke depan, jika ada program pembuatan dan penggunaan tungku hemat kayu bakar bersediakah Anda untuk terlibat ?

[ ] Bersedia (lanjut ke A) [ ] tidak bersedia (lanjut ke B) [ ] tidak yakin (lanjut ke B)

(A) Jika bersedia terlibat dalam program tungku hemat kayu bakar, apa peran Anda ?

[ ] Penggerak program [ ] Pencetus ide [ ] Peserta [ ] Donatur [ ] Lainnya ________________

(B) Jika 'tidak bersedia' atau 'tidak yakin', apakah alasan Anda?________________

BAGIAN 9

MEMAHAMI RINTANGAN DAN MANFAAT BAGI PERUBAHAN PERILAKU

(35) Jika Anda melihat masyarakat sampai saat ini masih melakukan pengambilan kayu bakar di hutan TNBB, menurut Anda apa alasan mereka

? (jawaban boleh lebih dari 1)

[ ] Tidak ada alternatif sumber energi yang lebih murah

[ ] Tidak ada alternatif lokasi/tempat pengambilan kayu bakar [ ] Tidak ada sumber pendapatan lain

[ ] Lainnya ________________

(36) Jika pekarangan anda tidak dimanfaatkan/dibiarkan terlantar, jelaskan alasannya (jawaban boleh lebih dari 1)

[ ] Tidak punya waktu [ ] Tenaga terbatas [ ] Malas

Page 162: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

160

[ ] Kondisi tanah pekarangan tidak subur

[ ] Tidak tahu jenis tanaman yang cocok untuk ditanam di pekarangan rumah

[ ] Lainnya ________________

(37) Jika kebun anda tidak dimanfaatkan/dibiarkan terlantar, apa alasannya ? (jawaban boleh lebih dari 1)

[ ] Tidak punya waktu [ ] Tenaga terbatas [ ] Kondisi tanah di kebun kurang subur

[ ] Tidak tahu jenis tanaman yang cocok untuk ditanam di kebun [ ] sumber airnya mengandung garam

[ ] Jika musim hujan air menggenangi kebun [ ] Lainnya ________________

(38) Sebutkan 2 manfaat dari adanya kebun energi di pekarangan rumah ________________

(39) Sebutkan 2 kendala Anda untuk membuat kebun energi di pekarangan rumah________________

BAGIAN 10

PAPARAN TERHADAP AKTIVITAS DAN KEGIATAN KAMPANYE

(40) Saya akan membacakan media komunikasi mengenai pelestarian kawasan TNBB. Dalam 3 bulan terakhir, pernahkah Anda melihat atau

mendengar media tersebut

(A) Papan informasi di desa tentang fungsi TNBB

[ ] Pernah [ ] Tidak pernah [ ] Tidak tahu/Tidak yakin

(B) Papan informasi di TNBB tentang larangan pengambilan kayu bakar di dalam kawasan hutan TNBB

[ ] Pernah [ ] Tidak pernah [ ] Tidak tahu/Tidak yakin

(C) Stiker tentang penyelamatan hutan TNBB

[ ] Pernah [ ] Tidak pernah [ ] Tidak tahu/Tidak yakin

(D) Poster tentang penyelamatan hutan TNBB

[ ] Pernah [ ] Tidak pernah [ ] Tidak tahu/Tidak yakin

(E) Baliho tentang penyelamatan hutan TNBB

Page 163: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

161

[ ] Pernah [ ] Tidak pernah [ ] Tidak tahu/Tidak yakin

(F) Program radio tentang pemanfaatan pekarangan untuk kebun energi

[ ] Pernah [ ] Tidak pernah [ ] Tidak tahu/Tidak yakin

(G) Poster tentang kebun energi

[ ] Pernah [ ] Tidak pernah [ ] Tidak tahu/Tidak yakin

(H) Bacaan tentang cara mengembangkan kebun energi

[ ] Pernah [ ] Tidak pernah [ ] Tidak tahu/Tidak yakin

(I) Program sekolah mengenai kebun energi

[ ] Pernah [ ] Tidak pernah [ ] Tidak tahu/Tidak yakin

(41) Dari berbagai media yang pernah Anda temui mengenai TNBB, media mana yang paling mempengaruhi keputusan Anda? (hanya 2

jawaban)

[ ] pertemuan masyarakat [ ] poster [ ] lagu [ ] brosur [ ] papan informasi

[ ] program radio [ ] Lainnya ________________

(42) Dari berbagai media yang pernah Anda temui mengenai kebun energi, media mana yang paling mempengaruhi keputusan Anda? (hanya 2

jawaban)

[ ] pertemuan masyarakat [ ] poster [ ] lagu [ ] brosur [ ] papan informasi

[ ] program radio [ ] Lainnya ________________

TERIMA KASIH ATAS PENDAPAT DAN WAKTU YANG TELAH DISEDIAKAN.

JAWABAN ANDA SANGAT PENTING NILAINYA BAGI KAMI.

Page 164: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

162

Lampiran D: Survei Pasca Kampanye

Nomor kuisioner________________

SURVEI PASCA MASYARAKAT

KAWASAN TAMAN NASIONAL BALI BARAT

Pengantar

Selamat pagi/siang/sore/malam, nama saya adalah......................................dan saya sedang membantu Yayasan Seka untuk mempelajari

mengenai hubungan masyarakat dan Taman Nasional Bali Barat. Kami akan sangat menghargai partisipasi Anda dalam survei ini dengan

menjawab beberapa pertanyaan. Informasi apa pun yang diberikan dari Anda akan disimpan dengan sangat rahasia dan nama serta jawaban Anda

tidak akan ditunjukkan atau dibagikan pada orang lain kecuali pada mereka yang bekerja di survei ini. Jawaban anda sangat penting bagi kami

untuk mengetahui sejauh mana hasil dari pelaksanaan program kampanye di Bali Barat yang telah kami jalankan selama 12 bulan.

Partisipasi dalam survey ini adalah sukarela dan Anda dapat memilih untuk tidak menjawab pertanyaan individu.Tidak ada jawaban benar dan

salah. Akan tetapi pendapat Anda sangatlah penting bagi kami dan saya harap Anda akan berperan serta. Bisakah saya memulai wawancara

sekarang ?

Apakah Anda bersedia diwawancara ?

[ ] Ya [ ] Tidak (hentikan wawancara dan ucapkan terima kasih)

BAGIAN 1

INFORMASI LATAR BELAKANG SURVEI

(diisi oleh pewawancara sebelum wawancara dilakukan)

Kode Nama pewawancara

[ ] #001 [ ] # 002 [ ] # 003 [ ] # 004 [ ] #005 [ ] #006 [ ] #007

[ ] #008 [ ] #009 [ ] #010 [ ] #011 [ ] #012 [ ] #013

[ ] Lainnya ________________

Page 165: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

163

Lokasi survey:

[ ] Sumberklampok [ ] Pejarakan [ ] Sumberkima [ ] Gilimanuk [ ] Melaya [ ] Blimbingsari

[ ] Ekasari [ ] Warnasari [ ] Tukadaya [ ] Banyubiru

Periode survey

[ ] Dasar - Kawasan Kampanye [ ] Dasar - Kawasan Pembanding

[ ] Pasca - Kawasan Kampanye [ ] Pasca - Kawasan Pembanding

Jenis Kelamin Responden :

[ ] laki-laki [ ] perempuan

BAGIAN 2

LATAR BELAKANG SOSIAL, EKONOMI, BUDAYA, DEMOGRAFI

(1) Berapa usia anda saat ini ?

[ ] 16 - 20 tahun [ ] 21 - 25 tahun [ ] 26 - 30 tahun [ ] 31 - 35 tahun [ ] 36 - 40 tahun [ ] 41 - 45 tahun [ ] 46 - 50

tahun [ ] 51 - 55 tahun [ ] 56 - 60 tahun [ ] diatas 60 tahun

(2) Apakah tingkat pendidikan formal yang sudah Anda selesaikan? (hanya 1 jawaban)

[ ] tidak sekolah [ ] tidak lulus sekolah dasar [ ] SD [ ] SMP

[ ] SMA [ ] Perguruan Tinggi

(3) Anda berasal dari suku mana ?

[ ] Bali [ ] Madura [ ] Jawa [ ] Bugis `[ ] Mandar [ ] Melayu

[ ] Lainnya ________________

(A) Sudah berapa lama kah Anda menetap di desa ini?

[ ] sejak lahir [ ] kurang dari 1 tahun [ ] 1-3 tahun [ ] 3,1 - 5 tahun

[ ] 5,1 - 7 tahun [ ] lebih dari 7 tahun

Page 166: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

164

(B) Jika rumah Anda memiliki pekarangan, berapakah luas rata-rata pekarangan Anda?

[ ] kurang dari 1 are [ ] 1-2 are [ ] 3-6 are [ ] lebih dari 6 are

[ ] tidak punya pekarangan rumah

(4) Saya akan membacakan beberapa pernyataan. Mohon dengarkan hingga semuanya selesai dibacakan. Dari beberapa pernyataan di bawah

ini, mana yang PALING tepat menggambarkan pekerjaan UTAMA Anda (pilih hanya 1 jawaban yang tepat)

[ ] Buruh tani, yang menggarap lahan milik orang lain (lanjut ke A-D)

[ ] Petani yang menggarap lahan milik sendiri/keluarga (lanjut ke A-D)

[ ] Pencari kayu bakar (lanjut ke E-H) [ ] Peternak (lanjut ke I-J)

[ ] Petani dan pencari kayu bakar (lanjut ke A - H) [ ] Pegawai negeri [ ] Pedagang

[ ] Tidak bekerja tetap [ ] Tidak bekerja [ ] Lainnya ________________

(A) Jika Anda bekerja sebagai Petani atau Buruh Tani, berapakah luas lahan yang biasanya Anda kerjakan?

[ ] kurang dari 50 are [ ] 50-100 are [ ] 100-150 are [ ] lebih dari 150 are [ ] tidak tahu

(B) Jika Anda bekerja sebagai PETANI/BURUH TANI, dimanakah lokasi lahan yang biasanya Anda kerjakan? (paling banyak 2 jawaban)

[ ] Pekarangan rumah [ ] Kebun milik sendiri [ ] Hutan Taman Nasional

[ ] Hutan produksi/RPH/Dinas Kehutanan [ ] Lainnya ________________

(C) Jika Anda PETANI/BURUH TANI, Jenis tanaman apa yang anda budidayakan di kebun ? (jawaban boleh lebih dari 1)

[ ] Tanaman keras [ ] Tanaman penghasil kayu bakar [ ] Tanaman pakan ternak

[ ] Tanaman pangan [ ] Tidak dimanfaatkan/dibiarkan terlantar [ ] Lainnya ________________

(D) Jika Anda PETANI, jenis tanaman apa yang Anda budidayakan di pekarangan rumah ? (jawaban boleh lebih dari 1)

[ ] Tanaman keras [ ] Tanaman penghasil kayu bakar [ ] Tanaman penghasil pakan ternak

[ ] Tanaman pangan [ ] Tanaman bunga [ ] Tidak dimanfaatkan/terlantar

[ ] Lainnya ________________

(E) Jika Anda bekerja sebagai PENCARI KAYU BAKAR, dimana Anda biasanya mencari kayu bakar? (maksimal jawaban 2)

[ ] hutan produksi [ ] Hutan milik TNBB [ ] Pekarangan rumah [ ] Kebun sendiri

[ ] Lainnya ________________

Page 167: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

165

(F) Jika Anda bekerja sebagai PENCARI KAYU BAKAR, berapa kali dalam sehari biasanya Anda mencari kayu bakar? (Hanya 1 Jawaban)

[ ] 1 kali [ ] 2 kali [ ] 3 kali [ ] 4 kali [ ] 5 kali [ ] Lainnya ________________

(G) Jika Anda bekerja sebagai PENCARI KAYU BAKAR, berapa rata-rata jumlah kayu bakar yang Anda kumpulkan dalam 1 hari? (hanya 1

jawaban)

[ ] kurang dari 0,5 meter kubik [ ] 0,5 -2 meter kubik [ ] 3-5 meter kubik

[ ] lebih dari 5 meter kubik [ ] tidak tentu jumlahnya [ ] Lainnya ________________

(H) Untuk keperluan apa Anda mengambil kayu bakar? (jawaban boleh lebih dari 1)

[ ] Kebutuhan sendiri untuk dapur [ ] Dijual di desa sendiri untuk kebutuhan rumahtangga

[ ] Dijual ke desa lain untuk kebutuhan rumah tangga [ ] Dijual untuk industri genteng

[ ] Lainnya ________________

(I) Jika Anda bekerja sebagai PETERNAK, berapakah jumlah ternak sapi yg saat ini Anda miliki?

[ ] 1-3 ekor [ ] 4-5 ekor [ ] lebih dari 5 ekor [ ] punya ternak, tetapi bukan sapi

(J) Jika Anda bekerja sebagai PETERNAK, bagaimana cara yang biasanya Anda gunakan dalam memelihara ternak? (Hanya 1 Jawaban)

[ ] dilepaskan di tempat yang banyak rumput [ ] dikandangkan [ ] Lainnya ________________

(5) Kegiatan apa saja yang sering Anda ikuti di luar pekerjaan utama? (Paling banyak 2 Jawaban)

[ ] banjar [ ] sekaha pemuda [ ] kegiatan agama [ ] kegiatan kesenian [ ] olahraga

[ ] arisan [ ] mengobrol dengan tetangga [ ] tidak punya waktu untuk kegiatan di luar pekerjaan

[ ] Lainnya ________________

BAGIAN 3

MEDIA TERPERCAYA DAN AKSES TERHADAP MEDIA

(6) Dalam 3 bulan terakhir ini, media apa yang PALING SERING memberikan INFORMASI kepada anda ? (Paling banyak 2 jawaban)

[ ] Radio [ ] TV [ ] Koran [ ] Papan informasi di TNBB

[ ] Papan pengumuman di Kantor Desa [ ] Pertemuan Kelompok

Page 168: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

166

[ ] Lainnya ________________

(7) Dalam 3 bulan terakhir ini, media apa yang PALING SERING Anda gunakan untuk mendapatkan HIBURAN? (paling banyak 2 jawaban)

[ ] Radio [ ] TV [ ] Koran [ ] Papan informasi di TNBB

[ ] Papan pengumuman di Kantor Desa [ ] Pertemuan Kelompok [ ] Lainnya ________________

(8) Setiap orang , mendapatkan berbagai informasi tentang lingkungan, pengelolaan hutan, kebun, pertanian, dsb bisa berasal dari beberapa

sumber. Saya akan membacakan daftar sumber-sumber informasi. Tolong tentukan tingkat kepercayaan Anda terhadap sumber informasi

tersebut mulai dari SANGAT DIPERCAYA sampai pada SANGAT TIDAK DIPERCAYA

(A) aparat desa

[ ] Sangat dipercaya [ ] Dipercaya [ ] Tidak dipercaya [ ] Sangat tidak dipercaya

[ ] Tidak tahu/tidak yakin

(B) pengurus banjar

[ ] Sangat dipercaya [ ] Dipercaya [ ] Tidak dipercaya [ ] Sangat tidak dipercaya

[ ] Tidak tahu/tidak yakin

(C) keluarga

[ ] Sangat dipercaya [ ] Dipercaya [ ] Tidak dipercaya [ ] Sangat tidak dipercaya

[ ] Tidak tahu/tidak yakin

(D) tokoh desa

[ ] Sangat dipercaya [ ] Dipercaya [ ] Tidak dipercaya [ ] Sangat tidak dipercaya

[ ] Tidak tahu/tidak yakin

(E) tokoh agama/pedanda

[ ] Sangat dipercaya [ ] Dipercaya [ ] Tidak dipercaya [ ] Sangat tidak dipercaya

[ ] Tidak tahu/tidak yakin

(F) tetangga

[ ] Sangat dipercaya [ ] Dipercaya [ ] Tidak dipercaya [ ] Sangat tidak dipercaya

Page 169: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

167

[ ] Tidak tahu/tidak yakin

(G) pegawai Dinas kehutanan

[ ] Sangat dipercaya [ ] Dipercaya [ ] Tidak dipercaya [ ] Sangat tidak dipercaya

[ ] Tidak tahu/tidak yakin

(H) radio

[ ] Sangat dipercaya [ ] Dipercaya [ ] Tidak dipercaya [ ] Sangat tidak dipercaya

[ ] Tidak tahu/tidak yakin

(I) surat kabar

[ ] Sangat dipercaya [ ] Dipercaya [ ] Tidak dipercaya [ ] Sangat tidak dipercaya

[ ] Tidak tahu/tidak yakin

(J) papan informasi

[ ] Sangat dipercaya [ ] Dipercaya [ ] Tidak dipercaya [ ] Sangat tidak dipercaya

[ ] Tidak tahu/tidak yakin

(K) Kyai/guru mengaji

[ ] Sangat dipercaya [ ] Dipercaya [ ] Tidak dipercaya [ ] Sangat tidak dipercaya

[ ] Tidak tahu/tidak yakin

(L) Pendeta/pastur

[ ] Sangat dipercaya [ ] Dipercaya [ ] Tidak dipercaya [ ] Sangat tidak dipercaya

[ ] Tidak tahu/tidak yakin

(M) Pegawai Taman Nasional

[ ] Sangat dipercaya [ ] Dipercaya [ ] Tidak dipercaya [ ] Sangat tidak dipercaya

[ ] Tidak tahu/tidak yakin

(N) LSM

[ ] Sangat dipercaya [ ] Dipercaya [ ] Tidak dipercaya [ ] Sangat tidak dipercaya

Page 170: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

168

[ ] Tidak tahu/tidak yakin

(9) Apakah Anda mendengarkan radio?

[ ] Ya (LANJUT KE A -C ) [ ] Tidak (LANJUT KE NOMER BERIKUT NYA)

(A) Stasiun radio apa yang sering di dengar ? (Jawaban paling banyak 3)

[ ] Banyuwangi FM [ ] Mandala FM [ ] Fis FM [ ] Radio suara Habibullah FM

[ ] Menjangan FM [ ] Dirgantara FM [ ] Lainnya ________________

(B) Jam berapa anda mendengarkan radio ? (paling banyak 2 jawaban)

[ ] 06.00 - 09.00 [ ] 09.01 - 12.00 [ ] 12.01 - 15.00 [ ] 15.01 - 18.00 [ ] 18.01 - 21.00 [ ] 21.01 - 05.59

(C) Program apa yang disukai ? (paling banyak 3 jawaban)

[ ] Berita [ ] Musik [ ] Sandiwara [ ] Kesenian daerah [ ] Titip salam

[ ] Kontak jodoh [ ] Lainnya ________________

(10) Apakah Anda membaca koran ?

[ ] Ya (lanjut ke A - B) [ ] Tidak (lanjut ke nomer berikutnya)

(A) Koran apa yang sering Anda baca ? (pilih 1 jawaban saja)

[ ] Balipost [ ] Kompas [ ] Jawapos [ ] Expose [ ] Radar Jembrana

[ ] Harmoni [ ] Lainnya ________________

(B) Berita atau rubrik apa yang sering Anda baca ?

[ ] Politik [ ] ekonomi [ ] sosial budaya [ ] lingkungan [ ] berita kriminal

[ ] Informasi pertanian [ ] Pendidikan [ ] Lainnya ________________

(11) Saya akan membacakan beberapa kegiatan yang biasanya dilakukan oleh masyarakat. Mohon sebutkan apakah Anda sangat suka, suka,

tidak suka, atau sangat tidak suka terhadap kegiatan-kegiatan tersebut.

(A) banjar

Page 171: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

169

[ ] Sangat suka [ ] Suka [ ] Tidak suka [ ] Sangat tidak suka [ ] Tidak tahu/tidak yakin

(B) sekaha pemuda

[ ] Sangat suka [ ] Suka [ ] Tidak suka [ ] Sangat tidak suka [ ] Tidak tahu/tidak yakin

(C) panggung hiburan

[ ] Sangat suka [ ] Suka [ ] Tidak suka [ ] Sangat tidak suka [ ] Tidak tahu/tidak yakin

(D) pertandingan olahraga

[ ] Sangat suka [ ] Suka [ ] Tidak suka [ ] Sangat tidak suka [ ] Tidak tahu/tidak yakin

(E) berkumpul bersama keluarga

[ ] Sangat suka [ ] Suka [ ] Tidak suka [ ] Sangat tidak suka [ ] Tidak tahu/tidak yakin

(F) acara keagamaan

[ ] Sangat suka [ ] Suka [ ] Tidak suka [ ] Sangat tidak suka [ ] Tidak tahu/tidak yakin

(G) pelatihan ketrampilan

[ ] Sangat suka [ ] Suka [ ] Tidak suka [ ] Sangat tidak suka [ ] Tidak tahu/tidak yakin

(H) Pelatihan pertanian

[ ] Sangat suka [ ] Suka [ ] Tidak suka [ ] Sangat tidak suka [ ] Tidak tahu/tidak yakin

(I) Pertemuan kelompok tani ternak

[ ] Sangat suka [ ] Suka [ ] Tidak suka [ ] Sangat tidak suka [ ] Tidak tahu/tidak yakin

(J) Arisan

[ ] Sangat suka [ ] Suka [ ] Tidak suka [ ] Sangat tidak suka [ ] Tidak tahu/tidak yakin

(K) Joged bungbung

[ ] Sangat suka [ ] Suka [ ] Tidak suka [ ] Sangat tidak suka [ ] Tidak tahu/tidak yakin

Page 172: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

170

(L) Karaoke

[ ] Sangat suka [ ] Suka [ ] Tidak suka [ ] Sangat tidak suka [ ] Tidak tahu/tidak yakin

(M) Perlombaan kesenian

[ ] Sangat suka [ ] Suka [ ] Tidak suka [ ] Sangat tidak suka [ ] Tidak tahu/tidak yakin

(N) bondres

[ ] Sangat suka [ ] Suka [ ] Tidak suka [ ] Sangat tidak suka [ ] Tidak tahu/tidak yakin

(12) Jenis musik apa yang PALING Anda sukai? (paling banyak 2 jawaban)

[ ] gong/gamelan [ ] pop bali [ ] pop nasional [ ] dangdut [ ] rock [ ] Hadrah

[ ] Qosidah [ ] Lainnya ________________

(13) Bagaimanakah biasanya keputusan-keputusan penting menyangkut kesejahteraan dan keselamatan masyarakat dibuat di desa Anda?

(paling banyak 2 jawaban)

[ ] Pertemuan banjar [ ] Diputuskan oleh ketua Banjar [ ] Diputuskan oleh kepala Desa

[ ] Diputuskan oleh pegawai TNBB [ ] Pertemuan Dusun [ ] Arisan

[ ] Pertemuan adat ditingkat desa pekraman [ ] Pertemuan di desa dinas

[ ] Lainnya ________________

(14) Dari mana anda mendapatkan informasi tentang Taman Nasional Bali Barat (TNBB) ?

[ ] Radio [ ] TV [ ] Koran [ ] Petugas TNBB [ ] Kantor Desa [ ] Kelompok

[ ] Desa adat/desa pekraman [ ] Brosur [ ] Buklet [ ] Poster

[ ] Belum pernah dapat informasi tentang TNBB ÿ(Lanjut ke nomer berikutnya)

[ ] Lainnya ________________

(A) Informasi apa saja yang anda peroleh dari media tersebut tentang TNBB? (Jawaban boleh lebih dari 1)

[ ] Program pemberdayaan masyarakat [ ] Hukum/peraturan [ ] Keanekaragaman hayati TNBB

[ ] Maskot TNBB [ ] Penyuluhan/pembinaan [ ] Batas wilayah TNBB/Zonasi

[ ] Lainnya ________________

BAGIAN 4

Page 173: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

171

MENEMPATKAN RESPONDEN PADA TAHAPAN PERUBAHAN PERILAKU

(15) Saya akan membacakan 6 pernyataan mengenai kayu bakar, pilihlah pernyataan yang paling sesuai dengan diri anda. Mohon dengarkan

seluruh pernyataan dibacakan sebelum memberikan jawaban

[ ] Selama 3 bulan terakhir, saya belum pernah mempertimbangkan untuk mencari kayu bakar di luar hutan TNBB

[ ] Selama 3 bulan terakhir, saya pernah mempertimbangkan untuk mencari kayu bakar di luar hutan TNBB, tetapi belum melakukannya

[ ] Selama 3 bulan terakhir, saya telah mempertimbangkan untuk mencari kayu bakar di luar hutan dan bermaksud untuk melakukannya pada

waktu tertentu dimasa mendatang

[ ] Selama 3 bulan terakhir, saya telah mempertimbangkan untuk mencari kayu bakar di luar hutan TNBB dan bermaksud untuk melakukannya

dimasa mendatang. Saya telah berbicara kepada seseorang tentang itu

[ ] Selama 3 bulan terakhir, saya telah beberapa kali mencari kayu di luar hutan TNBB, tetapi tidak setiap hari

[ ] Selama 3 bulan terakhir, setiap hari saya mencari kayu bakar di luar hutan TNBB

[ ] Pernyataan tidak relevan untuk diri saya

(16) Saya akan membacakan 6 pernyataan mengenai kebun energi, pilihlah pernyataan yang paling sesuai dengan diri anda. Mohon dengarkan

seluruh pernyataan selesai dibacakan sebelum memberikan tanggapan

[ ] Dalam 3 bulan terakhir, saya belum pernah mempertimbangkan untuk membuat kebun energi

[ ] Dalam 3 bulan terakhir, saya pernah mempertimbangkan untuk membuat kebun energi, tetapi belum melakukannya

[ ] Dalam 3 bulan terakhir, saya telah mempertimbangkan untuk membuat kebun energi dan bermaksud untuk melakukannya pada waktu tertentu

di masa mendatang

[ ] Dalam 3 bulan terakhir, saya telah mempertimbangkan untuk membuat kebun energi dan bermaksud untuk melakukannya pada waktu tertentu

di masa mendatang. Saya telah berbicara dengan orang lain

[ ] Dalam 3 bulan terakhir, saya telah membuat kebun energi tetapi masih mencari kayu bakar dari TNBB

[ ] Dalam 3 bulan terakhir, saya telah membuat kebun energi dan telah memanfaatkan kayu bakar dari kebun energi

[ ] Pernyataan tidak relevan dengan diri saya

BAGIAN 5

MENETAPKAN DASAR DAN MENGUKUR TINGKAT PENGETAHUAN

(17) Menurut Anda, apa fungsi Taman Nasional Bali Barat ? (jawaban boleh lebih dari 1)

[ ] Untuk perlindungan hutan dan sumberdaya alam di dalamnya

[ ] Untuk perlindungan tempat tinggal jalak bali

Page 174: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

172

[ ] untuk perlindungan sumber daya laut

[ ] Untuk pemanfaatan sumber daya alam secara berkelanjutan

[ ] sebagai daerah penyimpan air

[ ] Tempat untuk mencari kayu bakar

[ ] Tidak tahu [ ] Lainnya ________________

(18) Sebutkan batas-batas kawasan TNBB (jika tidak tahu, tuliskan 'tidak tahu')

(A) Utara:________________

(B) Selatan:________________

(C) Barat:________________

(D) Timur:________________

(19) Menurut Anda, apakah akibat dari pengambilan kayu bakar untuk hutan TNBB? (jawaban hanya 1)

[ ] Tidak ada dampaknya [ ] tempat tinggal jalak bali tidak ada lagi

[ ] tidak ada lagi turis yang datang ke TNBB [ ] mempengaruhi ketersediaan air bersih

[ ] Udara semakin panas [ ] Tidak tahu [ ] Lainnya ________________

(20) Menurut anda, siapa yang bertanggung jawab menjaga kelestarian hutan TNBB ? (jawaban boleh lebih dari 1)

[ ] TNBB [ ] Masyarakat [ ] Aparat Desa [ ] Adat [ ] Tidak tahu [ ] Lainnya ________________

(21) Menurut Anda, apa yang dimaksud dengan kebun energi ?

[ ] Kebun yang ditanami tanaman penghasil kayu bakar

[ ] Kebun yang ditanami tanaman buah-buahan

[ ] Kebun yang ditanami tanaman pakan ternak

[ ] Kebun yang ditanami tanaman penghasil kayu bakar, tanaman pakan ternak dengan hasil utama tanaman kayu bakar

[ ] Tidak tahu [ ] Lainnya ________________

Page 175: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

173

BAGIAN 6

MENETAPKAN DASAR DAN MENGUKUR PERUBAHAN SIKAP

(22) Berikut ini saya bacakan beberapa pernyataan. Mohon sebutkan apakah Anda sangat setuju, setuju, tidak setuju, sangat tidak setuju, tidak

tahu/tidak yakin terhadap pernyataan tersebut

(A) Pengambilan kayu bakar secara terus menerus di hutan TNBB tidak mengakibatkan kerusakan hutan

[ ] Sangat Setuju [ ] Setuju [ ] Tidak setuju [ ] Sangat tidak setuju

[ ] Tidak tahu/Tidak yakin

(B) Pengambilan kayu bakar di hutan TNBB tidak perlu dihentikan

[ ] Sangat Setuju [ ] Setuju [ ] Tidak setuju [ ] Sangat tidak setuju

[ ] Tidak tahu/Tidak yakin

(C) Kerusakan hutan TNBB dapat mengakibatkan punahnya Jalak Bali

[ ] Sangat Setuju [ ] Setuju [ ] Tidak setuju [ ] Sangat tidak setuju

[ ] Tidak tahu/Tidak yakin

(D) Kerusakan hutan TNBB dapat mengakibatkan kekurangan air

[ ] Sangat Setuju [ ] Setuju [ ] Tidak setuju [ ] Sangat tidak setuju

[ ] Tidak tahu/Tidak yakin

(E) TNBB perlu menegakkan aturan tentang larangan pengambilan kayu bakar

[ ] Sangat Setuju [ ] Setuju [ ] Tidak setuju [ ] Sangat tidak setuju

[ ] Tidak tahu/Tidak yakin

(F) Kita perlu memikirkan alternatif sumber kayu bakar masyarakat

[ ] Sangat Setuju [ ] Setuju [ ] Tidak setuju [ ] Sangat tidak setuju

[ ] Tidak tahu/Tidak yakin

(G) Penting bagi kita untuk memanfaatkan pekarangan rumah dengan menanam berbagai jenis kayu untuk memenuhi kebutuhan kayu bakar

[ ] Sangat Setuju [ ] Setuju [ ] Tidak setuju [ ] Sangat tidak setuju

Page 176: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

174

[ ] Tidak tahu/Tidak yakin

(H) Mengajak tetangga untuk bersama-sama menanami pohon untuk kayu bakar tidak bisa dilakukan

[ ] Sangat Setuju [ ] Setuju [ ] Tidak setuju [ ] Sangat tidak setuju

[ ] Tidak tahu/Tidak yakin

(23) Berikut ini akan saya bacakan beberapa pernyataan, mohon untuk memberitahu saya, apakah "mudah", "sulit" atau "tidak yakin" terhadap

pernyataan berikut ini :

(A) Memanfaatkan kebun terlantar untuk dibuat sebagai kebun energi

[ ] Mudah [ ] Sulit [ ] Tidak yakin

(B) Masyarakat bekerjasama dengan TNBB melakukan pengawasan bersama

[ ] Mudah [ ] Sulit [ ] Tidak yakin

(C) Memanfaatkan pekarangan untuk ditanami tanaman kayu bakar, tanaman pakan dan tanaman pangan

[ ] Mudah [ ] Sulit [ ] Tidak yakin

(D) Masyarakat berhenti mengambil kayu bakar dari hutan TNBB

[ ] Mudah [ ] Sulit [ ] Tidak yakin

(E) Belajar cara baru utuk menghemat penggunaan kayu bakar

[ ] Mudah [ ] Sulit [ ] Tidak yakin

(F) Mengajak tetangga untuk tidak lagi mencari kayu bakar di TNBB

[ ] Mudah [ ] Sulit [ ] Tidak yakin

BAGIAN 7

MENETAPKAN DASAR BAGI KOMUNIKASI INTERPERSONAL DAN MENGUKURNYA

(24) Dalam 3 bulan terakhir, kepada siapa Anda membicarakan tentang fungsi Taman Nasional Bali Barat ? (jawaban boleh lebih dari 1)

[ ] Keluarga [ ] Tetangga [ ] Kelompok [ ] Desa dinas [ ] Desa adat/desa pekraman

Page 177: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

175

[ ] Petugas TNBB [ ] Petugas Dinas Kehutanan [ ] LSM

[ ] Tidak pernah membicarakan [ ] Lainnya ________________

(A) Jika Anda membicarakan, hal-hal apa saja yang Anda bahas tentang fungsi TNBB ?

________________

(25) Dalam 3 bulan terakhir, kepada siapa Anda berbicara tentang pengawasan hutan TNBB secara bersama ? (jawaban boleh lebih dari 1)

[ ] Keluarga [ ] Tetangga [ ] Kelompok [ ] Desa Dinas [ ] Desa adat/desa pekraman

[ ] Petugas TNBB [ ] Petugas Dinas Kehutanan [ ] LSM

[ ] Tidak pernah membicarakan [ ] Lainnya ________________

(A) Jika Anda membicarakannya, hal-hal apa saja yang anda bicarakan tentang pengawasan hutan TNBB secara bersama ?________________

(26) Dalam 3 bulan ini, kepada siapa anda berbicara mengenai kayu bakar ? (jawaban boleh lebih dari 1 jawaban)

[ ] Sesama pencari kayu bakar [ ] tetangga [ ] kelompok [ ] Desa dinas

[ ] desa adat/desa pekraman [ ] Petugas TNBB [ ] Petugas Dinas Kehutanan

[ ] LSM [ ] Tidak pernah membicarakan [ ] Lainnya ________________

(A) Jika anda membicarakannya, hal-hal apa saja yang Anda bicarakan tentang kayu bakar ?

________________

(27) Dalam 3 bulan ini, kepada siapa Anda berbicara tentang kebun energi ? (jawaban boleh lebih dari 1)

[ ] Keluarga [ ] Tetangga [ ] Kelompok tani [ ] Desa Dinas

[ ] Desa adat/desa pekraman [ ] Petugas TNBB [ ] Kelian banjar

[ ] Petugas Dinas Kehutanan [ ] LSM [ ] Tidak pernah membicarakan

[ ] Lainnya ________________

(A) Jika anda membicarakannya, hal-hal apa saja yang anda bicarakan tentang kebun energi?

________________

(28) Dalam 3 bulan ini, kepada siapa anda berbicara tentang pemanfaatan pekarangan ? (jawaban boleh lebih dari 1)

[ ] Keluarga [ ] Tetangga [ ] Kelompok tani [ ] Desa Dinas [ ] Desa adat/desa pekraman

Page 178: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

176

[ ] Petugas TNBB [ ] Kelian banjar [ ] Petugas Dinas Kehutanan

[ ] LSM [ ] Tidak pernah membicarakan [ ] Lainnya ________________

(A) Jika anda membicarakan, hal-hal apa saja yang anda bicarakan tentang pemanfaatan pekarangan ?

________________

BAGIAN 8

MENETAPKAN DASAR DAN MENGUKUR PERUBAHAN PERILAKU

(29) Hal-hal apa yang dapat Anda lakukan untuk memenuhi kebutuhan kayu bakar secara terus menerus ?

[ ] Mengambil kayu bakar di hutan TNBB [ ] Menanami kebun dengan tanaman kayu bakar

[ ] Menanami pekarangan dengan tanaman kayu bakar [ ] Tidak ada yang bisa saya lakukan

[ ] Tidak tahu [ ] Lainnya ________________

(30) Apakah Anda menanam tanaman kayu bakar di kebun milik anda ?

[ ] Ya (lanjut ke A - B) [ ] Tidak (lanjut ke nomer berikutnya)

(A) Jika jawaban Anda "ya", jenis-jenis tanaman apa yang Anda tanam?________________

(B) Apakah kebutuhan kayu bakar dapat dipenuhi dari kebun anda?

[ ] Ya [ ] Tidak

(31) Apakah Anda menanam tanaman kayu bakar di pekarangan rumah Anda?

[ ] Ya (lanjut ke A-B) [ ] Tidak (lanjut ke nomer berikutnya)

(A) Jika YA, jenis pohon apa saja yang Anda tanam? ________________

(B) Apakah kebutuhan kayu bakar dapat dipenuhi dari pekarangan Anda?

[ ] Ya [ ] Tidak

(32) Dalam 6 bulan kedepan, jika ada program pembuatan kebun energi, bersediakah Anda untuk terlibat ?

[ ] Bersedia (lanjut ke A) [ ] tidak bersedia (lanjut ke B) [ ] tidak yakin (lanjut ke B)

Page 179: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

177

(A) Jika bersedia, apa peran anda ?

[ ] Penggerak program [ ] Pencetus ide [ ] Peserta [ ] Donatur [ ] Lainnya ________________

(B) Jika 'tidak bersedia' atau 'tidak yakin', apakah alasan Anda?________________

(33) Dalam 6 bulan ke depan, jika ada program pembuatan dan penggunaan tungku hemat kayu bakar bersediakah Anda untuk terlibat ?

[ ] Bersedia (lanjut ke A) [ ] tidak bersedia (lanjut ke B) [ ] tidak yakin (lanjut ke B)

(A) Jika bersedia terlibat dalam program tungku hemat kayu bakar, apa peran Anda ?

[ ] Penggerak program [ ] Pencetus ide [ ] Peserta [ ] Donatur [ ] Lainnya ________________

(B) Jika 'tidak bersedia' atau 'tidak yakin', apakah alasan Anda?________________

BAGIAN 9

MEMAHAMI RINTANGAN DAN MANFAAT BAGI PERUBAHAN PERILAKU

(34) Jika Anda melihat masyarakat sampai saat ini masih melakukan pengambilan kayu bakar di hutan TNBB, menurut Anda apa alasan mereka

? (jawaban boleh lebih dari 1)

[ ] Tidak ada alternatif sumber energi yang lebih murah

[ ] Tidak ada alternatif lokasi/tempat pengambilan kayu bakar

[ ] Tidak ada sumber pendapatan lain

[ ] Lainnya ________________

(35) Jika pekarangan Anda tidak dimanfaatkan/dibiarkan terlantar, jelaskan alasannya (jawaban boleh lebih dari 1)

[ ] Tidak punya waktu [ ] Tenaga terbatas [ ] Malas

[ ] Kondisi tanah pekarangan tidak subur

[ ] Tidak tahu jenis tanaman yang cocok untuk ditanam di pekarangan rumah

[ ] Lainnya ________________

(36) Jika kebun Anda tidak dimanfaatkan/dibiarkan terlantar, apa alasannya ? (jawaban boleh lebih dari 1)

Page 180: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

178

[ ] Tidak punya waktu [ ] Tenaga terbatas [ ] Kondisi tanah di kebun kurang subur

[ ] Tidak tahu jenis tanaman yang cocok untuk ditanam di kebun

[ ] sumber airnya mengandung garam [ ] Jika musim hujan air menggenangi kebun

[ ] Lainnya ________________

(37) Sebutkan 2 manfaat dari adanya kebun energi di pekarangan rumah ________________

(38) Sebutkan 2 kendala Anda untuk membuat kebun energi di pekarangan rumah________________

BAGIAN 10

PAPARAN TERHADAP AKTIVITAS DAN KEGIATAN KAMPANYE

(39) Saya akan membacakan media komunikasi mengenai pelestarian kawasan TNBB. Dalam 3 bulan terakhir, pernahkah Anda melihat atau

mendengar media tersebut

(A) Papan informasi di desa tentang fungsi TNBB

[ ] Pernah [ ] Tidak pernah [ ] Tidak tahu/Tidak yakin

(B) Papan informasi di TNBB tentang larangan pengambilan kayu bakar di dalam kawasan hutan TNBB

[ ] Pernah [ ] Tidak pernah [ ] Tidak tahu/Tidak yakin

(C) Stiker tentang penyelamatan hutan TNBB

[ ] Pernah [ ] Tidak pernah [ ] Tidak tahu/Tidak yakin

(D) Poster tentang penyelamatan hutan TNBB

[ ] Pernah [ ] Tidak pernah [ ] Tidak tahu/Tidak yakin

(E) Brosur tentang penyelamatan hutan TNBB

[ ] Pernah [ ] Tidak pernah [ ] Tidak tahu/Tidak yakin

(F) gantungan kunci jalak bali

[ ] Pernah [ ] Tidak pernah [ ] Tidak tahu/Tidak yakin

Page 181: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

179

(G) kaos tentang penyelamatan jalak bali

[ ] Pernah [ ] Tidak pernah [ ] Tidak tahu/Tidak yakin

(H) buku tentang pengenalan TNBB

[ ] Pernah [ ] Tidak pernah [ ] Tidak tahu/Tidak yakin

(I) bondres mengenai penyelamatan hutan TNBB

[ ] Pernah [ ] Tidak pernah [ ] Tidak tahu/Tidak yakin

(J) pertemuan masyarakat mengenai fungsi hutan Bali Barat

[ ] Pernah [ ] Tidak pernah [ ] Tidak tahu/Tidak yakin

(K) pertemuan kelompok tani mengenai fungsi hutan Bali Barat

[ ] Pernah [ ] Tidak pernah [ ] Tidak tahu/Tidak yakin

(L) pertemuan pemimpin agama mengenai penyelamatan hutan Bali Barat

[ ] Pernah [ ] Tidak pernah [ ] Tidak tahu/Tidak yakin

(40) Dari berbagai media yang pernah Anda temui mengenai TNBB, media mana yang paling mempengaruhi keputusan Anda? (hanya 2

jawaban)

[ ] pertemuan masyarakat [ ] poster [ ] program sekolah [ ] brosur

[ ] papan informasi [ ] program radio [ ] pelatihan petani [ ] lokakarya guru

[ ] pengenalan TNBB [ ] lokakarya tokoh agama [ ] pentas kesenian bondres

[ ] Lainnya ________________

(41) Saya akan membacakan media komunikasi mengenai kebun energi, dalam 3 bulan terakhir pernahkah Anda mendengar atau melihat media

komunikasi tersebut

(A) papan informasi di desa tentang kebun energi

[ ] Pernah [ ] Tidak pernah [ ] Tidak tahu/Tidak yakin

Page 182: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

180

(B) Papan informasi di TNBB tentang kebun energi

[ ] Pernah [ ] Tidak pernah [ ] Tidak tahu/Tidak yakin

(C) Poster tentang kebun energi

[ ] Pernah [ ] Tidak pernah [ ] Tidak tahu/Tidak yakin

(D) Brosur tentang kebun energi

[ ] Pernah [ ] Tidak pernah [ ] Tidak tahu/Tidak yakin

(E) Stiker tentang ajakan pemanfaatan kebun untuk sumber kayu bakar

[ ] Pernah [ ] Tidak pernah [ ] Tidak tahu/Tidak yakin

(F) Bacaan tentang cara mengembangkan kebun energi

[ ] Pernah [ ] Tidak pernah [ ] Tidak tahu/Tidak yakin

(G) Pertemuan kelompok tani yang membicarakan mengenai kebun energi

[ ] Pernah [ ] Tidak pernah [ ] Tidak tahu/Tidak yakin

(H) Program sekolah tentang kebun pembibitan

[ ] Pernah [ ] Tidak pernah [ ] Tidak tahu/Tidak yakin

(I) Pertemuan masyarakat yang membahas kebun energi

[ ] Pernah [ ] Tidak pernah [ ] Tidak tahu/Tidak yakin

(J) Bondres mengenai pemanfaatan kebun untuk menanam kayu bakar

[ ] Pernah [ ] Tidak pernah [ ] Tidak tahu/Tidak yakin

(42) Dari berbagai media yang pernah Anda temui mengenai kebun energi, media mana yang paling mempengaruhi keputusan Anda? (hanya 2

jawaban)

[ ] pertemuan masyarakat [ ] poster [ ] program sekolah [ ] brosur

[ ] papan informasi [ ] program radio [ ] pelatihan petani [ ] lokakarya guru

[ ] pengenalan TNBB [ ] lokakarya tokoh agama [ ] pentas kesenian bondres

Page 183: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

181

[ ] Lainnya ________________

TERIMA KASIH ATAS PENDAPAT DAN WAKTU YANG TELAH DISEDIAKAN.

JAWABAN ANDA SANGAT PENTING NILAINYA BAGI KAMI.

Page 184: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

182

Lampiran E: Tabel Hasil Lengkap Survei Pra dan Pasca

DESA TARGET (Sumberklampok dan Melaya) Sasaran SMART Pengetahuan untuk petani dan pencari kayu bakar

Pada Juni 2010, pengetahuan petani dan pencari kayu bakar di 2 desa sasaran (Sumberklampok dan Melaya) tentang akibat pengambilan kayu bakar terhadap fungsi hutan TNBB meningkat sebesar 20% dari 73% menjadi 93%.

Pertanyaan: Menurut Anda, apakah akibat dari pengambilan kayu bakar untuk hutan TNBB? (jawaban hanya 1)

Pilihan Jawaban Periode survey

Dasar - Kawasan Kampanye Pasca - Kawasan Kampanye

Udara semakin panas 40.4%; 21 40.5%; 30

mempengaruhi ketersediaan air bersih 19.2%; 10 14.9%; 11

Tidak tahu 15.4%; 8 13.5%; 10

tempat tinggal jalak bali tidak ada lagi 13.5%; 7 13.5%; 10

Tidak ada dampaknya 5.8%; 3 5.4%; 4

Hutan gundul 0.0%; 0 5.4%; 4

BANJIR 0.0%; 0 2.7%; 2

Hutan rusak 0.0%; 0 2.7%; 2

KERUSAKAN HUTAN 3.8%; 2 0.0%; 0

Other 1.9%; 1 1.4%; 1

Totals 100.0%; 52 100.0%; 74

Freq Error* 13.6% 11.4%

ChiSq Significance Under 50%* Under 50%*

Page 185: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

183

Pada Juni 2010, Pengetahuan petani dan pencari kayu bakar di 2 desa sasaran (Sumberklampok dan Melaya) tentang batas-batas kawasan TNBB yang benar meningkat sebesar 30% dari awalnya 11% menjadi 41%.

Pertanyaan: Sebutkan batas-batas kawasan TNBB? (jika tidak tahu, tuliskan "tidak tahu")

Pilihan Jawaban Periode survey

Dasar - Kawasan Kampanye Pasca - Kawasan Kampanye

(A) Utara:

TIDAK TAHU 73.1%; 38 68.9%; 51

LAUT 11.5%; 6 12.2%; 9

hutan lindung 0.0%; 0 16.2%; 12

GUNUNG 7.7%; 4 0.0%; 0

GILIMANUK 3.8%; 2 0.0%; 0

PULAU MENJANGAN 3.8%; 2 0.0%; 0

Other 0.0%; 0 2.7%; 2

Totals 100.0%; 52 100.0%; 74

Freq Error* 12.3% 10.8%

ChiSq Significance Yes at 75.0%* Yes at 75.0%*

(B) Selatan:

TIDAK TAHU 65.4%; 34 62.2%; 46

LAUT 23.1%; 12 25.7%; 19

Hutan 0.0%; 0 8.1%; 6

GUNUNG 7.7%; 4 0.0%; 0

HUTAN PRODUKSI 0.0%; 0 2.7%; 2

Other 3.8%; 2 1.4%; 1

Totals 100.0%; 52 100.0%; 74

Freq Error* 13.2% 11.3%

Page 186: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

184

ChiSq Significance Yes at 50.0%* Yes at 50.0%*

(C) Barat:

TIDAK TAHU 82.7%; 43 60.8%; 45

GILIMANUK 11.5%; 6 21.6%; 16

LAUT 3.8%; 2 17.6%; 13

Other 1.9%; 1 0.0%; 0

Totals 100.0%; 52 100.0%; 74

Freq Error* 10.5% 11.3%

ChiSq Significance Yes at 75.0%* Yes at 75.0%*

(D) Timur:

TIDAK TAHU 86.5%; 45 64.9%; 48

Melaya 0.0%; 0 21.6%; 16

Desa pejarakan 0.0%; 0 6.8%; 5

PEJARAKAN 7.7%; 4 0.0%; 0

Hutan 0.0%; 0 2.7%; 2

Other 5.8%; 3 4.1%; 3

Totals 100.0%; 52 100.0%; 74

Freq Error* 9.5% 11.1%

ChiSq Significance Yes at 99.0%* Yes at 99.0%*

Pada Juni 2010, Pengetahuan petani dan pencari kayu bakar di 2 desa sasaran (Sumberklampok dan Melaya) tentang kebun energi dan menyadari potensi kebun energi meningkat sebesar 30% dari 17% menjadi 47%.

Pertanyaan: Menurut anda, apa yang dimaksud dengan kebun energi?

Pilihan Jawaban Periode survey

Page 187: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

185

Dasar - Kawasan Kampanye Pasca - Kawasan Kampanye

Tidak tahu 55.8%; 29 52.7%; 39

Kebun yang ditanami tanaman penghasil kayu bakar, tanaman pakan ternak dengan hasil utama tanaman kayu bakar

21.2%; 11 29.7%; 22

Kebun yang ditanami tanaman penghasil kayu bakar 3.8%; 2 14.9%; 11

Kebun yang ditanami tanaman buah-buahan 17.3%; 9 2.7%; 2

Other 1.9%; 1 0.0%; 0

Totals 100.0%; 52 100.0%; 74

Freq Error* 13.8% 11.6%

ChiSq Significance Yes at 75.0%* Yes at 75.0%*

DESA TARGET (Sumberklampok dan Melaya) Sasaran SMART Sikap dan Komunikasi Interpersonal

Pada Juni 2010, sikap petani dan pencari kayu bakar di 2 desa sasaran (Sumberklampok dan Melaya) yang menyetujui bahwa mengambil kayu bakar terus menerus di hutan TNBB akan mengakibatkan kerusakan hutan meningkat sebesar 20% dari 56% menjadi 76%

Pertanyaan: Pengambilan kayu bakar secara terus menerus di hutan TNBB tidak mengakibatkan kerusakan hutan

Pilihan Jawaban Periode survey

Dasar - Kawasan Kampanye Pasca - Kawasan Kampanye

Tidak setuju 36.5%; 19 43.2%; 32

Sangat tidak setuju 19.2%; 10 20.3%; 15

Setuju 5.8%; 3 20.3%; 15

Tidak tahu/Tidak yakin 17.3%; 9 12.2%; 9

Page 188: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

186

Sangat Setuju 21.2%; 11 4.1%; 3

Totals 100.0%; 52 100.0%; 74

Freq Error* 13.4% 11.5%

ChiSq Significance Yes at 90.0% Yes at 90.0%

Pada Juni 2010, sikap petani dan pencari kayu bakar di 2 desa sasaran (Sumberklampok dan Melaya) yang menyetujui bahwa TNBB perlu menegakkan aturan pengambilan kayu bakar meningkat 15% dari 56% menjadi 71%.

Pertanyaan: TNBB perlu menegakkan aturan tentang larangan pengambilan kayu bakar

Pilihan Jawaban Periode survey

Dasar - Kawasan Kampanye Pasca - Kawasan Kampanye

Setuju 38.5%; 20 64.9%; 48

Tidak tahu/Tidak yakin 38.5%; 20 14.9%; 11

Sangat Setuju 17.3%; 9 8.1%; 6

Tidak setuju 1.9%; 1 8.1%; 6

Sangat tidak setuju 3.8%; 2 4.1%; 3

Totals 100.0%; 52 100.0%; 74

Freq Error* 13.5% 11.1%

ChiSq Significance Yes at 90.0%* Yes at 90.0%*

Pada Juni 2010, sikap petani dan pencari kayu bakar di 2 desa sasaran (Sumberklampok dan Melaya) yang menyatakan mudah untuk memanfaatkan pekarangan untuk ditanami tanaman kayu bakar, pakan ternak dan tanaman pangan meningkat 20% dari 42 menjadi 62%

Page 189: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

187

Pertanyaan: Memanfaatkan pekarangan untuk ditanami tanaman kayu bakar, tanaman pakan dan tanaman pangan

Pilihan Jawaban Periode survey

Dasar - Kawasan Kampanye Pasca - Kawasan Kampanye

Mudah 36.5%; 19 32.4%; 24

Tidak yakin 32.7%; 17 33.8%; 25

Sulit 30.8%; 16 33.8%; 25

Totals 100.0%; 52 100.0%; 74

Freq Error* 13.4% 11.0%

ChiSq Significance Under 50% Under 50%

Pada Juni 2010, sikap petani dan pencari kayu bakar di 2 desa sasaran (Sumberklampok dan Melaya) yang mudah untuk berhenti mengambil kayu bakar dari TNBB meningkat menjadi 23% dari semula hanya 8%

Pertanyaan: Masyarakat berhenti mengambil kayu bakar dari hutan TNBB

Pilihan Jawaban Periode survey

Dasar - Kawasan Kampanye Pasca - Kawasan Kampanye

Sulit 67.3%; 35 62.2%; 46

Tidak yakin 25.0%; 13 33.8%; 25

Mudah 7.7%; 4 4.1%; 3

Totals 100.0%; 52 100.0%; 74

Freq Error* 13.0% 11.3%

ChiSq Significance Under 50%* Under 50%*

Page 190: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

188

Pada Juni 2010, sikap petani dan pencari kayu bakar di 2 desa sasaran (Sumberklampok dan Melaya) yang menyatakan bisa untuk mengajak tetangga untuk menanami tanaman kayu bakar, meningkat 25% dari semula 10%

Pertanyaan: Mengajak tetangga untuk bersama-sama menanami pohon untuk kayu bakar tidak bisa dilakukan

Pilihan Jawaban Periode survey

Dasar - Kawasan Kampanye Pasca - Kawasan Kampanye

Sangat Setuju 3.8%; 2 1.4%; 1

Setuju 5.8%; 3 41.9%; 31

Tidak setuju 26.9%; 14 16.2%; 12

Sangat tidak setuju 0.0%; 0 8.1%; 6

Tidak tahu/Tidak yakin 63.5%; 33 32.4%; 24

Totals 100.0%; 52 100.0%; 74

Freq Error* 13.4% 11.5%

ChiSq Significance Yes at 99.0%* Yes at 99.0%*

Pada Juni 2010, sikap petani dan pencari kayu bakar di 2 desa sasaran (Sumberklampok dan Melaya) yang mendukung untuk mulai memikirkan alternatif sumber kayu bakar meningkat sebesar 20% dari 62% menjadi 82%

Pertanyaan: Kita perlu memikirkan alternatif sumber kayu bakar masyarakat

Pilihan Jawaban Periode survey

Dasar - Kawasan Kampanye Pasca - Kawasan Kampanye

Page 191: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

189

Setuju 57.7%; 30 71.6%; 53

Tidak tahu/Tidak yakin 23.1%; 12 12.2%; 9

Sangat Setuju 17.3%; 9 13.5%; 10

Tidak setuju 1.9%; 1 1.4%; 1

Other 0.0%; 0 1.4%; 1

Totals 100.0%; 52 100.0%; 74

Freq Error* 13.7% 10.5%

ChiSq Significance Under 50%* Under 50%*

Pada Juni 2010, petani dan pencari kayu bakar di 2 desa sasaran (Sumberklampok dan Melaya) mulai membicarakan dengan keluarga tentang fungsi TNBB, meningkat 20% dari 10% menjadi 30%

Pertanyaan: Dalam 3 bulan terakhir, kepada siapa Anda membicarakan tentang fungsi Taman Nasional Bali Barat? (jawaban boleh lebih dari 1)

Pilihan Jawaban Periode survey

Dasar - Kawasan Kampanye Pasca - Kawasan Kampanye

Tidak pernah membicarakan 84.6%; 44 67.6%; 50

Keluarga 9.6%; 5 14.9%; 11

Tetangga 7.7%; 4 13.5%; 10

LSM 1.9%; 1 6.8%; 5

Kelompok 1.9%; 1 4.1%; 3

Petugas TNBB 0.0%; 0 5.4%; 4

Petugas Dinas Kehutanan 1.9%; 1 4.1%; 3

Other 0.0%; 0 1.4%; 1

Totals *; * *; *

Freq Error* 10.0% 10.9%

Page 192: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

190

ChiSq Significance Under 50%* Under 50%*

Pada Juni 2010, petani dan pencari kayu bakar di di 9 desa sasaran (Sumberklampok dan Melaya) mulai mendiskusikan dengan keluarga tentang pemanfaatan kebun yang terlantar sebagai alternatif lokasi sumber kayu bakar meningkat 25% dari 21% menjadi 46%

Pertanyaan: Dalam 3 bulan ini, kepada siapa anda berbicara tentang pemanfaatan pekarangan? (jawaban boleh lebih dari 1)

Pilihan Jawaban Periode survey

Dasar - Kawasan Kampanye Pasca - Kawasan Kampanye

Tidak pernah membicarakan 69.2%; 36 64.9%; 48

Keluarga 21.2%; 11 21.6%; 16

Tetangga 7.7%; 4 12.2%; 9

Kelompok tani 3.8%; 2 9.5%; 7

LSM 1.9%; 1 10.8%; 8

Desa Dinas 5.8%; 3 0.0%; 0

Other 3.8%; 2 1.4%; 1

Totals *; * *; *

Freq Error* 12.8% 11.1%

ChiSq Significance Yes at 50.0%* Yes at 50.0%*

DESA TARGET (Sumberklampok dan Melaya) Sasaran SMART perubahan perilaku

Pada Juni 2010, petani dan pencari kayu bakar di 2 desa sasaran (Sumberklampok dan Melaya) telah membuat kebun energi di kebun mereka meningkat dari semula 0% menjadi 25%

Page 193: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

191

Pertanyaan:

Dalam 3 bulan terakhir, saya telah membuat kebun energi tetapi masih mencari kayu bakar dari TNBB

Pilihan Jawaban Periode survey

Dasar - Kawasan Kampanye Pasca - Kawasan Kampanye

Pernyataan tidak relevan dengan diri saya 55.8%; 29 25.7%; 19 Dalam 3 bulan terakhir, saya belum pernah mempertimbangkan untuk membuat kebun energi

11.5%; 6 29.7%; 22

Dalam 3 bulan terakhir, saya telah mempertimbangkan untuk membuat kebun energi dan bermaksud untuk melakukannya pada waktu tertentu di masa mendatang

15.4%; 8 8.1%; 6

Dalam 3 bulan terakhir, saya telah membuat kebun energi dan telah memanfaatkan kayu bakar dari kebun energi

9.6%; 5 9.5%; 7

Dalam 3 bulan terakhir, saya pernah mempertimbangkan untuk membuat kebun energi, tetapi belum melakukannya

3.8%; 2 12.2%; 9

Dalam 3 bulan terakhir, saya telah mempertimbangkan untuk membuat kebun energi dan bermaksud untuk melakukannya pada waktu tertentu di masa mendatang. Saya telah berbicara dengan orang lain

0.0%; 0 9.5%; 7

Dalam 3 bulan terakhir, saya telah membuat kebun energi tetapi masih mencari kayu bakar dari TNBB

3.8%; 2 5.4%; 4

Totals 100.0%; 52 100.0%; 74

Freq Error* 13.8% 10.6%

ChiSq Significance Yes at 75.0%* Yes at 75.0%*

Pada Juni 2010, petani dan pencari kayu bakar di 2 desa sasaran (Sumberklampok dan Melaya) telah mulai mengambil kayu bakar dari kebun energi mereka meningkat dari semula 0% menjadi 25%

Page 194: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

192

Pertanyaan:

Dalam 3 bulan terakhir, saya telah membuat kebun energi dan telah memanfaatkan kayu bakar dari kebun energi

Pilihan Jawaban Periode survey

Dasar - Kawasan Kampanye Pasca - Kawasan Kampanye

Pernyataan tidak relevan dengan diri saya 55.8%; 29 25.7%; 19 Dalam 3 bulan terakhir, saya belum pernah mempertimbangkan untuk membuat kebun energi

11.5%; 6 29.7%; 22

Dalam 3 bulan terakhir, saya telah mempertimbangkan untuk membuat kebun energi dan bermaksud untuk melakukannya pada waktu tertentu di masa mendatang

15.4%; 8 8.1%; 6

Dalam 3 bulan terakhir, saya telah membuat kebun energi dan telah memanfaatkan kayu bakar dari kebun energi

9.6%; 5 9.5%; 7

Dalam 3 bulan terakhir, saya pernah mempertimbangkan untuk membuat kebun energi, tetapi belum melakukannya

3.8%; 2 12.2%; 9

Dalam 3 bulan terakhir, saya telah mempertimbangkan untuk membuat kebun energi dan bermaksud untuk melakukannya pada waktu tertentu di masa mendatang. Saya telah berbicara dengan orang lain

0.0%; 0 9.5%; 7

Dalam 3 bulan terakhir, saya telah membuat kebun energi tetapi masih mencari kayu bakar dari TNBB

3.8%; 2 5.4%; 4

Totals 100.0%; 52 100.0%; 74

Freq Error* 13.8% 10.6%

ChiSq Significance Yes at 75.0%* Yes at 75.0%*

SELURUH DESA SASARAN (9 Desa) Sasaran SMART Pengetahuan untuk masyarakat umum

Page 195: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

193

Pada Juni 2010, pengetahuan masyarakat di 9 desa sasaran tentang akibat pengambilan kayu bakar terhadap fungsi hutan TNBB meningkat sebesar 20% dari 69% menjadi 89%.

Pertanyaan: Menurut Anda, apakah akibat dari pengambilan kayu bakar untuk hutan TNBB? (jawaban hanya 1)

Pilihan Jawaban Periode survey

Dasar - Kawasan Kampanye Pasca - Kawasan Kampanye

Udara semakin panas 26.3%; 110 39.6%; 166

tempat tinggal jalak bali tidak ada lagi 27.4%; 115 14.8%; 62

Tidak tahu 20.3%; 85 15.8%; 66

mempengaruhi ketersediaan air bersih 14.6%; 61 7.2%; 30

Hutan gundul 0.0%; 0 11.7%; 49

Tidak ada dampaknya 3.1%; 13 3.8%; 16

tidak ada lagi turis yang datang ke TNBB 5.0%; 21 1.7%; 7

Hutan rusak 0.0%; 0 4.8%; 20

BANJIR 1.2%; 5 0.5%; 2

KERUSAKAN HUTAN 1.2%; 5 0.0%; 0

Other 1.0%; 4 0.2%; 1

Totals 100.0%; 419 100.0%; 419

Freq Error* ±4.4% ±4.8%

ChiSq Significance Yes at 99.0%* Yes at 99.0%*

Pada Juni 2010, Pengetahuan petani dan pencari kayu bakar di 9 desa sasaran tentang batas-batas kawasan TNBB yang benar meningkat sebesar 30% dari 15% menjadi 45%.

Page 196: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

194

Pertanyaan: Sebutkan batas-batas kawasan TNBB? (jika tidak tahu, tuliskan "tidak tahu")

Pilihan Jawaban Periode survey

Dasar - Kawasan Kampanye Pasca - Kawasan Kampanye

Utara:

TIDAK TAHU 74.2%; 311 85.7%; 359

LAUT 16.0%; 67 6.2%; 26

hutan lindung 0.0%; 0 6.4%; 27

GILIMANUK 4.3%; 18 0.0%; 0

GUNUNG 2.1%; 9 0.0%; 0

PULAU MENJANGAN 1.4%; 6 0.0%; 0

HUTAN PRODUKSI 1.0%; 4 0.0%; 0

laut jawa 0.0%; 0 0.7%; 3

Singaraja 0.0%; 0 0.5%; 2

Other 1.0%; 4 0.5%; 2

Totals 100.0%; 419 100.0%; 419

Freq Error* ±4.3% ±3.4%

ChiSq Significance Yes at 99.0%* Yes at 99.0%*

Selatan:

TIDAK TAHU 67.8%; 284 83.5%; 350

LAUT 14.6%; 61 10.0%; 42

Hutan 0.0%; 0 5.3%; 22

GUNUNG 4.8%; 20 0.0%; 0

MELAYA 4.1%; 17 0.0%; 0

HUTAN LINDUNG 1.4%; 6 0.7%; 3

HUTAN PRODUKSI 1.0%; 4 0.5%; 2

NEGARA 1.2%; 5 0.0%; 0

KLATAKAN 1.0%; 4 0.0%; 0

Page 197: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

195

PALASARI 1.0%; 4 0.0%; 0

KABUPATEN JEMBRANA 0.7%; 3 0.0%; 0

KECAMATAN MELAYA 0.7%; 3 0.0%; 0

TUKADAYA 0.7%; 3 0.0%; 0

GILIMANUK 0.5%; 2 0.0%; 0

Other 0.7%; 3 0.0%; 0

Totals 100.0%; 419 100.0%; 419

Freq Error* ±4.6% ±3.6%

ChiSq Significance Yes at 99.0%* Yes at 99.0%*

Barat:

TIDAK TAHU 77.3%; 324 81.9%; 343

LAUT 12.2%; 51 9.8%; 41

GILIMANUK 8.6%; 36 7.9%; 33

HUTAN PRODUKSI 0.5%; 2 0.0%; 0

selat bali 0.0%; 0 0.5%; 2

Other 1.4%; 6 0.0%; 0

Totals 100.0%; 419 100.0%; 419

Freq Error* ±4.1% ±3.8%

ChiSq Significance Yes at 50.0%* Yes at 50.0%*

Timur:

TIDAK TAHU 79.5%; 333 84.7%; 355

PEJARAKAN 10.5%; 44 0.0%; 0

Melaya 0.0%; 0 7.2%; 30

SUMBERKIMA 4.3%; 18 1.2%; 5

Banyubiru 0.0%; 0 2.4%; 10

Hutan 0.0%; 0 1.9%; 8

Desa pejarakan 0.0%; 0 1.2%; 5

SUMBERKLAMPOK 1.2%; 5 0.0%; 0

LAUT 0.2%; 1 0.5%; 2

Page 198: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

196

BULELENG 0.5%; 2 0.0%; 0

GEROKGAK 0.5%; 2 0.0%; 0

GUNUNG 0.5%; 2 0.0%; 0

KLATAKAN 0.5%; 2 0.0%; 0

PULAU MENJANGAN 0.5%; 2 0.0%; 0

SUMBERSARI 0.2%; 1 0.2%; 1

Other 1.7%; 7 0.7%; 3

Totals 100.0%; 419 100.0%; 419

Freq Error* ±3.9% ±3.5%

ChiSq Significance Yes at 99.0%* Yes at 99.0%*

Pada Juni 2010, Pengetahuan petani dan pencari kayu bakar di 9 desa sasaran tentang kebun energi dan menyadari potensi kebun energi meningkat sebesar 20% dari 32% menjadi 52%.

Pertanyaan: Menurut Anda, apa yang dimaksud dengan kebun energi ?

Pilihan Jawaban Periode survey

Dasar - Kawasan Kampanye Pasca - Kawasan Kampanye

Tidak tahu 59.4%; 249 52.3%; 219

Kebun yang ditanami tanaman penghasil kayu bakar, tanaman pakan ternak dengan hasil utama tanaman kayu bakar

31.5%; 132 31.7%; 133

Kebun yang ditanami tanaman penghasil kayu bakar 4.5%; 19 13.4%; 56

Kebun yang ditanami tanaman buah-buahan 3.3%; 14 1.4%; 6

Kebun yang ditanami tanaman pakan ternak 1.0%; 4 1.2%; 5

Other 0.2%; 1 0.0%; 0

Totals 100.0%; 419 100.0%; 419

Freq Error* ±4.8% ±4.9%

Page 199: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

197

ChiSq Significance Yes at 99.0%* Yes at 99.0%*

Sasaran SMART Sikap dan Komunikasi Interpersonal

Pada Juni 2010, sikap petani dan pencari kayu bakar di 2 desa sasaran (Sumberklampok dan Melaya) yang menyetujui bahwa mengambil kayu bakar terus menerus di hutan TNBB akan mengakibatkan kerusakan hutan meningkat sebesar 20% dari 56% menjadi 76%

Pertanyaan: Pengambilan kayu bakar secara terus menerus di hutan TNBB tidak mengakibatkan kerusakan hutan

Pilihan Jawaban Periode survey

Dasar - Kawasan Kampanye Pasca - Kawasan Kampanye

Tidak setuju 35.6%; 149 64.0%; 268

Sangat tidak setuju 28.2%; 118 14.6%; 61

Tidak tahu/Tidak yakin 16.2%; 68 6.9%; 29

Setuju 12.2%; 51 6.7%; 28

Sangat Setuju 7.9%; 33 7.9%; 33

Totals 100.0%; 419 100.0%; 419

Freq Error* ±4.7% ±4.7%

ChiSq Significance Yes at 99.0% Yes at 99.0%

Pada Juni 2010, sikap petani dan pencari kayu bakar di 9 desa sasaran yang setuju bahwa kerusakan TNBB dapat menyebabkan kekurangan air meningkat 20% dari 68% menjadi 88%

Pertanyaan: Kerusakan hutan TNBB dapat mengakibatkan kekurangan air

Pilihan Jawaban Periode survey

Page 200: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

198

Dasar - Kawasan Kampanye Pasca - Kawasan Kampanye

Setuju 51.8%; 217 55.8%; 234

Tidak tahu/Tidak yakin 21.2%; 89 22.9%; 96

Sangat Setuju 18.6%; 78 16.2%; 68

Tidak setuju 6.2%; 26 4.5%; 19

Sangat tidak setuju 2.1%; 9 0.5%; 2

Totals 100.0%; 419 100.0%; 419

Freq Error* ±4.9% ±4.9%

ChiSq Significance Under 50% Under 50%

Pada Juni 2010, sikap petani dan pencari kayu bakar di 9 desa sasaran yang menyatakan mudah bagi masyarakat untuk bekerjasama dengan TNBB dalam pengawasan meningkat 15% dari 16% menjadi 31%

Pertanyaan: Masyarakat bekerjasama dengan TNBB melakukan pengawasan bersama

Pilihan Jawaban Periode survey

Dasar - Kawasan Kampanye Pasca - Kawasan Kampanye

Sulit 56.6%; 237 26.7%; 112

Tidak yakin 26.5%; 111 50.1%; 210

Mudah 16.9%; 71 23.2%; 97

Totals 100.0%; 419 100.0%; 419

Freq Error* ±4.8% ±4.9%

ChiSq Significance Yes at 99.0% Yes at 99.0%

Page 201: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

199

Pada Juni 2010, sikap petani dan pencari kayu bakar di 9 desa sasaran yang menyatakan penting memanfaatkan pekarangan rumah dengan berbagai jenis tanaman pohon kayu meningkat menjadi 87% dari 67%

Pertanyaan: Penting bagi kita untuk memanfaatkan pekarangan rumah dengan menanam berbagai jenis kayu untuk memenuhi kebutuhan kayu bakar

Pilihan Jawaban Periode survey

Dasar - Kawasan Kampanye Pasca - Kawasan Kampanye

Setuju 47.0%; 197 55.4%; 232

Tidak tahu/Tidak yakin 29.4%; 123 18.9%; 79

Sangat Setuju 11.5%; 48 21.7%; 91

Tidak setuju 11.9%; 50 3.6%; 15

Sangat tidak setuju 0.2%; 1 0.5%; 2

Totals 100.0%; 419 100.0%; 419

Freq Error* ±4.9% ±4.9%

ChiSq Significance Yes at 99.0% Yes at 99.0%

Pada Juni 2010, sikap petani dan pencari kayu bakar di 9 desa sasaran yang mendukung untuk mulai memikirkan alternatif sumber kayu bakar meningkat sebesar 20% dari 77.5% menjadi 97.5%

Pertanyaan: Kita perlu memikirkan alternatif sumber kayu bakar masyarakat

Pilihan Jawaban Periode survey

Dasar - Kawasan Kampanye Pasca - Kawasan Kampanye

Setuju 62.1%; 260 60.1%; 252

Sangat Setuju 17.2%; 72 22.0%; 92

Tidak tahu/Tidak yakin 18.4%; 77 16.2%; 68

Page 202: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

200

Tidak setuju 2.4%; 10 1.2%; 5

Sangat tidak setuju 0.0%; 0 0.5%; 2

Totals 100.0%; 419 100.0%; 419

Freq Error* ±4.7% ±4.8%

ChiSq Significance Under 50% Under 50%

Sasaran SMART Komunikasi Interpersonal

Pada Juni 2010, petani dan pencari kayu bakar di 9 desa sasaran mulai membicarakan dengan keluarga tentang fungsi TNBB, meningkat 20% dari 17% menjadi 37%

Pertanyaan: Dalam 3 bulan terakhir, kepada siapa Anda membicarakan tentang fungsi Taman Nasional Bali Barat ? (jawaban boleh lebih dari 1)

Pilihan Jawaban Periode survey

Dasar - Kawasan Kampanye Pasca - Kawasan Kampanye

Tidak pernah membicarakan 76.6%; 321 74.0%; 310

Keluarga 11.7%; 49 12.4%; 52

Petugas TNBB 7.2%; 30 2.9%; 12

Tetangga 4.5%; 19 4.1%; 17

Kelompok 2.1%; 9 3.3%; 14

Desa dinas 0.7%; 3 3.6%; 15

Petugas Dinas Kehutanan 1.2%; 5 1.9%; 8

LSM 1.0%; 4 1.9%; 8

Desa adat/desa pekraman 0.7%; 3 1.2%; 5

TEMAN 0.7%; 3 0.5%; 2

Other 0.5%; 2 0.0%; 0

Totals *; * *; *

Page 203: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

201

Freq Error* ±4.1% ±4.3%

ChiSq Significance Yes at 75.0%* Yes at 75.0%*

Pada Juni 2010, petani dan pencari kayu bakar di di 9 desa sasaran mulai mendiskusikan dengan keluarga tentang pemanfaatan kebun yang terlantar sebagai alternatif lokasi sumber kayu bakar meningkat 20% dari 9% menjadi 29%

Pertanyaan: Dalam 3 bulan ini, kepada siapa anda berbicara tentang pemanfaatan pekarangan ? (jawaban boleh lebih dari 1)

Pilihan Jawaban Periode survey

Dasar - Kawasan Kampanye Pasca - Kawasan Kampanye

Tidak pernah membicarakan 68.0%; 285 63.7%; 267

Keluarga 27.2%; 114 25.1%; 105

Tetangga 5.0%; 21 5.0%; 21

Kelompok tani 3.8%; 16 5.0%; 21

Petugas TNBB 0.5%; 2 3.6%; 15

LSM 0.5%; 2 2.6%; 11

Desa adat/desa pekraman 0.2%; 1 1.4%; 6

Desa Dinas 1.0%; 4 0.5%; 2

Kelian banjar 0.2%; 1 0.5%; 2

Petugas Dinas Kehutanan 0.2%; 1 0.5%; 2

Other 0.2%; 1 0.0%; 0

Totals *; * *; *

Freq Error* ±4.6% ±4.7%

ChiSq Significance Yes at 90.0%* Yes at 90.0%*

Page 204: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

202

Lampiran F: Pemangku Kepentingan Utama

No Peserta atau grup

Pemangku kepentingan

Nama peserta, Jabatan, dan

Nomor Telepon

Isu Utama

Potensi untuk dikontribusikan (apa

yang dibawa oleh peserta ke pertemuan)

Motivasi untuk hadir (Apa yang dapat diberikan

pertemuan untuk peserta)

Konsekuensi tidak diundang

1 Yayasan Seka Sihabudin Rahman, (Direktur Eksekutif)

Penyelamatan sumber-sumber penghidupan masyarakat sekitar kawasan konservasi

Data-data hasil pendampingan (sosial, ekonomi, budaya, permasalahan masyarakat sekitar kawasan TNBB)

Mendukung rencana proyek

Dokumen rencana proyek tidak disetujui

2 Taman Nasional Bali Barat

Joko Waluyo, S.Hut. (Kepala Seksi Wilayah Konservasi II Buleleng)

Pengelolaan kawasan, khususnya wilayah Buleleng

Pemahaman atas keanekaragaman hayati lokasi dan ancaman yang terjadi

Informasi tentang penangkaran Jalak Bali oleh masyarakat

Tidak ada ijin memasuki kawasan, hilangnya data-data penting tentang lokasi

3 Dinas Kehutanan dan Perkebunan Propinsi Bali, KRPH Sumberklampok

Drs. I Wayan Kawit (Kepala RPH Sumberklampok)

Sosial Forestry

Program Sosial Forestry, keahlian dibidang budidaya tanaman keras termasuk pembibitan

Pengembangan sosial forestry diluar wilayah KRPH untuk dilakukan secara mandiri oleh masyarakat

Pengetahuan tentang jenis-jenis tanaman keras, metode budidaya dan pembibitan

4 Pemerintah Kecamatan Gerokgak

Drs. Putu Arsana (Sekcam Gerokgak)

Pemberdayaan masyarakat

Data-data kependudukan

Himbauan untuk mengembangkan alternative pendapatan

Kehilangan data penting dan dukungan pemerintah

5 Sekaha Tani Buleleng (STB)

I Gede Sri Puspata (Ketua STB)

Petani pinggiran hutan

Data-data hasil pendampingan (sosial, ekonomi, budaya, permasalahan masyarakat sekitar kawasan TNBB)

Mendukung rencana proyek

Kehilangan data penting tentang khalayak sasaran utama, kehilangan mitra potensial

6 Sekaha Tani Jembrana (STJ)

I Komang Warken (Ketua STJ)

Petani pinggiran hutan

Data-data hasil pendampingan (sosial,

Mendukung rencana proyek

Kehilangan data penting tentang khalayak

Page 205: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

203

No Peserta atau grup

Pemangku kepentingan

Nama peserta, Jabatan, dan

Nomor Telepon

Isu Utama

Potensi untuk dikontribusikan (apa

yang dibawa oleh peserta ke pertemuan)

Motivasi untuk hadir (Apa yang dapat diberikan

pertemuan untuk peserta)

Konsekuensi tidak diundang

ekonomi, budaya, permasalahan masyarakat sekitar kawasan TNBB)

sasaran utama, kehilangan mitra potensial

7 SMK Nurun Najah Dewi Susilowati, SP (Guru senior)

Pendidikan lingkungan

Informasi tentang berbagai kegiatan pendidikan lingkungan bagi siswa

Mendukung rencana proyek

Kehilangan mitra potensial

8 Kelompok Tani I Gede Kartika (ketua)

Pemanfaatan sumberdaya

Informasi aktivitas sehari-hari dan profil petani

Mendapatkan bantuan untuk kegiatan pengembangan kelompok

Kesulitan dalam melakukan pendekatan ke khalayak sasaran utama (petani dan pencari kayu bakar)

Page 206: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

204

DAFTAR PUSTAKA

Goldberg, Alvin A., Carl E. Larson. 2006. Komunikasi Kelompok Proses-Proses Diskusi dan Penerapannya. UI-Press, Jakarta.

Purwanto, E., 2007. Nasionalisme Lingkungan Pesan Konservasi dari Lambusango. Program Konservasi Hutan Lambusango Operation

Wallacea Trust, Sulawesi Tenggara.

Singarimbun, M., S. Effendi, 1989. Metode Penelitian Survai. LP3ES, Jakarta.

Modul – Laporan - Artikel:

Buku Pegangan Rare Pride, Panduan untuk Mengilhami Konservasi di Komunitas Anda, 2008.

Ismu, Istiyarto, 2009. Rencana Proyek Bali Barat, Yayasan Seka – BTNBB – RARE.

Modul Program Pengembangan Kepemimpinan Pride, 2009 dan 2010, Rare.

Nitis, I. M., 2004. Sistem Tiga Strata sebagai salah satu pola Integrasi Tanaman-Ternak, Buletin Teknologi dan Informasi Pertanian, BPTP

Bali.

Nurhidayati, T. Asti. 2008. Tesis: Informasi dan Persuasi Dalam Kampanye Pemasaran Sosial Terhadap Adopsi Produk Sosial. Universitas

Indonesia, Jakarta.

Website:

www.apian.com

www.buleleng.go.id

www.fapet.unud.ac.id

www.jembrana.go.id

www.miradi.org

www.sinartani.com

www.surveisystem.com/sscalc.htm

www.tnbalibarat.com

Page 207: LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN …s3.amazonaws.com/rarect_prod/rareplanet.org/files/Final_Report...LAPORAN AKHIR PROGRAM KAMPANYE KEPEMIMPINAN PRIDE BALI BARAT

205