keputusan gubernur daerah khusus ibukota jakarta …

3
KEPUTUSAN GUBERNUR DAERAH KHUSUS IBUKOTA JAKARTA NOMOR 569 TAHUN 2021 TENTANG PROSEDUR PEMBERIAN SURAT IZIN KELUAR MASUK WILAYAH PROVINSI DAERAH KHUSUS IBUKOTA JAKARTA SELAMA MASA PENIADAAN MUDIK HARI RAYA IDUL FITRI 1442 HIJRIAH DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA GUBERNUR DAERAH KHUSUS IBUKOTA JAKARTA , Menimbang : a. bahwa dalam rangka menindaklanjuti Peraturan Menteri Perhubungan Nomor PM 13 Tahun 2021 tentang Pengendalian Transportasi Selama Masa Idul Fitri Tahun 1442 Hijriah dalam Rangka Pencegahan Penyebaran Corona Virus Disease 2019 ( COVID - 19 ) dan Surat Edaran Ketua Satuan Tugas Penanganan COVID - 19 Nomor 13 Tahun 2021 tentang Peniadaan Mudik Hari Raya Idul Fitri Tahun 1442 Hijriah dan Upaya Pengendalian Penyebaran Corona Virus Disease 2019 (COVID- 19) Selama Bulan Suci Ramadhan 1442 Hijriah sebagaimana telah diubah dengan Addendum Surat Edaran Ketua Satuan Tugas Penanganan COVID - 19 Nomor 13 Tahun 2021 , perlu dilakukan pengendalian keluar masuk wilayah Provinsi Daerah Khusus Ibukota Jakarta selama masa peniadaan mudik Hari Raya Idul Fitri 1442 Hijriah melalui mekanisme pemberian Surat Izin Keluar Masuk ; b . bahwa untuk memberikan kepastian hukum dalam implementasi pemberian Surat Izin Keluar Masuk wilayah Provinsi Daerah Khusus Ibukota Jakarta sebagaimana dimaksud dalam huruf a , diperlukan pedoman pelaksanaan berupa prosedur pemberian Surat Izin Keluar Masuk yang ditetapkan dengan Keputusan Gubernur ; c . bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud dalam huruf a dan huruf b , perlu menetapkan Keputusan Gubernur tentang Prosedur Pemberian Surat Izin Keluar Masuk Wilayah Provinsi Daerah Khusus Ibukota Jakarta Selama Masa Peniadaan Mudik Hari Raya Idul Fitri 1442 Hijriah ; Mengingat : 1 . Undang - Undang Nomor 29 Tahun 2007 tentang Pemerintahan Provinsi Daerah Khusus Ibukota Jakarta sebagai Ibukota Negara Kesatuan Republik Indonesia ( Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2007 Nomor 93 , Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4744 ) ;

Upload: others

Post on 06-Nov-2021

6 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: KEPUTUSAN GUBERNUR DAERAH KHUSUS IBUKOTA JAKARTA …

KEPUTUSAN GUBERNUR DAERAH KHUSUSIBUKOTA JAKARTA

NOMOR 569 TAHUN 2021

TENTANG

PROSEDUR PEMBERIAN SURAT IZIN KELUAR MASUK WILAYAH PROVINSIDAERAH KHUSUS IBUKOTA JAKARTA SELAMA MASA PENIADAAN MUDIK

HARI RAYA IDUL FITRI 1442 HIJRIAH

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

GUBERNUR DAERAH KHUSUS IBUKOTA JAKARTA,

Menimbang : a. bahwa dalam rangka menindaklanjuti Peraturan MenteriPerhubungan Nomor PM 13 Tahun 2021 tentang PengendalianTransportasi Selama Masa Idul Fitri Tahun 1442 Hijriah dalamRangka Pencegahan Penyebaran Corona Virus Disease 2019(COVID-19) dan Surat Edaran Ketua Satuan Tugas PenangananCOVID-19 Nomor 13 Tahun 2021 tentang Peniadaan Mudik HariRaya Idul Fitri Tahun 1442 Hijriah dan Upaya PengendalianPenyebaran Corona Virus Disease 2019 (COVID-19) Selama BulanSuci Ramadhan 1442 Hijriah sebagaimana telah diubah denganAddendum Surat Edaran Ketua Satuan Tugas PenangananCOVID-19 Nomor 13 Tahun 2021, perlu dilakukan pengendaliankeluar masuk wilayah Provinsi Daerah Khusus Ibukota Jakartaselama masa peniadaan mudik Hari Raya Idul Fitri 1442 Hijriahmelalui mekanisme pemberian Surat Izin Keluar Masuk;

b. bahwa untuk memberikan kepastian hukum dalam implementasipemberian Surat Izin Keluar Masuk wilayah Provinsi DaerahKhusus Ibukota Jakarta sebagaimana dimaksud dalam huruf a,diperlukan pedoman pelaksanaan berupa prosedur pemberianSurat Izin Keluar Masuk yang ditetapkan dengan KeputusanGubernur;

c. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud dalamhuruf a dan huruf b, perlu menetapkan Keputusan Gubernurtentang Prosedur Pemberian Surat Izin Keluar Masuk WilayahProvinsi Daerah Khusus Ibukota Jakarta Selama Masa PeniadaanMudik Hari Raya Idul Fitri 1442 Hijriah;

Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 29 Tahun 2007 tentang PemerintahanProvinsi Daerah Khusus Ibukota Jakarta sebagai Ibukota NegaraKesatuan Republik Indonesia (Lembaran Negara RepublikIndonesia Tahun 2007 Nomor 93, Tambahan Lembaran NegaraRepublik Indonesia Nomor 4744);

Page 2: KEPUTUSAN GUBERNUR DAERAH KHUSUS IBUKOTA JAKARTA …

2

Menetapkan

KESATU

KEDUA

KETIGA

2. Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang PemerintahanDaerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2014Nomor 244 Tambahan Lembaran Negara Republik IndonesiaNomor 5587) sebagaimana telah beberapa kali diubah terakhirdengan Undang-Undang Nomor 9 Tahun 2015 tentangPerubahan Kedua atas Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014tentang Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara RepublikIndonesia Tahun 2015 Nomor 58, Tambahan Lembaran NegaraRepublik Indonesia Nomor 5679);

3. Undang-Undang Nomor 30 Tahun 2014 tentang AdministrasiPemerintahan (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2014Nomor 292, Tambahan Lembaran Negara Republik IndonesiaNomor 5601);

4. Peraturan Menteri Perhubungan Nomor PM 13 Tahun 2021tentang Pengendalian Transportasi Selama Masa Idul Fitri Tahun1442 Hijriah Dalam Rangka Pencegahan Penyebaran Corona VirusDisease 2019 (COVID-19) (Berita Negara Republik IndonesiaTahun 2021 Nomor 416);

5. Peraturan Daerah Nomor 2 Tahun 2020 tentang PenanggulanganCorona Virus Disease 2019 (Lembaran Daerah Provinsi DaerahKhusus Ibukota Jakarta Tahun 2020 Nomor 201, TambahanLembaran Daerah Provinsi Daerah Khusus Ibukota JakartaNomor 2008);

6. Peraturan Gubernur Nomor 3 Tahun 2021 tentang PeraturanPelaksanaan Peraturan Daerah Nomor 2 Tahun 2020 tentangPenanggulangan Corona Virus Disease 2019 (Berita DaerahProvinsi Daerah Khusus Ibukota Jakarta Tahun 2021 Nomor62002);

MEMUTUSKAN:

KEPUTUSAN GUBERNUR TENTANG PROSEDUR PEMBERIANSURAT IZIN KELUAR MASUK WILAYAH PROVINSI DAERAHKHUSUS IBUKOTA JAKARTA SELAMA MASA PENIADAAN MUDIKHARI RAYA IDUL FITRI 1442 HIJRIAH.

Menetapkan prosedur pemberian Surat Izin Keluar Masuk (SIKM)wilayah Provinsi Daerah Khusus Ibukota Jakarta selama masapeniadaan mudik Hari Raya Idul Fitri 1442 Hijriah dengan AlurProses dan Format sebagaimana tercantum dalam Lampiran yangmerupakan bagian tidak terpisahkan dari Keputusan Gubernur ini.

Penerbitan Surat Izin Keluar Masuk (SIKM) sebagaimana dimaksuddalam diktum KESATU paling lama 2 (dua) hari sejak persyaratandinyatakan lengkap dan berlaku selama masa peniadaan mudik daritanggal 6 Mei 2021 sampai dengan tanggal 17 Mei 2021.

Pemegang Surat Izin Keluar Masuk (SIKM) selama melakukanperjalanan untuk kepentingan nonmudik harus membawa hasil PCR( Polymerase Chain Reaction) atau Swab Antigen atau GeNose yangmenyatakan negatif dari COVID-19 dan sampelnya diambil dalamkurun waktu paling lama 1 x 24 jam sebelum keberangkatan.

Page 3: KEPUTUSAN GUBERNUR DAERAH KHUSUS IBUKOTA JAKARTA …

3

KEEMPAT

KELIMA

KEENAM

KETUJUH

Surat Izin Keluar Masuk (SIKM) sebagaimana dimaksud dalamdiktum KESATU hanya diberikan kepada orang-perorangan yangmelakukan perjalanan untuk kepentingan nonmudik yaitu:

a. kunjungan keluarga sakit;b. kunjungan duka anggota keluarga meninggal;c. ibu hamil yang didampingi oleh 1 (satu) orang keluarga; dand. kepentingan persalinan yang didampingi paling banyak 2 (dua)

orang.

Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik Provinsi DaerahKhusus Ibukota Jakarta menyiapkan dan melaksanakanpenyebarluasan informasi antara lain dalam bentuk infografis.

Biaya yang diperlukan untuk pelaksanaan pemberian Surat IzinKeluar Masuk wilayah Provinsi Daerah Khusus Ibukota Jakartasebagaimana dimaksud dalam diktum KESATU dibebankan padaAnggaran Pendapatan dan Belanja Daerah dan/atau sumber lainyang sah dan tidak mengikat sesuai dengan ketentuan peraturanperundang-undangan.

Keputusan Gubernur ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan.

Tembusan:

Ditetapkan di Jakarta4 Mei 2021

DAERAH KHUSUSTA JAKARTA,

tanggalRAH

<*-5? CPor

LUCO2oa

S BASWEDAN

1. Menteri Dalam Negeri2. Menteri Perhubungan3. Ketua Satuan Tugas Penanganan COVID-19 Tingkat Nasional4. Kepala Kepolisian Daerah Metro Jaya5. Panglima Daerah Komando Militer Jayakarta6. Kepala Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta7. Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi DKI Jakarta8. Sekretaris Daerah Provinsi DKI Jakarta