kompetisi lomba desain miniatur rumah 2 lantai 2014

Upload: ilham-saputra-s

Post on 15-Oct-2015

61 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

berisi poin poin regulasi seputar perlombaan

TRANSCRIPT

PANITIA PELAKSANAMOMENTUM OF CIVIL ENGINEERING 2014TEKNIK SIPILUNIVERSITAS BENGKULUJalan W.R Supratman Kandang Limun Bengkulu 38371 A Telp. 21170

LOMBA DESAIN MINIATUR RUMAH DUA LANTAIA. PENDAHULUANKegiatan lomba desain bertujuan menumbuhkan semangat dan kreatifitas mahasiswa/ siswa untuk ikut berkompetisi menciptakan desain miniature rumah bangunan yang ramah lingkungan serta sebagai sarana implementasi dan penyaluran bakat & potensi mahasiswa. Dari ajang ini, diharapkan tercipta Sumber Daya Manusia khususnya arsitek dan desain rumah yang dapat menciptakan desain-desain yang selaras dengan tuntutan bangunan hijau di Indonesia .

B. TUJUAN KEGIATAN DAN TARGET YANG INGIN DICAPAIa) Sebagai wujud penyaluran bakat dan kreasi siswa/mahasiswa.b) Media silaturrahim mahasiswa dan siswa, BEM dan DEKANAT kepada mahasiswa provinsi Bengkulu sehingga terciptanya forum komunikasi dan sindikasi yang kokoh, damai dan penuh cinta dengan semangat yang tinggi antara mahasiswa

C. WAKTU DAN TEMPAT PENDAFTARANTanggal : 10 - 21 Maret 2014Waktu : 09.00 15.00 WIBTempat : GEDUNG DEKANAT FAKULTAS TEKNIK UNIVERSTAS BENGKULU Jl. WR Supratman Kandang limun Bengkulu 38371.CP : - R.Benny Wijaya (089632975694) - Ilham saputra S (085267995509)- Jaka Nur Ihbal (085758479425)

D. WAKTU DAN TEMPAT TECHNICAL MEETING Tanggal : 21 Maret 2014Waktu : 14.00 WIB - selesaiTempat : Lantai 2 Gedung Lab. Fakultas Teknik Universitas Bengkulu Keterangan: - peserta untuk bisa hadir - Penjelasan secara rinci lomba- Melengkapi syarat administrasi pendaftaran- Mengambil nomor undi peserta

E. PESERTA

Peserta adalah Siswa SMA atau SMK sederajad dan mahasiswa Universitas sederajad di Provinsi Bengkulu , dengan ketentuan syarat yang harus dipenuhi seperti berikut :1. Perlombaan memiliki format team/group.2. Setiap team terdiri dari minimal 3 orang dan maksimal 5 orang.3. Mengisi formulir yang diberikan .4. Biaya Pendaftaran adalah Rp 30.000,00 per Team.5. Untuk universitas Bengkulu wajib mengirim 2 team dari tiap angkatan 2012 dan 2013.

F. KETENTUAN LOMBAcabang lomba desain miniatur rumah, adapun ketentuan lomba masing-masing adalah:1. Peraturan PerlombaanBagi setiap peserta yang mengikuti perlombaan wajib mentaati hal- hal sbb :1. Karya yang dilombakan peserta merupakan hasil karya orisinil peserta dan bukan hasil plagiatisme.2. Karya yang dilombakan memiliki konsep yang jelas dan sesuai tema konsep.3. Perlombaan dimulai pada rentang tanggal 22 hingga 27 maret 2014.4. Proses pengerjaan adalah take home dan peserta bebas berkreasi 5. Pengumpulan hasil maket adalah tanggal 27 maret 2014 mulai jam 9.00 WIB sampai jam 16.00 WIB di gedung Lab. Fakultas Teknik Universitas Bengkulu6. Penilaian Maket oleh dewan juri dilakukan pada tanggal 28 maret 2014 mulai jam 09.00 yang mana hasil maket akan dipresentasikan proses building-nya oleh kelompok kontestan.7. Pengumuman Hasil akan diumumkan 1 hari sesudahnya pada acara puncak di Bengcoolen Mall. ( jam akan dikonfirmasikan )8. Keputusan Penilaian Juri Tidak dapat diganggu gugat.9. Setiap maket yang sudah dikumpulkan dan dinilai, menjadi hak milik kepanitiaan MOCE 2014.10. Karya maket yang lolos oleh penilaian Juri akan di pamerkan pada acara puncak kegiatan MOCE 2014 di bengcoolen mall.

2. Syarat syarat maket miniatur :1. Ukuran Maket maksimal panjang dan lebar adalah 50 x 50 cm2. Tinggi maket adalah menyesuaikan.3. Dalam ukuran tersebut terdapat halaman/taman , garasi mobil , dan aksesori Vegetasi bila dibutuhkan.4. Keindahan Estetis dan penerapan Prinsip kekokohan bangunan dalam maket serta kesesuaian dengan tema lomba akan dinilai.5. Menggunakan bahan bebas yang ramah lingkungan, yaitu dapat berupa sisa bahan daur ulang industry ataupun kombinasi dari bahan karton tebal , sterofoam , tripleks, serbuk Kayu,stik eskrim dan bahan lain-lain yang menyesuaikan dengan desainnya.6. Maket miniatur diwarnai bisa dengan menggunakan cat , dengan kertas warna ataupun teknik pewarnaan lain yang selaras.7. Maket Miniatur Menggunakan Alas yang padat (untuk memudahkan mobilisasi)8. Dicantumkan penaksiran harga pembuatan maket oleh kelompok kontestan.

G. KERITERIA PENILAIAN Hal hal yang termasuk kedalam aspek penilaian adalah :1. Segi Keindahan Artistik dan Estetik.2. Kekokohan Maket Miniatur.3. Penggunaan bahan- bahan yang sesuai.4. Segi keekonomisan maket miniature.5. Tingkat Kreatifitas Tim.H. HADIAH KEJUARAANPeserta terbaik I, II, dan III pada masing-masing cabang lomba akan memperoleh penghargaan berupa piala, piagam, dan uang pembinaan.Rincian :Juara 1 Mendapat , Piagam dan Uang Rp.700.000,00Juara 2 Mendapat , Piagam dan Uang Rp.500.000,00Juara 3 Mendapat , Piagam dan Uang Rp.300.000,00

I. PENUTUPDemikian Panduan Lomba Cipta miniatur rumah dalam event MOCE ini disusun sebagai acuan dalam pelaksanaan kegiatan tersebut. Hal-hal teknis pelaksanaan di lapangan yang belum tercantum dalam panduan ini akan dijelaskan pada saat Technical Meeting

Susunan Panitia Pelaksana MOCE Teknik Sipil Tahun 2014

Pelindung : Fepy Supriani, S.T., M.T.

Pembina : Mukhlis Islam, S.T., M.T.

Ketua Panitia:Goza Rahmayer

Wakil Ketua:

Sekretaris:Bagus Dwi Hidayat Kismita Putriduani

Bendahara:Khairunisa

BIDANG PERLOMBAANKoodinator:Ilham Saputra S

Anggota: Benny Wijaya Jaka Nur Ihbal Nur Ariva Sabila Resfi Antoni Rizky Humaira P

RENCANA ANGGARAN PERLOMBAAN :

1. Pamphlet Lomba: @ 5 lembarRp.5.000,002. Spanduk lomba @ 1 unitRp. 100.000,003. Cetak formulir @ 20 LembarRp. 10.000,004. Piagam penghargaan @ 3 lembarRp. 15.000,005. Piala @3 UnitRp. 200.000,006. Alat sound Speaker Microphone7. Infokus dan layar stand8. Spidol @ 2 buah Rp. 10.000,009. Penghapus @2 BuahRp. 5.000,0010. Ball point @ 2 buah Rp. 5.000,0011. Snack juri @ 3 orang Rp. 60.000,0012. Snack peserta @ 20 orangRp. 300.000,0013. Dokumentasi Rp. 200.000,0014. Kertas A4 @ 1 rimRp. 35.000,0015. Karton @ 5 buahRp. 7.500,0016. Uang Pembinaan Pemenang Juara 1Rp.1.000.000,00 Juara 2Rp. 800.000,00 Juara 3Rp. 700.000,00 Total : Rp.3.453.000,00Total Dibulatkan :Rp.3.460.000,00