kkn lengkap kelompok2

53
BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Selaras dengan berkembang pesatnya ilmu pengetahuan dan teknologi yang secara tidak langsung telah menyebabkan kompetisi menuju ke arah yang lebih baik, sehingga dalam kehidupan berbangsa dan bernegara tentunya setiap warga selalu bercita-cita agar dapat maju dan berkembang dalam pembangunan disegala hal baik itu berupa fisik maupun non fisik dan secara materil ataupun non materil. Adapun salah satu faktor penentu daripada keberhasilan guna menuju kearah yang lebih baik tersebut adalah peningkatan dan pemerataan sumber daya manusia, karena manusia merupakan subyek dan sekaligus menjadi sasaran daripada kegiatan pembangunan dan pengembangan itu sendiri. 1 Laporan Kuliah Kerja Nyata Profesi Integral Angk.64

Upload: dwi-alfa-putra-ramalemba

Post on 04-Aug-2015

63 views

Category:

Documents


3 download

TRANSCRIPT

Page 1: kkn lengkap kelompok2

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Selaras dengan berkembang pesatnya ilmu pengetahuan dan teknologi yang

secara tidak langsung telah menyebabkan kompetisi menuju ke arah yang lebih baik,

sehingga dalam kehidupan berbangsa dan bernegara tentunya setiap warga selalu

bercita-cita agar dapat maju dan berkembang dalam pembangunan disegala hal baik

itu berupa fisik maupun non fisik dan secara materil ataupun non materil.

Adapun salah satu faktor penentu daripada keberhasilan guna menuju kearah

yang lebih baik tersebut adalah peningkatan dan pemerataan sumber daya manusia,

karena manusia merupakan subyek dan sekaligus menjadi sasaran daripada kegiatan

pembangunan dan pengembangan itu sendiri.

Dilihat dari segi akademika, KKN merupakan mata kuliah yang bersifat wajib

diikuti oleh setiap mahasiswa yang sudah mencukupi daripada kredit pointnya.

Sedangkan dalam peningkatan mutu pendidikan itu dapat didefinisikan bahwa KKN

dinyatakan suatu pengabdian kepada masyarakat dengan tidak merugikan masyarakat

itu sendiri yang dilakukan secara profesional maupun integral. Bisa juga dikatakan

bahwa KKN adalah salah satu bentuk pendidikan dan cara memberikan pengalaman

belajar secara langsung kepada mahasiswa untuk hidup di tengah-tengah masyarakat

di luar kampus dan secara langsung mengidentifikasi serta menangani masalah-

masalah pembangunan yang dihadapi.

1 Laporan Kuliah Kerja Nyata Profesi Integral Angk.64

Page 2: kkn lengkap kelompok2

Kegiatan KKN memberikan manfaat bagi masyarakat apabila pengembangan

misi Tri Darma Perguruan Tinggi dilakoni secara profesional oleh setiap individu

atau kelompok dari setiap unsur civitas akademikanya dengan kemampuan

profesional memposisikan diri sebagai ”agent of change”. Mahasiswa KKN harus

mampu mengaplikasikan ilmu pengetahuan dan teknologi yang telah dikuasai secara

teori maupun praktek, bertindak dan bersikap untuk siap memberdayakan masyarakat.

Adapun peran yang harus ditampilkan oleh mahasiswa adalah :

Memberi informasi

Pemberi motivasi

Memperlancar proses difusi inovasi

Penghubung antara asisten

Penyelenggaraan KKN (Kuliah Kerja Nyata) dimaksudkan untuk membantu

masyarakat demi meningkatkan usaha-usaha produktif dan proaktif dengan

memanfaatkan potensi sumber daya yang tersedia secara arif serta sebagai upaya

untuk meningkatkan kemampuan akademik mahasiswa dalam menemukan masalah

dan memecahkan masalah yang dituangkan di dalam program sesuai dengan disiplin

ilmu yang dimiliki oleh masing-masing mahasiswa.

Universitas Tadulako pada tahun 2012 ini menurunkan mahasiswanya ke

desa-desa/kelurahan untuk mengaplikasikan ilmu pengetahuan yang didapatkan

selama di bangku kuliah dengan bentuk Kuliah Kerja Nyata ( KKN ) angkatan 64

dengan tema ”Kuliah Kerja Nyata Profesi Integral”. Yang berarti mahasiswa

2 Laporan Kuliah Kerja Nyata Profesi Integral Angk.64

Page 3: kkn lengkap kelompok2

melaksanakan program sesuai dengan disiplin ilmu yang dimilikinya dan saling

berintegrasi untuk menyelesaikan program di luar disiplin ilmu yang dimiliki.

Satu hal yang patut kita ketahui tentang KKN kali ini yang dimodifikasi

menjadi KKN Profesi Integral yaitu : Secara programatik, KKN profesi Integral ini

akan menjunjung tinggi nilai-nilai partisipatif masyarakat dan profesionalisme

mahasiswa yang bersangkutan. Yang dimaksud nilai-nilai partisipatif dalam hal ini

adalah bahwa program kerja yang akan dilaksanakan mahasiswa bukan program kerja

yang dibawa dari Fakultas atau perguruan tingginya atau titipan dari orang atau

kelompok tertentu tapi benar-benar merupakan kebutuhan prioritas masyarakat atau

pemerintah setempat yang disusun dari, oleh dan untuk masyarakat atau pemerintah

tersebut. Sedangkan nilai profesionalisme adalah mahasiswa tetap konsisten

menjalankan program kerja dalam lingkup profesi keilmuannya.

Masyarakat Desa Toga sebagai desa yang menjadi sasaran kami, memiliki

tingkat kepekaan yang cukup tinggi dalam hal ataupun berbagai kegiatan dan

memiliki berbagai komponen-komponen yang terdiri dari keluarga, ekonomi,

pemerintah, agama, pendidikan, dan lapisan masyarakat.

Dilihat dari Kondisi masyarakatnya, Desa Toga sendiri bisa dikatakan

tergolong maju dimana masyarakat sudah mampu menjalani kehidupannya sendiri,

tentunya tidak terlepas oleh kehidupan bergotong royong yang menjadi warisan dari

leluhur kita. Dengan memanfaatkan potensi-potensi sumber daya lokal yang berada di

desa yang sebagian besar ada di sektor perkebunan serta letak Desa Toga yang sangat

strategis, yang secara tidak langsung memberikan banyak manfaat bagi pemerintah

3 Laporan Kuliah Kerja Nyata Profesi Integral Angk.64

Page 4: kkn lengkap kelompok2

pusat pada umumnya dan bagi masyarakat Desa Toga pada umumnya. Selain itu,

telah banyaknya penduduk yang mengenyam bangku sekolah menjadikan hubungan

antar masyarakat di desa terlihat sangat menonjol, dan adanya sifat saling membantu

dan gotong royong menjadi bukti bahwa hubungan sosial kemasyarakatan sangat

terjaga di desa.

Satu sisi yang menjadi unggulan yaitu tingkat kepedulian masyarakat yang

tinggi terhadap jalannya roda pemerintahan menjadikan Desa Toga komplit dalam

struktur pemerintahannya, campuran perangkat desa dari golongan muda dan tua

semakin menambah solidnya kinerja aparatur desa dalam menjalankan dan

menstabilkan tata pemerintahan dalam hal pelayanan publik atau birokrasi. Didukung

lagi dengan kesadaran masyarakat yang cukup tinggi tentang kesehatan, hal ini

dibuktikan dengan ramainya warga dalam hal memeriksakan diri ke Bidan yang

terdapat didesa ini.

Olehnya itu, semoga laporan ini bisa menjadi bahan evaluasi awal terhadap

pelaksanaan kegiatan KKN Profesi Integral Universitas Tadulako khususnya di Desa

Toga, Kecamatan Ampibabo, Kabupaten Parigi Moutong agar pelaksanaan Kuliah

Kerja Nyata selanjutnya dapat berjalan semaksimal mungkin.

1.2 Rumusan Masalah

Sesuai hasil observasi dan Lokakarya yang telah kami lakukan, kami

mahasiswa KKN UNTAD angkatan 64 telah menemukan berbagai permasalahan

yang telah kami angkat sesuai dengan prioritas permasalahannya. Adapun

4 Laporan Kuliah Kerja Nyata Profesi Integral Angk.64

Page 5: kkn lengkap kelompok2

permasalahan yang kami temukan di Desa Toga terbagi atas dua bentuk

permasalahan, yaitu permasalahan Profesi dan Integral.

Program-program Profesi :

1. Data Profil Desa Yang Belum Lengkap

2. Minimnya Pemahaman Siswa-Siswi Tentang Pelajaran Bahasa Inggris, Mate-

matika, dan Bilologi.

3. Kurangnya pengetahuan masyarakat terhadap pemanfaatan limbah kulit coklat.

4. Kurangnya pengetahuan masyarakat khususnya remaja terhadap bahaya narkoba

dan HIV/AIDS.

Program-program Integral antara lain :

- Pembentukan POSDAYA

1. Kurangnya pemhaman manyarakat tentang POSDAYA.

- Penataan Desa

1. Renovasi batas wilayah antar dusun

2. Renovasi batas wilayah Desa

- Penataan Lingkungan

1. Sarana umum dan sarana olah raga yang tidak terawat dan mengalami

kerusakan yang harus dibenahi.

- Perlombaan

1. Kurangnya Partisipasi masyarakat dalam keindahan lingkungan desa

5 Laporan Kuliah Kerja Nyata Profesi Integral Angk.64

Page 6: kkn lengkap kelompok2

1.3 Maksud dan tujuan

Selain menjadi bahan pertimbangan dan evaluasi, Laporan ini diperuntukkan

guna membantu pemerintah dalam melihat berbagai permasalahan yang telah kami

dapatkan serta mencari alternatif dalam pemecahan masalah yang dihadapi dalam

pelaksanaan pembangunan di wilayah Kecamatan Ampibabo khususnya Desa Toga.

1.3.1 Maksud dan Tujuan Umum

Adapun maksud umumnya adalah :

1. Memperdalam pengertian terhadap cara berpikir secara profesional dan

bekerja sama interdisipliner.

2. Memperdalam pengertian dan penghayatan terhadap pemanfaatan ilmu

yang dimiliki oleh tiap mahasiswa.

3. Membantu masyarakat dalam meningkatkan usaha – usaha produktif

dengan memanfaatkan potensi sumber daya yang tersedia.

4. Memberi penghayatan dan pengertian terhadap berbagai masalah yang

dihadapi.

a. Adapun tujuan Umumnya adalah :

1. Memberikan pengalaman belajar tentang pembangunan masyarakat, dan

pengalaman Kuliah Kerja Nyata secara profesional sesuai dengan disiplin

ilmu yang dimiliki oleh masing – masing mahasiswa.

6 Laporan Kuliah Kerja Nyata Profesi Integral Angk.64

Page 7: kkn lengkap kelompok2

2. Untuk lebih mendewasakan mahasiswa dan membiasakan untuk bekerja

secara profesional dan bekerja sama dengan mahasiswa yang berprofesi

lain yang berlatar belakang ilmu yang berbeda.

3. Meningkatkan kinerja masyarakat dalam memberdayagunakan potensi

sumber daya yang dimiliki tanpa mengganggu keseimbangan lingkungan

hidup.

4. Memberikan motivasi dan wawasan bagi masyarakat khususnya generasi

muda agar dapat berperan aktif di dalam setiap proses pembangunan.

5. Dapat menjadi sumber informasi, sebagai bahan pertimbangan bagi semua

pihak baik mahasiswa, Lembaga pengabdian Masyarakat (LPM)

khususnya Pemerintah Desa Toga Kecamatan Ampibabo.

6. Sebagai upaya koreksi terhadap pemerintah untuk lebih proaktif

memberdayakan, partisipatif, swasta dan lembaga masyarakat lainnya

untuk lebih mendukung pelaksanaan pembangunan nasiona.

7. Memberikan masukan terhadap pemerintah, swasta dan masyarakat dalam

gerak pelaksanaan pembangunan Desa Toga di Kecamatan Ampibabo.

8. Lebih mendekatkan Universitas Tadulako dengan masyarakat.

b. Adapun tujuan khususnya adalah:

1. Untuk meningkatkan sumber daya manusia dan memberikan pengetahuan

tugas pokok dan fungsi aparat desa.

2. Untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat terhadap pemanfaatan

limbah kulit coklat..

7 Laporan Kuliah Kerja Nyata Profesi Integral Angk.64

Page 8: kkn lengkap kelompok2

3. Untuk menginformasikan dan menghimbau masyarakat khususnya remaja

terhadap bahaya narkoba dan HIV/AIDS.

4. Untuk membimbing siswa – siswi dalam memahami pelajaran Bahasa

inggris,. Matematika, dan Biologi.

5. Untuk melengkapi data profil desa.

6. Untuk perbaikan sarana umum dan sarana olahraga desa.

7. Untuk menguatkan dan mengembangkan minat bakat dalam organisasi

desa.

8. Untuk keindahan dan kebersihan lingkungan desa.

9. Untuk renovasi tapal batas dusun.

10. Untuk renovasi tapal batas desa.

11. Untuk membentuk POSDAYA sebagai lembaga desa yang menaungi

lembaga-lembaga yang ada di desa Toga.

8 Laporan Kuliah Kerja Nyata Profesi Integral Angk.64

Page 9: kkn lengkap kelompok2

BAB II

GAMBARAN UMUM LOKASI KKN

2.1 Sejarah singkat Desa Toga

Desa toga berdiri pada tahun 1964, yang merupakan pemekaran dari Desa

Tolole, Sidole, dan Desa Ogolai yang sekarang berubah nama menjadi Desa

Paranggi. Desa Toga dalam bahasa Lauje berarti Dammar atau lampu. Kata ini timbul

pada saat serdadu-serdadu Belanda dibawah pimpinan sersan ”Marmer” dengan

armada lautnya berlabuh diwaktu malam hari, lampu dari kapal tersebut

memancarkann cahaya yang terang benderang sehingga masyarakat Sidole

membahasakannya Desa Toga hingga sekarang. Bila kata Toga tersebut diaklorasikan

dalam istilah biologi berarti tanaman obat-obatan. Sejak berdiri pada tahun 1964,

Desa Toga telah dipimpin oleh 6 kepala desa :

1. Tahun 1964 -1966 dipimpin oleh I.A Latomaria

2. Tahun 1966 – 1971 dipimpin oleh L. Sahimu

3. Tahun 1971 – 1985 dipimpin oleh Ely Yoto

4. Tahun 1985 – 2002 dipimpin oleh Atmaludin B. Dalase (2 periode)

5. Tahun 2002 – 2007 dipimpin oleh Ardi Tatowani

6. Tahun 2007 – sekarang dipimpin oleh Bakri Labandu 

9 Laporan Kuliah Kerja Nyata Profesi Integral Angk.64

Page 10: kkn lengkap kelompok2

Setelah terpilih menjadi Kepala Desa, Bapak Bakri Labandu kemudian

meramu para perangkatnya guna lebih menstabilkan jalannya roda pemerintahan

kearah yang lebih maju, adapun struktur perangkat Desa Toga adalah :

Kepala Desa : Bakri Labandu

Sekretaris Desa : Safiudin

Kaur Pembangunan : Subhan Hj. Mubin

Kaur Pemerintahan : Damran

Kaur Keuangan : Amin

Kaur Umum : Masudin

Kaur Kesra : Muhammad S

Jalannya pemerintahan Desa juga diawasi oleh BPD (Badan Permusyawaratan

Desa) yang diketuai oleh Bapak Sa’adin dan beranggotakan 5 orang.

Adapun Desa Toga sesuai dengan pembinaan masyarakat, memiliki 4 (empat)

Dusun/Rukun Keluarga dengan totalitas penduduk berjumlah 1.500 jiwa dan

mayoritas penduduknya beragama islam. Berikut nama-nama Dusun :

1. Dusun I

2. Dusun II

3. Dusun III

4. Dusun IV

10 Laporan Kuliah Kerja Nyata Profesi Integral Angk.64

Page 11: kkn lengkap kelompok2

2.2 Kondisi Geografis

Desa Toga merupakan salah satu desa yang ada di wilayah kecamatan

Ampibabo Kabupaten Parigi Moutong dengan luas wilayah meliputi:

1. Sebelah Utara berbatasan dengan Desa Ogolugus

2. Sebelah Selatan berbatasan dengan Desa Tolole

3. Sebelah Barat berbatasan dengan Desa Sidole

4. Sebelah Timur berbatasan dengan Teluk Tomini.

Adapun jenis tanaman potensial yang tumbuh di Desa Toga adalah coklat,

kelapa, padi, dll. Kondisi alam yang sangat subur merupakan prospek yang sangat

baik untuk masa depan. Selain dibidang pertanian, mayarakat Desa Toga juga

menjadi nelayan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari mereka.

2.3 KONDISI DEMOGRAFIS

a. Tabel I Jumlah Keluarga

Jumlah KK Laki-Laki KK Perempuan Jumlah Total

Jumlah KK Tahun

ini

340 KK 19 KK 359 KK

Jumlah KK Tahun

lalu

330 KK 16 KK 346 KK

11 Laporan Kuliah Kerja Nyata Profesi Integral Angk.64

Page 12: kkn lengkap kelompok2

b. Tabel II Keadaan Penduduk Menurut Tingkat Pendidikan

Jumlah penduduk buta aksara 5 orang

Jumlah penduduk sedang

SD/sederajat

160 orang

Jumlah penduduk tamat SD/sederajat 70 orang

Jumlah penduduk tidak tamat

SD/sederajat

10 orang

Jumlah penduduk sedang

SLTP/sederajat

80 orang

Jumlah penduduk tamat

SLTP/sederajat

15 orang

Jumlah penduduk sedang

SLTA/sederajat

65 orang

Jumlah penduduk tamat

SLTA/sederajat

12 orang

Jumlah penduduk tamat D-1 3 orang

Jumlah penduduk tamat D-2 20 orang

Jumlah penduduk tamat S-1 15 orang

c.Tabel III Keadaan Penduduk Menurut Tingkat Mata Pencarian

Menurut sektor

12 Laporan Kuliah Kerja Nyata Profesi Integral Angk.64

Page 13: kkn lengkap kelompok2

Sektor Pertanian 311

orang

Sektor Perkebunan 201

orang

Sektor Peternakan -

Sektor Perikanan 50

orang

Sektor Industry Kecil Dan

Kerajinan Rumah Tangga

47

orang

Sumber Data : Kantor Desa Toga

d. Tabel IV. Jumlah Sarana dan Prasarana yang Dimiliki oleh Desa

Toga

Adapun sarana dan prasarana yang dimiliki oleh desa Toga dapat

dilihat pada tabel di bawah ini:

No Sarana dan Prasarana Jumlah Unit

1 Taman kanak-kanak 1

2 a. SD Negeri 1

b. SD Swasta 1

3 SMP NEGERI -

4 SMA Swasta -

5 Mesjid/Mushola 4

6 Puskesmas 1

7 Kantor Desa 1

Sumber:Data Monografi Desa

e. Tabel V Keadaan Penduduk Menurut Tingkat Kesejahteraan

Keluarga

13 Laporan Kuliah Kerja Nyata Profesi Integral Angk.64

Page 14: kkn lengkap kelompok2

Jumlah Keluarga prasejahtera 20 Keluarga

Jumlah Keluarga sejahtera 1 46 Keluarga

Jumlah Keluarga sejahtera 2 36 Keluarga

Jumlah Keluarga sejahtera 3 13 Keluarga

Jumlah Keluarga sejahtera 3 plus

Jumlah Kepala Keluarga 333 Keluarga

2.4 KONDISI SOSIAL BUDAYA DAN EKONOMI

Masyarakat Desa Toga secara sosial budaya termasuk masyarakat yang

memiliki budaya gotong royong yang cukup tinggi. Budaya saling bantu-membantu

satu sama lain begitu kuat tanpa memiliki adanya perbedaan latar belakang, suku,

tingkat pendidikan maupun tingkat ekonomi, mereka saling bahu membahu

membantu sesama demi terwujudnya masyarakat yang madani. Hal ini dapat dilihat

pada kegiatan atau acara-acara pesta yang diadakan, budaya saling membantu dan

budaya kekeluargaan sangat terlihat jelas. Begitu juga untuk kegiatan-kegiatan yang

dilakukan oleh pemerintah Desa, masyarakat menunjukkan dukungan dan

partisipasinya, seperti kegiatan gotong royong dan pertemuan (rapat) yang diadakan

pemerintah desa. Khusus untuk kegiatan kerja bakti atau gotong royong dalam

kepentingan bersama, masyarakat desa Toga rutin melaksanakannya pada hari

Jum’at.

Adapun penduduk yang bermukim di desa Toga sebagian besar adalah

masyarakat yang pada umumnya merupakan masyarakat setempat dan masyarakat

14 Laporan Kuliah Kerja Nyata Profesi Integral Angk.64

Page 15: kkn lengkap kelompok2

pendatang, yaitu suku Jawa dan Bugis. Mayoritas masyarakat di desa Toga adalah

adalah suku Kaili, dan juga terdapat suku Bugis dan Jawa.

Untuk di bidang Ekonomi, dengan membaiknya sistem transportasi dan

perdagangan telah mengangkat kondisi perekonomian dan kesejahteraan masyarakat.

Hal ini dapat dilihat dari kegiatan masyarakat membangun dan merenovasi bangunan

rumah masing-masing dan membangun sarana umum. Tingkat pengangguran sangat

kecil, karena pada umumnya angkatan kerja dapat bekerja meskipun sebatas kerja

pada pekerjaan keluarga (orang tua) terutama dibidang perkebunan, nelayan dan

perdagangan serta lebih khusus masuknya program Pengembangan

Kecamatan( PPK ) dibuat suatu program pembangunan kecamatan disektor

pendidikan,instansi masyarakat dan kesehatan.

BAB III

PELAKSANAAN PROGRAM KERJA KKN

15 Laporan Kuliah Kerja Nyata Profesi Integral Angk.64

Page 16: kkn lengkap kelompok2

3.1 Strategi dan Pendekatan yang Digunakan

Dalam pelaksanaan Program Kerja KKN Profesi Integral Angkatan 64

UNTAD di Desa Toga, digunakan metode pendekatan Participatory Rural Appraisal

(PRA), proses partisipasi yang dimaksud sesungguhnya adalah keterlibatan

masyarakat mulai dari tahap perencanaan, pelaksanaan, pemanfaatan dan evaluasi.

Pendekatan tersebut memungkinkan masyarakat desa saling membagi, menambah

dan menganalisis pengetahuan tentang kondisi kehidupannya dalam rangka membuat

perencanaan dan tindakan. Dengan demikian metode PRA adalah cara yang

digunakan dalam melakukan kajian untuk memahami keadaan atau kondisi desa

dengan melibatkan partisipasi masyarakat, atau pengkajian /penilaian (keadaan) Desa

secara Partisipatif.

Metode PRA ini bertujuan untuk menghasilkan rancangan program yang

relevan dengan harapan dan keadaan masyarakat. Dimana tujuan yang paling

mendasar yakni pengembangan kemampuan masyarakat dalam menganalisa keadaan

mereka sendiri dalam melakukan perencanaan dan kegiatan aksi, sehingga dapat

membuat program dan melaksanakannya. Dalam kegiatan PRA ini kami (orang luar)

hanya sebagai fasilitator dan masyarakatlah yang membuat, menganalisa dan

menentukan serta mengerjakan program.

Dalam melaksanakan program Profesi Integral ini, kami memegang prinsip-

prinsip dari metode PRA ini, yakni:

Kami selalu belajar dari masyarakat.

16 Laporan Kuliah Kerja Nyata Profesi Integral Angk.64

Page 17: kkn lengkap kelompok2

Posisi kami hanya sebagai fasilitator dan masyarakat sebagai pelaku dan

pemilik dari program yang akan dilaksanakan.

Kami dan masyarakat saling belajar dan saling berbagi pengalaman.

Kami berupaya sebaik mungkin untuk mengoptimalkan hasil, tak lupa

kami belajar dari kesalahan.

Kegiatan ini diawali dengan perkenalan dan silaturahmi ke rumah-rumah

pemerintah desa, PKK, dan beberapa rumah penduduk, serta ke sekolah-sekolah

dengan tujuan perkenalan sekaligus agar keberadaan kami sebagai mahasiswa KKN

diketahui oleh masyarakat desa dan sekaligus untuk mencari tahu permasalahan-

permasalahan yang ada di desa Toga. Kemudian dilanjutkan dengan pertemuan

bersama masyarakat dan aparat desa di kantor desa Toga untuk lebih menjalin

hubungan keakraban dengan masyarakat setempat dan secara bersama-sama

membicarakan program KKN Profesi Integral yang akan dilaksanakan di desa Toga

dalam waktu 2 bulan.

Dari pertemuan tersebut kami mendapat banyak informasi, masukan, dan

usulan dari masyarakat setempat. Setiap anggota masyarakat mengusulkan

kebutuhan/permasalahan yang menurut mereka masih kurang atau belum adanya

penyelesaian oleh pemerintah desa. Semua usulan atau saran dari masing-masing

anggota masyarakat maupun dari aparat desa dikumpul kemudian dibacakan

dipertemuan tersebut. Hal ini dilakukan agar setiap masalah yang sudah masuk dapat

dipilih kembali masalah apa saja yang sesuai dengan profesi kami, dan setelah

dibacakan maka masyarakat akan memutuskan apakah masalah tersebut disetujui

17 Laporan Kuliah Kerja Nyata Profesi Integral Angk.64

Page 18: kkn lengkap kelompok2

dimasukkan kedalam program kerja atau tidak. Setelah disetujui, kemudian barulah

diputuskan siapa penanggung jawab dari program yang telah disepakati tersebut.

3.2 Faktor Pendukung dan Faktor Penghambat

Dalam pelaksanaan program kerja Mahasiswa KKN Profesi Integral di desa

Sipeso, kami mendapat dukungan dari berbagai pihak sehingga program kerja yang

telah disetujui pada saat Lokakarya Desa dapat dilaksanakan dengan baik sesuai

dengan batas waktu pelaksanaan yang telah ditentukan.

3.2.1 Faktor Pendukung

Mulai dari awal hingga akhir program KKN Profesi Integral di desa Toga

secara umum faktor pendukung dan penghambat yang kami temukan cukup

berimbang. Adapun faktor pendukung yang kami temukan selama KKN Profesi

Integral di desa Toga adalah faktor internal desa yaitu perilaku atau sikap warga

masyarakat desa Toga yang sangat ramah, solidaritasnya sangat tinggi dan rasa

kekeluargaannya yang begitu kuat antar sesama warga Toga maupun kepada kami

sebagai mahasiswa KKN di desa Toga.

Disamping faktor pendukung internal ada juga faktor pendukung eksternal

yaitu respon dan partisipasi pemerintah Desa Toga. Selain faktor pendukung yang

datang dari pemerintah Desa setempat, sikap kerja sama juga ditunjukkan oleh

masyarakat Desa Toga. Dari setiap kami melakukan konsultasi mengenai

18 Laporan Kuliah Kerja Nyata Profesi Integral Angk.64

Page 19: kkn lengkap kelompok2

permasalahan yang kami hadapi dalam pelaksanaan program, pemerintah desa dan

masyarakat setempat, selalu menyambut kami dengan tangan terbuka dan tanpa

merasa bosan menerima kedatangan kami, menampung semua permasalahan dan

selanjutnya memberikan bimbingan dan juga selalu berusaha memberikan solusi

terkait dengan permasalahan yang kami hadapi.

Disamping itu juga peran dosen pembimbing sangat membantu kelancaran

program kami ini. Dosen pembimbing yang datang untuk memonitoring penyusunan

program kerja dan pelaksanaan program kerja mahasiswa KKN banyak membantu

kami dalam mengatasi kekeliruan yang kami jalankan. Dosen pembimbing banyak

memberikan arahan kepada kami, usulan-usulan dan nasehat-nasehat, serta solusi

yang terbaik bagi permasalahan yang kami alami selama melaksanakan program

kegiatan KKN ini.

Dari faktor-faktor tersebut di atas, salah satu hal yang penting yang juga

sangat menunjang dan membantu terlaksananya setiap kegiatan yang telah disepakati

bersama yaitu adanya kerjasama yang baik antar mahasiswa dalam satu posko pada

khususnya dan antar seluruh mahasiswa peserta KKN di Kecamatan Ampibabo pada

umumnya. Seiring berjalannya waktu, tuntutan tugas dan tanggung jawab,

kepentingan yang sama, serta rasa tanggung jawab yang tinggi dari setiap mahasiswa

KKN maka dapat terjalin rasa persaudaraan dan kerjasama antar sesama peserta KKN

tanpa memandang perbedaan latar belakang disiplin ilmu yang berbeda-beda. Peran

koordinator kecamatan dan koordinator desa sangat mendukung, karena banyak

memberikan informasi-informasi penting dan juga pengarahan dalam setiap kegiatan.

19 Laporan Kuliah Kerja Nyata Profesi Integral Angk.64

Page 20: kkn lengkap kelompok2

3.2.2 Faktor Penghambat

Selain faktor pendukung terdapat beberapa faktor penghambat selama

pelaksanaan KKN Profesi Integral di desa Toga dalam pelaksanaan program kerja

yaitu:

1. Aktivitas keseharian masyarakat atau mata pencaharian penduduk yaitu

sebagai petani, nelayan dan PNS yang waktu kerjanya dimulai dari pukul

06.00 pagi sampai 17.00 sore hari. Waktu inilah yang mereka gunakan untuk

mencari nafkah dan hal tersebut jugalah yang menjadi faktor penghambat

dalam pelaksanaan program kerja yang kami laksanakan.

2. Kurangnya pemahaman masyarakat terhadap program kerja mahasiswa KKN

Profesi Intergal, karena masyarakat hanya mengetahui bahwa mahasiswa

datang kedesa dengan tujuan untuk membuat suatu kegiatan yang dapat

menghibur masyarakat. Faktor ini juga merupakan penghambat yang sangat

dirasakan oleh mahasiswa KKN Profesi Intergal.

3. Masih ada sebagian masyarakat yang tidak respon terhadap program kerja

yang dilaksanakan di desa mereka karena program tersebut tidak

menghasilkan uang bagi mereka.

3.3 Hasil Yang Dicapai

20 Laporan Kuliah Kerja Nyata Profesi Integral Angk.64

Page 21: kkn lengkap kelompok2

KKN Profesi Intergal Universitas Tadulako Angkatan 64 Semester Antara

Tahun 2012 / 2013 yang dimulai tanggal 10 Juli sampai dengan 12 September

2012, hasil seluruh program kegiatan pelaksanaan KKN Profesi Integral

Universitas Tadulako dapat diuraikan sebagai berikut:

A. PROGRAM KERJA PROFESI INTEGRAL

1. Observasi dan Penyusunan program Kerja

Observasi dilksanakan pada tanggal 10 Juli s/d 13 Juli 2012. Dalam

bidang observasi dan penyusunan program kerja ada 3 macam kegiatan:

a. Review data sekunder

b. Jaring aspirasi masyarakat

c. Lokakarya penyusunan program kerja Desa

Dalam melaksanakan review data sekunder dan jaring aspirasi

masyarakat pencapaian yang kami capai yaitu 100 %. Hal ini ditunjukkan dari

hasil data yang kami peroleh baik dari Kantor Desa maupun dari hasil

wawancara langsung dari masyarakat. Sementara lokakarya penyusunan

program kerja Desa maupun Kecamatan terlaksana 100 %, dari tiga macam

kegiatan yang ada tersebut dapat berjalan dengan baik karena adanya

partisipasi dari aparat Desa dan juga dari masyarakat setempat yang banyak

membantu dalam pelaksanaan program tersebut di Desa.

2. Penataan Profil Desa

21 Laporan Kuliah Kerja Nyata Profesi Integral Angk.64

Page 22: kkn lengkap kelompok2

Kegiatan Penataan buku administrasi Desa dan profil desa

dilaksanakan sebanyak 8 kali dengan waktu pelaksanaan di Bulan

September minggu ke 4 dan Agustus minggu 1. Kegiatan ini dilakukan

pada tanggal 31 juli, 1, 4, 5, 6, 7, 8, dan 10 Agustus 2012. Dengan

Hasil yang dicapai kegiatan ini yaitu 100 %.

3. Bimbingan Belajar

Kegiatan Bimbingan belajar Matematika, Bahasa inggris, Biologi dan

Komputer yang dilaksanakan sebanyak 10 kali pada bulan Juli minggu

ke 4 dan Bulan Agustus dari minggu ke – 1 sampai Minggu ke - 4.

Waktu pelaksanaan yaitu pada tanggal 23, 25 juli dan tanggal 2, 3, 4, 5

6, 7, 8, 9, 11, 13, 15 Agustus 2012. Dengan Hasil yang dicapai yaitu 100

%.

4. Jum’at Bersih ( Bakti Sosial)

Kegiatan bakti sosial untuk menjaga kebersihan lingkungan

dilaksanakan dengan target 5 kali kegiatan ini dilaksanakan setiap hari

Jum’at dimulai pada tanggal 20 dan 27 Juli, sedangkan pada bulan

Agustus pada tanggal 3, 10 dan 16 Agustus 2012 dengan hasil yang

dicapai 100%.

5. Penyuluhan Tentang Bahaya Narkoba dan HIV/AIDS

22 Laporan Kuliah Kerja Nyata Profesi Integral Angk.64

Page 23: kkn lengkap kelompok2

Kegiatan penyuluhan tentang bahaya narkoba dan HIV/AIDS

dilaksanakan dengan target 1 kali kegiatan ini dilaksanakan Agustus minggu

kedua namun karena terkendala oleh jadwal pelaksanaannya yang bertabrakan

dengan jadwal kegiatan pemateri/penyuluh dan perizinan dari pihak sekolah

yang tertunda maka pelaksanaanya diundur pada minggu – 1 di bulan

September yaitu pada tanggal 7 September 2012 dengan hasil yang dicapai

100%.

6. Pembentukan Posdaya

Dilaksanakan dengan target 1 kelompok, kegiatan ini dilaksanakan pada

minggu ke 2 bulan Agustus yaitu tanggal 7, 9 dan,11 Agustus 2012. Dengan

hasil yang dicapai dalam kegiatan 100 %.

7. Renovasi Tapal Batas

Renovasi tapal batas dilaksanakan dengan target sebanyak 5 kali pada

minggu ke 3 bulan Agustus yaitu tanggal 12, 13, 18, dan 19 Agustus dan

minggu pertama bulan September yaitu tanggal 3 September 2012 dengan

hasil yang dicapai dalam kegiatan 100 %.

8. Pemanfaatan Pekarangan Balai Desa dan Rumah Warga Untuk Budidaya

Tanaman Obat Keluarga (TOGA)

23 Laporan Kuliah Kerja Nyata Profesi Integral Angk.64

Page 24: kkn lengkap kelompok2

Dilaksanakan dengan target 3 kali, kegiatan ini dilaksanakan pada minggu

ke 1 dan 2 bulan Agustus yaitu pada hari minggu tanggal 2, 9, dan 14 agustus

2012. Dengan hasil yang dicapai dalam kegiatan 100 %.

9. Pembuatan Arang Briket Dari Kulit Kakao

Kegiatan pembuatan arang briket dari kulit kakao dilaksanakan dengan

target 5 kali kegiatan ini dilaksanakan Agustus minggu ketiga namun karena

terkendala oleh faktor cuaca yang tidak mendukung sehingga menunda

pelaksanaan kegiatan tersebut karena proses pembuatan arang briket

membutuhkan sinar matahari yang cukup untuk mengeringkan kulit kakao.

Akibat terkendala cuaca maka pelaksanaanya hanya dilakuakan sekali yaitu

tanggal 17 Agustus 2012 pada sore hari dengan hasil yang dicapai 90%. Hasil

tidak maksimal karena pelaksanaanya hanya sekali dalam waktu yang

terjadwal.

10. Kegiatan Ekstra

Dilaksanakan dengan target 13 kali, kegiatan ini dilaksanakan pada

hari minggu ke 3, 4 Agustus dan minggu pertama bulan September yaitu

tanggal 29 Agustus sampai dengan 10 September 2012. Dengan hasil yang

dicapai dalam kegiatan 100 %. Kegiatan ekstra meliputi sepak bola mini

dewasa dan anak-anak, volleyball, bola kasti, lari kelereng, dan lari

karung.

24 Laporan Kuliah Kerja Nyata Profesi Integral Angk.64

Page 25: kkn lengkap kelompok2

11. Lomba Kebersihan Antar Dusun

Lomba kebersihan antar dusun dengan target sekali minggu ke 4

dibulan Agustus tidak terlaksana karena waktu pelaksanaanya terkendala

dengan kegiatan MTQ tingkat kecamatan dimana masyarakat Desa Toga

sibuk mempersiapkan diri untuk mengikuti kegiatan MTQ sekecamatan

Ampibabo.

3.3.1 Rekapitulasi penggunaan dana penyelenggaraan program

Tabel VI Rekapitulasi penggunaan dana penyelenggaraan program

No Jenis Kegiatan Jumlah

1 Observasi dan Lokakarya desa Rp. 600.000

2 Penyusunan Program Kerja Rp. 500.00

3 Bimbingan belajar pengoperasian komputer Rp. 200.000

4 Bimbingan belajar Bahasa inggris Rp. 250.000

5 Bimbingan belajar matematika Rp. 240.000

6 Bimbingan belajar Biologi Rp. 220.000

7 Penataan buku administrasi desa Rp. 150.000

8 Penataan data profil desa Rp. 460.000

9 Sosialisasi tentang bahaya narkoba dan HIV/AIDS Rp. 1.570.000

10 Kerja bakti sosial (Jum’at bersih) Rp. 700.000

25 Laporan Kuliah Kerja Nyata Profesi Integral Angk.64

Page 26: kkn lengkap kelompok2

12 Kegiatan Ekstra Rp. 3.545.000

13 Pembentukan Posdaya Rp. 875.000

14 Lomba keindahan antar dusun I,II, III, dan IV Rp. 500.000

15. Pembuatan arang briket dari kulit kakao Rp. 1.580.000

16. Renovasi tapal batas dusun Rp. 500.000

17. Renovasi tapal batas desa Rp. 300.000

18. Renovasi papan nama aparat desa Rp. 600.000

19.Pemanfaatan Pekarangan Balai Desa dan Rumah Warga

Untuk Budidaya Tanaman Obat Keluarga (TOGA) Rp. 2.400.000

JUMLAH Rp. 15.190.000

BAB IV

PENUTUP

26 Laporan Kuliah Kerja Nyata Profesi Integral Angk.64

Page 27: kkn lengkap kelompok2

4.1 Kesimpulan

Berdasarkan hasil pelaksanaan program kegiatan Kuliah Kerja Nyata ( KKN )

Profesi Integral mahasiswa UNTAD angkatan 64 semester Antara tahun 2012/ 2013

di desa Toga Kecamatan Ampibabo Kabupaten Parigi Moutong selama kurun waktu

2 bulan sejak tiba di lokasi tanggal 10 juli – 12 september kami dapat menyimpulkan

beberapa hal yang berkaitan dengan diantaranya :

a. Kegiatan bimbingan belajar diperuntukkan untuk siswa – siswi SD dan SMP

dengan bimbingan belajar Biologi, Matematika, komputer dan Bahasa inggris

yang terlaksana dengan baik dan siswa – siswi yang mengikuti bimbingan

belajar ini dapat lebih meningkatkan pengetahuan mereka di bidang ilmu

Biologi, Matematika, komputer dan Bahasa inggris.

b. Dengan terlaksananya penataan profil desa maka dapat mempermudah pihak

aparat desa untuk menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan data jumlah

penduduk ke depannya serta telah memiliki perbandingan untuk penataan di

tahun berikutnya.

c. Terlaksanaanya sosialisasi tentang bahaya narkoba dan HIV/AIDS merupakan

salah satu program kerja yang bertujuan untuk lebih meningkatkan kesadaran

masyarakat tentang bahaya narkoba dan HIV/AIDS terhadap masa depan

generasi muda.

27 Laporan Kuliah Kerja Nyata Profesi Integral Angk.64

Page 28: kkn lengkap kelompok2

d. Kegiatan kerja bakti yang dilaksanakan tiap hari jum’at yang bertujuan untuk

lebih meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya kebersihan

lingkungan dan untuk menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat.

Program ini dapat terealisasi dengan baik, dimana partisipasi masyarakat yang

sangat tinggi dalam melaksanakan kegiatan ini.

e. Kegiatan lomba keindahanantar dusun I, II dan III dan IV yang dilaksanakan

bertujuan meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya keindahan

dan kebersihan. Program ini dapat terealisasi dengan baik dimana partisipasi

masyarakat yang sangat tinggi dalam lomba keindahan lingkungannya.

f. Dengan terlaksananya kegiatan ekstra, hubungan silaturahmi masyarakat desa

Toga lebih erat maupun hubungan silaturahmi masyarakat dengan mahasiswa

KKN UNTAD bisa terjalin hubungan kekeluargaan.

g. Terpenuhinya prasarana di suatu wilayah merupakan salah satu tolak ukur

bahwa telah terlaksananya pembangunan di wilayah tersebut, dengan

terlaksananya pengadaan prasarana papan nama aparat desa, tapal batas dusun

dan tapal batas desa.

h. Tingkat keberhasilan program kerja di lokasi KKN sangat di tentukan oleh

kemampuan adaptasi dan teknik menumbuhkan motivasi masyarakat agar

berperan serta dalam pembangunan masyarakat umum dan pelaksanaan

program kerja KKN khususnya.

28 Laporan Kuliah Kerja Nyata Profesi Integral Angk.64

Page 29: kkn lengkap kelompok2

i. Dalam pelaksanaan program kerja dilapangan terdapat faktor pendukung dan

penghambat sehingga dalam pelaksanaan program kerja tidak dapat berjalan

dengan maksimal. Dukungan penuh dari masyarakat menjadi faktor

pendorong utama dalam kemajuan menjalankan program kerja.

j. Berdasarkan program kerja yang telah dibuat sebelumnya program kerja yang

berhasil diselesaikan dengan cukup memuaskan. Hal ini dikarenakan bantuan

dari aparat desa Toga beserta manyarakatnya yang sangat antusias untuk

memajukan desa Mereka.

k. Dengan terbentukya Posdaya di desa Toga, maka organisasi yang ada di desa

tersebut seperti POSKESDES, BANKAMDES, dll dapat terorganisir dan

berjalan dengan baik.

4.2 Saran Tindak

Sebagai bahan rekomendasi dari kami kelompok KKN Profesi Integral

angkatan 64 UNTAD kepada aparat pemerintah kecamatan Ampibabo

Kabupaten Donggala khususnya aparat desa Toga, berdasarkan potensi yang ada

dengan berbagai permasalahannya maka kami memberikan saran :

29 Laporan Kuliah Kerja Nyata Profesi Integral Angk.64

Page 30: kkn lengkap kelompok2

a. Perlunya penanganan serius oleh pemerintah setempat terhadap kemajuan

pendidikan sekolah terutama bagi anak-anak yang orang tuanya kurang

mampu secara materi.

b. Lebih meningkatkan kepedulian masyarakat terhadap lingkungan hidup.

c. Perlunya peningkatatan/pengembangan kreatifitas pemuda yang akhir-akhir

ini mengarah pada proses degradasi sebagai dampak dari globalisasi dan

kemajuan ilmu pengetahuan serta desakan kebutuhan dan ekonomi.

d. Lebih meningkatkan budaya gotong royong yang sudah mulai memudar

pada zaman sekarang akibat tergerus oleh perkembangan zaman.

LAMPIRAN

Observasi

30 Laporan Kuliah Kerja Nyata Profesi Integral Angk.64

Page 31: kkn lengkap kelompok2

Lokakarya Desa

31 Laporan Kuliah Kerja Nyata Profesi Integral Angk.64

Page 32: kkn lengkap kelompok2

Kegiatan Bimbingan Belajar

32 Laporan Kuliah Kerja Nyata Profesi Integral Angk.64

Page 33: kkn lengkap kelompok2

Kegiatan Penyuluhan Narkoba dan HIV/AIDS

33 Laporan Kuliah Kerja Nyata Profesi Integral Angk.64

Page 34: kkn lengkap kelompok2

Kegiatan Penataan profil Desa

Kegiatan Jum’at Bersih

34 Laporan Kuliah Kerja Nyata Profesi Integral Angk.64

Page 35: kkn lengkap kelompok2

Kegiatan Renovasi Tapal Batas

Kegiatan Pemanfaatan Pekarangan Balai Desa dan Rumah Warga Untuk Tanaman Obat Keluarga (TOGA)

35 Laporan Kuliah Kerja Nyata Profesi Integral Angk.64

Page 36: kkn lengkap kelompok2

Kegiatan ekstra

Kegiatan Lomba Keindahan Antar Dusun I,II,dan III

Kegiatan Pengajian dan Kultum Dalam Bulan Suci RamadhanKegiatan Pembuatan Tapal Batas Dusun, Pembuatan Tapal Batas Desa dan

36 Laporan Kuliah Kerja Nyata Profesi Integral Angk.64

Page 37: kkn lengkap kelompok2

37 Laporan Kuliah Kerja Nyata Profesi Integral Angk.64